PELESTARIAN BAHASA JAWA RAGAM KRAMA DALAM RANAH MASYARAKAT DI KABUPATEN SRAGEN

dokumen-dokumen yang mirip
PEMILIHAN BAHASA DALAM MASYARAKAT PEDESAAN DI KABUPATEN TEGAL DAN IMPLIKASINYA SEBAGAI ALTERATIF BAHAN AJAR MATA KULIAH SOSIOLINGUISTIK.

BAB II KAJIAN PUSTAKA, KONSEP, DAN LANDASAN TEORI. kaitannya dengan penelitian yang dilakukan. Kajian pustaka adalah langkah yang

BAB II KONSEP, LANDASAN TEORI, DAN TINJAUAN PUSTAKA. gejala sosial, yang dinyatakan dalam istilah atau kata (Malo, 1985:46). Untuk

Kumpulan Artikel Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG (UNNES)

PEMERTAHANAN BAHASA JAWA PADA INTERAKSI SISWA DAN GURU DALAM PEMBELAJARAN KAJIAN SOSIOLINGUISTIK DI MTS AL-HIKMAH PASIR DEMAK

KEDUDUKAN DAN FUNGSI BAHASA BALI PADA MASYARAKAT ISLAM DI BANJAR CANDIKUNING II KECAMATAN BATURITI KABUPATEN TABANAN

BAB I PENDAHULUAN. dominan di antara sesama manusia. Realitas ini menunjukkan betapa bahasa

BAB II KONSEP, LANDASAN TEORI, DAN TINJAUAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN. berkomunikasi dengan sesamanya. Bahasa juga merupakan ekspresi kebudayaan,

BAB II KAJIAN PUSTAKA. tentang pemertahanan bahasa Bali di Universitas Airlangga, dan pemertahanan

BAB II KONSEP, LANDASAN TEORI, DAN TINJAUAN PUSTAKA. Konsep dapat mendukung proses berjalannya suatu penelitian.

PEMEROLEHAN BAHASA JAWA PADA ANAK USIA DINI DI LINGKUNGAN PENUTUR MULTIBAHASA SERTA STRATEGI PEMERTAHANANNYA SEBAGAI PENGUAT JATI DIRI BUDAYA BANGSA

BAB II KONSEP, LANDASAN TEORI, DAN TINJAUAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN. bahasa juga mempengaruhi pikiran manusia itu sendiri. Ilmu Sosiolinguistik

BAB I PENDAHULUAN. masyarakat. Perubahan itu berupa variasi-variasi bahasa yang dipakai sesuai

ANALISIS ALIH KODE DAN CAMPUR KODE PADA MASYARAKAT DESA PULAU BATANG KECAMATAN SENAYANG KABUPATEN LINGGA

PEMAKAIAN ISTILAH-ISTILAH DALAM BAHASA JAWA DIALEK SURABAYA PADA BERITA POJOK KAMPUNG JTV YANG MELANGGAR KESOPAN-SANTUNAN BERBAHASA SKRIPSI

PEMILIHAN KODE MASYARAKAT PESANTREN DI PESANTREN AL-AZIZ BANJARPATOMAN DAMPIT

ANALISIS TINDAK TUTUR DIREKTIF GURU BAHASA INDONESIA SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 2 TANJUNGPINANG

Alih Kode Pada Masyarakat Sosial Kelas Atas

BAB I PENDAHULUAN. dalam bertransaksi yaitu ada barang yang akan diperdagangkan, kesepakatan yang tidak dipaksa oleh pihak manapun.

BAB 1 PENDAHULUAN. ustaz Maulana pada acara Islam Itu Indah. Satu episode pada tanggal 5

UPAYA PEMERTAHANAN BAHASA

CAMPUR KODE TUTURAN GURU BAHASA INDONESIA DALAM PROSES BELAJAR MENGAJAR: Studi Kasus di Kelas VII SMP Negeri 20 Padang

ETNOGRAFI KOMUNIKASI. Sangra Juliano P, M.I.Kom

BAB I PENDAHULUAN. manusia lain dalam kehidupan sehari-harinya. Untuk melakukan interaksi

