BAB I PENDAHULUAN. public. Seiring semakin pesatnya perkembangan perusahaan-perusahaan yang go

dokumen-dokumen yang mirip
BAB I PENDAHULUAN. pengguna lainnya untuk mengambil keputusan (Setiawan, 2013 ).

BAB I PENDAHULUAN. digunakan oleh para pengguna laporan keuangan. Di dalamnya terkandung

BAB I PENDAHULUAN. Laporan keuangan merupakan salah satu media yang dirancang untuk

BAB I PENDAHULUAN. penundaan pengumuman laba dan penerbitan laporan keuangan.

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang. Audit Laporan Keuangan bertujuan untuk memberikan pendapat mengenai

BAB I PENDAHULUAN. yang semakin meningkat. Hasil audit atas perusahaan publik mempunyai

BAB I PENDAHULUAN. adalah laporan yang memenuhi kriteria dapat dibandingkan (comparability),

BAB I PENDAHULUAN. andal dan dapat diperbandingkan. Untuk mendapat informasi yang relevan

BAB I PENDAHULUAN. dalam pengambilan keputusan. Selain itu laporan keuangan juga berfungsi sebagai

BAB I PENDAHULUAN. tepat waktu untuk digunakan dalam pengambilan keputusan.

BAB I PENDAHULUAN. Standar Akuntansi Keuangan ( 2014 ), terdapat empat karakteristik kualitatif untuk

BAB I PENDAHULUAN. disediakan oleh setiap perusahaan yang go public menjadi salah satu sumber

BAB 1 PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Pelaporan keuangan merupakan cara untuk menyampaikan

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah. Perkembangan aktivitas di Bursa Efek Indonesia kini berkembang pesat.

BAB I PENDAHULUAN. dapat menentukan keberlangsungan suatu perusahaan (going concern). Laporan keuangan

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah. Perusahaan publik di Indonesia telah mengalami perkembangan yang pesat.

BAB I PENDAHULUAN. Laporan keuangan merupakan salah satu instrumen penting dalam

BAB 1 PENDAHULUAN. pihak (Halim, 2001). Banyak pihak seperti manajemen, pemegang saham,

BAB I PENDAHULUAN. pesat, seiring dengan era globalisasi ekonomi yang dihadapi oleh masyarakat

BAB I PENDAHULUAN. pengukuran dan penilaian kinerja suatu perusahaan, terutama perusahaan yang

BAB I PE DAHULUA. A. Latar Belakang Penelitian. Laporan keuangan merupakan sebuah alat penting bagi para pelaku dunia

BAB I PENDAHULUAN. telah go public. Seiring pesatnya perkembangan perusahaan-perusahaan yang

BAB I PENDAHULUAN. perjanjian perdagangan bebas seperti AFTA (ASEAN Free Trade Area), kemudian ACFTA (ASEAN-China Free Trade Area) serta Indonesia

BAB I PENDAHULUAN. Tujuan laporan keuangan adalah menyediakan informasi yang

PENDAHULUAN. kondisi keuangan perusahaan. Menurut Soemarsono (2004: 34), laporan keuangan

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah. Pasar modal sebagai lembaga investasi yang mempunyai fungsi ekonomi dan

BAB I PENDAHULUAN. yang diselesaikan oleh auditor. Perbedaan waktu ini dalam audit sering disebut audit

1.1 Latar Belakang BAB 1 PENDAHULUAN. Informasi akuntansi yang tercantum dalam laporan keuangan haruslah

BAB I PENDAHULUAN. Perkembangan perekonomian saat ini mempengaruhi perkembangan. perusahaan-perusahaan go public di Indonesia, sehingga berdampak pada

BAB I PENDAHULUAN. Laporan keuangan merupakan proses akhir dalam proses akuntansi yang

BAB I PENDAHULUAN. (BEI) diwajibkan untuk menyampaikan laporan tahunan ( annual report) kepada

BAB I PENDAHULUAN. digunakan untuk kepentingan manajemen perusahaan dan juga digunakan oleh

BAB I PENDAHULUAN. dunia usaha. Disatu sisi, Indonesia merupakan negara yang memiliki daya

BAB 1 PENDAHULUAN. menanam modalnya pada perusahaan-perusahaan yang go public. Semua

1 Universitas Kristen Maranatha

BAB I PENDAHULUAN. keberlangsungan suatu perusahaan, terutama pada perusahaan yang telah go public. Seiring

BAB I PENDAHULUAN. tersebut tidak tersedia tepat pada waktunya (IAI, 2007). Ketepatan waktu

BAB I PENDAHULUAN. berkualitas tentang suatu perusahaan semakin tinggi. Laporan keuangan sebagai

BAB I PENDAHULUAN. keuangan. Setiap perusahaan yang go public diwajibkan untuk. yang terdaftar di Badan Pengawas Pasar Modal.

