Representasi Mahasiswa Berkemampuan Matematika Tinggi Dalam Memecahkan Masalah Program Linier

dokumen-dokumen yang mirip
ANALISIS KESALAHAN MAHASISWA CALON GURU MATEMATIKA DALAM MEMECAHKAN MASALAH PROGRAM LINIER

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

Geometri Siswa SMP Ditinjau dari Kemampuan Matematika. (Surabaya: PPs UNESA, 2014), 1.

ANALISIS KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MAHASISWA PENDIDIKAN MATEMATIKA PADA MATERI REGULA FALSI

Alamat Korespondensi: Jl. Ir. Sutami No. 36A Kentingan Surakarta, , 2)

KEMAMPUAN REPRESENTASI MATEMATIS MENURUT TINGKAT KEMAMPUAN SISWA PADA MATERI SEGI EMPAT DI SMP

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

II. TINJAUAN PUSTAKA. Model pembelajaran berbasis masalah (Problem-based Learning), adalah model

PROFIL PEMECAHAN MASALAH SPLDV DENGAN LANGKAH POLYA DITINJAU DARI KECERDASAN LOGIS MATEMATIS SISWA

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Sarah Inayah, 2013

BAB III. digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

KEMAMPUAN REPRESENTASI MATEMATIS MENYELESAIKAN SOAL OPEN-ENDED MENURUT TINGKAT KEMAMPUAN DASAR MATERI SEGIEMPAT DI SMP

ANALISIS KEMAMPUAN MULTI REPRESENTASI MATEMATIS BERDASARKAN KEMAMPUAN AWAL MATEMATIS MAHASISWA

BAB II KAJIAN PUSTAKA DAN KERANGKA BERPIKIR. A. Kajian Pustaka

BAB II KAJIAN TEORITIK. dapat memperjelas suatu pemahaman. Melalui komunikasi, ide-ide

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Matematika merupakan mata pelajaran yang memiliki peranan penting

BAB III METODE PENELITIAN

BAB II KAJIAN TEORI. A. Kemampuan Representasi Matematis. solusi dari masalah yang sedang dihadapinya (NCTM, 2000).

KECENDERUNGAN SISWA KELAS XII IPA SMA NEGERI 1 ROWOKELE DALAM MENYELESAIKAN MASALAH MATEMATIKA

Pembelajaran Matematika dengan Metode Penemuan Terbimbing untuk Meningkatkan Kemampuan Representasi Matematis Siswa SMA

BAB I PENDAHULUAN. jenjang pendidikan di Indonesia mengindikasikan bahwa matematika sangatlah

BAB I PENDAHULUAN. Matematika merupakan ilmu universal yang mendasari perkembangan teknologi

ANALISIS KESALAHAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL CERITA SPLDV BERDASARKAN LANGKAH PENYELESAIAN POLYA

BAB II KAJIAN TEORI. A. Masalah Matematika. Masalah merupakan kesenjangan antara kenyataan dengan tujuan yang

STRATEGI PEMECAHAN MASALAH DALAM MENYELESAIKAN SOAL CERITA PADA MATERI SPLDV SISWA KELAS VIII DI SMP KRISTEN 2 SALATIGA

PENGEMBANGAN BAHAN AJAR BERBASIS REPRESENTASI MATEMATIS SISWA SMP PADA MATERI KUBUS DAN BALOK MELALUI PENELITIAN DESAIN

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah Matematika merupakan salah satu cabang ilmu yang membuat peserta didik dapat mengembangkan kemampuan

BAB II. Tinjauan Pustaka

PROFIL KEMAMPUAN SISWA SMP DALAM MEMECAHKAN MASALAH MATEMATIKA OPEN-ENDED MATERI PECAHAN BERDASARKAN TINGKAT KEMAMPUAN MATEMATIKA

PROFIL BERPIKIR KRITIS MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN MATEMATIKA FKIP UNCP YANG BERKEMAMPUAN LOGIKA TINGGI DALAM PEMECAHAN MASALAH OPEN ENDED

ANALISIS KEMAMPUAN REPRESENTASI MATEMATIS DALAM MENYELESAIKAN SOAL MATERI HIMPUNAN PADA SISWA KELAS VII SMP NEGERI 2 BAKI

BAB I PENDAHULUAN. Wahyudin Djumanta, Dkk.,Belajar Matematika Aktif Dan Menyenangkan,(Bandung: Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional, 2008)

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. logis, konsisten, dan dapat bekerjasama serta tidak mudah putus asa.

