PENGARUH KETERSEDIAAN SUMBER BELAJAR DAN GAYA BELAJAR SISWA TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA DI SMP NEGERI 1 TURI TAHUN AJARAN 2015/2016 JURNAL

dokumen-dokumen yang mirip
Jurnal Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan FT UNY Maret, 2015

JURNAL. Disusun Oleh: Bahrun Najib

PENGARUH PERGAULAN TEMAN SEBAYA DAN PERHATIAN ORANG TUA TERHADAP PRESTASI BELAJAR IPS SISWA DI SMP N 4 SLEMAN JURNAL SKRIPSI

Kata kunci: Hubungan, Kelengkapan Fasilitas Belajar, Intensitas Komunikasi Interpersonal, Prestasi Belajar

HUBUNGAN ANTARA KEAKTIFAN MAHASISWA DALAM ORGANISASI KEMAHASISWAAN DAN MOTIVASI BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR MAHASISWA PENDIDIKAN IPS FIS UNY

PENGARUH PEMANFAATAN WAKTU BELAJAR SISWA DI LUAR JAM PELAJARAN DAN PERHATIAN ORANG TUA TERHADAP PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI

PERSEPSI SISWA TENTANG KOMPETENSI PEDAGOGIK DAN PROFESIONAL GURU MATA PELAJARAN IPS SMP SE-KECAMATAN KUTOWINANGUN KABUPATEN KEBUMEN JURNAL

Dosen Program Pendidikan Geografi PIPS, FKIP, UNS Surakarta, Indonesia. Keperluan korespondensi, HP : ,

HUBUNGAN MOTIVASI BELAJAR DENGAN HASIL BELAJAR IPS SISWA JURNAL. Oleh RIZKI RAMADHANI ERNI MUSTAKIM CUT ROHANI

PENGARUH CARA BELAJAR SISWA DAN KETERAMPILAN MENGAJAR GURU TERHADAP PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI

HUBUNGAN ANTARA KETERAMPILAN MENJELASKAN DAN BERTANYA GURU DENGAN PRESTASI BELAJAR SISWA JURNAL. Oleh

PENGARUH KEBIASAAN BELAJAR DAN PERHATIAN ORANG TUA TERHADAP HASIL BELAJAR KOGNITIF MATEMATIKA

TRIWIK DAMARJATI NIM

NASKAH PUBLIKASI. Diajukan Untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan Guna Mencapai Derajat Sarjana S-1 Program Studi Pendidikan Akuntansi

Disusun oleh : A FAKULTA

BAB III METODE PENELITIAN. penelitian melainkan hanya menggunakan fakta pada diri responden.

PENGARUH MINAT MEMBACA DAN KEBIASAAN BELAJAR TERHADAP PRESTASI BAHASA INDONESIA SISWA KELAS ATAS SD NEGERI 1 MUNGGUNG KARANGDOWO KLATEN TAHUN

BAB III METODE PENELIITIAN. Penelitian ini merupakan penelitian korelasional dengan menggunakan

PENGARUH GAYA BELAJAR DAN MOTIVASI TERHADAP PRESTASI BELAJAR MAHASISWA PADA MATAKULIAH ORGANISASI DAN ARSITEKTUR KOMPUTER

HUBUNGAN ANTARA PERHATIAN ORANG TUA DAN GAYA BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA

JURNAL SKRIPSI. Disusun oleh : Taufiana C. Muna. Bambang Sutjiroso PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TEKNIK SPIL DAN PERENCANAAN

BAB III METODE PENELITIAN

PENGARUH MOTIVASI BELAJAR, KEBIASAAN BELAJAR, DAN LINGKUNGAN SEKOLAH TERHADAP PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

PENGARUH LINGKUNGAN KELUARGA, MOTIVASI BELAJAR DAN MINAT KOMPETENSI KEAHLIAN TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA SMK 1 PUNDONG JURNAL SKRIPSI

HUBUNGAN ANTARA GAYA BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJARSISWA JURNAL. Oleh ERNILA INDAH FEBRIKA SUGIYANTO BAHARUDDIN RISYAK

PENGARUH FASILITAS BELAJAR DAN LINGKUNGAN BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS V SD NEGERI KRADENAN TAHUN PELAJARAN 2013/2014

Ilmu Pendidikan, Universitas Sebelas Maret, Surakarta

: KASIH ERLIANA K

HUBUNGAN PEMANFAATAN PERPUSTAKAAN SEKOLAH DENGAN PRESTASI BELAJAR BIOLOGI SISWA KELAS VII SMP NEGERI 1 PAINAN.,, dan

PENGARUH KEMAMPUAN MANAJERIAL KEPALA SEKOLAH DAN KOMPENSASI NON FINANSIAL TERHADAP KINERJA GURU SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI SE KABUPATEN SLEMAN

GAYA BELAJAR DAN KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU DAN DAMPAKNYA TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA

PENGARUH PENGHASILAN AYAH DAN MINAT BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR EKONOMI PESERTA DIDIK KELAS X SMA NEGERI 1 PAKEM TAHUN AJARAN 2015/2016

HUBUNGAN SIKAP SISWA DALAM PEMBELAJARAN TERHADAP HASIL BELAJAR IPA-BIOLOGI SISWA KELAS VII MTSN PARAK LAWAS PADANG

PENDAHULUAN. : Puput Kartika Pratiwi (Universitas Negeri Yogyakarta)

