Kata Kunci: Model Pembelajaran Inkuiri Terbimbing, Praktikum, Hasil Belajar Kognitif.

dokumen-dokumen yang mirip
PENGARUH PEMBELAJARAN DIAGRAM ROUNDHOUSE DISERTAI MODUL TERHADAP KEMAMPUAN KOGNITIF SISWA PADA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGAN DI MTSN DEWANTARA

Darussalam Banda Aceh, ABSTRAK. Kata Kunci: Project Based Learning, Hasil Belajar Kognitif, Sistem Pernapasan Manusia

Darussalam 23111, Banda Aceh. ABSTRAK. Kata Kunci: Kooperatif Tipe Jigsaw, Pencemaran Lingkungan, Berpikir Kritis.

Diterima: 8 Maret Disetujui: 26 Juli Diterbitkan: Desember 2016

[53] Jurnal Biotik, ISSN: , Vol. 2, No. 1, Ed. April 2014, Hal ABSTRAK

PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMECAHKAN MASALAH PADA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGAN MELALUI PROJECT BASED LEARNING

Ikeu Dwi Astuti*) Purwati Kuswarini Suprapto*)

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN AKTIF TIPE INDEX CARD MATCH UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SISWA PADA MATERI SISTEM GERAK.

Laela Ngasarotur Risfiqi Khotimah Partono Pendidikan Fisika FKIP Universitas Muhammadiyah Metro

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAM QUIZ PADA KONSEP SISTEM EKSKRESI PADA MANUSIA DI KELAS XI IPA SMA NEGERI 8 KOTA TASIKMALAYA JURNAL

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN PROSES SISWA PADA MATERI LAJU REAKSI

Kata Kunci: Problem posing, Media Audio Visual, Berpikir Kritis dan Hasil Belajar Sistem Endokrin.

ABSTRACT. : Mnemonic learning model students human excretion system subject learning achievement. ABSTRAK

Prosiding Seminar Nasional Biotik 2017 ISBN:

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TWO STAY TWO STRAY PADA KONSEP EKOSISTEM DI KELAS VII SMP NEGERI 15 KOTA TASIKMALAYA JURNAL

Arifah Zurotunisa, Habiddin, Ida Bagus Suryadharma Jurusan Kimia, FMIPA Universitas Negeri Malang

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN INQUIRY TRAINING BERBANTUAN MACROMEDIA FLASH TERHADAP HASIL BELAJAR DAN KETERAMPILAN PROSES SAINS PADA PELAJARAN FISIKA

Citra Yunita dan Khairul Amdani Jurusan Fisika FMIPA Universitas Negeri Medan

PENINGKATAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SISWA SMP PERCUT SEI TUAN MELALUI PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING TERHADAP KETERAMPILAN PROSES SAINS DITINJAU DARI KEMAMPUAN AKADEMIK SISWA SMA NEGERI 5 SURAKARTA

JURNAL OLEH: ADRIYAN MUTMAYANI E1M

Fajrul Wahdi Ginting dan Nurdin Bukit Jurusan Pendidikan Fisika Program Pascasarjana Universitas Negeri Medan

MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING DISERTAI TEKNIK PETA KONSEP DALAM PEMBELAJARAN FISIKA DI SMA

(The Influence of Advance Organizer Learning Model Based Concept Map on Students Learning Achievement in Human Excretion Subject) ABSTRACT

PENERAPAN METODE INKUIRI PADA PEMBELAJARAN BIOLOGI SISWA KELAS VII SMP KARTIKA 1-7 PADANG ARTIKEL OLEH: ZUMRATUN HASANAH

UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR KOGNITIF MELALUI MODEL PROBLEM BASED LEARNING

ISSN : X Jurnal Riset dan Praktik Pendidikan Kimia Vol. 1 No. 1 Mei 2013

(The Influence of Cooperative Learning Model Teams Games Tournament Type to The Student Learning Result on Human Excretion System)

(The Influence of Based Inquiry Learning Model Type of Guided Inquiry to The Students Learning Achievement on Ecosystem) ABSTRACT

UNESA Journal of Chemical Education ISSN: Vol.4, No.3. pp , September 2015

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN ADVANCE ORGANIZER TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI POKOK BESARAN DAN SATUAN

EFEK MODEL PEMBELAJARAN INQUIRY TRAINING DAN KEMAMPUAN BERPIKIR LOGIS TERHADAP KETERAMPILAN PROSES SAINS SISWA

PENGARUH MODEL GUIDED INQUIRY DISERTAI FISHBONE DIAGRAM TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DAN HASIL BELAJAR PADA PEMBELAJARAN BIOLOGI

