FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA

dokumen-dokumen yang mirip
PERTIMBANGAN HAKIM DALAM MENETAPKAN SITA JAMINAN ATAS BENDA BERGERAK PADA PENYELESAIAN PERKARA PERDATA (Studi Kasus di Pengadilan Negeri Surakarta)

FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA 2010

UPAYA PERLAWANAN HUKUM TERHADAP EKSEKUSI PEMBAYARAN UANG DALAM PERKARA PERDATA (Studi Kasus Pengadilan Negeri Surakarta)

BAB I PENDAHULUAN. warga negara merupakan badan yang berdiri sendiri (independen) dan. ini dikarenakan seorang hakim mempunyai peran yang besar dalam

BAB I PENDAHULUAN. Hakim merupakan pelaku inti yang secara fungsional melaksanakan. kekuasaan kehakiman. Hakim harus memahami ruang lingkup tugas dan

BAB I PENDAHULUAN. orang lain baik dalam ranah kebendaan, kebudayaan, ekonomi dan

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Dalam keadaan yang sedang dilanda krisis multidimensi seperti yang

TINJAUAN HUKUM PENYELESAIAN PERKARA PEMBATALAN AKTA HIBAH. (Studi Kasus di Pengadilan Negeri Surakarta)

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Pasal 27 ayat (1) Undang-Undang Dasar Negara Republik

PERTIMBANGAN HAKIM DALAM MENETAPKAN DAPAT DITERIMANYA CONSERVATOIR BESLAG SEBAGAI PELAKSANAAN EKSEKUSI RIIL ATAS SENGKETA TANAH

BAB I PENDAHULUAN. tertib, keamanan dan ketentraman dalam masyarakat, baik itu merupakan

PELAKSANAAN LELANG EKSEKUSI TERHADAP TANAH BERIKUT BANGUNAN YANG DIJAMINKAN DI BANK DI WILAYAH HUKUM PENGADILAN NEGERI SURAKARTA

BAB I. Tuhan telah menciptakan manusia yang terdiri dari dua jenis yang berbedabeda

PROSES PEMERIKSAAN PERKARA JUAL BELI HAK MILIK ATAS TANAH DENGAN MEMAKAI AKTA DI BAWAH TANGAN (STUDI KASUS DI PENGADILAN NEGERI BOYOLALI)

EKSEKUSI TERHADAP KEPUTUSAN HAKIM YANG MEMPUNYAI KEKUATAN HUKUM TETAP DI PENGADILAN NEGERI SURAKARTA

PENYELESAIAN SENGKETA PERJANJIAN SEWA MENYEWA RUMAH

SKRIPSI KAJIAN YURIDIS TERHADAP PERJANJIAN SEWA MENYEWA RUMAH SUSUN SEDERHANA DI SURAKARTA

PROSES PEMERIKSAAN PERKARA JUAL BELI HAK MILIK ATAS TANAH SECARA KREDIT. (Studi Kasus di Pengadilan Negeri Surakarta)

BAB I PENDAHULUAN. kehidupan serta penghidupan masyarakat baik dari segi sosial, ekonomi,

GUGAT BALIK (REKONVENSI) SEBAGAI SUATU ACARA PENYELESAIAN PERKARA PERDATA DALAM PERADILAN DI PENGADILAN NEGERI KLATEN

Oleh Ariwisdha Nita Sahara NIM : E BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah

SKRIPSI PROSES BERPERKARA PERDATA SECARA PRODEO DALAM PRAKTEK (STUDI KASUS DI PENGADILAN NEGERI PURWODADI )

BAB I PENDAHULUAN A. LATAR BELAKANG MASALAH. Pemeriksaan perkara dalam persidangan dilakukan oleh suatu

STUDI TENTANG TANGGUNG JAWAB KASIR TERHADAP KERUGIAN AKIBAT KELALAIAN DI SUPERMARKET WILAYAH SURAKARTA

TINJAUAN YURIDIS TENTANG PEMBATALAN SERTIFIKAT HAK ATAS TANAH DALAM PERKARA JUAL BELI TANAH

BAB I PENDAHULUAN. sehingga munculah sengketa antar para pihak yang sering disebut dengan

PERTIMBANGAN HAKIM DALAM MENENTUKAN BESARNYA SUKU BUNGA PINJAMAN DALAM SENGKETA HUTANG PIUTANG (STUDI KASUS DI PENGADILAN NEGERI SURAKARTA)

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Menurut Pasal 1 Undang-undang No. 1 Tahun 1974 tentang

BAB I PENDAHULUAN. kehidupannya, matipun manusia masih memerlukan tanah. berbagai persoalan dibidang pertanahan khususnya dalam hal kepemilikan

BAB I PENDAHULUAN. penyerahan tanah hak kepada pihak lain untuk selama-lamanya (hak atas tanah

BAB I PENDAHULUAN. di atas selanjutnya akan diatur dalam Peraturan Pemerintah.

