BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Era reformasi merupakan era perubahan dalam kehidupan berbangsa dan

dokumen-dokumen yang mirip
BAB 1 PENDAHULUAN. Indonesia, (Jakarta: Kencana, 2006), hal. 51. Grafindo Persada, 2004), hal. 18. Tahun TLN No. 3790, Pasal 1 angka 2.

BAB I PENDAHULUAN. berinteraksi dengan alam kehidupan sekitarnya. 1. ketentuan yang harus dipatuhi oleh setiap anggota masyarakat.

BAB I PENDAHULUAN. Manusia di dalam kehidupannya mempunyai bermacam-macam kebutuhan

BAB I PENDAHULUAN. dalam negeri serta turut aktif dalam membina kemitraan dengan Usaha Kecil dan

BAB I PENDAHULUAN. Dewasa ini perkembangan era globalisasi yang semakin pesat berpengaruh

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Perjanjian kerjasama berawal dari perbedaan kepentingan yang dicoba

BAB I PENDAHULUAN. tidak asing dikenal di tengah-tengah masyarakat adalah bank. Bank tersebut

BAB 1 PENDAHULUAN. hal. 2. diakses 06 September Universitas Indonesia

BAB I PENDAHULUAN 1.1 LATAR BELAKANG

BAB I PENDAHULUAN. macam kegiatan untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Untuk dapat memenuhi

BAB I PENDAHULUAN. Penggunaan lembaga jaminan sudah sangat populer dan sudah tidak asing

BAB I PENDAHULUAN. untuk memperlancar roda pembangunan, dan sebagai dinamisator hukum

BAB 1 PENDAHULUAN. Perjanjian pengalihan..., Agnes Kusuma Putri, FH UI, Universitas Indonesia

BAB I PENDAHULUAN. sehingga dengan banyaknya industri rokok tersebut, membuat para produsen

BAB I PENDAHULUAN. Indonesia. Hal janji adalah suatu sendi yang amat penting dalam Hukum

III.METODE PENELITIAN. permasalahan-permasalahan yang timbul di dalam gejala bersangkutan. 1

BAB I PENDAHULUAN. melayani masyarakat yang ingin menabungkan uangnya di bank, sedangkan

BAB I PENDAHULUAN. KUHPerdata, ketentuan ini berbunyi Semua persetujuan yang dibuat secara sah berlaku

BAB I PENDAHULUAN. kelihatan megah dan bersih sehingga konsumen (pembeli ) berkeinginan. untuk mengunjunginya dan belanja.

BAB 1 PENDAHULUAN. sumber daya alam merupakan karunia Tuhan Yang Maha Esa. Tanah. tanah, sehingga setiap manusia berhubungan dengan tanah.

BAB I PENDAHULUAN. sehari-hari digerakan dengan tenaga manusia ataupun alam. mengeluarkan Peraturan Perundang-undangan No. 15 Tahun 1985 tentang

BAB I PENDAHULUAN. pembangunan sarana dan prasarana lainnya. akan lahan/tanah juga menjadi semakin tinggi. Untuk mendapatkan tanah

BAB I PENDAHULUAN. negara Indonesia yang menganut Negara welfare state yaitu negara yang

BAB I PENDAHULUAN. kemudian diiringi juga dengan penyediaan produk-produk inovatif serta. pertumbuhan ekonomi nasional bangsa Indonesia.

BAB I PENDAHULUAN. haknya atas tanah yang bersangkutan kepada pihak lain (pembeli). Pihak

KONSTRUKSI HUKUM PERUBAHAN PERJANJIAN KERJA WAKTU TIDAK TERTENTU MENJADI PERJANJIAN KERJA WAKTU TERTENTU

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Dalam keadaan yang sedang dilanda krisis multidimensi seperti yang

BAB I PENDAHULUAN. rupiah terhadap Dollar US hingga mencapai lebih dari Rp ,- (posisi

BAB I PENDAHULUAN. sedang pihak lain menuntut pelaksanaan janji itu. 1. perjanjian dalam Pasal 1313 KUHPerdata adalah Suatu perjanjian adalah

BAB I PENDAHULUAN. Suatu perusahaan dalam rangka pengembangan usahanya dimungkinkan

BAB I PENDAHULUAN. 1.1.Latar Belakang. Hukum adalah segala aturan yang menjadi pedoman perilaku setiap orang

BAB I PENDAHULUAN. hidup untuk masyarakat dan dirinya dalam menampakkan jati diri.

BAB 1 PENDAHULUAN. seperti perlengkapan rumah, transportasi dan lain-lain 1.

BAB I PENDAHULUAN. keduanya diperlukan intermediary yang akan bertindak selaku kreditur yang

BAB I PENDAHULUAN. masyarakat Indonesia. Pengangkutan menjadi penting karena. pengirim mengikatkan diri untuk membayar uang angkutan.

BAB I PENDAHULUAN. mampu memenuhi segala kebutuhannya sendiri, ia memerlukan tangan ataupun

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Munculnya berbagai lembaga pembiayaan dewasa ini turut memacu

BAB I PENDAHULUAN. dilaksanakannya dalam sebuah perjanjian yang di dalamnya dilandasi rasa

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian ini menggunakan pendekatan yuridis normatif (normative legal

BAB I PENDAHULUAN. Jaminan atau agunan yang diajukan atau yang diberikan oleh debitur

BAB I PENDAHULUAN. kebutuhan hidupnya. Dalam memenuhi segala kebutuhan hidup, akal dan pikiran. Ia memerlukan tangan ataupun bantuan dari pihak lain.

