BAB I PENDAHULUAN. Ekonomi berbasis pengetahuan (knowledge economy) merupakan suatu hal

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB I PENDAHULUAN. Ekonomi berbasis pengetahuan (knowledge economy) merupakan suatu hal"

Transkripsi

1 BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Ekonomi berbasis pengetahuan (knowledge economy) merupakan suatu hal yang menandai perubahan perekonomian dunia terutama sejak bergulirnya era globalisasi. Perusahaan yang dapat bertahan di industrinya merupakan perusahaan yang tidak hanya inovatif dalam pengembangan produk atau jasa tetapi juga berkembang dalam penggunaan teknologi, terutama teknologi informasi. Perkembangan teknologi yang cepat membuat perusahaan-perusahaan yang bertahan sekarang ini didominasi oleh perusahaan yang telah mengubah model usahanya dari yang berbasis tenaga kerja ke model usaha yang berbasis pengetahuan (knowledge management). Pengetahuan menjadi alat atau mesin yang baru bagi perusahaan untuk meningkatkan nilai perusahaannya. Namun secara logis dapat dikatakan bahwa perusahaan yang berhasil adalah perusahaan yang berinovasi terus menerus dengan lebih mengandalkan teknologi-teknologi baru, keterampilan dan pengetahuan karyawannya dibandingkan perusahaan yang hanya mengandalkan pabrik-pabrik ataupun mesin-mesin yang dimilikinya. Nilai-nilai perusahaan tersebut sebenarnya dapat dilihat secara umum dalam laporan keuangan sebuah perusahaan, namun tidak selalu diungkapkan dalam laporan keuangan dan perusahaan yang berpandangan jauh kedepan pasti juga menyadari hal ini merupakan bagian penting bagi para pemakai laporan keuangan untuk memahami laporan keuangan mereka.

2 Di masa lampau modal hanya dilihat dari sisi pisiknya saja, yang berupa pabrikpabrik, mesin-mesin dan uang tunai atau dengan kata-kata lain merujuk kepada aset yang akan menghasilkan arus kas dimasa depan. Nilai dari aset tersebut dapat ditemukan dengan mudah pada laporan keuangan perusahaan. Namun pada era ekonomi baru (new economy) kemampuan intelektual (brainpower) muncul menjadi faktor yang sangat penting dalam perkembangan hidup suatu usaha atau organisasi. Inilah era modal intelektual yang bisa berupa kompetensi pegawai, skills dan knowhow perusahaan yang terus menerus berkembang dan diperbaharui yang memiliki potensi untuk memajukan perusahaan atau organisasi dan masyarakat. Akibatnya, intellectual capital sekarang ini muncul sebagai konsep penting dalam kehidupan dan pengembangan perusahaan atau organisasi dan kehidupan ekonomi yang lebih luas yang bisa melengkapi atau menandingi konsep-konsep lainnya tentang modal (Rupidara, 2008). Sveiby (1997) merupakan peneliti pertama yang meneliti tentang isu modal manusia (human capital) dalam organisasi. Pekerja yang memiliki pengetahuan yang didapat dari training atau pendidikan formal dan informal lainnya akan memberikan kontribusi yang lebih baik bagi perusahaan dan biaya yang dikeluarkan oleh perusahaan untuk memberikan pelatihan bagi karyawannya merupakan suatu investasi dalam jumlah yang tidak sedikit (Sveiby, 1997). Perkembangan dan kemajuan suatu perusahaan sekarang ditentukan oleh ilmu pengetahuan (knowledge) karena dunia mulai berubah dari material intensive, labour intensive dan energy intensive ke knowledge intensive. Konsep intellectual capital dipopulerkan oleh

