PENERAPAN MODEL PICTURE AND PICTURE

dokumen-dokumen yang mirip
PENGGUNAAN MODEL KOOPERATIF TIPE JIGSAW

PENERAPAN MODEL EXPERIENTIAL LEARNING DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN IPA SISWA KELAS VI SD NEGERI 1 KEDALEMAN WETAN

PENGGUNAAN METODE INKUIRI DALAM PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA DI KELAS V SEKOLAH DASAR

PENGGUNAAN MODEL OPEN ENDED LEARNING UNTUK MENINGKATKAN PEMBELAJARAN MATEMATIKA SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR

PENERAPAN MODEL QUANTUM TEACHING

Keyword: CIRC, Learning, Phoem

Keywords : CIRC, Improving Skills, Reading Comprehension

PENGGUNAAN MODEL ROLE PLAYING UNTUK PENINGKATAN PEMBELAJARAN MATEMATIKA BAGI SISWA KELAS IV SDN 1 LUNDONG

PENERAPAN MODEL CONCEPT SENTENCE DENGAN MEDIA GAMBAR DALAM PENINGKATAN

PENERAPAN METODE INKUIRI TERBIMBING DENGAN BENDA NYATA DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN PECAHAN SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR

PENERAPAN MODEL CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) DAN MEDIA BENDA KONKRET DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN IPA SISWA KELAS III SDN 3 PANJER

PENERAPAN METODE PERMAINAN DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN PKn SISWA KELAS V SD N 2 JATINEGORO TAHUN AJARAN 2013/2014

PENERAPAN MODEL KOOPERATIF TIPE COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION

PENGGUNAAN METODE MENDONGENG DENGAN MEDIA SCRABBLE DALAM PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS SISWA KELAS I SD NEGERI 2 KALIREJO TAHUN AJARAN 2014/2015

Keywords: Audiovisual media, writing skills, folklore

PENGGUNAAN TEKNIK MAKE A MATCH DENGAN MEDIA KARTU KATA DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN IPA BAGI SISWA KELAS V SDN TIRTOMOYO TAHUN AJARAN 2012/2013

PENGGUNAAN METODE GUIDED NOTE TAKING DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN IPS SISWA KELAS V SD

Keywords: Open Ended Learning Models, Multimedia, Learning, Natural Science.

Keywords: Make A Match model, Graphic Media, civic education learning

Keywords: Concept Sentence, puzzle media, writing skills. menulis karangan deskripsi siswa kelas IV SDN Candiwulan.

PENERAPAN MODEL TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION (TAI)

PENERAPAN MODEL QUANTUM TEACHING DALAM PENINGKATAN KETERAMPILAN PROSES IPA PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI 4 KEDAWUNG

Kata Kunci: model STAD, pembelajaran, IPA

PENGGUNAAN MIND MIND DENGAN MEDIA GRAFIS DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN IPS SISWA KELAS V SD NEGERI 2 KEDUNGWINANGUN

PENGGUNAAN MODEL RESOURCE BASED LEARNING UNTUK PENINGKATAN PEMBELAJARAN PKn SISWA KELAS IV SDN 2 PEJAGOAN KEBUMEN TAHUN AJARAN 2012/2013

PENERAPAN MODEL ASSURE DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN IPS PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 1 AMBALRESMI TAHUN AJARAN 2013/2014

PENERAPAN MODEL KOOPERATIF TIPE STAD

PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TEKNIK TEAM QUIZ DALAM MENINGKATKAN PEMBELAJARAN IPS SISWA KELAS V SD N 3 GUNUNGMUJIL TAHUN AJARAN 2013/2014

PENERAPAN MODEL KOOPERATIF TIPE TGT DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN MATEMATIKA SISWA KELAS V SD NEGERI 2 BOCOR

Keyword: Concept Sentence, Multimedia, Writting Skills

PENGGUNAAN METODE BERMAIN PERAN UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERBICARA BAHASA INDONESIA SISWA KELAS V SD NEGERI GESIKAN TAHUN AJARAN 2013/2014

PENERAPAN MODEL GUIDED INQUIRY DENGAN SUMBER BELAJAR LINGKUNGAN DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN IPA SISWA KELAS IV SDN 1 SIKAYU TAHUN 2015/2016

PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN VISUALIZATION, AUDITORY, KINESTETIC (VAK) DALAM PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS PADA SISWA KELAS IV SDN 2 ABEAN

PENERAPAN METODE INKUIRI DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN IPA SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR

PENGGUNAAN MEDIA POWERPOINT DALAM PENINGKATAN KOSAKATA BAHASA INGGRIS SISWA KELAS V SD NEGERI 2 KASEGERAN

PENERAPAN METODE INKUIRI DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN IPA SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR

PENERAPAN TEKNIK NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN BILANGAN PECAHAN SISWA KELAS V SD

PENINGKATAN PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD

PENERAPAN TEKNIK INFO BERANTAI DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS SISWA KELAS IV SD NEGERI 2 KARANGSARI TAHUN AJARAN 2012/2013

PENGGUNAAN MODEL OPEN ENDED LEARNING

Keywords: Open Ended Learning, multimedia, mathematic

PENGGUNAAN MODEL JIGSAW DISERTAI MEDIA GAMBAR DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS SISWA KELAS V SDN 2 WONOYOSO TAHUN AJARAN 2012/2013

PENGGUNAAN METODE ROLE PLAYING DALAM PENIGKATAN KETERAMPILAN BERBICARA BAHASA JAWA KRAMA PADA SISWA KELAS V SD

PENERAPAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF TEKNIK TEAM QUIZ DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN IPS SISWA KELAS V SDN 2 KRAKAL TAHUN AJARAN 2013/2014

PENERAPAN MODEL CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) DENGAN MEDIA MUATAN DALAM PENINGKATAN

PENGGUNAAN TEKNIK THINK PAIR SHARE DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN IPS SISWA KELAS IV SDN 1 SIDOGEDE

PENERAPAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL DALAM PENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 2 KRACAK

PENGGUNAAN MODEL THINK TALK WRITE

PENGGUNAAN STRATEGI GIVING QUESTIONS AND GETTING ANSWERS

PENGGUNAAN MODEL BAMBOO DANCING

PENERAPAN METODE INDEX CARD MATCH

PENGGUNAAN MODEL QUANTUM TEACHING DENGAN AUDIO VISUAL DALAM PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS PADA KELAS V SEKOLAH DASAR

PENENERAPAN MODEL CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING

PENGGUNAAN MODEL COOPERATIVE SCRIPT DENGAN BAHAN BACAAN KORAN UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MEMBACA INTENSIF DI KELAS IV SDN PENEKET TAHUN AJARAN

PENERAPAN METODE INDEX CARD MATCH DAN MEDIA GAMBAR DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS SISWA KELAS IV SDN 2 GRENGGENG TAHUN AJARAN 2013/2014

PENGGUNANAN METODE QIRA ATI DENGAN MEDIA PAPAN FLANEL DALAM PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA AKSARA JAWA SISWA KELAS IV SDN 1 PURWOSARI TAHUN AJARAN

PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN MATEMATIKA TENTANG PECAHAN SISWA KELAS IV SD

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE SCRIPT UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERBICARA

ilmiah serta rasa mencintai dan menghargai kebesaran Tuhan yang Maha Esa perlu ditanamkan kepada siswa. Hal tersebut dapat tercapai salah

PENERAPAN METODE GROUP INVESTIGATION DENGAN MEDIA KONKRET DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN IPA PADA SISWA KELAS V SDN 3 DOROWATI TAHUN AJARAN 2014/2015

Keyword: Whole Language, Reading Comprehension

PENERAPAN METODE COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION (CIRC) DALAM PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACA PEMAHAMAN PADA SISWA KELAS IV SD

PENGGUNAAN MODEL KOOPERATIF NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN MATEMATIKA SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR

PENERAPANMODEL KOOPERATIF TIPE PAIR CHECK

PENERAPAN MODELCIRC DENGAN MEDIA GAMBAR PERISTIWA DALAM PENINGKATANKETERAMPILAN MENULIS PUISI PADA SISWA KELAS V SDN CANDIWULAN TAHUN AJARAN 2015/2016

PENGGUNAAN METODE TALKING STICK DENGAN MEDIA GRAFIS DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN IPS SISWA KELAS V SDN PETARANGAN TAHUN AJARAN 2013/2014

Keywords: Pair Check, concrete media, fraction

PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE GROUP INVESTIGATION DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN MATEMATIKA TENTANG PECAHAN PADA SISWA KELAS V SD

PENERAPAN METODE DEMONSTRASI DENGAN MEDIA KONKRET DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN IPA SISWAKELAS V SDN 1 PATUKGAWEMULYO

mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung

PENGGUNAAN METODE SOSIODRAMA DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BAGI SISWA KELAS V SD

PENERAPAN TEKNIK TWO STAY TWO STRAY DENGAN MEDIA KONKRET DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN MATEMATIKA SISWA KELAS V SD NEGERI GADUNGREJO

PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING DENGAN MEDIA KONKRET DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN IPA PADA SISWA KELAS IV SDN 1 PANJER TAHUN AJARAN 2014/1015

Keywords: Directed-Reading-Thinking-Activity (DRTA), images, reading comprehension

