BAB IV HASIL PENELITIAN. itulah sebuah judul buku inspiratif dan motivatif yang terinspirasi Motivator

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB IV HASIL PENELITIAN. itulah sebuah judul buku inspiratif dan motivatif yang terinspirasi Motivator"

Transkripsi

1 44 BAB IV HASIL PENELITIAN 1.1 Gambaran Umum Profil Merry Riana Motivator Wanita Tersukses, dengan buku berjudul Mimpi Sejuta Dolar itulah sebuah judul buku inspiratif dan motivatif yang terinspirasi Motivator Wanita Tersukses. Buku yang berjudul "Mimpi Sejuta Dolar" itulah sebuah judul buku inspiratif dan motivatif yang yang terinspirasi dari kisah Merry Riana seorang Entrepreneur wanita yang sukses di usia muda. Ia juga Seorang Speaker, Trainer dan menjadi Motivator Wanita No.1 di Asia. Merry Riana yang menjadi salah satu Enterpreneur dan Motivator wanita tersukses ini berasal dari Indonesia, Ia dilahirkan di pada tanggal 29 Mei 1980 di Jakarta, ayahnya bernama Ir. Suanto Sosrosaputro dan ibunya bernama Lynda Sanian. Merry Riana lahir dan tumbuh di Jakarta dalam sebuah keluarga sederhana keturunan Tionghoa. Orangtua Merry adalah seorang pebisnis dan ibu rumah tangga. Ia merupakan anak sulung dari 3 bersaudara. Adiknya bernama Aris dan juga Erick. Sebagai anak tertua dalam keluarga, ia harus menjadi panutan dalam keluarganya agar adik-adiknya dapat mencontohnya. Merry Riana memulai pendidikannya di Sekolah Dasar (SD) Don Bosco Pulomas, tamat dari sana ia kemudian masuk di SMP Santa Ursula dan juga SMA ia lanjutkan di sekolah yang sama yaitu SMA Santa Ursula yang merupakan sekolah katolik khusus perempuan yang berada di Jakarta Pusat.

2 45 Setelah lulus dari SMA, Merry Riana ingin melanjutkan kuliahnya di Universitas Trisakti. Namun, cita-cita untuk kuliah di Jurusan Teknik Elektro Universitas Trisakti buyar karena kerusuhan besar di tahun Hal inilah yang kemudian akan merubah takdirnya. Karena kondisi yang tidak aman akibat kerusahan tersebut, Merry Riana kemudian memilih kuliah di Singapura untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Ayah Merry yaitu Suanto Sosrosaputro memutuskan untuk mengirim anaknya belajar di luar negeri. Dan Singapura kala itu merupakan sebuah pilihan yang paling masuk akal karena jaraknya yang relatif dekat, lingukungan yang aman dan sistem pendidikannya yang bagus. Mulai Kuliah di Nanyang Technological University (NTU) Singapura Merry mulai belajar di bangku kuliah di jurusan Electrical and Electronics Engineering (EEE) di Nanyang Technological University (NTU) pada tahun Merry mengaku jurusan ini menjadi jurusan paling masuk akal baginya saat itu. Merry bercita-cita menjadi seorang insinyur. Cita-citanya tersebut mungkin karena ingin membantu sang ayah dalam menjalankan bisnis. Tanpa persiapan yang memadai untuk kuliah di luar negeri, Merry sempat gagal dalam tes bahasa Inggris di Nanyang Technological University. Tanpa persiapan bekal dana yang memadai pula, Merry meminjam dana dari Pemerintah Singapura. Ia meminjam dana beasiswa dari Bank Pemerintah Singapura sebesar $ dan harus dilunasi setelah ia lulus kuliah dan bekerja. Dana tersebut sangatlah minim, karena setelah dihitung-hitung ia hanya

3 46 mangantungi $10 selama seminggu.untuk berhemat, Merry menyiasatinya dengan hanya makan mie instant di pagi hari,makan siang dengan 2 lembar roti tanpa selai, ikut seminar dan perkumpulan di malam hari demi makan gratis, bahkan untuk minumpun ia mengambil dari air keran/tap water di kampusnya. Hal itu berangsur hampir setiap hari di tahun pertamanya kuliah. Kehidupan yang sangat memprihatinkan tersebut mendorongnya untuk mencari penghasilan diluar. Dari mulai membagikan pamflet/brosur di jalan,menjadi penjaga toko bunga,dan menjadi pelayan Banquet di hotel. Ketika menyadari hidupnya tak berubah meski sudah memasuki tahun kedua kuliah, Merry mulai membangun mimpi. Saya membuat resolusi ketika ulang tahun ke-20. Saya harus punya kebebasan finansial sebelum usia 30. Dengan kata lain, harus jadi orang sukses. The lowest point in my life membuat saya ingin mewujudkan mimpi tersebut, - Merry Riana. Karena tak punya latar belakang pendidikan dan pengalaman bisnis, Merry mengumpulkan informasi dengan mengikuti berbagai seminar dan melibatkan diri dalam organisasi kemahasiswaan yang berhubungan dengan dunia bisnis.