IMPLEMENTASI SCAFFOLDING UNTUK MENGATASI KESALAHAN SISWA DALAM MEMECAHKAN MASALAH LINGKARAN

DESKRIPSI KEMAMPUAN GEOMETRI SISWA SMP BERDASARKAN TEORI VAN HIELE

BAB I PENDAHULUAN. Menara Kudus), Jilid II, hlm Departemen Agama RI, Al-Qur an dan Terjemahnya, (Kudus:

Kemampuan Komunikasi Dan Pemahaman Konsep Aljabar Linier Mahasiswa Universitas Putra Indonesia YPTK Padang

ANALISIS KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA SISWA KELAS XI SMK MUHAMMADIYAH I PATUK PADA POKOK BAHASAN PELUANG JURNAL SKRIPSI

BAB II KAJIAN TEORITIK. a. Kemampuan Representasi Matematis

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

MULTIPLE REPRESENTASI CALON GURU DALAM MEMECAHKAN MASALAH MATEMATIKA DITINJAU DARI BERFIKIR KREATIF

BAB I PENDAHULUAN. daya manusia yang berkualitas, berkarakter dan mampu berkompetensi dalam

PEMAHAMAN SISWA SMA DALAM PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA BERDASARKAN PERBEDAAN GAYA BELAJAR

PROFIL PEMECAHAN MASALAH GEOMETRI SISWA MTs DITINJAU DARI PERBEDAAN GAYA BELAJAR DAN PERBEDAAN GENDER

I. PENDAHULUAN. Pendidikan merupakan suatu upaya untuk memberikan pengetahuan, wawasan,

PROSES BERPIKIR SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL CERITA DITINJAU BERDASARKAN KEMAMPUAN MATEMATIKA

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Penelitian

II. TINJAUAN PUSTAKA. melakukan kegiatan belajar sejak dilahirkan. Syah (2006: 92) mengatakan bahwa

REPRESENTASI PENYELESAIAN MASALAH YANG BERHUBUNGAN DENGAN ARITMATIKA SOSIAL OLEH SISWA SEKOLAH MENENGAH PERTAMA

MATHEdunesa Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika Volume 3 No 3 Tahun 2014

BAB III METODE PENELITIAN. penalaran adaptif siswa dalam menyelesaikan soal cerita matematika materi

ANALISIS KESALAHAN DALAM MENYELESAIKAN MASALAH MATEMATIKA DENGAN MENGGUNAKAN LANGKAH POLIYA SISWA SMK. Program Studi Pendidikan Matematika, FKIP

BAB II KAJIAN TEORITIK. Pendidikan Matematika menyatakan bahwa masalah merupakan soal (pertanyaan)

BAB I PENDAHULUAN. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi memungkinkan semua pihak

STRATEGI PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA SISWA KELAS VII SMP KRISTEN 2 SALATIGA DITINJAU DARI LANGKAH POLYA

BAB II KAJIAN TEORI. mengetahui derajat kualitas (Arifin, 2009). Sedangkan menurut. komponen, hubungan satu sama lain, dan fungsi masing-masing dalam

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Masalah

PROFIL BERPIKIR SISWA SMA DENGAN TIPE KEPRIBADIAN CHOLERIS DALAM PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA DITINJAU DARI PERBEDAAN JENIS KELAMIN

I. PENDAHULUAN. Pendidikan merupakan aspek penting yang menjadi salah satu prioritas utama

BAB I PENDAHULUAN. pengetahuan. Matematika juga berfungsi dalam ilmu pengetahuan, artinya selain

digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id

II. TINJAUAN PUSTAKA. solusi. Sebagai contoh, suatu masalah dapat direpresentasikan dengan obyek,

BAB III METODE PENELITIAN

Kata Kunci: pemecahan masalah, masalah nonrutin, kesalahan siswa.

IMPLEMENTASI STRATEGI THINK-TALK-WRITE (TTW) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN REPRESENTASI MATEMATIS SISWA KELAS VIII SMP 1 KARAWANG TIMUR

BAB II LANDASAN TEORI. lain, berarti kita berusaha agar apa yang disampaikan kepada orang lain tersebut

BAB I PENDAHULUAN. kemampuan siswa dalam berfikir secara matematika (think mathematically).

REPRESENTASI PEMECAHAN MASALAH DESIMAL SISWA SD DITINJAU DARI GENDER

BAB I PENDAHULUAN. Manusia sebagai mahluk yang diberikan kelebihan oleh Allah swt dengan

BAB I PENDAHULUAN. mengembangkan daya pikir manusia. Perkembangan teknologi dan informasi

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

BAB III METODE PENELITIAN

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang

II. TINJAUAN PUSTAKA. Secara umum belief diartikan sebagai keyakinan atau kepercayaan diri terhadap

BAB I PENDAHULUAN. Matematika merupakan salah satu mata pelajaran yang konsep, kaidah,

BAB II KAJIAN TEORITIK. menyelesaikan permasalahan yang diberikan. Menurut NCTM (2000) pemecahan

