BAB I PENDAHULUAN. pemerintah pusat kepada pemerintah daerah. Pemerintah kabupaten dan kota di

dokumen-dokumen yang mirip
BAB I PENDAHULUAN. Nasional pasal 3 menyatakan bahwa pendidikan nasional berfungsi mengembangkan

BAB I PENDAHULUAN. potensi dirinya melalui proses pembelajaran ataupun dengan cara lain yang

BAB I PENDAHULUAN. manusia yang dinamis dan syarat akan perkembangan, oleh karena itu

PENERAPAN KURIKULUM BERBASIS KOMPETENSI MATA PELAJARAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA KELAS XI SMK MUHAMMADIYAH 3 SURAKARTA

1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. besar dan kecil mempunyai berbagai keragaman. Keragaman itu menjadi

BAB I PENDAHULUAN. Keberhasilan Pendidikan Nasional, dapat dilihat berdasarkan faktor

I. PENDAHULUAN. agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk

BAB I PENDAHULUAN. pendidikan nasional yang diatur secara sistematis. Pendidikan nasional berfungsi

BAB I PENDAHULUAN. menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab (Undang-undang

TERM OF REFERENCE NAMA KEGIATAN : STUDI KEBIJAKAN DAN PENGUATAN KOLABORASI INTERNASIONAL

BAB I PENDAHULUAN. diabaikan, yang jelas disadari bahwa pendidikan merupakan salah satu faktor

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Kehidupan dalam era global menuntut berbagai perubahan pendidikan yang

BAB I LANDASAN KURIKULUM AL-ISLAM, KEMUHAMMADIYAHAN DAN BAHASA ARAB DENGAN PARADIGMA INTEGRATIF-HOLISTIK

BAB I PENDAHULUAN. Sekolah Dasar (SD) Negeri Wirosari memiliki visi menjadikan SD

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Pembukaan Undang-Undang Dasar (UUD) Negara Republik Indonesia

BAB I PENDAHULUAN. memperdayakan semua warga negara Indonesia berkembang menjadi manusia

I. PENDAHULUAN. proses pembelajaran. Keberadaan pendidikan yang sangat penting tersebut telah

BAB I PENDAHULUAN. peradaban bangsa yang bermartabat. Hal ini ditegaskan dalam Undang-undang

BAB I PENDAHULUAN. pihak. Pendidikan seperti magnet yang sangat kuat karena dapat menarik berbagai

BAB I PENDAHULUAN. pendidikan bermutu yang didasarkan pada Standar Nasional Pendidikan

BAB I PENDAHULUAN. hidup yang mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan individu.

BAB I PENDAHULUAN. pada kemampuan bangsa itu sendiri dalam meningkatkan kualitas sumber daya

BAB I PENDAHULUAN. dan Undang Undang Dasar Pendidikan Nasional harus tanggap. terhadap tuntutan perubahan zaman. Untuk mewujudkan cita-cita ini,

BAB I PENDAHULUAN. antara pendidikan dengan tingkat perkembangan bangsa tersebut yang

BAB II LANDASAN TEORI

I. PENDAHULUAN. beradaptasi dengan lingkungan dan mengantisipasi berbagai kemungkinan

BAB I PENDAHULUAN. sikap, perilaku, intelektual serta karakter manusia. Menurut Undang-Undang

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. menanamkan kapasitas baru bagi semua orang untuk. pengetahuan dan keterampilan baru sehingga dapat diperoleh manusia

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. sangat ketat dalam segala aspek kehidupan. Menurut Zuhal (Triwiyanto,

BAB I PENDAHULUAN. yang memang harus terjadi sejalan dengan perubahan budaya kehidupan.

