RESPONS GALUR HARAPAN KEDELAI ADAPTIF LAHAN PASANG SURUT TERHADAP Soybean Mosaic Virus

dokumen-dokumen yang mirip
SELEKSI GALUR-GALUR KEDELAI TAHAN SOYBEAN MOSAIC VIRUS

PENAMPILAN GALUR GENERASI F5 KEDELAI TAHAN SOYBEAN MOSAIC VIRUS DENGAN POTENSI HASIL TINGGI

SELEKSI GALUR DARI POPULASI F4 KEDELAI YANG TAHAN TERHADAP PENYAKIT MOSAIK (SOYBEAN MOSAIC VIRUS) DAN BERDAYA HASIL TINGGI

UJI KETAHANAN TERHADAP COWPEA MILD MOTTLE VIRUS PADA SEMBILAN BELAS POPULASI F 1 TANAMAN KEDELAI (Glycine max [L.] Merril) HASIL PERSILANGAN DIALEL

LAJU INFEKSI DAN KEHILANGAN HASIL TIGA VARIETAS KEDELAI AKIBAT INFEKSI Cowpea Mild Mottle Virus (CMMV)

I. PENDAHULUAN. Kedelai (Glycine max [L]. Merrill) merupakan salah satu komoditas pangan

UJI DAYA HASIL PENDAHULUAN DAN SELEKSI KETAHANAN GALUR-GALUR HARAPAN KACANG PANJANG UNIBRAW TERHADAP CABMV

SELEKSI GALUR-GALUR HARAPAN KACANG PANJANG (Vigna sesquipedalis L. Fruwirth) UNIBRAW

Jl. Semarang 5, Malang 65145, Fax: Jl. Semarang 5, Malang 65145, Fax:

Aviva Aviolita Parama Putri, M. Martosudiro dan T. Hadiastono

I. PENDAHULUAN. Kedelai (Glycine Max [L.] Merrill) merupakan tanaman pangan yang memiliki

KERAGAAN GALUR KEDELAI HASIL PERSILANGAN VARIETAS TANGGAMUS x ANJASMORO DAN TANGGAMUS x BURANGRANG DI TANAH ENTISOL DAN INCEPTISOL TESIS

1. PENDAHULUAN. Kedelai merupakan tanaman asli daratan Cina dan telah dibudidayakan sejak 2500

III. BAHAN DAN METODE. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Lapangan Terpadu Fakultas

Agrivet (2015) 19: 30-35

KERAGAAN GALUR-GALUR HARAPAN KEDELAI TAHAN PECAH POLONG (POD SHATTERING)

Evaluasi Ketahanan Plasma Nutfah Kacang Hijau terhadap Penyakit Busuk Akar Rhizoctonia

SKRIPSI PENGUJIAN ISOLAT VIRUS YANG DILEMAHKAN DENGAN PEMANASAN UNTUK MELINDUNGI KACANG PANJANG TERHADAP INFEKSI VIRUS MOSAIK

PROSEDUR PEMULIAAN KACANG PANJANG

RESPONS TANAMAN KEDELAI TERHADAP PEMBERIAN PUPUK FOSFOR DAN PUPUK HIJAU PAITAN

PENDUGAAN NILAI DAYA GABUNG DAN HETEROSIS JAGUNG HIBRIDA TOLERAN CEKAMAN KEKERINGAN MUZDALIFAH ISNAINI

PERANAN JUMLAH BIJI/POLONG PADA POTENSI HASIL KEDELAI (Glycine max (L.) Merr.) F6 PERSILANGAN VARIETAS ARGOMULYO DENGAN BRAWIJAYA

KARAKTER AGRONOMIS GALUR-GALUR KEDELAI HASIL PERSILANGAN TANGGAMUS, BURANGRANG, DAN ANJASMORO

PERAKITAN KEDELAI UNGGUL BARU BERDAYA HASIL TINGGI, BERUMUR GENJAH, DAN TAHAN HAMA UTAMA KEDELAI (ULAT GRAYAK)

KERAGAMAN GENETIK, HERITABILITAS, DAN RESPON SELEKSI SEPULUH GENOTIPE KEDELAI DI KABUPATEN TULUNGAGUNG

PROSEDUR PEMULIAAN KACANG PANJANG

KETAHANAN LIMA VARIETAS TANAMAN SAWI HIJAU (Brassica juncea L.) TERHADAP INFEKSI Turnip Mosaic Virus (TuMV)

