TINJAUAN KUALITAS GENTENG BETON SEBAGAI PENUTUP ATAP DENGAN BAHAN TAMBAH SERAT SABUT KELAPA. Naskah Publikasi

dokumen-dokumen yang mirip
BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

TINJAUAN KUALITAS GENTENG BETON SEBAGAI PENUTUP ATAP DENGAN BAHAN TAMBAH SERAT TEBU. Naskah Publikasi

TINJAUAN KUALITAS GENTENG BETON SEBAGAI PENUTUP ATAP DENGAN BAHAN TAMBAH SERAT SABUT KELAPA. Tugas Akhir

BAB III METODE PENELITIAN. Utara. Adapun pengujian yang akan dilakukan adalah pengujian kuat lentur,

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah

BAB 1 PENDAHULUAN. A. Latar Belakang

PEMANFAATAN LIMBAH ASPAL HASIL COLD MILLING SEBAGAI BAHAN TAMBAH PEMBUATAN PAVING. Naskah Publikasi

PENGARUH PERENDAMAN AIR PANTAI DAN LIMBAH DETERGEN TERHADAP KUAT TEKAN DAN KUAT LENTUR DINDING PASANGAN BATA MERAH.

TINJAUAN PENGARUH KUALITAS GENTENG BETON DENGAN BAHAN TAMBAH SERBUK GERGAJI KAYU JATI

Bahan-bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah : 1. Semen yang digunakan pada penelitian ini ialah semen portland komposit

BAB III METODE PENELITIAN. dilakukan di pabrik genteng beton Mulia di jalan Gatot Subroto, Medan, Sumatera

BAB IV METODE PENELITIAN

Abstrak. Kata kunci : Serat sabut kelapa, Genteng beton, Kuat lentur, Impak, Daya serap air

ANALISIS KUALITAS GENTENG BETON SEBAGAI PENUTUP ATAP DENGAN BAHAN TAMBAH SERAT IJUK

TINJAUAN KUALITAS BATAKO DENGAN PEMAKAIAN BAHAN TAMBAH SERBUK HALUS EX COLD MILLING. Naskah Publikasi

BAB IV METODE PENELITIAN

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN. Berat Tertahan Komulatif (%) Berat Tertahan (Gram) (%)

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN. A. Hasil Pemeriksaan Bahan

PEMANFAATAN BAMBU DAN KARET TALI TIMBA SEBAGAI ALTERNATIF PENGGANTI TULANGAN BAJA PADA PELAT BETON PRA CETAK

III. METODE PENELITIAN. Bahan-bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah : Semen yang digunakan pada penelitian ini ialah semen PCC (Portland

Pemanfaatan Limbah Styrofoam Dan Serat Sabut Kelapa Sebagai Bahan Tambah Genteng Beton

PENGARUH PENAMBAHAN PECAHAN KERAMIK PADA PEMBUATAN PAVING BLOCK DITINJAU DARI NILAI KUAT TEKAN

BAB IV METODE PENELITIAN. A. Bahan atau Material Penelitian

UJI COBA PENGGUNAAN SABUT KELAPA SEBAGAI PAPAN SERAT. Ninik Paryati 1)

KAPASITAS LENTUR DAN TARIK BETON SERAT MENGGUNAKAN BAHAN TAMBAH FLY ASH

Efek Substitusi Semen dengan Limbah Padat Industri Pupuk PT. Petrokimia terhadap Kuat Lentur Genteng Beton di PT.

BAB V HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

ANALISIS KUALITAS GENTENG BETON SEBAGAI PENUTUP ATAP DENGAN BAHAN TAMBAH SERAT IJUK

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

EKO YULIARITNO NIM : D

PEMANFAATAN LUMPUR LAPINDO SEBAGAI PENGGANTI AGREGAT KASAR BETON

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN

TINJAUAN KUAT TEKAN, KUAT TARIK BELAH DAN KUAT LENTUR BETON MENGGUNAKAN TRAS JATIYOSO SEBAGAI PENGGANTI PASIR UNTUK PERKERASAN KAKU (RIGID PAVEMENT)

BAB V HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

III. METODE PENELITIAN. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh fly ash terhadap kuat

TINJAUAN KUALITAS GENTENG BETON SEBAGAI PENUTUP ATAP DENGAN BAHAN TAMBAH SERBUK GERGAJI KAYU AKASIA

PENAMBAHAN LIMBAH PADAT PABRIK GULA (BLOTONG) SEBAGAI PENGGANTI SEMEN PADA CAMPURAN BETON

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN

Pemeriksaan Gradasi Agregat Halus (Pasir) (SNI ) Berat Tertahan (gram)

BAB IV METODE PENELITIAN

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN

BAB IV. Gambar 4.1 Pasir Merapi 2. Semen yang digunakan adalah semen portland tipe I merk Gresik, lihat Gambar 4.2.

BAB IV METODE PENELITIAN

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

PEMBUATAN BETON KEDAP AIR DENGAN MEMANFAATKAN KLELET SEBAGAI PENGGANTI

4. Gelas ukur kapasitas maksimum 1000 ml dengan merk MC, untuk menakar volume air,

PERBANDINGAN PEMAKAIAN AIR KAPUR DAN AIR TAWAR SERTA PENGARUH PERENDAMAN AIR GARAM DAN AIR SULFAT TERHADAP DURABILITAS HIGH VOLUME FLY ASH CONCRETE

PERBANDINGAN KUAT TEKAN DAN KUAT LENTUR BAHAN TAMBAH PLASTIK DAN ABU SEKAM PADI DALAM PEMBUATAN BETON RINGAN

Heri Sujatmiko Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas 17 Agustus 1945 Banyuwangi ABSTRAKSI

PENGARUH LIMBAH PECAHAN GENTENG SEBAGAI PENGGANTI AGREGAT KASAR PADA CAMPURAN MUTU BETON 16,9 MPa (K.200)

ABSTRAK. Pengaruh Penambahan Tras Batu Bata Terhadap Kuat Tekan Mortar Sebagai Bahan Dasar Paving Block.

BAB III LANDASAN TEORI. untuk bangunan gedung, jembatan, jalan, dan lainnya baik sebagai komponen

PENGARUH PENGGANTIAN SEBAGIAN AGREGAT HALUS DENGAN KERTAS KORAN BEKAS PADA CAMPURAN BATAKO SEMEN PORTLAND TERHADAP KUAT TEKAN DAN SERAPAN AIR

III. METODE PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN

PENGARUH PENAMBAHAN SERBUK GERGAJI KAYU JATI TERHADAP KUAT TEKAN KUAT LEKAT DAN ABSORFSI PADA MORTAR SEMEN. Oleh : Dedi Sutrisna, M.Si.

KAJIAN KUAT TEKAN BETON UMUR 90 HARI MENGGUNAKAN SEMEN PORTLAND DAN SEMEN PORTLAND POZOLAND. Oleh: F. Eddy Poerwodihardjo

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB 3 METODE PENELITIAN

BAB IV METODOLOGI PENELITIAN A.

Berat Tertahan (gram)

BAB III METODE PENELITIAN. Pelaksanaan pembuatan benda uji batako sekam padi dilakakukan di

BAB I PENDAHULUAN. penggunaannya sehingga mendukung terwujudnya pembangunan yang baik.

MODEL SAMBUNGAN DINDING PANEL DENGAN AGREGAT PECAHAN GENTENG

BAB III LANDASAN TEORI

TINJAUAN KUAT LENTUR RANGKAIAN DINDING PANEL DENGAN PERKUATAN TULANGAN BAMBU YANG MENGGUNAKAN AGREGAT PECAHAN GENTENG

KAJIAN OPTIMASI KUAT TEKAN BETON DENGAN SIMULASI GRADASI UKURAN BUTIR AGREGAT KASAR. Oleh : Garnasih Tunjung Arum

BAB I PENDAHULUAN. kebutuhan bangunan rumah, gedung, sekolah, kantor, dan prasarana lainnya akan

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

III. METODOLOGI PENELITIAN. Untuk memperoleh hasil penelitian yang baik dan sesuai, maka diperlukan

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA Fakultas Teknik Program Studi S-1 Teknik Sipil Laboratorium Teknologi Bahan Kontruksi

BAB III PERENCANAAN PENELITIAN

IV. HASILPENELITIAN DAN PEMBAHASAN

PERBANDINGAN KUAT TEKAN MORTAR MENGGUNAKAN AIR SALURAN TARUM BARAT DAN AIR BERSIH

PENGARUH VARIASI CAMPURAN SERBUK ALUMINIUM DALAM PEMBUATAN BATA BETON RINGAN DENGAN BAHAN TAMBAH SERBUK GIPSUM NASKAH PUBLIKASI

BAB V HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

ANALISA PERBANDINGAN KUALITAS BETON DENGAN AGREGAT HALUS QUARRY SUNGAI MARUNI MANOKWARI DAN KAMPUNG BUGIS SORONG

BAB III. METODOLOGI PENELITIAN. Penelitian ini dilaksanakan pada industri paving block di way kandis Bandar

BAB III METODE PENELITIAN

PENGARUH PECAHAN BATA PRESS SEBAGAI BAHAN PENGGANTI SEBAGIAN AGREGAT KASAR PADA CAMPURAN BETON TERHADAP NILAI KUAT TEKAN

BAB III METODE PENELITIAN

BAB III METODOLOGI. 3.1.Ruang Lingkup

III. METODOLOGI PENELITIAN. Bahan-bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah : 1. Semen yang digunakan pada penelitian ini ialah semen PCC merek

BAB IV METODOLOGI PENELITIAN. A. Pelaksanaan Penelitian Proses pelaksanaan penelitian dapat dilihat pada Gambar 4.1 berikut ini: Mulai

BAB V HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

PEMANFAATAN PECAHAN TEMPURUNG KELAPA SEBAGAI FIBER DALAM CAMPURAN ADUKAN BETON

BAB V HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

BAB IV METODE PENELITIAN

Naskah Publikasi. untuk memenuhi sebagian persyaratan mencapai derajat Sarjana-1 Teknik Sipil. diajukan oleh : BAMBANG SUTRISNO NIM : D

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB III LANDASAN TEORI

ANALISIS KUALITAS GENTENG BETON DENGAN BAHAN TAMBAH SERAT IJUK DAN PENGURANGAN PASIR

ANALISIS KUALITAS GENTENG BETON RINGAN SCC DENGAN BAHAN TAMBAH STYROFOAM SEBAGAI SUBTITUSI SEBAGIAN AGREGAT HALUS MENGGUNAKAN SUPERPLASTICIZER

V. HASIL PENELITIAN. Tabel V-1 Hasil analisa fly ash Analisis kimia Satuan Fly ash Pasaran

TINJAUAN KUAT LENTUR PLAT LANTAI DENGAN BAHAN TAMBAH ZEOLIT MENGGUNAKAN TULANGAN WIRE MESH

BAB V HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

TINJAUAN KUAT LENTUR DINDING PANEL BATU APUNG DENGAN PENULANGAN BAMBU

Transkripsi:

TINJAUAN KUALITAS GENTENG BETON SEBAGAI PENUTUP ATAP DENGAN BAHAN TAMBAH SERAT SABUT KELAPA Naskah Publikasi untuk memenuhi sebagian persyaratan mencapai derajat Sarjana S-1 Teknik Sipil diajukan oleh : ANGGUN WORO ARIYANI NIM : D 100 110 051 NIRM : 11.6.106.03010.5.00051 PROGRAM STUDI TEKNIK SIPIL FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA 2015

TINJAUAN KUALITAS GENTENG BETON SEBAGAI PENUTUP ATAP DENGAN BAHAN TAMBAH SERAT SABUT KELAPA Anggun Woro Ariyani Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Surakarta, Jl. A.Yani Pabelan Kartasura Tromol Pos 1. Surakarta, Kode Pos 57102 Telp (0271) 717417 e-mail : anggun08_qyoet@yahoo.com ABSTRAKSI Semakin pesatnya pembangunan yang dilakukan maka sangat dibutuhkan bahan penutup atap yang baik dan memenuhi persyaratan kuat, ringan, dan kedap air. Genteng beton merupakan salah satu penutup atap yang baik, namun harganya mahal jika dibandingkan genteng lain dan termasuk penutup atap yang cukup berat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan serat sabut kelapa terhadap besar beban lentur, ketahanan terhadap rembesan air, penyerapan air, keseragaman ukuran, dan kualitas genteng beton tanpa bahan tambah dan dengan bahan tambah serat sabut kelapa. Perbandingan antara semen portland, kapur mill, dan pasir pada komposisi campuran genteng beton yaitu 1 PC : 2 KM : 2,5 PS. Sedangkan persentase penambahan serat sabut kelapa 0%; 1%; 1,5%; 2%; 2,5% dari berat pasir. Analisis data dilakukan dengan menghitung rata-rata hasil pengujian kemudian dibandingkan dengan persyaratan SNI 0096-2007. Hasil pengujian sifat tampak luar genteng beton permukaan atasnya mulus, siku, tidak terdapat retak, atau cacat lainnya. Hasil uji ukuran genteng beton P = 420 mm, L = 329 mm, tebal bagian yang rata = 9,56 mm, tebal penumpangan = 9,86 mm, panjang kaitan = 50,8 mm, lebar kaitan = 12 mm, tinggi kaitan = 11,5 mm, lebar penumpangan = 80,2 mm, kedalaman alur penumpangan = 29,6 mm, jumlah alur penumpangan 2. Hasil pengujian ketahanan terhadap rembesan (impermeabilitas) genteng beton dengan penambahan serat sabut kelapa 0%; 1% ; 1,5%; 2%; 2,5% semuanya tidak terjadi rembesan, hasil pengujian penyerapan air ( porositas) rata-rata genteng beton pada penambahan serat sabut kelapa 0% = 9,046%; 1% = 9,667%; 1,5% = 10,202%; 2% = 9,741%; 2,5% = 11,317%. Hasil pengujian penyerapan panas rata-rata pada persentase penambahan serat sabut kelapa 0% = 82,54%; 1% = 80,88%; 1,5% = 77,98%; 2% = 78,60%; 2,5% = 80,18%. Hasil pengujian beban lentur rata-rata pada persentase penambahan serat sabut kelap 0% = 103,23 kg; 1% = 107,59 kg; 1,5% = 116,32 kg; 2% = 119,22 kg; 2,5% = 126,49 kg. Dari hasil pengujian tersebut maka dapat disimpulkan bahwa semakin banyak persentase serat yang ditambahkan dalam genteng beton maka semakin besar beban lentur yang dihasilkan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa genteng beton dengan penambahan serat sabut kelapa sudah memenuhi SNI 0096-2007 dari segi ketahanan terhadap rembesan (impermeabilitas), sebagian porositas, sifat tampak, dan ukuran. Sedangkan dari segi karakteristik beban lentur, penyerapan panas, dan sebagian porositas belum memenuhi. Kata kunci : bahan tambah, genteng beton, sabut kelapa

PENDAHULUAN Latar Belakang Masalah Pembangunan yang semakin pesat maka sangat dibutuhkan penutup atap yang baik. Penutup atap yang baik dapat memenuhi persyaratan SNI, antara lain harus kuat, ringan, dan kedap air. Genteng beton merupakan salah satu penutup atap yang baik dan cukup berat, sehingga membutuhkan konstruksi rangka atap yang kuat. Salah satu usaha untuk memperbaiki sifat kurang baik dari genteng beton adalah dengan menambahkan serat ke dalam adukan beton agar beton lebih ringan. Serat sabut kelapa dipilih sebagai bahan tambah dalam adukan beton, karena serabut kelapa merupakan serat yang cukup kuat, bersifat ringan, dan mempunyai kuat tarik yang baik. Dengan sifat tersebut maka penambahan serat sabut kelapa diharapkan mampu meningkatkan kualitas genteng dan memberikan nilai tambah baik secara ekonomi maupun pemecahan masalah pencemaran lingkungan oleh serat alam sabut kelapa. Rumusan Masalah Dalam penelitian ini dapat diambil rumusan masalah sebagai berikut : 1. Berapa besar beban lentur ratarata genteng beton dari setiap variasi penambahan serat sabut kelapa 0%; 1%; 1,5%; 2%; dan 2,5% dari berat pasir? 2. Bagaimana rembesan air (impermeabilitas) genteng beton dari setiap variasi penambahan serat sabut kelapa 0%; 1%; 1,5%; 2%; dan 2,5% dari berat pasir? 3. Berapa persentase penyerapan air (porositas) genteng beton dari setiap variasi penambahan serat sabut kelapa 0%; 1%; 1,5%; 2%; dan 2,5% dari berat pasir? 4. Bagaimana sifat tampak genteng beton genteng beton dari setiap variasi penambahan serat sabut kelapa 0%; 1%; 1,5%; 2%; dan 2,5% dari berat pasir? 5. Bagaimana keseragaman ukuran genteng beton untuk setiap variasi penambahan serat sabut kelapa 0%; 1%; 1,5%; 2%; dan 2,5% dari berat pasir? 6. Berapa nilai penyerapan panas rata-rata genteng beton dari setiap variasi penambahan serat

sabut kelapa 0%; 1%; 1,5%; 2%; dan 2,5% dari berat pasir? 7. Bagaimana kualitas genteng beton tanpa bahan tambah dan genteng beton dengan penambahan serat sabut kelapa? Tujuan Penelitian Penelitian ini bertujuan untuk : 1. Mengetahui beban lentur ratarata genteng beton dari setiap variasi penambahan serat sabut kelapa 2. Mengetahui rembesan air (impermeabilitas) genteng beton dari setiap variasi penambahan serat sabut kelapa 3. Mengetahui persentase penyerapan air ( porositas) genteng beton dari setiap variasi penambahan serat sabut kelapa 4. Mengetahui sifat tampak genteng beton genteng beton dari setiap variasi penambahan serat sabut kelapa 5. Mengetahui keseragaman ukuran genteng beton untuk setiap variasi penambahan serat sabut kelapa 6. Mengetahui nilai penyerapan panas rata-rata genteng beton dari setiap variasi penambahan serat sabut kelapa 7. Mengetahui kualitas genteng beton tanpa bahan tambah dan genteng beton dengan penambahan serat sabut kelapa Manfaat Penelitian Manfaat yang dapat diambil dalam penelitian ini adalah : 1. Menjadi informasi tentang pemanfaatan serat sabut kelapa sebagai bahan tambah genteng beton. 2. Hasil penelitian ini dapat dijadikan bahan referensi untuk penelitian lebih lanjut. Batasan Masalah Batasan masalah dalam penelitian ini sebagai berikut : 1. Sabut kelapa dipotong-potong dengan panjang ±1-2 cm dengan persentase penambahan 0%; 1%; 1,5%; 2%; dan 2,5% dari berat pasir. 2. Semen yang digunakan adalah semen merk Gresik. 3. Pasir berasal dari dari Kaliworo Klaten. 4. Kapur mill dibeli di toko bangunan daerah Tasikmadu

5. Air yang digunakan adalah air dari pabrik genteng daerah Tasikmadu-Karanganyar 6. Faktor air semen (FAS) yang digunakan 0,47 7. Besar tekanan hidrolis pada alat press 75-100 8. Genteng beton yang diuji berumur 28 hari dengan jumlah benda uji masing-masing 3 buah. 9. Jenis genteng beton yang digunakan adalah Garuda besar 10. Pengujian yang akan dilakukan adalah pengujian beban lentur, rembesan air, penyerapan air, sifat tampak, ukuran genteng, dan penyerapan panas genteng beton. 11. Perbandingan kualitas genteng berasal dari tiga produksi pabrik, yaitu Restu Adi (RA), Marwani Indah (MI) dan Mutiara (MU) TINJAUAN PUSTAKA Genteng Genteng dibuat dengan cara mencampur pasir, semen dan air, diaduk sampai homogen lalu dicetak. Sebagai bahan susun genteng beton dapat ditambahkan kapur. Berikut macam-macam genteng atau penutup atap yang sering digunakan : 1. Genteng Tanah Liat 2. Genteng Keramik 3. Genteng Beton Kualitas Genteng Syarat Mutu Genteng Menurut SNI 0096-2007 adalah : a. Permukaan atas genteng mulus, tidak ada retak ataupun cacat lainnya b. Ukuran bagian genteng beton Bagian yang diuji - Tebal : Bagian yang rata Penumpangan - Kaitan : Panjang Lebar Tinggi - Penumpangan: Lebar Kedalaman alur Jumlah alur Persyaratan (mm) Min. 8 Min. 6 Min. 30 Min. 12 Min. 9 Min. 25 Min. 3 Min. 1 c. Beban lentur minimal yang haris ditahan genteng beton Tinggi profil (mm) Lebar penutup (mm) Beban lentur (N) 300 Genteng Interlok Profil t > 20 20 t 5 200 300 200 2000 1400 1400 1000

d. Daya serap air tidak boleh lebih dari 10% e. Tidak boleh terjadi rembesan pada genteng selama 20 jam ± 5menit f. Mencantumkan merk atau logo dagang pabrik LANDASAN TEORI Bahan Pembuat Genteng Beton 1. Semen Portland Semen Portland adalah semen hidrolis yang didapat dengan cara menggiling klinker (PUBI, 1982). 2. Pasir Pasir adalah butiran halus yang dihasilkan dari desintregrasi batuan alam (Tjokrodimuljo, 1996). 3. Kapur mill Kapur Mill adalah bahan bangunan yang dihasilkan dari batu kapur yang dibakar sampai menjadi klinker dan digiling sehingga menjadi bubuk halus (PUBI, 1982). 4. Air Persyaratan air menurut PUBI (1982) adalah air harus bersih, tidak mengandung lumpur, minyak, garam-garam yang dapat larut dan merusak beton. 5. Sabut Kelapa (Suhardiyono dalam Wahyudi, 2013) menyebutkan bahwa serabut kelapa adalah bahan berserat dengan ketebalan sekitar 5 cm. Buah kelapa terdiri atas serabut 35%, tempurung 12%, daging buah 28%, dan air buah 25%. Adapun sabut kelapa terdiri atas 78% dinding sel dan 22,2% rongga. Setiap butir kelapa mengandung serat 75% dari sabut dan gabus 25% dari sabut. METODE PENELITIAN Metode Penelitian Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen Tempat Penelitian Pembuatan benda uji genteng di Tasikmadu-Karanganyar. Pengujian genteng beton di Laboratorium Bahan Bangunan Program Studi Teknik Sipil Universitas Muhammadiyah Surakarta. A. Variabel Kajian a. Variabel bebas. 1) 1 PC : 2 KM : 2,5 PS +0% dari berat pasir 2) 1 PC : 2 KM : 2,5 PS + 1% dari berat pasir 3) 1 PC : 2 KM : 2,5 PS + 1,5% dari berat pasir 4) 1 PC : 2 KM : 2,5 PS + 2% dari berat pasir

5) 1 PC : 2 KM : 2,5 PS + 2,5% dari berat pasir b. Variabel terikat Beban lentur, Rembesan air (impermeabilitas), Penyerapan air ( porositas), Sifat tampak, Ukuran dan Penyerapan panas. c. Variabel pengendali 1) Proses pencampuran bahan menggunakan cara manual. 2) Perendaman genteng beton selama 14 hari. Benda Uji Pada penelitian bentuk benda uji genteng beton yaitu jenis garuda besar Alat Pengujian Peralatan yang digunakan dalam penelitian ini antara lain sebagai berikut : timbangan, jangka sorong, meteran, oven, ayakan dan mesin vibrator, gunting, mistar, picknometer, gelas ukur, alumunium foil, Mesin kuat lentur, cetok, bak perendam, cetakan genteng, dsb. Proses Pembuatan Genteng Beton 1. Tahap persiapan Penyiapan bahan dan alat 2. Pengujian Karakteristik Bahan Susun Genteng Beton (pasir, kapur, semen, sabut kelapa) 3. Pencampuran dan Pengadukan 4. Pencetakan Atau Pengepresan Genteng Beton 5. Pengeringan 6. Perawatan Benda Uji Genteng Beton Pengujian Benda Uji Genteng Beton 1. Pengujian Beban Lentur Genteng Beton Alat penguji terdiri dari sebuah alat uji lentur yang dapat memberikan beban secara teratur dan merata. Tatakan dan papan penekan terbuat dari kayu dengan lebar 20 mm yang salah satu sisinya dibuat lekukan sesuai dengan bentuk genteng beton dan dilekatkan pada genteng beton. 2. Pengujian Rembesan Air (impermeabilitas) Pengujian rembesan dengan cara meletakkan mal berbentuk persegi panjang yang terbuat dari seng pada permukaan genteng, kemudian diisi air setinggi 5 cm dan ditunggu ± 20 jam. 3. Pengujian Penyerapan air (Porositas) Genteng beton di oven 24 jam dan ditimbang, lalu direndam dalam

air 24 jam. Kemudian di lap dengan kain dan ditimbang 4. Pengujian Sifat Tampak Beton Di uji sifat tampaknya, ada retakan atau tidak. 5. Pengujian Ukuran Genteng Beton Pengujian ini meliputi tebal, kaitan dan penumpang. 6. Pengujian Penyerapan Panas Genteng Beton Genteng dimasukkan dalam kotak kayu yang telah dilapisi alumunium foil. kemudian sisi atas dan sisi bawah diberi termometer, sedangkan penutupnya diberi 2 buah lampu masing-masing 60 watt. Tahap Pelaksanaan Pengujian Pelaksanaan pengujian dibagi menjadi lima tahap sebagai berikut :

Analisis Data 1. Karakteristik Pasir, Kapur Mill, Semen dan Serat a. Berat jenis ρ pasir, kapur mill, semen, serabut kelapa = b. Berat satuan γ sat pasir, kapur mill, semen, serabut kelapa = c. Kadar air W pasir, kapur, serabut = 100% 2. Karakteristik Genteng Beton a. Beban lentur genteng beton diperoleh dari beban maksimal yang mampu ditahan oleh genteng beton. b. Rembesan air ( impermeabilitas) genteng beton tidak boleh ada tetesan air dari bawah genteng dalam waktu 20 jam ± 5 menit. c. Penyerapan air (porositas) dapat dihitung dengan rumus : d.sifat tampak genteng beton apakah terdapat retak-retak, tidak mulus e.ukuran merupakan persentase tebal genteng, tebal penumpang genteng, serta panjang, lebar, dan tinggi. f. Penyerapan panas dihitung dengan menggunakan rumus : 100% HASIL PENGUJIAN Pengujian bahan yang dilakukan menghasilkan data sebagai berikut : 1. Karakteristik Semen Portland a. Hasil pengujian berat jenis semen diperoleh hasil 3,15 b. Hasil pengujian berat satuan semen diperoleh hasil 1,073 gram/cm 3 2. Karakteristik Pasir a. Hasil pemeriksaan berat jenis pasir diperoleh berat jenis pasir 2,68 b. Hasil pemeriksaan berat satuan pasir diperoleh berat satuan pasir 1,422 gr/cm 3. c. Hasil pemeriksaan kadar air pasir diperoleh kadar air pasir 4,357%. d. Hasil pemeriksaan distribusi ukuran butir (gradasi pasir), diperoleh nilai modulus halus butir (mhb) pasir 3,40