BAB I PENDAHULUAN. pihak untuk saling mengikatkan diri. Dalam kehidupan sehari-hari seringkali

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. nasional. Menurut Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik

BAB I PENDAHULUAN. beli, tetapi disebutkan sebagai dialihkan. Pengertian dialihkan menunjukkan

BAB I PENDAHULUAN. Dalam suatu transaksi jual beli, apapun jenis benda yang diperjual-belikan

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Pembangunan dan perkembangan perekonomian pada umumnya dan

Lex Privatum, Vol. III/No. 4/Okt/2015

BAB III METODE PENELITIAN. Jenis penelitian yang digunakan adalan penelitian normatif empiris. Penelitian

BAB I PENDAHULUAN. berbagai usaha yang terus berkembang di segala bidang. Usaha yang

BAB I PENDAHULUAN. jenis dan variasi dari masing-masing jenis barang dan atau jasa yang akan

BAB I PENDAHULUAN. dan meninggal dunia di dalam masyarakat. Dalam hidup bermasyarakat yang

BAB I PENDAHULUAN. Peran bank sangat besar dalam mendorong pertumbuhan ekonomi suatu

BAB I PENDAHULUAN. Istilah perjanjian baku berasal dari terjemahan bahasa Inggris, yaitu standard

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. signigfikan terhadap sistem ekonomi global dewasa ini. Teknologi telah

BAB III METODE PENELITIAN. penelitian tersebut dipergunakan dalam upaya memperoleh data yang benar-benar

Undang-Undang Merek, dan Undang-Undang Paten. Namun, pada tahun waralaba diatur dengan perangkat hukum tersendiri yaitu Peraturan

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Seiring dengan gencar-gencarnya Pemerintah meningkatkan kegiatan

BAB I PENDAHULUAN. pembiayaan. Bank sebagai lembaga keuangan ternyata tidak cukup mampu untuk

BAB I PENDAHULUAN. hukum membutuhkan modal untuk memulai usahanya. Modal yang diperlukan

BAB I PENDAHULUAN. bisnis internasional. Bentuk kerjasama bisnis ini ditandai dengan semakin

BAB I PENDAHULUAN. menyentuh segala aspek kehidupan manusia. Komunikasi adalah sebuah proses

BAB I PENDAHULUAN. Bank menurut pengertian umum dapat diartikan sebagai tempat untuk

DAFTAR PUSTAKA. Amirin, M. Tatang, 2000, Menyusun Rencana Penelitian, Raja Grafindo Persada,

BAB I PENDAHULUAN. berwujud perjanjian secara tertulis (kontrak). berjanji untuk melakukan suatu hal. 1

III. METODE PENELITIAN. dengan menggunakan dua macam pendekatan yaitu : Pendekatan secara yuridis normatif adalah penelitian hukum yang

BAB I PENDAHULUAN. dapat memenuhi kebutuhannya sebagaimana tersebut di atas, harus. mempertimbangkan antara penghasilan dan pengeluaran.

III. METODE PENELITIAN. Penelitian hukum merupakan kegiatan ilmiah yang didasarkan kepada metode,

BAB I PENDAHULUAN. mempertahankan eksistensinya di dunia. Naluri self preservasi selalu. mengatasi bahaya-bahaya yang dapat mengancam eksistensinya.

PENDAHULUAN. Tanah merupakan salah satu kebutuhan pokok bagi masyarakat di. Indonesia. Kebutuhan masyarakat terhadap tanah dipengaruhi oleh jumlah

BAB II KONTRAK PENGADAAN BARANG. A. Pengertian Kontrak Menurut KUHPerdata Didalam perundang-undangan tidak disebutkan secara tegas pengertian

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Dalam perkembangan kebutuhan manusia pada umumnya dan pengusaha

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Pembangunan nasional yang dilaksanakan selama ini merupakan

BAB II TINJAUAN UMUM TENTANG GADAI

BAB I PENDAHULUAN. pendidikan diantaranya adalah persaingan antara siswa sebagai peserta didik yang

BAB I PENDAHULUAN. masyarakat menyebabkan bertambahnya populasi kendaraan pribadi yang merupakan faktor penunjang

BAB I PENDAHULUAN. dengan pelaku usaha yang bergerak di keuangan. Usaha keuangan dilaksanakan oleh perusahaan yang bergerak di bidang

A. Latar Belakang Masalah

BAB II TINJAUAN UMUM TENTANG PERJANJIAN DAN PENGATURAN MENURUT KUH PERDATA. A. Pengertian Perjanjian dan Asas Asas dalam Perjanjian

BAB I PENDAHULUAN. Pelaksanaan pasal 33 Undang-Undang Dasar 1945 tentang perekonomian nasional

BAB III METODE PENELITIAN. normatif empiris adalah penelitian hukum mengenai pemberlakuan ketentuan

BAB I PENDAHULUAN. yang dilakukan oleh bank sebagai suatu lembaga keuangan, sudah semestinya. hukum bagi semua pihak yang berkepentingan.

