PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN METODE INSIDE OUTSIDE CIRCLE

dokumen-dokumen yang mirip
PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN MENGANALISIS RANGKAIAN LISTRIK MENGGUNAKAN METODE TWO STAY TWO STRAY DI SMKN 1 BUKITTINGGI

PENINGKATAN HASIL BELAJAR MENGANALISIS RANGKAIAN LISTRIK MENGGUNAKAN METODE PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) DI SMKN 2 LUBUK BASUNG

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRO JURUSAN TEKNIK ELEKTRO FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS NEGERI PADANG

PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN MULTIMEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF MACROMEDIA FLASH

PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA DENGAN STRATEGI PEMBELAJARAN AKTIF TIPE PEER LESSON

Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Two Stay Two Stray

TONI ERLANGGA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRO JURUSAN TEKNIK ELEKTRO FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS NEGERI PADANG

JURNAL FEBRINA AULIA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TEKNIK INFORMATIKA FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS NEGERI PADANG

MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD PADA MATA MATA PELAJARAN MEMAHAMI PENGUKURAN KOMPONEN ELEKTRONIKA

PERBEDAAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN STRATEGI BELAJAR AKTIF HOLLYWOOD SQUARES

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN AKTIF TIPE INDEX CARD MATCH UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SISWA PADA MATERI SISTEM GERAK.

PENGARUH MODEL PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA KELAS V

Automotive Science and Education Journal

PERBEDAAN HASIL BELAJAR SISWA DENGAN METODE PEMBELAJARAN AKTIF TIPE MIND MAPS

MATA PELAJARAN MENGOPERASIKAN PERALATAN PENGENDALI DAYA TEGANGAN RENDAH DI SMKN 1 CURUP

PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF METODE INSIDE-OUTSIDE CIRCLE TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS XI IPS SMA N 5

PENERAPAN MODEL CIRC (COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION) TERHADAP HASIL BELAJAR BIOLOGI SISWA KELAS VIII SMPN 29 PADANG

PRO GRAM ST UDI PE NDIDI KAN TE KNI K ELE KTRO JURUS AN TE KNIK ELE KTRO FAKULTAS TE KNIK UNIVE RSITAS NE GE RI PADANG

PENGARUH MODEL PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA KELAS V

Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol. 15, No. 2, Desember 2015 (59-63)

BAB III METODE PENELITIAN

Keywords: Two Stay Two Stray, Learning Outcomes, Building Construction

PERBANDINGAN HASIL BELAJAR DENGAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NHT DENGAN GI (Studi Pada SMA NEGERI 14 BandarLampung)

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN THINK PAIR SHARE TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA

JURNAL ADWAR PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRO FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS NEGERI PADANG

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRONIKA JURUSAN TEKNIK ELEKTRONIKA FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS NEGERI PADANG Wisuda Periode Meret 2014

BAB III METODE PENELITIAN

Monif Maulana 1), Nur Arina Hidayati 2) 1 Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, UAD

BAB III METODOLOGI PENELITIAN. Suatu pendekatan metode penelitian digunakan untuk memecahkan

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

VOTEKNIKA Jurnal Vokasional Teknik Elektronika & Informatika

Sariyani, Purwati Kuswarini, Diana Hernawati ABSTRACT

Influence of Cooperative Learning Type Snowball Throwing

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE INSIDE OUTSIDE CIRCLE PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 9 PARIAMAN

PENGARUH PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN AKTIF TIPE QUESTION STUDENTS HAVE TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VIII SMPN 22 PADANG ABSTRAK

JURNAL. Muharmy Kurniawan /2011

HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN STRATEGI TRAINING WITHIN INDUSTRY PADA MATA PELAJARAN SISTEM PENGENDALI ELEKTROMAGNETIK DI SMKN 1 PADANG SASFA HENDRA

BAB III METODOLOGI PENELITIAN. Definisi operasional diperlukan agar tidak terjadi salah pengertian dan

(The Influence of Cooperative Learning Model Type of Question Student Have toward Students Learning Achievement on Excretion System Subject) ABSTRACT

PERBEDAAN HASIL BELAJAR SISWA ANTARA PEMBELAJARAN CONCEPT SENTENCE DAN KONVENSIONAL (JURNAL) Oleh : Evi Mivtahul Khoirullah

