ANTIINFLAMASI NANOPARTIKEL BUAH ANDALIMAN (ZANTHOXYLUM ACANTHOPODIUM DC.) PADA ATEROSKLEROSIS : INTERAKSI ENDOTELIAL HSP70

dokumen-dokumen yang mirip
BAB 1 PENDAHULUAN. membuat kadar kolesterol darah sangat sulit dikendalikan dan dapat menimbulkan

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang. Buah Pinang (Areca catechu) adalah semacam tumbuhan palem

BAB I PENDAHULUAN. pilihan bagi masyarakat moderen karena lebih praktis dan bergengsi.

BAB I PENDAHULUAN. Penyakit kardiovaskular merupakan penyakit dengan angka kematian terbesar

BAB 1 PENDAHULUAN. Data WHO (1995) mencatat bahwa di seluruh dunia terdapat 50 juta kematian tiap

BAB 1 PENDAHULUAN. terjadi di seluruh dunia oleh World Health Organization (WHO) dengan

RINGKASAN. melalui proses yang kompleks, melibatkan faktor genetik, faktor lingkungan dan

ABSTRAK. F. Inez Felia Yusuf, Pembimbing I : Dra. Rosnaeni, Apt. Pembimbing II: Penny Setyawati M., dr., Sp.PK.,M.Kes.

BAB I PENDAHULUAN. utama lipoprotein plasma adalah low density lipoprotein (LDL). 1 LDL berfungsi

PENDAHULUAN. Secara alamiah seluruh komponen tubuh setelah mencapai usia dewasa tidak

BAB I PENDAHULUAN. negara karena serangan Jantung. Salah satu penyakit yang menyebabkan kematian

HISTOPATOLOGI ARTERI KORONER Rattus novergicus STRAIN WISTAR JANTAN PADA MINGGU KE-12 SETELAH PEMBERIAN DIET ATEROGENIK

BAB I PENDAHULUAN. peningkatan prevalensi penyakit kardiovaskular dan berakibat kematian. 1

BAB 2 KALSIFIKASI ARTERI KAROTID. yang disebut arteri karotid kanan. Arteri karotid kanan merupakan cabang dari

ABSTRAK. EFEK PROPOLIS TERHADAP PENINGKATAN KADAR KOLESTEROL HDL PADA TIKUS (Rattus norvegicus) GALUR WISTAR JANTAN

ABSTRAK. Kata kunci: HDL, ekstrak etanol, ekstrak protein, fraksi etil asetat, kedelai.

ABSTRAK. EFEKTIVITAS EKSTRAK KULIT BUAH NAGA MERAH (Hylocereus polyrhizus) TERHADAP PENINGKATAN KADAR KOLESTEROL HDL PADA TIKUS WISTAR JANTAN

ABSTRAK. PENGARUH LENDIR Abelmoschus esculentus (OKRA) TERHADAP KADAR KOLESTEROL TOTAL TIKUS WISTAR JANTAN MODEL TINGGI LEMAK

ABSTRAK PENGARUH AIR SEDUHAN BEKATUL TERHADAP KADAR TRIGLISERIDA SERUM TIKUS WISTAR YANG DIBERI DIET TINGGI LEMAK

PENGARUH PEMBERIAN ASAM LEMAK TRANS TERHADAP PROFIL LIPID DARAH DAN KETEBALAN TUNIKA INTIMA AORTA PADA TIKUS JANTAN STRAIN WISTAR TESIS OLEH :

BAB I PENDAHULUAN. proses penuaan dan meningkatkan kualitas hidup. Proses menjadi tua memang

EFEK PEMBERIAN REBUSAN DAUN AFRIKA(

ABSTRAK. EFEK EKSTRAK ETANOL DAUN KEMUNING (Murraya paniculata (L.) Jack) TERHADAP KADAR TRIGLISERIDA TIKUS WISTAR JANTAN

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang

ABSTRAK. Ronauly V. N, 2011, Pembimbing 1: dr. Sijani Prahastuti, M.Kes Pembimbing 2 : Prof. DR. Susy Tjahjani, dr., M.Kes

ABSTRAK. EFEK EKSTRAK KULIT BUAH NAGA MERAH (Hylocereus polyrhizus) TERHADAP PENURUNAN KADAR KOLESTEROL LDL PADA TIKUS JANTAN GALUR WISTAR

BAB I PENDAHULUAN. mulai bergeser dari penyakit infeksi ke penyakit metabolik. Dengan meningkatnya

ABSTRAK. EFEK JUS BUAH BELIMBING WULUH (Averrhoa bilimbi L.) TERHADAP KADAR TRIGLISERIDA TIKUS JANTAN WISTAR

ABSTRAK. PENGARUH EKSTRAK ETANOL DAUN JAMBU BIJI (Psidium guajava Linn.) TERHADAP KADAR KOLESTEROL TOTAL TIKUS Wistar JANTAN

