BAB I PENDAHULUAN. satu perangkat daerah yang memiliki Kegiatan Produksi holtikultura, Peningkatan

dokumen-dokumen yang mirip
BAB I PENDAHULUAN. di segala bidang. Kenyataan tersebut menuntut profesionalisme sumber daya

BAB I PENDAHULUAN. pemerintahan, tanpa aspek manusia sulit kiranya instansi untuk mengembangkan

BAB I PENDAHULUAN. dalam pengelolaan Negara baik secara desentralisasi maupun secara otonomi

BAB I PENDAHULUAN. pemerintahan, tanpa aspek manusia sulit kiranya instansi untuk mengembangkan

BAB I PENDAHULUAN. penggerak dan penentu jalannya suatu organisasi. Dari sudut pandang manajemen

BAB I PENDAHULUAN. manusia merupakan faktor sentral serta memiliki peranan yang sangat penting

BAB I PENDAHULUAN. pekerjaan maupun kebudayaan menuntut setiap individu untuk mempunyai daya. pendidikan, pekerjaan maupun kebudayaan tersebut.

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Tinjauan Terhadap Obyek Studi Profil Organisasi

BAB I PENDAHULUAN. harus dimulai dengan rekruitmen yang terdiri dari aktifitas perencanaan,

BAB I PENDAHULUAN. Salah satu dampak dari tuntutan era globalisasi bagi bangsa Indonesia

BAB I PENDAHULUAN. konsumen merasa tidak puas dapat melakukan keluhan yang dapat merusak citra

BAB I PENDAHULUAN. kemampuannya untuk bereaksi secara sukarela dan positif terhadap sasaransasaran

BAB I PENDAHULUAN. Sumber daya manusia merupakan suatu faktor pendukung yang sangat

BAB I PENDAHULUAN. misi dan tujuan yang telah ditetapkan. Secanggih apapun peralatan dan perangkat

BAB I PENDAHULUAN. Terkait dengan penilaian kinerja, dalam pasal 75 UU ASN disebutkan

I. PENDAHULUAN. rangka meningkatkan sumber daya manusia yang handal dan mampu bersaing di

BAB I PENDAHULUAN. tersebut salah satunya adalah sumber daya manusia. Tumbuh lebih baik, bahkan

BAB I PENDAHULUAN. Dinas daerah merupakan unsur pelaksana otonomi daerah yang mempunyai

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian Profil Dinas Pertanian dan Peternakan Provinsi Banten

BAB I PENDAHULUAN. kompetitif yang dapat menunjukan kelebihan atau keunggulan yang ada pada

BAB I PENDAHULUAN. Reformasi birokrasi pada hakikatnya merupakan upaya untuk melakukan

PENGARUH PENILAIAN KINERJA TERHADAP DISIPLIN KERJA PEGAWAI PADA SUB BAGIAN KEPEGAWAIAN DAN UMUM DI DINAS PENDIDIKAN PROVINSI JAWA BARAT

BAB I PENDAHULUAN. Salah satu masalah yang menarik untuk dikaji pada suatu intansi

BAB I PENDAHULUAN. organisasi untuk membantu mewujudkan tujuan organisasi itu sendiri. Siswanto

BAB I PENDAHULUAN. organisasi disamping modal, material, mesin, dan sumber daya lainnya. Oleh

BAB I PENDAHULUAN. instansi tak dapat melaksanakan aktivitasnya. Dengan pegawai yang terampil dan

BUPATI CIAMIS PROVINSI JAWA BARAT PERATURAN BUPATI CIAMIS NOMOR 47 TAHUN 2016 TENTANG

BAB I PENDAHULUAN. Pusat Sumber Daya Air Tanah dan Geologi Lingkungan (PAG) Bandung

BAB I PENDAHULUAN. Setiap perusahaan, organisasi maupun dalam sebuah instansi pemerintah

BAB I PENDAHULUAN. dan tujuan tertentu. Aktivitas di dalam instansi pemerintahan selalu diarahkan

GUBERNUR JAWA TIMUR PERATURAN GUBERNUR JAWA TIMUR NOMOR 85 TAHUN 2016 TENTANG

BUPATI TULUNGAGUNG PROVINSI JAWA TIMUR

PEMERINTAH KOTA TEGAL DINAS KELAUTAN DAN PERTANIAN Jalan Lele Nomor 6 (0283) Tegal BAB I

BAB I PENDAHULUAN. Instansi dalam pengelolaan pegawai secara profesional harus dimulai

BAB I PENDAHULUAN. diperlukan adanya suatu koordinasi yang baik antara fungsi-fungsi yang ada di dalam

BAB I PENDAHULUAN. Daya Manusia yang baik merupakan kunci sukses tercapainya tujuan instansi.