PERBEDAAN HASIL BELAJAR IPA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE INDEX CARD MATCH

PENINGKATAN HASIL BELAJAR MENGGUNAKAN MULTIMEDIA LECTORA INSPIRE PADA MATA PELAJARAN SISTEM PENGENDALI KELAS XI DI SMK NEGERI 5 PADANG

PENGARUH PENGUNAAN METODE EVERYONE IS TEACHER HERE TERHADAP HASIL BELAJAR IPA PADA SISWA KELAS V SDN 1 MIDANG TAHUN PELAJARAN 2016/2017

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TIME TOKEN PADA PELAJARAN BIOLOGI KELAS VII SMP NEGERI 32 PADANG ARTIKEL. Oleh : FRESTY YUMERISA

VOTEKNIKA Jurnal Vokasional Teknik Elektronika & Informatika

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TWO STAY TWO STRAY PADA KONSEP EKOSISTEM DI KELAS VII SMP NEGERI 15 KOTA TASIKMALAYA JURNAL

BAB III METODE PENELITIAN

MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MENGANALISA RANGKAIAN LISTRIK DENGAN METODE PROBLEM SOLVING DI SMK NEGERI 1 PADANG RANDIKA PUTRA

BAB III METODE PENELITIAN

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

Siva Fauziah, Purwati Kuswarini Suprapto, Endang Surahman

Citra Yunita dan Khairul Amdani Jurusan Fisika FMIPA Universitas Negeri Medan

Penulis 1: Dwi Yanu Mardi S. Penulis 2: Sri Palupi, M.Pd

Ema Susanti Purwati Kuswarini Suprapto

III METODE PENELITIAN

III. METODE PENELITIAN. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII SMP Negeri 4

BAB III METODOLOGI PENELITIAN. design. Pre- Experimental Designs (non designs) belum

PENERAPAN MODEL PENGAJARAN LANGSUNG UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MENGOPERASIKAN SISTEM KENDALI ELEKTRONIK DI SMK NEGERI 2 PAYAKUMBUH JURNAL

HALAMAN PENGESAHAN ARTIKEL

PENGARUH MODEL PICTURE AND PICTURE TERHADAP HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN SOSIAL KELAS III SD

ABSTRAK Lestari, Yuni, Kata kunci:

PENGARUH MODEL KOOPERATIF TIPE TALKING STICK TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS V SEKOLAH DASAR ARTIKEL PENELITIAN

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TEKNIK KANCING GEMERINCING TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA KELAS VIII MTsN PALANGKI

(Studi Eksperimen di Kelas VII SMP Negeri 1 Salopa) Abstract

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

PERBEDAAN HASIL BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW DAN KONVENSIONAL PADA MATA PELAJARAN MRL KELAS X SMK N 2 PAYAKUMBUH JURNAL

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN THINK PAIR SHARE TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA

PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN QUANTUM TEACHING

PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA LIQUID CRYSTAL DISPLAY (LCD) PROYEKTOR TERHADAP HASIL BELAJAR RANGKAIAN LISTRIK DAN ELEKTRONIKA DI SMK NEGERI 5 PADANG

MENINGKATKAN PARTISIPASI DAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS V DALAM PEMBELAJARAN PKn DENGAN MODEL GROUP INVESTIGATION DI SDN 05 PADANG PASIR KOTA PADANG

BAB III METODE PENELITIAN

PENGARUH MODEL PENCOCOKAN KARTU INDEKS TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR ARTIKEL PENELITIAN

(The Influence of Cooperative Learning Model Type Structured Numbered Heads on Students Learning Result in Excretion System Material)

BAB III METODELOGI PENELITIAN

Universitas Lampung, Jl. Prof. Dr. Soemantri Brojonegoro No. 1 Bandar Lampung

VOTEKNIKA Jurnal Vokasional Teknik Elektronika & Informatika

BAB III METODE PENELITIAN. eksperimen semu (quasi experiment). Menurut Suryabrata (2010 : 92) tujuan

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEADS TOGETHER

Learning berbasis Moodle sebagai media pembelajaran. : Tes akhir (posttest) dilakukan setelah digunakannya E-Learning

