PENYELESAIAN WANPRESTASI DALAM PERJANJIAN KREDIT DENGAN JAMINAN FIDUSIA

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "PENYELESAIAN WANPRESTASI DALAM PERJANJIAN KREDIT DENGAN JAMINAN FIDUSIA"

Transkripsi

1 PENYELESAIAN WANPRESTASI DALAM PERJANJIAN KREDIT DENGAN JAMINAN FIDUSIA OLEH RAINELDIS FATMA SARI NPM : FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS WARMADEWA DENPASAR 2017 i

2 PENYELESAIAN WANPRESTASI DALAM PERJANJIAN KREDIT DENGAN JAMINAN FIDUSIA OLEH RAINELDIS FATMA SARI NPM : Skripsi Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Memperoleh Gelar Sarjana Hukum Pada Fakultas Hukum Universitas Warmadewa Denpasar ii

3 SKRIPSI INI TELAH DI SETUJUI PADA TANGGAL 4 MARET 2017 Pembimbing I Dr. I Nyoman Putu Budiartha, SH.MH NIK Pembimbing II Ni Komang Arini Styawati, SH.M.HUM NIK Mengetahui FAKULATAS HUKUM UNIVERSITAS WARMADEWA DEKAN, Dr. I Nyoman Putu Budiartha, SH.MH NIK iii

4 PERNYATAAN ORISINALITAS Saya menyatakan dengan sesungguhnya, bahwa sepanjang pengetahuan saya, didalam naskah skripsi ini tidak terdapat karya ilmiah yang pernah diajukan oleh orang lain untuk memperoleh gelar akademik disuatu Perguruan Tinggi, dan tidak terdapat karya atau pendapat yang pernah ditulis atau diterbitkan oleh orang lain, kecuali secara terang dikutip dalam naskah ini dan disebutkan dalam sumber kutipan dan daftar pustaka. Apabila ternyata didalam naskah ini dapat dibuktikan terdapat unsur-unsur jiplakan, saya bersedia Skripsi ini digugurkan dan gelar akademik yang telah saya peroleh (Sarjana Hukum) dibatalkan, serta diproses sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Denpasar, Maret 2017 Mahasiswa RAINELDIS FATMA SARI iv

5 KATA PENGANTAR Dengan memanjatkan puji syukur kepada Tuhan Yesus Kristus/Tuhan Yang Maha Esa, karena atas rahmat-nyalah penulis dapat menyelesaikan skripsi ini dengan judul: PENYELESAIAN WANPRESTASI DALAM PERJANJIAN KREDIT DENGAN JAMINAN FIDUSIA sesuai dengan waktu yang ditentukan. Skripsi ini ditulis dalam rangka memenuhi salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana (S1), Jurusan Ilmu Hukum, pada Fakultas Hukum Universitas Warmadewa Denpasar. Terlepas dari penyelesaian Skripsi ini, tidak terlepas dari bimbingan dan bantuan berbagai pihak, untuk itu dengan kerendahan hati pada kesempatan ini penulis mengucapkan banyak terimakasih kepada yang terhormat: 1. Yang terhormat Bapak Prof. dr. Dewa Putu Widjana, DAP&E., Sp.Park. selaku Rektor Universitas Warmadewa Denpasar. 2. Bapak Dr. I N.P. Budiartha, SH., MH. Selaku Dekan Fakultas Hukum Universitas Warmadewa Denpasar sekaligus sebagai Pembimbing I yang telah membimbing, mengarahkan dan memberikan dorongan yang berharga kepada penulis sehingga skripsi ini dapat diselesaikan. 3. Ibu Ni Komang Arini Styawati, SH., M.Hum. selaku Dosen Pembimbing II, yang telah membimbing, mengarahkan dan memberikan petunjuk-petunjuk v

6 yang bermanfaat dalam menunjang skripsi ini sehingga dapat terselesaikan. 4. Ibu Ni Made Jaya Senastri, SH.,MH. Selaku Dosen Pembimbing Akademis yang telah membimbing penulis selama mengikuti perkuliahan di Fakultas Hukum Universitas Warmadewa Denpasar. 5. Bapak/Ibu Dosen Pengajar dan Pegawai Tata Usaha pada Fakultas Hukum Universitas Warmadewa yang juga banyak memberikan banyak bantuan dan petunjuk baik dalam perkuliahan maupun dalam penyusunan skripsi ini dan membantu mengurus administrasi. 6. Bapa/Mama, Mayela, Avelina, Dylan, khususnya adik Liano yang selalu menuntun saya serta keluarga tercinta yang telah banyak membantu memberikan dorongan serta doa restu sampai selesainya skripsi ini. 7. Anak hukum, BPD NTT Cabang Labuan Bajo, FH Unwar 2013 yang telah banyak memotivasi dan sebagai penyemangat dalam menjalankan perkuliahan hingga menyusun skripsi. 8. Ayu Halu, Ririn Gadu, Novelina, Uciola Dea, Jane Locke, Eri Madu selaku sahabat karib saya yang selalu memotivasi dan mendukung dengan sepenuh hati dalam menyelesaikan skripsi ini. vi

7 Akhir kata saya berharap semoga hasil dari penulisan skripsi ini dapat memrikan manfaat serta sumbangsih untu Negara Republik Indonesia dan bagi seluruh civitas akademika Universitas Warmadewa. Denpasar, Februari 2017 Penulis, RAINELDIS FATMA SARI NPM : vii

8 ABSTRAK Penyaluran kredit kepada masyarakat merupakan usaha yang terpenting dari suatu bank dalam menjalankan fungsinya sebagai lembaga keuangan. Dengan dibuatnya Undang-Undang No. 42 Tahun 1999 tentang Jaminan Fidusia ini dimaksudkan untuk membantu kegiatan usaha dan untuk memberikan kepastian hukum kepada para pihak yang berkepentingan, terutama dalam dunia perbankan. Permasalahan yang diteliti dalam peneltian ini adalah: bagaimana pelaksanaan perjanjian kredit dengan jaminan fidusia dalam prakteknya pada kantor PT Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur Cabang Labuan Bajo serta upaya yang dilakukan dalam meyelesaikan wanprestasi. Metode pendekatan yang digunakan adalah pendekatan yuridis empiris. Sumber bahan hukum yang digunakan adalah sumber data primer berupa wawancara dan oberservasi, sumber data sekunder berupa buku-buku dan perundanguandangan. Adapun analisis data di dalam penulisan ini, dilakukan dengan mengadakan argumentasi hukum berdasarkan logika induktif. Pemberian kredit dengan jaminan fidusia pada Bank dilakukan dengan memegang prinsip kehatihatian. Faktor penting yang diperhatikan untuk mengurangi resiko adalah keyakinan atas kemampuan dan kesanggupan debitur untuk metlunasi hutangnya sesuai dengan yang diperjanjikan. Dalam hal terjadi wanprestasi yang dilakukan oleh debitur maka upaya yang diambil oleh Bank yaitu melalui langkah preventif yakni pemberitahuan keterlambatan pembayaran dan memberikan surat peringatan dan langkah represif yakni Rescheduling, Reconditioning, Restructuring. Upaya terakhir yang ditempuh yakni langkah penyelesaian dengan melakukan eksekusi terhadap benda jaminan fidusia baik melalui penjualan secara lelang umum atau melalui penjualan bawah tangan. Kata Kunci : Perjanjian Kredit, Jaminan Fidusia, Wanprestasi. viii

