I. PENDAHULUAN. bernama rokok ini. Bahkan oleh sebagian orang, rokok sudah menjadi. tempat kerja, sekolah maupun ditempat-tempat umum.

dokumen-dokumen yang mirip
PENGGUNAAN LAYANAN KONSELING KELOMPOK DALAM MENGURANGI PERILAKU MEROKOK SISWA KELAS X

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang. Merokok merupakan salah satu bentuk perilaku manusia yang sudah

BAB I PENDAHULUAN. sampai saat ini telah dikenal lebih dari 25 penyakit berbahaya disebabkan oleh rokok.

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar belakang. Asap rokok mengandung 4000 bahan kimia dan berhubungan dengan

BAB 1 : PENDAHULUAN. tempat seperti di lingkungan keluarga, kantor, fasilitas kesehatan, cafe, kendaraan

BAB I PENDAHULUAN. Sekolah merupakan pendidikan kedua setelah lingkungan keluarga, manfaat

dalam terbitan Kementerian Kesehatan RI 2010).

BAB 1 : PENDAHULUAN. Perilaku merokok merupakan suatu hal yang fenomenal. Hal ini ditandai dengan

BAB I PENDAHULUAN. Merokok dapat mengganggu kesehatan bagi tubuh, karena banyak. sudah tercantum dalam bungkus rokok. Merokok juga yang menyebabkan

BAB I PENDAHULUAN. Setiap hari orang terlibat di dalam tindakan membuat keputusan atau decision

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang

BAB 1 : PENDAHULUAN. kehidupan anak sekolah mulai dari SMA, SMP dan bahkan sebagian anak SD sudah

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. menentu. Menurut Sarwono (2001) definisi remaja untuk masyarakat Indonesia

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. masyarakat di Indonesia khususnya dikalangan pelajar. Walaupun sudah

BAB I PENDAHULUAN. tambahan (Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta, 2009). Masalah utama. yang menjadi semakin tinggi tiap tahunnya.

BAB I PENDAHULUAN. tetapi merambah di semua kalangan. Merokok sudah menjadi kebiasaan di

BAB I PENDAHULUAN. (main stream smoke) dan asap samping (side stream smoke). Asap utama

BAB I PENDAHULUAN. diantaranya terjadi di negara-negara berkembang. Sekitar 5 juta orang mati

berkembang yang memiliki tingkat konsumsi rokok dan produksi rokok yang tinggi. Program anti tembakau termasuk dalam 10 program unggulan kesehatan.

BAB 1: PENDAHULUAN. ketergantungan) dan tar yang bersifat karsinogenik. (1)

BAB I PENDAHULUAN. penyakit tidak menular (PTM), yang merupakan penyakit akibat gaya hidup serta

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. perkembangan dalam kehidupan manusia.remaja mulai memusatkan diri pada

BAB 1 : PENDAHULUAN. kualitas hidup manusia dan kesejahteraan masyarakat. (1)

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. utama kanker di dunia. Survei dari WHO 8,2 juta orang meninggal kerena

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Merokok bagi sebagian besar masyarakat Indonesia sudah dianggap

BAB I PENDAHULUAN. sering ditulis di surat-surat kabar, majalah dan media masa lain yang

BAB 1 : PENDAHULUAN. kalangan masyarakat seperti di lingkungan keluarga, kantor, fasilitas kesehatan, cafe,

BAB 1 PENDAHULUAN. merokok namun kurangnya kesadaran masyarakat untuk berhenti merokok masih

Kuesioner Penelitian

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Menurut WHO, jumlah perokok di dunia pada tahun 2009 mencapai 1,1

I. PENDAHULUAN. adalah perokok pasif. Bila tidak ditindaklanjuti, angka mortalitas dan morbiditas

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Masalah i

I. PENDAHULUAN. Di masa modern ini, merokok merupakan suatu pemandangan yang sangat

BAB 1 PENDAHULUAN. Universitas Sumatera Utara

BAB I PENDAHULUAN. Menurut Global Adults Tobacco Survey (GATS) Indonesia, Indonesia merupakan

BEBERAPA FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERILAKU MEROKOK PADA SISWA SLTP DI KECAMATAN BENDOSARI KABUPATEN SUKOHARJO TAHUN 2008

I. PENDAHULUAN. kesatuan yang tidak dapat dipisahkan. Perkembangan pendidikan tanpa

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN dan pada abad 21 ini, akan ada 1 miliar orang meninggal akibat. penyakit disebabkan rokok (Evy, 2008).

