BAB II TINJAUAN PUSTAKA DAN METODE PENGAMATAN

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB II TINJAUAN PUSTAKA DAN METODE PENGAMATAN"

Transkripsi

1 BAB II TINJAUAN PUSTAKA DAN METODE PENGAMATAN A. Tinjauan Pustaka 1. Prosedur Dalam suatu organisasi atau lembaga banyak kegiatan-kegiatan yang dilakukan untuk mendukung kelanjutan organisasinya, untuk melakukan hal tersebut, sebuah organisasi tidak bisa melakukan kegiatan tanpa adanya pedoman kerja. Tanpa adanya pedoman dalam melakukan kegiatan, sebuah organisasi akan mengalami hambatan dalam mengembangkan kinerja organisasinya. Oleh karena itu sebuah organisasi membutuhkan suatu sistem kerja yang lebih sering disebut dengan prosedur. a. Pengertian Prosedur Prosedur didefinisikan oleh beberapa ahli, antara lain ; Prosedur adalah serangkaian dari tahapan-tahapan atau urut-urutan dari langkah-langkah yang saling terkait dalam menyelesaikan suatu pekerjaan. (MC. Maryati, 2008) Prosedur adalah serangkaian tugas yang saling berhubungan, yang merupakan urutan menurut waktu dan cara tertentu untuk melaksanakan pekerjaan yang harus diselesaikan. (Moekijat, 1989) Prosedur merupakan turutan dari sistem untuk melaksanakan operasi kerja yang sebenarnya. (Rao, M.E.T (2000) dalam buku Rasto (2015):48) Dari pengertian prosedur diatas penulis mengambil kesimpulan bahwa prosedur adalah serangkaian urutan yang saling terkait dalam menyelesaikan suatu pekerjaan. b. Jenis Prosedur Dalam (Rasto, 2015) atas dasar tujuan yang dilayani, prosedur dapat diklasifikasikan menjadi dua jenis, yaitu prosedur primer dan prosedur sekunder. 1

2 1) Prosedur primer, dimaksudkan untuk memperlancar penyelesaian pekerjaan sehari-hari. Beberapa contoh dari jenis ini adalah prosedur pesanan, penagihan dan prosedur pembelian. 2) Prosedur sekunder, dimaksudkan untuk memfasilitasi pekerjaan yang dilakukan oleh prosedur primer. Beberapa contoh dari jenis ini adalah prosedur surat menyurat, layanan telepon, dan layanan arsip. c. Tujuan Prosedur Prosedur dalam pelaksanaannya memiliki tujuan. Menurut (Rasto, 2015) tujuan dari penetapan prosedur kantor antara lain : 1) Menjamin kelancaran arus informasi dalam urutan yang benar 2) Menghindari kemungkinan kecurangan 3) Menyediakan batas pengendalian yang tepat 4) Memungkinkan penyisipan informasi yang hilang sesuai dengan persyaratan sistem 5) Mengintegrasikan prosedur dan sistem lainnya 6) Menyesuaikan informasi yang akurat 7) Memasukkan informasi tambahan yang dianggap perlu 8) Menjadi ekonomis 9) Menjawab dengan cepat pertanyaan dari staf, pelanggan, pemasok, dan lain-lain 10) Menunjukkan keakuratan informasi d. Manfaat Prosedur Prosedur memberikan kontribusi terhadap efektivitas manajemen perkantoran, pelaksanaan prosedur menurut (Rasto, 2015) memiliki manfaat. Manfaat prosedur tersebut antara lain sebagai berikut : 1) Prosedur Memberikan Urutan Tindakan Untuk melakukan aktivitas apapun, setiap karyawan diinstruksikan untuk mengikuti alur tertentu. Ini meminimalkan keterlambatan dan kesalahan dalam kerja. 2

3 2) Ekonomis dalam Penggunaan Sumber Daya Hal ini dimungkinkan karena prosedur dapat meningkatkan efisiensi melalui penghapusan gerakan yang tidak perlu dan tidak adanya penundaan pekerjaan. 3) Memfasilitasi Koordinasi Prosedur berfungsi sebagai dasar untuk melakukan koordinasi antar bagian yang berbeda dalam organisasi 4) Berfungsi sebagai Dasar Pengendalian Prosedur menyediakan mekanisme untuk membandingkan kinerja aktual dengan standar. Dengan demikian prosedur dapat memfasilitasi koreksi penyimpangan 5) Dapat Digunakan Untuk Melatih Karyawan Baru Karyawan dapat memahami rincian pekerjaan mereka dengan mudah, jika mereka mengetahui prosedur kerja 6) Memastikan kelancaran operasional Tujuan utama dari prosedur kantor adalah untuk melakukan aktivitas kantor secara efektif dan ekonomis. Hal ini dapat dicapai dengan menyederhanakan prosedur, menghilangkan formula dokumen yang perlu, dan menghindari duplikasi kegiatan e. Keterbatasan Prosedur Seiring memiliki manfaat, prosedur juga memilki beberapa keterbatasan juga. Beberapa keterbatasan menurut (Rasto, 2015) sebagai berikut : 1) Keterbatasan Perencanaan, prosedur harus direncanakan dengan matang dan memadai sebelum diaplikasikan. Sebuah prosedur harus selalu up to date agar tidak usang karena perubahan dalam organisasi 2) Keterbatasan Kelakuan, prosedur mungkin cenderung kaku karena merupakan salah satu cara terbaik untuk melakukan pekerjaan. Setiap prosedur harus fleksibel dan tidak membatasi inisiatif karyawan 3

4 3) Keterbatasan Situasi, suatu prosedur mungkin tidak berfungsi pada semua situasi. Prosedur mungkin gagal untuk menangani situasi yang tidak biasa 4) Keterbatasan Integrasi, prosedur yang berbeda membutuhkan integrasi untuk mencapai tujuan, tetapi integrasi sistem adalah tugas yang sangat sulit f. Karateristik Prosedur Prosedur merupakan bagian dari sistem, yang dirancang harus memiliki karakteristik berbeda dengan metode dan tehnik. Karakteristik prosedur menurut (Rasto, 2015) sebagai berikut: 1) Efisien, prosedur dikatakan efisien jika mencapai hasil yang diinginkan dengan menggunakan waktu, upaya, dan peralatan yang minimum. Niali output lebih besar dari nilai input. 2) Efektif, prosedur dikatakan efektif jika dapat mencapai tujuan pekerjaan yang telah ditetapkan 3) Sederhana, prosedur harus sederhana sehingga mudah dipahami dan diikuti. Prosedur perlu didesain sedemikian rupa sehingga cocok dengan persyaratan organisasi 4) Konsisten, prosedur harus memiliki hasil yang konsisten untuk setiap waktu. Jika tidak, kehandalan prosedur dipertanyakan. Prosedur yang konsisten memiliki jumlah kesalahan yang minimum 5) Fleksibel, prosedur harus didefinisikan dengan baik dan terstruktur. Prosedur seharusnya tidak begitu kaku sehingga tidak menerima ide-ide inovatif. Prosedur harus cukup fleksibel dengan perubahan organisasi. Prosedur juga harus fleksibel jika dihadapkan pada masalah yang luar biasa 6) Diterima, prosedur harus dapat diterima oleh pengguna. Oleh karena itu, prosedur harus dirancang dengan memperhatikan unsur sumber daya manusia 4

