BAB I PENDAHULUAN. Individu sebagai makhluk sosial membutuhkan interaksi dengan lingkungan

dokumen-dokumen yang mirip
Pengertian tersebut didukung oleh Coloroso (2006: 44-45) yang mengemukakan bahwa bullying akan selalu melibatkan ketiga unsur berikut;

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah

SELF ESTEEM KORBAN BULLYING (Survey Kepada Siswa-siswi Kelas VII SMP Negeri 270 Jakarta Utara)

BAB I PENDAHULUAN. kesejahteraan, pendidikan dan mengasihi serta menghargai anak-anaknya (Cowie

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. batas kewajaran. Kekerasan yang mereka lakukan cukup mengerikan, baik di

BAB I PENDAHULUAN. A. LatarBelakangMasalah. dalam mengantarkan peserta didik sehingga dapat tercapai tujuan yang

BAB I PENDAHULUAN. Bab ini menyajikan hal-hal yang menjadi latar belakang penelitian,

BAB III METODE PENELITIAN. teori yang dikembangkan oleh Coloroso (2006:43-44), yang mengemukakan

I. PENDAHULUAN. Masa remaja merupakan masa manusia menemukan jati diri. Pencarian. memiliki kecenderungan untuk melakukan hal-hal diluar dugaan yang

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Sebagai makhluk sosial, manusia tidak akan dapat bertahan hidup sendiri.

INTENSITAS TERKENA BULLYING DITINJAU DARI TIPE KEPRIBADIAN EKSTROVERT DAN INTROVERT

I. PENDAHULUAN. Kata kekerasan sebenarnya sudah sangat sering kita dengar dalam kehidupan sehari-hari,

DAMPAK PSIKOLOGIS BULLYING

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. peserta didik. Banyak yang beranggapan bahwa masa-masa sekolah adalah masa

BAB I PENDAHULUAN. ukuran fisik, tapi bisa kuat secara mental (Anonim, 2008). Bullying di

BAB 1 PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah

HUBUNGAN ANTARA KEMAMPUAN PENGELOLAAN EMOSI DENGAN PERILAKU BULLYING SISWA KELAS VIII DI SMP NEGERI 1 KAUMANTULUNGAGUNG TAHUN PELAJARAN 2014/ 2015

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Masalah. Perubahan zaman yang semakin pesat ini membawa dampak ke berbagai

BAB I PENDAHULUAN. masalah yang ringan seperti mencontek saat ujian, sampai pada perkelahian

BAB 1 PENDAHULUAN. lingkungan sekolah, banyak siswa yang melakukan bullying kepada siswa lainnya

BAB I PENDAHULUAN. remaja dihadapkan pada konflik dan tuntutan social yang baru, termasuk. dirinya sesuai dengan perkembangannya masing-masing.

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang. Masa remaja merupakan suatu fase perkembangan antara masa kanakkanak

PENGARUH BULLYING TERHADAP PERKEMBANGAN PESERTA DIDIK PADA SISWA KELAS X SMA NEGERI 05 KEDIRI

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Penelitian

BAB I PENDAHULUAN. yang kompleks yang merupakan hasil interaksi berbagai penyebab dari keadaan

BAB 1 PENDAHULUAN. pendidikan yang diarahkan pada peningkatan intelektual dan emosional anak

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Kesehatan mental adalah keadaan dimana seseorang mampu menyadari

I. PENDAHULUAN. bullying. Prinsipnya fenomena ini merujuk pada perilaku agresi berulang yang

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. A. Perilaku Bullying. bukanlah sekedar masalah kekerasan biasa. Tindakan ini disebut bullying,

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Dewasa ini sering kita dengar tentang banyaknya kasus kekerasan yang

BAB I PENDAHULUAN. seorang individu mengalami peralihan dari anak-anak menuju dewasa. Dimasa ini

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah.

