POLA KUMAN PENYEBAB INFEKSI PARU NON TUBERKULOSIS DAN KEPEKAANNYA TERHADAP BEBERAPA ANTIBIOTIKA DI RSUD Dr. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "POLA KUMAN PENYEBAB INFEKSI PARU NON TUBERKULOSIS DAN KEPEKAANNYA TERHADAP BEBERAPA ANTIBIOTIKA DI RSUD Dr. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH"

Transkripsi

1 POLA KUMAN PENYEBAB INFEKSI PARU NON TUBERKULOSIS DAN KEPEKAANNYA TERHADAP BEBERAPA ANTIBIOTIKA DI RSUD Dr. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH Mudatsir, Maimunah dan Emil Fathoni Abstrak. Infeksi paru non tuberkulosis (TB) merupakan penyakit infeksi paru yang terbanyak didapatkan dan sering menyebabkan kematian hampir di seluruh dunia. Pola penyakit infeksi paru non TB berbeda antara satu rumah sakit dengan yang lain. Penatalaksanaan utama infeksi paru non TB harus didasarkan pada pemilihan antibiotika secara empirik dan rasional sesuai mikroorganisme penyebab infeksi di rumah sakit setempat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pola kuman penyebab infeksi paru non TB dan sensitivitasnya terhadap beberapa antibiotika di Laboratorium Mikrobiologi Klinik dan Ruang Rawat Penyakit Paru RSUD dr. Zainoel Abidin Banda Aceh. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif retrospektif dengan metode cross sectional. Sampel penelitian adalah total populasi data penderita yang didiagnosis infeksi paru non TB dan hasil pemeriksaan kultur sputum serta uji sensitivitasnya. Data dianalisa secara univariat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pola etiologi infeksi non TB terbanyak Klebsiella pneumonia (38,6%) diikuti Pseudomonas aeruginosa (18,1%) dan Acenitobacter spp (18,1%). Dari data hasil uji sensitivitas terhadap semua jenis bakteri menunjukkan sensitivitas yang berbeda, sebagian besar antibiotik golongan cephalosporin menunjukkan resistensi yang cukup tinggi, sedangkan meropenem masih sensitif terhadap hampir semua jenis bakteri. (JKS 212; 3: ) Kata kunci : Infeksi paru non tuberkulosis, pola kuman, pneumonia, sensitivitas Abstract. Non pulmonary tuberculosis infection (TB) disease is a pulmonary infection disease that most found and often leads to death almost all over the world. The pattern of non-tb pulmonary infection is different from one hospital to another. The primary management of non- TB pulmonary infection should be based on the selection of antibiotics empirically and rationally according to the microorganisms that cause infections in the local hospital. The objective of this study was to pattern of the bacteria and also sensitivity to some antibiotics in the Laboratory of Microbiology Clinic and Pulmonary Disease Ward RSUD dr. Abidin Zainoel Banda Aceh. This is a retrospective descriptive research with cross sectional method. The samples were taken by total population of data non-tb pulmonary infection diagnosed patient and the results of sputum culture and sensitivity test. Data were analyzed by univariate. The incidence of non- TB pulmonary infection Most Klebsiella pneumonia etiology (38.6%) followed by Pseudomonas aeruginosa (18.1%) and Acenitobacter spp (18.1%). From the data of results