5 g. Pedoman Penyusunan Prosedur Pelaksanaan prosedur harus berdasarkan pedoman, agar pelaksanaan dapat efektif dan efisien. Penyusunan prosedur menurut (Rasto, 2015) adalah sebagai berikut : 1) Tujuan dari pekerjaan harus ditentukan, karena pemahaman tentang tujuan diperlukan dalam menyusun prosedur; 2) Setiap langkah dalam prosedur dianalisis dan dirumuskan dengan hati-hati untuk memastikan pencapaian tujuan; 3) Setiap langkah dalam prosedur harus dapat mempercepat pekerjaan; 4) Prosedur harus menghindari duplikasi pekerjaan; 5) Prosedur harus meminimalkan kertas kerja; 6) Prosedur harus dapat mengurangi waktu kerja; 7) Prosedur harus mengurangi pemeriksaan yang tidak penting; 8) Prosedur harus memfasilitasi kelancaran arus kerja tanpa tersendat; 9) Prosedur harus memanfaatkan penggunaan spesialisasi yang terbaik. h. Hakekat Prosedur Menurut Moekijat (1989:194) hakekat prosedur itu sendiri adalah sebagai berikut : 1) Prosedur terdapat dalam tiap bagian perusahaan; prosedur merupakan salah satu macam rencana yang penting 2) Prosedur biasanya dipandang sebagai penerapan pekerjaan yang sifatnya berulang 3) Diberikan batas-batas waktu pada setiap langkah prosedur guna menjamin agar hasil akhir dicapai seperti yang diinginkan i. Ciri Prosedur Selain itu prosedur juga memiliki ciri-ciri tersendiri, seperti yang disampaikan oleh Moekijat (1989:194) : 5

6 1) Prosedur harus didasarkan atas fakta-fakta yang cukup mengenai situasi tertentu, tidak didasarkan atas dugaan-dugaan atau keinginan-keinginan 2) Suatu prosedur harus memiliki stabilitas, akan tetapi masih memiliki fleksilibitas a) Stabilitas adalah ketetapan arah tertentu dengan perubahan yang dilakukan hanya apabila terjadi perubahan penting dalam faktor-faktor yang mempengruhi pelaksanaan prosedur b) Fleksibilitas prosedur diinginkan guna mengatasi suatu krisis atau suatu keadaan darurat, tuntutan khusus atau penyesuaian kepada suatu kondisi sementara 3) Prosedur harus mengikuti zaman (up-to-date) 2. Pajak a. Pengertian Pajak Pajak adalah kontribusi wajib kepada negara yang terutang oleh orang pribadi atau badan yang bersifat memaksa berdasarkan undangundang, dengan tidak mendapatkan imbalan secara langsung dan digunakan untuk keperluan negara bagi sebesar-besarnya kemakmuran rakyat. (UU No 28 Tahun 2007, Siti Resmi, 2007) Pajak menurut Prof. Dr. H. Rochmat Soemitro, S.H adalah iuran rakyat kepada kas negara (peralihan kekayaan dari sektor swasta ke sektor pemerintahan) dengan tidak mendapat jasa timbal (tegen prestation) yang langsung dapat ditunjuk dan digunakan untuk membiayai pengeluaran umum. (Tunggul Anshari SN, 2007) Pajak menurut Dr.J.J.A.Adriani adalah pungutan oleh pemerintah dengan paksaan yuridis untuk mendapatkan alat-alat penutup bagi pengeluaran-pengeluaran umum (anggaran belanja) tanpa adanya jasa timbal khusus terhadapnya. (Tunggul Anshari SN, 2007) 6

7 Pajak menurut S.I Djajadiningrat adalah suatu kewajiban menyerahkan sebagian kekayaan ke kas negara yang disebabkan suatu keadaan, kejadian, dan perbuatan yang memberikan tertentu, tetapi bukan sebagai hukuman, menurut peraturan yang ditetapkan pemerintah serta dapat dipaksakan, tetapi tidak ada jasa timbal balik dari negara secara langsung, untuk memelihara kesejahteraan umum. (Siti Resmi, 2007) Dari pengertian pajak-pajak diatas penulis dapat menyimpulkan bahwa pajak adalah iuran wajib kepada orang pribadi/badan yang bersifat memaksa, dan penerimaannya digunakan untuk penyelenggaraan negara. b. Fungsi Pajak Fungsi pajak (Dalam buku Siti Resmi, Perpajakan Kasus & Teori, 2007) dibagi menjadi 2, yaitu : 1. Fungsi Budgetair (Sumber Keuangan Negara) Artinya pajak merupakan salah satu sumber penerimaan pemerintah untuk membiayai pengeluaran baik rutin maupun pembangunan, dan apabila masih ada sisa (surplus), maka surplus ini dapat digunakan untuk membiayai investasi pemerintah (public saving untuk public investment). Sebagai sumber keuangan negara, pemerintah berupaya memasukkan uang sebanyakbanyaknya untuk kas negara. Upaya tersebut ditempuh dengan cara ekstensifikasi maupun intensifikasi pemungutan pajak melalui penyempurnaan peraturan berbagai jenis pajak seperti Pajak Penghasilan (PPh), Pajak Pertambahan Nilai (PPn), dan Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM), Pajak Bumi dan Bangunan (PBB), dan lainlain. Contoh : pajak sebagai penerimaan dalam negeri yang digunakan dalam Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBN) 2. Fungsi Regularend (Pengatur) Artinya pajak sebagai alat untuk mengatur atau melaksanakan kebijakan pemerintah dalam bidang sosial dan 7