RAGAM BAHASA PEDAGANG KAKI LIMA DI TERMINAL PURABAYA SURABAYA: KAJIAN SOSIOLINGUISTIK. Ratna Dewi Kartikasari Universitas Muhammadiyah Jakarta

BAB I PENDAHULUAN. negara. Sebagai bahasa nasional, bahasa Indonesia memiliki fungsi: (a) lambang

BAB I PENDAHULUAN. sikap terhadap apa yang dituturkannya. kegiatan di dalam masyarakat. Bahasa tidak hanya dipandang sebagai gejala

Abstraksi. Kata kunci: dialektologi, sikap, bahasa, minang, rantau

BAB I PENDAHULUAN. Alih kode..., Dewi Nuryanti, FIB UI, Universitas Indonesia

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. Semarang merupakan pusat pemerintahan dan pusat ekonomi. Semarang telah

BAB I PENDAHULUAN. dalam berkomunikasi menjadi sangat penting. Hal ini ditunjukkan dengan

BAB I PENDAHULUAN. Bahasa merupakan suatu sistem komunikasi menggunakan simbol-simbol vokal

PENGERTIAN SOSIOLINGUISTIK

PEMAKAIAN BAHASA JAWA OLEH SANTRI PONDOK PESANTREN HADZIQIYYAH KABUPATEN JEPARA

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. satu sama lain. Fungsi bahasa secara umum adalah sebagai alat komunikasi sosial.

BAB I PENDAHULUAN. pikirannya. Baik diungkapkan dalam bentuk bahasa lisan maupun bahasa. informasi, gagasan, ide, pesan, maupun berita.

INTERERENSI FONOLOGIS DAN MORFOLOGIS BAHASA JAWA KE DALAM BAHASA INDONESIA PADA PROSES PEMBELAJARAN DI SD SE-KECAMATAN KRAMAT, KABUPATEN TEGAL

BAB I PENDAHULUAN. terdapat dalam semua aktivitas kehidupan masyarakat disana. Variasi bahasa ini

HUBUNGAN VARIASI BAHASA DENGAN KELOMPOK SOSIAL DAN PEMAKAIAN BAHASA

BAB I PENDAHULUAN. Sarana komunikasi yang paling penting pada manusia adalah bahasa. Oleh karena

ALIH KODE DAN CAMPUR KODE SERTA PENGGUNAANNYA DALAM RANAH SOSIOLINGUISTIK

KEPUNAHAN BAHASA BETAWI PADA SUKU BETAWI DI CENGKARENG BARAT, JAKARTA BARAT

BAB I PENDAHULUAN. Manusia lebih banyak melakukan komunikasi lisan daripada

BAB II KAJIAN PUSTAKA, KONSEP, DAN LANDASAN TEORI

IDENTIFIKASI KEDWIBAHASAAN SISWA: IMPLEMENTASI STUDI KEBAHASAAN DI SEKOLAH DASAR. Gio Mohamad Johan 1 ABSTRAK

RAGAM BAHASA REMAJA PUTERI DALAM PERCAKAPAN INFORMAL DI KAMPUS UPI TASIKMALAYA Oleh: Enung Rukiah ABSTRAK

CAMPUR KODE BAHASA DAERAH DAN BAHASA ASING KE DALAM PEMAKAIAN BAHASA INDONESIA DALAM PARODI INDONESIA LAWAK KLUB (ILK) NI LUH GEDE SUMARIANI ABSTRACT

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Bahasa memiliki peranan penting bagi manusia. (Keraf, 1971:1) bahasa

BAB I PENDAHULUAN. Tanpa bahasa manusia tidak dapat saling berinteraksi baik antar individu maupun

ALIH KODE DAN CAMPUR KODE PERCAKAPAN STAF FKIP UNIVERSITAS AL ASYARIAH MANDAR

BAB I PENDAHULUAN. atau kelompok individu terutama kelompok minoritas atau kelompok yang

BAB I PENDAHULUAN. berinteraksi, dan mengidentifikasi diri (Kridalaksana, 2001: 21). Sebagai alat

BAB I PENDAHULUAN. istilah. Berikut diuraikan penjelasan yang berkaitan dengan pendahuluan.

