BAB II TINJAUAN PUSTAKA. Menurut Engel dalam Dharmmhesta dan Handoko (2000), perilaku konsumen

dokumen-dokumen yang mirip
BAB II LANDASAN TEORI. penjualan adalah aspek pemasaran (Kotler, 2009:10) mengemukakan pengertian

BAB II KERANGKA TEORI Pengertian Strategi Pemasaran One Stop Shopping. Menurut Kotler (dalam : 81)

II. TINJAUAN PUSTAKA. Setiap perusahaan bertujuan agar perusahaannya mendapat keuntungan yang

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. pada dasarnya tidak berwujud dan tidak mengakibatkan perpindahan

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN. Kepraktisan sudah menjadi tuntutan utama masyarakat perkotaan saat ini.

BAB II LANDASAN TEORI

Mengukur Kualitas Layanan Dengan SERVQUAL

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. Penelitian yang dilakukan Selvy Normasari dkk (2013) mengenai Pengaruh

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II KERANGKA TEORITIS. Webster s 1928 Dictionary, dalam Lupiyoadi (2013), menyatakan bahwa

II. LANDASAN TEORI. Menurut Kotler, Philip dan Gary Armstrong (2008:6) Definisi tersebut memunculkan pengertian bahwa tujuan pemasaran adalah untuk

BAB II KAJIAN PUSTAKA. revolusi mutu melalui pendekatan manajemen mutu terpadu menjadi tuntutan

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

II. LANDASAN TEORI. dan pertukaran nilai produk dengan lainnya. Sedangkan konsep pemasaran

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB 1 PENDAHULUAN. Suatu hal yang banyak menarik perhatian manusia dewasa ini adalah

BAB II KAJIAN PUSTAKA. oleh pelanggan atau tidak. Lovelock (2008:5) mendefinisikan jasa (service) adalah

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

II. LANDASAN TEORI. penjualan, tetapi dipahami dalam pemahaman modern yaitu memuaskan

BAB II KAJIAN PUSTAKA. keunggulan atau keistimewaan suatu produk atau layanan secara menyeluruh

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II LANDASAN TEORI. tempat, organisasi dan gagasan (Kotler, 2001:347). Dari definisi diatas. 1. Intangibility (tidak dapat dilihat, dirasakan).

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

ANALISIS PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PENUMPANG KERETA API BISNIS SENJA KEDIRI PADA PT. KAI (DAOP VII) MADIUN

1.1 Latar Belakang Masalah

ARTIKEL PUBLIKASI ILMIAH

BAB II LANDASAN TEORI

BAB I PENDAHULUAN. Dewasa ini Negara Indonesia banyak mengalami percobaan. terutama dalam perekonomian. Diantaranya semenjak tahun 1997

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II LANDASAN PUSTAKA. kepemilikan sesuatu (Kotler, 1999 : 195). Selanjutnya menurut Kotler, Bowen,

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB 2 LANDASAN TEORI

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. kelompok mendapatkan apa yang mereka butuhkan dan inginkan melalui. Kotler, 2000) dalam bukunya (Tjiptono, 2007:2)

BAB 2 LANDASAN TEORI

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. A. Kepuasan Pelanggan. membandingkan kinerja (hasil) yang ia rasakan dibandingkan dengan harapannya.

II TINJAUAN PUSTAKA. Pengertian pelayanan menurut Kotler dan Keller (2007:42) merupakan setiap

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar belakang word of mouth

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. A. Kualitas Layanan Kesehatan

BAB II KAJIAN TEORI DAN HIPOTESIS. memuaskan kebutuhan keinginan dan harapan pelanggan. Pada

Bisma, Vol 1, No. 6, Oktober 2016 SERVICE PERFORMANCE PADA HOTEL GRAND MAHKOTA PONTIANAK

yang akan datang (Anderson et al.,1994). Menurut Hoffman dan Bateson (1997) kepuasan pelanggan dipengaruhi oleh kualitas layanan dari suatu

BAB I PENDAHULUAN. Dalam jaman yang semakin modern ini, fotografi berkembang dengan

