Hubungan Karakteristik Ibu Bersalin dengan Kejadian Seksio Sesarea di RSUD Indramayu Periode April-Mei 2013

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "Hubungan Karakteristik Ibu Bersalin dengan Kejadian Seksio Sesarea di RSUD Indramayu Periode April-Mei 2013"

Transkripsi

1 Hubungan Karakteristik Ibu Bersalin dengan Kejadian Seksio Sesarea di RSUD Indramayu Periode April-Mei 2013 Popop Bahtera Prabawati ABSTRAK Penyebab AKI terbagi menjadi dua golongan yaitu langsung seperti komplikasi kehamilan, persalinan dan nifas dan tidak langsung seperti penyakit jantung dan sebagainya dan seksio sesarea merupakan jalan keluar penanganan komplikasi tersebut. Berdasarkan umur ibu, paritas, pendidikan,dan sosial ekonomi kejadian seksio sesarea di RSUD Indramayu periode April-Mei 2013 mencapai 80 kasus dari 127 persalinan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menegtahui hubungan karakteristik ibu bersalin dengan kejadian seksio sesarea di ruang perawatan kebidanan RSUD Indramayu periode April- Mei Desain penelitian dalam penelitian ini adalah metode analaitik dengan pendekatan cross sectional dengan populasi seluruh ibu bersalin dengan pengambilan sampel menggunakan teknik accidental sampling. Dilakukan pada tanggal 29 April-11 Mei. Pengumpulan data meggunakan data primer dengan menggunakan lembar check list. Analisis data menggunakan analisis univariat dan bivariat. Hasil penelitian menunjukan bahwa mayoritas ibu bersalin pada kelompok usia tahun, paritas multipara, pendidikan SD dan SMP, sosial ekonomi Rp kejadian seksio sesarea di RSUD Indramayu tinggi yaitu sebanyak 80 ibu bersalin (63%). Hasil analisis dengan uji chi square menunjukan bahwa p value hubungan antara umur ibu dengan kejadian seksio sesarea 0,001 0,005 atau terdapat hubungan antara umur dengan kejadian seksio sesarea, p value hubungan antara paritas dengan kejadian seksio sesarea 0,000 0,005 atau terdapat hubungan antara paritas dengan kejadian seksio sesarea, p value hubungan antara pendidikan dengan kejadian seksio sesarea 0,002 0,005 atau terdapat hubungan antara pendidkan dengan kejadian seksio sesarea, p value hubungan antara sosial ekonomi dengan kejadian seksio sesarea 0,947> 0,05 atau tidak terdapat hubungan antara sosial ekonomi dengan kejadian seksio sesarea. Dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara umur, paritas, dan pendidikan dengan kejadian seksio sesarea dan tidak terdapat hubungan antara sosial ekonomi dengan kejadian seksio sesarea. Diharapkan bidan dapat mengidentifikasi secara cepat dan tepat komplikasi persalinan sehingga dapat mengurangi angka kejadian seksio sesarea. Kata Kunci : Umur Ibu, Paritas, Pendidikan, Sosial Ekonomi 14

2 PENDAHULUAN A. Latar Belakang Penelitian WHO (2009) menyebutkan bahwa pada setiap hari terdapat 1500 perempuan meninggal karena komplikasi persalinan. Menurut WHO tahun 2005 Angka Kematian Ibu (AKI) di Indonesia mencapai per kelahiran hidup (KH). Sedangkan AKI Indonesia berdasarkan data dari Survei Demografi Kesehatan Indonesia (SDKI) pada tahun 2007 tercatat 228/ KH. Keadaan ini tentunya jauh dari sasaran yang ingin dicapai pada tahun 2015, yaitu 102 kematian dari KH. Berdasarkan Profil Kesehatan Kabupaten/Kota tahun 2010, AKI Jawa Barat tercatat 87,59/ kelahiran hidup atau sekitar 804 orang dari orang. Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan Kabupaten Indramayu, jumlah kematian ibu pada tahun 2012 sebanyak 44 ibu dari ibu melahirkan. Penyebab AKI terbagi menjadi dua golongan, yaitu penyebab langsung yang disebabkan oleh komplikasi kehamilan, persalinan, nifas, dan penyebab tidak langsung antara lain yaitu penyakit jantung, kanker dan sebagainya (PrawirohardjoSarwono, 2009 :7). Berdasarkan data SDKI ada tahun dari seluruh persalinan, masih terdapat 36% ibu mengalami komplikasi selama persalinan. Hal ini membutuhkan penanganan khusus selama persalinan. Seksio sesarea merupakan jalan keluar untuk penanganan persalinan dengan komplikasi. Seksio sesarea adalah suatu persalinan buatan, dimana janin dilahirkan melalui suatu insisi pada dinding perut dan dinding rahim dengan syarat rahim dalam keadaan utuh serta berat janin diatas 500 gram (ListyaSetjalilakusuma, 2007 :133). Peningkatan angka seksio sesarea terjadi di Indonesia, meskipun diktum once a sesarean always a cesarean di Indonesia tidak dianut, tetapi sejak dua dekade terakhir ini telah terjadi perubahan trend seksio sesarea di Indonesia. Dalam 20 tahun terakhir ini terjadi kenaikan proporsi seksio sesarea dari 5% 15