BERITA NEGARA REPUBLIK INDONESIA

BAB I PENDAHULUAN. Pendidikan Nasional berakar pada kebudayaan bangsa Indonesia dan. berdasarkan pada Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945 yang

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

Pendidikan Vokasi Bercirikan Keunggulan Lokal Oleh: Istanto W. Djatmiko Fakultas Teknik Universitas Negeri Yogyakarta

DASAR & FUNGSI. PENDIDIKAN NASIONAL BERDASARKAN PANCASILA DAN UNDANG UNDANG DASAR NEGARA REPUBLIK INDONESIA TAHUN 1945

BAB I PENDAHULUAN. perencanaan Millenium Development Goals (MDGS), yang semula dicanangkan

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Pendidikan merupakan pondasi kemajuan suatu negara, maju tidaknya

BAB I PENDAHULUAN. bidang pendidikan, bidang sosial dan lain sebagainya, sehingga memberikan

BAB I PENDAHULUAN. BP. Dharma Bhakti, 2003), hlm Depdikbud, UU RI No. 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional, (Jakarta :

BAB I PENDAHULUAN. Keberhasilan pembangunan sumber daya manusia yang berkualitas dapat

BAB I PENDAHULUAN. pengetahuan, keterampilan, teknologi dan sikap profesionalisme tinggi yang dapat

BAB I PENDAHULUAN. Agar tujuan tersebut tercapai dibutuhkan proses yang relatif panjang, dimanapun

BAB I PENDAHULUAN. Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana

BAB I PENDAHULUAN. BP. Dharma Bhakti, 2003), hlm. 6. 2

PERATURAN DAERAH KABUPATEN KLUNGKUNG NOMOR 3 TAHUN 2010 TENTANG PENYELENGGARAAN PELAYANAN BIDANG PENDIDIKAN DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

BAB I PENDAHULUAN. Berdasarkan tujuan pendidikan nasional tersebut, maka menjadi. pemerintah, masyarakat, maupun keluarga. Namun demikian, pemerintah

LEMBARAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA

PERATURAN DAERAH KABUPATEN SUKABUMI NOMOR 8 TAHUN 2009 TENTANG WAJIB BELAJAR PENDIDIKAN KEAGAMAAN ISLAM DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

BAB I PENDAHULUAN. pekerti (kekuatan batin), pikiran (intelek), dan jasmani anak-anak, selaras. membantu peserta didik agar nantinya mampu

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Masalah. Standarisasi dan profesionalisme pendidikan yang sedang dilakukan

UNDANG UNDANG NO. 20 TH.2003 Tentang SISTEM PENDIDIKAN NASIONAL

DASAR & FUNGSI. Pendidikan Nasional berdasarkan Pancasila dan Undang Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945

I. PENDAHULUAN. berpengaruh dalam kemajuan suatu bangsa. Pendidikan juga awal dari. terbentuknya karakter bangsa. Salah satu karakteristik bangsa yang

I. PENDAHULUAN. yang mana didalamnya terdapat pembelajaran tentang tingkah laku, norma

BAB I PENDAHULUAN. kedudukan yang sangat strategis dalam seluruh aspek kegiatan pendidikan.

BAB I PENDAHULUAN. harkat dan martabat manusia dapat ditingkatkan. Melalui pendidikan manusia

BAB I PENDAHULUAN. Sesederhana apapun peradaban suatu masyarakat, di dalamnya terjadi atau

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Pendidikan Nasional berfungsi mengembangkan kemampuan serta

BAB I PENDAHULUAN. Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 Pasal 31 ayat (1)

BAB I PENDAHULUAN. Pendidikan merupakan salah satu pilar dalam kemajuan bangsa, dan

BAB I PENDAHULUAN. Pendidikan merupakan kebutuhan manusia yang bersifat universal. Di

BAB I PENDAHULUAN. bersaing di era globalisasi dan tuntutan zaman. Perkembangan ilmu

BAB I PENDAHULUAN. bidang kehidupan salah satunya adalah bidang pendidikan. proses pembelajaran agar siswa secara aktif

2015 PENGARUH KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH DAN KUALITAS PENDIDIK TERHADAP MUTU PENDIDIKAN

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana

BAB I PENDAHULUAN. adalah generasi penerus yang menentukan nasib bangsa di masa depan.

