MINGGU I. AYAT KUNCI Amsal 22 :9 Orang yang baik hati akan diberkati, karena ia membagi rezekinya dengan si miskin.

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "MINGGU I. AYAT KUNCI Amsal 22 :9 Orang yang baik hati akan diberkati, karena ia membagi rezekinya dengan si miskin."

Transkripsi

1 MINGGU I Aku Mau BErbagi AYAT KUNCI Amsal 22 :9 Orang yang baik hati akan diberkati, karena ia membagi rezekinya dengan si miskin. SASARAN TEMA Memberi secara cuma-cuma tanpa mengharapkan balasan apa-apa. 1. RENUNGAN PEMBINA Renungankan : Markus 6:30-44; Filipi 4:4-8 Mujizat Yesus yang memberi makan orang adalah karena ada seorang anak kecil yang mau berbaik hati berbagi bekal makanannya. Dari milik seorang anak yang hanya lima buah roti dan dua ekor ikan, ditangan Tuhan Yesus dapat mencukupi kebutuhan lima ribu orang, bahkan ada sisanya 12 keranjang. Baik hati adalah memberi secara cuma-cuma tanpa mengharapkan balasan apa-apa. Pertanyaan Renungan : 1. Apakah definisi baik hati menurut anda? 2. Mengapa kita sebagai anak Allah harus memiliki karakter ini? 3. Apakah kita mempunyai karakter baik hati? 4. Apakah kita pernah berbuat baik kepada orang yang kenal maupun kepada orang yang tidak kita kenal? 2. PERSIAPAn Sambutan : Roti 2 buah untuk drama Firman : Gambar Yesus sedang mengajar Jika membutuhkan file design Yesus sedang Mengajar hubungi DIvisi Kurikulum Gereja Anak KEGA di kurikulum_kega@yahoo.com Roti 5 buah, ikan 2 ekor (mainan/gambar) dan sebuah keranjang Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 1

2 3. ACTIVATE Doa Pembuka (oleh orang tua murid) Tuhan Yesus, Engkau sungguh baik. Ajar saya menjadi anakmu yang Mau Berbagi dengan Orang Lain. Dalam nama Yesus. Amin. Yes..Yes..Yes... Sambutan: Drama singkat Pembina 1 : Halo adik-adik apa kabar? Sudah pada makan belum? Kakak belum, sempat sarapan nih. Tapi kakak bawa sesuatu untuk dimakan.. Nah ini dia. Roti. Asyik.. Kakak makan dulu ya.. Pembina mulai membuka rotinya, lalu siap untuk di makan, lalu datang pembina 2 Pembina 2 : Halo adik-adik kakak mau ikut ibadah KEGA juga, tapi kakak belum sarapan nih. Eh, ada temen kakak tuh yang bawa roti. Dia mau berbagi enggak ya? Halo kak, boleh bagi rotinya? aku belum sempat makan nih Pembina 1: Aduh gimana ya? Rotinya cuma satu, kalau dibagi ke kamu, nanti akunya gak makan.. Pembina 2 : Ya sudah tidak apa-apa kalau kamu gak punya lagi. Pembina 1 : Eh aku ada akal, kita bagi dua saja rotinya. Supaya aku makan, kamu juga makan. Oke yah. Pembina 2 : Wah Kakak baik sekali deh. Trimakasih ya, ka Adik-adik kakak jadi ingat. Di Alkitab ada cerita tentang anak kecil yang mau berbagi lho.. Nanti kita denger ceritanya ya. Kata Kunci : Aku Mau Belajar Berbagi Gerakan: Aku mau : Tunjuk diri sendiri berulang-ulang sambil menganggukanggukan kepala Belajar berbagi : Telapak tangan kiri menghadap keatas, tangan kanan tegak lurus diatasnya seperti sedang memotong, lalu gerakan tangan kanan ke depan seperti sedang membagi. Lagu : Aku Bahagia Lima Roti dan Dua ikan Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 2

3 Kasih Yesus Manis dan Indah Dalam dan Lebar Bri Syukur 4. CERITAKAN Tuhan Yesus Memberi Makan Orang Markus 6 : Tunjukkan gambar Tuhan Yesus sedang bercerita di lapangan terbuka, di atas bukit atau di tepi danau. Anak-anak Tuhan Yesus suka bercerita. Tapi pada zaman Tuhan Yesus hidup, Tuhan Yesus suka bercerita di lapangan terbuka, di atas bukit, atau di tepi danau. Suatu hari waktu Tuhan Yesus cerita, banyaak sekali orang yang datang untuk mendengarkan. Mereka sangat senang mendengarkan Tuhan Yesus, kemana Tuhan Yesus pergi mereka ikut. Makanya, makin lama orang-orang yang mengikuti Tuhan Yesus makin banyak dan tambah banyaaak Jumlahnya sampai orang loh. Tidak terasa mereka mengikuti Yesus sampai malam hari Makanya, perut mereka mulai terasa lapar... Coba adik-adik pegang perut Ya, adik-adik lapar engga? Engga kan? Karena adik-adik sudah makan. Tuhan Yesus kasihan melihat orang banyak itu belum makan. Lalu Yesus bertanya kepada murid-muridnya, Apakah ada makanan?. Kemudian Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 3

