BAB I PENDAHULUAN. Di era globalisasi seperti saat ini berbagai aspek kehidupan masyarakat

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB I PENDAHULUAN. Di era globalisasi seperti saat ini berbagai aspek kehidupan masyarakat"

Transkripsi

1 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Di era globalisasi seperti saat ini berbagai aspek kehidupan masyarakat terutama pada bidang perdagangan banyak dipengaruhi oleh kemajuan teknologi informasi dan komunikasi. Kegiatan bisnis yang pada umumnya dilakukan secara konvensional mulai beralih secara elektronik dengan menggunakan jaringanjaringan komputer (computer network) yaitu internet yang dikenal dengan istilah Electronic-Commerce atau disingkat E-Commerce. 1 Berbeda dengan model bisnis yang dilakukan secara konvensional, e- commerce menciptakan kegiatan bisnis yang lebih efektif karena transaksi bisnis antara pelaku usaha dan konsumen tidak dibatasi oleh ruang dan waktu. 2 Keterbatasan waktu yang dimiliki konsumen untuk dapat berbelanja secara konvensional, karena banyaknya pekerjaan, kondisi jalan yang sangat ramai hingga terjadi kemacetan menyebabkan timbulnya keinginan konsumen untuk dapat berbelanja kebutuhannya dengan mudah dan cepat. 3 Keadaan tersebut tentulah merupakan peluang bisnis yang sangat besar bagi para pelaku usaha dengan membuat toko online untuk menawarkan produk-produk barang atau jasa yang akan dijual. Keefektifan yang didapatkan baik oleh pelaku usaha maupun konsumen membuat e-commerce semakin diminati masyarakat. 1 Abdul Halim dan Teguh Prasetyo, 2005, Bisnis E-Commerce, Pustaka Pelajar, Yogyakarta, hlm Abdulah Halim Barkatullah, Urgensi Perlindungan Hak-Hak Konsumen Dalam Transaksi di E- Commerce, Jurnal Hukum, Vol. 14, No.2, April 2007, hlm Ambar Wariati dan Nani Irma Susanti, E-Commerce Dalam Prespektif Perlindungan Konsumen, Jurnal Ekonomi&Bisnis,Vol. 1, No. 2, Nopember 2014, hlm. 2.

2 Pelaku usaha dalam melakukan bisnis toko online biasanya memanfaatkan aplikasi media sosial seperti : Facebook, Instagram, Twitter, dan Blog. Instagram adalah salah satu aplikasi media sosial yang paling banyak digunakan untuk memasarkan barang. Dengan jumlah pengguna instagram sebanyak 200 juta pada awal tahun 2014, instagram telah menjadi salah satu media sosial untuk menerapkan strategi paling efektif dan efisien dalam bisnis dan pemasaran. Hal ini dikarenakan banyak konsumen yang lebih memilih melakukan pembelian online melalui instagram. 4 Alasan dari hal tersebut adalah karena instagram merupakan aplikasi media sosial yang memiliki kemudahan dalam penggunaannya. Kemudahan dalam menggunakan aplikasi tersebut berpengaruh secara signifikan terhadap sikap yang akan mempengaruhi minat bagi konsumen untuk menggunakan instagram dalam melakukan pembelian secara online. 5 Menjamurnya sistem belanja online memunculkan peluang bisnis baru yang salah satunya oleh masyarakat dikenal sebagai jasa titip beli. Jasa titip beli merupakan sebuah layanan titipan pembelian barang dari salah seorang pemesan dengan menggunakan media sosial sebagai tempat untuk memasarkan produknya. Cara kerja yang umumnya dilakukan oleh penyedia jasa titip beli dengan cara datang ke mall atau pusat belanja tertentu, mengambil gambar produk yang akan ditawarkan kemudian menggunggahnya ke akun media sosial. Para pengikut akun tersebut yang berminat untuk membeli produk dapat memesan pihak penyedia jasa titip beli, dan selanjutnya pelaku bisnis inipun akan membelikan 4 Bayu Indrayana, Kudang Boro Seminar & Bagus Sartono, Faktor Penentu Minat Penggunaan Instagram Untuk Pembelian Online Menggunakan Techhnology Acceptance Model (TAM) dan Theory Of Planned Behavior (TPB), Jurnal Aplikasi dan Manajemen, Vol. 2, No. 2, Mei 2016, hlm Ibid 2

