PEDOMAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU UNIVERSITAS JENDERAL ACHMAD YANI YOGYAKARTA TAHUN AKADEMIK 2019/2020. pmb.unjaya.ac.id

dokumen-dokumen yang mirip
II. PERSYARATAN DAN TATA CARA PENDAFTARAN 2.1 JALUR PMDK

PANDUAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU UNJANI PROGRAM SARJANA DAN DIPLOMA-3 TAHUN 2016

PANDUAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU UNJANI PROGRAM SARJANA DAN DIPLOMA-3 TAHUN 2015

TATA CARA/ INFORMASI PENDAFTARAN MAHASISWA BARU UNIVERSITAS HANG TUAH TAHUN AKADEMIK 2018/2019 PROGRAM DIPLOMA DAN SARJANA

KEBIJAKAN UMUM PENERIMAAN MAHASISWA BARU UNIVERSITAS NGUDI WALUYO

TATA CARA / INFORMASI PENDAFTARAN MAHASISWA BARU UNIVERSITAS HANG TUAH TAHUN AKADEMIK 2016/2017 PROGRAM DIPLOMA DAN SARJANA

TATA CARA / INFORMASI PENDAFTARAN MAHASISWA BARU GELOMBANG III UNIVERSITAS HANG TUAH TAHUN AKADEMIK 2015/2016 PROGRAM DIPLOMA DAN SARJANA

PEDOMAN PMB TAHUN AKADEMIK 2016/2017 STF MUHAMMADIYAH TANGERANG

PANDUAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU TAHUN AKADEMIK 2014/2015 SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN BETHESDA YAKKUM

FORMULIR PENDAFTARAN

SISTEM PENERIMAAN MAHASISWA BARU POLITEKNIK JAMBI TA 2017/2018

PANDUAN PELAKSANAAN SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU (SIPENMARU) POLTEKKES KEMENKES YOGYAKARTA JALUR UJIAN TULIS TAHUN AKADEMIK 2015/2016

UNIVERSITAS RESPATI YOGYAKARTA IZIN PENYELENGGARAAN : SK MENDIKNAS RI NO. 233/D/0/2008 PENDAFTARAN MAHASISWA BARU UNRIYO TAHUN AJARAN

PANDUAN PESERTA SELEKSI PROGRAM PROFESI DAN PASCASARJANA

PEDOMAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU TAHUN AKADEMIK 2018/2019

PANDUAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU

PANDUAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU (PMB) UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PURWOREJO TAHUN AKADEMIK 2014/2015

POLITEKNIK MANUFAKTUR NEGERI BANGKA BELITUNG

Panduan Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Kristen Indonesia Tahun Akademik 2018/2019

PANDUAN PELAKSANAAN SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU (SIPENMARU) POLTEKKES KEMENKES YOGYAKARTA JALUR MANDIRI ALIH JENJANG TAHUN AKADEMIK 2015/2016

PEDOMAN SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU JALUR REGULER PMDP (PENELUSURAN MINAT DAN PRESTASI) POLTEKKES KEMENKES YOGYAKARTA TAHUN AKADEMIK 2017/2018

PEDOMAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU TAHUN AKADEMIK 2017/2018

UNIVERSITAS UDAYANA TAHUN 2016

PANDUAN PELAKSANAAN SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU (SIPENMARU) POLTEKKES KEMENKES YOGYAKARTA JALUR KELAS KARYAWAN TAHUN AKADEMIK 2015/2016

UNIVERSITAS WARMADEWA INFORMASI PENERIMAAN MAHASISWA BARU TAHUN AKADEMIK 2017/2018

Pedoman Rekruitment Mahasiswa Baru IKIP Siliwangi 2018 BUKU REKRUITMENT MAHASISWA BARU TAHUN AKADEMIK 2018/2019 TIM PENYUSUN

PENERIMAAN MAHASISWA BARU PROGRAM JALUR BEBAS TES (JBT) PERIODE II TAHUN AKADEMIK 2017/2018

SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU ITENAS SPMB ITENAS TAHUN 2014


SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU JALUR MANDIRI POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES SEMARANG TAHUN AKADEMIK 2017/2018

SELEKSI CALON MAHASISWA BARU MELALUI JALUR PENELUSURAN MINAT DAN KEMAMPUAN (PMDK) PANITIA PMDK

KEMENTERIAN AGAMA RI FAKULTAS KEDOKTERAN DAN ILMU KESEHATAN UNIVERSITAS ISLAM NEGERIALAUDDIN MAKASSAR Sungguminasa Telp : (0411)

PROSEDUR PENERIMAAN MAHASISWA BARU No. Dokumen

BUKU PANDUAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU STT-PLN

ALUR PENERIMAAN MAHASISWA BARU UNIVERSITAS GALUH JALUR TES TAHUN AKADEMIK

KEMENTERIAN RISET, TEKNOLOGI DAN PENDIDIDKAN TINGGI UNIVERSITAS DIPONEGORO

Lampiran : A. Latar Belakang

PANDUAN SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU JALUR MANDIRI POLITEKNIK KESEHATAN SEMARANG TAHUN AKADEMIK 2012/2013

SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU JALUR PENELUSURAN MINAT DAN PRESTASI (PMDP) POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES SURAKARTA TAHUN AKADEMIK 2018 / 2019

PANDUAN SELEKSI MAHASISWA BARU JALUR PMDK BIDIKMISI 2016 Untuk Siswa

PEDOMAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU POLITEKNIK NEGERI TANAH LAUT TA. 2017/2018

PROGRAM SARJANA (S1) PENDIDIKAN Tahun Akademik 2009 / 2010

SEMESTER GANJIL TAHUN AKADEMIK 2018/2019

PEDOMAN & INFORMASI Penerimaan Mahasiswa Baru

PANDUAN PMB ISBI BANDUNG DESKRIPSI DOKUMEN PANDUAN PMB ISBI BANDUNG TAHUN Sekretariat Pelaksana Penerimaan Mahasiswa Baru (P3MB) ISBI Bandung

UNIVERSITAS AIRLANGGA

INFORMASI PELAKSANAAN SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU (SIPENMARU) REGULER JALUR UJIAN TULIS POLTEKKES KEMENKES YOGYAKARTA TAHUN AKADEMIK 2017/2018

Petunjuk PENERIMAAN MAHASISWA BARU ONLINE

PANDUAN PELAKSANAAN SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU (SIPENMARU) DIKNAKES POLTEKKES KEMENKES YOGYAKARTA TAHUN AKADEMIK 2014/2015

Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru web:

INFORMASI PENDAFTARAN PESERTA DIDIK BARU SMAMDA SIDOARJO TAHUN AJARAN 2017/2018

POLA SELEKSI UII. Membayar Biaya Pendaftaran ke Bank atau kepada petugas di lokasi penyelenggaraan CBT.

