III. METODE PENELITIAN. Penelitian ini dilakukan di Seputih Raman, Kabupaten Lampung Tengah, selama 8 minggu.

dokumen-dokumen yang mirip
I. METODE PENELITIAN. Penelitian dan pembuatan preparat ulas darah serta perhitungan hematokrit sel

METODE PENELITIAN. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Agustus - Oktober 2013 di Balai Besar

METODOLOGI PENELITIAN. Lampung untuk pemeliharaan dan pemberian perlakuan pada mencit dan

BAB III METODE PENELITIAN. dan 1 kontrol terhadap ikan nila (O. niloticus). bulan, berukuran 4-7 cm, dan berat gram.

METODE PENELITIAN. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Agustus - Oktober 2013 di Balai Besar

METODE PENELITIAN. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Zoologi Biologi FMIPA. Universitas Lampung untuk pemeliharaan, pemberian perlakuan, dan

III. METODE PENELITIAN. Penelitian telah dilaksanakan pada 15 Juni 15 Juli 2013 di Laboratorium

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental menggunakan Rancangan

METODOLOGI PENELITIAN. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Zoologi Jurusan Biologi FMIPA

Lampiran 1 Prosedur Pembuatan Preparat Histologi

BAB III BAHAN DAN METODE

bio.unsoed.ac.id III. METODE PENELITIAN A. Materi 1. Materi Penelitian

METODOLOGI PENELITIAN. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Zoologi Jurusan Biologi FMIPA

BAB III METODE PENELITIAN

III. METODE PENELITIAN. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Zoologi Fakultas Matematika dan

BAB III METODE PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian pengaruh ekstrak daun sirsak (Annona muricata L.) terhadap

III. METODE PENELITIAN. Penelitian dilakukan di laboratorium Biologi dan Fisika FMIPA Universitas

BAB III METODE PENELITIAN. pemberian ekstrak kulit buah manggis (Garcinia mangostana) terhadap

BAB III METODE PENELITIAN

MATERI DAN METODE PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN. Jenis penelitian yang dilakukan adalah eksperimen karena pada penelitian

II. METODE PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN. kegiatan pengumpulan dan analisis data yang bertujuan untuk menggambarkan

BAB III METODE PENELITIAN. digunakan dalam penelitian ini yaitu tikus putih (Rattus norvegicus) Penelitian ini

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental yang menggunakan

BAB III METODOLOGI. untuk Microsoft Windows.

LAPORAN PRAKTIKUM HISTOTEKNIK DASAR

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental dengan. menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 5 perlakuan 5

BAB III BAHAN DAN METODE

II. BAHAN DAN METODE 2.1 Bahan Penelitian

Lampiran 1. Rumus konversi dalam pembuatan media

II. METODE PENELITIAN

BAHAN DAN METODE Waktu dan Tempat Bahan dan Alat Penelitian Kandang Hewan Coba Laboratorium Histopatologi

III. METODE PENELITIAN. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Agustus-Oktober 2013 di

III. METODE PENELITIAN. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan April sampai Juni 2012 di Laboratorium

Lampiran 1 Skema Prosedur Pembuatan Preparat Histologi Skema langkah-langkah pengujian histologi secara garis besar adalah sebagai berikut:

Lampiran 1 Analisis probit uji LC50-96 jam minyak sereh. Pengamatan Jumlah Respon

III. METODE PENELITIAN. Desain penelitian adalah eksperimen dengan metode desain paralel.

METODOLOGI PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN. dengan menguji antioksidan dari rimpang jahe merah (Zingiber officinale Rosc.)

Lampiran 1. Data pemberian obat kepada kelinci. Tanggal Pemberian obat ,750 1, ,650 1,500

BAB III METODE PENELITIAN. rancangan penelitian yang digunakan adalah acak lengkap dengan lima kelompok,

Laporan Praktikum Histotehnik. Oleh: Lucia Aktalina. Jum at, 14 September WIB

III. METODE PENELITIAN. Penelitian dilaksanakan pada bulan Agustus sampai Oktober 2011, di

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian ini mencakup bidang Obstetri Ginekologi, Patologi Anatomi,

BAB III. METODE PENELITIAN

II. METODELOGI 2.1 Waktu dan Tempat 2.2 Alat dan Bahan 2.3 Tahap Penelitian

BAB III METODE PENELITIAN. Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan enam perlakuan dan empat ulangan.hewan

