Phone: ;

dokumen-dokumen yang mirip
PENGARUH TERAK SEBAGAI PENGGANTI AGREGAT KASAR TERHADAP KUAT TARIK DAN BERAT JENIS BETON DENGAN METODE CAMPURAN PERBANDINGAN 1:2:3

PENGARUH TERAK SEBAGAI PENGGANTI SEBAGIAN AGREGAT KASAR TERHADAP KUAT LEKAT DAN BERAT JENIS BETON DENGAN PERBANDINGAN 1:2:3

PENGARUH PEMANFAATAN LIMBAH TERAK SEBAGAI BAHAN PENGGANTI AGREGAT HALUS PADA CAMPURAN BETON TERHADAP KUAT TARIK.

PENGARUH TERAK SEBAGAI PENGGANTI AGREGAT KASAR TERHADAP KUAT TEKAN DAN BERAT JENIS PADA BETON NORMAL

PENGARUH PENGGUNAAN TERAK SEBAGAI PENGGANTI AGREGAT KASAR TERHADAP KUAT LENTUR DAN BERAT JENIS PADA BETON NORMAL DENGAN PERBANDINGAN

PENGARUH PENGGUNAAN TERAK SEBAGAI PENGGANTI AGREGAT KASAR TERHADAP KUAT LENTUR DAN BERAT JENIS BETON NORMAL DENGAN METODE MIX DESIGN

STUDI EKSPERIMEN PENGGANTIAN AGREGAT KASAR DENGAN TERAK BAJA TERHADAP KUAT TEKAN BETON NORMAL

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

PEMANFAATAN BAMBU DAN KARET TALI TIMBA SEBAGAI ALTERNATIF PENGGANTI TULANGAN BAJA PADA PELAT BETON PRA CETAK

PEMANFAATAN LUMPUR LAPINDO SEBAGAI PENGGANTI AGREGAT KASAR BETON

PEMANFAATAN LIMBAH TERAK SEBAGAI BAHAN BANGUNAN ALTERNATIF PENGGANTI PASIR TERHADAP KUAT TEKAN BETON DENGAN METODE PENCAMPURAN PERBANDINGAN 1:2:3

STUDI EKSPERIMENTAL PENGARUH PENGGUNAAN STELL FIBER TERHADAP UJI KUAT TEKAN, TARIK BELAH DAN KUAT LENTUR PADA CAMPURAN BETON MUTU f c 25 MPa

PENGARUH TERAK SEBAGAI PENGGANTI SEBAGIAN AGREGAT KASAR TERHADAP KUAT LEKAT DAN BERAT JENIS BETON DENGAN PERBANDINGAN 1:2:3

PENGARUH TERAK SEBAGAI PENGGANTI AGREGAT KASAR TERHADAP KUAT TARIK DAN BERAT JENIS BETON DENGAN METODE CAMPURAN PERBANDINGAN 1:2:3 SKRIPSI

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang. Pada masa sekarang, dapat dikatakan penggunaan beton dapat kita jumpai

STUDI KUAT TEKAN DAN MODULUS ELASTISITAS BETON DENGAN AGREGAT HALUS COPPER SLAG

PEMANFAATAN KAWAT GALVANIS DIPASANG SECARA MENYILANG PADA TULANGAN BEGEL BALOK BETON UNTUK MENINGKATKAN KUAT LENTUR BALOK BETON BERTULANG

Campuran Beton terhadap Kuat Tekan

PENGGUNAAN PASIR WEOL SEBAGAI BAHAN CAMPURAN MORTAR DAN BETON STRUKTURAL

BAB 3 METODOLOGI. Penelitian ini dimulai dengan mengidentifikasi masalah apa saja yang terdapat

STUDI EKSPERIMENTAL PENGARUH PENGGUNAAN PASIR DARI BEBERAPA DAERAH TERHADAP KUAT TEKAN BETON. Abstrak

PENGARUH PENGGUNAAN LIMBAH PENGOLAHAN TIMAH (TIN SLAG) SEBAGAI SUBSTITUSI PARSIAL AGREGAT HALUS TERHADAP KUAT TEKAN DAN KUAT TARIK BELAH BETON

PENGARUH UKURAN MAKSIMUM DAN NILAI KEKERASAN AGREGAT KASAR TERHADAP KUAT TEKAN BETON NORMAL

TINJAUAN KUAT TEKAN DAN KERUNTUHAN BALOK BETON BERTULANG MENGGUNAKAN TRAS JATIYOSO SEBAGAI PENGGANTI PASIR. Naskah Publikasi