BAB I PENDAHULUAN. gamelan, maka dapat membeli dengan pengrajin atau penjual. gamelan tersebut dan kedua belah pihak sepakat untuk membuat surat

BAB I PENDAHULUAN. ataupun pengadilan. Karena dalam hal ini nilai kebersamaan dan kekeluargaan

KEKUATAN MENGIKATNYA SURAT PENETAPAN PENGANGKATAN ANAK DI PENGADILAN NEGERI SURAKARTA SKRIPSI

BAB I PENDAHULUAN. ini dikarenakan bahwa Negara Indonesia merupakan negara agraris, sehingga

BAB I PENDAHULUAN. menjelaskan bahwa Negara Indonesia adalah Negara hukum. 1 Oleh karena

KONTRAK KERJA KONSTRUKSI

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Pertumbuhan ekonomi saat ini memiliki dampak yang positif, yaitu

: KAJIAN YURIDIS PUTUSAN NIET ONTVANKELIJKE VERKLAAD HAKIM DALAM PERKARA NO.

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

TINJAUAN YURIDIS TENTANG PENYELESAIAN SENGKETA PERDATA MELALUI PERDAMAIAN MEDIASI

BAB I PENDAHULUAN. penting bagi rakyat Indonesia guna meningkatkan kemakmuran dan kesejahteraan

PERUBAHAN STATUS TANAH HAK MILIK MENJADI HAK GUNA BANGUNAN UNTUK KEPENTINGAN PT (PERSEROAN TERBATAS) MELALUI KANTOR PERTANAHAN KOTA SURAKARTA

TINJAUAN MENGENAI ASPEK HUKUM PEMBAGIAN HARTA WARISAN MENURUT KUHPERDATA (Studi Kasus Di Pengadilan Negeri Jepara)

KEWENANGAN PENYELESAIAN SENGKETA WARIS ATAS TANAH HAK MILIK DI PENGADILAN NEGERI SURAKARTA DAN PENGADILAN AGAMA SURAKARTA

BAB I PENDAHULUAN. kebutuhan hidup yang beraneka ragam. Dalam menjalani kehidupan, manusia

BAB I PENDAHULUAN. dan isi ketentuan perundang-undangan yang berlaku. rakyat Indonesia, pemerintah telah mengeluarkan Undang-Undang nomor

TINJAUAN YURIDIS TENTANG IKUT SERTANYA PIHAK KETIGA ATAS INISIATIF SENDIRI DENGAN MEMBELA TERGUGAT (VOEGING) DALAM PEMERIKSAAN SENGKETA PERDATA

BAB I PENDAHULUAN. signigfikan terhadap sistem ekonomi global dewasa ini. Teknologi telah

: EMMA MARDIASTA PUTRI NIM : C.

BAB I PENDAHULUAN. yaitu saat di lahirkan dan meninggal dunia, dimana peristiwa tersebut akan

BAB I. mobil baru dengan banyak fasilitas dan kemudahan banyak diminati oleh. merek, pembeli harus memesan lebih dahulu ( indent ).

SKRIPSI PROSES PENYELESAIAN PERCERAIAN KARENA FAKTOR KEKERASAN DALAM RUMAH TANGGA (STUDY KASUS DI PENGADILAN AGAMA SURAKARTA)

EVITAWATI KUSUMANINGTYAS C

PROSES PEMBUATAN AKTA KELAHIRAN BAGI ANAK YANG TERLAMBAT MENDAFTARKAN KELAHIRANNYA DAN AKIBAT HUKUMNYA

BAB I PENDAHULUAN. setelah melalui proses pemeriksaan dan pemutusan perkaranya, akan merasa

BAB I PENDAHULUAN. pihak lainnya atau memaksa pihak lain itu melaksanakan kewajibannya. dibentuklah norma-norma hukum tertentu yang bertujuan menjaga

BAB II TINJAUAN UMUM TENTANG HUKUM PERJANJIAN. dua istilah yang berasal dari bahasa Belanda, yaitu istilah verbintenis dan

BAB I PENDAHULUAN. merupakan jaminan perorangan. Jaminan kebendaan memberikan hak. benda yang memiliki hubungan langsung dengan benda-benda itu, dapat

ASPEK-ASPEK HUKUM DALAM PENGELOLAAN ASET TANAH INSTANSI PEMERINTAH MENURUT PERATURAN PEMERINTAH NOMOR 6 TAHUN 2006 PEMERINTAH KOTA SURAKARTA