BAB III METODE PENELITIAN. membandingkan dengan standar ukuran yang telah ditentukan. 1

III. METODE PENELITIAN

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Pertumbuhan dan perkembangan ekonomi di Indonesia tidak dapat di

III. METODE PENELITIAN. permasalahan-permasalahan yang timbul di dalam gejala bersangkutan. 73

BAB I PENDAHULUAN. gamelan, maka dapat membeli dengan pengrajin atau penjual. gamelan tersebut dan kedua belah pihak sepakat untuk membuat surat

A. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. membayar royalti dalam jumlah tertentu dan untuk jangka waktu tertentu.

BAB III METODE PENELITIAN. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan satu macam

BAB I PENDAHULUAN. maupun waktu dalam menjalin bekerja sama. Transaksi-transaksi perdagangan

PELAKSANAAN PERJANJIAN PEMBORONGAN PEKERJAAN ANTARA DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA PROPINSI SUMATERA BARAT DENGAN CV. SARANA BARU PADANG SKRIPSI

BAB I PENDAHULUAN. kalangan individu maupun badan usaha. Dalam dunia usaha dikenal adanya

III. METODE PENELITIAN. yuridis normatif dan pendekatan yuridis empiris, pendekatan yuridis normatif

BAB III METODE PENELITIAN

BAB I PENDAHULUAN. hukum tentang tanah diatur dalam Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1960 tentang

BAB II PERJANJIAN DAN WANPRESTASI SECARA UMUM

BAB I PENDAHULUAN. dalam masyarakat itu sendiri, untuk mengatasi permasalahan tersebut dalam hal ini

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah Pembangunan ekonomi Indonesia tidak bisa lepas dari dasar falsafah

Transkripsi:

9 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Era reformasi merupakan era perubahan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Era reformasi telah dimulai sejak tahun 1998 yang lalu. Latar belakang lahirnya era reformasi adalah tidak berfungsinya roda pemerintahan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, terutama di bidang politik, ekonomi, dan hukum. Maka dengan adanya reformasi, penyelenggara negara berkeinginan untuk melakukan perubahan secara radikal (mendasar) dalam ketiga bidang tersebut. 1 Industri farmasi saat ini sudah sangat berkembang pesat dalam rangka memenuhi obat-obatan dan jenis perbekalan farmasi lainnya secara nasional. Perusahaan farmasi sebagai perusahaan pada umumnya melakukan kegiatan usaha yang meliputi proses menghasilkan barang yaitu obat-obatan dan juga bagaimana agar produk yang dihasilkan tersebut dapat dipasarkan hingga sampai pada konsumen. Pemasaran produk tersebut dapat dilakukan oleh pembantu pengusaha yangsalah satu diantaranya adalah distributor kepada apotek. Apotek berperan sebagai wadah atau tempat kegiatan penyaluran mengenai pemasokan dan pengeluaran barang yang berupa obat-obatan dari distributor dan distributor berperan sebagai mitra usaha yang menyelenggarakan penyaluran barang tersebut, 1 Salim H.S., Hukum Kontrak Teori & Teknik Penyusunan Kontrak, Sinar Grafika, Jakarta, 2008, hlm. 1.

10 hal ini terjadi apabila para pihak telah mencapai kesepakatan untuk menjalankan kegiatan tersebut. Kerjasama yang terjadi antara pihak apotek dengan distributor obat merupakan suatu kegiatan ekonomi yang mengandung aspek hukum dalam lingkup perjanjian. Beberapa pendapat ahli memberikan definisi mengenai hukum, menurut Plato Hukum merupakan peraturan-peraturan yang teratur dan tersusun baik yang mengikat masyarakat, kemudian E. Utrecht menyatakan Hukum merupakan himpunan petunjuk hidup mengenai perintah dan larangan yang mengatur tata tertib dalam suatu masyarakat, ketika terjadi pelanggaran dari petunjuk tersebut dapat menimbulkan tindakan oleh pemerintah. Perjanjian kerjasama merupakan suatu bentuk kerjasama yang berlandaskan atas perjanjianperjanjian yang di buat dan di tandatangani oleh para pihak yang melakukan kerjasama. Kebutuhan masyarakat luas akan terpenuhinya perbekalan farmasi berupa obat-obatan, alat kesehatan dan perbekalan lainnya bisa terlaksana dengan baik berkat adanya kerjasama yang baik antara pihak produsen yang memproduksi perbekalan farmasi yaitu pabrik farmasi dengan pihak distributor yang menyalurkan dan memasarkan langsung kepada apotek, toko obat, rumah sakit dan lain-lain. Pemasaran produk obat-obatan dari distributor ataupun dari perusahaan obat tersebut kepada apotek, pastinya memiliki suatu hubungan dagang yang harus didasarkan pada suatu hukum yang mengaturnya maka segala kegiatannya selalu diawali dengan perjanjian yang diadakan dan disepakati oleh para pihak