3 barang pesanan lalu mengirimkannya kepada pemesan dengan tambahan biaya titip beli dan ongkos kirim. Bisnis titip beli diminati oleh pelaku usaha karena produk bisa ditawarkan terlebih dahulu tanpa harus menyediakan barang sebelumnya. Barang yang biasa diperdagangkan pada jasa titip beli sangat beragam, mulai dari produk fashion seperti tas, jam tangan, sepatu, sandal, pakaian dan lain sebagainya. Jika dilihat dari unsur perjanjian yang ada pada jasa titip beli, maka perjanjian jasa titip beli merupakan bentuk perjanjian jual beli biasa. Esensalia dari perjanjian jual beli adalah barang dan harga, serta adanya penyerahan barang. Jual beli dianggap telah berlangsung antara penjual dan pembeli ketika mereka telah menyepakati tentang harga dan barang yang selanjutnya dilakukan penyerahan barang yang dimaksud. Serupa dengan perjanjian jual beli, dimana pada perjanjian jasa titip beli juga terdapat penyerahan barang setelah adanya kesepakatan harga antara pembeli dengan penyedia jasa titip beli disertai tambahan tarif jasa titip dan ongkos merupakan salah satu akun toko online yang menggunakan media instagram sebagai tempat untuk memasarkan mulai terbentuk sejak tahun 2015 yang pada awalnya hanya menjual produk brand tertentu yaitu gosh kemudian berkembang menjual brand lain seperti gosh, guess, rotelli, bellagio, everbest dan masih banyak lagi. 6 Saat ini akun sudah mencapai 37 ribu pengikut akun tersebut. Dengan jumlah pengikut yang begitu banyak sebagai salah satu akun yang dikenal luas oleh pengguna instagram 6 Berdasarkan hasil wawancara dengan Eka selaku pada hari Selasa tanggal 31 Oktober 2017 di Mall Hartono Yogyakarta. 3

4 untuk menjadi salah satu pilihan berbelanja. Dalam proses pemesanan pembeli harus sabar, hanya dikelola seorang saja sebagai pemilik akun. Bisnis ini cukup menjanjikan karena tidak membutuhkan modal besar terlebih selain menentukan tarif jasa titip pada setiap barang, pelaku usaha juga mendapatkan keuntungan lain berupa potongan harga yang diberikan dari toko atas pembelian barang dengan jumlah tertentu yang telah ditetapkan. Namun dalam menjalankan usahanya pemilik toko sebagai pelaku usaha dapat mengalami kerugian akibat adanya pembeli yang tidak bertanggungjawab. Salah satu bentuk tindakan yang tidak bertanggungjawab dari pembeli adalah tindakan pembeli yang sudah melakukan pemesanan dan telah disetujui, tetapi saat pesanan siap pembeli justru membatalkan pesanan atau tidak melakukan transfer dengan tidak adanya penjelasan atau pada dunia toko online sering disebut dengan istilah hit and run atau pembatalan sepihak setelah pemesanan. Pelaku usaha yang bergerak dibidang jual beli tersebut mengalami kerugian karena untuk mempersiapkan barang yang dipesan oleh pembeli maka pelaku usaha tersebut haruslah membelikan terlebih dahulu barang yang dipesan yang mana pembayarannya ditanggung terlebih dahulu oleh pelaku usaha tersebut. Sehingga ketika pembeli melakukan pembatalan sepihak setelah pemesanan jelaslah pelaku usaha mengalami kerugian karena telah menanggung pembayaran barang yang tidak jadi dibeli oleh pembeli. Permasalahannya saat ini adalah belum adanya peraturan yang mengatur secara jelas dalam memberikan perlindungan bagi pelaku usaha yang mengalami kerugian akibat adanya perbuatan pembeli yang tidak bertanggungjawab. 4