PENGGUNAAN MEDIA CAMTASIA STUDIO BERBANTUAN HANDOUT UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP SISWA PADA KONSEP SISTEM EKSKRESI DI SMA NEGERI 12 BANDA ACEH

Program Studi Pendidikan IPA Program Pascasarjana Universitas Syiah Kuala Banda Aceh

OLEH: MIA BUDI AROFA NIM. E1M

Fathma Fitriani 1, Jimmi Copriady 2, Lenny Anwar 3

OLEH: SITI FATIMAH NIM. E1M

Wan Syafi i, Evi Suryawati dan Ardiyas Robi Saputra Program Studi Pendidikan Biologi Jurusan PMIPA FKIP Universitas Riau Pekanbaru ABSTRACT

Kata Kunci: PBL, Berbasis Lingkungan, Keterampilan Proses Sains, Komponen Ekosistem.

Model Pembelajaran Problem Based Learning untuk Meningkatkan Penguasaan Konsep Kalor Siswa SMA

PENGARUH PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN ILMU PENGETAHUAN ALAM DI SEKOLAH DASAR

PENERAPAN MODEL TEAM GAME TOURNAMENT

DAMPAK PENERAPAN MODEL SAINS TEKNOLOGI MASYARAKAT TERHADAP PEROLEHAN BELAJAR ILMU PENGETAHUAN ALAM PESERTA DIDIK

(The Influence of Cooperative Learning Model Type Structured Numbered Heads on Students Learning Result in Excretion System Material)

(THE DIFFERENCE OF THE STUDENTS RESULT OF LEARNING PROCESS USE GUIDED INQUIRY MODEL AND FREE INQUIRY ON THE ENVIROMENTAL CHANGES)

UNESA Journal of Chemistry Education ISSN: Vol. 6, No. 1, pp January 2017

PENINGKATAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA SMP MELALUI PEMBELAJARAN INKUIRI MODEL ALBERTA

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE QUESTION STUDENT HAVE (QSH) PADA KONSEP EKOSISTEM DI KELAS VII SMP NEGERI 5 TASIKMALAYA JURNAL

III. METODOLOGI PENELITIAN. Populasi penelitian ini adalah semua siswa kelas XI IPA SMA Negeri 7 Bandar

(The Influence of Creative Problem Solving Learning Model by Video Media to The Student Achievement on The Material Environmental Pollution.

PENERAPAN KETRAMPILAN PROSES SAINS MELALUI MODEL THINK PAIR SHARE PADA PEMBELAJARAN FISIKA DI SMA

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF GROUP INVESTIGATION

Unesa Journal of Chemistry Education Vol. 2, No. 2, pp May 2013 ISSN:

PENERAPAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE

Nia Wati dan Suliyanah Jurusan Fisika, Universitas Negeri Surabaya

Ema Susanti Purwati Kuswarini Suprapto

Cici Wijayanti*) Purwati Kuswarini Suprapto*) Faculty of Educational Science and Teacher s Training Siliwangi University ABSTRACT

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN SIKLUS BELAJAR (LEARNING CYCLE) 5E

USING PROBLEM BASED LEARNING MODEL TO INCREASE CRITICAL THINKING SKILL AT HEAT CONCEPT

JCAE, Journal of Chemistry And Education, Vol. 1, No.1, 2017,

EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERHADAP KETERAMPILAN PROSES SAINS SISWA PADA MATERI SEL DI KELAS XI IPA

MOHAN TAUFIQ MASHURI NIM

Citra Yunita dan Khairul Amdani Program Studi Pendidikan Fisika FMIPA Unimed

JPPMS, Vol. 1, No. 1, 2017 Jurnal Penelitian Pendidikan Matematika dan Sains

EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR LANCAR PADA MATERI LAJU REAKSI

Anggarini Puspitasari* ) Purwati Kuswarini* )

Penerapan pembelajaran fisika dengan inkuiri terbimbing untuk meningkatkan hasil belajar kognitif

Automotive Science and Education Journal

PENGARUH PENERAPAN TEKNIK BERKIRIM SALAM DAN SOAL TERHADAP HASIL BELAJAR FISIKA SISWA KELAS VIII SMPN 3 LEMBAH GUMANTI TAHUN PELAJARAN 2016/2017