Berkala Ilmiah Pendidikan Fisika Vol 3 no.2, Juni

HUBUNGAN PRESTASI BELAJAR DAN KONDISI EKONOMI KELUARGA

HUBUNGAN MINAT BELAJAR DAN KOMUNIKASI GURU-SISWA DALAM PEMBELAJARAN DENGAN PRESTASI BELAJAR

PENGARUH POLA ASUH ORANG TUA, MOTIVASI BELAJAR, DAN GAYA BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR IPS. Eddi Artanti Puji Lestari L.A

HUBUNGAN MOTIVASI BELAJAR DAN AKTIVITAS BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR JURNAL. Oleh YOCIE CALLISTA PUTRI BAHARUDDIN RISYAK SYAIFUDDIN LATIF

PENGARUH PENGELOLAAN KELAS DAN MINAT BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN IPA

PENGARUH KREATIVITAS MENGAJAR GURU TERHADAP PRESTASI BELAJAR IPS KELAS VIII MTs NEGERI GALUR TAHUN AJARAN 2016/2017

PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN EKONOMI DITINJAU DARI PENGGUNAAN METODE PEMBELAJARAN DAN FASILITAS

PENGARUH MOTIVASI KERJA DAN IKLIM ORGANISASI TERHADAP KINERJA GURU SD NEGERI SE-KECAMATAN REMBANG KABUPATEN REMBANG

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN. Negeri 2 Srandakan. Sekolah ini berlokasi di Godegan, Poncosari,

BAB III METODE PENELITIAN. yaitu gejala yang menurut apa adanya pada saat penelitian dilakukan.

PENGARUH MINAT DAN KEDISIPLINAN TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS TINGGI SDN GESI 1 TAHUN AJARAN 2015/2016

BAB III METODE PENELITIAN. yang ada. Data yang terkumpul diwujudkan dalam bentuk angka-angka. akan menunjukkan sejauh mana dua hal saling berhubungan.

BAB III METODOLOGI PENELITIAN. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, yaitu. menggunakan angka-angka untuk menyimpulkan hasil penelitian.

UNION: Jurnal Pendidikan Matematika Vol 3 No 1, Maret 2015

Witan Faestri, Agustina Sri Purnami Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa Yogyakarta. *Korespondensi:

BAB III METODE PENELITIAN. persepsi siswa tentang pemberian tugas dengan hasil belajar IPS siswa

Abstrak. Hubungan Tingkat Pendapatan (Vera Widyastuti)1. Oleh : Vera Widyastuti, Universitas Negeri Yogyakarta,

HUBUNGAN MOTIVASI BELAJAR DAN HASIL BELAJAR SISWA JURNAL. Oleh REMILDA TRINORA RISWANDI ERNI MUSTAKIM

PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP PRESTASI KERJA KARYAWAN BALAI LATIHAN KERJA (BLK) PERTANIAN KLAMPOK DI BANJARNEGARA

Kata Kunci: Kesiapan, PPL, Faktor-faktor yang mempengaruhi PPL

JURNAL SKRIPSI. Diajukan Untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan. Guna Mencapai Derajat Sarjana S-1. Pendidikan Akuntansi. Oleh NISFILAILI A

PUBLIKASI ILMIAH. Oleh : DWI PUJI HASTUTI A

PENGARUH PELAKSANAAN SUPERVISI AKADEMIK KEPALA SEKOLAH TERHADAP KINERJA GURU IPS SMP DI KOTA MAGELANG JURNAL SKRIPSI

ANALISIS PENGARUH MOTIVASI KERJA, LINGKUNGAN KERJA, DAN KOMPENSASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN (STUDI KASUS PADA SPBU

BAB III METODE PENELITIAN. korelasional dengan pendekatan ex post facto dan survey. Metode asosiatif

KORELASI ANTARA PEMANFAATAN FASILITAS PRAKTIK DAN MINAT SISWA DENGAN HASIL BELAJAR SISWA SMK MUHAMMADIYAH SURUH KABUPATEN SEMARANG ABSTRACT

KORELASI ANTARA KEMAMPUAN METAKOGNISI DAN MEMBACA CEPAT SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 1 IMOGIRI

IMPLEMENTASI KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU IPS SMP/MTs DI KECAMATAN PANDAK JURNAL SKRIPSI

BAB III METODE PENELITIAN. Berdasarkan sifat dan tujuannya, penelitian ini merupakan penelitian ex

WURI PRATIWI SILVIANI A

PENGARUH PRAKTIK KERJA INDUSTRI DAN PENGETAHUAN K3 TERHADAP KESIAPAN KERJA SISWA KELAS XII SMK PIRI 1 YOGYAKARTA JURNAL SKRIPSI

PENGARUH KEDISIPLINAN SISWA DAN MINAT BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI

HUBUNGAN LINGKUNGAN BELAJAR DI SEKOLAH DAN MOTIVASI BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR IPS JURNAL. Oleh DEVIYANTI PANGESTU SULTAN DJASMI ERNI MUSTAKIM

E-JURNAL. Oleh : ERIK NOVRIZAL

Tiyas Pratamawati Budiharti, S.Si., M.Pd Universitas PGRI Yogyakarta

HUBUNGAN GAYA BELAJAR DENGAN HASIL BELAJAR GEOGRAFI SISWA KELAS X DI SMA NEGERI 4 PADANG JURNAL

PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA PENDIDIKAN TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN MENGHIAS BUSANA DI SMKN 2 GODEAN