8 ekonomi, serta mencapai tujuan-tujuan tertentu di luar bidang keuangan. Contoh : a. Pemberlakuan tax holiday dimaksudkan untuk menarik investor asing agar menanamkan modalnya di Indonesia sehingga mendorong peningkatan investasi dalam negeri. b. Pengenaan pajak yang tinggi terhadap barang-barang mewah. Pajak penjualan atas barang mewah. Semakin mewah suatu barang maka tarif pajaknya semakin tinggi sehingga barang tersebut semakin mahal harganya. Pengenaan pajak ini dimaksudkan agar rakyat tidak berlomba-lomba untuk mengonsumsi barang mewah (mengurangi gaya hidup mewah ). c. Pengenaan tarif pajak nol persen atas ekspor untuk mendorong peningkatan ekspor produksi dalam negeri. c. Jenis Pajak Dalam (Siti Resmi, 2014) pembagian jenis pajak dikelompokan berdasarkan menurut golongan, menurut sifat, dan menurut lembaga pemungutnya: 1) Menurut Golongan a) Pajak Langsung Pajak langsung adalah pajak yang harus dipikul atau ditanggung sendiri oleh Wajib Pajak dan tidak dapat dilimpahkan atau dibebankan kepada orang lain atau pihak lain. Contoh : Pajak Penghasilan (PPh) b) Pajak Tidak Langsung Pajak tidak langsung adalah pajak yang pada akhirnya dapat dibebankan atau dilimpahkan kepada orang lain atau pihak ketiga. Contoh : Pajak Pertambahan 8

9 2) Menurut Sifat a) Pajak Subjektif Pajak subjektif adalah pajak yang pengenaanya memerhatikan keadaan pribadi Wajib Pajak atau pengenaan pajak yang memperhatikan keadaan subjeknya. b) Pajak Objektif Pajak yang pengenaannya memerhatikan objeknya baik berupa benda, keadaan, perbuatan, atau peristiwa yang mengakibatkan timbulnya kewajiban membayar pajak, tanpa memperhatikan keadaan pribadi Subjek Pajak. 3) Menurut Lembaga Pemungutnya a) Pajak Negara (Pajak Pusat) Pajak yang dipungut oleh pemerintah pusat dan digunakan untuk membiayai rumah tangga negara pada umumnya. b) Pajak Daerah Pajak yang dipungut oleh pemerintah daerah baik daerah tingkat I (pajak provinsi) maupun daerah tingkat II (pajak kabupaten/kota) dan digunakan untuk membiayai rumah tangga daerah masingmasing. d. Asas Pemungutan Pajak Dalam (Siti Resmi, 2014) terdapat tiga asas pemungutan pajak, yaitu: 1) Asas Domisili (Asas Tempat Tinggal) Negara berhak mengenakan pajak atas seluruh penghasilan Wajib Pajak yang bertempat tinggal di wilayahnya baik penghasilan yang berasal dari dalam maupun luar negeri. 2) Asas Sumber Negara berhak mengenakan pajak atas penghasilan yang bersumber di wilayahnya tanpa memerhatikan tempat tinggal Wajib Pajak. 9

10 3) Asas Kebangsaan Pengenaan pajak dihubungkan dengan kebangsaan suatu Negara. e. Sistem Pemungutan Pajak Dalam (Siti Resmi, 2014) memungut pajak dikenal beberapa sistem pemungutan, yaitu: 1) Official Assessment System Sistem pemungutan pajak yang member kewenangan aparatur perpajakan untuk menentukan sendiri jumlah pajak yang terutang setiap tahunnya sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Dengan demikian berhasil atau tidaknya pelaksanaan pemungutan pajak banyak tergantung pada aparatur perpajakan. 2) Self Assessment System Sistem pemungutan pajak yang member kewenangan Wajib Pajak dalam menentukan sendiri jumlah pajak terutang setiap tahunnya sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku 3) With Holding System Sistem pemungutan pajak yang memberi wewenang kepada pihak ketiga yang ditunjuk untuk menentukan besar pajak terutang oleh Wajib Pajak sesuai dengan peraturan perundang-undangan perpajakan yang berlaku. f. Wajib Pajak Wajib pajak adalah orang pribadi atau badan, meliputi pembayar pajak, pemotong pajak, dan pemungut pajak, yang mempunyai hak dan kewajiban perpajakan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan perpajakan. Wajib pajak dalam melakukan kewajiban perpajakannya memiliki kewajiban dan hak, berikut kewajiban dan hak wajib pajak : 1) Kewajiban Wajib Pajak Kewajiban wajib pajak menurut Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2007 adalah sebagai berikut : 10

11 a) Mendaftarkan diri pada kantor Direktorat Jenderal Pajak yang wilayah kerjanya meliputi tempat tinggal atau tempat kedudukan Wajib Pajak dan kepadanya diberikan Nomor Pokok Wajib Pajak, apabila telah memenuhi persyaratan subjektif dan objektif. b) Melaporkan usahanya pada kantor Direktorat Jenderal Pajak yang wilayah kerjanya meliputi tempat tinggal atau tempay kedudukan Pengusaha dan tempat kegiatan usaha yang dilakukan untuk dikukuhkan menjadi Pengusaha Kena Pajak. c) Mengisi Surat Pemberitahuan dengan benar, lengkap, dan jelas, dalam bahasa Indonesia dengan menggunakan huruf Latin, angka Arab, satuan mata uang Rupiah, serta menandatangani dan menyampaikannya ke kantor Direktorat Jenderal Pajak tempat Wajib Pajak terdaftar atau dikukuhkan atau tempat lain yang ditetapkan oleh Direktorat Jenderal Pajak. d) Menyampaikan Surat Pemberitahuan dalam bahasa Indonesia dengan menggunakan satuan mata uang selain rupiah yang diinginkan, yang pelaksanaanya diatur dengan atau berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan. e) Membayar atau menyetor pajak yang terutang dengan menggunakan Surat Setoran Pajak ke kas negara melalui tempat pembayaran yang diatur dengan atau berdasaran Peraturan Menteri Keuangan. f) Membayar pajak yang terutang sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan perpajakan, dengan tidak menggantungkan pada adanya surat ketetapan pajak. g) Menyelenggarakan pembukuan bagi Wajib Pajak orang pribadi yang melakukan kegiatan usaha atau pekerjaan bebas dan Wajib Pajak badan, dan melakukan pencatatan 11

