LEMBARAN DAERAH K A B U P A T E N K E N D A L NOMOR 14 TAHUN 2000 SERI D NOMOR 13

dokumen-dokumen yang mirip
LEMBARAN DAERAH K A B U P A T E N K E N D A L NOMOR 20 TAHUN 2000 SERI D NOMOR 19

LEMBARAN DAERAH K A B U P A T E N K E N D A L NOMOR 13 TAHUN 2000 SERI D NOMOR 12

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN KOTABARU NOMOR 17 TAHUN 2000 SERI D NOMOR SERI 12

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN KULON PROGO NOMOR 7 TAHUN 2001 SERI D PERATURAN DAERAH KABUPATEN KULON PROGO NOMOR 7 TAHUN 2001 T E N T A N G

PEMERINTAH KABUPATEN JENEPONTO LEMBARAN DAERAH NOMOR : 05 TAHUN 2000 SERI : NOMOR : 05 PERATURAN DAERAH KABUPATEN JENEPONTO NOMOR : 06 TAHUN 2000

PERATURAN DAERAH KABUPATEN JEPARA NOMOR 7 TAHUN 2007 TENTANG KEDUDUKAN KEUANGAN PETINGGI DAN PERANGKAT DESA DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

PEMERINTAH KABUPATEN KENDAL PERATURAN DAERAH KABUPATEN KENDAL NOMOR 4 TAHUN 2008 TENTANG

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN KOTABARU NOMOR 18 TAHUN 2000 SERI D NOMOR SERI 13

PEMERINTAH KABUPATEN PEMALANG PERATURAN DAERAH KABUPATEN PEMALANG NOMOR 4 TAHUN 2007 TENTANG KEDUDUKAN KEUANGAN KEPALA DESA DAN PERANGKAT DESA

PEMERINTAH KABUPATEN MAGETAN PERATURAN DAERAH KABUPATEN MAGETAN NOMOR 4 TAHUN 2007 TENTANG KEDUDUKAN KEUANGAN KEPALA DESA DAN PERANGKAT DESA

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN SUMEDANG PERATURAN DAERAH KABUPATEN SUMEDANG NOMOR 9 TAHUN TENTANG KEDUDUKAN KEUANGAN KEPALA DESA DAN PERANGKAT DESA

BAB III JENIS PENGHASILAN DAN TUNJANGAN KEPALA DESA DAN PERANGKAT DESA Bagian Kesatu Rincian Jenis Penghasilan. Pasal 3

PEMERINTAH KABUPATEN JENEPONTO LEMBARAN DAERAH NOMOR : 13 TAHUN 2000 SERI : NOMOR : 13 PERATURAN DAERAH KABUPATEN JENEPONTO NOMOR : 14 TAHUN 2000

PEMERINTAH KABUPATEN SRAGEN

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN HULU SUNGAI TENGAH NOMOR 29 TAHUN 2000

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN BANTUL

PEMERINTAH KABUPATEN PURWOREJO

BUPATI PURWOREJO PERATURAN BUPATI PURWOREJO N O M O R 2 7 T A H U N 2008 TENTANG PETUNJUK

PEMERINTAH KABUPATEN TRENGGALEK PERATURAN DAERAH KABUPATEN TRENGGALEK NOMOR 11 TAHUN 2006 TENTANG KEDUDUKAN KEUANGAN KEPALA DESA DAN PERANGKAT DESA

PEMERINTAH KABUPATEN SIDOARJO

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN SERANG

11 LEMBARAN DAERAH Oktober KABUPATEN LAMONGAN 15/E 2006 SERI E PERATURAN DAERAH KABUPATEN LAMONGAN NOMOR 18 TAHUN 2006 TENTANG

PERATURAN BUPATI SRAGEN NOMOR 9 TAHUN 2010 TENTANG

GUBERNUR DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA PERATURAN GUBERNUR DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA NOMOR 4 TAHUN 2010 TENTANG