PENERAPAN MEDIA BENDA SEBENARNYA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PADA KOMPETENSI DASAR MENJELASKAN CARA PENGGUNAAN ALAT UKUR MEKANIK PRESISI

Key words : Think Pair Share, Picture Media, Result of Studying

HALAMAN PENGESAHAN ARTIKEL

Jurnal Matematika Ilmiah STKIP Muhammadiyah Kuningan Vol. 2 No.2 November 2016

PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE MAKE A MATCH TERHADAP HASIL BELAJAR BIOLOGI SISWA KELAS X SMAN 1 PANTAI CERMIN KABUPATEN SOLOK

BAB III METODE PENELITIAN

PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN SNOWBALLING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI SMA NEGERI 1 MALANG

BAB III METODOLOGI PENELITIAN. 1. Model pembelajaran inkuiri terbimbing merupakan model pembelajaran yang

PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA MANIPULATIF TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA PESERTA DIDIK DI SD

MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR K3 DI SMK COKROAMINOTO 2 BANJARNEGARA MENGGUNAKAN METODE TS-TS

Tri Pandi Putra NIM

METODE KOOPERATIF TIPE STAD BERBANTUAN MODUL DALAM PEMBELAJARAN MENGANALISIS RANGKAIAN LISTRIK DI SMKN 1 PADANG

Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan Universitas Bung Hatta Abstract

PENGARUH PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN ILMU PENGETAHUAN ALAM DI SEKOLAH DASAR

PENGARUH GABUNGAN METODE NUMBERED HEADS TOGETHER DAN TANYA JAWAB TERHADAP PEMAHAMAN SISWA MENGENAI FAKULTAS EKONOMI

PERBEDAAN HASIL BELAJAR SISWA ANTARA PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE LISTENING TEAM

Perbedaan Model Pembelajaran ARCS Dengan Konvensional

METODE PENELITIAN. Bandarlampung Tahun Ajaran 2013/2014 dengan jumlah siswa sebanyak 200

BAB III METODE PENELITIAN

*

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA

Transkripsi:

PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN METODE INSIDE OUTSIDE CIRCLE PADA MATA DIKLAT MEMAHAMI DASAR-DASAR ELEKTRONIKA KELAS X TITL SMK NEGERI 1 SUNGAI RUMBAI FAIZIL ANDRIADI PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRO FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS NEGERI PADANG Wisuda Periode September 2013

PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN METODE INSIDE OUTSIDE CIRCLE PADA MATA DIKLAT MEMAHAMI DASAR-DASAR ELEKTRONIKA KELAS X TITL SMK NEGERI 1 SUNGAI RUMBAI Faizil Andriadi 1, Usmeldi 2, Hastuti 2 Program Studi Pendidikan Teknik Elektro FT Universitas Negeri Padang Email : andriadi.faizil@ymail.com Abstract This research background based on the student s learning results that did not reach KKM. The percentage of students who have reached KKM is 54.16%, while 45.84% is the students who are not have reached KKM. One of the factors that influenced the student s learning results is learning methods. To enhance the learning result of students, this research was conducted by using cooperative learning model Inside Outside Circle (IOC). Inside Outside Circle Learning Method (IOC) is a model of learning in which students share information at the same time with different partners briefly and regularly. The purpose of this research is to see the improvement of the student s learning outcomes using a method Inside Outside Circle on subject Memahami Dasar-Dasar Elektronika in grade X of SMK Negeri 1 TITL Sungai Rumbai. This research is Quasi Experimental with one group design pretest-posttest. This research s object is the students of grade X TITL SMK 1 Sungai Rumbai that are registered in 2012/2013, they are consisted of 24 students. The data is obtained using learning outcomes (post-test), and the data is in multiple choice form (20 questions). The data is analyzed using gain score. Based on results of research is found that a average value of the pre-test before using the method of IOC is 56, and average value of the post-test after using the method of IOC is 73. The calculation of Gain Score improve the student s learning out comes that is in medium average category. To conclude, the use of cooperative IOC learning model can improve learning outcomes in grade X of TITL SMK 1 Sungai Rumbai on subject Memahami Dasar-Dasar Elektronika. Kata Kunci : Metode Inside Outside Circle, Hasil Belajar A. Pendahuluan Dalam proses pembelajaran, unsur proses pembelajaran memegang peranan yang vital. Pembelajaran adalah proses membimbing kegiatan belajar, bahwa kegiatan pembelajaran hanya bermakna apabila terjadi kegiatan belajar 1 Prodi Pendidikan Teknik Elektro untuk wisuda periode september 2013 2 Dosen Jurusan Teknik Elektro FT-UNP