9 ABSTRAC The channeling of credit to society represents the effort the real crux of a bank in running its function as financial institution. Made of Acts No. 42 Year 1999 about Guarantee of Fiduciary this is meant to assist business activity and to give rule of law to the parties which is have importance, especially in the world of banking. Problems to check in this research is: execution of agreement of credit with guarantee of fiduciary in practice in Head Office of PT Local Development Bank East Nusa Tenggara branch Labuan Bajo and the solution for breach of contract. Approach methods the used is approach of empirical yuridis. Sources of legal materials used are primary data source in the form of interviews and observations, secondary data sources such as books and legislation. Data analysis in this research is done by holding a legal argument on inductive logic. The provision of credit by bank with guarantee of fiduciary accomplished the precautionary principle. Important factors that need to be considered to reduce the risk is confidence in the capability and capacity of debtor to repay their debt in accordance with agreement. In terms of breach of contract preventive efforts undertaken by the bank is notice of late payment and give a warning letter and repressive effort is Rescheduling, Reconditioning, Restructuring. The last effort taken is to execute guarantee of fiduciary objects through public auction or underhand sales. Key Words : Agreement Of Credit, Guarantee of Fiduciary, Breach Of Contract. ix

10 DAFTAR ISI HALAMAN JUDUL... i HALAMAN PENGAJUAN... ii HALAMAN PENGESAHAN... iii HALAMAN PERNYATAAN ORISINALITAS... iv KATA PENGANTAR... v ABSTRAK... viii ABSTACT... ix DAFTAR ISI... x BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Tujuan Umum Tujuan Khusus Kegunaan Penelitian Manfaat Teoritis... 7 x

11 1.4.2 Manfaat Praktis Tinjauan Pustaka Metode Penelitian Tipe Peneltiian dan Pendekatan Sumber Data Lokasi Penelitian Metode Pengumpulan Data Analisis Data BAB II PELAKSANAAN PERJANJIAN KREDIT DENGAN JAMINAN FIDUSIA Pengertian Perjanjian dan Syarat-Syarat Sahnya Perjanjian Perjanjian Kredit Bank dan Bentuk-Bentuk Perjanjian Kredit Bank BAB III PENYELESAIAN SENGKETA WANPRESTASI DENGAN JAMINAN FIDUSIA xi

12 3.1 Pelaksanaan Pemberian Kredit Dengan Jaminan Fidusia Wanprestasi Penyelesaian wanprestasi dengan jaminan fidusia BAB V SIMPULAN DAN SARAN Simpulan Saran DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN xii

13 BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Pembangunan nasional merupakan upaya pembangunan berkesinambungan dalam dalam rangka mewujudkan masyarakat Indonesia yang adil dan makmur berdasarkan pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Negara Indonesia saat ini sedang giat-giatnya melakukan pembangunan disegala bidang politik, ekonomi, sosial dan budaya untuk mencapai masyarakat yang adil sejahtera dan makmur. Saat ini yang sedang menjadi perhatian adalah khususnya dibidang politik dan ekonomi yang tidak stabil. Untuk itu diperlukan adanya perbaikan sistem perekonomian dalam penentuan kebijakan-kebijakan pemerintah di bidang ekonomi termasuk sektor keuangan dan Perbankan sehingga perbaikan ekonomi dapat segera tercapai. Salah satu kebijakan pemerintah dalam perbankan antara lain Undangundang Nomor 10 tahun 1998 tentang Perbankan perubahan Undang-undang Nomor 7 tahun 1992 tentang Perbankan menyebutkan bahwa Bank adalah badan usaha yang menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan dan menyalurkan dana kepada masyarakat dalam bentuk kredit atau bentukbentuk lainnya yang meningkatkan taraf hidup orang banyak. Perbankan memiliki fungsi sebagai suatu lembaga yang menghimpun dan menyalurkan dana masyarakat secara efektif dan efesien,yang berasaskan demokrasi ekonomi mendukung pelaksanaan pembangunan, pertumbuhan ekonomi, stabilitas nasional ke arah peningkatan taraf hidup rakyat banyak. 1 Hermansyah,2008, Hukum Perbankan Nasional Indonesia,Kencana,Jakarta,hal 40. 1

14 Penyaluran dana yang dilakukan kepada masyarakat khususnya pengusaha kecil dan ekonomi lemah merupakan kebijakan pemerintah dalam sektor Perbankan. Penyaluran dana dapat dilakukan melalui perjanjian kredit dengan syarat-syarat yang telah ditentukan, salah satunya adalah jaminan untuk menjamin kepastian pelunasan hutang dari debitur terhadap kreditur. 2 Adapun peraturan perundang-undangan yang menjadi dasar kegiatan perjanjian pemberian utang piutang adalah Undang-Undang Nomor 10 Tahun 1998 tentang Perbankan, yang mana dalam pasal 8 ayat (1) dijelaskan bahwa dalam memberikan kredit bank umum wajib mempunyai keyakinan berdasarkan analisis yang mendalam atas itikad baik dan kemampuan serta kesanggupan nasabah debitur untuk melunasi utangnya atau mengembalikan pembiayaan yang dimaksud sesuai dengan yang diperjanjikan. pemberian kredit oleh perbankan menempati porsi terbesar dari kegiatan usaha Bank dalam penyaluran dana. Usaha pemberian kredit menempati posisi yang paling utama dan menentukan dalam perbankan, mengingat usaha perkreditan akan membantu pelaksanaan pembangunan ekonomi dan memberikan peluasan kesempatan kerja di samping itu bagi bank sendiri bahwa perkreditan ini merupakan usaha yang memberikan keuntungan dan pendapatan terbesar dalam penerimaan bank, tujuan dari pemberian kredit tidak lepas dari falsafah yang di anut suatu Negara. 3 Pengertian kredit berasal dari bahasa Yunani credere artinya Percaya, menurut UU No.10 tahun 1998 tentang perbankan pasal 1 butir (11) kredit adalah penyediaan uang atau tagihan yang dapat dipersamakan dengan itu, berdasarkan atas kesepakatan pinjam meminjam antara bank dengan pihak lain yang mewajibkan pihak peminjam untuk melunasi utangnya setelah waktu tertentu dengan pemberian bunga. 2 Muhamad Jumhana,2004,Hukum Perbankan di Indonesia,PT Citra Aditya Bakti,Bandung,hal 8. 3 Thomas Suyatno, 1997, Kelembagaan Perbankan, Jakarta, PT Gramedia Pustaka Indonesia Utama, hal 15. 2

15 Dalam penulisan hukum ini penulis akan membahas pemberian kredit oleh bank pembangunan daerah Nusa Tenggara Timur cabang Labuan Bajo dengan jaminan fidusia. Dimana pada bank BPD Labuan Bajo dalam memberikan kredit,untuk melakukan perjanjian maka peminjaman uang (nasabah) harus mempunyai jaminan. Tanpa jaminan seorang nasabah tidak bisa memperoleh pinjaman uang karena jaminan merupakan salah satu persyaratan bagi nasabah untuk dapat melakukan perjanjian utang piutang. Antara pemberian kredit dan jaminan mempunyai hubungan yang erat. Kreditur demi menjamin pelunasan kredit dari debitur tidak mau memberi hutang/pinjaman jika tidak ada jaminan yang dinilai dapat menjamin pelunasan utang debitur dan jaminan yang akan dijaminkan harus setara atau lebih dari nilai pinjaman sehingga jika debitur tidak memenuhi prestasinya maka nilai objek jaminan sudah pasti dapat melunasi pinjaman. Pengertian fidusia Menurut Pasal 1 angka (1) Undang-Undang No. 42 Tahun 1999 Tentang Jaminan Fidusia adalah pengalihan hak kepemilikan suatu benda atas dasar kepercayaan dengan ketentuan bahwa benda yang hak kepemilikannya dialihkan tersebut tetap dalam penguasaaan pemilik benda. Pengertian Jaminan Fidusia menurut pasal 1 angka (2) Undang- Undang No. 42 Tahun 1999 Tentang Jaminan Fidusia adalah hak jaminan atas benda bergerak baik yang berwujud maupun tidak berwujud dan benda tidak bergerak khususnya bangunan yang tidak dapat dibebani hak tanggungan sebagaimana dimaksud dalam Undang undang No. 4 tahun 1996 tentang hak tanggungan yang tetap berada dalam penguasaan pemberi fidusia, sebagai agunan bagi pelunasan utang tertentu, yang memberikan kedudukan yang diutamakan kepada penerima fidusia terhadap kreditor lainya. Sebelum diundangkannya Undang-Undang Nomor 42 tahun 1999 tentang jaminan fidusia,keberadaan praktek fidusia di Indonesia dilandaskan pada yurisprudensi dari hoge raad Belanda yang dikenal sebagai putusan bier broumerij aresst, dimana hakim untuk pertama kali mengesahkan adanya 3

