Menginstalasi Windows 8 dengan Cara Membuat Salinan Baru

dokumen-dokumen yang mirip
d. Pilih partisi atau hard disk untuk menginstall windows Xp. setelah itu tekan enter untuk melanjutkan, tekan tombol C untuk membuat partisi baru

Panduan Langkah demi Langkah Peningkatan Windows 8 RAHASIA 1/53

Pertama, Anda perlu booting komputer Anda menggunakan media instalasi Windows 8 berupa CD atau DVD

Panduan ini menjelaskan tentang fitur-fitur yang umumnya terdapat hampir di semua model. Beberapa fitur mungkin tidak tersedia di komputer Anda.

Tutorial Instalasi Windows 8

Windows 8.1 Panduan Pembaruan Langkah Demi Langkah

Melakukan Instalasi Microsoft Windows XP Professional. Untuk Kalangan Sendiri

MODUL INSTALasi WINDOWS XP

Frequently Asked Question

MODUL 1 INSTALASI DAN PENGENALAN OS. MCROSOFT WINDOWS

Menginstall Windows 8 Final

Lampiran D Rancang Bangun Microsoft Windows Server 2003 Enterprise Edition

Setting Client Pada PC (OS Windows 7 SP1) Last Update: 19 Agustus 2015

LANGKAH-LANGKAH INSTALASI WINDOWS XP :

Instalasi Windows XP

Assalammualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,

OPERASIONAL KOMPUTER

CARA INSTAL WINDOWS 7

PENGENALAN WINDOWS. Copyright Asep Herman Suyanto

Cara Install Windows 8

Modul ke: Aplikasi komputer. Sistem Operasi Windows 7. Fakultas FASILKOM. Nurhaida, ST., MT. Program Studi MKCU

Driver Windows: Siapkan Driver - Tutorial Mencari, Download serta Instal Driver Windows

DESKTOP ICON DAN KOSTUMISASI

PANDUAN INSTALASI MICROSOFT SQL SERVER 2008 R2

Perawatan Registry dengan Registry Mechanic

Membuat komputer bersuara Menampilkan sistem operasi dan proses yang sedang berlangsung Alat untuk mengetik dan menuliskan perintah ke

1.1 Memulai PowerPoint 2007

9) File-file yang ada di CD ROM akan diload ke dalam memori selama proses instalasi ini. Selanjutnya layar Welcome To Set Up Windows akan tampil.

CARA INSTAL WINDOWS XP

SISTEM OPERASI WINDOWS

1.1 Memulai Access 2007

Mengendalikan PC Menggunakan Handphone With RDM+ smapluspgri.sch.id

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI. Untuk mengiplementasikan aplikasi e-library ini, terlebih dahulu harus disediakan

LAPORAN PRAKTEK SISTEM OPERASI JARINGAN KOMPUTER

Lampiran C Rancang Bangun Microsoft Windows XP Professional

Tutorial Dual Boot Windows 7 dan Linux Ubuntu Menggunakan VirtualBox

PENGOPERASIAN SISTEM OPERASI

2.1 Instalasi Joomla Secara Lokal

Instalasi Windows XP. Chazali Husni Microsoft User Group Indonesia Microsoft (MUGI) User Reg. Group Medan Indonesia

Panduan Network Connection

MICROSOFT WINDOWS 1.1. Pengenalan Windows 1.2. Memulai Windows Xp Profesional

Mudahnya Menginstall Windows Vista Home Premium

YLSA. (Yayasan Lembaga SABDA) SABDA) SABD A) [SABDA. Tim SABDA

Konfigurasi Desktop BAB 2

Fungsi Library EX-word TextLoader

Instalasi Sistem Operasi ( OS )

APLIKASI KOMPUTER Modul ke:

1.1 Mengenal dan Memulai Excel 2007

TUGAS SISTEM MANAJEMEN INFORMASI LANGKAH LANGKAH MENGGUNAKAN CRM - EXPRESS

Instalasi dan Aktivasi Software Autodesk

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI. a. Spesifikasi perangkat keras minimum: 3. Harddisk dengan kapasitas 4, 3 GB

3.1 Mendaftar dan Pengenalan Cloudo

Pengenalan Office 2010

APLIKASI KOMPUTER OLEH : Ramayanti, S.Kom, MT. Modul ke: Fakultas FASILKOM. Program Studi Teknik Informatika