3 Stewart (1994) ketika dia menjadi penulis pada majalah Fortune yang berisikan ide baru dalam bisnis tentang intellectual capital yang secara kasat mata tidak kelihatan namun dapat meningkatkan nilai perusahaan. Stewart (1998) kemudian menulisnya dalam sebuah buku berjudul Intellectual Capital: The New Wealth of Organization. Menurut Organisation for Economic Cooperation and Development/OECD (1999) kebangkitan ekonomi baru (new economy) ditandai dengan perubahan dan perkembangan yang sangat cepat dari teknologi informasi dan perkembangan ilmu pengetahuan. Secara khusus OECD juga menjelaskan bahwa intellectual capital sangat penting karena merupakan revolusi dibidang teknologi informasi dan lingkungan informasi menunjukkan semakin pentingnya pengetahuan dan ekonomi berbasis pengetahuan, adanya perubahan pola dalam kegiatan antar personal dan jaringan di masyarakat yang mengutamakan inovasi dan kreativitas sebagai hal yang paling pokok dalam memenangkan persaingan. Sehingga dapat disimpulkan bahwa intellectual capital merupakan bagian integral dari proses penciptaan nilai perusahaan dan sangat penting juga dalam menciptakan dan memelihara competitive advantage atau keunggulan bersaing (OECD, 2000). Tidak dapat dipungkiri, sadar atau tidak sadar, perusahaan telah banyak menghabiskan atau menginvestasikan dana untuk intellectual capital (yang biasa disebut aset tidak berwujud), seperti untuk riset dan pengembangan, pencitraan merek, franchises dan training atau pendidikan untuk para staf. Dana investasi itu tidak secara nyata dapat dilihat atau ditemukan dalam laporan keuangan sehingga dapat mengakibatkan asimetri informasi antara pengguna laporan keuangan dan

4 manajemen perusahaan semakin besar (Holland, 2006). Investasi dalam intellectual capital sangat unik untuk beberapa perusahaan tertentu dan tidak bisa disajikan dengan melihat atau membandingkannya dengan investasi yang dilakukan oleh perusahaan lain. Hal inilah yang kemudian menimbulkan debat karena laporan keuangan tradisional dianggap tidak dapat menyajikan nilai yang sebenarnya dari laporan keuangan tersebut (Lev, 2001), terutama ketidakmampuan laporan keuangan tradisional untuk menangkap pemicu nilai perusahaan di ekonomi baru seperti aset pengetahuan (knowledge asset), sumber daya manusia dan kepuasan konsumen (Bontis, 1998). Hal yang sama juga dinyatakan oleh Lev dan Zarowin (1999). Penelitian yang dilakukan oleh Lev (2001) dan Holland (2006) menyarankan kepada perusahaan untuk mengungkapkan informasi tentang intellectual capital pada laporan tahunan. Menurut Edvinsson dan Malone (1997) serta Sveiby (2001), intellectual capital merupakan salah satu alat yang dapat digunakan untuk menentukan nilai perusahaan sehingga harus diungkapkan dalam laporan keuangan. Boedi (2008) menyatakan bahwa apabila intellectual capital tidak disajikan, maka secara eksternal akan membuat investor kekurangan informasi tentang pengembangan sumber daya tidak berwujud perusahaan sehingga akan menyebabkan persepsi investor akan resiko menjadi lebih besar. Penelitian tentang intellectual capital telah banyak dilakukan oleh penelitipeneliti di berbagai negara di dunia dan secara umum tingkat pengungkapan intellectual capital di dalam laporan keuangan perusahaan-perusahaan di berbagai negara semakin meningkat dari tahun ke tahun (Dielis, 2007). Penelitian yang

