BUPATI BIMA PERATURAN BUPATI BIMA NOMOR 19 TAHUN 2017 TENTANG

dokumen-dokumen yang mirip
BUPATI BIMA PERATURAN BUPATI BIMA NOMOR 03 TAHUN 2013 T E N T A N G

PROVINSI JAWA TENGAH

GUBERNUR DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA PERATURAN GUBERNUR DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA NOMOR 33 TAHUN 2010 TENTANG TATA CARA PENGELOLAAN DANA BERGULIR

BUPATI BARITO UTARA PERATURAN BUPATI BARITO UTARA NOMOR 34 TAHUN 2013 TENTANG PEDOMAN PENGELOLAAN DANA BERGULIR DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

BUPATI BADUNG PERATURAN BUPATI BADUNG NOMOR 10 TAHUN 2009 TENTANG

BUPATI BIMA PERATURAN BUPATI BIMA NOMOR 16 TAHUN 2014 TENTANG PEDOMAN PENGELOLAAN DANA BERGULIR PADA PEMERINTAH KABUPATEN BIMA

BUPATI TRENGGALEK SALINAN PERATURAN BUPATI TRENGGALEK NOMOR 7 TAHUN 2013 TENTANG

BUPATI BADUNG PERATURAN BUPATI BADUNG NOMOR 22 TAHUN 2006 TENTANG

BERITA DAERAH KABUPATEN BANJARNEGARA TAHUN 2010 NOMOR 32 SERI E

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA BUPATI TRENGGALEK,

PERATURAN GUBERNUR BALI NOMOR 29 TAHUN 2007 TENTANG PENGUATAN PEMODALAN KOPERASI, USAHA MIKRO DAN KECIL POLA BERGULIR

WALIKOTA TASIKMALAYA

PERATURAN BUPATI BIMA NOMOR 12 TAHUN 2016 TENTANG PEDOMAN PENGELOLAAN BANTUAN KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH KEPADA DESA

BERITA DAERAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL

BUPATI GARUT PERATURAN BUPATI GARUT NOMOR 214 TAHUN 2014

BUPATI BANTUL PERATURAN BUPATI BANTUL NOMOR 42 TAHUN 2012 T E N TA N G

GUBERNUR NANGGROE ACEH DARUSSALAM

BUPATI JEMBRANA PROVINSI BALI PERATURAN BUPATI JEMBRANA NOMOR 23 TAHUN 2015 TENTANG

BUPATI BIMA PERATURAN BUPATI BIMA NOMOR 17 TAHUN 2017 TENTANG KEDUDUKAN, TUGAS DAN FUNGSI SERTA TATA KERJA STAF AHLI BUPATI BIMA

BUPATI BLORA PERATURAN BUPATI BLORA NOMOR 8A TAHUN 2012 TENTANG

PEMERINTAH KOTA SAMARINDA

BUPATI JEMBRANA PROVINSI BALI PERATURAN BUPATI JEMBRANA NOMOR 26 TAHUN 2015 TENTANG

BUPATI GARUT PROVINSI JAWA BARAT

BERITA DAERAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL

PERATURAN DAERAH KABUPATEN KEPAHIANG NOMOR 5 TAHUN 2013 TENTANG PENYALURAN DAN PENGELOLAAN DANA BERGULIR PEMERINTAH KABUPATEN KEPAHIANG

BUPATI P URWOREJ O N O M O R : 27 TAHUN 2006 T E N T A N G PADA KOPERASI, USAHA K ECIL DAN MENENGAH KABUPATEN P U R W O R E J O TAHUN ANGGARAN 2006

BUPATI BIMA PERATURAN BUPATI BIMA NOMOR 15 TAHUN 2016 TENTANG

S A L I N A N PERATURAN BUPATI PROBOLINGGO NOMOR : 28 TAHUN 2015 TENTANG PETUNJUK TEKNIS KREDIT MODAL KERJA USAHA MIKRO DI KABUPATEN PROBOLINGGO