3 menjadi 20%. Seksio sesarea ini terlalu sering dilakukan sehingga para kritikus menyebutnya sebagai panacea (obat mujarab) praktek kebidanan (Sibuea D.H, 2007). Meskipun seksio sesarea merupakan jalan keluar untuk penanganan persalinan dengan komplikasi, namun bukan berarti persalinan dengan seksio sesarea tidak disertai dengan risiko. Risiko utama persalinan seksio sesarea adalah kerusakan organ-organ seperti vesika urinaria dan uterus saat dilangsungkannya operasi (Rasjidi Imam.2009: 10). Menurut hasil penelitian yang dilakukan Ezra Marisi D Sinaga yang dilakukan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sidakalang Sumatera Utara, terdapat hubungan antara umur, paritas, pendidikan, sosial ekonomi, dan indikasi ibu bersalin dengan kejadian seksio sesarea, dan yang mengalami kejadian seksio sesarea tertinggi yaitu pada usia tahun (78,6%) paritas multipara (35,3%) pendidikan SMA (49,6%) sosial ekonomi rendah (79,1%) dan indikasi medis (93%). (Ezra Marisi D Sinaga, 2007) Berdasarkan faktor-faktor yang menyebabkan kejadian seksio sesaria seperti yang dijelaskan diatas, peneliti menggunakan lima faktor dalam penelitian ini yaitu umur, paritas, pendidikan, sosial ekonomi, dan indikasi. Berdasarkan studi pendahuluan yang telah dilakukan peneliti pada tanggal 10 Maret 2013 di RSUD Indramayu, peneliti memperoleh data kejadian seksio sesarea pada tahun 2010 sebanyak 865 dari proses persalinan, pada tahun 2011 sebanyak 892 dari proses persalinan, sedangkan tahun 2012 sebanyak 991 dari proses persalinan dan sampai dengan bulan maret 2013 terdapat 197 kasus dari 846 proses persalinan. Selain itu pada pertengahan tahun 2013 terdapat 1 kasus kematian ibu pasca seksio sesarea yang disebabkan oleh komplikasi kehamilan dan persalinan. Mengacu pada data dan fenomena diatas, maka peneliti tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul Hubungan Karakteristik Ibu Bersalin dengan Kejadian Seksio Sesarea di RSUD Indramayu Periode April-Mei

4 B. Rumusan Masalah Penelitian Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah adakah hubungan karakteristik ibu bersalin dengan kejadian seksio sesarea di RSUD Indramayu periode April-Mei 2013? C. Tujuan Penelitian 1. Tujuan umum Ingin mengetahui hubungan antara karakteristik ibu bersalin dengan kejadian seksio sesarea di RSUD Kabupaten Indramayu periode April -Mei Tujuan khusus a. Ingin mengetahui distribusi frekuensi kejadian seksio sesarea b. Ingin mengetahui distribusi frekuensi ibu bersalin berdasarkan umur ibu c. Ingin mengetahui distribusi frekuensi ibu bersalin berdasarkan paritas d. Ingin mengetahui distribusi frekuensi ibu bersalin berdasarkan pendidikan e. Ingin mengetahui distribusi frekuensi ibu bersalin berdasarkan sosial ekonomi f. Ingin mengetahui hubungan antara umur ibu dengan kejadian SC g. Ingin mengetahui hubungan antara paritas dengan kejadian SC h. Ingin mengetahui hubungan antara pendidikan dengan kejadian SC i. ngin mengetahui hubungan antara sosial ekonomi dengan kejadian SC. D. Manfaat penelitian 1. Manfaat teoritis Hasil penelitian ini dapat menjadi referensi dalam pendidikan terutama dalam pendidikan kebidanan dan dapat menjadi panduan dalam mengembangkan penelitian ilmiah selanjutnya, sehingga dapat meningkatkan wawasan dan pengetahuan peneliti lain khususnya tentang hubungan antara karakteristik ibu bersalin dengan kejadian seksio sesarea. 2. Manfaat praktis Hasil penelitian ini dapat menjadi acuan untuk pengambilan kebijakan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan khususnya dalam penanganan komplikasi persalinan, sehingga dapat menurunkan angka kejadian seksio sesarea. 17