BAB 1 : PENDAHULUAN. Penyakit Tidak Menular (PTM) merupakan silent disease yang menjadi

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. rokok pada remaja yang sering dijumpai dalam kehidupan sehari-hari di

BAB I PENDAHULUAN. Fawzani dan Triratnawati (2005), masalah rokok juga menjadi persoalan

BAB I PENDAHULUAN. kini. Jika ditanya mengapa orang merokok, masing-masing pasti memiliki. anak muda, remaja yang melakukan kebiasaan tersebut.

BAB 1 PENDAHULUAN. dapat menyebabkan kematian baik bagi perokok dan orang yang ada

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Penelitian Rista Mardian,2013

BAB I PENDAHULUAN. koroner, stroke, kanker, penyakit paru kronik dan diabetes militus yang

BAB 1 PENDAHULUAN. larangan merokok. Lebih dari 40 negara telah menempelkan label peringatan

2015 SIKAP TERHAD AP PICTORIAL HEALTH WARNING D AN INTENSI MEROKOK SISWA SMP D I KOTA BAND UNG

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. masih dianggap sebagai perilaku yang wajar, serta merupakan bagian dari

BAB I PENDAHULUAN. Siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) adalah siswa remaja yang sedang

BAB I PENDAHULUAN. 70% penduduk Indonesia (Salawati dan Amalia, 2010). Dari analisis data Susenas tahun 2001 diperoleh data umur mulai merokok kurang

BAB I PENDAHULUAN. dimana-mana, baik instansi pemerintah, tempat umum, seperti ; pasar, rumah

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. dikonsumsi mulai dari usia remaja hingga orang tua baik laki-laki maupun

BAB I PENDAHULUAN. pembangunan dari setiap negara. Salah satu indikatornya adalah meningkatkan

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang

BAB 1 : PENDAHULUAN. karena membunuh 6 juta orang setiap tahunnya (1). Sekitar 21% dari populasi dunia

BAB I PENDAHULUAN. Konsumsi rokok meningkat secara pesat dari tahun ke tahun, Indonesia

BAB I PENDAHULUAN. sehingga hal ini masih menjadi permasalahan dalam kesehatan (Haustein &

BAB I PENDAHULUAN. semua orang tahu akan bahaya yang ditimbulkan akibat merokok. Rokok mengandung

BAB I PENDAHULUAN. penyakit yang di akibatkan karena merokok berakhir dengan kematian. World

1. PENDAHULUAN. Peningkatan kemajuan teknologi merupakan suatu proses yang terjadi dalam

BAB I PENDAHULUAN. disebut sebagai tobacco dependency sendiri dapat didefinisikan sebagai

I. PENDAHULUAN. menghantarkan siswa atau peserta didik agar mampu menghadapi perubahan

BAB I PENDAHULUAN. kemampuan manusia. Melalui pendidikan, peserta didik dibina untuk. perubahan jaman, bahkan mampu mengendalikannya.

BAB I PENDAHULUAN. terjadi pada remaja biasanya disebabkan dari beberapa faktor

BAB I PENDAHULUAN. Banyak penyakit telah terbukti menjadi akibat buruk merokok, baik secara

BAB I PENDAHULUAN. Bahaya merokok terhadap remaja yang utama adalah terhadap fisiknya.

I. PENDAHULUAN. Pada kehidupan sehari-hari, sering kita menemukan perokok di mana-mana, baik di

1. PENDAHULUAN. sebagai hasil pengalamannya sendiri dalam interaksi dengan lingkungannya.

tinggi tingkat kesehatan, maka kesegaran jasmani akan semakin baik pula. Berdasarkan Undang- Undang Kesehatan No 36 tahun 2009 yang memuat

I. PENDAHULUAN. dapat ditemui pada kalangan remaja (Fatimah, 2006). kimia yang akan menimbulkan berbagi penyakit (Partodiharjo, 2008).

