PENCUCIAN UANG DALAM KEGIATAN PERBANKAN 1 Oleh : Sarah D. L. Roeroe 2

dokumen-dokumen yang mirip
Lex Privatum Vol. V/No. 6/Ags/2017

KREDIT MACET DAN PENERAPAN PRINSIP KEHATI-HATIAN DALAM PERBANKAN 1 Oleh: Detisa Monica Podung 2

BAB I PENDAHULUAN. kemajuan di bidang komunikasi dan informasi dalan era globalisasi ini telah

BAB II PRINSIP MENGENAL NASABAH DI PASAR MODAL. uang dengan cara mengenal dan mengetahui identitas nasabah, memantau

BAB I PENDAHULUAN. roda perekonomian dirasakan semakin meningkat. Di satu sisi ada masyarakat

FREQUENTLY ASKED QUESTIONS (FAQS)

BAB I PENDAHULUAN. akan berkaitan dengan istri atau suami maupun anak-anak yang masih memiliki

BAB I PENDAHULUAN. Lembaga perbankan merupakan inti dari sistem keuangan dari setiap

PERATURAN BANK INDONESIA NOMOR: 6/1/PBI/2004 TENTANG PEDAGANG VALUTA ASING GUBERNUR BANK INDONESIA,

BAB I PENDAHULUAN. perorangan saja, akan tetapi juga bisa terdapat pada instansi-instansi swasta dan

PERJANJIAN ANTARA BANK DAN NASABAH MENURUT UNDANG-UNDANG NOMOR 10 TAHUN Oleh : Mauritz Pray Takasenseran 2

I. PENDAHULUAN. Tindak pidana pencucian uang pada awalnya diatur dalam Undang-Undang. Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 15 Tahun 2002 tentang Tindak

BAB I PENDAHULUAN. penyaluran kredit pada segmen corporate dan commercial kepada debitur yang

BAB I PENDAHULUAN. Peran bank sangat besar dalam mendorong pertumbuhan ekonomi suatu

BAB I PENDAHULUAN. Perbankan Nomor 10 Tahun Menurut Pasal 1 ayat 2

2011, No MEMUTUSKAN: Menetapkan : PERATURAN KEPALA PUSAT PELAPORAN DAN ANALISIS TRANSAKSI KEUANGAN TENTANG PENERAPAN PRINSIP MENGENALI PENGGUNA

- 2 - PASAL DEMI PASAL. Pasal 1. Cukup jelas. Pasal 2...

BAB 1 PENDAHULUAN. kejahatan dirasa sudah menjadi aktivitas yang tidak bisa dilepaskan dari kehidupan

PENJELASAN ATAS UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA NOMOR 15 TAHUN 2002 TENTANG TINDAK PIDANA PENCUCIAN UANG

GUBERNUR BANK INDONESIA,

PUSAT PELAPORAN DAN ANALISIS TRANSAKSI KEUANGAN DALAM MENCEGAH DAN MEMBERANTAS TINDAK PIDANA PENCUCIAN UANG SULAIMAN BAKRI / D ABSTRAK

BAB I PENDAHULUAN. dan perdagangan sehingga mengakibatkan beragamnya jenis perjanjian

RANCANGAN PENJELASAN UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA NOMOR... TAHUN TENTANG PENCEGAHAN DAN PEMBERANTASAN TINDAK PIDANA PENCUCIAN UANG

KEGIATAN BANK DALAM PENGHIMPUNAN DANA MASYARAKAT. Oleh : Fatmah Paparang 1


BAB I PENDAHULUAN. Indonesia merupakan negara berkembang yang saat ini tengah. melakukan pembangunan di segala bidang. Salah satu bidang pembangunan

I. PENDAHULUAN. Kehadiran bank sebagai penyedia jasa keuangan berkaitan dengan kepentingan

BAB I PENDAHULUAN. masyarakat luas pada umumnya. Oleh karena itu, bank sangat berkepentingan

BAB I PENDAHULUAN. bank. Kebijaksanaan tersebut tertuang dalam Undang-Undang No.7 Tahun

BAB I PENDAHULUAN. semakin menyatu dengan ekonomi regional dan internasional yang dapat

DAFTAR PUSTAKA. Buku Ali, H. Zainuddin, 2009, Metode Penelitian Hukum, Penerbit Sinar Grafika, Jakarta.

UPAYA PENCEGAHAN DAN PEMBERANTASAN PRAKTEK MONEY LAUNDERING OLEH PERBANKAN MELALUI TRANSFER DANA. Oleh : Reagen Mira 1

PERATURAN BANK INDONESIA. Nomor : 3/10/PBI/2001 TENTANG GUBERNUR BANK INDONESIA,


DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA,

ANALISIS HUKUM PENERAPAN ANTI PENCUCIAN UANG TERHADAP KEBIJAKAN RAHASIA BANK

BAB I PENDAHULUAN. syariah di Indonesia terus menunjukkan perkembangan yang begitu cepat. Hal

BAB I PENDAHULUAN. provisi, ataupun pendapatan lainnya. Besarnya kredit yang disalurkan akan

PERATURAN BANK INDONESIA NOMOR : 5/ 23 /PBI/2003 TENTANG PENERAPAN PRINSIP MENGENAL NASABAH (KNOW YOUR CUSTOMER PRINCIPLES)

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB 2 SKEMA PROSES BISNIS

ADLN Perpustakaan Universitas Airlangga BAB I PENDAHULUAN. sebagaimana dinyatakan setiap orang berhak untuk bekerja serta

BAB I PENDAHULUAN. pembangunan di bidang ekonomi terlihat dalam Undang-Undang Dasar

PERANAN PPATK (PUSAT PELAPORAN DAN ANALISIS TRANSAKSI KEUANGAN) DALAM MENCEGAH TINDAK PIDANA PENCUCIAN UANG 1 Oleh : Randy Andario 2

BAB I PENDAHULUAN. penduduk menjadikan Indonesia harus dapat meningkatkan berbagai

BAB I PENDAHULUAN. perumahan mengakibatkan persaingan, sehingga membangun rumah. memerlukan banyak dana. Padahal tidak semua orang mempunyai dana yang

