BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB II TINJAUAN PUSTAKA"

Transkripsi

1 BAB II TINJAUAN PUSTAKA A. Bank 1. Pengertian Bank Ada beberapa jenis lembaga keuangan di Indonesia, misalnya pegadaian, modal ventura, koperasi, anjak piutang, bank, dan lain sebagainya. Salah satu lembaga keuangan yang sudah lama ada di Indonesia yaitu bank. Bank adalah badan usaha yang menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan dan menyalurkannya kepada masyarakat dalam bentuk kredit dan atau bentuk-bentuk lainnya dalam rangka meningkatkan taraf hidup rakyat banyak (UU No. 10 Tahun 1998 Tentang Perbankan pasal 1 ayat 2). Selain pengertian diatas (Prof. G.M. Verryn Stuart dalam Suyatno dkk) mendefinisikan bank adalah suatu badan yang bertujuan untuk memuaskan kebutuhan kredit, baik dengan alat-alat pembayarannya sendiri atau dengan uang yang diperolehnya dari orang lain, maupun dengan jalan memperedarkan alat-alat penukar baru berupa uang giral. 2. Jenis-jenis Bank Terdapat beberapa perbedaan jenis bank jika dilihat dari berbagai segi. Menurut Kasmir (2013: 31-38) jenis bank dapat ditinjau dari berbagai segi antara lain: 10

2 a. Dilihat dari Segi Fungsinya Setelah keluarnya UU Pokok Perbankan Nomor 7 Tahun 1992 dan ditegaskan lagi dengan keluarnya Undang-Undang RI Nomor 10 Tahun 1998 maka jenis perbankan terdiri dari: 1) Bank Umum Bank Umum adalah bank yang melaksanakan kegiatan usaha secara konvensional dan/atau berdasarkan prinsip syariah yang dalam kegiatannya memberikan jasa dalam lalu lintas pembayaran. Sifat jasa yang diberikan adalah umum, dalam arti dapat memberikan seluruh jasa perbankan yang ada. Begitu pula dengan wilayah operasinya dapat dilakukan diseluruh wilayah. Bank umum sering disebut bank komersil (commercial bank). 2) Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Bank Perkreditan Rakyat (BPR) adalah bank yang melaksanakan kegiatan usaha secara konvensional atau berdasarkan prinsip syariah yang dalam kegiatannya tidak memberikan jasa dalam lalu lintas pembayaran. Artinya disini kegiatan BPR jauh lebih sempit jika dibandingkan dengan kegiatan bank umum. 11

3 b. Dilihat dari Segi Kepemilikannya 1) Bank milik pemerintah Bank milik pemerintah merupakan bank yang akta pendirian maupun modal dari bank ini sepenuhnya dimiliki oleh pemerintah sehingga seluruh keuntungan bank ini dimiliki oleh pemerintah pula. Contohnya Bank Negara Indonesia 46 (BNI), Bank Rakyat Indonesia (BRI), Bank Tabungan Negara (BTN), Bank Mandiri. Selain itu terdapat bank milik pemerintah daerah yang disebut Bank Pemerintah Daerah (BPD) yang terdapat di daerah tingkat I dan tingkat II masing-masing provinsi. Modal dari BPD ini sepenuhnya dimiliki oleh pemerintah daerah masing-masing. Contohnya BPD Jawa Tengah, BPD Jawa Timur, BPD Jawa Barat, BPD DKI Jakarta, dll. 2) Bank milik swasta nasional Bank milik swasta nasional merupakan bank yang seluruh atau sebagian besar sahamnya dimiliki oleh swasta nasional serta akta pendiriannya pun didirikan oleh swasta sepenuhnya, begitu pula dengan pembagian keuntungannya untuk keuntungan swasta pula. Contoh dari bank ini yaitu, Bank Bumi Putra, Bank Central Asia, Bank Danamon, Bank Niaga, Bank Lippo, Bank 12

4 Duta, Bank Permata, Bank Internasional Indonesia, Bank Mega, Bank Muamalat, dan lainnya. 3) Bank milik koperasi Bank milik koperasi merupakan bank yang kepemilikan saham-sahamnya dimiliki oleh perusahaan yang berbadan hukum koperasi. Contoh jenis bank ini yaitu, Bank Umum Koperasi Indonesia (BUKOPIN). 4) Bank milik asing Bank milik asing merupakan cabang dari bank di luar negeri, baik milik swasta asing atau pemerintah asing. Bank jenis ini merupakan bank yang kepemilikan sahamnya sepenuhnya dimiliki oleh pihak asing (luar negeri). Contoh bank asing ini antara lain, ABN AMRO bank, Bank of Tokyo, Bank of America, City Bank, Bangkok Bank, Hongkong Bank, Deutsche Bank, European Asian Bank, Standard Chartered Bank, Chase Manhattan Bank, American Express Bank. 5) Bank milik campuran Bank milik campuran merupakan bank yang kepemilikan sahamnya dimiliki oleh pihak asing dan pihak swasta nasional. Kepemilikan saham bank campuran secara mayoritas dipegang oleh warga negara Indonesia. Contohnya Paribas BBD Indonesia, Ing Bank, Inter Pacifik Bank, Mitsubishi Buana Bank, Sanwa Indonesia Bank, Bank PDFCI, Bank Ficonesia, 13