11 sehingga terciptanya keseimbangan dalam pelaksanaan hak dan kewajiban serta tanggung jawab yang timbul akibat hubungan hukum tersebut. Suatu perjanjian adalah merupakan suatu peristiwa, dimana seseorang berjanji kepada orang lain, atau dua orang saling berjanji untuk melakukan sesuatu. 2 Tidak jarang perjanjian tersebut dibuat secara lisan, untuk sebagian orang yang membuat perjanjian dalam bentuk tertulis baik yang memiliki jangka waktu tertentu atau jangka waktu lamabertujuan untuk pembuktian dalam pelaksanaannya. Suatu perjanjian adalah semata-mata suatu persetujuan yang diakui oleh hukum, yang merupakan kepentingan pokok dalam dunia usaha. 3 Perikatan paling banyak dilahirkan dari suatu peristiwa dimana dua orang atau lebih saling menjanjikan sesuatu. Peristiwa ini paling tepat dinamakan perjanjian, yaitu suatu peristiwa yang berupa suatu rangkaian janji-janji. Perkataan perjanjian sudah sangat populer dikalangan masyarakat. 4 Adapun unsur-unsur yang tercantum dalam hukum perjanjian adalah : 5 1. Adanya kaidah hukum Kaidah dalam hukum perjanjian dapat dibagi menjadi 2 macam, yaitu tertulis dan tidak tertulis. Kaidah hukum perjanjian tertulis adalah kaidah-kaidah hukum yang terdapat dalam kaidah peraturan perundang-undangan, traktat dan yurisprudensi. Sedangkan kaidah hukum perjanjian tidak tertulis adalah kaidah-kaidah hukum yang timbul, tumbuh dan hidup dalam masyarakat. Konsep-konsep hukum ini berasal dari hukum adat. 2 R. Subekti, Hukum Perjanjian, PT. Intermasa, Jakarta, 1985, hlm. 7. 3 Ibid, hlm. 2. 4 Mashudi dan Chidir Ali, Pengertian-pengertian Elementer Hukum Perjanjian Perdata, C.V Mandar Maju, Bandung, 2001, hlm. 19. 5 Salim H.S., Op.Cit hlm. 4-5.

12 2. Subjek hukum Istilah lain dari subjek hukum adalah rechtperson. Rechtperson diartikan sebagai pendukung hak dan kewajiban. Yang menjadi subjek hukum dalam hukum perjanjian adalah kreditur dan debitur. Kreditur adalah orang yang berpiutang, sedangkan debitur adalah orang yang berutang. 3. Adanya prestasi Prestasi adalah apa yang menjadi hak kreditur dan kewajiban debitur. Prestasi terdiri dari : Memberikan sesuatu, berbuat sesuatu, dan tidak berbuat sesuatu. 4. Kata sepakat Di dalam Pasal 1320 KUH Perdata ditentukan 4 syarat sahnya perjanjian. Salah satunya adalah adanya kata sepakat (konsensus). Kesepakatan adalah persesuaian pernyataan kehendak antara para pihak. 5. Akibat hukum Setiap perjanjian yang dibuat oleh para pihak akan menimbulkan akibat hukum. Akibat hukum adalah timbulnya hak dan kewajiban. Hak adalah suatu kenikmatan dan kewajiban adalah suatu beban. Hukum tentu sangat terkait dengan kehidupan sosial masyarakat, dalam konteks hubungan sosial masyarakat, dimensi hukum dapat dipahami sebagai kaidah atau norma yang merupakan petunjuk hidup atau pedoman perilaku yang pantas diharapkan. Disini hukum bermaksud mengatur tata tertib masyarakat. Oleh karena itu, ketika petunjuk hidup tersebut yang berisi perintah dan larangan

13 ini dilanggar, maka dapat menimbulkan tindakan dalam bentuk pemberian sanksi dari pemerintah atau penguasa masyarakat. 6 Distributor berkaitan dengan pendistribusian, secara umum distribusi merupakan kegiatan penyaluran barang dari produsen hingga sampai ke tangan konsumen. Secara sederhana dapat dikatakan bahwa distributor adalah orang atau lembaga yang menyalurkan barang atau jasa dari produsen ke tangan konsumen. Menurut KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia) 7 distributor adalah orang atau badan yang bertugas mendistribusikan barang (dagangan), penyalur. Selain itu, distributor dapat pula dikatakan sebagai perantara yang menyalurkan produk dari pabrikan (manufacturer) ke pengecer (retailer). Secara umum untuk penyaluran obat-obatan dilaksanakan oleh distributor farmasi yang dikenal dengan istilah Pedagang Besar Farmasi (PBF), kegiatan penyaluran ini dilakukan dengan pertimbangan untuk mengurangi beban biaya transaksi maupun operasional dalam pengendalian penyaluran barang, yang kemudian setelah dari pabrikan selanjutnya distributor akan menyalurkan lagi ke rumah sakit, apotek, toko obat, grosir, maupun instansi kesehatan dan pengobatan lainnya. Distributor obat (PBF) dalam melaksanakan kegiatannya sebagai pendistribusi barang-barang pada umumnya meliputi kegiatan pemasokan obat dan pengeluaran obat. Pemasokan obat yaitu kegiatan dimana distributor memasukkan barang-barang dalam hal ini obat-obatan dan alat kesehatan lainnyakepada apotek sesuai dengan permintaan yang sudah dibuat oleh apotek. 6 Lukman Santoso, Hukum Perjanjian Kontrak, Cakrawala, Yogyakarta, 2012, hlm. 6. 7 Kamus Besar Bahasa Indonesia Online, http://kbbi.web.id/distributor. Terakhir kali diakses pada tanggal 22 Mei 2013.