AeroCity Internet 2.0 Client

Daftar Isi» Persiapan

Windows7. Ir. Siswanto, M.M. Modul ke: Fakultas Teknik. Program Studi Teknik Sipil

Membuat Buku Kerja dengan Microsoft Excel

Latihan 1: Mengoperasikan Excel

MICROSOFT WORD. Berikut ini langkah-langkah memulai MS Word. A. Memulai MS Word

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI. harus disediakan server, perangkat lunak (software), perangkat keras (hardware)

BAB V IMPLEMENTASI DAN PEMBAHASAN. bus yang telah dibuat aplikasinya. Penjelasan yang diberikan yaitu tentang

Nelson Butar Butar website : ditulis pada tanggal pkl Wib di kos-kosan, Jaksel.

BAB IV DISKRIPSI KERJA PRAKTIK. 4.1 Pembuatan Server Menggunakan Mercury Pada XAMPP

Lankah langkah install windows 98

Rahasia StartUp dan Shutdown

Mengenal Microsoft Word 2010

Buku Panduan bagi Pengguna MODEM USB Model : BRG-U100 Ver. USB B

Instalasi OS. Adapun. (Windows XP) 2. Siapkan CD. belum. boot from. CD" di. partisi harddisk di. harddisk Anda. mengatur

Backup dan Restore. Dosen : Hendro Wijayanto

MENDEMONSTRASIKAN AKSES INTERNET

TUGAS PRAKTIKUM PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI MODUL 2

Kata Pengantar... vii Daftar Isi... ix Pendahuluan... xi Bab 1 Sejarah Server-Based Computing... 1

Memperbarui Firmware Kamera

MODUL PEMBELAJARAN APLIKASI KOMPUTER BERBASIS MICROSOFT POWERPOINT DAN INTERNET

Prosedur Menjalankan Program / Alat

Panduan Penggunaan Peramban Web incloud Bahasa Indonesia

Instalasi Joomla. 1. Masukkan Bonus CD yang berisi program WampServer2.2a-x32 ke DVD/CD Driver.

DATABASE SQL SERVER. Database SQL Server Halaman 1

Rima Hidayati

Cara mencegah dan menghapus virus dan malware lainnya.

Control Panel Windows XP Control Panel Windows 7

Menggunakan GIGABYTE Slate PC Pertama Kalinya

Membuat AUTO RUN pada CD

Sumber : id

Proses Urutan Installasi SQL SERVER. Setelah Setup.exe, di klik, maka akan muncul gambar di bawah ini :

PERTEMUAN 1 PENGENALAN MICROSOFT OFFICE WORD 2007

BAB V IMPLEMENTASI DAN PEMBAHASAN. 1. Sistem Operasi Microsoft Windows Microsoft SQL Server 2005

MENGOPERASIKAN SISTEM OPERASI

Cara Install Windows 8

PENGENALAN MICROSOFT OFFICE 2007

Install Client ipat. Pada bagian ini akan di terangkan cara menginstalasi software client ipat.

Table of Contents. Bab I Introduction. Bab II Instalasi dan Remove Aplikasi espt PPh Tahunan Badan Rupiah. Index

MODUL PERKULIAHAN APLIKASI KOMPUTER SISTEM OPERASI. Fakultas Program Studi Tatap Muka Kode MK Disusun Oleh

PANDUAN INSTALASI KOMPUTER CLIENT / KOMPUTER OPERATOR

BAB IV MEMBUAT KARYA GRAFIS SEDERHANA

Panduan Instalasi dan Penghapusan. WinWAP 3.0 PRO. Khusus Untuk Pengguna AI20CLN

CONTROL PANEL. SNMP (Simple Network Management Protocol) Disusun Oleh : Eko Ma arif Siti Rahayu Yolanda

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI. a. Spesifikasi piranti keras pada local server: Processor : Intel Pentium IV 1.8 Ghz

2. Program Windows hanya menggunakan tombol mouse kiri (B/S).

Transkripsi:

Menginstalasi Windows 8 dengan Cara Membuat Salinan Baru Mungkin kita telah menggunakan Windows 7 sebagai sistem operasi pada harddisk komputer. Jika kita ingin menggunakan Windows 8, kita dapat menginstalasi sistem operasi Windows terbaru ini dengan cara meng-upgrade Windows 7 yang telah ada pada komputer atau membuat salinan baru. Di sini kita akan menginstalasi Windows 8 ke harddisk komputer dengan cara membuat salinan baru. Penginstalasian Windows 8 ke harddisk komputer mudah dan sederhana. Tancapkan flash disk Windows 8 ke slot USB komputer atau masukkan DVD Windows 8 yang kita gunakan ke dalam drive DVD RW komputer. Pada layar monitor akan ditampilkan kotak dialog Windows Setup yang berisi informasi petunjuk untuk menginstalasi Windows 8 ke harddisk komputer tahap demi tahap. Ikuti informasi petunjuk pada kotak dialog untuk menginstalasi Windows 8 ke harddisk komputer dengan baik. 2.1 Penggunaan Mouse Kita dapat mengoperasikan Windows 8 dengan cara sentuh. Tapi di sini kita masih menggunakan mouse untuk mengoperasikan Windows 8 atau aplikasi yang berbasis sistem operasi Windows seperti Microsoft Word 2013, Microsoft Excel 2013, dan lain-lain. Mouse dapat kita gunakan untuk mengklik tile pada layar start; menggeser 11

ikon pada desktop; membuka drive, library, atau folder; membuka tab ribbon atau menu, mengklik tombol perintah untuk menjalankan tool, dan lain-lain. Jika power komputer dihidupkan, Windows 7 pada harddisk komputer otomatis dijalankan. Penunjuk mouse (mouse pointer) berbentuk anak panah akan terlihat pada layar monitor. Kita dapat mengatur posisi penunjuk mouse dengan cara menggeser mouse. Jika kita menggeser mouse ke kiri atau kanan, maka penunjuk mouse bergerak sesuai dengan gerakan mouse. Umumnya mouse mempunyai dua buah tombol, yaitu tombol kiri dan kanan. Di antara kedua tombol tersebut terdapat scroll seperti terlihat pada Gambar 2.1. Kita bekerja dengan Windows 8 atau aplikasi menggunakan kedua tombol. Scroll kita gunakan untuk menggulung layar ke atas atau ke bawah, ke kiri atau kanan. tombol kiri scroll tombol kanan Gambar 2.1. Tombol kiri, scroll, dan tombol kanan mouse Kita harus mengenal beberapa istilah dasar penggunaan mouse untuk dapat mengoperasikan Windows 8 atau aplikasinya dengan baik. Lebih jelasnya, istilah-istilah penggunaan mouse adalah sebagai berikut. 12

Istilah tunjuk klik klik kanan klik ganda seret Keterangan Memindahkan penunjuk mouse ke bagian tertentu yang kita butuhkan, seperti tile, tab, ikon, tombol perintah pada ribbon, atau bagian bagian lain. Menekan tombol kiri mouse satu kali dengan cepat dan langsung dilepas kembali. Menekan tombol kanan mouse satu kali dengan cepat dan langsung dilepas kembali. Menekan tombol kiri mouse dua kali berurutan secara cepat. Menekan tombol kiri mouse dan tidak dilepas, kemudian menggeser mouse ke posisi baru yang kita inginkan. 2.2 Memulai Penginstalasian Untuk memulai penginstalasian Windows 8 ke komputer dengan cara membuat salinan baru pada harddisk komputer, kita harus melakukan beberapa langkah persiapan sebagai berikut: 1. Hidupkan power komputer, maka Windows 7 pada harddisk komputer dijalankan dengan baik dan desktop Windows 7 ditampilkan pada layar monitor seperti terlihat pada Gambar 2.2. 2. Tancapkan flash disk Windows 8 pada slot USB komputer atau masukkan DVD Windows 8 yang kita gunakan ke drive DVD RW komputer. 3. Setelah slot USB membaca flash disk Windows 8 yang ditancapkan, pada layar monitor terlihat kotak dialog AutoPlay dengan pilihan untuk membuka flash disk dan menampilkan daftar file di dalamnya (open folder to view files) seperti terlihat pada Gambar 2.3. Setelah drive DVD RW komputer membaca DVD Windows 8 yang dimasukkan, pada layar monitor terlihat kotak dialog AutoPlay dengan pilihan untuk menjalankan file setup.exe (Run setup.exe) pada DVD atau membuka DVD untuk menampilkan file di dalamnya (open folder to view files) seperti terlihat pada Gambar 2.4. 13

Gambar 2.2. Desktop Windows 7 Gambar 2.3. Kotak dialog AutoPlay flash disk Windows 8 14