PENDAFTARAN PROGRAM BEBAS TES TULIS (BTT) DAN BEASISWA PRODI S-1 TEKNOLOGI PANGAN UAD

INFORMASI SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU (SPMB) TAHUN 2014revisi 5

Sarjana Terapan Keperawatan dan Profesi Ners Sarjana Terapan Kebidanan Lanjut Profesi Bidan Sarjana Terapan Keperawatan Gigi Sarjana Terapan Gizi

PENGUMUMAN JUMLAH ALOKASI KUALIFIKASI PENDIDIKAN. Teknik Multimedia dan Jaringan. S2 Desain Produk 1. S2 Tata Kelola Seni 1. S2 Desain Produk 1

PANDUAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU

PANDUAN PENYELENGGARAAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA PROGRAM DIPLOMA TIGA (D3) GELOMBANG-2 TAHUN 2017

Memperhatikan : Hasil keputusan rapat Pimpinan Prodi dan STIKES 'Aisyiyah Yogyakarta tanggal 17 Mei MEMUTUSKAN

INFORMASI PENDAFTARAN DAN REGISTRASI CALON MAHASISWA BARU AA YKPN 2018/2019 PENDAFTARAN DIBUKA MULAI 4 JANUARI S.D.

SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU

PANDUAN SELEKSI MAHASISWA BARU JALUR PMDK AKADEMIK 2016 Untuk Siswa

Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru web:

Penetapan jumlah sks yang harus ditempuh ditetapkan pada awal semester sebelum registrasi akademik dilakukan.

Universitas Nusa Cendana

Panduan Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Kristen Indonesia Tahun Akademik 2017/2018

PEDOMAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU

SEMESTER GASAL TAHUN AKADEMIK

PANDUAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU SELEKSI BERSAMA MASUK PERGURUAN TINGGI SE-BESUKI RAYA (SBMPTBR) TAHUN AKADEMIK 2017/2018 GELOMBANG II

SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU POLITEKNIK KESEHATAN KEMENTERIAN KESEHATAN RIAU TAHUN AKADEMIK 2017/2018

PERATURAN REKTOR UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JEMBER NOMOR : 2349/PER/II.3.AU/F/2013. Tentang:

REKTOR UNIVERSITAS HASANUDDIN

Nomor: DM.03.01/I.4/1319/2016

PANDUAN PMB ISBI BANDUNG DESKRIPSI DOKUMEN PANDUAN PMB ISBI BANDUNG TAHUN Sekretariat Pelaksana Penerimaan Mahasiswa Baru (P3MB) ISBI Bandung

SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU JALUR UMUM DAN JALUR MANDIRI POLITEKNIK KESEHATAN SEMARANG TAHUN AKADEMIK 2012/2013

UNIVERSITAS AIRLANGGA

ALUR DAFTAR ULANG MAHASISWA BARU UNIVERSITAS NU SURABAYA TAHUN AKADEMIK

Pengakuan Pengalaman Kerja dan Hasil Belajar (PPKHB) akan ditetapkan pada awal semester sebelum registrasi akademik dilakukan.

Kajian Stratejik Pengembangan Kepemimpinan

Nomor : 0171/A.4/SK.Rek/VII/2017 Tanggal : 6 Juli Buku Panduan. Calon Mahasiswa Baru Universitas Katolik Soegijapranata Semarang

SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU (SIPENMARU) PROGRAM PASCA SARJANA MAGISTER TERAPAN KESEHATAN POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES SEMARANG TAHUN 2017

SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU PROGRAM MAGISTER TERAPAN KESEHATAN POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES SEMARANG TAHUN AKADEMIK 2016/2017

FORMULIR PENDAFTARAN PROGRAM SARJANA

BUKU PEDOMAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU TAHUN AKADEMIK 2017/2018

UNIVERSITAS PANCASILA

KEMENTERIAN RISET, TEKNOLOGI DAN PENDIDIDKAN TINGGI UNIVERSITAS DIPONEGORO PENGUMUMAN

PANDUAN PMB PASCASARJANA ISBI BANDUNG DESKRIPSI DOKUMEN PANDUAN PMB PASCASARJANA ISBI BANDUNG TAHUN 2017

PENGUMUMAN Nomor : 257/Unpas.R/Q/VI/2016

KERANGKA ACUAN PROGRAM BEASISWA PRESTASI ASTRA

STANDAR OPERATION PROCEDURE (SOP)

STTNAS Yogyakarta DAFTAR ISI

PANDUAN SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU (SIPENMARU) JALUR MANDIRI POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES SEMARANG TAHUN 2014

PENERIMAAN CALON MAHASISWA BARU D3/S1 NON FK & FK (REGULER) USER MANUAL Penerimaan Mahasiswa Baru D3/S1 Non FK dan FK (Reguler) Version 1.

PERATURAN REKTOR UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JEMBER NOMOR : 2349/PER/II.3.AU/F/2013. Tentang:

UNIVERSITAS ISLAM JAKARTA. Buku Panduan Pendaftaran

PETUNJUK TEKNIS PENDAFTARAN MAHASISWA BARU T. A 2016/2017 PROGRAM DIPLOMA & STRATA-1 - SELEKSI MANDIRI - (SMMSTAPP)

PERATURAN MENTERI RISET, TEKNOLOGI, DAN PENDIDIKAN TINGGI REPUBLIK INDONESIA

PANDUAN SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU JALUR KEMITRAAN AKADEMI KOMUNITAS NEGERI SENI DAN BUDAYA YOGYAKARTA (AKNSBY) TAHUN AKADEMIK 2017/2018

Pengakuan Pengalaman Kerja dan Hasil Belajar (PPKHB) akan ditetapkan pada awal semester sebelum registrasi akademik dilakukan.

PEDOMAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU

Transkripsi:

PEDOMAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU UNIVERSITAS JENDERAL ACHMAD YANI YOGYAKARTA TAHUN AKADEMIK /2020 pmb.unjaya.ac.id infounjaya infounjaya infounjaya

Lampiran Surat Keputusan Rektor Unjani Yogyakarta Nomor Skep/098/UNJANI/XII/2018 Tanggal 5 Desember 2018 PEDOMAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU UNIVERSITAS JENDERAL ACHMAD YANI YOGYAKARTA TAHUN AKADEMIK /2020 YOGYAKARTA, DESEMBER 2018