5 Bank Merincorp, Bank Sakura Swadarma, Sumitomo Niaga Bank. c. Dilihat dari Segi Status Kedudukan atau status menunjukkan ukuran kemampuan bank dalam melayani masyarakat baik dari segi jumlah produk, modal maupun kualitas pelayanannya. Status bank yang dimaksud adalah: 1) Bank devisa Bank devisa merupakan bank yang dapat melaksanakan transaksi ke luar negeri atau yang berhubungan dengan mata uang asing secara keseluruhan, misalnya transfer ke luar negeri, inkaso keluar negeri, travellers cheque, pembukaan dan pembayaran Letter of Credit dan transaksi lainnya. Persyaratan untuk menjadi bank jenis ini ditentukan oleh Bank Indonesia. 2) Bank non devisa Bank non devisa merupakan bank yang belum mempunyai izin untuk melaksanakan transaksi sebagai bank devisa sehingga tidak dapat melaksanakan transaksi seperti halnya bank devisa. Bank non devisa merupakan kebalikan dari bank devisa, dimana transaksi yang dilakukan masih dalam batas-batas negara. d. Dilihat dari Segi Cara Menentukan Harga Jika dilihat dari segi ini maka terdapat dua jenis bank. 14

6 1) Bank yang berdasarkan prinsip konvensional Bank yang menggunakan prinsip konvensional dalam mencari keuntungan dan menentukan harga menggunakan dua metode, yaitu: a) Menetapkan bunga sebagai harga, baik untuk produk simpanan seperti giro, tabungan maupun deposito. Demikian pula untuk produk pinjamannya juga ditentukan berdasarkan tingkat suku bunga tertentu. Penentuan harga seperti ini disebut dengan istilah spread based. b) Untuk jasa-jasa bank yang lain, bank menggunakan biayabiaya dalam nominal atau persentase tertentu. Sistem pengenaan biaya ini disebut dengan istilah fee based. 2) Bank yang berdasarkan prinsip syariah Bank yang menggunakan prinsip ini aturan perjanjian berdasarkan hukum Islam antara bank dengan pihak lain untuk menyimpan dana atau pembiayaan usaha atau kegiatan perbankan lainnya. Dalam menentukan harga atau mencari keuntungan bagi bank yang berdasarkan prinsip syariah adalah sebagai berikut: a) Pembiayaan berdasarkan prinsip bagi hasil (mudharabah). b) Pembiayaan berdasarkan prinsip penyertaan modal (musharakah). 15

7 c) Prinsip jual beli barang dengan memperoleh keuntungan (murabahah). d) Pembiayaan barang modal berdasarkan sewa murni tanpa pilihan (ijarah). e) atau dengan adanya pilihan pemindahan kepemilikan atas barang yang disewa dari pihak bank oleh pihak lain (ijarah wa iqtina). 3. Fungsi Bank Pada umumnya bank mempunyai fungsi menghimpun dana dari masyarakat kemudian menyalurkannya kembali kepada masyarakat yang membutuhkannya. Selain fungsi tersebut, menurut Latumaerissa (2011: ) bank mempunyai fungsi sebagai berikut ini: a. Agent of Trust Fungsi ini menunjukkan bahwa aktivitas intermediasi yang dilakukan oleh dunia perbankan dilakukan berdasarkan asas kepercayaan, dalam pengertian bahwa kegiatan pengumpulan dana yang dilakukan oleh bank tentu harus didasari rasa percaya dari masyarakat atau nasabah terhadap kredibilitas dan eksistensi dari masing-masing bank, karena tanpa rasa percaya masyarakat tidak akan menitipkan dananya di bank yang bersangkutan. Kepercayaan itu berkaitan dengan masalah keamanan dana masyarakat yang ada di setiap bank. 16