PEMAKAIAN VARIASI BAHAN TAMBAH LARUTAN GULA DAN VARIASI ABU ARANG BRIKET PADA KUAT TEKAN BETON MUTU TINGGI

PEMBUATAN BETON KEDAP AIR DENGAN MEMANFAATKAN KLELET SEBAGAI PENGGANTI

PEMANFAATAN SERBUK KACA SEBAGAI SUBSTITUSI PARSIAL SEMEN PADA CAMPURAN BETON DITINJAU DARI KEKUATAN TEKAN DAN KEKUATAN TARIK BELAH BETON

PENGARUH KADAR AIR AGREGAT TERHADAP KUAT TEKAN BETON ABSTRACT

KUAT TEKAN BETON CAMPURAN 1:2:3 DENGAN AGREGAT LOKAL SEKITAR MADIUN

TINJAUAN KUAT LENTUR BALOK BETON BERTULANG DENGAN PENAMBAHAN KAWAT YANG DIPASANG LONGITUDINAL DI BAGIAN TULANGAN TARIK.

PENGARUH VARIASI PERAWATAN BETON TERHADAP SIFAT MEKANIK HIGH VOLUME FLY ASH CONCRETE UNTUK MEMPRODUKSI BETON KUAT TEKAN NORMAL

Pengaruh Variasi Jumlah Semen Dengan Faktor Air Yang Sama Terhadap Kuat Tekan Beton Normal. Oleh: Mulyati, ST., MT*, Aprino Maramis** Abstrak

TINJAUAN KUAT TEKAN, KUAT TARIK BELAH DAN KUAT LENTUR BETON MENGGUNAKAN TRAS JATIYOSO SEBAGAI PENGGANTI PASIR UNTUK PERKERASAN KAKU (RIGID PAVEMENT)

STUDI ESKPERIMENTAL SETTING TIME BETON MUTU TINGGI MENGGUNAKAN ZAT ADIKTIF FOSROC SP 337 & FOSROC CONPLAST R

PENGARUH VARIASI FAKTOR AIR SEMEN DAN TEMPERATUR TERHADAP KUAT TEKAN BETON. Irzal Agus. (Dosen Fakultas Teknik Unidayan Baubau) ABSTRACT

BAB I PENDAHULUAN Latar belakang. Beton didapat dari pencampuran bahan-bahan agregat halus, agregat kasar,

PENGGUNAAN LIMBAH BAJA (KLELET) SEBAGAI PENGGANTI AGREGAT KASAR PADA BETON. Hanif *) ABSTRAK

Analisis Pemakaian Abu Vulkanik Gunung Merapi untuk Mengurangi Pemakaian Semen pada Campuran Beton Mutu Kelas II

STUDI EKSPERIMEN PERBANDINGAN KUAT TEKAN BETON NORMAL DAN BETON DENGAN TAMBAHAN ADDITON DENGAN MENGGUNAKAN SEMEN PCC

STUDI EKSPERIMEN KUAT TEKAN BETON BERDASARKAN URUTAN PENCAMPURAN MATERIAL PENYUSUN BETON DENGAN ADUKAN MANUAL. Abstract:

Pengaruh Penggunaan Bambu Sebagai Pengganti Agregat Split terhadap Kuat Tekan Beton Ringan

KAJIAN OPTIMASI KUAT TEKAN BETON DENGAN SIMULASI GRADASI UKURAN BUTIR AGREGAT KASAR. Oleh : Garnasih Tunjung Arum

BAB 4 DATA, ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN

BAB I PENDAHULUAN. penyusunnya yang mudah di dapat, dan juga tahan lama. Beton ringan adalah beton yang memiliki berat jenis yang lebih ringan dari

TINJAUAN REKAYASA PENULANGAN GESER BALOK BETON BERTULANG DENGAN SENGKANG VERTIKAL MODEL U

Naskah Publikasi. untuk memenuhi sebagian persyaratan mencapai derajat Sarjana-1 Teknik Sipil. diajukan oleh : BAMBANG SUTRISNO NIM : D

PENGARUH METODE TWO-STAGE MIXING APPROACH (TSMA) TERHADAP KUAT TEKAN BETON POROUS DENGAN VARIASI KOMPOSISI AGREGAT KASAR DAUR ULANG (RCA)

Kajian Eksperimen Kuat Tekan Beton Ringan Menggunakan Agregat Bambu dan Bahan Tambah Beton

BAB I PENDAHULUAN. dipakai dalam pembangunan. Akibat besarnya penggunaan beton, sementara material

PENGARUH SUBSTITUSI PARSIAL SEMEN DENGAN ABU TERBANG TERHADAP KARAKTERISTIK TEKNIS BETON

PERBANDINGAN DESAIN CAMPURAN BETON NORMAL MENGGUNAKAN SNI DAN SNI 7656:2012

STUDI EKSPERIMENTAL PENGARUH PENGGUNAAN PS BALL SEBAGAI PENGGANTI PASIR TERHADAP KUAT LENTUR BETON

Keywords : Paving block, Compressive strength of paving block.