PENJELASAN UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA NOMOR 20 TAHUN 2003 TENTANG SISTEM PENDIDIKAN NASIONAL

LEMBARAN DAERAH KOTA CIMAHI NOMOR : 202 TAHUN : 2016 PERATURAN DAERAH KOTA CIMAHI NOMOR 1 TAHUN 2016 TENTANG

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN SERANG

BAB I PENDAHULUAN. individu yang dipersiapkan untuk mampu mengikuti laju perkembangan ilmu

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

BUPATI ALOR PROVINSI NUSA TENGGARA TIMUR

PEDOMAN PENYUSUNAN DAN PENGELOLAAN KURIKULUM TINGKAT SATUAN PENDIDIKAN

BAB I PENDAHULUAN. belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan

ISU-ISU PENDIDIKAN DIY Oleh Dr. Rochmat Wahab, MA

BAB I PENDAHULUAN. sikap dan keterampilan peserta didik. Pelaksanaannya bukanlah usaha mudah

D S A A S R A R & & FU F N U G N S G I S PE P N E D N I D DI D KA K N A N NA N S A I S ON O A N L A

BAB 1 PENDAHULUAN. berkembang mempunyai tantangan besar dibidang pembangunan mengingat

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah

PENERAPAN KONSEP PEMBELAJARAN HOLISTIK DI SEKOLAH DASAR ISLAM RAUDLATUL JANNAH WARU SIDOARJO PADA MATERI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

BAB I PENDAHULUAN. cukup mendasar, terutama setelah diberlakukannya Undang-Undang Republik

BAB 1 PENDAHULUAN. Pendidikan adalah sebuah salah satu upaya dalam mencerdaskan. kehidupan bangsa. Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional juga

BAB I PENDAHULUAN. produktif. Di sisi lain, pendidikan dipercayai sebagai wahana perluasan akses.

BAB I PENDAHULUAN. Bab ini merupakan kajian awal yang memberi pengantar tentang penelitian

PENERAPAN GOOD GOVERNANCE

PEDOMAN PENGEMBANGAN KURIKULUM TINGKAT SATUAN PENDIDIKAN

BAB I PENDAHULUAN. Di zaman globalisasi saat ini pengetahuan dan teknologi mengalami

BAB I PENDAHULUAN. Pendidikan telah memberikan kontribusi yang besar dalam membangun

BAB I PENDAHULUAN. kurikulum yang dikembangkan pada tataran satuan pendidikan. Oleh karena itu,

BAB I PENDAHULUAN. investasi dalam bidang pendidikan sebagai prioritas utama dan. pendidikan. Untuk mendasarinya, Undang-Undang Dasar 1945 di

BAB I PENDAHULUAN. pendidikan di sekolah yakni: input, proses, dan out put (Rivai dan Murni, 2009).

2016, No Pemerintah Nomor 13 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua atas Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidik

BAB 1 PENDAHULUAN. mengembangkan pola kehidupan bangsa yang lebih baik. berorientasi pada masyarakat Indonesia seutuhnya, menjadikan pembangunan

PENDIDIKAN ISLAM DAN SISDIKNAS

Optimalisasi Program Kemitraan RSBI dengan PT dalam Rangka Menuju SBI Mandiri

Transkripsi:

BAB I PENDAHULUAN Pada bab pendahuluan ini, peneliti akan membahas tentang: 1) latar belakang; 2) fokus penelitian; 3) rumusan masalah; 4) tujuan penelitian; 5) manfaat penelitian; dan 6) penegasan istilah. 1.1. Latar Belakang Sistem pendidikan di Indonesia telah mengalami perubahan dari sistem sentralisasi ke desentralisasi. Desentralisasi pendidikan merupakan upaya untuk mendelegasikan sebagian atau seluruh wewenang di bidang pendidikan dari pemerintah pusat kepada pemerintah daerah. Pemerintah kabupaten dan kota di daerah memiliki kewenangan dalam mengatur dan mengambil kebijakan pendidikan sesuai potensi daerahnya. Pendidikan merupakan suatu sistem yang terdiri dari komponen peserta didik, pendidik dan tenaga kependidikan, kurikulum, sarana prasarana, dana, lingkungan sosial, ekonomi, budaya, politik, teknologi, dan partisipasi masyarakat. Dalam menjalankan kebijakan otonomi daerah di bidang pendidikan, maka diperlukan kesiapan sumber daya manusia yang profesional pada tingkat Kementerian Pendidikan Nasional di daerah untuk menuju pendidikan yang bermutu. Menurut Tilaar (dalam Syafaruddin, 2010: 4) menyatakan bahwa sistem pendidikan nasional sebagai suatu organisasi haruslah dinamis dan fleksibel sehingga dapat menyerap perubahan-perubahan yang cepat antara lain karena 1 1

perkembangan ilmu dan teknologi, perubahan masyarakat menuju masyarakat yang semakin demokratis dan menghormati hak asasi manusia. Dalam penjelasan umum UU RI No. 20 tahun 2003 tentang sistem pendidikan nasional menyebutkan bahwa sistem pendidikan nasional memiliki visi terwujudnya sistem pendidikan sebagai pranata sosial yang kuat dan berwibawa untuk memberdayakan semua warga negara Indonesia berkembang menjadi manusia yang berkualitas sehingga mampu dan proaktif menjawab tantangan zaman yang selalu berubah. Sedangkan misi pendidikan nasional adalah 1) Mengupayakan perluasan dan pemerataan kesempatan memperoleh pendidikan yang bermutu bagi seluruh rakyat Indonesia; 2) Membantu dan memfasilitasi pengembangan potensi anak bangsa secara utuh sejak usia dini sampai akhir hayat dalam rangka mewujudkan masyarakat belajar; 3) Meningkatkan kesiapan masukan dan kualitas proses pendidikan untuk mengoptimalkan pembentukan kepribadian yang bermoral; 4) Meningkatkan keprofesionalan dan akuntabilitas lembaga pendidikan sebagai pusat pembudayaan ilmu pengetahuan, keterampilan, pengalaman, sikap, dan nilai berdasarkan standar yang bersifat nasional dan global; 5) Memberdayakan peran serta masyarakat dalam penyelenggaraan pendidikan berdasarkan prinsip otonomi dalam konteks Negara Kesatuan Republik Indonesia. Oleh karena itu, tiga pilar kebijakan pendidikan yang dijadikan fokus masalah pendidikan di Indonesia adalah 1) pemerataan dan perluasan akses pendidikan; 2) peningkatan mutu, relevansi, dan daya saing keluaran pendidikan; 3) penguatan tata kelola, akuntabilitas, dan pencitraan publik pendidikan. 2

Kualitas manusia yang dibutuhkan oleh bangsa yang akan datang adalah yang mampu menghadapi persaingan yang semakin ketat dengan bangsa lain di dunia. Kualitas manusia Indonesia tersebut dihasilkan melalui penyelenggaraan pendidikan yang bermutu. Desentralisasi pendidikan di Indonesia merupakan era baru bagi pemberdayaan pendidikan sekaligus pemberdayaan masyarakat untuk merespon tantangan di abad ke-21. Pelaksanaan kebijakan tersebut sangat dibutuhkan untuk memberdayakan manusia Indonesia dalam bekerjasama dan berkompetisi dengan negara-negara lain di dunia internasional. Sistem pendidikan nasional haruslah menjamin pemerataan dan peningkatan mutu pendidikan di tengah perubahan global agar masyarakat Indonesia menjadi manusia yang bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, cerdas, produktif, dan berdaya saing tinggi dalam pergaulan nasional maupun internasional. Uraian tersebut mengisyaratkan bahwa Indonesia membutuhkan pendidikan yang dapat menghasilkan SDM yang berkemauan dan berkemampuan untuk senantiasa meningkatkan kualitasnya secara terus menerus dan berkesinambungan (continuous quality improvement). Hal ini terkait dengan fungsi dan tujuan pendidikan nasional yang diamanatkan UU RI No. 20 tahun 2003 pasal 3 yang menyebutkan bahwa: Pendidikan nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab. 3

Keinginan untuk mewujudkan fungsi pendidikan itu haruslah dimulai dari sekolah. Oleh karena itu di sekolah setiap guru harus mampu mendorong dan menumbuhkembangkan pendidikan yang dapat mengoptimalkan seluruh kemampuan dasar yang dimiliki oleh peserta didik seperti; kemampuan berkomunikasi, jiwa eksploratif, kreatif, serta integral. Kemampuan dasar inilah yang akan dijadikan bekal oleh peserta didik nantinya pada saat mereka hidup dalam masyarakat. Kemampuan berkomunikasi, ditandai dengan penguasaan bahasa dan kepercayaan diri dalam berkomunikasi dengan semua orang dari segala lapisan dirasakan sangat penting saat ini. Hal ini disebabkan hanya mereka yang mampu menyerap, menguasai, dan mengolah informasilah yang akan mampu berkompetisi dan dapat berhasil dalam persaingan hidup di tengah masyarakat. Jiwa eksploratif yang bercirikan adanya keinginan anak didik untuk suka mencari, bertanya, menyelidiki, merumuskan pertanyaan, mencari jawaban, dan peka menangkap gejala alam sebagai bahan untuk mengembangkan diri anak didik agar menjadi pribadi-pribadi yang mandiri dan berkualitas. Jiwa kreatif dicirikan anak suka menciptakan hal-hal baru dan berguna, tidak mudah putus asa, berpikir lateral serta semangat integratif yang yang ditandai kemampuan melihat dan menghadapi beragam kehidupan dalam keterpaduan yang realistis, dan integral (utuh) adalah aspek pemberdayaan lain yang mutlak ditanamkan dan dimiliki peserta didik. Tilaar dalam Mulyasa (2009: 6) mengemukakan tujuh masalah pokok sistem pendidikan nasional, yaitu: menurunnya akhlak dan moral peserta didik, 4

pemerataan kesempatan belajar, masih rendahnya efisiensi internal sistem pendidikan, status kelembagaan, manajemen pendidikan yang tidak sejalan dengan pembangunan nasional, dan sumber daya yang belum professional. Oleh karena itu, perlu dilakukan penataan dan manajemen sistem pendidikan secara menyeluruh, terutama berkaitan dengan kualitas pendidikan, serta relefansinya dengan kebutuhan masyarakat dan dunia kerja. Pendidikan juga harus lebih mengedepankan kreativitas untuk menumbuhkan kemandirian dan aspek kewirausahaan dalam pribadi peserta didik. Percepatan arus informasi dan globalisasi telah mempengaruhi berbagai sendi kehidupan, bahkan telah mengikis nilai-nilai spiritual, sehingga membuat masyarakat kehilangan identitas serta terasing dari diri, lingkungan, dan nilai-nilai moral yang dianutnya. Berkaitan dengan pemerataan pendidikan dan peningkatan mutu pendidikan, Undang-Undang Republik Indonesia No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional pada diktum c Presiden menimbang: Bahwa sistem pendidikan nasional harus mampu menjamin pemerataan kesempatan pendidikan, peningkatan mutu serta relevansi dan efesiensi manajemen pendidikan untuk menghadapi tantangan sesuai dengan tuntutan perubahan kehidupan lokal, nasional, dan global sehingga perlu dilakukan pembaharuan pendidikan secara terencana, terarah, dan berkesinambungan, Selanjutnya pada Undang-Undang Republik Indonesia No. 20 Tahun 2003 pasal 50 ayat 3 menyebutkan bahwa pemerintah dan/atau pemerintah daerah menyelenggarakan sekurang-kurangnya satu satuan pendidikan pada semua jenjang pendidikan untuk dikembangkan menjadi satuan pendidikan yang bertaraf internasional. 5

Sesuai dengan amanah UU tersebut menunjukkan bahwa salah satu upaya pemerintah dalam meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia adalah melalui penyelenggaraan program SBI (Sekolah Bertaraf Internasional) di daerah. Berdasarkan PP No 17 Tahun 2010 tentang Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan, pendidikan bertaraf internasional adalah pendidikan yang diselenggarakan setelah memenuhi Standar Nasional Pendidikan dan diperkaya dengan standar pendidikan negara maju. Sedangkan satuan pendidikan bertaraf internasional merupakan satuan pendidikan yang telah memenuhi Standar Nasional Pendidikan dan diperkaya dengan standar pendidikan negara maju. Terdapat empat alasan pemerintah menyelenggarakan Sekolah Bertaraf Internasional (SBI), yaitu: (1) meningkatkan kualitas dan daya saing lulusan di tingkat regional dan internasional, (2) sebagai antisipasi peningkatan migrasi tenaga kerja internasional, (3) meningkatkan daya saing tenaga kerja Indonesia di pasar kerja internasional, dan (4) mempertahankan peluang kerja tenaga kerja Indonesia di pasar kerja nasional yang dibentuk oleh Perusahaan Asing di Indonesia. Secara umum, tujuan dari penyelenggaraan SBI adalah menciptakan atau melahirkan peserta didik pada sekolah nasional agar tidak hanya memiliki kompetensi lokal, tetapi juga memiliki kompetensi yang dapat bersaing dalam kancah internasional. Berdasarkan PP No. 17 tahun 2010 pasal 56 ayat 1 disebutkan bahwa satuan atau program pendidikan yang telah atau hampir memenuhi Standar Nasional Pendidikan dapat merintis dirinya untuk dikembangkan menjadi satuan atau program pendidikan bertaraf internasional dan/atau berbasis keunggulan 6

