D O A Santo Yohanes Maria Vianney. MISA NATAL KOMUNITAS KARYAWAN KATOLIK EJIP dan sekitarnya Jangan Takut Berbuat Kasih PANGGILAN HIDUP DAN KEKUDUSAN

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "D O A Santo Yohanes Maria Vianney. MISA NATAL KOMUNITAS KARYAWAN KATOLIK EJIP dan sekitarnya Jangan Takut Berbuat Kasih PANGGILAN HIDUP DAN KEKUDUSAN"

Transkripsi

1 No. 574/Thn. VI/18 Januari 2015 Warta Mingguan Umat Paroki Ibu Teresa Th. B/I Hari Minggu Biasa II Pembukaan Pekan Doa Sedunia untuk Persatuan Umat Kristiani Liputan Utama : MISA NATAL KOMUNITAS KARYAWAN KATOLIK EJIP dan sekitarnya Jangan Takut Berbuat Kasih Renungan Minggu Ini : PANGGILAN HIDUP DAN KEKUDUSAN Iman Katolik : D O A Santo Yohanes Maria Vianney Penasihat: Salvinus T.M. & Leonardus D. Redaksi: Pieter B, Bambang S. W., Fridus RM, Martinus, Steven F., Andreas E. S., Desty N., Gregorianus Charles Redaksi: wartaku_teresa@yahoo.com Daftar Isi Liputan Utama 2 Iman Katolik 3 Kalender Liturgi 5 Renungan 6 Warta Paroki 8 Jadwal Pelayanan 9 Suster Tere. 10 O M K.. 11

2 LIPUTAN UTAMA MISA NATAL KOMUNITAS KARYAWAN KATOLIK EJIP dan sekitarnya Jangan Takut Berbuat Kasih Hari Raya Natal selalu membawa kebahagiaan dan sukacita bagi kita semua. Dimana dalam moment Natal biasanya kita banyak berkumpul dengan sanak keluarga dan kerabat. Perayaan Natal tidak saja dirayakan bersama keluarga tetapi juga dengan orang-orang disekitar baik, lingkungan tempat tinggal,di kantor dan berbagai komunitas. Demikian juga dengan Komunitas Pekerja Katolik Se EJIP dan sekitarnya (KPK`ers) juga menyambut Natal dengan sukacita dan kebersamaan. Hal itu tercermin dalam Misa Perayaan Natal Bersama KPK`ers yang diadakan pada hari dan cinta. Hendaknya kita meneladan Allah yang mengorbankan putra Yesus Kristus untuk menjadi manusia dan wafat di kayu salib, karen CintaNYA yang teramat besar kepada manusia. Yesus rela menjadi manusia, sengsara dan wafat di kayu salib juga karena cinta sampai akhir kepada manusia. Karena itu kita sebagai harus menaburkan kasih kepada orang orang di sekitar kita tanpa pamrih dan dengan melakukannya dengan cinta yang besar Misa Natal ini dihadiri oleh sekitar 130 orang jauh dari yang ditargetkan oleh panitia yaitu 60 orang. Kebanyakan yang Rabu 7 Januari 2015 di Aula lantai 6. Siloam Hopitals Lippo Cikarang. Misa Natal sendiri dimulai pukul dipimpin oleh Romo Michael Wisnu Agung Pribadi yang juga Romo Kepala Paroki Ibu TeresaCikarang (PITC). Dalam kotbah Romo Michael mengajak para karyawan sebagai murid Kristus kita tidak takut terhadap segala masalah dan kendala yang kita hadapi, karena kita memiliki kasih 2 ikut serta dalam misa ini adalah para pekerja tak hanya dari EJIP dan juga dari berbagai kawasan industri lain seperti Hyundai, Delta Silicon Jababeka, MM 2100, KIIC dan lainnya. Selesai Misa acara dilanjutkan dengan acara perkenalan dan ramah tamah yang dipimpin oleh 3 MC yaitu Robert, Wahyu dan Sesil dan berlangsung cukup meriah.