4 47 Jatuh Bangun Dalam Berbisnis tanpa pengalaman dan pengetahuan bisnis yang memadai, Merry terjun ke dalam dunia bisnis. Itu ia lakukan karena ia mengetahui bahwa memiliki pekerjaan biasa tidak cukup untuk memenuhi impiannya untuk sukses di usia 30 tahun. Ia mencoba berbagai peluang bisnis. Diapun mencoba peruntungan dengan bisnis pembuatan skripsi,bisnis MLM,mencoba bermain saham,yg semuanya berakhir dengan kegagalan. Merry juga mencoba praktik dengan terjun ke multi level marketing meski akhirnya rugi 200 dollar. Merry bahkan pernah kehilangan dollar ketika memutar uangnya di bisnis saham. Mentalnya sempat jatuh meski dalam kondisi tersebut masih bisa menyelesaikan kuliahnya, namun Merry kehilangan semua investasinya dan terpuruk. Meski begitu, Merry kembali bangkit dan berusaha keras untuk menjadi entrepreneur. Merry mulai berusaha dari awal dengan belajar secara sungguhsungguh tentang seluk beluk pasar. Setelah merasa siap, ia pun memutuskan untuk menekuni industri perencanaan keuangan. Merry berpikir itulah hal yang akan membuatnya mampu mewujudkan impiannya dalam waktu yang relatif singkat. Tamat kuliah, barulah Merry mempersiapkan diri dengan matang. Bersama Alva Tjenderasa yang merupakan temannya ketika kuliah dulu dan kini menjadi suaminya, Berdua mereka mulai menjalankan usaha bersama, Belajar dari pengalaman para pengusaha sukses. Merry Riana kemudian memulai dari sektor penjualan di bidang jasa keuangan. Saat Merry memulai karier sebagai seorang penasihat keuangan, ia

5 48 harus bergulat dengan sejumlah tantangan dan hambatan. Orang tuanya, dosen serta teman-temannya kurang setuju dengan keputusan Merry tersebut. Merry saat itu belum memiliki kemampuan berbahasa Mandarin padahal lebih dari separuh penduduk Singapura ialah etnis China. Sebagai seorang pendatang asing di sana, pengalaman dan relasi Merry sangat terbatas. Namun, satu alasan yang membuat Merry pantang menyerah ialah usianya yang masih muda dan masih lajang sehingga ia merasa lebih bebas dan lebih berani mengambil risiko. Tanpa merasa terlalu terbebani dengan kemungkinan gagal atau keharusan untuk berhasil, Merry lebih memilih untuk memfokuskan diri pada pengalaman dan pelajaran yang ia bisa dapatkan selama fase-fase awal kariernya. Sukses sebagai konsultan keuangan, sampai akhirnya ia sukses sebagai financial consultan yang menjual prodok-produk keuangan dan perbankan. Dalam 6 bulan pertama karirnya di Prudential, Merry berhasil melunasi utangnya sebesar 40 ribu dolar Singapura. Tepat satu tahun pertamanya ia berhasil mendapatkan penghasilan sebesar 200 ribu dollar Singapura atau sekitar 1,5 Milyar rupiah. Merry kemudian dianugrahi Penghargaan Penasihat baru teratas sehingga banyak yang mengkutinya sebagai profesi penasihat keuangan pada tahun Kemudian di tahun 2004, prestasi Merry yang cemerlang membuat dirinya dipromosikan sebagai manager. Setelah diangkat sebagai manager Merry memulai bisnisnya sendiri dengan menyewa kantor dan memiliki karyawan sendiri kemudian ia mendirikan MRO (Merry Riana Organization) sebuah perusahaan

6 49 jasa keuangan selain itu ia juga mendirikan MRO Consultancy yang bergerak dibidang pelatihan, motivasi serta percetakan buku yang berbasis di Singapura. Bersama timnya di MRO, Merry memiliki program pemberdayaan perempuan dan anak-anak muda. Anggota timnya dilembaga ini bahkan tergolong muda, berusia tahun. Saya ingin menampung orang muda yang punya ambisi dan semangat seperti saya katanya Keinginannya untuk berbagi ini tak hanya dilakukan disingapura. Pada ulang tahunnya ke-30, Merry membuat resolusi baru yaitu member dampak positif pada satu juta orang di Asia, terutama di Indonesia. Tahun 2005, Merry menerima penghargaan sebagai penghargaan Top Agency of the Year dan penghargaan Top Rookie Agency. Hingga kini Merry telah memotvasi dan melatih ribuan profesional dan eksekutif dalam bidang penjualan, motivasi dan pemasaran. Dalam perusahaannya, Merry menaungi 40 penasihat keuangan, yang uniknya memiliki usia yang masih belia (antara 21-30). Mediapun langsung memberitakan kisah suksesnya dan dengan segera Merry dikenal sebagai seorang entrepreneur wanita yang sukses dan menjadi motivator untuk membagikan ilmu dan kiat-kiat suksesnya agar setiap orang menjadi pribadi yang sukses. Kini Merry mempunyai mimpi untuk memberikan dampak positif bagi 1 juta orang di Asia terutama di Indonesia. Salah satunya dengan meluncurkan buku Mimpi Sejuta Dolar yang sangat inspiratif dan telah diangkat kelayar lebar.

7 50 Merry menyatakan bahwa motivasinya tidak hanya berasal dari keinginan untuk memberikan kehidupan yang lebih baik pada kedua orangtuanya tetapi juga dari ambisinya untuk membantu generasi muda lainnya untuk melakukan hal serupa. Ia berharap para pemuda mampu memberikan kehidupan yang lebih baik, tak hanya bagi diri mereka sendiri tetapi juga orang tua mereka dan anggota keluarga mereka yang lain. Buku Mimpi Sejuta Dolar sendiri sudah menjadi National Bestseller hanya dalam waktu 1 bulan setelah peluncurannya. Buku ini menarik perhatian public Singapura dan Asia Tenggara karena menuliskan tentang prestasi Merry menghasilkan $ pada usia 26 tahun yang awalnya, Merry adalah mahasiswi Nanyang Technological University yang berhutang sebanyak $ Profil kesuksesan Merry mulai dikenal setelah muncul di artikel The Strait Times pada tanggal 26 Januari 2007 yang berjudul She s made her first million at just age 26 (ia mencapai satu juta dolar pertamanya di usia 26 tahun).

8 51 Kini Merry Riana aktif sebagai pembicara diberbagai seminar, perusahaan, sekolah, dan media massa di Singapura dan beberapa Negara di Asia Tenggara.