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA

BAB III METODE PENELITIAN. 3.1.Objek Penelitian Variabel dalam penelitian ini terdiri dari tiga variabel independen yaitu

PENGARUH MINAT MENJADI GURU DAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) TERHADAP KESIAPAN MENGAJAR

HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI DUKUNGAN SOSIAL TEMAN SEBAYA DENGAN PROKRASTINASI AKADEMIK SISWA KELAS XI DI SMA NEGERI 1 PRAMBANAN ARTIKEL E-JOURNAL

Antok Dian Pranadi, Dr. H. Roemintoyo. S.T., M.Pd., Drs. Bambang Sulistyo Budhi Pendidikan Teknik Bangunan FKIP Universitas Sebelas Maret

Pengaruh Motivasi Belajar... (Lusi Wahyuni)

KONTRIBUSI MOTIVASI BELAJAR TERHADAPA HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN GAMBAR BANGUNAN SISWA SMK NEGERI 2 SOLOK

HUBUNGAN KEMANDIRIAN DENGAN MINAT BERWIRAUSAHA SISWA SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 1 SEWON BANTUL YOGYAKARTA

HUBUNGAN ANTARA MOTIVASI DAN MINAT DENGAN PRESTASI SISWA PADA MATA PELAJARAN PEMESINAN

UNION: Jurnal Pendidikan Matematika Vol 4 No 1, Maret 2016

PENGARUH MOTIVASI, KEMANDIRIAN, DAN FASILITAS TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA SMK

NASKAH PUBLIKASI. Untuk Memenuhi Sebagai Persyaratan Guna Mencapai Derajat Sarjana S-1. Program Studi Pendidikan Matematika

BAB III METODOLOGI PENELITIAN. Kendari. Penelitian mulai dilaksanakan pada bulan Agustus sampai November. mengetahui pengaruh antar variabel yang ada.

PENGARUH KEMAMPUAN MEMORI DAN MINAT BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR BIOLOGI SISWA KELAS VII SMP AL ISLAM 1 SURAKARTA TAHUN AJARAN 2011/2012

PENGARUH GAYA MENGAJAR GURU DAN LINGKUNGAN SEKOLAH TERHADAP AKTIVITAS BELAJAR SISWA DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA AL-ISLAM KALIJAMBE TAHUN AJARAN

ABSTRACT RELATED LEARNING MOTIVATION AND LEARNING FACILITY WITH STUDENT ACHIEVEMENT IPS

BAB IV HASIL PENELITIAN

oleh: niken kusdayanti fakultas ekonomi, universitas negeri yogyakarta Pembimbing: Tejo Nurseto, M.Pd.

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

PENGARUH PENDIDIKAN LINGKUNGAN HIDUP DAN IKLIM ORGANISASI SEKOLAH TERHADAP MOTIVASI BELAJAR IPS SISWA SMKN 1 MARTAPURA

PENGARUH PENGELOLAAN PERALATAN PRAKTIKUM DAN PERAN TEKNISI TERHADAP PRESTASI MEMBUBUT

PERBEDAAN KEAKTIFAN DAN PEMAHAMAN SISWA DALAM PEMBELAJARAN IPS MENGGUNAKAN METODE TAKE AND GIVE DAN METODE ARTIKULASI DI SMPN 2 PUNDONG BANTUL JURNAL

NASKAH PUBLIKASI. Diajukan Untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan. Guna Mencapai Derajat Sarjana S-1. Pendidikan Matematika. Oleh

PENGARUH GAYA BELAJAR DAN KREATIVITAS SISWA TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA KELAS VIII SMP N 1 SELOGIRI TAHUN 2011/2012 NASKAH PUBLIKASI

ALKADRA MASNUR 2009 / PENDIDIKAN TEKNIK MESIN

HUBUNGAN TINGKAT PENDIDIKAN ORANG TUA DENGAN MOTIVASI BELAJAR SISWA SD KELAS V ARTIKEL JURNAL

BAB IV HASIL PENELITIAN

Transkripsi:

PENGARUH KETERSEDIAAN SUMBER BELAJAR DAN GAYA BELAJAR SISWA TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA DI SMP NEGERI 1 TURI TAHUN AJARAN 2015/2016 JURNAL Disusun Oleh: Ajeng Ngesty Pujawati 12416241055 JURUSAN PENDIDIKAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL FAKULTAS ILMU SOSIAL UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA 2016