Pasal 3 (1) Susunan Organisasi Dinas Pangan dan Perkebunan terdiri dari : a. Kepala; b. Sekretariat, terdiri dari : 1. Sub Bagian Perencanaan; 2.

BAB I PENDAHULUAN. Keberadaan sumber daya manusia sebagai tenaga kerja mempunyai

BAB I PENDAHULUAN. misi dan tujuan yang telah ditetapkan. Secanggih apapun peralatan dan perangkat

BAB 1 PENDAHULUAN. sampai mencapai tingkat kepuasan tertentu. Keterbatasan benda-benda yang

BUPATI CILACAP PROVINSI JAWA TENGAH PERATURAN BUPATI CILACAP NOMOR 117 TAHUN 2017 TENTANG

BAB I PENDAHULUAN. mempengaruhi kegiatan atau operasional sehari-hari dengan kata lain lingkungan

BAB I PENDAHULUAN. misi dan tujuan yang telah ditetapkan. Secanggih apapun peralatan dan perangkat

BAB 1 PENDAHULUAN. manusialah yang menjalankan fungsi-fungsi manajemen yaitu POAC ( Planning,

BUPATI TASIKMALAYA KEPUTUSAN BUPATI TASIKMALAYA NOMOR 22 TAHUN 2004 TENTANG URAIAN TUGAS UNIT DINAS PERTANIAN TANAMAN PANGAN KABUPATEN TASIKMALAYA

BAB I PENDAHULUAN. sadar. Keberhasilan pencapaian tujuan organisasi sangat dipengaruhi oleh peran

PENDAHULUAN. Sumber daya manusia dalam organisasi merupakan modal penting yang

BAB 1 PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Dalam kehidupan bernegara seperti organisasi pemerintahan

PENJABARAN TUGAS POKOK, FUNGSI, DAN TATA KERJA DINAS PERTANIAN, PERKEBUNAN DAN KEHUTANAN KABUPATEN TEMANGGUNG

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian Profil Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat

BAB I PENDAHULUAN. Badan Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah (BPLHD) Provinsi Jawa

BAB I PENDAHULUAN. aset utama dari suatu instansi maupun perusahaan. Setiap sistem organisasi baik

PERATURAN BUPATI SUMBAWA NOMOR 14 TAHUN 2008 TENTANG RINCIAN TUGAS, FUNGSI DAN TATA KERJA DINAS PERTANIAN TANAMAN PANGAN KABUPATEN SUMBAWA.

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian

BAB I PENDAHULUAN. tinggi dalam bidang pekerjaannya. Oleh karena itu keberadaan suatu. perusahaan tidak terlepas dari unsur sumber daya manusia.

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Runtunuwu (2015)

BUPATI WONOSOBO PROVINSI JAWA TENGAH PERATURAN BUPATI WONOSOBO NOMOR 43 TAHUN 2016 TENTANG

GUBERNUR BALI PERATURAN GUBERNUR BALI NOMOR 64 TAHUN 2011 TENTANG RINCIAN TUGAS POKOK DINAS PERTANIAN TANAMAN PANGAN PROVINSI BALI

BAB I PENDAHULUAN. organisasi perusahaan. Sumber daya manusia merupakan asset utama bagi

.000 WALIKOTA BANJARBARU

I. PENDAHULUAN. mewujudkan aspirasi masyarakat dan mencapai tujuan serta cita-cita bangsa

BAB I PENDAHULUAN. tujuan. Aktivitas suatu perusahaan dalam pencapaian tujuan tersebut diperlukan

RENCANA KINERJA TAHUNAN (RKT) DIREKTORAT PERLUASAN DAN PENGELOLAAN LAHAN TA. 2014

BAB I PENDAHULUAN. orang yang terbagi menjadi karyawan direktorat, non- direktorat, proyek dan

TUGAS POKOK DAN FUNGSI SATUAN KERJA DINAS PERTANIAN DAN PETERNAKAN PROVINSI KALIMANTAN TENGAH

BAB I PENDAHULUAN. memegang peranan yang sangat dominan dalam aktifitas organisasi, karena

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Masalah. Tujuan pembangunan Indonesia adalah mewujudkan visi pembangunan

BAB I PENDAHULUAN. perusahaan atau organisasi mempunyai alat-alat teknologi yang canggih, namun

BUPATI PURBALINGGA PROVINSI JAWA TENGAH PERATURAN BUPATI PURBALINGGA NOMOR 85 TAHUN 2016 TENTANG

BAB I PENDAHULUAN. Dalam suatu instansi pemerintah, pemimpin yaitu seseorang yang. mempengaruhi para bawahannya untuk melakukan pekerjaan.