BAB I PENDAHULUAN. Kebiasaan merokok dapat menyebabkan timbulnya berbagai macam

PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK ETANOL DAUN JATI BELANDA

BAB I PENDAHULUAN UKDW. HDL. Pada tahun 2013, penduduk Indonesia yang berusia 15 tahun

UJI EFEKTIVITAS EKSTRAK DAUN LEMBAYUNG (Vigna unguiculata) TERHADAP PENURUNAN KADAR GLUKOSA DARAH TIKUS DIABETES MELLITUS DENGAN INDUKSI ALOKSAN

I. Pendahuluan. suatu gejala yang sebagian besar dipicu oleh adanya Coronary Heart. arteri koroner yang merupakan produk dari coronary artery disease

ABSTRAK EFEK EKSTRAK ETANOL KELOPAK BUNGA ROSELA

BAB I PENDAHULUAN. Masyarakat Indonesia tidak dapat lepas dari pengolahan makanan dengan

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang

BAB 1 PENDAHULUAN. Pada saat ini penyakit kardiovaskuler merupakan penyebab kematian

ABSTRAK. EFEK SARI BUAH MERAH (Pandanus conoideus Lam.) TERHADAP EKPRESI SIKLOOKSIGENASE-2 (COX-2) PADA MENCIT MODEL KANKER KOLOREKTAL

PADA RADANG KRONIS. INDUCTION OF Vitis vinifera EXTRACT AGAINST IFN-γ EXPRESSION IN CHRONIC INFLAMMATION ABSTRACT

I. PENDAHULUAN. Kemajuan jaman dewasa ini telah membuat sebagian besar masyarakat

BAB I PENDAHULUAN. Bawang putih (Allium sativum) adalah nama tanaman dari genus Allium

PENGARUH EKSTRAK DAUN GEDI (Abelmoschus manihot L.) TERHADAP GAMBARAN HISTOPATOLOGI AORTA TIKUS WISTAR DENGAN DIET ATEROGENIK

Kata kunci: Kolesterol LDL, kolesterol HDL, daun jambu biji (Psidium guajava Linn.), tikus wistar

EFEK DAGING BUAH NAGA

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

ABSTRAK. EFEK EKSTRAK ETANOL DAUN JAMBU BIJI (Psidium guajava Linn.) DALAM MENURUNKAN KADAR TRIGLISERIDA TIKUS WISTAR JANTAN

ABSTRAK. PERBANDINGAN ANTARA PENGARUH OMEGA-3 DENGAN AEROBIC EXERCISE TERHADAP KADAR KOLESTEROL-LDL TIKUS JANTAN GALUR Wistar MODEL DISLIPIDEMIA

BAB I PENDAHULUAN. Penyakit kardiovaskular saat ini merupakan penyebab utama kematian di

BAB I PENDAHULUAN. Penyakit kardiovaskuler merupakan suatu penyakit yang diakibatkan oleh

BAB 6 PEMBAHASAN. darah, mereduksi kadar kolesterol, trigliserida, gula darah, menyeimbangkan

HASIL DAN PEMBAHASAN

BAB I PENDAHULUAN. akibatnya terjadi peningkatan penyakit metabolik. Penyakit metabolik yang

ABSTRAK PERBANDINGAN EFEK SEDUHAN TEH HITAM, TEH HIJAU DAN TEH PUTIH TERHADAP KADAR LOW DENSITY LIPOPROTEIN

ABSTRAK. EFEK JUS BUAH BELIMBING WULUH (Averrhoa bilimbi L.) TERHADAP BERAT BADAN MENCIT Swiss Webster JANTAN

BAB I PENDAHULUAN. serat. Kurangnya aktivitas fisik dan mengkonsumsi makanan tinggi lemak termasuk

BAB V. KESIMPULAN DAN SARAN. 1. Pemberian sediaan poliherbal menurunkan tekanan darah tikus model

BAB 5 PEMBAHASAN. dengan menggunakan consecutive sampling. Rerata umur pada penelitian ini

ABSTRAK EFEK EKSTRAK ETANOL KULIT MANGGIS

BAB 5 PEMBAHASAN. Telah dilakukan penelitian terhadap 100 penderita stroke iskemik fase akut,

EFEK PEMBERIAN EKSTRAK BUAH PARE

BAB I PENDAHULUAN. Masyarakat zaman sekarang terpapar oleh banyaknya makanan tinggi

BAB 1 PENDAHULUAN. kolesterol, dan disertai proliferasi miosit. Hal tersebut dapat menimbulkan

BAB I PENDAHULUAN. bahwa prevalensi alergi terus meningkat mencapai 30-40% populasi

ABSTRAK. Christina Melissa Siswanto, Pembimbing I : Fen Tih, dr., M.Kes. Pembimbing II : Dr. Meilinah Hidayat, dr., M.Kes.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

ABSTRAK. Meigi Suwarto, 2013 : dr. Kartika Dewi, M.Kes. Sp.Ak.PA (K) : dr. Jeanny Ervie Ladi, M.Kes., PA

