Sejarah dan Perkembangan FOREX

dokumen-dokumen yang mirip
PT.BESTPROFIT FUTURES BUKU PANDUAN PENGGUNAAN ONLINE TRADING

PT.BESTPROFIT FUTURES BUKU PANDUAN PENGGUNAAN ONLINE TRADING

PT AGRODANA FUTURES Trading Rules ONLINE (MT4) Forex, Cross Rate, LLG Effective : Juli 2013

PT INDOSUKSES FUTURES Trading Rules ONLINE (MT4) Forex, Cross Rate, LLG

APA ITU MARGIN. 1.X. Lot, Leverage, Laba dan Rugi. Lot

Open Account Jika anda ingin membuka Real Account maka Anda dapat menghubungi Ibu. Donna pada line telepon atau

PERATURAN TRANSAKSI ONLINE (LOT KECIL) KONTRAK DERIVATIF ANTAR MATA UANG ASING KONTRAK DERIVATIF EMAS LOCO LONDON KONTRAK DERIVATIF KOMODITI

= Euro (mata uang Eropa) = Sterling atau Cable (mata uang Inggris) = Aussie Dollar (mata uang Australia) = Kiwi (mata uang New Zealand)

PERATURAN TRANSAKSI INDEX ONLINE (MT4) PT AGRODANA FUTURES Effective : November 2013

Trading forex merupakan suatu pertukaran mata uang diseluruh dunia melalui hubungan jaringan

T R A D I N G R U L E S FOREX SECARA ELEKTRONIK DAN ONLINE TRADING

Seorang trader mendapatkan keuntungan dari transaksi BUY Poundsterling (Great Britain Pounds/GBP)

PERATURAN TRANSAKSI VALUTA ASING DAN KOMODITI ON-LINE TRADING

PT INDOSUKSES FUTURES Trading Rules ONLINE (MT4) Forex, Cross Rate, Logam Mulia

PERATURAN TRANSAKSI INDEX MT4 ONLINE PT INDOSUKSES FUTURES

PERATURAN TRANSAKSI INDEX SAHAM JEPANG, INDEX SAHAM HONGKONG & INDEX SAHAM KOREA (MT4) [GULIR & NON-GULIR]

TRADING RULES REGULAR INDEX JANGKA USD. Hong Kong Hang Seng Symbol

DASAR-DASAR FOREX TRADING Oleh : GainScope.com

XAG Monday Friday Open at and Closed at OIL Open at and Closed at XAG Monday Friday Open at and Closed at 02.

PERATURAN TRANSAKSI FOREX ON-LINE { }

PERATURAN PERDAGANGAN (TRADING RULES) FOREX SECARA ELEKTRONIK ON-LINE TRADING

PERATURAN TRANSAKSI VALUTA ASING DAN KOMODITI ON-LINE TRADING

PERATURAN TRANSAKSI VALUTA ASING DAN KOMODITI ON-LINE TRADING

PERATURAN TRANSAKSI ONLINE FX DAN LOGAM MULIA Efektif 15 Juli 2016

TRADING RULES CRUDE OIL (CLSC) ON-LINE TRADING

PERATURAN TRANSAKSI ONLINE FX, LLG LOT KECIL

Panduan dan Tutorial Dasar Trading Forex (Valas) Online

Kata Pengantar. Salam sukses, Indonesiantrader.com

Analisis fundamental. Daftar isi. [sunting] Analisis fundamental perusahaan. Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

TRADING REGULATION ONLINE TRADING COMMODITY DAN FOREX PT. MENTARI MULIA BERJANGKA

BAB I PENDAHULUAN. dapat terus tumbuh, namundengan tetap memperhatikan prinsip kehatian-hatian

DUNIA INVESTASI FOREX

PERATURAN TRANSAKSI FOREX, CROSS RATE DAN LOCO LONDON ON-LINE Efektif pertanggal 07 Juli 2011

PERATURAN TRANSAKSI INDEX ON-LINE TRADING

T R A D I N G R U L E S INDEX SECARA ELEKTRONIK DAN ONLINE TRADING

PT. Gatra Mega Berjangka TRADING RULES OIL

PERATURAN TRANSAKSI FX DAN LOGAM MULIA Efektif 01 Mei 2017

PERATURAN PERDAGANGAN (TRADING RULES) FOREX DAN LOCO LONDON GOLD (LLG) SECARA ELEKTRONIK ON-LINE TRADING

SoegeeFX FOREX & GOLD - Trading Rules

PERATURAN TRANSAKSI ONLINE FX DAN LOGAM MULIA Efektif 02 Februari 2015

BAB 2 GAMBARAN UMUM OBJEK. diambil dari mata uang India Rupee. Sebelumnya di daerah yang sekarang disebut

PERATURAN PERDAGANGAN (TRADING RULES) INDEKS SAHAM SECARA ELEKTRONIK ON-LINE TRADING

PERATURAN TRANSAKSI INDEKS ROLLOVER/BERKALA ON-LINE Platform : Realtime Trader 4 Efektif per tanggal 07 Juli 2011

PERATURAN PERDAGANGAN (TRADING RULES)

PERATURAN PERDAGANGAN (TRADING RULES) FOREX DAN LOCO LONDON GOLD (LLG) SECARA ELEKTRONIK ON-LINE TRADING

PERATURAN PERDAGANGAN (TRADING RULES) FOREX DAN LOCO LONDON GOLD (LLG) SECARA ELEKTRONIK ON-LINE TRADING

PERATURAN TRANSAKSI ONLINE KONTRAK DERIVATIF KOMODITI

3. Selanjutnya akan muncul tampilan utama dari Aplikasi Metatrader 4 seperti gambar di bawah ini :

Berikut materi-materi fundamental yang akan Anda dapatkan dalam e-book ini:

T R A D I N G R U L E S INDEX SECARA ELEKTRONIK DAN ONLINE TRADING

Forex Basic. Apa yang diperdagangkan di Forex?

BAB I PENDAHULUAN. tersebut di banding dengan mata uang negara lain. Semakin tinggi nilai tukar mata

DASAR-DASAR FOREX TRADING

Ikhtisar Kalender Ekonomi. oleh Admiral Markets Trading Camp

Trading Rules Kontrak Derivatif Mata Uang Asing, Komoditi dan Indeks Saham

KARYA ILMIAH E-COMMERCE. Nama : Aris Budianto NIM :

PERATURAN TRANSAKSI INDEKS ON-LINE TRADING

PERATURAN TRANSAKSI INDEX ON-LINE TRADING

PERATURAN TRANSAKSI INDEX ON-LINE TRADING

TAMBAHAN PERATURAN DAN KETENTUAN PERDAGANGAN ON-LINE KONTRAK BERJANGKA INDEKS SAHAM US DOLLAR

PERATURAN PERDAGANGAN (TRADING RULES) FOREX DAN LOCO LONDON GOLD (LLG) SECARA ELEKTRONIK ON-LINE TRADING

PERATURAN TRANSAKSI INDEKS ON-LINE TRADING

PERATURAN TRANSAKSI ONLINE KONTRAK DERIVATIF INDEKS (KONTRAK BERJANGKA)

PROFIL EKONOMI AMERIKA SERIKAT

BAB 1 PENDAHULUAN. dari berbagai Negara. Mata uang memegang peranan yang sangat penting dalam

Fundamental forex adalah metode analisa yang menitik beratkan pada rasio finansial dan kejadian -

ATURAN UMUM PERDAGANGAN MATA UANG ASING - EMAS - INDEKS GENERAL TERMS FOREX - GOLD-INDEKS KONTRAK 0,1 LOT CONTRACT HARI JAM PERDAGANGAN FOREX

(BAPPEBTI). Perusahaan ini beralamat di jl. Sulawesi No. 48, Ngagel, Wonokromo, Surabaya, Jawa Timur, 60281, Indonesia.

Apakah Forex Trading Itu?