BUPATI JEMBRANA PROVINSI BALI PERATURAN BUPATI JEMBRANA NOMOR 28 TAHUN 2016 TENTANG

PERATURAN DEPUTI BIDANG PEMBIAYAAN KEMENTERIAN KOPERASI DAN USAHA KECIL DAN MENENGAH. NOMOR : 07 / Per / Dep.2 / XII /2016

BUPATI BADUNG PERATURAN BUPATI BADUNG NOMOR 21 TAHUN 2006 TENTANG

BUPATI BLORA PERATURAN BUPATI BLORA NOMOR 41 TAHUN 2015 TENTANG

BERITA DAERAH KOTA BANDUNG TAHUN : 2010 NOMOR : 23 PERATURAN WALIKOTA BANDUNG NOMOR : 345 TAHUN 2010 TENTANG

BERITA DAERAH KOTA BANDUNG TAHUN : 2010 NOMOR : 09

PERATURAN BUPATI PURWOREJO NOMOR: 10 TAHUN 2010 TENTANG

BUPATI PURWOREJO PERATURAN BUPATI PURWOREJO NOMOR 16 TAHUN 2008 TENTANG

BUPATI JEMBRANA PROVINSI BALI PERATURAN BUPATI JEMBRANA NOMOR 1 TAHUN 2016 TENTANG

BUPATI BIMA PERATURAN BUPATI BIMA NOMOR 14 TAHUN 2016 TENTANG BANTUAN KEUANGAN KEPADA PARTAI POLITIK DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA, BUPATI BIMA,

PERATURAN DAERAH KABUPATEN BANTUL NOMOR 07 TAHUN 2012 TENTANG PENGELOLAAN DANA BERGULIR DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA BUPATI BANTUL,

WALIKOTA SURABAYA PERATURAN WALIKOTA SURABAYA NOMOR 21 TAHUN 2009 TENTANG

BUPATI BLORA PERATURAN BUPATI BLORA NOMOR 8A TAHUN 2012 TENTANG

PEMERINTAH KABUPATEN PROBOLINGGO

PERATURAN DAERAH KABUPATEN PENAJAM PASER UTARA NOMOR 14 TAHUN 2010 TENTANG

PROVINSI BANTEN PERATURAN WALIKOTA TANGERANG SELATAN

LEMBARAN DAERAH PERATURAN DAERAH KABUPATEN KUDUS NOMOR 7 TAHUN 2013 TENTANG

BUPATI BLORA PROVINSI JAWA TENGAH PERATURAN BUPATI BLORA NOMOR 2 TAHUN 2017

PEMERINTAH KABUPATEN MADIUN

BUPATI JEMBRANA PERATURAN BUPATI JEMBRANA NOMOR 79 TAHUN 2011 TENTANG

BUPATI BADUNG PERATURAN BUPATI BADUNG NOMOR 32 TAHUN 2005 TENTANG

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN CIREBON NOMOR 14 TAHUN 2007 SERI E.5

PERATURAN DAERAH KOTA KUPANG NOMOR 10 TAHUN 2008 TENTANG PENGELOLAAN DANA PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

BUPATI BADUNG PERATURAN BUPATI BADUNG NOMOR 24 TAHUN 2005 TENTANG

BUPATI BANGLI PROVINSI BALI PERATURAN DAERAH KABUPATEN BANGLI NOMOR 4 TAHUN 2014 TENTANG

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA BUPATI TRENGGALEK,

BUPATI SLEMAN DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA PERATURAN BUPATI SLEMAN NOMOR 32.1 TAHUN 2015 TENTANG HIBAH DAN BANTUAN SOSIAL

WALIKOTA PEKALONGAN PROVINSI JAWA TENGAH PERATURAN DAERAH KOTA PEKALONGAN NOMOR 11 TAHUN 2014 TENTANG PENGELOLAAN DANA BERGULIR

BUPATI MADIUN SALINAN PERATURAN BUPATI MADIUN NOMOR 22 TAHUN 2012 TENTANG

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN KEBUMEN NOMOR : 2 TAHUN 2010 SERI : E NOMOR : 2