TAMBAHAN LEMBARAN NEGARA R.I

SALINAN SURAT EDARAN OTORITAS JASA KEUANGAN NOMOR /SEOJK.05/2017 TENTANG PENYELENGGARAAN LAYANAN PINJAM MEMINJAM UANG BERBASIS TEKNOLOGI INFORMASI

BAB I PENDAHULUAN. Tahun 2002 tentang Tindak Pidana Pencucian Uang, yang kemudian

BAB I PENDAHULUAN. istilah pencucian uang. Sutan Remi Sjahdeini menggaris bawahi, dewasa ini

I. PENDAHULUAN. untuk menanggung pembayaran kembali suatu hutang, oleh karena itu

BAB I PENDAHULUAN. inovatif dalam mengembangkan dan memperoleh sumber-sumber dana. baru. Dengan liberalisasi perbankan tersebut, sektor perbankan

BAB I PENDAHULUAN. Negara Indonesia seperti negara berkembang lainnya, sedang melakukan

BAB I PENDAHULUAN. perkembangannya. Pertumbuhan ini dapat dilihat dari semakin banyaknya bankbank

PERATURAN BANK INDONESIA NOMOR: 9/11/PBI/2007 TENTANG PEDAGANG VALUTA ASING GUBERNUR BANK INDONESIA,

BAB I PENDAHULUAN. perbankan. Sektor perbankan memiliki peran sangat vital antara lain sebagai

BAB I PENDAHULUAN. perjanjian hutang piutang ini dalam Kitab Undang-Undang Hukun Perdata

PERATURAN PEMERINTAH REPUBLIK INDONESIA NOMOR 43 TAHUN 2015 TENTANG PIHAK PELAPOR DALAM PENCEGAHAN DAN PEMBERANTASAN TINDAK PIDANA PENCUCIAN UANG

BAB I PENDAHULUAN. dan memperkokoh dalam tatan perekonomian nasional. peningkatan pembangunan pemerintah maupun bagi pengusaha-pengusaha swasta

TAMBAHAN LEMBARAN NEGARA R.I

Lex Crimen Vol. VI/No. 3/Mei/2017

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Pertumbuhan dan perkembangan ekonomi di Indonesia tidak dapat di

BAB I PENDAHULUAN. Didalam kehidupan bermasyarakat kegiatan pinjam meminjam uang telah

BAB II PRINSIP KEHATI-HATIAN DALAM PEMBERIAN KREDIT. E. Latar Belakang dan Pengertian Prinsip Kehati-Hatian

V PUSAT PELAPORAN DAN ANALISIS TRANSAKSI KEUANGAN (PPATK)

I. PENDAHULUAN. Bank adalah bagian dari sistem keuangan dan sistem pembayaran suatu Negara,

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA GUBERNUR BANK INDONESIA,

BAB I PENDAHULUAN. Kebutuhan modal sebagai salah satu sarana dalam pengembangan unit usaha oleh para

Modul E-Learning 1. Modul bagian pertama yaitu Pengenalan Pencucian Uang bertujuan untuk menjelaskan:

BAB I PENDAHULUAN. penting dalam sistem perekonomian. Menurut Undang Undang Nomor

NOMOR 32 TAHUN 1997 TENTANG PERDAGANGAN BERJANGKA KOMODITI

BAB I PENDAHULUAN. Pasal 1 Undang-undang Nomor 7 Tahun 1992 tentang Perbankan. sebagaimana telah diubah dengan Undang-undang Nomor 10 Tahun 1998,

BAB I PENDAHULUAN. Perbankan mempunyai peranan penting dalam menjalankan. Nomor 10 Tahun 1998 tentang Perbankan diatur bahwa:

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian

UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA NOMOR 32 TAHUN 1997 TENTANG PERDAGANGAN BERJANGKA KOMODITI DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

Lex Crimen Vol. III/No. 4/Ags-Nov/2014

ekonomi Kelas X BANK DAN LEMBAGA KEUANGAN BUKAN BANK KTSP & K-13 A. Pengertian Bank Tujuan Pembelajaran

TENTANG PERUBAHAN ATAS UNDANG-UNDANG NOMOR 15 TAHUN 2002 TENTANG TINDAK PIDANA PENCUCIAN UANG PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA,

BAB II TINJAUAN TENTANG PERJANJIAN KREDIT BANK. kelemahan, kelamahan-kelemahan tersebut adalah : 7. a. Hanya menyangkut perjanjian sepihak saja

PERATURAN BANK INDONESIA NOMOR: 11/ 28 /PBI/2009 TENTANG PENERAPAN PROGRAM ANTI PENCUCIAN UANG DAN PENCEGAHAN PENDANAAN TERORISME BAGI BANK UMUM

BAB I PENDAHULUAN. yang mencolok agar anak-anak tertarik untuk mengisinya dengan tabungan

KETENTUAN RAHASIA BANK DAN TINDAK PIDANA PENCUCIAN UANG: SUATU ANALISIS YURIDIS

BAB IV ANALISIS STRATEGI PENCEGAHAN DAN IMPLIKASI PEMBIAYAAN MURA>BAH}AH MULTIGUNA BERMASALAH

PENERAPAN PRINSIP MENGENAL NASABAH DALAM PEMBERIAN KREDIT PADA PT. BANK BPR ARTHA RENGGANIS*

seperti yang dimaksud dalam ketentuan Undang-Undang tentang definisi dari kredit ini sendiri

BAB I PENDAHULUAN. Tindak pidana korupsi yang diikuti dengan Tindak pidana pencucian uang

UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA NOMOR 25 TAHUN 2003 TENTANG PERUBAHAN ATAS UNDANG-UNDANG NOMOR 15 TAHUN 2002 TENTANG TINDAK PIDANA PENCUCIAN UANG

LEMBARAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA

PERATURAN BANK INDONESIA NOMOR : 1 / 9 /PBI/1999 TENTANG PEMANTAUAN KEGIATAN LALU LINTAS DEVISA BANK DAN LEMBAGA KEUANGAN NON BANK

UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA NOMOR 9 TAHUN 2016 TENTANG PENCEGAHAN DAN PENANGANAN KRISIS SISTEM KEUANGAN DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

PENDAHULUAN. mempengaruhi tingkat kesehatan dunia perbankan. 10 tahun 1998 tentang perubahan atas Undang-undang nomor 7 tahun 1992