16 mekanisme penjaminnan seperti tersebut. Sebelum adanya Undang-Undang No.42 Tahun 1999 sedikit sekali panduan yang dapat digunakan sebagai referensi bagi keberlakuan instrumen fidusia. Ada juga beberapa ketentuan perundang-undangan yang menyinggung fudusia sebagai instrumen jaminan.meskipun begitu secara umum tidak ada panduan teknis mengenai pelaksanaan instrumen fidusia tersebut. Lahirnya jaminan fidusia murni merupakan didasarkan pada ketentuan pasal 1320 jo 1338 KUHPerdata. 4 Krisis moneter yang kemudian berkembang menjadi krisis ekonomi beberapa tahun silam telah memberikan pelajaran yang amat beharga akan pentingnya instrumen jaminan yang mampu mengamankan nilai piutang dengan memberikan hak preferensi atas piutang tersebut. Untuk menjamin kepastian hukum bagi kreditor maka dibuat akta yang dibuat oleh notaris dan di daftarkan ke kantor pendaftaran fidusia dan nantinya kreditor akan memperoleh sertifikat jaminan fidusia yang berirah-irah Demi keadilan berdasarkan Ketuhanan Yang Maha Esa dengan demikian memiliki kekuataneksekutorial langsung apabila debitor melakukakan pelanggaran perjanjian fidusia kepada kreditor (parate eksekusi),sesuai ketentuan Undang-Undang No.42 Tahun Perjanjian fidusia bersifat acessoir, artinya perjanjian fidusia merupakan perjanjian yang lahir dan tidak terpisahkan dari perjanjian kredit,hal ini berarti bahwa perjanjian fidusia tidak mungkin ada tanpa didahului oleh suatu perjanjian lain yang disebut perjanjian pokok. Perjanjian kredit yang menggunakan jaminan fidusia memiliki prosedur yang wajib ditempuh dalam pembebanan jaminan 4 Munir Fuady,2003,Jaminan Fidusia Revisi Kedua,Jakarta : PT. Citra Aditya Bakti,Hal Gunawan Widjaja dan Ahmad Yani,2000, jaminan fidusia, Raja Grafindo Persada,Jakarta,hal 142 4

17 fidusia dengan fidusia menurut kententuan Undang-Undang jaminan fidusia yaitu didasarkan pada perjanjian kredit yang telah dibuat atas hutang yang telah ada atau hutang yang akan timbul di kemudian hari yang telah diperjanjikan dalam jumlah tertentu atau hutang pada saat eksekusi dapat ditentukan jumlahnya berdasarkan perjanjian pokok pelaksanaan pembebanan benda dengan jaminan fidusia tersebut harus dibuat dengan akta notaris dan dikenal dengan Akta jaminan fidusia, yang memuat sekurang-kurangnya identitas pihak-pihak pemberi dan penerima fidusia,data perjanjian pokok yang dijamin fidusia,uraian mengenai benda yang menjadi objek jaminan fidusia. Fidusia memiliki manfaat bagi debitur dan kreditur, manfaat bagi debitur yaitu dapat membantu usaha debitur dan tidak memberatkan,debitur juga masih dapat menguasai barang jaminan untuk keperluan uasahanya karena yang diserahkan hak-hak miliknya sedangkan benda masih dalam penguasaan penerima kredit (debitur), sementara itu keuntungan dari kreditur dengan menggunakan prosedur pengikatan fidusia lebih praktis karena pemberi kredit tidak perlu menyediakan tempat khusus untuk penyimpanan barang jaminan fidusia seperti pada lembaga gadai. Keuntungan atau kelebihan lain yang diperoleh kreditur menurut ketentuan pasal 27 Undang-Undang Nomor 42 Tahun 1999 Tentang Jaminan Fidusia (yang selanjutnya disebut dengan Undang- Undang Jaminan Fidusia) yaitu bahwa kreditur mempunyai hak yang didahulukan (preferent),adanya kedudukan sebagai kreditur preferent dimaksudkan agar penerima fidusia mempunyai hak didahulukan untuk mengambil pelunasan piutangnya atas hasil eksekusi benda yang menjadi objek jaminan fidusia yang tidak hapus karena adanya kepailitan atau likuidasi debitur atau pemberi fidusia. 5

18 Berdasarkan ketentuan diatas berarti terdapat perlindungan hak bagi kreditur berdasarkan objek jaminan dari fidusia dari suatu perjanjian kredit yang diadakan antara kreditur dan debitur terhadap kemungkinan terjadinya wanprestasi oleh debitur Rumusan Masalah Berdasarkan latar belakang yang telah dikemukakan, maka dapat ditarik suatu permasalahan yang akan dibahas yakni: 1. Bagaimanakah pemberian kredit dengan jaminan fidusia dalam pelaksanaannya? 2. Bagaimanakah penyelesaian wanprestasi dari pihak debitur dalam perjanjian kredit dengan jaminan fidusia? 1.3 Tujuan Penelitian Tujuan Umum 1. Untuk melaksanan Tri Darma Perguruan Tinggi khususnya dalam bidang penelitian hukum dan sebagai perkembangan ilmu pengetahuan. 2. Untuk melatih mahasiswa dalam mengeluarkan pikiran ilmiah secara tertulis sebagai syarat akhir perkuliahan untuk mencapai kelulusan dan meraih gelar sarjana (strata 1). 3. Untuk melatih diri dalam usaha menyatakan pikiran ilmiah secara tertulis Tujuan Khusus 6 Munir Fuady, 2000, Jaminan Fidusia, Jilid I, Citra Aditya Bakti, Bandung, hal 41. 6

19 1. Untuk mengetahui pelaksanaan pemberian kredit dengan jaminan fidusia di Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur cabang Labuan Bajo. 2. Untuk mengetahui pelaksanaan penyelesaian wanprestasi dalam perjanjian kredit dengan jaminan fidusia di Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur cabang Labuan Bajo. 1.4 Kegunaan Penelitian Nilai yang terkandung dari suatu penelitian tidak terlepas dari manfaat yang diperoleh dengan adanya penelitian tersebut. Dengan adanya penelitian ini manfaat yang akan penulis rumuskan adalah sebagai berikut : Manfaat Teoritis Memberikan sumbangan pemikiran bagi ilmu hukum pada umumnya dan khususnya dalam bidang hukum jaminan mengenai penyelesaian wanprestasi dari pihak debitur dalam perjanjian kredit dengan jaminan fidusia Manfaat Praktis Dapat mengetahui cara penyelesaian wanprestasi dari pihak debitur dengan jaminan fidusia di Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur cabang Labuan Bajo serta untuk memberikan informasi yang jelas kepada para pembaca skripsi ini dan masyarakat pada umumnya tentang Bentuk dan Isi Perjanjian Kredit dengan Jaminan Fidusia. 7