5 METODE PENELITIAN Desain Penelitian Penelitian ini merupakan penelitian analitik dengan menggunakan pendekatan cross sectional yaitu penelitian untuk mempelajari dinamika korelasi antara faktor-faktor resiko dengan efek, dengan cara pendekatan, observasi atau pengumpulan data sekaligus pada suatu saat (Point Time Approach). (Notoatmodjo, 2005:145) HASIL PENELITIAN 1. KejadianSeksioSesarea Tabel. 2 DistribusiFrekuensiIbuBersalinBerdasarkanKejadian SeksioSesarea di RSUD Indramayu Periode April-Mei 2013 SeksioSesarea Frekuensi Persentase (%) Ya Tidak Jumlah Berdasarkan Tabel.2 dapat dilihat bahwa dari 127 ibu bersalin, mayoritas ibu mengalami persalinan dengan seksio sesarea sebanyak 80 ibu bersalin (63%) 2. Umur Ibu Tabel. 3 DistribusiFrekuensiIbuBersalinBerdasarkan UmurIbu di RSUD Indramayu Periode April-Mei 2013 Umur Frekuensi Persentase (%) <20tahun 11 8, tahun 95 74,8 35tahun 21 16,5 Jumlah

6 Berdasarkan Tabel.3 dapat dilihat bahwa dari 127 ibu bersalin, mayoritas ibu berada pada kelompok umur tahun sebanyak 95 ibu bersalin (74,8%). 3. Paritas Tabel 4. DistribusiFrekuensiIbuBersalinBerdasarkan Paritas di RSUD Indramayu Periode April-Mei 2013 Paritas Frekuensi Persentase (%) , , ,5 Jumlah Berdasarkan Tabel.4 dapat dilihatbahwa dari 127 ibu bersalin, mayoritas ibu berada pada kelompok paritas 2-4 (multipara) sebanyak 69 ibubersalin (54,3%) 4. Pendidikan Tabel 5. DistribusiFrekuensiIbuBersalinBerdasarkan Pendidikan di RSUD Indramayu Periode April-Mei 2013 Pendidikan Frekuensi Persentase (%) TidakSekolah 0 0 Tamat SD 45 35,4 Tamat SMP 45 35,4 Tamat SMA 29 22,8 Tamat PT 8 6,3 Jumlah Berdasarkan Tabel.5 dapat dilihat bahwa dari 127 ibu bersalin, mayoritas ibu berada pada kelompok pendidikan SD dan SMP masing-masing sebanyak45 ibu bersalin (35,4%). 5. Sosial Ekonomi 19

7 Tabel 6. Distribusi Frekuensi Ibu Bersalin Berdasarkan Sosial Ekonomi di RSUD Indramayu Periode April-Mei 2013 Sosial Ekonomi Frekuensi Persentase Rp ,8 >Rp ,2 Jumlah Berdasarkan Tabel.6 dapat dilihat bahwa dari 127 ibu bersalin, mayoritas ibu berada pada kelompok sosial ekonomi Rp (kurang dari UKM Kabupaten Indramayu) yaitu sebanyak 95 ibu bersalin (74,8%). A. AnalisisBivariat 1. Hubungan antara Umur Ibu dengan KejadianSeksioSesarea di RSUD Indramayu Periode April-Mei 2013 Tabel 7. Hubungan Umur Ibu dengan Kejadian SeksioSesarea di RSUD Indramayu Periode April-Mei 2013 SC Umur Ya Tidak Jumlah p-value F % F % F % <20 tahun 10 90,9 1 9, , , , tahun 35 tahun 19 90,5 2 9, Berdasarkan tabel 7.dapat dilihat bahwa dari 80 ibu bersalin yang mengalami persalinan dengan seksio sesarea,mayoritas ibu bersalin berada pada kelompok umur tahun sebanyak 51 ibu bersalin (53,7%). Dan berdasarakan hasil analisis bivariat yang telah dilakukan ujichi-square diperoleh nilai p value 0,001< α = 0,05 yang berarti Ha gagal ditolak atau terdapat hubungan antara umur ibu dengan kejadian seksio sesarea. 20