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. tempat yang terdekat dari remaja untuk bersosialisasi sehingga remaja banyak

PERILAKU BULLYING YANG TERJADI DI SD NEGERI UNGGUL LAMPEUNEURUT ACEH BESAR. ABSTRAK

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. A. Perilaku Bullying. ketidaknyamanan fisik maupun psikologis terhadap orang lain. Olweus

BAB I PENDAHULUAN. A. LatarBelakang. individu khususnya dibidang pendidikan. Bentuk kekerasan yang sering dilakukan

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Penelitian

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Sekolah merupakan sebuah lembaga atau tempat yang dirancang untuk

BAB I RENCANA PENELITIAN. formal, pendidikan dilakukan oleh sebuah lembaga yang dinamakan sekolah,.

BULLYING. I. Pendahuluan

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang. Sekolah merupakan lembaga formal yang dirancang untuk

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. dibicarakan, karena akibat negatif yang sangat mengkhawatirkan yang akan

PENGARUH LAYANAN DISKUSI KELOMPOK DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA AUDIO VISUAL TERHADAP PERILAKU BULLYING SISWA KELAS XI (Studi di SMA Negeri 5 Sigi )

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Saat ini berbagai masalah tengah melingkupi dunia pendidikan di

BAB I PENDAHULUAN. mengembangkan ideologi, dimana orangtua berperan banyak dalam

BAB I PENDAHULUAN. Nurul Fahmi,2014 EFEKTIVITAS PERMAINAN KELOMPOK UNTUK MENGEMBANGKAN PENYESUAIAN SOSIAL SISWA

BULLYING & PERAN IBU Penyuluhan Parenting PKK Tumpang, 29 Juli 2017

BAB I PENDAHULUAN. suatu bangsa, apabila rakyat cerdas maka majulah bangsa tersebut. Hal ini senada

BAB I PENDAHULUAN. mengatakan mereka telah dilukai dengan senjata. Guru-guru banyak mengatakan

BAB I PENDAHULUAN. meneruskan perjuangan dan cita-cita suatu negara (Mukhlis R, 2013). Oleh karena

BAB I PENGANTAR. A. Latar Belakang Masalah. Mengingat pentingnya pendidikan pemerintah membuat undang-undang

ARTIKEL EFEKTIVITAS PENGGUNAAN LAYANAN KONSELING KELOMPOK DALAM MENGATASI PERILAKU BULLYING TEMAN KELAS

BAB I PENDAHULUAN. berperilaku dan segala sifat yang membedakan antara individu satu dengan individu

BAB I PENDAHULUAN. kognitif, dan sosio-emosional (Santrock, 2007). Masa remaja (adolescence)

BAB I PENDAHULUAN. Kebutuhan individu untuk berinteraksi dengan individu lainnya membuat

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Masa remaja merupakan periode baru didalam kehidupan seseorang, yang

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian dilakukan dengan menggunakan pendekatan kuantitatif.

PENYUSUNAN SKALA PSIKOLOGIS KORBAN CYBER BULLYING. Dosen Pengampu: Prof. Dr. Edi Purwanta, M.Pd Dr. Ali Muhtadi, M.Pd

BAB I PENDAHULUAN. potensi yang ada pada diri manusia. Pendidikan mampu menyeimbangkan hidup manusia

BAB I PENDAHULUAN. bullying selalu terjadi bahkan sudah menjadi sebuah tradisi. Bullying

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Penelitian Devi Eryanti, 2013

ABSTRAK USAHA USAHA PENANGGULANGAN IJIME DI KALANGAN SISWA DI JEPANG. atau bahkan kekerasan yang dilakukan oleh para para pelajar.

BAB I PENDAHULUAN. Nilai-nilai keagamaan yang diajarkan, di pesantren bertujuan membentuk

3. MASALAH DAN METODE PENELITIAN

BAB I PENDAHULUAN. suatu masa perubahan, usia bermasalah, saat dimana individu mencari identitas

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. A. Bullying. itu, menurut Olweus (Widayanti, 2009) bullying adalah perilaku tidak

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Sekolah adalah suatu lembaga tempat menuntut ilmu. Selain itu sekolah

MEMINIMALISASI BULLYING DI SEKOLAH

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. Tuhan satu jenis kecerdasan saja, karena kecerdasan merupakan kumpulan kepingan