4 murid-muridnya mencari makanan, mereka bingung, mau cari kemana? Di daerah situ tidak ada makanan dan hari juga sudah mulai gelap. Tunjukkan 5 roti (betulan) dan 2 ikan (mainan) Tapi ada seorang anak kecil yang mempunyai roti dan ikan. Rotinya ada 5 buah dan ikannya ada 2 ekor. Kira-kira untuk orang, engga cukup ya? Tunjukkan kepada anak2 roti dan ikannya, lalu hitung sama2 kita hitung rotinya ya 1, 2, 3, 4, 5. Ikannya ada 1, 2. Lalu 5 roti dan 2 ikan itu dibawa kepada Tuhan Yesus. Tuhan Yesus menyuruh orang banyak itu untuk duduk. Lalu Tuhan Yesus mengangkat roti dan ikannya ke atas. Tuhan Yesus berdoa. Apa yang terjadi? Pada saat Tuhan Yesus membagikan roti dan ikan itu, ternyata orang yang berkumpul itu bias makan dengan puas loh adik-adik. Malahan, ada sisanya, 12 keranjang Waah, Tuhan Yesus Hebat! Sekarang kita mempunyai makanan yang cukup untuk dibagikan. 5. EKSPLORASI Beri waktu kepada orang tua atau pendamping anak untuk menceritakan kembali cerita yang baru saja disampaikan kepada adik-adik bayi. Itu Bolaku 6. AKTIVITAS Dasar Pertimbangan: Setiap otak muda membentuk koneksi neural dan muskural yang diperlukan untuk duduk, merangkak, berjalan, dan berbicara dengan kecepatanya sendiri. Cara bermain: a. Pembina memberikan setiap orang tua/pengasuh 1 bola kecil (usahakan yang terbuat dari kain/lembut). b. Setiap anak duduk (biasanya pada usia 7 bulan bayi sudah dapat duduk dengan tegak dan stabil) berhadapan dengan orang tua/pengasuh. c. Sesuai perintah pemimpin aktivitas, orang tua/pengasuh menggulirkan bola ke arah anak (anak biasanya senang saat bola mendatanginya). d. Ajari anak cara menangkap bola dan melempar/menggulirkan kembali kapada orang tua/pengasuh. Catatan: Aktivitas ini sekaligus membantu melatih keseimbangannya saat duduk. Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 4

5 AYAT HAFALAN : Amsal 22 : 9a Orang yang baik hati akan diberkati 7. Penutup Ajaklah anak-anak menyanyikan bersama-sama lagu Persembahan Kami (lihat di ) Kemudian ajaklah anak berdoa untuk persembahan yang telah disiapkan. Setelah itu sambil bernyanyi lagu Persembahan Kami anak-anak berbaris dengan dibantu orang tua atau pengasuhnya untuk memasukkan amplop persembahan ke dalam kotak yang telah disiapkan ( Sebaiknya persembahan tidak dilakukan dengan kantong persembahan yang diedarkan tetapi menyiapkan sebuah kotak atau kardus yang dihias sebagai kota persembahan, karena ini lebih sesuai dengan apa yang tertulis dalam alkitab). Ingatkan orang tua atau pengasuh untuk tidak lupa mengajak anaknya setiap hari melakukan saat teduh dengan menggunakan petunjuk yang ada di warta AbbaNews mingguan dan menempelkan gambar sebagai apresiasi anak yang melakukan tugas yang diminta. Doa Penutup (dibawakan oleh orang tua murid dan bukan pembina) : Ajaklah anak menyanyikan lagu Bapa Terima Kasih ( lihat di ) Tuhan Yesus, terima kasih buat KEGA hari ini. Terus ubah aku supaya jadi semakin seperti Engkau,Yesus. Dalam nama Tuhan Yesus, Amin. Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 5

6 MINGGU II Berbagi dengan Orang Lain AYAT KUNCI Amsal 22 :9 Orang yang baik hati akan diberkati, karena ia membagi rezekinya dengan si miskin. SASARAN TEMA Memberi secara cuma-cuma tanpa mengharapkan balasan apa-apa. 1. RENUNGAN PEMBINA Renungankan : Matius 25:29 ; 25:31-40 Dari bacaan diatas, kita belajar ciri kasih yaitu : jika seseorang mempunyai kasih maka pasti ia akan memberikan kasih itu pada orang lain. Saat seseorang melakukan yang baik kepada orang lain (bahkan orang yang tidak kita kenal) dengan memberikan/melakukan apa yang ia bisa, maka ia akan bersyukur karena namanya telah tercatat di surga. Pertanyaan Renungan : 1. Yuk kita cek diri kita dengan Firman, apakah kita memiliki kasih dan kepada siapakah kasih itu sudah kita berikan? 2. Apakah kita sudah praktek untuk berbuat baik kepada orang yang tidak kita kenal atau bahkan musuh-musuh kita? 3. Sudahkah kita bersyukur karena kita bisa praktek baik hati? 2. PERSIAPAN Activate Sambutan : Roti 2 buah untuk drama Firman 1. Roti 5 buah dan ikan 2 ekor (mainan). 2. Keranjang. 3. Roti tanpa isi atau roti tawar, potong kecil-kecil untuk dibagikan kepada anak-anak. Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 6

7 3. ACTIVATE Doa Pembuka (oleh orang tua murid) Tuhan Yesus, Engkau sungguh baik. Ajar saya menjadi anakmu yang Mau Berbagi dengan Orang Lain. Dalam nama Yesus. Amin. Yes..Yes..Yes... Sambutan: Drama singkat sambungan Minggu Lalu Drama singkat, lanjutan minggu lalu Pembina 1 : Halo adik-adik.. Apa kabar? Ketemu lagi sama kakak.. Adik-adik sudah makan belum? Hari ini kakak yang belum makan. Aduuh laper juga nih. Ada yang mau berbagi makanan gak ya? Pembina 2 : Halo kak, liat nih aku bawa sesuatu buat kamu. Pembina 1 : Halo juga kak.. memangnya kakak bawa apa untuk saya? Pembina 2 : Kamu tutup mata dulu, lalu hitung 1,2,3 lalu buka matanya ya. Pembina 1 : Oke.. oke.. Mulai ya 1,2,3 Pembina 2 : Ini dia, surprise!!! Roti keju kesukaanmu. Pembina 1 : Wah Kamu ko tau aku lagi laper? Makasih yah.. Pembina 2 : Sama-sama.. kita kan berbagi ya, waktu minggu lalu. Kan, aku yang belum sempat makan Ayo, kita makan sama-sama ya. Kata Kunci : Aku Mau Belajar Berbagi Gerakan: Aku mau : Tunjuk diri sendiri berulang-ulang sambil menganggukanggukan kepala Belajar berbagi : Telapak tangan kiri menghadap keatas, tangan kanan tegak lurus diatasnya seperti sedang memotong, lalu gerakan tangan kanan ke depan seperti sedang membagi. Lagu : Aku Bahagia Lima Roti dan Dua ikan Kasih Yesus Manis dan Indah Dalam dan Lebar Bri Syukur Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 7