PERATURAN DAERAH KABUPATEN CIREBON NOMOR 57 TAHUN 2001 TENTANG KEDUDUKAN KEUANGAN KEPALA DESA DAN PERANGKAT DESA

PROVINSI JAWA TENGAH PERATURAN DAERAH KABUPATEN KENDAL NOMOR 4 TAHUN 2015 TENTANG

PERATURAN DAERAH KABUPATEN SLEMAN NOMOR 10 TAHUN 2000 TENTANG ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DESA DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA BUPATI SLEMAN

BUPATI BANYUWANGI SALINAN PERATURAN BUPATI BANYUWANGI NOMOR 17 TAHUN 2015 TENTANG PENGHASILAN KEPALA DESA DAN PERANGKAT DESA DI KABUPATEN BANYUWANGI

PEMERINTAH KABUPATEN SUMBAWA BARAT

PEMERINTAH KABUPATEN KENDAL PERATURAN DAERAH KABUPATEN KENDAL NOMOR 5 TAHUN 2008 TENTANG PERUBAHAN STATUS DESA MENJADI KELURAHAN

PERATURAN DAERAH KABUPATEN PENAJAM PASER UTARA NOMOR 15 TAHUN 2009 TENTANG KEDUDUKAN KEUANGAN KEPALA DESA DAN PERANGKAT DESA

PEMERINTAH KABUPATEN MAJENE

DHARMOTTAMA SATYA PRAJA PEMERINTAH KABUPATEN SEMARANG PERATURAN DAERAH KABUPATEN SEMARANG NOMOR 11 TAHUN 2000 TENTANG

P E M E R I N T A H K A B U P A T E N K E D I R I

PERATURAN DAERAH KABUPATEN TOBA SAMOSIR NOMOR: 3 TAHUN 2000 TENTANG PEMBENTUKAN, PENGHAPUSAN DAN/ATAU PENGGABUNGAN DESA

KEDUDUKAN KEUANGAN KEPALA DESA DAN PERANGKAT DESA

PERATURAN DAERAH KABUPATEN KLUNGKUNG NOMOR 16 TAHUN 2010 TENTANG KEDUDUKAN KEUANGAN PERBEKEL DAN PERANGKAT DESA DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

PERATURAN DAERAH KABUPATEN NUNUKAN NOMOR 21 TAHUN 2006 TENTANG KEDUDUKAN KEUANGAN KEPALA DESA DAN PERANGKAT DESA DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

BERITA DAERAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN WONOGIRI

PERATURAN DAERAH KABUPATEN LANDAK NOMOR 4 TAHUN 2008 TENTANG KEDUDUKAN KEUANGAN KEPALA DESA DAN PERANGKAT DESA DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL ( Berita Resmi Pemerintah Kabupaten Gunungkidul ) Nomor : 06 Tahun : 2010 Seri : E

BERITA DAERAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL ( Berita Resmi Pemerintah Kabupaten Gunungkidul ) Nomor : 59 Tahun : 2014

BERITA DAERAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL ( Berita Resmi Pemerintah Kabupaten Gunungkidul ) Nomor : 61 Tahun : 2015

BERITA DAERAH KABUPATEN BANJARNEGARA TAHUN 2015 NOMOR 4 SERI E

PEMERINTAH KABUPATEN MOJOKERTO

PERATURAN DAERAH KABUPATEN BADUNG NOMOR 7 TAHUN 2001 TENTANG SUSUNAN ORGANISASI PEMERINTAHAN DESA DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA BUPATI BADUNG,

PERATURAN DAERAH KABUPATEN TOBA SAMOSIR NOMOR: 15 TAHUN 2000 TENTANG KERJASAMA ANTAR DESA DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA BUPATI TOBA SAMOSIR

PEMERINTAH KABUPATEN TULUNGAGUNG PERATURAN DAERAH KABUPATEN TULUNGAGUNG KEDUDUKAN KEUANGAN KEPALA DESA DAN PERANGKAT DESA

PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN WONOSOBO PERATURAN DAERAH KABUPATEN WONOSOBO NOMOR 13 TAHUN 2002 TENTANG