8 2. Hubungan antara Paritas dengan Kejadian SeksioSesarea di RSUD Indramayu Periode April-Mei 2013 SC Paritas Tabel. 8 Hubungan Paritas dengan Kejadian Seksio Sesarea di RSUD Indramayu Periode April-Mei 2013 Ya Tidak Jumlah p-value F % F % F % ,2 5 9, , ,4 2 28, Berdasarkan tabel 8.dapat dilihat bahwa dari 80 ibu bersalin yang mengalami persalinan dengan seksio sesarea,mayoritas ibu bersalin berada pada kelompok paritas 1 (primipara) sebanyak 46 ibu bersalin (90,2%). Dan berdasarkan hasil analisis bivariat yang telah dilakukan uji Chi-Square diperoleh nilai p value 0,000 < α = 0,05 yang berarti Ha gagal ditolak atau terdapat hubungan antara paritas dengan kejadian seksio sesarea. 3. HubunganantaraPendidikandenganKejadianSeksioSesarea di RSUD IndramayuPeriode April-Mei 2013 Tabel. 9 HubunganPendidikandenganKejadianSeksio Sesareadi RSUD Indramayu Periode April-Mei 2014 SC Ya Tidak Jumlah p-value F % F % F % Pendidikan TidakSekolah ,002 Tamat SD 34 75, , Tamat SMP 32 71, , Tamat SMA 12 41, , Tamat PT 2 25,6 6 75, Berdasarkan tabel 9.dapat dilihat bahwa dari 80 ibu bersalin yang mengalami persalinan dengan seksio sesarea,mayoritas ibu bersalin berada 21

9 pada kelompok pendidikan tamat SD sebanyak 34 ibu bersalin (75,6%). Dan berdasarkan hasil analisis bivariat yang telah dilakukan uji Chi-Square diperoleh nilai p value 0,002 < α = 0,05 yang berarti Ha gagal ditolak atau terdapat hubungan antara pendidikan dengan kejadian seksiosesarea. 4. Hubungan antarasosial Ekonomi dengan KejadianSeksioSesarea di RSUD Indramayu Periode April-Mei 2013 Tabel.10 HubunganSosial Ekonomi dengan KejadianSeksio Sesarea di RSUD Indramayu Periode April-Mei 2013 SC Ya Tidak Jumlah p-value Sosek F % F % F % Rp , , ,947 >Rp , , Berdasarkan tabel 10. Dapat dilihat bahwa dari 80 ibu bersalin yang mengalami persalinan dengan seksiosesarea, mayoritas ibu bersalin berada pada kelompok sosial ekonomi Rp (kurang dari UKM KabupatenIndramayu) sebanyak 60 ibubersalin (63,2%). Dan berdasarkan hasil analisis bivariat yang telah dilakukan ujichi-square diperoleh nilai p value 0,947 > α = 0,05 yang berarti Ha ditolak atau tidak terdapat hubungan antara sosialekonomi dengan kejadian seksiosesarea. PEMBAHASAN A. Analisis Univariat 1. Gambaran Kejadian Seksio Sesarea Berdasarkan Tabel.2 dapat dilihat bahwa dari 127 ibu bersalin, mayoritas ibu mengalami persalinan dengan seksio sesarea sebanyak 80 ibu bersalin (63%). 22