STABILITAS DAN ADAPTABILITAS SEPULUH GENOTIPE KEDELAI PADA DUA BELAS SERI PERCOBAAN DENGAN METODE PERKINS & JINKS

PENGARUH PENGOLAHAN TANAH DAN DOSIS PUPUK NPK TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL KEDELAI

Pembentukan dan Evaluasi Inbrida Jagung Tahan Penyakit Bulai

III. BAHAN DAN METODE. Penelitian ini dilaksanakan di Labolatorium Lapangan Terpadu Fakultas

I. PENDAHULUAN. dapat dijadikan sebagai alternatif sumber protein yang relatif murah.kandungan

POTENSI HASIL BEBERAPA VARIETAS UNGGUL KEDELAI PADA LAHAN SAWAH IRIGASI SETELAH PADI KEDUA DI SULAWESI SELATAN

SKRIPSI. KOMPONEN HASIL DAN HASIL BEBERAPA VARIETAS TANAMAN KEDELAI (Glycine max (L) Merrill) DENGAN PEMBERIAN NAUNGAN DI LAHAN GAMBUT

I. PENDAHULUAN. Indonesia tinggi, akan tetapi produksinya sangat rendah (Badan Pusat Statistik,

Respons Lima Varietas Kacang Panjang terhadap Bean common mosaic virus

CARA APLIKASI Trichoderma spp. UNTUK MENEKAN INFEKSI BUSUK PANGKAL BATANG (Athelia rolfsii (Curzi)) PADA BEBERAPA VARIETAS KEDELAI DI RUMAH KASSA

PENGARUH NAUNGAN TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL DUA VARIETAS KACANG TUNGGAK (Vigna unguiculata (L.))

PENGARUH KERAPATAN DAN KEDALAMAN TANAM TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL KACANG HIJAU (Vigna radiata L.)

DEJA 1 DAN DEJA 2 : VARIETAS UNGGUL BARU KEDELAI TOLERAN JENUH AIR

THE ESTIMATION OF RESISTANCE GENES NUMBER AND GENETIC VARIABILITY OF YARD LONG BEANS (Vigna sinensis L.) TO YELLOW MOSAIC VIRUS

HASIL DAN PEMBAHASAN

Daya Hasil Galur-galur Kedelai Adaptif Lahan Pasang Surut di Dua Lokasi

DAYA HASIL GALUR HARAPAN KEDELAI TOLERAN HAMA ULAT GRAYAK

SKRIPSI OLEH : MUTIA RAHMAH AET-PEMULIAAN TANAMAN PROGRAM STUDI AGROEKOTEKNOLOGI FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

DAYA HASIL GALUR-GALUR KEDELAI TOLERAN LAHAN KERING MASAM DI LAMPUNG SELATAN

Bioasai Tanaman Kacang Tanah Transgenik terhadap Virus Bilur Kacang Tanah (PStV)

Identifikasi Sumber Daya Genetik Kedelai Tahan Penyakit Virus Kerdil Kedelai

PERTUMBUHAN DAN HASIL BERBAGAI VARIETAS KACANG HIJAU (Vigna radiata (L.) Wilczek) PADA KADAR AIR YANG BERBEDA

PENGARUH PENGAPURAN DAN PEMBERIAN PUPUK FOSFOR DENGAN DOSIS YANG BERBEDA TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN KEDELAI (Glycine max (L) Merril

KERAGAAN GALUR HARAPAN KEDELAI UMUR GENJAH DAN BIJI BESAR

KETAHANAN BEBERAPA VARIETAS UNGGUL KEDELAI TERHADAP ULAT GRAYAK DAN PENGGEREK POLONG

KEMAMPUAN BERTAHAN HIDUP GENOTIPE KEDELAI PADA KONDISI TANPA CAHAYA

I. PENDAHULUAN. Produksi kedelai di Indonesia pada tahun 2009 mencapai ton. Namun,

REAKSI GALUR HARAPAN KEDELAI TERHADAP PENYAKIT KARAT DAN DOWNY MILDEW

HASIL DAN PEMBAHASAN Identifikasi Virus pada Pertanaman Mentimun

BIOEDUKASI Jurnal Pendidikan Biologi e ISSN

PENGARUH KEMATANGAN BENIH TERHADAP PERTUMBUHAN BIBIT BEBERAPA VARIETAS KEDELAI (Glycine max (L).Merrill)