BUPATI BULUKUMBA PROVINSI SULAWESI SELATAN PERATURAN BUPATI BULUKUMBA NOMOR 145 TAHUN 2017 TENTANG

BUPATI BADUNG PERATURAN BUPATI BADUNG NOMOR 31 TAHUN 2005 TENTANG

BUPATI BIMA PERATURAN BUPATI BIMA NOMOR 16 TAHUN 2017 TENTANG URAIAN TUGAS, FUNGSI DAN TATA KERJA KECAMATAN DI KABUPATEN BIMA

BUPATI TANJUNG JABUNG BARAT

BUPATI BADUNG PERATURAN BUPATI BADUNG NOMOR 52 TAHUN 2006 TENTANG

BUPATI PAKPAK BHARAT

BUPATI TAPIN PERATURAN BUPATI TAPIN NOMOR 11 TAHUN 2012 TENTANG SISTEM DAN PROSEDUR PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH PEMERINTAH KABUPATEN TAPIN

BUPATI BIMA PROVINSI NUSA TENGGARA BARAT PERATURAN BUPATI BIMA NOMOR 54 TAHUN 2014 TENTANG

PEMERINTAH KABUPATEN SAMPANG

PERATURAN DAERAH KABUPATEN BADUNG NOMOR 11 TAHUN 2007 TENTANG PERUBAHAN ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DAERAH TAHUN ANGGARAN 2007

PERATURAN BUPATI BANTUL NOMOR 41 TAHUN 2012 TENTANG

BUPATI BLORA PROVINSI JAWA TENGAH PERATURAN BUPATI BLORA NOMOR 30 TAHUN 2016 TENTANG

MEMUTUSKAN : BAB I KETENTUAN UMUM

PERATURAN DAERAH KABUPATEN PASURUAN NOMOR 11 TAHUN 2009 TENTANG INVESTASI PEMERINTAH KABUPATEN PASURUAN DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 14 Tahun 1950 tentang Pembentukan Daerah-daerah Kabupaten dalam Lingkungan Provinsi Djawa Barat (Berita Negara

BUPATI PURWOREJO PERATURAN BUPATI PURWOREJO NOMOR: 11 TAHUN 2006 TENTANG

PERATURAN BUPATI TANGERANG NOMOR 20 TAHUN 2014 TENTANG

BUPATI NGAWI PERATURAN BUPATI NGAWI NOMOR 27 TAHUN 2013 TENTANG

BUPATI JEMBRANA PROVINSI BALI PERATURAN BUPATI JEMBRANA NOMOR 26 TAHUN 2017 TENTANG

BUPATI BANYUWANGI PROVINSI JAWA TIMUR SALINAN

BUPATI BANYUWANGI PERATURAN BUPATI BANYUWANGI NOMOR 27 TAHUN 2012 TENTANG

BUPATI GARUT PERATURAN BUPATI GARUT NOMOR 1 TAHUN 2013

GUBERNUR JAMBI PERATURAN GUBERNUR JAMBI NOMOR 43 TAHUN 2014 TENTANG BANTUAN KEUANGAN UNTUK PASAR BUNGO TAHUN ANGGARAN 2014

Mengingat : 1. Pasal 18 ayat (6) Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 ;

BUPATI JEMBRANA PROVINSI BALI PERATURAN DAERAH KABUPATEN JEMBRANA NOMOR 11 TAHUN 2016 TENTANG

PEMERINTAH KOTA PROBOLINGGO

GUBERNUR JAMBI PERATURAN GUBERNUR JAMBI NOMOR 41 TAHUN 2014

PEMERINTAH KABUPATEN CILACAP

BUPATI BLORA PERATURAN BUPATI BLORA NOMOR 8B TAHUN 2012 TENTANG

BUPATI SINJAI PERATURAN BUPATI SINJAI NOMOR 5 TAHUN 2014 TENTANG

PERATURAN DEPUTI BIDANG PEMBIAYAAN KEMENTERIAN KOPERASI DAN USAHA KECIL DAN MENENGAH REPUBLIK INDONESIA. Nomor : 01/Per/Dep.