BAB I PENDAHULUAN. keterangan, pertimbangan dan nasehat tentang hukum kepada instansi

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Peranan hukum di dalam pergaulan hidup adalah sebagai sesuatu yang

BAB I PENDAHULUAN. layak dan berkecukupan. Guna mencukupi kebutuhan hidup serta guna

PERANAN HAKIM DAN PARA PIHAK DALAM USAHA UNTUK MEMPERCEPAT PENYELESAIAN PERKARA PERDATA DI PENGADILAN NEGERI KLATEN

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Manusia selaku anggota masyarakat, selama masih hidup dan

PENERAPAN AZAS SEDERHANA, CEPAT DAN BIAYA RINGAN DALAM PEMERIKSAAN PERKARA PERDATA MELALUI MEDIASI BERDASARKAN PERMA NO

BAB I PENDAHULUAN. pembangunan sarana dan prasarana lainnya. akan lahan/tanah juga menjadi semakin tinggi. Untuk mendapatkan tanah

BAB I PENDAHULUAN. pencatatan setiap kelahiran anak yang dilakukan oleh pemerintah berasas non

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Keluarga mempunyai peranan yang penting dalam kehidupan manusia

BAB I PENDAHULUAN. beli, tetapi disebutkan sebagai dialihkan. Pengertian dialihkan menunjukkan

BAB 1 PENDAHULUAN. Tanah mempunyai peranan yang besar dalam dinamika. didalamnya dikuasai oleh negara dan dipergunakan untuk sebesar-besar

FUNGSI DAN KEDUDUKAN SAKSI A DE CHARGE DALAM PERADILAN PIDANA

BAB I PENDAHULUAN. Dalam melakukan hubungan tersebut tentunya berbagai macam cara dan kondisi dapat saja

BAB I PENDAHULUAN. masih tetap berlaku sebagai sumber utama. Unifikasi hak-hak perorangan atas

BAB I PENDAHULUAN. orang bisa memiliki mobil sebagai barang milik pribadi. Rental mobil (persewaan mobil) yang dapat membantu seseorang yang tidak

BAB I PENDAHULUAN. hukum tentang tanah diatur dalam Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1960 tentang

SKRIPSI PENGINGKARAN PUTUSAN PERDAMAIAN OLEH SALAH SATU PIHAK YANG BERPERKARA DI PENGADILAN NEGERI SURAKARTA

TINJAUAN HUKUM PIDANA MENGENAI TINDAK PIDANA PENIPUAN

BAB I PENDAHULAN. dalam Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia dalam Pasal 1 Ayat (3)

BAB I PENDAHULUAN. Seiring dengan berkembangnya jumlah penduduk, kebutuhan akan tanah terus

BAB I PENDAHULUAN. Tanah merupakan suatu hal yang menjadi kebutuhan bagi kehidupan

BAB I PENDAHULUAN. adanya kehendak untuk memenuhi kebutuhan hidup dengan cara yang

TINJAUAN TENTANG PENYELESAIAN KLAIM DALAM ASURANSI JIWA PADA PT. ASURANSI WANA ARTHA LIFE SURAKARTA

BAB 1 PENDAHULUAN. dengan keberadaan anak sebagai anugerah dari Tuhan Yang Maha Esa.

BAB 1 PENDAHULUAN. boleh ditinggalkan oleh warga negara, penyelenggara negara, lembaga

BAB I PENDAHULUAN. memperoleh kembali hak-haknya yang dilanggar ke Pengadilan Negeri

BAB I PENDAHULUAN. menyatakan Negara Indonesia adalah Negara hukum. 1 Adapun tujuan

BAB I PENDAHULUAN. menarik untuk dibicarakan, karena persoalan ini bukan hanya menyangkut tabiat

PERAN DAN KEDUDUKAN AHLI PSIKIATRI FORENSIK DALAM PENYELESAIAN PERKARA PIDANA

PELAKSANAAN PEMBERIAN SANTUNAN DALAM KECELAKAAN LALU LINTAS PADA PT, JASA RAHARJA (PERSERO) CABANG PEKALONGAN SKRIPSI

Perlawanan terhadap sita eksekutorial (executorial beslag) oleh pihak ketiga di pengadilan negeri (studi kasus di pengadilan negeri Sukoharjo)

PERTIMBANGAN HAKIM DALAM MENENTUKAN PUTUSAN TERHADAP PERKARA WARISAN DALAM PEMERIKSAAN PERKARA PERDATA

BAB I PENDAHULUAN. kepada pihak yang kalah dalam suatu perkara merupakan aturan dan tata cara. aturan perundang-undangan dalam HIR atau RBG.