IDENTIFIKASI PLASMA NUTFAH KEDELAI BERUMUR GENJAH DAN BERBIJI SEDANG

DAYA HASIL GENOTIPE KEDELAI TUMPANGSARI JAGUNG-KEDELAI

EFEKTIVITAS BEBERAPA CARA PENULARAN VIRUS MOSAIK PADA TANAMAN CABAI

PENGARUH WAKTU INOKULASI TERHADAP LAJU INFEKSI PENYAKIT Bean Common Mosaic Virus (BCMV) PADA TANAMAN KACANG PANJANG (Vigna sinensis L.

PERBAIKAN KETAHANAN GENETIK KACANG PANJANG (Vigna sesquipedalis L. Fruwirth) TERHADAP CABMV DENGAN METODE BACKCROSS

Seleksi kedelai populasi F2 hasil persilangan antara galur kedelai toleran kutu kebul dengan varietas Grobogan

PENDUGAAN JUMLAH DAN MODEL AKSI GEN KETAHANAN KACANG PANJANG (Vigna sesquipedalis L. Fruwirth) TERHADAP COWPEA APHID BORNE MOSAIC VIRUS.

(QlYC JNI MAX (l) MERR) KULTIYAR ORBA DAN LOKON

THE EFFECT OF WEED CONTROL AND SOIL TILLAGE SYSTEM ON GROWTH AND YIELD OF SOYBEAN (Glycine max L.)

Untuk meningkatkan produksi kedelai di dalam

Lampiran 1. Deskripsi Kedelai Varietas Grobogan

HASIL DAN PEMBAHASAN

Teknik pemuliaan kedelai pada umumnya

Agros Vol. 15 No.1, Januari 2013: ISSN

HERITABILITAS, NISBAH POTENSI, DAN HETEROSIS KETAHANAN KEDELAI (Glycine max [L.] Merrill) TERHADAP SOYBEAN MOSAIC VIRUS

ISOLAT LEMAH SEBAGAI AGENS PROTEKSI SILANG PADA TANAMAN CABAI

LAPORAN PROGRAM PENERAPAN IPTEK

EVALUASI KETAHANAN 14 GENOTIPE CABAI TERHADAP INFEKSI CHIVMV (CHILLI VEINAL MOTTLE VIRUS) 1)

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei sampai September 2014 di Green

INTERAKSI GENOTIPE X LINGKUNGAN GALUR-GALUR HARAPAN KEDELAI (Glycine max (L)) GENOTYPE X ENVIRONMENT INTERACTION OF EXPECTED LINES SOYBEAN

KETAHANAN EMPAT VARIETAS TOMAT (Lycopersicum esculentum MILL.) TERHADAP INFEKSI Tobacco Mosaic Virus (TMV)

KEPUTUSAN MENTERI PERTANIAN NOMOR : 169/Kpts/LB.240/3/2004 TENTANG

TANGGAPAN BEBERAPA VARIETAS KEDELAI ( Glycine max L.) TERHADAP INOKULASI MIKROBA BERMANFAAT PADA TANAH REGOSOL

LAPORAN PENELITIAN HIBAH BERSAING PERGURUAN TINGGI XI/2 Tahun Anggaran 2004

Lilik Nur Kholidah, Tutung Hadiastono, Mintarto Martosudiro

PENGARUH DOSIS PUPUK KANDANG KOTORAN AYAM TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL CABAI RAWIT DI TANAH GAMBUT

PERSILANGAN BUATAN PADA TANAMAN KACANG HIJAU (VIGNA RADIATA (L.) WILCZEK)