PEMAKAIAN BAHASA JAWA KELUARGA MUDA DI EKS-KARESIDENAN SEMARANG

I. PENDAHULUAN. berkomunikasi, dalam arti alat untuk menyampaikan pikiran, gagasan, konsep atau

CAMPUR KODE DAN ALIH KODE PEMAKAIAN BAHASA BALI DALAM DHARMA WACANA IDA PEDANDA GEDE MADE GUNUNG. Ni Ketut Ayu Ratmika

DEPARTEMEN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA FAKULTAS PENDIDIKAN BAHSA DAN SENI SILABUS MATA KULIAH

BAB 1 PENDAHULUAN Latar Belakang. Setiap individu manusia tidak akan pernah luput dari berkomunikasi

BAB II KONSEP, LANDASAN TEORI, DAN TINJAUAN PUSTAKA. ada di luar bahasa yang digunakan akal budi memahami hal-hal lain (KBBI,

BAB I PENDAHULUAN. kehidupan bermasyarakat manusia tidak lagi sebagai individu, tetapi sebagai

BAB I PENDAHULUAN. berinteraksi dengan baik antarsesama. (Keraf, 1971:1), bahasa merupakan alat

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. Penulisan skripsi ini tidak terlepas dari buku-buku pendukung yang

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang. Kehidupan seseorang dalam bermasyarakat tidak lepas dari interaksi sosial

PROSEDUR. Sosiolinguistik IN329. Dr. Andoyo Sastromiharjo, MPd. Afi Fadlilah, S.S., M.Hum.

BAB V PENUTUP. bab sebelumnya maka dapat ditarik kesimpulan seperti berikut ini. dalam bidang fonologi (vokal dan konsonan) dan leksikal.

BAB II KONSEP, LANDASAN TEORI, DAN TINJAUAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN. masyarakat untuk bekerja sama, berinteraksi, dan mengidentifikasikan diri

PENERAPAN MAKSIM TUTUR DALAM TINDAK TUTUR CERAMAH PENGAJIAN RUTIN HARI MINGGU MALAM SENIN DI MASJID BAITURROHMAN BULAN JANUARI JUNI TAHUN 2014

ALIH KODE GURU DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA PADA KELAS VII DI SMP NEGERI 3 PADANG

CAMPUR KODE BAHASA INDONESIA KE DALAM BAHASA JAWA PADA SIARAN RADIO JAMPI SAYAH DI RADIO SKB POP FM GOMBONG

Realisasi Tuturan dalam Wacana Pembuka Proses Belajar- Mengajar di Kalangan Guru Bahasa Indonesia yang Berlatar Belakang Budaya Jawa

BAB V PENUTUP. bab sebelumnya. Analisis jenis kalimat, bentuk penanda dan fungsi tindak tutur

BAB I PENDAHULUAN. Bahasa merupakan salah satu alat yang digunakan manusia untuk berkomunikasi.

BAB I PENDAHULUAN. bersifat produktif dan dinamis. Selain itu perkembangan bahasa juga dipengaruhi

BAB I PENDAHULUAN. Pikiran, perasaan, dan pengalaman manusia disampaikan melalui bahasa.

BAB I PENDAHULUAN. Dalam bab pendahuluan ini akan diuraikan mengenai: (1) latar belakang; (2)

BAB I PENDAHULUAN. dipilah menjadi dua, yaitu komunikasi verbal dan komunikasi nonverbal. Komunikasi verbal yaitu cara berkomunikasi seseorang dengan

BAB 1 PENDAHULUAN. haruslah digunakan ragam bahasa baku atau ragam bahasa resmi. Tetapi

BAB II KAJIAN PUSTAKA. bahasa. Tidak seperti sistem isyarat yang lain, sistem verbal bisa digunakan untuk

BAB I PENDAHULUAN. tradisi dan budaya yang sangat tinggi. Bahasa merupakan Sistem lambang bunyi

BAB I PENDAHULUAN. Pemakaian bahasa Indonesia mulai dari sekolah dasar (SD) sampai dengan

ANALISIS BENTUK MORFEM BAHASA MELAYU DIALEK TANJUNG AMBAT KECAMATAN SENAYANG

BAB I PENDAHULUAN. bahasa dalam penggunaannya di tengah adanya bahasa baru dalam masyarakat

