PENGARUH STRUKTUR AUDIT, KOMITMEN ORGANISASI, KONFLIK PERAN DAN EFEKTIVITAS PENGGUNAAN TEKNOLOGI SISTEM INFORMASI AKUNTANSI TERHADAP KINERJA AUDITOR

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "PENGARUH STRUKTUR AUDIT, KOMITMEN ORGANISASI, KONFLIK PERAN DAN EFEKTIVITAS PENGGUNAAN TEKNOLOGI SISTEM INFORMASI AKUNTANSI TERHADAP KINERJA AUDITOR"

Transkripsi

1 PENGARUH STRUKTUR AUDIT, KOMITMEN ORGANISASI, KONFLIK PERAN DAN EFEKTIVITAS PENGGUNAAN TEKNOLOGI SISTEM INFORMASI AKUNTANSI TERHADAP KINERJA AUDITOR SKRIPSI Diajukan Kepada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Untuk Memenuhi Syarat-Syarat Guna Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi Disusun Oleh: Fajar Hadi Suryana NIM: JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA 2013 i

2 PENGARUH STRUKTUR AUDIT, KOMITMEN ORGANISASI, KONFLIK PERAN DAN EFEKTIVITAS PENGGUNAAN TEKNOLOGI SISTEM INFORMASI AKUNTANSI TERHADAP KINERJA AUDITOR Skripsi Diajukan kepada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Guna Mencapai Gelar Sarjana Ekonomi Oleh: Fajar Hadi Suryana NIM: Di Bawah Bimbingan Pembimbing I Pembimbing II Prof. Dr. Azzam Jazin, MBA Hepi Prayudiawan, SE, Ak, MM. NIP: - NIP: JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA 1434 H/2013 M ii

3 LEMBAR PENGESAHAN UJIAN KOMPREHENSIF Hari ini Rabu, 18 April 2012 telah dilakukan Ujian Komprehensif atas mahasiswa: 1. Nama : Nur Dian Fitriana 2. NIM : Jurusan : Akuntansi 4. Judul Skripsi : Pengaruh Struktur Audit, Komitmen Organisasi Konflik Peran dan Efektivitas Penggunaan Teknologi Sistem Informasi Akuntansi Terhadap Kinerja Auditor. Setelah mencermati dan memperhatikan penampilan dan kemampuan yang bersangkutan selama proses ujian komprehensif, maka diputuskan bahwa mahasiswa tersebut di atas dinyatakan lulus dan diberi kesempatan untuk melanjutkan ke tahap Ujian Skripsi sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Ekonomi pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta. Jakarta, 18 April Prof. Dr. Ahmad Rodoni, MM ( ) NIP Ketua 2. Zuwesty Eka Putri, SE., M.Ak ( ) NIP Sekretaris 3. Reskino, Se., M.Si., Ak ( ) NIP Penguji Ahli iii

4 LEMBAR PENGESAHAN UJIAN SKRIPSI Hari ini Selasa, 27 Agustus 2013 telah dilakukan Ujian Skripsi atas mahasiswa: 1. Nama : Fajar Hadi Suryana 2. NIM : Jurusan : Akuntansi 4. Judul Skripsi : Pengaruh Struktur Audit, Komitmen Organisasi, Konflik Peran dan Efektivitas Penggunaan Teknologi Sistem Informasi Akuntansi Terhadap Kinerja Auditor Setelah mencermati dan memperhatikan penampilan dan kemampuan yang bersangkutan selama proses ujian skripsi, maka diputuskan bahwa mahasiswa tersebut dinyatakan lulus dan skripsi ini diterima sebagai salah satu syarat memperoleh gelar Sarjana Ekonomi pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta. Jakarta, 27 Agustus Drs. Herni Ali HT. SE., MM ( ) NIDN Ketua 2. Dr. Rini, SE., M.Si ( ) NIP Sekretaris 3. Prof. Dr. Azzam Jasin. MBA ( ) NIP. - Pembimbing I 4. Hepi Prayudiawan, SE, Ak, MM ( ) NIP Pembimbing II 5. Fitri Damayanti, SE., M.Si ( ) NIP Penguji Ahli iv