20 1.5 Tinjauan Pustaka Perjanjian Pada Umumnya Perjanjian merupakan suatu peristiwa di mana seorang atau satu pihak berjanji kepada seorang atau pihak lain atau di mana dua orang atau dua pihak itu saling berjanji untuk melaksanakan suatu hal (Pasal 1313 KUHPerdata). Oleh karenanya perjanjian itu berlaku sebagai undang-undang bagi pihak yang saling mengikatkan diri,serta mengakibatkan timbulnya suatu hubungan antara dua orang atau dua pihak tersebut yang dinamakan perikatan. Perjanjian itu menerbitkan suatu perikatan antar dua orang atau dua pihak yang membuatnya. Dalam bentuknya, perjanjian itu berupa suatu rangkaian perkataan yang mengandung janji atau kesanggupan yang diucapkan atau ditulis. Perbuatan hukum dalam perjanjian merupakan perbuatan-perbuatan untuk melaksanakan sesuatu yaitu memperoleh hak dan kewajiban yang disebut prestasi untuk menyerahkan sesuatu, melakukan sesuatu dan tidak melakukan sesuatu. Perjanjian melibatkan sedikitnya dua pihak yang saling memberikan kesepakatan mereka. Para pihak ini berdiri berhadap-hadapan dalam kutub-kutub hak dan kewajiban. Selain orang-perorangan para pihak dalam perjanjian bisa juga terdiri dari badan hukum. Definisi perjanjian yang diatur dalam pasal 1313 KUH Perdata tersebut sebenarnya tidak lengkap karena terdapat beberapa kelemahan yang perlu dikoreksi. Kelemahan-kelemahan tersebut adalah sebagai berikut: 1. Hanya menyangkut sepihak saja 2. Kata perbuatan mencakup juga tanpa konsensus 3. Pengertian perjanjian terlalu luas 8

21 4. Tanpa menyebut tujuan Berdasarkan alasan-alasan diatas maka perjanjian dapat dirumuskan sebagai berikut: Perjanjian adalah suatu persetujuan dengan mana dua orang atau lebih saling mengikatkan diri untuk melaksanakan suatu hal mengenai harta kekayaan Perjanjian Kredit Pejanjian kredit adalah perjanjian konsensensul antara debitur dengan kreditur yang melahirkan hubungan utang piutang, dimana debitur berkewajiban membayar kembali pinjaman yang diberikan oleh kreditur,dengan berdasarkan syarat dan kondisi yang telah disepakati para pihak. Sedangkan pengertian kredit menurut Pasal 1 angka (11) Undang-Undang Nomor 10 Tahun 1998 tentang Perbankan, yaitu penyediaan uang atau tagihan yang dapat dipersamakan dengan itu, berdasarkan persetujuan atau kesepakatan pinjam meminjam antara bank dengan pihak lain yang mewajibkan pihak peminjam untuk melunasi hutangnya setelah jangka waktu yang telah ditetapkan. Pada dasarnya perjanjian kredit dapat di berikan kepada siapa saja yang memiliki kemampuan untuk melalui perjanjian utang piutang antara kreditur dan debitur. Setelah perjanjian itu disepakati, maka lahirlah kewajiban pada diri kreditur yaitu untuk menyerahkan uang yang diperjanjikan kepada debitur dengan hak menerima kembali uang itu dari debitur pada waktunya, disertai dengan bunga yang disepakati oleh para pihak Wanprestasi Pengertian mengenai wanprestasi belum mendapat keseragaman, masih terdapat bermacam-macam istilah yang dipakai untuk wanprestasi, sehingga 7 Subekti,1998, Hukum Perjanjian,PT Inermasa,Jakarta,hal Rachmadi Usman,2009, Hukum Jaminan Keperdataan,Sinar Grafika,Jakarta,hal 1-2 9

22 tidak terdapat kata sepakat untuk menentukan istilah mana yang hendak dipergunakan. Istilah mengenai wanprestasi ini terdapat di berbagai istilah yaitu ingkar janji, cidera janji, melanggar janji, dan lain sebagainya. Dengan adanya bermacam-macaam istilah mengenai wanprestsi ini, telah menimbulkan kesimpang siuran dengan maksud aslinya yaitu wanprestasi. Ada beberapa sarjana yang tetap menggunakan istilah wanprestasi dan memberi pendapat tentang pengertian mengenai wanprestasi tersebut yakni : 9 R. Subekti mengemukakan bahwa wanprestasi itu adalah kelalaian atau kealpaan yang dapat berupa 4 macam yaitu 10 : 1. Tidak melakukan apa yang telah disanggupi akan dilakukannya. 2. Melaksanakan apa yang telah diperjanjikannya, tetapi tidak sebagai mana yang diperjanjikan. 3. Melakukan apa yang diperjanjikan tetapi terlambat. 4. Melakukan suatu perbuatan yang menurut perjanjian tidak dapat dilakukan. Dasar hukum wanprestasi yaitu Pasal 1238 KUHPerdata menyebutkan Debitur dinyatakan Ialai dengan surat perintah, atau dengan akta sejenis itu, atau berdasarkan kekuatan dari perikatan sendiri, yaitu bila perikatan ini mengakibatkan debitur harus dianggap Ialai dengan lewatnya waktu yang ditentukan. Kemudian dalam Pasal 1243 KUHPerdata menyebutkan Penggantian biaya, kerugian dan bunga karena tak dipenuhinya suatu perikatan mulai diwajibkan, bila debitur, walaupun telah dinyatakan Ialai, tetap Ialai untuk memenuhi perikatan itu, atau jika sesuatu yang harus diberikan atau dilakukannya hanya dapat diberikan atau dilakukannya dalam waktu yang melampaui waktu yang telah ditentukan Jaminan Fidusia Subekti mengatakan bahwa Dalam fidusia terkandung kata Fides yang berarti Kepercayaan, pihak yang berhutang percaya bahwa pihak berpiutang memiliki barangnya itu hanya untuk jaminan Abdul R Saliman, 2004, Esensi Hukum Bisnis Indonesia, Kencana, Jakarta, hal R.Subekti, 1970, Hukum Perjanjian, Cetakan Kedua, Pembimbing Masa, Jakarta, hal,50. 10

23 dalam ketentuan Pasal 1 undang-undang jaminan fidusia di sebutkan bahwa fidusia adalah hak kepemilikan suatu benda atas dasar kepercayaan dengan ketentun bahwa benda yang hak kepemilikannya dialihkan tersebut tetap dalam penguasaan pemilik benda. Berdasarkan hal tersebut di atas maka dapat di lihat bahwa hak milik atas benda yang diberikan sebagai jaminan, dialihkan oleh pemiliknya kepada kreditur penerima jaminan, sehingga selanjutnya hak atas benda jaminan ada pada kreditur penerima jaminan. Dengan berpegang pada kata-kata atas dasar kepercayaan pada pengertian fidusia menurut undang-undang jaminan fidusia di atas, dapat di tafsirkan bahwa dengan penyerahan kreditur itu tidak benar-benar menjadi pemilik atas benda jamin, bahwa dengan berpegang pada penafsiran yang selama ini berlaku, hal itu berarti bahwa pemberi jaminan fidusia percaya, bahwa kalau nanti hutang yang di berikan dengan jaminan fidusia di lunasi, maka hak milik atas benda jaminan akan kembali kepada pemberi jaminan fidusia Metode penelitian Tipe Penelitian dan Pendekatan Masalah Tipe penelitian yang digunakan dalam penulisan skripsi ini adalah tipe penelitian yuridis empiris yaitu pendekatan kepustakaan yang berpedoman pada peraturan-peraturan,buku-buku atau literatur-literatur hukum serta bahan-bahan yang mempunyai hubungan permasalahan dan pembahasan dalam penulisan 11 Subekti,1978, Jaminan-Jaminan Untuk Pemberian Kredit Menurut Hukum Indonesia,Bandung,hal Op,cit, hal