METODE PENELITIAN. : Nilai pengamatan perlakuan ke-i, ulangan ke-j : Rata-rata umum : Pengaruh perlakuan ke-i. τ i

BAB III METODE PENELITIAN. rancangan percobaan post-test only control group design. Pengambilan hewan

BAB III BAHAN DAN METODE

LAPORAN PRAKTIKUM HISTOTEKNIK

BAB III METODE PENELITIAN

METODOLOGI PENELITIAN. Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian eksperimental murni dengan

III. METODE PENELITIAN. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juli sampai Agustus 2012, di Balai

BAB III METODE PENELITIAN

III. METODE PENELITIAN

METODOLOGI PENELITIAN

METODE PENELITIAN Waktu dan Tempat Penelitian Bahan dan Peralatan Persiapan Kandang Penelitian

BAB III METODE PENELITIAN. penelitian ini menggunakan Post Test Only Control Group Design yang

II. METODE PENELITIAN

II. BAHAN DAN METODE 2. 1 Rancangan penelitian 2.2 Persiapan wadah 2.3 Penyediaan larva ikan patin

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian tentang pengaruh pemberian ekstrak etanol daun sirsak (Annona

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian pengaruh pemberian ekstrak daun pegagan (Centella asiatica

LAPORAN PRAKTEK LABORATORIUM HISTOTEKNIK TISSUE PROCESSING DAN PEWARNAAN

bio.unsoed.ac.id MATERI DAN METODE PENELITIAN

Nama, Spesifikasi dan Kegunaan Bahan Penelitian No. Nama Bahan Spesifikasi Kegunaan 1. Larva ikan nilem hasil kejut panas

BAB III METODE PENELITIAN Jenis Penelitian dan Rancangan Penelitian

BAB 4 MATERI DAN METODE PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN

3 METODOLOGI 3.1 Waktu dan Tempat Penelitian 3.2 Bahan dan Alat Penelitian 3.3 Metode Penelitian

bio.unsoed.ac.id III. METODE PENELITIAN A. Materi, Lokasi, dan Waktu Penelitian 1. Materi Penelitian

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

BAB 3 METODE PENELITIAN

BAHAN DAN METODE Waktu dan Tempat E. ictaluri Ikan Lele ( Clarias sp.)

BAB III METODE PENELITIAN. laboratoris in vivo pada tikus putih wistar (Ratus Norvegicus)jantan dengan. rancangan post test only control group design.

3 METODOLOGI 3.1 Waktu dan Tempat 3.2 Bahan dan Alat 3.3 Metode Pengambilan Sampel

METODE DASAR MIKROTEKNIK DAN PEWARNAAN HISTOLOGI

III. METODE PENELITIAN

BAB III BAHAN DAN METODE PENELITIAN

BAB IV METODOLOGI PENELITIAN. Ilmu Kedokteran Forensik dan Medikolegal, Ilmu Patologi Anatomi dan

MATERI DAN METODE. Materi

III. METODE PENELITIAN. Penelitian ini telah dilaksanakan pada bulan Juni sampai dengan bulan Juli 2013.

III. METODE PENELITIAN. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juli hingga September 2013 bertempat di

MATERI DAN METODE. Pelaksanaan penelitian ini bertempat di Laboratorium UIN Agriculture

BAB III METODE PENELITIAN. Acak Lengkap dengan pendekatan Post Test Only Control Group Design.

3. METODOLOGI PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN

II. BAHAN DAN METODE 2.1 Tahap Penelitian 2.2 Prosedur Kerja Penelitian Pendahuluan Tingkat Kelangsungan Hidup Ikan Selama Pemuasaan

3 METODOLOGI 3.1 Waktu dan Tempat 3.2 Bahan dan Alat 3.3 Metode Penelitian

MATERI DAN METODE Lokasi dan Waktu Materi

III. METODE PENELITIAN. Penelitian telah dilaksanakan pada bulan Juli sampai dengan September 2013

LAPORAN PRAKTIKUM HISTOTEKNIK Disusun oleh: Jekson Martiar Siahaan

III. MATERI DAN METODE PENELITIAN. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan September sampai Oktober 2011, di

III. METODE PENELITIAN. jantung dilaksanakan di Balai Penyidikan dan Pengujian Veteriner (BPPV)

BAB III METODE PENELITIAN. A. Tempat dan Waktu Penelitian. Besar Veteriner Wates sebagai tempat pembuatan preparat awetan testis.