KATA PENGANTAR Dengan memanjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT, Panduan Pelaksanaan Penerimaan Mahasiswa Baru Tahun Akademik /2020 Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta ini diterbitkan. Pedoman ini berfungsi sebagai panduan teknis dalam penerimaan mahasiswa baru. Sebagai Perguruan Tinggi yang dimiliki oleh Yayasan Kartika Eka Paksi (YKEP) TNI Angkatan Darat, Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta berusaha untuk menciptakan alumnialumni yang bermutu dengan kepribadian unggul dan terdepan serta mewarisi nilai-nilai kejuangan Jenderal Achmad Yani. Untuk mendukung hal tersebut, Penerimaan Mahasiswa Baru dapat menjadi gerbang utama dalam menciptakan alumni-alumni yang bermutu dan bermanfaat di masyarakat. Melalui rangkaian proses Penerimaan Mahasiswa Baru, Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta berupaya merekrut mahasiswa-mahasiswa yang unggul, untuk dididik menjadi pribadi yang tidak hanya unggul dan terdepan secara akademik melainkan juga unggul dalam hal kepribadian dan memiliki nilai-nilai profesional Jenderal Achmad Yani yaitu Accountable (Akuntabel), Creative (Kreatif), Humanist (Humanis), Morality (Moral), Active (aktif), Discipline (Disiplin), Youth (berjiwa muda), Achievement (Pencapaian prestasi), Normative (Taat Azas), dan Integrity (Integritas). Buku Panduan Pelaksanaan Penerimaan Mahasiswa Baru Tahun Akademik /2020 Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta ini disusun dengan tujuan untuk memberikan informasi yang lengkap tentang sistem rekrutmen dan seleksi calon mahasiswa yang ingin melanjutkan studi di Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta yang dilaksanakan melalui 4 (empat) jalur, yaitu Jalur Penelusuran Minat dan Kemampuan (PMDK), Jalur Reguler, Jalur One Day Service (ODS), dan Jalur Pendidikan Profesi. Dalam panduan ini dijelaskan secara detail mengenai pilihan program studi, prosedur, syarat pendaftaran, biaya pendidikan, beasiswa pendidikan, dan registrasi. Sehingga apabila pembaca dan atau para calon mahasiswa masih menemukan ketidakjelasan dari panduan ini, maka dapat menghubungi secara langsung kepada Biro Kerja Sama Promosi dan Publikasi untuk mendapatkan informasi lebih lanjut. Akhirnya, kami menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para pendaftar karena telah memilih Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta. Salam hangat dan selamat datang di Kampus Kejuangan Jenderal Achmad Yani Yogyakarta. Yogyakarta, 5 Desember 2018 Rektor, Dr. Drs. Djoko Susilo, S.T., M.T. Panduan Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta ii

DAFTAR ISI Cover Kata Pengantar Daftar Isi BAB 1. PENDAHULUAN A. PROFIL UNIVERSITAS JENDERAL ACHMAD YANI YOGYAKARTA B. KEBIJAKAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU BAB 2. SISTEM REKRUTMEN DAN SELEKSI CALON MAHASISWA BARU A. SISTEM REKRUTMEN B. JADWAL SELEKSI C. JALUR SELEKSI D. PROSEDUR SELEKSI BAB 3. BIAYA PENDIDIKAN, REGISTRASI, PEMBERKASAN, DAN PENGUNDURAN DIRI A. BIAYA PENDIDIKAN B. REGISTRASI KEUANGAN PRODI NON PROFESI C. REGISTRASI KEUANGAN PRODI PROFESI D. PEMBERKASAN E. PENGUNDURAN DIRI DAN PENGEMBALIAN BIAYA PENDIDIKAN BAB 5. KETENTUAN ALIH JENJANG DAN PINDAHAN A. KETENTUAN MAHASISWA ALIH JENJANG B. KETENTUAN MAHASISWA PINDAHAN BAB 6. PENUTUP Halaman i ii iii 1 1 2 4 4 5 5 7 11 11 11 11 11 11 12 13 13 13 14 Panduan Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta iii

BAB 1. PENDAHULUAN A. PROFIL UNIVERSITAS JENDERAL ACHMAD YANI YOGYAKARTA Universitas Jenderal Achmad Yani (Unjani) Yogyakarta merupakan Lembaga Pendidikan di bawah naungan Yayasan Kartika Eka Paksi (YKEP) hasil penggabungan Sekolah Tinggi Imu Kesehatan (Stikes) dan Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) Jenderal Achmad Yani Yogyakarta berdasarkan Surat Keputusan Kementerian Riset dan Teknologi Pendidikan Tinggi Nomor 166/KPP/I/2018 tanggal 2 Februari 2018 dan diresmikan oleh Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Mulyono pada 26 Maret 2018. Dengan berprinsip pada Kampus Kejuangan dan seiring dengan visi YKEP di bidang pendidikan yaitu Tersedianya Lembaga Pendidikan Yang Mandiri, Terpercaya, Memiliki Keunggulan Kompetitif dan Menerapkan Tata Kelola Yang Baik Serta Mewarisi Jiwa/Semangat Kejuangan Jenderal Achmad Yani, Unjani Yogyakarta memiliki dua kampus yaitu. Kampus 1 yang berlokasi di Jl. Siliwangi, Ringroad Barat, Banyuraden, sedangkan Kampus 2 berlokasi di Jl. Brawijaya, Ringroad Barat, Ambarketawang dimana keduanya berada di Kecamatan Gamping, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta yang dilengkapi dengan ruang kuliah yang representatif, laboratorium berstandar internasional, dan didukung berbagai fasilitas penunjang pendidikan diantaranya: laboratorium komputer, laboratorium CBT, asrama mahasiswi, masjid, area olah raga, hotspot area, dan berbagai kerja sama baik dalam dan luar Negeri untuk mendukung pengembangan Akademik, penelitian dan praktik mahasiswa. Program Studi di Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta telah terakreditasi Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan Indonesia (LAM-PTKes) dan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). 1) Visi Menjadi Universitas Unggul dan Terdepan yang Mandiri, Terpercaya, Kompetitif, dan Memiliki Tata Kelola yang Baik di Tingkat Nasional Tahun 2037 serta Mewarisi Nilai- Nilai Kejuangan Jenderal Achmad Yani 2) Misi Misi Unjani Yogyakarta untuk mencapai visi tersebut adalah: a) Melaksanakan pendidikan yang bermutu dan responsif terhadap kemajuan ilmu dan teknologi. b) Melaksanakan kegiatan penelitian yang unggul di bidang ilmu pengetahuan, teknologi, dan budaya bangsa, dan menghasilkan produk-produk inovasi berbasis teknologi. c) Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat yang berdaya guna dan berhasil guna. d) Melakukan kerja sama yang berkelanjutan dengan stakeholder untuk mewujudkan daya saing global. e) Menyelenggarakan dan mengembangkan manajemen yang baik dan mandiri (Good University Governance). f) Mendalami dan mengembangkan nilai-nilai kejuangan Jenderal Achmad Yani untuk diterapkan oleh sivitas akademika dan pendukungnya. 3) Tujuan Untuk pencapaian visi Unjani Yogyakarta dirumuskan tujuan dan sasaran sebagai berikut: a) Mewujudkan proses pembelajaran yang responsif terhadap persaingan global b) Menguatkan kegiatan penelitian dalam persaingan global c) Menguatkan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang berdaya guna dan berhasil guna. Panduan Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta 1