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang begitu pesat,

II. TINJAUAN PUSTAKA. dalam pendidikan matematika yang pertama kali diperkenalkan dan

ISSN: Nurcholif Diah Sri Lestari Pendidikan Matematika, Universitas Jember

KEMAMPUAN MULTI REPRESENTASI MATEMATIS DALAM MATERI STATISTIKA DASAR

DESAIN BAHAN AJAR BERBASIS REPRESENTASI MATEMATIS PADA MATERI FUNGSI KOMPOSISI DAN FUNGSI INVERS SMA

II. KAJIAN PUSTAKA. menyampaikan sesuatu seperti menjelaskan konsep dan prinsip kepada siswa.

Analisis Kemampuan Menyelesaikan Soal Cerita Matematika Tentang Bangun Datar Ditinjau Dari Teori Van Hiele ABSTRAK

BAB I PENDAHULUAN (1982:1-2):

BAB II KAJIAN TEORITIK

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN JIGSAW UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN REPRESENTASI MATEMATIS SISWA DI MTs NEGERI I SUBANG

PENERAPAN POLA LATIHAN BERJENJANG DALAM MENYELESAIKAN SOAL CERITA

ANALISIS KEMAMPUAN MENYELESAIKAN SOAL CERITA MATEMATIKA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 03 TUNTANG TENTANG BANGUN DATAR DITINJAU DARI TEORI VAN HIELE

BAB I PENDAHULUAN. Pendidikan matematika sangat berperan penting dalam upaya menciptakan

BAB I PENDAHULUAN. memunculkan persaingan yang cukup tajam, dan sekaligus menjadi ajang seleksi

ANALISIS KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA SISWA SMP BERDASARKAN LANGKAH POLYA

BAB V PEMBAHASAN. analisis deskriptif. Berikut pembahasan hasil tes tulis tentang Kemampuan. VII B MTs Sultan Agung Berdasarkan Kemampuan Matematika:

Representasi Matematis Siswa SMA dalam Memecahkan Masalah Persamaan Kuadrat Ditinjau dari Perbedaan Gender

BAB II LANDASAN TEORI

BAB I PENDAHULUAN. intelektual. Matematika juga merupakan salah satu mata pelajaran yang di

Profil Berpikir Logis dalam Memecahkan Masalah oleh Mahasiswa Calon Guru Tipe Camper

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang

ANALISIS KEMAMPUAN REPRESENTASI MATEMATIS SISWA SMP KELAS VII PADA PENERAPAN OPEN-ENDED

Transkripsi:

80 INOVASI, Volume XVIII, Nomor 1, Januari 2016 Representasi Mahasiswa Berkemampuan Matematika Tinggi Dalam Memecahkan Masalah Program Linier Sri Irawati dan Sri Indriati Hasanah Program Studi Pendidikan Matematika, FKIP, Universitas Madura Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan representasi mahasiswa berkemampuan tinggi dalam memecahkan masalah program linier. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan teknik pengumpulan datanya dilakukan dengan pemberian tes representasi dan wawancara. Dalam penelitian ini subjek yang digunakan adalah seorang mahasiswa Universitas Madura yang memiliki kemampuan matematika tinggi. Analisis data dalam penelitian ini dilakukan dengan langkah langkah, yaitu reduksi data, menyajikan data dan menarik kesimpulan. Sedangkan untuk mendapatkan data penelitian yang valid, penelitian ini menggunakan triangulasi waktu. Hasil penelitian menunjukkan mahasiswa berkemampuan matematika tinggi pada tahap memahami masalah dideskripsikan dengan mengumpulkan informasi-informasi yang diketahui dan yang ditanyakan dalam soal dengan menggunakan representasi dalam bentuk teks tertulis. Subjek juga menggunakan representasi dalam bentuk katakata untuk menjelaskan informasi-informasi yang ada di dalam soal baik yang diketahui maupun yang ditanyakan dalam rangka memecahkan masalah. Sedangkan, pada tahap merencanakan pemecahan masalah subjek menggunakan representasi simbol dan representasi dalam bentuk tabel untuk memperjelas dan menyederhanakan masalah. Hal tersebut dilakukan karena dianggap akan mempermudah dalam proses pemecahan masalah. Kemudian subjek juga mengumpulkan fakta-fakta dari soal disertai alasan yang logis untuk membuat model matematika dan menentukan relasi yang digunakan dalam model matematika. Pada tahap melaksanakan pemecahan masalah subjek menggunakan representasi grafik metode isoline. Setiap langkah pemecahan masalah yang diambil diperjelas kedalam bentuk persamaan matematis, teks tertulis dan dengan disertai alasan-alasan yang logis. Subjek juga sudah melaksanakan pemecahan masalah sesuai dengan langkah-langkah yang telah direncanakan. Sedangkan, pada tahap memeriksa kembali solusi pemecahan masalah dideskripsikan dengan menggunakan representasi dalam bentuk kata-kata untuk memberikan penjelasan keyakinan terhadap jawabannya. Selain itu, subjek menggunakan metode lain yaitu metode titik sudut dan melakukan pengecekan kembali terhadap operasi hitung dari hasil yang diperoleh. Kata kunci: Representasi, memecahkan masalah, program linier, kemampuan matematika tinggi. Pendahuluan Matematika merupakan disiplin ilmu yang mempunyai sifat khas jika dibandingkan dengan disiplin ilmu yang lain. Matematika sarat dengan konsep, mulai dari konsep sederhana sampai konsep yang kompleks dan abstrak sehingga diperlukan pemahaman yang benar terhadap konsep dasar yang membangun konsep-konsep tersebut. Banyaknya konsep matematika yang bersifat abstrak yang harus diserap peserta didik dalam waktu yang relatif terbatas menjadikan matematika sebagai pelajaran sulit bagi mereka. Representasi adalah bentuk interpretasi pemikiran mahasiswa terhadap suatu masalah, yang digunakan sebagai alat bantu untuk menemukan solusi dari suatu masalah. Bentuk interpretasi mahasiswa dapat berupa kata-kata