PERTUMBUHAN DAN HASIL BEBERAPA VARIETAS KEDELAI PADA LAHAN KERING PODZOLIK MERAH KUNING DI KABUPATEN KONAWE SELATAN

INTENSITAS SERANGAN PENYAKIT ANTRAKNOSA (Colletotrichum sp) PADA VARIETAS/GALUR DAN HASIL SORGUM

HERITABILITAS DAN KEMAJUAN GENETIK KARAKTER KETAHANAN KEDELAI GENERASI F 2 PERSILANGAN TANGGAMUS x B 3570 TERHADAP SOYBEAN MOSAIC VIRUS

Identifikasi Plasma Nutfah Kedelai Berumur Genjah dan Berdaya Hasil Tinggi

ANALISIS INFEKSI Cowpea Mild Mottle Virus (CPMMV) TERHADAP TANAMAN KEDELAI Glycine max DENGAN MENGGUNAKAN UJI ELISA

BAHAN DAN METODE Tempat dan Waktu Penelitian Perbanyakan Inokulum BCMV Persiapan Lahan dan Tanaman Uji

STUDI DAYA HASIL GALUR F4 KEDELAI (Glycine max L.) HASIL PERSILANGAN VARIETAS GROBOGAN DENGAN ANJAMORO, UB, AP DAN ARGOPURO

KERAGAAN FENOTIPE BERDASARKAN KARAKTER AGRONOMI PADA GENERASI F 2 BEBERAPA VARIETAS KEDELAI (Glycine max L. Merril.) S K R I P S I OLEH :

KARAKTER AGRONOMIS DAN KETAHANAN GENOTIPE KEDELAI TOLERAN NAUNGAN TERHADAP HAMA PENGISAP POLONG

STUDY TENTANG TIGA VARIETAS TERUNG DENGAN KOMPOSISI MEDIA TANAM TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN

PENGARUH PENYIMPANAN DAN FREKUENSI INOKULASI SUSPENSI KONIDIA Peronosclerospora philippinensis TERHADAP INFEKSI PENYAKIT BULAI PADA JAGUNG

RESPON BEBERAPA KULTIVAR MENTIMUN TERHADAP ZYMV (Zucchini Yellow Mosaic Virus) U. Sumpena

PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2017 BALAI PENELITIAN TANAMAN ANEKA KACANG DAN UMBI

Lilya Echa Febriyanti, Mintarto Martosudiro dan Tutung Hadiastono

III. KEDELAI. Balai Penelitian Tanaman Aneka Kacang dan Umbi 5

Transkripsi:

RESPONS GALUR HARAPAN KEDELAI ADAPTIF LAHAN PASANG SURUT TERHADAP Soybean Mosaic Virus Alfi Inayati dan Eriyanto Yusnawan Balai Penelitian Tanaman Aneka Kacang dan Umbi Jl. Raya Kendalpayak km 8 Kotak Pos 66 Malang 65101 e-mail: alfiinayati2@gmail.com ABSTRAK Soybean mosaic virus (SMV) merupakan salah satu virus yang paling sering muncul dan berbahaya di antara 67 virus yang ada pada tanaman kedelai. SMV dapat menyebabkan kehilangan hasil antara 35 50% dalam kondisi infeksi alami, bahkan mencapai 100% pada inokulasi buatan. Sepuluh galur harapan kedelai adaptif lahan pasang surut dan tiga varietas pembanding (Lawit, Menyapa, dan Wilis) dievaluasi ketahanannya terhadap SMV di rumah kasa Balitkabi menggunakan rancangan acak kelompok, tiga ulangan. Respons genotipe uji terhadap SMV mulai tampak pada 3 hari setelah inokulasi (hsi). Gejala SMV yang muncul bervariasi mulai dari mosaik ringan, sedang, berat, dan tanpa gejala. Hanya genotipe Tgm/Brg-584 dan Wilis yang tidak menunjukkan gejala SMV pada 3 HSI sedangkan 11 geotipe lainnya sudah menunjukkan gejala terserang SMV dengan intensitas mosaik sedang. Penilaian ketahanan pada 14 HSI menunjukkan semua genotipe tergolong rentan SMV, namun bila memperhatikan hasil biji, semua termasuk toleran. Jumlah polong dan berat biji per tanaman yang lebih rendah dibanding varietas pembanding hanya terdapat pada galur Snb/1087-148-2-1. Galur ini tidak dianjurkan untuk dilepas sebagai varietas unggul karena pada kondisi terjadi serangan SMV hasilnya rendah. Kata kunci: kedelai galur harapan, lahan pasang surut, Soybean Mosaic Virus ABSTRACT Responses of soybean promising lines adaptive to tidal swamp soil to Soybean Mosaic Virus. Soybean mosaic virus (SMV) is one of prevalent virus among 67 viruses which infect on soybean. SMV cause reducing 35-50% yield on natural infection even 100% under artificial inoculation. Ten soybean breeding lines and three varieties adapted to tidal swamp were evaluated to SMV infection at ILETRI screen house. The study was conducted in completely randomized design, three replications. Response of soybean promising lines was observed 3 days after inoculation (dai). The mosaic indicated the SMV symptom was varied from mild, moderate, severe and symptomless. Less symptom was found on genotypes Tgm/Brg-584 and Wilis at 3 dai differ significantly with 11 genotypes that showed moderate mosaic deaseses. At 14 dai, all 13 genotypes were susceptible to SMV. The number of pod and seed weight per plant did not different between innoculated and un-inoculated plants, which represent all the genotypes were tolerant to SMV. Only genotype Snb/1087-148-2-1 has less number pod and seed weight per plant compare with the check varieties. Keywords: soybean promising lines, tidal swamp soil, Soybean Mosaic Virus PENDAHULUAN Infeksi virus merupakan salah satu penyebab timbulnya penyakit pada kedelai. Soybean Mosaic Virus (SMV) merupakan salah satu virus yang paling sering muncul dan berbahaya diantara 67 virus yang ada pada tanaman kedelai (Cui et al. 2009). Virus ini mu- Inayati dan Yusnawan: Galur Harapan Kedelai Adaptif Lahan Pasang Surut dan SMV 225