5 Sehingga berdampak pada pelaku usaha dalam menyelesaikan kasusnya ketika terdapat pembeli yang melakukan pembatalan sepihak setelah pemesanan hingga dapat mengakibatkan kerugian. Berbeda dengan pembeli sebagai konsumen telah terdapat peraturan yang mengatur secara jelas terkait dengan pemberian perlindungan bagi konsumen dari adanya tindakan pelaku usaha yang tidak bertanggungjawab yaitu Undang- Undang Nomor 8 Tahun 1999 Tentang Perlindungan Konsumen (Selanjutnya disebut dengan UU Perlindungan Konsumen). Oleh karena itu, berdasarkan latar belakang masalah yang telah dipaparkan diatas, maka Penulis dalam penulisan hukum ini tertarik untuk melakukan penelitian terkait dengan bentuk perlindungan bagi pelaku usaha apabila terdapat perbuatan konsumen yang tidak bertanggungjawab serta sekaligus terkait dengan cara penyelesaian yang dilakukan oleh pemilik toko sebagai pelaku usaha apabila terdapat pembeli yang melakukan pembatalan sepihak setelah pemesanan sehingga dapat mengakibatkan kerugian. B. Rumusan Masalah 1. Bagaimanakah perlindungan hukum bagi pelaku usaha dalam perjanjian jual beli melalui toko online terhadap adanya tindakan merugikan yang dilakukan oleh pembeli? 2. Bagaimanakah bentuk penyelesaian yang dilakukan oleh pemilik toko apabila terdapat pembeli yang melakukan pembatalan sepihak yang dapat mengakibatkan kerugian? 5

6 C. Tujuan Penelitian Penulisan hukum ini memiliki 2 (dua) tujuan penelitian yaitu sebagai berikut: 1. Tujuan Obyektif a. Untuk mencari sekaligus menemukan terkait dengan bentuk perlindungan hukum bagi pelaku usaha jasa titip beli pada toko online terhadap adanya tindakan merugikan yang dilakukan oleh pembeli. b. Untuk mencari sekaligus menemukan bentuk penyelesaian kasus yang dilakukan oleh pemilik akun toko apabila terdapat pembeli yang melakukan pembatalan sepihak yang dapat mengakibatkan kerugian. 2. Tujuan Subyektif Sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Hukum pada Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada. D. Keaslian Penelitian Sepanjang penulis dalam melakukan pencarian dan penelusuran kepustakaan mengenai adanya kemungkinan kesamaan penulisan antara penulis dengan penulis lainnya. Pencarian dan penelusuran ini dilakukan baik pada perpustakaan Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada maupun melalui media online. Selama penelusuran tersebut hasilnya adalah penulis tidak menemukan adanya penulisan hukum yang sama dengan penulis lain terkait penulisan hukum berjudul Penyelesaian Kasus Pembatalan Sepihak Setelah Pemesanan Yang Dilakukan Pembeli Dalam Perjanjian Jual Beli Melalui Toko Namun terdapat beberapa penulisan 6

7 hukum serupa dengan yang dilakukan oleh penulis. Penulisan hukum yang dimaksud adalah : 1. Penulisan hukum yang disusun oleh Bagus Made Bama Anandika Berata I.G.N Parikesit Widiatedja, sebagai mahasiswa hukum bisnis fakultas hukum Universitas Udayana dengan rincian sebagai berikut : 7 a. Judul Skripsi Perlindungan Hukum Terhadap Pelaku Usaha Terkait Wanprestasi Yang Dilakukan Konsumen Dengan Cara Hit And Run b. Rumusan Masalah 1) Bagaimana perlindungan hukum terhadap pelaku usaha atas tindakan merugikan yang dilakukan konsumen? 2) Apa dasar gugatan pelaku usaha terhadap konsumen? 2. Penulisan hukum yang disusun oleh Hadi Rakhmanto, sebagai mahasiswa fakultas hukum Universitas Gadjah Mada dengan rincian sebagai berikut : 8 a. Judul Skripsi Pelaksanaan Perjanjian Jual Beli Melalui Transaksi Elektronik (E- Commerce) Pada Situs www. paradays.com b. Rumusan Masalah 1) Bagaimana keabsahan perjanjian jual beli melalui e-commerce pada situs 7 Bagus Made Bama Anandika Berata I.G.N Parikesit Widiatedja, 2016, Perlindungan Hukum Terhadap Pelaku Usaha Terkait Wanprestasi yang Dilakukan Konsumen dengan Cara Hit and Run, Program Sarjana Fakultas Hukum Universitas Udayana, Bali. 8 Hadi Rakhmanto, 2015, Pelaksanaan Perjanjian Jual Beli Melalui Transaksi Elektronik (Ecommerce), Program Sarjana Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta. 7