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Indonesia adalah negara yang berdasarkan atas hukum, maka

BAB I PENDAHULUAN. Semenjak diundangkannya UUPA maka pengertian jual-beli tanah

BAB I PENDAHULUAN. yang dikemukakan oleh D.Simons Delik adalah suatu tindakan melanggar

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Meningkatnya kasus kejahatan pencurian kendaraan bermotor memang

BAB I PENDAHULUAN. keperdataan. Dalam hubungan keperdataan antara pihak yang sedang berperkara

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Perjanjian merupakan suatu peristiwa dimana seorang berjanji kepada

BAB I PENDAHULUAN. Berdasarkan Pasal 1 Undang-Undang Perkawinan Tahun 1974, melakukan perkawinan adalah untuk menjalankan kehidupannya dan

Transkripsi:

TUNTUTAN GANTI KERUGIAN KARENA PERBUATAN MELAWAN HUKUM ATAS PENGUASAAN TANAH TANPA HAK (Studi Kasus di Pengadilan Negeri Klaten) SKRIPSI Untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan Guna Mencapai Derajat S-1 pada Fakultas Hukum Oleh : NURNAENI EKA RIYANTI C 100 040 165 FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA 2009

1 BAB 1 PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Dalam kehidupan bernegara dan bermasyarakat, salah satu hal yang harus ditegakkan adalah suatu kehidupan hukum dalam masyarakat. Peranan hukum dalam masa pembangunan yang membawa perubahan-perubahan dengan cepat dalam struktur masyarakat serta dalam sistem nilai sosialnya menjadi perhatian luas di kalangan para sarjana hukum dan cendikiawan lain yang ikut serta, baik hukum diharapkan menjadi sarana untuk menciptakan ketertiban dan kemantapan hidup di masyarakat, sedang dilain pihak pembangunan dengan sendirinya menciptakan gejala sosial baru yang berpengaruh pada sendi-sendi kehidupan masyarakat itu sendiri. 1 Pembangunan hukum diarahkan pada makin terwujudnya sistem hukum nasional yang bersumber pada Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945 yang mencakup pembangunan materi hukum, aparatur hukum serta sarana dan prasarana hukum dalam rangka pembangunan negara hukum, untuk menciptakan kehidupan masyarakat yang aman dan tentram. Pembangunan hukum dilaksanakan melalui pe mbaharuan hukum dengan tetap memperhatikan kemajemukan tatanan hukum yang berlaku yang mencakup upaya untuk meningkatkan kesadaran hukum, kepastian hukum, perlindungan hukum, penegakan hukum, dan pelayanan hukum yang berintikan keadilan 1 Dimyati, Khudzaifah. 2005. Teorisasi Hukum Studi tentang Perkembangan Pemikiran Hukum di Indonesia 1945-1990. Surakarta: Muhammadiyah University Press. Hal.,01 1

2 dan kebenaran dalam rangka penyelenggaraan negara yang makin tertib dan teratur, serta penyelenggaraan pembangunan nasional yang makin lancar. Upaya memahami hukum didalam masyarakat terdapat adanya hubungan hukum antara anggota masyarakat terdapat adanya hubungan hukum tersebut dapat timbul karena persetujuan yang sengaja diadakan hubungan hukum tersebut misalnya, perkawinan, kewarisan, wakaf, jual beli, sewa menyewa, hutang piutang dsb. 2 Hubungan hukum antara sesama anggota masyarakat kadang-kadang terganggu karena kewajiban seseorang terhadap yang lain tidak dipenuhi, sehingga karenanya timbul sengketa karena terganggu hubungan hukum salah satu pihak, maka biasanya orang yang merasa dirugikan membutuhkan penyelesaian baik diluar atau melalui pengadilan dengan mengajukan gugatan ke pengadilan. Proses pemeriksaan perkara perdata di sidang pengadilan pada hakekatnya bertujuan untuk menye lesaikan perkara yang dimanifestasikan dalam bentuk putusan pengadilan ini dimaksudkan untuk mengakhiri persoalan yang menjadi sengketa dan menetapkan bagaimana hukumnya dari perkara itu pemeriksaan perkara memang diakhiri dengan putusan akan tetapi dengan dijatuhkannya putusan saja belumlah selesai persoalannya, putusan ini harus dilaksanakan atau dijalankan. Maka putusan hakim mempunyai kekuatan eksekutorial, yaitu kekuatan untuk dilaksanakan apa yang ditetapkan dalam putusan itu secara paksa oleh alat-alat negara. Adapun yang memberi 2 Suyuthi, Wildan. 2003. Praktek Kejurusitaan Pengadilan.Jakarta: proyek pendidikan dan pelatihan teknis fungsional hakim dan non hakim Mahkamah Agung. Hal., 10