lokal. Sedangkan pada pasal 56 ayat 2 dinyatakan bahwa satuan atau program pendidikan yang telah atau hampir memenuhi Standar Nasional Pendidikan dapat mengikuti akreditasi/sertifikasi internasional satuan atau program pendidikan. Sekolah nasional yang telah memenuhi delapan Standar Nasional Pendidikan yang meliputi standar kompetensi lulusan, standar isi, standar proses, standar pendidik dan tenaga kependidikan, standar sarana dan prasarana, standar pengelolaan, standar pembiayaan, dan standar penilaian pendidikan (sesuai PP RI No. 19 tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan pasal 2 ayat 1) tersebut dapat diperkaya dengan standar internasional dari anggota negara OECD atau negara maju lainnya. Dalam penyelenggaraan SBI, adaptasi kurikulum nasional dengan kurikulum internasional dapat disebut dengan kurikulum plus, artinya kurikulum nasional yang dikenal dengan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) diperkaya, diperluas, dan diperdalam dengan kurikulum internasional dari Negaranegara anggota OECD (Organisation for Economic Co-Operation and Development). Kurikulum internasional merupakan kurikulum yang dipakai oleh negara-negara maju yang sudah diakui secara internasional. Menurut Tilaar (2009: 42) ciri dari SBI antara lain sifatnya yang eksklusif meskipun tidak secara nyata dinyatakan untuk orang-orang kaya, menggunakan bahasa pengantar bahasa Inggris, dan tidak jarang pula melaksanakan kurikulum luar negeri. Ada pula yang merupakan franchise dari sekolah-sekolah luar negeri. Penyelenggaraan SBI ini dikhawatirkan hanya sebagai perubahan proses pembelajaran yang monolingual menjadi bilingual dengan sarana belajar berbasis 7

teknologi informasi (IT). Sedangkan kurikulum yang merupakan bagian penting dalam mencapai tujuan pendidikan, khususnya pendidikan bertaraf internasional kurang menjadi perhatian utama dalam penyelenggaraan SBI di sekolah atau satuan pendidikan. Meski banyak tantangan yang dihadapi oleh pemerintah pusat maupun pemerintah daerah dalam penyelenggaraan SBI tersebut, tapi pemerintah cukup optimis dan responsif terhadap kebijakan SBI dalam usaha meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia. Kebutuhan masyarakat Indonesia yang semakin tinggi terhadap pendidikan yang bermutu menunjukkan bahwa pendidikan telah menjadi salah satu pranata kehidupan sosial yang kuat dan berwibawa, serta memiliki peranan yang sangat penting dan strategis dalam pembangunan peradaban bangsa Indonesia. Pendidikan telah memberikan kontribusi yang cukup signifikan dalam membangun peradaban bangsa Indonesia dari satu masa ke masa yang lainnya, baik sebelum kemerdekaan maupun sesudah kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Kepedulian pemerintah terhadap pendidikan bermutu terbukti dengan adanya kebijakan penyelenggaraan SBI dan pemberian bantuan pemerintah yang diperuntukkan bagi sekolah-sekolah SBI untuk setiap jenjang. SBI diharapkan dapat memperbaiki mutu pendidikan bagi generasi penerus bangsa. Hingga tahun 2010, jumlah RSBI di Indonesia adalah 1.110 sekolah. Jumlah tersebut terdiri dari 997 sekolah negeri dan 113 sekolah swasta. Dari jumlah itu, jumlah SD RSBI tercatat sebanyak 195 sekolah. Sedangkan bantuan untuk SD RSBI pada tahun 8