2 Pengaruh Ketersediaan Sumber Belajar (Ajeng Ngesty Pujawati) PENGARUH KETERSEDIAAN SUMBER BELAJAR DAN GAYA BELAJAR SISWA TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA DI SMP NEGERI 1 TURI TAHUN AJARAN 2015/2016 Oleh: Ajeng Ngesty Pujawati, Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Universitas Negeri Yogyakarta ajengesty@gmail.com ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Pengaruh ketersediaan sumber belajar terhadap hasil belajar IPS; (2) Pengaruh gaya belajar siswa terhadap hasil belajar IPS; dan (3) Pengaruh ketersediaan sumber belajar dan gaya belajar siswa terhadap hasil belajar IPS siswa. Penelitian menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan korelasi. Penelitian dilaksanakan pada bulan April 2016. Objek penelitian ini adalah siswa SMP Negeri 1 Turi dengan populasi sejumlah 384 siswa dan diambil sampel sejumlah 183 siswa dengan teknik Proportional Stratified Random Sampling. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data menggunakan angket dengan skala Likert. Angket diujicobakan menggunakan uji validitas instrumen dengan korelasi Product Moment dan uji reliabilitas instrumen dengan rumus Cronbach Alpha. Uji prasyarat analisis terdiri dari uji normalitas, uji linearitas, dan uji multikolinearitas. Pengujian hipotesis menggunakan analisis regresi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Ada pengaruh positif dan signifikan ketersediaan sumber belajar terhadap hasil belajar IPS siswa SMP Negeri 1 Turi tahun ajaran 2015/2016 dengan nilai koefisien ketersediaan sumber belajar yang tinggi dan jika ketersediaan sumber belajar yang cukup dan lengkap dapat mempengaruhi nilai hasil belajar IPS siswa menjadi lebih tinggi; (2) Ada pengaruh positif dan signifikan gaya belajar siswa terhadap hasil belajar IPS siswa SMP Negeri 1 Turi tahun ajaran 2015/2016 dengan nilai koefisien gaya belajar yang tinggi dan jika siswa mampu memahami dan menggunakan jenis gaya belajarnya dapat mempengaruhi hasil belajar IPS siswa menjadi lebih tinggi; dan (3) Ada pengaruh positif dan signifikan ketersediaan sumber belajar dan gaya belajar siwa terhadap hasil belajar IPS siswa di SMP Negeri 1 Turi tahun ajaran 2015/2016 dengan nilai koefisien ketersediaan sumber belajar dan gaya belajar yang tinggi serta jika ketersediaan sumber belajar yang cukup dan lengkap dan siswa mampu memahami dan menggunakan jenis gaya belajarnya secara bersamasama akan mempengaruhi hasil belajar IPS siswa menjadi lebih tinggi. Kata kunci: Ketersediaan Sumber Belajar, Gaya Belajar Siswa, Hasil Belajar IPS, SMP Negeri 1 Turi

3 Pengaruh Ketersediaan Sumber Belajar (Ajeng Ngesty Pujawati) THE EFFECTS OF THE LEARNING RESOURCE AVAILABILITY AND STUDENTS LEARNING STYLES ON STUDENTS SOCIAL STUDIES LEARNING ACHIEVEMENTS IN SMP NEGERI 1 TURI IN THE 2015/2016 ACADEMIC YEAR By: Ajeng Ngesty Pujawati, Social Studies Education, Yogyakarta State University ajengesty@gmail.com Abstract This study aims to investigate: (1) the effect of the learning resource availability on Social Studies learning achievements; (2) the effect of students learning styles on Social Studies learning achievements; and (3) the effects of the learning resource availability and students learning styles on Social Studies learning achievements. The study employed the quantitative method with the correlation approach. It was conducted in April 2016. The research object was students of SMP Negeri 1 Turi with a population comprising 384 students and the sample, consisting of 183 students, was selected by means of proportional stratified random sampling technique. The data were collected by a Likert scale questionnaire. The questionnaire was tried out; the instrument validity was assessed by the product moment correlation and the instrument reliability by Cronbach s Alpha formula. The analysis assumption tests were tests of normality, linearity, and multicollinearity. The hypothesis testing used regression analysis. The results of the study are as follows: (1) There is a significant positive effect of the learning resource availability on the students Social Studies learning achievements in SMP Negeri 1 Turi in the 2015/2016 academic year with a high coefficient of the learning resource availability and if the learning resources are adequate and complete, this affects and makes the students Social Studies learning achievements higher; (2) There is a significant positive effect of the students learning styles on their Social Studies learning achievements in SMP Negeri 1 Turi in the 2015/2016 academic year with a high coefficient of the learning styles and if the students understand and apply their learning styles, this affects and makes their Social Studies learning achievements higher; (3) There are positive and significant effects of the learning resource availability and the students learning styles on their Social Studies learning achievements in SMP Negeri 1 Turi in the 2015/2016 academic year with high coefficients of the learning resource availability and the learning styles and simultaneously if the learning resources are adequate and complete and the students understand and apply their learning styles, these affect and make their Social Studies learning achievements higher. Keywords: Learning Resource Availability, Students Learning Styles, Social Studies Learning Achievements, SMP Negeri 1 Turi