Kata kunci: Talking Stick, Handout, IPS

PENGGUNAAN METODE COURSE REVIEW HORAY

PENERAPAN PENDEKATAN CTL DENGAN METODE EKSPERIMEN DALAM PENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA TENTANG GAYA KELAS IV SD NEGERI 2 PANJER

PENINGKATAN KETERAMPILAN PROSES IPA DENGAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF NHT PADA SISWA KELAS V SD NEGERI MUNGGU TAHUN AJARAN 2013/2014

PENGGUNAAN TIPE STAD DENGAN MEDIA GAMBAR DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN IPS DI KELAS IV SEKOLAH DASAR

PENGGUNAAN METODE MIND MAP DENGAN MEDIA VISUAL DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN IPS SISWA KELAS IV SDN PATEMON GOMBONG TAHUN AJARAN 2013/2014

PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN WORD SQUARE DALAM PENINGKATAN HASIL BELAJAR BAHASA INGGRIS SISWA KELAS IV SDN 2 BANDUNG

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN QUANTUM TEACHING DALAM PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA UNTUK SISWA KELAS III SD NEGERI PONCOWARNO TAHUN AJARAN 2013/2014

PENGGUNAAN MODEL KOOPERATIF TIPE

PENGGUNAAN MEDIA FLASHCARDS DALAM PENINGKATAN HASIL BELAJAR BAHASA INGGRIS SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR

PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN INDEX CARD MATCH DENGAN MEDIA FLANELGRAF DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN IPS SISWA KELAS V SD

PENGGUNAAN METODE COMPLETE SENTENCE

Keywords: Scientific, concrete object media, Mathematics

PENGGUNAAN TIPE STAD DENGAN MEDIA FLIP CHART DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN IPA SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR

PENERAPAN MODEL CIRC DENGAN MEDIA ULAR TANGGA DALAM PENINGKATAN PENYELESAIAN SOAL CERITA PADA SISWA KELAS V SDN 2 KUTOSARI TAHUN AJARAN 2015/2016

PENERAPAN METODE COURSE REVIEW HORAY DENGAN MEDIA VIDEO DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN IPS SISWA KELAS IV SDN TANJUNGSARI TAHUN AJARAN 2014/2015

Kata kunci: cooperative script, peningkatan, IPS

Keyword: think talk write, event picturer as visual media, poetry-writing skill

Keyword:Question and answer, word card

PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE INDEX CARD MATCH

PENGGUNAAN MODEL KOOPERATIF TIPE ROUND TABLE

PENGGUNAAN METODE ROLE PLAYING DALAM PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS DI KELAS V SD

PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TEKNIK MAKE A MATCH DENGAN MEDIA KARTU KATA DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN IPS PADA SISWA KELAS V

PENERAPAN METODE KUMON DENGAN MEDIA GRAFIS DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN MATEMATIKA TENTANG PECAHAN PADA SISWA KELAS IV SDN 2 KUTOSARI TAHUN AJARAN

PENGGUNAAN METODE PENEMUAN TERBIMBING (GUIDED DISCOVERY) DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN IPA KELAS IV SD

PENGGUNAAN MODEL KOOPERATIF TIPE STAD UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS AKSARA JAWA SISWA KELAS V SDN TANJUNGSARI

Transkripsi:

PENERAPAN MODEL PICTURE AND PICTURE DALAM PENINGKATAN KETERAMPILAN BERBICARA SISWA KELAS III SD Andi Priyanto, Wahyudi 2, Tri Saptuti Susiani 3 PGSD FKIP Universitas Negeri Sebelas Maret, Jl. Kepodang 67A Panjer Kebumen Email andipriyanto21@yahoo.co.id 1. Mahasiswa PGSD FKIP UNS 2. Dosen PGSD FKIP UNS Abstraction: The Applying Picture and Picture Model In Improving Of Skill Converse The III Grase Student Elementary School. This Research aim to (1) decipting of steps Picture and Picture at Indonesian learning III grade student Elementary School, (2) decipting of result of learning to converse the Indonesian, (3) finding problem and solution. This research is classroom action research executed by 3 cycle consisted of planning, action, observation, and reflection. result showing that steps Picture and Picture model is consisted by 5 step, and result of from this study model is its complete mount from 45,83% at the time of action pre become 83,33% at cycle III, and there are 4 problems which can be overcome with the correct solution. Keyword: Picture and Picture, result learning, Indonesian Abstrak: Penerapan Model Picture and Picture Dalam Peningkatan Keterampilan Berbicara Siswa Kelas III Sekolah Dasar. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan langkahlangkah pembelajaran menggunakan model Picture and Picture pada pembelajaran bahasa Indonesia siswa kelas III Sekolah Dasar, (2) mendeskripsikan hasil belajar berbicara bahasa Indonesia siswa kelas III SD, (3) menemukan kendala dan solusi. Penelitian ini termasuk penelitian tindakan kelas dilaksanakan 3 siklus terdiri dari tahap perencanaan tindakan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Hasil menunjukan bahwa langkah-langkah model Picture and Picture terdiri dari 5 langkah, dan hasil dari model pembelajaran ini ketuntasannya meningkat dari 45,83% pada saat pra tindakan menjadi 83,33% pada siklus III, dan terdapat 4 kendala yang dapat diatasi dengan solusi yang tepat. Kata Kunci: Picture and Picture, hasil belajar, bahasa Indonesia PENDAHULUAN Hakikat belajar bahasa adalah belajar berkomunikasi. Oleh karena itu, pembelajaran bahasa Indonesia diarahkan untuk meningkatkan siswa agar mampu berkomunikasi dalam bahasa Indonesia, baik secara lisan maupun tertulis (Depdiknas, 2003). Pembelajaran bahasa Indonesia juga bertujuan agar siswa memiliki sikap yang positif terhadap bahasa Indonesia. Sikap positif yang dapat ditunjukkan siswa antara lain ialah siswa mau menggunakan bahasa Indonesia dengan baik dan benar dalam berkomunikasi. Ruang lingkup mata pelajaran bahasa Indonesia di Sekolah Dasar mencakup komponen Keterampilan berbahasa dan Keterampilan bersastra yang meliputi empat aspek, yaitu aspek mendengarkan, berbicara, membaca dan menulis. Salah satu aspek dari keempat aspek tersebut, yaitu aspek bebicara, merupakan hal yang sangat penting dalam bahasa. Keterampilan berbicara sangat diperlukan oleh siswa. Siswa yang mempunyai Keterampilan dalam berbicara diharapkan dapat menyampaikan ide atau gagasan dengan menggunakan pemilihan kata-kata yang tepat sehingga apa yang dimaksudkan untuk disampaikan kepada orang lain benar-benar dapat diterima dan Bahasa Indonesia dipahami oleh orang lain sesuai dengan apa yang dimaksudkan. Selain menggunakan pemilihan kata-kata yang tepat, siswa juga diharapkan dapat menyampaikan gagasan menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar, menggunakan kalimat yang mudah dimengerti, lancar dalam

mengemukakan gagasan, tidak malu-malu dan penuh percaya diri. Siswa yang terampil berbicara, dalam jangka panjang diharapkan dapat menjadi siswa yang berkualitas, mampu berbicara di depan umum dengan baik dan dapat menjadi seorang pemimpin yang baik pula. Proses belajar mengajar di SD Negeri 2 Kebumen khususnya di kelas III masih belum optimal. Selama satu semester di tahun ajaran 2012/2013 ini, siswa masih merasa kesulitan dalam memahami konsepkonsep dan teori-teori dalam bahasa Indonesia. Materi Bahasa Indonesia yang dipelajari di kelas III semester I tergolong banyak dan kompleks. Bagi sebagian besar siswa masih belum beradaptasi dengan ligkungan dan materi yang baru karena masih terbawa dengan pelajaran di kelas terdahulu. Hal ini berbanding lurus dengan hasil belajar Bahasa Indonesia mereka yang belum memenuhi standar KKM. Melihat kenyataan yang terjadi di lapangan, guru mau tidak mau dituntut untuk lebih kreatif dan inovatif dalam mengkomunikasikan pesan pembelajaran. Selain itu, guru harus bisa menyusun kegitan pembelajaran yang mampu melibatkan siswa secara penuh khususnya pada mata pelajaran Bahasa Indonesia, sehingga siswa dapat belajar sesuai dengan tahapan perkembangan mereka dan diharapkan pembelajaran akan menjadi lebih bermakna bagi siswa. Sesuai Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) materi pelajaran Bahasa Indonesia kelas III semester II memiliki Satandar Kompetensi Berbicara yaitu mengungkapkan pikiran, perasaan, pengalaman, dan petunjuk dengan bercerita dan memberikan tanggapan/saran, dan memiliki Kompetensi Dasar menceritakan berdasarkan gambar seri menggunakan pilihan kata dan kalimat yang tepat dengan memperhatikan penggunaan lafal dan intonasi yang tepat. Model merupakan salah satu sistem pembelajaran yang dapat membantu mengatasi hambatan-hambatan yang mengganggu proses penyampaian dan penerimaan pesan dalam pembelajaran. Sebaik-baiknya model yang digunakan dalam pembelajaran adalah model yang memiliki tingkat relevansi dengan tujuan, materi, dan karakteristik siswa. Model pembelajaran ini menjadi salah satu alternatif model yang digunakan dalam menunjang pembelajaran bahasa Indonesia di kelas.. Model kooperatif teknik tersebut dijadikan sebagai model pembelajaran penyampaian pesan yang secara terencana maupun secara langsung dan menjadikan percepatan ketercapaian tujuan. Model pembelajaran ini sebagaimana disebutkan Indien (2012) adalah suatu model pembelajaran dengan menggunakan media gambar seri. Dalam oprasionalnya gambargambar dipasangkan satu sama lain atau bisa jadi di urutkan menjadi urutan yang logis. Sedangkan Agus Suprijono (2011) Picture and Picture adalah teknik mengurutkan gambar. Teknik ini cukup menyenangkan untuk digunakan dalam mengulangi materi pembelajaran yang telah diberikan sebelumnya atau materi baru yang sedang diajarkan. Hal ini karena siswa dapat belajar sambil bermain. Model ini dapat digunakan dalam beberapa mata pelajaran, seperti Ilmu Pengetahuan Alam, Ilmu Pengetahuan Sosial, Matematika, dan Bahasa Indonesia. Teknik Picture and Picture juga cocok untuk semua kelas atau tingkatan (hlm.125). Berdasarkan uraian di atas, peneliti merencanakan suatu penelitian tindakan kelas dengan mengambil judul Penerapan Model Picture and Picture Dalam Peningkatan Keterampilan Berbicara Bahasa Indonesia Siswa Kelas III SD Negeri 2 Kebumen Tahun Ajaran 2012/2013. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah (1) Bagaimana langkah model tersebut dalam meningkatan keterampilan berbicara bahasa Indonesia siswa kelas III semester II SD Negeri 2 Kebumen tahun ajaran 2012/2013?; (2) Apakah penerapan model tersebut dapat meningkatkan keterampilan berbicara bahasa Indonesia siswa kelas III Semester II SD Negeri 2 Kebumen tahun ajaran 2012/2013?; (3) Apa kendala dan solusi penerapan model tersebut dalam keterampilan berbicara bahasa