BAB I PENDAHULUAN. telah go public.seiring pesatnya perkembangan perusahaan-perusahaan yang

BAB I PENDAHULUAN. Dengan perkembangan dunia perekonomian di Indonesia yang sangat

BAB I PENDAHULUAN. dan posisi keuangan suatu perusahaan.

BAB I PENDAHULUAN. 1.1.Latar Belakang Masalah. Informasi yang didistribusikan kepada masyarakat harus bersifat tulus,

BAB I PENDAHULUAN. Laporan keuangan merupakan hasil akhir dari proses akuntansi yang. pengguna lainnya untuk mengambil keputusan.

BAB I PENDAHULUAN. ditandai dengan berkembangnya perusahaan go public di Indonesia. Perusahaan go

BAB I PENDAHULUAN. Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan (PSAK) Kerangka Dasar Penyusunan

BAB I PENDAHULUAN. satunya adalah ketepatan waktu (timeliness). Ketepatan waktu laporan keuangan. keuangan sebagai alat bantu prediksi bagi pengguna.

BAB I PENDAHULUAN. sangat ketat pada masa yang akan datang. Persaingan terjadi dalam penyediaan

BAB 1 PENDAHULUAN. Seiring perkembangan perusahaan-perusahaan yang go publik, maka makin

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Laporan keuangan merupakan proses akhir dari proses akuntansi

BAB I PENDAHULUAN. Sebuah perusahaan go public memiliki kewajiban untuk mempublikasikan

BAB I PENDAHULUAN. luas, yang disebut dengan go public. Setiap perusahaan go public diwajibkan untuk

BAB I PENDAHULUAN. utama dalam memberikan informasi keuangan perusahaan kepada pihak-pihak

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Gambaran Umum Objek Penelitian

BAB I PENDAHULUAN. suatu perusahaan, utamanya perusahaan yang telah go public.

BAB I PENDAHULUAN. sengit. Tidak sedikit perusahaan yang berlomba-lomba menarik perhatian investor

BAB I PENDAHULUAN. mengukur dan menilai kinerja perusahaan serta mendukung keberlangsungan

I. PENDAHULUAN. Perkembangan pasar modal saat ini telah meningkat dengan sangat pesat dan

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian

BAB I PENDAHULUAN. kewajaran dan kesesuaian laporan keuangan dengan prinsip-prinsip yang

BAB I PENDAHULUAN. public (Juniati, 2012). Laporan keuangan merupakan informasi yang harus disampaikan oleh

PENDAHULUAN BAB I. A. Latar Belakang Masalah. Perkembangan dunia bisnis yang semakin pesat ditandai dengan ketatnya

BAB I PENDAHULUAN. mendatang, usaha bisnis investasi akan menjadi sangat diminati dengan tingkat

eksternal karena laporan keuangan yang belum diaudit kurang dipercaya kewajarannya oleh pihak-pihak yang berkepentingan. Ada kemungkinan bahwa

BAB 1 PENDAHULUAN. aktivitas perusahaan kepada pihak-pihak yang berkepentingan. Dalam hal ini

PENDAHULUAN. akuntansi yang dirancang untuk memberikan informasi kepada calon investor, calon kreditor,

BAB 1 PENDAHULUAN. perusahaan yang sudah go public wajib menyampaikan laporan keuangan yang

BAB I PENDAHULUAN. cost-benefit, dan materialitas. Relevansi informasi keuangan dapat dilihat

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Dewasa ini, kondisi perekonomian di indonesia dapat dilihat dari kondisi

BAB I PENDAHULUAN. mempunyai kepentingan atas informasi tersebut (Belkaui dalam Wicaksono,