BAB I PENDAHULUAN. Secara global, prevalensi penderita diabetes melitus di Indonesia

I. PENDAHULUAN. semakin meningkat. Prevalensi DM global pada tahun 2012 adalah 371 juta dan

1 Universitas Kristen Maranatha

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang

ABSTRACT THE EFFECT OF OLIVE OIL ADDITION INTO OATMEAL IN LOWERING BLOOD TOTAL CHOLESTEROL AND LDL (LOW DENSITY LIPOPROTEIN) IN WISTAR STRAIN RAT

BAB I PENDAHULUAN. Usaha pemerintah dan pihak swasta untuk meningkatkan keadaan gizi

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. kardiovaskular yang diakibatkan karena penyempitan pembuluh darah

I. PENDAHULUAN. penyakit jantung koroner (Rahayu, 2005). Hiperkolesterolemia adalah suatu

ABSTRAK. Maria Vita Widiyaningsih (2017): Pembimbing I : Lisawati Sadeli,dr.,M.Kes. Pembimbing II : Sijani Prahastuti,dr. M.Kes

The Effectiveness of Pineapple Juice to Triglycerides in Rats with induced by Monosodium Glutamate

BAB I PENDAHULUAN. 1. Latar Belakang. Angina pektoris stabil adalah salah satu manifestasi. klinis dari penyakit jantung iskemik.

HUBUNGAN RASIO LINGKAR PINGGANG PINGGUL DENGAN PROFIL LIPID PADA PASIEN PENYAKIT JANTUNG KORONER (PJK)

PENDAHULUAN Latar Belakang Definisi penyakit Faktor risiko Mekanisme aterosklerosis.

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

ABSTRAK. EFEK INFUSA DAUN SALAM (Syzygium polyanthum) TERHADAP PENURUNAN KADAR KOLESTEROL TOTAL DARAH TIKUS JANTAN GALUR WISTAR MODEL DISLIPIDEMIA

PENGARUH INJEKSI LEPTIN JANGKA PENDEK TERHADAP KADAR ADIPONEKTIN DALAM SERUM Rattus norvegicus STRAIN WISTAR YANG DIBERI DIET TINGGI LEMAK

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang

ABSTRAK. PENGARUH EKSTRAK ETANOL BIJI PEPAYA (Carica papaya Linn) TERHADAP KADAR TRIGLISERIDA TIKUS WISTAR JANTAN YANG DIINDUKSI PAKAN TINGGI LEMAK

BAB I PENDAHULUAN. Sepsis merupakan sindroma klinik akibat respon yang berlebihan dari sistem

ABSTRAK. EFEK EKSTRAK ETANOL BATANG BROTOWALI (Tinospora caulis) TERHADAP GLUKOSA DARAH MENCIT GALUR Swiss Webster YANG DIINDUKSI ALOKSAN

BAB I. Pendahuluan. Diabetes mellitus merupakan salah satu penyakit. kronis yang paling sering dijumpai dan merupakan penyebab

BAB I PENDAHULUAN kematian akibat hipertensi di Indonesia. Hipertensi disebut sebagai. (menimbulkan stroke) (Harmilah dkk., 2014).

BAB I PENDAHULUAN. Di Indonesia penyakit jantung dan pembuluh darah terus meningkat dan

EFEK PROTEKTIF EKSTRAK BERAS HITAM

ABSTRAK. EFEK SARI KUKUSAN KEMBANG KOL (Brassica oleracea var. botrytis DC) TERHADAP GAMBARAN HISTOPATOLOGIS KOLON PADA MENCIT MODEL KOLITIS

BAB I PENDAHULUAN. 2006). Pasien dengan penyakit ginjal kronik (PGK)mempunyai risiko lebih besar

BAB VI PEMBAHASAN. salam dapat menurunkan ekspresi kolagen mesangial tikus Sprague dawley DM.

BAB 1 PENDAHULUAN. Amerika Serikat misalnya, angka kejadian gagal ginjal meningkat tajam dalam 10

Transkripsi:

ANTIINFLAMASI NANOPARTIKEL BUAH ANDALIMAN (ZANTHOXYLUM ACANTHOPODIUM DC.) PADA ATEROSKLEROSIS : INTERAKSI ENDOTELIAL HSP70 1 DIWA AULIA AHMAD, 2 IBNU AFIF ARMADI, 3 KHAIRATUL FITHRIYAH, 4 HUMAIRAH MEDINA LIZA LUBIS 1,2,3,4 UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA UTARA 1 diwaahmad53@gmail.com, 4 humairahmedina@umsu.ac.id ABSTRACT This study aims to determine the effect and potential mechanism with the treatment of nanoparticles from andaliman fruit (Zanthoxylum acanthopodium DC.) As an anti-inflammatory in atherosclerosis through the HSP70 route. Method, andaliman fruit dried in an oven at a temperature of 40ºC and powdered with nano technology using a High Energy Ballmill. This study used 27 rat samples which were divided into 3 groups. The examination was carried out by routine histopathological examination procedures for the assessment of atherosclerosis and immunohistochemistry HSP70. Assessment of HSP70 immunoreactive cells is indicated by the expression of cells that appear reddish brown in the intima and endothelial media of blood vessels. The result, of the total 27 samples found 8 atherosclerosis (29.7%) and 19 did not experience atherosclerosis (70.3%). The difference in HSP70 expression in the positive control group and the treatment group was statistically tested with Chi Square and the result was p = 0.007 (p <0.05). Conclusion, the administration of Andaliman fruit nanoparticles has an effect on the repair of blood vessel endothelium in atherosclerosis which is assessed by an increase in HSP70 expression. Keywords : Atherosclerosis, HSP70, Nanoparticles, Andaliman, Zanthoxylum Acanthopodium DC PENDAHULUAN Aterosklerosis (AS) merupakan penyakit dinding arteri yang terjadi di lokasi yang rentan di saluran utama arteri. AS sekarang dianggap sebagai salah satu penyebab utama morbiditas dan mortalitas terkait penyakit kardiovaskular di seluruh dunia (Chakraborty et al., 2019). Patogenesis aterosklerosis saat ini didasarkan pada teori hipotesis respons terhadap cedera, yang menjelaskan bahwa aterosklerosis merupakan suatu respons radang kronik dinding arteri yang dicetuskan oleh adanya cedera atau disfungsi endotel (Frederick, 2005; Kumar et al., 2007). Proses aterosklerosis terjadi ketika sel endotel mengalami stress oleh karena faktor risiko klasik seperti merokok, hipertensi, peningkatan kadar lipid, diabetes mellitus dan infeksi kronis (Wick et al., 2014). Mekanisme aterosklerosis juga melibatkan sistem imun. Diantara mekanisme ini adalah reaksi autoimun terhadap protein heat shock Heat Shock Protein (HSP). Salah satu family dari HSP adalah HSP70. HSP70 berfungsi sebagai pendamping seluler untuk protein lain dan sebagai sitokin dengan sifat proinflamasi. Overekspresi HSP70 ditunjukkan pada sel dendritic plaque-resident CD1a + dan CD1d + (Bobryshev et al., 2002). Presentasi lipid oleh sel dendritik ke sel T memicu peristiwa inflamasi yang mengarah pada perkembangan penyakit. Kampinga et al. (2009) melaporkan bahwa HSP70 terdeteksi pada plak aterosklerotik fibrotik dan nekrotik. Namun, penelitian lain menunjukkan bahwa HSP70 memiliki peran protektif dalam penyakit kardiovaskular. Zhu et al. (2003) melaporkan kadar HSP70 serum yang lebih tinggi terdeteksi pada individu tanpa penyakit arteri koroner dibandingkan pada pasien dengan penyakit ini, dan kadar HSP70 yang larut berkorelasi terbalik dengan tingkat keparahan penyakit (jumlah pembuluh yang terkena. Penelitian titer antibodi terhadap HSP70 tidak berkorelasi dengan keberadaan penyakit arteri koroner. Hubungan biologis pasti antara HSP70 dan aterosklerosis belum dapat dijelaskan karena adanya perbedaan pendapat antara para ahli dan memerlukan penelitian lebih lanjut. Penelitian ini berpegangan pada expert opinion Bilecka- Dabrowa et al. (2009) yang menyimpulkan bahwa HSP 70 memiliki aksi positif terhadap perkembangan aterosklerosis melalui efek anti-inflamasi dan perlindungannya. Hingga saat ini, terapi aterosklerosis berupa obat antiinflamasi dan anti 137