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

PENGARUH AIR LIMBAH PADA ADUKAN BETON TERHADAP KUAT TEKAN BETON NORMAL

PENGARUH PENGGUNAAN TERAK SEBAGAI PENGGANTI AGREGAT KASAR TERHADAP KUAT TEKAN DAN BERAT JENIS BETON NORMAL DENGAN METODE CAMPURAN 1:2:3

KUAT TEKAN BETON DENGAN VARIASI AGREGAT YANG BERASAL DARI BEBERAPA TEMPAT DI SULAWESI UTARA

BAB III METODOLOGI PENELITIAN. Hipotesis. Penentuan Bahan Material. Pengujian Bahan Material. Sesuai. Mix Desain. Sesuai. Pembuatan Benda Uji

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah

Vol.16 No.2. Agustus 2014 Jurnal Momentum ISSN : X

BAB V HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

EKO YULIARITNO NIM : D

PENGGUNAAN LIMBAH BATU MARMER DARI GUNUNG BATU NAITAPAN KABUPATEN TIMOR TENGAH SELATAN SEBAGAI ALTERNATIF PENGGANTI AGREGAT PADA CAMPURAN BETON

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang. Dunia konstruksi bangunan di Indonesia saat ini mengalami perkembangan

PERBANDINGAN NILAI KUAT TARIK LANGSUNG DAN TIDAK LANGSUNG PADA BETON YANG MENGGUNAKAN FLY ASH

BAB 1 PENDAHULUAN. Beton sebagai salah satu bahan konstruksi banyak dikembangkan dalam

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang

TINJAUAN KUAT LENTUR BALOK BETON BERTULANG BAJA DENGAN PENAMBAHAN KAWAT YANG DIPASANG DIAGONAL DI TENGAH TULANGAN SENGKANG.

PENGARUH BENTUK AGREGAT TERHADAP KUAT DESAK BETON NON PASIR. Oleh : Novi Andhi Setyo Purwono & F. Eddy Poerwodihardjo. Intisari

BAB I PENDAHULUAN. kebutuhan bangunan rumah, gedung, sekolah, kantor, dan prasarana lainnya akan

PERBANDINGAN UJI TARIK LANGSUNG DAN UJI TARIK BELAH BETON

PEMERIKSAAN KUAT TEKAN DAN MODULUS ELASTISITAS BETON BERAGREGAT KASAR BATU RINGAN APE DARI KEPULAUAN TALAUD

BAB I PENDAHULUAN. serta bahan tambahan lain dengan perbandingan tertentu. Campuran bahan-bahan

Jurnal Teknik Sipil No. 1 Vol. 1, Agustus 2014

> NORMAL CONCRETE MIX DESIGN <

BAB III METODE PENELITIAN

PENENTUAN MUTU AGREGAT HALUS DARI BERBAGAI QUARRY PADA PRODUKSI BETON

PENGARUH PENAMBAHAN SERAT SABUT KELAPA TERHADAP KUAT TEKAN BETON

TEKNIKA VOL.3 NO.1 APRIL_

III. METODE PENELITIAN

PERBANDINGAN KUAT TEKAN BETON MENGGUNAKAN AGREGAT JENUH KERING MUKA DENGAN AGREGAT KERING UDARA

TINJAUAN KUALITAS BATAKO DENGAN PEMAKAIAN BAHAN TAMBAH SERBUK HALUS EX COLD MILLING. Naskah Publikasi

PENGARUH SUBTITUSI ABU SERABUT KELAPA (ASK) DALAM CAMPURAN BETON. Kampus USU Medan

KAJIAN PENGGUNAAN COPPER SLAG SEBAGAI AGREGAT HALUS BETON. The Study Of Cooper Slag as Fine Aggregate Concrate

PENELITIAN AWAL TENTANG PENGGUNAAN CONSOL FIBER STEEL SEBAGAI CAMPURAN PADA BALOK BETON BERTULANG

TINJAUAN MOMEN LENTUR BALOK BETON BERTULANG DENGAN PENAMBAHAN KAWAT YANG DIPASANG MENYILANG PADA TULANGAN GESER. Naskah Publikasi

PENGARUH PENAMBAHAN FLY ASH PADA BETON MUTU TINGGI DENGAN SILICA FUME DAN FILLER PASIR KWARSA

BAB 3 METODOLOGI PENELITIAN

TINJAUAN KUAT TEKAN BETON DENGAN SERBUK BATU GAMPING SEBAGAI BAHAN TAMBAH PADA CAMPURAN BETON

STUDI EKSPERIMENTAL KUAT TARIK BELAH BETON YANG MENGGUNAKAN TERAK NIKEL SEBAGAI AGREGAT KASAR

PENGGUNAAN BATU APUNG DARI KABUPATEN LEMBATA SEBAGAI AGREGAT RINGAN PENGGANTI SEBAGIAN AGREGAT KASAR PADA CAMPURAN BETON NORMAL