Sri Irawati dan Sri Indriati Hasanah, Representasi Mahasiswa Berkemampuan Matematika 81 atau verbal, tulisan, gambar, tabel, grafik, benda konkrit, simbol matematika dan lain-lain (Sabirin, 2014:35). Menurut Kartini (2009:366) representasi matematika mahasiswa dapat digolongkan menjadi (1) representasi visual (gambar, diagram grafik, atau tabel), (2) representasi simbolik (pernyataan matematik atau notasi matematik, numerik/simbol aljabar) dan (3) representasi verbal (teks tertulis/kata-kata). Penggunaan semua jenis representasi tersebut dapat dibuat secara lengkap dan terpadu dalam pengujian suatu masalah yang sama atau dengan kata lain representasi matematik dapat dibuat secara beragam (multiple representations). Tingkat reprensentasi matematika mahasiswa sebenarnya juga dipengaruhi oleh tingkat penalaran mahasiswa. Sedangkan tingkat penalaran mahasiswa dipengaruhi oleh tingkat intelegensi mahasiswa. Jadi, dapat diartikan bahwa tingkat intelegensi mahasiswa juga berpengaruh terhadap tingkat representasi matematika mahasiswa. Secara umum, tingkat intelegensi mahasiswa dibagi menjadi tiga yaitu mahasiswa yang berkemampuan tinggi, sedang, dan rendah. Mahasiswa yang yang berkemampuan tinggi biasanya memiliki penalaran yang tinggi karena memiliki analogi yang matang untuk mempresentasikan suatu masalah sehingga dapat dipecahkan. Menurut Shadiq (2004:12) masalah matematika adalah suatu soal atau pertanyaan ataupun fenomena yang memiliki tantangan yang dapat berupa bidang aljabar, analisis, geometri, logika, permasalahan sosial, ataupun penggabungan satu dengan lainnya yang membutuhkan pemecahan bagi yang menghadapinya. Sedangkan pemecahan masalah merupakan bentuk usaha yang dilakukan untuk mendapatkan suatu solusi atau jalan keluar dari suatu kendala ataupun tantangan yang diberikan. Mata kuliah program linier merupakan mata kuliah wajib yang diberikan pada semester 7 program pendidikan matematika. Mata kuliah ini erat kaitannya dengan kehidupan sehari-hari dimana mata kuliah ini mempelajari tentang cara mengoptimalkan suatu permasalahan dengan sumber daya yang terbatas. Soal-soal yang diberikan dibuat senyata mungkin sehingga mahasiswa benar-benar merasakan manfaat dari mempelajari mata kuliah ini. Berdasarkan pengalaman peneliti sebagai dosen pengampu mata kuliah program linier, meskipun materi ini sudah diberikan pada saat SMA namun sebagian besar mahasiswa masih merasa kesulitan dalam memecahkan masalah yang berkaitan dengan program linier, terutama pada saat membuat model matematis dari soal nyata yang diberikan, sehingga hal ini mengakibatkan mahasiswa salah pada pengerjaan langkah selanjutnya, selain itu mahasiswa juga kurang terampil dalam menentukan daerah penyelesaian dan menggunakan metode isoline dalam menentukan hasil penyelesaian. Dalam penelitian ini peneliti sengaja mengambil subjek mahasiswa berkemampuan matematika tinggi karena diharapkan dari pemikiran dan cara berpikir mereka kami bisa mengetahui representasi mereka terhadap pemecahan masalah program linier sehingga nantinya ide mereka dapat dipakai untuk dijadikan rujukan dalam merancang perangkat perkuliahan yang lebih baik. Berdasarkan uraian di atas, penulis merasa tertarik untuk meneliti tentang Representasi Mahasiswa Berkemampuan Matematika Tinggi Dalam Memecahkan Masalah Program Linier. Kajian Pustaka Kajian Teoritis Tentang Representasi Goldin (dalam Mudzakir, 2006:19) mengungkapkan bahwa representasi adalah suatu bentuk konfigurasi yang dapat menggambarkan, mewakili, atau melambangkan sesuatu dalam suatu cara. Sedangkan menurut Sabirin (2014:35) representasi adalah bentuk interpretasi pemikiran mahasiswa terhadap suatu masalah, yang digunakan sebagai alat bantu untuk menemukan solusi dari suatu masalah. Bentuk interpretasi mahasiswa dapat berupa kata-kata atau verbal, tulisan, gambar, tabel, grafik, benda konkrit, simbol matematika dan lainlain. Senada dengan Kartini (2009:364-365) menyatakan bahwa representasi matematis adalah ungkapan-ungkapan dari ide-ide matematika (masalah, pernyataan, definisi, dan lain-lain) yang digunakan untuk memperlihatkan (mengkomunikasikan) hasil kerjanya dengan cara tertentu (cara konvensional atau tidak konvensional) sebagai hasil interpretasi dari pikirannya.

82 INOVASI, Volume XVIII, Nomor 1, Januari 2016 Dari uraian-uraian di atas dapat disimpulkan bahwa representasi adalah bentuk interpretasi dari hasil pemikiran seseorang (baik itu berupa kata-kata atau verbal, tulisan, gambar, tabel, grafik, benda konkrit, simbol matematika dan lain-lain) yang dapat digunakan sebagai alat bantu untuk menemukan solusi atau pemecahan dari masalah yang dihadapi. Bruner (dalam Post, 2007) membagi representasi meliputi enaktif (enactive), ikonik (iconic) dan simbolik (symbolic). (1) Representasi enaktif adalah representasi sensorimotor yang dibentuk melalui aksi atau gerakan. Pada tahap ini penyajian yang dilakukan melalui tindakan anak secara langsung terlibat dalam memanipulasi (mengotak-atik) objek. (2) Representasi ikonik adalah representasi yang diwujudkan dalam bentuk bayangan visual, gambar atau diagram yang menggambarkan kegiatan konkrit atau situasi konkrit yang terdapat pada tahap enaktif. (3) Representasi simbolik berkaitan dengan bahasa matematika dan simbol-simbol. Kemudian Lesh (dalam Post, 2007) mengembangkan representasi Bruner dengan menambahkan spoken symbol dan real world situation. Sehingga representasi yang diajukan Less meliputi lima jenis yaitu (1) Representasi objek dunia nyata yaitu representasi didasarkan pada objek yang sebenarnya. (2) Representasi model manipulatif yaitu representasi seperti alat peraga kerja bahwa dengan menambahkan operasi dinamis benda yang telah dimodelkan. (3) Representasi simbol yang diucapkan yaitu representasi yang menggunakan bahasa sehari-hari, seperti indonesia atau Inggris. (4) Representasi simbol yang tertulis yaitu representasi yang digunakan dalam notasi matematika, seperti angka, huruf, dan simbol, dan (5) Representasi gambar yaitu representasi yang menggunakan ilustrasi, gambar, grafik, dan sebagainya. Mudzakir (2006:47) membagi representasi menjadi tiga jenis yaitu (1) representasi visual berupa diagram, grafik, tabel dan gambar, (2) persamaan atau ekspresi matematika, (3) katakata atau teks tertulis. Adapun indikator-indikator representasi matematika yang akan digunakan dalam penelitian ini yaitu : 1) Representasi visual berupa diagram, grafik, tabel dan gambar yang meliputi : Membuat diagram, grafik, tabel dan gambar untuk memperjelas masalah dan memfasilitasi penyelesaiannya. 2) Representasi berupa ekspresi matematis meliputi: a. Membuat model matematis dari masalah yang diberikan. b. Menyelesaikan masalah dengan melibatkan ekspresi matematis. 3) Representasi berupa kata-kata atau teks tertulis meliputi: Menjawab soal dengan menggunakan katakata atau teks tertulis. Kajian Teoritis Tentang Pemecahan Masalah Matematika Siswono (2008:34) menyatakan bahwa masalah dapat diartikan suatu situasi atau pertanyaan yang dihadapi individu atau kelompok ketika mereka tidak mempunyai aturan, algoritma/prosedur tertentu atau hukum yang segera digunakan untuk menentukan jawabannya. Adapaun ciri-ciri suatu masalah sebagai berikut : 1. Individu menyadari/mengenali suatu situasi (pertanyaan-pertanyaan) yang dihadapi. 2. Individu menyadari bahwa situasi tersebut memerlukan tindakan. Dengan kata lain menantang untuk diselesaikan. 3. Langkah pemecahan masalah tidak harus jelas atau mudah ditangkap oleh orang lain. Dengan kata lain individu tersebut sudah mengetahui bagaimana menyelesaikan masalah tersebut meskipun belum jelas. Siswono (2008:36) mengemukakan bahwa pemecahan masalah adalah suatu proses atau upaya individu untuk merespon atau mengatasi halangan atau kendala ketika suatu jawaban atau metode jawaban belum tampak jelas. Polya (1973) mendefinisikan pemecahan masalah sebagai usaha mencari jalan keluar dari suatu kesulitan guna mencapai suatu tujuan yang tidak dengan segera dapat dicapai. Berdasarkan beberapa pendapat di atas, maka yang dimaksud pemecahan masalah dalam penelitian ini adalah upaya yang dilakukan mahasiswa untuk memperoleh solusi masalah yang tidak dengan segera dapat dicapai dengan menggunakan pengetahuan, pemahaman dan keterampilan yang dimiliki. Polya (1973:5) menyatakan langkahlangkah pemecahan masalah terdiri atas (1)

Sri Irawati dan Sri Indriati Hasanah, Representasi Mahasiswa Berkemampuan Matematika 83 memahami masalah (Understanding the problem), (2) merencanakan penyelesaian (Devising a plan), (3) melaksanakan rencana penyelesaian (Carrying out the plan) dan (4) memeriksa kembali (Looking back). Kajian Teoritis Tentang Kemampuan Matematika Syahban (dalam Abdullah, 2012:29) menyatakan bahwa kemampuan matematika adalah pengetahuan dan keterampilan dasar yang diperlukan untuk dapat melakukan manipulasi matematika meliputi pemahaman konsep dan pengetahuan prosedural. Kemampuan matematika dapat dibedakan menjadi 3 yaitu kemampuan matematika tinggi, sedang dan rendah. Dalam penelitian ini kemampuan mahasiswa dibedakan berdasarkan nilai IPK dari semester satu sampai 6. Adapun katagorinya kemapuan matematika mahasiswa dapat dilihat pada tabel berikut: Metode Penelitian Ditinjau dari judul penelitian maka penelitian ini termasuk jenis penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Penelitian deskriptif adalah penelitian yang diarahkan untuk mendeskripsikan gejalagejala, fakta-fakta atau kejadian-kejadian secara sistematis dan akurat mengenai sifat-sifat subjek penelitian (Riyanto, 2007: 107). Adapun yang akan dideskripisikan dalam penelitian ini adalah representasi mahasiswa berkemampuan matematika tinggi dalam memecahkan masalah program linier. Subjek penelitian ini adalah mahasiswa berkemampuan matematika tinggi yang sedang menempuh mata kuliah program linier semester tujuh tahun pelajaran 2014/2015. Subjek penelitian dipilih berdasarkan nilai IPK, dimana mahasiswa dikatakan memiliki kemampuan matematika tinggi jika memiliki IPK IPK 3,5. Kemudian dari kelompok mahasiswa berkemampuan matematika tinggi, peneliti memilih salah seorang mahasiswa yang mempunyai IPK paling tinggi atau yang paling sesuai dengan kriteria subjek penelitian yang dibutuhkan peneliti yakni yang paling komonikatif atau yang penggunaan bahasanya lebih bagus diantara kelompok mahasiswa berkemampuan matematika tinggi yang lain Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari dua macam. Pertama, instrumen utama yaitu peneliti sendiri, karena peneliti sendiri yang berhubungan langsung dengan subjek penelitian dan tidak diwakilkan kepada orang lain. Kedua, instrumen bantu yang terdiri dari tes representasi masalah program linier dan wawancara. Tes ini berupa dua buah soal yang dirancang untuk mengetahui representasi mahasiswa berkemampuan matematika tinggi dalam memecahkan masalah program linier, satu soal tentang masalah maksimum dan satu soal tentang masalah minimum. Agar tes tersebut layak dan valid untuk digunakan dalam penelitian ini maka diadakan validasi isi dan bahasa oleh dua ahli yaitu dua dosen matematika dari Universitas Madura. Validasi isi dilakukan untuk mengetahui bahwa soal yang digunakan dapat mengungkap representasi mahasiswa berkemampuan matematika tinggi dalam memecahkan masalah program linier. Sedangkan validasi bahasa digunakan untuk mengetahui bahwa bahasa soal yang digunakan sudah sesuai dengan kaidah bahasa yang baik dan benar. Wawancara dilakukan untuk mendapatkan data tentang representasi mahasiswa secara langsung. Subjek penelitian diberikan tes representasi dan diberikan waktu untuk menyelesaikannya. Kemudian subjek penelitian diwawancarai berdasarkan hasil pekerjaannya. Oleh karena itu, peneliti perlu menyusun pedoman wawancara untuk menghindari terlewatkannya data selama proses wawancara berlansung. Wawancara juga diharapkan dapat menggali informasi baru yang mungkin tidak diperoleh dalam tes tertulis, karena bisa saja yang dipikirkan mahasiswa tidak dituliskan, hal ini mungkin juga akan terungkap dalam wawancara. Supaya terjamin keabsahan dan menjaga agar informasi tidak ada yang terlewatkan maka proses wawancara direkam secara audio menggunakan voice recorder. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan teknik pengumpulan data dengan cara pemberian tes tulis dan wawancara. Untuk menguji keabsahan data, penelitian ini menggunakan triangulasi waktu, yaitu dengan pengecekan derajat kepercayaan beberapa