4 Pengaruh Ketersediaan Sumber Belajar (Ajeng Ngesty Pujawati) PENDAHULUAN Pendidikan merupakan salah satu bidang kehidupan yang selalu mendapatkan perhatian oleh seluruh bangsa dan negara di dunia. Pendidikan juga menjadi salah satu usaha yang dilakukan secara sadar dalam rangka membimbing dan mengarahkan perkembangan anak ke arah dewasa. Hal ini disebabkan karena maju atau mundurnya suatu bangsa dan negaranya dipengaruhi oleh kualitas sumber daya manusia yang menjadi tulang punggung negara tersebut. Melalui pendidikan, seseorang akan memperoleh pengetahuan, keterampilan, dan kepribadian dalam menjalani kehidupan dunia dan akhirat. Hasil belajar menjadi suatu hal yang vital sebab dari sanalah keberhasilan suatu pendidikan dapat diukur. Nana Sudjana (2002: 3) tujuan dari penilaian hasil belajar antara lain adalah untuk mengetahui keberhasilan proses pendidikan dan pengajaran di sekolah, yakni seberapa jauh keefektifannya dalam mengubah tingkah laku para siswa kearah tujuan pendidikan yang diharapkan. Sumber belajar menjadi salah satu faktor dari luar diri siswa yang termasuk kedalam bagian sekolah. Ketersediaan sumber belajar di sekolah menjadi suatu hal yang saat ini wajib dipenuhi oleh penyelenggara pendidikan formal dalam hal ini yaitu sekolah. Belajar tanpa adanya alat-alat pelajaran yang memadai niscara pembelajaran tidak akan berjalan dengan lancar. Fungsi lain dari ketersediaan sumber belajar di sekolah yaitu karena pada dasarnya saat ini kegiatan pembelajaran bukan hanya bersumber pada guru (teacher center) melainkan siswa yang akan mencari tahu sendiri menggunakan berbagai sumber untuk digunakan belajar. Sumber belajar yang sudah tersedia di sekolah terkadang kurang bisa dimanfaatkan oleh para siswa untuk kegiatan belajar. Hal tersebut dikarenakan ketersediaannya yang tidak lengkap, jumlahnya kurang, atau bahkan memang siswa tidak begitu merespon dengan tersedianya sumber belajar sudah disediakan. Di sisi lain dari adanya fasilitas sumber belajar yang memadai, faktor dari dalam diri

5 Pengaruh Ketersediaan Sumber Belajar (Ajeng Ngesty Pujawati) siswa pun juga harus ikut diperbaiki dan ditingkatkan yaitu gaya belajar siswa. Menurut DePorter dan Hernacki (2009:110) Gaya belajar adalah kunci untuk mengembangkan kinerja dalam pekerjaan, di sekolah, dan dalam situasi-situasi antar pribadi. Jika siswa mampu memahami gaya belajarnya sendiri merupakan langkah penting dalam membantu belajar lebih cepat dan lebih mudah sehingga secara bersama-sama akan memberikan hasil yang maksimal dalam hal ini yaitu berupa meningkatnya hasil belajar siswa itu sendiri. Gunawan (2007: 86) menyebutkan bahwa faktor dominan yang menentukan keberhasilan proses belajar adalah dengan mengenal dan memahami bahwa setiap individu adalah unik dengan gaya belajar yang berbeda satu dengan yang lain. Kesulitan yang timbul selama ini lebih disebabkan oleh gaya mengajar yang tidak sesuai dengan gaya belajar. Dan yang lebih parah lagi adalah kalau anak sendiri tidak mengenal gaya belajarnya. Berdasarkan observasi yang dilakukan, kondisi ketersediaan sumber belajar di SMP Negeri 1 Turi adalah kurang. Hal tersebut dibuktikan dengan kurangnya bukubuku paket sebagai buku pegangan yang dipinjamkan oleh pihak perpustakaan, dan sumber belajar lainnya yang jarang digunakan siswa untuk membantu memudahkan dalam belajar. Hal tersebut mengindikasi bahwa sumber belajar di SMP Negeri 1 Turi adalah kurang tersedia. Peneliti juga menemukan beberapa siswa yang mengalami kesulitan dalam mengikuti pelajaran yang pada akhirnya berdampak pada hasil belajar. Siswa juga kerap kesulitan menyesuaikan cara belajar mereka dengan cara mengajar guru di sekolah. Dari situ peneliti berpikir bahwa betapa pentingnya gaya belajar siswa terhadap hasil belajar. Peneliti merasa tertarik untuk mengadakan penelitian tentang pengaruh ketersediaan sumber belajar dan gaya belajar siswa terhadap hasil belajar IPS di SMP Negeri 1 Turi dikarenakan ingin mengetahui apakah kedua hal tersebut yakni ketersediaan sumber belajar dan gaya belajar siswa dapat

6 Pengaruh Ketersediaan Sumber Belajar (Ajeng Ngesty Pujawati) memberikan pengaruh bagi baik dan buruknya hasil belajar IPS siswasiswi SMP Negeri 1 Turi. Selain itu juga dikarenakan peneliti melihat bahwa SMP Negeri 1 Turi memiliki peluang yang besar untuk meningkatkan hasil belajar siswa melalui ketersediaan sumber belajar yang disediakan oleh sekolah dan gaya belajar yang ada pada diri peserta didiknya. Untuk itu dalam penelitian ini peneliti mengambil judul Pengaruh Ketersediaan Sumber Belajar dan Gaya Belajar Siswa Terhadap Hasil Belajar IPS Siswa di SMP Negeri 1 Turi Tahun Ajaran 2015/2016. METODE PENELITIAN Desain Penelitian Penelitian ini termasuk termasuk dalam jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan korelasional yaitu penelitian yang dilakukan oleh peneliti untuk mengetahui tingkat hubungan antara dua variabel atau lebih, tanpa melakukan perubahan, tambahan atau manipulasi terhadap data yang memang sudah ada (Suharsimi Arikunto, 2010:4). Penelitian ini dimaksudkan untuk menggali fakta tentang ada tidaknya pengaruh: (1) ketersediaan sumber belajar (X1) terhadap hasil belajar IPS (Y); (2) gaya belajar siswa (X2) terhadap hasil belajar IPS (Y); dan (3) ketersediaan sumber belajar (X1) dan gaya belajar siswa (X2) terhadap hasil belajar IPS (Y). Penelitian ini dilaksanakan di SMP Negeri 1 Turi. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa SMP Negeri 1 Turi tahun ajaran 2015/2016 sebanyak 384 siswa. Teknik pengambilan sampel penelitian yang digunakan adalah proportional stratified random sampling. Penentuan jumlah sampel menggunakan rumus yang dikemukakan oleh Isaac dan Michael (Sugiyono, 2015: 69). Berdasarkan perhitungan diperoleh sampel sebanyak 183 siswa. Variabel penelitian ini meliputi Ketersediaan sumber belajar (X 1 ) dan Gaya belajar siswa (X 2 ) merupakan variabel bebas. Hasil belajar IPS (Y) merupakan variabel terikat. Data ketersediaan sumber belajar dan gaya belajar siswa dikumpulkan dengan menggunakan