Tabel 5.1 Pengujian Gradasi Pasir Ukuran Persen Kumulatif Berat Berat Tertinggal Berat Persen Ayakan Tertinggal Lolos (gram) Tertinggal (%) (mm) (%) (%) 9,5 0 0 0 100 4,75 3 0,66 0,66 99,34 2,36 42 9,21 9,87 90,13 1,18 66 14,47 24,34 75,66 0,60 124 27,19 51,54 48,46 0,30 88 19,30 70,83 29,17 0,15 54 11,84 82,68 17,32 Pan 79 17,32 100-456 100 339,91 3. Karakteristik Kapur Mill a. Hasil pemeriksaan berat jenis kapur, diperoleh berat jenis kapur 1,93 b. Hasil pemeriksaan berat satuan kapur diperoleh berat satuan kapur 1,183 gram/cm 3 c. Hasil pemeriksaan kadar air kapur, diperoleh kadar air 0,85 % 4. Karakteristik Sabut Kelapa a. Hasil pemeriksaan berat jenis sabut kelapa diperoleh berat jenis 0,487 b. Hasil pemeriksaan berat satuan sabut kelapa diperoleh berat satuan 0,285 gram/cm 3 c. Dari hasil pemeriksaan kadar air sabut kelapa diperoleh kadar air yaitu 5,02% 5. Karakteristik Genteng Beton Pemeriksaan karakteristik genteng beton yang dilakukan dalam pengujian ini adalah pemeriksaan sifat tampak genteng beton, ukuran, beban lentur, penyerapan air (porositas), rembesan (impermeabilitas), dan penyerapan panas. Diuraikan sebagai berikut :

1. Pengujian Sifat Tampak Genteng Beton Tidak terdapat perbedaan antara sifat tampak genteng beton dengan bahan tambah, genteng beton tanpa bahan tambah dan genteng beton produksi pabrik RA, MI dan MU telah memenuhi persyaratan SNI 0096-2007. 2. Pengujian Ukuran Genteng Beton Dari hasil pengujian ukuran genteng beton tidak menunjukkan ukuran yang kurang dari batas minimum. 3. Pengujian Rembesan Genteng Beton (impermeabilitas) Dari hasil pengujian menunjukkan bahwa tidak terdapat tetesan air akibat rembesan sehingga memenuhi SNI 0096-2007 4. Pengujian Porositas Genteng Beton Hasil pengujian penyerapan air (porositas), genteng dengan bahan tambah sabut kelapa variasi 1,5% dan 2,5% memiliki daya serap air lebih dari 10% sehingga tidak memenuhi persyaratan SNI 0096-2007. 5. Pengujian Serapan Panas Genteng Beton Pengujian serapan panas pada genteng beton belum memenuhi persyaratan koefisiensi serapan kalor yaitu antara 70-75%. 6. Pengujian Beban Lentur Genteng Beton Dari hasil pengujian beban lentur genteng beton dengan bahan tambah maupun tanpa bahan tambah menunjukkan genteng beton produksi pabrik Mutiara memenuhi SNI 0096-2007 karena memiliki karakteristik beban lentur minimum 2000 N. Dalam perhitungan standar deviasi (S d ), jumlah benda uji (n) tidak dikurangi 1 karena penelitian ini hanya menggunakan tiga buah sampel genteng beton. Dimana jika n-1 digunakan jika jumlah sampel genteng beton minimal 10 buah.

Beban Rata-rata (kg) 130 120 110 100 90 80 Grafik Rata-Rata Beban Lentur 0 0.5 1 1.5 2 2.5 3 Persentase sabut kelapa (%) Perhitungan karakteristik genteng beton menggunakan rumus : S d = Σ( - ) dengan : S d : Standar deviasi F c : Karakteristik beban lentur (N) F i : Beban lentur masing-masing benda uji (N) F : Beban lentur rata-rata (N) n : jumlah benda uji 1. Karakteristik beban lentur (F c ) 0% = (,, ) (,, ) (,, ) = 20,55 N = 1032,3 1,64 x 20,5 = 998,59 N 2. Karakteristik beban lentur (F c ) 1% = (,, ) (,, ) (,, ) = 54,42 N = 1075,9 1,64 x 54,42= 986,65 N 3. Karakteristik beban lentur (F c ) 1,5%