8 4. CERITAKAN Tuhan Yesus Memberi Makan Orang Persiapan : lihatlah di atas di bagian persiapan. Markus 6 : Ulangi cerita minggu lalu. Nyanyikanlah lagu 5 roti dan 2 ikan berulang-ulang sampai anak-anak hafal. Karena ada anak kecil yang baik hati yang mau berbagi bekal makanannya, Tuhan Yesus membuat mukjizat dari 5 roti dan 2 ikan. Pertama-tama, Tuhan Yesus menyuruh orang banyak itu untuk duduk. Lalu, Tuhan Yesus memegang roti dan ikannya, mengangkat ke atas dan berdoa memberkati roti dan ikannya. Kemudian, Tuhan Yesus memecahkan roti-roti itu. Tapi sewaktu rotinya dipecah-pecahkan, roti itu ngga abis-abis adik-adik. Ikannya pun bertambah banyak dengan ajaib. Soalnya, murid-murid membagikannya roti dan ikannya kepada semua orang. Sambil bawa Firman, Pembina bagikan juga roti kepada anak-anak. Pembina/ kids leader membantu berkeliling membagikan kepada anak-anak roti yang sudah dipotong kecil-kecil. Siapa yang belum dapat? (tunggu sampai semuanya dapat roti yang sudah dipotong kecil-kecil tadi). Nah, sekarang kita makan sama-sama ya. Makanannya cukup untuk semuanya. Kita semua yang ada di sini bisa makan. Semuanya (Pembina, Kids Leader, anak-anak, orang tua) makan roti itu bersama-sama. Mereka senang sekali sekarang murid-murid Yesus dan orang banyak itu sudah tidak lapar lagi. Terimakasih Tuhan Yesus. Setelah mereka kenyang, ternyata masih ada sisanya lho. Setelah dihitunghitung, ternyata ada 12 keranjang sisa makanan. Wow.. Tuhan Yesus hebat! Kita tepuk tangan yuk. Katakan sama-sama ya. Tuhan Yesus hebat! Tuhan Yesus hebat! Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 8

9 5. EKSPLORASI Beri waktu kepada orang tua atau pendamping anak untuk menceritakan kembali cerita yang baru saja disampaikan kepada adik-adik bayi. 6. AKTIVITAS Dipencet Bunyi Dasar Pertimbangan: Jika sering dilatih, otot halus berpengaruh positif terhadap perkembangan motorik. Diikuti dengan melatih kepekaan bayi terhadap irama. Cara Bermain: a. Pemimpin menyiapkan mainan dari karet yang dapat dipencet dan bersuara (atau bisa minta orang tua/pengasuh untuk membawanya dari rumah, ingatkan minimal 1 minggu sebelumnya). b. Berikan si kecil mainan tersebut untuk dipencet, jika anak kesulitan, ajari ia dengan meletakkan tangannya di bawah tangan orang tua/pengasuh, lalu pencet mainan itu. c. Lakukan sampai anak dapat membuat mainan berbunyi. d. Berikan arahan untuk melakukannya sesuai perintah dan lagu yang dinyanyikan bersama. e. Lagu yang dinyanyikan adalah gubahan dari lagu Kalau Kau Sukacita Tepuk Tangan, tanpa iringan musik hanya acapella bersama-sama dengan semua orang tua dan pengasuh. f. Lirik lagu yang telah diubah menjadi (tayangkan lirik gubahan di LCD/TV): Kalau kau sukacita, bunyikanlah (mainan ditekan sampai berbunyi) 2X Kalau kau sukacita, mari kita lakukan Kalau kau sukacita, bunyikanlah (mainan ditekan sampai berbunyi) AYAT HAFALAN : Amsal 22 : 9a Orang yang baik hati akan diberkati Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 9

10 7. penutup Ajaklah anak-anak menyanyikan bersama-sama lagu Persembahan Kami (lihat di ) Kemudian ajaklah anak berdoa untuk persembahan yang telah disiapkan. Setelah itu sambil bernyanyi lagu Persembahan Kami anak-anak berbaris dengan dibantu orang tua atau pengasuhnya untuk memasukkan amplop persembahan ke dalam kotak yang telah disiapkan ( Sebaiknya persembahan tidak dilakukan dengan kantong persembahan yang diedarkan tetapi menyiapkan sebuah kotak atau kardus yang dihias sebagai kota persembahan, karena ini lebih sesuai dengan apa yang tertulis dalam alkitab). Ingatkan orang tua atau pengasuh untuk tidak lupa mengajak anaknya setiap hari melakukan saat teduh dengan menggunakan petunjuk yang ada di warta AbbaNews mingguan dan menempelkan gambar sebagai apresiasi anak yang melakukan tugas yang diminta. Perhatian! Untuk minggu depan, minta anak membawa 2 bh kartu natal DENGAN 2 NAMA TEMANNYA YANG ADA DLM IBADAH Para Pembina JANGAN LUPA siapkan juga kartu natal dengan nama semua anak yang ada di ibadah dan juga yang masih kosong, supaya minggu depan anak yang tidak dapat kartu dari temannya dapat dari Pembina KEGAnya. Doa Penutup (dibawakan oleh orang tua murid dan bukan pembina) : Ajaklah anak menyanyikan lagu Bapa Terima Kasih ( lihat di ) Tuhan Yesus, terima kasih buat KEGA hari ini. Terus ubah aku supaya jadi semakin seperti Engkau,Yesus. Dalam nama Tuhan Yesus, Amin. Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 10