III. METODE PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN. RAL (Rancangan Acak Lengkap), dengan menggunakan 2 faktor (macam diet dan

Transkripsi:

III. METODE PENELITIAN A. Tempat dan Waktu Penelitian Penelitian ini dilakukan di Seputih Raman, Kabupaten Lampung Tengah, selama 8 minggu. Pembuatan preparat dilakukan di BBPBL (Balai Besar Pengembangan Budidaya Laut) Kecamatan Padang Cermin, Kabupaten Pesawaran, Lampung. B. Populasi dan Sampel Penelitian Ikan yang digunakan pada penelitian ini adalah ikan lele dumbo (Clarias gariepinus) sehat, dengan bobot tubuh 150-200 g, panjang tubuh 20-25 cm dengan umur sekitar 3 bulan (dari masa pembesaran) sebanyak 420 ekor yaitu 180 ekor untuk uji pendahuluan, 180 ekor untuk uji toksisitas, dan 60 ekor untuk uji pengaruh. C. Variabel Penelitian 1. Variabel bebas berupa 2 konsentrasi subletal endosulfan yaitu 0,00216 dan 0,00243 ppm serta 1 kontrol dengan lama perlakuan 8 minggu. 2. Variabel tergantung : histologi gonad ikan lele dumbo (Clarias gariepinus). 3. Variabel kendali berupa jenis ikan, ukuran dan umur ikan yang digunakan. 4. Variabel rambang berupa kualitas air di tempat uji.

D. Alat dan Bahan 1. Alat penelitian Alat yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari: kolam terpal dengan ukuran 1 x 1 x 0,5 m (18 buah) dan 1 buah kolam terpal ukuran 2 x 1 x 1 m, timbangan, gelas ukur 10 ml dan 1000 ml, pipet tetes, mikropipet, saringan ikan dari nilon, waring, ember, baki, kertas label, alat bedah, botol film, sarung tangan, masker, alat ukur kualitas air (termometer, kertas ph, DO meter), kaset embedding, pensil, Automatic Tissue Processor, cetakan anti karat (stainless), lemari pendingin, Automatic Tissue Block, pisau mikrotom, mikrotom, mikrotom putar (rotary microtome), Floating Bath, jarum, objek gelas, tempat pemanas (hot plate), gelas penutup, tisue, spidol, mikroskop binokuler olympus CX 21 dengan cahaya listrik, mikroskop monokuler dengan cahaya matahari, dan mikroskop binokuler Leica DME dengan cahaya listrik. 2. Bahan penelitian Bahan yang digunakan dalam penelitian ini terdiri atas: ikan lele dumbo, pakan ikan lele dumbo 781, thiodan 20 WP, formalin 5%, alkohol 70%, 80%, 95%, 100%, xylol, parafin, albumin-gliserin, entellen, aquades, hematoxylan 1, Acid alkohol, dan Eosin. E. Rancangan Penelitian Rancangan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah rancangan acak lengkap (RAL), karena sampel yang digunakan relatif homogen, yaitu dalam hal umur dan bobot ikan. Sampel dibagi menjadi 6 kelompok yaitu 1 kelompok kontrol dan 5 kelompok perlakuan,

masing-masing kelompok terdiri dari 10 ekor ikan. Rancangan penelitian dapat dilihat pada Tabel 1, 2 dan 3. Tabel 1. Rancangan uji pendahuluan Waktu Pengamatan (Hari) 1 2 Konsentrasi Endosulfan K A B C D E 1K 1A 1B 1C 1D 1E 2K 2A 2B 2C 2D 2E Keterangan: K : 0 ppm A : 0,0001 ppm B : 0,001 ppm C : 0,01 ppm D : 0,1 ppm E : 1 ppm Tabel 2. Rancangan uji toksisitas Waktu Pengamatan (Hari) 1 2 3 4 Konsentrasi Endosulfan K A B C D E 1K 1A 1B 1C 1D 1E 2K 2A 2B 2C 2D 2E 3K 3A 3B 3C 3D 3E 4K 4A 4B 4C 4D 4E Keterangan: K : 0 ppm A : 0,00158 ppm B : 0,00251 ppm C : 0,00398 ppm D : 0,00631 ppm E : 0,001 ppm Tabel 3. Rancangan uji pengaruh Ikan Lele Dumbo (Jenis kelamin) Konsentrasi Endosulfan K A B Betina Jantan K Betina K Jantan A Betina A Jantan B Betina B Jantan Keterangan: K : Konsentrasi endosulfan 0 ppm (kontrol)