12 bagi Wajib Pajak orang pribadi yang melakukan kegiatan usaha atau pekerjaan bebas. h) Memperlihatkan dan/atau meminjamkan buku atau catatan, dokumen yang menjadi dasarnya, dan dokumen lain yang berhubungan dengan penghasilan yang diperoleh, kegiatan usaha, pekerjaan bebas Wajib Pajak, atau objek yang terutang pajak. i) Memberikan kesempatan untuk memasuki tempat atau ruang yang dipandang perlu dan memberi bantuan guna kelancaran pemeriksaan, dan/atau j) Memberikan keterangan lain yang diperlukan apabila diperiksa. 2) Hak-hak Wajib Pajak Hak-hak Wajib Pajak menurut Undang-undang Nomor 28 Tahun 2007 adalah sebagai berikut : a) Melaporkan beberapa Masa Pajak dalam 1 (satu) Surat Pemberitahuan Masa. b) Mengajukan surat keberatan dan banding bagi Wajib Pajak dengan kriteria tertentu. c) Memperpanjang jangka waktu penyampaian Surta Pemberitahuan Tahunan Pajak Penghasilan untuk paling lama 2 (dua) bulan dengan cara menyampaikan pemberitahuan secara tertulis atau dengan cara lain kepada Direktur Jenderal Pajak. d) Membetulkan Surat Pemberitahuan yang telah disampaikan dengan menyampaikan pernyataan tertulis, dengan syarat Direktur Jenderal Pajak belum melakukan tindakan pemeriksaan. e) Mengajukan permohonan pengembalian kelebihan pembayaran pajak. 12

13 f) Mengajukan keberatan kepada Direktur Jenderal Pajak atas Suatu Surat Ketetapan Pajak Kurang Bayar, Surat Ketetapan Pajak Kurang Bayar Tambahan, Surat Ketetapan Pajak Nihil, Surat Ketetapan Pajak Nihil, Surat Ketetapan Pajak Lebih Bayar, serta pemotongan atau pemungutan pajak oleh pihak ketiga berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan perpajakan. g) Mengajukan permohonan banding kepada badan peradilan pajak atas Surat Keputusan Keberatan. h) Menunjuk seorang kuasa dengan surat kuasa khusus untuk menjalankan hak dan memenuhi kewajiban sesuai dengan peraturan perundang-undangan. i) Memperoleh pengurangan atau peghapusan sanksi administrasi berupa bunga atas keterlambatan pelunasan kekurangan pembayaran pajak dalam hal Wajib Pajak menyampaikan pembetulan Surat Pemberitahuan Tahunan Pajak Penghasilan sebelum Tahun Pajak 2007, yang mengakibatkan pajak yang masih harus dibayar menjadi lebih besar dan dilakukan paling lama dalam jangka waktu 1 (satu) tahun setelah berlakunya UU No.28 Tahun Pembayaran Pajak Wajib pajak memiliki kewajiban untuk membayar pajak terutang. Proses pembayaran pajak telah mengalami beberapa perubahan. Proses pembayaran pajak dapat digambarkan sebagai berikut : a. Bayar Langsung di Kantor Kas Negara (Administratie Kantoor Voor de Landkassen) b. TUPRP (1994) c. Pembayaran masih bersifat offline Revolusi Perbankan, Kebangkitan Sistem Informasi, DotCom d. Online Banking System 13

14 e. MP3 (Monitoring Pelaporan dan Pembayaran Pajak) Undang-Undang Keuangan Negara & Undang-Undang Perbendaharaan f. Modul Penerimaan Negara (MPN) Pembayaran Elektronik g. MPN-G2 h. E-Billing (sse.pajak.go.id) i. E-Billing DJP Online (sse2.pajak.go.id) Pelaksanaan pembayaran dapat dilakukan di Kantor Penerima Pembayaran dengan menggunakan Surat Setoran Pajak (SSP) yang dapat diambil di KPP atau KP4 terdekat, atau dengan cara lain melalui pembayaran pajak secara elektronik (e-payment). Surat Setoran Pajak (SSP) adalah surat yang oleh Wajib Pajak digunakan untuk melakukan pembayaran atau peyetoran pajak yang terutang ke kas negara melalui Kantor Penerima Pembayaran. ( Siti Resmi, 2007:30-31) Kantor Penerima Pembayaran adalah kantor pos dan/ atau bank BUMN atau BUMD atau tempat pembayaran lain yang ditunjuk oleh Menteri Keuangan sebagai penerima pembayaran atau setoran pajak. SSP dapat berupa: SSP Standar, SSP Khusus, SSPCP (Surat Setoran Pabean, Cukai dan Pajak Dalam Rangka Impor), dan SSCP ( Surat Setoran Cukai Atas Barang Kena Cukai dan PPN Hasil Tembakau Buatan Dalam Negeri). Pembayaran jenis-jenis pajak dilakukan dengan cara-cara sebagai berikut : 1) Cara membayar sendiri pajak terutang, yaitu : a. Pembayaran angsuran tiap bulan (PPh Ps 25), yaitu pembayaran PPh secara angsuran. Hal ini dimaksud untuk meringankan beban Wajib Pajak dalam melunasi pajak yang terutang dalam satu tahun pajak. Wajib Pajak diwajibkan untuk mengangsur pajak yang terutang pada akhir tahun dengan membayar sendiri angsuran pajak tiap bulan. 14

15 b. Pembayaran PPh ps 29 setelah akhir tahun, yaitu pelunasan PPh yang dilakukan sendiri oleh Wajib Pajak pada akhir tahun pajak, apabila pajak terutang untuk suatu tahun pajak lebih besar dari total pajak yang dibayarkan sendiri dan pajak yang dipotong atau dipungut pihak lain sebagai kredit pajak. 2) Melalui pemotongan dan pemungutan pajak oleh pihak lain (PPh Pasal 4 ayat (2), PPh Pasal 15, PPh Pasal 21, 22 dan 23, serta PPh Pasal 26). Pihak lain yang dimaksud adalah pemberi penghasilan, pemberi kerja, dan pihak lain yang ditunjuk atau ditetapkan oleh pemerintah. 3) Pemungutan PPN oleh pihak penjual atau pihak yang ditunjuk pemerintah 4) Pembayaran pajak-pajak lainnya, terdiri atas : a. Pembayaran Pajak Bumi Dan Bangunan (PBB), yaitu pelunasan berdasarkan Surat Pemberitahuan Pajak Terutang (SPPT). Untuk daerah Jakarta, pembayaran PBB sudah dapat dilakukan dengan menggunakan ATM di bank-bank tertentu. b. Pembayaran Bea Perolehan Hak Atas Tanah dan Bangunan (BPHTB), yaitu pelunasan pajak atas perolehan hak atas tanah dan bangunan c. Pembayaran bea materai, yaitu pelunasan pajak atas dokumen yang dapat dilakukan dengan cara menggunakan benda materai berupa materai tempel atau kertas bermaterai atau dengan cara lain seperti menggunakan mesin teraan. Dalam hal pajak yang terutang untuk suatu tahun pajak ternyata lebih kecil dari jumlah kredit pajak atau dengan kata lain pembayaran pajak yang dibayar atau dipotong atau dipungut lebih besar dari yang seharusnya terutang. Wajib Pajak mempunyai hak untuk mendapatkan kembali kelebihan tersebut. Pengembalian kelebihan pembayaran pajak dapat diberikan dalam waktu 12 (dua belas) bulan sejak surat permohonan diterima secara lengkap. 15