ANALISIS CAMPUR KODE BAHASA PENYIAR PROGRAM SEMBANG SEKAMPUNG RADIO PANDAWA EDISI MARET-APRIL 2015 ARTIKEL E-JOURNAL

BAB II KONSEP, LANDASAN TEORI, DAN TINJAUAN PUSTAKA. Konsep merupakan abstraksi mengenai fenomena yang dirumuskan atas

TINDAK TUTUR DAN KESANTUNAN BERBAHASA DI KANTIN INSTITUT ILMU KESEHATAN BHAKTI WIYATA KEDIRI

BAB V PENUTUP. berdasarkan konteks pemakaian dibedakan atas istilah umum, dan istilah

CAMPUR KODE PADA IKLAN TELEVISI JUNI - NOVEMBER TAHUN 2014

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. individu lain dalam kehidupan sehari-hari. Dalam berinteraksi itulah manusia

BAB I PENDAHULUAN. tindakan dan penyimpangan terhadap kaidah di dalam interaksi lingual itu.

DAFTAR SINGKATAN DAFTAR LAMPIRAN

ANALISIS KESALAHAN BERBAHASA TUTURAN MAHASISWA DALAM SEMINAR PROPOSAL SKRIPSI MAHASISWA

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. komunikasi. Bahasa merupakan alat komunikasi dan interaksi yang dimiliki oleh

DEIKSIS DALAM RUBRIK AH TENANE PADA SURAT KABAR HARIAN UMUM SOLOPOS

ALIH KODE DALAM CERAMAH AGAMA USTAD MAULANA DI MEDIA TELEVISI TRANS TV DALAM ACARA ISLAM ITU INDAH

BAB I PENDAHULUAN. Peran bahasa mencakup segala bidang kehidupan karena segala sesuatu

Transkripsi:

PELESTARIAN BAHASA JAWA RAGAM KRAMA DALAM RANAH MASYARAKAT DI KABUPATEN SRAGEN Dewi Untari Universitas Sebelas Maret, Surakarta, Indonesia dewi.untari70@gmail.com ABSTRACT Javanese language is one of local languages used until now. That language is usually used in everyday communication by the Javanese. Javanese language in Krama is used less than Javanese language in Ngoko. The purpose of this study was to determine the shape of preservation of the Javanese language in Krama in the society in Sragen and functions of the use of the Javanese language in Krama in society in Sragen. This study uses a sociolinguistic approach. The theory used is theory speech components of Dell Hymes, the concept of diglossia of Ferguson, and the concept of communication ethnography of Marmanto. The data resource is the form of events or activities that use the Javanese language in Krama. The data in this study is Javanese language in Krama spoken by speakers. In this study uses snow ball sampling technique. The results of the analysis are: 1) the shape preservation of the Javanese language in society in Sragen namely (1) celebration event of independence, (2) recitation monthly, (3) recitation every friday night, (4) youth event, and (5) regular social gathering, 2) the function of the use of the Javanese language is as communication manners in order hearer understand the content of speech. In addition, the Javanese language has a position as the manners of the highest in the Javanese language speech levels, so it was used in activities that are considered high-status (such as teaching activities). Keywords: Javanese language, language preservation, speech components, diglossia, communication ethnography LATAR BELAKANG Bahasa Jawa adalah salah satu bahasa daerah yang masih bertahan pemakaiannya hingga sekarang. Bahasa tersebut dipakai dalam komunikasi sehari-hari (vernacular) oleh masyarakat asli suku Jawa. Masyarakat yang memakai Bahasa Jawa tersebut sebagian ada yang migrasi ke daerah atau pulau lain sehingga jangkauan pemakai Bahasa Jawa bisa berada di seluruh tanah air. Maka dapat diambil kesimpulan dari kejadian tersebut bahwa jika di suatu tempat dihuni oleh suku Jawa asli, maka secara otomatis di sana ada tuturan berbahasa Jawa, baik bahasa Jawa Ngoko maupun bahasa Jawa Krama, namun frekuensi penggunaan antara bahasa Jawa Ngoko dan bahasa Jawa Krama tentu lebih banyak tuturan yang memakai bahasa Jawa Ngoko karena bahasa Jawa Ngoko tersebut mempunyai kesan keakraban dibandingkan bahasa Jawa Krama yang biasanya lebih digunakan dalam situasi formal seperti upacara pernikahan. Kabupaten Sragen adalah salah satu kabupaten yang berada di Jawa Tengah. Masyarakat di Kabupaten Sragen ini masih mempertahankan bahasa Jawa ragam Ngoko dalam kehidupan sehari-hari dan masih melestarikan bahasa Jawa ragam Krama dalam acara tertentu misalnya kegiatan Karang Taruna, acara kumpul warga, arisan RT, pengajian. Hal tersebut dikarenakan penduduk yang menghuni di Kabupaten Sragen ini mayoritas adalah dari suku Jawa. Bahasa Jawa ragam Krama yang mempunyai frekuensi penggunaan yang begitu rendah bisa berpotensi akan semakin ditinggalkan oleh penuturnya karena para penutur bahasa Jawa lebih sering menggunakan bahasa Jawa Ngoko dalam komunikasi sehari-hari. Maka dari itu, dalam makalah ini akan membahas pelestarian Bahasa Jawa Krama dalam ranah masyarakat di Kabupaten Sragen. 196