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. baru kemudian individu menyadari tentang sesuatu yang dinamakan. ada dalam diri individu yang bersangkutan ( Sunaryo, 2004 ).

BAB I PENDAHULUAN. 2003). Remaja merupakan bagian perkembangan yang penting dan unik,

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Indonesia adalah negara yang menjunjung tinggi nilai-nilai demokratis dan

BAB 1 PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Perilaku merokok dapat dilihat dari berbagai sudut pandang, sangat

BAB I PENDAHULUAN. kecenderungan yang semakin meningkat dari waktu ke waktu (Kemenkes RI,

BAB 1 : PENDAHULUAN. kandung kemih, pankreas atau ginjal. Unsur-unsur yang terdapat didalam rokok

BAB II TINJAUAN PUSTAKA DAN KERANGKA PEMIKIRAN

BAB I PENDAHULUAN. mengalami perkembangan semua aspek/fungsi untuk memasuki masa dewasa. Masa remaja

I. PENDAHULUAN. Faktor utama dalam menempuh hidup yang lebih baik adalah dengan. melaksanakan pembangunan berdasarkan iman dan takwa.

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. dihembuskan kembali sehingga mengeluarkan asap putih keabu-abuan. Perilaku merokok

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah. Remaja mengalami perkembangan begitu pesat, baik secara fisik maupun

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

HUBUNGAN ANTARA GAYA HIDUP SEHAT DENGAN PERILAKU MEROKOK PADA KARYAWAN DI YOGYAKARTA

II. TINJAUAN PUSTAKA. karir. Penelitian ini membahas perilaku merokok siswa yang mencakup

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. Rokok mengandung banyak bahan yang mengandung zat berbahaya. salah satu bahan

BAB I PENDAHULUAN. Merokok merupakan sebuah perilaku yang tidak asing ditemukan di kehidupan seharihari,

BAB I PENDAHULUAN. menjadi kebutuhan pokok bagi sebagian orang di dunia. Perokok tidak

BUPATI TRENGGALEK PROVINSI JAWA TIMUR PERATURAN DAERAH KABUPATEN TRENGGALEK NOMOR 7 TAHUN 2016 TENTANG KAWASAN TANPA ASAP ROKOK

BAB 1 PENDAHULUAN. memungkinkan setiap orang hidup produktif secara sosial dan ekonomi (UU

I. PENDAHULUAN. teratur, dan berencana yang berfungsi untuk mengubah atau mengembangkan

I. PENDAHULUAN. kepribadian dan dalam konteks sosial (Santrock, 2003). Menurut Mappiare ( Ali, 2012) mengatakan bahwa masa remaja

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. kemungkinan sebelas kali mengidap penyakit paru-paru yang akan menyebabkan

BAB I PENDAHULUHAN. A. Latar Belakang Masalah. Salah satu hal yang seringkali menyerang remaja adalah perilaku merokok, yang

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

Transkripsi:

1 I. PENDAHULUAN A. Latar Belakang dan Masalah 1. Latar Belakang Pada zaman modern ini, rokok bukanlah ha lasing lagi. Bagi mereka yang hidup di kota maupun di desa umumnya mereka sudah mengenal benda yang bernama rokok ini. Bahkan oleh sebagian orang, rokok sudah menjadi kebutuhan hidup yang tidak bisa ditinggalkan begitu saja dalam kehidupan sehari-hari. Tanpa alasan yang jelas seseorang akan merokok baik di rumah, tempat kerja, sekolah maupun ditempat-tempat umum. Merokok merupakan salah satu masalah yang sulit dipecahkan. Apalagi sudah menjadi masalah nasional, dan bahkan internasional. Menurut Kementrian Kesehatan Republik Indonesia, Data Biro Pusat Statistik menunjukkan jumlah perokok pemula usia 5-9 tahun meningkat tajam 0,4% pada 2001 menjadi 2,8% pada 2004. Trend perokok pemula pada usia 10-14 tahun pun meningkat tajam, dari 9,5% (Hamzah, 2013: 1) menjadi 17,5%. Data The Global Youth Tobacco Survey tahun 2006 di Indonesia 64,2% anak-anak sekolah yang disurvei melaporkan, terpapar asap rokok selama mereka di rumah atau menjadi Second Hand Smoke (SHS). Lebih dari 43 juta anak Indosenisa