Trenggalek, Mei Kepala Dinas Pertanian Kehutanan dan Perkebunan Kabupaten Trenggalek

PEMERINTAH KABUPATEN LAMONGAN PERATURAN DAERAH KABUPATEN LAMONGAN NOMOR 03 TAHUN 2008 TENTANG

2015 PENGARUH BUDAYA ORGANISASI TERHADAP LOYALITAS PEGAWAI DI KANTOR DINAS PENDIDIKAN KOTA BEKASI

GUBERNUR JAWA TIMUR PERATURAN GUBERNUR JAWA TIMUR NOMOR 91 TAHUN 2008

WALIKOTA BATU PROVINSI JAWA TIMUR PERATURAN WALIKOTA BATU NOMOR 84 TAHUN 2016 TENTANG

WALIKOTA YOGYAKARTA DAERAH KOTA YOGYAKARTA PERATURAN WALIKOTA YOGYAKARTA NOMOR 106 TAHUN 2017

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. moral dan mental yang baik, profesional, serta sadar akan tanggung jawabnya

MEMUTUSKAN: : PERATURAN WALIKOTA TENTANG SUSUNAN ORGANISASI, KEDUDUKAN, TUGAS, FUNGSI DAN TATA KERJA DINAS PERTANIAN DAN PANGAN KOTA YOGYAKARTA

BAB I PENDAHULUAN. memberikan kontribusi bagi pencapaian tujuan-tujuan organisasi serta memiliki

PENDAHULUAN. Dinas Perkebunan Provinsi Riau Laporan Kinerja A. Tugas Pokok dan Fungsi

BAB I PENDAHULUAN. pengusaha pengusaha yang bergerak dalam bidang perdagangan baik usaha baru

BAB I PENDAHULUAN. ada di daerahnya. Pembangunan daerah sebagai pembangunan yang dilaksanakan

PERATURAN DAERAH KABUPATEN JOMBANG NOMOR 5 TAHUN 2002 TENTANG

BAB I PENDAHULUAN. banyak memberikan perhatian pada kontribusi dari fungsi masing-masing individu

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Galih Septian, 2014

I. PENDAHULUAN. Pegawai Negeri Sipil menurut undang-undang RI nomor 43 Tahun 1999 adalah

LAPORAN KINERJA INSTANSI PEMERINTAH (LKjIP)

BAB I PENDAHULUAN. di desa Pulo Ampel kabupaten Serang Provinsi Banten ini berdiri dari tahun 1985

BAB I PENDAHULUAN. dengan ditempatkannya sumber daya manusia pada urutan pertama unsur-unsur

BAB I PENDAHULUAN. Daerah, penyelenggaraan urusan pemerintahan oleh daerah otonom sesuai dengan

WALIKOTA TASIKMALAYA

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN BONE NOMOR 5 TAHUN 2010

Dinas Perkebunan, Pertanian, Peternakan Perikanan dan Kehutanan Kota Prabumulih 1

BAB I PENDAHULUAN. oleh perusahaan dapat terwujud. Suatu perusahaan dapat maju ataupun hancur

PERATURAN BUPATI PANDEGLANG NOMOR 58 TAHUN 2016 TENTANG KEDUDUKAN, SUSUNAN ORGANISASI, RINCIAN TUGAS DAN FUNGSI SERTA TATA KERJA DINAS PERTANIAN

KEPUTUSAN BUPATI JEMBRANA NOMOR 608 TAHUN 2003 TENTANG URAIAN TUGAS DINAS PERTANIAN, KEHUTANAN DAN KELAUTAN KABUPATEN JEMBRANA BUPATI JEMBRANA,

BAB I PENDAHULUAN. misi dan tujuan yang telah ditetapkan.secanggih apapun peralatan dan perangkat

BAB I PENDAHULUAN. mampu beroperasi dengan baik tanpa bantuan manusia. kegiatannya membutuhkan pegawai yang ahli pada bidangnya.

I. PENDAHULUAN. terdiri dari pejabat negara dan pegawai negeri untuk menyelenggarakan tugas

BAB I PENDAHULUAN. adalah rendahnya tingkat kinerja pegawai struktural di Dinas Pertanian, Perkebunan, dan Kehutanan Kabupaten Bandung Barat.