BAB V KESIMPULAN, KETERBATASAN, DAN REKOMENDASI

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA GUBERNUR BANK INDONESIA,

BAGI PIHAK PELAPOR DAN PIHAK LAINNYA. Bagian Kedua, Pengenalan Prinsip Mengenali Pengguna Jasa

BAB II TINJAUAN UMUM MENGENAI HUKUM JAMINAN KREDIT. Istilah hukum jaminan berasal dari terjemahan zakerheidesstelling,

BAB I PENDAHULUAN. dan diperhadapkan dengan sumber pendapatan yang tidak mencukupi

PENJELASAN ATAS PERATURAN BANK INDONESIA NOMOR: 5/8/PBI/2003 TENTANG PENERAPAN MANAJEMEN RISIKO BAGI BANK UMUM

UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA NOMOR 25 TAHUN 2003 TENTANG PERUBAHAN ATAS UNDANG-UNDANG NOMOR 15 TAHUN 2002 TENTANG TINDAK PIDANA PENCUCIAN UANG

NOMOR 25 TAHUN 2003 TENTANG PERUBAHAN ATAS UNDANG-UNDANG NOMOR 15 TAHUN 2002 TENTANG TINDAK PIDANA PENCUCIAN UANG

RANCANGAN UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA TENTANG JARING PENGAMAN SISTEM KEUANGAN DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA,

Transkripsi:

PENCUCIAN UANG DALAM KEGIATAN PERBANKAN 1 Oleh : Sarah D. L. Roeroe 2 ABSTRAK Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui apa saja prinsip-prinsip perbankan yang ada dalam kegiatan perbankan dan bagaimana tindakan bank dalam usaha penanggulangan kegiatan pencucian uang. Dengan menggunakan metode penelitian yuridis normatif, disimpulkan: 1. Kegiatan perbankan terdapat beberapa prinsip perbankan yang merupakan prinsip yang sifatnya umum, yaitu empat prinsip sebagai berikut: Prinsip kepercayaan (fiduciary relation principle); Prinsip kehati-hatian (prudential principle); Prinsip kerahasiaan (secrecy principle);dan. Prinsip mengenal nasabah (know how customer principle). 2. Pedoman-pedoman yang terdapat dalam Rekomendasi Internasional seperti the Basel Committee on Banking Supervision yang berisikan tentang pembentukan sistem dan prosedur pengawasan oleh perbankan tidak digunakan sebagai sarana kejahatan dan Rekomendasi FATF yang mengatur tentang penegakan hukum, pengaturan sistem keuangan/perbankan dan kerja sama internasional adalah merupakan hal-hal yang dapat merupakan solusi dalam rangka menanggulangi kegiatan pencucian uang (money laundering) dalam kegiatan perbankan. Kata kunci: Pencucian uang, Perbankan PENDAHULUAN A. Latar Belakang Perbankan sebagai lembaga intermediasi antar masyarakat yang mempunyai kelebihan uang dan masyarakat yang kekurangan uang atau memerlukan uang, berperan sangat penting dalam perekonomian suatu negara. Perbankan menerima simpanan dari individu, pemerintah, badan usaha milik negara maupun usaha swasta 3. Selanjutnya, dana yang dihimpun perbankan disalurkan berupa pinjaman dan/atau kegiatan investasi baik 1 Artikel. 2 Dosen pada Fakultas Hukum Unsrat, S1 pada Fakultas Hukum Unsrat, S2 pada Pascasarjana Unsrat. 3 Munir Fuady, Hukum Perbankan Modern, PT Citra Aditya Bakti, Bandung, 1999, hlm.14. kepada badan usaha milik pemerintah, badan usaha swasta, maupun individual. Perbankan sebagai lembaga kepercayaan masyarakat memegang peranan yang penting dalam sistem perekonomian suatu negara, sehingga sering dikatakan bahwa bank merupakan jantung sistem keuangan. Dalam melaksanakan tugasnya bank memfasilitasi aliran barang dan jasa dari produsen kepada konsumen maupun melakukan berbagai aktivitas keuangan untuk kepentingan pemerintah. 4 Perbankan juga bertindak sebagai perantara terbesar dalam berbagai kegiatan valuta asing, antara lain tukar menukar valuta domestik dengan valuta asing, maupun dalam pelaksanaan sistem pembayaran internasional. 5 Kenyataan-kenyataan yang ada yang berkaitan dengan tugas dari perbankan menunjukkan bahwa sistem perbankan suatu negara memegang peranan sangat penting dalam menggerakkan roda perekonomian. Indonesia pernah mengalami dampak perkembangan yang pesat dalam industri perbankan nasional baik dari segi jumlah bank, jumlah kantor bank maupun jumlah penghimpunan dan penyaluran dana, dan ini terjadi pada era tahun 1988. 6 Namun Indonesia juga pernah mengalami imbas krisis yang diawali dengan bergejolaknya nilai tukar yang selanjutnya berkembang menjadi krisis multi dimensi yang juga melanda sektor keuangan dan perbankan. 7 Perbankan mengalami krisis kepercayaan, perbankan menjadi tidak sehat disebabkan oleh jajaran manusia pada sektor perbankan itu sendiri antara lain para pemilik bank masih sering memanfaatkan bank untuk kepentingan pribadi atau grup usahanya. Dengan semakin pesatnya perkembangan kegiatan usaha perbankan, perlu diwaspadai munculnya tindak kejahatan kerah putih (white collar crime) yang mempunyai jaringan internasional yang memasuki sektor perbankan misalnya tindakan pencucian uang (money laundering). 8 4 Adrian Sutedi, Hukum Perbankan; Suatu Tinjauan Pencucian Uang, Merger, Likuidasi dan Kepailitan, Sinar Grafika, Jakarta, 2007, hlm.v 5 Munir Fuady, Op-cit, hlm.30. 6 Ali Said Kasim, Penerapan Sistem Know Your Customer Principle Di Indonesia, Yayasan Pengembangan Hukum Bisnis, Jakarta, 2003, hlm.32. 7 Ibid, hlm. 33. 8 Adrian Sutedi, Op-Cit, hlm.17. 11