PERATURAN TRANSAKSI CFD SAHAM ON-LINE TRADING

TUTORIAL PENGGUNAAN METATRADER4

BAB I PENDAHULUAN. utama untuk memperoleh suatu keinginan, dengan uang tersebutlah suatu transaksi

Manajemen Investasi. SUTIA BUDI STIE AHMAD DAHLAN JAKARTA

FOREX & COMMODITIES TRADING RULES (Mini)

Kuliah II Manajemen Keuangan Internasional

PERATURAN TRANSAKSI (TRADING RULES) KONTRAK BERJANGKA DAN GULIR KOMODITI PT. FINEX BERJANGKA DI BURSA BERJANGKA JAKARTA

BAB I PENDAHULUAN. Saat ini, perekonomian Indonesia diliput banyak masalah. Permasalahan

BAB I PENDAHULUAN. semakin bertambah tinggi dalam kondisi perekonomian global seperti yang

BAB IV ANALISIS FLUKTUASI NILAI TUKAR RUPIAH DAN PENGARUHNYA TERHADAP DEPOSITO MUDHARABAH PERIODE

ABSTRAK. Kata Kunci : forex, expert advisor, batu penjuru. vi Universitas Kristen Maranatha

PERATURAN TRANSAKSI ONLINE Asian Index (Non Gulir), CFD US Index (Non Gulir) Efektif 28 November 2016

SISTEM MONETER INTERNASIONAL. Oleh : Dr. Chairul Anam, SE

PERATURAN TRANSAKSI INDEKS BERJANGKA ON-LINE Platform : Realtime Trader 4 Efektif per tanggal 07 Juli 2011

LAMPIRAN DOKUMEN PEMBUKAAN REKENING TRANSAKSI

PASAR VALUTA ASING (FOREIGN EXCHANGE MARKET)

I.PENDAHULUAN. antar negara. Nilai tukar memainkan peran vital dalam tingkat perdagangan

BAB IV GAMBARAN UMUM PEREKONOMIAN INDONESIA. negara selain faktor-faktor lainnya seperti PDB per kapita, pertumbuhan ekonomi,

MANUAL BOOK. Bosowa Sekuritas. Online Trade

PT. PRUTON MEGA BERJANGKA

PERATURAN PERDAGANGAN (TRADING RULES)

BAB III OBJEK DAN METODE PENELITIAN

PANDUAN SINGKAT Version Maret 2012

BAB III METODE PENELITIAN

1. Tinjauan Umum

PERATURAN TRANSAKSI PERDAGANGAN MULTILATERAL KOMODITI BURSA BERJANGKA JAKARTA

Albert Setiawan 06/21/2012

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang. Nominal perbandingan antara mata uang asing dengan mata uang dalam

STIMIK AMIKOM YOGYAKARTA

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Masalah. Kebutuhan manusia sangat tidak terbatas sedangkan alat pemenuh kebutuhan

Nur Resti Akuntansi Komputer PROSEDUR TRADING LOCO LONDON GOLD MENGGUNAKAN PLATFORM METATRADER 4 PADA PT ASKAP FUTURES

Transkripsi:

1

Sejarah dan Perkembangan FOREX Sejarah telah mencatat bahwa kegiatan tukar menukar telah dilakukan manusia sejak ribuan tahun yang lalu. Kegiatan tukar menukar atau perdagangan pada saat itu menggunakan sistem barter. Sejak uang diciptakan dan digunakan sebagai alat pertukaran yang resmi dan menghapuskan sistem barter, maka sejak saat itu mulailah tumbuh cikal bakal adanya Forex. Perdagangan yang melibatkan berbagai negara dengan masing-masing nilai mata uang yang berbeda menyebabkan timbulnya masalah. Untuk mengatasi masalah tersebut, maka diciptakan aturan permintaan dan penetapan terhadap mata uang sehingga terjadilah bursa pertukaran mata uang asing dengan standar yang telah ditetapkan. Seiring perjalanan waktu maka terjadilah banyak perubahan dan penetapan peraturan yang disesuaikan dengan penawaran dan permintaan mata uang yang terus berkembang. Berikut ini adalah tahapan yang terjadi : 1. Periode Standart Emas, 1875 1914 Pada tahun 1875-1914 Emas dijadikan sistem standar yang pertama diberlakukan dalam bursa pertukaran mata uang asing, dan sebagai dasar untuk nilai tukar Dunia. Setiap pemerintahan menjamin pertukaran mata uang tertentu terhadap emas atau sebaliknya. 2. Periode masa Perang Dunia I, 1919 1939 Perang Dunia I yang terjadi pada tahun 1919-1939 menyebabkan sistem standar emas dihapuskan akibat ketegangan politik yang terjadi. Perang menimbulkan biaya yang sangat besar sehingga membuat cadangan emas pada saat itu tidak cukup untuk menutupi kebutuhan pertukaran emas dan uang. Setelah melewati dua tahapan tersebut, perkembangan Forex terus berlanjut ke tahapan terjadinya nilai tukar tetap dan nilai tukar mengambang. 2

3. Periode Bretton Woods, 1946 1971 Setelah perang dunia selesai dan depresi ekonomi dunia pada tahun 1930 an, dunia menginginkan suatu stabilitas ekonomi yang lebih baik. Sehingga Pada tanggal 22 Juli 1944, atas prakarsa dari Amerika Serikat, diadakan suatu konferensi Moneter Internasional yang dikenal dengan : The Bretton Woods Conference, yang dihadiri 44 negara. Usulan yang diajukan oleh delegasi Amerika Serikat (White Plan) menyusun rencana-rencana dasar yang disetujui. Dalam konferensi tersebut, diciptakan suatu system pertukaran mata uang tetap yang disebut dengan Fixed Exchange Rate System, yang mempunyai beberapa persamaan dengan standar emas, dimana memuat ketentuan : 1. Tiap negara menetapkan nilai tukarnya terhadap mata uang USD; 2. Amerika menetapkan nilai USD terhadap emas (USD 35/ounce); 3. Amerika akan menjual emas dengan harga tetap kepada pemegang resmi dari mata uang USD; 4. Perubahan nilai tukar mata uang terhadap USD tidak boleh melebihi 1%, bila terpaksa bisa sampai max 10%. Sejak saat itu negara negara di dunia serta Amerika mulai tumbuh dengan pesat dan dua tahun setelah konferensi tersebut, didirikan lembaga moneter internasional & Bank Dunia yang kita kenal saat ini dengan IMF (International Monetary Fund) dan Word Bank, untuk mengawasi system tersebut. Kemudian perubahan terjadi di Amerika, Pada periode tahun 1960-an, defisit neraca pembayaran Amerika memaksa negara tersebut melepaskan cadangan emasnya sebesar USD 18 billion karena Prancis menukarkan USD-nya dengan emas dan di lanjutkan pada periode tahun 1970-an, amerika kembali harus melepaskan cadangan emasnya sebesar USD 11 billion. Buruknya perekonomian Amerika pada waktu itu menyebabkan masyarakat dunia kurang percaya terhadap USD. Dan di negara yang memiliki mata uang yang kuat karena memiliki cadangan emas yang cukup seperti Swiss dan Jerman, mereka menukarkan USDnya dengan mata uang mereka yaitu CHF dan MDK. Hal ini menyebabkan hutang jangka pendek yang hampir jatuh tempo di Amerika mencapai hampir dua kali cadangan emasnya. 3

4. Periode Nilai Tukar Mengambang, 1971 - Sekarang. Sistem Bretton Wood hanya mampu bertahan hampir mencapai 30 tahun, pada tanggal 15 Agustus 1971, Presiden Nixon mengumumkan perubahan system nilai tukar untuk USD dengan membiarkan nilai tukarnya mengambang (Floating Exchange Rate System), hal ini ditegaskan kembali dalam suatu konferensi di Washington pada tanggal 17-18 Desember 1971 (SMITHSONIAN CONFERENCE), dari sinilah lahirnya nilai kurs yang mengambang dan berlaku sampai dengan sekarang. Setelah Presiden Nixon menetapkan nilai mengambang untuk mata uang USD, banyak negara yang memutuskan untuk mengambangkan nilai tukarnya, seperti : Jerman, Inggris, Belanda, bahkan Jepang dan tahun tahun berikutnya banyak negara di dunia yang membiarkan nilai uangnya mengambang sesuai dengan mekanisme pasar, yaitu kekuatan permintaan dan penawaran. Pada saat ini forex trading sudah sangat mudah untuk dilakukan oleh siapapun dan dari manapun. Dengan modal komputer yang tersambung ke internet, Anda sudah bisa melakukan trsansaksi bisnis forex trading baik dari rumah, kantor, warnet, dan darimana saja yang penting ada fasilitas sambungan internet. Forex trading merupakan pasar terbesar di dunia diukur berdasarkan nilai total transaksi. Dengan transaksi yang begitu besar setiap hari mencapai volume perharinya $4 triliun, hal ini tentu menawarkan keuntungan yang sangat besar pula serta merupakan salah satu kesempatan menarik untuk mendapatkan penghasilan secara online. Banyak orang sudah menjadikan forex ini sebagai sumber utama pendapatannya. Dan itu wajar saja karena forex adalah suatu bisnis yang sangat-sangat menjanjikan, asal di kelola dengan hati yang tenang dan sedikit pengetahuan maka akan menghasilkan profit yang sangat berlimpah. Perkembangan Forex di Indonesia Saat ini Indonesia telah menjadi salah satu negara dengan perkembangan serta potensi bisnis forex yang paling menjanjikan di dunia. Sebagai sebuah negara berkembang yang ada di kawasan Asia, Indonesia dinilai mempunyai karakteristik ekonomi yang paling pas sebagai lahan 4