A B : Konsentrasi endosulfan 0,00216 ppm : Konsentrasi endosulfan 0,00243 ppm Prosedur penelitian secara ringkas dapat dilihat pada Tabel 4. Tabel 4. Prosedur penelitian No. Tujuan Konsentrasi Endosulfan (ppm) Jumlah Ikan (ekor) Lama Perlakuan (jam/hari) I Uji pendahuluan 0; 0, 0001; 0,001; 0,01; 0,1; 1 10 ekor/ perlakuan 2 hari (48 jam) II Uji toksisitas 0; 0,00158; 0,00251;0,00398; 0,00631; 0,001 10 ekor/ perlakuan 4 hari (96 jam) III Uji pengaruh 0,00216; 0,00243 10 ekor/ perlakuan 8 minggu F. Persiapan Penelitian 1. Wadah dan Media Sebelum percobaan dilakukan, wadah pengujian yang digunakan dibersihkan terlebih dahulu dengan air. Selama pengujian (uji pendahuluan dan uji toksisitas) berlangsung media uji tidak diberi aerasi sedangkan pada uji pengaruh yang dilakukan selama 8 minggu dilakukan pergantian media setiap 2 hari sekali. Selama pengujian tidak menggunakan aerasi karena ikan lele dumbo memiliki alat pernapasan berupa insang yang berjumlah lima pasang yang dilengkapi dengan arborescent organ sebagai alat pernapasan tambahan. Dengan adanya alat pernapasan tambahan tersebut, maka ikan lele dumbo mampu hidup dalam air dengan kandungan oksigen yang rendah, yaitu 2 ppm (Soetomo, 1989). Selain itu, pergantian media setiap 2 hari sekali juga dapat mempertahankan DO pada media uji. Media yang digunakan juga harus memiliki kualitas air sesuai dengan kebutuhan ikan lele dumbo yaitu suhu 24-26 o C (Cholik, 2005), ph 6-7 (Najiyati, 1992). Wadah yang digunakan selama pengujian berupa kolam terpal. Terpal merupakan material yang tidak mengurangi konsentrasi melalui

penyerapan atau penambahan bahan ke dalam media karena reaksi kimia sehingga tidak berpengaruh terhadap endosulfan. 2. Ikan Uji Ikan-ikan yang digunakan dalam pengujian diaklimatisasi selama 1 minggu (Nurchayatun, 2007). Ikan uji dipelihara sebaik-baiknya dengan pemberian makanan yang cukup bergizi. Sebelum percobaan dimulai, ikan uji diadaptasikan dalam wadah-wadah pengujian selama satu hari tanpa diberi makan. 3. Media Uji Media uji yang digunakan adalah formulasi insektisida endosulfan, yaitu Thiodan 20 WP dengan konsentrasi tertentu di dalam air sebanyak 200 liter. Terlebih dahulu dibuat larutan stok 1000 ppm dengan Thiodan sebanyak 5 g/l. Pengenceran dilakukan dengan menggunakan rumus: M 1 x V 1 = M 2 x V 2. Karena konsentrasi yang digunakan sangat kecil (< 1 ppm), maka pemberian endosulfan pada pengujian menggunakan mikropipet. G. Pelaksanaan Penelitian 1. Uji pendahuluan Pada uji pendahuluan terlebih dahulu dilakukan pembuatan larutan stok 1000 ppm karena Thiodan 20 WP yang digunakan mengandung bahan aktif endosulfan sebanyak 20% maka dengan perhitungan: 1 gram bahan = X % kandungan 1 gram kandungan =