14 Hal ini berlaku untuk distributor obat yang sudah menjadi langganan apotek tersebut. Untuk distributor obat yang baru pertama kali mengadakan kerjasama dengan apotek dan menawarkan produk obat-obatan yang baru pertama kali diproduksi sehingga belum ada iklannya di media elektronik maupun media cetak dan masyarakat masih asing akan produk tersebut, dalam hal ini distributor akan menawarkan produk tersebut untuk dititip jual kepada apotek, apabila sudah terjadi kesepakatan diantara para pihak maka distributor akan memasukkan produk tersebut yang jumlah dan jenisnya serta jangka waktunya sesuai dengan kesepakatan para pihak. Kegiatan pengeluaran obat yang dilakukan oleh distributor adalah berkaitan dengan kegiatan pemasokan obat dimana dalam hal ini distributor yang sudah memasukkan barang-barangnya kepada apotek akan mengeluarkan kembali barang-barang tersebut apabila barang-barang yang dimasukkan tersebut tidak kunjung laku pada saat sudah jatuh tempo atau obat tersebut sudah mendekati kadaluarsa, adanya larangan dari Balai Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) dan hal-hal sejenis lainnya yang membuat barang tersebut akan dikeluarkan kembali oleh distributor dengan memberikan pembatasan jangka waktu untuk pelaporan mengenai kondisi barang-barang tersebut yang sesuai dengan kesepakatan para pihak. Sehingga tidak ada pihak yang dirugikan dalam kerjasama ini. Apabila kerusakan berada di bawah pengawasan apotek, maka pihak apotek berkewajiban untuk membayar seharga nilai barang yang rusak tersebut.

15 Dalam kerjasama ini tentu berkaitan langsung dengan nilai ekonomi. Yang secara umum mencakup kesepakatan para pihak mengenai prosedur sistem pembayaran yang akan dilaksanakan pihak apotik kepada distributor atas prestasi yang sudah dilaksanakan.sistem pembayaran merupakan sistem yang berkaitan dengan pemindahan sejumlah nilai uang dari satu pihak ke pihak lain. Media yang digunakan untuk pemindahan nilai uang tersebut sangat beragam, mulai dari penggunaan alat pembayaran yang sederhana sampai pada penggunaan sistem yang kompleks dan melibatkan berbagai lembaga berikut aturan mainnya. 8 Sistem mencakup seperangkat aturan, lembaga dan mekanisme yang digunakan untuk melaksanakan pemindahan dana guna memenuhi suatu kewajiban yang timbul dari suatu kegiatan ekonomi. 9 Banyaknya jenis perjanjian yang terdapat di dalam masyarakat telah memberikan kebebasan bagi masyarakat untuk melakukan perjanjian, asalkan perjanjian yang dibuat tersebut tidak bertentangan dengan ketertiban umum, kebiasaan dan kesusilaan. Secara garis besar perjanjian dapat dibedakan dalam beberapa jenis, yaitu sebagai berikut: 10 1. Perjanjian Timbal Balik Perjanjian timbal balik adalah perjanjian yang memberikan hak dan kewajiban kepada para pihak. Perjanjian ini merupakan perjanjian yang paling umum terjadi di masyarakat, misalnya perjanjian tukarmenukar dan perjanjian sewa-menyewa. 8 http://www.bi.go.id/web/id/sistem+pembayaran/. Terakhir kali diakses pada tanggal 2 Mei 2013. 9 Undang-Undang No. 23 Tahun 1999 Pasal 1 angka 6 tentang Bank Indonesia. 10 Abdulkadir Muhammad, Hukum Perikatan, Bandung Pers, Bandung, 1982, hlm. 78.

16 2. Perjanjian Sepihak Perjanjian sepihak adalah perjanjian yang hanya memberikan keuntungan pada satu pihak saja, misalnya perjanjian pinjam pakai. 3. Perjanjian Percuma Perjanjian percuma adalah perjanjian yang hanya memberikan keuntungan pada satu pihak saja, misalnya perjanjian pinjam pakai. 4. Perjanjian dengan alas hak yang membebani Perjanjian ini adalah perjanjian dimana terdapat prestasi dari pihak yang satu selalu terdapat kontra prestasi dari pihak lainnya dan antara kedua prestasi itu ada hubungannya menurut hukum. Kontra prestasi itu berupa kewajiban pihak lain, tetapi juga pemenuhan suatu imbalan. 5. Perjanjian Bernama Perjanjian bernama adalah perjanjian yang mempunyai nama sendiri yang dikelompokkan sebagai kelompok perjanjian khusus. Mengenai perjanjian bernama ini ditegaskan dalam Pasal 1319 KUH Perdata yaitu: Semua persetujuan, baik yang mempunyai suatu nama khusus maupun yang tidak dikenal dengan satu nama tertentu, tunduk pada peraturan-peraturan umum yang termuat dalam bab ini dan bab yang lalu. Perjanjian ini jumlahnya terbatas, misalnya: perjanjian jual beli, perjanjian pemberian kuasa dan perjanjian asuransi. 6. Perjanjian Tidak Bernama Perjanjian tidak bernama adalah suatu perjanjian yang tidak diatur secara khusus dalam KUH Perdata dan jumlahnya tidak terbatas.