10 Hal ini menunjukan bahwa kejadian komplikasi persalinan tinggi sehingga angka kejadian seksio sesarea sebagai jalan keluar untuk penanganan komplikasi tersebut juga tinggi.hasil penelitian ini lebih tinggi dari angka komplikasi persalinan berdasarkan SDKI tahun sebanyak 36 %. Berdasarakan data tersebut maka peneliti menyimpulkan bahwa mayoritas ibu bersalin mengalami komplikasi persalinan sehingga memilih persalinan dengan seksio sesarea 2. Gambaran Umur Ibu Bersalin Berdasarkan Tabel.3 dapat dilihat bahwa dari 127 ibu bersalin, mayoritas ibu berada pada kelompok umur tahun sebanyak 95 ibu bersalin (74,8%). Menurut Notoatmodjo (2003), umur adalah usia individu yang terhitung mulai saat dilahirkan sampai saat berulang tahun terakhir. Umur ibu mempengaruhi bagaimana ibu mengambil keputusan dalam pemeliharaan kesehatan dirinya, semakin bertambah usia maka pengalaman dan pengetahuan semakin bertambah terutama pemeliharaan kesehatan. Dan menurut Rochjati P (2003) bahwa umur reproduksi optimal bagi seorang ibu adalah antara tahun. Dibawah dan diatas umur tersebut akan meningkatkan risiko kehamilan dan persalinan Berdasarkan data tersebut maka peneliti menyimpulkan bahwa mayoritas ibu bersalin berada dalam kondisi organ reproduksi yang optimal.hal ini menggambarkan bahwa mayoritas ibu bersalin sudah mengetahui umur yang baik untuk hamil dan bersalin. 3. Gambaran Paritas Ibu Bersalin Berdasarkan Tabel.4 dapat dilihat bahwa dari 127 ibu bersalin, mayoritas ibu berada pada kelompok paritas 2-4 (multipara) sebanyak 69 ibu bersalin (54,3%). 23

11 Menurut Manuaba (199 8), paritas adalah status melahirkan anak pada seorang wanita. Primipara adalah wanita yang telah melahirkan 1 orang anak.multipara adalah wanita yang telah melahirkan 2-4 anak.grandemultipara adalah wanita yang telah melahirkan 5 anak. Menurut Mochtar R (1998) paritas yang pertama mempunyai risiko yang relative lebih tinggi terhadap ibu dan anak, akan tetapi risiko ini menurun pada paritas kedua dan ketiga, dan akan meningkat lagi pada paritas keempat dan seterusnya. Berdasarkan data tersebut maka peneliti menyimpulkan bahwa mayoritas ibu bersalin memiliki risiko yang kecil untuk mengalami komplikasi kehamilan dan persalinan. 4. Gambaran Pendidikan Ibu Bersalin Berdasarkan Tabel.5 dapat dilihat bahwa dari 127 ibu bersalin, mayoritas ibu berada pada kelompok pendidikan SD dan SMP sebanyak 45 ibu bersalin (34,4%). Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (2006) pendidikan adalah proses pengubahan sikap dan tingkah laku seorang atau kelompok orang dalam usaha mendewasakan manusia melalui upaya pengajaran dan pelatihan. Berdasarkan data tersebut maka peneliti menyimpulkan bahwa mayoritas ibu bersalin berpendidikan rendah sehingga dapat mengakibatkan pengetahuan dan kesadaran dalam mengantisipasi kesulitan dalam kehamilan dan persalinan juga rendah.hal ini dapat berpengaruh terhadap pengawasan selama kehamilan, sehinggapengawasan kehamilan tidak secara berkala dan tidak teratur. 5. Gambaran Sosial Ekonomi Berdasarkan Tabel.6 dapat dilihat bahwa dari 127 ibu bersalin, mayoritas ibu berada pada kelompok sosial ekonomi Rp (kurang dari UKM Kabupaten Indramayu) yaitu sebanyak 95 ibu bersalin (74,8%). 24