5 LEMBAR PERNYATAAN KEASLIAN KARYA ILMIAH Yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Fajar Hadi Suryana No. Induk Mahasiswa : Fakultas Jurusan : Ekonomi dan Bisnis : Akuntansi Dengan ini menyatakan bahwa dalam penulisan skripsi ini, saya: 1. Tidak menggunakan ide orang lain tanpa mampu mengembangkan dan mempertanggungjwabkan 2. Tidak melakukan plagiat terhadap naskah karya orang lain 3. Tidak menggunakan karya orang lain tanpa menyebutkan sumber asli atau tanpa ijin pemilik karya 4. Tidak melakukan pemanipulasian dan pemalsuan data 5. Mengerjakan sendiri karya ini dan mampu bertanggung jawab atas karya ini Jikalau di kemudian hari ada tuntutan dari pihak lain atas karya saya, dan telah melalui pembuktian yang dapat dipertanggungjawabkan, ternyata memang ditemukan bukti bahwa saya telah melanggar pernyataan di atas, maka saya siap untuk dikenai sanksi berdasarkan aturan yang berlaku di Fakultas Ekonomi dan Bisnis UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Demikian pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya. Ciputat, 3 April 2013 Yang Menyatakan (Fajar Hadi Suryana) v

6 DAFTAR RIWAYAT HIDUP I. IDENTITAS PRIBADI 1. Nama : Fajar Hadi Suryana 2. Tempat tanggal lahir : Jakarta, 22 September Alamat : Komplek Perumahan Reni Jaya, Jl. Pinus Raya Blok AH1/14 RT 001/018 Pamulang Barat Tangerang Selatan Telepon : fajar.kidal@gmail.com II. PENDIDIKAN 1. TK Cahaya Agung Tahun SD Muhammadiyah 12 Pamulang Tahun SLTP Negeri 01 Pamulang Tahun SMA Muhammadiyah 25 Pamulang Tahun Jurusan Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Tahun III. LATAR BELAKANG KELUARGA 1. Ayah : Eddy Djunaedy 2. Ibu : Badriyah 3. Kakak : Arya Ardhian Sukmanto 4. Alamat : Komplek Perumahan Reni Jaya, Jl. Pinus Raya Blok AH1/14 RT 001/018 Pamulang Barat Tangerang Selatan No. Telp : (021) IV. PENGALAMAN ORGANISASI : Progam Pengenalan Studi dan Almamater (PROPESA), BEMJ Akuntansi divisi publikasi dan dokumentasi vi

7 : Progam Think Act, BEMJ Akuntansi divisi Konsumsi : Progam Pengenalan Studi dan Almamater (PROPESA), BEMJ Akuntansi divisi keamanan : Progam Sportakuler Akuntansi BEMJ Akuntansi cabang olah raga badminton V. PELATIHAN DAN SEMINAR YANG DIIKUTI : ESQ Basic Training Mahasiswa UIN Jakarta : General Prospek dan Tantangan Profesi Akuntansi Menghadapi Era Globalisasi : Seminar Dinar Dirham dengan Tema: Meretas Sistem Keuangan Anti Krisis : Seminar Nasional dengan Tema: Peran Asuransi Dalam Era Globalisasi : Seminar Anti Corruption Training Road to Campus : Seminar Sehari Di Bank Indonesia dengan Tema: Inflation Targeting dan Pengelolaan Devisa vii

8 THE INFLUENCE OF AUDIT STRUCTURE, ORGANIZATIONAL COMMITMENT, ROLE CONFLICT, AND EFFECTIVENESS OF USING ACCOUNTING INFORMATION SYSTEMS TECHNOLOGY TO AUDITOR PERFORMANCE Fajar Hadi Suryana ABSTRACT This study analyzed the influence of audit structure, organizational commitment, role conflict, and effectiveness of using accounting information systems technology to auditor performance. Respondents in this study consisted of auditors working in CPA firms. It s about 94 questionnaires were distributed to the respondents, meanwhile 79 questionnaires that returned and can be processed. It used simple random sampling method to determining the sample. It was examined by multiple regression analysis using SPSS 17.0 program. The results of this study indicate that organizational commitment, role conflict, and effectiveness of using accounting information systems technology affect to auditor performance, where as audit structure does not affect. Keywords: Audit structure, organizational commitment, role conflict, effectiveness of using accounting information systems technology, auditor performance. viii