16 Untuk Wajib Pajak yang masuk kriteria Wajib Pajak Patuh, pengembalian kelebihan pembayaran pajak dapat dilakukan paling lambat 3 bulan untuk PPh dan 1 bulan untuk PPN sejak permohonan diterima. Pengembalian ini dilakukan tanpa pemeriksaan. Wajib Pajak dapat melakukan permohonan pengembalian kelebihan pembayaran pajak melalui dua cara, yaitu melalui Surat Pemberitahuan (SPT) atau dengan mengirimkan surat permohonan yang ditujukan kepada Kepala KPP. Apabila Dirjen Pajak terlambat mengembalikan kelebihan pembayaran yang semestinya dilakukan, Wajib Pajak berhak menerima bunga 2% (dua persen) per bulan, maksimum 24 bulan. Pembayaran pajak umumnya menggunakan sarana Surat Setoran Pajak (SSP), tetapi Wajib Pajak dapat melakukan pembayaran setoran pajak melalui sistem pembayaran online terhitung mulai tanggal 1 Juli 2002.Wajib Pajak wajib melakukan pembayaran setoran pajak melalui sistem pembayaran online terhitung 1 Januari 2003, sedangkan tatacaranya disampaikan pada lampiran pada lampiran Keputusan Direktur Jenderal Pajak yang dimaksud ini (contoh pembayaran pajak melalui teller, pembayaran pajak menggunakan fasilitas alat transaksi bank seperti ATM, pembayaran pajak menggunakan fasilitas cash management service (CMS). Sistem pembayaran online ini adalah pembayaran setoran pajak melalui PT Pos Indonesia atau Bank Persepsi/Devisa persepsi online. Batas waktu pembayaran pajak diatur dengan mengacu pada Peraturan Menteri Keuangan Nomor 80/PMK.03/2010 tanggal 5 April 2010 yang berlaku per 1 April 2010 sebagai penyempurnaan Peraturan Menteri Keuangan Nomor 184/PMK.03/2007 sebagaimana tercantum sebagai berikut : 16

17 Tabel 2.1 Batas Waktu Pembayaran SPT Masa No Jenis SPT Batas Waktu Pembayaran Masa 1 PPh Pasal 21/26 Tanggal 10 bulan berikutnya 2 PPh Pasal 23/26 Tanggal 10 bulan berikutnya 3 PPh Pasal 25 Tanggal 15 bulan berikutnya 4 PPh Pasal 22, PPN & PPnBM oleh Bea Cukai 1 hari setelah dipungut 5 PPh Pasal 22-Bendaharawan Pemerintah Pada hari yang sama saat penyerahan barang 6 PPh Pasal 22-Pertamina sebelum delivery order 7 PPh Pasal 22-Pemungut Tertentu Tanggal 10 bulan berikutnya 8 PPh Pasal 4 ayat (2) Tanggal 10 bulan berikutnya 9 PPN dan PPnBM-PKP Tanggal 15 bulan berikutnya 10 PPN dan PPnBM-Bendaharawan Tanggal 17 bulan berikutnya 11 PPN & PPnBM-Pemungut Bendaharawan Tanggal 15 bulan berikutnya Sumber : Siti Resmi (2014:41) Tabel 2.2 Batas Waktu Pembayaran SPT Tahunan No Jenis SPT Batas Waktu Pembayaran 1 PPh-Badan, Orang Pribadi, PPh Pasal 21 Tanggal 25 bulan ketiga setelah berakhirnya tahun atau bagian tahun pajak 2 PBB Enam bulan sejak tanggal diterimanya SPPT 3 BPHTB Dilunasi pada saat terjadinya perolehan hak atas tanah dan bangunan Sumber : Siti Resmi (2014:42) 4. Pelaporan Pajak Menurut Siti Resmi (2007:40) Wajib Pajak akan melaporkan pajak-pajak yang akan dibayar dan/atau dipotong/dipungut dengan mengisi Surat Pemberitahuan (SPT) ke KPP atau KP4 tempat Wajib Pajak terdaftar. 17

18 Surat Pemberitahuan (SPT) memiliki beberapa fungsi, antara lain : a. Sebagai sarana bagi Wajib Pajak di dalam melaporkan dan mempertanggungjawabkan penghitungan jumlah pajak yang sebenarnya terutang. b. Sebagai pelaporan pembayaran tau pelunasan pajak, baik yang dilakukan Wajib Pajak sendiri maupun melalui mekanisme pemotongan dan pemungutan yang dilakukan oleh pihak ketiga. c. Sebagai pelaporan harta dan kewajiban serta pembayaran dari pemotong atau pemungutan pajak yang telah dilakukan. Penyampaian SPT dapat dilakukan dalam bentuk digital terhitung tanggal 1 Juli Penyampaian SPT dalam bentuk digital adalah pelaporan SPT Masa Pajak Penghasilan, SPT Masa Tahunan Pajak Penghasilan dan SPT Masa Pajak Pertambahan Nilai ke Kantor Pelayanan Pajak (KPP) secara elektronik atau dengan menggunakan media komputer. Tata cara penyampaiannya dengan memperhatikan lampiran Keputusan Direktur Jenderal Pajak dimaksud (tata cara pelaporan SPT dengan menggunakan media komputer). Batas waktu penyetoran pajak/pelaporan pajak diatur dengan mengacu pada Peraturan Menteri Keuangan Nomor 80/PMK.03/2010 tanggal 5 April 2010 yang berlaku per 1 April 2010 sebagai penyempurnaan Peraturan Menteri Keuangan Nomor 184/PMK.03/2007 sebagaimana tercantum sebagai berikut : Tabel 2.3 Batas Waktu Pelaporan SPT Masa No Jenis SPT Batas Waktu Pelaporan 1 PPh Pasal 21/26 Tanggal 20 bulan berikutnya 2 PPh Pasal 23/26 Tanggal 20 bulan berikutnya 3 PPh Pasal 25 Tanggal 20 bulan berikutnya 4 PPh Pasal 22, PPN & PPnBM oleh Bea Cukai 7 hari setelah pembayaran 5 PPh Pasal 22-Bendaharawan Pemerintah tanggal 14 bulan berikutnya 18