9 Sinopsis Sinopsis Buku Buku ini berjudul Merry Riana Mimpi Sejuta Dolar. Buku ini diambil dari kisah nyata yaitu kisah perjalanan hidup Merry Riana. Perjalanan hidup yang tidak mudah, penuh dengan rintangan, tantangan dan pantang menyerah. Perjalanan hidup yang sangat menginspirasi para pembacanya untuk terus berusaha meraih kesuksesan seperti apa yang diinginkan dan diimpikan. Merry Riana memiliki Big Dreams atau Mimpi Besar. Yaitu mimpi yang sama seperti orang lain pada umumnya yaitu Sukses. Saat ini Merry Riana menjadi seoarang Motivator Internasional di lingkup Asia dan Indonesia tentunya. Merry Riana sukses di negeri tetangga, Singapura. Merry Riana adalah seorang Enterpreneur dan Motivator. Merry Riana lahir dikeluarga sederhana. Ayah Merry adalah seorang pembisnis dan ibu Merry adalah ibu rumah tangga. Merry adalah anak pertama dari 3 bersaudara. Perjalanan hidup Merry di Singapura berawal terjadi ketika kerusuhan besar di Jakarta tahun 1998 karena tragedi Trisakti. Saat itu Merry baru saja lulus SMA dan memiliki cita-cita untuk kuliah di Universitas Trisakti dan mengambil jurusan Teknik Elektro. Tapi keinginan Merry pun hancur karena tragedi tersebut. Kemudian ayah Merry memutuskan untuk mengirim Merry ke Singapura. Ayah Merry memutuskan untuk mengirim Merry ke Singapura karena pada saat itu Singapuralah tempat yang dianggap paling aman, jaraknya relatif dekat, sistem pendidikan yang bagus dan tidak ada pilihan yang lain. Merry mulai menjadi mahasiswa di Nanyang Techological University (NTU) jurusan Electronics

10 53 Engineering (EEE) pada tahun Tanpa persiapan apapun untuk kuliah di Singapura, Merry sempat gagal dalam tes bahasa Inggris. Tanpa persiapan uang yang banyak, Merry akhirnya meminjam dana beasiswa sebesar $ dolar Singapura dan harus dilunasi setelah ia lulus kuliah dan bekerja. Merry pun pernah mencari penghasilan diluar, yaitu dengan mulai dari membagikan pamphlet/brosur di jalan, menjadi penjaga toko dan pelayan Banquet di hotel. Merry pun menyadari bahwa hidupnya tidak berubah meski sudah memasuki tahun kedua kuliah. Merry pun kemudian memiliki BIG DREAM. Saya membuat resolusi ketika ulang tahun ke-20. Saya harus mempunyai kebebasan financial sebelum usia 30 th. Dengan kata lain, harus menjadi orang sukses The lowest point in my life membuat saya ingin mewujudkan mimpi tersebut ujar Merry. Karena tak memiliki latar belakang pengalaman bisnis, Merry mengikuti berbagai seminar dan ikut serta dalam organisasi kemahasiswaan yang berhubungan dengan dunia bisnis. Kemudian ia mencoba berbagai peluang bisnis. Percobaan yang dilakukan yaitu dengan bisnis pembuatan skripsi, MLM, mencoba bermain saham yang semuanya berakhir kegagalan. Merry pun mencoba untuk bisnis lainnya dan mengalami kerugian yang besar pula. Merry pun pernah terjatuh meski setelah terjatuh ia bangkit lagi dan mencoba peluang bisnis yang lainnya. Merry pun membulatkan tekad bahwa ia bekerja 14 jam dalam sehari. Dan akhirnya ia pun sukses sebagai Financial Consultant yang menjual produk-produk keuangan dan perbankan seperti asuransi, kartu kredit, deposito, tabungan dll.

11 54 Dalam waktu enam bulan Merry dapat melunasi hutangnya kepada Universitas sebesar $ dolar Singapura. Hingga tahun 2003, Merry dianugrahi Penghargaan Penasihat Baru Teratas. Ditahun 2004 ia pun meraih prestasi cemerlang yang membuatnya dipromosikan menjadi manajer dan masih banyak penghargaan lainnya. Merry lalu memulai bisnisnya sendiri setelah diangkat menjadi manajer. Ia mendirikan MRO (Merry Riana Organization). Akhirnya Merry Riana pun menghasilkan $ dolar Singapura pada usia 26 tahun. Saat ini Merry Riana aktif sebagai pembicara di berbagai seminar, perusahaan, sekolah, media masa di Singapura, juga sebagai Enterpreneur dan Motivator dibeberapa Negara di Asia Tenggara dan Indonesia tentunya. Saat ini Merry Riana sudah menikah dengan Alva Christoper pada tahun Alva adalah kakak tingkat sekaligus teman Merry di Nanyang Techological University. Dari pernikahan itu Merry dan Alva dikaruniai seorang putrid yang bernama Alvernia Mary Liu Sinopsis Film Merry Riana (Chelsea Islan) yang baru saja lulus SMA terpaksa mengungsi ke Singapura karena kondisi di negaranya sedang tidak stabil. Walau sebenarnya ingin tetap tinggal, kedua orang tuanya tidak membiarkan. Perjalanan menuju bandara juga bukan aman; mereka dihadang kawanan penjarah dan terpaksa melepas harta benda demi keselamatan. Di bandara, orang tua Merry (Ferry Salim & Cynthia Lamusu) menjual apa yang menempel di badan dan hanya mampu membeli satu tiket. Yang penting Merry selamat, pikir mereka.