Kejahatan money laundering atau pencucian uang ditujukan untuk melindungi atau menutupi aktivitas kriminal yang menjadi sumber dari dana atau uang haram yang akan dibersihkan. Aktivitas kriminal tersebut misalnya adalah perdagangan gelap obatobatan/narkotika (drug trafficking) atau penggelapan pajak (illegal tax avoidance atau tax evasion). 9 Kegiatan ini memungkinkan para pelaku kejahatan untuk menyembunyikan asalusul sebenarnya dana atau uang hasil kejahatan yang menggunakan hasil kejahatannya secara bebas seolah-olah tampak sebagai hasil kegiatan yang sah/legal. 10 Sejalan dengan perkembangan teknologi dan globalisasi di sektor perbankan, dewasa ini bank telah menjadi sasaran utama kegiatan money laundering dikarenakan sektor inilah yang banyak menawarkan jasa-jasa dan instrumen dalam lalu lintas keuangan yang dapat digunakan untuk menyembunyikan/menyamarkan asal-usul dana. 11 Dengan adanya globalisasi perbankan maka melalui sistem perbankan dana hasil kejahatan mengalir atau bergerak melampaui batas yurisdiksi negara dengan memanfaatkan faktor rahasia bank yang umumnya dijunjung tinggi oleh perbankan. 12 Masalah money laundering atau pencucian uang telah lama dikenal, sejak tahun 1930. Munculnya istilah tersebut erat kaitannya dengan perusahaan laundry, yakni perusahaan pencucian pakaian-pakaian. Perusahaan ini dibeli oleh para mafia Amerika- Serikat atas hasil / dana yang diperolehnya dari berbagai usaha gelap (illegal), yang untuk selanjutnya dipergunakan senagai cara pemutihan uang dari hasil-hasil transaksi illegal berupa pelacuran, minuman keras atau perjudian. Kemudian istilah ini populer pada tahun 1984 tatkala interpol mengusut pemutihan uang mafia Amerika Serikat yang terkenal 9 Yunus Husein, Penerapan Prinsip Mengenal Nasabah, Yayasan Pengembangan Hukum Bisnis, Jakarta, 2003, hlm.30. 10 Adrian Sutedi, Loc-Cit, hlm.21. 11 Sutan Remy Syahdeini, Pencucian Uang: Pengertian, Sejarah, Faktor-Faktor Penyebab Dan Dampaknya Bagi Masyarakat, Yayasan Pengembangan Hukum Bisnis, Jakarta, 2003, hlm.5. 12 Ibid, hlm.6. dengan Pizza Connection. 13 Cara pencucian uang dilakukan dengan menggunakan restoran-restoran pizza yang berada di Amerika Serikat sebagai sarana usaha untuk mengelabui sumber-sumber dana tersebut. Cara pemutihan atau pencucian uang dilakukan dengan melewatkan uang yang diperoleh secara illegal melalui serangkaian transaksi finansial yang rumit guna menyulitkan berbagai pihak untuk mengetahui asal-usul uang tersebut. Kebanyakan orang beranggapan transaksi derivatif merupakan cara yang paling disukai karena kerumitannya dan daya jangkauannnya menembus batas-batas yurisdiksi. Kerumitan inilah yang kemudian di manfaatkan oleh para pakar money laundering guna melakukan tahap proses pencucian uang. Pencucian uang atau money laundering adalah rangkaian kegiatan yang merupakan proses yang dilakukan oleh seseorang atau organisasi terhadap uang haram yaitu uang yang berasal dari kejahatan dengan maksud untuk menyembunyikan atau menyamarkan asal-usul uang tersebut dari pemerintah atau otoritas yang berwenang melakukan penindakan terhadap tindak pidana dengan cara terutama memasukkan uang tersebut ke dalam sistem keuangan (financial system) sehingga uang tersebut kemudian dapat dikeluarkan dari sisten keuangan itu sebagai uang yang halal. Dengan kata lain, dapat juga disimpulkan bahwa money laundering atau pencucian uang adalah : suatu perbuatan yang bertujuan mengubah suatu perolehan dana secara tidak sah supaya terlihat diperoleh dari dana atau modal yang sah. Indonesia sebagai suatu negara yang merupakan bagian dari masyarakat dunia, merasa berkewajiban untuk turut serta dalam mencegah dan memberantas kejahatan atau tindak pidana pencucian uang, karena kejahatan yang menghasilkan harta kekayaan dalam jumlah yang besar semakin meningkat, baik kejahatan itu dilakukan dalam batas wilayah negara 13 N. H. T. Siahaan, Money Laundering: Pencucian uang dan Kejahatan Perbankan, Pustaka Sinar Harapan, Jakarta, 2002.hlm.6. 12