d) Meningkatkan jaringan kerja sama untuk mendukung terlaksananya penyelenggaraan pendidikan yang berdaya saing global e) Menguatkan tata kelola untuk mewujudkan Good University Governance f) Mewujudkan nilai-nilai kejuangan Jenderal Achmad Yani dalam pelaksanaan tridharma perguruan tinggi 4) Fakultas dan Program Studi Unjani Yogyakarta saat ini memiliki 3 Fakultas dan 17 Program Studi (Prodi), dengan profil sebagai berikut: Fakultas Prodi Jenjang Gelar Fakultas Kesehatan (Fkes) Fakultas Teknik dan Teknologi Informasi (FTTI) Fakultas Ekonomi dan Sosial (FES) Pendidikan Profesi Ners Profesi Ns. Ilmu Keperawatan (S-1) dan Profesi Ners S-1 S.Kep. Kebidanan (S-1) dan Profesi Bidan S-1 S.Keb. Bdn. Farmasi (S-1) S-1 S.Farm. Kebidanan (D-3) D-3 A.Md.Keb Perekam dan Informasi Kesehatan (D-3) D-3 A.Md.Kes. Teknologi Bank Darah D-3 A.Md.Kes. Biokewirausahaan (S-1) S-1 S.Bio.K. Teknik Informatika (S-1) S-1 S.Kom. Teknologi Informasi (S-1) S-1 S.Kom. Sistem Informasi (S-1) S-1 S.Kom. Teknik Industri (S-1) S-1 S.T. Manajemen Informatika (D-3) D-3 A.Md.Kom Akuntansi (S-1) S-1 S.Ak. Hukum (S-1) S-1 S.H. Psikologi (S-1) S-1 S.Psi. Manajemen (S-1) S-1 S.M. B. KEBIJAKAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU 1) Perencanaan a) Waktu pelaksanaan PMB ditetapkan mulai 6 Desember 2018 sampai dengan tanggal 6 September, dengan jadwal seleksi dibagi dalam 4 (empat) tahapan gelombang pendaftaran, dan 3 (tiga) jalur seleksi masuk sebagai berikut: (1) Tahapan Gelombang Pendaftaran GELOMBANG RENTANG WAKTU Khusus 6 Desember 2018-1 Maret 1 4 Maret - 17 Mei 2 18 Mei - 26 Juli 3 27 Juli - 6 September (2) Jalur Seleksi Masuk (a) Jalur Seleksi PMDK Berlaku di Gelombang Khusus dan Gelombang 1, serta dibuka terbatas pada Prodi tertentu di Gelombang 2 dan Gelombang 3. PMDK memungkinkan calon mahasiswa diterima tanpa mengikuti tes akademik, dan mendapatkan potongan Sumbangan (pada Gelombang 1). Pendaftar yang diterima akan diumumkan setiap 2 minggu sekali melalui website pmb.unjaya.ac.id. Panduan Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta 2

(b) Jalur Seleksi Reguler Jalur seleksi yang diselenggarakan secara periodik/kolektif sesuai jadwal tanggal ujian dalam rangkaian gelombang PMB Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta. Mulai dilaksanakan pada Gelombang 1 Ditutup sewaktu-waktu jika kuota terpenuhi (c) Jalur Seleksi One Day Service (ODS) Jalur seleksi yang memungkinkan seluruh tahapan dari mulai pendaftaran, tes, sampai dengan pengumuman selesai dalam waktu satu hari di sekretariat pendaftaran. Mulai dilaksanakan pada Gelombang 1 Memungkinlan lokasi ujian diluar Kampus Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta 2) Pelaksanaan Pelaksanaan PMB Unjani Yogyakarta diuraikan sebagai berikut: a) Dalam menerima mahasiswa, Unjani Yogyakarta berdasarkan hasil seleksi prestasi dan atau penelusuran potensi akademik calon mahasiswa. b) Unjani Yogyakarta tidak membeda-bedakan calon mahasiswa berdasarkan suku, agama, ras, gender, golongan, status sosial, atau asal daerah calon mahasiswa. c) Unjani Yogyakarta tetap mengakomodir calon mahasiswa penyandang disabilitas yang memiliki keterbatasan/cacat fisik selama ada motivasi dan kemauan yang kuat dari calon mahasiswa bersangkutan untuk berkuliah dan menyelesaikan studi. Unjani Yogyakarta mengupayakan ketersediaan sarana mapun pra sarana bagi penyandang disabilitas. d) Sebagai wujud kepedulian Unjani Yogyakarta terhadap calon mahasiswa baru yang memiliki potensi akademik dan non akademik namun kurang mampu secara ekonomi maka kepada calon mahasiswa tersebut dapat diberikan bantuan biaya pendidikan/ potongan/beasiswa yang jumlahnya ditentukan oleh pimpinan Unjani Yogyakarta. e) Penetapan pendaftar yang diterima menjadi calon mahasiswa Unjani Yogyakarta dilakukan Biro KPP dengan persetujuan Rektor Unjani Yogyakarta. Apabila terdapat proses PMB tidak melalui Biro KPP, maka status calon mahasiswa tersebut dinyatakan tidak sah. f) Jumlah mahasiswa Warga Negara Asing (WNA) maksimal 5% dari total daya tampung mahasiswa. g) Kegiatan promosi dan admisi/pmb dilakukan secara terpusat di Universitas dan dikelola oleh Biro KPP dengan sekretariat pelaksanaan berada di Kampus 2 Unjani Yogyakarta (d.h. Stikes Jenderal Achmad Yani Yogyakarta) yang berlokasi di Jl. Brawijaya, Ringroad Barat, Ambarketawang, Gamping, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Telp. (0274) 4342000 ext. 119 Fax. (0274) 4342542, Email: pmb@unjaya.ac.id, website: www.pmb.unjaya.ac.id Panduan Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta 3