11 Memberi dengan Sukacita di Hati MINGGU III AYAT KUNCI Amsal 22 :9 Orang yang baik hati akan diberkati, karena ia membagi rezekinya dengan si miskin. SASARAN TEMA Memberi secara cuma-cuma tanpa mengharapkan balasan apa-apa. 1. RENUNGAN PEMBINA Renungankan : Markus 8:5-9 ; Mat 15:36-38 ; Lukas 9:16-17 Setelah membaca dengan teliti, mujizat multiplikasi roti dan ikan ini terjadi beberapa kali dalam pelayanannya Tuhan Yesus. Karena jumlah sisanya ada yang 7 bakul ada yang 12 bakul. Ternyata, supaya mujizat ini bisa terjadi ada syaratnya, yaitu kebaikan hati dari manusia berupa persembahan kepada Tuhan. Ada seseorang yang memberikan semua roti dan ikan kepunyaannya. Pertanyaan Renungan : 1. Sudah pernahkah kita memberikan semua yang kita punyai kepada Tuhan? Jika belum, maukah kita mempraktekkan hal ini? 2. Menurut Anda, kira-kira apakah alasan orang yang memberikan roti dan ikan itu kepada Tuhan? 3. Kebaikan hati adalah sebuah praktek iman yang mengasihi Allah. Orang yg penuh kasih pasti memberi, tetapi orang dapat memberi tanpa kasih. 2. PERSIAPAN VCD Lagu Sambutan : Peralatan : Boneka Asumi Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 11

12 Firman : 1. Roti tanpa isi atau roti tawar, potong kecil-kecil lebih banyak dari jumlah anak dan orang tua atau pengasuh yang diperkirakan hadir, juga jumlah pembina yang hadir buah Kotak tempat makan yang serupa Di dalam kotak makan yang pertama ditaruh hanya 5 potong kecil roti sedangkan di dalam kotak makan yang kedua ditaruh sisa potongan roti yang lain 3. ACTIVATE Doa Pembuka (oleh murid) Tuhan Yesus, Engkau sungguh baik. Ajar saya menjadi anakmu yang Mau Berbagi dengan Orang Lain. Dalam nama Yesus. Amin. Yes..Yes..Yes... Sambutan: Pembina dengan boneka Asumi menyambut setiap anak yang datang. Nyanyikanlah lagu Hai Hai Ketemu Lagi Games : Peluk aku Cara bermain 1. Peluk bayi/anak 2. Nyanyikan lagu bersama-sama dengan riang dan gembira dan penuh penghayatan dan perasaan 3. Saat nyanyi tatap si kecil dan katakana betapa anda menyayanginya sambil mencium Tujuan : Sentuhan orang tua adalah dasar komunikasi yang dapat menumbuhkan kedekatan Kata Kunci : Saya Anak yang Baik Hati Gerakan: Saya : Kedua telapak tangan di dada Anak yang : Menggoyangkan badan Baik Hati : Kedua tangan dtutup seperti sungkem dan badan agak menunduk Catatan : jika anak belum bisa, libatkan orang tua/pengasuh. Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 12

13 Lagu : Aku Bahagia Lima Roti dan Dua ikan Kasih Yesus Manis dan Indah Dalam dan Lebar Bri Syukur 4. CERITAKAN Tuhan Yesus Memberi Makan Orang Persiapan : lihatlah di atas di bagian persiapan. Yohanes 6:1-15 Ulangi cerita minggu lalu. Nyanyikanlah lagu 5 roti dan 2 ikan berulang-ulang sampai anak-anak hafal. Pembina mengundang 4 anak beserta orang tua atau pengasuhnya yang mau memerankan kisah 5 roti dan 2 ikan untuk maju ke muka ruang ibadah. Kepada anak yang akan memerankan sebagai anak yang membawa 5 roti dan 2 ikan diberikan kotak makan yang berisi 5 potong roti, sementara kotak makan yang kedua dipegang pembina. Pembina yang bercerita berdiri di sebelah anak (dengan orangtua/pengasuh). Pembina menjelaskan kepada semua yang hadir bahwa kali ini akan mendengar kisah mujizat 5 roti dan 2 ikan dengan memperagakannya langsung. Pembina mengulangi cerita firman minggu lalu, dimulai dari ikut hadirnya anak yang baik hati dalam pertemuan antara Yesus dengan banyak orang di sebuah bukit. Anak (beserta orang tua atau pengasuh) yang berperan menjadi Tuhan Yesus berdiri di sisi lain dari pembina yang bercerita. Di sebelahnya berturut-turut berdiri anak (beserta orang tua atau pengasuh) yang berperan sebagai murid-murid Yesus. Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 13