12 Sosial ekonomi adalah keadaan ekonomi seseorang dalam mencapai ebutuhannya, baik kebutuhan primer, sekunder dan tersier. Derajat sosial ekonomi masyarakat akan menunjukan tingkat kesejahteraan dan kesempatannya dalam menggunakan dan menerima pelayanan kesehatan. Berdasarkan penelitian yang dilakukan peneliti di RSUD Indramayu dapat diketahui bahwa sebagian ibu bersalin berada pada sosial ekonomi rendah sehingga dikhawatirkan pemenuhan kebutuhan gizi yang erat kaitannya dengan kesehatanpun rendah karena daya beli keluarga tersebut kurang. B. Analisis Bivariat 1. Hubungan antara Umur dengan Kejadian Seksio Sesarea di RSUD Indramayu Berdasarkan tabel 7. dapat dilihat bahwa dari 80 ibu bersalin yang mengalami persalinan dengan seksio sesarea, mayoritas ibu bersalin berada pada kelompok umur tahun sebanyak 51 ibu bersalin (53,7%). Dan berdasarkan hasil uji statistik dengan menggunakan teknik Chi-Square diperoleh p-value 0,001< α = 0,05, yang artinya terdapat hubungan antara umur ibu bersalin dengan kejadian seksio sesarea. Berdasarkan pernyataan Mittendorf R, dkk (2010) bahwa setiap kehamilan memiliki risiko. Karena itulah menjelang hamil, seorang calon ibu perlu menyiapkan kondisinya secara istimewa.mittendorf R, dkk (2010) Hal ini juga sesuai dengan penelitian Ezra Marisi D Sinaga (2007) dengan judul Karakteristik Ibu yang Mengalami Persalinan dengan Seksio Sesarea yang Dirawat Inap di Rumah Sakit Umum Daerah Sidakalangyang menyatakan dari 258 persalinan, sebanyak 78,7% adalah persalinan seksiosesarea dengan umur ibu bersalin tahun. Berdasarkan hal tersebut peneliti menyimpulkan bahwa terdapat hubungan antara umur dengan kejadian seksio sesarea, karena umur tahun merupakan umur reproduksi optimal bagi perempuan sehingga pada usia ini banyak perempuan yang 25

13 mengalami kehamilan, dan karena setiap kehamilan berisiko maka banyak pula yang mengalami kehamilan dengan risiko. 2. Hubungan Paritas dengan Kejadian Seksio Sesarea di RSUD Indramayu Berdasarkan tabel 8.dapat dilihat bahwa dari 80 ibu bersalin yang mengalami persalinan dengan seksio sesarea, mayoritas ibu bersalin berada pada kelompok paritas 1 (primipara) sebanyak 46 ibu bersalin (90,2%). Dan berdasarkan hasil uji statistik dengan menggunakan teknik Chi-Square diperoleh p-value 0,000< α = 0,05, yang artinya terdapat hubungan antara paritas dengan kejadian seksio sesarea. Hal ini sesuai dengan pernyataan Mochtar R (1998) bahwa paritas yang pertama biasanya mempunyai risiko yang relatif lebih tinggi terhadap ibu dan anak, akan tetapi risiko ini akan menurun pada paritas kedua dan ketiga, dan akan meningkat lagi pada paritas ke empat dan seterusnya. Namun tidak senada dengan penelitian Ezra Marisi D Sinaga (2007) di RSU D Sidakalang yang menyatakan dari 258 persalinan, sebanyak 35,3% adalah persalinan seksio sesarea dengan paritas multipara Berdasarkan hal tersebut maka peneliti menyimpulkan bahwa terdapat hubungan antara paritas dengan kejadian seksio sesarea, karena setiap kehamilan memiliki risiko dan risiko ini lebih besar terjadi pada kehamilan pertama. Hal ini disebabkan karena, saat hamil beberapa sistem dalam tubuh ibu mengalami perubahan sebagai bentuk penyesuaian tubuh terhadap kehamilan, misalnya anemia fisiologis yang sering ditemukan pada ibu primipara, hal ini terjadi karena tubuh mengalami hemodelusi (pengenceran darah atau tubuh mengeluarkan cairan fisiologis, sehingga jumlah plasma darah lebih dari sel darah merah) dengan tujuan jantung tidak bekerja terlalu berat dalam memompa darah untuk pemenuhan kebutuhan tubuh ibu hamil. 3. Hubungan Pendidikan dengan Kejadian Seksio Sesarea di RSUD Indramayu 26

