Journal of Physical Education, Health and Sport

dokumen-dokumen yang mirip
JURNAL. Oleh SIMAI ASPERA

HUBUNGAN KEKUATAN OTOT LENGAN DAN BAHU DENGAN KEMAMPUAN SERVIS BAWAH BOLA VOLI PADA SISWA PUTRA KELAS V SDN 003 PULAU PADANG KECAMATAN SINGINGI JURNAL

HUBUNGAN ANTARA WAKTU REAKSI DAN KEKUATAN OTOT LENGAN DENGAN KEMAMPUAN SERVIS BAWAH BOLA VOLI PADA MAHASISWA PUTRA SEMESTER II STKIP-PGRI PONTIANAK

HUBUNGAN EKSPLOSIVE POWER OTOT LENGAN DAN BAHU DENGAN HASIL TOLAK PELURU SISWA KELAS VII SMPN 05 TELUK KUANTAN KECAMATAN KUANTAN TENGAH JURNAL

HUBUNGAN ANTARA KEKUATAN OTOT DENGAN SERVIS ATAS BOLA VOLI MAHASISWA PUTRA PENJASKES IKIP-PGRI PONTIANAK

BAB I PENDAHULUAN. badan sesuai dengan fungsinya masing-masing. Manusia sadar dengan

FAIZAL HAQI NUSANTORO NPM

PENGARUH LATIHAN KEKUATAN OTOT LENGAN TERHADAP KEMAMPUAN SERVIS ATAS DALAM PERMAINAN BOLAVOLI MAHASISWA PUTRA

TINGKAT KETERAMPILAN DASAR BERMAIN BOLA VOLI SISWA PUTRA YANG MENGIKUTI EKSTRAKURIKULER BOLA VOLI DI SMP NEGERI 3 SLEMAN TAHUN AJARAN 2015/2016

SUMBANGAN KEKUATAN OTOT LENGAN TERHADAP KEMAMPUAN SERVIS PANJANG BULUTANGKIS PADA ANAK TUNAGRAHITA RINGAN DI SLB NEGERI PEMBINA YOGYAKARTA

HUBUNGAN KOORDINAS MATA TANGAN TERHADAP KETERAMPILAN PASSING ATAS SISWA SMP NEGERI 1 LEBONG UTARA KABUPATEN LEBONG. Feby Elra Perdima, M.

Competitor, Nomor 2 Tahun 4, Juni 2012

Hubungan Daya Ledak Otot Tungkai dengan Akurasi Smash Bola Voli Pada Tim Voli Putra SMK Negeri 5 Pekanbaru Tahun 2013

HUBUNGAN ANTARA KEKUATAN OTOT LENGAN DAN KOORDINASI MATA-TANGAN DENGAN KEMAMPUAN PASSING

HUBUNGAN ANTARA KEKUATAN OTOT LENGAN DENGAN KETEPATAN SERVIS ATAS PADA CLUB BOLAVOLI PUTRI PACE KABUPATEN NGANJUK TAHUN 2016 ARTIKEL SKRIPSI

HUBUNGAN EXPLOSIVE POWER OTOT LENGAN DAN KOORDINASI MATA-TANGAN TERHADAP KEMAMPUAN SERVIS ATAS ATLET BOLAVOLI KUANSING KABUPATEN KUANTAN SINGINGI

HUBUNGAN TINGGI RAIHAN DENGAN KETEPATAN SMASH OPEN ATLET BOLA VOLI PUTRA KLUB YUSO SLEMAN

JURNAL OLEH: EKO PURWANTO NPM Dibimbing oleh: 1. Drs. Slamet Junaidi, M.Pd 2. Moh. Nurkholis, M.Or

BAB I PENDAHULUAN. melakukan teknik- teknik gerakan yang sesuai dengan peraturan permainan. ekstrakurikuler maupun diluar kegiatan tersebut.

THE RELATIONSHIP ARM AND SHOULDER MUSCLE STRENGHT OVER UP SERVICE VOLLEY BALL RESULT AT MALE TEAM OF SMPN 10 TAPUNG KAMPAR REGENCY

BAB I PENDAHULUAN. dimana terdiri dari dua tim beranggotakan masing-masing tim terdiri dari enam

Oleh: MUHAMAD ALFIAN Dibimbing oleh : 1. Drs. Sugito, M.Pd. 2. ArdhiMardiyantoIndra. P, M.Or.

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Olahraga Bolavoli merupakan cabang olahraga permainan yang

Journal of Sport Sciences and Fitness

Oleh: ROHMAD SYAUGI Dibimbing oleh : 1. Drs. SUGITO, M.Pd 2. MOKHAMMAD FIRDAUS, M.Or PENJASKESREK

KETERAMPILAN SERVIS ATAS BOLA VOLI

SPORT COACHING EDUCATION FACULTY OF TEACHERS TRAINING AND EDUCATION RIAU UNIVERSITY

HUBUNGAN KEKUATAN OTOT LENGAN DAN BAHU DENGAN HASIL FREE THROW PADA PERMAINAN TIM BOLA BASKET PUTRA SMAN 14 PEKANBARU

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang

CORRELATION OF POWER ARM MUSCLES AND SHOULDERS THE COORDINATION OF EYE- HAND AGAINST THE PRECISION OF THE SERVICE OF THE CLUB THE MEN CENDANA DUMAI.

Hubungan Kemampuan Servis. (Ibnu Nur Budiawan)

BAB I PENDAHULUAN. seseorang dapat menguasai unsur teknik dasar dalam permainannya. Unsur teknik

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian ini dilaksanakan di kampus III Universitas Negeri Gorontalo

HUBUNGAN KEKUATAN OTOT LENGAN DAN BAHU DENGAN KEMAMPUAN SERVICE BAWAH PERMAINAN BOLA VOLI MINI PADA SISWA PUTRA KELAS V SDN 015 KECAMATAN SENTAJO RAYA

HUBUNGAN KOORDINASI MATA TANGAN DENGAN PASSING BAWAH DALAM PERMAINAN BOLAVOLI MINI SISWA KELAS V SDN 009 BANGKINANG JURNAL

EFFECT OF WRIST COORDINATION AND MUSCLE POWER ARM BELOW SHOULDER OF THE PASSING ABILITY MEN S VOLLEYBALL TEAM SMK MUHAMMADIYAH 3 PEKANBARU

HUBUNGAN ANTARA KEKUATAN OTOT LENGAN DAN DAYA LEDAK OTOT LENGAN DENGAN HASIL SERVICE

BAB I PENDAHULUAN. smash, dimana hal yang mempengaruhi kemampuan smash adalah power otot

ARTIKEL SKRIPSI. Diajukan Untuk Memenuhi Sebagian Syarat Guna Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan (S.Pd.) Pada Program Studi Penjaskesrek.

PENGARUH LATIHAN FORMASI BERPUSAT TERHADAP KETERAMPILAN SERVIS SEPAK TAKRAW

Hubungan Koordinasi Mata-tangan dengan Servis Atas Bola Voli Mahasiswa Putra Penjaskes IKIP-PGRI Pontianak

BAB I PENDAHULUAN. dilakukan secara terencana akan meningkatkan kebugaran jasmani seseorang.

HUBUNGAN KELINCAHAN DENGAN KETERAMPILAN PASSING BAWAH ATLET BOLAVOLI MINI DI SDN 34 PENEBAL KECAMATAN BENGKALIS JURNAL. Oleh AGUSRIZAL

PEMBELAJARAN TEHNIK DASAR PERMAINAN BOLA VOLLI OLEH SUARDI. B

THE CONTRIBUTION OF WRIST AND SERVICE ACCURACY COORDINATION IN VOLLEY BALL FOR FEMALE TEAM OF ANJUNGAN JUNIOR PEKANBARU

Alat permainan. 1. Lapangan permainan

RELATIONSHIP OF LEG MUSCLE POWER AND WRIST COORDINATION WITH THE ACCURACY OF SMASH VOLLEYBALL CLUB MEN S SMK MUHAMMADIYAH 3 PEKANBARU

PENGARUH METODE PART AND WHOLE TERHADAP HASIL BELAJAR TEKNIK DASAR SERVIS BAWAH BOLAVOLI PADA EKSTRAKURIKULER BOLAVOLI DI SMP N 4 PACITAN

Oleh : SASONO AJI NUGROHO NPM:

BAB I PENDAHULUAN. melakukan teknik- teknik gerakan yang sesuai dengan peraturan permainan. ekstrakurikuler maupun diluar kegiatan tersebut.

HUBUNGAN KECEPATAN LARI 60 METER DENGAN HASIL LOMPAT JAUH SISWA PUTRA KELAS V SDN 013 SUKAMAJU KECAMATAN SINGINGI HILIR JURNAL

I Made Suarsana, Addriana Bulu Baan. Pengaruh Latihan Kekuatan Otot Lengan Terhadap Ketepatan Smash dalam Permainan Bola Voli Club Sigma Palu

Permainan Bola Voli. 1. Sejarah Permainan Bola Voli. 2. Pengertian Bola Voli. 3. Lapangan Bola Voli

HUBUNGAN ANTARA KEKUATAN OTOT LENGAN DENGAN KEMAMPUAN SERVICE ATAS PADA PERMAINAN BOLAVOLI SISWA PUTRA SMA PAWIYATAN DAHA KEDIRI TAHUN 2014/2015

SKRIPSI Diajukan Untuk Memenuhi Sebagian Syarat Guna Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan (S.Pd.) Pada Jurusan PENJASKESREK FKIP UNP Kediri OLEH :

Oleh: Aguslamar Berisigep, Fakultas Ilmu Keolahragaan, Universitas Negeri Yogyakarta,

II. TINJAUAN PUSTAKA. Hampir para ahli telah mencoba merumuskan dan membuat tafsirannya tentang

BAB I PENDAHULUAN. Permainan bolavoli merupakan salah satu cabang olahraga permainan

PENERAPAN MEDIA BOLA GANTUNG UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS SMASH DALAM PERMAINAN BOLA VOLI PADA SISWAKELAS X B SMA NEGERI 1 NANGA PINOH

BAB I PENDAHULUAN. internasional dan membangkitkan rasa kebangaan nasional. Pendidikan

Esra Fitriyanti Kedo ABSTRAK

HUBUNGAN KEKUATAN OTOT LENGAN DENGAN HASIL SERVIS ATAS BOLAVOLI PADA SISWA PUTRA EKSTRAKULIKULER MTs PEMBANGUNAN PACITAN TAHUN 2015 SKRIPSI

BAB II KAJIAN PUSTAKA. mencapai tujuan yang diharapkan, maka semakin cakap orang tersebut

HUBUNGAN RENTANG LENGAN DAN KEKUATAN OTOT LENGAN DENGAN KEMAMPUAN SERVIS ATAS BOLA VOLI PADA PESERTA DIDIK SMP NEGERI 1 ASTAMBUL

Journal of Physical Education, Health and Sport

Journal of Sport Sciences and Fitness

BAB I PERMAINAN BOLA BESAR. Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan 1

BAB II LANDASAN TEORI/TINJAUA PUSTAKA

HUBUNGAN LATIHAN KEKUATAN OTOT LENGAN DAN PANJANG LENGAN TERHADAP KEMAMPUAN SERVICE ATAS PERMAINAN BOLA VOLI. Awang Roni Effendi

Journal of Sport Sciences and Fitness

Journal of Sport Sciences and Fitness

HUBUNGAN POWER OTOT LENGAN DAN BAHU TERHADAP HASIL TOLAK PELURU GAYA ORTHODOX SISWA PUTRA KELAS XI ILMU ILMU SOSIAL 5 SMA N 2 TUALANG

THE CORRELATION BETWEEM THE POWER OF THE LEG MUSCLE AND 100-METER SPRINT FOR THE TENTH GRADE STUDENTS OF SENIOR HIGH SCHOOL 9 PEKANBARU

Hubungan Daya Ledak Otot Tungkai dengam Akurasi Smash Pada Team Bola Voli Putra SMKN 5 Pekanbaru

BAB I PENDAHULUAN. berubah mengikuti perkembangan jaman. Naluri manusia yang selalu ingin

MHD. ARIF

BAB II KAJIAN PUSTAKA. dua kelompok yang akan saling bertanding, dimana setiap kelompok

KONTRIBUSI KECEPATAN KEKUATAN TUNGKAI DAN KESEIMBANGAN TERHADAP HASIL LOMPAT JAUH GAYA JONGKOK JURNAL. Oleh ANGGUN WAHYUNI SARI DEWI

PENERAPAN PEMBELAJARAN SERVIS ATAS BOLAVOLI MENGGUNAKAN GAYA MENGAJAR INKLUSI PADA SISWA KELAS X DI SMK GRAFIKA PGRI- PAKIS IGIT AGUS SARA & MASHUD

BAB I PENDAHULUAN. pendidikan jasmani (Director of Phsycal Education) yang bernama William

PENGARUH LATIHAN BOLA LEWAT NET DAN LATIHAN DRILL PASSING

Keywords: Arm shoulder muscle strength, muscle flexibility back, shot put results

I. PENDAHULUAN. bertanggung jawab serta sehat jasmani dan rohani. Oleh karena itu sekolah

HUBUNGAN ANTARA KECEPATAN LARI 30 METER DENGAN DAYA LEDAK OTOT TUNGKAI TERHADAP HASIL LOMPAT JAUH. Jurnal. Oleh. Meki Vahlevi

Tak Cuma Spiker. Written by Administrator Friday, 10 December :43

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SERVIS ATAS BOLA VOLI MELALUI MEDIA PEMBELAJARAN LEMPAR PUKUL BOLA KERTAS PADA SISWA KELAS VII SMP

KETEPATAN SERVIS BAWAH BOLAVOLI SISWA EKSTRAKULIKULER KELAS VIII SMP NEGERI 1 PURING KEBUMEN Abstrak

BAB III METODE PENELITIAN

SKRIPSI. Oleh: PURNA ADITYA NPM:

SPORT COACHING EDUCATION FACULTY OF TEACHERS TRAINING AND EDUCATION UNIVERSITY OF RIAU

HUBUNGAN ANTARA KECEPATAN, KELINCAHAN DAN KEKUATAN OTOT TUNGKAI TERHADAP KEMAMPUAN MENGGIRING BOLA PEMAIN SEPAKBOLA SSB BENGKULU USIA TAHUN

HUBUNGAN POWER OTOT TUNGKAI DENGAN HASIL LOMPAT JAUH PADA SISWA PUTRA KELAS VIII SMP N 8 BENAI KABUPATEN KUANTAN SINGINGI

KONTRIBUSI DAYA LEDAK OTOT TUNGKAI DAN KOORDINASI MATA TANGAN TERHADAP KEMAMPUAN SMASH ATLET BOLAVOLI SMA NEGERI 1 LINGGO SARI BAGANTI ARTIKEL ILMIAH

HUBUNGAN ANTARA VERTICAL JUMP,

BAB I PENDAHULUAN. dan memiliki banyak penggemar di Indonesia. Perkembangan Bola Voli di

BAB I PENDAHULUAN. penggemarnya. Cabang olahraga ini banyak dilakukan oleh anak-anak, remaja, orang

HUBUNGAN ANTARA KEKUATAN OTOT LENGAN BAHU DAN DAYA LEDAK OTOT LENGAN BAHU DENGAN HASIL SERVIS ATAS DALAM PERMAINAN BOLA VOLI

HUBUNGAN KOORDINASI MATA DAN KAKI DENGAN KEMAMPUAN PASSING PADA PERMAINAN SEPAK TAKRAW SISWA SMPN 1 TELUK KUANTAN JURNAL

2015 PENGARUH LATIHAN LOMPAT D ENGAN MENGGUANAKAN BOLA YANG D IGANTUNG TERHAD AP KETERAMPILAN SMASH D ALAM PERMAINAN BOLA VOLI

KEMAMPUAN DASAR BERMAIN BOLA VOLI SISWA PESERTA EKSTRAKURIKULER BOLA VOLI PUTRA DI SMP NEGERI 2 MUNTILAN

Transkripsi:

JPEHS 3 (1) (2016) Journal of Physical Education, Health and Sport http://journal.unnes.ac.id/nju/index.php/jpehs KONTRIBUSI KEKUATAN OTOT LENGAN TEHADAP KEMAMPUAN SERVIS ATAS ATLET BOLAVOLI Novri Gazali Universitas Islam Riau, Indonesia Info Artikel Sejarah Artikel: Diterima April 2016 Disetujui Mei 2016 Dipublikasikan Juni 2016 Keywords: Arm Muscle Strength, Services Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kontribusi kekuatan otot lengan terhadap kemampuan servis atas atlet bolavoli putra Mufakat Volly Club (MVC) Pekanbaru. Populasi dalam Mufakat Volly Club (MVC) adalah seluruh atlet Mufakat Volly Club (MVC) Pekanbaru yang berjumlah 24 atlet putra. Sedangkan sampel dalam penelitian ini adalah 24 atlet putra setelah menggunakan teknik total sampling. Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes kekuatan otot lengan dengan menggunakan alat expanding dynamometer dan tes servis atas bolavoli. Data dianalisa berdasarkan teknik korelasi, teknik korelasi yang dipergunakan adalah korelasi product moment. Hasil analisis penelitian menunjukkan bahwa: terdapatnya hubungan antara kekuatan otot lengan terhadap kemampuan servis atas atlet putra bolavoli Mufakat Volly Club (MVC) Pekanbaru. Abstract This study aims to determine the contribution of the arm muscle strength against top athletes servicing capabilities volleyball Mufakat Volly Club (MVC) Pekanbaru. Population Mufakat Volly Club (MVC) Pekanbaru are all athletes Mufakat Volly Club (MVC) Pekanbaru amounting to 24 athletes sons. While the sample is 24 athletes sons after using total sampling technique. The research instrument used was a bicep strength test using an expanding tool dynamometer and test services on volleyball. Data were analyzed by correlation, the correlation technique used is the product moment correlation. Results of the analysis showed that: the strength of relationship between the arm muscles to the ability of a service on male athlete Mufakat Volly Club (MVC) Pekanbaru. 2016 Universitas Negeri Semarang Alamat korespondensi: Jalan Kaharuddin Nasution No. 113, Pekanbaru, Riau E-mail: novri.gazali@edu.uir.ac.id ISSN 2354-8231 (online) ISSN 2354-7901 (cetak) PENDAHULUAN Olahraga adalah bagian yang tak terpisahkan dari kehidupan manusia. Dengan olahraga yang teratur akan sangat membantu manusia untuk mewujudkan kesehatan jasmani dan rohani. Di sekolah dasar sangat banyak cabang olahraga yang dipelajari, salah satunya yaitu cabang olahraga bolavoli. Namun karena beberapa faktor, cabang olahraga ini belum menampakkan hasil yang memuaskan, baik bagi siswa, bagi gurunya, maupun bagi sekolah itu sendiri. 1

Novri Gazali / Journal of Physical Education, Health and Sport 3 (1) (2016) Melalui kegiatan olahraga, kesehatan manusia dijanjikan. Selain itu olahraga dapat menjadi alat pemersatu bangsa, karena tidak ada perbedaan ras dan golongan. Kemudian olahraga juga dapat turut menunjang pembangunan mental dan karakter bangsa yang kuat, lewat filosofi yang lahir darinya jenis olahraga apa pun itu yaitu fairplay. Belum lagi nilai-nilai lainnya, seperti kedisiplinan, semangat pantang menyerah, bangkit dari kekalahan, jiwa karsa yang tinggi, kerjasama, kompetisi sportif, dan memahami ada aturan yang berlaku. Selanjutnya Undang-undang Sistem Keolahragaan Nasional No. 3 Tahun 2005 mengatakan bahwa: Pembinaan dan pengembangan keolahragaan nasional yang dapat menjamin pemerataan akses terhadap olahraga, peningkatan kesehatan dan kebugaran, peningkatan prestasi, dan manajemen keolahragaan yang mampu menghadapi tantangan serta tuntutan perubahan kehidupan nasional dan global memerlukan sistem keolahragaan nasional. Sebagaimana diuraikan sebelumnya, bahwa olahraga adalah kegiatan jasmani dalam permainan atau perlombaan. Beragam jenis olahraga permainan atau perlombaan di belahan bumi ini, namun penulis memfokuskan pada olahraga bolavoli. Karena olahraga ini merupakan salah satu aktivitas fisik yang populer dimainkan oleh masyarakat Indonesia pada umumnya, dan masyarakat Pekanbaru khususnya. Dalam berbagai aktivitas olahraga, dibutuhkan kondisi fisik yang baik guna menunjang kelancaran dalam melakukan berbagai gerakan fisik, hal ini juga berlaku pada permainan bolavoli. Mukholid (2007:13) menyatakan permainan bolavoli adalah suatu permainan yang menggunakan bola untuk dipantulkan (divoli) di udara di atas net (jaring), dengan maksud dapat menjatuhkan bola di dalam petak daerah lapangan lawan dalam rangka mencari kemenangan. Memvoli atau memantulkan bola ke udara dapat memantulkan seluruh anggota atau bagian tubuh dari ujung kaki sampai kepala dengan pantulan sempurna. Untuk dapat melakukan permainan bolavoli maka perlu penguasaan teknik dasar yang meliputi servis, passing, smash, dan block. Servis merupakan teknik dasar yang penting, karena servis merupakan modal dasar dalam mengawali permainan. Teknik servis terbagi dua: (1) Servis Bawah, (2) Servis Atas. Untuk menunjang keterampilan servis atas tersebut dibutuhkan komponen kondisi fisik yang baik seperti kekuatan otot lengan. Mukholid (2007:13) menyatakan bahwa teknik permainan bolavoli terdiri dari atas: a. Servis Servis adalah pukulan atau penyajian bola sebagai serangan pertama kali ke daerah lawan dan sebagai tanda permulaan permainan. Servis tidak hanya sebagai permulaan permainan tetapi juga sebagai serangan awal untuk mendapatkan angka agar regunya memperoleh kemenangan. Servis dilakukan oleh atlet belakang kanan yang berada di daerah servis untuk memukul bola yang diarahkan ke daerah lawan. Cara melakukan servis pada umumnya dapat dilakukan dengan 4 cara, yaitu (1) servis tangan bawah, (2) servis mengambang, (3) servis topspin, dan (4) mengambang melingkar. 1) Servis Tangan Bawah servis tangan bawah merupakan jenis servis yang paling mudah dilakukan dibanding dengan jenis servis yang lain. Dengan demikian servis tangan bawah adalah mudah diterima dan lintasannya melambung tinggi sehingga mudah diantisipasi oleh lawan. Pelaksanaan servis tangan bawah adalah sebagai berikut: a) Atlet berdiri di luar garis belakang lapangan (daerah servis) dengan posisi kaki yang di depan berlawanan dengan tangan yang akan memukul bola. b) Bola dilambungkan rendah ke atas dan posisi tangan kanan (bagi yang tidak kidal) ditarik ke bawah belakang siap untuk memukul. c) Saat bola setinggi pinggang, tangan kanan diayunkan ke depan atas untuk memukul bola. 2

Novri Gazali / Journal of Physical Education, Health and Sport 3 (1) (2016) d) Pada saat perkenaan bola, telapak tangan menghadap ke bola dan pergelangan tangan memukul 2) Servis Mengambang Servis mengembang (floating) dipelajari setelah servis tangan bawah ke depan dilakukan dengan konsisten. Disebut mengambang karena gerakan bola dan hasil pukulan servis tidak mengandung putaran (bola berjalan mengapung atau mengambang). Kelebihan servis mengambang ini adalah bola sulit diterima oleh atlet lawan karena bola tidak bergerak dalam satu lintasan lurus dan kecepatan bola tidak teratur. Di samping itu gerakan bola melayang ke kiri dan ke kanan atau ke atas dan ke bawah sehingga arah datanya bola sulit diprediksi atlet lawan, sedangkan kelemahannya adalah tidak bertenaga, terkadang bola bergerak ke atas sehingga ke luar. 3) Servis Topspin Servis topspin mempunyai kelebihan bola bergerak dan jatuh dengan cepat. Sedangkan kelemahannya adalah bola melayang dengan stabil, lebih sulit untuk dilakukan, tingkat konsistensi lebih rendah. Pelaksanaan servis topspin adalah sebagai berikut. a) Pada posisi awal, putar bahu sedikit ke arah garis pinggir. Arahkan kaki depan ke arah tiang net, lempar bola ke atas sedikit di belakang bahu. b) Pukul bola tepat di belakang bagian tengah bola dan pada jangkauan tengan terjauh. Lanjutkan dengan menggulung pergelangan tangan secepatnya, yang menyebabkan jari-jari bergulir di atas bola. c) Jatuhkan lengan yang melakukan pukulan sampai ke pinggang 4) Servis Mengambang Melingkari Servis mengambang melingkar mempunyai beberapa keuntungan diantaranya adalah menggunakan kumpulan otot yang lebih besar, tidak memerlukan banyak tenaga, bola diservis pada posisi lapangan yang lebih dalam. Adapun kelemahan servis ini adalah posisi tubuh tidak menghadap ke arah daerah lawan dan gerakannya tidak bisa dijumpai dalam cabang olahraga lain. b. Passing 1) Passing Bawah ( Pukulan/pengambilan tangan kebawah ) 2) Passing Ke Atas ( Pukulan/pengambilan tangan ke atas) c. Smash Dengan membentuk serangan pukulan yang keras waktu bola berada diatas jaring, untuk dimasukkan ke daerah lawan. Untuk melakukan dengan baik perlu memperhatikan faktor-faktor berikut: awalan, tolakan, pukulan, dan pendaratan. d. Blocking (Membendung) 1) block oleh satu atlet (perorangan) 2) block oleh dua atau tiga orang Berdasarkan uraian mengenai teknik dasar bolavoli sebelumnya, maka dapat disimpulkan bahwa dalam permainan bolavoli terdapat beberapa teknik atau gerakan dasar, yaitu: 1) teknik servis, 2) teknik passing, 3) teknik smash, dan 4) teknik blocking. Namun dalam penulisan ini lebih ditekankan pada teknik servis, khususnya servis atas. Karena penulisan ini mengkaji mengenai kontribusi kekuatan otot lengan terhadap servis atas atlet putra Mufakat Volly Club (MVC) Pekanbaru. Kekuatan memiliki makna yang luas, serta terdapat beberapa pandangan dalam mengartikannya. Namun, menurut Bompa dalam Ismaryati (2008:111) kekuatan dapat dibagi atas kekuatan umum, kekuatan khusus, kekuatan maksimum, daya tahan kekuatan, kekuatan absolut, dan kekuatan relatif. Lebih lanjut Depdikbud (2002:604) mengartikan kekuatan sebagai tenaga berdasarkan jasmaninya. Maksudnya, jika seseorang memiliki jasmani atau fisik yang sehat, maka akan dapat menghasilkan kekuatan dan tenaga yang maksimal dalam melakukan suatu usaha. Dengan demikian, kondisi fisik seseorang berperan dalam menghasilkan satu atau berbagai kekuatan. Kemudian Sajoto (1995:8) mengatakan bahwa kondisi fisik seseorang adalah satu prasyarat yang sangat diperlukan dalam usaha peningkatan prestasi seorang atlet, bahkan dapat dikatakan sebagai keperluan dasar yang tidak dapat ditunda atau ditawar-tawar lagi. 3

Frekuensi Novri Gazali / Journal of Physical Education, Health and Sport 3 (1) (2016) Kekuatan otot memiliki peranan yang vital pada seseorang dalam mempergunakan kekuatan maksimum guna meningkatkan kondisi fisik secara keseluruhan. Dalam penelitian ini, kekuatan otot yang dimaksud adalah kekuatan otot lengan atlet bolavoli putra Mufakat Volly Club (MVC) Pekanbaru. Sehingga jika atlet putra tersebut memiliki kekutan otot lengan yang baik, maka gerakan servis atas akan dapat dilaksanakan dengan optimal. Berdasarkan hasil pengamatan sementara atlet bolavoli putra Mufakat Volly Club (MVC) Pekanbaru, terutama dalam kemampuan servis atas para atlet putra masih kurang baik, servis atas yang dilakukan cenderung kurang terarah pada sasaran petak lapangan. Kurang seriusnya atlet dalam melakukan latihan, dan kurangnya wawasan yang dimiliki oleh pelatih dalam melakukan pembinaan yang berkaitan dengan servis atas dan kurang diperhatikannya kekuatan otot lengan dalam melakukan servis atas tersebut. Padahal sarana dan prasarana cukup memadai. Melihat serta mencermati uraian-uraian permasalahan diatas, maka penulis tertarik melakukan suatu penelitian dengan judul Kontribusi Kekuatan Otot Lengan Terhadap Kemampuan Servis Atas Atlet Bolavoli Putra Mufakat Volly Club (MVC) Pekanbaru. METODE PENELITIAN Jenis Penelitian Teknik pengumpulan data yang dipergunakan dalam penelitian ini yaitu sebagai berikut: 1) Observasi, dilakukan untuk memperoleh informasi melalui pengamatan langsung di lapangan tempat penelitian dilakukan. 2) Kepustakaan, digunakan untuk mendapatkan konsep dan teori-teori yang diperlukan dalam penelitian ini 3) Tes dan Pengukuran, Adapun yang dipergunakan adalah yang berhubungan dengan kekuatan otot lengan dan kemampuan servis atas. Data dalam penelitian ini akan dianalisa berdasarkan teknik korelasi. Teknik korelasi yang dipergunakan adalah korelasi product moment sebagaimana dikemukakan oleh Pearson dalam Riduwan (2005:138). Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah seluruh atlet Mufakat Volly Club (MVC) Pekanbaru yang berjumlah 24 atlet putra. HASIL DAN PEMBAHASAN Berdasarkan hasil perhitungan kekuatan otot lengan atlet bolavoli putra Mufakat Volly Club (MVC) dengan menggunakan expanding dynamometer, didapat nilai tertinggi kekuatan otot lengan atlet bolavoli putra Mufakat Volly Club (MVC) Kelurahan Labuh Baru Kecamatan Payung Sekaki Pekanbaru adalah 42 kg dan kekuatan terendah adalah 17 kg. Mean = 25,87, median = 25 dan modus = 25 serta standar deviasi = 7,61. Data yang tertuang pada tabel 3 tersebut juga digambarkan dalam bentuk grafik histogram berikut: 10 5 0 17-21 Tes Expanding 22-27- 32-37- 26 31 36 41 42-46 Gambar 1. Grafik Kekuatan Otot Lengan Sedangkan hasil tes servis atas atlet bolavoli putra Mufakat Volly Club (MVC) Pekanbaru didapat dengan melakukan praktik servis atas. Setiap atlet mendapat 6 kali kesempatan, dari 6 kali kesempatan yang diberikan untuk melakukan tes servis atas, di ambil 4 nilai yang tertinggi kemudian dijumlahkan dan disesuaikan dengan menggunakan rumus T-Score yang didapat oleh atlet bolavoli putra Mufakat Volly Club (MVC) Pekanbaru didapat nilai tertinggi yang didapat oleh atlet adalah berada pada interval 61-66 sebanyak 3 orang dengan persentase 12,50%, Nilai terendah yang didapat oleh atlet berada pada interval 31 36 sebanyak 3 orang dengan persentase 12,50%. Data yang tertuang pada 4

F rekuens i Novri Gazali / Journal of Physical Education, Health and Sport 3 (1) (2016) tabel 5 juga disajikan dalam bentuk grafik histogram berikut: 7 6 5 4 3 2 1 0 31-36 37-42 T es S ervis Atas 43-48 Gambar 2. Grafik Hasil Tes Servis Atas Data penelitian yang telah terkumpul kemudian dianalisis, yang menjadi variabel X adalah kekuatan otot lengan dan yang menjadi variabel Y adalah tes servis atas. Adapun hipotesis yang akan diuji terdiri dari dua buah yaitu hipotesis nol dan hipotesis alternatif. Ho : Tidak Terdapatnya hubungan yang signifikan antara kekuatan otot lengan terhadap tes servis atas atlet putra voli Mufakat Volly Club (MVC) Pekanbaru. Ha : Terdapatnya hubungan yang signifikan antara kekuatan otot lengan terhadap tes servis atas atlet putra voli Mufakat Volly Club (MVC) Pekanbaru. Dengan kaidah pengujian sebagai berikut: Jika r hitung > r tabel maka signifikan Jika r hitung < r tabel maka tidak signifikan. Dari hasil perhitungan dapat diketahui bahwa besar nilai korelasi antara kekuatan otot lengan terhadap servis atas atlet putra voli Mufakat Volly Club (MVC) Kelurahan Labuh Baru Kecamatan Payung Sekaki Pekanbaru adalah 0,607. Setelah angka korelasi didapat, selanjutnya dilakukan pengujian hipotesis apakah terdapat kontribusi kekuatan otot lengan terhadap servis atas atlet putra voli Mufakat Volly Club (MVC) Kelurahan Labuh Baru Kecamatan Payung Sekaki Pekanbaru dimana didapati r hitung = 0,607. Pada taraf signifikan 1% didapati r tabel = 0,404. dengan demikian r hitung > r tabel atau 0,607 > 0,404. Hal ini menunjukan adanya korelasi antara variabel X dan variabel Y atau ada kontribusi yang signifikan antara kekuatan otot lengan terhadap servis atas atlet putra voli Mufakat Volly Club (MVC) Pekanbaru 49-54 55-60 61-66 Berdasarkan hasil perhitungan diperoleh persamaan regresi Y atas X adalah Yˆ 28,76 0, 82X. Persamaan tersebut memberi arti bahwa kenaikan variabel X dikuti pula oleh variabel Y sebesar 28,76. Dengan kata lain X memiliki hubungan yang berarti dengan Y. Untuk uji linearitas regresi dengan analisis varians diperoleh nilai F hitung sebesar 12,84. Pada tabel distribusi F ternyata F (5%) (1,22) = 12,84. atau 12,84 > 4,30 hal ini berarti F hitung > F tabel, artinya Ho ditolak berarti Ha diterima. N Persamaan Regresi F hitung F tabel 24 Ŷ 28,76 + 0,82 12,84 4,3 F hitung : F table 12,84 > 4,3 Selanjutnya untuk menguji keberartian korelasi antara variabel X dan variabel Y maka dilakukan uji signifikansi dengan menggunakan rumus signifikansi uji t. Dari hasil perhitungan diketahui t hitung = 3,58 sedangkan t tabel dengan dk = n - 2 = 24-2 = 22 pada tingkat kepercayaan 95% adalah 1,717. Jadi t hitung sebesar 3,58 > t tabel yaitu sebesar 1,717. Kriteria pengujian diterima Ho jika t hitung lebih kecil dari t tabel (t hitung t tabel). dengan demikian t hitung lebih besar dari t tabel, dengan demikian hipotesis nol (Ho) ditolak dan hipotesis alternatif (Ha) yaitu Terdapatnya hubungan yang signifikan antara kekuatan otot lengan terhadap kemampuan servis atas atlet putra voli Mufakat Volly Club (MVC) Pekanbaru diterima. r hitung r tabel t hitung t tabel 0,607 0,404 3,58 1,717 0,607 > 0,404 3,58 > 1,717 SIMPULAN DAN SARAN Simpulan Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan terhadap kekuatan otot lengan atlet putra voli Mufakat Volly Club (MVC) Pekanbaru untuk mengetahui sejauh mana komtribusi yang diberikan oleh kekuatan otot 5

Novri Gazali / Journal of Physical Education, Health and Sport 3 (1) (2016) lengan terhadap kemampuan servis atas, maka dapat ditarik suatu kesimpulan sebagai berikut : terdapatnya hubungan antara kekuatan otot lengan terhadap kemampuan servis atas atlet putra voli Mufakat Volly Club (MVC) Pekanbaru. Saran Saran-saran yang dapat penulis berikan adalah : a. Kepada atlet, agar lebih melatih olahraga yang menjadi kegemaran dan bakatnya, karena mungkin olahraga dapat menjadi jenjang karir berikutnya. b. Kepada Club MVC, agar lebih meningkatkan latihan khususnya servis atas pada semua atlet c. Kepada pembina olahraga, terus mengajarkan teknik-teknik olahraga kepada atlet agar kemampuan atlet dalam olahraga dapat meningkat. DAFTAR PUSTAKA Depdikbud. 2002. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka. Mukholid, Agus. (2007), Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan. Jakarta: Yudhistira. Sajoto. 1995. Peningkatan dan Pembinaan Kekuatan Kondisi Fisik Dalam Olahraga. Semarang: Dahara Prize. 6