Gambar 2.4. Kotak dialog AutoPlay DVD Windows 8 4. Klik pilihan pada kotak dialog AutoPlay flash disk Windows 8 untuk menampilkan jendela File Explorer dengan daftar file di dalam flash disk seperti terlihat pada Gambar 2.5. File setup.exe merupakan salah satu file di dalamnya. 2.3 Menjalankan File SETUP.EXE File setup.exe merupakan file aplikasi penginstalasi Windows 8 pada flash disk atau DVD Windows 8 yang harus dijalankan untuk menginstalasi Windows 8 ke harddisk komputer. 1. Klik-ganda file pada jendela File Explorer atau klik pilihan pada kotak dialog AutoPlay DVD Windows 8 untuk menjalankan file setup.exe pada flash disk atau DVD, maka pada layar monitor terlihat kotak dialog User Account Control dengan pertanyaan apakah kita akan menjalankan file setup.exe tersebut seperti terlihat pada Gambar 2.6. Menjalankan file setup.exe yang tidak jelas asalnya dapat merusak komputer kita. 15

Gambar 2.5. Daftar file pada flash disk Windows 8 Gambar 2.6. Kotak pesan User Account Control untuk memastikan kita menjalankan file setup.exe 2. Klik tombol untuk menjalankannya, pada layar monitor terlihat kotak dialog Windows Setup untuk menginstalasi Windows 8 ke harddisk komputer seperti terlihat pada Gambar 2.7. 16

Gambar 2.7. Kotak dialog Windows Setup 2.4 Memulai Penginstalasian Setelah melakukan langkah-langkah persiapan seperti di atas, kita dapat memulai penginstalasian Windows 8 ke harddisk komputer. 1. Pada kotak dialog Windows Setup klik tombol untuk memulai penginstalasian Windows 8 ke harddisk komputer, maka kotak dialog Windows Setup ditutup dan aplikasi penginstalasi Windows 8 (Setup) menyalin file temporary ke harddisk komputer. Hal ini ditunjukkan pesan Setup is copying temporary files pada layar monitor seperti terlihat pada Gambar 2.8. 17

Gambar 2.8. Layar monitor dengan pesan aplikasi penginstalasi Windows 8 (Setup) menyalin file temporary ke harddisk komputer 2. Setelah penyalinan file temporary ke harddisk komputer selesai, aplikasi penginstalasi Windows 8 mulai dijalankan. Hal ini ditunjukkan dengan pesan Setup is starting pada layar monitor seperti terlihat pada Gambar 2.9. Gambar 2.9. Layar monitor dengan pesan aplikasi penginstalasi Windows 8 (Setup) mulai dijalankan 18

3. Setelah aplikasi penginstalasi Windows 8 dijalankan, pada layar monitor terlihat kotak dialog Windows Setup kembali dengan informasi untuk memperoleh update penting untuk penginstalasian Windows 8 seperti terlihat pada Gambar 2.10. Gambar 2.10. Kotak dialog Windows Setup dengan informasi untuk memperoleh update untuk penginstalasian Windows 8 2.5 Memperoleh Update untuk Instalasi Kita dapat memperoleh update dari situs Web Microsoft untuk memperbaiki Windows 8 yang akan kita instal. Pada kotak dialog Windows Setup terlihat dua pilihan untuk memperoleh update atau tidak sebagai berikut: Pilihan Keterangan Menyambungkan komputer ke Internet (online) untuk memperoleh update terakhir (direkomendasikan). Di sini kita akan memperoleh update terakhir, seperti update security dan driver hardware untuk membantu kita menginstalasi 19

Windows 8 dengan baik. Komputer kita akan tetap tersambung ke Internet melalui proses penginstalasian. Dengan pilihan ini kita tidak akan memperoleh update terakhir untuk penginstalasian. Tanpa update ini, penginstalasian mungkin gagal dan komputer kita dapat lebih mudah diserang sehubungan dengan ancaman keamanan. Klik pilihan untuk tidak memperoleh update terakhir dan melanjutkan penginstalasian Windows 8 ke harddisk komputer, pada kotak dialog Windows Setup terlihat informasi perjanjian lisensi penggunaan Windows 8 seperti terlihat pada Gambar 2.11. 2.6 Menerima Perjanjian Lisensi Dalam menggunakan Windows 8, kita harus mematuhi perjanjian lisensi penggunaannya. Lakukan langkah-langkah berikut untuk menerima perjanjian lisensi penggunaan Windows 8. 1. Baca deskripsi perjanjian lisensi penggunaan Windows 8 pada kotak dialog Windows Setup. 2. Tekan tombol pada keyboard untuk melihat deskripsi perjanjian lisensi penggunaan Windows 8 yang tidak terlihat pada kotak dialog Windows Setup. 20