sensitivity test to all types of bacteria showed different sensitivity, most of the cephalosporin groups were resistant to all the bacteria, while meropenem is still sensitive to almost all types of bacteria. (JKS 212; 3: ) Key words : Non tuberculosis pulmonary infection, pattern of bacteria, pneumonia, sensitivity Pendahuluan Penyakit infeksi paru merupakan penyakit infeksi yang terbanyak didapatkan dan sering menjadi penyebab kematian hampir di seluruh dunia. Penyakit infeksi paru berkisar 6-8% dari seluruh penyakit paru 1 dan sisanya 2-4% adalah penyakit non infeksi. 1 Mudatsir adalah Dosen Bagian Mikrobiologi Fakultas Kedokteran Universitas Syiah Kuala Banda Aceh, Maimunah adalah Dosen Bagian Pulmonologi Fakultas Kedokteran Universitas Syiah Kuala/RSUD dr. Zainoel Abidin Banda Aceh, Emil Fathoni adalah Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Syiah Kuala Banda Aceh Pola 5 penyakit peringkat utama menurut Departemen Kesehatan RI untuk pasien rawat jalan di rumah sakit di Indonesia mencatat bahwa bronkitis kronik, emfisema dan Penyakit Paru Obstruktif Kronik (PPOK) menempati urutan 14 dengan persentase kunjungan (1,2%), bronkitis akut dan bronkiolitis akut urutan 35 (,5%) serta pneumonia urutan 39 (,4%). 2 Dalam berbagai kepustakaan disebutkan bahwa kuman yang sering ditemukan adalah Streptococcus pneumonia, Haemophilus influenzae, Klebsiella pneumonia, Streptococcus pyogenes, 149

2 JURNAL KEDOKTERAN SYIAH KUALA Volume 12 Nomor 3 Desember 212 Staphylococcus aureus, Pseudomonas sp dan Proteus sp. 3 Studi oleh industri farmasi menunjukkan infeksi saluran nafas menghabiskan sebagian besar dari seluruh resep antibiotika. 4 Menurut World Health Organization (WHO), resistensi antibiotika ini semakin meningkat. Diperkirakan tingkat resistensi ini meningkat hampir 5% dan tingginya angka kejadian infeksi paru yang disebabkan oleh bakteri maupun virus mengakibatkan penggunaan antibiotika semakin luas. 4 Makin kompleksnya pengetahuan dan perkembangan ilmu dalam masalah infeksi paru memerlukan pemahaman yang mendasar bagi klinisi sebelum memutuskan untuk tidak atau memberikan antibiotik serta pemilihan antimikroba secara benar yang akan digunakan. Pertimbangan dalam pemilihan antibiotika harus meliputi indikasi, pemilihan, jenis antibiotika, cara kerja, dosis, lama pemberian dan evaluasi dari efektivitas kerja antibiotika, faktor kuman dan faktor lainnya. 5 Terjadinya pola perubahan kepekaan kuman terhadap antibiotika perlu dipantau secara berkala. Oleh karena itu perlu dilakukan penelitian untuk mengetahui gambaran pola mikroorganisme penyebab infeksi paru non TB dan pola kepekaannya terhadap beberapa antibiotika. Metodologi Penelitian Penelitian ini dilakukan secara deskriptif dengan desain restropektif. Penelitian dilakukan di Laboratorium Mikrobiologi Klinik dan Ruang Rawat Penyakit Paru Rumah Sakit Umum Daerah dr. Zainoel Abidin Banda Aceh dengan mencatat identitas pasien dengan diagnosis infeksi paru non TB dan hasil kultur serta sensitifitas antibiotik. Sampel dalam penelitian ini adalah total populasi data penderita yang didiagnosis infeksi paru non TB dan hasil