*Maratul Afidah **Ade Purmatisa

PENGARUH METODE PEMBELAJARAN INKUIRI TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS IV PADA MATA PELAJARAN PKN

Arinil Haq, Purwati Kuswarini, Ai Sri Kosnayani ABSTRACT

PENINGKATAN HASIL BELAJAR KOGNITIF SISWA BIOLOGI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA MELALUI METODE DEMONSTRASI

III. METODE PENELITIAN. Populasi dalam penelitian ini adalah semua siswa kelas XI IPA SMA Negeri 1

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NHT TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS MATEMATIS SISWA


PENERAPAN STRATEGI BELAJAR AKTIF LEARNING START WITH A QUESTION (LSQ)

STUDI KOMPARASI PENGARUH MODEL KOOPERATIF TIPE TEAMS GAMES TOURNAMENT DENGAN PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA

(Difference of Students Achievement Using Double Loop Problem Solving Model and Problem Based Learning Model on The Human Respiration System)

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN TALKING STICK TERHADAP HASIL BELAJAR DAN AKTIVITAS VISUAL SISWA PADA KONSEP SISTEM INDRA

PENINGKATAN KETERAMPILAN BERPIKIR FLEKSIBEL DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING

Derlina dan Bintang Nainggolan Jurusan Fisika FMIPA Universitas Negeri Medan

UNESA Journal of Chemical Education ISSN: Vol. 3, No. 2, pp , May 2014

PENGARUH PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW

Unnes Physics Education Journal

PENGARUH PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN ACTIVE KNOWLEDGE SHARING

PENGARUH PENERAPAN SERVICE LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR BIOLOGI SISWA KELAS XI SMA NEGERI 1 BOYOLALI TAHUN PELAJARAN 2011/2012

JCAE, Journal of Chemistry And Education, Vol. 1, No.1, 2017,

THE IMPLEMENTATION OF PROBLEM BASED LEARNING IN STUDENT S LEARNING OUTCOMES

J. Pijar MIPA, Vol. XI No.2, September 2016: ISSN (Cetak) ISSN (Online)

Jurnal Titian Ilmu Vol. IX, No. 1, 2015

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Masalah

Shinta Riza 1, R Usman Rery 2, Abdullah 3 No.HP: ,

Chemistry in Education

UNESA Journal of Chemical Education ISSN: Vol. 4, No. 2, pp , May 2015

Dita Ningtias, Ridwan Joharmawan, Yahmin Universitas Negeri Malang

ABSTRAK

Wirakaryati dan Jurubahasa Sinuraya Jurusan Fisika FMIPA Unimed)

Wardah Fajar Hani, 2) Indrawati, 2) Subiki 1) Mahasiswa Program Studi Pendidikan Fisika. Dosen Pendidikan Fisika FKIP Universitas Jember

Transkripsi:

Jurnal EduBio Tropika, Volume 3, Nomor 1, April 2015, hlm. 1-50 Nafisah Hanim Magister Pendidikan Biologi PPs Universitas Syiah Kuala Banda Aceh Abdullah Prodi Pendidikan Biologi FKIP Universitas Syiah Kuala Banda Aceh Khairil Prodi Pendidikan Biologi FKIP Universitas Syiah Kuala Banda Aceh Korespondensi: hanimbiologi@gmail.com PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING BERBASIS PRAKTIKUM PADA MATERI SISTEM EKSKRESI UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KOGNITIF PESERTA DIDIK SMA ABSTRAK: Penelitian ini bertujuan mengetahui hasil sikap ilmiah peserta didik setelah pembelajaran model inkuiri terbimbing pada materi fotosintesis di SMP Negeri 8 Banda Aceh. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII SMPN 8 Banda Aceh yang berjumlah 165 orang. Sampel berjumlah 48 peserta didik terdiri dari dua kelas yaitu kelas VIII-4 dengan jumlah 24 peserta didik sebagai kelas eksperimen, dan kelas VIII-5 dengan jumlah 24 peserta didik sebagai kelas kontrol. Parameter yang diukur adalah sikap ilmiah peserta didik yang terdiri dari 6 indikator. Data sikap ilmiah dengan persentase. Hasil analisis data menunjukkan bahwa: sikap ilmiah setelah proses pembelajaran model inkuiri terbimbing menunjukkan pada kelas eksperimen nilai sikap ilmiah berada pada kategori baik (semua indikator), dan kelas kontrol menunjukkan kategori baik. Simpulan penelitian adalah penerapan model pembelajaran inkuiri terbimbing pada materi fotosintesis dapat meningkatkan sikap ilmiah peserta didik di SMPN 8 Banda Aceh. Kata Kunci: Model Pembelajaran Inkuiri Terbimbing, Praktikum, Hasil Belajar Kognitif. LEARNING MODEL APPLICATION GUIDED INQUIRY BASED LABORATORY MATERIALS IN EXCRETORY SYSTEM COGNITIVE LEARNING OUTCOMES FOR IMPROVING STUDENTS HIGH SCHOOL ABSTRACT: The research was aimed to know the improvement of students achievement of the application of experiment based Guided Inquiry model in Excretion system concept. This research was conducted Started from April to May 2014. The method used was an experimental method with Pretest-Posttest Control Group Design. Population in this research was all the second grade students of SMA Negeri 1 Indrapuri Aceh Besar and two classes were as the sample, experimental class was IPA 2 (n=25) students, and control class was IPA 3 (n=25) students. The application of experiment based Guided Inquiry model was analized by using multiple choice test with the use of t- test (Independent Sample t-test). The result of research showed that the experiment based Guided Inquiry model can improve students achievement. Experimental class s N-Gain score (N-Gain = 74,33) was higher that control class s N-Gain score (N-Gain = 50,77). The result of students achievement at the level of sig 5% (α = 0,05) was improved (t score 5,45 > t table 2,03). It can be concluded that students who are taught by using experiment based Guided Inquiry model had a better result that those who are taught by using conventional method. Keywords: Model Application Guided Inquiry, Practicum and Cognitive Learning Outcomes. PENDAHULUAN Peningkatan kualitas pendidikan sangat erat kaitannya dengan tercapainya tujuan pendidikan. Tercapainya tujuan pendidikan tidak akan terlepas dari terselenggarakannya dengan baik fungsifungsi dari komponen-komponen penyusun pendidikan, salah satunya adalah guru. Guru memiliki peran yang sangat penting dalam menentukan kualitas dan kuantitas dari pengajaran yang dilaksanakannya. Berbagai konsep dan wawasan baru tentang proses pembelajaran muncul dan berkembang secara pesat, oleh karena itu guru sebagai pelaksana proses pendidikan dituntut untuk terus mengikuti dan mempraktekkan konsep-konsep baru didunia pendidikan (Ketpichainarong, et al., 2010). Guru yang baik tidak hanya dituntut mampu menguasai materi 19