dah menyebar karena ditularkan secara alami oleh sedikitnya 16 spesies aphis termasuk Acyrthosiphon pisum, Aphis faba dan Myzus persicae. Virus ditularkan oleh aphis secara non-persisten (Bos 1972) dan juga terbawa oleh benih yang terinfeksi. SMV menyebabkan terganggunya proses fotosintesis pada tanaman kedelai karena infeksi virus dapat menyebabkan daun mengalami klorosis atau nekrosis. Gejala pada tanaman kedelai yang terinfeksi virus ini antara lain permukaan daun tidak rata, daun mengecil, tepi daun melengkung, tulang daun menebal, klorosis, mosaik sampai ke daun yang paling muda dengan warna hijau gelap di sepanjang tulang daun, daun melepuh dengan warna hijau tua dan melengkung ke dalam dan ke luar, pemucatan tulang daun, dan mosaik sepanjang tulang daun (Andayanie 2012). Kerusakan pada daun akan mempengaruhi hasil polong kedelai. SMV juga dapat terbawa sampai ke biji, menyebabkan biji berwarna belang coklat berbentuk radial yang mengakibatkan turunnya kualitas biji kedelai. SMV dapat menyebabkan kehilangan hasil antara 35 50% dalam kondisi infeksi alami tergantung dari strain virus, ketahanan genotipe, dan waktu infeksi (Ross 1977, Hill et al. 1987). Kehilangan hasil juga dapat mencapai 93% (Sinclair & Backman 1989) bahkan 100% pada percobaan inokulasi buatan dimana kondisi dan lingkungan mendukung perkembangan virus (Quiniones et al. 1971, Bryant et al. 1982). Varietas yang tahan merupakan salah satu cara pengendalian SMV yang efektif. Namun hingga saat ini belum ada varietas kedelai yang dilaporkan imun terhadap SMV. Pengujian ketahanan terhadap SMV relatif sulit dilakukan karena pengelompokan strain atau isolat SMV yang digunakan untuk menguji didasarkan pada genotipe kedelai yang diuji sebelumnya (Lim 1984). Hal ini menyebabkan sulit untuk melakukan identifikasi ketahanan terhadap SMV dengan hasil kriteria ketahanan yang pasti, akibatnya sulit juga membandingkan hasil uji ketahanan terhadap SMV (Cui et al. 2009). Identifikasi SMV berdasarkan kesamaan sequensial genetik merupakan cara yang lebih valid untuk mendapatkan informasi tentang kesamaan isolat SMV yang digunakan untuk uji ketahanan. Informasi ketahanan suatu genotipe terhadap SMV perlu diketahui karena gejala yang timbul terkadang mirip dengan gejala virus yang lain. Informasi ini juga dibutuhkan sebagai salah satu persyaratan pelepasan varietas baru kedelai di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi ketahanan galu-galur harapan kedelai adaptif lahan masam terhadap penyakit SMV. BAHAN DAN METODE Bahan Bahan uji adalah 13 genotipe kedelai yang terdiri dari 10 galur harapan kedelai adaptif lahan pasang surut dan tiga varietas pembanding (Lawit, Menyapa, dan Wilis). Metode Penelitian dilaksanakan di rumah kasa Balitkabi pada bulan Maret Juni 2014. Penelitian disusun menggunakan rancangan acak kelompok tiga ulangan. Tiga belas genotipe kedelai yang akan diuji ditanam pada polibag sebanyak 3 4 biji/polibag, kemudian dijarangkan menjadi 2 tanaman/polibag. Setiap genotipe ditanam dalam tiga polibag. Tanaman diinokulasi dengan SMV pada umur 7 10 hari setelah tanam ketika daun pertama telah membuka sempurna. Inokulasi secara mekanik dilakukan dengan menggosokkan ekstrak daun kedelai yang terserang SMV strain virulen yang dilarutkan dalam larutan buffer fosfat 226 Prosiding Seminar Hasil Penelitian Tanaman Aneka Kacang dan Umbi 2015