pemeriksaan kultur sputum serta uji sensitivitasnya yang memenuhi kriteria inklusi sebagai berikut : 1. Penderita infeksi paru non TB yang dirawat di Ruang Rawat Penyakit Paru RSUDZA Banda Aceh dalam periode tahun Penderita infeksi paru non TB yang dilakukan kultur dan uji sensitivitas selama masa rawatan dalam periode Januari 29 sampai Desember 211. Sedangkan kriteria ekslusi dalam penelitian ini adalah penderita infeksi paru non TB yang tidak tercatat secara lengkap dan penderita infeksi paru non TB yang dilakukan kultur selama masa rawatan dalam periode tahun tetapi tidak didapatkan bakteri penyebab infeksi dan tidak dilakukan uji senstivitas. Data yang diperoleh dianalisis secara univariat. Data kemudian disajikan dalam bentuk tabel distribusi, frekuensi dan persentase. Hasil dan Pembahasan Secara keseluruhan dari penelitian ini terdapat 171 penderita yang memenuhi kriteria sampel. Distrubusi frekuensi diagnosis klinis penderita infeksi paru non tuberkulosis dapat dilihat pada tabel 1 berikut. Tabel 1 Distribusi frekuensi diagnosis klinis penderita infeksi paru non tuberkulosis di Rumah Sakit Umum Zainoel Abidin Banda Aceh Diagnosis Jumlah (n) Pneumonia 137 8,1 PPOK 13 7,6 Pleuropneumonia 1 5,8 Bronkiektasis 8 4,7 Abses paru 3 1,8 Total 171, Dari Tabel 1 dapat dilihat bahwa diagnosis pneumonia sebagai diagnosis klinis terbanyak 8,1% (137 penderita) pada kasus infeksi paru non tuberkulosis, kemudian diagnosis klinis PPOK sebanyak 7,6%, pleuropneumonia 5,8%, bronkiektasis 4,7% dan paling sedikit didiagnosis abses paru 1,8%. 15

3 Mudatsir, Maimunah dan Emil Fathoni, Pola Kuman Penyebab Infeksi Paru Non Tuberkulosis Hasil penelitian di Laboratorium Mikrobiologi Fakultas Kedokteran Universitas Andalas pada tahun 24 ditemukan 55 kasus infeksi paru dengan pneumonia sebagai kasus terbanyak diikuti oleh bronkiektasis, PPOK, bronkitis, dan abses paru. Namun terdapat perbedaan pola diagnosis penyakit infeksi paru non TB antara satu rumah sakit dengan rumah sakit yang lain. 3 Jenis kuman penyebab infeksi paru non tuberkulosis di Rumah Sakit Umum Zainoel Abidin dapat dilihat pada table 2 berikut. Tabel 2 Jenis kuman penyebab infeksi paru non tuberkulosis di ruang rawat Penyakit Paru Rumah Sakit Umum Zainoel Abidin Jenis jenis kuman Jumlah (n) Klebsiella 66 38,6 pneumonia Pseudomonas 31 18,1 aeruginosa Acenitobacter spp 31 18,1 Staphylococcus 2 11,7 aureus Escherichia coli 8 4,7 Streptococcus 8 4,7 pneumonia Proteus sp 6 3,5 Moraxella 1,6 cattarhalis Total 171, Tabel 2 menunjukkan kuman penyebab infeksi paru non TB yang paling banyak ditemukan adalah K. pneumonia sebanyak 66 pasien (38,6%) diikuti oleh P. aeruginosa 31 pasien (18,1%) dan Acenitobacter spp 31 pasien (18,1%). Hasil penelitian yang didapatkan di berbagai tempat dalam 5 tahun terakhir di Indonesia (Medan, Jakarta, Surabaya, Malang dan Makassar) yaitu penyebab infeksi paru terbanyak adalah : K. pneumonia (45,18 %), S. pneumoniae (2%), S. viridans (9,21%), S. aureus (9%), P. aeruginosa (8,56%), S. hemolyticus (7,89%), Enterobacter (5,26%), Pseudomonas spp (,9%) 5. Pola kepekaan Klebsiella pneumonia di Rumah Sakit Umum Zainoel Abidin