BAB 2. SISTEM REKRUTMEN DAN SELEKSI CALON MAHASISWA BARU A. SISTEM REKRUTMEN Sistem rekrutmen calon mahasiswa Unjani Yogyakarta melihat beberapa aspek yang dipertimbangkan seperti persyaratan administrasi akademik dan kapasitas daya tampung Prodi. Kebijakan yang dibuat meliputi pengaturan kegiatan yang harus di lalui oleh calon mahasiswa mulai dari pendaftaran, ujian, sampai dengan keputusan untuk diterima secara resmi sebagai mahasiswa Unjani Yogyakarta. Adapun persyaratan calon mahasiswa Unjani Yogyakarta adalah sebagai berikut: 1) Persyaratan Umum a) Warga Negara Republik Indonesia. b) Lulusan SMA/MA/SMK/Paket C sederajat untuk pendaftar program Diploma dan Sarjana, dan lulusan Prodi sejenis untuk pendaftar pendidikan profesi. c) Calon mahasiswa WNA harus mendapat izin dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementrian Riset dan Pendidikan Tinggi di Jakarta. 2) Persyaratan Administrasi a) Fotokopi kartu pelajar SMA/MA/SMK (saat mendaftar); b) Fotokopi rapor SMA/MA/SMK semester I-IV yang telah dilegalisasi oleh Kepala Sekolah yang bersangkutan (saat pendaftaran); c) Foto berwarna 4 6 sebanyak 3 lembar, kondisi 6 bulan terakhir dan posisi formal menghadap ke depan (saat pemberkasan); d) Fotokopi Ijazah yang telah dilegalisir sebanyak 2 lembar (saat pemberkasan). e) Fotokopi SKHUN, sebanyak 2 lembar (saat pemberkasan). f) Fotokopi Akta kelahiran sebanyak 1 lembar (saat pemberkasan); g) Fotokopi Kartu Keluarga sebanyak 1 lembar (saat pemberkasan); h) Fotokopi Kartu keluarga Angkatan Darat untuk Putra/Putri Prajurit TNI AD sebanyak 1 lembar dilegalisir oleh Komandan Satuan (saat pemberkasan); 3) Persyaratan Khusus a) Persyaratan latar belakang pendidikan pendaftar: Prodi yang di Daftar Persyaratan Khusus Ilmu Keperawatan (S-1) Kebidanan (S-1) Kebidanan (D-3) Perekam dan Informasi Kesehatan(D-3) Teknologi Bank Darah Farmasi (S-1) Pendidikan Profesi Ners 1. SMA/MA/Paket C Jurusan IPA, IPS, dan SMK Kesehatan Seluruh Jurusan. 2. Surat keterangan sehat dan tidak buta warna dari dokter RS/Puskesmas/Klinik. 3. Surat keterangan bebas HBSAg dari dokter RS/Puskesmas/Lab. Diagnostik/PMI 4. Tinggi Badan Pria minimal 155 cm, dan Wanita 150 cm untuk Prodi Keperawata dan Kebidanan. 1. SMA/MA/Paket C jurusan IPA dan SMK Kesehatan Jurusan Farmasi dan Farmasi Industri. 2. Surat keterangan sehat dan tidak buta warna dari dokter RS/Puskesmas/Klinik. 3. Surat keterangan bebas HBSAg dari dokter RS/Puskesmas/Lab. Diagnostik/PMI. Hanya menerima dari alumni Prodi Ilmu Keperawatan internal (d.h. Stikes Jenderal Achmad Yani Yogyakarta) Panduan Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta 4

Prodi yang di Daftar Teknik Informatika (S-1) Teknologi Informasi (S-1) Sistem Informasi (S-1) Teknik Industri (S-1) Biokewirausahaan (S-1) Manajemen Informatika (D-3) Manajemen (S-1) Akuntansi (S-1) Psikologi (S-1) Hukum (S-1) Persyaratan Khusus SMA/MA/SMK/Paket C Seluruh Jurusan b) Persyaratan khusus Calon Mahasiswa WNA: (1) Memiliki Ijazah yang setara dengan ijazah pendidikan menengah atas di Indonesia. (2) Pendaftaran pada Prodi yang memiliki nilai akreditasi minimal B. (3) Lulus ujian seleksi masuk (4) Lulus uji kemampuan bahasa Indonesia. (5) Mendapatkan izin belajar dari kementerian. (6) Memiliki visa atau izin tinggal di Indonesia. (7) Memiliki jaminan sumber pembiayaan untuk menjamin kelangsungan mengikuti pendidikan. (8) Memiliki asuransi kesehatan dan kecelakaan yang berlaku di Indonesia. B. JADWAL SELEKSI GELOMBANG GEL. KHUSUS GEL. 1 GEL. 2 GEL. 3 Rentang Waktu 6 Desember 2018-1 Maret 4 Maret - 17 Mei 18 Mei - 26 Juli 27 Juli - 6 September C. JALUR SELEKSI 1) Jalur Seleksi Penelusuran Minat dan Kemampuan (PMDK) a) Tentang PMDK Seleksi PMDK atau Jalur Prestasi adalah jalur seleksi penerimaan calon mahasiswa melalui seleksi prestasi bidang akademik (nilai rapor atau nilai UN), olah raga dan seni, atlit, dan atau undangan Institusi. Semua Prodi menerima mahasiswa baru melalui pola seleksi PMDK dengan pengaturan kuota dan seleksi yang ditentukan oleh Pimpinan Unjani Yogyakarta. PMDK memungkinkan calon mahasiswa diterima tanpa mengikuti tes akademik dan mendapatkan pengurangan Sumbangan Pengembangan pada Gelombang 1, dengan ketentuan yang ditetapkan oleh Pimpinan Unjani Yogyakarta. b) Biaya Pendaftaran Gelombang Gelombang Khusus Gelombang 1 - Gelombang 3 Biaya Pendaftaran Pendaftar Seleksi PMDK dapat memilih maksimal 2 (dua) Prodi dengan bebas biaya pendaftaran Pendaftar Seleksi PMDK dapat memilih maksimal 2 (dua) Prodi dengan biaya pendaftaran sebesar Rp 200.000,- Panduan Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta 5

c) Jadwal Seleksi PMDK Waktu Pendaftaran Batas Waktu Pengiriman Berkas Pengumuman Gelombang Khusus 3 Desember 2018-1 Maret 1 Maret Diumumkan Setiap Dua Minggu Gelombang 1 Gelombang 2* Gelombang 3 * 2 Maret - 17 18 Mei - 26 27 Juli - 6 Mei Juli September 17 Mei 26 Juli 5 September Diumumkan Setiap Dua Minggu * Dibuka untuk Prodi tertentu jika kuota masih tersedia Diumumkan Setiap Dua Minggu 6 September 2) Jalur Seleksi Reguler a) Tentang Seleksi Reguler adalah jalur seleksi penerimaan calon mahasiswa melalui Seleksi Tes yang diselenggarakan secara periodik/kolektif dalam rangkaian gelombang penerimaan mahasiswa baru Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta. b) Biaya Pendaftaran Pendaftar Seleksi Reguler dapat memilih maksimal 2 (dua) Prodi dengan biaya pendaftaran sebesar Rp 200.000,- c) Jadwal Seleksi Kegiatan Gelombang 1 Gelombang 2 Gelombang 3 * Pendaftaran 4 Maret - 17 Mei 18 Mei - 26 Juli 27 Juli - 6 September Ujian 20 Mei 29 Juli 9 September Pengumuman 21 Mei 30 Juli 10 September Registrasi 21-27 Mei 30 Juli - 5 Agustus 10-12 September Verifikasi Dokumen 21-27 Mei 30 Juli - 5 Agustus * Dibuka untuk Prodi tertentu jika kuota masih tersedia 10-12 September 3) Jalur Seleksi One Day Service (ODS) a) Tentang ODS ODS adalah jalur seleksi penerimaan calon mahasiswa melalui Seleksi Tes yang diselenggarakan dimana seluruh tahapan seleksi dimulai dari pendaftaran sampai dengan hasil tes selesai dalam waktu satu hari. Seleksi ODS di laksanakan di Kampus 2 Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta (d.a Stikes Jenderal Achmad Yani Yogyakarta) yang terletak di Jl. Brawijaya, Ringroad Barat, Ambarketawang, Gamping, Sleman, Yogyakarta. b) Biaya Pendaftaran Pendaftar Seleksi ODS dapat memilih maksimal 2 (dua) Prodi dengan biaya pendaftaran sebesar Rp 200.000,- c) Jadwal Seleksi Panduan Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta 6