12 55 Maka Merry tiba di Singapura sendirian. Dengan bekal uang yang untuk beli makan lima kali saja akan habis, ia harus mencari tempat tinggal dan bertahan hidup. Kuliah dan sukses yang menjadi cita-citanya terasa begitu jauh. Tapi Merry tak putus asa. Dari media sosial ia temukan sahabatnya Irene (Kimberly Ryder) yang memang hendak kuliah di sana. Dengan bantuan Irene, Merry mencari celah di antara aturan Singapura yang begitu ketat dan, bukan hanya diperbolehkan tinggal di asrama, ia lolos ujian seleksi dan diterima di salah satu perguruan tinggi terbaik di sana. Senyum Merry lantas hilang ketika itu semua baru bisa didapat bila Merry membayar $40,000. Satu-satunya harapan adalah mengambil student loan, yang hanya bisa didapat jika Merry memiliki seorang penjamin. Karena tidak ada kerabat, dan Irene tidak bisa menjadi penjamin, Merry harus mencari seorang mahasiswa senior yang mau jadi penjamin. Maka Merry bertemu Alva (Dion Wiyoko), seorang senior tampan yang ia pikir mau menjadi penolongnya. Ternyata Alva cuek dan sangat perhitungan. Ia memberi segala macam syarat sebelum akhirnya mau menolong Merry, termasuk menyuruhnya mencari kerja sambilan. Merry sadar bahwa ia harus kuliah dengan betul, tapi sadar juga bahwa ia harus sukses secepatnya. Ia tidak ingin menyusahkan orang tuanya. Ia ingin membuat orang tuanya bangga. Maka sambil kuliah ia berpikir keras untuk melipatgandakan uang yang ia miliki, mulai dari bekerja menyebar brosur, online business, sampai main saham beresiko tinggi. Kondisi ekonominya pun naik turun, mulai dari hanya bisa makan roti setiap hari, makan enak, sampai balik

13 56 makan roti lagi. Seperti tak cukup dengan masalah yang ada, kemelut cinta pun terjadi ketika Alva menyatakan perasaan padanya, sementara Merry sadar betul Irene tengah jatuh cinta pada Alva.

14 Hasil Penelitian Pada Bab ini diuraikan kajian dan analisis terhadap hasil penelitian. Hasil penelitian Pengadaptasian isi cerita Novel ke dalam Film Merry Riana Mimpi Sejuta Dolar melalui proses transformasi yang melahirkan istilah ekranisasi Berupa deskripsi (1) wujud transformasi alur dari novel ke Film Merry Riana Mimpi Sejuta Dolar (2) Wujud transformasi penokohan dari novel ke Film Merry Riana Mimpi Sejuta Dolar. Hasil Penelitian berikut ini berwujud deskriptif dengan metode Penelitian semiotika Ferdinand D Saussure tanda (sign) terdiri dari : bunyi-bunyian dan gambar, disebut signifier atau penanda, dan konsep-konsep dari bunyi-bunyian dan gambar, disebut signified. Dalam analisis Semiotika Ferdinand De Saussure menjelaskan adanya dua Bagian (dikotomi) yaitu penanda (signifier) dan pertanda (signified). Penanda dilihat sebagai Bentuk/wujud fisik dapat dikenal melalui wujud karya arsitektur, sedangkan pertanda dilihat sebagai makna yang terungkap melalui konsep, fungsi dan/atau nilai-nilai yang terkandung didalam karya arsitektur. Sehingga dapat dijelaskan bahwa dua bagian (dikotomi) yaitu penanda (signifier) sebagai Novel dan (Gambar) Film serta pertanda (siginefed) merupakan konsep seperti konsep, isi, dan makna dalam sebuah cerita pada Novel dan Film Merry Riana Mimpi Sejuta Dolar. Berikut penjelasan proses Transformasi dengan istilah ekaranisasi isi alur cerita, penokohan dalam novel dan Film Merry Riana Mimpi Sejuta Dolar

15 58 dibantu dengan tabel manifestasi yang terdiri dari beberapa kolom yang berbeda dengan dipisahkan berdasarkan nomor adegan, visual dan deskripsi dalam novel dan film tersebut. Wujud transformasi alur dari novel ke Film Merry Riana Mimpi Sejuta Dolar. Penanda (Signifier) 1 Hampir semua setasiun televisi menayangkan gambar yang nyaris serupa. Asap tebal kehitaman bercampur dengan api merah yang menyambarnyambar serta situasi yang chaos banyak warga keturunan cina saat ini dicekam ketakutan dan melakukan eksodus ke luar negeri. Papa Merry untuk tetap tenang dan bersama-sama didalam rumah sampai kondisi membaik. Dalam Film, Pemberitaan mengenai kerusuhan mulai mencekam, adanya aksi bakar-bakaran, pengrusakan mobil, dan akhirnya Merry dan sekeluarga mengemas pakaian dan cepat-cepat untuk mengungsi. Keluarga Merry berunding dan ketika Papanya Merry datang, memberitahukan untuk segera berkemas dan pindah tempat

16 59 Penanda (Signifier) 2 Merry dan sekeluarga tetap tinggal dirumah pada saat kerusuhan terjadi, Papa Merry meminta untuk tinggal bersamasama didalam rumah sampai kondisi membaik, serta papa Merry mencoba menenangkan sekeluarga bahwa lingkungan tempat tinggal Merry Aman, karena kami tidak tinggal dikawasan pecinaan. Dalam Film Merry dengan sekeluarga mencoba berusaha keluar dari rumah untuk mengungsi ketempat yang lebih aman. Dan terlihat dalam visualisasi gambar keluarga Merry terjebak dalam kerusuhan tersebut, seperti yang berada digambar Merry, dan Mama Merry diseret-seret oleh anak muda tidak dikenal. Penanda (Signifier) 3 Papa Merry dengan sigap menyiapkan perangkat teknis untuk menempuh pendidikan Merry di Singapura nanti, beliau mengemas CPU agar Merry bisa menggunakan computer di asrama Dalam visualisasi Film Papa Merry memberikan sebuah laptop untuk kebutuhan pendidikan Merry di Singapura