TINJAUAN KARAKTERISTIK DAN KEKUATAN UBIN / TEGEL LANTAI YANG MENGGUNAKAN AGREGAT PECAHAN GENTENG

PENGARUH JARAK SENGKANG PADA PEMASANGAN KAWAT GALVANIS MENYILANG TERHADAP KUAT LENTU BALOK BETON BERTULANG

PENGARUH PENGGUNAAN RESIN EPOXY PADA CAMPURAN BETON POLIMER YANG MENGGUNAKAN SERBUK GERGAJI KAYU

PENAMBAHAN LIMBAH PADAT PABRIK GULA (BLOTONG) SEBAGAI PENGGANTI SEMEN PADA CAMPURAN BETON

PEMANFAATAN LIMBAH PECAHAN KERAMIK DALAM PEMBUATAN BETON RINGAN NON PASIR RAMAH LINGKUNGAN

KAJIAN PENGGUNAAN SERAT PLASTIK TERHADAP KUAT TARIK BELAH DAN KUAT TEKAN PADA CAMPURAN BETON TANPA AGREGAT KASAR

PEMANFAATAN LIMBAH ASPAL HASIL COLD MILLING SEBAGAI BAHAN TAMBAH PEMBUATAN PAVING. Naskah Publikasi

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Transkripsi:

THE INFLUENCE OF CINDER AS REPLACEMENT OF ROUGH AGGREGATE OF VARIATIONS BASED ON PERCENTAGE OF STRENGTH AND WEIGHT PULL TYPE CONCRETE MIX DESIGN METHOD Arin Susilaningsih; Ida Nugroho Saputro, S.T., M.Eng; Drs.Sutrisno.,S.T.,M.Pd Pendidikan Teknik Bangunan Sebelas Maret University Phone: 0856 4706 3981; Email: arinsusilaningsih@yahoo.com ABSTRACT The purpose of this study is to, (1) determine the positive influence of slag as coarse aggregate for concrete tensile strength, (2) determine the effect of the possitive slag concrete density, (3) investigating optimal persentage of slag as a substitute for coarse aggregate that produces a maximum tensile strength of concrete, (4) investigate the optimal percentage of slag as a substitute for coarse aggregate that produces normal density concrete. This research is quantitative. The variables that influence directly in this study were (1) the dependent variable: tensile strength and density of concrete, (2) independent variables: the percentage of the variation slag replacement 0%, 20%, 40%, 60%, 80%, 100%. Based on the results of this study concluded that (1) the use of slag as a coarse aggregate replacement level being influenced by the tensile strength of concrete. The resulting negative influence, because the tensile strength of concrete decreased with increasing percentage of slag. (2) The use of slag as a coarse aggregate replacement very strong influence on the density of the concrete. Concrete density increased with increasing percentage of slag. (3) are obtained optimal percentage of slag as a substitute for coarse aggregate in the concrete tensile strength, because the tensile strength of concrete decreased with increasing percentage of slag replacement. (4) Percentage of optimum still produce normal weight concrete types is at 80% which is 2491 kg/m3. Conclusion from this research is influenced by the level of slag are the tensile strength of concrete and slag very strong influence on the density of the concrete. Keywords: concrete, slag, tensile strength, density