PROVINSI JAWA TENGAH PERATURAN BUPATI SRAGEN NOMOR 40 TAHUN 2015

LEMBARAN BERITA DAERAH KABUPATEN KARAWANG

Gubernur Jawa Barat DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

MENTERI DALAM NEGERI REPUBLIK INDONESIA

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN BANDUNG NOMOR 4 TAHUN 2012 PERATURAN DAERAH KABUPATEN BANDUNG NOMOR 4 TAHUN 2012 TENTANG

BUPATI SUKOHARJO PROVINSI JAWA TENGAH PERATURAN DAERAH KABUPATEN SUKOHARJO NOMOR 11 TAHUN 2016 TENTANG PEMBENTUKAN DANA CADANGAN DAERAH

BUPATI CIAMIS PROVINSI JAWA BARAT PERATURAN BUPATI CIAMIS NOMOR 7 TAHUN 2015 TENTANG

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA WALIKOTA MALANG,

PEMERINTAH KABUPATEN KOTAWARINGIN BARAT PERATURAN DAERAH KABUPATEN KOTAWARINGIN BARAT NOMOR 3 TAHUN 2009 TENTANG

PERATURAN WALIKOTA MALANG NOMOR 35 TAHUN 2010 TENTANG PENGELOLAAN BELANJA HIBAH, BELANJA BANTUAN SOSIAL DAN BELANJA TIDAK TERDUGA

PERATURAN DAERAH KABUPATEN LUMAJANG NOMOR 7 TAHUN 2015 TENTANG PEMBENTUKAN DANA CADANGAN DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA BUPATI LUMAJANG,

Transkripsi:

BUPATI BIMA PERATURAN BUPATI BIMA NOMOR 19 TAHUN 2017 TENTANG PETUNJUK TEKHNIS PENGELOLAAN DANA BERGULIR UNTUK PENGEMBANGAN USAHA KOPERASI DI KABUPATEN BIMA TAHUN ANGGARAN 2017 DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA BUPATI BIMA, Menimbang : a. bahwa dalam rangka pengembangan usaha koperasi di Kabupaten Bima agar dapat berperan dalam meningkatkan kesejahteraan anggotanya, perlu didukung dengan pemberian dana bergulir; b. bahwa untuk terarahnya dan tertib administrasi penyaluran dana bergulir untuk pengembangan usaha koperasi di Kabupaten Bima Tahun Anggaran 2017, perlu ditetapkan petunjuk tekhnis pengelolaannya; c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud huruf a dan huruf b, perlu menetapkan Peraturan Bupati tentang Petunjuk Tekhnis Pengelolaan Dana Bergulir untuk Pengembangan Usaha Koperasi di Kabupaten Bima Tahun Anggaran 2017; Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 69 Tahun 1958 tentang Pembentukan Daerah-Daerah Tingkat II Dalam Wilayah Daerah-Daerah Tingkat I Bali, Nusa Tenggara Barat dan Nusa Tenggara Timur (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1958 Nomor 122, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 1665); 2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 25 Tahun 1992 tentang Perkoperasian (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1992 Nomor 116, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3502); 3. Undang-Undang Nomor 28 Tahun 1999 tentang Penyelenggaraan Negara yang Bersih dan Bebas dari Korupsi, Kolusi dan Nepotisme (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1999 Nomor 75, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3851); 4. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2003 Nomor 47, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4286); 5. Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 5, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4355); 6. Undang-Undang Nomor 15 Tahun 2004 tentang Pemeriksaan, Pengelolaan dan Tanggung Jawab Keuangan Negara (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 66, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4400);

7. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan Antara Pemerintah Pusat dan Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 126, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4438); 8. Undang-Undang Nomor 15 Tahun 2006 tentang Badan Pemeriksa Keuangan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2006 Nomor 85, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia 4654); 9. Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor 58, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 5679); 10. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2011 tentang Pembentukan Peraturan Perundang-undangan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2011 Nomor 82, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 5234); 11. Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 1988 tentang Koordinasi Kegiatan Instansi Vertikal di Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1988 Nomor 10, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3373); 12. Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2005 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2005 Nomor 140, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4578); 13. Peraturan Pemerintah Nomor 79 Tahun 2005 tentang Pedoman Pembinaan dan Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2005 Nomor 165, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4593); 14. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 21 Tahun 2011 tentang Perubahan Kedua Atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah; 15. Peraturan Daerah Kabupaten Bima Nomor 6 Tahun 2008 tentang Pokok-Pokok Pengelolaan Keuangan Daerah; 16. Peraturan Daerah Kabupaten Bima Nomor 2 Tahun 2016 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Bima Tahun 2016-2021; 17. Peraturan Daerah Kabupaten Bima Nomor 4 Tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah Kabupaten Bima; 18. Peraturan Daerah Kabupaten Bima Nomor 6 Tahun 2016 tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2017; 19. Peraturan Bupati Bima Nomor 16 Tahun 2014 tentang Pedoman Pengelolaan Dana Bergulir pada Pemerintah Kabupaten Bima; 20. Peraturan Bupati Bima Nomor 37 Tahun 2016 tentang Penjabaran Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2017. BAB I KETENTUAN UMUM Pasal 1 Dalam Peraturan Bupati yang dimaksud dengan: 1. Daerah adalah Daerah Kabupaten Bima. 2. Pemerintah Daerah adalah Bupati sebagai unsur penyelenggara pemerintahan daerah yang memimpin urusan pemerintahan yang menjadi kewenangannya. 3. Bupati adalah Bupati Bima.

4. Sekretariat Daerah adalah Sekretariat Daerah Kabupaten Bima. 5. Badan Pengelolaan Pendapatan, Keuangan dan Aset Daerah adalah Badan Pengelolaan Pendapatan, Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bima yang selanjutnya disingkat BPPKAD Kabupaten Bima yang menyelenggarakan tugas pokok dan fungsi Pengelolaan Pendapatan, Keuangan dan Aset Daerah Pemerintah Kabupaten Bima. 6. Kepala Badan adalah Kepala Badan Pengelolaan Pendapatan, Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bima yang selanjutnya disebut Kepala BPPKAD Kabupaten Bima. 7. Dinas adalah Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Bima selaku Perangkat Daerah Teknis yang memfasilitasi Pembiayaan Dana Bergulir. 8. Kepala Dinas adalah Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Bima. 9. Keuangan Daerah adalah semua hak dan kewajiban daerah dalam rangka penyelenggaraan pemerintahan daerah yang dapat dinilai dengan uang termasuk di dalamnya segala bentuk kekayaan yang berhubungan dengan hak dan kewajiban daerah tersebut. 10. Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah yang selanjutnya disingkat APBD adalah rencana keuangan tahunan pemerintahan daerah yang dibahas dan disetujui bersama oleh pemerintah daerah dan DPRD, dan ditetapkan dengan peraturan daerah. 11. Dokumen Pelaksanaan Anggaran Satuan Kerja Perangkat Daerah yang selanjutnya disingkat DPA-SKPD merupakan dokumen yang memuat pendapatan dan belanja setiap Perangkat Daerah yang digunakan sebagai dasar pelaksanaan oleh pengguna anggaran. 12. Koperasi adalah badan usaha yang beranggotakan orang seorang atau badan hukum koperasi dengan melandaskan kegiatannya berdasarkan prinsip koperasi sekaligus sebagai gerakan ekonomi rakyat yang berdasarkan atas azas kekeluargaan. 13. Dana Bergulir adalah dana pemerintah daerah yang berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah yang disalurkan dalam bentuk pinjaman kepada koperasi dalam jangka waktu tertentu untuk memenuhi kebutuhan permodalan dalam berbagai usaha produktif, dan selanjutnya digulirkan kepada koperasi. 14. Pembiayaan Dana Bergulir adalah rangkaian kegiatan perkuatan permodalan dalam bentuk dana bergulir dari Pemerintah Daerah kepada pelaku koperasi dalam rangka pengembangan koperasi yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah. 15. Peserta Pembiayaan Dana Bergulir adalah koperasi yang memenuhi kriteria penerima dana yang ditetapkan dalam petunjuk tekhnis ini. 16. Tim verifikasi dan seleksi adalah tim yang melakukan verifikasi dan seleksi terhadap koperasi calon peserta program. 17. Jasa adalah harga tertentu atau kompensasi yang harus dibayar oleh penerima dana bergulir kepada pemerintah daerah atas fasilitas yang diterima dalam bentuk pinjaman dan dinyatakan dalam bentuk prosentase. BAB II TUJUAN DAN SASARAN Pasal 2 Pembiayaan Dana Bergulir bagi Koperasi dilaksanakan dengan tujuan : a. meningkatkan aktifitas pelayanan pada anggotanya; dan b. meningkatkan jumlah permodalan Koperasi.

