IMPLEMENTASI VISIBLE WATERMARKING DAN STEGANOGRAFI LEAST SIGNIFICANT BIT PADA FILE CITRA DIGITAL

dokumen-dokumen yang mirip
ALGORITMA LEAST SIGNIFICANT BIT UNTUK ANALISIS STEGANOGRAFI

Perancangan Aplikasi Penyembunyian Pesan Teks Terenkripsi Pada Citra Digital Dengan Metode Least Significant Bit (LSB)

* Kriptografi, Week 13

STEGANOGRAFI DENGAN METODE PENGGANTIAN LEAST SIGNIFICANT BIT (LSB)

BAB I PENDAHULUAN 1.1. LATAR BELAKANG

Grafik yang menampilkan informasi mengenai penyebaran nilai intensitas pixel-pixel pada sebuah citra digital.

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

BAB II LANDASAN TEORI

STEGANOGRAPHY CHRISTIAN YONATHAN S ELLIEN SISKORY A. 07 JULI 2015

Stenografi dan Watermarking. Esther Wibowo Erick Kurniawan

ANALISIS METODE MASKING-FILTERING DALAM PENYISIPAN DATA TEKS

BAB 1 PENDAHULUAN Latar Belakang Masalah

APLIKASI STEGANOGRAFI UNTUK PENYISIPAN PESAN

BAB 2 TINJAUAN TEORETIS

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

Pendahuluan. Media Penampung Data yang akan disembunyikan

ijns.org Indonesian Journal on Networking and Security - Volume 5 No 3 Agustus 2016

APLIKASI STEGANOGRAFI UNTUK MENJAGA KERAHASIAAN INFORMASI MENGGUNAKAN BAHASA PEMROGRAMAN JAVA

Implementasi Steganografi Pesan Text Ke Dalam File Sound (.Wav) Dengan Modifikasi Jarak Byte Pada Algoritma Least Significant Bit (Lsb)

BAB 2 LANDASAN TEORI

PROTEKSI KEAMANAN DOKUMEN SERTIFIKAT FILE JPEG PADA PERGURUAN TINGGI DENGAN MENGGUNAKAN STEGANOGRAFI DAN KRIPTOGRAFI

BAB 2 LANDASAN TEORI. 2.1 Kriptografi

PENERAPAN STEGANOGRAFI PADA SEBUAH CITRA

PENGGUNAAN KRIPTOGRAFI DAN STEGANOGRAFI BERDASARKAN KEBUTUHAN DAN KARAKTERISTIK KEDUANYA

PENERAPAN METODE MOST SIGNIFICANT BIT UNTUK PENYISIPAN PESAN TEKS PADA CITRA DIGITAL

IMPLEMENTASI STEGANOGRAFI MENGGUNAKAN METODE LEAST SIGNIFICANT BIT (LSB) DALAM PENGAMANAN DATA PADA FILE AUDIO MP3

PENGGUNAAN METODE LSB DALAM MELAKUKAN STEGANOGRAFI PADA MEDIA GAMBAR DIGITAL DENGAN MENGGUNAKAN MATLAB

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

Aplikasi Steganografi Menggunakan LSB (Least Significant Bit) dan Enkripsi Triple Des Menggunakan Bahasa Pemrograman C#

Steganografi. Pesan rahasia: Lari jam satu. Pengantar: Prisoner s Problem. Bob. Alice. Fred

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. pesan di dalam media tersebut. Kata steganografi (steganography) berasal

APLIKASI PENGAMANAN DATA DENGAN TEKNIK STEGANOGRAFI

PENGGUNAAN KRIPTOGRAFI DAN STEGANOGRAFI BERDASARKAN KEBUTUHAN DAN KARAKTERISTIK KEDUANYA

Tanda Tangan Digital Untuk Gambar Menggunakan Kriptografi Visual dan Steganografi

APLIKASI PENGAMANAN DATA TEKS PADA CITRA BITMAP DENGAN MENERAPKAN METODE LEAST SIGNIFICANT BIT (LSB)

TEKNIK PENYEMBUNYIAN PESAN TEKS PADA MEDIA CITRA GIF DENGAN METODE LEAST SIGNIFICANT BIT (LSB)

BAB I PENDAHULUAN. Perkembangan teknologi informasi (TI) saat ini memberikan kemudahan

ALGORITMA LEAST SIGNIFICANT BIT UNTUK ANALISIS STEGANOGRAFI

Implementasi Penyembunyian Informasi pada Citra Digital dengan Menggunakan Metode Least Significant Bit(Lsb)

BAB I PENDAHULUAN. kecepatan koneksi menggunakan saluran yang aman ini cenderung lambat.

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. paling populer di dunia. Internet memiliki banyak fasilitas dan kemudahan

BAB III ANALISIS DAN DESAIN SISTEM

BAB I PENDAHULUAN. Dalam Perkembangan teknologi informasi, keamanan data adalah hal

BAB 1 PENDAHULUAN. kebutuhan bagi sebagian besar manusia. Pertukaran data dan informasi semakin

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

ENKRIPSI AFFINE CIPHER UNTUK STEGANOGRAFI PADA ANIMASI CITRA GIF

EKSPLORASI STEGANOGRAFI : KAKAS DAN METODE

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

1.1 LATAR BELAKANG I-1

BAB 2 LANDASAN TEORI

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah

TEKNIK STEGANOGRAPHY DENGAN METODE LEAST SIGNIFICANT BIT (LSB)

BAB III ANALISIS DAN DESAIN SISTEM

BAB I APLIKASI STEGANOGRAFI LSB (LEAST SIGNIFICANT BIT) MODIFICATION UNSUR WARNA MERAH PADA DATA CITRA DIGITAL

BAB II LANDASAN TEORI

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA

Penerapan Steganografi Metode Least Significant Bit (LSB) dengan Invers Matriks Pada Citra Digital

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN. Steganografi BPCS bekerja dengan cara menggantikan bit-plane noise like

1.1 Latar Belakang Sejak zaman dahulu, pentingnya kerahasiaan suatu informasi telah menjadi suatu perhatian tersendiri. Manusia berusaha mencari cara

STMIK GI MDP. Program Studi Teknik Informatika Skripsi Sarjana Komputer Semester Genap Tahun 2009/2010

APLIKASI VIDEO STEGANOGRAPHY DENGAN METODE LEAST SIGNIFICANT BIT (LSB)

BAB 2 LANDASAN TEORI

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA

STEGANOGRAFI DALAM GAMBAR BEREKSTENSI BMP MENGGUNAKAN METODE CHAOTIC LEAST SIGNIFICANT BIT

BAB III ANALISIS DAN PERANCANGAN

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

KONSEP PENYANDIAN FILE JPEG DENGAN MENGGUNAKAN METODE LSB

KEAMANAN DATA DENGAN MENGGUNAKAN ALGORITMA RIVEST CODE 4 (RC4) DAN STEGANOGRAFI PADA CITRA DIGITAL

BAB 1 PENDAHULUAN. untuk mengirimkan pesan, tetapi juga bisa menggunakan layanan yang tersedia di

BAB IV IMPLEMENTASI DAN PEMBAHASAN

IMPLEMENTASI PENGAMANAN DATA DAN INFORMASI DENGAN METODE STEGANOGRAFI LSB DAN ALGORITMA KRIPTOGRAFI AES

BAB II LANDASAN TEORI

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

Aplikasi Steganografi Untuk Penyisipan Data Teks Ke dalam Citra Digital. Temmy Maradilla Universitas Gunadarma

BAB I PENDAHULUAN. 1. aa

BAB I PENDAHULUAN I-1

PERANCANGAN APLIKASI DIGITAL AUDIO WATERMARKING DENGAN METODE LOW BIT CODING. Ardi Firmansyah Teknik Informatika

PENGAMANAN PESAN TEKS MENGGUNAKAN TEKNIK STEGANOGRAFI SPREAD SPECTRUM BERBASIS ANDROID

BAB I PENDAHULUAN I.1 Latar Belakang Masalah

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

PENGOLAHAN CITRA DAN STEGANOGRAFI DENGAN METODE LSB

BAB I PENDAHULUAN. melalui media internet ini. Bahkan terdapat layanan internet seperti SoundCloud,

RANCANG BANGUN IMPLEMENTASI STEGANOGRAFI AUDIO MENGGUNAKAN METODE LEAST SIGNIFICANT BIT (LSB) DENGAN KOMBINASI ALGORITMA BLOWFISH

BAB 2 TINJAUAN TEORITIS

BAB I PENDAHULUAN. diakses dengan berbagai media seperti pada handphone, ipad, notebook, dan sebagainya

Pengamanan Data Teks dengan Kriptografi dan Steganografi Wawan Laksito YS 5)

STEGANOGRAFI, MENYEMBUNYIKAN PESAN ATAU FILE DALAM GAMBAR MENGGUNAKAN COMMAND/DOS

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. disadap atau dibajak orang lain. Tuntutan keamanan menjadi semakin kompleks, maka harus dijaga agar tidak dibajak orang lain.

Bab I Pendahuluan 1 BAB I PENDAHULUAN

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA

Perbandingan Steganografi pada Citra Gambar Graphics Interchange Format dengan Algoritma Gifshuffle dan Metode Least Significant Bit

BAB I PENDAHULUAN. orang lain. Tuntutan keamanan menjadi semakin kompleks, apalagi bila data itu dikirimkan, dan

WATERMARKING DENGAN QRCODE DIGUNAKAN UNTUK VERIFIKASI PADA WEBSITE

BAB 1 PENDAHULUAN Latar belakang

APLIKASI KEAMANAN DATA DENGAN TEKNIK STEGANOGRAFI MENGGUNAKAN METODE END OF FILE (EOF)

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

BAB 2 LANDASAN TEORI

BAB I PENDAHULUAN. Informasi merupakan suatu hal yang sangat penting dalam. kehidupan kita. Seperti dengan adanya teknologi internet semua

Transkripsi:

IMPLEMENTASI VISIBLE WATERMARKING DAN STEGANOGRAFI LEAST SIGNIFICANT BIT PADA FILE CITRA DIGITAL Sri Wahyuningsih 1, Theodora V.D Pandex 2, Vanessa Stefanny 3 1, 2,3) Program Studi Magister Ilmu Komputer, Program Pascasarjana, Universitas Budi Luhur Jl. Raya Ciledug, Petukangan Utara, Pesanggrahan, Jakarta Selatan 12260 Telp. (021) 5853753, Fax. (021) 5869225 1 wiwiewahyuningsih@gmail.com, 2 ernionduzt@gmail.com, 3 fannybataona@gmail.com ABSTRAK Kejahatan dalam pemalsuan maupun upaya merusak suatu data digital sudah marak terjadi dewasa ini. Oleh karena itu diperlukan adanya upaya perlindungan keamanan data terutama saat terjadi pertukaran informasi. Steganografi merupakan salah satu cara mengamankan data dengan melakukan penyisipan pesan pada media penampung tertentu berupa citra digital dengan metode khusus. Selain itu, terdapat juga metode yang hampir serupa dengan steganografi yaitu teknik watermarking. Watermarking adalah suatu teknik memberi tanda keaslian pada suatu data. Penerapan steganografi dan watermarking dapat menggunakan berbagai macam metode sehingga keamanan lebih terjamin. Penulis akan melakukan steganografi dan watermarking pada data gambar dengan menggunakan teknik Least Significant Bit (LSB). Implementasi dilakukan dengan format gambar.jpg dan.bmp menggunakan program VB 6.0. Kata Kunci : Steganografi, LSB, Watermarking I. PENDAHULUAN Kemajuan teknologi dewasa ini memungkinkan adanya perkembangan pertukaran data yang terjadi dalam format yang beraneka macam. Kemajuan tersebut dapat pula berdampak akan adanya upaya percobaan pemalsuan data yang akan ditukar sehingga data atau media citra yang diterima tidak sama dengan yang dikirim. Hal ini tentunya menghasilkan kesalahpahaman dalam proses komunikasi pertukaran data. Untuk mengantisipasi terjadinya pemalsuan data selama proses komunikasi maka diperlukan suatu metode yang dapat memastikan keaslian data yang diterima oleh pihak penerima. Steganografi merupakan salah satu teknik yang dapat digunakan untuk melindungi data dari pemalsuan ataupun perbuatan merusak yang disengaja. Steganografi dipandang sebagai suatu teknik penyisipan pada media citra baik itu teks, audio maupun video. Pesan yang akan dikirim dapat berupa dokumen, gambar, audio maupun video. Pesan yang akan dikirim tersebut akan disisipkan ke sebuah media penampung dengan menggunakan metode tertentu. Media penampung dapat berupa gambar, audio, maupun video dengan ketentuan bahwa hasil penyisipan tidak mengubah tampilan media penampung jika dilihat dengan mata secara langsung sehingga pihak lain tidak dapat mengidentifikasi bahwa media tersebut mengandung pesan rahasia. Selain itu, teknik pengamanan data lainnya adalah teknik watermarking atau disebut juga proses menambahkan kode identifikasi secara permanen ke dalam data digital. Kode identifikasi tersebut dapat berupa teks, gambar, suara, atau video. Selain tidak merusak data digital produk yang akan dilindungi, kode yang disisipkan seharusnya memiliki ketahanan (robustness) dari berbagai pemrosesan lanjutan seperti pengubahan, transformasi geometri, kompresi, enkripsi, dan sebagainya. Sifat robustness berarti data watermark tidak terhapus akibat pemrosesan lanjutan tersebut. Dalam penelitian kali ini, penulis akan membahas proses steganografi dengan metode Least Bit Significant (LSB) yang digabungkan dengan teknik watermarking pada file gambar. Least Bit Significant digunakan sebagai metode yang paling sederhana dalam mempelari konsep steganografi. Pergantian bit-bit kurang signifikan pada media penampung dengan bit-bit pada file yang akan disisipkan merupakan inti dari proses steganografi dengan metode LSB. II. LANDASAN TEORI A. Steganografi Steganografi adalah suatu teknik untuk menyembunyikan informasi yang bersifat pribadi dengan sesuatu yang hasilnya akan tampak seperti informasi normal lainnya. Steganografi merupakan seni penyembunyian pesan ke dalam pesan lainnya sedemikian rupa sehingga tidak ada yang menyadari bahwa terdapat sesuatu di dalam pesan pembawa tersebut. Media yang digunakan pada umumnya merupakan suatu media yang berbeda dengan media pembawa informasi, dimana disinilah fungsi steganografi yaitu sebagai teknik penyamaran menggunakan media lain yang berbeda sehingga informasi rahasia dalam media awal tidak terlihat jelas. Steganografi (steganography) adalah ilmu dan seni menyembunyikan pesan rahasia (hiding message) sedemikian sehingga keberadaan (eksistensi) pesan tidak terdeteksi oleh indera manusia. Kata "steganografi" berasal dari bahasa Yunani steganos, yang artinya tersembunyi atau terselubung, dan graphein, menulis. Sehingga dapat disimpulkan bahwa steganografi adalah ilmu dan seni menulis atau menyembunyikan pesan ke dalam sebuah media sedemikian 140

rupa sehingga keberadaan pesan tidak diketahui atau tidak disadari oleh orang selain pengirim dan penerima pesan tersebut. Dalam melakukan teknik steganografi dibutuhkan dua aspek media yaitu sebagai penyimpan dan informasi rahasia yang akan disembunyikan. Metode steganografi sangat berguna jika digunakan pada steganografi komputer karena banyak format file digital yang dapat dijadikan media untuk menyembunyikan pesan. Steganografi digital menggunakan media digital sebagai wadah penampung, misalnya teks, citra, suara, dan video. Data rahasia yang disisipkan juga dapat berupa teks, citra, suara, atau video. Format yang biasa digunakan pada teknik steganografi di antaranya: Format image/gambar : bitmap (bmp), gif, pcx, jpeg, dll. Format audio : wav, voc, mp3, dll. Format lain : teks file, html, pdf, dll. Beberapa contoh media penyisipan pesan rahasia yang digunakan dalam teknik steganografi antara lain adalah : 1. Teks Penggunaan teks sebagai media penyisipan biasanya menggunakan teknik NLP sehingga teks yang telah disisipi pesan rahasia tidak akan mencurigakan untuk orang yang melihatnya. 2. Audio Format yang lumayan sering dipilih karena berukuran relatif besar. Sehingga dapat penggunaan media audio bisa menampung pesan rahasia dalam jumlah yang besar pula. 3. Citra Format citra adalah yang paling sering digunakan, karena format ini merupakan salah satu format yang sering digunakan dalam pertukaran informasi dalam dunia internet. Alasan lainnya adalah banyaknya tersedia algoritma metode steganografi untuk media penampung berupa citra. File citra pada komputer merupakan array bilangan yang merepresentasikan nilai intensitas cahaya yang bervariasi (pixel). Kumpulan pixel-pixel inilah yang membentuk suatu citra. Citra yang sering digunakan umum adalah citra 24 bit dan citra 8 bit (256 colors). Tabel 1. Citra dilihat dari ukuran bitnya Jumlah Bit Keterangan 1 binary-valued image (0 1) 8 gray level (0 255) 16 high color (216) 24 true color (224) 32 true color (232) Format gambar digital memiliki 2 parameter: spatial resolution : pixels x pixels color encoding : bits / pixel Misal: terdapat gambar berukuran 200 pixels x 200 pixels dengan color encoding 24 bits dengan R=8 bits, G=8 bits, B=8 bits per pixel, maka color encoding akan mampu mewakili 0.. 16.777.215 (mewakili 16 juta warna), dan ruang disk yang dibutuhkan = 200 * 200 * 3 byte (karena RGB) = 120.000 bytes = 120 KB atau 200 * 200 * 24 bits = 480000 bits. 4. Video Format ini jarang digunakan karena memang merupakan format dengan ukuran file yang relatif sangat besar sehingga mengurangi kepraktisannya dan juga kurangnya algoritma yang mendukung format ini. Steganografi yang dibahas di sini adalah penyembunyian data di dalam citra digital saja.meskipun demikian, penyembunyian data dapat juga dilakukan pada wadah berupa suara digital, teks, ataupun video. Penyembunyian data rahasia ke dalam citra digital akan mengubah kualitas citra tersebut. Kriteria yang harus diperhatikan dalam penyembunyian data adalah : 1. Fidelity : Mutu citra penampung tidak jauh berubah. Setelah penambahan data rahasia, citra hasil steganografi masih terlihat dengan baik. Pengamat tidak mengetahui kalau di dalam citra tersebut terdapat data rahasia. 2. Robustness : Data yang disembunyikan harus tahan terhadap manipulasi yang dilakukan pada citra penampung (seperti pengubahan kontras, penajaman, pemampatan, rotasi, perbesaran gambar, pemotongan (cropping), enkripsi, dan sebagainya). Bila pada citra dilakukan operasi pengolahan citra, maka data yang disembunyikan tidak rusak. 3. Recovery : Data yang disembunyikan harus dapat diungkapkan kembali (recovery). Karena tujuan steganografi adalah data hiding, maka sewaktu-waktu data rahasia di dalam citra penampung harus dapat diambil kembali untuk digunakan lebih lanjut. 4. Imperceptible : Keberadaan pesan rahasia tidak dapat dipersepsi. Gambar 1. Diagram Sistem Steganografi B. Least Significant Bit Metode LSB merupakan metode steganografi yang paling sederhana dan mudah diimplementasikan. Metode ini menggunakan citra digital sebagai covertext. Pada susunan bit di dalam sebuah byte (1 byte = 8 bit), ada bit yang paling berarti (most significant bit atau MSB) dan bit yang paling kurang berarti (least significant bit atau LSB). Sebagai contoh byte 141

11010010, angka bit 1 (pertama, digaris-bawahi) adalah bit MSB, dan angka bit 0 (terakhir, digaris-bawahi) adalah bit LSB. Gambar 2. LSB dan MSB Bit yang cocok untuk diganti adalah bit LSB, sebab perubahan tersebut hanya mengubah nilai byte satu lebih tinggi atau satu lebih rendah dari nilai sebelumnya. Misalkan byte tersebut menyatakan warna biru, maka perubahan satu bit LSB tidak mengubah warna biru tersebut secara berarti. Mata manusia tidak dapat membedakan perubahan kecil tersebut. Dapat diambil kesimpulan dari contoh 8 bit pixel, menggunakan LSB Insertion dapat secara drastic mengubah unsur pokok warna dari pixel. Ini dapat menunjukkan perbedaan yang nyata dari cover image menjadi stego image, sehingga tanda tersebut menunjukkan keadaan dari steganografi. Variasi warna kurang jelas dengan 24 bit image, bagaimanapun file tersebut sangatlah besar. Antara 8 bit dan 24 bit image mudah diserang dalam pemrosesan image, seperti cropping (kegagalan) dan compression (pemampatan). Keuntungan dari LSB Insertion adalah yang paling besar dari algoritma LSB ini adalah cepat dan mudah. Dan juga algoritma tersebut memiliki software steganografi yang mendukung dengan bekerja di antara unsur pokok warna LSB melalui manipulasi pallete (lukisan). C. Watermarking Data digital adalah salah satu jenis karya yang dilindungi, seperti software dan produk multimedia seperti teks, musik (dalam format MP3 atau WAV), gambar/citra (image), dan video digital (VCD). Selama ini penggandaan atas produk digital tersebut dilakukan secara bebas dan leluasa. Pemegang hak cipta dirugikan karena tidak mendapat royalti dari usaha penggandaan tersebut. Salah satu cara untuk melindungi hak cipta multimedia (gambar/foto, suara, teks, video) adalah dengan menyisipkan informasi ke dalam data multimedia tersebut dengan teknik watermarking. Informasi yang disisipkan ke dalam data multimedia disebut watermark, dan watermark dapat dianggap sebagai sidik digital (digital signature) atau stempel digital dari pemilik yang sah atas produk multimedia tersebut. Gambar 3 memperlihatkan sebuah gambar (image) paprika yang disisipi dengan watermark berupa gambar hitam putih yang menyatakan identifikasi pemiliknya (Shanty). Perhatikanlah bahwa setelah disisipi watermark, gambar paprika tetap kelihatan mulus, seolah-olah tidak pernah disisipi watermark sebelumnya. Sebenarnya tidaklah demikian, gambar paprika tersebut mengalami sedikit perubahan akibat watermarking, namun mata manusia mempunyai sifat kurang peka terhadap perubahan kecil ini, sehingga manusia sukar membedakan mana gambar yang asli dan mana gambar yang sudah disisipi watermark. Gambar 3. Memberi watermark pada citra peppers Proses penyisipan watermark ke dalam citra disebut encoding. Encoding, proses dapat disertai dengan pemasukan kunci atau tidak memerlukan kunci [1]. Kunci diperlukan agar watermark hanya dapat diekstraksi oleh pihak yang sah. Kunci juga dimaksudkan untuk mencegah watermark dihapus oleh pihak yang tidak berhak. Gambar 4. Proses Watermark pada Citra Digital D. Digital Watermarking Digital watermarking adalah teknik untuk menyisipkan informasi tertentu ke dalam sebuah data dengan suatu cara tertentu sehingga watermark itu sulit dirusak dan dihapus [2]. Secara garis besar, watermark terbagi menjadi dua tipe, yaitu visible watermark dan invisible watermark [3]. Visible watermark merupakan salah satu jenis yang dapat terlihat oleh indera manusia. Visible watermark bersifat sangat robust karena keberadaan watermark dapat dikenali dengan mudah dan biasanya sangat sulit untuk dihapus.watermark yang disisipkan dapat bersifat solid ataupun semi transparan, dan untuk memindahkannya membutuhkan cropping yang signifikan. III. KAJIAN SEBELUMNYA Beberapa penelitian mengenai steganografi dan watermarking sudah banyak dilakukan yang menjadi acuan bagi penelitian kali ini. Penelitian berjudul Teknik Watermarking Menggunakan Shifting LSB Untuk Proteksi Dokumen Dalam Dunia Pendidikan yang dilakukan oleh Wasilah dan Dona Yuliawati pada tahun 2015. Penelitian ini membahas proses penyisipan dan ekstraksi watermarking pada berbagai format citra gambar dengan metode LSB [4]. Penelitian berjudul Implementasi Watermarking pada Citra 142

Digital dengan Metode LSB yang dilakukan oleh Rina Septianingsih dari jurusan Teknik Informatika Universitas Gunadarma pada tahun 2012. Penelitian ini membahas tentang implementasi metode watermarking dengan metode LSB untuk melindungi data gambar dengan menggunakan aplikasi MATLAB [5]. Penelitian berjudul Steganografi Menggunakan Metode Least Significant Bit dengan Kombinasi Algoritma Kriptografi Vigenere dan RC4 yang dilakukan oleh Basuki Rahmat dan Muhammad Fairuzabadi dari jurusan Teknik Informatika Universitas PGRI Yogyakarta pada tahun 2010. Penelitian ini membahas tentang penggabungan metode kriptografi Vigenere dan RC4 yang terintegrasi dengan metode steganografi sebagai proteksi ganda pada data [6]. Penelitian berjudul Implementasi Teknik Steganografi dengan Metode LSB pada Citra Digital yang dilakukanoleh Putri Alatas dari jurusan Sistem Informasi Universitas Gunadarma pada tahun 2009. Penelitian ini membahas tentang implementasi metode steganografi dengan metode LSB pada citra digital [7]. Penelitian berjudul Implementasi Steganografi LSB dengan Enkripsi Vigenere Cipher pada Citra Jpeg yang dilakukanoleh Tri Cahyadi dari jurusan Teknik Elektro Universitas Diponegoro pada tahun 2012. Penelitian ini membahas tentang penyisipan pesan teks ke dalam berkas citra digital berformat jpeg dan mengekstraksi kembali pesan yang telah disembunyikan [8]. B. Proses Ekstraksi act Activ ity Ekstraksi Start Masukkan Kunci Stego Melakukan Ekstraksi Menampilkan Pesan Plainteks End Gambar 6.Diagram Aktivitas Ekstraksi C. Tampilan Program Untuk melakukan proses penyisipan data dilakukan dengan aplikasi dengan bahasa pemrograman VB 6.0. IV. IMPLEMENTASI A. Proses Penyisipan act Activ ity Penyisipan Start Pilih File Citra Penampung (All Images Format) Melakukan Proses Watermarking Menyimpan hasil Watermark Gambar 7. Tampilan Awal Aplikasi Gambar 7 menjelaskan bahwa aplikasi bisa di jalankan dengan memilih data informasi yang akan disisipkan dengan memilih Menu File-Open sehingga muncul kotak dialog seperti pada gambar 8. Masukkan Kunci Steganografi Masukkan Pesan Plainteks Melakukan Proses Steganografi Menyimpan Hasil Stego+Watermark End Gambar 5. Diagram Aktivitas Penyisipan (Encoding) Gambar 8. Kotak Dialog Memilih File Gambar 143

Gambar 8 yang akan menjadi media penampung dan dengan format gambar apa saja seperti.jpg,.png,.bmp, dll. Setelah memilih gambar maka selanjutnya picture box yang berisi kolom untuk mengisi kunci (key) dan pesan teks yang akan disisipkan (plaintext) akan aktif sehingga bisa melakukan pengisian kunci dan pesan yang akan disisipkan. Gambar 12. Hasil Akhir Citra Steganografi dan Watermarking Proses pengembalian pesan pada aplikasi dilakukan dengan memasukan kunci steganografi dan menekan tombol ekstraksi. Maka pesan yang disisipkan akan keluar dan gambar media penampunga kan kembali seperti awal tanpa watermark seperti pada gambar 13. Gambar 9. Proses Input Gambar Penampung Gambar 9 menjelaskan jika input image berhasil, maka mengisi pesan teks yang akan disisipkan dan kunci steganografi dan selanjutnya menekan tombol SISIP. Seperti pada gambar 10. Gambar 13. Proses Ekstraksi Pesan Gambar 10. Mengisi Kunci dan Pesan Teks yang akan Disisipkan Gambar 14 menjelaskan bahwa saat proses ekstraksi harus membuka file yang berisi pesan dan telah di watermarking. Maka proses steganografi dan watermarking akan berlangsung dan kemudian menampilkan hasil gambar yang telah diberi watermark dan disisipkan pesan seperti pada gambar 11. Gambar 14. Mengisi Kunci Steganografi Gambar 11. Proses Steganografi dan Watermarking Selesai Setelah membuka gambar maka harus mengisi kunci yang sama dengan saat penyisipan. Maka pesan yang disisipkan akan ditampilkan dan tersiksa gambar penampung seperti semula. 144

panjang pesan teks yang disisipkan relatif pendek sehingga tidak mempengaruhi file dengan ukuran yang besar. Aplikasi steganografi dan watermarking disesuaikan dengan algoritma yang dibuat, hasil dari image asli dan image setelah disisipkan pesan tidak terlihat perubahan secara signifikan dalam ukuran gambar karena pesan yang disisipkan masih dalam ukuran yang kecil namun jika dilihat pixelnya maka terjadi beberapa titik-titik kecil yang menandakan adanya penyisipan pesan. Gambar 15. Gambar Penampung Setelah Diekstraksi Aplikasi steganografi dan watermarking disesuaikan dengan algoritma yang dibuat, hasil dari image asli dan image setelah disisipkan pesan tidak terlihat perubahan secara signifikan dalam ukuran gambar karena pesan yang disisipkan masih dalam ukuran yang kecil namun jika dilihat pixelnya maka terjadi beberapa titik-titik kecil yang menandakan adanya penyisipan pesan. Tabel 2. Daftar Citra dan Keterangannya Piala.jpg (Citra Penampung) test6.bmp (Hanya disisipkan watermark) Logo.bmp (Citra watermark) test6.bmp (Hasil Steganografi dan Watermarking) Image yang telah disisipkan visible watermark dan tidak disisipkan watermark memiliki ukuran yang sama bahkan setelah disisipkan steganografi. Hal ini bisa terjadi karena V. KESIMPULAN Dari hasil penulisan dan penelitian yang telah dilakukan bahwa metode steganografi dan watermarking merupakan salah satu cara yang bisa digunakan untuk mengamankan sebuah informasi dari upaya kejahatan seperti pemalsuan dan pembajakan data. Dengan menggabungkan kedua metode dapat dihasilkan tingkat keamanan yang lebih tinggi yaitu autentikasi data dan penyembunyian atau enkripsi data. DAFTAR PUSTAKA [1] J.Dugelay. 2006. Still-image water-marking robust to local geometric distortions. in IEEE Trans. on Image Proc, 2006, pp. 2831 2842. [2] Goel.2010.Improved Digital Watermarking Techniques and Data Embedding In Multimedia. Cyber Journals Multidiscip. Journals Sci. Technol.. vol. 02 No.02. pp. 164 168. [3] E. Utami. 2009. Pendekatan Metode Least Bit Modification Untuk Merancang Aplikasi Steganography Pada File Audio Digital Tidak Terkompresi. J. Dasi. vol. 10 No.1. [4] D. Y. Wasilah. 2015. Teknik Watermarking Menggunakan Shifting LSB Untuk Proteksi Dokumen Dalam Dunia Pendidikan.Konf. Nas. Inform. pp. 258 263. [5] R. Septianingsih. 2012. Implementasi Watermarking pada Citra Digital Menggunakan Metode LSB. [6] Rahmat, Basuki and M. Fairuzabadi. 2010. Steganografi Menggunakan Metode Least Significant Bit dengan Kombinasi Algoritma Kriptografi Vigenere dan RC4. J. Din. Inform. vol. 5 No.2. [7] P. Alatas. 2009. Implementasi Teknik Steganografi dengan Metode LSB pada Citra Digital. [8] T. Cahyadi. 2012. Implementasi Steganografi LSB dengan Enkripsi Vigenere Cipher pada Citra jpeg. 145