= Y gram bahan Y dilarutkan di dalam 1 liter akuades/air Dari perhitungan diatas maka digunakan Thiodan 20 WP sebanyak 5 g/l. Uji pendahuluan ini bertujuan untuk memperkirakan dosis endosulfan yang menyebabkan mortalitas 100% dan mengetahui batas bawah dan batas atas penggunaan endosulfan. Pada uji ini menggunakan 180 ekor hewan uji yang dibagi menjadi 6 taraf dengan 3 ulangan. Lama perlakuan selama dua hari (48 jam) dengan menggunakan konsentrasi 0; 0,0001; 0,001; 0,01; 0,1; 1 ppm. Pada uji pendahuluan menggunakan uji statis (static test) yaitu tanpa pergantian media uji. Selama uji berlangsung dilakukan pengamatan dan pencatatan kematian ikan uji. Jumlah ikan uji pada setiap wadah adalah 10 ekor dalam 200 liter media uji. Ikan uji yang mati segera diambil. Pada setiap pengujian dilakukan pencatatan data fisika dan kimia media uji, yaitu pada awal pengujian (0 jam), selama pengujian (24 jam) dan pada akhir pengujian (48 jam). Berdasarkan pada hasil uji pendahuluan tersebut dapat ditentukan konsentrasi endosulfan untuk digunakan pada uji toksisitas dengan rumus di bawah ini, Rumus untuk menentukan deret konsentrasi perlakuan adalah sebagai berikut : Log n N = k ( log n a ) Dimana: N : konsentrasi ambang atas n : konsentrasi ambang bawah a : konsentrasi terkecil dalam deret konsentrasi k : jumlah konsentrasi yang diujikan (a,b,c,d,e)

a b c d Perhitungan konsentrasi : = = = n a b c = e N = d e (Finney, 1971) 2. Uji Toksisitas Langkah awal yang dilakukan pada uji toksisitas adalah membagi 180 ekor hewan uji menjadi 6 kelompok (masing-masing terdiri dari 10 ekor) dengan 3 ulangan. Hewan uji tersebut diperlakukan dengan memberikan endosulfan dengan 5 konsentrasi yaitu 0,00158; 0,00251; 0,00398; 0,00631; 0,01 ppm dan 1 kontrol. Pada uji toksisitas menggunakan uji statis (static test) yaitu tanpa pergantian media uji. Selama uji berlangsung dilakukan pengamatan dan pencatatan kematian ikan uji. Jumlah ikan uji pada setiap wadah adalah 10 ekor dalam 200 liter media uji. Ikan uji yang mati segera diambil untuk mencegah pengotoran media. Pada setiap pengujian dilakukan pencatatan data fisika dan kimia media uji, yaitu pada awal pengujian (0 jam), selama pengujian (48 jam) dan pada akhir pengujian (96 jam). Hubungan nilai logaritma konsentrasi uji dengan persentasi mortalitas (dalam probit), merupakan fungsi linier : Y = a + bx. Nilai LC 50-96 jam diperoleh anti log m. Nilai m merupakan nilai X pada saat kematian sebesar 50% sehingga fungsi liniernya adalah 5 = a + bx. Untuk menentukan nilai a maupun b digunakan persamaan sebagai berikut : b = XY 1/ n( X )( 2 2 X 1/ n( X ) Y ) a = 1/n (Σ Y bσ X)

m = 5 a b Dengan : LC 50-96 jam = anti log m Y X a b m = nilai probit mortalitas hewan uji = logaritma konsentrasi uji = konstanta = Slope = Nilai X pada Y = 5 (nilai probit 50 % mortalitas hewan uji) (Finney, 1971) 3. Uji Pengaruh Pada uji pengaruh menggunakan uji resirkulasi (renewal test), uji ini hampir sama dengan uji statis, tetapi media uji mengalami pergantian secara periodik, pada penelitian ini dilakukan pergantian media uji setiap 2 hari sekali (Yudha, 2009). Pada uji pengaruh digunakan 2 konsentrasi subletal endosulfan, yaitu sebanyak 80% dan 90% dari nilai LC 50-96 jam, serta dilengkapi dengan kontrol. Jumlah ikan uji yang digunakan 10 ekor dalam 200 liter media uji dengan waktu pemaparan selama 8 minggu. Parameter perkembangan gonad diperoleh dengan melakukan pembedahan ikan kemudian dihistologi dengan metode parafin dan pewarnaan Hematoksilin-Eosin (HE) dengan menggunakan 3 ekor ikan pada setiap perlakuan sebagai ulangan. Selama penelitian pemberian pakan dilakukan setiap pagi pukul 08:00 WIB, siang pukul 13:00 WIB, dan sore pukul 18:00 WIB. Pakan diberikan secara adhlibitum sebanyak 30-40% dari bobot tubuh per hari. Pakan yang diberikan selama penelitian adalah pakan ikan lele 781