3 kekuatan eksekutorial pada putusan hakim adalah putusan yang berbunyi : Demi keadilan berdasarkan ketuhanan Yang Maha Esa. 3 Tanah adalah merupakan kebutuhan mendasar, sehingga semua orang menginginkan untuk bisa memiliki tanah, bagaimana caranya dan dengan jalan apa orang tersebut menempuhnya. Banyak sekali terjadi perbuatan melawan hukum penguasaan tanah tanpa alas hak yang syah. Di mana seseorang bisa menikmati atas hasil tanahnya yang dikuasai oleh orang lain dengan melawan hukum, tetapi karena perbuatan orang lain yang telah menguasai tanahnya tersebut mengakibatkan seseorang kehilangan kenikmatan dalam hidupnya. Karena perbuatan tersebut selalu membawa kerugian bagi orang yang tanahnya telah dikuasai oleh orang lain. Dengan didasarkan pada pasal 1365 KUH Perdata yang berbunyi Tiap perbuatan melanggar hukum yang membawa kerugian pada orang lain, mewajibkan orang yang karena salahnya menerbitkan kerugian itu mengganti kerugian tersebut. 4 Di samping ketentuan dalam KUH Perdata, pemerintah juga mengatur tentang penguasaan tanah tanpa hak yaitu dalam Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang Nomor 51 Tahun 1960 Tentang Larangan Pemakaian Tanah Tanpa Izin yang Berhak atau Kuasanya. Di sebutkan dalam pasal 2 Perpu Nomor 51 Tahun 1960 yang menyatakan larangan pemakaian tanah tanpa izin yang berhak atau kuasanya yang sah. 3 Mertokusumo, Sudikno. 1993. Hukum Acara Perdata Indonesia. Yogjakarta: Hal., 183 4 R. Subekti, Prof. SH. Dan R. Tjittrosudibio. 1992. Kitab Undang -undang Hukum Perdata. PT. Pradnya Paramitha: Hal., 288

4 Pada umumnya penderita yang menuntut ganti kerugian harus dapat membuktikan besarnya kerugian. Akan tetapi karena sulitnya pembuktian tersebut, hakim dapat menentukan besarnya kerugian menurut rasa keadilan. Putusan Mahkamah Agung tanggal 23 Mei 1970 Nomor 610 K/SIP/1968, menentukan Meskipun tuntutan ganti rugi jumlahnya dianggap tidak pantas, sedangkan penggugat tetap pada tuntutannya, hakim berwenang untuk menetapkan berapa pantasnya harus dibayar. 5 Dan hal tersebut tidak melanggar pasal 178 HIR. 1365 KUH Perdata memberikan kemungkinan beberapa jenis penuntutan yakni antara lain : 1. Ganti kerugian atas kerugian dalam bentuk uang. 2. Ganti kerugian atas kerugian dalam bentuk natura atau pengembalian keadaan pada keadaan semula. 3. Pernyataan bahwa perbuatan yang dilakukan adalah bersifat melawan hukum. 4. Larangan untuk melakukan suatu perbuatan. 5. Pengumuman dari pada sesuatu yang telah diperbaiki. 6. Meniadakan sesuatu yang diadakan secara melawan hukum. 6 Di dalam pengajuan tuntutan ganti kerugian karena perbuatan melawan hukum harus didasarkan pada kerugian yang benar-benar diderita. Pemberian 5 R. Setiawan, SH. 1979. Pokok-pokok Hukum Perikatan. Binacipta, Bandung: Hal.,31 6 M.A. Moegni Djojodirdjo, SH. 1982. Perbuatan Melawan Hukum. Pradnya Paramitha, Jakarta: Hal.,102

5 ganti kerugian ini menurut Moegni Djoodirdjo, SH pada prinsipnya ada 2 metode : 1. Metode Konkrit Sesuai dengan pengembalian dalam keadaan semula yang rusak adalah yang harus diganti. 2. Metode Subyektif Menyesuaikan pada keadaan diri si pelaku (subyektif) dari si pelaku atau orang yang bersangkutan. 7 Selain itu juga dapat ditempuh dengan cara lain, yaitu dengan penafsiran harga atau ex aeque et bono (asas kepantasan). Untuk mendapatkan ganti kerugian sebagai akibat dari perbuatan melawan hukum harus bisa membuktikan adanya kesalahan dari tergugat, atau membuktikan bahwa kerugian tersebut timbul sebagai akibat dari perbuatan tergugat. Syarat-syarat untuk menuntut kerugian akibat perbuatan melawan hukum, yaitu adanya perbuatan melawan hukum, unsur kesalahan, timbulnya kerugian dan adanya hubungan sebab akibat. Tinjauan kasus dalam masalah ganti kerugian karena perbuatan melawan hukum atas penguasaan tanah yang didasarkan pada Putusan Mahkamah Agung dalam putusan Reg. No. 999/Pdt/1992 yaitu perkara penyerobotan tanah yang terlibat antara lain SAGIMIN selaku pihak PENGGUGAT, dan NY. SRI HARYANI SISWOWIYONO selaku 7 Ibid. Hal.,78