hiperlipidemia. Obat antiinflamasi yang biasa digunakan yaitu antiinflamasi steroid dan non steroid sering menimbulkan komplikasi sehingga antiinflamasi yang berasal dari bahan alam sedang dikembangkan terutama pada tanaman (Ramadhani et al., 2017). Beberapa tanaman yang dipercaya masyarakat dapat mengobati inflamasi diantaranya adalah tanaman andaliman (Zanthoxylum acanthopodium DC) yang merupakan salah satu tumbuhan rempah yang banyak dijumpai di Kabupaten Toba Samosir dan Tapanuli Utara, Sumatera Utara, pada daerah berketinggian 1,500m dpl (Asbur dan Khairunnisyah, 2018). Tumbuhan dari genus Zanthoxylum banyak mengandung senyawa seperti fenol hidrokuinon, flavonoid, steroid/triterpenoid, tanin, glikosida, minyak atsiri, alkaloid, coumarines, lignan, amida (Harahap et al., 2018). Namun, tidak ada bukti ilmiah tentang aktivitas aktual buah andaliman untuk pengobatan penyakit terkait peradangan termasuk peradangan aterosklerosis. Dengan ini, teknologi nano partikel dapat membantu mekanisme farmakologis dari buah andaliman dengan pemberian dosis yang lebih kecil (Martien et al., 2014). Tujuan dari penelitian ini adalah (1) membuktikan pengaruh pengobatan nanopartikel ekstrak buah andaliman (Zanthoxylum acanthopodium DC.) sebagai antiinflamasi, (2) membuktikan terjadinya perbaikan pembuluh darah aterosklerosis pada tikus putih setelah pemberian nanopartikel ekstrak buah andaliman (Zanthoxylum acanthopodium DC.), (3) mengetahui peran dari buah andaliman dalam meningkatkan ekspresi HSP70 yang disebabkan oleh infeksi aterosklerosis secara in vivo. METODE Sebelum penelitian diminta persetujuan komisi etik tentang pelaksanaan penelitian dari Health Research Ethics Committee Faculty of Medicine University of Muhammadiyah Sumatera Utara dengan No. 248/KEPK/FKUMSU/2019. Buah Andaliman dicuci bersih dengan air mengalir, ditiriskan kemudian dikeringkan dalam oven pada suhu 40ºC. Bahan kering diserbukkan dengan teknologi nano menggunakan alat High Energy Ballmill yaitu 250 gr buah andaliman dimasukkan kedalam ballmill selama 7 jam dengan kecepatan 300 rpm. Penelitian true experimental post test control study dengan jumlah sampel yang dihitung berdasarkan rumus Federer didapatkan 27 sampel tikus putih (Rattus novergicus strain Wistar) jantan, sehat dengan berat badan 150-200 gr, umur 2 bulan, dan dibagi menjadi 3 kelompok yaitu kelompok kontrol negatif (K0), kontrol positif (K1) dan perlakuan (P) dan setiap kelompok terdiri dari 9 ekor tikus yaitu : 1. Kelompok I (K0): terdiri dari 9 ekor tikus sebagai kontrol negatif yang hanya diberikan makan pelet biasa dan air minum. 2. Kelompok II (K1): terdiri dari 9 ekor tikus sebagai kontrol positif yang diberikan kuning telur yang dicampur minyak kelapa 3 ml selama 9 hari. 3. Kelompok III (P): terdiri dari 9 ekor sebagai kelompok perlakuan diberikan kuning telur yang dicampur minyak kelapa 3 ml selama 9 hari dilanjutkan dengan pemberian nanopartikel ekstrak buah andaliman 4,5 ml selama 9 hari. Pemeriksaan histopatologi aorta jantung tikus dengan pewarnaan rutin Hematoksilin Eosin dinilai dengan ditemukannya gambaran sel busa pada tunika intima dan media dinding pembuluh darah aorta untuk penentuan aterosklerosis. Preparat tikus aterosklerosis maupun tidak aterosklerosis dilakukan pemeriksaan imunohistokimia HSP70 dan dinilai gambaran coklat pada tunika intima dan media dinding pembuluh darah dengan menggunakan mikroskop cahaya pembesaran 400x. Prosedur pemeriksaan histopatologi dan imunohistokimia dilakukan sesuai standar prosedur laboratorium Patologi Anatomi Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara Medan. Data dianalisis secara inferensial untuk melihat perbedaan antara K0, K1 dan P dan dinyatakan signifikan dengan nilai p<0,05. Perbedaan ekspresi HSP70 antara K1 dan P diuji statistik dengan Chi Square dan dinyatakan signifikan dengan nilai p<0,05. HASIL DAN PEMBAHASAN Frekuensi histologis aorta jantung tikus setelah diinduksi kuning telur dapat dilihat pada tabel 1. Tabel 1. Frekuensi Histopatologi Aterosklerosis Kelompok Aterosklerosis n (%) Tidak Aterosklerosis n (%) Total n (%) K0 1 (3,7) 8 (29,6) 9 (33,33) K1 6 (22,2) 3 (11,1) 9 (33,33) P 1 (3,7) 8 (29,6) 9 (33,33) Total 8 (29,6) 19 (70,4) 27 (100) 138