2 tinggal dengan perokok di rumah. Global Youth Tobacco Survey tahun 2006 melaporkan 89% anak-anak usia 13-15 tahun terpapar SHS di tempat-tempat umum. Anak-anak yang terpapar SHS mengalami penurunan pertumbuhan paru, mudah terinfeksi saluran pernafasan dan telinga, serta asma. Menurut data hasil Global Adult Tobacco Survey (GATS) 2 011, persentase perokok aktif di Indonesia mencapai 67% (laki -laki) dan 2,7% (perempuan) dari jumlah penduduk, terjadi kenaikan enam tahun sebelumnya perokok laki-laki sebesar 53%. Wismanto dan Sarwo (2007: 2) menyatakan perilaku merokok menyebabkan beberapa gangguan. Dalam jangka pendek, merokok dapat menyebabkan warna kuning pada gigi, kuku dan jari tangan, mulut dan keringat berbau tidak sedap, sehingga secara psikologis mengurangi rasa percaya diri, mengurangi hubungan dengan orang lain dan tidak tenang. Akibat jangka panjang adalah timbulnya beberapa penyakit seperti jantung koroner, paru-paru, bronchitis, kanker mulut, kanker tenggorokan dan gangguan janin di dalam kandungan. Pada tahun 2000, terjadi sekitar 4,8 juta kasus kematian premature di seluruh dunia yang diakibatkan kebiasaan merokok, angka rata-rata itu diambil dari sedikitnya 3,9 juta sampai tertinggi 5,9 juta kasus kematian akibat rokok. Dari 4,8 juta kasus kematian 2,4 juta terjadi di Negara-negara yang sedang berkembang dan 24 juta lainnya di sejumlah Negara industry maju. Penyakitpenyakit kordiovaskuler tercatat sebagai penyebab 1,7 juta kasus kematian itu, 970.000 kasus penyempitan pernafasan akut dan 850.000 lainnya karena kanker paru-paru. Gangguan kesehatan akibat merokok akan semakin bertambah jika tidak ada langkah-langkah yang dilakukan untuk mengurangi

3 perilaku merokok di semua lapisan masyarakat terutama di Negara-negara yang sedang berkembang (Jaya, 2009: 23-24). Merokok seringkali dilakukan individu dimulai di sekolah menengah pertama, bahkan mungkin sebelumnya. Bahkan banyak dijumpai di jalan atau tempat yang biasanya dijadikan sebagai tempat untuk berkumpul anak-anak tingkat sekolah menengah banyak siswa yang merokok. Pada saat anak duduk di sekolah menengah, kebanyakan para siswa laki-laki di sekolah melakukan kegiatan merokok karena merokok merupakan sesuatu yang menjadi kegiatan sosialnya, para siswa mengatakan bahwa merokok merupakan salah satu lambang pergaulan bagi mereka. Sekilas permasalahan bangsa di atas, ternyata membawa dampak besar dalam perkembangan perilaku remaja di sekolah. Remaja yang memiliki peran sebagai pelajar dalam kehidupan sehari-hari juga tidak bebas dari permasalahan kemerosotan moral dan etika. Perilaku-perilaku yang seharusnya tidak terjadi di kalangan terpelajar ternyata tak bisa dielakkan. Khusus menyoroti para siswa di tingkat sekolah menengah, ternyata perilaku merokok juga telah meraja. Pertanyaannya adalah, apa yang memotivasi mereka hingga berperilaku seperti itu. Apakah orang tua mereka juga mengetahui hal ini. Apakah mereka tidak memikirkan dampak panjangnya, dan apakah ada keinginan dalam diri mereka untuk menghentikan perilaku itu. Fakta bahwa perilaku merokok diawali oleh rasa ingin tahu dan pengaruh orang orang lain. Siswa mulai merokok akibat pengaruh lingkungan sosial, meniru perilaku orang lain menjadi salah satu determinan dalam memulai