6 TERGUGAT 1 dan DARMOWIYOTO selaku TERGUGAT 11. Duduk perkaranya yakni tergugat 1 anak kandung tergugat 11, dimana pada waktu tergugat 11 menjabat Kepala Desa Karangwungu, Kecamatan Karangdowo, Kabupaten Klaten. Tergugat 11 melepaskan sebagian tanah pekarangan Kantor Kepala Desa yang terletak di dukuh Mranggen, Desa Karangwungu, Kecamatan Karangdowo, Kabupaten Klaten pada tergugat 1. bahwa para tergugat beriktikad tidak baik, karena para tergugat melakukan perluasan tanah pekarangan, semula selebar 15m menjadi 17,5m dan panjang semula 28m menjadi 40m atau seluruhnya menjadi 750m. iktikad tidak baik para tergugat tersebut nampak dalam data pengajuan sertifikat, dimana para tergugat mengajukan seluas 750m. perbuatan para tergugat yang telah melepaskan tanah disertai iktikad tidak baik wajib dibatalkan karena merupakan perbuatan melawan hukum. Sebagai akibat dari perbuatan para tergugat, maka penggugat mengalami kerugian setiap tahunnya dari hasil tanaman pekarangan Rp. 500.000; dan kerugian tidak dapat menikmati/menggunakan pekarangan sengketa Rp. 5.000.000; Hal inilah yang menarik bagi penulis untuk mengkaji masalah tuntutan ganti kerugian dan dalam skripsi ini penulis mengambil judul TUNTUTAN GANTI KERUGIAN KARENA PERBUATAN MELAWAN HUKUM ATAS PENGUASAAN TANAH TANPA HAK, STUDI KASUS DI PENGADILAN NEGERI KLATEN

7 B. Pembatasan Masalah Agar penulisan ini mengarah pada pokok permasalahan yang telah ditentukan, maka perlu penulis tetapkan beberapa batasan-batasan. Di samping karena terbatasnya waktu, biaya, kemampuan serta pengetahuan penulis. Sehubungan dengan hal itu maka dalam penulisan skripsi ini penulis mengadakan pembatasan untuk hal-hal sebagai berikut : 1. Pelaksanan penelitian ini hanya terbatas di Pengadilan Negeri Klaten, dengan cara studi kasus. 2. Permasalahan yang penulis teliti hanya menitik beratkan pada hal-hal yang menyangkut ganti kerugian. 3. Masalah ganti kerugian ini khusus terhadap perbuatan melawan hukum atas penguasaan tanah tanpa hak. C. Perumusan Masalah Berdasarkan latar belakang masala h yang telah penulis sampaikan di depan, kiranya terdapat beberapa permasalahan sehubungan ganti kerugian karena perbuatan melawan hukum atas penguasaan tanah tanpa hak. Beberapa permasalahan yang akan penulis teliti : 1. Bagaimana pelaksanaan ganti kerugian karena perbuatan melawan hukum atas penguasaan tanah tanpa hak di Pengadilan Negeri Klaten? 2. Hambatan-hambatan apakah yang terjadi dalam pelaksanaan ganti kerugian karena perbuatan melawan hukum atas penguasaan tanah tanpa hak di Pengadilan Negeri Klaten?

8 3. Upaya penyelesaian yang dilakukan Pengadilan Negeri Klaten dalam pelaksanaan ganti kerugian karena perbuatan melawan hukum atas penguasaan tanah tanpa hak? D. Tujuan Penelitian 1. Tujuan Obyektif a) Untuk mengetahui pelaksanaan mengenai ganti kerugian karena perbuatan melawan hukum atas penguasaan tanah tanpa hak. b) Untuk mengetahui hambatan yang muncul dalam pelaksanaan ganti kerugian karena perbuatan melawan hukum atas penguasaan tanah tanpa hak. c) Untuk mengetahui upaya penyelesaian yang dilakukan oleh Pengadilan Negeri Klaten dalam pelaksanaan ganti kerugian karena perbuatan melawan hukum atas penguasaan tanah tanpa hak. 2. Tujuan Subyektif a) Untuk meningkatkan pengetahuan penulis tentang hukum yang hidup dalam masyarakat terutama masalah hukum yang berkaitan dengan tanah dan permasalahannya serta merupakan bekal pengalaman yang berharga bagi penulis untuk memecahkan permasalahan yang akan data ng. b) Penelitian ini merupakan sarana bagi penulis untuk mencari dan mengumpulkan data sebagai bahan dalam rangka menyusun skripsi