Gambaran mikroskopik aorta tikus Wistar dapat dilihat pada gambar dibawah in : C Gambar 1. Histologi aorta tikus Wistar; A dan B. Kelompok kontrol negatif dan positif menunjukkan adanya sel busa pada lapisan tunika intima dan tunika media, C. Kelompok perlakuan tidak dijumpai sel busa pada lapisan tunika intima dan tunika media (H&E, 40x) Untuk membedakan aorta jantung tikus yang mengalami aterosklerosis dan tidak aterosklerosis dilakukan uji Chi Square. Terdapat perbedaan yang bermakna pada kelompok K0 dan K1 dengan hasil p=0,016 (p<0,05). Tidak terdapat perbedaan yang bermakna pada kelompok K0 dan P dengan hasil p=1,000 (p>0,05). Terdapat perbedaan yang bermakna pada kelompok K1 dan P dengan hasil p=0,016 (p<0,05). Dapat ditarik kesimpulan bahwa buah andaliman dapat digunakan untuk perbaikan jaringan dinding pembuluh darah arteri yang dinilai secara histopatologi menggunakan pewarnaan rutin Hematoxyllin Eosin (kecuali pada kelompok K0 dan P). Dilakukan pemeriksaan imunohistokimia HSP70 pada sampel tersebut. Ekspresi imunohistokimia HSP70 pada aorta jantung tikus tiap kelompok dapat dilihat pada table 2 dan gambar dibawah ini : Tabel 2. Ekspresi Imunohistokimia HSP70 Pada Kelompok K0, K1 Dan P HSP70 Negatif Positif Positif Positif Total Kelompok n (%) Lemah Sedang Kuat n (%) n (%) n (%) K0 0 (0) 4 (14,8) 5 (18,5) 0 (0) 9 (33,33) K1 4 (14,8) 4 (14,8) 1 (3,7) 0 (0) 9 (33,33) P 0 (0) 1 (3,7) 2 (7,4) 6 (22,3) 9 (33,33) Total 4 (14,8) 9 (33,3) 8 (29,6) 6 (22,3) 27 (100) A B C D Gambar 2. Ekspresi HSP70; A. Sel yang tidak mengekspresikan HSP70 (negatif) pada kelompok yang tidak diterapi buah andaliman, B. Sel yang mengekspresikan HSP70 (positif lemah) pada kelompok yang tidak diterapi buah andaliman, C. Sel yang mengekspresikan HSP70 (positif sedang) pada kelompok yang tidak diterapi buah andaliman, D. Sel yang mengekspresikan HSP70 (positif kuat) setelah pemberian terapi buah andaliman (IHK HSP70, 400x) Perbedaan ekspresi HSP70 pada kelompok K1 dan P diuji statistik dengan Chi Square dan didapatkan hasil p=0,007 (p<0,05) artinya nanopartikel buah andaliman berpengaruh terhadap perbaikan jaringan aterosklerosis. Gangguan metabolisme lipid dan peradangan memainkan peran penting dalam perkembangan aterosklerosis. Fatty streak yang merupakan akumulasi dari sel busa sarat lipid yang bertumpuk di tunika intima arteri. Retensi lipid adalah langkah pertama dalam patogenesis aterosklerosis yang diikuti oleh peradangan kronis pada dinding arteri utama yang menyebabkan fatty streak, yang kemudian berkembang menjadi fibroateroma (Aziz dan Yadaf, 2016). Lapisan lemak terbentuk setelah 11-12 139