dapat dilihat pada table 3 berikut. Tabel 3 Pola kepekaan Klebsiella pneumonia terhadap beberapa antibiotik Antibiotik Amoxycillin Ampicilin Amoxycillin + asam Cefotaxime Ceftazidine Ceftriaxone Clindamicyn - Cefuroxime sodium Cephalotin Chloramphenicol Ciprofloxacin Cotrimoxazole Meropenem 98 2 Gentamycin 4 6 Linezolide - Levofloxacin 5 5 Tetracyclin Ticarcillin Tobramycin Ticarcilin Vancomicin Oxacillin 5 5 Berdasarkan tabel 3 kepekaan antibiotik paling tinggi dalam penelitian ini, diperlihatkan pada bakteri K. pneumonia terhadap antibiotik linezolide, meropenem, clindamicin, diikuti vancomicin dan tetraxyclin. Dalam penelitian Ahmad et al, meropenem dan imipenem juga masih bersifat sensitif % terhadap bakteri ini 6. Sedangkan penelitian Jyothsna et al tahun 211 cefotaxime dan cefoparazone tingkat sensitivitasnya sebanyak 66,67 %. 7 Pada hasil penelitian didapatkan perbedaan, sensitivitas cefotaxime hanya 26%. Antibiotik ceftriaxone, ceftazidine, oxacilin, dan cotrimoxazole, dalam penelitian ini memiliki hasil yang hampir setara antara sensitif dan resisten. 151

4 JURNAL KEDOKTERAN SYIAH KUALA Volume 12 Nomor 3 Desember 212 Pola kepekaan P. aeruginosa di Rumah Sakit Umum Zainoel Abidin dapat dilihat pada table 4 berikut. Tabel 4 Pola kepekaan antibiotik terhadap P. aeruginosa Antibiotik Ampicilin Amoxycillin+asam Cefotaxime 6 4 Ceftazidine Ceftriaxone Amoxycilin Cefuroxime sodium Cefuroxime Cephalotin Chloramphenicol Ciprofloxacin Cotrimoxazole Meropenem Gentamycin Clindamycin 4 6 Eritromicyn Tetracycline Levofloxacin Vancomicyn Ticarcillin+Asam Tobramicyn Linezolide Dari hasil penelitian ini didapatkan ampicilin, amoxycillin, dan eritromycin diperoleh resistensi paling tinggi. Sedangkan antibiotik yang paling sensitif pada bakteri P. aeruginosa adalah chloramphenicol, meropenem, linezolide, dan vancomycin. Pada penelitian Gonlugur et al, golongan cephalosporin generasi ketiga telah mengalami resistensi sebanyak 5,8% pada ceftazidime, 84,2% pada ceftriaxone dan 75,4% cefotaxime 8. Beberapa penelitian lain juga didapatkan meropenem sensitif %, sesuai dengan hasil penelitian 9, 1 (89%). Pola kepekaan Acenitobacter spp di Rumah Sakit Umum Zainoel Abidin dapat dilihat pada table 5 berikut. Tabel 5 Pola kepekaan Acenitobacter spp beberapa antibiotik Antibiotik Ampicilin Cefotaxime Ceftazidine Ceftriaxone 2 8 Amoxycilin+ Asam Chloramphenicol Cephalotin Ciprofloxacin Cotrimoxazole Oxacillin Meropenem 92 8 Tobramicyn Ticarcillin+asam Ticarcillin Tetracyclin Vancomycin linezolide Dari tabel 5 bakteri Acenitobacter spp didapatkan telah mengalami resistensi terhadap penicillin dan chloramphenicol. Tennant et al melaporkan bahwa antibiotik meropenem masih bersifat sensitif (82,7%) terhadap Acinetobacter spp, hal ini sesuai dengan penelitian didapatkan sensitivitas meropenem 92%. 11 Sedangkan penelitian Machado didapatkan hasil resisten yaitu ceftazidime 34% dan ceftriaxone 26%. 12 Pola kepekaan S. aureus di Rumah Sakit Umum Zainoel Abidin dapat dilihat pada tabel 6 berikut. 152