14 Pembina melanjutkan cerita bagaimana setelah berbicara sekian lama, Tuhan Yesus minta kepada kedua muridnya untuk memberi semua yang hadir dengan makanan. Kedua anak (orang tua atau pengasuh yang bergaya) sibuk berdiskusi untuk menemukan cara mencari makanan untuk orang banyak yang hadir. Sementara mereka sibuk berdiskusi, anak (beserta orang tua atau pengasuh) yang berperan menjadi anak yang baik hati mendekati murid-murid Yesus dan menyerahkan kotak makannya. Anak (beserta orang tua atau pengasuh) menerima kotak makan dari kedua muridnya setelah memperlihatkan isinya kepada semua anak-anak, mengajak kedua muridnya untuk mengelilingi kotak makan yang dipegangnya (dipegang oleh orang tua atau pengasuh anak yang memerankan menjadi Tuhan Yesus) sambil membelakangi anak-anak lain. Pembina menjelaskan bahwa Tuhan Yesus menerima dengan senang pemberian anak yang baik hati ini, kemudian Tuhan Yesus mendoakan dan memberkati 5 roti dan 2 ikan ini. Saat kotak makan sudah ditutupi oleh tubuh-tubuh orang tua atau pengasuh dari anak-anak yang memerankan sebagai Yesus dan kedua murid Yesus, kotak makan diganti oleh pembina lain dengan kotak makan yang berisi penuh potongan2 roti. Setelah Selesai, anak (beserta orang tua atau pengasuh) menyerahkan kotak makan yang sudah diganti kepada kedua murid. Pembina menjelaskan setelah roti dan ikan diberkati oleh Tuhan Yesus, maka Tuhan Yesus menyuruh murid-muridnya untuk membagikan kepada semua orang yang hadir. Anak-anak (beserta orang tua atau pengasuhnya) yang berperan sebagai murid-murid Tuhan Yesus berkeliling ruang ibadah membagikan setiap orang 1 potong roti, kepada semua anak-anak, orang tua atau pengasuhnya dan juga semua pembina yang hadir (pastikan jumlah potongan roti cukup banyak sehingga masih tersisa). Setelah selesai mereka menghadap anak (beserta orang tua atau pengasuh) yang berperan sebagai Tuhan Yesus. Pembina menjelaskan bahwa setelah semua orang makan dengan kenyang maka didapatkan ada kelebihan makanan sejumlah 12 bakul. Pembina jelaskan betapa perlunya memiliki hati yang baik seperti anak kecil ini. Pembina mengajak semua orang tua atau pengasuh mendoakan anak mereka bersama-sama. Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 14

15 5. EKSPLORASI & AKTIVITAS Setelah Firman Tuhan selesai disampaikan, pembina mendorong agar anakanak untuk saling menyerahkan kartu natal sesuai nama-nama yang sudah ditulis. Dan pembina menyerahkan kartu natal bagi yang tidak memperoleh kartu dari temannya Learning Point: Belajar Berbagi AYAT HAFALAN : Amsal 22 : 9a Orang yang baik hati akan diberkati 7. penutup Ajaklah anak-anak menyanyikan bersama-sama lagu Persembahan Kami (lihat di ) Kemudian ajaklah anak berdoa untuk persembahan yang telah disiapkan. Setelah itu sambil bernyanyi lagu Persembahan Kami anak-anak berbaris dengan dibantu orang tua atau pengasuhnya untuk memasukkan amplop persembahan ke dalam kotak yang telah disiapkan ( Sebaiknya persembahan tidak dilakukan dengan kantong persembahan yang diedarkan tetapi menyiapkan sebuah kotak atau kardus yang dihias sebagai kota persembahan, karena ini lebih sesuai dengan apa yang tertulis dalam alkitab). Ingatkan orang tua atau pengasuh untuk tidak lupa mengajak anaknya setiap hari melakukan saat teduh dengan menggunakan petunjuk yang ada di warta AbbaNews mingguan dan menempelkan gambar sebagai apresiasi anak yang melakukan tugas yang diminta. Doa Penutup (dibawakan oleh orang tua murid dan bukan pembina) : Ajaklah anak menyanyikan lagu Bapa Terima Kasih ( lihat di ) Tuhan Yesus, terima kasih buat KEGA hari ini. Terus ubah aku supaya jadi semakin seperti Engkau,Yesus. Dalam nama Tuhan Yesus, Amin. Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 15

16 MINGGU NATAL Allah menjadi Manusia P E R S I A P A N P E M B I N A AYAT KUNCI Filipi 2:5-7 Hendaklah kamu dalam hidupmu bersama, menaruh pikiran dan perasaan yang terdapat juga dalam Kristus Yesus, yang walaupun dalam rupa Allah, tidak menganggap kesetaraan dengan Allah itu sebagai milik yang harus dipertahankan, melainkan telah mengosongkan diri-nya sendiri, dan mengambil rupa seorang hamba, dan menjadi sama dengan manusia. SASARAN TEMA Anak mengerti mengapa kelahiran Yesus mendatangkan Sukacita bagi seisi dunia. Bacalah dan Renungkan : Lukas 2: Roma 3:23, Roma 8:19-21 Pertanyaan Renungan : 1. Seperti apakah sebenarnya keadaan semua manusia menurut Roma 3:23? 2. Apa yang menjadi penantian bagi semua mahluk di dunia ini kalau menurut Roma 8:19-21? 3. Dengan merenungkan 2 ayat di atas, tentunya anda sekarang dapat mengerti mengapa malaikat Tuhan mengatakan bahwa kelahiran Yesus adalah Kesukaan Besar... Buatlah penjelasan dengan kalimat sendiri apa yang menjadi alasan malaikat Tuhan menyatakan bahwa kelahiran Yesus adalah Kesukaan Besar bagi seluruh bangsa. 4. Doakanlah anak-anak sejak kecil saat mengikuti ibadah natal kali ini, mereka dapat mengerti Sukacita Natal yang sebenarnya. Peralatan & Bahan Game 1 Lomba Menyusun Kado dan Game 2 Adu Cepat membuka Kado Siapkan : Dus kecil yang dibungkus dengan kertas koran beberapa lapis dan kertas kado berwarna-warni sejumlah anak yang hadir. Di dalam kardus bisa ditaruh coklat atau stiker nuansa natal sebagai hadiah game untuk setiap anak. Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 16