3 Banyak peserta wajah wajah baru yang hadir dan baru pertama ikut serta dalama Misa KPK`ers menyatakan senang bisa bergabung dalam kegiatan ini dan minta diundang lagi apabila KPK`ers mengadakan acara. Dalam acara ini juga di infokan bebebrapa lowongan pekerjaan untuk wilayah Cikarang oleh beberapa rekan karyawan yang hadir. Untuk acara makan malam sendiri sempet mundur dari jadwal karena panitia sempat kelabakan menyiapkan porsi tambahan karena yang hadir 2 X lipat lebih dari yang ditargetkan. Namun hal itu bisa diatasi oleh panita...it`s Okay...It`s a nice problem... Dalam acara makan malam itu diselingi pembagian beberapa doorprize yang disiapkan oleh panitia dengan menjawab pertanyaan pertanyaan seputar PITC yang dilontarkan oleh para MC dan disambut antusias oleh semua yang hadir. Pada kesempatan ini juga dipaparkan rencana kegiatan untuk tahun 2015 selain Misa Karyawan yang rutin digelar 2 bulan sekali adalah 2 wacana kegiatan bisa dipilih oleh rekan rekan pekerja yaitu antara Kunjungan kasih ke Panti Asuhan atau Ziarah ke k Gua Maria Sawer Rahmat di Kuningan. Selesai pembagian doorprize keseluruhan Acara ditutup foto bersama semua yang hadir termasuk Rm Michael. Pada kesempatan ini kami memberi kesempatan kepada semua, bapak, ibu, rekan rekan pekerja, apabila dikantor atau pabrikn tempatkan kerjanya ada ruangan yang bisa dan diperbolehkan untuk diadakanya Misa Karyawan, bisa menghubungi koordinator KPK`ers Mas Widi KPK`ers juga memiliki sarana komunikasi media sosial berupa group WhatsApp, bagi yang minat bergabung silakan menghubungi Mas Kokok Akhirnya pada kesempatan ini segenap panitia Misa Natal Bersama KPK`ers menyampaikan ucapan terima kasih kepada segenap jajaran manajemen Siloam Hospitals untuk fasilitas yang diberikan, juga kepada Romo Michael untuk kehadiran dan dukungannya, juga kepada segenap donatur dan semua yang telah hadir memberi dukungan. Semoga Di tahun 2015 kehadiran KPK`ers semakin menjadi berkat bagi orang orang disekitarnya... Tuhan Memberkati. By : Low B@@t D O A Santo Yohanes Maria Vianney 3 IMAN KATOLIK Anak-anakku, harta pusaka seorang Kristiani bukanlah di bumi, melainkan di Surga. Jadi, pikiran-pikiran kita harus diarahkan ke tempat di mana harta kita itu berada. Manusia mempunyai kewajiban yang indah, yaitu berdoa dan mengasihi. Kalian berdoa, kalian mengasihi - itulah kebahagiaan manusia di dunia. Doa tidak lain adalah persekutuan dengan Tuhan. Jika hati kita suci dan bersatu dengan Tuhan, kita merasakan dalam diri kita suatu sukacita, suatu kemanisan yang memabukkan, suatu terang yang mempesona kita. Dalam keintiman persekutuan ini, Tuhan dan jiwa bagaikan dua buah lilin yang dilebur bersama; mereka tidak dapat dipisahkan. Persatuan antara Tuhan dengan makhluk-nya yang lemah ini adalah hal yang terindah. Suatu kebahagiaan yang tidak dapat kita pahami. Kita tidak layak berdoa, tetapi Tuhan, dalam kebaikan-nya, telah mengijinkan kita untuk berbicara kepada-nya. Doa kita adalah dupa yang diterima-nya dengan sukacita yang luar