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN BANJARNEGARA TAHUN 2009 NOMOR 9 SERI E

PERATURAN DAERAH KABUPATEN KENDAL NOMOR 14 TAHUN 2011 TENTANG PEDOMAN PENGELOLAAN PASAR DESA DI KABUPATEN KENDAL DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

BUPATI SLEMAN PERATURAN BUPATI SLEMAN NOMOR 40 TAHUN 2013 TENTANG TATA CARA CUTI BAGI KEPALA DESA YANG MENCALONKAN DIRI SEBAGAI KEPALA DESA

PERATURAN DAERAH KABUPATEN MUSI RAWAS NOMOR : 09 TAHUN 2000

BUPATI PASURUAN PERATURAN BUPATI PASURUAN NOMOR 14 TAHUN 2015 TENTANG PEDOMAN PENYUSUNAN ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DESA

DHARMOTTAMA SATYA PRAJA

PERATURAN DAERAH KABUPATEN KARANGANYAR NOMOR 18 TAHUN 2015 TENTANG KEDUDUKAN KEUANGAN KEPALA DESA DAN PERANGKAT DESA

PEMERINTAH KABUPATEN REJANG LEBONG

PEMERINTAH KABUPATEN SIDOARJO

PERATURAN DAERAH KABUPATEN BIMA NOMOR 9 TAHUN 2006

PEMERINTAH KABUPATEN WONOSOBO PERATURAN DAERAH KABUPATEN WONOSOBO NOMOR 11 TAHUN 2002 TENTANG PEDOMAN KERJA SAMA ANTARDESA

PERATURAN DAERAH KABUPATEN SLEMAN NOMOR 9 TAHUN 2000 TENTANG PERATURAN DESA DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA BUPATI SLEMAN

BUPATI BELITUNG PERATURAN BUPATI BELITUNG NOMOR 11 TAHUN 2011 TENTANG

PERATURAN DAERAH KABUPATEN DONGGALA NOMOR 16 TAHUN 2000 TENTANG SUSUNAN ORGANISASI PEMERINTAH DESA DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA BUPATI DONGGALA,

BUPATI BOYOLALI PERATURAN DAERAH KABUPATEN BOYOLALI NOMOR 19 TAHUN 2OOO TENTANG SUMBER PENDAPATAN DESA DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN GROBOGAN TAHUN : 2009 NOMOR : SERI : E PERATURAN DAERAH KABUPATEN GROBOGAN NOMOR 10 TAHUN 2009 TENTANG

BUPATI SIDOARJO PROVINSI JAWA TIMUR

PROVINSI JAWA TENGAH PERATURAN DAERAH KABUPATEN KENDAL NOMOR 3 TAHUN 2015 TENTANG

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN KOLAKA NOMOR : 40 TAHUN 2001 SERI: D NOMOR : 19 PERATURAN DAERAH KABUPATEN KOLAKA NOMOR: 27 TAHUN 2001 TENTANG

PERATURAN DAERAH KABUPATEN BENGKAYANG NOMOR 5 TAHUN 2007 TENTANG SUMBER PENDAPATAN DESA DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA BUPATI BENGKAYANG

BUPATI BANTUL PERATURAN BUPATI BANTUL NOMOR 06 TAHUN 2013 TENTANG

PEMERINTAH KABUPATEN JENEPONTO LEMBARAN DAERAH NOMOR : 10 TAHUN 2000 SERI : NOMOR : 10 PERATURAN DAERAH KABUPATEN JENEPONTO NOMOR : 11 TAHUN 2000

PERATURAN DAERAH KABUPATEN SEMARANG NOMOR 23 TAHUN 2008 TENTANG KEDUDUKAN KEUANGAN KEPALA DESA DAN PERANGKAT DESA DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