Transkripsi:

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Jawa Barat, Merupakan salah satu perangkat daerah yang memiliki Kegiatan Produksi holtikultura, Peningkatan Produksi dan Produktivitas Komoditas tanaman pangan, Penyerapan Tenaga Kerja, Pendapatan Petani, Permintaan Masyarakat konsumen, Investasi, Pemasaran dan Pengolahan Hasil Pertanian, Perkebunan, Peternakan, Perikanan dan Kehutanan itu adalah sumbangan bagi Devisa Negara dalam bidang pertanian sejak jaman penjajahan sampai saat ini. Kegiatan tersebut tidak terlepas dari keberadaan Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Jawa Barat dalam peranannya untuk meningkatkan Produksi, populasi, konsumsi dan pemasaran produk-prosduk pertanian tanaman pangan. Sehubungan dengan dikeluarkannya Keputusan Menteri Pertanian Nomor 2110/706/Kpts/1983 tentang sususan organisasi dan tata kerja Departemen Pertanian Direktorat Jenderal Pertanian Tanaman Pangan maka Jawa Barat menerbitkan Peraturan Daerah Propinsi Jawa Barat menerbitkan Peraturan Daerah Nomor 12 Tahun 1983 tentang Susunan organisasi dan tata kerja Dinas Pertanian Tanaman Pangan. Dalam melaksanakan tugas pokok, Melaksanakan Urusan Pemerintahan Daerah Bidang Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura Berdasarkan Asas Otonomi, Dekonsentrasi dan Tugas Pembantuan, Serta fungsi 1

2 Dinas Pertanian Tanaman Pangan Penyelenggaraan Perumusan dan Penetapan Kebijakan Teknis Sumber Daya, Produksi Tanaman Pangan, Produksi Tanaman Hortikultura dan Bina Usaha, Penyelenggaraan Urusan Pertanian Tanaman Pangan Meliputi Sumber Daya, Produksi Tanaman Pangan, Produksi Tanaman Hortikultura danbinausaha, Penyelenggaraan Pembinaan dan Pelaksanaan Tugas- Tugas Pertanian Tanaman Pangan yang meliputi Sumber Daya, Produksi Tanaman Pangan, Produksi Tanaman Hortikultura dan Bina Usaha, Penyelenggaraan Koordinasi dan Pembinaan UPTD. Dengan fungsi demikian, Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Jawa Barat memiliki amanah untuk melayani masyarakat pegawai dengan pelayanan yang terbaik, serta menerapkan prinsip kepemerintahan yang baik (Good Governance). Hal tersebut menuntut adanya perubahan strategi dan kebijakan yang mengarah kepada peningkatan mutu pelayanan sehingga menjadikan Dinas Pertanian Tanaman Pangan Jawa Barat sebagai lembaga aparatur yang TERBAIK ( Tertib, Benar, Akuntabel, Integritas, dan Kreatif). Sosok PNS yang mampu memainkan peran tersebut adalah PNS yang memiliki kompetensi yang diindikasikan dari sikap dan perilakunya yang penuh dengan kesetiaan dan ketaatan kepada negara, bermoral, dan bermental baik, professional, sadar akan tanggung jawabnya sebagai pelayan public, serta mampu menjadi perekat persatuan dan kesatuan bangsa. Untuk kinerja pegawai dalam suatu organisasi publik menjadi sangat penting atau dengan kata lain memiliki nilai yang amat strategis. Informasi

3 mengenai kinerja aparatur dan faktor faktor yang ikut berpengaruh terhadap kinerja aparatur sangat penting diketahui, sehingga pengukuran kinerja aparatur hendaknya dapat diterjemahkan sebagai suatu kegiatan evaluasi untuk menilai atau melihat keberhasilan dan kegagalan pelaksanaan tugas tugas dan fungsi yang dibebankan kepadanya. Oleh karena itu evaluasi kinerja merupakan analisis interprestasi keberhasilan dan kegagalan pencapaian kinerja. Seperti dalam Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara No. PER/09/M.PAN/5/2007 pasal 12 ayat 1 dan 2 tentang pedoman umum penetapan indikator kinerja di lingkungan intansi pemerintah yang mengatakan bahwa : 1. Intansi Pemerintah melaksanakan analisis dan evaluasi kinerja dengan memperhatikan capaian indikator kinerja untuk melengkapi informasi yang dihasilkan dalam pengukuran kinerja dan digunakan untuk perbaikan kinerja dan peningkatan akuntabilitas kinerja. 2. Analisis dan evaluasi kinerja sebagaimana dimaksud pada ayat 1 dilakukan secara berkala dan sederhana dengan meneliti fakta fakta yang ada baik berupa kendala, hambatan maupun informasi lainnya. Pegawai Negeri Sipil (PNS) sebagai unsur utama sumber daya manusia (SDM) aparatur negara mempunyai peranan yang menentukan keberhasilan penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan. Seperti yang ditegaskan dalam pasal 3 ayat (1) Undang Undang Noomor 43 tahun 1999 tentang pokok pokok kepegawaian (1999:4) yaitu Pegawai negeri berkedudukan sebagaai unsur aparatur negara yang bertugas untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat

4 secara professional, jujur adil, dan merata dalam penyelenggaraan tugas negara, pemerintah dan pembangunan. Untuk itu pegawai dituntut memiliki kinerja yang baik, sehingga perlu adanya penilaian kinerja secara proporsional terhadap setiap program dan aktifitas pegawai. Penilaian kinerja pegawai negeri sipil dilaksanakan berdasarkan peraturan pemerintah No. 10 tahun 1979 tentang penilaian pelaksanaan pekerjaan pegawai negeri sipil. Unsur unsur yang dinilai dalam melaksanakan penilaian pelaksaan pekerjaan adalah kesetiaan, prestasi kerja, tanggung jawab, ketaatan, kejujuran, kerjasama, prakarsa dan kepemimpinan. Dengan penilaian ini setiap pegawai mampu menilaian ketetapan strateginya, menangani segala urusan administrative seperti gaji, promosi, pemberian sanksi bagi yang melanggar ketentuan kepegawaian dan lain sebagainya. Khususnya untuk pemerintah daerah penilaian kinerja menjadi sangat penting karena adanya tuntutan akuntabilitas pelaksanaan fungsi kontrol, dan kebutuhan pengembangan organisasi pemerintah. Kinerja adalah prestasi kerja atau hasil kerja (output) baik kualitas maupun kuantitas yang dicapai sumber daya manusia persatuan periode waktu dalam melaksanakan tugas kerjanya sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan kepadanya (Anwar, 2009:9). Organisasi yang selalu berkembang merupakan dambaan semua orang. Baik pemerintah maupun swasta mengharapkan organisasinya tumbuh dan berkembang dengan baik. Dengan perkembangan tersebut diharapkan organisasi mampu bersaing dan berakselerasi dengan kemajuan zaman. Kenyataannya

5 menunjukan bahwa organisasi yang tidak mampu berakselerasi dengan kemajuan zaman akan tertinggal untuk kemudian tenggelam tertelan zaman. Tingkat keberhasilan suatu organisasi dapat dilihat dari bagaimana organisasi tersebut mengelola sumberdaya yang dimiliki. Organisasi dengan kinerja yang baik, mempunyai efektivitas dalam menangani sumberdaya manusianya, menentukan sasaran yang harus dicapai baik secara individu maupun organisasinya. Begitupun halnya di Dinas Pertanian Tanaman Pangan yang merupakan intansi pemerintahan yang bergerak dalam bidang pertanian termasuk di dalamnya subsistem pertanian tanaman pangan dan mempunyai peran memberikan kontribusi terhadap penyediaan pangan guna memenuhi kebutuhan konsumsi penduduk, peningkatan pendapatan petani, peningkatan kesempatan berusaha dan kesempatan kerja serta untuk menunjang ketahanan pangan. Inyansi ini pun tidak jauh berbeda dengan atau intansi lainnya yang menganggap pentingnya mengelola sumber daya manusia dengan baik dalam upaya meningkatkan kinerja

6 Tabel 1.1 Hasil Pra Survei Kinerja Pegawai Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Jawa Barat Dimensi Jumlah Mean Persentase(%) Kualitas 4.1 13,7% pekerjaan Kecepatan 4.0 13,3% Prakarsa 3.9 13% Kemampuan 4.0 13,3% Komunikasi 3,8 12,7% Total 66% Sumber: hasil data pra survei 2016 Adapun hasil kinerja pada Dinas Tanaman Pangan Provinsi Jawa Barat dapat dilihat dari Laporan Akuntansibilitas Kinerja Intansi Pemerintah (LAKIP). Berdasarkan Rencana Strategis Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Jawa Barat Tahun 2013 2018, terdapat 13 sasaran yang harus dicapai pada tahun 2015. Ke 13 indikator sasaran kinerja yang merupakan hasil kegiatan program yang dilaksanakan selama tahun 2015. Berdasarkan hasil pengukuran dari setiap indikator kinerja yang telah ditetapkan sebagai sasaran peningkatan tahun 2015. Pengukuran pencapain sasaran dan kinerja kegiatan dilakukan dengan cara membandingkan target dengan realisasi indikator kinerja sasaran, dan membandingkan masing masing target indikator kinerja kegiatan (hasil) dengan realisasinya, sehingga diperoleh angka capaian kinerja, melalui penggunaan rumus:

7 Capaian Kinerja (%) = x 100 %. Laporan Akuntansibilitas Kinerja Intansi Pemerintah (LAKIP) Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Jawa Barat dapat dilihat sebagai berikut : Tabel 1.2 Laporan Akuntabilitas Kinerja Intansi Pemerintah (LAKIP) Tahun 2015 No Indikator Kinerja Sasaran Capaian Kriteria 1 Peningkatan Produksi dan Produktivitas pangan pokok beras, jagung dan kedelai - Produksi - Produktivitas (%) 101,29 103,06 SB SB 2 Menurunnya tingkat kehilangan hasil pasca panen 3 Meningkatnya produksi, produktivitas dan kualitas produk pertanian 4 Meningkatnya pendapatan usaha tani komoditas pertanian 124,96 SB 88,62 SB 0 0 5 Meningkatnya ketersediaan dan kualitas sarana dan prasarana pertanian - Tersedianya pupuk - Tersedianya alsintan - Tersedianya benih 116,90 87,37 102,78 160,60 SB 6 Meningkatnya difersifikasi produk usaha pertanian 0 0 7 Terlaksananya inovasi dan teknologi tanaman pangan - PTT - SRI holtikultura - Buah buahan - Sayuran 145,58 105,67 200 SB

8 150 126,66 8 Meningkatnya kinerja sumber daya pertanian Jawa Barat 9 Meningkatnya kualitas tata guna dan air serta terkendalinya konservasi lahan pertanian 130,53 SB 104,52 SB 10 Terkendalinya hama dan penyakit tanaman 80,00 SB 11 Meningkatnya sarana pengolahan hasil pertanian 12 Pengembangan usaha pemasaran - Berkembannya pola kemitraan - Terpromosikannya produk unggulan pertanian 13 Meningkatnya margin pemasaran hasil pertanian 84,22 B 134,71 SB 0 0 Sumber : Laporan Akuntasibilitas kinerja intansi pemerintah (LAKIP) tahun 2015 Ket : > 100 % sangat baik 80 % - 100 % baik < 80 % kurang baik Berdasarkan data laporan Akuntasibilitas kinerja intansi pemerintah (LAKIP) tahun 2015 dapat diketahui bahwa beberapa tingkat presentase pencapaian rencana kurang mencapai kinerja yang diharapkan, dimana beberapa jumlah sasaran rencana target masih kurang dari realisasi target. Oleh sebab itu kinerja yang ditunjukan oleh pegawai dinas Dinas Pertaian Tanaman Pangan Provinsi Jawa Barat kurang memenuhi harapan dari intansi tersebut. Dengan

9 adanya hasil kinerja tersebut, pengevaluasian kinerja pegawai dengan pemberian dorongan, agar kinerja mereka meningkat itu diperlukan, karena dampak dari kinerja yang kurang memenuhi dari sasaran tersebut adalah sasaran dan target menjadi kurang memenuhi dari sasaran tersebut adalah sasaran dan target menjadi kurang berjalan dengan baik. Organisasi yang berhasil dalam mencapai tujuan serta mampu memenuhi tanggung jawab sosialnya akan sangat tergantung pada para pimpinannya. Hal itu dapat terukur dari hasil kinerja yang diberikan oleh para pegawainya. Bila pimpinan mampu melaksanakan tugasnya dengan baik, sangat mungkin organisasi tersebut akan mencapai sasarannya. Suatu organisasi membutuhkan pemimpin yang efektif, yang mempunyai kemampuan mempengaruhi perilaku anggotanya. Jadi, seorang pemimpin apabila ia dapat mempunyai pengaruh dan mampu mengarahkan bawahannya kearah pencapaian tujuan organisasinya. Kepemimpinan menggambarkan hubungan antara pemimpin dengan yang dipimpin dan bagaimana seorang pemimpin mengarahkan follower akan menentukan sejauh mana follower mencapai tujuan atau harapan pimpinan (bass, 2003). Berdasarkan hasil wawancara dengan kepala seksi sub bagian kepegawaian dan umum, kondisi kinerja yang ada pada saat ini masih ada kelemahan diantaranya terjadinya menurunnya kinerja yang dapat disebabkan oleh beberapa faktor, salah satunya adalah kepemimpinan yang kurang efektif. Suatu organisasi membutuhkan pemimpin yang efektif, yang mempunyai kemampuan mempengaruhi perilaku anggotanya. Jadi, seorang pemimpin atau