4 perilaku merokok. Lingkungan keluarga juga mempengaruhi siswa untuk berprilaku merokok. Para siswa juga ada yang merokok karena melihat orang tua atau saudara yang merokok, dan dikarenakan pula siswa merasa bosan, stress, dan kecemasan, serta perilaku teman sebaya merupakan faktor yang menyebabkan keterlanjutan perilaku merokok pada remaja. Beberapa penjelasan di atas menunjukkan bahwa ada beberapa faktor yang saling mendukung dalam perilaku merokok remaja. Usia remaja memang sangat rawan dipengaruhi dengan hal-hal baru dan menyenangkan. Salah satunya adalah merokok. Diawali dengan rasa ingin tahu yang tinggi, akhirnya banyak remaja yang memulai mencicipi rokok. Salah satu temuan tentang remaja perokok adalah remaja yang berasal dari rumah tangga yang tidak bahagia, yang orang tuanya tidak begitu memperhatikan mereka dan tidak memberikan hukuman fisik yang keras lebih mudah menjadi perokok dibanding remaja yang berasal dari lingkungan rumah tangga yang bahagia, (Bear & Corado dalam Fatimah, 2006: 245). Setelah remaja itu mencoba merokok untuk kali pertama, ada beberapa faktor lagi yang membuat remaja nyaman dan mempertahankan perilakunya. Perasaan nyaman saat bersama-sama dengan teman sebaya, dan agar remaja itu bisa diterima oleh teman-temannya yang sama-sama merokok. Konformitas dengan teman sebaya yang sangat kuat, menjadi salah satu tanda perkembangan secara sosial pada diri remaja. Sehingga sedikit banyak teman sebaya dari remaja itu akan mempengaruhi diri remaja itu sendiri. Konformitas ini akan sangat bermanfaat bagi remaja, jika kegiatan-kegitan dengan teman sebaya itu bersifat positif.

5 Pengaruh nikotin dalam merokok dapat membuat seseorang menjadi pecandu atau ketergantungan pada rokok. Remaja yang sudah kecanduan merokok pada umumnya tidak dapat menahan keinginan untuk tidak merokok, mereka cenderung sensitif terhadap efek dari nikotin. Efek nikotin yang terkandung dalam rokok ternyata menimbulkan efek kecanduan dalam diri remaja, dan jika sudah kecanduan maka ini juga menjadi salah satu faktor yang membuat remaja sulit untuk menahan perilaku merokoknya. Kurang tepat jika penanganan mengenai permasalahan remaja yang bernilai negatif hanya ditangani dengan hanya memberikan hukuman atau punishment saja. Hukuman hanya tepat bagi mereka yang bersalah, bersalah artinya mereka tahu yang seharusnya. Tetapi remaja, mereka masih butuh bimbingan dan pengarahan yang tepat dari seorang yang memiliki wewenang untuk membimbingnya dalam menyelesaikan permasalahannya. Pembimbing di sini bisa jadi guru, orang tua dan masyarakat di sekitarnya. Berdasarkan argumen penulis di atas, maka muncullah inisiatif penulis untuk memberikan konseling kelompok terhadap perokok pada tingkat siswa pelajar SMA. Suatu konseling kelompok yang diprediksi dapat mengurangi bahkan menghilangkan perilaku merokok. Sukardi (2008:52) menjelaskan secara umum tujuan penyelenggaraan bantuan pelayanan bimbingan dan konseling adalah berupaya membantu siswa menemukan pribadinya, dalam hal mengenai kekuatan dan kelemahan dirinya, serta menerima dirinya secara positif dan dinamis sebagai modal pengembangan diri lebih lanjut. Untuk mencapai tujuan tersebut, bidang