PEMERINTAH KABUPATEN MUARO JAMBI

PEMERINTAH KABUPATEN KEBUMEN KECAMATAN KARANGGAYAM DESA LOGANDU

BUPATI GARUT PROVINSI JAWA BARAT PERATURAN BUPATI GARUT NOMOR 102 TAHUN 2015

PERATURAN DAERAH KABUPATEN JEMBRANA NOMOR 15 TAHUN 2007 TENTANG

PROVINSI JAWA TENGAH PERATURAN DAERAH KABUPATEN KENDAL NOMOR 11 TAHUN 2014 TENTANG

PEMERINTAH KABUPATEN SLEMAN PERATURAN DAERAH KABUPATEN SLEMAN NOMOR 21 TAHUN 2013 TENTANG

PEMERINTAH KABUPATEN PONOROGO PERATURAN DAERAH KABUPATEN PONOROGO NOMOR 6 TAHUN 2007 TENTANG KEDUDUKAN KEUANGAN KEPALA DESA DAN PERANGKAT DESA

PEMERINTAH KABUPATEN JENEPONTO LEMBARAN DAERAH NOMOR : 12 TAHUN 2000 SERI : NOMOR : 12 PERATURAN DAERAH KABUPATEN JENEPONTO NOMOR : 13 TAHUN 2000

BUPATI BOYOLALI PERATURAN DAERAH KABUPATEN BOYOLALI NOMOR 3 TAHUN 2011 TENTANG

PERATURAN DESA LEREP NOMOR : 4 TAHUN 2015

PEMERINTAH KABUPATEN JENEPONTO LEMBARAN DAERAH NOMOR : 11 TAHUN 2000 SERI : NOMOR : 11 PERATURAN DAERAH KABUPATEN JENEPONTO NOMOR : 12 TAHUN 2000

PERATURAN DAERAH KABUPATEN CIAMIS NOMOR 16 TAHUN 2007 TENTANG SUMBER PENDAPATAN DESA DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA BUPATI CIAMIS, Menimbang : a.

BERITA DAERAH KABUPATEN BANJARNEGARA TAHUN 2017 NOMOR 99

PERATURAN DAERAH KABUPATEN TANJUNG JABUNG TIMUR

PEMERINTAH KABUPATEN KENDAL PERATURAN DAERAH KABUPATEN KENDAL NOMOR 6 TAHUN 2008 TENTANG PEMBENTUKAN, PENGHAPUSAN, DAN PENGGABUNGAN DESA

PERATURAN DAERAH KABUPATEN JEMBRANA NOMOR 13 TAHUN 2001 T E N T A N G SUMBER PENDAPATAN DESA DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA BUPATI JEMBRANA,

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN BANJARNEGARA TAHUN 2006 NOMOR 9 SERI E

PERATURAN DAERAH KABUPATEN PASURUAN NOMOR 6 TAHUN 2009 TENTANG SUMBER PENDAPATAN DESA DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA BUPATI PASURUAN,

PERATURAN DAERAH NOMOR 14 TAHUN 2000 TENTANG PERATURAN DESA

BUPATI PASURUAN PROVINSI JAWA TIMUR

PERATURAN DAERAH KABUPATEN KENDAL NOMOR 7 TAHUN 2012 TENTANG

PERATURAN DAERAH PROPINSI JAWA TENGAH NOMOR : 11 TAHUN 2001 TENTANG PERUBAHAN ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DAERAH PROPINSI JAWA TENGAH

PERATURAN DAERAH KABUPATEN BADUNG NOMOR 14 TAHUN 2001 TENTANG KEDUDUKAN KEUANGAN KEPALA DESA DAN PERANGKAT DESA DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

14 LEMBARAN DAERAH Agustus KABUPATEN LAMONGAN 13/E 2006 SERI E

PERATURAN DAERAH NOMOR 20 TAHUN 2000

PEMERINTAH KABUPATEN SAMPANG

LEMBARAN DAERAH PROPINSI JAWA BARAT

Transkripsi:

LEMBARAN DAERAH K A B U P A T E N K E N D A L NOMOR 14 TAHUN 2000 SERI D NOMOR 13 PERATURAN DAERAH K A B U P A T E N K E N D A L NOMOR 13 TAHUN 2000 T E N T A N G KEDUDUKAN KEUANGAN KEPALA DESA DAN PERANGKAT DESA DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA BUPATI KENDAL Menimbang : a. Bahwa kedudukan keuangan Kepala Desa dan Perangkat Desa, dengan telah dicabutnya Undang-undang Nomor 5 Tahun 1974 tentang Pokokpokok Pemerintahan di Daerah dan diganti degan Undang-undang Nomor 22 Tahun 1999 tentang Pemerintahan Daerah serta dengan telah ditetapkannya Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 4 Tahun 1999 tentang Pencabutan beberapa Peraturan Menteri Dalam Negeri, Keputusan Menteri Dalam Negeri dan Instruksi Menteri Dalam Negeri mengenai pelaksanaan Undang-undang Nomor 5 Tahun 1979 tentang Pemerintahan Desa, maka kedudukan keuangan tersebut perlu diatur dalam Peraturan Daerah; b. Bahwa untuk melaksanakan maksud huruf a di atas, maka perlu ditetapkan Peraturan Daerah Kabupaten Kendal tentang Kedudukan Keuangan Kepala Desa dan Perangkat Desa. Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 13 Tahun 1950 tentang Pembentukan Daerahdaerah Kabupaten dalam lingkungan Propinsi Jawa Tengah (Berita Negara Tanggal 8 Agustus 1959); 2. Undang-undang Nomor 22 Tahun 1999 tentang Pemerintah Daerah (Lembaran Negara Tahun 1999 Nomor 60, Tambahan Lembaran Negara Nomor 3839);

3. Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 1950 tentang Penetapan mulai berlakunya Undang-undang Nomor 12, 13, 14 dan 15 dari Hal Pembentukan Daerah Kabupaten di Propinsi Jawa Timur/Tengah/Barat dan Daerah Istimewa Yogyakarta (Berita Negara Tanggal 14 Agustus 1950); 4. Peraturan Pemerintah Nomor 16 Tahun 1976 tentang Perluasan Kotamadya Dati II Semarang (Lembaran Negara Tahun 1976 Nomor 25, Tambahan Lembaran Negara Nomor 3079); 5. Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 44 Tahun 1999 tentang Teknik Penyusunan Peraturan Perundang-undangan, Rancangan Peraturan Pemerintah dan Rancangan Keputusan Presiden; 6. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 4 Tahun 1999 tentang Pencabutan Beberapa Peraturan Menteri Dalam Negeri, Keputusan Menteri Dalam Negeri dan Instruksi Menteri Dalam Negeri mengenai pelaksanaan Undang-undang Nomor 5 Tahun 1979 tentang Pemerintahan Desa; 7. Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 64 Tahun 1999 tentang Pedoman Umum Pengaturan Mengenai Desa; 8. Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 65 Tahun 1999 tanggal 6 September 1999 tentang Petunjuk Pelaksanaan dan Penyusunan Peristilahan dalam Penyelenggaraan Pemerintahan Desa dan Kelurahan. Dengan Persetujuan DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH KABUPATEN KENDAL MEMUTUSKAN : Menetapkan : PERATURAN DAERAH KABUPATEN KENDAL TENTANG KEDUDUKAN KEUANGAN KEPALA DESA DAN PERANGKAT DESA.

BAB I KETENTUAN UMUM Pasal 1 Dalam Peraturan Daerah ini, yang dimaksud dengan : a. Daerah adalah Daerah Kabupaten Kendal; b. Pemerintah Daerah adalah Pemerintah Daerah Kabupaten Kendal; c. Kepala Daerah yang selanjutnya disebut Bupati adalah Kepala Daerah Kabupaten Kendal; d. Desa adalah Kesatuan masyarakat hukum yang memiliki kewenangan untuk mengatur dan mengurus kepentingan msyarakat setempat berdasarkan asal-usul dan adat istiadat setempat yang diakui dalam sistem Pemerintahan Nasional dan berada di daerah; e. Penghasilan adalah penghasilan sah yang berhak diterima oleh Kepala Desa dan Perangkat Desa baik berupa bengkok maupun penghasilan tetap lainnya sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku; f. Tunjangan adalah penghasilan sah selain penghasilan tetap yang melekat karena kedudukan dan jabatannya; g. Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa yang selanjutnya disingkat APBD adalah Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa pada desa-desa di daerah. BAB II JENIS PENGHASILAN DAN TUNJANGAN KEPALA DESA DAN PERANGKAT DESA Pasal 2 (1) Kepala Desa dan Perangkat Desa berhak menerima penghasilan tetap berupa : 1. Tanah bengkok atau uang, dengan ketentuan-ketentuan sebagai berikut : a. Untuk bengkok : a.1. Kades 5 ha. a.2. Carik 3 ha.