84 INOVASI, Volume XVIII, Nomor 1, Januari 2016 sumber data yang diperoleh pada waktu yang berbeda. Dengan demikian, pengumpulan data ini dilakukan minimal dua kali dengan tugastugas yang berbeda tetapi isi dari tugas tersebut sama. Hasil pekerjaan tulis dan wawancara menggunakan tugas ke-1 (data pertama) yang melalui pemberian tes representasi pertama (TR 1) dibandingkan dengan hasil pekerjaan tulis dan wawancara menggunakan tugas ke-2 (data kedua) melalui pemberian tes representasi kedua (TR 2). Jika data-data tersebut menunjukkan konsistensi, kesamaan pandangan dan pendapat, maka dapat dikatakan data-data tersebut valid, tetapi jika tidak, maka akan dilakukan pengambilan data ketiga. Pada pengambilan data ketiga, apabila data yang diperoleh sesuai dengan data pertama, maka data pertama valid. Jika diperoleh data yang sesuai dengan yang kedua, maka data kedua tersebut valid. Jika ternyata diperoleh data yang tidak sesuai dengan salah satunya, maka dilakukan pengambilan data berikutnya. Demikian seterusnya sampai diperoleh data yang sesuai. Dalam penelitian ini digunakan triangulasi waktu sebagai analisis data tes representasi dan wawancara, yaitu pengecekan data yang dilakukan dengan memberikan soal yang mirip pada waktu yang berbeda. Analisis tersebut mengacu pada indikator representasi dalam setiap tahapan pemecahan masalah Polya. Kemudian analisis seluruh data dilakukan dengan tahapan sebagai berikut: 1) Reduksi data Reduksi data adalah bentuk analisis yang bertujuan untuk menajamkan, menyeleksi, memfokuskan, mengabstraksi, dan mentransformasikan data mentah yang diperoleh di lapangan menjadi data bermakna. Dalam penelitian ini data mentah yang diperoleh dari hasil penelitian direduksi untuk mendapatkan data yang benar-benar diperlukan dalam mendeskripsikan representasi mahasiswa berkemampuan matematika tinggi dalam memecahkan masalah. Adapun langkahlangkah yang dilakukan dalam mereduksi data dalam penelitian ini adalah sebagai berikut : a. Mengumpulkan hasil pekerjaan subjek penelitian dalam memecahkan masalah matematika melalui tes representasi yang telah diberikan; b. Menstranskripkan semua ucapan yang disampaikan mahasiswa; c. Memutar hasil rekaman berulang-ulang agar peneliti dapat menuliskan dengan tepat apa yang telah diungkapkan subjek penelitian dalam wawancara; d. Membuat transkrip hasil wawancara yang telah dilakukan dengan subjek penelitian; e. Memeriksa kembali hasil transkrip tersebut dengan mendengarkan kembali hasil wawancara dengan subjek terkait; 2) Pemaparan data Pemaparan data meliputi pengklasifikasian dan identifikasi data yaitu menuliskan kumpulan data yang terorganisir sehingga memungkinkan untuk dilakukan penarikan kesimpulan dari data tersebut. Jadi, dari data yang sudah direduksi kemudian diklasifikasi dan diidentifikasi sehingga memungkinkan peneliti untuk menarik kesimpulan mengenai representasi mahasiswa berkemampuan matematika tinggi dalam memecahkan masalah program linier. 3) Penarikan Kesimpulan Dari data yang diperoleh, selanjutnya akan dilakukan penarikan kesimpulan dan melakukan verifikasi dari kesimpulan tersebut. Jadi setelah menarik kesimpulan, selanjutnya peneliti melakukan verifikasi untuk mengecek kembali kesimpulan tersebut dengan hasil analisis. Sehingga diperoleh representasi mahasiswa berkemampuan matematika tinggi dalam memecahkan masalah program linier. Pembahasan 1) Representasi Mahasiswa Berkemampuan Memahami Masalah Dalam tahap memahami masalah baik untuk tes representasi soal nomer satu ataupun tes representasi soal nomer dua, dideskripsikan bahwa subjek mengumpulkan informasi-informasi baik yang diketahui maupun yang ditanyakan dalam soal dengan menggunakan representasi dalam bentuk teks tertulis. Selain itu, subjek juga menggunakan representasi dalam bentuk kata-kata untuk menjelaskan informasiinformasi yang ada di dalam soal baik yang diketahui maupun yang ditanyakan dalam rangka memecahkan masalah. Selanjutnya,