KAJIAN TEORI DAN METODOLOGI Sosiolinguistik adalah salah satu bentuk linguistik terapan. Istilah sosiolinguistik terdiri dari dua unsur yaitu sosio- dan linguistik. Linguistik yaitu ilmu yang mempelajari atau membicarakan bahasa, khususnya unsur-unsur bahasa (fonem, morfem, kata, kalimat) dan hubungan antara unsur-unsur itu (sturktur) termasuk hakekat dan pembentukan unsur-unsur itu. Sedangkan sosio- yaitu yang berhubungan dengan masyarakat, kelompok-kelompok masyarakat dan fungsi-fungsi masyarakat. Jadi sosiolinguistik ialah studi atau pembahasan dari bahasa sehubungan dengan penutur bahasa itu sebagai anggota masyarakat. Sosiolinguistik mempelajari dan membahas aspek-aspek kemasyarakatan bahasa, khususnya perbedaan (variasi) yang terdapat dalam bahasa yang berkaitan dengan faktor-faktor kemasyarakatan (sosial) (Nababan, 1993: 2). Menurut Dell Hymes (dalam Suwito, 1983: 32-33) mengemukakan bahwa adanya faktorfaktor yang menandai terjadinya peristiwa tutur, dikenal dengan singkatan SPEAKING, penjelasannya: S : Setting dan scene: tempat bicara dan suasana bicara. P : Partisipan: pembicara, lawan bicara, dan pendengar. E : End atau tujuan: tujuan akhir pembicaraan. A: Act yaitu suatu peristiwa dimana seseorang pembicara sedang mempergunakan kesempatan bicaranya. K: Key yaitu nada suara dan ragam bahasa yang dipergunakan dalam penyampaian pendapat, dan cara mengemukakan pendapatnya. I: Instrumen yaitu alat untuk menyampaikan pendapat. N: Norma yaitu aturan permainan yang harus ditati oleh setiap peserta. G: Genre yaitu jenis kegiatan. (Suwito, 1983: 32-33) Makna kedwibahasaan terhadap masyarakat, menurut Fishman (dalam Fasold, 1993:2) dikatakan dengan membedakan antara kebangsaan (nationality) dan bangsa (nation). Kebangsaan dibedakan dengan kelompok etnis dan tidak terkait dengan ada atau tidaknya kesatuan politis. Nation adalah suatu kesatuan yang secara politis berada di bawah pemerintahan suatu negara tertentu. Peran bahasa suatu bangsa sangat jelas, yakni terkait dengan urusan administrasi pemerintahan sedangkan peran bahasa secara nasionalisme tidak begitu kentara karena bahasa bersama dengan kebudayaan, agama, dan sejarah merupakan komponen utama dari nasionalisme (Fishman, 1972: 44-45). Menurut Fishman (1972) ada lima ranah yang berhubungan dengan pemakaian bahasa. Kelima ranah tersebut adalah keluarga, pertemanan, keagamaan, pekerjaan, dan pendidikan, sedangkan menurut Schmidt-Rohr (dalam Gumperz, 1972:441), ada sembilan ranah yaitu keluarga, tempat bermain dan jalan, sekolahan, gereja, sastra. Kewartawanan, militer, pengadilan, kantor pemerintah. Ranah-ranah tersebut kemudian dikembangkan sesuai dengan karakteristik lokasi penelitian. Suatu bahasa menjadi tergeser karena mendapat banyak pengaruh, misalnya teknologi yang sebagian besar kosakata berasal dari kosakata bahasa Indonesia maupun kosakata bahasa asing. Bahasa tersebut bergeser karena tuntutan sosial dan ekonomi. Menurut Mulyanto (dalam Marmanto, 2010: 20) menyatakan bahwa sejak kemerdekaan RI, bahasa Jawa hanya diambil alih oleh bahasa Indonesia, sehingga prestise bahasa Jawa semakin menurun. Ada dua konsep diglosia selama ini yang ada yaitu konsep milik Ferguson dan milik Fishman. Ferguson (dalam Marmanto, 2010: 20) menyatakan bahwa suatu bahasa dengan variasinya yang digunakan dalam suatu masyarakat tutur, dimana masing-masing variasi memiliki fungsinya masing-masing, sedangkan menurut Fishman (dalam Marmanto, 2010: 21) menyatakan bahwa diglosia tidak hanya dalam satu bahasa, melainkan atas dua atau lebih bahasa yang berbeda sama sekali. Bahasa Jawa memiliki tingkat tutur. Bahasa Jawa ragam krama adalah tingkat tutur yang tertinggi dalam bahasa Jawa. Soepomo Poedjisoedarmo (dalam Marmanto, 2010: 25) membagi 197