a.3. Kamituwo, Bekel, Kebayan, Jagabaya/Kapetengan, Modin, Bayan Tani dan Ulu-ulu masing-masing 2,5 ha. a.4. Kaur 2 ha. b. Yang berupa uang diberikan senilai/sama dengan luas bengkok. 2. Penghasilan Tetap : a. Tunjangan. b. Penghasilan lain yang sah berdasarkan peraturan Peraturan Perundang-undangan yang berlaku. (2) Pemberian penghasilan berupa tanah bengkok sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) Nomor 1 Pasal ini, dapat lebih atau kurang, tergantung kepada kemampuan Desa dan berdasarkan persetujuan BPD. (3) Tunjangan sebagaimana dimaksud ayat (1) Nomor 2 Pasal ini, harus mendapat persetujuan BPD. BAB III KENAIKAN PENGHASILAN TETAP Pasal 3 Sepanjang keuangan desa memungkinkan, Kepala Desa dan Perangkat Desa dapat diberikan kenaikan penghasilan tetap setiap 2 (dua) tahun sekali, di luar penghasilan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 ayat (1) Nomor 1 Peraturan Daerah ini. BAB IV PELAKSANAAN, PENENTUAN BESARNYA DAN PEMBEBANAN PEMBERIAN PENGHASILAN DAN TUNJANGAN Pasal 4 (1) Pelaksanaan pemberian penghasilan tetap dan tunjangan penghasilan kepada Kepala Desa terhitung mulai tanggal pelantikan sampai berakhirnya masa jabatannya sebagai

Kepala Desa, sedangkan untuk Perangkat Desa terhitung mulai tanggal pengangkatan sampai dengan pemberhentian. (2) Besarnya penghasilan tetap Kepala Desa dan Perangkat Desa, sebagaimana dimaksud ayat (1) Pasal ini, ditetapkan oleh Bupati, dengan memperhatikan potensi dan sumber kekayaan Desa yang bersangkutan. Pasal 5 (1) Besar dan jenis tunjangan sebagaimana dimaksud Pasal 2 ayat (1) angka 2 huruf a Peraturan Daerah ini, diberikan sesuai dengan jabatannya. (2) Penentuan besar dan jenis tunjangan sebagaimana dimaksud ayat (1) Pasal ini, harus dengan persetujuan BPD dan dimasukkan dalam APBD. Pasal 6 (1) Bagi Kepala Desa atau Perangkat Desa yang melakukan perjalanan dinas ke luar desa, dapat diberikan biaya perjalanan dinas. (2) Besarnya biaya perjalanan dinas sebagaimana dimaksud ayat (1) Pasal ini, disesuaikan dengan kemampuan keuangan desa yang bersangkutan dengan persetujuan BPD. Pasal 7 (1) Apabila Kepala Desa atau Perangkat Desa meninggal dunia, kepada ahli warisnya di berikan : a. Uang duka yang besarnya ditetapkan oleh BPD; b. Apabila meninggal dunia di dalam menjalankan tugas, diberikan uang duka dan bantuan biaya pengangkutan jenazah dan biaya pemakaman. (2) Biaya sebagaimana dimaksud ayat (1) Pasal ini dianggarkan pada APBD. Pasal 8 (1) Bagi Kepala Desa atau Perangkat Desa yang diberhentikan dengan hormat atau telah berakhir masa jabatannya, kepadanya diberikan penghargaan. (2) Penghargaan sebagaimana dimaksud ayat (1) Pasal ini dapat berupa uang, atau garapan tanah kas desa yang besarnya uang atau luas tanah dan lamanya penggarapan ditetapkan oleh BPD.