5 berkaitan dengan pengungkapan intellectual capital telah dilakukan di Inggris oleh Li, Pike dan Haniffa (2006) dengan objek perusahaan yang terdaftar di bursa Inggris, di Australia oleh Woodcock dan Whiting (2009) dan White, et.al. (2010), Bontis, Keow dan Richardson (2000) di Malaysia, dan di Indonesia oleh Sihotang dan Winata (2008). Di Indonesia, sebenarnya dalam PSAK No. 19 Revisi 2000 (IAI, 2007) telah dijelaskan tentang aset tak berwujud, walaupun tidak secara jelas disebutkan bahwa aset tak berwujud tersebut sebagai intellectual capital namun setidaknya intellectual capital mulai diperhatikan, misalnya hak paten, hak cipta, hak sewa, franchise terbatas, merek dagang, proses dan formula rahasia, perpetual franchise dan goodwill. Sehingga dapat dilihat bahwa implementasi sistem yang baru, lisensi, kekayaan intelektual, ilmu pengetahuan dan penguasaan teknologi dan pengetahuan tentang pasar dan merek dagang merupakan bagian dari aset tak berwujud. Hal tersebut tentunya harus membuat perusahaan-perusahaan yang ada di Indonesia untuk melaporkan aset tak berwujud yang mereka miliki, namun IAI sebagai regulator belum mewajibkan perusahaan, terutama yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) untuk melaporkan intellectual capital tersebut, jadi pengungkapannya masih bersifat sukarela (voluntary). Penelitian tentang pengungakapan intellectual capital di Indonesia masih sangat terbatas, salah satu penelitian tentang pengungkapan IC di Indonesia adalah penelitian yang dilakukan oleh Istanti (2007) yang mengungkapkan bahwa salah satu faktor yang mempengaruhi perusahaan dalam mengungkapkan informasi tentang IC

6 adalah ukuran perusahaan. Li, Pike dan Haniffa (2006) dalam tulisannya menyatakan bahwa faktor-faktor positif dan signifikan yang mempengaruhi perusahaan untuk mengungkapkan informasi tentang IC antara lain market-to-book ratio, volatilitas harga saham, board composition, audit committee size, directors shareholding, ukuran perusahaan dan tipe industri. Dari hasil survey secara global yang dilakukan oleh Taylor and Associates (1998) dalam Williams (2000) melaporkan bahwa pengungkapan intellectual capital (ICD) merupakan salah satu dari sepuluh informasi utama yang dibutuhkan oleh pengguna laporan keuangan. Informasi-informasi tersebut akan digunakan dalam pengambilan keputusan untuk membeli saham suatu perusahaan. Hal ini telah dibuktikan oleh Tsai dan Hua (2006) yang mengungkapkan bahwa intellectual capital berpengaruh positif terhadap harga saham perusahaan yang diteliti di Taiwan. Berdasarkan hal-hal tersebut diatas, peneliti ingin mengetahui praktek pengungkapan informasi intellectual capital di Indonesia. Penelitian ini dilakukan untuk melihat pengungkapan intellectual capital pada laporan tahunan terutama dengan banyaknya tipe industri perusahaan-perusahaan yang ada terdaftar di BEI. Selain itu peneliti juga ingin meneliti pengaruh market-to-book ratio, board composition, audit committee size, ukuran perusahaan, tipe auditor, jumlah halaman laporan tahunan (number of the annual reports pages) dan tipe industri terhadap pengungkapan IC dalam laporan tahunan perusahaan-perusahaan yang terdaftar di BEI dan pengaruh pengungkapan IC tersebut terhadap harga saham perusahaan.

7 1.2 Rumusan Masalah Dari uraian yang telah dikemukakan pada latar belakang, maka permasalahan yang akan dibahas pada penelitian ini adalah: 1. Apakah market-to-book ratio, board composition, audit committee size, ukuran perusahaan, jumlah halaman laporan tahunan (number of the annual reports pages), tipe auditor dan tipe industri berpengaruh terhadap pengungkapan IC dalam laporan tahunan perusahaan-perusahaan yang terdaftar di BEI? 2. Apakah pengungkapan IC didalam laporan tahunan berpengaruh terhadap harga saham perusahaan-perusahaan yang terdaftar di BEI? 1.3 Tujuan Penelitian Tujuan dari penelitian ini adalah untuk: 1. Menganalisis pengaruh market-to-book ratio, board composition, audit committee size, ukuran perusahaan, jumlah halaman laporan tahunan (number of the annual reports pages), tipe auditor dan tipe industri terhadap pengungkapan IC dalam laporan tahunan perusahaan-perusahaan yang terdaftar di BEI. 2. Menganalisis pengaruh pengungkapan IC didalam laporan tahunan terhadap harga saham perusahaan-perusahaan yang terdaftar di BEI.