BABA II KAJIAN PUSTAKA, KERANGKA PEMIKIRAN DAN HIPOTESIS. yang sangat berarti pada kualitas pelayanan sehingga mempengaruhi pada tingkat

II. TINJAUAN PUSTAKA, KERANGKA PIKIR DAN HIPOTESIS

BAB I PENDAHULUAN. Universitas Kristen Maranatha

BAB 1 PENDAHULUAN. Perkembangan industri jasa di Indonesia memberikan kontribusi yang cukup

TINJAUAN PUSTAKA, KERANGKA PIKIR DAN HIPOTESIS

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN. Selain menjadi ikon makanan murah dan tempat pariwisata, Bandung juga

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. Ageng Tirtayasa Banten terhadap Pelayanan SPP Online Bank BTN Cabang

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II LANDASAN TEORI. Pengertian Service menurut Gronroos (1990). A SERVICE IS AN ACTIVITY OR SERIES OF ACTIVITY OF MORE OR LESS INTANGIBLE

BAB II LANDASAN TEORI

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II KAJIAN PUSTAKA. 1. Faizah, Nadia Rizqiyatul. & Suryoko, Sri. & Saryadi. Dengan judul Pengaruh

BAB II LANDASAN TEORI

BAB II TINJAUAN PUSTAKA TENTANG KEPUASAN PELANGGAN, KUALITAS PELAYANAN, PENGARUH DIMENSI KUALITAS PELAYANAN TERHADAP

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

II. TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Pengertian Konsumen 2.2 Kepuasan Konsumen

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II TINJAUAN PUSATAKA

BAB II LANDASAN TEORI. pengendalian atas kesempurnaan tersebut untuk memenuhi keinginan pelanggan.

BAB II KAJIAN PUSTAKA, KERANGKA PEMIKIRAN

BAB II LANDASAN TEORI. melalui jasa atau produk yang dikonsumsi (Nasution, 2005).

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. dari setiap proses yang dijalankan oleh perusahaan. Pemasaran tidak lagi

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II LANDASAN TEORI

BAB I PENDAHULUAN. menuntut ilmu bahkan para wisatawan yang berkunjung di kota Yogyakarta.

BAB II KAJIAN PUSTAKA

I. PENDAHULUAN. Pasar menjadi semakin luas dan peluang ada dimana-mana, namun sebaliknya

BEBERAPA MODEL KEBUTUHAN KONSUMEN

BAB 1 PENDAHULUAN. Sejak dulu Bandung merupakan kota yang mampu menarik perhatian para

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA DAN PENURUNAN HIPOTESIS

BAB II KAJIAN PUSTAKA DAN HIPOTESIS PENELITIAN. Kualitas layanan jasa merupakansesuatu yang dipersepsikan oleh nasabah.

BAB I PENDAHULUAN. Pada saat ini kualitas pelayanan (service quality) dipandang sebagai salah satu alat

BAB I PENDAHULUAN. kepuasan pelanggan dan loyalitas menjadi tujuan utama para perusahaan dan

BAB I PENDAHULUAN. kebutuhan, keinginan dan harapan manusia yang terus-menerus meningkat. Hal ini dapat

CHAPTER 8 MANAGING SERVICES FOR BUSINESS MARKETS. Dr. AMA Suyanto

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian

BAB II. Tinjauan Pustaka

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Transkripsi:

8 BAB II TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Perilaku Konsumen Menurut Engel dalam Dharmmhesta dan Handoko (2000), perilaku konsumen adalah kegiatan-kegiatan individu yang secara langsung terlibat dalam mendapatkan dan mempergunakan barang-barang dan jasa, termasuk di dalamnya proses pengambilan keputusan dan persiapan dan penentuan kegiatan-kegiatan tersebut. Ada dua elemen penting dari arti perilaku konsumen yaitu proses pengambilan keputusan dan kegiatan fisik, yang semua ini melibatkan individu dalam menilai, mendapatkan, dan mempergunakan barang-barang dan jasa-jasa ekonomis. Pola perilaku dari setiap konsumen berbeda-beda ada yang secara tiba-tiba dapat membeli apa yang ada di hadapannya, ada juga konsumen yang harus merencanakan pembeliannya terlebih dahulu sebelum melakukan pembelian. Pola perilaku konsumen tersebut yang membuat setiap perusahaan berusaha mengeluarkan inovasi-inovasi baru untuk merangsang konsumen melakukan pembelian. Menurut Kotler (2002), perilaku pembelian konsumen dipengaruhi oleh faktor-faktor budaya, sosial, pribadi, dan psikologis.