9 PENGARUH STRUKTUR AUDIT, KOMITMEN ORGANISASI, KONFLIK PERAN, DAN EFEKTIVITAS PENGGUNAAN TEKNOLOGI SISTEM INFORMASI AKUNTANSI TERHADAP KINERJA AUDITOR Fajar Hadi Suryana ABSTRAK Penelitian ini menganalisis pengaruh struktur audit, komitmen organisasi, konflik peran, dan efektivitas penggunaan teknologi sistem informasi akuntansi terhadap kinerja auditor. Responden dalam penelitian ini terdiri dari para auditor yang bekerja di kantor akuntan publik. Kuesioner yang didistribusikan sebanyak 94 buah, sedangkan kuesioner yang kembali dan dapat diolah sebanyak 79 buah. Metode penentuan sampel yang digunakan dalam penelitian adalah simple random sampling. Penelitian ini diuji dengan analisis regresi berganda menggunakan program SPSS Hasil penelitian menunjukkan bahwa komitmen organisasi, konflik peran, dan efektivitas penggunaan teknologi sistem informasi akuntansi berpengaruh terhadap kinerja audior, sedangkan struktur audit tidak berpengaruh. Kata kunci: Struktur audit, komitmen organisasi, konflik peran, efektivitas penggunaan teknologi sistem informasi akuntansi, kinerja auditor. ix

10 KATA PENGANTAR Segala puji bagi Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan karunia-nya kepada penulis, sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini dengan baik. Shalawat dan salam senantiasa tercurah kepada maha guru, Rasulullah SAW yang mengantarkan manusia dari zaman jahiliyah ke zaman penuh ilmu pengetahuan ini. Penyusunan skripsi ini dimaksudkan untuk memenuhi sebagian syarat-syarat guna mencapai gelar Sarjana Ekonomi di Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta. Penulis menyadari bahwa penulisan ini tidak dapat terselesaikan tanpa dukungan dari berbagai pihak baik moril maupun materiil. Oleh karena itu, penulis ingin menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam penyusunan skripsi ini terutama kepada: 1. Kedua orang tua, ayahanda Eddy Djunaedy dan ibunda Badriyah yang telah memberikan dukungan baik moril maupun materiil serta doa yang tiada hentihentinya kepada penulis. 2. Kakakku Arya Ardhian Sukmanto dan segenap keluarga yang telah menyemangati dan membantu penyelesaian skripsi ini. 3. Bapak Prof. Dr. Abdul Hamid, MS, selaku Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. 4. Ibu Rini, SE, M.Si., Ak selaku Ketua Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. 5. Bapak Hepi Prayudiawan SE, AK, MM.Si selaku Sekretaris Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. 6. Bapak Prof. Dr. Azzam Jazin, MBA selaku dosen Pembimbing Skripsi I yang telah berkenan memberikan banyak waktu, ilmu dan solusi pada setiap permasalahan atas kesulitan dalam penulisan skripsi ini, serta bimbingan dan arahan untuk membimbing penulis selama menyusun skripsi. 7. Bapak Hepi Prayudiawan SE, AK, MM. selaku dosen Pembimbing Skripsi II yang telah bersedia memberikan banyak waktu, ilmu dan solusi pada setiap permasalahan atas kesulitan dalam penulisan skripsi ini. x

11 8. Seluruh Bapak/Ibu dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis yang telah memberikan pengetahuan yang sangat bermanfaat selama masa perkuliahan. 9. Seluruh staf dan karyawan Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta yang telah memberikan bantuan kepada penulis. 10. Semua sahabat-sahabat terbaikku Ardiansyah (Jemba), Dian, Fian, Emoth, Ipul, Kamal, Muth, Raden, Adul, Anggi, Icha, Lala, 11. Teman-teman Akuntansi C 2008 dan teman-teman pengajian Akuntansi C 2008, terima kasih atas informasi, bantuan, semangat, dan doa yang telah diberikan. 12. Terima kasih seluruh teman-teman Akuntansi 2008 atas doa dan dukungan yang telah diberikan. 13. Terima kasih kepada seluruh teman-teman Fakultas Ekonomi dan Bisnis sukses mulia untuk kita semua Semua pihak yang telah membantu terselesaikannya skripsi ini yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu.penulis menyadari bahwa skripsi ini masih jauh dari sempurna dikarenakan terbatasnya pengalaman dan pengetahuan yang dimiliki penulis. Oleh karena itu, penulis mengharapkan segala bentuk saran serta masukan bahkan kritik yang membangun dari berbagai pihak. Semoga skripsi ini dapat bermanfaat bagi para pembaca dan semua pihak khususnya dalam bidang akuntansi dan manajemen. Jakarta, April 2013 Penulis (Fajar Hadi Suryana) xi