17 7. Perjanjian Konsensual Perjanjian konsensual adalah perjanjian yang timbul karena adanya persesuaian kehendak antara para pihak, untuk sahnya perjanjian ini tidak memerlukan suatu formalitas, yang terpenting adalah adanya penyerahan yang sah. 8. Perjanjian Riil Perjanjian Riil adalah suatu perjanjian dimana disamping adanya kesepakatan para pihak, juga sekaligus dilakukan penyerahan barang secara nyata. Hukum perjanjian bersifat terbuka dan dapat dikatakan mempunyai suatu asas kebebasan berkontrak, artinya kebebasan diberikan seluas-luasnya kepada siapapun juga untuk mengadakan perjanjian yang berisi apa saja asalkan tidak melanggar undang-undang, ketertiban umum, dan kesusilaan. Sebagaimana diketahui bahwa hukum perjanjian dalam KUH Perdata menganut sistem terbuka atau asas kebebasan berkontrak, dapat dilihat dari rumusan Pasal 1338 ayat (1) KUH Perdata yaitu semua perjanjian yang dibuat secara sah, berlaku sebagai undang-undang bagi mereka yang membuatnya. Asas kebebasan berkontrak sebagai landasan terbentuknya perjanjian memberikan pengertian, bahwa dalam suatu perjanjian haruslah dilakukan dengan adanyakesepakatan-kesepakatan dari para pihak yang dibentuk secara bebas tanpa paksaan, dimana para pihak diberi kebebasan dalam membuat perjanjian mengenai hal apa saja yang akan dicantumkan dalam klausula perjanjian hingga tercapainya kesepakatan dari para pihak. Kebebasan ini berperan sebagai

18 keabsahan dari perjanjian itu sendiri. Masyarakat bebas untuk menentukan dan memilih pihak lain dalam melakukan perikatan (perjanjian) sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan taraf hidup dalam meningkatkan usaha agar lebih maju, lebih efisien dan lebih mendapatkan keuntungan. Adanya hubungan yang saling bergantungan dan saling menguntungkan dalam perjanjian antara pihak apotek dengan distributor obat (Pedagang Besar Farmasi) ini maka haruslah para pihak seimbang dalam mempertimbangkan pencantuman pemenuhan hak dan kewajiban dalam pelaksanaan perjanjian tersebut dan harus tegas diatur kedudukannya sehingga tidak ada pihak yang dirugikan. Akibat adanya hubungan hukumtersebut menimbulkan hak dan kewajiban bagi para pihakdalam pelaksanaan kerjasama yang terjadi. Pihak apotek dan distributor dalam membuat perjanjian sudah mempertimbangkan segala hal ikhwal yang akan mereka hadapi dalam pelaksanaan kerjasama tersebut. Salah satunya adalah mengenai sistem pembayaran yang menjadi kewajiban bagi pihak apotek setelah pihak distributor melaksanakan kewajiban dalam penyaluran obatobatan. Bagaimana kesepakatan masing-masing pihak mengenai pembayaran setelah pihak distributor menyalurkan obat-obatan kepada pihak apotek, bagaimana prosedur dan bentuk pelaksanaan kerjasama yang dilakukan para pihak. Berdasarkan hal tersebut diatas, penulis akan membahas lebih lanjut mengenai segi-segi hukum perjanjian dalam sistem pembayaran dari pihak apotek kepada distributor obat mengenai pemasokan dan pengeluaran obat, sejauh mana

19 masing-masing pihak dapat mempertanggungjawabkan hak dan kewajibannya dan bagaimana bentuk pelaksanaan kerjasama tersebut serta hambatan-hambatan apa saja yang muncul diantara para pihak. Maka penulis tertarik untuk melakukan penelitian yang kemudian akan dituangkan dalam penulisan skripsi yang berjudul: Segi-Segi Hukum Perjanjian Dalam Sistem Pembayaran Dari Pihak Apotek Kepada Distributor Obat Mengenai Pemasokan Dan Pengeluaran Obat (Pada Apotek Umi Farma Jalan Karya Kasih No.104 Medan Johor) B. Permasalahan Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan di atas, maka pokok permasalahan yang dapat dikemukakan untuk dikaji selanjutnya adalah sebagai berikut : 1. Bagaimana bentuk pelaksanaan kerjasama antara pihak apotek dengan distributor obat dalam sistem pembayaran mengenai pemasokan dan pengeluaran obat? 2. Bagaimana hak dan kewajiban para pihak dalam pelaksanaan kerjasama mengenai sistem pembayaran serta pemasokan dan pengeluaran obat? 3. Apa yang menjadi hambatan dalam pelaksanaan kerjasama mengenai sistem pembayaran serta pemasokan dan pengeluaran obat antara pihak apotek dengan pihak distributor? C. Tujuan Penulisan

20 Adapun hal yang menjadi tujuan penulis dalam melakukan penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Untuk mengetahui bentuk pelaksanaan kerjasama antara pihak apotek dengan distributor dalam sistem pembayaran mengenai pemasokan dan pengeluaran obat, 2. Untuk mengetahui hak dan kewajiban para pihak dalam pelaksanaan kerjasama antara pihak apotek dengan distributor dalam sistem pembayaran mengenai pemasokan dan pengeluaran obat, 3. Untuk mengetahui hal apa saja yang menjadi hambatan dalam pelaksanaan kerjasama antara pihak apotek dengan pihak distributor dalam sistem pembayaran mengenai pemasokan dan pengeluaran obat. D. Manfaat Penulisan Mengenai manfaat yang diharapkan melalui penulisan ini terhadap ketiga pokok permasalahan di atas terdiri dari dua manfaat sebagai berikut : 1. Manfaat Teoretis Secara teoretis penelitian ini diharapkan akan menambah dan memperluas wawasan dan pengetahuan di bidang ilmu hukum, khususnya yang berhubungan dengan segi-segi hukum perjanjian dalam sistem pembayaran dari pihak apotek kepada distributor obat mengenai pemasokan dan pengeluaran obat. 2. Manfaat Praktis