PENGARUH PENGGUNAAN TERAK SEBAGAI PENGGANTI AGREGAT KASAR DITINJAU DARI VARIASI PERSENTASE TERHADAP KUAT TARIK DAN BERAT JENIS BETON DENGAN METODE MIX DESIGN ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk, (1) mengetahui pengaruh positif terak sebagai agregat kasar terhadap kuat tarik beton, (2) mengetahui pengaruh positif terak terhadap berat jenis beton, (3) menyelidiki persentase terak optimal sebagai pengganti agregat kasar yang menghasilkan kuat tarik beton maksimal, (4) menyelidiki persentase terak optimal sebagai pengganti agregat kasar yang menghasilkan berat jenis beton normal. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Adapun variabel yang mempengaruhi langsung dalam penelitian ini adalah (1) variabel terikat: kuat tarik dan berat jenis beton, (2) variabel bebas: persentase terak dengan variasi penggantian 0%, 20%, 40%, 60%, 80%, 100%. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa (1) penggunaan terak sebagai pengganti agregat kasar berpengaruh dengan taraf sedang terhadap kuat tarik beton. Pengaruh yang dihasilkan bersifat negatif, karena kuat tarik beton mengalami penurunan dengan bertambahnya persentase terak. (2) Penggunaan terak sebagai pengganti agregat kasar berpengaruh sangat kuat terhadap berat jenis beton. Berat jenis beton meningkat dengan bertambahnya persentase terak. (3) Persentase terak optimal sebagai pengganti agregat kasar yang menghasilkan kuat tarik beton maksimal terdapat pada persentase penggantian terak 40% yaitu sebesar 2,831 N/mm 2. (4) Persentase optimal yang masih menghasilkan berat jenis beton normal adalah pada 80% yaitu 2491 kg/m 3. Simpulan dari penelitian ini adalah terak berpengaruh dengan taraf sedang terhadap kuat tarik beton dan terak berpengaruh sangat kuat terhadap berat jenis beton. Kata kunci: beton, terak, kuat tarik, berat jenis Pendahuluan Beton merupakan bahan konstruksi yang sering kita jumpai dan sangat dominan penggunaannya dalam suatu struktur bangunan. Beton banyak digunakan dalam suatu struktur bangunan karena termasuk suatu bahan konstruksi yang murah, menggunakan bahan penyusun yang mudah di dapat, tahan aus, tahan terhadap kebakaran, mampu menerima kuat tekan dengan baik. Namun beton juga memiliki kekurangan atau kelemahan yaitu konstruksinya yang berat sehingga disarankan untuk menggunakan pondasi yang cukup besar dan kuat. Kuat tarik beton berkolerasi dengan kuat tekannya. Maksudnya apabila kekuatan tekan beton tinggi maka kuat tarik beton juga tinggi. Kuat tarik beton jauh berada di bawah kuat tekannnya. Pada kenyataannya beton dalam struktur bangunan sipil memikul gaya tarik yang cukup besar. Sehingga diperlukan perkuatan atau material lain agar beton mampu menahan gaya tarik. Kekuatan tarik beton sangat berpengaruh pada kekuatan struktur bangunan yang dihasilkan. Kegagalan suatu struktur dalam menahan beban tarik berakibat sangat besar. Dapat berakibat retak dan yang lebih besar lagi dapat mengakibatkan keruntuhan pada bangunan. Beton tersusun atas air, semen dan agregat. Agregat di dalam beton memiliki fungsi sebagai bahan pengisi dan sebagai bahan yang diikat oleh pasta semen. Walaupun hanya sebagai bahan

pengisi namun agregat memiliki peran yang sangat penting dalam menentukan kualitas dan sifat-sifat beton yang dihasilkan. Agregat yang baik dan proporsi yang benar atau sesuai dapat menghasilkan suatu beton yang memiliki kualitas baik. Beton yang sekarang ini diproduksi pada umumnya menggunakan agregat kasar berupa kerikil atau batu pecah. Pada penelitian ini peneliti mencoba untuk mengganti agregat kasar yang biasanya berupa kerikil atau batu pecah diganti dengan agregat kasar yang berupa terak atau limbah pengecoran logam. Beton merupakan suatu pencampuran dari semen sebagai bahan pengikat, air yang menimbulkan ikatan hidrolis dengan semen, pasir sebagai agregat halus, kerikil sebagai agregat kasar. Beberapa definisi beton yang telah ada seperti yang diungkapkan oleh Y. Soehardono (1989: 1) menyebutkan mengenai definisi beton, yaitu: Batu buatan yang terbuat dari campuran empat macam bahan yaitu Portland Cemen, pasir, kerikil atau batu pecah dan air. Keempat bahan ini dicampur atau diaduk sebaikbaiknya sehingga terdapat suatu adukan yang rata. Jadi bahan penyusun beton akan tercampur bila diaduk dengan baik dan akan membentuk suatu adukan yang rata. Terak merupakan limbah dari pengecoran logam industri pembuatan kursi taman di desa Batur kecamatan Ceper Kabupaten Klaten. Komponen terak bereaksi pada temperature ± 1500º C dan berbentuk cairan. Apabila cairan ini didinginkan lama kelamaan akan mengkristal dan dapat digunakan sebagai bahan alternatif pengganti agregat kasar. Terak mempunyai tekstur padat, keras, kasar dan tajam. Terak merupakan limbah dari pengecoran logam. Komposisi kimia terak terdiri dari Silika 41,47%, Alumina 2,58%, Ferro oksida 30,44%, Magnesia 22,75%, Alkalis 0,68% Tujuan utama penambahan agregat terak adalah untuk memperbaiki kuat tarik, mengingat kuat tarik beton yang sangat rendah. Kuat tarik beton yang rendah mengakibatkan beton menjadi retak, yang pada akhirnya mengurangi keawetan beton (Kardiyono Tjokrodimulyo). Kuat tarik bahan beton ini ditentukan melalui pengujian split cylinder yang posisinya direbahkan secara tepat kemudian didesak dari sisi atas dan bawah. Pengujian split cylinder menurut BS 1881: 1970 dengan menggunakan mesin penguji ditambahkan suatu plat baja agar dapat membagi beban merata pada panjang silinder. Plat baja tersebut berada pada muka atas dan bawah landasan mesin penguji. Gaya yang bekerja pada sepanjang kedua sisi sampel akan disebarkan seluas selimut silindernya. Secara berangsung-angsur pembebanan dinaikkan sehingga tercapai nilai maksimum dan silinder pecah terbelah oleh gaya tarik horisontal sepanjang silinder. Pada kondisi ini gaya tarik horisontal timbul akibat terbangunnya perilaku biaxial stress oleh gaya desak vertikalnya. Beton normal yang dibuat dengan menggunakan agregat normal (pasir dan kerikil normal yang memiliki berat jenis antara 2,5 sampai 2,7) mempunyai berat jenis sekitar 2,3 t/m³ sampai 2,4 t/m³ (Tjokrodimulyo, 2004: VIII-7). Rumusan penelitian ini dibagi menjadi empat hal penting yaitu: 1) Adakah pengaruh positif terak sebagai pengganti agregat kasar terhadap kuat tarik beton dengan variasi 0%, 20%, 40%, 60%, 80% dan 100%; 2) Adakah pengaruh positif terak sebagai pengganti agregat kasar terhadap berat jenis beton dengan variasi 0%, 20%, 40%, 60%, 80% dan 100%; 3)Berapakah persentase terak optimal sebagai pengganti agregat kasar yang menghasilkan kuat tarik beton maksimal; 4)Berapakah persentase terak optimal sebagai pengganti agregat kasar yang menghasilkan berat jenis beton normal. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui: 1) Pengaruh positif terak