ph 7,2 ke daun kedelai yang sebelumnya ditaburi dengan serbuk karborundum 600 mesh. Pengamatan dilakukan mulai 1 hari setelah inokulasi utuk mengetahui periode laten. Selanjutnya pengamatan dilakukan mingguan untuk mengetahui respons genotipe uji terhadap SMV. Penilaian ketahanan dilakukan pada minggu kedua setelah inokulasi sesuai kriteria yang ditetapkan Bowers et al. 1992, Chen et al. 1991, Lim 1984, yaitu: R =resistant (tidak menunjukkan gejala/symptomless), S = susceptible (rentan) dengan gejala necrosis (N) atau mosaic (M). Pengamatan juga diakukan terhadap jumlah polong/tanaman dan berat biji/tanaman. HASIL DAN PEMBAHASAN Respons genotipe uji terhadap SMV mulai tampak pada 3 hari setelah inokulasi (hsi). Gejala SMV yang muncul bervariasi mulai dari mosaik, nekrosis, dan tanpa gejala (Tabel 1). Hanya dua genotipe yaitu Tgm/Brg-584 dan Wilis yang tidak menunjukkan gejala SMV pada 3 hsi sedangkan 11 genotipe lainnya sudah menunjukkan gejala terserang SMV dengan intensitas mosaik sedang. Intensitas serangan SMV pada 7 hsi meningkat pada beberapa galur bahkan pada varietas Wilis yang sering digunakan untuk perbanyakan SMV gejala telah tampak pada daun ke-3. Tabel 1. Perkembangan gejala SMV pada galur kedelai adaptif lahan pasang surut, Balitkabi 2015. Genotipe 3 Perkembangan gejala SMV (hsi) 7 14 29 40 d2 d3 d2 d3 d4 d5 d5 d6 d7 d8 d9 cab d7 d8 d9 d10 cab Snb/1087-147-2-2 + + - ± ++ ++ - - - ± + - ± ± ± ± - ± Snb/1087-147-2-7 + + - ± ++ ++ ± - - ± ± ± ± - ± ± ± ± Snb/1087-148-1-5 + ++ - ± ++ ++ ± - - ± - - ± - - - - ± Snb/1087-148-2-1 + ++ - ± ++ ++ ± - - ± ± ± - - - ± - - Snb/1087-148-2-10 + ++ - ± ++ ++ - - - ± ± - - - - ± - ± Snb/1087-148-2-3 + + - ± + ++ + - - ± ± - ± - - ± - ± Snb/1087-210-1-1 + + - ± ++ ++ - - - ± - - ± - ± - - ± Sby/Pdm-651 + ++ - ± ++ ++ + - ± ± ± - ± ± ± - - ± Snb/1087-210-4-12 + + - ± + ++ ± ± ± ± - - ± ± ± - - ± Tgm/Brg-584 - ++ - ± + ++ ++ - ± ± ± - ± - ± - - ± Lawit + + - ± ++ ++ ++ ± ± ± + ± ± - - - - ± Menyapa - ± ± - ± ++ ++ - ± ± + - ± - ± ± ± ± Wilis + + + - - + ++ - ± ± - ± - - - - - - Keterangan : - : daun sehat tanpa mosaik, ± : intensitas mosaik ringan, +: intensitas mosaik sedang, ++: intensitas mosaik berat. S: susceptible (rentan). d2 : daun ke-2 dari bawah, d3 : daun ke-3 dari bawah, d4 : daun ke-4 dari bawah, d5 : daun ke-5 dari bawah dan seterusnya sampai d10, cab: daun pada cabang. Semua galur uji menunjukkan reaksi positif terserang SMV pada pengamatan dua minggu hsi, sehingga dengan pengelompokan ketahanan menurut Bowers et al. 1992; Inayati dan Yusnawan: Galur Harapan Kedelai Adaptif Lahan Pasang Surut dan SMV 227