8 b. Agent of Development Fungsi ini sangat berkaitan dengan tanggung jawab bank dalam menunjang kelancaran transaksi ekonomi yang dilakukan oleh setiap pelaku ekonomi. Dalam kegiatan ekonomi seperti kegiatan produksi, distribusi, dan konsumsi merupakan satu kesatuan yang tidak terpisah. Semua kegiatan ini dilakukan dengan menggunakan uang sebagai alat pembayaran, alat kesatuan hitung, dan alat pertukaran. Karena hal ini, maka bank sebagai lembaga keuangan tentu mempunyai peran yang sangat strategis, sehingga dari aspek ini bank berfungsi untuk menjembatani semua kepentingan pelaku ekonomi dalam transaksi ekonomi yang dilakukan. c. Agent of Service Fungsi bank disamping memberikan pelayanan jasa keuangan sebagaimana kegiatan intermediasi yang selalu dilakukan, maka bank juga turut serta dalam memberikan jasa pelayanan yang lain seperti jasa transfer (payment order), jasa kotak pengaman (safety box), jasa penagihan, atau inkaso (collection) yang saat ini telah mengalami perubahan dengan nama city clearing. Dengan pemahaman ini maka dapat diketahui bahwa sesungguhnya bank tidak hanya dipahami dalam kedudukannya sebagai lembaga intermediasi semata-mata, tetapi juga memiliki fungsi-fungsi lainnya. 17

9 B. Bank Perkreditan Rakyat (BPR) 1. Pengertian BPR Bank Perkreditan Rakyat adalah bank yang melaksanakan kegiatan usaha secara konvensional atau berdasarkan Prinsip Syariah yang dalam kegiatannya tidak memberikan jasa dalam lalu lintas pembayaran (UU No. 10 Tahun 1998 Tentang Perbankan pasal 1 ayat 4). Pengertian lain Bank Perkreditan Rakyat yang didefinisikan oleh Latumaerissa (2011: ) adalah salah satu jenis bank yang dikenal melayani pengusaha golongan mikro, kecil, dan menengah dengan lokasi yang pada umumnya dekat dengan tempat masyarakat yang membutuhkan. Kegiatan usaha yang dilakukan BPR tidak seluas kegiatan usaha yang dimiliki bank umum. Kegiatan usaha Bank Perkreditan Rakyat hanya terfokus untuk memberikan pelayanan kepada pengusaha mikro, kecil, dan menengah. 2. Asas BPR Subagyo dkk (1997: 68) menerangkan bahwa dalam melaksanakan usahanya BPR berasakan demokrasi ekonomi dengan menggunakan prinsip kehati-hatian. Demokrasi ekonomi adalah sistem ekonomi Indonesia yang dijalankan sesuai dengan pasal 33 UUD 1945 yang memiliki 8 ciri positif sebagai pendukung dan 3 ciri negatif yang harus dihindari (free fight liberalism, etatisme, dan monopoli). 18

10 3. Kegiatan BPR Kegiatan usaha yang dapat dilakukan oleh Bank Perkreditan Rakyat ialah: a. Menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan tabungan maupun simpanan deposito berjangka. b. Menyalurkan dana dari masyarakat dalam bentuk kredit. c. Menempatkan dana yang dimiliki pada bank lain dalam bentuk tabungan, deposito berjangka, sertifikat deposito, maupun Sertifikat Bank Indonesia. Selain kegiatan diatas, ada kegiatan usaha yang tidak dapat dilakukan atau dilarang bagi Bank Perkreditan Rakyat antara lain: a. Ikut dalam lalu lintas pembayaran. b. Menerima simpanan berupa giro. c. Melakukan kegiatan usaha perasuransian. d. Melakukan kegiatan usaha valuta asing. 4. Kepemilikan BPR Berdasarkan peraturan yang ditentukan oleh Undang-Undang No. 10 Tahun 1998 Tentang Perbankan pasal 1 ayat 23 yang isinya: Bank Perkreditan Rakyat hanya dapat didirikan dan dimiliki oleh warga negara Indonesia, badan hukum Indonesia yang seluruh pemiliknya warga negara Indonesia, pemerintah daerah, atau dapat dimiliki bersama diantara ketiganya. 19

11 Selain dari peraturan diatas untuk menjadi pemilik BPR adalah pihak-pihak yang memenuhi ketentuan sebagai berikut (Latumaerissa, 2011: 302). a. Tidak termasuk dalam daftar orang-orang tercela di bidang perbankan. b. Memiliki integritas, antara lain memiliki akhlak dan moral yang baik, bersedia mematuhi peraturan perundang-undangan yang berlaku, dan bersedia mengembangkan operasional BPR secara sehat. Sumber dana yang digunakan untuk kepemilikan BPR dilarang berasal dari: a. Pinjaman atau fasilitas pembiayaan dalam bentuk apapun dari bank dan/atau pihak lain (kecuali berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah). b. Berasal dari dan untuk tujuan pencucian uang. C. Kredit 1. Pengertian Kredit Kata kredit berasal dari bahasa latin credere yang artinya kepercayaan. Maksudnya si pemberi kredit percaya kepada si penerima kredit bahwa kredit yang disalurkannya pasti akan dikembalikan sesuai perjanjian. Sedangkan bagi si penerima kredit merupakan penerimaan kepercayaan sehingga mempunyai kewajiban untuk membayar sesuai jangka waktu (Kasmir, 2013:86). 20

12 Menurut UU No. 10 Tahun 1998 Tentang Perbankan pasal 1 ayat 11 menerangkan bahwa kredit adalah penyediaan uang atau tagihan yang dapat dipersamakan dengan itu, berdasarkan persetujuan atau kesepakatan pinjam-meminjam antara bank dengan pihak lain yang mewajibkan pihak peminjam untuk melunasi utangnya setelah jangka waktu tertentu dengan pemberian bunga. 2. Unsur-unsur Kredit Ada beberpa unsur yang terkandung dalam pemberian fasilitas kredit. Adapun unsur-unsur kredit yang dipaparkan oleh Kasmir (2013: 87-88) adalah sebagai berikut. a. Kepercayaan Kepercayaan yaitu suatu keyakinan pemberi kredit bahwa kredit yang diberikan (berupa barang, uang, atau jasa) akan benar-benar diterima kembali di masa tertentu di masa datang. Kepercayaan ini diberikan oleh bank, di mana sebelumnya sudah dilakukan penelitian penyelidikan tentang nasabah baik secara interen maupun eksteren. Penelitian dan penyelidikan tentang kondisi di masa lalu dan sekarang terhadap nasabah pemohon kredit. b. Kesepakatan Selain unsur percaya di dalam kredit juga mengandung unsur kesepakatan antara si pemberi kredit dengan si penerima kredit. Kesepakatan ini dituangkan dalam suatu perjanjian di mana 21

13 masing-masing pihak menandatangani hak dan kewajibannya masing-masing. c. Jangka waktu Setiap kredit yang diberikan mengandung jangka waktu tertentu, jangka waktu ini mencakup masa pengembalian kredit yang telah disepakati. Jangka waktu tersebut bisa berbentuk jangka pendek, jangka menengah atau jangka panjang. d. Risiko Adanya suatu tenggang waktu pengembalian akan menyebabkan suatu risiko tidak tertagihnya/macet pemberian kredit. Semakin panjang suatu kredit semakin besar risikonya demikian pula sebaliknya. Risiko ini menjadi tanggungan bank, baik risiko yang disengaja oleh nasabah yang lalai, maupun oleh risiko yang tidak sengaja. Misalnya terjadi bencana alam atau bangkrutnya usaha nasabah tanpa ada unsur kesengajaan lainnya. e. Balas Jasa Maksud balas jasa yaitu keuntungan atas pemberian suatu kredit atau jasa tersebut yang kita kenal dengan nama bunga. Balas jasa dalam bentuk bunga dan biaya administrasi kredit ini merupakan keuntungan bank. Sedangkan bagi bank yang berdasarkan prinsip syariah balas jasanya ditentukan dengan bagi hasil. 22

14 3. Fungsi dan Tujuan Kredit Pemberian fasilitas kredit kepada nasabah pasti mempunyai fungsi dan tujuan tertentu. Berikut ini akan dijelaskan fungsi dan tujuan pemberian fasilitas kredit (Kasmir, 2013: 88-90). Adapun fungsi dari pemberian fasilitas kredit tersebut adalah sebagai berikut. a. Untuk meningkatkan daya guna uang Adanya kredit dapat meningkatkan daya guna uang maksudnya jika uang hanya disimpan saja tidak akan menghasilkan sesuatu yang berguna. Dengan diberikannya kredit uang tersebut menjadi berguna untuk menghasilkan barang atau jasa oleh si penerima kredit. b. Untuk meningkatkan peredaran dan lalu lintas uang Fungsi pemberian fasilitas kredit dalam hal ini uang yang diberikan atau disalurkan akan beredar dari satu wilayah ke wilayah lainnya sehingga suatu daerah yang kekurangan uang dengan memperoleh kredit maka daerah tersebut akan memperoleh tambahan uang dari daerah lainnya. c. Untuk meningkatkan daya guna barang Kredit yang diberikan oleh bank akan dapat digunakan oleh si debitur untuk mengolah barang yang tidak berguna menjadi berguna atau bermanfaat. 23

15 d. Meningkatkan peredaran uang Kredit dapat pula menambah atau memperlancar arus barang dari satu wilayah ke wilayah lainnya sehingga jumlah barang yang beredar dari satu wilayah ke wilayah lainnya bertambah atau kredit dapat pula meningkatkan jumlah barang yang beredar. e. Sebagai alat stabilitas ekonomi Pemberikan kredit dapat dikatakan sebagai stabilitas ekonomi karena dengan adanya kredit yang diberikan akan menambah jumlah barang yang diperlukan oleh masyarakat. Kemudian dapat pula kredit membantu dalam mengekspor barang dari dalam negeri ke luar negeri sehingga meningkatkan devisa negara. f. Untuk meningkatkan kegairahan berusaha Bagi si penerima kredit tentu akan dapat meningkatkan kegairahan berusaha, apalagi bagi si nasabah yang memang modalnya paspasan. g. Untuk meningkatkan pemerataan pendapatan Semakin banyak kredit yang disalurkan, akan semakin baik, terutama dalam hal meningkatkan pendapatan. Jika sebuah kredit diberikan untuk membangun pabrik, maka pabrik tersebut tentu membutuhkan tenaga kerja sehingga dapat pula mengurangi pengangguran. 24

16 h. Untuk meningkatkan hubungan internasional Melalui pinjaman internasional akan dapat meningkatkan saling membutuhkan antara si penerima kredit dengan si pemberi kredit. Pemberian kredit oleh negara lain akan meningkatkan kerja sama di bidang lainnya. Selain fungsi-fungsi di atas, dalam pemberian fasilitas kredit juga mempunyai tujuan utama, Tujuannya sebagai berikut. a. Mencari keuntungan Tujuan mencari keuntungan untuk memperoleh hasil dari pemberian kredit tersebut. Hasil tersebut terutama dalam bentuk bunga yang diterima oleh bank sebagai balas jasa dan biaya administrasi kredit yang dibebankan kepada nasabah. b. Membantu usaha nasabah Tujuan lainnya adalah untuk membantu usaha nasabah yang memerlukan dana, baik dana investasi maupun dana untuk modal kerja. Dengan dana tersebut, maka pihak debitur akan dapat mengembangkan dan memperluas usahanya. c. Membantu pemerintah Bagi pemerintah semakin banyak kredit yang disalurkan oleh pihak perbankan, maka semakin baik, mengingat semakin banyak kredit berarti adanya peningkatan pembangunan di berbagai sektor. 25

17 4. Jenis-jenis Kredit Kredit yang diberikan oleh bank umum dan bank perkreditan rakyat kepada masyarakat menurut Kasmir (2013: 90-93) dapat dilihat dari berbagai jenis antara lain. a. Dilihat dari segi kegunaan 1) Kredit investasi, yaitu kredit yang diberikan biasanya digunakan untuk keperluan pelunasan usaha atau membangun proyek/pabrik baru atau untuk keperluan rehabilitasi. 2) Kredit modal kerja, yaitu kredit yang digunakan untuk keperluan meningkatkan produksi dalam operasionalnya. b. Dilihat dari segi tujuan kredit 1) Kredit produktif, ialah kredit yang digunakan untuk peningkatan usaha atau produksi atau investasi. Kredit ini diberikan untuk menghasilkan barang atau jasa. 2) Kredit konsumtif, ialah kredit yang digunakan untuk dikonsumsi secara pribadi. Dalam kredit ini tidak ada pertambahan barang dan jasa yang dihasilkan, karena memang untuk digunakan atau dipakai oleh seseorang atau badan usaha. 3) Kredit perdagangan, ialah kredit yang digunakan untuk perdagangan, biasanya untuk membeli barang dagangan yang pembayarannya diharapkan dari hasil penjualan barang dagangan tersebut. Kredit ini sering diberikan kepada suplier 26

18 atau agen-agen perdagangan yang akan membeli barang dalam jumlah besar. c. Dilihat dari segi jangka waktu 1) Kredit jangka pendek, yaitu kredit yang memiliki jangka waktu kurang dari 1 tahun atau paling lama 1 tahun dan biasanya digunakan untuk keperluan modal kerja. 2) Kredit jangka menengah, yaitu kredit yang jangka waktu kreditnya berkisar antara 1 tahun sampai dengan 3 tahun, kredit ini biasanya digunakan untuk investasi. 3) Kredit jangka panjang, yaitu kredit yang masa pengembaliannya paling panjang. Kredit jangka panjang waktu pengembaliannya di atas 3 tahun atau 5 tahun. d. Dilihat dari segi jaminan 1) Kredit dengan jaminan, ialah kredit yang diberikan dengan suatu jaminan, jaminan tersebut dapat berbentuk barang berwujud atau jaminan tidak berwujud atau jaminan orang. Artinya setiap kredit yang dikeluarkan akan dilindungi senilai jaminan yang diberikan si calon debitur. 2) Kredit tanpa jaminan, ialah kredit yang diberikan tanpa jaminan barang atau orang tertentu. Kredit jenis ini diberikan dengan melihat prospek usaha dan karakter serta loyalitas atau nama baik si calon debitur selama ini. 27