Pasal 3 Sasaran Pembiayaan Dana Bergulir bagi Koperasi adalah untuk: a. terpenuhinya kebutuhan Modal untuk para anggota Koperasi; b. mengurangi ketergantungan pinjaman pada pihak ketiga dan perbankan; dan c. berkembangnya usaha Koperasi. BAB III BENTUK DANA BERGULIR Pasal 4 (1) Bentuk dana bergulir adalah berupa uang. (2) Dana bergulir sebagaimana dimaksud pada ayat (1) adalah pinjaman dari pemerintah daerah diberikan kepada Koperasi. BAB IV SUMBER DAN BESARNYA DANA BERGULIR Pasal 5 (1) Dana Bergulir bersumber dari pemerintah daerah melalui Dana Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) Badan Pengelolaan Pendapatan, Keuangan dan Aset Daerah untuk Tahun Anggaran 2017. (2) Besarnya Dana Bergulir sebagaimana dimaksud pada ayat (1) berjumlah Rp. 1.000.000.000,- (satu miliar rupiah). (3) Pinjaman Dana Bergulir kepada Koperasi dapat diberikan paling banyak sejumlah Rp 150.000.000,- (seratus lima puluh juta rupiah). BAB V PERSYARATAN PENERIMA DANA BERGULIR Pasal 6 Persyaratan untuk dapat ditetapkan sebagai penerima Dana Bergulir bagi koperasi adalah sebagai berikut : a. koperasi terdaftar dan berada dalam wilayah hukum dan administratif Pemerintah Daerah Kabupaten Bima; b. telah berbadan hukum dan telah melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) 2 tahun terakhir; c. memiliki usaha ekonomi produktif dan/atau usaha simpan pinjam; d. memiliki pengurus dan pengawas yang dipilih dan diangkat oleh anggota melalui rapat anggota; e. mengajukan permohonan tertulis dalam bentuk proposal kepada Bupati melalui Perangkat Daerah yang mengelola Dana Bergulir; f. diprioritaskan koperasi berstatus cukup sehat yaitu dengan melampirkan hasil penilaian kesehatan paling sedikit bernilai cukup sehat dan hasil penilaian dikeluarkan oleh Perangkat Daerah Terkait dan/atau Perangkat Daerah Teknis; g. menandatangani surat pernyataan kesediaan pengurus koperasi untuk mengangsur dan mengembalikan dana bergulir beserta jasa setelah jatuh tempo; dan h. mampu mengembalikan pinjaman sesuai batas waktu yang telah ditetapkan.