Republik Indonesia maupun yang melintasi batas wilayah negara. Upaya dan peran serta Indonesia itu, terwujud dalam suatu Undang-Undang No. 15 Tahun 2002 yang kemudian di amandemen dengan Undang-Undang No, 25 Tahun 2003, dimana dalam Pasal 1 angka 1 terdapat pengertian Pencucian Uang atau money laundering, sebagai berikut : Pencucian uang adalah perbuatan menempatkan, mentransfer, membayarkan, membelanjakan, menghibahkan, menyumbangkan, menitipkan, membawa ke luar negeri, menukarkan atau perbuatan lainnya atas harta kekayaan yang diketahuinya atau patut diduga merupakan hasil tindak pidana dengan maksud untuk menyembunyikan, atau menyamarkan asalusul harta kekayaan sehingga seolah-olah menjadi harta kekayaan yang sah. 14 Kegiatan kriminal khususnya kejahatan money laundering dapat dikatakan sebagai ancaman eksternal terhadap bank. Dalam hal ini, cara terbaik bagi bank untuk melindungi diri dari ancaman tersebut adalah berupaya memahami dan mengenal sebaik mungkin setiap nasabahnya berikut kegiatan-kegiatan apa saja yang dilakukan oleh nasabahnya yang berhubungan dengan aktivitas rekeningnya. 15 Cara ini akan menjadi perisai utama bagi bank untuk mencegah agar bank jangan sampai dimanfaatkan oleh para pelaku kejahatan yang berkedok sebagai nasabah untuk menjalankan kegiatan pencucian uang. 16 Untuk Indonesia, dalam rangka mencegah agar sistem perbankan tidak digunakan sebagai sarana kejahatan pencucian uang, baik yang dilakukan secara langsung maupun tidak langsung oleh pelaku kejahatan, Bank Indonesia telah mengeluarkan Peraturan Bank Indonesia No. 3/10/PBI/2001 tanggal 18 Juni 2001 tentang Penerapan Prinsip Mengenal Nasabah (Know Your Customer Principle) dan PBI No.3/23/PBI/2001 tanggal 13 Desember 2001 tentang Perubahan atas PBI No. 3/10/PBI/2001 tentang Prinsip Mengenal Nasabah. Selain itu pemerintah juga telah mengeluarkan Undang-Undang No. 15 Tahun 2002 tanggal 17 April 2002 tentang Tindak 14 Sutan Remy Syahdeini, Op-Cit, hlm.166. 15 Ali Said Kasim, Op-Cit, hlm. 33. 16 Ibid, hlm.35. Pidana Pencucian Uang sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang No. 25 Tahun 2003. Di dalam praktek dunia perbankan sekarang ini, kita telah melihat bahwa dalam rangka mengantisipasi terjadinya praktek kegiatan pencucian uang maka setiap nasabah yang mengadakan transaksi selalu dimintakan pihak Bank untuk memberikan keterangan yang jelas dari mana asal usul uang apabila uang yang akan disetor melebihi ketentuan seperti yang diatur dalam UU No. 15 Tahun 2002 yang diubah dengan UU No. 25 Tahun 2003 tentang Tindak Pidana Pencucian Uang. Apa yang diterapkan oleh bank tidak lain adalah merupakan salah satu usaha dari pihak Bank untuk lebih mengenal nasabahnya, tapi apakah hal ini sudah dapat mengurangi atau mencegah dilakukannya kegiatan pencucian uang melalui sarana perbankan? B. Rumusan Masalah 1. Apa saja prinsip-prinsip perbankan yang ada dalam kegiatan perbankan? 2. Bagaimana tindakan bank dalam usaha penanggulangan kegiatan pencucian uang? C. Metode Penelitian Penelitian ini merupakan penelitian normatif, yaitu dengan melihat hukum sebagai kaidah (norma). Untuk menghimpun bahan digunakan metode penelitian kepustakaan (library research), yaitu dengan mempelajari kepustakaan hukum yang berkaitan dengan pokok permasalahan, himpunan peraturan perundang-undangan, artikel-artikel hukum, dan berbagai sumber tertulis lainnya. Bahanbahan yang telah dihimpun selanjutnya dianalisis dengan menggunakan metode analisa kualitatif PEMBAHASAN A. Prinsip-Prinsip Perbankan Dalam hukum perbankan dikenal beberapa prinsip perbankan yang merupakan prinsip yang sifatnya umum, empat prinsip sebagai berikut: 1. Prinsip kepercayaan (fiduciary relation principle); Prinsip kepercayaan diatur dalam Pasal 29 ayat (4) UU No. 10 Tahun 1998 tentang 13

Perubahan Atas UU No. 7 Tahun 1992 tentang Perbankan, yang berbunyi: Untuk kepentingan nasabah, bank wajib menyediakan informasi mengenai kemungkinan timbulnya risiko kerugian sehubunagn dengan transaksi nasbah yang dilakukan melalui bank. 17 Asas kepercayaan adalah suatu asas yang menyatakan bahwa usaha bank dilandasi oleh hubungan kepercayaan antara bank dengan nasabahnya. Bank terutama bekerja dengan dana dari masyarakat yang disimpan padanya atas dasar kepercayaan, sehingga tiap bank itu harus dan perlu untuk terus menjaga kesehatannya dengan tetap memelihara dan mempertahankan kepercayaan masyarakat padanya. 18 Kemauan masyarakat untuk menyimpan sebagian uangnya di bank, sematamata dilandasi oleh kepercayaan bahwa uangnya akan dapat diperolehnya kembali pada waktu yang diinginkannya atau sesuai dengan yang diperjanjikan dan disertai dengan imbalan. Apabila kepercayaan nasabah penyimpan dana terhadap suatu bank telah berkurang, tidak tertutup kemungkinan akan terjadi rush terhadap dana yang disimpannya. 2. Prinsip kehati-hatian (prudential principle); Prinsip kehati-hatian adalah suatu asas yang menyatakan bahwa bank dalam menjalankan fungsi dan kegiatan usahanya wajib menerapkan prinsip kehati-hatian dalam rangka melindungi dana masyarakat yang dipercayakan kepadanya. Hal ini disebutkan dalam Pasal 2 UU No. 10 tahun 1998 tentang Perbankan yang berbunyi: Perbankan Indonesia dalam melakukan usahanya berasaskan demokrasi ekonomi dengan menggunakan prinsip kehati-hatian. 19 Tujuan diberlakukannya prinsip kehatihatian tidak lain adalah agar bank selalau dalam keadaan sehat. Dengan diberlakukannya prinsip kehati-hatian diharapkan agar kepercayaan masyarakat terhadap perbankan tetap tinggi, sehingga masyarakat bersedia dan tidak raguragu menyimpan dananya di bank. Dalam prinsip kehati-hatian terdapat prinsip 5 C s 17 UU Perbankan No. 10 Tahun 1998. 18 Rachmadi Usman, Rachmadi Usman, Prinsip dalam Perbankan, diakses pada tanggal 16 Nopember 2016 19 UU No. 10 tahun 1998, Op-Cit. dimana bank harus melakukan penilaian yang saksama sebagai berikut: 20 a. Penilaian watak/kepribadian (Character) Penilaian watak atau kepribadian calon debitur dimaksudkan untuk mengetahui kejujuran dan itikad baik calon debitur untuk melunasi atau mengembalikan pinjamannya, sehingga tidak akan menyulitkan bank di kemudian hari. Hal ini dapat diperoleh terutama didasarkan kepada hubungan yang telah terjalin antara bank dan (calon) debitur atau informasi yang diperoleh dari pihak lain yang mengetahui moral, kepribadian dan perilaku calon debitur dalam kehidupan kesehariannya. b. Penilaian kemampuan (Capacity) Bank harus meneliti tentang keahlian calon debitur dalam bidang usahanya dan kemampuan manajerialnya, sehingga bank yakin bahwa usaha yaang akan dibiayainya dikelola oleh orang-orang yang tepat, sehingga calon debiturnya dalam jangka waktu tertentu mampu melunasi atau mengembalikan pinjamannya. Kalau kemampuan bisnisnya kecil, tentu tidak layak diberikan kredit dalaam skala besar. Demikian juga jika trend bisnisnya atau kinerja bisnisnya menurun, maka kredit juga semestinya tidak diberikan. Kecuali jiak penurunan itu karena kekurangan biaya, sehingga dapat diantisipasi bahwa dengan tambahan biaya lewat peluncuran kredit, maka trend atau kinerja bisnisnya tersebut dipastikan akan semakin membaik. 21 c. Penilaian terhadap modal (Capital) Bank harus melakukan analisis terhadap posisi keuangan secara menyeluruh mengenai masa lalu dan yang akan datang, sehingga dapaat diketahui kemampuan permodalan calon debitur dalam menunjang pembiayaan proyek atau usaha calon debitur yang bersangkutan. Dalam praktek selama ini, bank jarang sekali memberikan kredit untuk membiayai seluruh dana yang diperlukan nasabah. Nasabah wajib 20 Djoni S Gazali dan Rachmadi Usman, Hukum Perbankan, Sinar Grafika, Jakarta, 2012, hlm. 273-274. 21 Munir Fuady, Op-Cit, hlm. 23. 14