Kegiatan ODS 1 ODS 2 ODS 3 * Tanggal Ujian 4 Maret - 6 September Registrasi Verifikasi Dokumen 7 Hari setelah Surat Dikeluarkan 7 Hari setelah Surat Dikeluarkan 21-27 Mei 30 Juli - 5 Agustus * Dibuka untuk Prodi tertentu jika kuota masih tersedia 7 Hari setelah Surat Dikeluarkan 10-12 September 4) Jalur Pendidikan Profesi a) Tentang Jalur Pendidikan Profesi adalah jalur seleksi penerimaan calon mahasiswa untuk Program Pendidikan Profesi yang di selenggarakan oleh Unjani Yogyakarta. Saat ini hanya ada satu Program Pendidikan Profesi yang diselenggarakan, yaitu Program Pendidikan Profesi di Fakultas Kesehatan. b) Ketentuan (1) Warga Negara Republik Indonesia. (2) Berbadan sehat (Fisik dan Kejiwaan). (3) Lulusan Prodi Ilmu Keperawatan (S-1) Fakultas Kesehatan Unjani Yogyakarta (d.h Stikes Jenderal Achmad Yani Yogyakarta). c) Syarat (1) Menyerahkan fotokopi akta lahir sebanyak 1 lembar. (2) Menyerahkan fotokopi KK sebanyak 1 lembar. (3) Menyerahkan fotokopi KTP sebanyak 1 lembar. (4) Menyerahkan fotokopi ijazah dan transkrip nilai yang telah dilegalisir masing-masing sebanyak 2 lembar. (5) Menyerahkan pas foto berwarna 3 X 4 sebanyak 2 lembar. D. PROSEDUR SELEKSI 1) Prosedur Seleksi PMDK a) Prosedur Seleksi PMDK Offline (1) Pendaftar datang ke Kampus 2 Unjani Yogyakarta yang terletak di Jl. Brawijaya, Ringroad Barat, Ambarketawang, Gamping, Sleman, Yogyakarta. (2) Pendaftar memilih jalur Seleksi PMDK di formulir pendaftaran, memilih salah satu jalur PMDK dan mengisi seluruh isian formulir. (3) Pendaftar melakukan pembayaran biaya pendaftaran melalui kantor kas Bank BRI. (4) Pendaftar menyerahkan formulir yang telah diisi dilampiri dengan fotokopi dokumen pendukung (sesuai jalur PMDK yang dipilih) yang telah dilegalisir dengan ketentuan:. No Pendaftar pada Berkas yang Dilampirkan 1 Prodi di Fakultas Kesehatan 1. Fotokopi kartu pelajar 2. Fotokopi rapor di semester 1s.d 5 yang dilegalisir oleh sekolah 3. Surat keterangan Sehat, Tidak Buta warna dari Dokter Rumah Sakit/Puskesmas/Klinik 4. Surat keterangan bebas HbSAg (Hepatitis) dari Dokter Rumah Panduan Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta 7

2 Prodi di Fakultas Teknik dan Teknologi Informasi 3 Prodi di Fakultas Teknik dan Teknologi Informasi Sakit/Puskesmas/Klinik/Lab. Diagnostik 1. Fotokopi kartu pelajar 2. Fotokopi rapor di semester 1 s.d 5 yang dilegalisir oleh sekolah 1. Fotokopi kartu pelajar 2. Fotokopi rapor di semester 1 s.d 5 yang dilegalisir oleh sekolah (5) Bagi pendaftar yang dinyatakan diterima diumumkan melalui website http://pmb.unjaya.ac.id. a) Prosedur Seleksi PMDK Online (1) Melakukan proses pendaftaran secara daring (online) melalui website http://pmb.unjaya.ac.id. Proses ini dapat dilakukan di mana saja (tidak harus datang ke Kampus). (2) Pendaftar mendapatkan konfirmasi akun melalui email untuk diaktifkan di Sistem Informasi Calon Mahasiswa (Sicama) Unjani Yogyakarta. (3) Setelah akun aktif, pendaftar melakukan login ke aplikasi Sicama dan mengisi formulir pendaftaran, serta memilih salah satu jalur PMDK kemudian klik tombol SIMPAN. (4) Pendaftar melakukan pembayaran biaya pendaftaran seleksi PMDK melalui rekening Bank BRI BRIVA (Virtual Account) dengan nomor rekening 77865-6-Nomor Pendaftaran (Misal: 77865-6-0001) atas nama Yayasan Kartika Eka Paksi. (5) Pendaftar melakukan konfirmasi pembayaran pendaftaran seleksi PMDK dengan login kembali ke aplikasi Sicama serta menggungah scan/foto bukti biaya pendaftaran. (6) Pendaftar mendapatkan konfirmasi biaya pendaftaran melalui aplikasi Sicama. (7) Pendaftar menggungah scan/foto berkas dokumen pendukung (sesuai jalur PMDK yang dipilih) yang telah dilegalisir ke Aplikasi Sicama, dengan ketentuan berkas. No Pendaftar Pada Berkas yang Dilampirkan 1 Prodi di Fakultas Kesehatan 2 Prodi di Fakultas Teknik dan Teknologi Informasi 3 Prodi di Fakultas Teknik dan Teknologi Informasi 1. Scan/foto kartu pelajar 2. Scan/foto rapor di semester 1s.d 5 yang dilegalisir oleh sekolah 3. Scan/foto Surat keterangan Sehat, Tidak Buta warna dari Dokter Rumah Sakit/Puskesmas/Klinik 4. Scan/foto Surat keterangan bebas HbSAg (Hepatitis) dari Dokter Rumah Sakit/Puskesmas/Lab. Diagnostik 1. Scan/foto kartu pelajar 2. Scan/foto rapor di semester 1 s.d 5 yang dilegalisir oleh sekolah 1. Scan/foto kartu pelajar 2. Scan/foto rapor di semester 1 s.d 5 yang dilegalisir oleh sekolah Panduan Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta 8