= (,, ) (,, ) (,, ) = 108,79 N = 1163,2 1,64 x 108,79= 984,78 N 4. Karakteristik beban lentur (F c ) 2% = (,, ) (,, ) (,, ) = 108,80N = 1192,2 1,64 x 108,80= 1013,76 N 5. Karakteristik beban lentur (F c ) 2,5% = (,, ) (,, ) (,, ) = 94,23 N = 1264,9 1,64 x 94,23= 1110,36 N 6. Karakteristik beban lentur (F c ) RA = (,, ) (,, ) (,, ) = 148,26 N = 1541,2 1,64 x 148,26= 1298,06 N 7. Karakteristik beban lentur (F c ) MI = (,, ) (,, ) (,, ) = 20,55N = 1163,2 1,64 x 20,55= 1129,49 N 8. Karakteristik beban lentur (F c ) Mutiara = (,, ) (,, ) (,, ) = 474,23 N = 3722,1 1,64 x 474,23= 2944,36 N

KESIMPULAN DAN SARAN Kesimpulan 1. Genteng beton dengan bahan tambah sabut kelapa maupun genteng beton tanpa bahan tambah dan genteng beton produksi pabrik menghasilkan kualitas genteng beton yang baik, tidak terjadi perbedaan sifat tampaknya. Dari segi ukuran juga tidak terjadi perbedaan yang cukup signifikan. ditinjau dari sifat tampak dan ukuran genteng maka sudah memenuhi persyaratan sesuai SNI 0096 : 2007. 2. Karakteristik beban lentur genteng beton untuk keempat variasi penambahan sabut kelapa dan untuk produksi pabrik tersebut hanya genteng beton produksi pabrik Mutiara yang memenuhi persyaratan SNI 0096 : 2007. 3. Pengujian terhadap ketahanan rembesan air ( impermeabilitas) genteng beton untuk keempat variasi penambahan sabut kelapa dan produksi pabrik tidak terjadi rembesan di bawah genteng sehingga sudah memenuhi persyaratan SNI 0096: 2007 4. Pengujian penyerapan air (porositas) genteng beton untuk keempat variasi penambahan sabut kelapa dan genteng beton produksi pabrik, hanya variasi 1,5% dan 2,5% yang tidak memenuhi persyaratan SNI 0096 : 2007 5. Pengujian terhadap penyerapan panas genteng beton untuk keempat variasi penambahan sabut kelapa dan genteng beton produksi pabrik, semuanya tidak memenuhi persyaratan pengujian fisika bahan. 6. Genteng beton dengan bahan tambah sabut kelapa menghasilkan genteng beton yang lebih tipis dan ringan. Saran-saran 1. Untuk penelitian selanjutnya sebaiknya dicoba menggunakan fly ash dalam campuran genteng beton. 2. Untuk penelitian selanjutnya perlu dilakukan pengujian kekuatan dari sabut kelapa DAFTAR PUSTAKA Cahyani, S. 2011. Analisis Kualitas Genteng Beton Dengan Penambahan Serat Agel Dan Pengurangan Pasir, Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik

Universitas Negeri Yogyakarta. Departemen Pekerjaan Umum. 1982. Peraturan Umum untuk Bahan Bangunan di Indonesia (PUBI 1982), Direktorat Penyelidikan Masalah Bangunan, Bandung. Departemen Pekerjaan Umum, 2007. Genteng Beton, SNI 0096-2007, Jakarta. Dwiyono. (2000). Perbedaan Mutu Genteng Beton yang Dihasilkan Dengan Penambahan Serat Sabut Kelapa dan Pengurangan Pasir Sesuai Prosentase Serat yang Ditambahkan. Yogyakarta: Skripsi, Jurusan Pendidikan Teknik Bangunan, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Yogyakarta. Irawan, Dedi. 2012. Tinjauan Kualitas Genteng Beton Sebagai Penutup Atap Dengan Bahan Tambah Serbuk Gergaji Kayu Akasia, Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Surakarta. Mulyono, 2003. Teknologi Beton. Yogyakarta: Andi Pambudi, Warih. (2005). Pengaruh Penambahan Serat Ijuk dan Pengurangan Pasir Terhadap Beban Lentur dan Berat Jenis Genteng Beton. Semarang : Skripsi, Jurusan Teknik Sipil, Universitas Negeri Semarang. Supatmi. 2011. Analisis Kualitas Genteng Beton Dengan Penambahan Serat Ijuk Dan Pengurangan Pasir, Jurusan Teknik Sipil FakultasTeknik Universitas Negeri Yogyakarta. Tjokrodimuljo, K. 1996. Teknologi Beton, Yogyakarta.