menyediakan modal sendiri, sedangkan kekurangannya itu dapat dibiayai dengan kredit bank. Bank fungsinya hanya menyediakan tambahan modal, dan biasanya lebih sedikit dari pokoknya. 22 d. Penilaian terhadap agunan (Collateral) Untuk menanggung pembayaran kredit macet dikarenakan debitur wanprestasi, maka calon debitur umumnya menyediakan jamian berupa agunan yang berkualitas tinggi dan mudah dicairkan yang nilainya minimal sebesar jumlah kredit atau pembiayaan yang diberikan kepadanya. Untuk itu sudah seharusnya bank wajib meminta agunan tambahan dengan maksud jika calon debitur tidak dapat melunasi kreditnya, maka agunan tambahan tersebut dapat dicairkan guna menutupi pelunasan atau pengembangan kredit atau pembiayaan yang tersisa. e. Penilaian terhadap prospek usaha nasabah debitur (Condition of economy) Bank harus menganalisis keadaan pasar di dalam dan di luar negeri, baik masa lalu maupun yang akan datang, sehingga masa depan pemasaran dari hasil proyek atau usaha calon debitur yang dibiayai dapat pula diketahui. 3. Prinsip kerahasiaan (secrecy principle); Asas kerahasiaan adalah asas yang mengharuskan atau mewajibkan bank merahasiakan segala sesuatu yang berhubungan dengan keuangan dan lain-lain dari nasabah bank yang menurut kelaziman dunia perbankan wajib dirahasiakan. Hubungan antara bank dengan nasabahnya ternyata tidaklah seperti hubungan kontraktual biasa, akan tetapi dalam hubungan tersebut terdapat pula kewajiban dari bank untuk tidak membuka rahasia nasabahnya kepada pihak lain manapun kecuali jika ditentukan lain oleh perundangundangan yang berlaku. 23 Menjaga kerahasiaan adalah untuk kepentingan bank sendiri, karena bank memerlukan kepercayaan masyarakat yang menyimpan uangnya di bank. Berbeda dengan simpanan nasabah, dimana bank 22 Gatot Supramono, Perbankan dan Masalah Kredit; Suatu Tinjauan Yuridis, Djambatan, Jakarta, 1995, hlm. 33-34. 23 Rachmadi Usman, Op-Cit. diwajibkan untuk menjaga kerahasiaan nasabahnya. Dalam prinsip kerahasiaan ada dua teori tentang kekuatan berlakunya rahasia bank, sebagai berikut: 24 1. Teori Mutlak Dalam hal ini, rahasia keuangan dari nasabah bank tidak dapat dibuka kepada siapapun dan dalam hal apapun. Dewasa ini hampir tidak ada lagi negara yang menganut teori mutlak ini. 2. Teori Relatif Menurut teori ini, rahasia bank tetap diikuti, tetapi dalam hal-hal khusus, yakni dalam hal yang termasuk luar biasa, prinsip kerahasiaan bank dapat diterobos. Dalam Pasal 40 sampai dengan Pasal 45 UU No. 10 Tahun 1998 tentang perubahan atas UU No. 7 Tahun 1992 tentang Perbankan menyatakan bahwa bank wajib merahasiakan informasi mengenai nasabah penyimpan dan simpanannya. 4. Prinsip mengenal nasabah (know how customer principle). 25 Penerapan prinsip mengenal nasabah atau lebih dikenal umum dengan know your customer principle (KYC principle) ini didasari pertimbangan bahwa prinsip mengenal nasabah tidak saja penting dalam rangka pemberantasan kejahatan pencucian uang, tetapi juga dalam rangka penerapan prudential banking untuk melindungi bank atau perusahaan jasa keuangan lain dari berbagai resiko dalam berhubungan dengan nasabah dan counter-party. Khususnya terhadap para nasabah, pihak bank, atau perusahaan jasa keuangan lain harus mengenali para nasabah agar bank atau perusahaan jasa keuangan lain tidak terjerat di dalam kejahatan pencucian uang. Prinsip mengenal nasabah ini merupakan rekomendasi FATF, yang merupakan prinsip ke- 15 dari 25 Core Principles for Effective Banking Supervision dan Basel Committee. 26 Pengenalan terhadap nasabah harus dilakukan mulai dari identitas nasabah, prosedur penerimaan 24 Prinsip Dalam Perbankan, diakses tanggal 16 Maret 2016 dari www.landasanteori.com. 25 Rachmadi Usman, Prinsip dalam Perbankan, diakses pada tanggal 16 Maret 2016 26 Adrian Sutedi, Tindak Pidana Pencucian Uang, PT Citra Aditya Bakti, Bandung, 2008, hlm.147. 15