5 Mudatsir, Maimunah dan Emil Fathoni, Pola Kuman Penyebab Infeksi Paru Non Tuberkulosis Tabel 6 Pola kepekaan S. aureus terhadap beberapa antibiotik Antibiotik Ampicilin 2 6 Amoxycillin asam Cefotaxime 5 5 Ceftazidine Ceftriaxone Cephalotin Cefuroxime sodium Ciprofloxacin 2 8 Cotrimoxazole Meropenem Gentamycin Ticarcillin Ticarcillin + Asam 5 5 Tobramycin Vancomicyn Linezolide 5 5 Pola sensitivitas S. aureus terhadap beberapa antibiotka didapatkan hasil yang bervariasi pada penelitian ini. Antibiotik cefotaxime, pada penelitian didapatkan masih sensitif %. Sensitivitas antibiotik ceftazidine dan ceftriaxone didapatkan sudah resisten %. 7 Sedangkan dalam penelitian lainnya antibiotik ini telah resisten 6,2% untuk ceftazidine. 13 Pada penelitian ini, didapatkan sensitivitas meropenem 54% terhadap S. aureus, hal ini berbeda dengan penelitian yang dilakukan Simon melaporkan sensitivitas meropenem 98,1%. 13 Pola kepekaan E. coli di Rumah Sakit Umum Zainoel Abidin dapat dilihat pada tabel 7 berikut. Tabel 7 Pola kepekaan E. coli terhadap beberapa antibiotik Antibiotik Levofloxacin Amoxycillin+ asam Cefotaxime 5 5 Ceftazidine Ceftriaxone Cefuperazone + Sulbactam Cefuroxime sodium Cephalotin Chloramphenicol Ciprofloxacin Cotrimoxazole 4 6 Meropenem Gentamycin 5 5 Ticarcillin+asam Ticarcillin Tobramycin Vancomycin Hasil penelitian ini agak beberbeda dengan hasil penelitian lain. Penelitian Jyothsna et al sensitivitas E. coli pada sampel sputum didapatkan antibiotik cefotaxime, cefoparazone dan ceftriaxone masih sangat sensitif %. Sementara pada hasil penelitian terdapat sedikit perbedaan yaitu cefotaxime sensitif 5% dan ceftriaxone 67% 7. Penelitian Cai et al juga didapatkan hasil bahwa meropenem masih sensitif terhadap bakteri E. coli. Hasil penelitian terhadap antibiotik meropenem ini bersifat sensitif (88%). 14 Pola kepekaan S. pneumonia di Rumah Sakit Umum Zainoel Abidin dapat dilihat pada tabel 8 berikut. 153

6 JURNAL KEDOKTERAN SYIAH KUALA Volume 12 Nomor 3 Desember 212 Tabel 8 Pola kepekaan S. pneumonia terhadap beberapa antibiotik Antibiotik Amoxycilin+asam Ampicilin Cefotaxime 4 6 Ceftazidine 5 5 Ceftriaxone Eritromycin Cefuroxime sodium Clindamicyn Chloramphenicol Ciprofloxacin 2 8 Cotrimoxazole Meropenem 8 2 Gentamycin Tetracycline Ticarcillin + Asam Tobramycin Vancomicyn Levofloxacin Linezolide Penelitian Ewig et al juga menyebutkan golongan cephalosporin resisten 31% terhadap S. pneumonia. 15 Pada penelitian lainnya didapatkan ceftriaxone sensitif 71%. Meropenem masih sangat sensitif terhadap bakteri S. pneumonia. 16,17 Tetraxycline pada penelitian ini tingkat sensitivitasnya 25% hal ini hampir serupa dengan penelitian Akpan bahwa tingkat sensitivitas yang rendah (18%) terhadap S. pneumonia. 19 Antibiotik ampicillin, tobramycin, cotrimoxazole, dan ticarcillin + asam telah resisten. Antibiotik eritomycin, linezolide, levofloxacin, dan vancomycin merupakan antibiotik dengan sensitivitas sangat tinggi. Pola kepekaan Protesus sp di Rumah Sakit Umum Zainoel Abidin dapat dilihat pada tabel 9 berikut. Tabel 9 Pola kepekaan Proteus sp terhadap beberapa antibiotik Antibiotik Ampicilin Amoxycillin + asam Cefotaxime Ceftazidine 5 5 Ceftriaxone 4 6 Clindamicyn Cephalotin 5 5 Chloramphenicol