7 Pengaruh Ketersediaan Sumber Belajar (Ajeng Ngesty Pujawati) kuesioner. Data hasil belajar menggunakan nilai ujian tengah semester genap tahun ajaran 2015/2016. Kuesioner diuji validitas internal dengan menggunakan teknik expert judgement dan uji validitas eksternak dengan korelasi product moment. Standar yang digunakan untuk menentukan valid atau tidaknya butir intrumen penelitian yaitu apabila korelasi (r) tiap faktor tersebut positif dan besarnya 0,300 ke atas. Reliabilitas diperoleh dengan menggunakan alpha cronbach. Berdasarkan hasil perhitungan uji reliabilitas diperoleh nilai pada variabel ketersediaan sumber belajar sebanyak 0,778 dan pada variabel gaya belajar siswa sebesar 0,850, maka reliabilitas intrumen mempunyai tingkat keterandalan sangat kuat. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji hipotesis. HASIL PENELITIAN Deskripsi Data Penelitian Ketersediaan Sumber Belajar Data ketersediaan sumber belajar berasal dari angket yang terdiri dari 15 item yang dibagikan kepada 183 responden. Dari butir pernyataan yang ada, diperoleh skor tertinggi 56 dan skor terendah adalah 25. Setelah dihitung menggunakan SPSS 16.00 for Windows diperoleh hasil Mean sebesar 42,83, Median (Me) sebesar 43, Modus sebesar 43 dan Standar Deviasi sebesar 5,505. Hasil perhitungan selanjutnya, ketersediaan sumber belajar yang baik sebanyak 59 siswa (32%), kategori ketersediaan sumber belajar yang cukup sebanyak 102 siswa (56%), dan kategori ketersediaan sumber belajar yang rendah sebanyak 22 siswa (12%). Jadi dapat disimpulkan bahwa, kecenderungan variabel ketersediaan sumber belajar siswa berada pada kategori sedang yaitu sebanyak 102 siswa (56%) dari jumlah sampel yang berjumlah 183 siswa. Gaya Belajar Siswa Data gaya belajar siswa berasal dari angket yang terdiri dari 30 item yang dibagikan kepada 183 responden. Dari butir pernyataan yang ada, diperoleh skor tertinggi 104 dan skor terendah adalah 63. Dengan menggunakan SPSS 16.00

8 Pengaruh Ketersediaan Sumber Belajar (Ajeng Ngesty Pujawati) for Windows diperoleh hasil Mean 82,04, Median (Me) sebesar 82, Modus (Mode) sebesar 80, dan Standar Deviasi sebesar 8,158. Hasil perhitungan selanjutnya, siswa yang memiliki kategori sudah mampu memahami dan memanfaatkan gaya belajar yang baik sebanyak 38 siswa (22%), siswa yang memiliki kategori mampu memahami dan memanfaatkan gaya belajar yang sedang sebanyak 102 siswa (58%), dan siswa yang memiliki kategori mampu memahami dan memanfaatkan gaya belajar kurang sebanyak 35 siswa (20%). Jadi dapat disimpulkan bahwa, kecenderungan pengaruh kemampuan siswa dalam memahami dan memanfaatkan gaya belajarnya berada pada kategori sedang yaitu sebanyak 102 siswa (58%) dari jumlah sampel yang berjumlah 183 siswa. Hasil Belajar IPS Data dari hasil belajar diperoleh dari hasil ujian tengah semester genap tahun pelajaran 2015/2016. Nilai UTS yang diperoleh dari 183 siswa mempunyai nilai tertinggi 93 dan nilai terendah 46. Dari nilai tersebut dianalisis diperoleh Mean (M) sebesar 74,21, Median (Me) sebesar 76, Modus (Mode) sebesar 82, dan Standar Deviasi sebesar 10,974. Hasil perhitungan selanjutnya, siswa yang memiliki kategori baik sebanyak 83 siswa (45%), hasil belajar siswa kategori cukup sebanyak 74 siswa (41%), dan hasil belajar siswa kategori kurang sebanyak 26 siswa (14%). Jadi dapat disimpulkan bahwa, kecenderungan variabel hasil belajar IPS siswa berada pada kategori baik yaitu sebanyak 83 siswa (45%) dari jumlah sampel yang berjumlah 183 siswa. Uji Prasyarat Analisis Hasil uji normalitas diketahui nilai signifikansi untuk variabel ketersediaan sumber belajar adalah 0,181 > 0,05 dan nilai signifikansi untuk variabel gaya belajar adalah 0,571 > 0,05. Maka dapat disimpulkan data untuk ketersediaan sumber belajar dan gaya belajar siswa berdistribusi normal. Hasil uji linearitas menunjukkan variabel ketersediaan