(8) Bagi pendaftar yang dinyatakan diterima diumumkan melalui website http://pmb.unjaya.ac.id. 2) Prosedur Seleksi Reguler a) Prosedur Seleksi Reguler Offline (1) Pendaftar datang ke Kampus 2 Unjani Yogyakarta yang terletak di Jl. Brawijaya, Ringroad Barat, Ambarketawang, Gamping, Sleman, Yogyakarta. (2) Khusus untuk mendaftar Prodi di Fakultas Kesehatan, pendaftar diwajibkan membawa: Surat keterangan Sehat, Tidak Buta warna dari Dokter Rumah Sakit/Puskesmas/Klinik Surat keterangan bebas HbSAg (Hepatitis) dari Dokter Puskesmas/RS/Lab. Diagnostik (3) Pendaftar mengisi formulir pendaftaran dan memilih jalur Seleksi Reguler. (4) Pendaftar melakukan pembayaran biaya pendaftaran melalui kantor kas Bank BRI. (5) Pendaftar mendapatkan Kartu Ujian untuk digunakan saat ujian. (6) Pendaftar mengikuti ujian seleksi dengan lokasi dan tanggal pelaksanaan sesuai yang tertera di kartu ujian. (7) Peserta mengerjakan soal ujian seleksi. (8) Peserta dapat melihat hasil tes di website http://pmb.unjaya.ac.id maksimal 1 hari setelahnya. b) Prosedur Seleksi Reguler Online (1) Melakukan proses pendaftaran secara daring (online) melalui website http://pmb.unjaya.ac.id. Proses ini dapat dilakukan di mana saja (tidak harus datang ke Kampus). (2) Pendaftar mendapatkan konfirmasi akun melalui email untuk diaktifkan di apliasi Sicama Unjani Yogyakarta. (3) Setelah akun aktif, pendaftar melakukan login ke aplikasi Sicama dan mengisi formulir pendaftaran, serta memilih jalur Seleksi Reguler kemudian klik tombol SIMPAN. (4) Pendaftar melakukan pembayaran biaya pendaftaran seleksi PMDK melalui rekening Bank BRI BRIVA (Virtual Account) dengan nomor rekening 77865-6-Nomor Pendaftaran (Misal: 77865-6-0001) atas nama Yayasan Kartika Eka Paksi. (5) Pendaftar melakukan konfirmasi pembayaran pendaftaran seleksi PMDK dengan login kembali ke aplikasi Sicama serta menggungah scan/foto bukti biaya pendaftaran. (6) Khusus untuk mendaftar Prodi di Fakultas Kesehatan, pendaftar diwajibkan mengunggah: Scan/foto surat keterangan Sehat, Tidak Buta warna dari Dokter Rumah Sakit/Puskesmas/Klinik Scan/foto surat keterangan bebas HbSAg (Hepatitis) dari Dokter Puskesmas/RS/Lab. Diagnostik (7) Pendaftar mendapatkan konfirmasi biaya pendaftaran melalui aplikasi Sicama. (8) Pendaftar mencetak kartu ujian melalui aplikasi Sicama. (9) Pendaftar mengikuti ujian seleksi dengan lokasi dan tanggal pelaksanaan sesuai yang tertera di kartu ujian. (9) Peserta mengerjakan soal ujian seleksi. (10) Peserta dapat melihat hasil tes di website http://pmb.unjaya.ac.id maksimal 1 hari setelahnya. Panduan Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta 9

3) Prosedur dan Tahapan Seleksi ODS a) Prosedur Seleksi ODS Offline (1) Pendaftar datang ke Kampus 2 Unjani Yogyakarta yang terletak di Jl. Brawijaya, Ringroad Barat, Ambarketawang, Gamping, Sleman, Yogyakarta. (2) Khusus untuk mendaftar Prodi di Fakultas Kesehatan, pendaftar diwajibkan membawa: Surat keterangan Sehat, Tidak Buta warna dari Dokter Rumah Sakit/Puskesmas/Klinik Surat keterangan bebas HbSAg (Hepatitis) dari Dokter Puskesmas/RS/Lab. Diagnostik (3) Pendaftar mengisi formulir pendaftaran dan memilih jalur Seleksi ODS. (4) Pendaftar melakukan pembayaran biaya pendaftaran melalui kantor kas Bank BRI. (5) Peserta mengerjakan soal di ruang ujian Computer Based Test (CBT). (6) Peserta menerima hasil tes CBT melalui meja Front Office. b) Prosedur Seleksi One Day Service (ODS) Online (1) Melakukan proses pendaftaran secara daring (online) melalui website http://pmb.unjaya.ac.id. Proses ini dapat dilakukan di mana saja (tidak harus datang ke Kampus). (2) Pendaftar mendapatkan konfirmasi akun melalui email untuk diaktifkan di apliasi Sicama Unjani Yogyakarta. (3) Setelah akun aktif, pendaftar melakukan login ke aplikasi Sicama dan mengisi formulir pendaftaran, serta memilih jalur Seleksi ODS dan menentukan waktu pelaksanaannya, kemudian klik tombol SIMPAN. (4) Pendaftar melakukan pembayaran biaya pendaftaran seleksi PMDK melalui rekening Bank BRI BRIVA (Virtual Account) dengan nomor rekening 77865-6-Nomor Pendaftaran (Misal: 77865-6-0001) atas nama Yayasan Kartika Eka Paksi. (5) Pendaftar melakukan konfirmasi pembayaran pendaftaran seleksi PMDK dengan login kembali ke aplikasi Sicama serta menggungah scan/foto bukti biaya pendaftaran. (6) Khusus untuk mendaftar Prodi di Fakultas Kesehatan, pendaftar diwajibkan mengunggah: Scan/foto surat keterangan Sehat, Tidak Buta warna dari Dokter Rumah Sakit/Puskesmas/Klinik Scan/foto surat keterangan bebas HbSAg (Hepatitis) dari Dokter Puskesmas/RS/Lab. Diagnostik (7) Pendaftar mendapatkan konfirmasi biaya pendaftaran melalui aplikasi Sicama. (8) Pendaftar mencetak kartu ujian melalui aplikasi Sicama. (9) Pendaftar mengikuti ujian seleksi dengan lokasi dan tanggal pelaksanaan sesuai yang tertera di kartu ujian. (10) Peserta mengerjakan soal ujian seleksi. (11) Peserta menerima hasil tes CBT melalui meja Front Office. Panduan Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta 10