BAB I PENDAHULUAN. Manusia adalah mahluk sosial yang memiliki kemampuan untuk menyesuaikan tingkah

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Iceu Rochayatiningsih, 2013

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Maraknya kasus-kasus kekerasan yang terjadi pada anak-anak usia sekolah

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. menimbulkan konflik, frustasi dan tekanan-tekanan, sehingga kemungkinan besar

2016 HUBUNGAN ANTARA CYBERBULLYING DENGAN STRATEGI REGULASI EMOSI PADA REMAJA

BAB I PENDAHULUAN. minat, sikap, perilaku, maupun dalam hal emosi. Tingkat perubahan dalam sikap

BAB I PENDAHULUAN. Berita mengenai kekerasan anak di sekolah belakangan ini semakin

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Masalah. Salah satu tugas perkembangan siswa yaitu mencapai hubungan baru dan yang

BAB I PENDAHULUAN. Sekolah adalah suatu lembaga tempat menuntut ilmu pendidikan.

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Penelitian

BAB I PENDAHULUAN. dengan sebutan aksi bullying. Definisi kata kerja to bully dalam Oxford

BAB I PENDAHULUAN. Bullying atau ijime adalah masalah umum di setiap generasi dan setiap

JURNAL THE EFECTIVENESS OF SOCIODRAMA TECHNIQUE TO MINIMIZE HIGH BULLYING BEHAVIOR AT EIGHT GRADE OF SMPN 2 PAPAR ACADEMIC YEAR 2016/2017

BAB I PENDAHULUAN. memiliki konsep diri dan perilaku asertif agar terhindar dari perilaku. menyimpang atau kenakalan remaja (Sarwono, 2007).

BAB I PENDAHULUAN. Sekolah merupakan lembaga pendidikan formal small-group yang berupaya secara

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. A. Pengertian. pengertian yang baku hingga saat ini. Bullying berasal dari bahasa inggris,

BAB I PENDAHULUAN. mengembangkan citra individual mengenai gambaran tubuh mereka. Salah satu tugas

BAB I PENDAHULUAN. pengaruh antara pendidik dengan yang di didik (Sukmadinata, 2011).

2016 HUBUNGAN SENSE OF HUMOR DENGAN STRES REMAJA SERTA IMPLIKASINYA BAGI LAYANAN BIMBINGAN DAN KONSELING

BAB 1 PENDAHULUAN A. Latar Belakang Penelitian

BAB II TINJUAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN. mengalami perkembangan baik fisik dan psikis dari waktu ke waktu, sebab

BAB I PENDAHULUAN. masing-masing tahap perkembangannya adalah pada masa kanak-kanak, masa

1. PENDAHULUAN. Universitas Indonesia

BAB I PENDAHULUAN. yang kaya, miskin, tua, muda, besar, kecil, laki-laki, maupun perempuan, mereka

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Penelitian

BAB I PENDAHULUAN. banyak anak yang menjadi korban perlakuan salah. United Nations Children s

BAB I PENDAHULUAN. perkembangan siswa. Pada masa remaja berkembang social cognition, yaitu

Transkripsi:

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Individu sebagai makhluk sosial membutuhkan interaksi dengan lingkungan sekitar. Baik lingkungan keluarga, atau dengan cakupan yang lebih luas yaitu teman sebaya dan masyarakat. Interaksi sosial tidak selamanya memberikan nilai-nilai positif terhadap individu yang terlibat, terkadang dalam proses interaksi terdapat hubungan yang tidak sehat yang dapat merugikan pihak-pihak yang terlibat di dalamnya. Interaksi dikatakan baik apabila terjalin hubungan yang sehat di dalamnya. Hubungan saling menerima, saling menghargai dan saling mengasihi akan menciptakan hubungan yang harmonis dan sehat. Apabila dalam proses interaksi seseorang merasa ditolak, diabaikan bahkan menerima kekerasan tentulah dikatakan sebagai interaksi yang tidak sehat. Bentuk interaksi yang tidak sehat semakin nyata dan semakin merajalela di kalangan masyarakat sekitar. Salah satu bentuk interaksi yang tidak sehat adalah kekerasan (penindasan) lebih populer dengan nama bullying. Sebenarnya bullying bukanlah fenomena baru yang mewarnai kehidupan sosial individu, khususnya di bidang pendidikan. Di sekolah-sekolah, fenomena ini bagai jamur yang tumbuh di musim hujan, terus berkembang seiring dengan berjalannya waktu. Seperti dilansir pada sebuah artikel yang terbit tanggal 20 Februari 2009 (Kompasiana.com), Diena Haryana (SEJIWA) dalam penuturannya berujar bahwa telah banyak korban 1