9 2.2 Interaksi Sosial Menurut Roucek dan Warren dalam Syani (2007), interaksi merupakan proses timbal balik, dengan mana satu kelompok dipengaruhi tingkah laku reaktif pihak lain dan dengan demikian ia mempengaruhi tingkah laku orang lain. Menurut Soekanto (2010), interaksi sosial merupakan hubungan-hubungan sosial yang dinamis yang menyangkut hubungan antara orang perorangan, antara kelompokkelompok manusia, maupun antara orang perorangan dengan kelompok manusia. Sedangkan menurut Syani dalam Utomo (2008), interaksi sosial dapat diartikan sebagai hubungan-hubungan sosial timbal balik yang dinamis, yang menyangkut hubungan antara orang-orang secara perseorangan, antara kelompok-kelompok manusia, maupun antara orang dengan kelompok-kelompok manusia. 2.2.1 Syarat Syarat Interaksi Sosial Menurut Soekanto (2010), adanya syarat syarat terjadinya interaksi sosial yaitu: 1. Adanya kontak sosial Kontak sosial adalah hubungan antara satu orang atau lebih melalui percakapan dengan saling mengerti tentang maksud dan tujuan masing masing dalam kehidupan masyarakat. Kontak sosial terjadi tidak semata mata oleh karena adanya aksi belaka, akan tetapi harus memenuhi syarat pokok kontak sosial, yaitu reksi (tanggapan) dari pihak lain sebagai lawan kontak sosial. 2. Adanya komunikasi Komunikasi adalah bahwa seseorang memberikan tafsiran pada perilaku orang lain (yang berwujud pembicaraan, gerak gerik badaniah dan sikap), perasaan perasaan apa yang ingin disampaikan oleh orang tersebut. Orang yang bersangkutan kemudian memberikan reaksi terhadap perasaan yang ingin disampaikan oleh orang lain tersebut.

10 2.2.2 Faktor-Faktor yang Berpengaruh dalam Interaksi Sosial Menurut Santosa dalam Utomo (2008), dalam interaksi sosial terdapat faktorfaktor yang ikut mempengaruhi interaksi sosial tersebut, yang menentukan berhasil atau tidaknya interaksi sosial: 1. Sifat situasi sosial (The nature of social situation) Situasi sosial itu bagaimanapun memberi tingkah laku terhadap individu yang berada dalam situasi tersebut. 2. Norma-norma yang berlaku dalam setiap kelompok sosial tertentu (The norms prevailing in any given social grup) Kekuasaan norma-norma kelompok sangat berpengaruh terhadap terjadinya interaksi sosial antar individu. 3. Kecenderungan kepribadian diri (The own personality trends) Masing-masing individu memiliki tujuan kepribadian sehingga berpengaruh terhadap tingkah lakunya. 4. Kecenderungan sementara seseorang (A person s transitory tendencies) Setiap individu berinteraksi dengan kedudukan dan kondisinya yang bersifat sementara. 5. Proses memahami dan menafsirkan situasi (The process of perceiving and interpreting a situation) Setiap situasi mengandung arti bagi setiap individu sehingga hal ini memengaruhi individu untuk melihat dan menafsirkan situasi tersebut. Manusia senantiasa melakukan hubungan dan pengaruh timbal balik dengan manusia yang lain dalam rangka memenuhi kebutuhan dan mempertahankan kehidupannya. Bahkan secara eksterm menusia akan mempunyai arti jika ada manusia yang lain tempat ia berinteraksi. Dengan adanya interaksi sosial akan memungkinkan terjadinya perubahan-perubahan di dalam masyarakat yang akan membentuk hal-hal yang baru yang membuat dinamika masyarakat menjadi hidup. Perubahan-perubahan ini akan terjadi sambung-menyambung dari generasi yang satu ke generasi berikutnya sepanjang zaman. Interaksi sosial itu sangat dinamis. Dalam kenyataan sehari-hari terdapat tiga macam cakupan interaksi