20 Hanim, dkk. pelajaran yang akan diajarkan tetapi juga guru dituntut memiliki keterampilan mengajar yang baik dan harus mampu menciptakan suasana belajar yang membuat peserta didik tertarik, dan termotivasi sehingga peserta didik aktif pada saat proses pembelajaran berlangsung. Fakta di lapangan menunjukkan bahwa, saat ini pembelajaran biologi masih terfokus kepada guru sebagai tokoh utama dalam kegiatan belajar mengajar ( teacher centered) tanpa berorientasi kepada peserta didik. Hal ini masih jauh dari kurikulum yang berlaku sekarang ini, yaitu kurikulum 2013 yang mengharapkan adanya perubahan dalam proses belajar mengajar. Kurikulum 2013 bertujuan untuk mempercepat dan memotivasi peserta didik menjadi lebih kreatif, cerdas, dan aktif dalam pembelajaran. Begitupun bagi para guru, akan lebih fokus mengajar dan dapat lebih mengembangkan inovasi dan kreasinya. Rendahnya hasil belajar peserta didik disebabkan oleh pembelajaran selama ini kurang melibatkan peserta didik secara aktif, materi disampaikan secara informatif, artinya peserta didik hanya memperoleh informasi dari guru saja sehingga menyebabkan konsep-konsep yang diberikan tidak membekas tajam dalam ingatan peserta didik sehingga informasi tersebut mudah lupa. Menurut (Rokhmatika, et al,: 2012) bahwa seorang peserta didik akan mudah mengingat pengetahuan yang diperoleh secara mandiri lebih lama, dibandingkan dengan informasi yang dia peroleh dari mendengarkan orang lain. Selain itu, materi sistem ekskresi belum pernah dilakukan praktikum, sehingga peserta didik sering tidak bisa menjawab soal-soal yang berhubungan dengan hasil praktikum. Praktikum merupakan suatu kegiatan yang penting dalam proses belajar mengajar. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mendukung pencapaian tujuan pembelajaran yang telah ditetapkan dalam beberapa tujuan pembelajaran tidak dapat dicapai oleh peserta didik dan ini dapat berpengaruh terhadap hasil belajarnya (Kuhlthau, 2006). Praktikum sesungguhnya bukan hal baru dalam mempelajari biologi. Namun, kenyataannya praktikum jarang sekali dilakukan di sekolah dengan alasan keterbatasan waktu, sarana, prasarana, dan kemampuan guru dalam mengelola praktikum. Padahal praktikum dalam pembelajaran biologi sangat diperlukan untuk membantu peserta didik memahami konsep-konsep yang sulit dan abstrak. Model inkuiri terbimbing merupakan pendekatan instruksional, memberikan kerangka kerja, perencanaan dan implementasi berpikir dengan mengembangkan keahlian peserta didik dan mengakses sumber informasi secara efektif untuk membangun pengetahuan. Model ini terencana secara seksama, benar-benar terkontrol yang bersifat instruksional dan guru memandu peserta didik melalui materi yang mendalam (Kuhlthau, 2006). Dari hasil penelitian Lunsford (2003) dalam Ketpichainarong, et al., (2010), menunjukkan bahwa peserta didik yang belajar dengan pembelajaran praktikum biologi berbasis inkuiri terbimbing dapat membantu mereka dalam penyelidikan yang mereka lakukan dengan panduan yang minim. Pada penelitian ini tahapan pembelajaran yang digunakan mengadaptasi dari tahapan pembelajaran inkuiri terbimbing yang dikemukakan oleh Eggen dan Kauchak (1996). Adapun tahapan pembelajaran inkuiri terbimbing sebagai berikut (Tabel 1). Tabel 1. Sintak Model Pembelajaran Inkuiri Terbimbing Kegiatan Guru dan Fase Peserta didik Menyajikan pertanyaan Guru membimbing peserta didik mengidentifikasi masalah atau rumusan masalah dan masalah ditulis di papan tulis. Guru membagi peserta didik dalam kelompok. Membuat hipotesis Guru memberikan kesempatan pada peserta didik untuk membuat hipotesis yang relevan dengan permasalahan dan memprioritaskan hipotesis mana yang menjadi prioritas penyelidikan. Merancang percobaan Guru memberikan kesempatan pada peserta didik untuk menentukan langkah-langkah yang sesuai dengan hipotesis yang akan dilakukan. Melakukan percobaan untuk memperoleh informasi Mengumpulkan dan menganalisis data Membuat kesimpulan Guru memberikan kesempatan pada peserta didik untuk melakukan percobaan. Guru memberikan kesempatan pada tiap kelompok untuk menyampaikan hasil pengolahan data yang terkumpul. Guru meminta peserta didik untuk menyampaikan kesimpulan dari hasil pengamatan yang sudah mereka lakukan. (Eggen dan Kauchak, 1996)