2 berjatuhan akibat adanya bullying di sekolah-sekolah yang ada di Indonesia. Pemutaran film yang direkam oleh kamera tersembunyi membuat hati ini menangis dan menjerit pilu. Telah banyak anak muda kita yang tak berdosa akhirnya mati siasia akibat bullying yang ada di sekolah. Menurut Susanti (Imansyah, 2009:11) beberapa istilah dalam bahasa Indonesia yang seringkali dipakai masyarakat untuk menggambarkan fenomena bullying di antaranya adalah penindasan, penggencetan, perpeloncoan, pemalakan, pengucilan, atau intimidasi. Fenomena bullying dapat dengan mudah dijumpai di lingkungan sekolah-sekolah, perpeloncoan yang terjadi lebih menunjukkan adanya tindakan senioritas dimana biasanya sang senior memperlakukan juniornya dengan semena-mena. Perilaku-perilaku semacam bullying biasanya dilakukan atas kekuatan yang berat sebelah, misalnya dilakukan oleh orang yang lebih besar, lebih kuat, atau dilakukan secara beramai-ramai, dalam hal ini perilaku bullying melibatkan lebih dari satu orang pelaku sementara korban berjumlah lebih sedikit dari pelaku. Coloroso (2007:44) mengatakan bullying akan terjadi atas ketidakseimbangan kekuatan (imbalance power) karena bullying bukan persaingan antara saudara kandung, bukan pula perkelahian yang melibatkan dua pihak yang setara. Pelaku bullying bisa saja orang yang lebih tua, lebih besar, lebih kuat, lebih mahir secara verbal, lebih tinggi secara status sosial, atau berasal dari ras yang berbeda. Bullying juga bisa terjadi karena adanya keinginan untuk mencederai (desire to hurt). Pada fenomena bullying tidak ada kecelakaan atau kekeliruan, tidak ada ketidaksengajaan dalam pengucilan korban. Bullying berarti menyebabkan kepedihan emosional atau

3 luka fisik, melibatkan tindakan melukai, dan menimbulkan rasa senang hati sang pelaku saat menyaksikan penderitaan korbannya. Coloroso (2007:45) beranggapan bullying dapat memicu ancaman agresi lebih lanjut, karena bullying berpeluang tidak dilakukan dalam sekali tetapi cenderung diulangi. Pada tahapan bullying yang lebih tinggi, akan menimbulkan teror. Teror bukan hanya sebuah cara untuk mencapai bullying tapi juga sebagai tujuan bullying. Bullying muncul dimana-mana. Bullying tidak memilih umur atau jenis kelamin korban. Yang menjadi korban umumnya adalah anak yang lemah, pemalu, pendiam dan spesial (cacat, tertutup, pandai, cantik, atau punya ciri tubuh tertentu) yang dapat menjadi bahan ejekan (Astuti, 2008:1). Tapi menurut data yang diperoleh selama ini, tindakan bullying sering terjadi di luar rumah daripada di dalam rumah. Tindakan bullying yang terjadi di luar rumah biasanya dilakukan di sekolah. Tindakan tersebut biasanya dilakukan oleh senior kepada juniornya atau oleh guru kepada siswanya. Berdasarkan hasil wawancara dengan guru BK di SMP Negeri 10 Bandung pada bulan Juni tahun 2010, sejak beberapa tahun silam fenomena bullying memang bukan merupakan hal yang aneh dan peristiwa itu sering terjadi di belakang pengawasan pihak sekolah dan terselubung. Biasanya korban takut untuk melaporkan perbuatan pelaku kepada pihak sekolah karena merasa terancam. Bullying biasanya dilakukan di kantin saat istirahat atau di tempat ganti pakaian saat jam pelajaran