12 DAFTAR ISI HALAMAN JUDUL... i LEMBAR PENGESAHAN SKRIPSI... ii LEMBAR PENGESAHAN UJIAN KOMPREHENSIF... iii LEMBAR PENGESAHAN UJIAN SKRIPSI... iv LEMBAR PERNYATAAN KEASLIAN KARYA ILMIAH... v DAFTAR RIWAYAT HIDUP... vi ABSTRACT...viii ABSTRAK...ix KATA PENGANTAR... x DAFTAR ISI... xii DAFTAR TABEL... xv DAFTAR GAMBAR.....xvi DAFTAR LAMPIRAN... xvii BAB I PENDAHULUAN... 1 A. Latar Belakang Masalah... 1 B. Perumusan Masalah...9 C. Tujuan Penelitian D. Manfaat Penelitian BAB II TINJAUAN PUSTAKA A. Tinjauan Literatur Struktur Audit Komitmen Organisasi Konflik Peran Efektivitas Teknologi Informasi Sistem Informasi Akuntansi Kinerja Auditor B. Penelitian Terdahulu C. Kerangka Pemikiran xii

13 D. Keterkaitan Antar Variabel Struktur Audit dengan Kinerja Auditor Komitmen Organisasi dengan Kinerja Auditor Konflik Peran dengan Kinerja Auditor Efektivitas Penggunaan Teknologi Sistem Informasi Akuntansi dengan Kinerja Auditor BAB III METODOLOGI PENELITIAN A. Ruang Lingkup Penelitian B. Metode Pemilihan Sampel C. Metode Pengumpulan Data D. Metode Analisis Data Statistik Deskriptif Uji Kualitas Data Uji Asumsi Klasik Uji Hipotesis E. Operasionalisasi Variabel Struktur Audit Komitmen Organisasi Konflik Peran Efektivitas Penggunaan Teknologi Sistem Informasi Akuntansi Kinerja Auditor BAB IV PENEMUAN DAN PEMBAHASAN A. Sekilas Gambaran Umum Objek Penelitan Tempat dan Waktu Penelitian Karakteristik Profil Responden B. Hasil Uji Instrumen penelitian Hasil Uji Statistik Deskriptif Hasil Uji Kualitas Data Hasil Uji Asumsi Klasik Hasil Uji Hipotesis BAB V KESIMPULAN DAN IMPLIKASI xiii

14 A. Kesimpulan B. Implikasi C. Saran Daftar Pustaka Lampiran-Lampiran xiv

15 DAFTAR TABEL No. Tabel Keterangan Halaman 2.1 Hasil-Hasil Penelitian Terdahulu Operasional Variabel Penelitian Data Sampel Penelitian Data Distribusi Sampel Penelitian Hasil Uji Deskripsi Berdasarkan Jenis Kelamin Hasil Uji Deskripsi Berdasarkan Posisi Terakhir Hasil Uji Deskripsi Berdasarkan Pendidikan Terkahir Hasil Uji Deskripsi Berdasarkan Usia Hasil Uji Deskripsi Berdasarkan Pengalaman Kerja Hasil Uji Statistik Deskriptif Hasil Uji Validitas Struktur Audit Hasil Uji Validitas Komitmen Organisasi Hasil Uji Validitas Konflik Peran Hasil Uji Validitas Efektivitas Penggunaan Teknologi Sistem informasi Akuntansi Hasil Uji Validitas Kinerja Auditor Hasil Uji Reliabilitas Hasil Uji Multikolonieritas Hasil Uji Normalitas Hasil Uji Heteroskedastisitas Hasil Uji Koefisien Determinasi (R 2 ) Hasil Uji Statistik F Hasil Uji Statistik t xv

16 DAFTAR GAMBAR No. Gambar Keterangan Halaman 2.1 Kerangka Pemikiran xvi

17 DAFTAR LAMPIRAN No. Lamp. Keterangan Halaman 1 Surat Penelitian Skripsi Surat Penelitian Surar Keterangan Dari KAP Kuesioner Penelitian Daftar Jawaban Responden Output Hasil Pengujian Data xvii

18 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Dewasa ini dunia bisnis mengalami perkembangan pesat. Hal ini tidak lepas dari tingginya konsumsi dalam kegiatan sehari-hari dan perkembangan teknologi yang semakin memudahkan bagi perusahaan dan konsumen untuk memperoleh informasi atau mempermudah pekerjaan yang tadinya manual sekarang dapat dilakukan dengan berbantuan komputer. Perusahaan/entitas sebagai pelaku bisnis akan membuat laporan keuangan untuk mengetahui hasil usaha dan posisi keuangan perusahaan/entitas, sebagai acuan dalam pengambil keputusan, selain itu laporan keuangan juga dapat digunakan sebagai alat pertanggungjawaban pengelolaan manajemen perusahan kepada pemilik perusahaan. Dengan berkembangnya dunia bisnis membuka peluang bagi Kantor Akuntan Publik (KAP) untuk menyediakan jasa. Dimana setiap laporan keuangan perusahaan perlu diaudit oleh pihak ketiga untuk mengetahui apakah laporan keuangan tersebut telah sesuai dengan standar dan prinsip akuntansi yang berlaku umum, sekaligus mendapatkan opini yang menyatakan wajar tidaknya laporan keuangan tersebut, sehingga perusahaan mempunyai keyakinan atas laporan keuangan yang disajikan manajemen perusahaan sebagai dasar pengambilan keputusan. 1