BAB I PENDAHULUAN. menurut Ikatan Akuntan Indonesia (2015: 1.3), bahwa tujuan laporan keuangan

BAB I PENDAHULUAN. datang akan semakin tumbuh dan bersaing secara ketat dimana masing-masing

BAB 1 PENDAHULUAN. mendorong terciptanya alokasi dana yang efisien. Pasar modal di Indonesia

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Laporan keuangan mempunyai peran yang penting dalam proses

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah. Laporan keuangan merupakan salah satu alat yang penting dalam

BAB I PENDAHULUAN. sebagai salah satu alat ukur untuk melihat baik atau buruknya kinerja sebuah

BAB I PENDAHULUAN. Laporan keuangan adalah informasi yang memberikan pengaruh sangat besar bagi

BAB I PENDAHULUAN. penting sebagai penyedia informasi suatu perusahaan (Suardi, 2011).

BAB I PENDAHULUAN. Lembaga Keuangan Nomor: KEP-346/BL/2011 Peraturan Nomor X.K.2

BAB I PENDAHULUAN. (2010), laporan keuangan juga mempunyai peran yang penting dalam proses

BAB 1 PENDAHULUAN Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. yang telah diaudit oleh auditor yang independen. Laporan keuangan adalah hasil akhir dari proses akuntansi yang

BAB I PENDAHULUAN. keuangan merupakan cara untuk menyampaikan informasi-informasi dan. manajemen perusahaan untuk periode mendatang.

BAB 1 PENDAHULUAN. satu instrumen penting dalam mendukung keberlangsungan suatu perusahaan,

BAB I PENDAHULUAN. memicu persaingan yang semakin meningkat diantara pelaku bisnis. Berbagai

BAB I PENDAHULUAN I.1 LATAR BELAKANG MASALAH. Perkembangan dunia bisnis di Indonesia beberapa tahun terakhir ini sangatlah

BAB 1 PENDAHULUAN Latar Belakang Masalah. Laporan keuangan merupakan media informasi yang merangkum semua

BAB I PENDAHULUAN. Pada akhir tahun 2015, negara-negara di Asia Tenggara sedang gencargencarnya

keberlangsungan suatu perusahaan, terutama perusahaan-perusahaan go public. Peningkatan jumlah perusahaan go public diikuti dengan tingginya

BAB I PENDAHULUAN UKDW. terdaftar pada Bursa Efek Indonesia (BEI) atau perusahaan go public, laporan

BAB I PENDAHULUAN. informasi mengenai posisi keuangan, kinerja keuangan dan arus kas suatu entitas

BAB 1 PENDAHULUAN. suatu perusahaan. Sehingga banyaknya perusahaan yang go public membuat

BAB I PENDAHULUAN. (intern perusahaan) dengan pihak di luar perusahaan. Namun demikian, informasi

BAB I PENDAHULUAN. public. Seiring pesatnya perkembangan perusahaan-perusahaan yang telah go

BAB I PENDAHULUAN. memerlukan informasi yang relevan dan tepat waktu dalam setiap pembuatan

BAB I PENDAHULUAN. paling penting dari informasi keuangan untuk profesi akuntansi.

BAB 1 PENDAHULUAN. kemanfaatan laporan keuangan. Menurut Suwardjono ketepatwaktuan informasi. relevan apabila tidak tersedia pada saat dibutuhkan.

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Gambaran Umum Objek Penelitian

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI WAKTU PENYELESAIAN AUDIT (AUDIT DELAY)

BAB 1 PENDAHULUAN. Laporan keuangan merupakan potret implementasi. mencerminkan betapa pentingnya ketepatan waktu (timeliness) penyajian

Transkripsi:

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian Laporan keuangan merupakan salah satu instrumen penting dalam mendukung keberlangsungan suatu perusahaan, terutama perusahaan yang telah go public. Seiring semakin pesatnya perkembangan perusahaan-perusahaan yang go public, semakin tinggi pula permintaan atas audit laporan keuangan yang menjadi sumber informasi bagi investor. Informasi yang terdapat dalam laporan keuangan dapat disebut bermanfaat jika disajikan secara akurat dan tepat waktu saat dibutuhkan oleh investor. Ketepatanwaktu penyajian laporan keuangan dapat mempengaruhi relevansi informasi keuangan yang disajikan, karena laporan keuangan dikatakan relevan apabila informasi yang disajikan dalam laporan keuangan tersebut memiliki manfaat atau dapat mempengaruhi dalam pengambilan keputusan bagi pengguna laporan keuangannya. Menurut Halim (2000) menyebutkan bahwa ketepatan waktu penyajian laporan keuangan dan laporan audit (timeliness) menjadi prasyarat utama bagi peningkatan harga saham perusahaan tersebut. Di sisi lain, auditing merupakan kegiatan yang harus dilaksanakan dengan penuh kecermatan 1

2 dan ketelitian serta pengumpulan alat-alat pembuktian yang cukup memadai, sehingga dengan hambatan yang harus dihadapi memungkinkan akuntan publik untuk menunda publikasi laporan audit dan laporan keuangan. Tuntutan akan kepatuhan terhadap ketepatanwaktu dalam penyajian laporan keuangan kepada publik di Indonesia telah diatur dalam Peraturan Bapepam No. X.K.2, Lampiran Keputusan Ketua Bapepam No. KEP- 346/BL/2011 tentang Penyampaian Laporan Keuangan Berkala Emiten atau Perusahaan Publik. Dalam Keputusan tersebut, Bapepam dan Lembaga Keuangan (LK) mewajibkan setiap perusahaan publik yang terdaftar di pasar modal untuk menyampaikan laporan keuangan tahunan kepada Bapepam dan LK dan diumumkan kepada masyarakat paling lambat akhir bulan ketiga setelah tanggal laporan keuangan tahunan. Ketertundaan laporan keuangan dapat berdampak negatif terhadap reaksi pasar. Semakin lama masa tunda, maka relevansi laporan keuangan semakin diragukan, karena laporan keuangan yang telah diaudit memuat informasi penting. Adanya keterlambatan penyampaian informasi ini akan menyebabkan kepercayaan investor menurun sehingga mempengaruhi harga jual saham. Dalam hal ini investor menganggap bahwa keterlambatan penyampaian laporan keuangan merupakan pertanda buruk bagi kondisi kesehatan perusahaan. Pada kondisi kesehatan perusahaan yang terganggu, tentu memerlukan tingkat kecermatan dan ketelitian pada saat proses audit yang menyebabkan terjadi peningkatan penundaan pelaporan. Perbedaan waktu antara tanggal laporan keuangan dengan tanggal opini audit dalam lapoan keuangan menunjukkan tentang lamanya waktu penyelesaian

3 audit yang dilakukan oleh auditor. Fenomena lamanya proses dalam terminologi penelitian pengauditan sering dinamai dengan audit delay (Karang,2015). Dalam penelitian-penelitian lain, audit delay disebut juga dengan istilah audit reporting lead time (Owusu Ansah,2000), dan audit report lag (Knechel dan Payne,2001). Audit Delay adalah lamanya waktu penyelesaian audit yang diukur dari tanggal penutupan tahun buku sampai tanggal diselesaikannya laporan audit independen (Utami,2006). Audit Delay yang melewati batas waktu ketentuan Bapepam-LK, tentu berakibat pada keterlambatan publikasi laporan keuangan. Berdasarkan penelitian Imam Subekti dan Widiyanti(2004) yang dikutip dari Ani Yulianti (2011: 3), menyebutkan bahwa pada tahun 2001 rata-rata waktu tunggu pelaporan ke BAPEPAM dari waktu antara tanggal laporan sampai tanggal opini auditor membutuhkan waktu 98 hari. Apabila hal ini dilihat dari batas waktu 90 hari yang ditetapkan BAPEPAM masih banyak perusahaan yang tidak mematuhi kewajibannya dan melanggar peraturan yang berlaku. Sedangkan berdasarkan penelitian Sistya Rachmawati (2008) sebesar 76 hari, dan penelitian Jurica Lucyanda dan Sabrina Paramitha Nura ni(2013),menyebutkan bahwa pada penelitiannya pada perusahaan manufaktur yang terdaftar dibursa Efek Indonesia pada tahun 2008-2010 diketahui bahwa rata-rata audit delay dari perusahaanperusahaan sampel adalah 74,09 hari. Hasil ini tergolong lebih panjang jika dibandingkan dengan hasil penelitian Ashton, Willingham, dan Elliot(1987) yang hanya sebesar 62,53 hari. Sedangkan hasil penelitian Ayoib dan Abidin (2008) di Malaysia menunjukkan rata-rata audit delay yang lebih panjang yaitu 114 hari.

4 Di Indonesia masih banyak perusahaan yang menyelesaikan laporan audit tahunan lebih dari 90 hari, sehingga hal ini menyebabkan perusahaan tidak mematuhi peraturan yang berlaku mengenai penyampaian laporan keuangan secara berkala dan disertai dengan laporan audit dengan pendapat yang lazim selambat-lambatnya pada akhir bulan ketiga setelah tanggal laporan keuangan tahunan. Berikut beberapa contoh emiten yang memiliki Audit Delay lebih dari 90 hari: No. Tabel 1.1 Contoh Emiten dengan Audit Delay lebihdari 90 hari Nama Emiten Tanggal Lap. Audit Audit Delay (hari) 1 PT. Perdana Gapuraprima, Tbk 25 April 2011 115 2 PT. Siantar Top, Tbk. 5 April 2012 96 3 PT. Indosat, Tbk. 29 April 2013 119 4 PT. Hexindo Adiperkasa, Tbk. 7 Juni 2013 158 5 PT. Tiga Pilar Sejahtera Food, Tbk. 15 April 2014 105 Sumber : www.idx.co.id (data diolah 2016) Berdasarkan contoh sampel pada tabel 1.1, dapat diketahui bahwa perusahaan tersebut memiliki lama audit lebih dari 90 hari. Dengan hal tersebut, perusahaan tentu akan terlambat dalam menyampaikan laporan auditnya pada Bursa Efek Indonesia untuk dipublikasikan. Dengan adanya keterlambatan penyampaian laporan keuangan yang telah diaudit, menyebabkan perusahaan mendapatkan surat peringatan serta denda atas keterlambatan penyampaian laporan keuangan auditan tersebut. Untuk menghindari pelanggaran yang ada maka dibutuhkan perhatian khusus terhadap lamanya proses audit.

5 Hambatan dalam ketepatanwaktu penyampaian laporan keuangan sering terjadi, misalnya auditor mengalami kesulitan dalam mengevaluasi auditannya. Hal ini meningkatkan adanya Audit Delay yang melewati batas waktu ketentuan BAPEPAM sehingga berakibat pada keterlambatan publikasi laporan keuangan. Seperti yang ditulis dalam liputan6.com bahwa sepanjang tahun lalu (2011) ada 116 emiten (440 emiten terdaftar) yang menerima sanksi denda dari BEI. Sedangkan di sepanjang semester pertama 2012 jumlah denda yang diterima BEI dari emiten mencapai Rp 5,49 miliar. Pada kuartal pertama 2012, ada 74 emiten yang terlambat menyampaikan laporan keuangan, sedangkan jumlah emiten yang terlambat menyerahkan laporan pada kuartal kedua 2012 sebanyak 29 emiten (459 emiten terdaftar). Begitupun untuk laporan keuangan tahun 2013 maupun 2014 yang disampaikan dalam info Bisnis pada Liputan6.com. Selain itu, dalam Harian Ekonomi Neraca disebutkan bahwa pihak BEI juga telah menjatuhkan sanksi terhadap delapan emiten (dari total 509 emiten terdaftar) yang mangkir dalam menyampaikan laporan keuangan kuartal III-2014. Delapan perusahaan tercatat itu adalah PT Davomas Abadi Tbk (DAVO), PT Leo Investments Tbk (ITTG), PT Truba Alam Manunggal Engineering Tbk (TRUB). Lalu, ada dua emiten milik Grup Bakrie, yakni PT Bumi Resources Tbk (BUMI) dan PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS). Selain itu, ada PT Borneo Lumbung Energi & Metal Tbk (BORN), PT Buana Listya Tama Tbk (BULL), dan PT Cipaganti Citra Graha Tbk (CPGT). (www.neraca.co.id, akses Rabu, 3 Februari 2016)

6 Berdasarkan berita yang disampaikan dalam BeritaSatu.com, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sepanjang tahun 2015 telah memberikan 841 sanksi administratif kepada para pelaku industri pasar modal, atau naik dibandingkan tahun lalu yang mencapai 777 sanksi. Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman D Hadad dalam jumpa pers tutup tahun 2015 OJK mengatakan, dari 841 sanksi tersebut, sebanyak 146 sanksi berupa peringatan tertulis, 685 sanksi berupa denda, dua sanksi pencabutan izin dan delapan sanksi lainnya berupa pembekuan izin. Adapun 146 sanksi peringatan tertulis tersebut terdiri dari 139 sanksi lantaran emiten terlambat mengumumkan laporan keuangan dan 7 sanksi karena pelanggaran terkait kasus di bidang pasar modal selain kewajiban pengumuman laporan keuangan. "685 sanksi lainnya berupa denda dikarenakan keterlambatan penyampaian laporan berkala dan laporan insidentil dengan total nilai denda Rp 11,5 miliar," katanya. (www.beritasatu.com, akses Selasa, 12 Januari 2016). Berdasarkan penjelasan diatas dapat disimpulkan bahwa fenomena mengenai audit delay adalah ketidaktepatan waktu dalam proses pengauditan laporan keuangan perusahaan. Oleh karena itu, fenomena mengenai audit delay inilah yang menyebabkan salah satu alasan penulis untuk melakukan penelitian ini. Adapun faktor-faktor yang digunakan dalam penelitian ini dan dimungkinkan berpengaruh terhadap audit delay diantaranya adalah profitabilitas, solvabilitas, ukuran perusahaan, dan reputasi KAP. Penelitian sejenis telah banyak dilakukan di Indonesia namun memiliki beragam perbedaan dari hasil penelitian yang diperoleh. Berikut penelitian terdahulu beserta hasil penelitian mengenai Audit Delay: Sistya Rachmawati

7 (2008) melakukan penelitian tentang Faktor Internal dan Eksternal Perusahaan yang mempengaruhi Audit Delay dan Timeliness, dengan populasi perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2003-2005. Dalam penelitian ini menggunakan variabel seperti profitabilitas, solvabilitas, internal auditor, size perusahaan, dan ukuran KAP. Dimana menghasilkan kesimpulan bahwa profitabilitas, solvabilitas, dan internal auditor tidak berpengaruh terhadap Audit Delay. Sedangkan size perusahaan dan ukuran KAP mempunyai pengaruh terhadap Audit Delay. Secara simultan atau secara bersama-sama profitabilitas, solvabilitas, internal auditor, size perusahaan dan ukuran KAP terdapat pengaruh terhadap Audit Delay. Dewi Lestari (2010) melakukan penelitian tentang faktor-faktor yang mempengaruhi Audit Delay di Indonesia, dengan populasi perusahaan food and baverages, tobacco manufactures, dan consumer goods company yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2004-2008. Dalam penelitian ini menggunakan variabel seperti Ukuran Perusahaan, Profitabilitas, Solvabilitas, Kualitas Auditor, Opini Audit. Hasil pengujian secara parsial menunjukkan bahwa variabel yang mempengaruhi audit delay adalah profitabilitas, solvabilitas, dan kualitas auditor. Sementara faktor ukuran perusahaan dan opini auditor tidak berpengaruh. Hasil pengujian secara simultan memperlihatkan bahwa keseluruhan variabel secara serempak mempunyai pengaruh signifikan terhadap audit delay. Penelitian yang dilakukan oleh I Md Ngr Sudewa Mantik dan Edy Sujana (2013) tentang analisis faktor-faktor yang mempengaruhi Audit Delay pada Perusahaan Food and Beverage yang tercatat di Bursa Efek Indonesia tahun 2009-

8 2011 menggunakan variabel Ukuran Perusahaan, Solvabilitas dan Reputasi Auditor. Penelitian ini menyimpulkan bahwa Solvabilitas dan Reputasi Auditor mempunyai pengaruh terhadap Audit Delay, sementara Ukuran Perusahaan tidak mempunyai pengaruh terhadap Audit Delay. Diazzara Putri Yanuarizqi (2013) melakukan penelitian tentang faktor yang mempengaruhi Audit Delay, dengan populasi perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2011-2012. Penelitian yang dilakukan menggunakan variabel seperti Profitabilitas, Internal Auditor, Ukuran Perusahaan, dan Sektor Industri. Dari penelitian yang dilakukan, menyatakan bahwa Profitabilitas, Internal Auditor, dan Ukuran Perusahaan tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap Audit Delay. Sedangkan Sektor Industri berpengaruh signifikan terhadap Audit Delay. Indriani (2014) dalam penelitiannya yang berjudul pengaruh ukuran perusahaan, profitabilitas, solvabilitas, jenis industri dan ukuran Kantor Akuntan Publik terhadap Audit Delay. Ia melakukan penelitian pada perusahaan Indeks LQ 45 yang terdaftar di BEI selama tahun 2010 2013. Pada penelitian tersebut menyimpulkan bahwa Ukuran Perusahaan, profitabilitas berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap Audit Delay, dan solvabilitas berpengaruh positif signifikan terhadap Audit Delay, sedangkan jenis industri dan ukuran KAP berpengaruh negatif signifikan terhadap Audit Delay. Dalam penelitian ini Ukuran Perusahaan, Profitabilitas, Solvabilitas, Jenis Industri, Ukuran Kantor Akuntan Publik mempunyai pengaruh signifikan secara simultan terhadap Audit Delay.

9 Windu Andika (2015) melakukan penelitian tentang pengaruh profitabilitas, solvabilitas, likuiditas, ukuran perusahaan, opini audit terhadap Audit Report Lag pada Perusahaan jasa yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Pada penelitian ini menyimpulkan bahwa secara simultan profitabilitas, solvabilitas, ukuran perusahaan, dan opini audit berpengaruh negatif, sedangkan solvabilitas berpengaruh positif terhadap audit report lag. Hasil ini juga membuktikan bahwa secara parsial, bahwa ukuran perusahaan dan opini audit berpengaruh negatif terhadap audit report lag dan profitabilitas dan likuiditas tidak berpengaruh negatif terhadap audit report lag, dan solvabilitas tidak berpengaruh positif terhadap audit report lag. Sampel dalam penelitian ini adalah perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Perusahaan Makanan dan Minuman memiliki prospek yang baik seiring perkembangan ekonomi serta didukung sumber bahan baku yang melimpah. Berdasarkan Food Ingredients Asia, Indonesia merupakan konsumen bahan makanan terbesar di Asia Tenggara. (http://industri.bisnis.com, akses Rabu, 6 Januari 2016). Konsumsi masyarakat yang tetap tinggi telah menjadi penyelamat perekonomian Indonesia dari dampak buruk krisis finansial. Hal ini dibuktikan dari volume penjualan industri makanan dan minuman yang selalu mengalami pertumbuhan karena makanan dan minuman merupakan kebutuhan pokok masyarakat yang harus dipenuhi. Industri Makanan dan Minuman yang merupakan subsektor dari Sektor Manufaktur, memiliki pertumbuhan mencapai 8.16% atau lebih tinggi dari pertumbuhan industri non migas sebesar 5.21% pada triwulan 1 2015. Sedangkan

10 pertumbuhan ekonomi nasional mencapai 4.71%. Hal tersebut disampaikan Menteri Perindustrian Saleh Husin dalam sambutannya pada acara pembukaan Pameran Produk Industri Makanan dan Minuman di Plasa Pameran Industri, Kementerian Perindustrian, Jakarta, Selasa (26/5). (http://www.kemenperin.go.id, akses Rabu, 6 Januari 2016). Dalam menjaga kelangsungan hidupnya, perusahaan makanan dan minuman sering melakukan inovasi dan ekspansi usaha sehingga perusahaan membutuhkan pembiayaan dan dana yang lebih besar. Dengan Audit Delay yang pendek, perusahaan akan lebih cepat menyajikan laporan keuangan yang telah diaudit sehingga dapat menarik para investor membeli sahamnya untuk memenuhi kebutuhan pendanaan perusahaan. Berdasarkan uraian diatas, penulis tertarik untuk melakukan penelitian mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi Audit Delay dengan judul Pengaruh Profitabilitas, Solvabilitas, Ukuran Perusahaan, dan Reputasi KAP terhadap Audit Delay (Studi Empiris pada Perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2010-2014). 1.2 Rumusan Masalah Penelitian Pentingnya ketepatan waktu pelaporan keuangan bagi pengambilan keputusan menjadikan audit delay sebagai salah satu faktor yang mempengaruhi terlambatnya pelaporan keuangan dan faktor-faktor yang mempengaruhinya menjadi salah satu objek penelitian yang dapat diteliti. Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan diatas, penulis merumuskan masalah sebagai berikut:

11 a. Bagaimana kondisi profitabilitas pada perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di BEI pada periode 2010-2014. b. Bagaimana kondisi solvabilitas pada perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di BEI pada periode 2010-2014. c. Bagaimana kondisi ukuran perusahaan pada perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di BEI pada periode 2010-2014. d. Bagaimana kondisi reputasi Kantor Akuntan Publik (KAP) pada perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di BEI pada periode 2010-2014. e. Bagaimana audit delay yang terjadi pada perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di BEI pada periode 2010-2014. f. Berapa besar pengaruh profitabilitas terhadap audit delay pada perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di BEI pada periode 2010-2014. g. Berapa besar pengaruh solvabilitas terhadap audit delay pada perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di BEI pada periode 2010-2014. h. Berapa besar pengaruh ukuran perusahaan terhadap audit delay pada perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di BEI pada periode 2010-2014.

12 i. Berapa besar pengaruh reputasi KAP terhadap audit delay pada perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di BEI pada periode 2010-2014. j. Berapa besar pengaruh profitabilitas, solvabilitas, dan ukuran perusahaan dan reputasi KAP secara bersama-sama terhadap audit delay pada perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di BEI pada periode 2010-2014. 1.3 Tujuan Penelitian Melalui penelitian ini, tujuan yang ingin dicapai yaitu: a. Untuk mengetahui kondisi profitabilitas pada perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di BEI pada periode 2010-2014. b. Untuk mengetahui kondisi solvabilitas pada perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di BEI pada periode 2010-2014. c. Untuk mengetahui kondisi ukuran perusahaan pada perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di BEI pada periode 2010-2014. d. Untuk mengetahui kondisi reputasi Kantor Akuntan Publik (KAP) pada perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di BEI pada periode 2010-2014. e. Untuk mengetahui audit delay yang terjadi pada perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di BEI pada periode 2010-2014.

13 f. Untuk mengetahui berapa besar pengaruh profitabilitas terhadap audit delay pada perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di BEI pada periode 2010-2014. g. Untuk mengetahui berapa besar pengaruh solvabilitas terhadap audit delay pada perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di BEI pada periode 2010-2014. h. Untuk mengetahui berapa besar pengaruh ukuran perusahaan terhadap audit delay pada perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di BEI pada periode 2010-2014. i. Untuk mengetahui berapa besar pengaruh reputasi KAP terhadap audit delay pada perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di BEI pada periode 2010-2014. j. Untuk mengetahui berapa besar pengaruh profitabilitas, solvabilitas, dan ukuran perusahaan dan reputasi KAP secara bersama-sama terhadap audit delay pada perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di BEI pada periode 2010-2014. 1.4 Kegunaan Penelitian Penelitian ini diharapkan dapat berguna bagi pihak-pihak yang membutuhkan, baik secara teoritis maupun secara praktis. Berikut kegunaan penelitian ini:

14 a. Kegunaan Teoritis Menambah referensi masalah yang mempengaruhi Audit Delay pada perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di BEI dan sebagai referensi untuk penelitian dimasa yang akan datang. b. Kegunaan Praktisi 1) Bagi Manajemen Perusahaan Sebagai petunjuk bagi manajemen perusahaan untuk menyelesaikan laporan keuangan dengan tepat waktu sesuai dengan ketentuan Bapepam yang berlaku. 2) Bagi Auditor Membantu untuk mengetahui faktor-faktor yang menyebabkan Audit Delay, sehingga auditor dapat mengoptimalkan tingkat efektifitas dan efisiensi dalam ketepatwaktuannya dalam menyelesaikan laporan audit tersebut. 3) Bagi Calon Investor Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai pertimbangan investor dalam mengambil keputusan investasi di perusahaan Makanan dan Minuman yang terdaftar di BEI.

15 4) Bagi Penulis Penelitian ini dapat menambah wawasan dari teori yang diterima dengan kenyataan yang terjadi di lapangan sehingga memperoleh gambaran yang dapat dipercaya tentang Audit Delay.