11 antara individu dengan individu, individu dengan kelompok dan kelompok dengan kelompok. 2.3 Interaksi Antar Konsumen Menurut Walker dalam Tjiptono (2011), pelanggan yang membeli produk yang sama dapat dimotivasi oleh kebutuhan yang berbeda, mencari manfaat yang berbeda dari produk, bergantung pada berbagai sumber informasi tentang produk dan mendapatkan produk dari saluran distribusi yang berbeda. Menurut Hoffman dalam Tjiptono (2011), interaksi yaitu ketidakterpisahan yang melekat dalam pelayanan interpersonal, layanan perusahaan harus mendorong interaksi antara karyawan dan pelanggan, antar pelanggan dan di antar karyawan. Menurut Martin dalam Hsi dan Wu (2007), interaksi antar konsumen adalah hubungan kualitas pelanggan ke pelanggan yang dapat mempengaruhi pelanggan, kesediaan mereka untuk menyesuaikan diri dengan orang lain atau untuk kembali dalam waktu dan kecenderungan mereka untuk mempengaruhi masa depan orang lain melalui komunikasi kata-kata. Moore dalam Finsterwalder dan Kuppelwieser (2011), menunjukkan bahwa pelanggan lain menyelesaikan proses pelayanan mungkin terbukti menjadi prediktor penting dalam interaksi konsumen ke konsumen. Dalam banyak konteks layanan, pelanggan menerima layanan secara bersamaan saat pelanggan lain sedang dilayani. Menurut Grove dan Fisk dalam Hsi dan Wu (2007), sesama pelanggan hadir dalam lingkungan layanan dan dapat mempengaruhi sifat, proses atau hasil layanan. Sesama pelanggan dapat

12 meningkatkan atau mengurangi kepuasan pelanggan dan persepsi pelanggan. Perilaku antarpribadi dan evaluasi yang dilakukan oleh sesama konsumen dapat berfungsi sebagai dasar untuk interaksi konsemen ke konsumen lainnya. Menurut Hsi dan Wu (2007), terlalu sedikit atau terlalu banyak kontak mata yang terjadi antara konsumen akan menyebabkan konsumen tersebut merasa terganggu. 2.4 Interaksi Penyedia Jasa dengan Konsumen Interaksi antara penyedia jasa dan pelanggan merupakan ciri khusus dalam pemasaran jasa. Dalam hubungan kedua pihak ini, efektifitas individu yang menyampaikan jasa merupakan unsur penting. Menurut Gronroos dalam Tjiptono (2011), interaksi antar penyedia jasa dan pelanggan kerapkali terjadi dalam jasa, sekalipun pihak-pihak yang terlibat mungkin tidak menyadarinya. Dengan adanya interaksi tersebut, maka konsumen dapat berkonsultasi langsung kepada penyedia jasa mengenai hal yang berkaitan dengan pelayanan yang diterima. Interaksi penyedia jasa kepada konsumen akan menentukan kualitas pelayanan yang diberikan. 2.5 Kualitas Pelayanan Kualitas pelayanan merupakan bagian yang penting dalam bidang jasa. Kualitas pelayanan dapat diwujudkan melalui pemenuhan kebutuhan dan keinginan pelanggan serta ketepatan penyampainnya untuk mengimbangi harapan pelanggan. Kualitas jasa adalah ukuran seberapa bagus tingkat layanan yang diberikan mampu sesuai dengan ekspektasi pelanggan. Tingkat layanan yang tinggi berpengaruh besar dalam menciptakan keunggulan kualitan pelayanan.