Gambar 2.11. Kotak dialog Windows Setup dengan informasi lisensi penggunaan Windows 8 3. Jika kita setuju dengan perjanjian lisensi tersebut, klik kotak cek pilihan untuk memberi tanda cek ( ) pada pilihan ini. Sehingga kotak dialog Windows Setup terlihat seperti pada Gambar 2.12. 4. Lanjutkan penginstalasian Windows 8 dengan mengklik tombol, pada kotak dialog Windows Setup terlihat informasi tipe instalasi Windows 8 yang dapat kita pilih seperti terlihat pada Gambar 2.13. 2.7 Memilih Tipe Instalasi Kita dapat menginstalasi Windows 8 dengan menggunakan tipe Upgrade atau Custom. Deskripsi masing-masing tipe instalasi dapat kita lihat sebagai berikut. 21

Gambar 2.12. Kotak dialog Windows Setup dengan pilihan menerima perjanjian lisensi diberi tanda cek ( ) Gambar 2.13. Kotak dialog Windows Setup dengan tipe instalasi Windows 8 22

Tipe Instalasi Keterangan Menyimpan file dokumen kita, aplikasi pada komputer, dan meng upgrade Windows 7 pada komputer ke Windows 8. Kita harus membackup file dokumen kita sebelum meng upgrade. Menginstalasi Windows 8 dalam bentuk salinan baru. Pilih partisi di mana kita akan menginstalasi Windows 8, membuat perubahan pada harddisk dan partisi. Pilihan ini tidak menyimpan file dokumen kita, setting, dan aplikasi pada komputer. Klik-ganda pilihan untuk menginstalasi Windows 8 ke komputer dalam bentuk salinan baru, maka pada kotak dialog Windows Setup terlihat informasi partisi pada harddisk komputer di mana kita dapat menginstalasi Windows 8. 2.8 Memilih Partisi Tempat Menginstalasi Windows 8 Mungkin pada harddisk komputer kita terdapat beberapa partisi. Kita dapat memilih partisi pada harddisk di mana akan menginstalasi Windows 8. Klik partisi di mana kita akan menginstalasi Windows 8 pada kotak dialog Windows Setup untuk memilihnya, sehingga kotak dialog Windows Setup dengan partisi yang dipilih terlihat seperti pada Gambar 2.14. 23

Gambar 2.14. Kotak dialog Windows Setup dengan partisi pada harddisk di mana kita menginstalasi Windows 8 2.9 Menginstalasi Windows 8 Setelah aplikasi penginstalasi mendapatkan informasi yang dibutuhkan, kita dapat menginstalasi Windows 8 ke harddisk komputer sekarang. 1. Klik tombol untuk melanjutkan penginstalasian Windows 8 ke harddisk komputer, pada layar monitor terlihat kotak pesan Windows Setup dengan pesan bahwa pada partisi yang kita pilih terdapat file-file Windows versi sebelumnya seperti terlihat pada Gambar 2.15. File-file Windows versi sebelumnya ini akan dipindahkan ke folder Windows.old dan kita tidak akan dapat menggunakan Windows tersebut lagi. Gambar 2.15. Kotak pesan Windows Setup dengan pesan pada partisi yang kita pilih terdapat file-file Windows sebelumnya 24