21 Penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai bahan masukan dan sumbangan pemikiran dalam upaya pembaharuan hukum perdata khususnya dalam memberikan masukan bagi perkembangan industri farmasi mengenai segi-segi hukum perjanjian dalam sistem pembayaran mengenai pemasokan dan pengeluaran obat. E. Metode Penelitian 1. Jenis Penelitian Di dalam melakukan penelitian ini, penulis menggunakan metode yuridis normatif dan yuridis empiris. Penelitian yuridis normatif adalah metode penelitian hukum yang dilakukan dengan meneliti bahan pustaka atau data sekunder belaka. 11 Sedangkan yang dimaksud dengan penelitian yuridis empiris adalah metode penelitian hukum yang dilakukan untuk mendapatkan data primer, melihat hukum dalam artian yang nyata atau dapat dikatakan melihat, meneliti bagaimana bekerjanya hukum di masyarakat. 2. Lokasi Penelitian Dan Sifat Penelitian Penelitian ini dilakukan di Medan, yang menjadi tempat berdirinya Apotek Umi Farma. Adapun yang menjadi alas an penulis melakukan penelitian di tempat tersebut dikarenakan Apotik Umi Farma merupakan 11 Soerjono Soekanto dan Sri Mamudji, Penelitian Hukum Normatif : Suatu Tinjauan Singkat, Rajawali Pers, Jakarta, 2001, hlm. 13-14.

22 salah satu Apotek di kota Medan yang melakukan kegiatan penyaluran obat dengan distributor obat atau pabrik besar farmasi dan penulis memiliki kemudahan dalam mendapatkan data dibandingkan dengan Apotek lainnya. Spesifikasi penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu penelitian deskriptif analitis. Maksud dari penelitian ini adalah untuk memperoleh gambaran yang lengkap dan jelas tentang permasalahan yang ada pada masyarakat yang kemudian dikaitkan dengan ketentuanketentuan atau peraturan-peraturan hukum yang berlaku, sehingga akhirnya dapat diperoleh kesimpulan. 3. Jenis dan Sumber Data Penelitian merupakan suatu kegiatan ilmiah yang berkaitan dengan analisis dan konstruksi yang dilakukan secara metodologis, sistematis, dan konsisten. Yang dimaksud dengan metodologis berarti sesuai dengan metode atau cara tertentu, sistematis adalah berdasarkan suatu sistem, konsisten berarti tidak adanya hal-hal yang bertentangan dengan suatu kerangka tertentu. 12 Jenis sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder didukung oleh data primer. a. Data Primer Data primer yaitu data yang diperoleh secara langsung dari informan dengan cara wawancara bebas terpimpin, yaitu dengan terlebih dahulu mempersiapkan pokok-pokok pertanyaan (guide interview) sebagai 12 Tatang M. Amirin, Menyusun Rencana Penelitian, Raja Grafindo Persada, Jakarta, 2000, hlm. 92.

23 pedoman dan variasi-variasi dengan situasi ketika wawancara pada Apotek Umi Farma Jalan Karya Kasih No.104 Medan Johor. b. Data Sekunder Data Sekunder yaitu data yang diperoleh melalui studi kepustakaan guna mendapatkan landasan teoretis terhadap segi-segi hukum perjanjian dalam sistem pembayaran dari pihak apotek kepada distributor obat mengenai pemasokan dan pengeluaran obat. Selain itu tidak menutup kemungkinan diperoleh bahan hukum lain, dimana pengumpulan bahan hukumnya dilakukan dengan cara membaca, mempelajari, serta menelaah data yang terdapat dalam buku, literatur, tulisan-tulisan ilmiah, dokumendokumen hukum dan peraturan perundang-undangan yang berhubungan dengan objek penelitian. Bahan-bahan hukum tersebut berupa: 1. Bahan Hukum Primer, yaitu bahan hukum yang mengikat yang terdiri atas: a. Kitab Undang-Undang Hukum Perdata b. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan c. Surat Perjanjian Kerjasama antara Apotek Umi Farma dengan Distributor 2. Bahan hukum sekunder, yaitu bahan hukum yang memberi penjelasan terhadap bahan hukum primer antara lain buku, tulisan ilmiah, hasil penelitian ilmiah, laporan makalah lain yang berkaitan dengan materi penelitian. 13 13 Soerjono Soekanto, Op.Cit, hlm. 14.