4 olahraga berlangsung. Korban bullying pun tak pandang bulu, sampai beberapa anak guru yang mengajar di sekolah setempat pernah menjadi sasaran pelaku bullying. Survey yang dilakukan SEJIWA (2006) pada guru-guru di 3 SMA di dua kota besar di pulau Jawa menunjukkan dampak negatif bullying masih belum sepenuhnya disadari oleh para guru. Banyak pihak yang menganggap bahwa perilaku bullying dalam kehidupan sehari-hari adalah hal yang wajar terjadi. Menurut SEJIWA (2006) banyak penelitian di negara-negara maju mengenai dampak-dampak perilaku bullying, diantaranya adalah konsep diri korban bullying menjadi lebih negatif karena korban merasa tidak diterima oleh teman-temannya. Perilaku bullying seringkali tanpa sadar menjadi bagian dari interaksi sosial, seperti ketika ejekan yang ditujukan untuk bercanda berkembang menjadi masalah serius. Bullying dapat berdampak buruk, di antaranya menimbulkan kecemasan, perasaan tidak aman, terisolasi, perasaan harga diri yang rendah, kurangnya kemampuan untuk bersosialisasi, membuat siswa stress, mogok sekolah, kehilangan kepercayaan diri atau bahkan bunuh diri. Melihat dampak buruk yang ditimbulkan dari perilaku bullying seperti korban akan kehilangan kepercayaan dirinya, korban memiliki perasaan harga diri yang rendah, korban juga akan mengalami penurunan keterampilan bersosialisasi, bahkan korban bisa mengalami stress dan tidak menutup kemungkinan efek yang berkelanjutan ini akan menimbulkan keinginan untuk bunuh diri. Jika dilihat dari sudut pandang konsep diri, tentulah korban termasuk ke dalam kategori yang memiliki konsep diri negatif.

5 Konsep diri merupakan evaluasi terhadap domain yang spesifik dari diri (Santrock, 2003 : 336). Remaja membuat penilaian diri terhadap berbagai domain dalam hidupnya, seperti akademik, penampilan fisik, dan sebagainya. Menurut Stuart dan Sundeen (Imansyah, 2009) konsep diri juga berkaitan dengan ide, pikiran, kepercayaan serta keyakinan yang diketahui dan dipahami oleh individu tentang dirinya. Rogers (Syamsu, 2007:144) mengartikan konsep diri sebagai gambaran mental tentang diri sendiri. Hubungan antara konsep diri dengan organisme (actual experience) terjadi dalam dua kemungkinan, yaitu congruence atau incongruence. Kedua kemungkinan hubungan ini menentukan perkembangan kematangan, penyesuaian (adjustment), dan kesehatan mental (mental health) seseorang. Apabila antara konsep diri dengan organisme terjadi kecocokan maka hubungan itu disebut kongruen, tetapi apabila terjadi ketidak cocokan maka hubungan itu disebut inkongruen, misalnya ketika seseorang beranggapan bahwa dirinya pintar tetapi dalam kenyataannya orang itu tidak pernah mendapatkan nilai yang baik. Ratna Djuwita dan kawan-kawan (SEJIWA, 2006) mengemukakan konsep diri korban bullying menjadi negatif karena korban merasa tidak diterima oleh lingkungannya. Selain itu korban bullying juga merasa stres, dendam, merana, malu, dan tertekan, bahkan sampai melakukan bunuh diri. Selain itu juga merujuk kepada hasil penelitian terdahulu yang mengungkapkan sebagian besar korban bullying di sebuah sekolah memiliki konsep