Penerapan Model Pembelajaran Inkuiri Terbimbing Berbasis Praktikum 21 Praktikum merupakan percobaan untuk membuktikan suatu pertanyaan atau hipotesis tertentu. Praktikum juga dapat diartikan sebagai salah satu cara mengajar dimana peserta didik melakukan suatu percobaan tentang suatu hal, mengamati prosesnyan serta melakukan hasil suatu percobaan kemudian hasil pengamatan itu disampaikan di kelas dan dievaluasikan guru. Praktikum dapat dilakukan pada suatu laboratorium atau diluar laboratorium, pekerjaan praktikum mengandung makna belajar untuk berbuat, karena itu dapat dimasukkan dalam metode pembelajaran. Djamarah (2006) menyatakan bahwa Da - lam proses belajar mengajar dengan metode percobaan peserta didik diberi kesempatan untuk mengalami sendiri atau melakukan sendiri, mengikuti suatu proses, mengamati suatu objek, keadaan, atau proses. Dengan demikian, peserta didik dituntut untuk mengalami sendiri, mencari kebenaran, atau mencoba mencari suatu hukum atau dalil, dan menarik kesimpulan atas proses yang dialaminya itu. Ranah kognitif merupakan ranah yang berhubungan dengan intelektual dan penalaran seseorang. Ranah kognitif menjadi tolak ukur keberhasilan dalam proses pembelajaran peserta didik (Sudjana, 2010). Cakupan yang diukur dalam ranah Kognitif menurut Taksonomi Bloom (1956) adalah; 1) ingatan (C1) yaitu kemampuan seseorang untuk mengingat; 2) pemahaman (C2) yaitu kemampuan seseorang untuk memahami tentang sesuatu hal; 3) penerapan (C3), yaitu kemampuan berpikir untuk menjaring & menerapkan dengan tepat tentang teori, prinsip, simbol pada situasi baru/nyata; (4) analisis (C4), Kemampuan berfikir secara logis dalam meninjau suatu fakta/objek menjadi lebih rinci; 5) sintesis (C5), Kemampuan berpikir untuk memadukan konsep-konsep secara logis sehingga menjadi suatu pola yang baru; 6) evaluasi (C6), Kema mpuan berpikir untuk dapat memberikan pertimbangan terhadap suatu situasi, sistem nilai, metoda, persoalan dan pemecahannya dengan menggunakan tolak ukur tertentu sebagai patokan. METODE Tempat dan Waktu Penelitian Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri 1 Indrapuri yang berlokasi di Jalan Banda Aceh- Medan Km 27 Indrapuri Aceh Besar. Penelitian dilaksakan pada semester genap tahun pelajaran 2013/2014 yaitu tanggal 5 April sampai dengan 5 Mei 2014. Populasi dan Sampel Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas XI IPA di SMA Negeri 1 Indrapuri yang terdiri atas 3 kelas dengan jumlah 75 peserta didik, yaitu; kelas XI IPA 1 berjumlah 25 peserta didik, kelas XI IPA 2 berjumlah 25 peserta didik, dan kelas XI IPA 3 berjumlah 25 peserta didik. Sampel penelitian ini adalah semua peserta didik kelas XI IPA 2 yang berjumlah 25 peserta didik sebagai kelas eksperimen dan semua peserta didik kelas XI IPA 3 yang berjumlah 25 peserta didik sebagai kelas kontrol. Sampel penelitian dipilih secara purposive sampling. Purposive Sampling merupakan penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu (Sugiyono, 2011). Penentuan kelas berdasarkan pertimbangan guru bidang studi biologi, yaitu pertimbangan terhadap kemampuan yang heterogen yang dimiliki kedua kelas sampel. Instrumen Penelitian Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah: Tes Tertulis Tes tertulis bertujuan untuk mengukur hasil belajar kognitif peserta didik pada materi sistem ekskresi. Perangkat tes yang digunakan dalam penelitian ini berupa 30 soal pilihan ganda. Sebelum instrumen tes di uji pada peserta didik, maka terlebih dahulu divalidasi oleh ahli. Lembar Kerja Peserta didik (LKS) Lembar kerja peserta didik digunakan dalam praktikum untuk memudahkan peserta didik dalam kerja kelompok, dan dapat memecahkan masalah dengan menggunakan model pembelajaran inkuiri terbimbing. Rancangan Penelitian Dalam penelitian ini peneliti menggunakan dua kelas yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol. Kelompok kelas eksperimen yaitu kelas yang dalam proses belajar mengajar menggunakan model inkuiri terbimbing berbasis praktikum, sedangkan kelompok kelas kontrol menggunakan pembelajaran konvensional. Desain eksperimen yang digunakan adalah pretest-postest control group design. disajikan pada Tabel 2. Tabel 2. Desain Pretest-posttest Control Group Design Kelompok Pre-test Perlakuan Post-test A O 1 X 1 O 2 B O 1 X 2 O 2