4 biasa. Anak-anakku, jiwamu itu malang serta kerdil, tetapi doa menumbuhkannya dan menjadikannya mampu mengasihi Tuhan. Doa adalah mencicipi Surga, firdaus yang berlimpah. Doa tidak pernah menelantarkan kita tanpa kemanisan. Doa bagaikan madu yang menetes ke dalam jiwa dan menjadikan manis seluruhnya. Persoalan-persoalan mencair oleh karena doa yang sungguhsungguh seperti salju mencair karena matahari. Doa membuat waktu berlalu begitu cepat serta menyenangkan hingga kalian tidak menyadari bagaimana waktu telah berlalu. Tahukah kalian, ketika aku menjelajahi negeri, pada waktu itu hampir semua imam-imam yang malang itu sakit, aku berdoa kepada Allah yang baik sepanjang jalan. Aku yakinkan kalian, waktu tidak terasa lama bagiku. Kita melihat ada orang-orang yang menyatu dengan doa mereka bagaikan ikan dalam air, karena mereka menyerahkan diri seutuhnya bagi Tuhan. Tidak ada sekat-sekat dalam jiwa mereka. Oh, betapa aku mengasihi jiwa-jiwa yang murah hati itu! St. Fransiskus dari Asisi dan St. Koleta melihat Kristus serta berbicara kepada-nya seperti kita berbicara kepada teman kita. Sementara kita, betapa seringnya kita datang ke gereja tanpa mengetahui apa sebenarnya tujuan kita, atau apa yang akan kita minta! Padahal, jika kita pergi ke rumah seseorang, kita tahu dengan pasti tujuan kita. Sebagian orang tampaknya berkata kepada Tuhan, Aku hendak mengatakan dua patah kata kepada- Mu, Tuhan, yaitu: menjauhi Engkau. Aku sering berpikir bahwa jika kita datang menyembah Tuhan, kita akan mendapatkan segala yang kita inginkan, jika saja kita memohonnya dengan iman yang hidup, dan dengan hati yang suci. Sungguh sayang! Kita tidak memiliki iman, tidak memiliki harapan, tidak memiliki kerinduan, tidak memiliki kasih! Ada dua seruan dalam diri manusia, 4 yaitu seruan malaikat dan seruan iblis. Seruan malaikat adalah doa, seruan iblis adalah dosa. Mereka yang tidak berdoa, membungkuk ke dunia, seperti seekor tikus mondok yang berusaha membuat lubang untuk menyembunyikan diri. Mereka seluruhnya duniawi, liar, dan tidak berpikir yang lain kecuali hal-hal sementara, seperti itulah orang kikir yang menerima Sakramen Pengurapan Orang Sakit beberapa hari yang lalu; ketika mereka memberinya sebuah salib perak untuk diciumnya, ia berkata, Salib itu beratnya sepuluh ons. Jika saja ada satu hari tanpa doa, tidak akan ada lagi Surga; dan jika saja jiwa-jiwa sesat yang malang itu, meskipun menderita, dapat berdoa, tidak akan ada lagi neraka. Sungguh sayang! Mereka memiliki hati untuk mengasihi Tuhan, lidah untuk memuliakan- Nya, itulah nasib mereka. Sekarang mereka dihukum untuk mengutuki Dia selamalamanya. Jika saja mereka dapat berharap bahwa mereka dahulu pernah berdoa selama satu menit saja, mereka akan menjaga satu menit itu dengan penuh harap karena waktu yang satu menit itu akan mengurangi siksaan-siksaan mereka. Bapa kami yang ada di surga! Oh, betapa mengagumkannya, anak-anakku, mempunyai seorang Bapa di Surga! Datanglah kerajaan-mu. Jika aku menjadikan Allah yang baik bertahta dalam hatiku, Ia akan membuatku bertahta bersama-nya dalam kemuliaan-nya. Jadilah kehendak-mu. Tidak ada yang lebih manis dan lebih sempurna selain dari melakukan kehendak Tuhan. Agar dapat melakukan segala sesuatu dengan baik, kita harus melakukannya sesuai dengan kehendak Tuhan, sesuai dengan rencana-nya. Berilah kami rejeki pada hari ini. Kita terdiri dari dua bagian, jiwa dan badan. Kita memohon kepada Tuhan yang baik untuk memberi makan tubuh kita yang lemah dan Ia menjawab dengan menjadikan bumi meng-