19 Seorang auditor dalam melaksanakan tugasnya dipengaruhi oleh banyak hal yang dimiliki ataupun yang dihadapinya baik dari dalam maupun dari luar. Hal ini dikarenakan auditor adalah manusia yang memiliki perasaan, emosi, harga diri, hak asasi dan kepribadian yang dijadikan kekuatan untuk menjalankan setiap pekerjaan. Pengaruh dari dalam diri seperti profesionalisme dan komitmen menjadi cerminan karakter auditor yang baik. Sedangkan pengaruh dari luar, tentu kinerja seseorang akan dipengaruhi oleh lingkungan tempat mereka bekerja dan perkembangan teknologi. Kinerja KAP yang berkualitas sangat ditentukan oleh kinerja auditor. Kinerja auditor merupakan tindakan atau pelaksanaan tugas pemeriksaan yang telah diselesaikan oleh auditor dalam kurun waktu tertentu. Pengertian kinerja auditor adalah hasil kerja yang dicapai oleh auditor dalam melaksanakan tugasnya, sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan kepadanya dan menjadi salah satu tolak ukur yang digunakan untuk menentukan apakah suatu pekerjaan yang dilakukan akan baik atau sebaliknya. Kinerja auditor menjadi perhatian utama, bagi klien ataupun publik dalam menilai hasil audit yang dilakukan (Zainal Fanani et al., 2007:2) Seorang auditor dituntut untuk memiliki pengetahuan yang luas khususnya dibidang auditing. Salah satu sumber peningkatan kinerja seorang auditor dapat berasal dari pengalaman-penggalaman dalam bidang audit dan akuntansi. Pengalaman tersebut dapat diperoleh melalui proses 2

20 yang bertahap, seperti: pelaksanaan tugas-tugas pemeriksaan, intensitas pelatihan ataupun kegiatan lain yang dapat meningkatkan kinerja auditor. Beberapa proses yang dialami tersebut dalam memberikan manfaat pengembangan pengalaman seorang auditor yang dimiliki agar lebih memiliki kecakapan yang matang. Pertambahan pengalaman akan meningkatkan perhatian auditor dalam menemukan pelanggaranpelanggaran. Dan pengalaman-pengalaman yang didapat auditor, memungkinkan berkembangnya potensi yang dimiliki auditor melalui proses-proses yang telah dipelajari sebelumnya, sehingga potensi terjadinya kekeliruan di masa mendatang akan semakin berkurang. Pengalaman yang lebih akan menghasilkan pengetahuan yang lebih. Seseorang yang melakukan pekerjaan sesuai dengan pengetahuan yang dimiliki akan memberikan hasil yang lebih baik daripada mereka yang tidak mempunyai pengetahuan yang cukup dalam tugasnya (Christ, dalam Yudhi Herliansyah, 2006:2). Auditor dalam melaksanakan tugasnya, memperoleh kepercayaan dari klien dan para pemakai laporan keuangan untuk membuktikan kewajaran laporan keuangan yang disusun dan disajikan oleh klien. Klien dapat mempunyai kepentimgam yang berbeda, bahkan mungkin bertentangan dengan pemakai laporan keuangan. Demikian pula, kepentingan pemakai laporan keuangan yang satu mungkin berbeda dengan pemakai laporan keuangan lainnya. Oleh karena itu, dalam memberikan pendapat mengenai kewajaran laporan keuangan yang diperiksa, akuntan publik harus bersikap 3