Indonesia siswa kelas III Semester II SD Negeri 2 Kebumen tahun ajaran 2012/2013? Sesuai dengan permasalahan yang telah dipaparkan di atas, maka tujuan penelitian yang ingin dicapai penulis adalah sebagai berikut: (1) Mendeskripsikan langkah penerapan model pembelajaran ini dalam meningkatan keterampilan berbicara bahasa Indonesia siswa kelas III Semester II SD Negeri 2 Kebumen tahun ajaran 2012/2013; (2) Mendeskripsikan penerapan model ini dapat meningkatan Keterampilan berbicara bahasa Indonesia siswa kelas III Semester II SD Negeri 2 Kebumen tahun ajaran 2012/2013; (3) Menemukan kendala dan solusi penerapan model ini yang dapat meningkatan Keterampilan berbicara bahasa Indonesia siswa kelas III Semester II SD Negeri 2 Kebumen tahun ajaran 2012/2013. METODE PENELITIAN Penelitian dilaksanaka di kelas III SDN 2 Kebumen. Jumlah subjek penelitian 24 siswa yang terdiri atas 13 siswa laki-laki dan 11 siswa perempuan. Waktu penelitian dilaksanakan mulai bulan November 2012 sampai dengan bulan Mei 2013 pada semester dua tahun pelajaran 2012/2013. Adapun alat pengumpulan data dalam penelitian ini dibagi menjadi dua, yaitu instrumen tes dan non tes. Instrumen tes berupa lembar soal evaluasi hasil belajar siswa, sedangkan instrumen non tes terdiri dari lembar observasi dan pedoman wawancara yang digunakan sebagai alat pengumpul data terhadap jalannya pelaksanaan kegiatan pembelajaran bahasa Indonesia kelas III dengan menerapkan model pemeblajaran ini sesuai dengan RPP dan skenario pembelajaran yang telah disusun. Peneliti berkolaborasi dengan guru kelas dalam menentukan tindakan sesuai dengan kondisi siswa kelas III, kemudian pelaksana tindakan dalam penelitian ini adalah peneliti sendiri. Observer dalam penelitian ini terdiri dari 3 teman sejawat. Data yang diperoleh dalam penelitian ini dibagi menjadi dua yaitu data pra tindakan dan data tindakan yang berupa hasil penelitian. Data hasil penelitian berupa hasil observasi terhadap guru, penerapan model pembelajaran tersebut terhadap siswa, dan hasil tes evaluasi siswa. Analisis data dilakukan melalui analisis deskriptif komparatif untuk membandingkan data kuantitatif berupa data nilai hasil belajar siswa tiap siklus dan analisis kualitatif yang mengacu pada pendapat Miles dan Hiberman (1984), meliputi tiga alur kegiatan yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan, yang dilakukan selama dan setelah pengumpulan data selesai (Sugiyono, 2008: 246-253). Untuk menguji dan menjaga keabsahan data, digunakan teknik triangulasi berupa triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Triangulasi sumber dilakukan dengan mempertimbangkan data yang bersumber dari siswa, observer dan peneliti. Sedangkan dengan triangulasi teknik peneliti mempertimbangkan teknik observasi, dokumen dan wawancara. Indikator kinerja menyangkut ha-hal yang saling berhubungan pada awal kegiatan penelitian dilakukan tes penjajagan/pretest untuk mengetahui sejauh mana siswa dalam memahami materi. Untuk selanjutnya dilaksanakan kegiatan belajar mengajar sesuai dengan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran yang telah dibuat, meliputi keaktifan siswa dalam mengikuti diskusi dan hasil belajar pada proses pembelajaran presentase yang ditargetkan 80% Prosedur penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas (class action research). Langkah atau prosedur penelitian tindakan kelas tersebut yaitu perencanaan tindakan, pelaksanaan tindakan, pengamatan, dan refleksi. Pada tahap perencanaan, peneliti melakukan koordinasi dengan teman sejawat untuk menentukan tindakan yang akan diambil sesuai kondisi siswa kelas III, menyusun RPP dan skenario pembelajaran, sosialisasi RPP dan skenario pembelajaran kepada kepala sekolah, mempersiapkan sarana pembelajaran dan mempersiapkan instrumen penelitian. Dalam penelitian tindakan kelas ini menggunakan model penelitian yang dikembangkan oleh Kasbolah (2001) dengan langkah atau alur penelitian dimulai dari perencanaan, pelaksanaan,