nasabah, me-monitoring nasabah secara kontinu, dan kemudian melaporkan kepada pihak yang berwenang. Lahirnya prinsip mengenal nasabah di Indonesia sekitar tanggal 18 Juni 2002 dimana Bank Indonesia mengeluarkan Peraturan Bank Indonesia Nomor 3/10/PBI/2002 tentang Prinsip Mengenal Nasabah (know your customer principle). 27 Menurut Peraturan Bank Indonesia tersebut, prinsip mengenal nasabah adalah prinsip yang diterapkan bank untuk mengetahui identitas nasabah, memantau kegiatan transaksi nasabah, termasuk pelaporan transaksi yang mencurigakan. Yang dimaksud dengan nasabah disini adalah pihak yang menggunakan jasa bank dan meliputi perorangan, perusahaan (termasuk yayasan dan badan sejenis lainnya), lembaga pemerintah, lembaga internasional, dan perwakilan negara asing serta bank. Latar belakang Bank Indonesia mengeluarkan Peraturan Bank Indonesia (PBI) tersebut adalah karena semakin berkembangnya kegiatan usaha perbankan sehingga bank diperhadapkan pada berbagai resiko, baik resiko operasional, hukum, terkonsentrasinya transaksi, maupun resiko reputasi. 28 Resiko operasional merupakan resiko kerugian yang secara langsung atau tidak langsung bersumber dari internal atau eksternal bank. Dalam konteks KYCP (Know Your Customer Principle), resiko ini berhubungan dengan penerapan operasional perbankan, pengawasan internal, dan due deligence yang kurang memadai. 29 Resiko hukum berkaitan dengan kemungkinan bank menjadi target pengenaan sanksi karena tidak mematuhi standar KYCP dan gagal melaksanakan due deligence yang diperlukan terhadap nasabah. 30 Dalam hal ini bank dapat dikenakan denda atau sanksi lainnya oleh otoritas pengawas bank atau bahkan dikenakan pertanggungjawaban pidana oleh pihak yang berwajib. Penyelesaian masalah melalui pengadilan dapat menimbulkan implikasi biaya yang sangat besar 27 Ibid, hlm.148 28 Yunus Husein, Op-Cit, hlm.31. 29 Ibid. 30 Ibid. bagi bank sehingga mempengaruhi bisnis perbanakan yang bersangkutan. Resiko konsentrasi terkait dengan sisi aktiva dan pasiva bank. 31 Dalam praktek pengawasan, pengawas bank tidak hanya berkepentingan dengan sistem informasi untuk mengidentifikasikan konsentrasi kredit yang dijalankan bank, tetapi juga penerapan prinsip kehati-hatian oleh bank dalam menyalurkan kredit terhadap seseorang atau grup kreditur. Tanpa mengenal identitas nasabah secara pasti dan memahami hubungan antara nasabah yang satu dengan nasabah-nasabah lainnya, sulit bagi bank untuk mengatasi resiko konsentrasi tersebut. Sementara itu di sisi pasiva, resiko konsentrasi berhubungan dengan resiko dana, khususnya dalam hal terjadi penarikan secara tiba-tiba dalam jumlah yang besar oleh nasabah yang berakibat pada likuidasi bank yang bersangkutan. Untuk ini bank perlu melakukan analisa terhadap adanya konsentrasi simpanan, memahami karakteristik simpanan termasuk identitas deposan dan hal-hal apa saja yang dapat menghubungkan deposan tersebut dengan simpanan deposan lainnya. Resiko reputasi berhubungan dengan hal-hal yang berpotensi mempengaruhi penilaian masyarakat terhadap praktek-praktek yang dijalankan oleh suatu bank yang dapat mengakibatkan berkurangnya kepercayaan masyarakat terhadap integritas bank yang bersangkutan. 32 B. Tindakan Bank Dalam Usaha Penanggulangan Kegiatan Pencucian Uang Dalam rangka penanggulangan kegiatan pencucian uang (money laundering) maka bagi perbankan diharuskan mengikuti pedomanpedoman sebagai berikut : 1. Rekomendasi Internasional Dewasa ini otoritas pengawas perbankan di seluruh dunia semakin menyadari pentingnya upaya-upaya untuk menetapkan landasan pedoman bagi bank-bank yang ada di bawah pengawasan mereka agar memiliki sistem dan prosedur pengawasan yang memadai untuk mencegah agar bank tidak digunakan sebagai sarana kejahatan. Dalam hal ini due diligence terhadap calon nasabah maupun nasabah yang 31 Ibid, hlm.32. 32 Ibid, hlm.31. 16

telah ada merupakan kunci dari system dan prosedur pengawasan dimaksud. Berkenaan dengan hal tersebut, rekomendasi yang dikeluarkan oleh the Basel Committee on Banking Supervision merupakan salah satu acuan yang digunakan oleh perbankan dalam memebentuk system dan prosedur pengawasan dimaksud. Pedoman yang dikeluarkan oleh Basel Committee mengenai customer due diligence and antimoney laundering efforts terbagi dalam tiga (3) makalah sebagai berikut : 33 - Pertama adalah the Prevention of Criminal Use of the Banking System for the Purpose of Money Laundering (1988), dimana ditetapkan beberapa prinsip dasar bagi perbankan yang intinya : - untuk menganjurkan bank-bank agar melakukan identifikasi terhadap para nasabahnya; - menolak setiap transaksi yang mencurigakan; dan - menjalin kerjasama dengan pihak yang berwajib untuk menanggulangi kegiatan pencucian uang. - Kedua yaitu 1997 Core Principles for Effective Banking Supervision, menetapkan antara lain bahwa sebagai bagian dari pengawasan internal, bankbank harus menerapkan kebijakan, praktik dan prosedur yang dapat mendorong terbentuknya standar etika dan profesional yang cukup tinggi bagi sektor perbankan serta mencegah pemanfaatan bank sebagai sarana kejahatan. Adapun diperlukannya pengawasan internal adalah untuk memastikan bahwa bank telah menjalankan kegiatannya sesuai dengan prinsip kehati-hatian dan sejalan dengan kebijakan yang ditetapkan oleh dewan direksi bank : - bahwa transaksi dilakukan oleh pihakpihak yang berkompeten, - bahwa selalu terdapat pemantauan terhadap aset dan kewajiban, - bahwa sistem akuntansi dan pencatatan dilakukan secara lengkap, akurat dan tepat waktu, dan 33 Sutan Remy Sjahdeini, Peranan Lembaga Keuangan Dalam Pemberansan Pencucian Uang Dimasa Mendatang, Pustaka Utama Grafiti, Jakarta, 2005, hlm.10. - bahwa sistem manajemen mempunyai kemampuan untuk melakukan identifikasi dan mengatasi setiap resiko bisnis. Juga dianjurkan agar bank mengikuti Rekomendasi Financial Action Task Force on Money Laundering (FATF), khususnya yang berkaitan dengan : - identifikasi nasabah, - pemeliharaan catatan/dokumen. - pelaporan transaksi yang mencurigakan, dan - upaya-upaya terhadap negara-negara yang belum memiliki ketentuan anti money laundering yang memadai. - Ketiga yaitu the 1999 Core Principles Methodology yang menjadi elaborasi lebih lanjut dari the Core Principles dengan menetapkan criteria-kriteria tertentu. 2. Rekomendasi Financial Action Task Force on Money Laundering (FATF) Financial Action Task Force on Money Laundering (FATF) dibentuk pada tahun 1989 oleh negara-negara yang tergabung dalam the Group of Seven (G7) sebagai upaya perlawanan terhadap kegiatan pencucian uang. Financial Action Task Force on Money Laundering (FATF) kini beranggotakan sebanyak dua puluh sembilan (29) negara dan terus berupaya agar negara-negara lainnya yang belum tergabung sebagai anggota turut berpartisipasi menjadikan Rekomendasi Financial Action Task Force on Money Laundering (FATF) sebagai pedoman untuk memerangi kejahatan pencucian uang. Adapun rekomendasi yang ditetapkan oleh Financial Action Task Force on Money Laundering (FATF) terdiri atas empat puluh (40) prinsip yang meliputi penegakan hukum, pengaturan system keuangan/perbankan, dan kerja sama internasional. Keempat puluh prinsip tersebut selanjutnya lebih dikenal dengan sebutan The Fourty Recommendations. 34 Dari keempat puluh rekomendasi tersebut, hampir separuhnya berlaku untuk industri keuangan baik lembaga keuangan bank maupun non-bank, yaitu rekomendasi 10 sampai dengan rekomendasi 29. 34 Sutan Remy Sjahdeini, Op-Cit, hlm.7. 17