19 6 PPh Pasal 22-Pertamina 7 PPh Pasal 22-Pemungut Tertentu Tanggal 20 bulan berikutnya 8 PPh Pasal 4 ayat (2) Tanggal 20 bulan berikutnya 9 PPN dan PPnBM-PKP Tanggal 20 bulan berikutnya 10 PPN dan PPnBM-Bendaharawan tanggal 14 bulan berikutnya 11 PPN & PPnBM-Pemungut Bendaharawan Tanggal 20 bulan berikutnya Sumber : Siti Resmi (2014:41) Tabel 2.4 Batas Waktu Pelaporan SPT Tahunan No Jenis SPT Batas Waktu Pelaporan 1 PPh-Badan, Orang Pribadi, PPh Pasal 21 Tanggal 31 bulan ketiga setelah berakhirnya tahun atau bagian tahun pajak 2 PBB BPHTB Sumber : Siti Resmi (2014:42) 5. E-Billing Wajib pajak berkewajiban untuk membayar dan melaporkan pajak terutangnya. Melalui Keputusan Direktur Jenderal Pajak Nomor Kep 383/PJ/2002 tanggal 14 Agustus 2002 pembayaran pajak umumnya menggunakan sarana SSP, tetapi Wajib Pajak dapat melakukan pembayaran pajak melalui sistem pembayaran online terhitung mulai tanggal 1 Juli Namun, dengan sistem pembayaran online tersebut ditemukan kendala-kendala dalam proses pembayaran di Bank/Kantor Pos Persepsi, seperti lamanya mengantri diloket teller, membawa lembaran SSP yang banyak dan terkadang masih ditemui kesalahan dalam pengisian lembar SSP, seperti Kode Akun Pajak dan Kode Jenis Pajak ataupun kesalahan entry data oleh teller. Sistem pembayaran pajak secara elektronik (Pajak Kita edisi 4 Tahun 2015:7) adalah bagian dari sistem Penerimaan Negara 19

20 secara elektronik yang diadministrasikan oleh Biller Direktorat Jendral Pajak dan menerapkan Billing System. Billing system adalah metode pembayaran elektronik dengan menggunakan Kode Billing. Sistem Pembayaran Pajak secara elektronik melalui e-billing telah diatur dalam Peraturan Direktur Jenderal Pajak Nomor PER-47/PJ/2011 melalui MPN G-1 (MPN Generasi 1) yaitu membayar pajak dengan mengisi Surat Setoran Pajak hingga tanggal 30 Juni Mulai 1 Januari 2016, secara bertahap mekanisme pembayaran pajak melalui MPN G-1 akan dihentikan. Per 1 Juli 2016 Wajib Pajak hanya dapat menggunakan mekanisme e-billing Direktorat Jenderal Pajak untuk membayar pajak terutang. Pelaksanaan penggunaan e-billing didasarkan pada beberapa peraturan Direktorat Jenderal Pajak. Dasar hukum pelaksanaan penggunaan e-billing yaitu : 1. PMK-242/PMK.03/2014 Tentang Tata Cara Pembayaran Dan Penyetoran Pajak 2. PMK-32/PMK.05/2014 Tentang Sistem Penerimaan Negara Secara Elektronik 3. PER-26/PJ/2014 Tentang Sistem Pembayaran Pajak Secara Elektronik Wajib Pajak sekarang dapat melakukan pembayaran / penyetoran pajak dengan sistem pembayaran pajak secara elektronik. Pembayaran/penyetoran pajak meliputi seluruh jenis pajak, kecuali : a. Pajak dalam rangka impor yang didministrasikan pembayarannya oleh Biller Direktorat Jendral Bea dan Cukai; dan b. Pajak yang tata cara pembayarannya diatur secara khusus. Pembayaran/penyetoran pajak tersebut, meliputi pembayaran dalam mata uang Rupiah dan Dollar Amerika Serikat. Pembayaran dalam mata uang Dollar Amerika Serikat hanya dapat dilakukan untuk Pajak Penghasilan Pasal 25, Pajak Penghasilan Pasal 29 dan Pajak Penghasilan yang bersifat Final yang dibayar sendiri oleh Wajib Pajak yang 20

21 memperoleh izin untuk menyelenggarakan pembukuan dengan menggunakan bahasa Inggris dan mata uang Dollar Amerika Serikat. E-billing merupakan sistem pembayaran elektronik terbaru yang terhitung mulai tahun Adapun langkah penggunaan e-billing menurut Direktorat Jenderal Pajak sebagai berikut : 1. Registrasi menjadi peserta E-Billing Wajib pajak kurang bayar sebelum melakukan proses e- billing, sebelumnya sudah harus terdaftar menjadi peserta billing. Dengan menjadi peserta billing, wajib pajak dapat melaksanakan proses e-billing. 2. Buat Kode Billing Pembuatan Kode Billing untuk pembayaran e-billing direktorat jenderal pajak dapat dilakukan dengan : Teller, Mesin ATM, maupun Internet Banking. 3. Bayar Kode Billing Pembayaran e-billing Direktorat Jenderal Pajak dapat dilakukan dengan melalui : teller, ATM, maupun Internet Banking. Transaksi pembayaran/penyetoran pajak secara e-billing, dilakukan melalui Bank/Pos Persepsi, counter/teller, mesin ATM, dan internet banking dengan menggunakan Kode Billing. Kode Billing adalah kode identifikasi yang diterbitkan melalui Sistem Billing atau suatu jenis pembayaran atau setoran yang akan dilakukan oleh Wajib Pajak. 21

22 Proses e-billing dapat digambarkan melalui bagan sebagai berikut : Bagan 2.1 Prosedur E-Billing Wajib Pajak Registrasi menjadi peserta e-billing Pembayaran pajak melalui e-billing Bukti Pembayaran Pelaporan pajak melalui e-billing Bukti Pelaporan Selesai Sumber : Hasil Pengamatan yang diolah Dengan diberlakukannya sistem pembayaran pajak secara elektronik, Wajib Pajak akan mendapatkan keuntungan. Berikut manfaat menggunakan E-Billing: Lebih mudah dalam melakukan pembayaran, yang dahulu harus mengantri diloket teller sekarang dapat melakukannya dari meja kerja anda melalui internet banking atau melalui mesin ATM bank persepsi yang anda temui sepanjang perjalanan. Wajib Pajak tidak perlu membawa SSP ke Bank atau Kantor Pos Persepsi, sekarang Wajib Pajak cukup dengan membawa catatan kecil berisi kode billing yang ditunjukkan kepada teller dan dimasukkan sebagai kode pembayaran pajak. Pembayaran pajak melalui e-billing lebih cepat dan selesai dalam hitungan menit dimanapun anda berada. 22