6 bimbingan mencakup seluruh upaya bantuan yang meliputi bidang bimbingan pribadi, bimbingan sosial, bimbingan belajar, dan bimbingan karir. Peneliti mengambil bidang bimbingan pribadi untuk membantu siswa menemukan dan mengembangkan pribadi yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, mantap dan percaya diri, serta membantu siswa mengenal dan berhubungan dengan lingkungan sosial yang dilandasi budi pekerti luhur, tanggung jawab kemasyarakatan. Karena dalam agama semua siswa diajarkan bahwa kedudukan setiap orang adalah sama di mata Tuhan yang menciptakan setiap siswa dengan kelebihan dan kelemahan masingmasing. Rasa percaya diri akan meningkat lebih pesat ketika seseorang terlibat secara langsung di dalam suatu kegiatan sosial bermasyarakat (Hakim, 2002). Perilaku merokok memang dipengaruhi oleh banyak hal yang secara umum dibagi atas faktor internal dan eksternal. Konseling kelompok diberikan untuk mengubah perilaku siswa yang merokok dengan memberikan pengarahanpengarahan tentang akibat-akibat yang ditimbulkan dari perilaku merokok. Mengurangi kebiasaan merokok pada siswa merupakan fungsi pengentasan, karena layanan bimbingan dan konseling dapat berfungsi sebagai pengentasan atau perbaikan artinya fungsi bimbingan dan konseling akan menghasilkan pemahaman tentang sesuatu oleh pihak-pihak tertentu sesuai dengan kepentingan siswa (Sukardi, 2008: 43). Secara umum tujuan penyelenggaraan bantuan pelayanan bimbingan dan konseling adalah berupaya membantu siswa menemukan pribadinya, dalam hal mengenai kekuatan dan kelemahan dirinya, serta menerima dirinya secara

7 positif dan dinamis sebagai modal pengembangan diri lebih lanjut. Penanggulangan kebiasaan merokok pada siswa merupakan bidang bimbingan pribadi-sosial, karena bidang bimbingan ini menyangkut hal-hal yang menyangkut keadaan batin dan kejasmaniannya sendiri, serta menyangkut hubungan dengan orang lain. Mencermati perilaku merokok yang dilakukan oleh pelajar sekolah menengah, guru pembimbing diharapkan mampu untuk membantu mengatasi kebiasaan tersebut yang banyak dilakukan oleh para pelajar di sekolah menengah dengan memberikan layanan bimbingan dan konseling. Salah satu layanan bimbingan dan konseling yang dapat diberikan untuk membantu mencegah perilaku merokok yaitu dengan layanan konseling kelompok. Layanan Konseling kelompok yang merupakan salah satu layanan dalam bimbingan konseling yang memungkinkan siswa dalam memperoleh kesempatan untuk pembahasan dan pengentasan permasalahan yang dialaminya melalui dinamika kelompok. Dinamika kelompok ialah suasana yang terbentuk di dalam layanan konseling kelompok, yang ditandai dengan adanya interaksi antar sesama anggota kelompok. Menurut Prayitno (dalam Vitalis, 2008), konseling kelompok merupakan langkah efektif bagi guru bimbingan konseling disekolah agar mampu membantu setiap permasalahan yang dialami oleh siswa terlebih permasalahan pada tingkah lakunya. Menurut Tohirin (2007) layanan konseling kelompok mengikutkan sejumlah peserta dalam bentuk kelompok dengan konselor sebagai pemimpin kegiatan kelompok. Layanan konseling kelompok mengaktifkan dinamika kelompok

8 untuk membahas berbagai hal yang berguna bagi pengembangan pribadi dan pemecahan masalah individu (siswa) yang menjadi peserta layanan. Melalui layanan konseling kelompok diharapkan siswa dapat mengatasi masalah yang dihadapi siswa serta dapat menjalin hubungan konseling kelompok yang hangat, terbuka dan penuh keakraban. Pembicaraan pemberian layanan konseling kelompok juga diharapkan memberikan pemahaman kepada siswa tentang bahaya kebiasaan merokok yang dilakukan siswa sehingga siswa-siswa yang telah mengikuti layanan konseling kelompok dapat pemahaman bahaya merokok serta dapat menghentikan kebiasaan merokok siswa-siswa. Dalam hal ini layanan konseling kelompok lebih siap diterima siswa karena dilakukan bersam teman-temannya melalui dinamika kelompok. Melalui konseling kelompok memudahkan layanan konseling individual dan konselor untuk dapat memahami kebutuhan siswa serta lebih efisien waktu tenaga dan biaya. Dari hasil pengamatan di SMA Negeri 4 Kota Metro menunjukkan bahwa permasalahan siswa yang kecanduan merokok masih menjadi salah satu masalah yang cukup berat disekolah tersebut. Semua hukuman yang diberikan kepada siswa merokok di SMA Negeri 4 Kota Metro ini tidak kunjung menimbulkan efek jera. Sedang sekolah tetap menekan para siswa yang merokok untuk tidak merokok tetapi juga tidak memiliki solusi alternatif bagi para siswa. Melihat masalah yang ada, maka peneliti melihat bahwa penelitian untuk mengurangi dan menghilangkan perilaku merokok layak untuk dilakukan di tingkat SMA. Diharapkan dengan memberikan layanan konseling