10 kepala suatu organisasi akan diakui sebagai seorang pemimpin apabila ia dapat mempunyai pengaruh dan mampu mengarahkan bawahannya kearah pencapaian tujuan organisasi. Pemimpin dalam suatu organisasi seperti Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Jawa Barat memegang peranan penting dalam kemajuan organisasi. Karena untuk mengatur dan mengarahkan pegawai yang mempunyai karakteristik, kebutuhan maupun tujuan yang berbeda bukanlah hal yang mudah, dibutuhkan sosok pemimpin yang dapat menjadi panutan bagi pegawainya sehingga mereka mau bekerja sesuai dengan arahan dan kebijakan pemimpin tersebut. Adapun permasalahan mengenai pelaksanaan kepemimpinan yang berjalan di Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Jawa Barat dimana kurangnya komunikasi antara atasan dengan bawahan yang disebabkan kurangnya informasi yang diberikan atasan kepada bawahan sehingga bawahan tidak mengerti akan tugas tugas yang diberikan tersebut sehingga berdampak pada ketidakefektifan pekerjaan. Tabel 1.3 Hasil Pra Survei Kepemimpinan Transformasional Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Jawa Barat Dimensi Jumlah Mean Persentase(%) Karisma 4.1 13,7% Motivasi Inspirasional Stimulasi Intelektual Tipe Pertimbangan 4.1 13,7% 4.2 14% 4.3 14,3%

11 Intelektual Total 55,7% Sumber: hasil data pra survei 2016 Berdasarkan Tabel 1.3 dapat dilihat bahwa Kepemimpinan Transformasional yang dijalankan di Dinas Pertanian Tanaman Pangan masih diakatakan kurang berjalan dengan baik, seperti kurangnya interaksi antara atasan kepada bawahan, kurangnya dorongan/ motivasi dari atasan kepada bawahan, kurangnya perhatian dari atasan kepada bawahan saat melaksanakan tugas yang diberikan. Faktor lain yang di indikasikan sebagai penyebab menurunnya kinerja karyawan pada Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Jawa Barat adalah disiplin kerja. Disiplin yang baik mencerminkan besarnya tanggung jawab seseorang terhadap tugas tugas yang diberikan kepadanya, hal ini akan mendorong gairah kinerja. Menurut Wirawan (2009:138), disiplin adalah sikap dan perilaku kepatuhan terhadap peraturan organisasi, prosedur kerja, kode etik dan norma budaya organisasi lainnya yang harus dipatuhi, apabila aturan aturan telah dipatuhi maka berarti pula bahwa para karyawan tersebut memberikan dukungan yang positif terhadap organisasi dalam melaksanakan program program yang telah ditetapkan sehingga akan lebih mudah dalam mencapai tujuan organisasi.

12 Tabel 1.4 Hasil Pra Survei Disiplin Kerja Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Jawa Barat Dimensi Jumlah Mean Persentase (%) Kehadiran 3.7 12,3% Tingkat 4.1 13,7% Kewaspadaan Ketaatan pada 4.0 13,3% Standar Kerja Ketaatan Pada 3.6 12% Peraturan Kerja Etika Kerja 4.0 13,3% Total 64,6% Sumber: hasil data pra survei 2016 Berdasarkan Tabel 1.4 dapat dilihat bahwa disiplin kerja pegawai Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Jawa Barat masih diakatakan kurang baik. Hal ini terlihat dari masih banyaknya pegawai yang datang terlambat ke kantor, istirahat pada saat jam kerja, masih ada pegawai yang tidak taat terhadap aturan yang ada di organisasi. Sehingga dapat diartikan tingkat disiplin kerja pegawai Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Jaawa Barat masih kurang baik dan penerapan dari peraturan pemerintah tentang penerapan disiplin kerja pegawai khususnya Pegawai Negeri Sipil masih kurang optimal.

13 Berdasarkan observasi yang telah dilakukan, teridentifikasi dari beberapa indikator disiplin kerja yang belum maksimal dalam hal kehadiran/absensi karyawan. Adapun data tingkat absensi karyawan adalah sebagai berikut : Tabel 1.5 Rekapitulasi Absensi Dinas Pertanian Tanaman Pangan JABAR Tahun 2015 Bulan Ketidakhadiran Tanpa Alasan Jumlah Karyawan Januari 28 886 Februari 25 879 Maret 27 879 April 25 887 Mei 28 887 Juni 29 887 Juli 29 885 Agustus 30 885 September 25 885 Oktober 30 885 November 33 887 Desember 35 887 Sumber : Sub.bag. kepegawaian (diolah kembali) Data absensi tersebut menunjukan bahwa setiap bulan terjadinya peningkatan tidak masuk kerja, dilihat dari jumlah absensi karyawan yang terus menerus meningkat. Masalah lain yang yang masih terangkum dalam sektor disiplin kerja yaitu ketegasan, dimana masih terdapat pelanggaran pelanggaran disiplin kerja ringan pada saat jam kerja, seperti masih kurangnya tingkat kepatuhan terhadap tata tertib yang diberlakukan, sehingga masih terjadi suatu kemangkiran kerja yang dilakukan oleh para pegawai Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Jawa Barat, misalnya pada saat jam istirahat makan siang telah usai pegawai seharusnya telah kembali ke ruangan kerja masing masing, tetapi