tingkat tutur menjadi tiga jenis, yaitu (1) tingkat tutur krama, (2) tingkat tutur madya, (3) tingkat tutur ngoko. Konsep-konsep yang penting dalam etnografi komunikasi menurut Marmanto (2010:29) adalah masyarakat tutur (speech community), situasi tutur (speech situation), peristiwa tutur (speech events), tindak tutur (speech acts) dan komponen tutur (speech components). Penelitian ini mengambil titik penelitian di desa Tanggan kecamatan Gesi kabupaten Sragen. Hal tersebut dilakukan karena sebagian besar penduduknya masih menggunakan bahasa Jawa ragam Krama. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif karena peneliti mengamati perilaku manusia yang kompleks (Sutopo, 2002:110 dalam Marmanto 2012: 10). Data dalam penelitian berupa data kebahasaan yaitu data lisan penutur bahasa Jawa Krama. Sumber data penelitian adalah peristiwa-peristiwa atau kegiatan-kegiatan yang menggunakan bahasa Jawa ragam Krama. Data yang berupa tuturan dianalisis dengan metode padan (Sudaryanto, 1993: 27), sedangkan data yang berupa wacana dianalisis dengan menggunakan komponen tutur (Dell Hymes) yaitu SPEAKING. HASIL TEMUAN DAN PEMBAHASAN Upaya pemertahanan bahasa bisa dilakukan dengan beberapa cara. Berikut ini bentukbentuk pelestarian bahasa Jawa Krama dalam ranah masyarakat di Kabupaten Sragen. 1. Arisan RT Arisan adalah pengumpulan uang atau barang yang bernilai sama kemudian ditarik secara bergilir (Agus Sulistyo dan Adi Mulyono, 1998; 56). Di Kabupaten Sragen, arisan merupakan sebagai wadah tempat berkumpulkan para keluarga yang diwakili oleh seorang bapak. Bapak-bapak berkumpul dalam suatu tempat dan melakukan pengumpulan uang. Di dalam arisan pasti ada gulungan kecil berisi nama bapak-bapak yang ikut dalam arisan tersebut. Masing-masing gulungan berisi satu nama. Setelah bapak-bapak yang ikut arisan berkumpul, maka gulungan kertas kecil tersebut dikocok, diambil satu, dan dibuka. Nama yang diambil satu tersebut kemudian yang berhak mendapat uang hasil pengumpulan semua yang ikut arisan. Tempat berkumpul arisan adalah di rumah ketua RT. Acara dimulai dengan pengumpulan uang lalu dibuka oleh ketua RT dengan menggunakan bahasa Jawa krama. Penggunaan bahasa Jawa krama tersebut disesuaikan dengan mitra tutur yang sebagian paham dengan bahasa Jawa krama. Adanya kepahaman dari mitra tutur tersebut menjadikan bahasa Jawa krama ini masih dipertahankan dalam acara arisan RT. 2. Acara Karang Taruna Karang Taruna adalah salah satu organisasi yang anggotanya terdiri dari pemuda dan pemudi. Mereka biasanya berkumpul seminggu sekali untuk membahas agenda-agenda mereka, contohnya membahas agenda tentang warga yang akan mempunyai hajatan, kegiatan perayaan kemerdekaan, dan lain-lain. Acara kumpul para anggota Karang Taruna biasanya dibuka oleh ketua karang taruna dan ketua RT. Mereka dalam membuka acara dengan menggunakan bahasa Jawa krama. Penggunaan bahasa Jawa krama tersebut masih dipahami oleh mitra tutur meskipun sebagian pemuda/pemudi terkadang masih meraba-raba untuk mengetahui maksud mitra tutur. 3. Pengajian setiap Malam Jumat Pengajian ini dilakukan setiap malam Jumat oleh bapak-bapak yang beragama Islam. Bapak-bapak berkumpul di suatu rumah (secara bergilir/bergantian tempatnya di setiap pertemuan) dari salah satu anggota pengajian. Di dalam pengajian, dimulai dengan kajian Al-Qur an yang diterjemahkan menggunakan bahasa Jawa krama yang disampaikan oleh seorang ustad. Maksud dari terjemahan tersebut adalah kata-kata Al-Quran tersebut dialih bahasakan dari bahasa Arab menjadi bahasa Jawa krama yang tidak menimbulkan isi yang berbeda dari Al-Qur an tersebut/ tetap dapat dipahami maknanya. Hal tersebut dilakukan karena sebagian besar bapak-bapak yang ikut pengajian adalah warga yang aktif menggunakan bahasa Jawa baik ngoko maupun krama. 198