2007 sebesar Rp500 juta, tahun 2008 sebesar Rp500 juta, tahun 2009 sebesar Rp200 juta, dan tahun 2010 sebesar Rp200 juta (Triwiyanto, 2010: 121). SD Zumrotus Salamah adalah Sekolah Dasar Berstandar Internasional, Labschool Universitas Negeri Malang. Sekolah Dasar Zumrotus Salamah merupakan lembaga pendidikan Islam yang diselenggarakan dengan memadukan konsep pendidikan Islami dengan pendidikan umum yang berstandar Internasional. Program pengembangan dari sistem pendidikan Islami bekerjasama dengan unit pengembangan sekolah laboratorium Universitas Negeri Malang (UPSL UM) dan menerapkan kurikulum berstandar internasional dari Cambridge International Examination (Inggris). Sekolah Dasar Zumrotus Salamah yang beralamat di Desa Tawangsari Kecamatan Kedungwaru Kabupaten Tulungagung didirikan atas dasar memenuhi kebutuhan pendidikan di Kabupaten Tulungagung, khususnya di wilayah Kedungwaru dan atas dorongan dari tokoh pendidikan, tokoh masyarakat, dan juga para wali murid Taman Kanak-kanak Zumrotus Salamah yang menginginkan putra-putrinya mendapatkan pendidikan Islami yang sekaligus juga mendapatkan pendidikan umum yang berstandar internasional. Untuk merespon keinginan masyarakat tersebut, pihak pengurus penyelenggara sepakat mendirikan sebuah sekolah yang mempunyai nilai lebih. Sekolah Dasar Zumrotus Salamah di tunjang oleh tenaga pendidik yang profesional serta memiliki semangat untuk membangun karakter siswa yang berakhlak mulia. Dalam upaya pengembangannya, berbagai fasilitas, sarana prasarana, dan segala sesuatu yang dapat mendukung kegiatan belajar mengajar tahap demi tahap selalu ditingkatkan dan dioptimalkan. 9

Alasan peneliti tertarik untuk mengadakan penelitian di SD Zumrotus Salamah antara lain: 1) SD Zumrotus Salamah adalah salah satu sekolah dasar swasta yang dipercaya oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Tulungagung sebagai sekolah dasar yang berstatus SBI (Sekolah Berstandar Internasional); 2) SD Zumrotus Salamah sebagai sekolah religius islami dan pendidikan umum berstandar internasional dengan melaksanakan program SBI pada seluruh kelas, tetapi hanya pada 3 mata pelajaran yaitu Matematika, Sains, dan Bahasa Inggris saja yang kurikulumnya mengadopsi dari Cambridge University; 3) SD Zumrotus Salamah mempunyai ciri khas pada pendidikan agama dengan mewajibkan semua peserta didiknya masuk Madrasah Diniyah; 4) Dalam pembelajarannya berbasis IT dengan bahasa pengantar bahasa Inggris; 5) Menggunakan buku mata pelajaran Matematika, Sains, dan bahasa Inggris didatangkan dari Cambridge University. 1.2. Fokus Penelitian Berdasarkan latar belakang di atas mengingat keterbatasan waktu, tenaga, dan pikiran, maka permasalahan dalam penelitian ini difokuskan pada: 1. Implementasi Kebijakan Kurikulum Sekolah Bertaraf Internasional di SD Zumrotus Salamah Tulungagung. 2. Ketersediaan Sarana dan Prasarana di SD Zumrotus Salamah Tulungagung. 3. Relevansi/Kesesuaian Sumber Daya Manusia Sekolah Bertaraf Internasional dengan Sumber Daya Manusia di SD Zumrotus Salamah Tulungagung. 10

4. Faktor-faktor pendukung dan penghambat implementasi Sekolah Bertaraf Internasional di SD Zumrotus Salamah Tulungagung. 1.3. Rumusan Masalah Berdasarkan fokus penelitian di atas, rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1. Bagaimana implementasi kebijakan kurikulum Sekolah Bertaraf Internasional di SD Zumrotus Salamah Tulungagung? 2. Bagaimana ketersediaan sarana dan prasarana di SD Zumrotus Salamah Tulungagung? 3. Bagaimana relevansi/kesesuaian sumber daya manusia Sekolah Bertaraf Internasional dengan sumber daya manusia di SD Zumrotus Salamah Tulungagung? 4. Apa saja faktor-faktor pendukung dan penghambat implementasi Sekolah Bertaraf Internasional di SD Zumrotus Salamah Tulungagung? 1.4. Tujuan Penelitian Sesuai rumusan masalah di atas, maka penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1. Implementasi kebijakan kurikulum Sekolah Bertaraf Internasional di SD Zumrotus Salamah Tulungagung. 2. Ketersediaan sarana dan prasarana di SD Zumrotus Salamah Tulungagung. 3. Relevansi/kesesuaian sumber daya manusia Sekolah Bertaraf Internasional dengan sumber daya manusia di SD Zumrotus Salamah Tulungagung. 11