observasi, dan refleksi tindakan yang dapat dijadikan rencana tindakan berikutnya. Pada pelaksanaannya, tahapan ini selalu ber-hubungan dan berkelanjutan dalam prosesnya, serta mengalami perbaikanperbaikan sesuai dengan hasil observasi dan refleksi hingga memenuhi hasil atau tujuan yang diharapkan. HASIL DAN PEMBAHASAN Peningkatan hasil belajar bahasa Indonesia siswa kelas III SDN 2 Kebumen dengan menerapkan model Picture and Picture dilaksanakan dengan tiga siklus. Setiap siklusnya terdiri dari tiga pertemuan, dengan alokasi waktu 2x35 menit setiap pertemuan. Data rata-rata hasil observasi yang diperoleh dari tiga orang observer terkait penerapan model pembelajaran ini pada pembelajaran bahasa Indonesia oleh guru pada siklus I sampai siklus III adalah sebagai berikut: Tabel 1. Hasil Observasi dalam Mengajar Pada Siklus I, II dan III Langkah Pemb. P&P Ratarata Kategori Si. I Si. II Si. III 2.57 2,88 3.32 2,88 Baik Berdasarkan tabel 1 dapat disimpulkan bahwa skor rata-rata dalam mengajar dengan menerapkan langkah pembelajaran Picture and Picture pada siklus I mencapai 2.57, sedangkan pada siklus II mencapai 2,88, dan pada siklus III mencapai 3,32. Skor rata-rata guru dalam mengajar dengan menerapkan langkah pembelajaran adalah 2,88 dengan kategori baik Tabel 3. Perolehan Hasil Belajar bahasa Indonesia Hasil Belajar BAHASA Tindakan INDONESIA Tuntas Belum Tuntas Frek. % Frek. % Pratindakan 11 45,83 13 54,17 Sik. I 17 70,83 7 29,17 Sik. II 18 75,00 6 25,00 Sik. III 20 83,33 4 16,67 Berdasarkan tabel 3 menunjukkan bahwa hasil belajar bahasa Indonesia siswa kelas III semakin meningkat. Hal tersebut ditunjukkan pada kegiatan pratindakan atau pretest, siswa yang mencapai nilai hasil belajar KKM baru mencapai 45,83% atau sebanyak 11 siswa. Pada siklus I kektuntasan hasil belajar siswa meningkat menjadi 70,83% atau sebanyak 17 siswa. Selanjutnya, pada siklus II meningkat menjadi 75,00% atau sebanyak 18 siswa dan siklus III ketuntasan hasil belajar siswa meningkat lagi menjadi 83,33% atau sebanyak 20 siswa. Penggunaan model Picture and Picture dalam pembelajaran dilakukan sesuai dengan langkah-langkah yang ada pada landasan teori dan selalu diperbaharui sesuai karakter siswa. Penelitian yang telah dilakukan telah menemukan langkah-langkah yang tepat dalam peningkatan hasil belajar bahasa Indonesia siswa kelas III SD Negeri 2 Kebumen dengan menemui beberapa kendala. Berikut adalah langkah-langkah yang tepat dalam pembalajaran bahasa Indonesia sebagai berikut: (1) penyampaian materi, (2) penunjukan gambar seri, (3) mengurutkan gambar seri, (4) menanyakan alasan pemikiran urutan gambar, (5) menanamkan konsep materi dan penyimpulan. Aktivitas proses belajar yang tepat sesuai langkahlangkah dan karakterisitk siswa dapat mempengaruhi hasil belajar. Hasil penelitian juga menunjukan bahwa model pembelajaran ini dapat membantu siswa meningkatkan aktivitas dan kreatifitas siswa. Menurut Sagala proses pembelajaran melibatkan proses mental siswa secara maksimal, bukan hanya menuntut siswa sekedar mendengar, mencatat, tetapi menghendaki aktivitas siswa dalam proses berpikir. Hal tersebut memberikan gambaran bahwa proses belajar tidak haya didominasi oleh siswa saja, melainkan siswa juga harus ikut aktif dalam pembelajaran. Penggunaan model pembelajaran kooperatif teknik picture and picture dalam pembelajaran Bahasa Indonesia tentang keterampilan berbicara siswa kelas III Sekolah Dasar melalui 3 siklus dalam 9 kali pertemuan. Pada setiap pertemuan