21 independen terhadap kepentingan klien, pemakai laporan keuangan, maupun kepentingan akuntan publik itu sendiri (Sri Trisnaningsih, 2007:20). Profesi sebagai akuntan publik memainkan peranan sosial yang sangat penting berhubungan dengan tugas dan tanggung jawab yang diemban oleh auditor. Auditor independen adalah auditor profesional yang menyediakan jasanya kepada masyarakat umum terutama dalam bidang audit atas laporan keuangan yang dibuat oleh kliennya. Dalam menjaga mutu pekerjaan profesionalnya, Akuntan Publik harus berpedoman pada kode etik maupun Standar Profesional Akuntan Publik (SPAP). Seorang akuntan publik yang profesional dapat dilihat dari kinerja auditor dalam menjalankan tugas dan fungsinya. Dalam menjalankan tugasnya, auditor sering dihadapkan oleh potensi konflik peran (role conflict) sehingga mempengaruhi kinerja auditor. Role conflict adalah suatu konflik yang timbul karena mekanisme pengendalian birokratis organisasi tidak sesuai dengan norma, aturan, etika, dan kemandirian profesional. Kondisi tersebut biasanya terjadi karena adanya dua perintah yang berbeda yang diterima secara bersamaan dan pelaksanaan salah satu perintah saja akan mengakibatkan terabainya perintah yang lain. Efek potensial dari konflik peran maupun ketidakjelasan peran sangatlah rawan, baik bagi individual maupun organisasi dalam pengertian konsekuensi emosional, seperti tekanan tinggi 4

22 yang berhubungan dengan pekerjaan, kepuasan kerja, dan kinerja yang lebih rendah (Zaenal Fanani et al., 2007:141). Tsai dan Shis (2005) dalam Zainal Fanani et al., (2007:3) menyatakan bahwa konflik peran muncul karena adanya ketidaksesuaian antara pengharapan yang disampaikan pada individual didalam organisasi dengan orang lain didalam dan diluar organisasi. Faktor lain yang mempengaruhi kinerja auditor adalah komitmen organisasi. Komitmen organisasi mengacu kepada komitmen karyawan terhadap organisasinya, disamping juga akan menumbuhkan loyalitas serta mendorong keterlibatan diri karyawan dalam mengambil berbagai keputusan. Oleh karenanya komitmen organisasi menimbulkan rasa ikut memiliki (sense of belong) bagi karyawan terhadap organisasi Dengan kemajuan teknologi didunia usaha yang terus menerus juga, akuntansi yang dikerjakan secara manual sekarang dapat dilakukan dengan berbantuan komputer. Proses dalam akuntansi secara manual dan berbasis komputer tidak jauh berbeda, yang membedakan dalam berbasis komputer dilakukan dengan sekali entry (Input) data atau transaksi saja, hal ini dalam buku besar akan berubah dan secara langsung dapat merubah financial report juga. Penggunaan internet oleh perusahaan sudah semakin memasyarakat. Menurut Kristianto (2008:56) bahwa ada beberapa fasilitas internet yang dapat dimanfaatkan audior dalam rangka mengembangkan kompetensinya, yaitu: sebagai salah satu perlengkapan internet, dapat dimanfaatkan 5

23 untuk mengirim pesan tertentu kepada pihak lain, berbagai informasi, memecahkan masalah yang dihadapinya, atau sekedar bercakap-cakap. Menurut Noviari (2007:7) bahwa perubahan proses akuntansi akan mempengaruhi proses audit karena audit merupakan suatu bidang praktik yang menggunakan laporan keuangan yang dihasilkan oleh sistem informasi akuntansi. Dengan adanya kemajuan yang telah dicapai dalam bidang akuntansi yang menyangkut SIA berbasis komputer dapat menghasilkan laporan keuangan, maka praktik auditing akan terkena imbasnya. Perkembangan teknologi informasi juga mempengaruhi perkembangan proses audit. Keberhasilan suatu teknologi tergantung pada si pengguna itu sendiri apabila dia memiliki pengetahuan dan kemampuan untuk mengoperasikan teknologi tersebut maka akan mempermudah pekerjaan yang dilakukannya, sedangkan jika si pengguna tidak memiliki pengetahuan dan kemampuan maka teknologi tersebut justru akan mempersulitnya. Trisnaningsih (2007:9) menjelaskan bahwa, kinerja (prestasi kerja) adalah suatu hasil karya yang dicapai seseorang dalam melaksanakan tugas-tugas yang dibebankan kepadanya didasarkan atas kecakapan, pengalaman dan kesungguhan waktu yang diukur dengan mutu kerja yang dihasilkan, sedangkan kuantitas adalah jumlah hasil kerja yang dihasilkan dalam kurun waktu tertentu, dan ketepatan waktu adalah kesesuaian waktu yang telah direncanakan. 6