2. Klik tombol untuk menutup kotak pesan Windows Setup, maka Windows 8 mulai diinstalasi ke harddisk komputer dengan menyalin file-file Windows 8 ke harddisk komputer. Hal ini ditunjukkan dengan item Copying Windows files... terlihat tebal pada kotak dialog Windows Setup seperti nampak pada Gambar 2.16. Kemajuan proses tahap penyalinan file ini ditunjukkan dengan nilai persentase di belakang item. 3. Setelah penyalinan file-file Windows 8 selesai, item ini diberi tanda cek ( ) berwarna hijau di depannya. Kemudian aplikasi penginstalasi mengekstrak file-file Windows 8 tersebut. Hal ini ditunjukkan dengan item Getting files ready for installation terlihat tebal pada kotak dialog Windows Setup seperti nampak pada Gambar 2.17. Kemajuan proses tahap pengekstrakan file ini ditunjukkan dengan nilai persentase di belakang item. 4. Setelah pengekstrakan sebagian file Windows 8 selesai, komputer akan dimulai kembali untuk melanjutkan penginstalasian Windows 8 ke harddisk komputer. Hal ini ditunjukkan pesan Windows needs to restart to continue pada jendela Windows Setup seperti terlihat pada Gambar 2.18. Kemajuan proses pemulaian kembali komputer ditunjukkan bar progress pada kotak dialog Windows Setup. 5. Komputer akan dimulai kembali melalui Windows Setup. Kemudian dilanjutkan dengan memulai Windows 8 yang sedang diinstalasi ke harddisk komputer. Hal ini ditunjukkan dengan pesan Starting Windows... pada layar monitor. 25

Gambar 2.16. Kotak dialog Windows Setup dalam tahap penyalinan file-file Windows 8 ke harddisk komputer Gambar 2.17. Kotak dialog Windows Setup pada tahap mengekstrak file-file Windows 8 26

Gambar 2.18. Kotak dialog Windows Setup pada tahap akan memulai komputer kembali untuk melanjutkan penginstalasian 6. Kemudian dilanjutkan dengan penginstalasian Windows 8 ke harddisk komputer kembali. Hal ini ditunjukkan dengan pesan Installing Windows... pada layar monitor. 7. Aplikasi penginstalasi melanjutkan pengestrakan file-file Windows 8 kembali. Hal ini ditunjukkan dengan item Getting files ready for installation terlihat tebal pada kotak dialog Windows Setup. Kemajuan proses tahap pengekstrakan file ini ditunjukkan dengan nilai persentase di belakang item. 8. Setelah pengestrakan semua file Windows 8 selesai, maka aplikasi penginstalasi menginstalasi fasilitas-fasilitas Windows 8 ke harddisk komputer. Tahap ini ditunjukkan dengan item Installing features... pada kotak dialog Windows Setup terlihat tebal. Kemajuan proses tahap penginstalasian fasilitas-fasilitas Windows 8 ini ditunjukkan dengan nilai persentase di belakang item. 9. Setelah penginstalasian semua fasilitas Windows 8 selesai, maka aplikasi penginstalasi menginstalasi update-update Windows 8 ke harddisk komputer. Tahap ini ditunjukkan dengan item Installing updates... pada kotak dialog Windows Setup terlihat 27

tebal. Kemajuan proses tahap penginstalasian update ini ditunjukkan dengan nilai persentase di belakang item. 10. Setelah penginstalasian update-update Windows 8 selesai, maka komputer dimulai kembali dengan menjalankan Windows 8 yang sedang diinstalasi dan aplikasi penginstalasi Windows 8 dihapus (rollback). Hal ini ditunjukkan dengan informasi pemilihan sistem operasi komputer untuk menjalankan komputer seperti terlihat pada Gambar 2.19. Gambar 2.19. Pemilihan sistem operasi untuk menjalankan komputer 11. Kemudian Windows 8 yang sedang diinstalasi dijalankan. Hal ini ditunjukkan dengan pesan Starting Windows pada layar monitor. Kemudian dilanjutkan dengan proses penyiapan peralatan pada komputer. Hal ini ditunjukkan dengan pesan Getting devices ready pada layar. Kita harus menunggu sebentar untuk penyelesaian proses penyiapan peralatan ini. Kemajuan proses tahap penyiapan peralatan ini ditunjukkan dengan nilai persentase di belakang pesan. Setelah selesai, komputer akan dimulai kembali. 28

12. Setelah peralatan siap, komputer dijalankan. Hal ini ditunjukkan dengan pesan Getting ready pada layar monitor. Setelah penyiapan komputer selesai, pada layar monitor terlihat informasi personalisasi (Personalize) seperti terlihat pada Gambar 2.20. Gambar 2.20. Informasi personalisasi Windows 8 2.10 Mempersonalisasi Windows 8 Kita dapat mempersonaliasi Windows 8 dengan mengatur warna yang kita suka pada Windows dan memberi nama komputer. 1. Seret untuk memilih warna yang kita sukai untuk Windows 8 yang kita instalasi. 2. Pada kotak ketikkan nama komputer kita. Sebagai contoh, di sini kita memasukkan PandapotanPC sebagai nama komputer. 29