bisnis mata uang asing ini. Selain kekayaan alam yang melimpah, banyaknya arus perdagangan yang lalu lalang serta pertumbuhan jumlah penduduknya yang besar juga menjadi alasan lain mengapa negara kita mempunyai iklim bisnis forex yang baik. Sejak mulai berkembang kurang lebih 10 tahun yang lalu di Indonesia, bisnis forex kini telah menarik minta banyak pihak. Setidaknya ada beberapa instrumen bisnis forex yang ikut meneguk keuntungan dari bisnis ini yaitu pemodal baik perorangan maupun koorporat atau yang dikenal dengan istilah forex trader, lembaga keuangan, analis bisnis forex serta yang tidak kalah pentingnya yaitu Broker Forex. Sebagai pihak yang menjadi jembatan yang mempertemukan penjual dan pembeli forex, peran Broker Forex memang sangat sentral. Terlebih dengan makin besarnya arus transaksi yang terjadi, keberadaan broker mata uang asing menjadi sebuah keharusan dalam menjalankan bisnis ini. Di Indonesia sendiri, perkembangan Broker Forex bisa dibilang cukup cepat. Ketertarikan masyarakat dan juga iklim pasar yang baik menjadikan Broker Forex makin banyak bermunculan di tanah air. Awal Kemunculan Broker Forex Indonesia Pada tahun 2000an, pihak Broker Forex yang pertama kali menjajaki ranah bisnis di Indonesia adalah perusahaan Broker Forex yang berasal dari Rusia. Pada waktu itu mulai dikenal nama-nama seperti InstaForex, Forex4you, FXOpen, MasterForex and Exness dan juga FBS. Pada awalnya memang cukup sulit mendapatkan kepercayaan dari investor lokal untuk mau bermain bersama perusahaan broker tersebut. Alasan utamanya adalah masalah support yang diberikan oleh broker tersebut. Perbedaan bahasa memang menjadi masalah yang cukup sulit dihadapi dalam menjalankan bisnis forex pada masa itu. Namun kemunculan beberapa broker seperti FXOptimax dan Sky Forex mulai menghilangkan masalah tersebut. Itu dapat terjadi karena broker tersebut telah memberikan support baik dalam media online maupun offline bagi para penggunanya. Tidak hanya itu saja, perusahaan juga telah mengembangkan sistem master IB atau perwakilan lokal untuk negara negara tertentu. Hal tersebut tentunya menjadikan proses transaksi dan penggunaan jasa Broker Forex makin diminati oleh para pengguna tanah air. Adanya sistem master IB sendiri juga telah didukung dengan makin banyaknya penyedia analis keadaan bisnis forex yang menjadi salah satu bagian penting bagi perkembangan bisnis 5

tersebut. Karena pada dasarnya analisis atau berita mengenai perkembangan terkini dari nilai forex dapat menjadi alat pengambil keputusan yang paling efektif. Untuk dapat selalu mengikuti keadaan pasar forex yang mudah berubah dan fluktuatif tiap detiknya dibutuhkan media analis forex yang tidak hanya up to date namun juga tepat seperti salah satunya yang disediakan oleh website Analisa Forex dan Berita Forex Terbaik. Baru setelah itu muncul juga Broker Forex yang menawarkan support lokal seperti FXCM dan Alpari sebagai salah satu layanan andalan mereka. Dan seiring berjalannya waktu pelan namun pasti kini kian banyak perusahaan Broker Forex yang menawarkan sistem IB dan juga bantuan lokal bagi para pemain forex di Indonesia. Lahirnya Broker Forex Lokal di Indonesia Lambat laun, para koorporasi tanah air juga memandang peluang dalam mengembangkan sebuah perusahaan Broker Forex di Indonesia. Dengan makin majunya arus komunikasi di Indonesia, ditambah dengan kebutuhan support lokal yang memadai menjadi sebuah peluang bagi perusahaan broker lokal yang mau berkembang. Kendalanya dalam membuat sebuah perusahaan broker lokal adalah terkait dalam hal legalitas dan juga kepercayaan global. Perkembangan Broker Forex di Indonesia pun mulai semakin menggeliat dengan adanya peranan dari BAPPEPTI (Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi). BAPPEPTI merupakan lembaga yang berada di bawah Kementrian Perdagangan yang memiliki fungsi sebagai penaung, pengawas serta penilai dari usaha-usaha yang termasuk dalam komoditi berjangka, yang salah satunya adalah lembaga Broker Forex. Dengan adanya fungsi pengawasan dari BAPPEPTI, kini tiap perusahaan Broker Forex yang ada di Indonesia harus terdaftar dan mendapat legalitas yang resmi dari badan tersebut. Hal ini dapat menjamin keamanan baik bagi konsumen maupun persaingan sehat antar para Broker Forex itu sendiri. Hingga saat ini tercatat tidak kurang dari 60 perusahaan atau bahan Broker Forex yang sudah terdaftar di BAPPEPTI. Namun dalam perjalanannya, angka tersebut nampaknya akan terus berganti seiring muncul dan tumbangnya perusahaan Broker Forex lokal dalam persaingan yang makin ketat seperti saat ini. 6

Manfaat FOREX Foreign Exchange (Valuta Asing) adalah mata uang negara lain yang secara umum diperdagangkan di seluruh dunia. Transaksi ini dilakukan oleh banyak pihak; negara, institusi dan individu, baik untuk tujuan cadangan devisa, perdagangan internasional, hedging atau juga untuk mengambil keuntungan dari perbedaan harga. Ada banyak keuntungan yang bisa dapatkan dari forex yang tidak bisa diberikan oleh bisnis lain, yaitu : 1. Pasar 24 Jam Karena pasar forex adalah seluruh dunia, perdagangan kontinu selama ada pasar terbuka di suatu tempat di dunia. Perdagangan dimulai ketika pasar terbuka di Australia pada hari Minggu malam, dan berakhir setelah pasar tutup di New York pada Jumat Sedangkan jika melakukan transaksi valas biasa, harus menunggu money changer atau banknya buka. Padahal bank di Indonesia rata-rata sudah tidak melayani transaksi di atas pukul 15.00 WIB. 2. Likuiditas yang tinggi Likuiditas adalah kemampuan aset untuk dikonversi menjadi uang tunai dengan cepat dan tanpa potongan harga. Dalam forex ini berarti kita dapat memindahkan sejumlah besar uang masuk dan keluar dari mata uang asing dengan pergerakan harga yang minimal. 3. Arah transaksi Keunikan forex dibanding transaksi yang lain adalah two ways opportunity. Kita tetap bisa mencari peluang keuntungan pada saat market sedang naik atau turun. Ada dua jenis transaksi: beli (buy) dan jual (sell). Transaksi BUY juga sering disebut dengan LONG, sedangkan SELL juga disebut SHORT. Jika harga sedang dalam kedaan naik, maka transaksi BUY (LONG). Sebaliknya jika harga sedang turun, tetap dapat melakukan transaksi dengan SELL (SHORT). 7

Sedangkan untuk transaksi valas biasa yang bisa dilakukan hanya satu arah transaksi saja, yaitu BUY (Beli). 4. Cara bertransaksi Teknologi semakin canggih. Zaman sekarang semua serba online. Mau bayar tagihan listrik, mengirim uang ke teman atau keluarga, atau belanja sekalipun, tak perlu keluar rumah lagi. Yang perlu dilakukan tinggal menyalakan komputer, tersambung ke internet, lalu voila! Transaksi pun terjadi. Forex trading pun demikian. Untuk melakukan transaksi valas, yang perlukan hanyalah komputer yang tersambung dengan internet. Bahkan ada beberapa broker yang menyediakan fasilitas mobile trading bagi nasabahnya. Dengan fasilitas itu, kita bisa melakukan transaksi lewat PDA atau smart phone yang kita punya. Bandingkan kepraktisannya apabila harus datang ke bank atau money changer untuk melakukan transaksi. 8

Pengetahuan Transaksi FOREX Trading Forex (Valas) merupakan pertukaran 1 mata uang terhadap mata uang lainnya dengan tujuan untuk mendapatkan profit (keuntungan) dari perbedaan nilai mata uang. Action Arti Buy EUR/USD Membeli EUR dengan cara menjual USD Sell EUR/USD Menjual EUR untuk membeli USD Pasangan Mata Uang (Currency Pair) Mata uang (Currency) selalu berupa pasangan atau pair karena setiap melakukan transaksi forex berarti anda membeli suatu mata uang dan sekaligus menjual mata uang lainnya. Misalnya rate/kurs untuk pair GPB/USD adalah GPB/USD=1.8500, artinya 1 pound GBP adalah 1,85 USD. Ada 2 jenis Pasangan Mata Uang (Pair) : Direct Rates Adalah Pair dengan USD sebagai counter currency (USD terletak di belakang), contoh : GBP/USD, EUR/USD, AUD/USD, dan NZD/USD Indirect Rates Adalah Pair dengan USD sebagai base currency (USD terletak di depan), contoh : USD/JPY, USD/CHF, dan USD/CAD Pasangan Mata Uang (Pair) terdiri dari 2 quote mata uang yang berbeda. Mata Uang yang terletak di sebelah kiri adalah base currency. sebagai contoh pada pair GBP/USD maka GBP disebut base currecy. Sedangkan USD adalah quote currency atau counter currency. 9