17 Alat Peraga Firman: Babak 1 Di Nazaret 1. Background kota Nazaret (terdiri dari 6 lembar print art karton ukuran A3) 2. Gambar Rumah Maria 3. Gambar Rumah Yusuf Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 17

18 4. Gambar Gabriel dan Maria 5. Gambar Malaikat dan Yusuf 6. Wayang Yusuf & Maria 7. Wayang Yusuf & Maria naik keledai 8. Wayang Gabriel 9. Wayang Malaikat Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 18

19 Babak 2 Di Betlehem 1. Background kota Betlehem (terdiri dari 6 lembar print art karton ukuran A3) 2. Gambar Rumah 3. Gambar kandang 4. Wayang Bintang Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 19

20 Babak 3 Di Padang rumput Background Padang rumput (terdiri dari 6 lembar print artkarton ukuran A3) 2. Tambahan Background (terdiri dari 2 lembar print ukuran 41 X 30 cm 3. wayang Gembala 1 4. Wayang Gembala 2 5. Wayang berjalan Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 20

21 Babak 4 Di Negara Timur Background Negara Timur (terdiri dari 6 lembar print artkarton ukuran A3) Gambar Bintang 3. Wayang Majus 4. Wayang ke betlehem Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 21

22 Puppet Abas, Omas dkk Jika membutuhkan seluruh file design kurikulum ini hubungi DIvisi Kurikulum Gereja Anak KEGA di P E N D A H U L U A N Sambutan: Semua pembina di ibadah mengenakan kostum dengan nuansa natal, setiap anak yang hadir langsung duduk di tempatnya dengan arah menghadap ke muka ruang ibadah. Tayangkan clip lagu-lagu natal Doa Pembuka: (dibawakan oleh Anak bukan Pembina) Tuhan Yesus, terima kasih karena Engkau sudah lahir di dunia untuk selamatkan kami. Hari ini kami mau merayakan kelahiranmu di dunia. Dalam nama Tuhan Yesus, Amin! K E G I A T A N I N T I Games 1 Lomba Menyusun Kado Cara Bermain : 1. Anak-anak dibagi menjadi 2 kelompok besar 2. Setiap anak diberikan sebuah kotak yang dibungkus kertas kado 3. Berikan tanda di lantai untuk masing-masing kelompok untuk lokasi menyusun kotak2 kado yang dimilikinya 4. Saat tanda dibunyikan oleh Pemimpin Games, maka setiap kelompok Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 22

23 harus berusaha membuat tunpukan kado dari kado yang dimiliki masingmasing anggotanya. 5. Kelompok yang berhasil membuat tumpukan kado paling tinggi adalah pemenangnya. 6. Setiap kelompok didampingi oleh pembina kega. Learning point : Melatih anak untuk bekerjasama dan tidak menyerah Lagu : Dia Lahir untuk kami Mari Berhimpun Kita Rayakan Natal Games 2 Adu Cepat membuka Kado Cara Bermain : 1. Setiap anak memegang kadonya masing-masing 2. Saat tanda dibunyikan oleh pemimpin Games maka setiap anak ahrus berusaha secepat-cepatnya membuka kertas yang membungkus kado miliknya. 3. Anak yang sudah berhasil membuka kadonya harus mengangkat tinggitinggi hadiah yang ada di dalam kotak tersebut 4. Yang menjadi pemenang adalah anak-anak yang paling dahulu berhasil membuka kadonya, bisa menentukan jumlah pemenang sesuai dengan hadiah yang disediakan. Lagu: Selamat Natal Jingle Bells Joy To The World CERITAKAN : Allah menjadi manusia Matius 1:18-25, 2:1-11, Lukas 2:8-11 Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 23

24 Simaklah terlebih dahulu clip Flow acara Natal di supaya lebih mudah memahami petunjuk tulisan di bawah ini. Pendahuluan Pastikan bahwa ruangan telah tersusun seperti gambar di sebelah. Background yang sudah harus terpasang adalah background babak 1 Nazaret. Pastikan pandangan semua anak tertuju ke background Nazaret Penjelasan Pendahuluan Pembina menceritakan bahwa sebentar ini yang akan disaksikan bersamasama adalah sebuah kisah yang paling ajaib sepanjang masa, yaitu kisah bagaimana ALLAH MENJADI MANUSIA. Pembina ceritakan sambil menunjukkan Alkitab, bahwa kisah ajaib ini tertulis secara jelas dan tidak salah di dalam ALKITAB. Pembina menyarankan kepada anak-anak untuk sepulang dari ibadah segera membaca semua kisah kelahiran Tuhan Yesus yang dicatat dalam alkitab bersama papa atau mama. Pembina jelaskan bahwa kisah ini dimulai dari sebuah kota bernama NAZARET di Israel. BABAK I Di Nazaret Puppet Peter (atau yang lain) muncul dari balik background sambil menyapa anak-anak yang hadir, setelah selesai menyapa Peter menjelaskan secara singkat bahwa gambar di background ini adalah gambar dari salah satu sisi di sebuah kota di Israel yang bernama NAZARET. 1. Perkenalan Yusuf dan Maria Pembina menjelaskan bahwa Yusuf dan Maria adalah sepasang muda-mudi yang sedang bertunangan dan rencana akan menikah Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 24