9 guna meraih gelar S1 dalam bidang hukum pada Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Surakarta. E. Manfaat Penelitian 1. Manfaat Teoritis a) Hasil penelitian ini diharapkan akan dapat dijadikan sebagai acuan penelitian selanjutnya. b) Hasil penelitian ini diharapkan akan dapat memberikan sumbangan pemikiran bagi pengembangan ilmu hukum, khususnya hukum perdata 2. Manfaat Praktis a) Guna memberikan sumba ngan pemikiran kepada Pengadilan Negeri Klaten dalam menangani kasus ganti kerugian karena perbuatan melawan hukum atas penguasaan tanah tanpa hak, seperti yang diatur dalam KUH Perdata. b) Guna memberikan gambaran pengetahuan bagi masyarakat luas, khususnya orang yang mempunyai permasalahan tanah, agar mengetahui bagaimana hukumnya dan bagaimana cara penyelesaiannya. F. Metode Penelitian 1. Metode Pendekatan Untuk memperoleh data dari obyek penelitian digunakan suatu metode pengumpulan data yang sesuai dengan obye k yang diteliti. Disini

10 penulis mempergunakan metode pendekatan yuridis sosiologis, yaitu metode yang bertujuan memaparkan suatu pernyataan yang ada dilapangan berdasarkan asas-asas hukum, kaidah hukum atau perundang-undangan yang berlaku dan ada kaitannya dengan permasalahan yang dikaji. 8 2. Jenis Penelitian Untuk memperoleh data yang diperlukan dalam penelitian ini, maka penulis menggunakan jenis penelitian diskriptif, yaitu suatu penelitan yang dimaksudkan untuk memberikan gambaran tentang keadaan subyek dan/atau obyek penelitian sebagaimana adanya. 9 Sehingga tujuannya untuk memberikan data seteliti mungkin secara sistematis dan menyeluruh tentang putusan hakim dalam memberikan ganti kerugian atas penguasaan tanah tanpa hak. 3. Sumber Data 1) Penelitian Kepustakaa n Penelitian kepustakaan digunakan untuk mendapatkan data sekunder yang dapat diperoleh dengan menggunakan bahan : a. Bahan hukum Primer - KUH Perdata - Undang-Undang Pokok Agraria Nomor 5 Tahun 1960 - HIR 8 Roni Hanitijo S. 1998. Metode Penelitian Hukum dan Yurimetri. Jakarta: Hal.,97 9 Soerjono Soekanto. 1986. Pengantar Penelitian Hukum, Jakarta : UI Press, Cet. 111. Hal.,12

11 - PERPU No. 51 tahun 1960 Tentang Larangan Pemakaian Tanah Tanpa Izin yang Berhak atau Kuasanya - Yurisprudensi b. Bahan Hukum Sekunder Yaitu bahan hukum yang diperoleh dari buku-buku bacaan, Laporan-laporan, hasil penelitian hukum yang ada hubungannya dengan masalah yang diteliti. 2) Penelitian Lapangan Penelitian lapangan dilakukan guna mendapatkan data primer yang dapat diperoleh melalui : a) Lokasi Penelitian Penelitian dilakukan di Pengadilan Negeri Klaten. b) Subyek Penelitian - Hakim Ketua 4. Metode Pengumpulan Data Dalam penelitian karya ilmiah ini akan digunakan metode pengumpulan data, antara lain sebagai berikut : a. Studi Kepustakaan Metode ini dipergunakan untuk mengumpulkan data sekunder, yang dilakukan dengan cara mencari, mencatat, menginventarisasi dan mempe lajari peraturan perundang-undangan dan doktrin-doktrin yang berhubungan erat dengan pokok permasalahan. Adapun instrumen

12 pengumpulan data berupa form dokumentasi, yaitu suatu alat pengumpulan data sekunder. b. Studi Lapangan Yaitu teknik pengumpulan data yang dilakukan secara langsung terhadap obyek yang diteliti guna mendapatkan data primer, yang dilakukan dengan cara : 1) Observasi, yaitu metode pengumpulan data dengan pengamatan dan pengecekan berkas-berkas perkara yang ada kaitannya dengan penulisan penelitian yang ada di Pengadilan Negeri Klaten. 2) Wawancara Wawancara digunakan untuk mendapatkan keterangan secara lisan dari pihak yang dianggap mampu memberikan keterangan secara langsung yang berhubungan dengan data-data sekunder yang telah diperoleh, dalam ha l ini adalah hakim Pengadilan Negeri Klaten guna mendapatkan data primer. Wawancara dilakukan secara bebas, terpimpin, dengan pihak yang dipandang memahami masalah yang diteliti. c. Metode Analisis Data Analisis data adalah mengorganisasikan dan mengumpulkan data ke dalam pola, kategori dan satuan uraian dasar sehingga dapat ditemukan tema dan dapat dirumuskan hipotesa kerja. 10 Metode analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan metode kualitatif, yaitu suatu pembahasan yang 10 Lexy J. Meleong. 1991 Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosada Karya. Hal.,80