22 Hanim, dkk. Keterangan : O 1 = adalah pre-test kelas eksperimen dan kelas kontrol X 1 = adalah perlakuan kelas eksperimen X 2 = adalah perlakuan kelas control O 2 = adalah post-test kelas eksperimen dan kelas kelas kontrol Analisis Data Menentukan skor tes hasil belajar kognitif Skor dihitung dari setiap jawaban peserta didik yang benar saja. Skor yang diperoleh kemudian di ubah menjadi nilai dengan ketentuan: Nilai Peserta Didik = Skor Peserta Didik Skor yang Diharapkan 100% Perhitungan Gain Ternormalisasi (N-Gain) Menghitung skor Gain yang dinormalisasi berdasarkan rumus menurut Archambault (2008) yaitu: N Gain = Skor Postest Skor Pretest Skor Maks Skor Pretest 100 Menurut Sundayana (2010), untuk menentukan besarnya nilai uji-t maka terlebih dahulu dihitung standar deviasi gabungan, yaitu: S gabungan = ( ) Menurut Sudjana (2005), nilai uji t dihi - tung dengan menggunakan rumus sebagai berikut: t = 1 + 1 HASIL DAN PEMBAHASAN Hasil Belajar Kognitif Hasil penelitian ini untuk mengetahui hasil belajar kognitif peserta didik kelas XI IPA SMA Negeri 1 Indrapuri Aceh Besar pada materi sistem ekskresi yang belajar dengan model pembelajaran inkuiri terbimbing berbasis praktikum dengan pembelajaran secara konvensional. Data yang digunakan berupa data awal peserta didik ( pretest), dimana data ini diperoleh dari hasil pretest yang diberikan kepada peserta didik. Pretes yang diberikan kepada peserta didik berupa soal pilihan ganda sebanyak 30 soal dengan 5 alternatif pilihan jawaban. Soal yang diberikan kepada peserta didik kelas eksperimen dengan kelas kontrol berupa soal yang sama. Hasil penelitian ini meliputi pretest, posttest, dan N-gain untuk mengethui peningkatan hasil belajar kognitif peserta didik kelas eksperimen dengan kelas kontrol (Tabel 3). Berdasarkan hasil analisis Tabel 3, menunjukkan bahwa kemampuan awal peserta didik kelas eksperimen dengan kelas kontrol memiliki kemampuan awal yang sama atau tidak berbeda nyata artinya kedua kelas yang menjadi subjek penelitian memiliki kemampuan awal yang sama. Kesamaan kemampuan awal tersebut terlihat pada nilai uji t antara kelas eksperimen dengan kelas kontrol yaitu t- hitung 1,073 sedangkan t- tabel 2,03 (α 0,05). (Tabel 4). Tabel 3. Hasil Uji Beda Rata-Rata Pretest Hasil Belajar Kognitif Peserta didik pada Kelas Eksperimen dan Kelas Kontrol. Rata-Rata Kelompok Normalitas Kelas Eksp. Kelas Kont. Kelas Eksp. Kelas Kont Signifikansi Pretest (Hasil belajar kognitif) Tidak signifikan t hit (1,073) < t tabel (2,03) 53,08 52.00 Normal X 2 hitung (1,86) < X 2 tabel(5,9915) Normal X 2 hitung (0,90) < X 2 tabel(5,9915) Tabel 4. Hasil Uji Beda Rata-Rata N-Gain Hasil Belajar Kognitif Peserta didik pada Kelas Eksperimen dan Kelas Kontrol. Rata-Rata Postest Kelompok Normalitas Kelas Kelas Rata-Rata Kelas Kelas Signifikansi Kelas Eksperimen Kelas Kontrol Eksp. Kont. Eksp. Kont. 80,12 71,24 N-gain 74,33 50,77 Normal X 2 hitung (4,58) < X 2 tabel (5,9915) Normal X 2 hitung (5,83) < X 2 tabel (5,9915) Signifikan t hit (5,45) >t tabel (2,03)