pembelajaran disesuaikan dengan skenario pembelajaran yang sudah ditentukan, dengan melakukan perbaikan-perbaikan langkah penggunaan penggunaan model pembelajaran tersebut dalam setiap pertemuan dan antar siklus berdasarkan hasil refleksi dari pengamatan dan penilaian observer. Pelaksanaan tindakan terdiri dari 5 langkah yaitu; (1) penyampaian materi, (2) penunjukan gambar seri, (3) mengurutkan gambar seri, (4) menanyakan alasan pemikiran urutan gambar, (5) menanamkan konsep materi dan penyimpulan. Pelaksanaan siklus I siswa memperhatikan beberapa topik yang ditulis oleh guru dan memilih topik yang akan dibahas. Materi yang dibahas pada pertemuan 1 siklus I yaitu menceritakan gambar seri tentang lingkungan di rumah serta kegiatan di rumah dalam kesehariannya dan diikuti 3 gambar, pada pertemuan ke-2 yaitu menceritakan gambar seri tentang lingkungan di rumah serta kegiatan di rumah dalam kesehariannya dan diikuti 4 gambar dan untuk pertemuan ke-3 yaitu menceritakan gambar seri tentang lingkungan di rumah serta kegiatan di rumah dalam kesehariannya dan diikuti 6 gambar. Tindakan pada siklus I ini dilaksanakan sesuai dengan 5 langkah pokok yang dijabarkan menjadi 28 kegiatan guru dan siswa seperti di atas namun pelaksanaannya masih banyak kegiatan yang belum dilaksanakan dan belum dapat dilakukan dengan baik sehingga hasil penilaian dari observer baik proses kegiatan siswa maupun guru mendapatkan nilai yang kurang memuaskan karena memang langkah kegiatan belum berjalan sesuai dengan skenario yang disusun. Hasil belajara pada siswa juga belum terlihat ada peningkatan dibandingkan dengan pretest. Kemudian kegiatan siklus I dilanjutkan menyusun kegiatan terrevisi I untuk perbaikan pada siklus selanjutnya. Kegiatan siklus II merupakan implementasi dari kegiatan terevisi I yang disusun di akhir kegiatan siklus I, kegiatannya adalah kegiatan perbaikan-perbaikan langkah pembelajaran agar sesuai dengan skenario pembelajaran yang disusun. Pada siklus ini guru menambahkan jam pelajaran sehingga siswa mempunyai waktu yang lebih lama untuk melakukan diskusi. Materi yang dibahas pada pertemuan 1 siklus I yaitu menceritakan gambar seri tentang lingkungan di sekolah serta kegiatan di sekolah dalam kesehariannya dan diikuti 3 gambar, pada pertemuan ke-2 yaitu menceritakan gambar seri tentang lingkungan di sekolah serta kegiatan di sekolah dalam kesehariannya dan diikuti 4 gambar dan untuk pertemuan ke-3 yaitu menceritakan gambar seri tentang lingkungan di sekolah serta kegiatan di masyarakat dalam kesehariannya dan diikuti 6 gambar. Pada siklus ini praktikan sudah melaksanakan kegiatan terrevisi I dan langkah-langkah pembelajaran sudah ada perbaikan, namun masih ada kendala baik dari segi guru maupun siswa yang nantinya akan menjadi pertimbangan dalam kegiatan terrevisi II yang akan dilaksanakan pada siklus berikutnya. Hasil dari pelaksanaan siklus II ada peningkatan baik proses maupun hasil, terjadi peningkatan nilai proses dan nilai evaluasi meningkat jika dibandingkan dengan siklus I. Pada siklus III merupakan implementasi dari kegiatan terrevisi II yang disusun di akhir kegiatan siklus sebelumnya, kegiatannya adalah kegiatan perbaikanperbaikan langkah pembelajaran agar sesuai dengan skenario pembelajaran yang disusun. Pada siklus ini pelaksanaannya sama dengan siklus sebelumnya. Materi yang dibahas pada pertemuan 1 siklus III yaitu menceritakan gambar seri tentang lingkungan di masyarakat serta kegiatan di masyarakat dalam kesehariannya dan diikuti 3 gambar, pada pertemuan ke-2 yaitu menceritakan gambar seri tentang lingkungan di masyarakat serta kegiatan di masyarakat dalam kesehariannya dan diikuti 4 gambar dan untuk pertemuan ke- 3 yaitu menceritakan gambar seri tentang lingkungan di masyarakat serta kegiatan di masyarakat dalam kesehariannya dan diikuti 6 gambar. Jadi dari siklus I sampai siklus III langkah pembelajaran sudah optimal dilakukan oleh peneliti, sehingga siswa juga sudah optimal, hal ini sebagai dampak dari kegiatan yang optimal juga oleh guru. Dimana