23 Antrian di Bank atau Kantor Pos akan sangat cepat berkurang karena teller tidak perlu lagi memasukkan data pembayaran pajak. Sistem akan membimbing Wajib Pajak dalam pengisian SSP elektronik dengan tepat dan benar sesuai dengan transaksi perpajakan Wajib Pajak, sehingga kesalahan data pembayaran, seperti Kode Akun Pajak dan Kode Jenis Setoran, dapat dihindari. Kesalahan entry data yang biasa terjadi di teller dapat terminimalisasi karena data yang akan muncul pada layar adalah data yang telah Wajib Pajak input sendiri sesuai dengan transaksi perpajakan Wajib Pajak yang benar. B. Metode Pengamatan 1. Lokasi Pengamatan Pengamatan ini dilakukan di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Sukoharjo Jl. Jaksa Agung R. Suprapto No. 7, Sukoharjo. Pemilihan lokasi ini didasarkan atas pertimbangan-pertimbangan : a. Kantor Pelayanan Pajak Pratama Sukoharjo ini adalah salah satu lembaga yang mempunyai tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan umum dalam meningkatkan penerimaan-penerimaan pajak negara. b. Merupakan tempat pelaksanaan Kuliah Kerja Manajemen Administrasi penulis. Pada lokasi ini juga memungkinkan tersedia data-data yang dibutuhkan dalam pengamatan dan penulis mendapatkan izin untuk melaksanakan pengamatan. c. Penulis melakukan pengamatan untuk mengetahui Prosedur Pembayaran dan Pelaporan Pajak melalui e-billing di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Sukoharjo. 2. Jenis Pengamatan Berdasarkan pada pokok permasalahan yaitu mengetahui bagaimana prosedur pembayaran dan pelaporan pajak di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Sukoharjo, maka jenis pengamatan yang 23

24 digunakan adalah pengamatan deskriptif kualitatif yaitu mendeskripsikan, memaparkan dan menganalisa sejumlah data yang ada. 3. Penentuan Sampel dan Sumber Data a. Teknik Penentuan Sampel Purposive sampling adalah teknik cuplikan dengan kecenderungan pengamat untuk memilih informan yang dianggap mengetahui informasi dan masalahnya secara mendalam dan dapat dipercaya untuk menjadi sumber data yang mantap (Sutopo, 2002:56). Pengambilan sampel dalam pengamatan ini menggunakan purposive sampling yaitu teknik pengambilan sampel secara sengaja. Penulis memilih orang atau informan yang dianggap tepat yaitu informan yang mengetahui permasalahan dan dapat dipercaya untuk menjadi sumber data. b. Sumber Data Menurut H. B Sutopo (2002:49) dalam buku yang berjudul Metodologi Penelitian Kualitatif, mengemukakan bahwa pemahaman mengenai berbagai macam sumber data merupakan bagian yang sangat penting bagi peneliti karena ketepatan memilih dan menentukan jenis sumber data akan menentukan ketepatan dan kekayaan data atau informasi yang diperoleh. Dalam pengamatan berlangsung data yang diperoleh dari beberapa sumber, yaitu : 1) Narasumber (informan) Jenis sumber data yang berupa manusia dalam penelitian pada umumnya dikenal sebagai responden. Dalam penelitian kualitatif posisi sumber data manusia (narasumber) sangat penting perannya sebagai individu yang memiliki informasinya. Peneliti dan narasumber disini memiliki posisi yang sama, dan narasumber bukan sekedar memberikan tanggapan pada yang diminta peneliti, tetapi ia bisa lebih memilih arah dan selera dalam menyajikan informasi yang ia miliki. Karena posisi ini, sumber data yang berupa manusia di 24

25 dalam penelitian kualitatif lebih tepat disebut sebagai informan daripada sebagai responden. Dalam pengamatan ini, yang dapat dijadikan responden/informan adalah : a. Bagian Pelayanan yang mengurusi pelayanan dalam kegiatan perpajakan b. Bagian Umum dan Kepatuhan Internal yang mengurusi segala kegiatan kantor c. Bagian Help Desk yang membantu memberikan informasi dan penerima laporan dari wajib pajak d. Wajib Pajak yang melakukan proses pembayaran dan pelaporan pajak melalui e-billing 2) Tempat atau lokasi dimana terjadi suatu kegiatan Tempat atau lokasi yang berkaitan dengan sasaran atau permasalahan peneliti juga merupakan salah satu jenis sumber data yang bisa dimanfaatkan oleh peneliti. Dari pemahaman lokasi dan lingkungannya peneliti bisa secara cermat mencoba mengkaji dan secara kritis menarik kemungkinan simpulan yang berkaitan dengan permasalahan penelitian. Lokasi terjadi proses pembayaran dan pelaporan pajak melalui e-billing yaitu di Bank Persepsi/Kantor Pos dan di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Sukoharjo. 3) Benda, beragam gambar atau rekaman Beragam benda yang terlibat dalam suatu peristiwa atau kegiatan yang berupa benda sederhana sampai peralatan yang paling rumit yang bisa menjadi sumber data yang penting untuk dimanfaatkan dalam penelitian. Gambar yang berkaitan dengan masalah di pengamatan ini yaitu rekaman dengan responden di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Sukoharjo. 25