14 Berdasarkan tabel 9.dapat dilihat bahwa dari 80 ibu bersalin yang mengalami persalinan dengan seksio sesarea, mayoritas ibu bersalin berada pada kelompok pendidikan tamat SD sebanyak 34 ibu bersalin (75,6%). Dan berdasarkan hasil uji statistik dengan menggunakan teknik Chi-Square diperoleh p-value 0,002< α = 0,05, yang artinya terdapat hubungan antara pendidikan dengan kejadian seksio sesarea. Berdasarkan pernyataan Wirakusumah F (1994) bahwa persalinan seksio sesarea sering terjadi pada ibu yang mempunyai pendidikan rendah. Hal ini tidak sesuai dengan penelitian Ezra Marisi D Sinaga (2007) di RSUD Sidakalang yang menyatakan dari 258 persalinan, sebanyak 49,6% persalinan seksio sesarea dengan pendidikan SMA. Berdasarkan hal tersebut peneliti menyimpulkan bahwa terdapat hubungan antara pendidikan dengan kejadian seksio sesarea karena pendidikan ibu merupakan salah satu faktor penting dalam usaha menjaga kesehatan ibu, anak,dan juga keluarga. Semakin tinggi pendidikan formal seorang ibu diharapkan semakin meningkat pengetahuan dan kesadarannya dalam mengantisipasi kesulitan dalam kehamilan dan persalinan. 4. Hubungan Sosial Ekonomi dengan Kejadian Seksio Sesarea di RSUD Indramayu Berdasarkan tabel 10. dapat dilihat bahwa dari 80 ibu bersalin yang mengalami persalinan dengan seksio sesarea, mayoritas ibu bersalin berada pada kelompok sosial ekonomi Rp (kurang dari UK M Kabupaten Indramayu) sebanyak 60 ibu bersalin (63,2%). Dan berdasarkan hasil uji statistik dengan menggunakan teknik Chi- Square diperoleh p-value 0,947 > α = 0,05, yang artinya tidak terdapat hubungan antara sosial ekonomi dengan kejadian seksio sesarea. Hal ini tidak sesuai dengan pernyataan menurut Notoatmodjo (2003), sosial ekonomi merupakan gambara tingkat kehidupan seseorang dalam mayarakat yang ditemtukan 27

15 dengan faktor pendapatan, pendidikan dan pekerjaan, karena ini dapat mempengaruhi aspek kehidupan termasuk pemeliharaan kesehatan Peneliti menyimpulkan bahwa tidak ada hubungan sosial ekonomi dengan kejadian seksio sesarea.artinya ibu bersalin dengan sosial ekonomi rendah dapat mengalami persalinan dengan seksio sesarea, hal ini didukung dengan adanya program Jampersal (Jaminan Persalinan) dari pemerintah, dimana seluruh biaya persalinan ditanggung oleh pemerintah termasuk didlamnya persalinan dengan seksio sesarea. KESIMPULAN DAN SARAN A. Kesimpulan 1. Kejadian seksio sesarea di RSUD Indramayu periode April-Mei 2013 masih cukup tinggi. 2. Mayoritas umur ibu bersalin tahun 3. Mayoritas paritas ibu bersalin 2-4 kali melahirkan. 4. Mayoritas pendidikan ibu bersalin tamat SD dan SMP. 5. Mayoritas sosial ekonomi ibu bersalin Rp Terdapat hubungan antara umur ibu bersalin dengan kejadian seksio sesarea. 7. Terdapat hubungan antara paritas ibu bersalin dengan kejadian seksio sesarea. 8. Terdapat hubungan antara pendidikan ibu bersalin dengan kejadian seksio sesarea. 9. Tidak terdapat hubungan antara sosial ekonomi dengan kejadian seksio sesarea B. Saran 1. Bagi RSUD Indramayu Diharapkan dapat meningkatkan pelayanan kesehatan khususnya dalam penanganan komplikasi persalinan, sehingga dapat menurunkan angka kejadian seksiosesarea. 2. Bagi Bidan Diharapkan kepada semua bidan agar dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan yang dimiliki dalam mencegah komplikasi persalinan, 28