9 Pengaruh Ketersediaan Sumber Belajar (Ajeng Ngesty Pujawati) sumber belajar 0,917 < 3,84 dan variabel gaya belajar siswa 0,657 < 3,84. Pada baris deviation from linearity yang tercantum dalam ANOVA table dari output yaitu sebesar 0,926 < 0,5 untuk variabel ketersediaan sumber belajar (X 1 ) dengan hasil belajar IPS (Y) dan 0,403 < 0,5 untuk variabel gaya belajar siswa (X 2 ) dengan hasil belajar (Y). berdasarkan hasil uji linearitas tersebut menunjukkan hubungan antara variabel bebas dengan variabel terikat masingmasing adalah linear, sehingga model regresi linear dapat digunakan untuk menganalisis data. Hasil uji multikolinearitas menunjukkan nilai VIF sebesar 1,450 untuk masing-masing variabel bebas (X 1 dan X 2 ) dan nilai Tolerance sebesar 0,689, artinya nilai VIF < 10. Berdasarkan nilai VIF dan tolerance yang diperoleh melalui perhitungan tersebut dapat disimpulkan bahwa variabel bebas dalam penelitian ini tidak mengalami masalah multikolinearitas. PEMBAHASAN Pengaruh Ketersediaan Sumber Belajar terhadap Hasil Belajar IPS Hasil perhitungan statistik dengan menggunakan uji regresi diperoleh nilai koefisien korelasi (r X1Y ) sebesar 0,174. Jika dibandingkan nilai r tabel 0,144 pada taraf signifikansi 5%, maka r hitung > r tabel (0,174 > 0,144), sehingga nilai tersebut signifikan. Selain itu, karena nilai tersebut bernilai positif maka dapat dinyatakan bahwa variabel ketersediaan sumber belajar berpengaruh positif terhadap hasil belajar IPS siswa SMP Negeri 1 Turi tahun ajaran 2015/2016. Berdasarkan data dapat dinyatakan bahwa ketersediaan sumber belajar berpengaruh positif terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS. Semakin tinggi kelengkapan dan banyak sumber belajar yang tersedia, maka akan berpengaruh dengan semakin tingginya hasil belajar IPS yang diraih siswa, dan sebaliknya semakin rendah kelengkapan dan semakin rendahnya tersedianya sumber belajar maka akan berpengaruh dengan semakin rendahnya hasil

10 Pengaruh Ketersediaan Sumber Belajar (Ajeng Ngesty Pujawati) belajar yang diraih siswa. Hasil penelitian ini didukung oleh pendapat Slameto (2013:54) yang mengemukakan faktor-faktor yang mempengaruhi belajar terbagi kedalam dua fator yakni faktor intern (yang berasal dari dalam diri siswa) dan faktor ekstern (yang berasal dari luar diri siswa). Pengaruh Gaya Belajar Siswa terhadap Hasil Belajar IPS Hasil perhitungan statistik dengan menggunakan uji regresi diperoleh nilai koefisien korelasi (rx 2 y) sebesar 0,145. Jika dibandingkan nilai r tabel 0,144 pada taraf signifikansi 5% maka r hitung > r tabel (0,145 > 0,144), sehingga nilai tersebut signifikan. Selain itu karena nilai tersebut bernilai positif maka dapat dinyatakan bahwa variabel gaya belajar berpengaruh positif terhadap hasil belajar IPS siswa SMP Negeri 1 Turi tahun ajaran 2015/2016. Berdasarkan data dapat dinyatakan bahwa gaya belajar siswa berpengaruh positif terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS. Kecenderungan gaya belajar siswa yang baik akan meningkatkan hasil belajar IPS yang diraih, sebaliknya jika gaya belajar siswa kurang baik maka akan berpengaruh dengan semakin rendah pula hasil belajar yang diraih siswa. Hasil penelitian ini didukung oleh pendapat De Porter (2000:112) bahwa seseorang yang akrab atau mengetahui gaya belajarnya sendiri, seseorang tersebut dapat mengambil langkah-langkah penting untuk membantu agar belajar menjadi lebih mudah dan cepat, dan juga ketika seseorang mengetahui gaya belajar orang lain, seperti anak, murid, dan lain sebagainya maka akan memperkuat hubungan di antara mereka. Kebiasaan belajar yang baik menjadikan prestasi belajar lebih baik. Pengaruh Ketersediaan Sumber Belajar dan Gaya Belajar Siswa secara bersama-sama terhadap Hasil Belajar IPS Hasil perhitungan statistik dengan menggunakan uji regresi ganda diperoleh nilai Ry (1,2) sebesar 0,184 yang berarti variabel ketersediaan sumber belajar dan gaya