Pair Mata Uang Grafik (Chart) bergerak EUR (base) USD (quote) EUR/USD Naik Menguat Melemah EUR/USD Turun Melemah Menguat Bila anda BUY EUR/USD maka berarti anda membeli base currency (EUR) dan pada saat yang sama menjual quote currency (USD). Jika anda SELL EUR/USD maka berarti anda menjual base currency (EUR) dan saat yang sama membeli quote currency (USD). Buy EUR/USD -> Buy EUR / Sell USD Sell EUR/USD -> Sell EUR / Buy USD Contoh lain : Pair EUR/USD: Untuk prediksi EUR menguat terhadap USD, anda dapat melakukan BUY EUR/USD Untuk prediksi USD menguat terhadap EUR, anda dapat melakukan SELL EUR/USD Pair USD/JPY: Untuk prediksi USD menguat terhadap JPY, anda dapat melakukan BUY USD/JPY Untuk prediksi JPY menguat terhadap USD, anda dapat melakukan SELL USD/JPY Mata Uang Utama Mata uang utama yang umum dan seringkali diperdagangkan di dunia adalah : Simbol Negara Mata Uang USD United States Dollar EUR Euro members Euro GBP Great Britain Pound JPY Japan Yen 10

CHF Switzerland Franc CAD Canada Dollar AUD Australia Dollar Pasar Forex Dunia Pasar Forex adalah pasar 24 jam berkesinambungan yang buka 5 hari per minggunya. Tabel di bawah kami bagi menjadi 2 yaitu berdasarkan New York Time saat Day Light Saving Time (DST) dan Eastern Standard Time (EST atau ET). Mulai tanggal 9 Maret 2008-2 November 2008 menggunakan DST (WIB lebih cepat 11 jam daripada NY Time DST), sedangkan mulai 2 November 2008-8 Maret 2009 menggunakan EST (WIB lebih cepat 12 jam daripada NY Time EST), dan seterusnya. Untuk list lengkapnya dapat anda cek di http://www.timeanddate.com/worldclock/timezone.html?n=179 Timezone New York (ET/EST) GMT WIB Tokyo Open 7:00 pm 00:00 7:00 Tokyo Close 4:00 am 9:00 16:00 London Open 3:00 am 8:00 15:00 London Close 12:00 pm 17:00 00:00 New York Open 8:00 am 13:00 20:00 New York Close 5:00 pm 22:00 5:00 11

Timezone New York (DST) GMT WIB Tokyo Open 7:00 pm 23:00 6:00 Tokyo Close 4:00 am 8:00 15:00 London Open 3:00 am 7:00 14:00 London Close 12:00 pm 16:00 23:00 New York Open 8:00 am 12:00 19:00 New York Close 5:00 pm 21:00 4:00 Satuan Terkecil Mata Uang (point/pip) dan Contract Size Point (pip) adalah satuan terkecil pergerakan harga di forex. Satu point (pip) untuk pair GBP/USD adalah 0.0001 sedangkan satu point untuk pair USD/JPY adalah 0.01. Contoh: Pair GBP/USD, pergerakan 1.8500 sampai 1.8550 adalah 50 point. Nilai per point (pip) bergantung pada jumlah contract size (lot) dan mata uang yang digunakan. Contract Size (Lot) adalah jumlah terkecil dalam trading forex. Pada umumnya, contract size (lot) yang sering digunakan adalah Standard Lot, Mini Lot dan Micro Lot Standard Lot sama dengan $100.000 Apakah arti posisi LONG dan SHORT? Posisi LONG atau open BUY adalah posisi di mana seorang trader membeli suatu mata uang pada harga tertentu dan bertujuan untuk menjualnya kemudian pada harga yang lebih tinggi.jadi investor tersebut mendapatkan keuntungan dari market yang naik (grafik pair naik). Misalnya anda membeli di posisi 1.1500 kemudian menjual di 1.1525 maka anda akan mendapatkan keuntungan sebanyak 25 poin/pips. 12

LONG atau open BUY adalah mengharapkan harga pasangan mata uang (pair) NAIK agar profit. (grafik pair naik) Contoh : Long (BUY) eur/usd maka anda mengharapkan grafik eur/usd adalah NAIK atau Euro menguat terhadap USD. Naiknya harga suatu pair juga bisa anda artikan mata uang di DEPAN pair tersebut menguat terhadap mata uang di belakang pair tersebut. Contoh : Grafik harga Pair eur/usd NAIK maka artinya euro menguat terhadap usd. Harga yang digunakan sewaktu OPEN BUY / LONG adalah harga beli (ASK) dan harga yang digunakan waktu anda menutup/liquid adalah harga jual (BID). Bila kita open Buy (Long) menggunakan Harga Ask, maka Harga Bid pada tabel harga harus LEBIH TINGGI dari Harga Ask (harga open posisi Buy) agar mendapatkan Profit. Untuk kemudahan Posisi LONG seringkali disingkat BUY Posisi SHORT atau open SELL adalah posisi di mana seorang trader menjual suatu mata uang pada harga tertentu dan bertujuan untuk membeli kemudian pada harga yang lebih rendah.jadi investor tersebut mendapatkan keuntungan dari market yang turun (grafik pair turun). SHORT atau open SELL adalah mengharapkan harga pasangan mata uang (pair) TURUN agar profit. Contoh : Short (SELL) eur/usd maka anda mengharapkan grafik eur/usd adalah TURUN atau euro melemah terhadap usd. Turunnya harga suatu pair juga bisa anda artikan mata uang di DEPAN pair tersebut melemah terhadap mata uang di belakang pair tersebut. Contoh : Grafik harga Pair eur/usd TURUN maka artinya euro melemah terhadap usd. Harga yang digunakan sewaktu OPEN SELL / SHORT adalah harga jual (BID) dan harga yang digunakan waktu anda menutup/liquid adalah harga beli (ASK). Bila kita open Sell (Long) menggunakan Harga Bid, maka Harga Ask pada tabel harga harus LEBIH RENDAH dari Harga Bid (harga open posisi Sell) agar mendapatkan Profit Untuk kemudahan Posisi SHORT seringkali disingkat SELL 13

Posisi Open dengan Close dengan Bila Harga Naik Bila Harga Turun Long Buy Sell Profit Loss Short Sell Buy Loss Profit 14

Cara Transaksi FOREX A. Peraturan Transaksi (Trading Rules) Harap diperhatikan dan dipelajari peraturan transaksi/ Trading Rule didalam table transaksi/trade Table Produk SPA (Sistem Perdagangan Alternatif) berikut ini : TRADE TABLE FOREX (DEMO) SPECIFICATION REMARK TRADE CODE FIXED AU1010_BBJ EU1010_BBJ GU1010_BBJ UC1010_BBJ UJ1010_BBJ RATE TRADE CODE FLOATING AU10F_BBJ EU10F_BBJ GU10F_BBJ UC10F_BBJ UJ10F_BBJ RATE RATE FIXED RATE (1 USD = IDR 10.000) FIXED RATE (1 USD = IDR 10.000) FIXED RATE (1 USD = IDR 10.000) FIXED RATE (1 USD = IDR 10.000) FIXED RATE (1 USD = IDR 10.000) CONTRACT SIZE AUD 100.000 EUR 100.000 GPB 100.000 USD 100.000 USD 100.000 TRADING HOURS MONDAY - FRIDAY MONDAY FRIDAY MONDAY FRIDAY MONDAY FRIDAY MONDAY FRIDAY SUMMER 07:00 03:00 WIB 07:00 03:00 WIB 07:00 03:00 WIB 07:00 03:00 WIB 07:00 03:00 WIB WINTER 07:00 04:00 WIB 07:00 04:00 WIB 07:00 04:00 WIB 07:00 04:00 WIB 07:00 04:00 WIB MARGIN REQUIRED : - DAY TRADE USD 1,000/lot USD 1,000/lot USD 1,000/lot USD 1,000/lot USD 1,000/lot - OVERNIGHT USD 2,000 / lot USD 2,000 / lot USD 2,000 / lot USD 2,000 / lot USD 2,000 / lot COMMISSION FEE USD 10 / lot USD 10 / lot USD 10 / lot USD 10 / lot USD 10 / lot HEDGING MARGIN * USD 300 / set USD 300 / set USD 300 / set USD 300 / set USD 300 / set STORAGE USD 5 USD 5 USD 5 USD 5 USD 5 VALUE ADDED TAX (VAT) 10% of Commission fee 10% of Commission fee 10% of Commission fee 10% of Commission fee 10% of Commission fee MAINTENANCE MARGIN 70% of Margin Required 70% of Margin Required 70% of Margin Required 70% of Margin Required 70% of Margin Required AUTO LIQUIDATION 30 % of Margin Required 30 % of Margin Required 30 % of Margin Required 30 % of Margin Required 30 % of Margin Required PRICE SOURCE Winquote / Telequote Winquote / Telequote Winquote / Telequote Winquote / Telequote Winquote / Telequote PRICE GUIDANCE Last Trade Last Trade Last Trade Last Trade Last Trade NORMAL SPREAD QUOTE 10 Pips / Point 10 Pips / Point 10 Pips / Point 10 Pips / Point 10 Pips / Point HECTIC PRICE - - - - - MOVEMENT MIN. PRICE MOVEMENT USD 10 USD 10 USD 10 CHF 10 JPY 1000 DELIVERY BY Cash Settlement Cash Settlement Cash Settlement Cash Settlement Cash Settlement LIMIT / STOP RANGE 20 2000 Point 20 2000 Point 20 2000 Point 20 2000 Point 20 2000 Point 15