5 hasilkan segala sesuatu yang kita butuhkan. Kita memohon kepada-nya untuk memberi makan jiwa kita, yaitu bagian terbaik dari diri kita; dan bumi terlalu kecil untuk dapat menyediakannya secara cukup agar dapat memuaskannya, jiwa lapar akan Tuhan, dan tidak ada yang lain selain dari Tuhan yang dapat memuaskannya. Oleh sebab itu, Allah yang baik beranggapan bahwa Ia tidaklah berlebihan, dengan tinggal di bumi dan dalam rupa suatu tubuh, agar Tubuh-Nya dapat menjadi Makanan bagi jiwa kita. Daging-Ku, sabda Kristus, adalah benar-benar makanan Roti yang Kuberikan itu ialah daging-ku, yang akan Kuberikan untuk hidup dunia. Roti bagi jiwa-jiwa ditempatkan dalam tabernakel. Tabernakel adalah gudang makanan bagi umat Kristiani Oh, betapa mengagumkannya, anak-anakku! Ketika Imam mengangkat Hosti, serta memperlihatkannya kepadamu, jiwamu akan berkata, Inilah makananku. Oh, anak-anakku, kita terlalu bahagia! Kita tidak akan pernah dapat mengertinya hingga kelak kita tiba di Surga. Sungguh sayang sekali! Katekismus mengajarkan kepada kita, anak-anakku, bahwa doa adalah mengangkat akal budi dan jiwa kita kepada Tuhan, mengatakan kepada-nya segala keinginan kita dan memohon pertolongan- Nya. Kita tidak dapat melihat Allah yang baik, anak-anakku, tetapi Ia melihat kita, Ia mendengarkan kita, Ia menghendaki kita mengangkat kepada-nya apa yang paling berharga dalam kita, yaitu akal budi dan jiwa kita. Ketika kita berdoa dengan penuh perhatian, dengan segala kerendahan akal budi dan jiwa, kita meninggalkan dunia, kita menuju surga, kita masuk dalam Pelukan Tuhan, kita pergi dan bersatu dengan para malaikat dan para kudus. Dengan doa para kudus mencapai Surga: dan dengan doa pula kita akan mencapainya. Ya, anakanakku, doa adalah sumber segala rahmat, 5 ibu segala kebaikan, cara yang paling efektif dan umum untuk memenuhi kehendak Tuhan agar kita datang kepada-nya. Kristus bersabda kepada kita: Mintalah, maka akan diberikan kepadamu. Tidak seorang pun kecuali Tuhan yang dapat membuat janji seperti itu serta menepatinya. Lihatlah, Kristus yang baik tidak mengatakan kepada kita, Mintalah ini dan mintalah itu, dan Aku akan memberikannya; tetapi Ia mengatakan secara umum: Apa yang kamu minta kepada Bapa dalam nama-ku, diberikan-nya kepadamu. Oh, anak-anakku! Tidakkah janji ini meyakinkan kita, dan membuat kita berdoa dengan sungguh-sungguh setiap hari sepanjang hidup kita yang malang ini? Tidakkah kita merasa malu akan kemalasan kita, akan ketidakacuhan kita terhadap doa, padahal Penyelamat Ilahi kita, Sumber segala rahmat, telah memberi kita teladan yang menyentuh hati akan doa? Karena kalian tahu bahwa Injil menceritakan kepada kita betapa sering Ia berdoa, bahkan menghabiskan sepanjang malam dengan berdoa. Apakah kita selayak dan sekudus Penyelamat Ilahi kita ini? Tidak adakah rahmat-rahmat yang hendak kita mohon? Mari masuk ke dalam diri kita; mari kita berpikir. Tidakkah kebutuhan-kebutuhan jiwa dan tubuh kita yang terus-menerus ini mengingatkan kita untuk memohon kepada- Nya, karena hanya Ia saja yang dapat memenuhinya? Berapa banyak musuh yang perlu ditaklukkan - iblis, dunia dan diri kita sendiri. Berapa banyak kebiasaan buruk yang perlu ditanggulangi, berapa banyak hawa nafsu yang perlu diatasi, berapa banyak dosa yang perlu diampuni! Dalam situasi yang begitu menakutkan serta menyakitkan, apa yang ada pada kita, anak-anakku? Pertahanan para kudus adalah doa, kebaikan yang penting, mutlak bagi umat Kristiani, baik yang taat maupun yang tidak Doa dapat dijangkau oleh orang yang bodoh maupun orang yang terpelajar, doa diwajibkan bagi orang yang sederhana

6 maupun orang yang bijaksana, doa merupakan kebaikan bagi seluruh umat manusia, doa adalah ilmu bagi semua orang beriman! Setiap orang di dunia yang mempunyai hati, setiap orang yang mempunyai akal sehat wajib mengasihi dan berdoa kepada Tuhan; memohon pengampunan kepada-nya ketika Ia murka; mengucap syukur kepada-nya ketika Ia melimpahkan belas kasih; merendahkan diri ketika Ia menguji. Jadi, anak-anakku, kita ini orangorang malang yang telah diajar untuk memohon rahmat rohani, namun kita tidak memohon. Kita ini orang-orang sakit, yang telah menerima janji untuk disembuhkan, namun kita tidak minta disembuhkan. Tuhan yang baik tidak menuntut dari kita doa-doa yang indah, melainkan doa yang datang dari lubuk hati kita. Santo Ignatius suatu ketika bepergian bersama beberapa teman; masing-masing mereka membawa tas kecil di pundak mereka yang berisi barang-barang yang paling mereka butuhkan dalam perjalanan. Seorang Kristen yang baik melihat bahwa mereka sudah kelelahan, amat bersemangat hendak menolong mereka; ia meminta kepada mereka untuk diperbolehkan membantu membawakan barang-barang mereka. Mereka mengabulkannya karena ia sangat mendesak. Ketika mereka tiba di penginapan, orang ini yang telah mengikuti mereka, meli- 6 hat para imam itu saling mengambil jarak satu sama lain serta berlutut untuk berdoa, ikut berdoa juga. Ketika para imam bangkit berdiri, mereka sangat takjub melihat orang itu yang tetap khusuk berdoa sepanjang waktu mereka berdoa; mereka menyatakan rasa heran mereka kepadanya serta bertanya kepadanya apakah yang telah ia lakukan. Jawabannya memberi pencerahan yang mendalam kepada para imam itu, karena katanya: Saya tidak melakukan apa-apa kecuali berkata, Mereka yang berdoa dengan khusuk adalah orang-orang kudus: aku ini binatang muatan mereka: Ya Tuhan! Aku ingin melakukan apa yang mereka lakukan: aku berkata kepada-mu, Tuhan, sama seperti yang mereka katakan. Kata-katanya adalah kata-kata sehari-hari yang biasa ia gunakan dan dengan itu ia mencapai tingkat yang luhur dalam doa. Jadi, anak-anakku, kalian lihat bahwa tidak ada seorang pun yang tidak dapat berdoa - dan berdoa di segala kesempatan, di segala tempat, siang maupun malam, baik saat sibuk melakukan pekerjaan, atau pun saat senggang; di kota, di rumah, dalam perjalanan. Tuhan yang baik ada di mana saja, siap untuk mendengarkan doadoamu, asalkan kamu menyampaikannya kepada-nya dengan iman dan kerendahan hati. sumber : Catechism on Prayer by Saint John Vianney ; diterjemahkan oleh YESAYA: PANGGILAN HIDUP DAN KEKUDUSAN Ketika kedua orang murid Yohanes Pembaptis bertanya kepada Yesus, Rabi di manakah Engkau tinggal? Yesus memberi jawaban yang bernada mengundang, Marilah dan kamu akan melihatnya. Marilah dan kamu akan melihatnya, adalah undangan untuk setiap orang yang rindu un tuk berjumpa dengan Yesus. Dan sebagai RENUNGAN orang Kristen, kita semua telah menerima panggilan itu, Mari dan lihatlah. Panggilan itu telah diteguhkan dalam hidup kita oleh rahmat Sakramen Pembaptisan. Dalam Sakramen ini, kita telah datang, melihat dan bahkan menerima Tritunggal Mahakudus da lam hidup kita. Tritunggal Mahakudus yang hadir dalam hidup kita senantiasa menyeru-