siswa. Bagi seorang guru sangat penting untuk memahami sebaik-baiknya tentang proses pembelajaran, agar dapat memberikan bimbingan dan menyediakan lingkungan belajar yang tepat dan serasi bagi peserta didik. Iskandar (2012:98) menyatakan bahwa Proses pembelajaran adalah seperangkat kegiatan belajar yang dilakukan siswa (peserta didik). Selanjutnya Hamalik (2001:27) menyatakan bahwa Belajar adalah modifikasi atau memperteguh kelakuan melalui pengalaman. Belajar merupakan suatu proses, suatu kegiatan dan bukan suatu hasil atau tujuan. Hasil belajar siswa masih di bawah Kriteria Ketuntasan Minimum (KKM). Kriteria Ketuntasan Minimum pada mata diklat Memahami Dasar-dasar Elektronika yaitu 70. Hal ini terlihat dari hasil belajar yaitu persentase nilai ujian tengah semester siswa kelas X Jurusan Teknik Listrik SMK Negeri 1 Sungai Rumbai pada tahun ajaran 2012/2013 di bawah ini: Tabel 1. Presentase Ketuntasan Hasil Belajar Siswa Kelas X Jurusan Teknik Listrik Pada Mata Diklat Memahami Dasar-Dasar Elektronika di SMK Negeri 1 Sungai Rumbai Tahun Ajaran 2012/2013 No Kelas Jumlah Siswa Tuntas Tidak tuntas 1 1TITL 24 54,16% 45,84% Sumber: Guru Mata diklat MDDE SMK Negeri 1 Sungai Rumbai SMK Negeri 1 Sungai Rumbai merupakan salah satu SMK yang bertujuan mempersiapkan siswanya menjadi tenaga kerja yang terampil di bidangnya. Sekolah ini memiliki berbagai jurusan, salah satunya jurusan Teknik Listrik. Jurusan Teknik Listrik ini terdiri dari beberapa mata diklat produktif diantaranya Memahami Dasar-Dasar Elektronika. Memahami

Dasar-Dasar Elektronika merupakan mata diklat yang berisi pengetahuan, pengenalan, dan penggunaan komponen elektronika. Pada silabus mata diklat Memahami Dasar-Dasar Elektronika terdapat empat kompetensi dasar yaitu memahami konsep dasar elektronika, memahami simbol komponen elektronika, memahami sifat-sifat komponen elektronika pasif, dan menggambarkan karakteristik komponen elektronika. Peneliti hanya mengambil satu kompetensi dasar yang menjadi eksperimen pada penelitian ini yaitu memahami sifat-sifat komponen elektronika pasif. Berdasarkan hasil temuan di lapangan selama melaksanakan Program Pengalaman Lapangan Kependidikan (PPLK) di SMK Negeri 1 Sungai Rumbai, terdapat beberapa masalah dalam proses pembelajaran Memahami Dasar-Dasar Elektronika, Diantaranya kurangnya aktivitas siswa dalam berbagi informasi pada proses pembelajaran, Siswa belum kreatif dan aktif dalam proses pembelajaran, dan siswa kurang berani mengeluarkan pendapatnya serta kurang berpartisipasi pada proses pembelajaran. Jika kondisi pembelajaran yang digambarkan di atas dibiarkan terus berlanjut maka akan berimplikasi negatif terhadap hasil belajar siswa di kelas X TITL SMK Negeri 1 Sungai Rumbai. Untuk mengatasi kondisi di atas perlu diadakan pembaharuan pada model pembelajaran guru yang bersifat alamiah dan dekat dengan siswa sehingga tujuan pendidikan tercapai. Salah satu alternatif tindakan yang dapat dilakukan dalam proses pembelajaran adalah dengan memilih dan menggunakan model yang bervariasi secara tepat karena model pembelajaran merupakan salah satu komponen pembelajaran