Chen et al. 1991, dan Lim 1984, semua galur uji termasuk kriteria rentan (S=susceptible). Serangan SMV pada 14 hsi pada beberapa galur telah mencapai daun ke-5 dengan intensitas serangan bervariasi mulai dari ringan sampai berat. Hal menarik pada perkembangan gejala SMV pada genotipe kedelai yang diuji adalah gejala SMV akan hilang dengan bertambahnya umur daun. Seperti yang terlihat pada varietas Wilis, pada 7 hsi, gejala SMV pada daun ke-2 dan ke-3 menunjukkan intesitas mosaik sedang, namun gejala tersebut hilang pada 14 hsi dan muncul pada daun yang lebih muda (d4 dan d5) dengan intensitas mosaik sedang dan berat. Fenomena ini juga terjadi pada pengamatan-pengamatan berikutnya bahkan mulai 29 hsi gejala SMV sudah muncul pada daun cabang. Pada 29 hsi, gejala SMV tampak mulai daun ke-5 sampai daun ke-9 dan pada daun cabang. Selanjutnya pada 40 hsi gejala SMV hanya dapat ditemukan mulai daun ke-7 sampai daun ke-10 dan pada daun cabang meskipun dengan intensitas mosaik yang ringan, bahkan gejala SMV sudah tidak tampak (symptomless) pada varietas Wilis. Setelah 14 hsi, intensitas mosaik pada semua genotipe yang diuji termasuk kategori ringan. Hilangnya gejala SMV yang tampak pada daun tidak menjamin tanaman pulih dari serangan SMV karena virus ini dapat terbawa sampai ke biji meskipun pada penelitian ini tidak ditemukan gejala SMV pada biji semua genotipe yang diuji. Rerata jumlah polong isi dan berat biji pertanaman antara kedelai yang diinokulasi SMV dan tidak jauh berbeda seperti tampak pada Tabel 2. Tabel 2. Jumlah polong isi dan berat polong isi/tanaman (g) pada galur kedelai adaptif lahan pasang surut. Galur Rerata jumlah pol isi/tanaman Rerata berat biji/tanaman (g) Inokulasi Non inokulasi Inokulasi Non inokulasi Snb/1087-147-2-2 24,5 28,0 3,5 3,5 Snb/1087-147-2-7 22,7 23,5 4,0 3,2 Snb/1087-148-1-5 26,5 26,7 2,9 3,6 Snb/1087-148-2-1 15,0 16,5 1,8 2,0 Snb/1087-148-2-10 31,0 24,5 5,2 4,2 Snb/1087-148-2-3 28,0 25,0 3,4 3,0 Snb/1087-210-1-1 27,7 21,8 3,9 2,5 Sby/Pdm-651 25,7 25,7 3,5 4,4 Snb/1087-210-4-12 26,8 25,0 3,4 4,7 Tgm/Brg-584 26,3 22,7 3,2 3,0 Lawit 23,3 20,0 2,7 2,4 Menyapa 28,8 26,3 4,0 4,0 Wilis 21,8 26,5 1,0 1,6 Rerata 25,2 24,0 3,3 3,2 Stand. Dev. 4,0 3,1 1,0 0,9 Meskipun semua genotipe tergolong rentan SMV namun rerata jumlah polong isi dan berat biji per tanaman pada kedelai yang diinokulasi SMV lebih tinggi dibanding yang tidak diinokulasi. Hal ini disebabkan karena intensitas serangan SMV pada daun kedelai setelah minggu kedua inokuasi tergolong ringan sehingga tidak mempengaruhi hasil. Rerata jumlah polong dan berat biji per tanaman yang lebih rendah dibanding varietas pembanding hanya terdapat pada galur Snb/1087-148-2-1. Galur ini tidak dianjurkan untuk dile- 228 Prosiding Seminar Hasil Penelitian Tanaman Aneka Kacang dan Umbi 2015