7 kan panggilan yang baru, Mari dan lihatlah. Atas dasar seruan inilah kita setiap saat harus menjawab Ya terhadap panggilan itu. Mari dan lihatlah adalah undangan yang terus-menerus kepada kita, supaya kita masuk dan masuk lebih dalam kepada kehidupan Tritunggal Mahakudus. Berarti ini adalah undangan untuk hidup kudus dan sempurna dalam Allah. Seruan Mari dan lihatlah tertuju kepada setiap orang, karena ini panggilan dasar, tetapi juga menggema dalam panggilan hidup setiap orang, baik awam maupun religius. Bagaimana cananya? Tentu saja pertama-tama kita harus menemukan apakah panggilan hidup kita ini sesuai dengan kehendak Allah. Kalau memang itu sesuai dengan kehendak Allah, kita harus mendalaminya dengan penuh kesetiaan dan ketekunan sebagai jawaban hidup kita kepada rencana Allah. Tetapi bukan hanya demikian, kita harus juga mewarnai hidup panggilan kita dengan kebajikan-kebajikan yang telah kita terima dalam Sakramen Pembaptisan. Maka di situlah kita akan menemukan suatu gerak rahmat yang menjiwai kehidupan kita, sehingga hidup kita tetap terarah kepada rencana dan kehendak Allah, dalam terang bimbingan Roh Kudus. Misalnya, seorang ibu dalam sebuah keluarga yang dengan setia dan tekun membaktikan hidupnya, penuh pengurbanan di dalam mendidik putra-putrinya dalam kekuatan harapan, iman dan cinta kasih. Hal ini lebih bernilai daripada suatu tindakan besar dalam pandangan dunia, tetapi tidak didasari kebajikan sama sekali. Karena itu, kita semua, apapun status panggilan hidup kita, kita dipanggil untuk bersama-sama secara pribadi berjuang mencari kekudusan yang disediakan Allah bagi kita. Apa yang tidak pernah dilihat oleh mata dan tidak pernah didengar oleh telinga dan yang tidak pernah timbul di dalam hati manusia, itulah yang 7 disediakan Allah untuk mereka yang mengasihi Dia. (1Kor.2:9) Kita tidak dapat melepaskan peran Roh Kudus dalam karya kekudusan. Sebab Dialah yang dengan kuasa-nya membimbing perjalanan kita menuju kepada persatuan dengan Yesus. Ketika Yesus berkata, Tetapi apabila Ia datang, yaitu Roh Kebenaran, Ia akan memimpin kamu ke dalam seluruh kebenaran, sebab Ia tidak akan berkata-kata dan diri-nya sendiri, tetapi segala sesuatu yang didengar-nya, itulah yang akan dikatakan-nya dan Ia akan memberitakan kepadamu hal-hal yang akan datang. (Yoh.16:13) Ini adalah ungkapan misteri ilahi dan karya Roh Kudus yang akan membimbing jiwa-jiwa menuju kepada kebenaran hidup. Ia akan memimpin kamu ke dalam seluruh kebenaran, yaitu kebenaran yang nyata, yang ada pada Allah sendiri. Ia akan membimbing bagaimana supaya kita dapat masuk ke dalam kebenaran itu. Demikianlah Ia dengan setia menuntun kita di setiap kehidupan bahkan sampai yang terkecil dari tindakan kita. Namun, ini bukanlah sesuatu yang otomatis. Kehendak bebas kita harus diberikan kepada Dia untuk dijadikan lahan bagi karya-nya, supaya Dia dapat berkata, Lakukanlah ini untuk memuliakan Allah. Seperti Sabda Yesus tentang Roh Kudus, Ia akan memuliakan Aku, sebab Ia akan memberitakan kepadamu apa yang diterima- Nya daripada-ku. (Yoh. 16:14) Akhirnya, Roh Kudus akan senantiasa menyatakan kehendak Allah melalui dorongan dan inspirasi-nya dalam setiap kehidupan kita. Sehingga hidup kita senantiasa diwarnai oleh tindakan-tindakan yang sesuai dengan kehendak Allah. Inilah kekudusan dan kesempurnaan, yaitu kalau hidup kita seluruhnya selaras dengan kehendak Allah. Sumber : Carmelia.net