24 hukum ini serta pengambilan data langsung pada objek penelitian yang berkaitan dengan permasalahan yang diteliti Sumber Data Adapun sumber bahan hukum yang akan digunakan yakni bersumber dari: 1. Sumber Data Primer Data yang diperoleh secara langsung dari lapangan yang menjadi objek penelitian dalam hal ini adalah Bank Pembangunan daerah propinsi Nusa Tenggara Timur cabang Labuan Bajo baik melalui wawancara, Observasi maupun laporan dalam bentuk dokumen tidak resmi yang kemudian diolah oleh peneliti. 2. Sumber Data Sekunder Data yang diperoleh dari dokumen-dokumen resmi, dari buku-buku yang berhubungan dengan objek penelitian, dan peraturan perundang-undangan yang berlaku serta pendapat para ahli yang berfungsi sebagai pendukung dari data primer Lokasi Penelitian Penelitian ini adalah penelitian lapangan yang dilakukan di Labuan Bajo, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Propinsi Nusa Tenggara Timur. Yang bertepatan di Jalan Pius Papu Labuan Bajo Kelurahan Wae Kelambu Kecamatan Komodo Pertimbangan mengambil lokasi ini menjadi tempat penelitian, karena di bank ini diduga ada permasalahan tentang wanprestasi dari pihak debitur dalam perjanjian kredit dengan jaminan fidusia dan lokasinya juga mudah untuk di jangkau oleh peneliti. Indonesia,hal Ronny Hanitijo Soemitro,2001, Metodologi Penelitian Hukum dan Jurimetri, PT Ghalia 12

25 1.6.4 Metode Pengumpulan Data 1. Data Primer Data primer merupakan data yang diperoleh langsung dari sumbernya, baik melalui wawancara, Observasi maupun laporan dalam bentuk dokumen tidak resmi yang kemudian diolah oleh peneliti. 2. Data Sekunder Data sekunder merupakan keterangan atau fakta-fakta yang diperoleh secara tidak langsung, tetapi melalui studi kepustakaan melalui literatur-literatur, pendapat para ahli serta perundang- undangan yang berkaitan dengan penelitian yang dilakukan Analisis Data Adapun analisis data di dalam penulisan ini, dilakukan dengan mengadakan argumentasi hukum berdasarkan logika induktif dengan mengambil kesimpulan dari data-data atau fakta-fakta yang bersifat khusus dan peristiwa-peristiwa yang kongkrit untuk menilai fakta-fakta empiris lalu dicocokan dengan teori-teori yang ada Ibid, Ronny Hanitijo Soemitro. 13

26 BAB II PELAKSANAAN PERJANJIAN KREDIT DENGAN JAMINNAN FIDUSIA 2.1 Pengertian Perjanjian dan Syarat-Syarat Sahnya Perjanjian Ketentuan- ketentuan yang mengatur tentang perjanjian terdapat dalam buku ke- III Kitab Undang-Undang Hukum Perdata dengan judul Perikatan. Kata perikatan mempunyai pengertian yang lebih luas dari pada kata Perjanjian. Perikatan yaitu suatu hubungan hukum antara dua orang atau dua pihak, berdasarkan pihak mana yang berhak menuntut sesuatu hal dari pihak yang lain, dan pihak yang lain berkewajiban untuk memenuhinya. Sedangkan Perjanjian dapat diartikan sebagai suatu peristiwa dimana seorang berjanji kepada seorang lainnya atau dimana dua orang itu saling berjanji untuk melaksanakan suatu hal. 15 Suatu perjanjian juga dinamakan persetujuan,karena kedua pihak yang mengadakan perikatan setuju untuk melakukan sesuatu. Antara istilah perjanjian dan persetujuan, pada hakekatnya mempunyai pengertian yang sama yaitu sama-sama melakukan atau melaksanakan sesuatu yang telah di sepakati. 16 Ketentuan yang telah dikemukakan para ahli pada dasarnya sama dengan ketentuan pasal 1313 KUHPer yang menyebutkan bahwa perjanjian adalah suatu perbuatan dengan mana satu orang atau lebih mengikatkan dirinya terhadap satu orang lainnya atau lebih. Perjanjian tidak terikat pada bentuk tertentu, dapat di buat secara lisan dan tertulis. 15 Op,cit. hal Mariam Darus Badrulzaman,1983, KUH Perdata buku III Hukum Perikatan Dengan Penjelasan,Alumni,Bandung,hal

27 2.1.1 Syarat-Syarat Sahnya Perjanjian Dari pengertian kekuatan maka harus dipenuhi syarat sahnya perjanjian, sebagaimana yang telah ditetapkan dalam Pasal 1320 Kitab Undang-Undang Hukum Perdata, yaitu 17 : a. Kesepakatan Sepakat yaitu kesesuaian, kecocokan, pertemuan kehendak dari yang mengadakan perjanjian atau pernyataan kehendak yang disetujui antara pihakpihak. Jadi kesepakatan itu penting diketahui karena merupakan awal terjadinya perjanjian. Kedua belah pihak dalam suatu perjanjian harus mempunyai kemauan yang bebas untuk mengikatkan diri, dan kemauan itu harus dinyatakan dengan tegas atau secara diam. Dengan demikian, suatu perjanjian itu tidak sah apabila dibuat atau didasarkan kepada paksaan, penipuan atau kekhilafan. b. Kecakapan Kecakapan untuk membuat suatu perjanjian adalah para pihak yang membuat perjanjian harus cakap menurut hukum,serta berhak dan berwenang melakukan perjanjian. Menurut pasal 1329 KUH Perdata menyatakan bahwa setiap orang cakap melakukan perbuatan hukum kecuali yang oleh Undang- Undang dinyatakan tidak cakap. Orang yang tidak cakap berdasarkan pasal 1330 KUH Perdata yakni: - Orang yang belum dewasa : Pasal 1330 KUH Perdata menyebutkan orang dewasa adalah mereka yang berumur 21 tahun dan belum berumur 21 tahun tetapi sudah menikah dan sehat pikirannya. Menurut pasal 7 Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1974 tentang 17 Abdul Kadir Muhamad,1990,Hukum Perikatan,PT Citra Aditya Bakti,Bandung,hal

28 Perkawinan kecakapan bagi pria bila telah mencapai umur 19 tahun, sedangkan bagi wanita apabila telah mencapai umur 16 tahun. - Mereka yang berada di bawah pengampuan. c. Suatu hal tertentu Setiap perjanjian haruslah mempunyai objek tertentu, sekurang kurangnya dapat ditentukan. Bahwa objek tertentu itu dapat berupa benda yang sekarang ada dan nanti akan ada. Dalam pasal 1313 KUH Perdata suatu hal tertentu yang diperjanjikan dalam suatu perjanjian adalah harus suatu hal atau barang yang cukup jelas atau tertentu yakni paling sedikit ditentukan jenisnya dan pasal 1332 KUH Perdata hanya barang-barang yang dapat diperdagangkan saja yang dapat menjadi pokok suatu perjanjian. d. Suatu sebab yang halal Pasal 1335 KUH Perdata menyebutkan bahwa suatu perjanjian itu tidak boleh bertentangan dengan Undang-Undang, kesusilaan dan ketentuan umum. Syarat pertama dan kedua merupakan syarat subyektif yang harus dipenuhi para pihak. Disebut syarat subyektif karena melekat pada diri orang yang menjadi subyek perjanjian. Akibat hukum apabila tidak terpenuhinya syarat subyektif yakni perjanjian tersebut dapat dibatalkan atau dimintakan batal kepada hakim melalui pengadilan oleh salah satu pihakyang berkepentingan. Sedangkan syarat ketiga dan keempat merupakan syarat obyektif mengenai sesuatu yang menjadi obyek perjanjian. Jika syarat obyektif tidak terpenuhi maka perjanjian tersebut batal demi hukum yaitu secara hukum sejak awal dianggap tidak pernah ada perjanjian Op,cit. hal