Ciprofloxacin Cotrimoxazole Meropenem 8 2 Gentamycin Tetracycline Ticarcillin Asam Ticarcilin Levofloxacin Tobramycin Dari tabel 9 dapat dilihat hanya meropenem dan amoxycilin+asam yang memiliki tingkat sensitivitas yang tinggi (% dan 8%), hal ini sesuai dengan penelitian Okesola dan Oni bahwa amoxycilin+asam sensitif (75%) terhadap bakteri Proteus sp. 2 Pola kepekaan M. cattarhalis di Rumah Sakit Umum Zainoel Abidin dapat dilihat pada table 1 berikut. Tabel 1 Pola kepekaan M. cattarhalis terhadaperapa beb antibiotik Antibiotik Ceftazidine Ceftriaxone Cefuroxime sodium Cephalotin Chloramphenicol Ciprofloxacin Cotrimoxazole Meropenem Tobramycin 154

7 Mudatsir, Maimunah dan Emil Fathoni, Pola Kuman Penyebab Infeksi Paru Non Tuberkulosis Dari tabel di atas tampak jelas bahwa antibiotik ceftazidine, cefuroxime sodium dan cotrimoxazole telah resisten %. Hal ini jauh berbeda menurut penelitian Leszczyńska et al yang diperoleh sensitivitas cefaclor (99%), cefuroxime (94%), cefotaxime, ciprofloxacin, tetraxycline (91%), cotrimoxazole (93%) dan erythromycin (93%) 21. Peneliti lain melaporkan sama dengan penelitian ini bahwa antibiotik meropenem masih sangat sensitif % terhadap M. cattarhalis. 22 Kesimpulan 1. Kuman penyebab infeksi paru non tuberkulosis adalah Klebsiella pneumonia sebanyak 66 pasien (38,6%) diikuti oleh Pseudomonas aeruginosa 31 pasien (18,1%) dan Acenitobacter spp 31 pasien (18,1%). 2. Meropenem adalah antibiotik yang sangat sensitif terhadap semua jenis bakteri penyebab infeksi paru non tuberculosis. 3. Antibiotik golongan cephalosporin menunjukkan resistensi yang cukup tinggi setelah diujikan pada semua jenis bakteri penyebab infeksi paru non tuberkulosis. Dari rata-rata hasil seluruh uji sensitivitas terhadap semua jenis bakteri, resistensi cephalosporin mencapai 64,3%, hanya sensitif 32,2%. Saran 1. Perlu dilakukan penelitian lebih lanjut terhadap profil dan pola kuman dari pasien infeksi paru non TB rawat jalan dan pasien rawat inap di Rumah Sakit Umum dr. Zainoel Abidin. 2. Sebaiknya penelitian kepekaan kuman terhadap antibiotik dapat dilakukan secara rutin, agar dapat menjadi bahan acuan para klinisi dalam pengobatan awal infeksi paru non tuberkulosis mengingat kepekaan kuman terhadap antibiotik dapat berubah setiap saat. Daftar Pustaka 1. Alsagaff H, Wibisono MJ, Winariani. Buku Ajar Ilmu Penyakit Paru. Surabaya : Airlangga University Press. 24 : Depkes RI. Pola Penyakit 5 Peringkat Utama di Rumah Sakit di Indonesia tahun 24. Jakarta : Depkes RI Lina, Kuman-kuman Penyebab Infeksi Paru di Laboratorium Mikrobiologi FK- Unand Padang. Universitas Andalas : Padang. 24 : Wenzel PR. Edmond MB. Managing Antibiotic Resistance. New England Journals of Medicine : Widodo J, Pohan HT. Bunga Rampai Penyakit Infeksi. Jakarta : Pusat Informasi Dan Penerbitan Departemen Ilmu Penyakit Dalam Fakultas Kedokteran UI. 24 : Ahmad S. Al-Juaid NF. Alenzi FQ. Mattar EH. Bakhee OE. Klebsiella pneumonia In Military Hospital of Saudi Arabia. J College of Pakistan Doctor and Surgeon (4) : Jyothsna K. Madhavi S. Rama RMV. Antibiotic Susceptibility Pattern Of Bacterial Pathogens To Third Generation