BAB VI VERIFIKASI, SELEKSI DAN PENETAPAN PENERIMA Pasal 7 (1) Untuk menilai kelayakan Koperasi peserta penerima Dana Bergulir sebagaimana dimaksud dalam pasal 6, Kepala Dinas membentuk Tim Verifikasi dan Seleksi. (2) Tim Verifikasi dan Seleksi sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dalam melaksanakan tugasnya bertanggung jawab kepada Kepala Dinas. (3) Penetapan Koperasi penerima Dana Bergulir ditetapkan dengan Keputusan Bupati. BAB VII TATA CARA PENCAIRAN DAN PENGEMBALIAN DANA Bagian Kesatu Tata Cara Pencairan Pasal 8 Tata Cara Pencairan Dana Bergulir untuk Koperasi sebagai berikut: a. Koperasi peserta penerima Dana Bergulir mengajukan permohonan pencairan dana kepada kepala Dinas dengan melampirkan dokumen-dokumen persyaratan pinjaman; b. Koperasi peserta penerima Dana Bergulir wajib membuka rekening tabungan atas nama koperasi yang ditandatangani oleh ketua dan bendahara; c. Dinas mengajukan permintaan pencairan kepada Bupati Bima melalui Kepala BPPKAD sejumlah dana untuk koperasi yang telah ditetapkan sebagai penerima dana bergulir setelah penandatanganan perjanjian pinjaman antara Dinas dengan Koperasi serta penandatanganan kwitansi tanda terima uang oleh ketua dan bendahara koperasi; d. Kepala BPPKAD Kabupaten Bima menerbitkan Surat Perintah Pembayaran Dana (SP2D) LS pada Koperasi penerima dana bergulir ; dan e. Koperasi penerima Dana Bergulir mencairkan dananya pada bank yang tertuang dalam SP2D. Bagian Kedua Pengembalian Dana Pasal 9 (1) Koperasi peserta penerima Dana Bergulir wajib mengembalikan pinjaman baik pokok maupun jasa setiap bulan dalam jangka waktu paling lama 1 (satu) Tahun. (2) Pengembalian pinjaman beserta jasa sebagaimana dimaksud pada ayat (1) mulai diangsur setelah penerimaan Pembiayaan Dana Bergulir bagi Koperasi. (3) Jasa pinjaman yang diterima dari Koperasi sebagaimana dimaksud ayat (1) dan ayat (2) dibebankan sebesar 7 % (tujuh persen) per tahun. BAB VIII MONITORING DAN PENGENDALIAN Pasal 10 (1) Koperasi peserta penerima Dana Bergulir wajib menyampaikan laporan bulanan tentang perkembangan dana kepada Bupati melalui Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Bima. (2) Dinas membuat laporan per triwulan kepada Bupati melalui Kepala BPPKAD sebagai bahan pengendalian Pembiayaan Dana Bergulir. (3) Monitoring dan evaluasi pelaksanaan Dana Bergulir dilakukan oleh Tim yang ditetapkan dengan Keputusan Bupati.

BAB IX KETENTUAN SANKSI Pasal 11 (1) Koperasi peserta penerima Dana Bergulir yang tidak mengembalikan pinjaman sebagaimana dimaksud Pasal 9 ayat (1) dan atau tidak memberikan laporan sebagaimana dimaksud Pasal 10 ayat (1) diberikan sanksi berupa peringatan lisan dan atau tertulis sampai 3 (tiga) kali. (2) Apabila koperasi peserta penerima Dana Bergulir tidak melaksanakan ketentuan sanksi sebagaimana dimaksud pada ayat (1), Kepala Dinas berhak melaporkan kepada Aparat Pengawasan Internal Pemerintah (APIP). (3) Bagi Koperasi yang menunggak membayar angsuran tidak akan diberikan Dana Bergulir untuk selanjutnya. BAB X KETENTUAN PERALIHAN Pasal 12 Hal-hal yang belum diatur dalam peraturan ini sepanjang mengenai tekhnis pelaksanaan pembiayaan dana bergulir akan diatur lebih lanjut oleh Kepala Dinas. Pasal 13 Peraturan Bupati ini mulai berlaku pada tanggal diundangkan. Agar setiap orang mengetahuinya, memerintahkan pengundangan Peraturan Bupati ini dengan penempatannya dalam Berita Daerah Kabupaten Bima. Ditetapkan di : Bima pada tanggal : 11 April 2017 BUPATI BIMA, TTD Hj. INDAH DHAMAYANTI PUTRI Diundangkan di : Bima Pada tanggal : 11 April 2017 SEKRETARIS DAERAH KABUPATEN BIMA, TTD Drs. H. M. TAUFIK HAK, M.Si NIP. 196312311987021049 BERITA DAERAH KABUPATEN BIMA TAHUN 2017 NOMOR 392