Penerapan Model Pembelajaran Inkuiri Terbimbing Berbasis Praktikum 23 Berdasarkan hasil analisis pada tabel 4 di atas menunjukkan bahwa kemampuan akhir peserta didik kelas eksperimen dengan kelas kontrol memiliki kemampuan akhir yang berbeda. Kemampuan akhir tersebut terlihat pada nilai uji t antara kelas eksperimen dengan kelas kontrol yaitu t- hitung 5,45 sedangkan t- tabel yaitu 2,03 (α 0,05). Hal ini menunjukkan bahwa nilai t- hitung > nilai t- tabel, sehingga nilai rata-rata antara kelas eksperimen dan kelas kontrol signifikan atau berbeda nyata antara kelas eksperimen dengan kelas kontrol. Peningkatan hasil belajar kognitif antara kelas eksperimen yang diajarkan dengan model pembelajaran inkuiri terbimbing berbasis praktikum lebih tinggi dibandingkan dengan kelas kontrol yang diajarkan dengan pembelajaran konvensional (metode ceramah). Rata-Rata Hasil Belajar Kognitif Siswa 90 80 70 60 50 40 30 20 10 0 Gambar 1. 53.08 52 80.12 71.24 PRETES POSTES GAIN N-GAIN EKSPERIMEN 27.02 19.24 KONTROL 74.33 50.77 Perbandingan Kemampuan Hasil Belajar Kognitif Peserta didik Kelas Eksperimen dengan Kelas Kontrol. Berdasarkan Gambar 1 dapat diketahui bahwa data dari kedua kelas yang diuji menunjukkan adanya peningkatan skor rata-rata hasil belajar kognitif peserta didik pada materi sistem ekskresi antara peserta didik kelas eksperimen dengan peserta didik kelas kontrol. Hal ini dapat dilihat dari skor N-Gain kelas eksperimen dengan kriteria tinggi yaitu 74,33, sedangkan kelas kontrol dengan kriteria sedang yaitu 50,77. Dengan demikian pembelajaran kelas eksperimen lebih efektif daripada pembelajaran kelas kontrol. Hal ini terbukti dari hasil uji signifikansi. Perbedaan selisih nilai tes akhir dan tes awal merupakan hasil pencapaian yang nyata sebagai pengaruh dari proses belajar peserta didik yang diterapkan oleh guru. Hasil penelitian ini didukung oleh penelitian yang sudah dilakukan oleh beberapa peneliti yaitu, Sidharta (2005) menunjukkan bahwa pembelajaran berbasis inkuiri pada materi asam basa dapat meningkatkan pemahaman konsep, mengembangkan kemampuan berpikir kreatif serta dapat mengembangkan keterampilan proses sains peserta didik. Menurut Siska (2013), pembelajaran praktikum berbasis inkuiri terbimbing pada materi laju reaksi memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk berpartisipasi secara aktif, meningkatkan minat dan motivasi belajar, serta membantu peserta didik menemukan konsep berdasarkan eksperimen sehingga materi pembelajaran lebih mudah dipahami. SIMPULAN Berdasarkan hasil penelitian tentang penerapan model pembelajaran inkuiri terbimbing berbasis praktikum terhadap hasil belajar kognitif peserta didik kelas XI IPA dapat disimpulkan bahwa; terdapat peningkatan signifikan hasil belajar kognitif peserta didik kelas eksperimen yang diajarkan dengan model pembelajaran inkuiri terbimbing berbasis praktikum dibandingkan peserta didik kelas kontrol yang diajarkan dengan pembelajaran konvensional pada materi sistem ekskresi. DAFTAR RUJUKAN Archambault, J. 2008. The Effect of Developing Kinematics Concepts Graphically Prior to Introducing Algebraic Problem Solving Techniques. Action Research Required for the Master of Natural Science Degree with Concentration in Physics; Arizona State University. Bloom, B. S. 1956. Taxonomi of Education Objectives. The Classifications of Educational Goals. Handbook 1 Cognitive Domain. New York: DavidMc Kay Company. Djamarah, S. B. 2006. Prestasi Belajar dan Kompetensi Guru. Surabaya: Universitas Negeri Surabaya press. Eggen, Paul D. & Kauchak, Donald P. 1996. Strategis for Teachers Teaching Content and Thinking Skill. Boston: Allyn and Bacon. Ketpichainarong, W. Bhinyo, B., and Pintip, R. 2010. Enhanced Learning of Biotechnology Student s by an Inquiry-based Cellulase Laboratory. Australia. International Journal of Envirounmental & Science Education. Vol. 5 No. 2. April 2010, 169-187. Kuhlthau, C. C. 2006. Guided Inquiry Learning in

24 Hanim, dkk. the 21 st Century. Westport, CT: Libraries Unlimited. Olibie, E. I and Ezeob, K. O. 2013. Effect of Guided Inquiry on Secondary School Student s Performance in Social Studies Curriculum In Anambra state. Nigeria. British Journal of Education, Society and Behavioural Science 3 (3): 206-222.2013. Rokhmatika, S. Harlita. dan Adi, B. P. 2012. Pengaruh Model Inkuiri Terbimbing Dipadu Kooperatif Jigsaw terhadap Keterampilan Proses Sains Ditinjau Dari Kemampuan Akademik. Jurnal Pendidikan Biologi. Volume 4, Nomor 2 Mei 2012, 72-83. Pendidikan Biologi FKIP UNS. Sidharta, A. 2005. Model Pembelajaran Asam Basa Berbasis Inkuiri Laboratorium sebagai Wahana Pembelajaran Sains Peserta didik. Tesis PPs UPI. Bandung. Siska, M. 2013. Peningkatan Keterampilan Proses Sains Peserta didik SMA melalui Pembelajaran Praktikum Berbasis Inkuiri pada Materi Laju Reaksi. Jurnal Riset dan Praktik Pendidikan kimia. ISSN: 2301-721X. UPI Bandung. Sudjana, N. 1989. Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.. 2010. Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. (Cet. XV). Bandung: PT. Ramaja Rosdakarya. Sudjana. 2005. Metode Statistik. Bandung: Tarsito Press. Sugiyono. 2007. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta. Sundayana, R. 2010. Statistik Penelitian Pendidikan. Garut: STKIP Garut Press. Trianto. 2007. Model-model Pembelajaran Inovatif Berorientasi Konstruktivistik. Jakarta: Prestasi Pustaka.