6 diri negatif dan terdapat hubungan yang signifikan antara korban bullying dan konsep diri dan menghasilkan penelitian semakin sering seseorang menjadi korban bullying maka akan semakin negatif konsep diri yang dimilikinya. Hasil penelitian yang telah dilakukan oleh SEJIWA maupun penelitian yang telah dilakukan oleh Imansyah tidak memberikan informasi yang jelas mengenai adakah perbedaan yang signifikan antara konsep diri pada siswa yang mengalami bullying dengan konsep diri siswa yang tidak mengalami bullying. Untuk itu penelitian dilakukan untuk mengetahui apakah ada perbedaan konsep diri antara siswa yang pernah mengalami bullying dan konsep diri siswa yang tidak mengalami bullying pada populasi dan lingkungan yang berbeda, maka di susunlah judul Perbandingan Konsep Diri pada Siswa yang Mengalami dan yang Tidak Mengalami Bullying serta Implikasinya terhadap Layanan Bimbingan dan Konseling pada siswa kelas VIII SMP Negeri 10 Bandung. B. Rumusan Masalah Berdasarkan batasan masalah yang telah diuraikan pada latar belakang masalah maka rumusan masalah yang akan dikaji dalam penelitian dirumuskan dalam pertanyaan umum, Adakah perbedaan konsep diri yang dimiliki oleh remaja yang mengalami dan yang tidak mengalami bullying siswa kelas VIII SMP Negeri 10 Bandung tahun ajaran 2010/ 2011? Untuk menjawab pertanyaan dalam rumusan masalah umum, diturunkan beberapa pertanyaan yang menunjang sebagai berikut.

7 1. Bagaimanakah gambaran umum konsep diri yang dimiliki siswa kelas VIII SMPN 10 Bandung tahun ajaran 2010/2011? 2. Bagaimanakah gambaran umum bullying yang dialami siswa kelas VIII SMPN 10 Bandung tahun ajaran 2010/2011? 3. Bagaimanakah gambaran umum konsep diri siswa kelas VIII yang mengalami bullying di SMPN 10 Bandung tahun ajaran 2010/2011? 4. Bagaimanakah gambaran umum konsep diri siswa kelas VIII yang tidak mengalami bullying di SMPN 10 Bandung tahun ajaran 2010/2011? 5. Bagaimanakah perbedaan konsep diri siswa yang mengalami bullying dan yang tidak mengalami bullying pada kelas VIII SMPN 10 Bandung tahun ajaran 2010/2011? C. Tujuan dan Manfaat Penelitian 1. Tujuan Penelitian Berdasarkan rumusan masalah yang telah diuraikan, maka tujuan umum dalam penelitian ini adalah untuk memperoleh gambaran umum perbedaan konsep diri yang dimiliki siswa kelas VIII SMPN 10 Bandung tahun ajaran 2010/2011 yang mengalami dan yang tidak mengalami bullying/ 2. Manfaat Penelitian Manfaat yang ingin dicapai dari penelitian ini antara lain:

8 a. Manfaat bagi Sekolah Pihak sekolah diharapkan hasil penelitian mengenai perbandingan konsep diri pada siswa yang mengalami bullying dan yang tidak mengalami bullying dapat meningkatkan kebijakan yang dibuat sekolah untuk membuat peraturan-peraturan yang lebih tegas untuk memberantas perilaku bullying dan memfasilitasi korban-korban bullying agar tidak memiliki konsep diri yang negatif. b. Manfaat bagi Konselor Sekolah Bagi konselor sekolah, hasil penelitian ini diharapkan dapat membantu menciptakan sebuah program untuk membantu siswa membangun konsep diri positif, serta membantu siswa yang menjadi korban dalam menghadapi dan mengatasi perilaku bullying dalam membuat program BK untuk tahun yang akan datang. c. Manfaat bagi Pengembangan Ilmu Bagi pengembangan ilmu, dalam upaya pengembangan mutu pendidikan dalam bidang bimbingan dan konseling, adalah terciptanya hubungan yang sehat dan aman yang terjalin antar siswa di sekolah agar terbentuk kualitas pribadi yang lebih baik. d. Manfaat bagi Peneliti Bagi peneliti, hasil penelitian ini dapat menjadi kebanggan dan kepuasan tersendiri, karena dapat menjawab dan mengungkap keingintahuan peneliti, serta sebagai tambahan ilmu pengetahuan mengenai perbandingan konsep diri pada siswa yang mengalami dan yang tidak mengalami bullying kelas VIII SMP Negeri 10 Bandung tahun ajaran 2010/2011.