29 2.1.2 Macam-macam perjanjian 19 a. Perjanjian Timbal Balik dan Sepihak Perjanjian timbal balik merupakan suatu perjanjian yang membebankan hak dan kewajiban kepada kedua belah pihak seperti halnya pada perjanjian jualbeli, sewa-menyewa, dan tukar-menukar. Sedangkan perjanjian sepihak merupakan suatu perjanjian dengan mana hak dan kewajiban hanya ada pada salah satu pihak saja seperti hibah. b. Perjanjian Bernama dan Tidak Bernama Perjanjian bernama adalah perjanjian yang sudah memiliki nama sendiri, yang dikelompokkan sebagai perjanjian-perjanjian khusus dan jumlahnya terbatas, misalnya jual-beli, sewa-menyewa, tukar-menukar, pertanggungan, pengangkutan. Sedang perjanjian tidak bernama adalah perjanjian yang tidak mempunyai nama dan tidak diatur dalam KUH Perdata dan KUH Dagang serta jumlahnya tidak terbatas seperti perjanjian penyerahan hak milik sebagai jaminan, perjanjian jual-beli dengan angsuran. c. Perjanjian Obligatoir dan Kebendaan Perjanjian obligatoir adalah perjanjian yang menimbulkan hak dan kewajiban pada masing-masing pihak dan belum memindahkan hak milik. Sedangkan perjanjian kebendaan adalah perjanjian untuk memindahkan hak milik. d. Perjanjian Konsensual dan Riil Perjanjian konsensual adalah perjanjian yang timbul baru dalam taraf melahirkan hak dan kewajiban saja bagi kedua belah pihak dimana tujuan dari 19 Abdulkadir Muhammad,1990,Hukum Perdata Indonesia, PT Citra Aditya Bakti,Bandung,hal

30 perjanjian tersebut baru tercapai apabila ada tindakan realisasi hak dan kewajiban tersebut. Perjanjian riil adalah perjanjian yang terjadinya sekaligus dengan realisasi tujuan perjanjian, yaitu pemindahan hak. e. Perjanjian pokok dan accessoir Perjanjian pokok merupakan perjanjian yang dapat berdiri sendiri tanpa bergantung pada perjanjian lainnya. Sedangkan perjanjian accessoir merupakan perjanjian yang keberadaannya bergantung pada perjanjian pokok. Dengan demikian perjanjian accessoir tidak dapat berdiri sendiri tanpa perjanjian pokok Asas-asas perjanjian a. Asas kebebasan berkontrak Kebebasan berkontrak adalah salah satu asas yang sangat penting dalam hukum perjanjian. Kebebasan ini merupakan perwujudan dari kehendak bebas, pancaran hak asasi manusia. 20 Dengan kebebasan berkontrak berarti orang dapat menciptakan hak-hak perseorangan yang tidak diatur dalam Buku III KUH Perdata, tetapi diatur sendiri dalam perjanjian. Pasal-pasal di dalam Buku III KUH Perdata baru mengikat terhadap mereka, jika mereka tidak mengatur sendiri kepentingannya atau mengaturnya dalam perjanjian, tetapi tidak lengkap sehingga soal-soal yang tidak diatur tersendiri itu diberlakukan pasal-pasal hukum perikatan. Kebebasan berkontrak memberikan jaminan kebebasan kepada seseorang untuk secara bebas dalam beberapa hal yang berkaitan dengan perjanjian, di antaranya: 21 - bebas menentukan apakah ia akan melakukan perjanjian atau tidak Ibid, Subekti. 21 Riduan Syahrani,2004,Seluk Beluk dan Asas-Asas Hukum Perdata,Alumni,Bandung,hal 18

31 - bebas menentukan dengan siapa ia akan melakukan perjanjian - bebas menentukan isi atau klausul perjanjian - bebas menentukan bentuk perjanjian - kebebasan-kebebasan lainnya yang tidak bertentangan dengan peraturan perundang-undangan b. Asas konselsualisme Asas konsesualisme mengandung arti bahwa perjanjian itu terjadi sejak saat tercapainya kata sepakat (konsensus) antara pihak-pihak mengenai pokok perjanjian. Sejak saat itu perjanjian mengikat dan mempunyai akibat hukum. Suatu kesepakatan lisan diantara para pihak telah mengikat para pihak yang telah bersepakat secara lisan tersebut, dan oleh karena ketentuan ini mengenai kesepakatan lisan diatur dalam Pasal 1320 KUH Perdata, maka rumusan tersebut dianggap sebagai dasar asas konsesualitas dalam hukum perjanjian. c. Asas kepastian hukum (pacta sunt servanda) Setiap perjanjian yang dibuat dengan sah berlaku sebagai undang-undang bagi para pembuatnya. Rumusan ini dapat ditemukan dalam Pasal 1338 ayat (1) KUH Perdata, yang dipertegas kembali dengan ketentuan ayat (2) yang menyatakan bahwa perjanjian yang telah disepakati tersebut tidak dapat ditarik kembali selain dengan kesepakatan kedua belah pihak, atau karena alasan-alasan yang ditentukan oleh undang-undang. d. Asas iktikad baik Asas ini terdapat dalam Pasal 1338 Ayat (3) KUH Perdata, yang menyatakan bahwa semua perjanjian harus dilaksanakan dengan itikad baik. Asas itikad baik ini ada yang subyektif dan ada pula yang obyektif. e. Asas personalitas 19

32 pada prinsipnya asas personalitas menentukan bahwa suatu perjanjian berlaku bagi para pihak yang membuatnya saja. Ketentuan mengenai asas ini tercantum dalam pasal 1315 KUHPerdata pada umumnya seseorang yang tidak mengadakan perikatan atau perjanjian selain untuk dirinya sendiri. pada pasal 1340 KUHPerdata berbunyi Suatu perjanjian hanya berlaku antara pihak-pihak yang membuatnya Berakhirnya perjanjian Pada Pasal 1381 KUH Perdata diatur berbagai cara hapusnya perikatan yang lahir dari perjanjian dan perikatan yang lahir dari undang-undang dengan cara-cara yang ditunjukkan oleh pembentuk undang-undang itu tidaklah membatasi para pihak untuk menciptakan cara yang lain untuk menghapuskan suatu perjanjian. Adapun cara-cara penghapusan perjanjian antara lain sebagai berikut : 22 a. Pembayaran Pembayaran prestasi dapat dilakukan dengan melakukan sesuatu. Berakhirnya kontrak karena pembayaran dijabarkan lebih lanjut dalam Pasal 1382 KUH Perdata sampai dengan Pasal 1403 KUH Perdata. Ada dua pengertian pembayaran, yaitu pengertian secara sempit dan yuridis teknis. Pengertian pembayaran dalam arti sempit, adalah pelunasan utang oleh debitur kepada kreditur. Pembayaran seperti ini dilakukan dalam bentuk uang atau barang. Namun, pengertian pembayaran dalam arti yuridis tidak hanya dalam bentuk uang atau barang, tetapi juga dalam bentuk jasa. b. Karena penawaran pembayaran tunai yang diikuti dengan penitipan (konsignasi) Bandung, hal J.Satrio,1996,Hukum Perikatan Tentang hapusnya Perikatan Buku I,Citra Aditya Bakti, 20