17 60 Penanda (Signifier) 4 Akhirnya Merry Riana melanjutkan kuliah di Singapura yang sebelumnya Merry berniat melanjutkan kuliah di Trisakti jakarta, tapi dikarenakan situasi yang tidak memungkinkan akhirnya Merry ke Singapura untuk melanjutkan pendidikannya. Keberangkatan Merry bersama teman-teman sekolahnya dan sampai tujuan Merry tinggal di asrama. Dalam visualisasi Film Merry berangkat sendiri menggunakan pesawat, setelah Merry sampai di Singapura Merry mencari alamat yang diberikan oleh Papanya Merry (alamat Pamannya) ternyata pada saat ditemui keluarlah seorang petugas yang berkata bahwa orangnya sudah pergi dan meninggalkan tunggakan akhir Bulan

18 61 Penanda (Signifier) 5 Pinjaman dana untuk kuliah akan di arahkan oleh senior ke sebuah Bank pemerintah yang bekerjasama dengan NTU. Sebelumnya Merry dan teman -temannya diantar kekampus untuk menemui beberapa senior untuk tanda tangan surat jaminan, setelah itu ke Bank DBS untuk mengetahui perincian dana Merry ditemani oleh Irene melakukan Tes Masuk NTU dan Proses pengajuan dan pencairan dana dollar dengan pihak NTU di Singapura dengan beberapa pengajuan persyaratan, dengan seorang penjamin yang bernama Alva (sebagai garenter) yang dikenalkan oleh Irene. Penanda (Signifier) 6 Pertemuan Alva dan Merry didalam novel adalah tempat pendalaman agama Katolik (tempatnya disalah satu sudut kantn), dan disini Merry dan Alva berbagi cerita pengalaman masing-masing berjuang hidup di Singapura. Penjamin peminjaman dana hanya membutuhkan 2 buah tanda tangan senior. Pertemuan Alva dan Merry didalam Film, pada saat merry sedang mencari seorang senior penjamin di NTU (yang dijadikan sebagai garenter Merry), dan dikenalkan oleh temen Merry bernama Irene. Tempatnya disebuah taman NTU.

19 62 Penanda (Signifier) 7 Dari Pagi hari sampai siang hari rasa sedih menghinggap perasaan Merry dikarenakan dihari dia ulang tahun, pagi dengan rasa sepi menghabiskan mie instan sendiri di meja pantry dan siang harinya Merry harus bekerja menyebarkan brosur sendiri diarea stasiun MRT, Siang hari disebuah kedai Merry sambil menangis melihat seseorang yang sangat dikenal bernama Jamie Aditya VJ MTV kondang, dan akhirnya Merry mendapatkan tandatangan yang menjadi sebuah kado untuk Merry, dan Malam harinya Merry mendapatkan kejutan dari teman-teman asrama yang memberikan kue tart dan make a wish dengan resolusi Merry bahwa Merry harus sukses dan dapat membayar semua utang-utang Merry (mengalami penciutan) Merry pada hari ulangtahunnya yang ke 20, Merry mendapatkan surprise berupa kue tart dari Irene, Merry melakukan make a wish berupa resolusi pembebasan financial harus menjadi orang yang sukses, melunasi utang-utangnya dan dapat membahagiakan Papa dan Mama.

20 63 Penanda (Siginifier) 8 Dalam Novel Merry telah bekerja di tempat laundry, pemilk bernama Mr. Kenny, Mr Kenny telah memberikan banyak bantuan terhadap Merry sampai merekomendasikan Merry ke Toko Bunga dengan menjadi pelayan dan Merry pun ditugaskan untuk membagikan brosur dan mencari contact kartu nama kantor. Pada Akhir pecan pun Merry bekerja mengurus banquet saat pesta ballroom, melayani kebutuhan makan dan minum (konsep Round Table) sampai jam 11, dan jam 1 pagi Merry baru tiba di Asrama (mengalami penciutan didalam film) Didalam film tidak ada menceritakan Merry bekerja di tempat laundry, Toko bunga, dan pesta ballroom. Merry didalam film menceritakan usahanya Merry mencari-cari pekerjaan di toko-toko, dan sempat menerima penolakan dari pemilik toko.

21 64 Penanda (Signifier) 9 Merry mendapatkan tawaran bergabung di perusahaan Succes forever dari temannya dengan memberikan dana investasi sebesar 200 dolar. (Bisnis MLM berbasis online) Ternyata beberapa waktu setelah Merry bergabung, Perusahaan tersebut telah tutup. Duit yang dipakai untuk investasi berasal dari tabungan hasil pekerjaannya selama ini Dalam Film Merry melihat peluang untuk mendapatkan uang banyak di perusahaan Succes Forever melalui internet, dan Merry menjual laptop pemberian Ayahnya untuk investasi awal di perusahaan Succes Forever (Bisnis MLM berbasis online). Ternyata beberapa waktu setelah Merry bergabung, Perusahaan tersebut telah tutup.

22 65 Penanda (Signifier) 10 Didalam novel tidak menceritakan Sahabat Merry mengusir Merry dari asrama, yang dimana sahabat Merry mempunyai perasaan dengan Alva, dan cemburu dengan Merry, tidak sengaja sahabat Merry kedapatan Merry bersama Alva digondola. Merry di usir dari asrama oleh Irene dikarenakan Irene sahabat Merry tidak sengaja kedapatan Alva dengan Merry sedang bersama. (penambahan alur cerita). Penanda (Signifier) 11 Didalam Novel Alva dan Merry ingin melakukan usaha percetakan tetapi tidak berjalan (Bisnis yang dilakukan pada saat Merry menjalankan skripsinya), dan akhirnya Alva dan Merry mencoba Bisnis MLM Produk multivitamin bermerek Tanshi. Alva mengajari Merry bermain saham online melalui HP, Merry jadi berantusias mencari uang dari permainan saham online, dan akhirnya Merry mendapatkan suatu penghargaan dari rekannya dari penghasilan yang ia dapati.