9 D. Asumsi Dasar Penelitian Terdapat beberapa asumsi yang mendasari penelitian yang dilakukan ini, yaitu sebagai berikut. a. Siswa yang diperlakukan dengan penghargaan dan pujian akan menunjukkan konsep diri yang positif (Burns, 1993). b. Konsep diri korban bullying menjadi negatif karena korban merasa tidak diterima oleh lingkungannya (SEJIWA, 2006). c. Konsep diri merupakan evaluasi terhadap domain yang spesifik dari diri (Santrock, 2003 : 336). d. Salah satu faktor yang mempengaruhi konsep diri adalah interaksi sosial (Rogers dalam Syamsu, 2007). e. Orang yang pernah menjadi korban bullying, kecenderungannya lebih besar untuk tumbuh menjadi pribadi yang kurang percaya diri, bahkan menjadi penderita depresi (Solihat, 2008). E. Hipotesis Penelitian Hipotesis penelitian ini adalah konsep diri siswa yang mengalami bullying lebih rendah daripada konsep diri yang tidak mengalami bullying.

10 F. Pendekatan dan Metode Penelitian 1. Pendekatan Penelitian Pendekatan yang digunakan dalam penelitian adalah pendekatan kuantitatif karena data yang akan diungkap mengenai konsep diri dan perilaku bullying kelas VIII SMP Negeri 10 Bandung adalah dalam bentuk angka, sehingga alat pengumpul data atau instrument yang akan digunakan berupa angket/kuesioner untuk dibagikan kepada siswa sebagai sampel penelitian. 2. Metode Penelitian Penelitian menggunakan teknik perbandingan (komparatif). Penelitian diarahkan untuk mengetahui apakah antara dua atau lebih dari dua kelompok ada perbedaan dalam aspek atau variabel yang diteliti. Hasilnya dianalisis secara statistik untuk mencari perbedaan di antara variabel-variabel yang diteliti. Penelitian komparatif juga dapat memberikan hasil yang dapat dipercaya, selain karena kelompok-kelompok yang dibandingkan memiliki karakteristik yang sama atau hampir sama ( Syaodih, 2008:56). G. Lokasi Penelitian Penelitian dilaksanakan di Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 10 Bandung, Jl. Rd. Dewi Sartika No.112 Telepon (022) 5210133 Bandung 40113. Alasan peneliti melakukan penelitian di sekolah tersebut karena peneliti telah melakukan studi pendahuluan dan di sekolah tersebut terdapat beberapa fenomena bullying. Misalnya saja baru-baru ini, tanpa sebab yang jelas seorang anak kelas VII mendapat tindak kekerasan dari kakak kelasnya dengan melakukan bullying secara

11 fisik dan verbal di toilet perempuan saat jam pelajaran berlangsung, dan si korban akhirnya mengadukan peristiwa ini kepada pihak sekolah. H. Populasi dan Sampel Penelitian Populasi dalam penelitian adalah seluruh siswa kelas VIII SMPN 10 Bandung. Mengingat bahwa usia siswa kelas VIII berada pada tingkat merumuskan, melaksanakan, dan menikmati masa sekolah menengah pertama sehingga secara keseluruhan dapat dijadikan sebagai sampel yang representatif yang sekaligus dapat mewakili populasi penelitian. Teknik sampling yang digunakan adalah teknik probability yaitu pengambilan sampel yang memberikan peluang yang sama bagi setiap unsur (anggota) populasi untuk dipilih menjadi anggota sampel dengan memakai purposive sampling. Seluruh individu yang menjadi anggota populasi ditentukan berdasarkan nomor urut absen. Penelitian dilakukan untuk memperoleh data mengenai gambaran perilaku bullying serta konsep diri yang dimiliki siswa kelas VIII SMP Negeri 10 Bandung. Gambaran konsep diri siswa yang mengalami bullying dibandingkan dengan konsep diri siswa yang tidak mengalami bullying.