11 Pengaruh Ketersediaan Sumber Belajar (Ajeng Ngesty Pujawati) belajar siswa mempunyai pengaruh positif terhadap hasil belajar IPS siswa SMP Negeri 1 Turi tahun ajaran 2015/2016. Hasil uji F diperoleh nilai F hitung sebesar 54,932. Jika dibandingkan dengan F tabel sebesar 3,145 pada taraf signifikansi 5%, maka F hitung > F tabel (54,932 > 3,145), sehingga nilai tersebut signifikan. Berdasarkan data dapat dinyatakan dengan semakin lengkap ketersediaan sumber belajar dan semakin baik gaya belajar siswa maka semakin baik pula hasil belajar IPS siswa. Sebaliknya, semakin tidak lengkap ketersediaan sumber belajar dan semakin kurang gaya belajar siswa maka semakin kurang hasil belajar IPS siswa yang didapat. Hasil penelitian ini didukung oleh pendapat Syah (2013:132) sikap siswa adalah gejala yang berdimensi afektif berupa kecenderungan untuk merekasi dan merespons (response tendency) dengan cara yang relatif tetap terhadap objek orang, barang, dan sebagainya, baik secara positif maupun negatif.sitepu (2014: 181) menyatakan mensinergikan penggunaan semua sumber belajar sehingga tujuan belajar tecapai secara efektif dan efisien. KESIMPULAN DAN SARAN Kesimpulan Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan tentang Pengaruh Ketersediaan Sumber Belajar dan Gaya Belajar Siswa Terhadap Hasil Belajar IPS Siswa di SMP Negeri 1 Turi Tahun Ajaran 2015/2016, maka dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut: 1. Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan dari ketersediaan sumber belajar terhadap hasil belajar IPS siswa SMP Negeri 1 Turi tahun ajaran 2015/2016. Hal ini menunjukkan bahwa jika sumber belajar dalam keadaan cukup dan lengkap maka akan meningkatkan hasil belajar IPS siswa. Sedangkan jika sumber belajar dalam keadaan tidak cukup dan ketersediaannya tidak lengkap maka hasil belajar IPS siswa cenderung rendah. 2. Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan dari gaya belajar siswa terhadap hasil belajar IPS

12 Pengaruh Ketersediaan Sumber Belajar (Ajeng Ngesty Pujawati) siswa SMP Negeri 1 Turi tahun ajaran 2015/2016. Hal ini menunjukkan bahwa jika siswa mampu memahami dan menggunakan jenis gaya belajar yang dimilikinya dengan maksimal maka akan meningkatkan hasil belajar IPS siswa. Sedangkan jika siswa kurang mampu memahami dan kurang bisa menggunakan jenis gaya belajar yang dimilikinya dengan maksimal maka hasil belajar IPS siswa cenderung akan rendah. 3. Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara ketersediaan sumber belajar dan gaya belajar siswa secara bersama-sama terhadap hasil belajar IPS siswa SMP Negeri 1 Turi tahun ajaran 2015/2016. Hal ini menunjukkan bahwa jika sumber belajar yang tersedia dalam jumlah yang cukup dan lengkap serta siswa mampu memahami dan menggunakan jenis gaya belajarnya maka hasil belajar IPS siswa akan meningkat, dan sebaliknya jika sumber belajar yang tersedia dalam keadaan tidak cukup dan tidak lengkap serta siswa tidak mampu dalam memahami dan menggunakan jenis gaya belajarnya maka hasil belajar IPS siswa cenderung akan rendah. Saran Berdasarkan hasil penelitian dan kesimpulan yang telah diuraikan di atas maka sebaiknya ketersediaan sumber belajar untuk jumlahnya dapat memenuhi kebutuhan siswa dan ketersediannya lebih lengkap. Jenis gaya belajar siswa dipahami dan digunakan secara maksimal agar siswa dengan nyaman bisa dengan mudah dalam berkonsentrasi dan mencerna materi pelajaran, sehingga dapat berpengaruh positif terhadap hasil belajar anak.

13 Pengaruh Ketersediaan Sumber Belajar (Ajeng Ngesty Pujawati) Daftar Pustaka Rohani, A. (2004). Pengelolaan Pengajaran. Jakarta: Rineka Cipta. Jihad, A & Abdul Haris. (2012). Evaluasi Pembelajaran. Yogyakarta: Multi Pressindo. DePorter, B. & M. Hernacki. (2006). Quantum Learning (Terjemhan Alwiyah Abdurrahman) New York: Dell Publishing (Buku asli diterbitkan tahun 1992). Gunawan, Adi W. (2007). Born To Be A Genius. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama. M. Dalyono. (2009). Psikologi Pendidikan. Jakarta: Rineka Cipta. Syah. M. (2010). Psikologi Belajar. Jakarta: PT. Rajagrafindo Persada. Sudjana, N & Ahmad Rivai. (2007). Teknologi Pengajaran. Bandung: Sinar Baru Algensindo. Ghufron, N & Rini Risnawita. (2013). Gaya Belajar (Kajian Teoritik). Yogyakarta: Pustaka Pelajar. Nurgiyantoro, B. (2013). Penilaian dalam pengajaran bahasa dan sastra. Yogyakarta: BPFE. Sardiman. (2009). Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta: PT. Rajagrafindo Persada. Sitepu, B.P. (2014). Pengembangan Sumber Belajar. Jakarta: Rajawali Press. Slameto. (2010). Belajar dan Faktor- Faktor Yang Mempengaruhinya. Jakarta: Rineka Cipta. Widoyoko, E.P. (2012). Teknik Penyusunan Instrumen Penelitian. Yogyakarta: Pustaka Pelajar. Yogyakarta, Juli 2016 Menyetujui, Reviewer Dosen Pembimbing Dr. Taat Wulandari, M.Pd. NIP. 19760211 200501 2 001 Sudrajat, M.Pd. NIP. 19730524 200604 1 002