33 Pemenuhan prestasi dalam suatu perjanjian sepatutnya dilaksanakan sesuai hal yang diperjanjikan termasuk waktu pemenuhannya, namun tidak jarang prestasi tersebut dapat dipenuhi sebelum waktu yang diperjanjikan. Penawaran dan penerimaan pemenuhan prestasi sebelum waktunya dapat menjadi sebab berakhirnya perjanjian, misalnya perjanjian pinjam meminjam yang pembayarannya dilakukan dengan cicilan, apabila pihak yang berhutang dapat membayar semua jumlah pinjamannya sebelum jatuh tempo, maka perjanjian dapat berakhir sebelum waktunya. Penawaran pembayaran tunai utang dilakukan saat si berpiutang menolak pembayaran dari si berutang. Penawaran yang demikian diikuti dengan penitipan, membebaskan si berutang, dan berlaku baginya sebagai pembayaran, asal penawaran itu telah dilakukan dengan cara menurut undang-undang. c. Karena pembaharuan hutang (novasi) Novasi (pembaharuan utang) adalah sebuah persetujuan, di mana suatu perikatan telah dibatalkan dan sekaligus suatu perikatan lain harus dihidupkan, yang ditempatkan di tempat yang asli. Novasi adalah suatu perjanjian antara debitur dan kreditur, dimana perjanjian lama dan subjeknya yang ada dihapuskan dan timbul sebuah objek dan subjek perjanjian yang baru. Macammacam novasi berdasarkan pasal 1413 KUH Perdata : - Novasi objektif : perikatan baru tetapi para pihak tetap. - Novasi subjektif yang pasif : perikatan lama tetapi penggantian debitur baru. - Novasi subjektif yang aktif : perikatan lama tetapi kreditur baru. d. Karena kompensasi atau perjumpaan utang 21

34 Kompensasi atau perjumpaan utang diatur dalam Pasal 1425 KUH Perdata sampai Pasal 1435 KUH Perdata. Kompensasi adalah penghapusan masingmasing utang dengan jalan saling memperhitungkan utang yang sudah dapat ditagih antara kreditur dan debitur. e. Karena pencampuran utang Percampuran utang diatur dalam Pasal 1436 KUH Perdata sampai dengan Pasal 1437 KUH Perdata. Percampuran utang adalah percampuran kedudukan sebagai orang berutang dengan kedudukan sebagai kreditur menjadi satu. f. Karena pembebasan utang Pembebasan utang diatur dalam Pasal 1438 KUH Perdata sampai dengan Pasal 1443 KUH Perdata. Pembebasan utang adalah suatu pernyataan sepihak dari kreditur kepada debitur, bahwa debitur dibebaskan dari perutangan. Ada 2 cara terjadinya pembebasan utang, yaitu : - Cuma-Cuma - Prestasi dari pihak debitur Pembebasan hutang dengan Cuma-cuma harus dipandang sebagai penghadiahan. Sedangkan prestasi dari pihak debitur, artinya sebuah prestasi lain, selain prestasi yang terutang. Pembebasan ini didasarkan pada perjanjian. g. Musnahnya barang terutang Apabila benda yang menjadi obyek dari suatu perjanjian musnah tidak dapat lagi diperdagangkan atau hilang. Menurut pasal 1444 KUH Perdata untuk perjanjian sepihak dalam keadaan memaksa hapuslah perikatannya asal barang itu musnah atau hilang diluar salahnya debitur,dan sebelum ia lalai menyerahkannya. Ketentuan ini berpokok pangkal pada pasal 1237 KUH Perdata menyatakan bahwa dalam hal adanya perjanjian untuk memberikan suatu kebendaan tertentu kebendaan itu semenjak perjanjian dilakukan adalah atas tanggungan 22

35 kreditur. Kalau kreditur lalai akan menyerahkannya maka semenjak kelalaian kebendaan adalah tanggungan debitur. h. Pembatalan Pembatalan dapat dibagi dalam dua hal pokok yakni batal demi hukum dan dapat dibatalkan. Disebut batal demi hukum karena kebatalannya terjadi berdasarkan undang-undang. Sedangkan dapat dibatalkan baru mempunyai akibat setelah ada putusan hakim yang membatalkan perjanjian tersebut. i. Berlakunya suatu syarat batal Perjanjian bersyarat adalah suatu perjanjian yang digantungkan pada peristiwa yang masih akan datang dan belum tentu akan terjadi,baik secara menangguhkan lahirnya perikatan hingga terjadinya peristiwa tadi atau secara membatalkan perjanjian menurut terjadi atau tidak terjadinya peristiwa tersebut. j. Lewatnya waktu (daluarsa) Pasal 1946 KUH Perdata menyebutkan lampau waktu adalah suatu alat untuk memperoleh sesuatu atau untuk dibebaskan dari suatu perjanjian dengan lewatnya suatu waktu tertentu dan atas syarat-syarat yang ditetapkan undangundang,maka perjanjian hapus. Daluarsa terbagi dalam dua macam yakni : - Daluarsa untuk memperoleh hak milik atas suatu barang disebut acquisitive prescription. - Daluarsa untuk dibebaskan dari suatu perjanjian atau dibebaskan dari suatu tuntutan disebut extincitive prescription. 2.2 Perjanjian Kredit Bank dan Bentuk-Bentuk Perjanjian Kredit Bank 23

36 Kredit diberikan atas dasar kepercayaan, dengan demikian perjanjian kredit adalah pemberian kepercayaan. Hal ini berarti bahwa prestasi yang diberikan benar-benar diyakini dapat dikembalikan oleh penerima kredit sesuai dengan jangka waktu dan syarat-syarat yang disetujui bersama. Perjanjian kredit merupakan perjanjian pinjam meminjam uang antara bank dengan pihak lain (nasabah). Melihat bentuk perjanjiannya dan kewajiban debitur seperti diatas, maka perjanjian kredit merupakan perjanjian khusus, karena di dalamnya terdapat ke khususan dimana pihak kreditur selaku bank dan objek perjanjian berupa uang, karena itu peraturan-peraturan yang berlaku bagi perjanjian kredit adalah KUHPerdata sebagai peraturan umumnya dan undang-undang perbankan sebagai peraturan khususnya. Perjanjian kredit merupakan perjanjian pokok (prinsipil) yang bersifat rill. Sebagai perjanjian prinsipil, maka perjanjian jaminan adalah assessor-nya. Ada dan berakhirnya perjanjian jaminan bergantung pada perjanjian pokok. Arti riil adalah bahwa terjadinya perjanjian kredit ditentukan oleh penyerahan uang oleh bank kepada nasabah debitur. Dilihat dari bentuknya, perjanjian kredit perbankan pada umumnya menggunakan bentuk perjanjian baku (standard contract). Berkaitan dengan itu memang dalam prekteknya bentuk perjanjiannya telah disediakan oleh pihak bank sebagai kreditor sedangkan debitur hanya mempelajari dan memahami dengan baik. Dalam perjanjian tersebut pihak debitur hanya dalam posisi menerima atau meolak tanpa ada kemungkinan melakukan tawar-menawar Ibid, Subekti. 24