kegiatan pembelajaran sudah dapat dilakukan dengan baik. SIMPULAN DAN SARAN Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang telah dijelaskan diatas. Maka dapat disimpulkan bahwa: langkahlangkah penerapan model pembelajaran picture and picture dalam meningkatan keterampilan berbicara bahasa Indonesia siswa kelas III SD terdiri dari 5 langkah yaitu (1) penyampaian materi, (2) penunjukan gambar seri, (3) mengurutkan gambar seri, (4) menanyakan alasan pemikiran urutan gambar, (5) menanamkan konsep materi dan penyimpulan. Penerapan model pembelajaran ini dapat meningkatkan keterampilan berbicara bahasa Indonesia siswa kelas III SD ini dilihat dari pra tindakan persentase ketuntasan siswa baru mencapai 45,83%, setelah dilaksanakan tindakan pada siklus I persentase ketuntasan siswa meningkat menjadi 70,83%, pada siklus II 75,00%, dan siklus III meningkat menjadi 83,33%. Kendala yang ditemui pada penggunaan model pembelajaran ini pada pelajaran bahasa Indonesia siswa kelas III Sekolah Dasar meliputi: (a) siswa masih saling bergantung pada temannya, (b) dalam pembentukan kelompok siswa ramai, (c) dalam diskusi belum ada kerjasama yang optimal, (d) waktu pembelajaran kurang, Solusi untuk mengatasi kendala tersebut antara lain: (a) peneliti lebih memotivasi siswa, (b) peneliti mengkoordinasi pembentukan kelompok, (c) peneliti memberikan pengarahan dalam berdiskusi, (d) peneliti menambah waktu pembelajaran. Selanjutnya, dari hasil penelitian diatas, peneliti memberikan saran kepada guru untuk menerapkan model pembelajaran ini pada pembelajaran dikelas III secara umum karena penerapan model pembelajaran tersebut dengan langkah-langkah yang benar terbukti dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Dalam pelaksanaan pembelajaran dengan menerapkan model pembelajaran tersebut guru juga disarankan untuk memperhatikan tiap langkah pembelajarannya dan memperhatikan aktifitas belajar siswa sehingga suasana kelas menjadi kondusif. Selanjutnya peneliti juga memberikan saran kepada sekolah untuk menambah kelengkapan media pelajaran sehingga dapat memudahkan guru dalam memberikan pengalaman belajar pada siswa. Sedangkan kepada siswa, peneliti memberikan saran agar siswa lebih fokus dalam mengikuti kegiatan pembelajaran. DAFTAR PUSTAKA Agus Suprijono. 2011. Cooperative Learning Teori & Aplikasi PAIKEM. Yogyakarta: Pustaka Pelajar. Depdiknas. (2003). Undang-undang Sistem Pendidikan Nasional. Jakarta: Sinar Grafika Djago Tarigan. 1995. Materi Pokok: Pendidikan Bahasa Indonesia 1. Jakarta: Universitas Terbuka. Indien. 2012. Diunduh dari situs http://007indien.blogspot.com/2012/06 /model-pembelajaran-picture-andpicture.html. Sugiyono. 2008. Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D). Bandung: Alfabeta. Wiriatmadja. 2008. Metode Penelitian Tindakan Kelas untuk Meningkatkan: Jakarta. Universitas Terbuka.