4. Pengajian Rutin Bulanan Pengajian ini dilakukan sebulan sekali oleh semua anggota keluarga (bapak, ibu, anak, dan sebagainya) yang beragama Islam. Mereka berkumpul dalam suatu tempat (secara bergiliran tempatnya setiap pertemuan). Di dalam pengajian, dimulai dengan kajian Al- Qur an yang diterjemahkan menggunakan bahasa Jawa krama yang disampaikan oleh seorang ustad. 5. Acara Perayaan Kemerdekaan RI Kemerdekaan RI diperingati setiap tanggal 17 Agustus. Perayaan yang dilakukan dengan berbagai cara. Perayaan misalnya dengan diadakan panggung hiburan, aneka lomba untuk anak-anak, lomba untuk ibu-ibu. Biasanya acara-acara tersebut dimasukkan dalam satu rangkaian acara yang disebut perayaan kemerdekaan RI. Rangkaian acara perayaan kemerdakaan RI tersebut tentunya diawali dengan pembukaan, yang dibuka oleh Kepala Desa. Kepala Desa dalam membuka acara tersebut dengan menggunakan bahasa Jawa Krama. Hal ini disesuaikan dengan masyarakat yang masih aktif menggunakan bahasa Jawa baik ngoko dan krama. Setelah mengetahui penggunaan bahasa Jawa krama dalam ranah masyarakat di Kabupaten Sragen, maka dapat diketahui fungsi-fungsi mereka masih menggunakan atau mempertahankan bahasa Jawa krama, antara lain sebagai berikut. 1. Dilihat dari orang yang memakai bahasa Jawa krama a. Ketua RT dan Kepala Desa Ketua RT adalah pemimpin dalam sebuah dusun yang biasanya memberi sambutan-sambutan dalam acara di dusunnya. Beliau memakai bahasa Jawa krama karena sesuai dengan jabatannya disesuaikan dengan konteks dimana ia memberi sambutan. Sama dengan ketua RT, kepala desa adalah pemimpin dalam sebuah desa (tatarannya lebih tinggi daripada dusun). Beliau memakai bahasa Jawa krama seperti ketua RT karena sesuai dengan jabatannya disesuaikan dengan konteks dimana beliau memberi sambutan. Maka dapat disimpulkan bahwa fungsi mereka menggunakan bahasa Jawa krama adalah untuk memudahkan mitra tutur dalam memahami tuturan. b. Ustad Ustad adalah orang yang berdakwah dalam agama Islam. Setiap ustad memiliki cara berdakwah masing-masing. Di Kabupaten Sragen, biasanya ustad lebih cenderung memakai bahasa Jawa krama ataupun ngoko karena disesuaikan dengan jamaahnya yaitu sebagian besar merupakan penutur aktif bahasa Jawa (baik ngoko maupun krama). Maka dapat disimpulkan bahwa fungsi ustad menggunakan bahasa Jawa krama adalah untuk memudahkan mitra tutur (para jamaah) dalam memahami tuturan (berupa ceramah). 2. Dilihat dari konteks pemakaian bahasa Jawa krama a. Arisan, Karang Taruna, Perayaan Kemerdekaan Kegiatan-kegiatan tersebut merupakan kegiatan yang perlu adanya pembukaan/sambutan. Sesuai dengan fungsi bahasa Jawa krama yaitu merupakan bahasa tinggi, maka dipakailah bahasa Jawa krama dalam sambutan-sambutan tersebut. Dengan demikian, maka dapat disimpulkan bahwa fungsi dari mereka menggunakan bahasa Jawa krama yaitu karena disesuaikan dengan bahasa Jawa krama yang memiliki status bahasa tinggi di masyarakat. b. Pengajian Kegiatan ini adalah kegiatan yang tinggi bagi umat Islam karena merupakan kegiatan menyampaikan dan mencari ilmu. Maka sesuai dengan tingginya acara ini, penggunaan bahasa pun juga menggunakan bahasa Jawa tinggi yaitu bahasa Jawa krama. Menurut orang Jawa, bahasa Jawa ragam krama ini merupakan bahasa yang tingkatannya paling tinggi. 199