dengan kadar protein 31-33%, lemak 3-5%, serat 4-6%, abu 10-13% dan kadar air 11-13%. Pengukuran parameter fisika-kimia air juga dilakukan setiap satu minggu sekali. parameter kualitas air yang diukur meliputi suhu, ph, dan DO. 4. Pembuatan Preparat Jaringan Adapun beberapa tahapan pembuatan preparat jaringan, sebagai berikut: a. Persiapan jaringan Pada persiapan jaringan terdapat beberapa tahapan, yaitu: 1) Fiksasi Persiapan jaringan dimulai dengan fiksasi. Jaringan yang difiksasi harus menggunakan bahan fiksasi yang dapat menjaga jaringan tersebut dalam bentuk asli sehingga dapat dipergunakan untuk pengamatan. Selain itu, fiksatif dapat menembus ke dalam jaringan dan mengeraskan jaringan sehingga memudahkan proses pengirisan jaringan. Pada pengamatan ini gonad difiksasi menggunakan formalin 5%. 2) Pemotongan jaringan Sampel jaringan untuk proses pengirisan harus dipotong sesuai ketebalan yang dibutuhkan. Jaringan dipotong dengan pisau bedah. Pemotongan gonad dilakukan secara melintang dengan mengambil bagian depan, tengah, dan ujung. Lalu potongan gonad diletakkan pada kaset embedding. 3) Pelabelan spesimen Setelah pemotongan dilakukan pelabelan. Pelabelan yang benar untuk identifikasi spesimen merupakan hal penting dalam proses setiap teknik. Sistem pelabelan yang baik dan benar harus diterapkan karena suatu kesalahan pelabelan dapat menyebabkan kesalahan diagnosa. Pensil merupakan alat yang tepat untuk pelabelan karena tinta biasa dapat terhapus oleh pereaksi (alkohol dan xylol) selama proses histologi.

b. Pengolahan jaringan Penyusupan media pada jaringan terfiksasi untuk pengamatan morfologi secara mikroskopik harus menggunakan media yang dapat memudahkan pengirisan jaringan. Teknik yang umum digunakan dengan menyusupkan parafin dalam jaringan tersebut. Air harus dikeluarkan dalam tahap penyusupan parafin, karena umumnya fiksatif merupakan larutan yang mengandung air. Pengolahan jaringan dilakukan dengan perendaman pada larutan alkohol dengan konsentrasi bertingkat (dehidrasi). Alkohol dan parafin tidak dapat bercampur dengan baik sehingga alkohol harus digantikan oleh bahan pelarut organik lain (xylol). Sebagian besar bahan pelarut organik membuat jaringan terlihat lebih jelas (penjernihan). Setelah penyusupan parafin pada jaringan, jaringan diletakkan menjadi blok yang padat (blok). Adapun beberapa tahap dalam pengolahan jaringan, yaitu: 1) Dehidrasi Dehidrasi adalah proses penarikan air dalam jaringan dengan alkohol. Proses ini dilakukan dengan perendaman jaringan terfiksasi pada larutan ethanol konsentrasi rendah ke konsentrasi tinggi. Konsentrasi alkohol pada perendaman pertama tergantung jenis dan ukuran jaringan yang akan didehidrasi. Pada pengamatan ini jaringan direndam pada alkohol bertingkat yaitu: 70% 1, 70% 2, 80% 1, 80% 2, 95% 1, 95% 2, 100% 1, dan 100% 2. Masing-masing setiap 1 jam dalam Automatic Tissue Processor. 2) Penjernihan Penjernihan merupakan proses yang dilakukan antara alkohol dengan parafin. Media penjernih yang umum digunakan adalah xylol. Xylol bereaksi sangat cepat sehingga jaringan terdehidrasi yang berukuran kecil (ketebalan 5 mm) menjadi jernih dalam waktu 1-2 jam. Hal ini sangat bermanfaat karena jaringan menjadi jelas dan jernih