23 66 Penanda (Signifier) 12 Didalam Novel Alva dan Merry tidak berkesempatan menjadi distributor Tianshi, dan akhirnya Merry berkonsentrasi dengan skripsinya. Merry dan Alva pun mencoba bermain saham pada bulan maret 2002, diawal menjalankan permainan saham Merry dan Alva merasa menang, dan lewat 4 minggu Merry dan Alva mengalami kerugian dolar atau 70 juta. Karena ambisi Merry yang cukup besar terhadap uang akhirnya Merry berinvestasi saham di perusahaan Air lane melalui saham online hp, dan Merry mengajak beberapa teman untuk ikut investasi disaham tersebut, ternyata dalam beberapa hari kemudian perusahaan tersebut mengalami masalah dan akhirnya tutup. Merry dituntut mengambalikan uang teman-temannya dan pada saat itu juga Merry mengalami keterpurukan tanpa dipedulikan oleh Alva. Penanda (Signifier) 13 Didalam novel tidak menceritakan mama Merry menemui Merry pada saat mengalami kegagalan bermain saham. Dalam kondisi terpuruknya Merry, Mama Merry tiba-tiba datang menemui Merry untuk menyemangati Merry kembali mama pernah melihat kegagalan yang lebih besar dari ini, tapi semua akan lebih mudah ketika kita punya harapan, hidup ini tidak cukup hanya berhitung dan berhemat ria, dan apa yang sudah kamu pilih harus kamu selesaikan dengan baik tutur Mama Merry dan mama Merry memberikan uang dan menyemangati Merry kembali.

24 67 Penanda (Signifier) 14 Alva dan Merry terjun kelapangan untuk menawarkan produk asuransi, dengan semangat yang tinggi Merry mengatasi semua kendala penolakan dan didukung oleh Alva, sampai-sampai Merry berjuang dijalanan, dan menawarkan dengan menghubungi kerabat-kerabatnya. (menceritakan secara detail perjuangan Merry sebagai sales asuransi, ditolak sana sini sampai meneteskan air mata, Alva membantu Merry menyusun strategi) Dari kegagalan Merry, akhirnya setelah Merry Bertemu Ibunya, Merry bangkit dan bersemangat kembali untuk mencari pekerjaan dan didalam film Merry diceritakan bahwa Merry diterima di Perusahaan asuransi dengan syarat Merry harus mendapatkan customer yang telah ditargetkan Penanda (Signifier) 15 Part 9, Perjuangan Merry menjadi sales asuransi dimulai dengan menawarkan produk asuransi di trotoar, halte bus, stasiun kereta api, menghubungi rekanrekannya melaui via telepon. Merry giat mencari nasabah menelepon orang-orang yang dikenalnya sampai yang tidak dikenalnya, dan lari kesana kesini untuk mencari klien. Mempresentasikannya langsung di jalanan orang-orang yang ditemuinya serta beberapa tempat lainnya.

25 68 Penanda (Signifier) 16 Ada didalam novel, yang dimana perempuan tua berusia 60 tahun sedang berdiri didepan toko sepatu, dan mengajak Merry datang ke apartemennya yang bersahaja, dan tidak disangka Ibu tua tersebut ikut deposito asuransi sebesar seratus ribu dolar, dan akhirnya Merry menjadi sales baru yang telah mencapai target dan mencapai level manager di awal Tahun (part 9) Ms. Nor yang telah dibantu oleh Merry dan awalnya Ms. Nor yang memberikan password wifi pada saat pertama kali Merry seorang diri di Singapura, Ms. Nor disini telah sepakat menjadi klien asuransi Merry dengan investasi sebesar seratus ribu dolar, Ms. Nor mau ikut asuransi ini dikarenakan Ms. Nor suka dengan personalty Merry. Sebelum Ms. Nor sepakat Merry berkata Bisnis ini bukan tentang kebutuhan saya tentu saja saya butuh uang tetapi kebutuhan Ms. Nor jelas lebih penting. Penanda (Signifier) 17 didalam novel tidak diceritakan adanya Ibu Tua yang memberikan kotak cincin (mengalami menambahan cerita dan tokoh didalam film) Merry bertemu Ibu tua yang pernah ditolong oleh Merry ketika Ibu tua tersebut pingsan, disni Ibu Tua Tersebut memberikan sebuah kotak yang berisikan sebuah cincin, dan cincin tersebut bertuliskan nama Merry, ternyata cincin tersebut adalah cincin yang mau diberikan Alva untuk Merry.

26 69 Penanda (Signifier) 18 Tidak diceritakan didalam novel (mengalami penambahan cerita dan tokoh didalam film). Didalam novel Alva dan Merry bertunangan. Sebuah relasi yang bisa saling member ruang bagi semangat postif masing-masing, yang harus kami bina adalah melatih diri kami untuk menjadi pembentuk sukses satu sama lain. Merry menelepon Alva di Flyr Singapura Aku butuh kamu, hitungan aku gak pernah pas, uang memang penting tetapi uang bukan segalanya aku bisa jadi orang paling kaya didunis ini tetapi tidak ada artinya kalau tidak ada orang yang selalu menyayangi aku dan orang itu adalah kamu. Dengan Merry mendapatkan sms dari Alva see how much I Love You dan menunjukkan buku Shmily.