3. Kemudian klik tombol untuk melanjutkan penginstalasian Windows 8 ke harddisk komputer, maka pada layar monitor terlihat informasi setting (Settings) seperti terlihat pada Gambar 2.21. Gambar 2.21. Informasi setting Windows 8 2.11 Mengatur Sendiri Setting Windows 8 Jika kita memilih express settings, maka komputer kita akan mengirim info ke Microsoft untuk secara otomatis menginstalasi update penting dan yang direkomendasikan; menolong memproteksi komputer dari file atau situs Web yang tidak aman; mengaktifkan pilihan untuk tidak menelusuri dalam Internet Explorer; menolong memperbaiki software, service, dan service lokasi dengan cara mengirim Microsoft info; memeriksa online untuk solusi pada masalah; memungkinkan aplikasi memberikan kita isi yang dipersonalisasi berdasarkan pada lokasi, nama komputer, dan foto akun kita; mengaktifkan pemakaian bersama dan menyambungkan peralatan ke jaringan ini; dan mengatur negara dan wilayah menggunakan pilihan Amerika Serikat dan layout keyboard Amerika Serikat. Klik tombol Use express settings untuk menggunakan ekspres setting pada Windows 8, maka pada layar terlihat informasi untuk masuk ke 30

komputer kita (Sign in to your PC). Jika kita ingin mengatur sendiri setting Windows 8, lakukan langkah-langkah berikut: 1. Klik tombol Customize untuk mengatur sendiri setting Windows 8, pada layar akan terlihat informasi untuk menolong dan memperbarui komputer kita. 2. Atur pilihan-pilihan untuk mengatur pertolongan memperbarui komputer kita. 3. Kemudian klik tombol untuk melanjutkan pengaturan setting, maka pada layar terlihat informasi untuk menolong memproteksi privasi dan komputer kita, mengirim Microsoft informasi untuk membuat Windows dan aplikasi lebih baik. 4. Atur pilihan-pilihan untuk mengatur pertolongan memproteksi privasi dan komputer kita, mengirim Microsoft informasi untuk membuat Windows dan aplikasi lebih baik. 5. Kemudian klik tombol untuk melanjutkan pengaturan setting, maka pada layar terlihat informasi wilayah dan bahasa. 6. Selanjutnya pada kotak Country/region pilih Indonesia, pada kotak Language pilih Indonesian (Indonesia), dan pada kotak Keyboard layout pilih US. 7. Kemudian klik tombol untuk melanjutkan pengaturan setting, maka pada layar terlihat informasi untuk masuk ke komputer kita (Sign in to your PC). 2.12 Memasukkan Password untuk Masuk ke Komputer Supaya tidak sembarang orang dapat menggunakan komputer, kita harus memasukkan password untuk masuk ke komputer. Jika kita ingin menggunakan password untuk masuk ke komputer, pilih password yang mudah diingat dan sulit ditebak orang lain. 31

1. Pada kotak User name ketikkan nama pengguna kita untuk masuk ke komputer. Sebagai contoh, di sini kita memasukkan Pandapotan Sianipar sebagai nama pengguna. 2. Pada kotak Password ketikkan password kita untuk masuk ke komputer. 3. Pada kotak Reenter password ketikkan password kita kembali untuk mengkonfirmasi password yang kita masukkan sebelumnya. 4. Pada kotak Password hint ketikkan password hint kita untuk memudahkan kita mengingat kembali teks password kita jika lupa. 5. Kemudian klik tombol Finish untuk menyelesaikan penginstalasian Windows 8 ke harddisk komputer. Tunggu proses penyelesaian penginstalasian Windows 8. 6. Setelah penginstalasian Windows 8 ke harddisk komputer dan pengaturan setting selesai, komputer akan dimulai kembali. 2.13 Komputer Windows 8 Pertama Kali Dijalankan Ketika komputer Windows 8 pertama kali dijalankan, pada layar monitor akan ditampilkan berbagai pesan. Salah satu pesan adalah Move your mouse into any corner untuk memindahkan penunjuk mouse ke setiap sudut layar seperti terlihat pada Gambar 2.21. Setelah berbagai pesan ditampilkan, maka layar start Windows 8 ditampilkan seperti terlihat pada Gambar 2.22. 32

Gambar 2.21. Salah satu pesan ketika komputer Windows 8 pertama kali dijalankan Gambar 2.22. Layar Start Windows 8 $% 33