24 Hasil Penelitian sebelumnya mengenai pengaruh struktur audit terhadap kinerja auditor yang dilakukan Stuart dan Prawitt (2004) hasilnya menunjukan bahwa struktur audit tidak berpengaruh secara langsung terhadap kinerja auditor. Kinerja auditor tergantung interaksi antara kompleksitas tugas dengan struktur audit yang digunakan dalam penerimaan audit. Untuk tugas analitis yang tidak terlalu kompleks, auditor dari perusahaan yang menggunakan struktur audit dan tidak menggunakan struktur audit menunjukan kinerja yang sepadan. Sebaliknya, pada tugas yang relatif kompleks, auditor dari perusahaan yang tidak menggunakan struktur audit jauh berada di bawah perusahaan yang menggunakan struktur audit. Selanjutnya penelitian yang dilakukan Fanani (2007) mengenai pengaruh struktur audit terhadap kinerja auditor, hasilnya struktur audit mempunyai pengaruh positif atau signifikan terhadap kinerja auditor. Hal ini menunjukkan bahwa penggunaan struktur audit dapat membantu auditor dalam melaksanakan tugasnya menjadi lebih baik, sehingga dapat meningkatkan kinerja auditor. Hasil Penelitian sebelumnya mengenai pengaruh komitmen organisasi terhadap kinerja auditor yang dilakukan Trisnaningsih (2007) hasilnya komitmen organisasi mempunyai pengaruh positif atau signifikan terhadap kinerja auditor. Hal ini telah menunjukkan bahwa seorang auditor yang memiliki komitmen yang tinggi terhadap organisasi dimana dia bekerja maka akan menimbulkan rasa memiliki terhadap perusahaan (sense of belonging) (Trisnaningsih, 2007). 7

25 Hasil Penelitian sebelumnya mengenai pengaruh konflik peran terhadap kinerja auditor yang dilakukan Fanani (2007) hasilnya konflik peran mempunyai pengaruh negatif dan signifikan terhadap kinerja auditor. Hal ini telah menunjukkan bahwa konflik peran yang merupakan gejala psikologis yang dialami oleh auditor yang timbul karena adanya dua rangkaian tuntutan yang bertentangan sehingga menyebabkam rasa tidak nyaman dalam bekerja secara potensial bisa menurunkan motivasi kerja, sehingga bisa menurunkan kineja secara keseluruhan. Hasil Penelitian sebelumnya mengenai pengaruh efektifitas penggunaan teknologi sistem informasi akuntansi terhadap kinerja auditor yang dilakukan Sari (2008) hasilnya efektifitas penggunaan teknologi sistem informasi mempunyai pengaruh positi atau signifikan terhadap kinerja auditor. Hal ini telah menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang searah antara efektivitas penggunaan teknologi sistem informasi dengan kinerja individual. Semakin tinggi efektivitas penggunaan teknologi sistem informasi, maka semakin tinggi kinerja individual Penulis termotivasi untuk melakukan penelitian ini dimotivasi oleh beberapa alasan. Pertama, penelitian ini merupakan pengembangan dari penelitian sebelumnya yang dilakukan dilakukan Fanani (2007) yang meneliti tentang pengaruh struktur audit dan konflik peran terhadap kinerja auditor dimana struktur audit dan konflik peran memiliki pengaruh signifikan terhadap kinerja auditor. Dalam penggunaannya struktur audit dapat membantu auditor dalam melaksanakan tugasnya menjadi lebih baik, 8

26 sehingga dapat meningkatkan kinerja auditor. Sedangkan adanya konflik peran dapat menyebabkan auditor merasa tidak nyaman dalam bekerja secara potensial bisa menurunkan motivasi kerja, sehingga bias menurunkan kineja secara keseluruhan. Sehinga pada penelitian ini penulis ingin meneliti struktur audit dan konflik peran berpengaruh terhadap kinerja auditor dengan menambahkan dua variable yaitu komitmen organisasi dan efektivitas penggunaan teknologi sistem informasi. Kedua berbagai penelitian sebelumnya menunjukan hasil yang tidak konsisten Stuart dan Prawitt (2004) dalam penelitiannya menunjukan bahwa struktur audit tidak berpengaruh langsung terhadap kinerja auditor, berbeda dengan Fanani (2007) yang menunjukan bahwa struktur audit berpengaruh secara langsung terhadap kinerja auditor. Berdasarkan uraian diatas, maka peneliti termotivasi untuk melakukan penelitian ini karena cukup penting mengetahui faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi kinerja auditor. Berdasarkan hal tersebut, maka peneliti melakukan penelitian yang berjudul Pengaruh Struktur Audit, Komitmen Organisasi, Konflik Peran dan Efektivitas Penggunaan Teknologi Sistem Informasi Akuntasi Terhadap Kinerja Auditor. A. Perumusan Masalah Berdasarkan latar belakang masalah yang telah dipaparkan, maka permasalahan yang akan dibahas dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 9