sebab alkohol digantikan oleh xylol. Penjernihan dilakukan dengan perendaman jaringan pada xylol 1 dan xylol 2 masing-masing selama 1 jam dalam Automatic Tissue Processor. 3) Parafinasi Parafinasi merupakan perendaman jaringan pada parafin 1 dan parafin 2 masing-masing selama 1 jam dalam Automatic Tissue Processor. 4) Pembuatan blok Tujuan dari pembuatan blok adalah menjaga masing-masing bagian dari jaringan tidak berubah dan tetap seperti pada kondisi tahap awal pemotongan. Cetakan anti karat (stainless) disediakan untuk pembuatan blok parafin. Jaringan yang berasal dari perendaman parafin yang akhir dipindahkan dalam cetakan yang telah berisi parafin cair. Bila jaringan telah diatur penempatannya, parafin cair dapat dibekukan kembali. Pada saat yang bersamaan, jaringan ditahan secara perlahan dengan forsep agar permukaan jaringan sejajar dengan dasar cetakan dan tidak terdapat gelembung udara. Setelah itu cetakan dipindahkan ke dalam lemari pendingin agar parafin membeku sampai pada permukaan. Peletakan cetakan parafin pada tempat yang dingin akan memudahkan pelepasan blok parafin dari cetakan. Sistem pembuatan blok yang digunakan pada pengamatan ini adalah Automatic Tissue Block, yang memiliki tiga fungsi yaitu area panas, area dingin dan tempat parafin sehingga memudahkan proses pembuatan blok. Adapun diagram alir dan bahan kimia yang diperlukan dalam proses jaringan pada Automatic Tissue Processor, sebagai berikut: 1 jam alkohol 95% I 1 jam alkohol 95% II 1 jam alkohol absolut I 1 jam alkohol 80% II 1 jam alkohol absolut II

Start Stop,dilanjutkan embedding jaringan Gambar 3. Proses jaringan pada Automatic Tissue Processor c. Pengirisan jaringan Adapun peralatan yang digunakan pada pengirisan jaringan yaitu pisau mikrotom dan mikrotom. Pisau mikrotom merupakan faktor penting dalam menghasilkan irisan yang baik, karena sangat menentukan dalam pembuatan spesimen histologi dibandingkan dengan peralatan lainnya. Bentuk dan ukuran pisau yang bagus dapat lebih memudahkan dalam membuat irisan yang tipis. Pisau mikrotom tersedia dalam dua bentuk utama yaitu jenis pisau yang dapat ditajamkan dan tipe sekali pakai. Biasanya yang banyak digunakan adalah pisau sekali pakai. Mikrotom merupakan peralatan yang digunakan untuk

memotong tipis atau irisan suatu jaringan. Sampel jaringan berparafin bergerak maju secara otomatis menuju pisau sesuai ketebalan irisan yang diinginkan. Mikrotom yang digunakan adalah mikrotom putar (rotary microtome). Mikrotom putar digunakan dengan memutar roda dengan tangan. Posisi pisau tetap dan blok parafin yang melekat pada tempat blok bergerak naik turun beraturan. Pada saat yang sama, blok bergerak ke arah pisau dengan jarak disesuaikan menggunakan skrup mikrometer. Hasil irisan akan diperoleh bagian-bagian irisan yang sama sempurna dan berbentuk pita panjang dan irisan sistem seri. Mikrotom putar memiliki kelebihan yaitu akan diperoleh potongan-potongan jaringan yang seragam dan stabil. Adapun beberapa tahap pengirisan jaringan yang dilakukan yaitu: 1) Trimming Sebelum pengirisan atau pemotongan dilakukan proses trimming. Triming merupakan proses pemotongan untuk mendapatkan keseluruhan jaringan yang terdapat pada blok. 2) Pelekatan blok pada mikrotom Mikrotom mempunyai alat penjepit objek untuk melekatkan blok. Hal ini untuk memudahkan penempatan blok pada mikrotom dengan menjepit blok tersebut. Jika melekatkan blok parafin, permukaan blok harus selalu diatur stabil pada sudut yang sama dengan sudut pisau mikrotom. Jadi, blok ditempatkan pada penjepit dengan posisi yang sama. 3) Pengirisan jaringan Pengatur ketebalan irisan diputar pada ketebalan 4 µm. Lalu mikrotom diputar dan hasil irisan diambil.