26 4) Dokumen atau arsip Dokumen dan arsip merupakan bahan tertulis yang bergayutan dengan suatu peristiwa atau aktivitas tertentu. Dalam mengkaji dokumen maupun arsip peneliti perlu menguji keaslian dokumen tersebut, bisa lewat kesaksian seseorang yang tahu, atau dengan mengkaji beragam aspek formalnya. Metode dokumentasi atau arsip ini digunakan untuk mengumpulkan data-data mengenai Pembayaran dan Pelaporan Pajak melalui e-billing di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Sukoharjo. 4. Teknik Pengumpulan Data a. Wawancara Wawancara dalam istilah lain dikenal dengan interview. Wawancara merupakan suatu metode pengumpulan berita, data atau fakta di lapangan. Prosesnya dapat dilakukan secara langsung dengan bertatap muka langsung (face to face) dengan narasumber. Namun, juga bisa dilakukan dengan tidak langsung seperti melalui telepon, internet atau surat (wawancara tertulis). Tujuan utama melakukan wawancara menurut H.B Sutopo (2002:58) dalam bukunya yang berjudul Metodologi Penelitian Kualitatif adalah untuk menyajikan konstruksi saat sekarang dalam suatu konteks mengenai para pribadi, peristiwa, aktivitas, organisasi, perasaan, motivasi, tanggapan atau persepsi, tingkat dan bentuk keterlibatan, dan sebagainya, untuk merekontruksi beragam hal seperti itu seperti sebagai bagian dari pengalaman masa lampau, dan memproyeksikan hal-hal itu dikaitkan dengan harapan yang bisa terjadi dimasa-masa yang akan datang. Penulis melakukan wawancara dengan bapak Sarjudi Anwar, S.E, Ak, M.M yang dapat dipertanggungjawabkan guna menjamin kelengkapan data yang diperlukan. b. Observasi Tehnik observasi digunakan untuk menggali data dari sumber data yang berupa peritiwa, tempat atau lokasi, dan benda, serta rekaman 26

27 gambar. Observasi dapat dilakukan baik secara langsung maupun tidak langsung. Spradley (1980) menjelaskan bahwa pelaksanaan tehnik dalam observasi dapat dibagi menjadi (1) tak berperan sama sekali, (2) observasi berperan, yang terdiri dari (1) berperan pasif, (2) berperan aktif, dan (3) berperan penuh, dalam arti peneliti benar-benar menjadi warga (bagian) atau anggota kelompok yang sedang diamati. Dalam pengamatan ini, penulis menggunakan observasi jenis berperan aktif yaitu merupakan cara khusus dan peneliti tidak bersifat pasif sebagai pengamat, tetapi memainkan berbagai peran yang dimungkinkan dalam suatu situasi yang berkaitan dengan penelitinya, dengan mempertimbangkan akses yang bisa diperolehnya yang bisa dimanfaatkan bagi pengumpulan data. c. Mengkaji dokumen dan arsip Dokumen tertulis dan arsip merupakan sumber data yang sering memiliki posisi penting dalam penelitian kualitatif. Dokumen bisa memiliki beragam bentuk, dari yang tertulis sederhana sampai yang lebih lengkap, dan bahkan bisa berupa benda-benda lainnya sebagai peninggalan masa lampau. Mencatat dokumen ini oleh Yin (1987) disebut sebagai content analysis, dan yang dimaksud bahwa peneliti bukan sekedar mencatat isi penting yang tersurat dalam dokumen atau arsip, tetapi juga tentang maknanya yang tersirat. Oleh karena itu dalam menghadapi beragam arsip dan dokumen tertulis sebagai sumber data, peneliti harus bersikap kritis dan teliti. Dalam pengamatan ini dokumen dan arsip sangat penting, penulis mengkaji dokumen dan arsip di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Sukoharjo yang berkaitan dengan prosedur e-billing. Dokumen yang dikaji meliputi SPT (Surat Pemberitahuan), bukti pembayaran (fotocopy), dan bukti pelaporan (Lembar Pengawasan Arus Dokumen dan Bukti Penerimaan Surat). 27

28 d. Perekaman Perekaman merupakan tehnik pendukung pengumpulan data sebagai penguat catatan, berbeda dengan cara pengumpulan data yang secara khusus dengan tehnik perekaman, yang dalam hal ini pada pelaksanaanya peneliti bisa memberikan tugas pada orang lain, atau dilakukan sendiri tetapi bukan sebagai bagian pelengkap atau penguat tehnik pengumpulan data yang lain, misalnya sebagai pendukung wawancara atau observasi. Penulis melakukan perekaman yang berkaitan dengan prosedur e-billing di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Sukoharjo. 5. Teknik Analisis Data Analisis data adalah mengelompokkan, membuat semacam urutan manipulasi serta menyingkatkan data sehingga mudah untuk dibaca. Dalam penulisan tugas akhir ini penulis menggunakan analisis data kualitatif. Analisis dalam pengamatan kualitatif menurut H. B Sutopo (2002:91-93), terdiri dari tiga komponen utama yaitu reduksi data, sajian data, dan penarikan kesimpulan serta verifikasinya (Miles & Huberman, 1984). Tiga komponen tersebut terlibat dalam proses analisis dan saling berkaitan serta menentukan hasil akhir analisis. 1) Reduksi Data Merupakan komponen pertama dalam analisis yang merupakan proses selektif, pemfokusan, penyederhanaan dan abstraksi data dari fieldnote. Proses ini tidak bersifat aktivitas kuantifikasi data seperti yang dilakukan dalam penelitian kualitatif. 2) Sajian data Merupakan suatu rakitan organisasi informasi, deskripsi dalam bentuk narasi yang memungkinkan simpulan penelitian dapat dilakukan. Sajian ini disusun secara logis dan jelas sistematisnya sehingga mudah dibaca, mudah dipahami. Sajian data ini mengacu pada rumusan masalah yang telah dirumuskan sebagai pertanyaan pengamatan. Dengan melihat penyajian data, penulis akan mengerti 28

29 apa yang terjadi dan memungkinkan untuk mengerjakan sesuatu pada analisis data. 3) Penarikan kesimpulan dan verifikasi Pada penarikan simpulan pada awalnya simpulan tersebut kurang jelas kemudian semakin jelas karena landasan yang kuat. Simpulan perlu diverifikasi agar mantap, sehingga dapat dipercaya dan dapat dipertanggungjawabkan. Simpulan bisa dilakukan dengan berdiskusi, penelusuran data kembali dengan cepat, replikasi dalam satuan data yang lain. Bagan 2.2 Model Analisis Interaktif Pengumpulan data Reduksi data Sajian data Penarikan simpulan dan verifikasi Sumber : H.B Sutopo (2002:96) 29

BAB II ` KAJIAN PUSTAKA. orang pribadi atau badan yang bersifat memaksa berdasarkan Undang-Undang,

BAB II ` KAJIAN PUSTAKA. orang pribadi atau badan yang bersifat memaksa berdasarkan Undang-Undang, BAB II ` KAJIAN PUSTAKA 2.1 Landasan Teori 2.1.1 Pengertian Pajak Pajak merupakan salah satu wujud nyata secara partisipasi dalam rangka ikut membiayai pembangunan nasional. Adapun definisi pajak menurut