27 1. Apakah struktur audit memiliki pengaruh secara parsial terhadap kinerja auditor? 2. Apakah komitmen organisasi memiliki pengaruh secara parsial terhadap kinerja auditor? 3. Apakah konflik peran memiliki pengaruh secara parsial terhadap kinerja auditor? 4. Apakah efektivitas penggunaan teknologi sistem informasi akuntansi memiliki pengaruh secara parsial terhadap kinerja auditor? 5. Apakah struktur audit, komitmen organisasi, konflik peran dan efektivitas penggunaan teknologi sistem informasi akuntansi secara simultan memiliki pengaruh terhadap kinerja auditor? B. Tujuan Penelitian Tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Untuk menganalisis apakah struktur audit memiliki pengaruh terhadap komitmen organisasi. 2. Untuk mengenalisis apakah komitmen organisasi memiliki pengaruh terhadap komitmen organisasi. 3. Untuk menganalisis apakah konflik peran memiliki pengaruh terhadap komitmen organisasi. 4. Untuk menganalisis apakah efektivitas penggunaan teknologi sistem informasi akuntansi memiliki pengaruh terhadap komitmen organisasi. 10

28 5. Untuk menganalisis apakah struktur audit, komitmen organisasi, konflik peran dan efektivitas penggunaan teknologi sistem informasi akuntansi secara bersama sama memiliki pengaruh terhadap kinerja auditor? C. Manfaat Penelitian Berdasarkan tujuan penelitian di atas, penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi: 1. Peneliti / Akademisi Bagi peneliti guna memperluas wawasan dan menambah referensi mengenai komitmen organisasi agar diperoleh hasil yang bermanfaat bagi peneliti di masa yang akan datang dan juga ingin mengetahui seberapa jauh pengaruh yang terjadi antara struktur audit, komitmen organisasi, konflik peran dan efektivitas penggunaan teknologi Informasi akuntasi terhadap kinerja auditor.. 2. Kantor Akuntan Publik (KAP) Bagi Kantor Akuntan Publik penelitian ini dapat memberikan masukan kepada pihak perusahaan, dalam hal ini KAP, mengenai struktur audit, komitmen organisasi, konflik peran dan efektivitas penggunaan teknologi Informasi akuntasi terhadap kinerja auditor. 3. Auditor Bagi auditor penelitian ini dapat memberikan masukan pada auditor untuk menambah wawasan bagi diri mereka mengenai struktur 11

29 audit, komitmen organisasi, konflik peran, dan efektivitas penggunaan teknologi sistem informasi terhadap kinerja auditor 12

30 BAB II TINJAUAN PUSTAKA A. Tinjauan Literatur 1. Struktur Audit Muslim A. Djalil (2002:34) menjelaskan bahwa struktur audit meliputi apa yang harus dilakukan, intruksi bagaimana pekerjaan harus diselesaikan, alat untuk melakukan koordinasi, alat untuk pengawasan dan pengendalian audit dan alat penilai kualitas kerja yang dilaksanakkan. Pemahaman terhadap struktur audit yang baik dapat meningkatkan kinerja auditor. Hal ini disebabkan karena teknik dan prosedur audit yang digunakan KAP akan menjadi lebih efektif dan efisien sehingga menghasilkan kinerja yang lebih baik. Bowrin (1998:41) menjelaskan bahwa proses audit yang terstruktur dikarakteristikan dengan memperkenalkan perubahan dari pendekatan tradisional ke penggunaan kerangka konseptual yang lebih efisien dan efektif untuk menyusun program audit dalam setiap perikatan dengan klien. Sedangkan pendekatan audit yang tidak terstruktur dikarakteristikan dengan kurangnya pendokumentasian dal hal kerangka kerja, panduan sistematis dalam proses audit. Salah satu fokus terhadap struktur audit adalah pengembangan dalam proedur, aturan, dan komunikasi dalam audit (Bowrin 1998:42). Penggunaan struktur audit merupakan salah satu strategi keputusan dalam hal 13

BAB II KAJIAN PUSTAKA DAN RUMUSAN MASALAH. praktik bisnis perusahaan yang dipakai selama ini. Menurut Jensen dan Meckeling

BAB II KAJIAN PUSTAKA DAN RUMUSAN MASALAH. praktik bisnis perusahaan yang dipakai selama ini. Menurut Jensen dan Meckeling BAB II KAJIAN PUSTAKA DAN RUMUSAN MASALAH 2.1 Landasan Teori 2.1.1 Teori Keagenan Teori keagenan (agency teori) merupakan basis teori yang mendasari praktik bisnis perusahaan yang dipakai selama ini. Menurut