B. Menghitung Profit/Loss (Keuntungan/Kerugian) Pergerakan harga terkecil dihitung dalam satuan point/pip. Nilai dari setiap point ini bervariasi sesuai jenis pasangan mata uang (pair), jumlah contract size yang digunakan. I. Untuk mata uang Direct Rates misalnya (GBP/USD, EUR/USD, AUD/USD, dan NZD/USD) cara perhitungan profit/loss adalah sebagai berikut : Formula perhitungan profit/loss dan floating untuk kontrak AU1010_BBJ, AU10F_BBJ, EU1010_BBJ, EU10F_BBJ GU1010_BBJ, GU10F_BBJ Harga Open Harga Likuidasi x Contract Size Contoh Soal : AU1010_BBJ Seorang nasabah mengambil posisi Jual ( Sell ) untuk produk AU1010_BBJ di harga 0.9263. Beberapa waktu kemudian si nasabah melakukan likuidasi posisi tersebut pada posisi Beli ( Buy / Liq ) diharga 0.9275. Hitunglah berapa profit/loss si nasabah tersebut Jawab Harga Open = 0.9263 Harga Likuidasi = 0.9275 Contract size = $ 100,000 Formula ; (0.9263 0.9275) x 100.000 0.0012 x 100.000 P / L $ (120) II. Untuk mata uang Indirect Rates misalnya (USD/JPY, USD/CHF, dan USD/CAD) cara perhitungan profit/loss adalah sebagai berikut : Formula perhitungan profit/loss dan floating untuk kontrak UC1010_BBJ, UC10F_BBJ, UJ1010_BBJ, UJ10F_BBJ Harga Sell Harga Buy x Contract Size Settlement Price ( Harga Likuidasi ) 16

Contoh Soal : Jawab UJ1010_BBJ Seorang nasabah mengambil posisi Jual ( Sell ) untuk produk AU1010_BBJ di harga 102.34. Beberapa waktu kemudian si nasabah melakukan likuidasi posisi tersebut pada posisi Beli ( Buy / Liq ) diharga 102.45. Hitunglah berapa profit/loss si nasabah tersebut Formula ; Harga Open = 102.34 Harga Likuidasi = 102.45 Contract size = $ 100,000 Settlement Price = 102.45 ( 102.34 102.45 ) x 100.000 102.45 0.11 x 100.000 102.45 P / L 107.369 ( 107.37 ) Pembulatan Teknik Hedging Hedging adalah suatu keadaan dimana kita membuka 2 posisi berlawanan dengan mata uang dan jumlah lot yang sama. Seringkali hedging dipergunakan jika harga berbalik arah dan trader tak ingin kerugian bertambah besar tanpa cut loss (menutup posisi tersebut meskipun rugi). Pada umumnya, mereka menggunakan teknik ini tanpa stop loss. Istilah lain dari hedging adalah locking. Teknik Average Averaging adalah salah satu cara untuk meminimalkan kekalahan dengan cara membuka posisi sejenis pada level yang berbeda. Tujuan dari averaging ini adalah menggunakan rata-rata dari perbedaan level harga yang diorder untuk meminimalkan loss. 17

Margin Call Apa itu Call Margin?? Call Margin Adalah batasan atau peringatan kekuatan dana untuk posisi terbuka nasabah. Batasan ketentuan level call Margin tersebut adalah Equity tidak boleh jatuh di bawah 70 % dari Margin requirement / Initial Margin. Maka nasabah dianjurkan menambah margin/dana untuk memenuhi persyaratan minimum 70% dari initial margin atas posisi kontrak terbuka nasabah. Jika batasan ketentuan level call margin tersebut di biarkan oleh nasabah selama belum menyentuh batasan Auto Liquidation ( Auto Lock ), maka posisi Account nasabah tersebut tetap dalam keadaan aman tetapi, apabila pada saat penutupan akhir sesi pasar berjalan, posisi nasabah tidak bisa menginap ( over night ) maka seluruh posisi terbuka akan di Auto Liquidation ( Auto Lock ) pada harga penutupan akhir sesi pasar berjalan. Rumus CM : Equity (70% x MR) Contract size x Lot OP Ket: Jika Open Buy (Closing Price/current price running sell Call Margin Point) Jika Open Sell (Closing Price/curent price running buy + Call Margin Point) Auto Lock / Auto Liquidation Adalah batasan atau peringatan akhir kekuatan dana nasabah untuk posisi terbuka. Pada level ini seluruh posisi terbuka akan di punishment berupa auto Liquidation / auto lock untuk menghindari terjadinya overloss pada account nasabah. Batasan ketentuan Level Auto Liquidation/ Auto Lock adalah Equity tidak boleh jatuh di bawah 30 % dari Margin requirement/ Initial Margin. Dalam kondisi ini apabila nasabah ingin melakukan open posisi maka sebelum itu nasabah di wajibkan untuk menambah margin / dana dalam memenuhi persyaratan minimum 30 % atau lebih dari Margin Requirement/ Initial Margin. 18

Rumus Auto Lock : Equity (30% x MR) Contract size x Lot OP Ket: Jika Open Buy (Closing Price Auto Lock Point) Jika Open Sell (Closing Price + Auto Lock Point) Apa itu Equity Ratio? Adalah : Suatu ukuran untuk melihat kekuatan equity terhadap floating, yang berungsi untuk mengontrol account nasabah yang sudah mendekati level Call margin dan auto lock, dalam hitungan prosentase Cara hitungnya bagaimana? Equity / MR x 100 Call Margin Overnight Adalah dana yang harus di setorkan oleh nasabah untuk posisi terbuka. Ketentuan Call Margin Overnight tersebut adalah Equity tidak boleh jatuh di bawah 70% dari Margin requirement (Night Trade) dengan batasan waktu sampai dengan pukul 11.00 pada hari perdagangan berikutnya atau pada level Auto Lock (bila harga pada pasar menyentuh lebih dahulu). Maka nasabah dianjurkan menambah margin/initial margin atas posisi kontrak terbuka yang ada. Jika sampai dengan batas waktu yang telah ditentukan, maka seluruh posisi terbuka tersebut akan di Auto Liquidation ( Auto Lock ) pada harga pasar jam tersebut. >>> beda di MR menjadi $2000 19

C. Berkunjung ke website www.rf-berjangka.com Perhatikan pada gambar dibawah ini: Catatan : Perhatikan tanda panah merah dan hijau di atas Panah Merah untuk melakukan Demo Account (Akun Simulasi) Panah Hijau untuk melakukan Real Account (Akun Asli) Tampilan dan fitur Demo Account dan Real Account adalah sama, namun bedanya ada pada status Margin Deposit, yang mana pada Demo Account hanya menggunakan uang maya. Untuk dapat menggunakan Demo Account, calon Nasabah diharapkan mempelajari terlebih dahulu petunjuk transaksi secara online. Sementara User ID dan Password dapat meminta kepada Wakil Pialang Berjangka (WPB). Bagi Nasabah yang sudah bergabung di PT. Rifan Financindo Berjangka dapat mengakses online trading system secara langsung menggunakan User ID dan Password yang dikirimkan oleh Bagian Admin perusahaan melalui E-mail dan SMS sesuai dengan data yang tertera di dalam Buku Perjanjian. Kami menegaskan kembali bahwa User ID dan Password tersebut bersifat pribadi dan rahasia, sehingga disarankan untuk tidak 20

diberitahukan ke pihak manapun, termasuk tidak terbatas pada Marketing dan Wakil Pialang Berjangka (WPB). D. Halaman Muka Online Trading dan Tampilan Utama Pasca Login Tampilan Online Trading Lihat pada gambar dibawah ini : Catatan : A. Peraturan dan Tata Cara Perdagangan Elektronik dihimbau untuk dibaca dan dipahami terlebih dahulu sebelum login/ bertransaksi. B. Masukan User ID/ Nomor Account. C. Masukan PIN/ Password. D. Tekan Authenticate/ tekan Enter pada keybord komputer. 21