sebagai pengganti agregat kasar terhadap kuat tarik beton dengan variasi 0%, 20%, 40%, 60%, 80% dan 100%; 2) Pengaruh positif terak sebagai pengganti agregat kasar terhadap berat jenis beton dengan variasi 0%, 20%, 40%, 60%, 80% dan 100%; 3) Persentase terak optimal sebagai pengganti agregat kasar yang menghasilkan kuat tarik beton maksimal; 4) Persentase terak optimal sebagai pengganti agregat kasar yang menghasilkan berat jenis beton normal Metode Penelitian Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Beton Program Studi Pendidikan Teknik Bangunan dan Laboratorium Teknik Sipil Universitas Sebelas Maret. Pengambilan terak di PT. Salwa Logam Jaya, Desa Batur, Kecamatan Ceper, Kabupaten Klaten. Penelitian yang digunakan jenis penelitian kuantitatif yaitu penelitian yang datanya berbentuk angka. (Sugiyono, 2011: 23). Dalam penelitian ini data kuantitatifnya yaitu memberikan suatu gambaran mengenai pengaruh penggantian terak ke campuran beton terhadap kuat tarik dan berat jenis beton. Populasi dalam penelitian ini adalah beton dengan penambahan terak. Dalam penelitian ini, penggantian terak pada campuran beton yang digunakan bervariasi persentasenya. Sampel yang digunakan silinder beton ukuran 30 cm x 15 cm dengan rincian sebagai berikut: Persentase terak Jumlah 0% 6 silinder 20% 6 silinder 40% 6 silinder 60% 6 silinder 80% 6 silinder 100% 6 silinder Total sampel 36 silinder penggantian terak pada campuran beton terhadap kuat tarik beton tersebut. Dalam penelitian ini digunakan alat UTM (Universal Testing Machine) merk Shimadzu. Dengan kapasitas maksimum 5000 kgf. Alat ini digunakan untuk pengujian kuat tarik beton. Gambar 3.3. Pengujian Kuat Tarik Nilai kuat tarik belah dihitung menurut rumus berikut: Ft =.. (1) A =..... (2) Ft =.. (3) Keterangan: Fst = kuat tarik belah beton (N/mm2) P = beban maksimum yang diberikan (N) D = diameter silinder (mm) L = panjang silinder (mm) 2. Berat Jenis Beton Pemeriksaan ini dilakukan untuk mengetahui berapa besarkah pengaruh penggantian terak bila ditinjau dari berat jenisnya. Berat jenis beton dapat dihitung dengan persamaan sebagai berikut : BeratJenis(...(4) dimana : m v = berat jenis beton (kg/m3) = berat beton (kg) = volume beton (m3) Pengujian yang dilakukan adalah kuat tarik dan berat jenis beton. 1. Kuat Tarik Beton Pemeriksaan ini dilakukan untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh

Kuat Tekan Beton (N/mm²) Kuat Tarik Beton (N/mm²) Hasil dan Pembahasan Kuat Tarik Rata-rata 3 2 1 0 2,512 2,435 2,831 2,477 2,265 1,472 0% 20% 40% 60% 80% 100% Persentase Terak (%) Kuat Tekan Rata-rata 40 30 20 10 0 33,154 28,773 26,099 23,378 23,00921,442 0% 20% 40% 60% 80% 100% Persentase Terak (%) Dilihat dari hasil pengujian kuat tekan beton yang dilakukan pada persentase penggunaan terak 0% diperoleh hasil sebesar 28,773 N/mm 2 lebih besar dari nilai kuat tekan beton yang direncanakan sebesar 20 Mpa, sedangkan nilai kuat tarik beton yang dihasilkan pada persentase penggunaan terak 0% diperoleh hasil sebesar 2,513 N/mm 2 lebih besar dari perhitungan kuat tarik dengan menggunakan rumus hubungan antara kuat tarik dengan kuat tekan yaitu sebesar 1,770 N/mm 2. Dari hasil pengujian dan perhitungan tersebut dapat disimpulkan bahwa nilai kuat tekan beton yang dihasilkan lebih besar dari nilai kuat tekan beton yang direncanakan. Hal ini terjadi karena kekuatan beton yang dihasilkan tidak hanya dipengaruhi oleh kekuatan agregat kasar atau kerikil tetapi juga dipengaruhi oleh faktor lain, seperti hidrasi semen, proses pengadukan, kekuatan agregat halus, volume pengerjaan, dan proses pemadatan. Dilihat dari hasil pengujian kuat tekan beton pada persentase kuat tarik maksimal sebesar 40% diperoleh nilai kuat tekan sebesar 23,378 N/mm 2 lebih besar dari yang direncanakan yaitu sebesar 20 MPa, dengan menggunakan rumus antara hubungan kuat tarik dan kuat tekan beton diperoleh nilai kuat tarik sebesar 1,595 N/mm 2 sedangkan hasil dari pengujian kuat tarik sebesar 2,831 N/mm 2. Dari hasil pengujian dan perhitungan tersebut dapat disimpulan bahwa nilai kuat tarik beton yang dihasilkan lebih besar dari nilai kuat tarik beton yang direncanakan. Hal ini terjadi karena dilihat secara visual tekstur terak lebih padat dibandingkan dengan kerikil, dari pengujian abrasi nilai kehancuran terak lebih kecil dibandingkan dengan kerikil sehingga terak lebih keras dibandingkan dengan kerikil. Namun dari grafik yang dihasilkan setelah memperoleh nilai maksimal kuat tarik dengan persentase terak sebesar 40%, grafik tersebut mengalami penurunan nilai kuat tarik. Hal ini terjadi karena pada persentase 40%, kerikil masih dominan di dalam campuran beton sehingga ikatan antara pasta semen dengan agregat kuat, sedangkan pada persentase 60% - 100% terak lebih dominan sehingga ikatan yang terjadi antara pasta semen dengan agregat kasar berupa terak tidak sempurna karena terak memiliki tekstur yang halus dan mengkilap sehingga sulit untuk berikatan dengan pasta semen. Nilai kuat tarik beton tidak hanya dipengaruhi oleh kekuatan agregat dari bahan penyusun beton tetapi juga dipengaruhi oleh beberapa faktor lain, seperti proses dalam pengerjaan, proses pencampuran agregat, hidrasi semen, ikatan yang terjadi antara pasta semen dengan agregat, proses pemadatan, volume pengerjaan, dan tekstur dari agregat kasar penyusun beton.