37 2.2.1 Unsur-unsur perjanjian kredit bank 24 a. Kepercayaan Kepercayaan yaitu keyakinan dari si pemberi kredit bahwa prestasi yang diberikannya baik dalam bentuk uang, barang, atau jasa akan benar benar diterimanya kembali dalam jangka waktu tertentu dimasa yang akan datang. b. Tenggang waktu Tenggang waktu yaitu suatu masa yang memisahkan antara pemberian prestasi dengan kontraprestasi yang akan diterima pada masa yang datang. Dalam unsur waktu ini terkandung pengertian nilai agiodari uang yaitu uang yang ada sekarang lebih tinggi nilainya dari uang yang akan diterima pada masa yang akan datang. c. Degree of Risk Adalah suatu tingkat resiko yang akan dihadapi sebagai akibat dari adanya jangka waktu yang memisahkan antara pemberian prestasi dengan kontraprestasi yang akan diterima kemudian hari. Semakin lama kredit diberikan semakin tinggi pula tingkat resikonya, karena sejauh kemampuan manusia untuk menerobos hari depan itu, maka masih selalu terdapat unsur ketidaktentuan yang tidak dapat diperhitungkan. Inilah yang menyebabkan timbulnya unsur resiko. Dengan adanya unsur resiko inilah maka timbulah jaminan untuk pemberian kredit. d. Prestasi Prestasi atau obyek kredit itu tidak saja diberikan dalam bentuk uang, tetapi juga dalam bentuk barang atau jasa. Namun karena kehidupan modern 24 Thomas suyatno,1992,dasar-dasar Perkreditan,Edisi Ketiga,PT Gramedia Pustaka Utama,Jakarta,hal

38 sekarang ini didasarkan kepada uang, maka transaksi transaksi kredit yang menyangkut uanglah yang sering kita jumpai dalam praktek perkreditan Sifat perjanjian kredit bank Perjanjian kredit apabila dilihat dari sifatnya merupakan perjanjian konsensual, artinya dengan ditanda tanganinya perjanjian kredit antara debitur dengan kreditur tidak menyebabkan debitur dapat menarik kredit melainkan harus memenuhi syarat-syarat penarikan terlebih dahulu. Perjanjian kredit dalam aspek konsensual adalah perjanjian timbal balik Prinsip-prinsip perjanjian kredit Pemberian kredit oleh bank kepada nasabah debitur tentunya memiliki dituangkan dalam bentuk perjanjian pun wajib mengikuti asas dan prinsip kontrak yang baik. Namun selain asas atau prinsip kontrak yang baik pada umumnya, dalam pemberian kredit juga terdapat prinsip-prinsip yang harus diperhatikan sesuai dengan fungsi perbankan dan perkreditan. Pada dasarnya ada dua (2) prinsip utama yang menjadi pedoman dalam pemberian kredit, yaitu prinsip keperayaan dan kehati-hatian. 25 Sementara itu, selain kedua prinsip umum tersebut, berdasarkan penjelasan pasal 8 UU Perbankan, yang mesti dinilai oleh bank sebelum memberikan kredit adalah watak, kemampuan, modal, agunan, dan prospek usaha dari nasabah debitur, yang kemudian dikenal dengan sebutan dengan Prinsip 5 C, yakni : 26 a. Penilaian watak (Character) 25 Ibid, Thomas Suyatno. 26 Rachmadi Usman,2001,Aspek-Aspek Hukum Perbankan di Indonesia,Gramedia Pustaka Utama, Jakarta,hal

39 Penilaian watak atau kepribadian calon debitur dimaksudkan untuk mengetahui kejujuran atau itikad baik calon debitur untuk melunasi atau mengembalikan pinjamannya, sehingga tidak akan menyulitkan bank di kemudian hari. Hal ini dapat diperoleh terutama didasarkan kepada hubungan yang telah terjalin antara bank dan calon (debitur) atau informasi yang diperoleh dari pihak lain yang mengetahui moral, kepribadian, dan perilaku calon debitur dalam kehidupan kesehariannya. b. Penilaian kemampuan (Capacity) Bank harus meneliti tentang keahlian calon debiturnya dalam bidang usahanya dan kemampuan manajerialnya, sehingga bank yakin bahwa usaha yang akan dibiayainya dikelola oleh orang-orang yang tepat, sehingga calon debiturnya dalam jangka waktu tertentu mampu melunasi atau mengembalikan pinjamannya. Kalau kemampuan bisnisnya kecil, tentu tidak layak diberikan kredit dalam skala besar. Demikian juga jika trend bisnisnya menurun, maka kredit juga semestinya tidak diberikan. Kecuali jika penurunan itu karena kekurangan biaya sehingga dapat diantisipasi bahwa dengan tambahan biaya lewat peluncuran kredit, maka trend atau kinerja bisnisnya tersebut dipastikan akan semakin membaik. c. Penilaian modal (Capital) Bank harus melakukan analisis terhadap posisi keuangan secara menyeluruh mengenai masa lalu dan yang akan datang, sehingga dapat diketahui kemampuan permodalan calon debitur dalam menunjang pembiayaan proyeek atau usaha calon debitur yang bersangkutan. Dalam praktek selama ini bank jarang sekali memberikan kredit untuk membiayai seluruh dana yang diperlukan nasabah. Nasabah wajib menyediakan modal sendiri, sedangkan 27

40 kekurangannya itu dapat dibiayai dengan kredit bank. Jadi bank fungsinya adalah hanya menyediakan tambahan modal, biasanya lebih sedikit dari pokoknya. d. Penilaian agunan (Collateral) Untuk menanggung pembayaran kredit macet, calon debitur umumnya wajib menyediakan jaminan berupa agunan yang berkualitas tinggi dan mudah dicairkan yang nilainya minimal sebesar jumlah kredit yang diberikan kepadanya. Untuk itu sudah seharusnya bank wajib meminta agunan tambahan dengan maksud jika calon debitur tidak dapat melunasi kreditnya, maka agunan tambahan tersebut dapat dicairkan guna menutupi pelunasan atau pengembalian kredit atau pembiayaan yang tersisa. e. Penilaian prospek usaha (Condition of Economy) Bank harus menganalisis keadaan pasar di dalam dan di luar begeri baik masa lalu maupun yang akan datang, sehingga masa depan pemasaran dari hasil proyek atau usaha calon debitur yang akan dibiayai bank dapat diketahui. Selain Prinsip 5 C tersebut, dalam pemberian kredit kepada nasabah debitur, bank juga menerapkan prinsip lain, yaitu Prinsip 5 P, yaitu : 27 a. Party (Para Pihak) Para pihak merupakan titik sentral yang diperhatikan dalam setiap pemberian kredit. Untuk itu pihak pemberi kredit harus memperoleh suatu kepercayaan terhadap para pihak, dalam hal ini debitur. Bagaimana karakternya, kemampuannya, dan sebagainya. b. Purpose (Tujuan) Tujuan dari pemberian kredit juga sangat penting diketahui oleh pihak kreditur. Harus dilihat apakah kredit akan digunakan untuk hal-hal yang positif 27 Kasmir,2002,Dasar-Dasar Perbankan,PT Raja Grafindo,Jakarta,hal

PENYELESAIAN WANPRESTASI DALAM PERJANJIAN KREDIT DENGAN JAMINAN FIDUSIA

PENYELESAIAN WANPRESTASI DALAM PERJANJIAN KREDIT DENGAN JAMINAN FIDUSIA PENYELESAIAN WANPRESTASI DALAM PERJANJIAN KREDIT DENGAN JAMINAN FIDUSIA OLEH RAINELDIS FATMA SARI NPM : 15.10.12.10.50 FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS WARMADEWA DENPASAR 2017 ABSTRAC The channeling of credit