19 e. Dilihat dari segi sektor usaha Jenis kredit dilihat dari segi sektor usaha adalah kredit yang diberikan kepada calon debitur untuk kemudian digunakan dalam membiayai sektor usaha yang dijalankannya. Misalnya kredit pertanian, kredit peternakan, kredit industri, kredit pertambangan, kredit pendidikan, kredit profesi, kredit perumahan, dan berbagai sektor lainnya. 5. Prinsip-prinsip Pemberian Kredit Sebelum memberikan kredit kepada calon nasabah atau nasabah maka bank akan melakukan proses analisa terlebih dahulu apakah calon debitur layak untuk mendapakan kredit atau tidak. Dalam proses analisis ini bank memerlukan prinsip-prinsip perkreditan yang disebut dengan 5C. Penjelasan prinsip-prinsip 5C yang dijelaskan oleh Supriyono (2011: ) adalah sebagai berikut. a. Karakter (Character) Karakter sangat menyangkut sifat debitur yang harus mempunyai itikad baik dan komitmen tinggi untuk mengembalikan seluruh kewajiban sesuai dengan perjanjian yang telah ditandatangani bersama antara pihak debitur dan pihak kreditur. b. Modal (Capital) Struktur modal perusahaan, modal disetor, laba ditahan, cadangan. Modal akan turut menentukan besarnya persentase yang dibiayai 28

20 oleh perusahaan atas pembiayaan terhadap satu pekerjaan atau proyek. c. Kapasitas (Capacity) Analisis kemampuan manajemen untuk mengelola suatu perusahaan sehingga perusahaan dapat menghasilkan laba dan dapat membayar seluruh kewajiban di masa sekarang dan mendatang. Poin ini meliputi pula kemampuan daya saing calon debitur dalam memerangi kompetisi bisnis yang sangat ketat. Tentu ini berkaitan dengan pengalaman usaha, manajemen yang mapan (solid), pengaturan keuangan yang baik, dan lain-lain. d. Jaminan (Collateral) Penilaian jaminan dilakukan untuk melihat sejauh mana tingkat kemudahan diperjualbelikannya objek jaminan (marketable), semakin mudah aset tersebut diperjualbelikan, tingkat risiko bank semakin berkurang, dan besarnya nilai jaminan mengcover seluruh pinjaman. Jaminan hanya berfungsi dan bersifat sebagai solusi terakhir (second wayout) apabila debitur bermasalah tidak dapat mengembalikan kewajiban pinjaman. e. Kondisi (Condition) Analisis terhadap kondisi meliputi terhadap ekonomi (mikro dan makro) baik nasional, regional maupun internasional, politik, perundang-undangan, dan lain-lain. Pengaruhnya terhadap bisnis 29

21 debitur yang sedang berjalan dilihat untuk masa sekarang dan mendatang. D. Pemasaran Bank 1. Pengertian Pemasaran Bank Pemasaran perbankan adalah suatu proses untuk menciptakan dan mempertukarkan produk atau jasa bank yang ditujukan untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan nasabah dengan cara memberikan kepuasan (Kasmir, 2005: 63-64). Kegiatan pemasaran dalam perusahaan perbankan sangat penting karena melalui kegiatan ini produk maupun jasa yang ditawarkan oleh bank akan dapat lebih dikenal masyarakat. Selain itu kegiatan pemasaran ini dilakukan untuk menghadapi pesaing lain yang mempunyai bidang usaha yang sama. 2. Tujuan Pemasaran Bank Suatu kegiatan pemasaran pasti mempunyai tujuan tertentu yang harus dicapai sesuai dengan target yang telah ditetapkan, baik tujuan untuk jangka panjang maupun pendek. Tujuan dari pemasaran bank menurut Kasmir (2005: 66-67) yaitu: a. Memaksimumkan konsumsi atau dengan kata lain memudahkan dan merangsang konsumsi, sehingga dapat menarik nasabah untuk membeli produk yang ditawarkan bank secara berulang-ulang. b. Memaksimumkan kepuasan pelanggan melalui berbagai pelayanan yang diinginkan nasabah. Nasabah yang puas akan menjadi ujung 30