25 2. Malaikat Gabriel diutus Allah Pembina membacakan Lukas 1:26-27 Pembina jelaskan bagaimana malaikat Gabriel menuju rumah Maria. 3. Malaikat Gabriel bicara dengan Maria Pembina membacakan Lukas 1: Malaikat lain diutus Allah ke rumah Yusuf Pembina ceritakan bahwa saat Maria menceritakan pengalamannya dan apa yang dikatakan oleh malaikat Mikael, Yusuf menjadi bingung dan saat ia bingung, Allah mengirimkan malaikat lain ke rumah Yusuf. 5. Malaikat bicara dengan Yusuf Pembina membacakan Matius 1: Yusuf dan Maria sepakat Pembina membacakan Matius 1:24 7. Penjelasan tentang Kebijakan Sensus Puppet Peter (atau yang lain) muncul kembali dan membacakan (suara Peter adalah suara pembina yang bersembunyi) Lukas 2:1-3 Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 25

26 8. Yusuf dan Maria berangkat ke Betlehem Pembina membacakan Lukas 2: Yusuf dan Maria menuju Betlehem Pemegang wayang Yusuf Maria berjalan keliling seperti dalam clip petunjuk denah, melalui anak-anak sambil berimajinasi tentang perjalanan yang jauh dan melelahkan. BABAK II Di Betlehem Sebelum mulai babak kedua, pastikan semua anak-anak telah berputar duduknya mengganti fokus ke sisi Betlehem, sementara itu background Nazaret sudah tidak dibutuhkan lagi. Puppet Abas (atau yang lain) muncul dari balik background sambil menyapa anak-anak yang hadir, setelah selesai menyapa Peter menjelaskan secara singkat bahwa gambar di background ini adalah gambar dari salah satu sisi di sebuah kota di Israel yang bernama BETLEHEM. 1. Yusuf dan Maria tiba di Betlehem Pembina membacakan Lukas 2:6, dan menjelaskan bahwa bagaimana saat itu Maria sudah mulai mulas akan melahirkan. 2. Penjelasan pergumulan Yusuf dan Maria Puppet Abas (atau yang lain) muncul kembali dan men ceritakan bahwa saat itu kota Betlehem sedang ramai karena sedang diadakan sensus nasional, jadi semua penginapan penuh. Dan bagaimana dengan Yusuf dan Maria, apakah mereka mendapatkan tempat penginapan? Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 26

27 3. Yusuf dan Maria berusaha mencari penginapan Pembina ceritakan bahwa Yusuf dan Maria tidak berhasil emndapatkan tempat penginapan, padahal Maria sebentar lagi akan melahirkan. 4. Setelah lama mencari Pembina ceritakan bahwa akhirnya mereka mendatangi sebuah rumah dan hari sudah malam. 5. Maria melahirkan di kandang Pembina membacakan Lukas 2: Bintang sebagai tanda Kelahiran Pembina ceritakan bahwa saat Yesus lahir di malam itu maka Allah menciptakan sebuah bintang sebagai tanda bahwa Allah telah hadir di dunia sebagai manusia 7. Bintang memancar sampai ke berbagai tempat Pembina ceritakan bahwa bintang ini memacarkan sinarnya sangat terang ke ebrbagai tempat bahkan sampai tempat yang jauh. Pemegang wayang bintang berkeliling mengikuti arahan dari clip Flow acara yang bisa diklik di: BABAK III Di Padang Rumput Sebelum mulai babak ketiga, pastikan semua anak-anak telah berputar duduknya mengganti fokus ke sisi padang rumput, sementara itu background Betlehem sudah tidak dibutuhkan lagi. Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 27

28 Puppet Marta (atau yang lain) muncul dari balik background sambil menyapa anak-anak yang hadir, setelah selesai menyapa Marta menjelaskan secara singkat bahwa gambar di background ini adalah gambar padang rumput dan cahaya bintang tanda kelahiran Yesus juga terlihat di sini. 1. Gembala di padang rumput Pembina membacakan Lukas 2:8, dan ceritakan bahwa para gembala sedang membicarakan adanya bintang baru yang sangat terang terlihat di langit. 2. Malaikat mengunjungi para gembala Pembina membacakan Lukas 2: Penjelasan peristiwa yang terjadi Puppet Marta (atau yang lain) muncul kembali dan menceritakan bahwa kunjungan Malaikat yang begitu banyak sangat mengejutkan para gembala ini. Karena melihat malaikat saja belum pernah, kali ini sekaligus sepasukan malaikat bernyanyi di langit. Apa yang akan dilakukan para gembala ini setelah mendapat kunjungan yang mengejutkan? 4. Gembala sepakat untuk ke Betlehem Pembina membacakan Lukas 2:15 Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 28

29 5. Gembala pergi ke Betlehem Pembina ceritakan bagaimana akhirnya para gembala ini dengan membawa semua ternaknya menuju kota Daud yaitu Betlehem dan mereka terkejut karena bintang yang terang itu ternyata ada di depan mereka menunjukkan jalan menuju Betlehem. BABAK IV Di Negeri Timur Sebelum mulai babak ketiga, pastikan semua anak-anak telah berputar duduknya mengganti fokus ke sisi negeri Timur, sementara itu background Padang Rumput sudah tidak dibutuhkan lagi. Puppet Paul (atau yang lain) muncul dari balik background sambil menyapa anak-anak yang hadir, setelah selesai menyapa Paul menjelaskan secara singkat bahwa gambar di background ini adalah gambar Negara Timur, tempat yang sangat jauh dari Israel. 1. Bintang Terlihat Pembina ceritakan bagaimana bintang yang Allah ciptakan sebagai pemberi tanda bahwa Allah telah menjadi manusia dengan lahir sebagai bayi, bintang ini bahkan memancarkan sinarnya sampai ke negara Timur yang jauh. 2. Orang Majus membicarakan Pembina jelaskan bahwa orang-orang Majus ini adalah para ahli perbintangan, saat mereka menemukan adanya sebuah bintang baru yang sangat terang. Menurut ilmu yang mereka miliki, bintang seperti ini adalah pertanda lahirnya seorang raja Yahudi dan ini belum pernah terjadi di dunia. 3. Penjelasan yang akan terjadi Puppet Paul (atau yang lain) muncul kembali dan menceritakan bagaimana ketiga orang Majus itu berunding apakah mereka akan pergi dan mencari raja Yahudi yang baru lahir itu. Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 29