13 Sekalipun upaya kualitas pelayanan bukanlah pekerjaan mudah, namun apabila perusahaan mampu melakukannya maka manfaat yang didapatkan sangat besar baik bagi perusahaan, pelanggan maupun karyawan. 2.5.1 Pengertian Kualitas Pelayanan Kualitas pelayanan menjadi suatu keharusan yang harus dilakukan perusahaan supaya mampu bertahan dan tetap mendapat kepercayaan pelanggan. Pola konsumsi dan gaya hidup pelanggan menuntut perusahaan mampu memberikan pelayanan yang berkualitas. Menurut Tasunar (2006), kualitas layanan mengacu pada penilaian-penilaian pelanggan tentang inti pelayanan, sebagian besar masyarakat sekarang mulai menampakkan tuntutan terhadap pelayanan prima, mereka bukan lagi sekedar membutuhkan produk yang bermutu tetapi mereka lebih senang menikmati kenyamanan pelayanan. Sedangkan menurut Tjiptono (2011), definisi kualitas pelayanan dapat diartikan sebagai upaya pemenuhan kebutuhan dan keinginan konsumen serta ketepatan penyampaiannya dalam mengimbangi harapan konsumen. 2.5.2 Dimensi Kualitas Pelayanan Menurut Tjiptono (2011), terdapat lima dimensi kualitas pelayanan, yaitu: a. Tangibles, atau bukti fisik yaitu kemampuan perusahaan dalam menunjukkan eksistensinya kepada pihak eksternal. Yang dimaksud bahwa penampilan dan kemampuan sarana dan prasarana fisik perusahaan dan keadaan lingkungan sekitarnya adalah bukti nyata dari pelayanan yang diberikan. b. Reliability, atau kehandalan yaitu kemampuan perusahaan untuk memberikan pelayanan sesuai yang dijanjikan secara akurat dan terpercaya. c. Responsiveness, atau ketanggapan yaitu suatu kemauan untuk membantu dan memberikan pelayanan yang cepat dan tepat kepada pelanggan, dengan penyampaian informasi yang jelas.

14 d. Assurance, atau jaminan dan kepastian yaitu pengetahuan, kesopansantunan, dan kemampuan para pegawai perusahaan untuk menumbuhkan rasa percaya para pelanggan kepada perusahaan. Terdiri dari beberapa komponen antara lain komunikasi, kredibilitas, keamanan, kompetensi dan sopan santun. e. Empathy, atau empati yang meliputi sikap kontak personel maupun perusahaan untuk memahami kebutuhan maupun kesulitan konsumen, komunikasi yang baik, perhatian pribadi, kemudahan dengan melakukan komunikasi atau hubungan. Menurut Parasuraman, Zeithaml dan Berry dalam Tjiptono (2011), terdapat sepuluh dimensi kualitas pelayanan, yaitu: a. Reliabilitas, meliputi dua aspek utama yaitu konsistensi kinerja (performance) dan sifat dapat dipercaya (dependability). Hal ini berarti perusahaan mampu menyampaikan jasanya secara benar sejak awal (right the first time), memenuhi janjinya secara akurat dan handal, menyimpan data secara tepat, dan mengirimkan tagihan yang akurat. b. Responsivitas atau daya tanggap, yaitu kesediaan dan kesiapan para karyawan untuk membantu para pelanggan dan menyampaikan jasa karyawan yang cepat. Beberapa contoh di antaranya: ketepatan waktu layanan, pengiriman slip transaksi secepatnya, kecepatan menghubungi kembali pelanggan, dan penyampaian layanan secara tepat. c. Kompetensi, yaitu penguasaan ketrampilan dan pengetahuan yang dibutuhkan agar dapat menyampaikan jasa sesuai dengan kebutuhan pelanggan. Termasuk di dalamnya adalah pengetahuan dan ketrampilan karyawan, pengetahaun dan keterampialan personil, dan kapabilitas riset organisasi. d. Akses, meliputi kemudahan untuk dihubungi atau ditemui (approachability). Hal ini berarti lokasi fasilitas jasa mudah dijangkau, waktu mengantri atau menunggu tidak terlalu lama, saluran komunikasi perusahaan mudah dihubungi, dan jam operasi nyaman. e. Kesopanan, meliputi sikap santun, respek, atensi, dan keramahan para karyawan. f. Komunikasi, yaitu menyampaikan informasi kepada para pelanggan dalam bahasa yang mudah mereka pahami, serta selalu mendengarkan saran dan keluhan pelanggan. g. Kredibilitas, yaitu sifat jujur dan dapat di percaya. h. Keamanan, yaitu bebas dari bahaya dan resiko atau keragu-raguan. Termasuk di dalamnya adalah keamanan secara fisik (physical safety), keamanan finansial (financial security), privasi, dan kerahasiaan (confidentiality). i. Kemampuan memahami pelanggan, yaitu berupaya memahami pelanggan dan kebutuhan spesifik mereka. j. Bukti fisik, meliputi fasilitas fisik, peralatan, personil, dan bahan-bahan komunikasi perusahaan.