BAB 3. BIAYA PENDIDIKAN, REGISTRASI, PEMBERKASAN, DAN PENGUNDURAN DIRI A. BIAYA PENDIDIKAN Biaya pendidikan Unjani Yogyakarta tahun akademik /2020 ditentukan oleh Rektor melalui Surat Keputusan nomor Skep/097/UNJANI/XII/2018 dengan rincian sebagaimana terlampir. B. REGISTRASI KEUANGAN PRODI NON PROFESI 1) Calon mahasiswa yang dinyatakan diterima, diwajibkan untuk melakukan registrasi keuangan. 2) Ketentuan registrasi keuangan sebagai berikut: a) Untuk Prodi di Fakultas Kesehatan, besar Angsuran Tahap 1 sebesar Rp 5.000.000,- dibayarkan melalui rekening Bank BRI BRIVA (Virtual Account) dengan nomor rekening 77865-6-Nomor Pendaftaran (Misal: 77865-6- 0001) atas nama Yayasan Kartika Eka Paksi. b) Untuk Prodi di Fakultas Teknik & Teknologi Informasi, Fakultas Ekonomi dan Sosial, besar Angsuran Tahap 1 sebesar Rp 2.000.000,- dibayarkan melalui rekening Bank BNI nomor rekening 0117874659 atas nama Yayasan Kartika Eka Paksi. c) Lakukan konfirmasi setelah pembayaran dengan mengirimkan Scan/Foto bukti pembayaran ke Email: uk@unjaya.ac.id dengan Subject: Konfirmasi_Jenis Angsuran_Prodi_Nama, (Contoh: Konfirmasi_Angsuran 1_Psikologi_Wulan), atau dikirimkan/menghubungi nomor 0856-0141-1713 / 0857-2935-4348 d) Jika Anda tidak melakukan Registrasi sampai waktu yang ditentukan, maka dianggap mengundurkan diri. C. REGISTRASI KEUANGAN PRODI PROFESI 1) Setelah selesai melaksanakan pendaftaran segera menyelesaikan registrasi awal sebesar Rp 7.500.000,- untuk mendapatkan set seragam. 2) Khusus bagi mahasiswa KBAD, dinyatakan dengan melampirkan fotokopi formulir KU- 1 yang dilegalisir satuannya, akan mendapatkan potongan biaya pendidikan sebesar 10%. D. PEMBERKASAN 1) Pemberkasan dilakukan setelah calon mahasiswa dinyatakan diterima di Unjani Yogyakarta dan telah melakukan pembayaran angsuran pertama biaya pendidikan. 2) Calon mahasiswa wajib meyerahkan dokumen berikut: a) Akta Kelahiran yang sudah di legalisir, 1 Lembar. b) Foto 3X4 Berwarna, 2 Lembar. c) Fotokopi rapor (semester 1-6) yang telah dilegalisir, 1 Lembar. d) Fotokopi Ijazah yang telah dilegalisir, 2 Lembar. e) Fotokopi SKHUN, 2 Lembar. f) Fotokopi KTP, 1 Lembar. g) Fotokopi KK, 1 Lembar. h) Bagi Putra/Putri Prajurit TNI AD, mengumpulkan fotokopi KU-1 yang dilegalisir Komandan Satuan. 3) Untuk mahasiswa alih jalur atau pindahan wajib meyerahkan dokumen tambahan berikut: a) 2 lembar fotokopi Surat Keterangan Pindah bagi mahasiswa pindahan dari luar Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta. b) 2 lembar fotokopi Ijazah dari Perguruan Tinggi Asal yang telah di legalisir bagi mahasiswa Alih Jalur. Panduan Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta 11

c) 2 lembar fotokopi transkrip nilai terakhir dari Perguruan Tinggi Asal yang telah di legalisir bagi Alih Jalur dan Pindahan. 4) Khusus untuk mahasiswa WNA menyerahkan: a) Fotokopi Paspor b) 2 lembar fotokopi Ijazah yang setara dengan ijazah pendidikan menengah atas di Indonesia. c) Surat keterangan lulus uji kemampuan Bahasa Indonesia. d) Fotokopi izin belajar dari kementerian. e) Fotokopi visa atau izin tinggal di Indonesia. f) Surat jaminan sumber pembiayaan untuk menjamin kelangsungan mengikuti pendidikan. g) Bukti memiliki asuransi kesehatan dan kecelakaan yang berlaku di Indonesia. E. PENGUNDURAN DIRI DAN PENGEMBALIAN BIAYA PENDIDIKAN 1) Ketentuan a) Diterima di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) Jalur Reguler (Bukan Ekstensi) dengan melampirkan fotokopi yang menyatakan diterima di PTN tersebut. b) Membuat surat pernyataan mengundurkan diri, bermeterai Rp 6.000,- c) Melampirkan bukti pembayaran registrasi. d) Melampirkan Kartu Tanda Mahasiswa (jika sudah menerima). e) Batas akhir pengunduran diri adalah pada tanggal 31 Juli ; f) Pengunduran diri setelah batas waktu yang telah ditentukan karena alasan lain, maka biaya yang telah dibayarkan tidak dapat dikembalikan. 2) Besarnya Pengembalian Biaya Pendidikan a) Biaya pendidikan yang dikembalikan hanya registrasi lanjutan (di luar registrasi awal sebesar Rp 5.000.000,- ATAU Rp 2.000.000,-). b) Bagi mahasiswa yang diterima di PTN, dikembalikan sebesar 50%. c) Bagi mahasiswa yang menyatakan tidak jadi berkuliah, dikembalikan sesuai kebijakan pimpinan Unjani Yogyakarta. Panduan Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta 12

BAB 4. KETENTUAN ALIH JENJANG DAN PINDAHAN A. KETENTUAN MAHASISWA ALIH JENJANG Mahasiswa alih jenjang adalah mahasiswa Unjani Yogyakarta dari jenjang D-3 yang akan meneruskan ke jenjang S-1 dimana yang bersangkutan telah dinyatakan lulus jenjang D-3. Adapun ketentuan untuk alih jenjang sebagai berikut: 1) Hanya berlaku untuk Prodi Informatika (S-1), dan Sistem Informasi (S-1) 2) Telah lulus D-3 dengan jurusan/prodi yang sesuai (dari kategori informatika) 3) Calon peserta alih jalur akan diseleksi dengan pertimbangan kondisi calon, seperti: Mata kuliah yang diselesaikan bagi mahasiswa alih jalur adalah mata kuliah tingkat sarjana, termasuk mata kuliah wajib pada jenjang sarjana pada tingkat bawahnya. Sebagai bahan pertimbangan, beban mata kuliah yang harus diambil oleh setiap peserta dikaitkan dengan bobot mata kuliah D-3 dan tingkat kesetaraan mata kuliah 4) Beban studi yang dapat diambil untuk pertama kali maksimal 21 SKS 5) Pembiayaan mahasiswa Alih jenjang disesuaikan dengan mahasiswa baru 6) Bagi mahasiswa alih jalur dari dalam, tidak dikenakan BPA dan besaran SPP Tetap dan variabel disesuaikan dengan besaran SPP saat tahun masuk B. KETENTUAN MAHASISWA PINDAHAN Mahasiswa pindahan adalah mahasiswa dari luar yang pindah kuliah ke Unjani Yogyakarta dan yang bersangkutan belum dinyatakan lulus. Adapun ketentuan untuk pindahan sebagai berikut: 1) Hanya berlaku untuk Prodi Informatika (S-1), dan Sistem Informasi (D-3) 2) Berasal dari jurusan/prodi yang sesuai 3) Bersedia menerima hasil evaluasi nilai (anfulen) yang telah disesuaikan dengan kurikulum di Unjani Yogyakarta (Mata kuliah yang diakui adalah mata kuliah yang materinya sama/setara dengan jenjang/jurusan baru dan proses anfulen ini dilakukan oleh Ketua Prodi) 4) SPP dan sumbangan pengembangan disesuaikan dengan mahasiswa baru Panduan Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta 13

BAB 6. PENUTUP Demikianlah Pedoman Penerimaan Mahasiswa Baru Unjani Yogyakarta sebagai acuan dalam proses rekrutmen mahasiswa baru. Hal-hal lain yang belum tercantum dalam pedoman ini akan ditetapkan oleh Pimpinan Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta dalam ketentuan lain dengan tetap mengacu pada peraturan yang berlaku di Unjani Yogyakarta. Yogyakarta, 5 Desember 2018 Rektor, Dr. Drs. Djoko Susilo, S.T., M.T. Panduan Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta 14

Biro Kerjasama, Promosi, dan Publikasi Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta