PEMBUATAN ARANG AKTIF DARI LIMBAH PADAT SINTESIS FURFURAL BERBAHAN DASAR SEKAM PADI MELALUI AKTIVASI KIMIA

dokumen-dokumen yang mirip
PEMBUATAN DAN KARAKTERISASI KARBON AKTIF DARI TEMPURUNG KELUWAK (Pangium edule) DENGAN AKTIVATOR H 3 PO 4

BAB 1 PENDAHULUAN Latar Belakang

PRISMA FISIKA, Vol. I, No. 1 (2013), Hal ISSN :

PENGARUH BAHAN AKTIVATOR PADA PEMBUATAN KARBON AKTIF TEMPURUNG KELAPA

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

PEMANFAATAN LIMBAH PADAT PROSES SINTESIS PEMBUATAN FURFURAL DARI SEKAM PADI SEBAGAI ARANG AKTIF

Pemanfaatan Kulit Singkong Sebagai Bahan Baku Karbon Aktif

UNESA Journal of Chemistry Vol. 3, No. 3, September 2014

KARAKTERISASI SEMI KOKAS DAN ANALISA BILANGAN IODIN PADA PEMBUATAN KARBON AKTIF TANAH GAMBUT MENGGUNAKAN AKTIVASI H 2 0

BAB III METODOLOGI PENELITIAN. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 11 sampai 28 November 2013

BAB I PENDAHULUAN. minyak ikan paus, dan lain-lain (Wikipedia 2013).

PEMANFAATAN LIMBAH KULIT PISANG KEPOK (MUSA ACUMINATE L) SEBAGAI KARBON AKTIF YANG TERAKTIVASI H 2 SO 4

Hafnida Hasni Harahap, Usman Malik, Rahmi Dewi

PEMBUATAN KARBON AKTIF DARI KULIT KACANG TANAH (Arachis hypogaea) DENGAN AKTIVATOR ASAM SULFAT

KARAKTERISTIK KARBON AKTIF CANGKANG BINTARO (Cerberra odollam G.) DENGAN AKTIVATOR H 2 SO 4

Simposium Nasional Teknologi Terapan (SNTT) ISSN: X

PEMBUATAN DAN KUALITAS ARANG AKTIF DARI SERBUK GERGAJIAN KAYU JATI

BAB III METODOLOGI PENELITIAN. furnace, desikator, timbangan analitik, oven, spektronik UV, cawan, alat

PEMANFAATAN LIMBAH PADAT PROSES SINTESIS FURFURAL DENGAN MATERIAL AWAL AMPAS TEBU SEBAGAI BAHAN PEMBUATAN BAHAN BAKAR BRIKET

ACTIVATED CARBON PRODUCTION FROM COCONUT SHELL WITH (NH 4 )HCO 3 ACTIVATOR AS AN ADSORBENT IN VIRGIN COCONUT OIL PURIFICATION ABSTRACT

ADSORPSI Pb 2+ OLEH ARANG AKTIF SABUT SIWALAN (Borassus flabellifer)

BAB III METODE PENELITIAN. A. Subjek dan Objek Penelitian 1. Subjek Penelitian Subjek penelitian ini adalah senyawa zeolit dari abu sekam padi.

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

PROPOSAL PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA PEMBUATAAN ARANG AKTIF DARI KULIT PISANG DENGAN AKTIVATOR KOH DAN APLIKASINYA TERHADAP ADSORPSI LOGAM Fe

ITM-05: PENGARUH TEMPERATUR PENGERINGAN PADA AKTIVASI ARANG TEMPURUNG KELAPA DENGAN ASAM KLORIDA DAN ASAM FOSFAT UNTUK PENYARINGAN AIR KERUH

BAB III METODE PENELITIAN

Lampiran 1. Prosedur Karakterisasi Komposisi Kimia 1. Analisa Kadar Air (SNI ) Kadar Air (%) = A B x 100% C

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN. coba untuk penentuan daya serap dari arang aktif. Sampel buatan adalah larutan

BAB III METODE PENELITIAN. Kegiatan penelitian ini dilaksanakan selama 6 bulan, dimulai dari bulan

PEMBUATAN ARANG AKTIF DARI CANGKANG BUAH KARET UNTUK ADSORPSI ION BESI (II) DALAM LARUTAN

Metodologi Penelitian

BAB III METODE PENELITIAN

STUDI PEMBUATAN ARANG AKTIF DARI TIGA JENIS ARANG PRODUK AGROFORESTRY DESA NGLANGGERAN, PATUK, GUNUNG KIDUL, DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA PENDAHULUAN

ARANG AKTIF DARI AMPAS TEBU SEBAGAI ADSORBEN PADA PEMURNIAN MINYAK GORENG BEKAS RIA WIJAYANTI

PENDAHULUAN. Latar Belakang. meningkat. Peningkatan tersebut disebabkan karena banyak industri yang

Karakterisasi Biobriket Campuran Kulit Kemiri Dan Cangkang Kemiri

III. METODE PENELITIAN. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei sampai Juli 2015 di Laboratorium

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

BAHAN DAN METODE Alat dan Bahan Metode Penelitian Pembuatan zeolit dari abu terbang batu bara (Musyoka et a l 2009).

LAPORAN TUGAS AKHIR PEMBUATAN KARBON AKTIF DARI LIMBAH KULIT SINGKONG DENGAN MENGGUNAKAN FURNACE

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

PENGARUH WAKTU DAN SUHU PEMBUATAN KARBON AKTIF DARI TEMPURUNG KELAPA SEBAGAI UPAYA PEMANFAATAN LIMBAH DENGAN SUHU TINGGI SECARA PIROLISIS

PENGARUH SUHU AKTIVASI TERHADAP DAYA SERAP KARBON AKTIF KULIT KEMIRI

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

Kapasitas Adsorpsi Arang Aktif dari Kulit Singkong terhadap Ion Logam Timbal

METODE PENELITIAN. Penelitian ini telah dilaksanakan pada bulan April sampai September 2015 dengan

III. METODOLOGI PENELITIAN. Penelitian ini dilaksanakan dari bulan Juli sampai bulan Oktober 2011 di

PENGARUH TEMPERATUR PADA PROSES PEMBUATAN ASAM OKSALAT DARI AMPAS TEBU. Oleh : Dra. ZULTINIAR,MSi Nip : DIBIAYAI OLEH

METODOLOGI A. BAHAN DAN ALAT 1. Bahan a. Bahan Baku b. Bahan kimia 2. Alat B. METODE PENELITIAN 1. Pembuatan Biodiesel

LAPORAN LENGKAP PRAKTIKUM ANORGANIK PERCOBAAN 1 TOPIK : SINTESIS DAN KARAKTERISTIK NATRIUM TIOSULFAT

PENGARUH WAKTU IRADIASI GELOMBANG MIKRO TERHADAP KUALITAS KARBON AKTIF DARI KAYU EUCALYPTUS PELLITA SEBAGAI ADSORBEN. Fitri, Rakhmawati Farma

PEMANFAATAN ARANG AKTIF DARI KULIT DURIAN (Durio zibethinus L.) SEBAGAI ADSORBEN ION LOGAM KADMIUM (II)

BAB I PENDAHULUAN. Industri adalah kegiatan ekonomi yang mengolah bahan mentah, bahan

LAMPIRAN A DATA DAN PERHITUNGAN. Berat Sampel (gram) W 1 (gram)

PEMANFAATAN LIMBAH SEKAM PADI MENJADI BRIKET SEBAGAI SUMBER ENERGI ALTERNATIF DENGAN PROSES KARBONISASI DAN NON-KARBONISASI

PEMANFAATAN LIMBAH DAUN DAN RANTING PENYULINGAN MINYAK KAYU PUTIH (Melaleuca cajuputi Powell) UNTUK PEMBUATAN ARANG AKTIF

BAB III METODE PENELITIAN

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN Hasil Preparasi Awal Bahan Dasar Karbon Aktif dari Tempurung Kelapa dan Batu Bara

KAJIAN AKTIVASI ARANG AKTIF BIJI ASAM JAWA (Tamarindus indica Linn.) MENGGUNAKAN AKTIVATOR H 3 PO 4 PADA PENYERAPAN LOGAM TIMBAL

III. BAHAN DAN METODA 3.1. Tempat dan Waktu Penelitian Penelitian ini akan dilakukan di laboratorium Kimia Analitik Fakultas matematika dan Ilmu

Bab III Metodologi Penelitian

BAB III METODE PENELITIAN. Ide Penelitian. Studi Literatur. Persiapan Alat dan Bahan Penelitian. Pelaksanaan Penelitian.

III. METODOLOGI PENELITIAN. Penelitian ini akan dilakukan pada bulan Mei sampai dengan Agustus 2014, yang

BAB 2. TINJAUAN PUSTAKA

ADSORPSI LOGAM KADMIUM (Cd) OLEH ARANG AKTIF DARI TEMPURUNG AREN (Arenga pinnata) DENGAN AKTIVATOR HCl

Gambar 3.1 Diagram Alir Penelitian Secara Keseluruhan

METODOLOGI PENELITIAN. Penelitian dilakukan pada bulan September 2013 sampai bulan Maret 2014

PENGARUH VARIASI KOMPOSISI BRIKET ORGANIK TERHADAP TEMPERATUR DAN WAKTU PEMBAKARAN

Jurnal Kimia Sains dan Aplikasi Journal of Scientific and Applied Chemistry

PGRI. Oleh: Efri Grcsinta, M.ptt.Si (030610g701) MIPA FAKULTAS TEKNIK, MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM JAKARTA LAPORAN PENBLITIAN

III. METODOLOGI PENELITIAN. dengan tahapan kegiatan, yaitu: pengambilan sampel cangkang udang di PT.

Online Jurnal of Natural Science, Vol.3(1): ISSN: Maret 2014

KARAKTERISASI DAN UJI KEMAMPUAN SERBUK AMPAS KELAPA ASETAT SEBAGAI ADSORBEN BELERANG DIOKSIDA (SO 2 )

POTENSI ARANG AKTIF BIJI ALPUKAT (Persea americana Mill) SEBAGAI ADSORBEN ION KADMIUM (II) DAN TIMBAL (II) DENGAN AKTIVATOR H 2 SO 4

HASIL DAN PEMBAHASAN. = AA diimpregnasi ZnCl 2 5% selama 24 jam. AZT2.5 = AA diimpregnasi ZnCl 2 5% selama 24 jam +

BAB 3 METODE PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN. 3.1 Kerangka Penelitian Kerangka penelitian secara umum dijelaskan dalam diagram pada Gambar 3.

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang. Industri yang menghasilkan limbah logam berat banyak dijumpai saat ini.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

The effect of starch adhesive variation to the calory value of corncob briquettes

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

PENGARUH SUHU, KONSENTRASI ZAT AKTIVATOR DAN WAKTU AKTIVASI TERHADAP DAYA SERAP KARBON AKTIF DARI TEMPURUNG KEMIRI

BAB 3 METODE PENELITIAN. Neraca Digital AS 220/C/2 Radwag Furnace Control Indicator Universal

Keywords : activated charcoal, rice hurks, cadmium metal.

III. BAHAN DAN METODE PENELITIAN

POTENSI ARANG AKTIF CANGKANG BUNGA PINUS SEBAGAI ADSORBEN ION KADMIUM (II) DAN TIMBAL (II) DENGAN AKTIVATOR H2SO4 DALAM LARUTAN

III. METODOLOGI PENELITIAN. Penelitian ini telah dilakukan pada bulan November 2014 sampai dengan bulan

BAB III METODE PENELITIAN. Ubi jalar ± 5 Kg Dikupas dan dicuci bersih Diparut dan disaring Dikeringkan dan dihaluskan Tepung Ubi Jalar ± 500 g

DAUR ULANG LIMBAH HASIL INDUSTRI GULA (AMPAS TEBU / BAGASSE) DENGAN PROSES KARBONISASI SEBAGAI ARANG AKTIF

BAB II LANDASAN TEORI. (Balai Penelitian dan Pengembangan Industri, 1984). 3. Arang gula (sugar charcoal) didapatkan dari hasil penyulingan gula.

ADSORPSI METILEN BLUE PADA KARBON AKTIF DARI BAN BEKAS DENGAN VARIASI KONSENTRASI NACL PADA SUHU PENGAKTIFAN 600 O C DAN 650 O C

PEMBUATAN KARBON AKTIF DARI KULIT KAYU GELAM (Melaleuca leucadendron) YANG BERASAL DARI TANJUNG API-API SUMATERA SELATAN

I. PENDAHULUAN. makhluk hidup, baik manusia, hewan, maupun tumbuhan. Akses terhadap air

PENGARUH ph DAN LAMA KONTAK PADA ADSORPSI ION LOGAM Cu 2+ MENGGUNAKAN KITIN TERIKAT SILANG GLUTARALDEHID ABSTRAK ABSTRACT

3. Metodologi Penelitian

BAB III METODE PENELITIAN

dimana a = bobot sampel awal (g); dan b = bobot abu (g)

RANCANG BANGUN TUNGKU PIROLISA UNTUK MEMBUAT KARBON AKTIF DENGAN BAHAN BAKU CANGKANG KELAPA SAWIT KAPASITAS 10 KG

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

III. BAHAN DAN METODE. Lampung Timur, Laboratorium Teknologi Hasil Pertanian Politeknik Negeri

Transkripsi:

PEMBUATAN ARANG AKTIF DARI LIMBAH PADAT SINTESIS FURFURAL BERBAHAN DASAR SEKAM PADI MELALUI AKTIVASI KIMIA PREPARATION OF ACTIVATED CARBON FROM SOLID WASTE OF FURFURAL SYNTHESIS FROM RICE HUSK BY CHEMICAL ACTIVATION Abdul Ghafur* dan Mitarlis Department of Chemistry, Faculty of Mathematics and Natural Sciences State University of Surabaya Jl. Ketintang Surabaya (60231), Telp. 031-8298761 *Corresponding author, email: ghafurmagnae@gmail.com Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh suhu karbonisasi dan lama aktivasi secara kimia dalam pembuatan arang aktif dari limbah padat proses sintesis furfural berbahan dasar sekam padi. Dalam proses pembuatan arang aktif dilakukan karbonisasi dengan variasi suhu 300 o C dan 500 o C serta aktivasi secara kimia menggunakan aktivator H 3 PO 4 dengan variasi waktu 60, 90, dan 120 menit. Arang aktif yang dihasilkan dikarakterisasi meliputi kadar air, kadar abu, daya adsorpsi terhadap iodium, dan penentuan gugus fungsional. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa suhu karbonisasi dan lama aktivasi kimia memiliki pengaruh yang signifikan terhadap karakteristik arang aktif yang dihasilkan. Arang aktif yang dihasilkan memiliki karakteristik terbaik dengan kadar air 7.21%, kadar abu 39.76%, daya adsorpsi terhadap iodium 273.345 mg/g, memiliki gugus -OH pada bilangan gelombang 3434.91 cm -1, gugus C=C pada bilangan gelombang 1632.84 cm -1, dan gugus C-O pada bilangan gelombang 1107.01 cm -1. Kata kunci: limbah furfural, arang aktif, suhu karbonisasi, lama aktivasi. Abstract. The aims of this research are to determine the effect of carbonization temperature and time of chemical activation in the preparation of activated carbon from solid waste of furfural synthesis process from rice husk. The preparation of activated carbon, carbonization process had been done on two variables namely temperature and time of the process. Variables of temperature were 300 o C and 500 o C, meanwhile the times in 60, 90, and 120 minutes. Activated carbon that produced was characterized on many parameters include water content, ash content, the iodine adsorption capacity, and determination of functional groups. Based on this research show that the carbonization temperature and time of chemical activation have effect on the characteristics of the activated carbon significantly. The result of the best characteristics of activated carbon achieved on 7.21% water content, 39.76% ash content, and iodine adsorption capacity at 273.345 mg/g. This activated carbon has functional groups include -OH in 3434.91 cm -1, C=C in 1632.84 cm -1, and C-O in 1107.01 cm -1. Keywords: furfural solid waste, activated carbon, carbonization temperature, activation time. PENDAHULUAN Sekam padi merupakan limbah pembuangan proses pengolahan padi menjadi beras. Beras merupakan kebutuhan pangan pokok lebih dari 90% penduduk Indonesia. Pertumbuhan penduduk Indonesia melaju dengan cepat, yakni 1,49% per tahun pada periode tahun 1990-2000 dan 1,3% pada tahun 2013, sehingga total konsumsi domestik beras Indonesia akan terus meningkat. Produksi padi pada tahun 2012 sebesar 69,06 juta ton Gabah Kering Giling (GKG) dan mengalami kenaikan sebesar 3,30 juta ton (5,02 persen) dibandingkan tahun 2011. Produksi padi pada tahun 2013 diperkirakan 69,27 juta ton GKG atau mengalami peningkatan 0,21 juta ton (0,31 persen) dibandingkan tahun 2012 [1]. Pada pengolahan padi menjadi beras dihasilkan gabah dan jerami, kemudian gabah akan diolah lebih lanjut menjadi beras. Dalam proses pengolahan gabah menjadi beras dihasilkan hasil sampingan seperti sekam, bekatul dan dedak. Sekam padi merupakan 20-30% bagian dari gabah, 1

hal ini menunjukkan bahwa semakin banyak produksi beras maka semakin banyak pula sekam padi yang dihasilkan. Disamping itu pemanfaatan sekam padi selama ini masih belum maksimal sehingga timbul masalah dalam penanganan sekam padi yang dihasilkan pada penggilingan padi [2]. Terdapat banyak pemanfaatan sekam padi seperti halnya untuk bahan pembuatan arang aktif dan untuk bahan pembuatan furfural. Apabila dibakar tanpa udara, sekam padi dapat menghasilkan arang aktif yang memiliki banyak peranan dalam bidang industri, bidang kimia, serta farmasi. Jika dilakukan pemanasan terhadap sekam padi dengan adanya asam sulfat dan distilasi uap, maka akan dihasilkan senyawa kimia furfural yang banyak dimanfaatkan dalam industri [3]. Pada pembuatan furfural dihasilkan limbah cair dan limbah padat. Limbah padat yang dihasilkan memiliki kandungan karbon yang tinggi karena adanya senyawa-senyawa karbon rantai panjang seperti selulosa, hemiselulosa, lignin, dan pektin yang berasal dari bahan baku pembuatan furfural. Limbah padat dari pembuatan furfural adalah sisa sekam padi yang telah mengalami karbonisasi yang tidak sempurna [4]. Chun ai [5] menjelaskan bahwa dari proses karbonisasi sintesis furfural dihasilkan limbah padat yang kaya karbon dengan kandungan karbon lebih dari 40% yang bersifat asam. Karena banyaknya kandungan karbon pada limbah padat proses pembuatan furfural, maka limbah padat tersebut dapat digunakan sebagai bahan baku untuk pembuatan arang aktif. Arang aktif merupakan senyawa karbon amorph yang dapat dihasilkan dari bahan-bahan yang mengandung karbon atau dari arang yang diperlakukan dengan cara khusus seperti aktivasi secara fisika atau kimia sehingga dihasilkan permukaan yang lebih luas. Arang aktif memiliki berbagai macam kegunaan seperti halnya dapat mengadsorpsi gas dan senyawa-senyawa kimia tertentu. Selain itu arang aktif juga memiliki banyak peranan dalam bidang industri, kimia, dan farmasi. Bahan baku yang telah digunakan untuk pembuatan arang aktif selama ini yaitu tulang, kayu, sekam, tongkol jagung, tempurung kelapa, sabut kelapa, ampas tebu, ampas pembuatan kertas, serbuk gergaji, dan batubara [6]. Fauzi [7] telah melakukan pembuatan arang aktif dari sekam padi dengan aktivator H 3 PO 4 dan variasi suhu 300 o C, 400 o C dan 500 o C serta waktu pemanasan 30, 60, dan 90 menit. Arang aktif yang dihasilkan memiliki tingkat adsorpsi tertinggi pada suhu pemanasan 500 o C dan waktu pemanasan 60 menit. Sementara itu Eko [8] telah membuat arang aktif dari limbah padat hasil sintesis furfural berbahan dasar berbagai jenis limbah pertanian dengan aktivator HCl, H 2 SO 4, dan H 3 PO 4 serta waktu aktivasi 30, 60, dan 90 menit. Arang aktif yang memiliki kualitas terbaik dihasilkan dengan aktivator H 3 PO 4 dan waktu aktivasi 90 menit. Safi i [9] berhasil membuat arang aktif dari limbah padat proses sintesis furfural berbahan dasar sekam padi dengan suhu karbonisasi 300 o C serta variasi aktivator HCl, H 2 SO 4, dan H 3 PO 4. Arang aktif yang dihasilkan memiliki tingkat adsorpsi terbaik terhadap iodium sebesar 225,660 mg/g. Hal tersebut menunjukkan bahwa kualitas arang aktif yang dihasilkan masih belum memenuhi standar SNI. Untuk menghasilkan kualitas arang aktif yang lebih baik, perlu dilakukan pengembangan dengan melakukan variasi terhadap faktor-faktor lain yang dapat mempengaruhi kualitas arang aktif seperti halnya suhu karbonisasi dan waktu aktivasi. Berdasarkan uraian tersebut, maka dalam penelitian ini dilakukan penelitian dengan membuat arang aktif dari limbah padat proses sintesis furfural berbahan dasar sekam padi dengan beberapa variasi suhu karbonisasi serta waktu aktivasi kimia. Harapannya dengan perlakuan tersebut dapat dihasilkan arang aktif yang memiliki kualitas yang lebih baik. METODE PENELITIAN Alat Pada penelitian ini digunakan beberapa alat yang dirancang untuk proses sintesis furfural dari sekam padi dan pembuatan arang aktif dari limbah padat hasil proses sintesis furfural berbahan dasar sekam padi. Pada proses sintesis furfural dari sekam padi, alat-alat yang digunakan adalah labu leher tiga, penangas udara, termometer, pendingin udara, pendingin Liebig, adaptor, corong kaca, labu destilasi, dan pipa U. Pada pembuatan arang 2

aktif alat-alat yang digunakan adalah beker gelas, indikator ph, erlenmeyer, corong gelas, cawan porselin, timbangan analitik, kertas saring, ayakan 100 mesh, stirrer, kaca arloji, oven, tanur listrik dan eksikator. Analisis kualitatif arang aktif dilakukan dengan menggunakan spektrofotometer FT-IR 5300 untuk mengetahui gugus fungsional arang aktif. Analisis kuantitatif arang aktif dilakukan dengan menggunakan alat-alat seperti cawan krus, oven, tanur listrik, eksikator dan timbangan analitik untuk menentukan kadar air dan kadar abu, gelas kimia, stirrer, elenmeyer, dan buret untuk menentukan daya adsorpsi terhadap iodium. Bahan Bahan-bahan yang digunakan pada pembuatan furfural adalah sekam padi dalam bentuk serbuk, larutan H 2 SO 4 10%, NaCl, kloroform, dan akuades. Pada pembuatan arang aktif digunakan limbah padat sintesis furfural, larutan H 3 PO 4 4N, akuades dan akuademin. Pada penentuan daya adsorpsi arang aktif terhadap iodium digunakan larutan I 2, larutan Na 2 S 2 O 3, amilum 1%, dan akuades. PROSEDUR PENELITIAN Pembuatan furfural untuk memperoleh limbah padat Sebanyak 200 gram sekam padi dimasukkan ke dalam labu leher tiga kemudian ditambah 125 gram NaCl dan 1350 ml H 2 SO 4 10%. Campuran diaduk sampai homogen. Selanjutnya campuran tersebut dipanaskan selama 5 jam. Furfural terbentuk bersama uap air dan terkondensasi yang kemudian menetes dan larut dalam kloroform sedangkan airnya akan memisah sehingga membentuk dua lapisan. Campuran air dan kloroform-furfural dipisahkan dengan corong pisah. Limbah yang dihasilkan dari proses sintesis furfural kemudian dipisahkan antara limbah padat dan limbah cairnya dengan cara penyaringan. Pembuatan arang aktif Bahan baku yang digunakan untuk pembuatan arang aktif adalah limbah padat hasil proses sintesis furfural. Limbah padat dikeringkan terlebih dahulu di bawah terik matahari dan dioven pada suhu 110 o C. Limbah yang sudah kering dikarbonisasi dalam tanur pada suhu 300 o C dan 500 o C selama 1 jam. Arang yang dihasilkan kemudian diayak dengan menggunakan ayakan 100 mesh. Kemudian arang dikarakterisasi meliputi kadar air, kadar abu, penentuan daya adsorpsi terhadap iodium, dan penentuan gugus fungsional. Arang yang memiliki karakteristik terbaik ditimbang sebanyak ± 15 gram kemudian direndam dalam 100 ml larutan H 3 PO 4 4 N dan diaduk dengan menggunakan stirrer selama 60, 90, dan 120 menit. Arang yang sudah diaktifkan disaring menggunakan kertas saring Whatman dan dicuci dengan akuademin hingga ph netral. Kemudian arang aktif dikeringkan dalam oven dengan suhu 120 o C. Arang aktif yang dihasilkan dikarakterisasi meliputi uji kadar air, kadar abu, daya adsorpsi terhadap larutan iodium, dan penentuan gugus fungsional. Karakterisasi arang aktif Arang aktif yang dihasilkan dikarakterisasi secara kualitatif dengan menentukan gugus fungsional arang aktif menggunakan spektrofotometer FT-IR 5300. Karakterisasi secara kuantitatif meliputi kadar air, kadar abu, dan daya adsorpsi terhadap larutan iodium. Penentuan kadar air dilakukan dengan mengeringkan ± 1 gram arang aktif dalam oven bersuhu 110 C hingga diperoleh berat yang konstan. Penentuan kadar abu dilakukan dengan memanaskan ± 1 gram arang aktif dalam tanur listrik pada suhu 750 C selama 5 jam lalu didinginkan dalam eksikator kemudian ditimbang. Daya adsorpsi terhadap larutan iodium ditentukan melalui metode titrasi iodimetri. HASIL DAN PEMBAHASAN Pembuatan furfural untuk memperoleh limbah padat Proses sintesis furfural berbahan dasar sekam padi dalam penelitian ini merupakan penelitian pendahuluan untuk mempersiapkan sampel limbah padat dari sintesis furfural. Sintesis furfural berbahan dasar sekam padi dilakukan dengan memasukkan 200 gram serbuk sekam padi ke dalam labu leher tiga kemudian 3

ditambah 125 gram NaCl dan 1350 ml larutan H 2 SO 4 10%, campuran ini diaduk hingga homogen sebelum dipanaskan agar memudahkan campuran untuk mendidih. Penambahan larutan H 2 SO 4 10% berfungsi untuk membantu proses hidrolisis sampel, sedangkan NaCl dalam campuran ditujukan untuk menaikkan titik didih. Pada labu leher tiga, leher pertama disumbat dengan penyumbat kaca yang bertermometer agar mempermudah pengontrolan suhu, leher kedua digunakan sebagai jalur proses penguapan campuran furfural-air yang dihasilkan dan dihubungkan dengan pendingin udara serta pendingin Liebig, sedangkan leher ketiga disumbat dengan penyumbat karet. Pendingin udara berfungsi sebagai ruang udara untuk uap furfural sebelum dicairkan pada pendingin Liebig. Pada labu distilasi dimasukkan 100 ml kloroform yang berfungsi untuk menampung furfural serta melarutkan furfural yang yang dihasilkan. Proses sintesis dilakukan selama 5 jam yang pemanasannya dihitung mulai saat tetesan pertama dari kondensor jatuh ke labu destilasi. Larutan mulai mendidih kurang lebih setelah dipanaskan selama 2,5 jam dengan suhu konstan sebesar 106-110 C. Uap furfural-air akan mengalir melalui pendingin udara yang kemudian terkondensasi dalam pendingin Liebig. Furfural-air kemudian menetes ke dalam labu distilasi melalui kondensor dan corong yang ujungnya tercelup ke dalam kloroform. Furfural akan terpisah dari air dan larut ke dalam kloroform sehingga terbentuk lapisan air di atas kloroform-furfural. Kloroform yang semula tidak berwarna menjadi agak kekuningan karena adanya furfural yang telah terlarut dalam kloroform. Limbah yang dihasilkan dari proses sintesis ini kemudian dipisahkan antara limbah padat dan limbah cairnya dengan cara penyaringan. Limbah cair dari proses sintesis furfural terdiri dari sebagian besar H 2 SO 4 dan glukosa yang terlarut didalamnya, sedangkan limbah padatnya yang berwarna hitam merupakan sekam padi yang telah terkarbonisasi [4]. Karbonisasi sintesis furfural menghasilkan limbah padat dengan kandungan karbon lebih dari 40% yang bersifat asam [5]. Limbah padat ini yang akan digunakan sebagai bahan awal pembuatan arang aktif. Pembuatan arang aktif Proses pembuatan arang aktif terdiri dari tiga tahap yaitu tahap dehidrasi, tahap karbonisasi, dan tahap aktivasi. Pada tahap dehidrasi, limbah padat proses sintesis furfural dikeringkan dibawah sinar matahari terlebi dahulu kemudian dioven pada suhu 110 o C selama ± 1 jam. Hal ini dilakukan untuk menghilangkan seluruh kandungan air dan limbah cair yang masih tersisa dalam limbah padat furfural. Pada tahap karbonisasi, limbah padat yang sudah kering dikarbonisasi dalam tanur listrik pada suhu 300 o C dan 500 o C selama 1 jam sehingga dihasilkan arang. Selama proses karbonisasi banyak unsur seperti karbon, hidrogen dan oksigen diubah dalam bentuk gas melalui dekomposisi pirolisis termasuk H 2 SO 4 yang tekandung dalam sampel akan menjadi gas. Atom-atom karbon bebas mengelompok dalam formasi kristalografis yang dikenal sebagai kristal grafit dan memiliki susunan tidak beraturan membentuk celah-celah bebas yang berupa rongga pori karbon. Selain itu juga terjadi dekomposisi serta penumpukan bahanbahan tar yang dapat mengotori atau menutupi rongga pori karbon sehingga arang yang dihasilkan pada proses ini memiliki kapasitas adsorpsi yang relatif kecil [10]. Tahap aktivasi dilakukan untuk memperbesar ukuran pori-pori arang yang dihasilkan pada proses karbonisasi. Proses aktivasi secara kimia dilakukan dengan menambahkan aktivator pada arang dengan rentang waktu tertentu [11]. Pada penelitian ini arang yang diaktivasi secara kimia adalah arang hasil karbonisasi pada suhu 500 o C karena memiliki karakteristik yang lebih bagus dari arang dengan suhu karbonisasi 300 o C. Aktivator yang digunakan adalah larutan H 3 PO 4 4 N dengan lama aktivasi 60, 90, dan 120 menit. Penggunaan aktivator H 3 PO 4 karena larutan H 3 PO 4 memiliki sifat dehydrating agent yang kuat dimana efek dari dehydrating agent tersebut dapat memperbaiki proses pengembangan pori pada struktur karbon sehingga dihasilkan rongga pori karbon yang lebih besar dari sebelumnya [8]. Larutan H 3 PO 4 akan meresap masuk ke dalam kisikisi plat karbon dan akan mengeluarkan senyawasenyawa pengotor seperti halnya senyawa hidrokarbon, tar, destilat, serta senyawa non 4

karbon lainnya sehingga pori-pori arang akan bertambah besar [12]. Arang aktif yang dihasilkan selanjutnya dikarakterisasi secara kualitatif dengan menentukan gugus fungsional arang aktif, sedangkan secara kuantitatif meliputi kadar air, kadar abu, dan daya adsorpsi terhadap larutan iodium. Karakterisasi arang hasil karbonisasi Karakterisasi arang hasil karbonisasi ini bertujuan untuk menentukan arang dengan karakteristik yang lebih baik dihasilkan pada suhu karbonisasi 300 o C atau 500 o C, arang dengan karakteristik yang lebih baik akan dilanjutkan pada tahap aktivasi. Tabel 1. Karakteristik arang hasil karbonisasi No. Karakteristik Arang hasil karbonisasi ( o C) 300 500 1. Kadar air 10,19 11,96 2. Kadar abu 46,27 54,04 3. Daya adsorpsi I 2 105,195 144,011 Gambar 1. Karakteristik arang hasil karbonisasi. Penentuan kadar air arang bertujuan untuk mengetahui sifat higroskopis dari arang. Kadar air arang harus bernilai sekecil-kecilnya karena kadar air yang besar dapat menurunkan daya adsorpsi arang [13]. Berdasarkan Tabel 1 kadar air arang dengan suhu karbonisasi 300 o C memiliki nilai yang lebih rendah dibandingkan kadar air arang dengan suhu karbonisasi 500 o C. Semakin tinggi suhu karbonisasi seharusnya kadar air yang diperoleh semakin menurun karena semakin tinggi suhu maka akan semakin 5 meningkatkan proses dehidrasi sehingga air yang terkandung dalam arang akan semakin banyak menguap dan kadar airnya semakin rendah [13]. Namun dalam penelitian ini yang terjadi adalah sebaliknya dimana semakin tinggi suhu karbonisasi, kadar air dari arang yang dihasilkan semakin tinggi. Hasil penelitian seperti ini juga pernah diperoleh oleh Siahaan [14] dalam pembuatan arang dari sekam padi yang menghasilkan arang dengan suhu karbonisasi tertinggi memiliki nilai kadar air yang tertinggi. Arang hasil karbonisasi pada suhu yang lebih tinggi memiliki sifat higroskopis yang lebih besar daripada arang hasil karbonisasi pada suhu yang lebih rendah sehingga arang hasil karbonisasi pada suhu yang lebih tinggi akan lebih mudah menyerap uap air yang ada di udara saat proses pendinginan[12]. Oleh karena itu arang hasil karbonisasi pada suhu 500 o C memliki nilai kadar air yang lebih besar daripada arang hasil karbonisasi pada suhu 300 o C. Penentuan kadar abu bertujuan untuk menentukan kandungan oksida logam dalam arang. Semakin meningkatnya suhu karbonisasi maka kadar abu akan semakin tinggi. Keberadaan abu yang berlebihan dapat menyebabkan terjadinya penyumbatan pori-pori pada arang sehingga luas permukaan arang menjadi berkurang [13]. Berdasarkan Tabel 1 kadar abu arang dengan suhu karbonisasi 300 o C memiliki nilai yang lebih rendah dibandingkan kadar abu arang dengan suhu karbonisasi 500 o C. Semakin tinggi suhu karbonisasi maka kandungan bahan anorganik dalam arang akan bertambah akibat terbentuknya oksida logam sehingga kadar abu arang semakin tinggi [12]. Oleh karena itu arang dengan suhu karbonisasi 500 o C memiliki kadar abu yang lebih besar dibandingkan arang dengan suhu karbonisasi 300 o C. Selain itu pada suhu karbonisasi 300 o C proses pengarangan masih belum terjadi secara sempurna dan belum terjadi penguraian senyawa hidrokarbon berantai panjang seperti halnya selulosa dan lignin, sedangkan pada suhu karbonisasi 500 o C telah terjadi penguraian senyawa-senyawa tersebut. Penentuan daya adsorpsi arang terhadap larutan iodium berfungsi sebagai salah satu parameter yang menunjukkan kualitas arang.

Semakin besar daya adsorpsi arang maka semakin besar pula ukuran pori arang [13]. Berdasarkan Tabel 1 daya adsorpsi arang dengan suhu karbonisasi 300 o C memiliki nilai yang lebih rendah dibandingkan daya adsorpsi arang dengan suhu karbonisasi 500 o C. Hal ini dikarenakan semakin tinggi suhu karbonisasi maka pori-pori dari arang akan semakin terbuka [14]. Pada suhu 300 o C arang yang terbentuk kurang lebih hanya sebesar 70% serta belum terjadi penguraian senyawa-senyawa hidrokarbon berantai panjang seperti halnya selulosa dan lignin, sedangkan pada suhu 500 o C arang yang terbentuk dapat mencapai hingga 90% serta telah terjadi proses pemurnian arang, karbonisasi selulosa dan penguraian lignin [15]. Senyawa-senyawa hidrokarbon berantai panjang dapat mengotori atau menutup pori-pori dari arang, oleh karena itu daya adsorpsi arang dengan suhu karbonisasi 300 o C memiliki nilai yang lebih rendah dibandingkan daya adsorpsi arang dengan suhu karbonisasi 500 o C. Penentuan gugus fungsional yang terdapat pada arang dilakukan untuk mengetahui komposisi kimia arang. Berdasarkan Tabel 2 dapat diketahui bahwa spektra FT-IR arang pada suhu karbonisasi 300 o C maupun arang pada suhu karbonisasi 500 o C yang dihasilkan pada penelitian ini telah sesuai dengan teori, dimana bilangan gelombang dari masingmasing puncak yang dihasilkan berada dalam rentang bilangan gelombang secara teoritis. Karakterisasi arang aktif hasil aktivasi Karakterisasi arang aktif hasil aktivasi ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan arang aktif agar dapat berfungsi sebagaimana mestinya. Tabel 3. Karakteristik arang aktif hasil aktivasi kimia No. Karakteristik Arang aktif hasil aktivasi (menit) 60 90 120 1. Kadar air 7,73 7,54 7,21 2. Kadar abu 42,19 41,57 39,76 3. Daya adsorpsi I 2 247,456 260,393 273,345 Gambar 2. Spektra FT-IR arang pada suhu karbonisasi (a) 300 o C dan (b) 500 o C. Berdasarkan Gambar 2 diperoleh bahwa gugus fungsional yang terdapat pada arang dengan karbonisasi 300 o C dan 500 o C yaitu gugus -OH, C=C, dan C=O. Tabel 2. Gugus fungsional arang hasil karbonisasi No. Gugus Fungsi Arang Teoritis Bilangan gelombang (cm -1 ) Arang karbonisasi ( o C) 300 500 1. -OH 3700-3000 3427,84 3434,33 2. C=C 1700-1600 1635,87 1629,18 3. C-O 1400-1000 1110,03 1099,48 Gambar 3. Karakteristik arang aktif hasil aktivasi kimia. Penentuan kadar air arang aktif bertujuan untuk mengetahui kandungan air yang terdapat dalam arang aktif. Berdasarkan Tabel 3 kadar air arang aktif dengan lama aktivasi 60, 90, dan 120 menit mengalami penurunan secara berturut-turut. Hal ini dikarenakan H 3 PO 4 merupakan dehydrating agent yang kuat sehingga H 3 PO 4 dapat mengikat molekul air yang terdapat pada arang aktif [8]. Pada arang aktif dengan lama aktivasi 60 menit terjadi kontak dengan aktivator paling sebentar sehingga banyaknya molekul air yang terikat oleh H 3 PO 4 relatif sedikit, sedangkan pada arang aktif dengan lama aktivasi 90 dan 120 menit terjadi kontak dengan aktivator lebih lama sehingga 6

banyaknya molekul air yang terikat oleh H 3 PO 4 relatif lebih banyak. Penentuan kadar abu bertujuan untuk menentukan kandungan abu yang terdapat dalam arang aktif, dimana keberadaan abu dapat bertindak sebagai pengotor pori-pori arang aktif. Berdasarkan Tabel 3 kadar abu arang aktif dengan lama aktivasi 60, 90, dan 120 menit mengalami penurunan secara berturut-turut. Hal ini dikarenakan semakin lama waktu aktivasi maka semakin banyak jumlah mineral anorganik dan oksida logam pada karbon yang larut dalam aktivator [8]. Pada arang aktif dengan lama aktivasi 60 menit terjadi kontak dengan aktivator paling sebentar sehingga jumlah mineral anorganik dan oksida logam yang larut oleh H 3 PO 4 relatif sedikit, sedangkan pada arang aktif dengan lama aktivasi 90 dan 120 menit terjadi kontak dengan aktivator lebih lama sehingga jumlah mineral anorganik dan oksida logam yang larut oleh H 3 PO 4 relatif lebih banyak. Penentuan daya adsorpsi arang aktif terhadap larutan iodium berfungsi sebagai petunjuk terhadap ukuran pori arang aktif [13]. Berdasarkan Tabel 3 daya adsorpsi arang aktif terhadap larutan iodium dengan lama aktivasi 60, 90, dan 120 menit terjadi peningkatan secara berturut-turut. Kemampuan adsorpsi arang aktif yang diaktivasi dengan larutan kimia H 3 PO 4 cenderung meningkat sesuai dengan peningkatan lama aktivasi karena semakin lama aktivasi maka semakin kuat pengaruh H 3 PO 4 dalam mengikat senyawa tar sisa karbonisasi untuk keluar melewati pori-pori arang aktif [16]. Semakin lama waktu aktivasi maka senyawa tar sisa karbonisasi yang dapat menutup pori-pori arang aktif akan semakin banyak terikat oleh H 3 PO 4 dan terbawa keluar saat arang aktif dibilas dengan akuademin, akibatnya ukuran pori-pori dan luas permukaan arang aktif akan semakin besar. Oleh karena itu arang aktif yang dihasilkan pada penelitian ini memiliki daya adsorpsi terhadap larutan iodium yang semakin meningkat seiring dengan meningkatnya waktu aktivasi dengan larutan H 3 PO 4. Penentuan gugus fungsional yang terdapat pada arang aktif dilakukan untuk mengetahui komposisi kimia arang aktif. Gambar 4. Spektra FT-IR arang aktif pada lama aktivasi (a) 60 menit (b) 90 menit dan (c) 120 menit. Berdasarkan Gambar 4 diperoleh bahwa gugus fungsional yang terdapat pada arang aktif dengan lama aktivasi 60, 90, dan 120 menit yaitu gugus -OH, C=C, dan C=O. Ketiga gugus fungsional tersebut juga terdapat pada arang aktif secara teoritis. Tabel 4. Gugus fungsional arang hasil aktivasi Bilangan gelombang (cm -1 ) Gugus Arang Arang aktivasi (menit) Fungsi aktif teoritis 60 90 120 -OH 3700-3000 3435,18 3436 3434,91 C=C 1700-1600 1624,52 1633,16 1632,84 C-O 1400-1000 1094,87 1092,65 1107,01 Berdasarkan Tabel 4 dapat diketahui bahwa spektra arang aktif dengan lama aktivasi 60, 90, dan 120 menit yang dihasilkan pada penelitian ini telah sesuai dengan teori, dimana bilangan gelombang dari masing-masing puncak yang dihasilkan berada dalam rentang bilangan gelombang secara teoritis. PENUTUP Simpulan Suhu karbonisasi 300 o C dan suhu karbonisasi 500 o C memiliki pengaruh yang tidak sama terhadap karakteristik arang yang dihasilkan. Lama aktivasi 60, 90, dan 120 menit juga memiliki pengaruh yang berbeda terhadap karakteristik arang aktif yang dihasilkan. Karakteristik arang aktif yang lebih baik dihasilkan pada suhu karbonisasi 500 o C dan lama aktivasi 120 menit 7

dengan kadar air sebesar 7,21%; kadar abu sebesar 39,76%; dan daya adsorpsi terhadap iodium sebesar 273,345 mg/g. Saran Perlu dilakukan uji lebih lanjut terhadap karakteristik arang aktif dari limbah padat furfural berbahan dasar sekam padi untuk mengetahui kondisi permukaan arang aktif yang dihasilkan seperti halnya penentuan struktur pori menggunakan instrumen Scanning Electron Microscopy (SEM) dan Transmission Electron Microscopy (TEM) serta X-Ray Difraction (XRD) untuk menetukan kristalinitas dari arang aktif yang dihasilkan sehingga dapat mendukung hasil karakteristik yang telah dihasilkan sebelumnya. DAFTAR PUSTAKA 1. Badan Pusat Statistik. 2013. Produksi Jagung, padi, dan Kedelai. Berita Resmi Statistik. No. 45/07/Th. XVI: 1-10. Jakarta. 2. Badan Litbang Pertanian. 2008. Sekam Padi Sebagai Sumber Energi Alternatif dalam Rumah Tangga Petani. Artikel Pertanian. Jakarta: Kementerian Pertanian. 3. Sulardjo. 2013. Pemanfaatan Limbah Padi Untuk Industri. Magistra. No. 84. Th. XXV: 81-90. 4. Hanania, V. E.. 2013. Pemanfaatan Limbah Proses Sintesis Furfural dengan Material Awal Ampas Tebu Sebagai Bahan Pembuatan Bahan Bakar Briket. Skripsi yang tidak dipublikasikan. Surabaya: Universitas Negeri Surabaya. 5. Chun ai Dai dan Bo Liu. 2010. Research Progress on Furfural Residues Recycling: A Literature Review. International Conference on Environmental Engineering and Aplication (ICEEA). 978-1-4244-8621-21/10: 238-241. 6. Sembiring, M.T. dan Sinaga T.S.. 2003. Arang Aktif. Makalah Teknik Industri: 1-9. Medan: Universitas Sumatra Utara. 7. Fauzi, M.A.. 2010. Pembuatan Karbon Aktif dari Sekam Padi dengan Aktivator H 3 PO 4. Jurnal Teknik Kimia. Vol. 7. No. 4: 87-94. Semarang: Universitas Diponegoro. 8. Eko, Fery. 2011. Pemanfaatan Limbah Padat Furfural Sebagai Bahan Baku Pembuatan Karbon Aktif. Skripsi yang tidak dipublikasikan. Surabaya: Universitas Negeri Surabaya. 9. Safi i, F.F.. 2013. Pemanfaatan Limbah Padat Proses Pembuatan Furfural dari Sekam Padi Sebagai Arang Aktif. Skripsi yang tidak dipublikasikan. Surabaya: Universitas Negeri Surabaya. 10. Hassani, Akrom, M. Kurniadi dan Heru Priyanto.1996. Pengaruh Bahan Aktivasi H 3 PO 4 Terhadap Mutu Karbon Aktif. UPT. BBOK LIPI. Vol. 2. No. 1: 13-19. 11. Jankowska, H., Swatkowski, A. dan Choma, J. 1991. Active Carbon. New York: Ellis Horwood. 12. Rasjiddin, Irham. 2006. Pembuatan Arang Aktif dari Tempurung Biji Jambu Mede (Anacardium Occidentale) sebagai Adsorben pada Pemurnian Minyak Goreng Bekas. Skripsi yang dipublikasikan. Bogor: Institut Pertanian Bogor. 13. Pari, G. 1996. Kualitas arang aktif dari 5 Jenis Kayu. Buletin Penelitian Hasil Hutan. Vol. 14. No. 2: 60-68. 14. Fauziah, Nailul. 2009. Pembuatan Arang Aktif Secara Langsung dari Kulit Acacia Mangium Wild dengan Aktivasi Fisika dan Aplikasinya Sebagai Adsorbent. Skripsi yang dipublikasikan. Bogor: Institut Pertanian Bogor. 15. Siahaan, Satriyani. 2013. Penentuan Kondisi Optimum Suhu dan Waktu Karbonisasi pada Pembuatan Arang dari Sekam Padi. Jurnal Teknik Kimia. Vol. 2. No. 1: 26-30. Medan: Universitas Sumatera Utara. 16. Kurniati, Elly. 2008. Pemanfaatan Cangkang Kelapa Sawit Sebagai Arang Aktif. Jurnal Penelitian Ilmu Teknik. Vol. 8. No. 2: 96-103. Surabaya: UPN Veteran. 8