untuk mencapai situasi pembelajaran yang aktif, menyenangkan, dan mendukung bagi kelancaran proses pembelajaran dan seorang guru tidak harus terpaku pada satu model saja, tapi menggunakan model yang bervariasi yang disesuaikan dengan kondisi siswa. Salah satu jenis model pembelajaran yang dapat digunakan dalam proses pembelajaran adalah model pembelajaran kooperatif. Menurut Huda (2013:32) Pembelajaran kooperatif yaitu mengacu pada metode pembelajaran dimana siswa bekerjasama dalam kelompok kecil dan saling membantu dalam belajar. Salah satu tipe pembelajaran kooperatif adalah Inside Outside Circle (IOC). Anita Lie (2010:65) teknik pengajaran IOC adalah teknik pengajaran yang dikembangkan oleh Spencer Kagan untuk memberikan kesempatan pada siswa agar saling berbagi informasi pada saat yang bersamaan. Mengolah informasi dan meningkatkan keterampilan berkomunikasi dapat meningkatkan hasil belajar. Metode IOC ini bisa digunakan untuk semua tingkat usia anak didik. Keunggulan dari metode IOC adalah adanya struktur yang jelas dan memungkinkan siswa untuk berbagi informasi dengan pasangan yang berbeda secara singkat dan teratur. Selain itu, siswa saling bekerja sama dan mempunyai banyak kesempatan untuk mengolah informasi dan meningkatkan keterampilan berkomunikasi. Tujuan metode IOC adalah untuk membuat murid mandiri dalam berpikir dan memperoleh pengetahuan, serta mengolahnya hingga murid benar-benar paham terhadap materi pelajaran yang diajarkan.

Sebelum masuk pada langkah-langkah metode IOC, ada baiknya jika diketahui terlebih dahulu keunggulan kelompok berpasangan, karena pada metode IOC akan terdapat beberapa pasangan siswa. Menurut Anita Lie (2010:46) Kelebihan daripada kelompok berpasangan adalah meningkatkan partisipasi siswa, cocok untuk tugas sederhana, lebih banyak kesempatan untuk kontribusi masing-masing anggota kelompok, interaksi lebih mudah, dan cepat membentuknya. B. Metode Penelitian Jenis penelitian ini adalah penelitian Quasi Eksperimental. Dalam penelitian ini akan dilihat peningkatan hasil belajar siswa dengan menggunakan metode Inside Outside Circle pada proses pembelajaran. Rancangan penelitian ini dapat digambarkan pada Tabel 2. Tabel 2. Rancangan Penelitian Pre-test Perlakuan Post-test Eksperimen O1 X O2 Keterangan: O1 = Nilai pre test sebelum perlakuan O2 = Nilai post test setelah diberi perlakuan X = Perlakuan menggunakan metode Inside Outside Circle Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah berupa soal objektif. Sebelum soal tes digunakan dilakukan ujicoba soal untuk mengetahui validitas, reliabilitas, tingkat kesukaran soal dan daya beda soal tersebut. Untuk pengujian validitas, reliabilitas, indeks kesukaran dan daya beda diuraikan berikut ini:

Validitas Uji validitas dilakukan untuk mengukur ketepatan alat ukur terhadap apa yang diukur. Untuk menghitung validitas tes menggunakan rumus yang dikemukakan Sebagai berikut: Mp Mt p pbi Arikunto (2013:93) St q Setelah dilakukan analisis data untuk soal uji coba instrumen penelitian yang terdiri dari 25 soal, lima soal diantaranya tidak valid dan 20 soal lainnya valid. Reliabilitas Reliabilitas adalah ketetapan suatu tes apabila digunakan pada subjek yang sama. Untuk menentukan reliabilitas tersebut digunakan rumus Kuder Richardson(KR) 20 sebagai berikut: 2 n s pq r 11 Arikunto (2013:115) 2 n 1 s Berdasarkan perhitungan reliabilitas menggunakan rumus KR-20 dan disesuaikan dengan klasifikasi indeks reliabilitas, keseluruhan soal uji coba instrument penelitian diklasifikasikan pada tingkat reliabilitas sangat tinggi. Menentukan tingkat kesukaran soal (P) Tingkat kesukaran soal merupakan bilangan yang menunjukkan sukar dan mudahnya suatu soal. Rumus yang digunakan untuk menentukan indeks kesukaran soal sebagai berikut:

P = Arikunto (2013:223) Setelah dilakukan analisis data untuk soal uji coba instrumen penelitian yang terdiri dari 25 soal, 24 soal memiliki tingkat kesukaran dengan criteria sedang dan 1 soal kriteria mudah. Daya Pembeda Daya pembeda soal merupakan suatu indikator untuk membedakan antara siswa yang pandai dengan siswa yang kurang pandai. Untuk menghitung daya beda dapat digunakan rumus berikut: D B J A B Arikunto (2013: 228) A B J B Berdasarkan perhitungan daya beda dan disesuaikan dengan klasifikasi indeks daya beda soal, didapat dua soal kategori baik sekali, 16 soal kategori baik, tiga soal kategori cukup, dan empat soal kategori tidak baik. C. Hasil Penelitian dan Pembahasan 1. Hasil Penelitian Deskripsi data penelitian ini adalah data hasil belajar MDDE maka data awal yang didapat yaitu hasil belajar pretest siswa yang berjumlah 24 orang. Nilai pretest siswa berkisar antara 45-75. Kemudian untuk data akhir dilakukan postest setelah kelas diberi perlakuan pengajaran dengan menggunakan model pembelajaran

kooperatif tipe Inside Outside Circle. Nilai postest siswa berkisar antara 45-95. Hasil tes awal (pretest) siswa yang diadakan sebelum perlakuan metode pembelajaran IOC diperoleh skor tertinggi = 75 dan skor terendah = 40 dengan jumlah siswa 24 orang. Dengan perhitungan statistik diperoleh hasil rata-rata hasil skor pretest adalah = 56 dan simpangan baku (s) = 8,53. Berdasarkan analisis data pretest, diperoleh nilai rata-rata ( ) dan simpangan baku (S) siswa sebagaimana dapat dilihat pada tabel di bawah ini: Tabel 3. Rangkuman Nilai Tertinggi, Nilai Terendah, Nilai Rata-Rata dan Simpangan Baku pretest Kelas Nilai tertinggi Nilai terendah Eksperimen 75 40 56 24 8,53 n S Hasil tes akhir (postest) atau yang diadakan setelah siswa diberi perlakuan berupa metode pembelajaran IOC diperoleh skor tertinggi = 95 dan skor terendah = 45 dengan jumlah siswa 24 orang. Dengan perhitungan statistik diperoleh hasil rata-rata hasil skor postest adalah = 73 dan simpangan baku (s) = 11,15. Berdasarkan analisis data post test, diperoleh nilai rata-rata ( ) dan simpangan baku (S) siswa sebagaimana dapat dilihat pada tabel di bawah ini:

Tabel 4. Rangkuman Nilai Tertinggi, Nilai Terendah, Nilai Rata-Rata dan Simpangan Baku post test Nilai Nilai Kelas n S tertinggi terendah Eksperimen 95 45 73 24 11,15 Uji Normalitas Untuk melihat apakah data dari kelas subyek penelitian terdistribusi normal, maka dilakukan uji normalitas dengan menggunakan metode chi-kuadrat dengan perhitungan manual. Pengujian diperoleh dari perbandingan harga < pada subyek penelitian pada taraf signifikansi α = 0,05 pada derajat kebebasan (dk) = k-1 = 5. Berdasarkan analisis data uji normalitas, diperoleh dan dapat dilihat pada tabel di bawah ini: Tabel 5. Rangkuman Uji Normalitas Postest Kelas N Distribusi Eksperimen 24 2,0027 11,070 Normal Pada tabel 5 dapat dilihat <, ini membuktikan bahwa data yang didapatkan dari kelas subyek penelitian ini terdistribusi normal.