E. Tampilan menu utama Perhatikan gambar tampilan menu awal : Catatan : Setelah nasabah login ke menu utama maka langkah awal yang harus dilakukan oleh Nasabah adalah mengubah / mengganti Password Online Trading. F. Pengenalan Tampilan Utama Online Trading Penjelasan modul pada Tampilan Utama Perhatikan gambar di bawah ini: 22

Penjelasan modul sebagai berikut: A. Prices - menginformasikan pergerakan harga produk yang ditransaksikan. Nasabah bisa bertransaksi pada produk-produk Sistem Perdagangan Alternatif tersebut. B. Orders - menginformasikan tentang status order, meliputi Limit Order, Stop Order maupun One Cancels the Order (OCO). C. Main Menu - modul khusus untuk mengakses menu riwayat transaksi Nasabah, posisi keuangan Nasabah, fasilitas pengubahan password, indeks berita secara lengkap. D. Open Positions - menginformasikan posisi terbuka yang dimiliki Nasabah. E. News/ Announcement - menginformasikan tentang berita terkini (news update). G. Tata Cara Bertransaksi Secara Online Untuk bertransaksi melalui sistem online kami, maka Nasabah harus memperhatikan beberapa modul dan tombol di bawah ini: Modul PRICES 23

24

Pada panel tersebut akan terlihat beberapa komponen, diantaranya: AU1010_BBJ : Harga kuotasi yang bergerak terus menerus; Action : Informasi posisi yang akan diambil oleh Nasabah (Buy); Quantity : Jumlah lot yang akan diambil Nasabah; Account XXX12345 : Kondisi akun terakhir Nasabah, meliputi: Equity, Margin Required, dan Effective Margin. Nasabah harus mengisi jumlah lot yang dikehendaki sebelum menekan tombol BUY. Selanjutnya akan muncul tampilan seperti berikut : Perhatian: Nasabah akan mendapatkan harga setelah proses system update selesai, yang ditandai dengan icon Jam Pasir selesai berputar (tanda lingkaran). C. Tombol Digunakan untuk melakukan transaksi menggunakan fasilitas Limit Order atau Stop Order. Nasabah cukup menekan tombol Order, kemudian akan muncul tampilan seperti berikut: 25

Pada panel ORDER AU1010_BBJ, terdapat komponen antara lain: AU1010_BBJ dan OCO Price (Optional): Nasabah dapat memasang 2 (dua) order sekaligus berdasarkan ketentuan. Action: Nasabah harus memilih posisi Sell atau Buy. Quantity: Nasabah juga harus memasukan jumlah lot yang diinginkan. GTC: Status order tersebut akan tetap aktif hingga Nasabah membatalkannya Setelah proses tersebut di atas dilakukan, maka langkah selanjutnya Nasabah menekan tombol ORDER. Jika pada saat menekan tombol ORDER tersebut muncul peringatan Price Too Close atau Price Too Far, maka itu artinya pengambilan harga yang dilakukan oleh Nasabah tidak sesuai dengan ketentuan Limit Order atau Stop Order. Namun jika pengisian dilakukan dengan benar, maka order akan aktif dengan status Pending seperti pada tampilan berikut: 26

Status Pending akan berubah menjadi Done apabila harga telah menyentuh order, dalam hal ini 0.9248. Jika Nasabah ingin membatalkannya, cukup dengan memilih (select) pada check box AU1010_BBJ di kolom Item lalu menekan tombol Cancel (Perhatikan tanda panah). H. Cara Melikuidasi Posisi Terbuka Berikut ini cara untuk melikuidasi posisi terbuka: A. Melikuidasi Posisi Menggunakan Market Order Penjelasan: A. Pilih check box posisi terbuka yang akan dilikuidasi. B. Tekan tombol Buy/Sell (Liq), lalu muncul modul SELL AU1010_BBJ (tanda oval). C. Lalu tekan tombol Sell dan tunggu sampai status transaksi selesai (Done). Setelah Done, posisi tersebut akan tercatat di dalam ORDER HISTORY. Jika saat menekan tombol Buy muncul peringatan Price is Change, Nasabah dapat menekan tombol Cancel dan dapat mengulanginya sekali lagi seperti langkah di atas. 27

B. Melikuidasi Posisi Terbuka Menggunakan Limit Order Penjelasan: A. Pilih check box posisi terbuka yang akan dilikuidasi. B. Tekan tombol GTC Order (Liq), lalu muncul pop-up modul SELL AU1010_BBJ (tanda oval). C. Isikan harga yang diinginkan. (Contoh: AU1010_BBJ = 0.9298) Catatan: Karena Nasabah menggunakan Limit Order untuk melikuidasi posisi belinya di 0.9268, maka harga yang diisi harus di atas harga Sell yang sedang berjalan (0.9258). D. Lalu tekan tombol Sell, secara otomatis order tersebut akan tercatat di modul ORDERS dengan status Pending, yang artinya apabila harga di market menyentuh order yang dipasang maka statusnya akan berubah menjadi Done. Catatan: Jika pada saat menekan tombol Sell muncul peringatan Price too Close, ini berarti order tersebut terlalu mendekati harga berjalan dan jika muncul peringatan Price Too Far maka order terlalu jauh dari harga berjalan (Perhatikan mekanisme Limit dan Stop Order). Langkah selanjutnya tekan tombol Cancel dan ulangi sekali lagi seperti langkah di atas dengan pemasangan order yang benar. 28

C. Likuidasi menggunakan Stop Order Penjelasan: A. Pilih check box posisi terbuka yang akan dilikuidasi. B. Tekan tombol GTC Order (Liq), lalu muncul pop-up modul SELL AU1010_BBJ (tanda oval). C. Isikan harga yang diinginkan. (Contoh: AU1010_BBJ = 0.9238) Catatan: Karena Nasabah menggunakan Stop Order untuk melikuidasi posisi belinya di 0.9259, maka harga yang diisi harus di bawah harga Sell yang sedang berjalan (0.9238). D. Tekan tombol Sell, secara otomatis order tersebut akan tercatat di modul ORDERS dengan status Pending. D. Melikuidasi Posisi Terbuka menggunakan One Cancels the Other (OCO) 29

Penjelasan: A. Pilih check box posisi terbuka yang akan dilikuidasi. B. Tekan tombol GTC Order (Liq), lalu muncul pop-up modul SELL AU1010_BBJ (tanda oval). C. Isikan harga yang diinginkan. (Contoh: AU1010_BBJ = 0.9278 dan OCO Price = 0.9237) Catatan: Karena Nasabah menggunakan OCO untuk melikuidasi posisi belinya di 0.9268, maka harga yang diisi harus di bawah dan di atas harga Sell yang sedang berjalan (0.9257). D. Tekan tombol Sell, secara otomatis order tersebut akan tercatat di modul ORDERS dengan status Pending. Catatan: Jika pada saat menekan tombol Sell muncul peringatan Validations Error berarti salah satu order yang dipasang tidak sesuai ketentuan. Dan jika muncul peringatan OCO Price Must Be Opposing maka order yang dipasang keduanya di atas atau di bawah harga berjalan. Selanjutnya tekan tombol Cancel dan ulangi sekali lagi seperti langkah di atas. 30

ANALISA PASAR FOREX FAKTOR-FAKTOR FOREX : Pasar Modal Pasar modal adalah indikator yang paling terlihat terkait kesehatan perekonomian suatu negara. Penguatan ataupun kejatuhan di pasar saham satu negara biasanya menjadi sinyal ekonomi di mata investor. Trader forex sangat bergantung pada data ekonomi sehingga dalam banyak kasus data ekonomi yang sama akan memiliki pengaruh langsung terhadap pergerakan pasar. Perdagangan International Tingkat perdagangan antara negara mewakili permintaan atas barang atau jasa dari suatu negara. Semakin tinggi permintaan biasanya akan berdampak pada penguatan mata uang negara tersebut. Surplus dan defisit neraca perdagangan adalah contoh data ekonomi suatu negara dalam hal perdagangan internasional. Jika surplus bertambah atau defisit berkurang maka mata uang negara tersebut biasanya akan menguat. Sebaliknya, jika surplus berkurang atau defisit bertambah maka biasanya mata uang negara tersebut akan melemah. Kondisi Politik Situasi politik suatu negara juga memainkan peran utama dalam prospek ekonomi negara tersebut dan akan berdampak pada mata uangnya. Para trader forex akan terus memantau berita dan peristiwa politik untuk mengukur perekonomian yang berhubungan dengan mata uang. Pemilu merupakan peristiwa besar bagi mata uang. Nilai tukar menguat jika pihak yang memiliki program dan pengaruh yang baik bagi perekonomian keluar sebagai pemenang pemilu. Singkat kata, jika pemenang pemilu adalah pihak yang didambakan oleh pasar, maka mata uang negara tersebut akan menguat. 31