22 tombak pemasaran selanjutnya, karena kepuasan ini akan ditularkan kepada nasabah lainnya melalui ceritanya. c. Memaksimumkan pilihan (ragam produk) dalam arti bank menyediakan berbagai jenis produk bank sehingga nasabah memiliki beragam pilihan pula. d. Memaksimumkan mutu hidup dengan memberikan berbagai kemudahan kepada nasabah dan menciptakan iklim yang efisien. 3. Konsep Pemasaran Ada lima konsep pemasaran yang dijadikan landasan pemasaran oleh suatu perusahaan. Konsep-konsep pemasaran bank yang didefinisikan oleh Kasmir (2005: 68-70) adalah sebagai berikut: a. Konsep Produksi Konsep ini menyatakan bahwa konsumen akan menyukai produk yang tersedia dan selaras dengan kemampuan mereka dan oleh karenanya manajemen harus berkonsentrasi pada peningkatan efisiensi produksi dan efisiensi distribusi. Konsep produksi merupakan salah satu falsafah tertua yang menjadi penuntun para penjual. Konsep ini menekankan kepada volume produksi atau distribusi yang seluas-luasnya dengan harga ditekan serendah mungkin. b. Konsep Produk Konsep produk berpegang teguh bahwa konsumen akan menyenangi produk yang menawarkan mutu dan kinerja yang 31

23 paling baik serta memiliki keistimewaan yang mencolok. Oleh karena itu, perusahaan harus mencurahkan upaya terus-menerus dalam perbaikan produk. Konsep ini menimbulkan adanya Marketting Nyopia (pemandangan yang dangkal terhadap pemasaran). Secara umum konsep produk menekankan kepada kualitas, penampilan, dan ciri-ciri yang terbaik. c. Konsep Penjualan Kebanyakan konsumen tidak akan membeli cukup banyak produk, terkecuali perusahaan menjalankan suatu usaha promosi dan penjualan yang kokoh. Oleh karena itu, perusahaan harus menjalankan usaha-usaha promosi dan penjualan dalam rangka memengaruhi konsumen. Konsep penjualan biasanya diterapakan pada produk-produk asuransi atau ensiklopedia juga untuk lembaga nirlaba seperti parpol. Dalam konsep ini kegiatan pemasaran ditekankan lebih agresif melalui usaha-usaha promosi yang gencar. d. Konsep Pemasaran Konsep pemasaran menyatakan bahwa kunci untuk mencapai sasaran organisasi tergantung pada penentuan kebutuhan dan keinginan pasar sasaran. Kemudian kunci yang kedua adalah pemberian kepuasan seperti yang diinginkan oleh konsumen secara lebih efektif dan lebih efisien dari yang dilakukan pesaing. 32

24 e. Konsep Pemasaran Kemasyarakatan Konsep pemasaran kemasyarakatan menyatakan bahwa tugas perusahaan adalah menentukan kebutuhan, keinginan dan minat pasar sasaran dan memberikan kepuasan yang diingikan secara lebih efektif dan efisien dibandingkan para pesaing sedemikian rupa, sehingga dapat mempertahankan dan mempertinggi kesejahteraan masyarakat. Konsep pemasaran kemasyarakatan merupakan konsep yang bersifat kemasyarakatan, konsep ini menekankan kepada penentuan kebutuhan, keinginan, dan minat pasar serta memberikan kepuasan, sehingga memberikan kesejahteraan konsumen dan masyarakat. 4. Penerapan Strategi Pemasaran Bank Menurut Rahardjo (2009: 20-21) ada 6 penerapan bauran pemasaran pada produk dan jasa bank, yaitu: a. Product Produk merupakan hal yang penting diperhatikan dalam desain dan produk jasa bank adalah atribut yang menyertai, seperti: sistem, prosedur dan pelayanannya. Desain produk dan jasa bank juga memperhatikan hal-hal yang berkaitan dengan ukuran, bentuk dan kualitas. 33

25 b. Price Harga dalam produk dan jasa bank, berupa kontra prestasi dalam bentuk suku bunga, baik untuk produk simpanan maupun pinjaman, serta fee untuk jasa-jasa perbankan. c. Promotion Kegiatan promosi pada produk dan jasa bank pada umumnya dilakukan melalui iklan di media masa, atau televisi. Konsep kegiatan promosi secara menyeluruh meliputi advertising, sales promotion, public relation, sales trainning, marketing research & development. d. Place Place atau disebut juga saluran distribusi. Saluran distribusi produk da jasa bank, berupa kantor cabang, yang secara langsung menyediakan produk dan jasa yang ditawarkan. Dengan semakin majunya teknologi, saluran distribusi dapat dilakukan melalui saluran telekomunikasi seperti telepon dan jaringan internet. e. People Ciri bisnis bank adalah dominannya unsur personal approach, baik dari jajaran front office, back office sampai tingkat manajerial. Para pekerja bank dituntut untuk melayani nasabah secara optimal. f. Process Meliputi sistem dan prosedur, termasuk persyaratan ataupun ketentuan yang diberlakukan oleh bank terhadap produk dan jasa 34