Cephalosporins. J Der Pharmacia Sinica (6) : Gonlugur U. Bakici MZ. Akkurt I. Efeoglu T. Antibiotic Susceptibility Patterns among Respiratory Isolates Of Gram Negative Bacilli In A Turkish University Hospital. J BMC Microbiology (32) : Hoban JD. Biedenbach JD. Mutnick AH. Jones RN. Pathogen Of Occurrence And Susceptibility Patterns Associated With Pneumonia In Hospitalized Patients In North America : Results Of The Sentry Antimicrobial Surveillance Study. J Diagnostic Microbiology & Infectious Disease (4) : Chin YW. Loh LC. Wong TF. Mutallif AR. Sputum Bacteriology and In vitro Antibiotic Susceptibility in Hospitalized Patients with Community Acquired Pneumonia In A State Tertiary Referral Hospital-A Retrospective Study. J IeJSME (2) : Tennant I. Harding H. Nelson M. Green RK. Microbial Isolated From patients In an Intensive Care Unit and Associated 155

8 JURNAL KEDOKTERAN SYIAH KUALA Volume 12 Nomor 3 Desember 212 Risk Factor. J West Indian Journals (4) : Machado GM. Lago A. Riccardi SR. Fuentefria. Bopp D. Occurrence And The Susceptibility To Antimicrobial Agents In Pseudomonas Aeruginosa And Acenitobacter Sp At A Tertiary Hospital In Southern Brazil. J Braseileira Journal de Medicina Tropical (2) : Simon LM. Junie LM. Homorodean D. Antimicrobial Resistance of Staphylococcal Strains Isolated from Various Pathological Products. J Romania of Medicine (4) : Cai XF. Sun JM. Bao LS. Li WB. Distribution And Antibiotic Resistance Of Pathogens Isolated From Ventilator Associated Pneumonia Patients In Intensive Care Unit. J World Emerg Med (2) : Ewig S. Ruiz M. Torres A. Marco F. Martinez JA. Sanchez M. Pneumonia Acquired in the Community through Drug-Resistant Streptococcus pneumoniae. J Am Respir. Crit. Care Med (6) : Daka D. Loha E. Giday A. Streptococcus pneumonia and Antimicrobial resistance, Hawassa Referral Hospital, South Ethiopia. J Medical Laboratory and Diagnosis (3) : Spangler SK. Jacobs MR. Appelbaum PC. Susceptibilities of 177 Penicillin- Susceptible and Resistant Pneumococci to FK 37, Cefpirome, Cefepime, Ceftriaxone, Cefotaxime, Ceftazidime, Imipenem, Biapenem, Meropenem, and Vancomycin. J Antimicrob Chemother (2) : Akpan MM. Itah AY. Akinjogunla OJ. Eshiet UM. Antibiotic Susceptibility Profile of Bacteria spp. Isolated from Patient Sputum. J. Arch. Appl. Sci. Res (4) : Okesola AO. Oni AA. Antimicrobial Resistance among Common Bacterial Pathogens in South Western Nigeria. J American-Eurasian J. Agric. & Environ. Sci (3) : Leszczyńska K. Jakoniuk P. Sacha PT. Zalewska M. Wieczorek P. Susceptibility of Branhamella Catarrhalis to Antibiotics. J Med Dosw Mikrobiol (2) : Henley ME, Welsh CH. Current Diagnosis and Treatment in Pulmonary Medicine. New York : McGraw-Hill Companies Inc. 23 :

BAB I PENDAHULUAN. Infeksi pada saluran napas merupakan penyakit yang umum terjadi pada

BAB I PENDAHULUAN. Infeksi pada saluran napas merupakan penyakit yang umum terjadi pada BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Infeksi pada saluran napas merupakan penyakit yang umum terjadi pada masyarakat. Infeksi saluran napas berdasarkan wilayah infeksinya terbagi menjadi infeksi saluran