9 kelompok ini, dapat membantu para siswa yang memiliki perilaku merokok untuk mengurangi dan menghilangkan perilakunya. Oleh karena itu peneliti tertarik untuk mengangkat judul Penggunaan layanan konseling kelompok dalam mengurangi perilaku merokok siswa kelas X SMA Negeri 4 Kota Metro Tahun Pelajaran 2014-2015. 2. Identifikasi Masalah Berdasarkan latar belakang yang telah dikemukakan di atas, maka peneliti mengidentifikasikan masalah sebagai berikut : 1. Terdapat siswa yang tidak mengikuti pelajaran namun siswa tersebut ada di luar sambil merokok. 2. Ada beberapa siswa yang sering merokok di dalam toilet sekolah. 3. Ada beberapa siswa yang merokok saat jam istirahat di kantin sekoloah. 4. Terdapat siswa yang merokok pada jam kosong. 5. Adanya siswa yang merokok secara sembunyi-sembunyi. 3. Pembatasan Masalah Berdasarkan latar belakang dan identifikasi masalah di atas, maka untuk lebih efektif peneliti membatasi masalah yaitu Penggunaan Layanan Konseling Kelompok Dalam Mengurangi Perilaku Merokok Siswa Kelas X SMA Negeri 4 Kota Metro Tahun Pelajaran 2014-2015.

10 4. Rumusan Masalah Berdasarkan pada pembatasan masalah di atas, maka masalah pada penelitian ini adalah siswa yang memiliki Perilaku merokok. Maka permasalahan yang dapat dirumuskan adalah Apakah penggunaan layanan konseling kelompok dapat mengurangi perilaku merokok siswa kelas X SMA Negeri 4 Kota Metro Tahun Pelajaran 2014-2015?. B. Tujuan dan Kegunaan Penelitian 1. Tujuan Penelitian Sesuai dengan rumusan masalah di atas, tujuan penelitian ini adalah mengetahui bahwa layanan konseling kelompok dapat mengurangi perilaku merokok siswa. 2. Kegunaan Penelitian Kegunaan atau manfaat yang dapat diperoleh mengenai penggunaan layanan konseling kelompok dalam mengurangi perilaku merokok siswa kelas X SMA Negeri 4 Kota Metro Tahun Pelajaran 2014-2015. 1. Secara teoritis Hasil penelitian ini diharapkan dapat memperkaya konsep bimbingan konseling, khususnya penggunaan layanan konseling kelompok dalam mengurangi perilaku merokok siwa.

11 2. Secara Praktis a. Bahan masukan guru bimbingan konseling dalam memberikan penanganan yang tepat terhadap siswa yang memiliki perilaku merokok. b. Dapat dijadikan suatu sumbangan informasi, pemikiran bagi guru pembimbing, peneliti selanjutnya dan tenaga kependidikan lainnya dalam upaya mengurangi perilaku merokok siswa di sekloah menggunakan layanan konseling kelompok. C. Ruang Lingkup Penelitian Ruang lingkup dalam penelitan ini adalah : 1. Objek Penelitian Bagaimana penggunaan layanan konseling kelompok dalam menurunkan perilaku merokok pada siswa. 2. Subjek Penelitian Siswa kelas X yang memiliki perilaku merokok. 3. Tempat Penelitian SMA Negeri 4 Kota Metro Tahun Pelajaran 2014-2015.