tahun dan plak fibrosa pada 15-30 tahun setelah proses awal perlekatan lemak dan sel T pada dinding pembuluh darah. Timbulnya plak dapat menyebabkan kematian jantung mendadak (Aziz dan Yadaf, 2016). Lesi aterosklerosis secara mikroskopis menunjukkan adanya plak aterosklerosis dan sel busa pada lapisan intima hingga media. Pada tahap lanjut serabut elastik pada dinding arteri mengalami degradasi dan digantikan jaringan ikat dan otot polos, sehingga kemampuan kontraksi dan relaksasi arteri akan berkurang. Sel-sel busa dan sel-sel otot polos mengalami nekrosis sampai pembentukan kalsifikasi yang meningkatkan potensi kerapuhan jaringan arteri (Laila et al., 2018). Sel busa berasal dari monosit akan berubah menjadi makrofag yang akan menangkap Ox LDL yang akhirnya nanti akan menjadi inti lemak (lipid core) dan mempunyai pelindung fibrosa (fibrouse cap) (Chakraborty et al., 2019). Pada studi ini secara histopatologi dengan pewarnaan Hematoxyllin Eosin diagnosis aterosklerosis ditegakkan berdasarkan gambaran sel busa pada lapisan intima lumen pembuluh darah. Dinding aorta jantung normal dari kelompok kontrol negatif diidentifikasi dan dijadikan guiding untuk menilai ketebalan dinding pembuluh darah dan ada atau tidak ditemukan sel busa. Aterosklerosis ditemukan pada 8 sampel (29,6%) dan lebih banyak ditemukan pada tikus (kontrol positif) yang mendapat induksi diet aterogenik dengan pemberian kuning telur dan campuran minyak kelapa yang dapat menimbulkan dislipidemia (22,2%). Studi ini juga menjelaskan tikus yang mendapat terapi dengan nanopartikel buah andaliman mengalami perbaikan dinding pembuluh darah yang dijumpai pada 8 sampel (29,6%). Buah andaliman terbukti dapat dipakai sebagai antiinflamasi untuk aterosklerosis. Studi ini sesuai dengan penelitian yang dilakukan oleh Yanti et al. (2011) pada eksperimen kultur sel lipopolysaccharide (LPS) induced macrophages dan menyimpulkan bahwa buah andaliman memiliki efek terhadap biomarker inflamasi dengan penilaian pada ekspresi mrna TNF-α, IL-6, inos, COX-2 dan MMP-9. Satria et al. (2019) melaporkan aktivitas sitotoksik yang terkandung dalam Zanthoxylum acanthopodium fruit yaitu ethyl acetate fraction berpengaruh terhadap sel kanker payudara T47D dengan melihat akumulasi sel pada G0/G1 (60.48%) dan sel kontrol (51.69%) serta terjadi penurunan ekspresi cyclin D1 dan peningkatan ekspresi p53. Saat ini penelitian dan minat dalam mempelajari peran beberapa jenis HSP pada penyakit kardiovaskular telah berkembang (Korytowski, 2015; Zininga, 2018). Beberapa penelitian membuktikan bahwa kadar HSP berhubungan positif dengan penyakit kardiovaskular misalnya level HSP70, HSP65 dan HSP27 (Ghayour-Mobarhan et al., 2009; Yadav et al., 2013). HSP70 mempercepat perkembangan aterosklerosis (Dulin et al., 2010; Galovic et al., 2015). Yang menarik dari penelitian ini adalah kami menemukan peran down regulation dari HSP70. Dari 6 sampel tikus kontrol positif yang mengalami aterosklerosis, 2 sampel (7,4%) ekspresi HSP70 tidak ditemukan dan 4 sampel menunjukkan ekspresi lemah (14,8%). Tetapi pada kelompok perlakuan yang diberikan nanopartikel andaliman terlihat perubahan signifikan dengan ditemukannya 2 sampel (7,4%) dengan ekspresi sedang dan 6 sampel (22,3%) dengan ekspresi kuat dari 8 sampel yang mengalami perbaikan pada lapisan intima lumen pembuluh darah. Penelitian ini berpendapat sama dengan yang ditemukan aterosklerosis Zhu et al, (2002) bahwa HSP70 tidak berkorelasi dengan keberadaan penyakit arteri koroner. Kandungan alkaloid dan asam lemak tak jenuh, yang memiliki aktivitas antioksidan menjelaskan beberapa aktivitas biologis yang terkait dengan genus Zanthoxylu, seperti antiinflamasi, analgesik, antinosiseptif, antioksidan, antibiotik, hepatoprotektif, antiplasmodial, sitotoksik, antiproliferatif, anthelminthik, larvisidal, antivirus dan antijamur (Wijaya et al., 2019). Kerja dari buah andaliman yang mengandung flavonoid, alkaloid terpene, alkaloid benzophenthridine, pyranoquinoline alkaloid, kwarter isoquinoline alkaloid, alkaloid aporphyrine dan beberapa jenis lignin adalah sebagai antiaterosklerosis dan memiliki efek menstabilkan plak terbukti pada penelitian ini secara histopatologi. Tetapi mekanisme molekuler HSP70 yang bertentangan dengan penelitian-penelitian terdahulu perlu dieksplorasi lebih rinci. Berdasarkan hasil penelitian sementara dapat disimpulkan bahwa nanopartikel buah andaliman (Zanthoxylum acanthopodium DC.) memiliki aktivitas antiinflamasi dan protektor melalui peningkatan ekspresi HSP70. Nanopartikel buah andaliman ini berpotensi untuk dikembangkan sebagai agen antiinflamasi untuk terapi aterosklerosis. KESIMPULAN Pemberian buah andaliman dalam bentuk nanopartikel dapat digunakan untuk perbaikan jaringan dinding pembuluh darah arteri dan dapat meningkatkan ekspresi HSP70 yang mengindikasikan terjadinya perbaikan terhadap aterosklerosis. Hal ini menunjukkan bahwa nanopartikel buah andaliman dapat digunakan sebagai antinflamasi pada radang aterosklerosis dan dapat dipertimbangkan sebagai obat alternatif pengganti steroid. 140