27 70 Penanda (Signifier) 19 Didalam novel menceritakan Merry dan Alva mengadakan acara wisuda di auditorium NTU yang berjalan sangat mengharukan orang tua Merry dan Alva datang. (didalam film divisualisasikan bahwa Merry yang memakai baju wisuda dan Alva tidak). Dan Akhirnya Merry mendapatkan gelar sarjana dan bisa membuat Papa dan Mama Merry bangga dengan kesuksesan yang ia raih, Merry mengatakan dalam film bahwa Sukses bukan sekedar kita punya uang banyak tetapi sukses itu ketika kita bisa membuat orang lain punya harapan, dari sanalah kebahagian bisa kita dapatkan. Penanda (Signifier) 20 Merry mempunyai misi selanjutnya memberikan dampak positif pada 1 juta orang diasia sebelum usia Merry 40 tahun. Aku ingin banyak manusia unggul lahir menciptakan kehidupan yang lebih baik, dan aku ingin ada lebih banyak orang mampu membuat keajaiban dalam hidup mereka melalui kerja keras yang kongkret. Tutur Merry Didalam Film penutupnya diakhiri visualisasi kata-kata saat ini, resolusi Merry adalah untuk menciptakan dampak positif dalam kehidupan satu juta orang di Indonesia.

28 Pembahasan Film merupakan suatu karya berbentuk audio visual, serta Novel merupakan suatu karya sastra dari kehidupan nyata seseorang atau bisa dikatakan bersifat cerita fiksi. Proses adaptasi dari karya sastra ke film-televisi sesungguhnya bukanlah suatu proses yang sederhana. Hubungan antara buku, film dan televisi tersebut mengandung dimensi-dimensi baru dan membuka peluang baru bagi dunia hiburan. Film yang diangkat dari suatu karya sastra akan mampu mempopulerkan kembali karya sastra yang menjadi acuannya tersebut. Untuk mengungkapkan makna yang terkandung dalam karya sastra novel dan karya audio visual dalam Film, penulis menggunakan analisis semiotika Ferdinand de Saussure. Hal pokok pada teori Saussure adalah Dalam analisis Semiotika Ferdinand De Saussure menjelaskan adanya dua Bagian (dikotomi) yaitu penanda (signifier) dan pertanda (signified). Penanda dilihat sebagai Bentuk/wujud fisik dapat dikenal melalui wujud karya arsitektur, sedangkan pertanda dilihat sebagai makna yang terungkap melalui konsep, fungsi dan/atau nilai-nilai yang terkandung didalam karya arsitektur. Sehingga dapat dijelaskan bahwa dua bagian (dikotomi) yaitu penanda (signifier) sebagai Novel dan (Gambar) Film serta pertanda (siginefed) merupakan konsep seperti konsep, isi, dan makna dalam sebuah cerita pada Novel dan Film Merry Riana Mimpi Sejuta Dolar. Dalam menjelaskan konsep cerita pada suatu karya sastra yang mengalami transformasi dalam proses ekranisasi kedalam bentuk audio visual Film, penulis

29 72 menggunakan metode penelitian semiotika Ferdinand De Saussure yang dibagi kedalam 3 bagian bentuk (visualisasi didalam Film sebagai penanda (Signifer), dan 2 bagian bentuk (isi cerita, konsep, alur dalam novel sebagai pertanda (signified)) dan (isi cerita, konsep, alur, tokoh dalam Film sebagai pertanda (signified)). Penanda (Signifier) (Visualisasi Gambar) Pertanda (Signified) Pertanda (Signified) Pengadaptasian berupa Wujud Transformasi, dalam proses Ekranisasi Alur dari Novel ke Film Merry Riana Mimpi Sejuta Dolar yang dijelaskan di dalam Tabel Semiotika Ferdinand De Saussure Dari tabel dapat ditarik kesimpulan bahwa baik dalam novel maupun filmnya sama-sama menggunakan teknik alur maju, karena dapat ditinjau dari segi penyusunan peristiwa atau aspek alur yang menyusunnya: dimulai dari awal cerita, tengah cerita (konflik, komplikasi, dan klimaks), kemudian berakhir pada akhir cerita/penyelesaian. Pada awal cerita baik dalam novel maupun film Merry Riana Mimpi Sejuta Dolar terdapat eksposisi: dengan memperkenalkan tokoh dan melukiskan keadaan pada saat dimana Merry Riana beserta keluarga mengalami situasi yang

30 73 mencengkamkan seperti tabel 1, disana terlihat adanya perubahan dan penciutan alur, dalam isi novel maupun didalam film sudah terlihat konflik. Dimana isi cerita dalam novel Merry riana mengalami situasi kerusuhan yang terjadi ditahun 1989 dan akhirnya orang tua Merry memutuskan Merry untuk menempuh pendidikan diluar negeri yaitu Singapura. Gambaran Novel sama dengan Film, hanya makna isi cerita yang dimana pada saat situasi terjadinya kerusuhan Merry dan sekeluarga mengungsi dalam perjalanan Merry dan sekeluarga terlimbat didalam situasi kerusuhan tersebut, sedangkan didalam novel Merry sekeluarga hanya berdiam diri didalam rumah sampai situasi aman. (adanya perubahan isi cerita) Dimana Konflik Merry tidak hanya terjadi pada saat kerusahan saja, tetapi Merry mengalami situasi yang tidak baik pada awal Merry berada di Singapura. Dalam Film Merry diceritakan hanya seorang diri menetap di Singapura dan akhirnya bertemu dengan Irene yang sekaligus membantu Merry mencari seorang senior sebagai penjamin Merry selama Kuliah di NTU, sedangkan di dalam Novel Merry di ceritakan berangkat bersama-sama dengan teman-teman sekolahnya menuju Singapura dan kuliah di NTU, Merry tinggal di asrama bersama temantemannya serta Merry mendapatkan teman sekamar dengan sahabatnya sendiri bernama Elane. Disini menggambarkan bahwa adanya perubahan alur cerita yaitu Merry berangkat sendiri ke Singapura di dalam cerita Film, dan di dalam Novel Merry Berangkat bersama teman-temannya serta Merry sekamar dengan Elaine. Dari titik ini peristiwa mulai menanjak masuk kedalam komplikasi pertama, seperti peristiwa Merry Riana ketika bertemu Alva dan Alva membantu