8 1.4 Manfaat Penelitian Manfaat yang diharapkan dari penelitian ini adalah: 1. Sebagai pengalaman dalam melakukan penelitian dan sebagai sarana untuk mengembangkan wawasan dan pengetahuan intelektual bagi peneliti. 2. Sebagai bahan referensi bagi manajemen perusahaan dalam menyusun kebijakan, terutama kebijakan yang berkaitan dengan pengungkapan informasi capital intellectual pada laporan tahunan. 3. Sebagai bahan referensi bagi peneliti selanjutnya. 1.5 Originalitas Penelitian Penelitian ini merupakan replikasi dari penelitian Istanti (2007), dengan judul Faktor-faktor yang mempengaruhi Pengungkapan Sukarela Modal Intelektual (Studi Empiris Pada Perusahaan Non Keuangan Yang Listing di BEI) dan penelitian Li, Pike dan Haniffa (2006) yang berjudul Intellectual Capital Disclosure In Knowledge Rich Firms: The Impact of Market and Corporate Governance Factors. Penelitian Istanti menggunakan variabel konsentrasi kepemilikan, leverage, komisaris independen, umur perusahaan dan ukuran perusahaan sedangkan penelitian Li, Pike dan Haniffa menggunakan variabel level of hidden value (market-to-book ratio), share price volatility, listing age, board composition, ownership structure, audit committee size, director s shareholding, type of industri dan firm size. Pada penelitian ini penulis mencoba menambahkan dua variabel yaitu tipe auditor (type of auditor) dan jumlah halaman laporan tahunan (number of the annual reports pages). Variabel

9 type of auditor digunakan karena menurut hasil penelitian yang dilakukan oleh Woodcock dan Whiting (2009) salah satu yang mempengaruhi pengungkapan IC adalah tipe auditor. Variabel jumlah halaman laporan tahunan (number of the annual reports pages) digunakan karena menurut penelitian Sihotang dan Winata (2008) jumlah halaman laporan tahunan (number of the annual reports pages) memiliki pengaruh positif dan signifikan dalam pengungkapan IC. Beberapa penelitian sebelumnya belum pernah memasukkan variabel tipe auditor dan jumlah halaman laporan tahunan (number of the annual reports pages) sebagai salah satu faktor yang mempengaruhi pengungkapan IC pada laporan tahunan. Selain perbedaan dalam variabel, perbedaan penelitian ini dengan penelitian terdahulu adalah pada periode penelitian dan objek perusahaan yang diteliti. Penelitian Istanti dilakukan pada perusahaan non keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2007, sementara Li, Pike dan Haniffa melakukan penelitian pada 100 perusahaan yang terdaftar di bursa Inggris pada tahun 2004 sedangkan penelitian ini dilakukan pada perusahaan-perusahaan yang terdaftar di BEI tahun Perbedaan lainnya adalah tipe industri yang digunakan berbeda dengan tipe industri yang digunakan dalam penelitian Li, Pike dan Haniffa. Penelitian ini menggunakan tipe industri yang sesuai dengan klasifikasi industri yang dibuat oleh BEI. Pengembangan yang dilakukan pada penelitian ini adalah adanya pengujian pengaruh pengungkapan IC tersebut terhadap harga saham perusahaan-perusahaan tersebut.

BAB I PENDAHULUAN. Di Indonesia, modal intelektual telah berkembang dengan adanya

BAB I PENDAHULUAN. Di Indonesia, modal intelektual telah berkembang dengan adanya 1.1 Latar Belakang BAB I PENDAHULUAN Di Indonesia, modal intelektual telah berkembang dengan adanya PSAK No.19 (revisi 2009) tentang aset tidak berwujud (Intangible Asset). Menurut Oxford English Reference