Berat Jenis Beton (kg/m³) Berat Jenis Rata-rata 2600 2500 2400 2300 2200 2100 2309 2361 2430 2467 2491 2550 0% 20% 40% 60% 80% 100% Persentase Terak (%) Berat beton tergantung dari berat agregat yang menyusun beton tersebut. Berat jenis beton normal yaitu 2200 kg/m 3 2500 kg/m 3 (SNI 03-2847-2002). Dari penelitian ini berat jenis beton normal terdapat pada persentase 0% - 80 %. Dalam kondisi ini berat terak lebih berat dari kerikil. Hal ini disebabkan terak memiliki nilai specific gravity SSD sebesar 2,90. Sedangkan kerikil memiliki nilai specific gravity SSD sebesar 2,45. Sehingga beton yang mengandung terak lebih banyak, akan memiliki berat yang besar juga. Pada persentase penambahan terak sebesar 0%-80% dihasilkan berat jenis beton normal. Hal ini dikarenakan pada persentase penambahan terak 0%- 80% menggunakan agregat kasar campuran antara kerikil dan terak, sehingga dilihat dari nilai specific gravity SSD yang dihasilkan dari keduanya tidak terlalu besar karena specific gravity SSD kerikil masih berpengaruh terhadap campuran. Sedangkan pada persentase penambahan terak sebesar 100% dihasilkan berat jenis 2550,375 kg/m³, sehingga termasuk beton berat karena memiliki berat jenis > 2500 kg/m³ (SNI 03-2847-2002). Beton berat adalah beton yang memiliki berat jenis > 2500 kg/m³ dan pada pemakaiannya beton berat sebagai perisai sinar X. Kesimpulan Berdasarkan hasil penelitian, analisis data dan pembahasan tentang pengaruh penggunaan terak terhadap berat jenis dan kuat tarik beton dapat disimpulkan bahwa: 1) Pengaruh yang terjadi pada penggantian terak sebagai agregat kasar terhadap kuat tarik beton menunjukkan sifat negatif karena mengakibatkan penurunan kuat tarik beton; 2) Pengaruh yang terjadi pada penggantian terak sebagai agregat kasar terhadap kuat tarik beton menunjukkan sifat positif karena mengakibatkan peningkatan berat jenis beton; 3) Persentase terak optimal sebagai pengganti agregat kasar yang menghasilkan kuat tarik beton maksimal terdapat pada persentase penggantian terak 40% yaitu sebesar 2,831 N/mm²; 4) Persentase terak optimal sebagai pengganti agregat kasar yang menghasilkan berat jenis beton normal terdapat pada persentase 80% yaitu sebesar 2491,003 kg/mm³. Daftar Pustaka Anonim. (2002). Tata Cara Perencanaan Struktur Beton untuk Bangunan Gedung SNI 03-2847-2002 Anonim. (2009). Pedoman Penulisan Skripsi. Surakarta : Universitas Sebelas Maret Anonim. (2008). Cara Uji Keausan Agregat dengan Mesin Abrasi Los Angeles SNI 2417-2008. Diperoleh 26 Februari 2012, dari http://asat.staff.umy.ac.id/files/2010/07/sni- 2417-2008.pdf Asroni, A. (2007). Balok dan Pelat Beton Bertulang. Yogyakarta : Graha Ilmu

Ferguson. M.P, Sutanto, B., Setianto, K. (1995). Dasar Dasar Beton Bertulang. Jakarta : Erlangga Hartono. (2008). SPSS 16.0 Analisis Data Statistika dan Penelitian. Yogyakarta : Pustaka Pelajar Iriawan, I., (2012). Pengaruh Penambahan Terak terhadap Kuat Tekan Paving Block. Skripsi Tidak Dipublikasikan. Surakarta: Universitas Sebelas Maret Satupi, Wahyu Indri. (2012). Pengaruh Terak Sebagai Pengganti Agregat Kasar Terhadap Kuat Tekan dan Berat Jenis Pada Beton Normal. Skripsi Tidak Dipublikasikan. Surakarta: Universitas Sebelas Maret Budhi, Aswin Saputro. (2008). Kuat Tekan dan Kuat Tarik Beton Mutu Tinggi Dengan Fly- Ash Sebagai Pengganti Sebagian Semen dengan Fc 45 Mpa. Skripsi Tidak Dipublikasikan. Surakarta: Teknik Sipil Universitas Sebelas Maret Mulyono, T. 2003. Teknologi Beton. Yogyakarta : CV. Andi Offset. Murdock. L.J, Brock. KM, Hindarko, S. (1999). Bahan dan Praktek Beton. Jakarta : Erlangga Sarwo, Anggit. (2012). Tinjauan Variasi Dimensi Dan Prosentase Penambahan Agregat Bambu Untuk Menggantikan Sebagian Agregat Konvensional (Split) Terhadap Kuat Tarik Beton. Skripsi Tidak Dipublikasikan. Surakarta: FKIP Universitas Sebelas Maret Soehardono, Y., (1989). Konstruksi Beton I Teknologi Beton. Surakarta : Universitas Sebelas Maret Sugiri, S., (2005). Kandungan Terak Logam. Jurnal Infrastruktur dan Lingkungan Binaan. Departemen Teknik Sipil ITB. Sugiyono. 2006. Statistik Untuk Penelitian. Bandung : Alfabeta Tim Praktek Beton. 2013. Modul: Panduan Praktikum Beton. Universitas Sebelas Maret, Surakarta Tjokrodimuljo,K., (2004). Teknologi Beton. Yogyakarta : Universitas Gajah Mada Trihendradi, C. (2011). Langkah-Langkah Mudah melakukan Analisis Stasistik menggunakan SPSS 19. Yogyakarta : CV. Andi Offset (http://ilmusipil.com/2011/12/pengertian-beton.html). Diakses 20 Januari 2013 (http://proyekindonesia.com/2013/20/kuat tarik.html). Diakses 20 Januari 2013 (http://tatang-wibawa.blogspot.com/2013/20/beton.html). Diakses 20 Januari 2013