(3) Biaya sebagaimana dimaksud ayat (1) Pasal ini dianggarkan pada APBD. Pasal 9 (1) Bagi Kepala Desa dan Perangkat Desa yang diberhentikan sementara, diberikan penghasilan dengan ketentuan sebagai berikut : a. Untuk Kepala Desa diberikan 50 % dari penghasilan yang telah ditetapkan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 ayat (1) Peraturan Daerah ini; b. Untuk Perangkat Desa diberikan 25 % dari penghasilan yang telah ditetapkan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 ayat (1) Peraturan Daerah ini. (2) Tata cara pemberian penghasilan bagai Kepala Desa dan Perangkat Desa yang diberikan sementara sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) Pasal ini, diatur oleh Bupati. BAB V KETENTUAN PERALIHAN Pasal 10 (1) Dengan berlakunya Peraturan Daerah ini, maka semua peraturan yang bertentangan dengan Peraturan Daerah ini, dinyatakan tidak berlaku lagi. (2) Hal-hal yang belum diatur dalam Peraturan Daerah ini, sepanjang mengenai pelaksanaannya akan diatur kemudian oleh Bupati. BAB VI KETENTUAN PENUTUP Pasal 11 Peraturan Daerah ini mulai berlaku pada tanggal diundangkan. Agar supaya setiap orang mengetahuinya, memerintahkan pengundangan Peraturan Daerah ini dengan penempatannya dalam Lembaran Daerah Kabupaten Kendal.

Ditetapkan di Kendal Pada tanggal 15 Juli 2000 BUPATI KENDAL, HENDY BOEDORO Diundangkan dalam Lembaran Daerah Kabupaten Kendal tanggal 22 Juli 2000 Nomor 14 Tahun 2000 Seri D No 13. SEKRETARIS DAERAH KABUPATEN KENDAL SOEPARDJO ANGGASASMITA Pembina Utama Muda NIP. 010 046 438

PENJELASAN ATAS PERATURAN DAERAH KABUPATEN KENDAL NOMOR 13 TAHUN 2000 TENTANG KEDUDUKAN KEUANGAN KEPALA DESA DAN PERANGKAT DESA I. PENJELASAN UMUM Pemerintah Desa merupakan ujung tombak pemerintahan di Daerah, karena Pemerintahan Desa langsung berhubungan dengan masyarakat. Dengan demikian Pemerintah Desa dituntut untuk dapat memberikan pelayanan kepada masyarakat secara efektif, efisien dan maksimal. Untuk menunjang kegiatan dan tugas yang diemban oleh Kepala Desa dan Perangkat Desa serta dalam rangka meningkatkan kinerja Kepala Desa dan Perangkat Desa tersebut, maka perlu diberikan penghasilan yang memadai, sesuai dengan kemampuan masing-masing desa yang bersangkutan. Sehubungan dengan maksud tersebut di atas, maka perlu diatur dengan Peraturan Daerah Kabupaten Kendal tentang Kedudukan Keuangan Kepala Desa dan Perangkat Desa. II. PENJELASAN PASAL DEMI PASAL Pasal 1 Pasal 2 Pasal 3 Pasal 4 ayat (1) Pasal 4 ayat (2) Pasal 5 Pasal 6 Pasal 7 Pasal 8 ayat (1) : Penetapan besarnya penghasilan yang berupa bengkok bagi Kepala Desa dan Perangkat Desa, sebagaimna diatur dalam ayat (2) Pasal ini, harus mendasarkan usulan Desa yang telah mendapatkan persetujuan BPD.

Pasal 8 ayat (2) Pasal 8 ayat (3) Pasal 9 Pasal 10 Pasal 11 : Garapan tanah kas Desa untuk penghargaan sebagaimana tersebut dalam ayat (2) Pasal ini, selama-lamanya 1 (satu) tahun. oo 000 oo