8 WARTA PAROKI Sekretariat Paroki Mengundang semua anggota rapat dewan pleno paroki untuk hadir dalam rapat pleno paroki pada hari minggu tgl 18 Jan 2015, pukul wib, bertempat di sekolah Pangudi Luhur Kota Deltamas dengan agenda refleksi bidang PTK dan sosialisasi buku RKUP Di beritahukan kepada seluruh umat untuk tidak meninggalkan tisu, teks misa dan sampah lainnya di ruang misa atau di area Sekolah Trinitas ini. Jadwal Kursus Perkawinan tgl 8 dan 15 Februari 2015, di Proki St. Mikael Kranji. Pendaftaran di Sekretariat Paroki Bidang Persekutuan Akan diadakan Misa Ulang Tahun Perkawinan Periode November sampai Januari. Pada tanggal 25 Jan Pukul Wib, bertempat di Trinitas. bersamaan dengan misa mingguan. bagi yang merayakan silahkan mendaftar pada panitia di depan lobby setelah misa. Bidang Peribadatan Dibuka pendaftaran penerimaan lektor dan lektris baru tahun Pendaftaran di loby Trinitas setiap selesai misa, atau bisa melalui SMS ke DIAN ( ). Bagi umat yang berminat silahkan untuk mendaftar. Bidang Pewartaan Dibuka pendaftaran baru untuk kelas katekumen perode Pendaftaran di sekretariat paroki PDKK (Persekutuan Doa Karismatik Katolik) PDKK ELZA (Elisabeth Zakaria) Ekaristi yang menyembuhkan & Adorasi yang meneguhkan. Mengundang Sdr/i hadir pada MISA & ADORASI bersama Rm. Stefanus Aji.SVD pada hari RABU, 21 JAN 2015, Pk di Ruko Roxy blok. B no.52 Lippo Cikarang. Info : PDKK St. Maria Mengundang kehadiran Saudara/i untuk hadir dalam Misa awal kegiatan Persekutuan Doa yang diadakan pada Rabu, 21 Jan 2015, pk. 19:30 WIB di Ruko Thamrin F12 Lippo Cikarang bersama RD. Antonius Yakin C. Terima kasih, Tuhan memberkati. Legio Mariae Legio Mariae Presidium Tahta Kebijaksanaan diadakan setiap Selasa, pk.10: di Rumah Putih. Legio Mariae Presidium Rumah Kencana diadakan setiap Sabtu, pk. 10:00-11:30 di Ruko Plaza Roxy, Jl. Kasuari Raya Blok C No. 20, Cikarang Baru. Tanggal Hari Raya/Pesta - Bacaan Liturgi - KALENDER LITURGI 19-Jan Jan Jan Jan Jan Jan Jan-15 St. Yakobus Sales, Wilhelmus Saultemouche Ibr. 5:1-10; Mzm. 110:1,2,3,4; Mrk. 2: BcO Rm. 5:1-11 St. Fabianus, St. Sebastianus Ibr. 6:10-20; Mzm. 111:1-2,4-5,9,10c; Mrk. 2: BcO Rm. 5:12-21 Peringatan Wajib St. Agnes Ibr. 7:1-3,15-17; Mzm. 110:1,2,3,4; Mrk. 3:1-6; BcO Kej. 12:1-9; 13:2-18 St. Vincentius, Laura Vicuna Ibr. 7:25-8:6; Mzm. 40:7-8a,8b-9,10,17; Mrk. 3:7-12. BcO Rm. 6:12-23 Yosefa Maria dr Beniganim Ibr. 8:6-13; Mzm. 85:8,10-11,13-14; Mrk. 3: BcO Rm. 7:1-13 Peringatan Wajib St. Fransiskus dr Sales Ibr. 9:2-3,11-14; Mzm. 47:2-3,6-7,8-9; Mrk. 3:20-21; BcO Kej. 16:1-16 Hari Minggu Biasa III, Penutupan Pekan Doa Sedunia 8 Bidang Pelayanan Akan diadakan DONOR DARAH pada hari Minggu tgl 01 Feb 2015, pukul selesai. Bertempat di Trinitas. Mohon partisipasi semua umat. Mengundang semua umat untuk hadir pada seminar pembuatan pupuk kompos dari bahan organic. Pada hari Minggu tgl 15 Feb Pukul wib. bertempat di Aula Trinitas. Pedaftaran di lobby Trinitas setelah misa. Seminar terbuka untuk umum. Yun. 3:1-5,10; Mzm. 25:4bc-5ab,6-7bc,8-9; 1Kor. 7:29-31; Mrk. 1: BcO Rm. 8:1-17