4. Faktor-faktor pendukung dan penghambat implementasi Sekolah Bertaraf Internasional di SD Zumrotus Salamah Tulungagung. 1.5. Manfaat Penelitian Hasil akhir dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat baik secara teoritis maupun secara praktis. Hasil penelitian ini secara teoritis diharapkan dapat: 1. Memperkaya khasanah ilmu pengetahuan bagi peneliti utamanya dalam bidang kebijakan pendidikan dan implementasinya; 2. Menjadi bahan kajian tindak lanjut bagi pemerhati kebijakan pendidikan dan implementasinya pada lembaga pendidikan. 3. Menjadi referensi dan inspirasi bagi para peneliti selanjutnya untuk melakukan kajian yang lebih mendalam dalam perspektif yang lebih luas. Secara praktis hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi rujukan dan acuan bagi pihak yang memiliki kepentingan dalam: 1. Merumuskan dan menentukan kebijakan implementasi kurikulum SBI pada Sekolah Dasar. 2. Memahami dan mengetahui model kebijakan implementasi dalam mengembangkan pendidikan yang lebih relevan dengan ciri lembaga dan perkembangan di tingkat lokal, regional, nasional dan global. 3. Menerapkan model kebijakan yang tepat dalam mengembangkan lembaga pendidikan agar mampu memenuhi tuntutan dan perubahan yang semakin kompetitif dan kompleks. 12

1.6. Penegasan Istilah Penegasan istilah dalam penelitian ini merupakan penjelasan istilah-istilah kunci. Istilah-istilah kunci yang perlu dipertegas dalam penelitian ini adalah analisis kebijakan, implementasi, kurikulum integrasi, dan Sekolah Bertaraf Internasional. 1. Analisis kebijakan (Policy Analisis) yang dimaksud dalam penelitian ini adalah menelaah secara kritis terhadap kebijakan yang diambil berkaitan dengan implementasi kurikulum Sekolah Bertaraf Internasional, ketersediaan sarana dan prasarana, relevansi/kesesuaian sumber daya manusia, serta menganalisis faktor-faktor pendukung dan penghambat pelaksanaan Sekolah Bertaraf Internasional di SD Zumrotus Salamah Tulungagung. 2. Implementasi yang dimaksud dalam penelitian ini adalah pelaksanaan atau penerapan kebijakan yang telah diputuskan oleh pihak SD Zumrotus Salamah Tulungagung berkaitan dengan kurikulum Sekolah Bertaraf Internasional, ketersediaan sarana dan prasarana, relevansi/kesesuaian sumber daya manusia, dan analisis faktor-faktor pendukung dan penghambat serta cara mengatasi faktor-faktor penghambat pelaksanaan kurikulum Sekolah Bertaraf Internasional. 3. Implementasi kebijakan kurikulum yang dimaksud dalam penelitian ini adalah penerapan semua keputusan-keputusan yang diambil pihak SD Zumrotus Salamah Tulungagung beserta pihak UPSL Universitas Negeri Malang dalam melaksanakan kurikulum integrasi. 13

4. Kurikulum integrasi yang dimaksud dalam penelitian ini adalah kurikulum tingkat satuan pendidikan SD Zumrotus Salamah Tulungagung yang memadukan kurikulum nasional dan kurikulum internasional Cambridge pada mata pelajaran Matematika, Sains, dan Bahasa Inggris. 5. Sekolah Bertaraf Internasional (SBI) yang dimaksud dalam penelitian ini adalah SD Zumrotus Salamah Tulungagung sebagai Sekolah Dasar Berstandar Internasional Labschool Universitas Negeri Malang yang melaksanakan pendidikan umum yang berstandar Internasional dengan menerapkan kurikulum berstandar internasional dari Cambridge International Examination (Inggris). 14