15 2.5.3 Kesenjangan dalam Kualitas Pelayanan Menurut Kotler (2008), terdapat lima kesenjangan yang menyebabkan kegagalan pengiriman jasa, yaitu: a. Kesenjangan antara harapan konsumen dan persepsi manajemen. Manajemen tidak selalu mempunyai anggapan yang benar tentang apa yang diinginkan pelanggan. b. Kesenjangan antara persepsi manajemen dan spesifikasi kualitas pelayanan. Manajemen mungkin mempunyai anggapan yang benar terhadap keinginan pelanggan tetapi tidak menetapkan standar kinerja. c. Kesenjangan antara spesifikasi kualitas jasa dan penghantaran jasa. Personel mungkin tidak terlatih, atau tidak mampu atau tidak bersedia memenuhi standar; atau mungkin terkait dengan standar yang bertentangan, seperti meluangkan waktu untuk mendengarkan pelanggan dan melayani mereka dengan cepat. d. Kesenjangan antara penghantaran jasa dan komunikasi eksternal. Harapan konsumen dipengaruhi oleh pernyataan yang dibuat iklan dan perwakilan perusahaan. e. Kesenjangan antara jasa anggapan dan jasa yang diharapkan. Kesenjangan terjadi ketika konsumen salah menganggap kualitas jasa. 2.6 Kepuasan Konsumen 2.6.1 Pengertian Kepuasan Konsumen Perusahaan jasa dalam memberikan pelayanan kepada konsumennya berusaha memenuhi keinginan dan harapan konsumennya. Menurut Kotler (2009), kepuasan konsumen adalah perasaan senang atau kecewa seseorang yang muncul setelah membandingkan kinerja (hasil) produk yang dipikirkan terhadap kinerja (atau hasil) yang diharapkan. Jika kinerja memenuhi harapan maka konsumen akan merasa puas. Menurut Mowen & Minor (2002), kepuasan konsumen merupakan keseluruhan sikap yang ditujukan konsumen atas barang atau jasa setelah mereka

16 memperoleh dan mempergunakannya. Sedangkan Carpenter and Fairhurst (2005), menganggap kepuasan konsumen sebagai suatu respon (kognitif dan afektif) yang berkaitan dengan fokus tertentu (pengalaman pembelian produk) dan terjadi pada waktu tertentu (pasca pembelian). Kepuasan akan menimbulkan pembelian kembali dan akan mendapatkan pelanggan yang merekomendasikan produk atau jasa. Konsumen membentuk harapan mereka atas dasar pesan-pesan yang diterima dari penjual, teman dan sumber informasi lain. 2.6.2 Atribut-atribut Pembentuk Kepuasan Menurut Tjiptono (2011) atribut-atribut pembentuk kepuasan sebagai berikut: a. Atribut Terkait Produk: 1. Nilai Harga 2. Kualitas Produk 3. Manfaat Produk 4. Fitur Produk 5. Desain produk 6. Produk atau Jasa. b. Atribut Terkait Layanan: 1. Jaminan atau Garansi 2. Pengiriman 3. Penanganan pengaduan 4. Penyelesaian masalah. c. Atribut Terkait Pembelian: 1. Kesopanan 2. Komunikasi 3. Kemudahan Kenyamanan Akuisisi 4. Reputasi perusahaan 2.6.3 Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kepuasan Konsumen Dalam Kotler (2008), disebutkan bahwa ada lima faktor utama yang menentukan tingkat kepuasan konsumen, yaitu:

17 1. Kualitas Produk Pelanggan merasa puas jika hasil evaluasi mereka menunjukan bahwa produk yang di gunakan berkualitas. 2. Kualitas Pelayanan Pelanggan merasa puas jika meraka memperoleh pelayanan yang baik atau sesuai dengan apa yang mereka harapkan. 3. Faktor Emosional Konsumen yang merasa bangga dan yakin bahwa orang lain kagum terhadap dia bila menggunakan produk dengan merek tertentu cenderung memiliki tingkat kepuasan yang tinggi. Kepuasannya bukanlah kerena kualitas produk, melainkan harga diri yang menjadikan pelanggan puas terhadap merek tertentu. 4. Harga Produk yang berkualitas tetapi harganya relatif murah dapat memberi nilai lebih yang tinggi terhadap pelanggan. Harga merupakan faktor penting bagi pelanggan untuk mengevaluasi tingkat kepuasan. 5. Biaya Pendapatan Produk atau Jasa Pelanggan tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan atau tidak perlu membuang waktu untuk mendapatkan produk atau jasa cenderung merasa puas terhadap produk atau jasa tersebut. 2.7 Jasa 2.7.1 Pengertian Jasa Rangkuti (2002), menyebutkan bahwa jasa merupakan pemberian suatu kinerja atau tindakan tak kasat mata dari suatu pihak ke pihak lain. Kotler (2002), mendefisikan jasa sebagai setiap tindakan atau kegiatan yang ditawarkan oleh satu pihak ke pihak lain, pada dasarnya bersifat intangible (tidak berwujud fisik) dan tidak mengakibatkan kepemilikan apapun. Jadi dapat disimpulkan bahwa jasa bukanlah barang, tetapi aktivitas yang tidak dapat dirasakan secara fisik dan membutuhkan interaksi antara satu pihak ke pihak lain.

18 2.7.2 Karakteristik Jasa Kotler (2000), mengemukakan bahwa terdapat empat karakteristik jasa, antara lain: a. Intangibility (tidak berwujud) Jasa tidak berwujud, tidak dapat dilihat, dicicipi, dirasakan, dan didengar sebelum membeli. b. Inseparability (tidak dipisahkan) Jasa tidak dapat dipisahkan dari pembeli jasa itu, baik pembeli jasa itu adalah orang maupun mesin. Jasa tidak dapat dijejerkan pada rak-rak penjualan dan dapat dibeli oleh konsumen kapan saja dibutuhkan. c. Variability (keanekarupaan) Jasa sangat beraneka rupa karena tergantung siapa yang menyediakannya dan kapan serta dimana disediakan. Seringkali pembeli jasa menyadari akan keanekarupaan yang besar ini akan membicarakan dengan yang lain sebelum, memilih satu penyedia jasa. d. Perishability (tidak tahan lama) Jasa tidak dapat tahan lama, karenanya tidak dapat disimpan untuk penjualan atau penggunaan dikemudian hari. Sifat jasa yang tidak tahan lama ini bukanlah masalah kalau permintaan tetap atau teratur, karena jasa-jasa sebelumnya dapat dengan mudah disusun terlebih dahulu, kalau permintaan berfluktuasi, permintaan jasa akan dihadapkan pada berbagai masalah sulit. Jasa tidak sama dengan produk. Pertama, jasa lebih bersifat intangble dan immaterial karena produknya tidak kasat mata dan tidak dapat diraba. Kedua, interaksi antara konsumen dan petugas adalah penting untuk mewujudkan produk. Ketiga, produksi jasa dilakukan saat konsumen berhadapan dengan petugas sehingga pengawasan kualitasnya dilakukan dengan segera. Hal ini lebih sulit daripada pengawasan produk fisik.