9 JADWAL PELAYANAN Hari Tgl. Pk. Koor Sabtu 31-Jan-15 17:30 Aloysius Gonzaga Minggu 01-Feb-15 07:30 Maria Minggu 01-Feb-15 16:00 Stefanus Jumat 06-Feb-15 19:00 Lukas Sabtu 07-Feb-15 17:30 Elisabeth Minggu 08-Feb-15 07:30 Sekolah Pangudi Luhur Minggu 08-Feb-15 16:00 Antonius Sabtu 14-Feb-15 17:30 OMK Minggu 15-Feb-15 07:30 Sekolah Don Bosco Minggu 15-Feb-15 16:00 Maria Zakaria Hari Tgl. Pk. Koor Jadwal Perayaan Ekaristi & Petugas Liturgi Hari Minggu Biasa III Sabtu, 24 Jan 15 17:30 WIB Rabu 18-Feb-15 06:00 Rabu 18-Feb-15 17:30 Birgita Rabu 18-Feb-15 20:00 Hati Kudus Yesus Sabtu 21-Feb-15 17:30 Damianus Minggu 22-Feb-15 07:30 Hendrikus Minggu 22-Feb-15 16:00 Bernadeth Jumat 27-Feb-15 18:00 Paulus Sabtu 28-Mar-15 17:30 Benediktus Minggu 01-Mar-15 07:30 Ignatius Loyola Minggu 01-Mar-15 16:00 Gembala Baik Minggu, 25 Jan 15 07:30 WIB Minggu, 25 Jan 15 16:00 WIB Lektor/ Lektris Wenly, Dewi Yustina, Ida Dyah 2, Margaretha Komentator Ita Esti Risa Prodiakon Putra Altar & Putri Sakristi Tata Tertib & Koor Stephanus Hari Supriyanto, Xaverius Wa Ndae, R Hubertus Susila Hariyanta, Sylvester Djunaedi, Erna Maruly, Albertus H.T. Indro Agung, Fransiskus Sales Sudaryono, Simon Antonius Tony Nugroho Yusuf Marsudi, Johanes Nandi Julyanto, Andreas Andri Sanyoto, Br. Petrus Paijan FIC, Donatus Jelahu, Sthephanus Kapta Puguh N, FX Harlen Tobing, Markus Tribroto Santoso, Herman Y Danang Sudarsono, Jovinianus Pramono, Andreas Donie Ermanto, Florentinus Mujiono KOORDINASI DENGAN KOORDINATOR Catarina Sri Harti Wahyu Lestari, Vincentius Julius Duminggu P, Benedictus Benny Dwi Y, Pambudiyana, FX Mardani Lk. Dominikus Lk. Yakobus Lk. Vincentius Organis Pieter Badilangu Pieter Badilangu Agri Hakso Petugas Parkir Jadwal Pelayanan Sekretariat Paroki Bidang Hari Waktu Keterangan Sekretariat Paroki LIBUR untuk hari besar agama, hari Senin Libur besar nasional dan hari-hari lain yang dinyatakan libur oleh negara Sekretariat Paroki Selasa Jumat 08:00 20:00 Sekretariat Paroki Sabtu 08:00 18:00 Sekretariat Paroki Minggu 08:00 10:00 Trinitas 10:00 14:00 Sekretariat Paroki Petugas Balai Kesehatan Masyarakat & Dokter Jaga (Januari-Februari 2015) Tanggal Lingkungan Dokter Apoteker Perawat / Bidan 25-Jan-15 Lk. Dominikus dr. Yonita Agung, Shinta, Budi Cahyono Rostaida S, Chandri, Hani 01-Feb-15 Lk. Theresia dr. David Ari, Bayu Shanti, Bernadeth 08-Feb-15 Lk. Keluarga Kudus dr. Riani Elizabeth, Indo Emirita, Sisil 9