8 2) Bagaimana akibat hukum bagi para pihak dalam hal terjadi wanprestasi? Maka dari penulisan hukum yang telah diuraikan diatas dapat kita ketahui, bahwa penulisan hukum yang disusun oleh Bagus Made Bama Anandika Berata I.G.N Parikesit Widiatedja memiliki beberapa kesamaan yaitu membahas terkait perlindungan hukum terhadap pelaku usaha apabila terjadi wanprestasi yang dilakukan oleh pembeli dan upaya penyelesaian sengketanya namun penulisan hukum tersebut terdapat pula perbedaan. Adapun perbedaannya adalah bahwa pelaku usaha yang dibahas dalam penulisan hukum masih dalam konteks luas dan umum serta tidak secara khusus menjelaskan domisili pelaku usaha berikut dengan studi kasusnya sedangkan pada penulisan hukum penulis menitikberatkan pada pemilik akun media sosial yang berdomisili di Yogyakarta. Sementara itu, penulisan hukum yang disusun oleh Hadi Rakhmanto memiliki objek pembahasan yang berbeda dengan penulis. Dalam penulisannya, Hadi Rakhmanto lebih mengkaji terkait dengan keabsahan perjanjian jual beli melalui situs serta akibat hukumnya bagi para pihak apabila terjadi wanprestasi. Berbeda dengan penulisan yang disusun oleh penulis lebih membahas pada perlindungan hukum bagi pelaku usaha dalam perjanjian jual beli melalui media online serta bentuk penyelesaian yang dilakukan oleh pemilik toko terhadap pembeli yang melakukan pembatalan sepihak setelah pemesanan sehingga mengakibatkan kerugian. 8

9 Berdasarkan dari penjelasan tersebut dengan ini penulis menyatakan bahwa penulisan hukum ini merupakan hasil karya asli dari penulis, bukan merupakan hasil dari plagiasi dari karya penulis lain kecuali kutipan-kutipan dan ringkasan-ringkasan yang telah diberikan sumbernya. Apabila terdapat penelitian yang serupa, maka diharapkan penelitian ini dapat menambah informasi dan melengkapi penelitian yang telah ada sebelumnya. E. Manfaat Penelitian Manfaat yang diharapkan oleh penulis dalam membuat penulisan hukum ini adalah sebagai berikut : 1. Manfaat Teoritis Manfaat teoritis merupakan manfaat dari penulisan hukum yang berkaitan dengan perkembangan ilmu hukum. Dimana penulisan hukum ini memiliki manfaat sebagai berikut : a. Hasil penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat bagi perkembangan pengetahuan ilmu hukum pada umumnya. Sedangkan khususnya yaitu bagi perkembangan hukum perjanjian jual beli melalui E-Commerce. b. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah referensi dan literatur dalam dunia kepustakaan terkait tentang perlindungan hukum bagi pelaku usaha dalam menjalankan usaha toko online. c. Hasil penelitian ini dapat dijadikan referensi atau acuan bagi penelitian-penelitian sejenis untuk tahap berikutnya. 2. Manfaat Praktis 9

10 Manfaat praktis yakni manfaat dari penelitian hukum yang berhubungan dengan pemecahan masalah dimana manfaat dari penelitian ini adalah sebagai berikut : a. Manjadi tempat bagi penulis agar dapat mengembangkan penalaran dan pola pikir sekaligus untuk mengetahui untuk mengetahui kemampuan peneliti dalam menerapkan ilmu hukum yang sudah dipelajarinya selama ini. b. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat sebagai masukan bagi semua pihak yang membutuhkan pengetahuan untuk membantu dalam pemecahan permasalahan yang sedang diteliti dan juga dapat digunakan sebagai sarana untuk mempelajari dan memahami ilmu hukum. Khususnya mengenai penyelesaian kasus pembatalan sepihak yang di lakukan oleh pembeli dalam perjanjian jual beli melalui toko online. 10

BAB I PENDAHULUAN. bisnis yang pesat. Berbagai informasi telah dapat disajikan dengan canggih

BAB I PENDAHULUAN. bisnis yang pesat. Berbagai informasi telah dapat disajikan dengan canggih 1 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Perkembangan teknologi komputer, telekomunikasi, dan informasi telah berjalan sedemikian rupa sehingga pada saat ini sudah sangat jauh berbeda, pemanfaatan teknologi