13 dilakukan dengan cara memadukan antara penelitian kepustakaan dan penelitian lapangan serta menafsirkan dan mendiskusikan data-data primer yang telah diperoleh dan diolah sebagai suatu yang utuh. Penelitian kepustakaan yang dilakukan adalah membandingkan peraturan-peraturan, ketentuan-ketentuan, yurisprudensi dan buku referensi, serta data yang diperoleh mengenai putusan hakim dalam memberikan ganti kerugian atas penguasaan tanh tanpa hak, kemudian dianalisis secara kualitatif yang akan memberikan gambaran menyeluruh te ntang aspek hukum yang berhubungan dengan masalah yang akan diteliti. Penelitian lapangan dilakukan guna mendapatkan data primer yang dilakukan dengan cara wawancara dengan pihak yang terkait dengan data yang diperoleh sehingga mendapat gambaran lengkap mengenai obyek permasalahan. Kemudian data tersebut dianalisis secara kualitatif, dicari pemecahannya dan ditarik kesimpulan, sehingga pada tahap akhir dapat ditemukan hukum didalam kenyataannya. G. Sistematika Penulisan Skripsi Untuk memberikan gambaran secara menyeluruh isi dari penulisan skripsi ini terdiri dari 4 (empat) bab, yaitu sebagai berikut : BAB I : PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah B. Pembatasan Masalah

14 C. Perumusan Masalah D. Tujuan Penelitian E. Manfaat Penelitian F. Metode Penelitian G. Sistematika Penulisan Skripsi BAB II : TINJAUAN PUSTAKA A. Tinjauan Umum Tentang Proses Pemeriksaan Perkara Perdata 1. Penyusunan Surat Gugatan 2. Pengajuan Gugatan 3. Pemanggilan Para Pihak 4. Pemeriksaan 5. Pembuktian 6. Putusan Hakim B. Tinjauan Umum Tentang Ganti Kerugian 1. Ganti Kerugian Pada Umumnya 2. Syarat-syarat Menuntut Kerugian Akibat Perbuatan Melawan Hukum 3. Prinsip Umum Ganti Kerugian 4. Unsur-unsur Ganti Kerugian dan Pengaturannya C. Tinjauan Umum Tentang Perbuatan Melawan Hukum 1. Latar Belakang Umum Perbuatan Melawan Hukum 2. Unsur-Unsur Perbuatan Melawan Hukum

15 D. Tinjauan Umum Tentang Penguasaan Tanah 1. Pengertian Penguasaan Tanah 2. Larangan Penguasaan Tanah BAB III : HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN A. HASIL PENELITIAN 1. Pelaksanaan Ganti Kerugian Karena Perbuatan Melawan Hukum Atas Penguasaan Tanah Tanpa Hak di Pengadilan Negeri Klaten 2. Hambatan Yang Terjadi Dalam Pelaksanaan Ganti Kerugian Karena Perbuatan Melawan Hukum Atas Penguasaan Tanah Tanpa Hak di Pengadilan Negeri Klaten 3. Upaya Penyelesaian Yang dilakukan Pengadilan Negeri Klaten Dalam Pelaksanaan Ganti Kerugian Karena Perbuatan Melawan Hukum Atas Penguasaan Tanah Tanpa Hak B. PEMBAHASAN 1. Pelaksanaan Ganti Kerugian Karena Perbuatan Melawan Hukum Atas Penguasaan Tanah Tanpa Hak di Pengadilan Negeri Klaten 2. Hambatan Yang Terjadi Dalam Pelaksanaan Ganti Kerugian Karena Perbuatan Melawan Hukum Atas

16 Penguasaan Tanah Tanpa Hak di Pengadilan Negeri Klaten 3. Upaya Penyelesaian Yang dilakukan Pengadilan Negeri Klaten Dalam Pelaksanaan Ganti Kerugian Karena Perbuatan Melawan Hukum Atas Penguasaan Tanah Tanpa Hak BAB 1V : PENUTUP A. Kesimpulan B. Saran DAFTAR PUSTAKA