31 74 Merry dalam mencari pekerjaan, didalam Film menceritakan bahwa teman sekamar Merry yang bernama Irene mengusir Merry pergi karena Merry dan Alva dipergok oleh Irene yang sedang berduaan. Cerita ini tidak ada didalam Novel dan mengalami penambahan sebuah alur cerita di dalam Film. Didalam Peristiwa ini Merry mencari pekerjaan dan melakoni kerja kerasnya yang dimana Merry beberapa kali mengalami penolakan dan pemberhentian pekerjaan di dalam cerita Film sebagai pembagi brosur, dalam mencari Pekerjaan dan melakoninya alur sama dengan Isi Novel hanya didalam novel tidak dijelaskan Merry mengalami pemberhentian didalam pekerjaannya. Kemudian masuk kedalam komplikasi kedua,yang dimana peristiwa kedua di gambarkan dalam novel dan film Merry Riana mimpi sejuta dolar terjadi ketika Merry mengalami penipuan didalam mencari pekerjaan dan memberikan investasi yang cukup besar di bisnis MLM Online yang bernama success Forever ternyata bisnis tersebut tidak ada dan Merry di dalam Film telah menjual laptopnya yang dimana dananya diinvestasikan kedalam bisnis tersebut, sedangkan di dalam novel dana untuk investasi bisnis tersebut dari dana Merry bekerja sebagai pembagi brosur, tokoh laundry, dll. (adanya perubahan isi cerita yang dimana dana investasi tersebut berasal). Kemudian dari komplikasi ini menanjak mencapai titik puncak tertinggi yaitu klimaks. Klimaks peristiwa dalam novel dan film Merry Riana mimpi sejuta dolar pada saat Alva mengajari Merry bermain saham online melalui HP, Merry jadi berantusias mencari uang dari permainan saham online, dan akhirnya Merry mendapatkan suatu penghargaan dari rekannya dari penghasilan yang ia dapati.

32 75 Karena ambisi Merry yang cukup besar terhadap uang akhirnya Merry berinvestasi saham di perusahaan Air lane melalui saham online hp, dan Merry mengajak beberapa teman untuk ikut investasi disaham tersebut, ternyata dalam beberapa hari kemudian perusahaan tersebut mengalami masalah dan akhirnya tutup. Merry dituntut mengambalikan uang teman-temannya dan pada saat itu juga Merry mengalami keterpurukan tanpa dipedulikan oleh Alva karena Alva sudah menasihati Merry sebelumnya (cerita pada Film), (Didalam Novel) Alva dan Merry tidak berkesempatan menjadi distributor Tianshi, dan akhirnya Merry berkonsentrasi dengan skripsinya. Merry dan Alva pun mencoba bermain saham pada bulan maret 2002, diawal menjalankan permainan saham Merry dan Alva merasa menang, dan lewat 4 minggu Merry dan Alva mengalami kerugian dolar atau 70 juta (mengalami penciutan Toko di dalam Film, di dalam Film Alva tidak mengalami kerugian, hanya Merry yang merasakan keterpurukan dari kerugian Saham yang diterimanya),disinilah isi cerita peristiwa puncak klimaks masalah yang dihadapi oleh Merry dalam Film dan masalh Merry serta Alva dalam Novel. Serangkaian peristiwa menuju klimaks setelah mvb elampaui eksposisi dan komplikasi tertentu dan berakhir pada penyelesaian cerita secara logis. Penyelesaian Cerita pada film Merry Riana, Merry dan Alva wisuda setelah itu bertunangan (didalam Novel), (didalam Film) Merry yang melakukan acara wisuda dengan Irene dan didampingi oleh Alva serta keluarga Merry. Diakhiri dengan sebuah pesan yang berisikan dan tertuju oleh kaum anak muda dalam pencampaian hidup yang ditampilakan dalam sebuah credit title, dan di dalam

33 76 novel ditampilkan dibagian akhir Part 12 dan 13. Perbedaan-perbedaan yang timbul akibat Pengadaptasian proses transformasi dengan ekranisasi novel Merry Riana Mimpi Sejuta Dolar ke dalam film beserta maknanya akan dipaparkan pada bagian ini. Perbedaan dalam hal ini tidak saja yang berbeda secara keseluruhan dalam satu adegan misalnya, tetapi perbedaan-perbedaan yang sifatnya berdasar kemunculannya. Misalnya saja ada yang di dalam film ditampilkan, tetapi tidak diceritakan dalam novel, begitu juga sebaliknya. Berikut dipaparkan perbedaan melalui penambahan, pengurangan, dan variasi-variasi yang terdapat dalam film dibandingkan dengan novel aslinya. Perbedaan Alur yang Sengaja dibuat Berbeda Ada dua hal yang menjadi perhatian dalam menentukan perbedaan perbedaan antara novel dan film Merry riana mimpi sejuta dolar. Pertama, perbedaan dengan mengubah apa yang ada di novel dengan apa yang dimunculkan di film. Dalam arti, adegan itu sudah ada di novel, tetapi tidak dimunculkan di dalam film dengan beberapa perubahan, bisa pengurangan, bisa juga penambahan, bahkan dihilangkan. Peneliti mengistilahkan proses ekranisasi (pemindahan dan perubahan). Kedua, perbedaan dengan cara menambahkan adegan yang sama sekali tidak ada di dalam novel, tetapi dibuat adegan baru di dalam film dengan maksud untuk mendramatisir cerita. Untuk itu, penyajian laporan penelitian ini dikelompokkan menjadi dua hal tersebut yang dijelaskan menggunakan tabel dari Semiotika Ferdinand De Saussure.

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah Respon merupakan suatu bagian yang menjadi indikator atau tolak ukur keberhasilan atau ketidakberhasilan atas sesuatu. Respon berasal dari kata response yang