Sri Irawati dan Sri Indriati Hasanah, Representasi Mahasiswa Berkemampuan Matematika 85 subjek juga sudah dapat memperkirakan bahwa data-data yang diberikan telah cukup untuk digunakan dalam memecahkan masalah yang terdapat di soal. 2) Representasi Mahasiswa Berkemampuan Merencanakan Pemecahan Masalah Dalam tahap merencanakan pemecahan masalah untuk tes representasi baik soal nomer satu maupun soal nomer dua, dideskripsikan bahwa awalnya subjek menggunakan representasi simbol sebagai wakil dari variabel keputusan, setelah itu subjek menggunakan representasi tabel untuk memperjelas masalah dan menghindari kekeliruan dalam membuat model matematika, kemudian subjek juga mengumpulkan fakta-fakta dari soal disertai alasan yang logis untuk membuat model matematika dan menentukan relasi yang digunakan dalam model matematika. 3) Representasi Mahasiswa Berkemampuan Melaksanakan Pemecahan Masalah Dalam tahap melaksanakan pemecahan masalah untuk tes representasi baik soal nomer satu maupun nomer dua, dideskripsikan bahwa subjek menentukan langkah dalam melaksanakan pemecahan masalah dengan merepresentasikan setiap langkah pemecahan masalah yang diambil kedalam bentuk teks tertulis. Subjek memulai melaksanakan pemecahan masalah dengan mencari titik potong dari masing masing fungsi kendala terhadap sumbu x dan y, dari sini subjek kemudian menggambar grafik. Untuk menentukan daerah penyelesaian subjek menggunakan uji titik untuk masaing masing fungsi kendala, kemudian mencari interseksi dari semua fungsi kendala sebagai daerah penyelesaian ahir. Setelah itu subjek menggunakan metode isoline untuk menentukan titik optimum dengan memanfaatkan fungsi tujuan. Subjek menggunakan dua garis isoline sebagai pembanding letak titik optimum. Dalam membuat grafik subjek memperhatikan ketelitian dari skala koordinat kartesius yang dia buat dengan menggunakan kertas milimiter untuk menggambar grafiknya. Hal ini dilakukan agar dalam menentukan kesejajaran garis isoline yang dia buat benar-benar mencerminkan titik optimumnya. Selain itu, subjek juga memberikan alasan yang logis pada setiap langkah yang diambil dalam memecahkan masalah.. 4) Representasi Mahasiswa Berkemampuan Memeriksa Kembali Solusi Pemecahan Masalah Dalam tahap memeriksa kembali solusi pemecahan masalah dideskripsikan dengan menggunakan representasi dalam bentuk kata-kata untuk memberikan penjelasan keyakinan terhadap jawabannya. Selain itu, subjek menggunakan metode lain yaitu metode titik sudut, dengan cara mencari semua titik ekstrim pada daerah penyelesaian kemudian mensubstitusinya pada fungsi tujuan dan membandingkan antar titik ekstrim tersebut untuk menentukan titik optimumnya. Selain itu subjek juga mengecek setiap operasi hitung dari hasil yang diperoleh. Penutup Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa mahasiswa berkemampuan matematika tinggi dalam memacahkan masalah program linier menggunakan berbagai representasi (multi representasi) baik itu representasi visual, verbal maupun ekspresi matematis. Sehingga hal ini membantu mereka untuk mendapatkan jawaban yang benar. Dan dari hasil penelitian ini diharapkan dapat dijadikan rujukan untuk membuat perangkat pembelajaran yang lebih baik, khususnya mata kuliah program linier. Daftar Pustaka Abdullah, Isnaini. 2012. Proses Berpikir Mahasiswa SMA dalam Memecahkan Masalah SPLTV ditinjau dari Perbedaan Kemampuan Matematika. Makalah Komprehensif. PPs. Unesa Surabaya. Kartini. 2009. Peranan Representasi Dalam Pembelajaran Matematika. Prosiding Seminar Nasional Matematika dan Pendidikan Matematika Jurusan Pendidikan Matematika FMIPA UNRI. Mudzakkir, Hera S. 2006. Strategi Pembelajaran Think-Talk-Write untuk Meningkatkan Kemampuan Representasi Matematik Beragam Mahasiswa SMP.

86 INOVASI, Volume XVIII, Nomor 1, Januari 2016 Tesis Pasca Sarjana UPI Bandung: Tidak dipublikasikan. Polya, G. 1973. How To Solve It Second Edision. Pricenton, New Jersey: Pricenton University Press. Post, Thomas R. (1988). Teaching mathematics in grade K-8. USA. Allyn and Bacon. Inc Sabirin, Muhamad. 2014. Representasi Dalam Pembelajaran Matematika. JPM IAIN Antasari. Shadiq, Fadjar. Bilamana Proses Pembelajaran Menjadi Bermakna Bagi Mahasiswa? Suatu Teori Belajar Dari David P. Ausubel. (http://teori-belajar.p4tkmatematika.org/ diakses tanggal 29 Agustus 2015) Siswono, T.Y.E. 2008. Model Pembelajaran Matematika Berbasis Pengajuan dan Pemecahan Masalah untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif. Surabaya: Unesa University Press.