10 Jadwal Misa Paroki Ibu Teresa Cikarang Sabtu pk. 17:30 WIB bertempat di Trinitas Minggu pk. 07:30 WIB dan 16:00 WIB bertempat di Trinitas Misa Harian pk. 06:00 WIB bertempat di Pastoran, Jl. Pinus 7 No. 11A, Meadow Green Lippo Cikarang Untuk pendaftaran FOGGING, dapat menghubungi: Bapak Aris : Untuk pengurusan kematian / jenazah, dapat menghubungi: Ibu Ana : Bp. Yohanes Susilo : Bp. Paulus : V I S I P I T C Paguyuban umat beriman yang mau berbagi dan merakyat. M I S I P I T C Gereja Paroki Ibu Teresa berkehendak kuat untuk membangun paguyuban umat beriman (komunitas basis beriman penuh harapan) dalam ikatan persaudaraan sejati murid-murid Kristus, yang dijiwai oleh Roh Kudus, berani berkata cukup kepada godaan duniawi, mempunyai spiritualitas berbagi dan jiwa merakyat (inkarnatoris), sehingga kehadirannya merupakan rahmat bagi masyarakat sekitar. M O T T O K O M U N I T A S B A S I S P I T C "engkau adalah Yesus bagiku" 10

11 Two Systa Forever (diary seorang adik) Masih terasa berat rasa kantuk di pagi dini hari ini, ditambah hujan gerimis sejak semalaman seakan tidak ingin berhenti membasahi bumi Cikarang tempat kami tinggal. Sejak semalam kami memang asyik bercerita, bercanda seakan tidak ingin malam segera berganti menjadi pagi. Hari ini kami harus berpisah, kakakku harus kembali ke kota Malang melanjutkan sekolahnya, dikota yang berhawa sejuk itu. Hampir 2 minggu kakak berlibur Natal dan Tahun Baru di Cikarang, banyak peristiwa menyenangkan yang kami lewati dan masih kurang rasanya ingin selalu bersamanya. Namun apalah hendak dikata pagi ini kami harus berpisah demi masa depan kami masing-masing. Kakak kalau boleh aku jujur aku masih kangen dan rindu dengan kakak ucapku dalam hati, sambil melambaikan tangan saat kakak masuk ke ruang check-in di Bandara Halim Perdana Kusuma. Aku juga merasakan betapa kakak sangat rindu kita bisa selalu bersama, melewati hari hari dimasa kita tumbuh menjadi remaja. Aku akan selalu berdoa buatmu, hingga engkau lulus dan mendapatkan apa yang engkau cita-citakan. Kulihat papa dan mama, raut wajahnya pun berubah menjadi sendu saat melambaikan tangan melepas kepergian kakak. Tidak akan kulupakan saat-saat kita berphoto selfie bersama, hanya tawa dan keceriaan yang ada, engkau selalu mengajariku bergaya yang centil, sambil tertawa kita menertawakan hasilnya. Komentar lucumu dan istilah-istilah baru juga aku dapatkan. Terimakasih kakak, engkau menambah pengetahuanku dan membuatku semakin bangga terhadapmu. 11 Saat aku kesal dan ketus engkau malah mengalah dan mencoba mengambil hatiku agar suasana tidak bête dan aku pun menyadari betapa engkau tidak ingin membuat hatiku sedih dan marah. Maafkan aku ya Kak, aku mau menjadi lebih dewasa seperti kakak tekadku dalam hati. Semalam sebelum kita tertidur engkau bilang kita adalah two systa forever, dua gadis remaja bersaudara yang akan terus berjuang demi masa depan, menjadi kenangan terindah dan tak terlupakan dihatiku dan aku mau menjadi sepertimu. Kakak.aku selau berdoa untukmu agar Tuhan Yesus selalu menyertai dalam segala usaha dan langkahmu, semoga apa yang kakak cita-citakan tercapai, Amien doaku didalam hati buat kakakku tersayang. Viva, two systa forever. -danya talitha, SMP Pangudi-Luhur- Nomor Telepon Hotline PITC: O M K

12 Paroki Ibu Teresa Cikarang 2015 Sekretariat Paroki Ibu Teresa - Cikarang Jl. Pinus 7 No. 11A, Meadow Green Lippo Cikarang - Bekasi Telp/Fax. (021)

Selama ini selain bulan Mei, kita mengenal bulan Oktober adalah bulan Maria yang diperingati setiap

Selama ini selain bulan Mei, kita mengenal bulan Oktober adalah bulan Maria yang diperingati setiap Pengantar Selama ini selain bulan Mei, kita mengenal bulan Oktober adalah bulan Maria yang diperingati setiap tahunnya oleh seluruh umat katolik sedunia untuk menghormati Santa Perawan Maria. Bapa Suci