SIMPULAN Berdasarkan pembahasan di atas, maka dapat disimpulkan bahwa bentuk pemertahanan bahasa Jawa krama dalam ranah masyarakat di Kabupaten Sragen antara lain dalam bentuk kegiatan-kegiatan, contohnya: (1) Acara perayaan kemerdekaan RI, (2) Pengajian rutin bulanan, (3) Pengajian setiap malam Jumat, (4) Acara Karang Taruna, dan (5) Arisan RT. Fungsi penggunaan bahasa Jawa krama di Kabupaten Sragen adalah untuk fungsi komunikasi yaitu agar mitra tutur memahami isi tuturan. Selain itu, fungsi penggunaan bahasa Jawa krama ini juga dikarenakan bahasa Jawa krama tersebut memiliki posisi sebagai bahasa tertinggi di tingkat tutur bahasa Jawa, sehingga pemakaiannya pun juga dalam kegiatan yang dianggap tinggi statusnya (seperti dalam kegiatan pengajian). REFERENSI Abdul Chaer dan Leonie Agustina. 2010. Sosiolinguistik: Perkenalan Awal. Jakarta: Rineka Cipta. Agus Sulistyo dan Adi Mulyono. 1998. Kamus Bahasa Indonesia. Surakarta: Ita Fasold, Ralph. 1990. Sosiolinguistics of Language. Oxford: Blacwell Publishers. Fishman, Joshua. 1972. The Sosiology of Language. Massachusette: Newbury House Plubishers. P. W. J. Nababan. 1993. Sosiolinguistik Suatu Pengantar. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Umum. Sri Marmanto. 2012. Pelestarian Bahasa Jawa Krama di Kota Surakarta. Surakarta: UNS Press.. 2014. Potret Bahasa Jawa Krama di Era Globalisasi. Surakarta: UNS Press. Sumarsono dan Paina Partana. 2004. Sosiolinguistik. Yogyakarta: Pustaka Pelajar. Suwito. 1983. Pengantar Awal Sosiolinguistik: Teori dan Problema. Surakarta: Henary Offset. 200