Kebijakan fiskal dan moneter dari pemerintah adalah faktor yang paling penting dalam pengambilan keputusan ekonomi. Keputusan bank sentral terhadap suku bunga yang berdampak tajam juga mempengaruhi pasar forex. Laporan Ekonomi Laporan kalender ekonomi menjadi sangat penting ketika harga bergerak cepat di pasar. Laporan mengenai PDB (Produk Domestik Bruto) atau GDP (Gross Domestic Product) mungkin merupakan data ekonomi yang paling jelas, karena merupakan dasar dari kekuatan ekonomi suatu negara. Inflasi juga merupakan indikator yang sangat penting karena merupakan indikasi peningkatan harga dan daya beli. Namun, inflasi adalah pedang bermata dua dimana sering ada tekanan pada mata uang ketika daya beli menurun. Di sisi lain, hal itu juga dapat menyebabkan apresiasi mata uang karena dapat memaksa bank sentral untuk meningkatkan suku bunga dalam rangka mengendalikan inflasi. Laporan lainnya seperti sektor pekerjaan juga membawa informasi penting tentang kekuatan ekonomi suatu negara. Salah satu data sektor pekerjaan yang menjadi primadona dalam trading forex adalah data Non-farm Payrolls AS. INDIKATOR FOREX : Leading Indicators Perubahan sebelum perubahan dalam dunia ekonomi yang dapat memberi gambaran mengenai apa yang mungkin akan terjadi sebelum itu benar benar terjadi. Coincident Indicators Yang merefleksikan perubahan dalam ekonomi ketika hal itu sedang terjadi. Lagging Indicators Setelah semua perubahan itu telah terjadi secara menyeluruh dimana indikator ini sangat jarang digunakan untuk memprediksi. Suku bunga adalah penggerak utama dalam pasar forex dan semua indikator ekonomi diawasi oleh pemerintahan Federal. 32

Dan untuk alasan itulah banyak dari indikator tersebut memiliki dampak yang benar-benar nyata pada pasar forex : Gross Domestic Product Laporan GDP merupakan faktor terpenting dari semua indikator ekonomi. Berita ekonomi ini merupakan ukuran terbesar dari perekonomian negara secara keseluruhan. GDP adalah total nilai moneter keseluruhan dari barang dan jasa yang dihasilkan sepanjang kuartal yang diukur. Tingkat pertumbuhan GDP adalah jumlah penting yang harus dicari. Consumer Price Index CPI adalah ukuran yang paling banyak digunakan dalam inflasi. CPI mengukur perubahan dari biaya barang dan jasa konsumen dari bulan ke bulan. The Producer Price Index PPI juga merupakan ukuran paling penting dalam inflasi. PPI mengukur harga barang di tingkat grosir, jadi kebalikan dari CPI yang mengukur seberapa biaya yang dibayarkan konsumen, PPI mengukur berapa banyak barang diterima oleh produsen. Retail Sales Index RSI mengukur barang yang dijual dalam industri eceran dari rantai utama ke toko atau supplier yang lebih kecil. Laporan RSI sering mendapat revisi secara signifikan setelah angka terakhir keluar. Employment Indicators Laporan tingkat pengangguran, yaitu persentase dari angkatan kerja yang menganggur, jumlah lapangan kerja baru yang tercipta. Laporan ini seringkali mengakibatkan pergerakan pasar yang cukup signifikan. Consumer Confidence Index Mengukur tingkat kepercayaan dari konsumen terhadap keadaan ekonomi serta kemampuan daya beli mereka. Kepercayaan konsumen dianggap sebagai bagian terpenting dari gambaran besar perekonomian. Durable Goods Orders Laporan ini mengukur seberapa banyak yang dihabiskan oleh masyarakat dalam pembelian berjangka panjang. 33

PENGARUH SUKU BUNGA TERHADAP FOREX : Suku bunga dari suatu mata uang merupakan faktor utama dalam analisa fundamental yang menentukan persepsi nilai mata uang tersebut. Maka, sangatlah penting untuk memahami bagaimana Bank Sentral sebuah negara menerapkan kebijakan moneternya, dalam hal ini dengan menetapkan tingkat suku bunga negara tersebut. Salah satu pengaruh terbesar dari keputusan tingkat suku bunga dari Bank Sentral adalah kestabilan harga atau inflasi. Dapat didefinisikan bahwa inflasi adalah kenaikan harga barang dan jasa secara pasti. Inflasi adalah faktor yang menyebabkan mengapa orangtua anda membayar lebih murah untuk harga sebuah makanan pada tahun 1950, namun kini orang membayar dua puluh kali lipat untuk produk yang sama. Secara umum dapat dipahami bahwa kenaikan harga barang dan jasa ini terjadi sejalan dengan adanya pertumbuhan ekonomi. Namun demikian, angka inflasi yang terlalu tinggi dapat membahayakan perekonomian negara, itulah sebabnya Bank Sentral selalu menjaga dan mengawasi indikator ekonomi yang berkaitan dengan inflasi, seperti Consumer Price Index (Indeks Harga Konsumen) dan Personal Consumption Expenditure (Pengeluaran Konsumsi Personal). Dalam usahanya untuk menjaga angka inflasi tetap pada level yang aman, Bank Sentral akan meningkatkan suku bunga, hingga menyebabkan pertumbuhan ekonomi yang lebih lambat secara keseluruhan serta tingkat inflasi yang lebih rendah. Hal ini terjadi karena suku bunga yang tinggi biasanya menyebabkan penurunan jumlah pinjaman bagi para konsumen dan pengusaha, serta meningkatkan kecenderungan untuk menabung daripada menggunakan uang untuk konsumsi yang berdampak menurunkan aktifitas ekonomi. Di lain pihak, ketika suku bunga menurun, konsumen dan pengusaha lebih cenderung untuk meminjam (karena Bank meringankan persyaratan peminjaman) yang berdampak meningkatkan kecenderungan untuk pembelanjaan dan penggunaan modal, sehingga menyebabkan pertumbuhan ekonomi yang semakin meningkat. Pengaruh suku bunga terhadap pasar forex Nilai mata uang sangat tergantung pada tingkat suku bunga karena hal ini menentukan aliran modal secara global ke dalam dan ke luar suatu negara. Hal inilah yang digunakan para investor untuk menentukan apakah mereka akan melakukan investasi di sebuah negara atau tempat lainnya. 34

Semakin besar tingkat suku bunga suatu negara, semakin besar pula kemungkinan nilai mata uangnya akan menguat. Sebaliknya nilai mata uang yang memiliki suku bunga yang rendah akan cenderung untuk turun dalam jangka waktu yang panjang. Hal utama yang dapat dipelajari disini adalah tingkat suku bunga domestik suatu negara akan berdampak langsung terhadap persepsi para investor mengenai nilai mata uang negara tersebut secara relatif dibandingkan dengan mata uang negara lain. Ekspektasi suku bunga Kondisi pasar selalu mengalami perubahan sejalan dengan antisipasi terjadinya berbagai peristiwa dan situasi dalam dunia politik dan ekonomi. Begitu pula suku bunga pun mengalami perubahan meskipun tidak terlalu sering. Sebagian besar trader tidak menghabiskan waktu untuk berfokus pada tingkat suku bunga yang ada pada saat ini, karena market telah memperhitungkannya kedalam harga mata uang. Yang lebih penting adalah perubahan tingkat suku bunga yang DIHARAPKAN akan terjadi. Perubahan suku bunga cenderung bergerak sejalan dengan kebijakan moneter, atau lebih spesifik lagi, dengan berakhirnya siklus moneter. Tingkat suku bunga berubah sejalan dengan terjadinya perubahan kebijakan moneter secara bertahap dan berkesinambungan, sedangkan sentimen market dapat berubah secara tiba-tiba dengan munculnya sebuah laporan atau berita ekonomi. Hal ini dapat pula menyebabkan perubahan tingkat suku bunga secara drastis atau bahkan dalam arah yang berlawanan dari yang diantisipasi semula. Perbedaan Tingkat Suku Bunga Banyak trader forex menggunakan strategi trading dengan cara membandingkan tingkat suku bunga suatu mata uang dengan tingkat suku bunga mata uang lainnya sebagai titik awal untuk menentukan apakah nilai mata uang akan menguat atau melemah. 35