16 ketepatan dalam pengambilan keputusan klinik, dan terus mengembangkan promosi kesehatan kepada masyarakat melalui penyuluhan kesehatan, dan konseling yang menginformasikan tentang pencegahan komplikasi persalinan sehingga dapat menurunkan AKI dan AKB di Indonesia khususnya di kabupatenindramayu. 3. Bagi Peneliti Lain Diharapkan agar adapat melakukan penelitian lebih lanjut dengan menambahkan variabel penelitian yang lebih spesifik untuk mengetahui penyebab tingginya angka kejadian seksiosesarea dengan cakupan yang lebih luas di beberapa rumah sakit di kabupaten Indramayu, sehingga hasilnya lebih baik. DAFTAR PUSTAKA Achadiat, Chrisdiono M. (2003). Prosedur Tetap Obstetri dan Ginekologi. Jakarta: EGC Budiarto, E. (2002). Biostatistika untuk Kedokteran dan Kesehatan Masyarakat. Jakarta: EGC Dorland.(2002). Kamus Kedokteran Dorland. Jakarta: EGC Hikmawati, Novi Mutapali. (2010) Hubungan antara Karakteristik Ibu Hamil dengan Kejadian Hiperemesis Gravidarum, Karya Tulis Ilmiah, Akbid Muhammadiyah Cirebon Kasdu, Dini. (2005). Solusi Problem Persalinan.Jakarta : Puspa Swara Manuaba, IGB (1999). Operasi Kebidanan Kandungan dan Keluarga Berencana untuk Dokter Umum.Jakarta : EGC Margono.(2004). Metodologi Penelitian Pendidikan. Jakarta: Rineka Cipta Martius, Gerhard. (1997). Bedah Kebidanan Martius. Jakarta: EGC Mochtar, Rustam. (1998). Sinopsis Obstetri Jilid I. Jakarta: EGC (1998). Sinopsis Obstetri Jilid II. Jakarta: EGC Notoatmodjo, S. (2005).Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta 29

17 (2010). Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta Oxhorn, H (2003). Ilmu Kebidanan: Patologi dan Fisiologi. Yogyakarta: Yayasan Essentia medica Pierce. (2006). At A Glanced Ilmu Bedah Edisi Ketiga. Jakarta: Erlangga Poerwadarminta.(2006). Kamus Besar Bahasa Indonesia. Rasjidi, Imam. (2009). Manual Seksio Sesarea dan Laparotomi Kelainan Adneksa. Jakarta: CV Sagung Seto Rochjai, P. (2003) Skrinning Anatenatal pada Ibu Hamil. Surabaya: Airlangga University Press Sabiston. (1992). Buku Ajar Bedah Bagiani I. Jakarta: EGC Suyanto dan Ummi Salamah.(2008). Yogyakarta: Mitra Cindekia Press Riset Kebidanan Metodologi dan Aplikasi. Dinas Kesehatan Kabupaten Indramayu (2012) Wirakusumah, F. (1994).Evaluasi Resiko SC: Suatu Studi di 2 RS Pendidikan RS Hasan Sadikin Bandung dan RS Pendidikan Lerden Journal Medical Bandung Depkes. (2003) Diambil pada tanggal 01 April 2013 dari Ezra Maris D Sinaga. (2007). Karakteristik Ibu yang Mengalami Persalinan dengan Seksio Sesarea yang Dirawat Inap di Rumah Sakit Umum Daerah Sidakalang. Diambil pada tanggal 09 Maret 2013 dari Sarumpaet, S. (2001). Komplikasi Persalinan dan Analisis Upaya Penanggulangannya di Propinsi Sumatera Utara. Pidato Pengukuhan Guru Besar Tetap dalam Ilmu Kesehatan Masyarakat FKM-USU. Diambil pada tanggal 09 Maret 2013 dari Sibuea, D.H. (2007). Menejemen Seksio Sesarea Emergensi; Masalah dan Tantangan. Pidato Pengukuhan Jabatan Guru Besar Tetap dalam Ilmu Kebidanan dan Penyakit Kandungan FK USU. Diambil pada tanggal 09 Maret 2013 dari UMK Kabupaten Indramayu. Diambil pada tanggal 26 April 2013 dari WHO.(2007) Maternal Mortality in Diambil pada tanggal 09 Maret 2013 dari Mittendorf R, dkk (2010). Kehamilan. 30

FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERSALINAN SECTIO CAESAREA DI RSU PKU MUHAMMADIYAH KOTA YOGYAKARTA 2016

FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERSALINAN SECTIO CAESAREA DI RSU PKU MUHAMMADIYAH KOTA YOGYAKARTA 2016 FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERSALINAN SECTIO CAESAREA DI RSU PKU MUHAMMADIYAH KOTA YOGYAKARTA 2016 NASKAH PUBLIKASI Disusun oleh: Desi Maritaning Astuti 1610104430 PROGRAM STUDI BIDAN PENDIDIK