14 nyatanya masih banyak pegawai yang terlambat masuk ke ruangan kerja mereka bahkan ada beberapa yang terlambat hingga setengah jam, sehingga banyak pekerjaan yang tidak dapat diseleseikan yang berdampak buruk pada kinerja pegawai tersebut, serta sistem pengawasan kerja yang tidak lagi diberlakukan oleh organisasi. Pemberian hukuman kepada karyawan pun hanya berupa teguran teguran. Berdasarkan uraian diatas, kepemimpinan dan disiplin kerja merupakan salah satu yang mempengaruhi kinerja pegawai sesuai dengan tujuan perusahaan. Oleh karena itu penulis tertarik untuk mengadakan penelitian dengan judul: Pengaruh Kepemimpinan Transformasional dan disiplin Kerja Terhadap Kinerja Pegawai pada Bagian Kesekretariatan Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Jawa Barat. 1.2 Identifikasi dan Rumusan Masalah 1.2.1 identifikasi Masalah Penelitian Organisasi dengan kinerja yang baik, mempunyai efektivitas dalam menangani sumber daya manusianya, menentukan sasaran yang harus dicapai baik secara individu maupun organisasi. Kondisi kinerja yang ada pada saat ini masih ada kelemahan diantaranya: 1. Hasil pekerjaan karyawan kurang maksimal 2. Karyawan masih terlihat santai pada saat jam kerja 3. Pegawai sering mengulur waktu istirahat.

15 4. Masih adanya sebagian pegawai yang meninggalkan tugas pada jam kerja tanpa ijin. 5. Karyawan kurang memahami tugas pokok dan fungsinya 6. Hasil pekerjaan tidak sesuai dengan waktu yang telah ditetapkan 7. Komunikasi pemimpin masih kurang efektif dimana kurangnya pengarahan dari pimpinan untuk menggerakan bawahan 8. Terdapat beberapa jumlah sasaran rencana target masih kurang dari realisasi 9. Karyawan masih kurang mampu menyelesaikan hambatan dalam tugas. 1.2.2 Rumusan Masalah Penelitian Berdasarkan latar belakang penelitian diatas peneliti membuat suatu perumusan masalah yang ditetapkan dalam penelitian ini, yaitu: 1. Bagaimana kepemimpinan transformasional dan disiplin kerja yang dijalankan di Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Jawa Barat 2. Bagaimana kinerja di Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Jawa Barat 3. Seberapa besar pengaruh kepemimpinan transformasional dan disiplin kerja terhadap kinerja pegawai di Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Jawa Barat baik secara simultan maupun parsial 1.3 Tujuan Penelitian Tujuan penelitian yang akan dilakukan di Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi adalah sebagai berikut : 1. Untuk mengetahui kepemimpinan transformasional dan disiplin kerja di Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Jawa Barat

16 2. Untuk mengetahui kinerja pegawai di Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Jawa Barat 3. Untuk mengetahui besarnya pengaruh kepemimpinan dan disiplin kerja terhadap kinerja pegawai di Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Jawa Barat, baik secara parsial maupun simultan. 1.4 Kegunaan Penelitian 1. Kegunaan Teoritis Diharapkan dapat memberikan masukan dalam pengembangan ilmu pengetahuan tentang konsep kepemimpinan, disiplin kerja dan kinerja pegawai. 2. Kegunaan Praktis a. Bagi Lembaga/Instansi Dalam penelitian ini diharapkan dapat meberikan masukan dalam upaya peningkatan kepemimpinan dan disiplin kerja yang baik pada Dinas Pertanian Tanaman Pangan Provinsi Jawa Barat, sehingga akan meningkatkan kinerja pegawai. b. Bagi pegawai Dapat digunakan sebagai bahan acuan untuk meningkatkan disiplin kerja dalam bekerja dan dapat mengurangi kesalahan-kesalahannya dalam melaksanakan pekerjaan sehingga dapat meningkatkan kinerja mereka. c. Bagi Peneliti

17 Dapat menambah wawasan dan pengalaman yang sebenarnya tentang kepemimpinan, disiplin kerja dan kinerja pegawai yang lebih efektif dan efisien.

18

19