Peningkatan Hasil Belajar Tabel 6. Peningkatan Hasil Belajar Kategori Gain Score Rendah Sedang Tinggi Jumlah 7 15 1 Data peningkatan hasil belajar siswa kelas eksperimen diperoleh dengan membandingkan tes awal (pretest) dan tes akhir (postest), yang diikuti 24 orang siswa seperti tabel 6. Berdasarkan hasil analisis pada tabel dapat dilihat bahwa rata-rata peningkatan hasil belajar siswa termasuk dalam kategori sedang. Dengan demikian dapat dijelaskan bahwa hasil belajar siswa setelah pembelajaran dengan model pembelajaran kooperatif tipe Inside Outside Circle mengalami peningkatan. 2. Pembahasan Arfinanti (2010) menjelaskan bahwa implementasi metode Inside Outside Circle dapat membantu tercapainya belajar tuntas siswa kelas VIII E SMPN 2 Mutilan pada pembelajaran matematika pokok bahasan teorema pythagoras. Setelah dilakukan pembelajaran matematika dengan menggunakan metode Inside Outside Circle diperoleh hasil 87,18% dari populasi kelas telah mencapai KKM. Selanjutnya Halimatussadiyah (2011) menjelaskan bahwa dengan menggunakan metode Inside Outside Circle terdapat peningkatan kemampuan berbicara dalam

berdiskusi siswa kelas VIII A SMPN 1 Lembang. Kemampuan berbicara yang meningkat akan membuat diskusi berjalan dengan baik, jika diskusi berjalan dengan baik maka hasil belajar pun akan meningkat. Pada penelitian ini juga didapat bahwa dengan menggunakan metode Inside Outside Circle dapat membantu meningkatkan hasil belajar siswa kelas X TITL SMK Negeri 1 Sungai Rumbai. Hal ini dapat dilihat pada tabel 6. Dari penjelasan di atas, pembelajaran metode Inside Outside Circle dapat meningkatkan hasil belajar siswa, karena adanya peninggkatan hasil belajar yang signifikan antara pretest dan postest D. Kesimpulan dan Saran 1. Kesimpulan Berdasarkan analisis data dan pembahasan di atas dapat disimpulkan bahwa terdapat peningkatan hasil belajar siswa dengan pembelajaran kooperatif tipe IOC pada mata diklat Memahami Dasar- Dasar Elektronika (MDDE) di SMK Negeri 1 Sungai Rumbai. Hal ini berdasarkan hasil belajar pretest siswa dengan rata-rata 56 yang diambil sebelum menggunakan metode Inside Outside Circle dan hasil belajar postest siswa dengan rata-rata 73 yang diambil sesudah menggunakan metode Inside Outside Circle. Selanjutnya dilakukan uji

Gain Score dan didapat bahwa hasil belajar siswa mengalami peningkatan dengan kategori rata-rata sedang. 2. Saran a. Kepada siswa agar meningkatkan keaktifan dan kerjasama dalam proses pembelajaran sehingga hasil belajar dapat meningkat. b. Kepada guru mata pelajaran MDDE SMKN 1 Sungai Rumbai agar dapat menggunakan metode Inside Outside Circle agar dapat meningkatkan hasil belajar siswa. c. Kepada pihak sekolah agar memotivasi guru untuk menggunakan metode Inside Outside Circle agar mencapai tujuan pembelajaran. Catatan: Artikel ini disusun berdasarkan skripsi penulis dengan Pembimbing I: Dr. Usmeldi, M.Pd dan Pembimbing II: Hastuti, ST.MT

DAFTAR RUJUKAN Arfinanti, Nurul. (2010). Implementasi Metode Inside Outside Circle Dalam Mencapai Belajar Tuntas (Mastery Learning) Siswa Kelas VIII E SMPN 2 Mutilan Pada Pembelajaran Matematika Pokok Bahasan Teorema Pythagoras. Skripsi. Yogyakarta: UINSK. Arikunto, Suharsimi. (2013). Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.. Hake. (1999). Analyzing Change/Gain Score. [online]. http://www.physics.indiana.edu. Diakses 21 Februari 2013. Halimatussadiyah, Seftya. (2011). Penerapan Teknik Inside Outside Circle Sebagai Upaya Peningkatan Kecakapan Dalam Berdiskusi Siswa Kelas VIII A SMPN 1 Lembang. Skripsi. Bandung: UPI. Hamalik, Oemar. (2001). Proses Belajar Mengajar. Jakarta: Bumi Aksara. Huda, Miftahul. (2013). Cooperative Learning. Yogyakarta: Pustaka Belajar. Iskandar. (2012). Psikologi Pendidikan. Jakarta Selatan: Referensi. Lie, Anita. (2010). Mempraktikkan Cooperative Learning di Ruang Kelas. Jakarta: Grasindo.