26 bank. Sistem dan prosedur akan merefleksikan penilaian, apakah pelayanan cepat atau lambat. 5. Strategi Promosi Setelah produk dari bank sudah dibuat, harga sudah ditetapkan, dan tempat atau lokasi juga sudah di tetapkan berarti produk dari bank sudah siap untuk dipasarkan ke masyarakat. Agar produk bank laku di masyarakat maka masyarakat harus terlebih dahulu mengetahui kehadiran produk tersebut. Cara dari pihak bank untuk mengenalkan produk tersebut adalah melalui sarana promosi. Melalui promosi ini diharapkan masyarakat akan lebih jelas untuk mendapatkan segala informasi terkait produk dari bank. Gitosudarmo (1999: 237) mendefinisikan promosi adalah kegiatan yang ditujukan untuk mempengaruhi konsumen agar mereka dapat menjadi kenal akan produk yang ditawarkan oleh perusahaan kepada mereka dan kemudian mereka menjadi senang lalu membeli produk tersebut. Dalam praktiknya menurut Kasmir (2005: ) ada empat sarana promosi yang dapat digunakan oleh setiap bank untuk mempromosikan produk maupun jasanya. Empat sarana tersebut antara lain: a. Periklanan (Advertising) Iklan adalah sarana promosi yang digunakan oleh bank guna untuk menginformasikan, segala sesuatu produk yang dihasilkan 35

27 oleh bank. Informasi yang diberikan adalah manfaat produk, harga produk serta keuntungan-keuntungan produk dibandingkan pesaing. Tujuan promosi lewat iklan yaitu berusaha untuk menarik dan memengaruhi calon nasabahnya. Periklanan merupakan promosi yang dilakukan dalam bentuk tayangan atau gambar atau kata-kata yang tertuang dalam spanduk, brosur, bilboard, koran, majalah, televisi, atau radio-radio. b. Promosi Penjualan (Sales Promotion) Promosi penjualan merupakan promosi yang digunakan untuk meningkatkan penjualan melalui potongan harga atau hadiah pada waktu tertentu terhadap barang-barang tertentu pula. Bagi bank promosi penjualan dapat dilakukan melalui: 1) Pemberian bunga khusus untuk jumlah dana yang relatif besar walaupun hal ini akan mengakibatkan persaingan tidak sehat. 2) Pemberian insentif kepada setiap nasabah yang memiliki simpanan dengan saldo tertentu. 3) Pemberian cinderamata, hadiah serta kenang-kenangan lainnya kepada nasabah yang loyal, dan promosi penjualan lainnya. c. Publisitas (Publicity) Publisitas merupakan promosi yang digunakan untuk meningkatkan citra bank di depan para calon nasabah atau 36

28 nasabahnya melalui kegiatan sponsorsip terhadap suatu kegiatan amal atau sosial atau olahraga. Tujuannya adalah agar nasabah mengenal bank lebih dekat. Dengan ikut kegiatan tersebut, nasabah akan selalu mengingat bank tersebut dan diharapkan akan menarik nasabah. d. Penjualan Pribadi (Personal Selling) Penjualan pribadi merupakan promosi yang dilakukan melalui pribadi-pribadi karyawan bank dalam melayani serta ikut memengaruhi nasabah. Keuntungan yang dapat diperoleh bank apabila melakukan penjualan dengan cara ini adalah sebagai berikut. 1) Bank dapat langsung bertatap muka dengan nasabah atau calon nasabah, sehingga dapat langsung menjelaskan tentang produk bank kepada nasabah secara rinci. 2) Dapat memperoleh informasi langsung dari nasabah tentang kelemahan produk, terutama dari keluhan yang nasabah sampaikan termasuk informasi dari nasabah tentang bank lain. 3) Petugas bank dapat langsung memengaruhi nasabah dengan berbagai argumen yang dimilikinya. 4) Memungkinkan hubungan terjalin akrab antara bank dengan nasabah. 37

29 5) Petugas bank yang memberikan pelayanan merupakan citra bank yang diberikan kepada nasabah apabila pelayanan yang diberikan baik dan memuaskan. 6) Membuat situasi seolah-olah mengharuskan nasabah mendengarkan, memperhatikan, dan menanggapi bank. 38

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB II KAJIAN PUSTAKA BAB II KAJIAN PUSTAKA 2.1 Landasan Teori 2.1.1 Pengertian Prosedur Menurut Amsyah (1977: 11), menyatakan bahwa prosedur adalah aturan permainan atau langkah-langkah aturan yang harus dipatuhi oleh masing-masing