24 3. Bahan hukum tersier, yaitu bahan hukum yang memberikan petunjuk maupun penjelasan terhadap bahan hukum primer dan bahan hukum sekunder berupa kamus-kamus seperti Kamus Hukum, Kamus Besar Bahasa Indonesia, Kamus Bahasa Inggris, serta Ensiklopedia Hukum dan Ekonomi. 4. Teknik Pengumpulan Data Adapun yang menjadi alat pengumpulan data dalam penelitian ini adalah : a. Studi pustaka, yaitu metode pengumpulan data yang digunakan untuk memperoleh data sekunder dengan cara menggali sumber-sumber tertulis, baik dari instansi yang terkait, maupun buku literatur yang ada relevansinya dengan masalah penelitian. b. Wawancara, yaitu komunikasi dua arah antara penulis dengan responden untuk memperoleh data primer dengan lebih cepat dan memperoleh keyakinan bahwa penafsiran yang diberikan oleh responden adalah benar. Wawancara dilakukan dengan membuat daftar pertanyaan secara urut dan sistematis sesuai dengan yang telah dipersiapkan. 5. Analisis Data Data dari studi kepustakaan akan dihubungkan dengan data yang diperoleh dari penelitian di lapangan. Kemudian data tersebut dianalisis secara logis dan disusun dengan menggunakan metode analisis kualitatif, yaitu apa yang dinyatakan oleh informan secara tertulis maupun lisan

25 diteliti dan dipelajari kemudian dianalisis secara deskriptif kualitatif yang tersusun dalam kalimat yang sistematis. 14 F. Keaslian Penulisan Berdasarkan hasil penelitian dan pemeriksaan di Perpustakaan Pusat dan Fakultas Hukum, beberapa judul skripsi yang berkaitan dengan judul skripsi yaitu Segi-Segi Hukum Perjanjian Dalam Sistem Pembayaran Dari Pihak Apotek Kepada Distributor Obat Mengenai Pemasokan dan Pengeluaran Obat (Pada Apotek Umi Farma, Jalan Karya Kasih No. 104 Medan Johor), adalah sebagai berikut : 1. Agustina Riana ( 910200005 ), dengan judul skripsi Aspek Yuridis dalam Perjanjian antara Perusahaan Pembuat Obat dengan Distributor Obat. 2. Rumondang Manurung ( 900200237 ), dengan judul skripsi Perlindungan Hukum bagi Konsumen Obat atas Kerugian yang ditimbulkan oleh Iklan Obat yang Menyesatkan (suatu tinjauan hukum perdata). 3. Jose Rizal ( 920200117 ), dengan judul skripsi Pelaksanaan Perjanjian Kerjasama antara PT. Pantja Niaga sebagai Distributor dengan pengusaha toko swalayan terhadap barang hasil produksi PT. Unilever Indonesia. 4. Wiliadi ( 940200265 ), dengan judul skripsi Aspek Hukum dalam Perjanjian Kerjasama antara Rumah Sakit dengan PT. Global Kusuma Mitra Mandiri. 14 Sugiyono, Metode Penelitian Bisnis, Bandung: C.V Alfabeta, 2001, hlm. 1.

26 Dengan melihat beberapa judul skripsi di atas, maka judul skripsi yang akan dibahas tersebut belum pernah dituliskan. Sehingga dapat dikatakan bahwa skripsi ini adalah asli dari ide, gagasan pemikiran dan hasil tulisan penulis. Dengan demikian keaslian penulisan skripsi ini dapat dipertanggungjawabkan terutama secara ilmiah dan akademik. G. Sistematika Penulisan Dalam skripsi yang berjudul Segi-Segi Hukum Perjanjian Dalam Sistem Pembayaran Dari Pihak Apotek Kepada Distributor Obat Mengenai Pemasokan Dan Pengeluaran Obat (pada Apotek Umi Farma Jalan Karya Kasih No.104 Medan Johor), sistematika penulisannya adalah sebagai berikut: BAB SATU PENDAHULUAN Berisikan Latar Belakang, Permasalahan, Tujuan Penulisan, Manfaat Penulisan, Metode Penelitian, Keaslian Penulisan Dan Sistematika Penulisan. BAB DUA PERJANJIAN MENURUT KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM PERDATA Berisikan mengenai Pengertian Perjanjian, Asas-Asas Dalam Perjanjian, Syarat Sahnya Perjanjian, Serta Berakhirnya Perjanjian. BAB TIGA TINJAUAN UMUM TENTANG APOTEK DAN DISTRIBUTOR

27 Berisikan mengenai Pengertian Apotek, Pengertian Distributor Obat, Pihak-Pihak Yang Terkait Dalam Perjanjian danjangka Waktu Serta Berakhirnya Perjanjian Distributor. BAB EMPAT SEGI-SEGI HUKUM PERJANJIAN DALAM SISTEM PEMBAYARAN DARI PIHAK APOTEK KEPADA DISTRIBUTOR OBAT MENGENAI PEMASOKAN DAN PENGELUARAN OBAT (PADA APOTEK UMI FARMA JALAN KARYA KASIH NO.104 MEDAN JOHOR) Berisikan tentangbentuk Pelaksanaan Kerjasama Dalam Sistem Pembayaran Mengenai Pemasokan Dan Pengeluaran Obat antara Pihak Apotek Dengan Distributor (Pada Apotek Umi Farma Jalan Karya Kasih No.104 Medan Johor), Hak dan Kewajiban Para Pihak Mengenai Perjanjian Kerjasama dalam Sistem Pembayaran serta Pemasokan dan Pengeluaran Obat antara Apotek dengan Distributor, Hambatan dalam Pelaksanaan Kerjasama mengenai Sistem Pembayaran serta Pemasokan dan Pengeluaran Obat antara Apotek dengan Distributor Obat. BAB LIMA PENUTUP Berisikan Kesimpulan dan Saran.