4) Metode perendaman Prinsip dari metode ini adalah menguraikan beberapa lipatan/kusut dengan memindahkan irisan tersebut ke dalam air hangat secara langsung. Hasil pengirisan diregangkan di permukaan air pada Floating Bath yang bersuhu 45 C, kemudian diseleksi dengan menggunakan jarum. Selanjutnya dilakukan penempelan irisan yang telah diseleksi pada objek gelas yang telah diolesi dengan albumin-gliserin. Kemudian contoh sediaan (slide) diletakkan pada tempat pemanas (hot plate) sampai air yang terdapat pada objek gelas mengering. d. Pewarnaan jaringan Jaringan umunya tidak dapat menahan warna setelah diproses sehingga penambahan warna melalui proses pewarnaan dapat memudahkan dalam pengamatan komponen jaringan dengan mikroskop. Adapun diagram alir dan bahan kimia yang dibutuhkan dalam pewarnaan Haemotoksilin-Eosin, sebagai berikut: Xylol I Xylol II Alkohol absolut I Alkohol absolut II Aquades Hematoxylan 1 5 menit Alkohol 95% II Alkohol 95% I Acid alkohol 1 menit Air mengalir 5 menit Eosin 5-15 menit Alkohol 95% I Xylol I Alkohol absolut II Alkohol absolut I Alkohol 95% II Xylol II Xylol III Bersihkan kotoran pada gelas benda Tetesi dengan Entellen secukupnya Tutup dengan gelas penutup

Gambar 4. Proses pewarnaan Haemotoksilin-Eosin 5. Pengamatan Gambaran Mikroskopik/Histologi Pengamatan histopatologi sperma menggunakan metode lesio skoring dengan memberikan nilai dari +1 hingga +4. Parameter yang diamati menggunakan sistem skoring adalah jumlah kepadatan spermatogonium pada setiap potongan tubulus. Pengamatan histopatologi dilakukan menggunakan mikroskop. Tata cara kriteria skoring histopatologi akan diuraikan sebagai berikut: Parameter skoring histopatologi untuk kepadatan spermatogonium berdasarkan perhitungan pada 6 x lapang pandang, pengamatan dilakukan pada objektif 10 x: +1 = tubulus dengan spermatogonium rendah (< 30) +2 = tubulus dengan spermatogonium sedang (31 40) +3 = tubulus dengan spermatogonium cukup padat (41 50) +4 = tubulus dengan spermatogonium padat (> 51) 6. Perhitungan Diameter Telur Pengukuran diameter telur dilakukan dengan menggunakan mikroskop monokuler dengan cahaya matahari yang dilengkapi mikrometer berskala 0,14 mm. Pengamatan diameter telur dilakukan dengan menggunakan perbesaran 10 x 10 sebanyak 100 butir telur setiap sampel dengan 3 kali ulangan. Adapun langkah-langkah kerja yang dilakukan sebagai berikut:

a) Alat dan bahan disiapkan. b) Bagian ujung, tengah dan pangkal gonad diambil kemudian selaput gonad dibersihkan lalu telur dimasukkan pada botol film yang telah diberi air secukupnya. c) Telur diambil dengan menggunakan pipet tetes sebanyak 100 butir lalu diletakkan pada kaca preparat. d) Diameter telur diamati kemudian hasilnya dicatat. Data diameter telur ikan lele dumbo dianalisis dengan menggunakan rumus sebagai berikut: H. Metode Pengambilan Data Data perkembangan gonad ikan lele dumbo dilakukan dengan cara mengambil gonad, difiksasi dengan menggunakan formalin 5%, untuk selanjutnya dibuat preparat mikroskopis dengan metode parafin dan pewarnaan Haematoksilin-Eosin (HE). Setelah pembuatan preparat selesai, kemudian histologi sel sperma dan ovum ikan lele dumbo diamati di bawah mikroskop untuk melihat perubahannya dan membandingkan antara kelompok kontrol dengan perlakuan. Data yang diperoleh dari hasil pengamatan tersebut dicatat dan difoto. Data faktor lingkungan diperoleh dengan cara melakukan pengukuran faktor lingkungan abiotik yang berupa suhu, ph, dan oksigen terlarut dengan menggunakan alat pengukur kualitas air (termometer, kertas ph, dan DO meter). Pengukuran dilakukan setiap 1 minggu sekali. Data yang diperoleh kemudian dicatat.

I. Metode Analisis Data Untuk mengetahui pengaruh pemaparan beberapa konsentrasi endosulfan terhadap gonad ikan lele dumbo diperlukan data gambaran histologi gonad yang dianalisis secara deskriptif. Hasil perhitungan persentase skoring histopatologi pada parameter keadaan sel sperma dirataratakan dan dianalisis secara deskriptif. Diameter telur di paparkan dalam bentuk grafik dengan menggunakan selang kelas.