19 2.8 Implikasi antara Interaksi antar Konsumen, Interaksi Penyedia Jasa dengan Konsumen dan Kualitas Pelayanan terhadap Kepuasan Konsumen Menurut penelitian yang dilakukan oleh Hsi dan Wu (2007), menghasilkan temuan yang menyatakan bahwa interaksi antar konsumen berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen. Evaluasi sesama konsumen memiliki dampak positif pada kepuasan pelanggan di bidang pariwisata. Selain interaksi antar konsumen, interaksi penyedia jasa dengan konsumen dan kualitas pelayanan juga berpengaruh positif terhadap kepuasan konsumen. Hal ini dapat dilihat dari hasil penelitian terdahulu yang dilakukan oleh Moore and Michael (2005), yang menyimpulkan bahwa interaksi penyedia jasa dengan konsumen berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen. Hasil dari penelitian Saidani (2012), menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara kualitas pelayanan terhadap kepuasan konsumen. Tabel 2.1 Penelitian Terdahulu Nama Peneliti Tahun Judul Hasil Penelitian Cedric Hsi-Jui 2007 The impact of customer to Interaksi antar konsumen Wu customer interaction and berpengaruh signifikan customer homogeneity on customer terhadap kepuasan konsumen. Evaluasi sesama konsumen satisfaction in tourism memiliki dampak positif pada service The service encounter prospective kepuasan pelanggan di bidang pariwisata Robert Moore and Michael 2005 The impact of customer to customer interactions in a high personal contact service setting Basrah Saidani 2012 Pengaruh Kualitas Produk dan Kualitas Layanan terhadap Kepuasan Konsumen dan Minat Beli pada Ranch Market Interaksi penyedia jasa kepada konsumen berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen Terbukti secara empiris kualitas layanan berpengaruh terhadap kepuasan konsumen. Hal ini disebabkan karena adanya kualitas layanan yang cukup baik dan pelanggan yang merasa puas saat berbelanja di Ranch Market

20 Pondok Indah. 2.9 Kerangka Pemikiran Kondisi persaingan yang terjadi saat ini, menuntut sebuah perusahaan untuk memberikan yang terbaik bagi konsumennya. Dalam bisnis jasa evaluasi untuk menentukan kualitas perusahaan dapat dilihat dari bagaimana seseorang merasakan jasa tersebut karena jasa tidak dapat dilihat dengan kasat mata. Jasa tersebut dapat dirasakan dengan adanya interaksi antar konsumen, interaksi penyedia jasa dengan konsumen saat proses penerimaan jasa berlangsung, dan dengan adanya kualitas pelayanan yang diberikan perusahaan kepada konsumen. Menurut Tasunar (2006), kualitas layanan mengacu pada penilaian-penilaian pelanggan tentang inti pelayanan, yaitu penyedia pelayanan itu sendiri atau keseluruhan organisasi pelayanan, sebagian besar masyarakat sekarang mulai menampakkan tuntutan terhadap pelayanan prima, mereka bukan lagi sekedar membutuhkan produk yang bermutu tetapi mereka lebih senang menikmati kenyamanan pelayanan. Konsumen menginginkan adanya pelayanan yang memuaskan sehingga tidak ada rasa kekecewaan yang timbul sebagai sisi lain dari perusahaan. Konsumen akan merasakan kepuasaan bila konsumen tersebut merasakan harapan mereka sesuai dengan kenyataan. Untuk memudahkan dalam pemahaman dari pertimbangan-pertimbangan di atas, maka lebih jelas dapat dilihat pada gambar 2.1:

21 Interaksi antar Konsumen (Martin dalam Hsi dan Wu: 2007) Interaksi Penyedia Jasa kepada Konsumen (Gronroos dalam Tjiptono: 2011) Kepuasan Konsumen (Mowen & Minor: 2002) 2.10 Hipotesis Kualitas Layanan (Tjiptono: 2011) Gambar 2.1 Kerangka Pemikiran Berdasarkan teori, tinjauan literatur serta kerangka pemikiran di atas, maka hipotesis dari penelitian ini adalah: H1 : Terdapat pengaruh yang signifikan antara interaksi antar konsumen terhadap kepuasan konsumen salon H2 : Terdapat pengaruh yang signifikan antara interaksi penyedia jasa dengan konsumen terhadap kepuasan konsumen salon H3 : Terdapat pengaruh yang signifikan antara kualitas pelayanan terhadap kepuasan konsumen salon H4 : Terdapat pengaruh yang signifikan antara interaksi antar konsumen, interaksi penyedia jasa dengan konsumen dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan konsumen salon