Ucapan Terima Kasih Penelitian ini didukung oleh Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kementerian Riset dan Teknologi Pendidikan Tinggi melalui Hibah Program Kreativitas Mahasiswa 2018 pendanaan tahun 2019. REFERENSI Asbur, Y. dan Khairunnisyah 2018. Pemanfaatan andaliman (Zanthoxylum acanthopodium DC) sebagai tanaman penghasil minyak atsiri. Jurnal Kultivasi, vol. 17(1). pp: 537 543. Aziz, S. and Yadaf, K. S. 2016. Pathogenesis of atherosclerosis. Medical & Clinical Reviews, vol. 2(3):22. pp: 1-6. Bielecka-Dabrowa, A., Barylski, M. and Mikhailidis, D. P 2009. HSP 70 and atherosclerosis protector or activator? Expert Opin. Ther. Targets, vol. 13(3). pp: 307 317. Bobryshev, Y. V., and Lord, R. S. A. 2002. Expression of heat shock protein 70 by dendritic cells in the arterial intima and its potential significance in atherogenesis. Journal of Vascular Surgery, Vol. 35(2). pp: 368-375. Chakraborty, R., Ankri, R., Leshem-Lev, D. et al. 2019. Hyperlipidemic mice as a model for a real-time in vivo detection of atherosclerosis by gold nanorods-based diffusion reflection technique. Journal of Biophotonic. 12:e201800218. Dulin, E., García-Barreno, P., and Guisasola, M. C. 2010. Extracellular heat shock protein 70 (HSPA1A) and classical vascular risk factors in a general population. Cell Stress and Chaperones, vol. 15. pp: 929 937. Frederick, S. J. 2005. Blood Vessels. In: Kumar, Abbas, Fausto. Robbins and Cotran Pathologic Basis of disease. 7th ed. Elsevier Saunders, p: 516524.3. Galovi c, R., Flegar-Meˇstri c, Z., Vidjak, V., Matokanovi c, M., and Bariˇsi c, K. 2015. Heat shock protein 70 and antibodies to heat shock protein 60 are associated with cerebrovascular atherosclerosis. Clinical Biochemistry, doi: 10.1016/j.clinbiochem.2015.10.006 Ghayour-Mobarhan, M., Rahsepar, A. A., Tavallaie, S., Rahsepar, S, and Ferns, G. A. 2009. The potential role of heat shock proteins in cardiovascular disease: evidence from in vitro and in vivo studies., Adv Clin Chem. vol. 48. pp: 27-72. Harahap, U., Hasibuan, P.A.Z., Sitorus, P., Arfian, N. and Satria, D. 2018. Antimigration activity of an ethylacetate fraction of Zanthoxylum acanthopodium DC. Fruits in 4T1 breast cancer cells. Asian Pac J Cancer Prev, vol. 19 (2). pp: 565-569. Kampinga, H. H., Hageman, J., Vos, M. J., Kubota, H., Tanguay, R. M., Bruford, E. A., Cheetham, M. E., Chen, B and Hightower, L. E. 2009. Guidelines for the nomenclature of the human heat shock proteins. Cell Stress and Chaperones, vol. 14. pp:105 111. Korytowski, W., Wawak, K., Pabisz, P., Schmitt, J. C., Chadwick, A. C., Sahoo, D., and. Girotti, A. W. 2015. Impairment of macrophage cholesterol efflux by cholesterol hydroperoxide trafficking: Implications for atherogenesis under oxidative stress. Arterioscler Thromb Vasc Biol. vol. 35(10). pp: 2104 2113. Kumar., Abbas., Fausto., Mitcheel. 2007. Robbins Basic Pathology. 8th edition. Elsevier. pp: 343-353. 2. Laila, S, R., Astuti, D, A., Suparto, I, H., Handharyani, E. 2018. Kajian lesio aterosklerosis arteri perifer kaitannya dengan faktor risiko pada hewan model macaca fascicularis yang diberi diet aterogenik IPB-1. IPB Scientific Repository. Martien, R., Adhyatmika, I. D. K., Farida, V. and Sari, D. P. 2012. Technology developments nanoparticles as drug. Maj. 141

Farm., vol. 8(1). pp: 133 144. Ramadhani, N., dan Sumiwi, S.A. 2017. Aktivitas antiinflamasi berbagai tanaman diduga berasal dari flavonoid, Farmaka. vol. 14. pp: 111 123. Satria, D., Silalahi, J., Haro, G., Ilyas, S., Hasibuan, P. A. Z. 2019. Cell cycle inhibition of ethylacetate fraction of Zanthoxylum acanthopodium DC. fruit against T47D cells. Macedonian Journal of Medical Sciences, vol. 7(5). pp: 726-729. Wick, G., Jakic, B., Buszko, M., Wick, M. C. and Grundtman, C. 2014. The role of heat shock proteins in atherosclerosis. Nature Reviews Cardiology. pp: 1-14. Wijaya, C. H., Napitupulu, F. I., Karnady, V. and Indariani, S. 2019. A review of the bioactivity and flavor properties of the exotic spice andaliman (Zanthoxylum acanthopodium DC.). Food Reviews International, vol. 35(1). pp: 1 19. Yadav, A. K., Kumar, V., and Jha, V. 2013. Heat Shock Proteins 60 and 70 specific proinflammatory and cytotoxic response of CD4+CD28null cells in chronic kidney disease. Mediators of Inflammation, vol. 2013, pp: 1-9. Yanti, T, E, P., Nuriasari, N., and Juliana, K. 2011. Lemon pepper fruit extract (Zanthoxylum acanthopodium DC.) suppresses the expression of inflammatory mediators in lipopolysaccharide-induced macrophages in vitro. American Journal of Biochemistry and Biotechnology, vol. 7(4). pp: 190-195. Zhu, J., Quyyumi,. A., Wu, H., Csako, G., Rott, D., Zalles-Ganley, A., Ogunmakinwa, J., Halcox, J. and Epstein, S. E. 2003. Increased serum levels of Heat Shock Protein 70 are associated with low risk of coronary artery disease. Arterioscler Thromb Vasc Biol. pp: 1055-1059. Zininga, T., Ramatsui, L., and Shonhai, A. 2018. Heat Shock Proteins as immunomodulants. Molecules, vol. 23, 2846. pp: 1-17. 142