Rekomendasi Financial action Task Force on Money Laundering (FATF) pada intinya menganjurkan agar lembaga-lembaga keuangan baik bank maupun non bank agar berupaya mengenal nasabahnya dan mengetahui sumber dana yang disimpan atau digunakan oleh nasabah. 35 Rekomendasi inilah yang menjadi landasan bagi Prinsip Mengenal Nasabah (Know Your Customer Principle). Untuk jelasnya dibawah ini akan dipaparkan isi daripada Rekomendasi FATF atau Rekomendasi Empat Puluh khususnya Rekomendasi 10 sampai dengan Rekomendasi 29 yang berlaku bagi lembaga keuangan bank dan non bank dalam rangka untuk memberantas tindakan atau kejahatan pencucian uang. PENUTUP A. Kesimpulan 1. Bahwa dalam kegiatan perbankan terdapat beberapa prinsip perbankan yang merupakan prinsip yang sifatnya umum, yaitu empat prinsip sebagai berikut: Prinsip kepercayaan (fiduciary relation principle); Prinsip kehati-hatian (prudential principle); Prinsip kerahasiaan (secrecy principle);dan. Prinsip mengenal nasabah (know how customer principle). 2. Bahwa pedoman-pedoman yang terdapat dalam Rekomendasi Internasional seperti the Basel Committee on Banking Supervision yang berisikan tentang pembentukan sistem dan prosedur pengawasan oleh perbankan agar bank tidak digunakan sebagai sarana kejahatan dan Rekomendasi FATF yang mengatur tentang penegakan hukum, pengaturan sistem keuangan/perbankan dan kerja sama internasional adalah merupakan hal-hal yang dapat merupakan solusi dalam rangka menanggulangi kegiatan pencucian uang (money laundering) dalam kegiatan perbankan. ditetapkan/diatur dalam PBI No. 3/10/PBI/2001 juga menerapkan rekomendasi internasional yang terdapat dalam the Basel Committee dan juga menerapkan Rekomendasi Financial Action Task Force on Money Laundering (FATF) dengan baik. DAFTAR PUSTAKA Fuady, Munir., Hukum Perbankan Modern, PT Citra Aditya Bakti, Bandung, 1999. Gazali, Djoni S dan Rachmadi Usman, Hukum Perbankan, Sinar Grafika, Jakarta, 2012. Husein, Yunus., Penerapan Prinsip Mengenal Nasabah oleh Bank, Yayasan Pengembangan Hukum Bisnis, Jakarta, 2003. Kasim, Ali Said., Penerapan Know Your Customer Principle Di Indonesia, Yayasan Pengembangan Hukum Bisnis, Jakarta, 2003. Siahaan, N.H.T., Money Laundering: Pencucian uang dan Kejahatan Perbankan, Pustaka Sinar Harapan, Jakarta, 2002. Sutedi, Adrian., Tindak Pidana Pencucian Uang, Citra Aditya Bakti, Bandung, 2008...., Hukum Perbankan; Suatu Tinjauan Pencucian Uang, Merger,Likuidasi dan Kepailitan, Sinar Grafika, Jakarta, 2007. Gatot Supramono, Perbankan dan Masalah Kredit; Suatu Tinjauan Yuridis, Djambatan, Jakarta, 1995 Syahdeini, Sutan, Remy, Peranan Lembaga Keuangan Dalam Pemberantasan Pencucian Uang Di Masa Mendatang, Pustaka Utama Grafiti, Jakarta, 2005..., Pencucian Uang: Pengertian, Sejarah, Faktor-Faktor Penyebab dan Dampaknya Bagi Masyarakat, Yayasan Pengembangan Hukum Bisnis, Jakarta, 2002. Usman, Rachmadi., Prinsip dalam Perbankan, diakses pada tanggal 16 Nopember 2016. UU No. 10 Tahun 1998 Tentang Perbankan. UU No. 15 Tahun 2002 yang diubah dengan UU No. 25 Tahun 2003 tentang Tindak Pidana Pencucian Uang. B. Saran Agar bank tidak dijadikan sebagai sasaran dan sarana untuk dilakukannya kegiatan pencucian uang, maka pihak perbankan harus benar-benar menerapkan prinsip mengenal nasabah sebagaimana yang telah 35 Ibid, hlm.8 18