pas sebagai varietas karena pada kondisi terjadi serangan SMV akan memberikan hasil yang sangat rendah. Penyakit yang disebabkan oleh virus relatif sulit dikendalikan, terlebih SMV ditularkan oleh sedikitnya 16 spesies aphis secara non persisten yang berarti peluang tanaman rentan untuk tertular virus semakin besar. Penelitian untuk mengevaluasi ketahanan kedelai terhadap SMV dengan menggunakan pengamatan gejala visual pada daun dan biji terkadang memberikan hasil yang kurang memuaskan karena meskipun telah menggunakan isolat yang virulen gejala SMV tidak muncul pada daun maupun pada biji. Pengamatan harus dilakukan dengan teliti dan pengujian secara serologi dengan ELISA akan memberikan informasi yang lebih akurat tentang keberadaan SMV jika memang dibutuhkan. KESIMPULAN 1. Semua galur harapan adaptif lahan pasang surut yang diuji rentan terhadap SMV dan galur Snb/1087-148-2-1 tidak dianjurkan dilepas sebagai varietas baru. 2. Galur Snb/1087-148-2-10 memberikan hasil polong terbaik meskipun pada kondisi terinfeksi SMV. UCAPAN TERIMAKASIH Penulis mengucapkan terima kasih kepada Dr. Heru Kuswantoro dan Dr. M. Muchlish Adie atas materi genetiknya, dan kepada Dr. Wuye Ria Andayanie atas isolat SMV yang digunakan dalam penelitian ini. DAFTAR PUSTAKA Andayanie, W.R. 2012. Seleksi soybean mosaic virus isolate lemah pada tanaman kedelai. Prosiding Seminar Hasil Penelitian Tanaman Aneka Kacang dan Umbi: 257 264. Bos, L. 1972. Soybean mosaic virus. Description of Plant Viruses No. 73. Commonwealth Myco logical Institute, Kew, England. Bowers, G.R., E.H. Paschal, R.L. Bernard, an R.M. Goodman.1992. Inheritance of resistance to soybean mosaic virus in Buffalo an HLS soybean.crop Sci. 32:67 72. Chen, P., G.R. Buss, C.W. Roane, and S.A. Tolin. 1991. Allelism among genes for resistance to soybean mosaic virus in strain differential soybean cultivars. Crop Sci. 31:305 309. Cui, X., Chen, X. & Wang, A., 2009. Detection, Understanding and Control of Soybean Mosaic Virus. Hill, J.H., T.B. Bailey, H.I. Benner, T. Tachibana, D.P.D., 1987. Soybean Mosai Virus: Effects of primary disase incidence on yield and seed quality. Plant Cell, pp. 237 238. Lim, S.M. 1984. Resistance to Soybean Mosaic Virus. In Soybean. Phytophatology 75(2): 198 200. Quinones, S.S, Dunleavy, J.M, Fisher, J.W, 1971. Performance of three soybean varieties inoculated with soybean mosaic virus and bean pod mottle virus. Crop Science 11: 662 664. Sinclair, J.B. 1993. Compendium of soybean disease. Second edition the American phytopathology society. St. Paul. MN. 106 p. Ross, J.P. 1977. Effect of aphid-transmitted soybean mosaic virus on yield of closely related resistant and susceptible soybean lines. Crop. Sci., 17:869 872. Inayati dan Yusnawan: Galur Harapan Kedelai Adaptif Lahan Pasang Surut dan SMV 229