30 4. Orang Majus mengikuti bintang Pembina menceritakan bagaimana akhirnya ketiga orang Majus ini sepakat untuk mencari raja Yahudi yang baru lahir itu sekalipun mereka tidak tahu ada di negara mana dan di kota mana raja itu lahir, karena mereka hanya mengikuti arah yang ditunjukkan oleh bintang itu. BABAK IV Di Betlehem Sebelum mulai babak keempat, pastikan semua anak-anak telah berputar duduknya mengganti fokus kembali ke sisi Betlehem, sementara itu background Negara Timur sudah tidak dibutuhkan lagi. Tapi sekarang sisi Betlehem bukan diisi oleh background tapi layar untuk penayangan clip ilustrasi. Puppet Omas (atau yang lain) muncul dari balik layar sambil menyapa anak-anak yang hadir, setelah selesai menyapa Omas menjelaskan secara singkat bahwa gambar di layar adalah kandang di Betlehem di mana Maria melahirkan Yesus. Omas jelaskan bahwa ada 2 rombongan yang menuju tempat ini, yaitu rombongan gembala dan orang Majus. 1. Bintang menunjukkan jalan ke Betlehem Pembina menceritakan bahwa secara ajaib sinar bintang yang menuntun baik rombongan gembala maupun orang Majus menuju kandang di kota Betlehem. 2. Perjalanan yang panjang dan penuh iman Pelajari clip Flow Acara Natal di : supaya dapat dimengerti bahwa pemegang wayang Bintang, wayang gembala dan wayang orang Majus bersama-sama berkeliling di ruangan ibadah di antara anakanak sebelum menuju layar di sisi Betlehem. Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 30

31 3. Bintang berada di atas kandang Pembina ceritakan bahwa bintang itu tepat berada di atas dari kandang di mana Yesus dilahirkan. 4. Gembala tiba di kandang Pembina ceritakan bagaimana akhirnya para gembala dengan perlahan berhasil menemukan kandang tempat Yesus melahirkan di tengah kota Betlehem yang padat. 5. Orang Majus tiba di kandang Pembina juga ceritakan bagaimana orangorang Majus inipun akhirnya berhasil menemukan kandang tempat Yesus dilahirkan sekalipun mereka sempat mampir ke istana Herodes. 6. Penjelasan peristiwa yang terjadi di kandang Puppet Omas (atau yang lain) muncul kembali dan menceritakan bahwa secara ajaib Allah menuntun orang yang paling sederhana yaitu para gembala dan orang paling kaya dan pintar yaitu orang Majus untuk menyadari bahwa Allah telah membuat mujizat besar yaitu menjadi manusia. 7. Gembala dan orang Majus menyembahnya Tampilkan clip Di Dalam Kandang Pembina membacakan Lukas 2:16-19, sambil menegaskan bahwa inilah yang dicatat di alkitab dengan kunjungan para gembala di saat kelahiran Yesus. Setelah itu pembina membacakan Matius 2:10-11 Pembina jelaskan kepada anak-anak apa maksudnya Allah mau menjadi Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 31

32 manusia dan lahir seperti ini, dan bacakan Yohanes 3:16. Pembina mengajak anak-anak untuk bersukacita karena Allah telah menjadi manusia untuk menyelamatkan semua manusia di dunia. Mengajak nyanyi bersama-sama dengan gaya Pembina ciptakan gaya sendiri yang menarik dan atraktif Joy To The World Altar Call : Doakan anak-anak yang mau mengenal siapa Yesus, Allah yang menjadi manusia dalam kehidupannya sehari-hari. Dan doakanlah yang mau menerima Yesus sebagai Tuhan dalam kehidupannya. Persembahan Tugaskan salah satu anak untuk berdoa persembahan yang telah disiapkan. Setelah itu sambil bernyanyi lagu Persembahan Kami anak-anak berbaris dengan dibantu orang tua atau pengasuhnya untuk memasukkan amplop persembahan ke dalam kotak yang telah disiapkan ( Sebaiknya persembahan tidak dilakukan dengan kantong persembahan yang diedarkan tetapi menyiapkan sebuah kotak atau kardus yang dihias sebagai kota persembahan, karena ini lebih sesuai dengan apa yang tertulis dalam alkitab) Pengumuman Ingatkan orang tua atau pengasuh untuk tidak lupa mengajak anaknya setiap hari melakukan saat teduh dengan menggunakan petunjuk yang ada di warta AbbaNews mingguan dan menempelkan gambar sebagai apresiasi anak yang melakukan tugas yang diminta. Pengumuman lainnya sesuai kebutuhan yang ada. Doa Penutup Tugaskan salah satu anak untuk memipin doa untuk menutup ibadah dan doa untuk pulang. Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 32

33 Kelas Bayi ed. 12 Baik Hati 33

Taat dengan Bersyukur

Taat dengan Bersyukur Taat dengan Bersyukur MINGGU I Ayat Kunci 1 Petrus 1:14 Hiduplah sebagai anak-anak yang taat dan jangan turuti hawa nafsu yang menguasai kamu pada waktu kebodohanmu, Sasaran Tema Tidak mengeluh saat tidak