12 D. Kerangka Pikir Merokok adalah suatu perilaku yang telah umum dilakukan oleh banyak orang, tidak terkecuali siswa remaja. Perilaku tersebut dilakukan di mana saja dan kapan saja. Dalam pengamatan penulis perilaku merokok tampak dijumpai ketika para siswa berangkat ke sekolah, bermain, selesai sekolah, saat berada di kantin dan lain-lain. Perilaku merokok tersebut sudah menjadi kebiasaan sehingga pelaku tidak memperhatikan tempat dan waktu. Selain itu, para siswa mengaku tidak mengetahui bahaya akan rokok itu sendiri. Sering kali ditemui siswa yang merokok di lingkungan sekolah dengan alasan yang bermacam-macam, ada yang mengaku telah kecanduan rokok, ada pula yang mengatakan stress terhadap masalah yang tengah dihadpinya. Kessler dkk. (dalam Nevid dkk., 2005: 19), mengemukakan bahwa: kebiasaan merokok bukan hanya kebiasaan yang buruk, tetapi juga merupakan bentuk adiksi fisik terhadap obat stimulus, nikotin, yang ditemukan dalam produk tembakau termasuk rokok, cerutu, dan tembakau tanpa rokok. Merokok merupakan sarana memasukkan obat ke tubuh. Dampak rokok bagi kesehatan sangat fatal. Rokok mengandung lebih 4.000 zat. Sebanyak 43 zat bersifat karsinogenik yang memicu sel kanker. Rokok merupakan penyumbang utama faktor risiko penyakit tak menular namun mematikan seperti jantung koroner, kanker, sakit pernafasan dan stroke. Berdasarkan uraian di atas, maka perilaku merokok siswa perlu mendapat perhatian. Perilaku tersebut harus segera dikurangi dan dihilangkan karena rokok sangat berbahaya bagi tubuh manusia. Penelitian ini mencoba memperkenalkan alternatif untuk mengurangi perilaku merokok dikalangan siswa.

13 Meninjau dari beberapa layanan bimbingan dan konseling dalam permasalahan yang akan dipecahkan ini, maka peneliti memilih untuk menggunakan layanan konseling kelompok. Menurut Warner & Smith (Wibowo, 2005), konseling kelompok merupakan cara yang baik untuk menangani konflik-konflik antar pribadi dan membantu individu dalam pengembangan kemampuan pribadi mereka. Pandangan tersebut dipertegas oleh Natawidjaja (Wibowo, 2005) menyatakan bahwa: Konseling kelompok merupakan upaya bantuan kepada individu dalam suasana kelompok yang bersifat pencegahan dan penyembuhan, dan diarahkan pada pemberian kemudahan dalam rangka perkembangan dan pertumbuhannya. Menurut Corey ( Wibowo, 2005) menyatakan bahwa: masalah-masalah yang dibahas dalam konseling kelompok lebih berpusat pada pendidikan, pekerjaan, sosial dan pribadi. Berdasarkan pendapat di atas dalam penelitian ini, perilaku merokok yang harus di sembuhkan karena merupakan masalah yang berpusat pada pribadi siswa. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan layanan konseling kelompok yang bertujuan untuk mengurangi perilaku merokok siswa, karena konseling kelompok itu merupakan proses pemberian bantuan dalam memecahkan permasalahan yang terjadi pada siswa. Siswa dapat dengan bebas, leluasa dan terbuka dalam mengungkapkan permasalahannya secara kelompok. Dengan menggunakan layanan konseling kelompok diharapkan perilaku merokok pada siswa SMA Negeri 4 Kota Metro dapat berkurang dan dihilangkan.

14 Berdasarkan uraian di atas dapat dilihat melalui gambar kerangka pikir berikut Perilaku Merokok Tinggi Perilaku Merokok Rendah Konseling Kelompok Gambar 1.1 Alur Kerangka Pikir E. Hipotesis Hipotesis adalah suatu jawaban yang bersifat sementara terhadap permasalahann penelitian, sampai terbukti melalui data yang terkumpul (Arikunto, 2010:10). Maka dapat disimpulkan bahwa hipotesis adalah suatu dasar yang dianggap benar untuk alasan atau pengutaraan pendapat meskipun kebenarannya masih harus dibuktikan. Adapun hipotesis dari penelitian ini adalah : Ha: Layanan konseling kelompok dapat mengurangi perilaku merokok siswa kelas X SMA Negeri 4 Kota Metro tahun pelajaran 2014-2015. Ho: Layanan konseling kelompok tidak dapat mengurangi perilaku merokok siswa kelas X SMA Negeri 4 Kota Metro tahun pelajaran 2014-2015.