Nilai Nominal vs. Sesungguhnya Ketika orang orang berbicara mengenai tingkat suku bunga, ada dua kemungkinan yang dimaksud: tingkat suku bunga nominal atau tingkat suku bunga sesungguhnya. Apa perbedaannya? Tingkat suku bunga nominal tidak selalu menggambarkan situasi sesungguhnya. Tingkat suku bunga nominal adalah tingkat suku bunga sebelum terjadi penyesuaian dengan memperhitungkan faktor inflasi. Tingkat suku bunga sesungguhnya = tingkat suku bunga nominal ekspektasi inflasi Tingkat suku bunga nominal biasanya adalah angka yang tertera jelas yang dinyatakan sebagai suku bunga (misalnya, angka suku bunga bank atau obligasi). Para investor, dilain pihak, tidak terfokus pada angka ini, tapi lebih memperhatikan tingkat suku bunga sesungguhnya. FAKTOR YANG MEMPENGARUHI FOREX Perbedaan tingkat INFLASI antara 2 negara Suatu negara yang tingkat inflasinya konsisten rendah akan lebih kuat nilai tukar mata uangnya dibandingkan negara yang inflasinya lebih tinggi. Daya beli (purchasing power) mata uang tersebut relatif lebih besar dari negara lain. Pada akhir abad 20 lalu, negara-negara dengan tingkat inflasi rendah adalah Jepang, Jerman dan Swiss, sementara Amerika Serikat dan Canada menyusul kemudian. Nilai tukar mata uang negara-negara yang inflasinya lebih tinggi akan mengalami depresiasi dibandingkan negara partner dagangnya. Perbedaan tingkat SUKU BUNGA antara 2 negara Suku bunga, inflasi dan nilai tukar sangat berhubungan erat. Dengan merubah tingkat suku bunga, bank sentral suatu negara bisa mempengaruhi inflasi dan nilai tukar mata uang. Suku bunga yang lebih tinggi akan menyebabkan permintaan mata uang negara tersebut meningkat. Investor domestik dan luar negeri akan tertarik dengan return yang lebih besar. Namun jika inflasi kembali tinggi, investor akan keluar hingga bank sentral menaikkan suku bunganya lagi. Sebaliknya, jika bank sentral menurunkan suku bunga maka akan cenderung memperlemah nilai tukar mata uang negara tersebut. 36

Neraca perdagangan Neraca perdagangan antara 2 negara berisi semua pembayaran dari hasil jual beli barang dan jasa. Neraca perdagangan suatu negara disebut defisit bila negara tersebut membayar lebih banyak ke negara partner dagangnya dibandingkan dengan pembayaran yang diperoleh dari negara partner dagang. Dalam hal ini negara tersebut membutuhkan lebih banyak mata uang negara partner dagang, yang menyebabkan nilai tukar mata uang negara tersebut terhadap negara partnernya melemah. Keadaan sebaliknya disebut surplus, dimana nilai tukar mata uang negara tersebut menguat terhadap negara partner dagang. Hutang publik (Public debt) Neraca anggaran domestik suatu negara digunakan juga untuk membiayai proyek-proyek untuk kepentingan publik dan pemerintahan. Jika anggaran defisit maka public debt membengkak. Public debt yang tinggi akan menyebabkan naiknya inflasi. Defisit anggaran bisa ditutup dengan menjual bond pemerintah atau mencetak uang. Keadaan bisa memburuk bila hutang yang besar menyebabkan negara tersebut default (gagal bayar) sehingga peringkat hutangnya turun. Public debt yang tinggi jelas akan cenderung memperlemah nilai tukar mata uang negara tersebut. Ratio harga ekspor dan harga impor Jika harga ekspor meningkat lebih cepat dari harga impor maka nilai tukar mata uang negara tersebut cenderung menguat. Permintaan akan barang dan jasa dari negara tersebut naik yang berarti permintaan mata uangnya juga meningkat. Keadaan sebaliknya untuk harga impor yang naik lebih cepat dari harga ekspor. Kestabilan politik dan ekonomi Para investor tentu akan mencari negara dengan kinerja ekonomi yang bagus dan kondisi politik yang stabil. Negara yang kondisi politiknya tidak stabil akan cenderung beresiko tinggi sebagai tempat berinvestasi. Keadaan politik akan berdampak pada kinerja ekonomi dan kepercayaan investor, yang pada akhirnya akan mempengaruhi nilai tukar mata uang negara tersebut. 37

FAKTOR EKONOMI UTAMA FOREX : Kebijakan Moneter Intervensi Bank Sentral suatu negara dalam upaya baik untuk meningkatkan atau menurunkan nilai mata uang mereka sendiri dengan mengendalikan jumlah uang yang beredar, inflasi, dan suku bunga menyebabkan fluktuasi besar dalam harga mata uang. Mereka menggunakan cadangan devisa yang cukup besar untuk mencoba dan menstabilkan pasar pada tingkat yang realistis atau ideal dengan membeli dan menjual mata uang domestik. Ini bukan satu-satunya metode yang digunakan oleh bank sentral untuk melakukan intervensi di pasar mata uang, tetapi ini adalah salah satu strategi mereka yang paling sering digunakan. Produk Domestik Bruto ( PDB ) Laporan triwulanan GDP adalah salah satu indikator ekonomi yang paling penting. Ini adalah ukuran utama dari output ekonomi secara keseluruhan dari suatu negara selama kuartal yang diukur di mana semua barang dan jasa yang diberikansesuai dengan nilai pasar. Namun, ini tidak termasuk kegiatan internasional / perdagangan. GDP merupakan indikator standar kehidupan dan kekayaan suatu negara karena mencerminkan total produksi, pendapatan dan konsumsi dalam negeri. Neraca Perdagangan Neraca perdagangan negara global diukur dari selisih antara nilai total impor dan ekspor barang dan jasa. Sebagai indikator penting dari kekuatan ekonomi suatu negara secara keseluruhan, itu lebih menguntungkan untuk memiliki lebih banyak ekspor daripada impor. Ekspor memperkuat ekonomi suatu negara dan mencerminkan kondisi keseluruhan sektor manufaktur. Indeks Konsumen Harga (CPI) dan Indeks Pembelian Listrik (PPI) CPI dan PPI adalah dua langkah yang paling penting dari inflasi. CPI untuk mengukur perubahan harga barang rumah tangga pada umumnya. Ini mengkuantifikasi biaya yang dibayar oleh konsumen untuk barang-barang. Ini mencerminkan bagaimana dampak inflasi ekonomi 38

rata-rata sipil perkotaan. Sebaliknya, PPI mengukur harga barang di grosir, atau tingkat produsen. Ini adalah berapa banyak produsen menerima permintaan barang. Indikator Ketenagakerjaan Indikator-indikator ini termasuk tingkat pengangguran, jumlah pekerjaan baru yang diciptakan, rata-rata jam kerja per minggu, dan penghasilan per jam rata-rata. Laporan pengangguran secara signifikan akan mempengaruhi harga mata uang. Dalam ekonomi yang kuat, pekerjaan baru diciptakan, dan sebagian besar dari masyarakat usia kerja produktif dalam bekerja. Laporan Non -Farm Payroll Amerika Serikat ( NFP ) menyebabkan gerakan terbesar di pasar mata uang. Ini adalah indikator ekonomi kunci dari Amerika Serikat. Laporan ini menunjukkan jumlah banyaknya pekerja dalam bisnis apapun termasuk karyawan dalam bidang pertanian, rumah tangga, karyawan swasta dan karyawan organisasi non -profit. Permintaan Barang Jangka Panjang Ini merupakan indikator ekonomi yang mengukur berapa banyak orang menghabiskan pada pembelian jangka panjang dari barang yang tahan lama dan produk lainnya yang diharapkan akan bertahan lebih dari tiga tahun. Laporan ini memberikan wawasan bagi investor dalam industri manufaktur. Ini memberikan informasi tentang bagaimana kemungkinan sibuknya pabrik dalam waktu dekat. Semakin banyak pesanan produk, semakin besar tenaga kerja yang dibutuhkan untuk memenuhi pesanan. Indeks Penjualan Ritel Indeks Penjualan eceran menunjukkan keseluruhan kekuatan belanja konsumen dan industri ritel. Ini ukuran barang yang dijual dalam toko ritel dengan mengambil sampel dari perusahaan yang bergerak dalam bisnis penjualan produk konsumen. Data sampel berasal dari perusahaan dari semua ukuran, dari yang berukuran besar seperti Wal Mart ke toko-toko lokal yang lebih kecil. Indikator ekonomi ini penting bagi investor yang berinvestasi di perusahaan ritel. Ini juga merupakan kontributor besar terhadap total produk domestik bruto. 39