BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

dokumen-dokumen yang mirip
BAB I PENDAHULUAN. dimana para pengusaha tentu berusaha secara maksimal untuk dapat memenuhi

BAB II KAJIAN PUSTAKA DAN KERANGKA PEMIKIRAN Pengertian Manajemen Pemasaran. mendefinisikan manajemen pemasaran sebagai berikut:

BAB I PENDAHULUAN 1.1 LATAR BELAKANG

I. PENDAHULUAN. sekarang ini dimana perubahan teknologi dan arus informasi yang sangat cepat mendorong

BAB I PENDAHULUAN. positif pada perkembangan sektor perdagangan. Kondisi tersebut sejalan dengan

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian

BAB 1 PENDAHULUAN. Dalam perkembangan dunia usaha yang sangat kompetitif menuntut perusahaan

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian

II. TINJAUAN PUSTAKA. Pemasaran adalah salah satu kegiatan pokok yang dilakukan oleh perusahaan

BAB I PENDAHULUAN. Pemasaran sekarang ini tidak hanya sekedar menciptakan produk yang berkualitas

BAB I PENDAHULUAN. grafik penjualannya nyaris tak pernah turun, tak terpengaruh tren kenaikan harga

BAB I PENDAHULUAN. Bersamaan dengan semakin majunya teknologi dan perkembangan yang

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar belakang (

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. Pemasaran adalah fungsi organisasi dan seperangkat proses untuk menciptakan,

Berikut ini pengertian dari bauran pemasaran (Marketing Mix) menuru para

Bab I PENDAHULUAN. usaha saat ini adalah dengan mempertahankan loyalitas pelanggannya.

Promosi adalah suatu kegiatan bidang marketing yang merupakan komunikasi yang dilaksanakan perusahaan kepada pembeli atau konsumen yang memuat

II. LANDASAN TEORI. Berikut adalah beberapa definisi asuransi menurut beberapa sumber :

BAB I PENDAHULUAN UKDW. menggunakan produk atau jasa dari perusahaan. harus mampu menciptakan, memelihara, melindungi dan membangun image

BAB I PENDAHULUAN. kita lihat dengan banyaknya dealer atau showroom mobil yang berdiri di

BAB I PENDAHULUAN. Salah satu ukuran atau indikasi kemajuan suatu masyarakat adalah tersedianya fasilitas

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Pen g a r u h P e r i k l a n a n ( A d v e r t i s i n g ) t e r h a d a p P r o s e s K e p u t u s a n P e m b e l i a n K o n s u m e n 1 BAB I

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

BAB 1 PENDAHULUAN. Dalam perkembangan dunia usaha sekarang ini, pengaruh globalisasi telah

1. Marketing Communication 2. Pentingnya Marketing Communication 3. Periklanan Personal Selling

BAB II LANDASAN TEORI. media untuk mendapatkan tanggapan yang diinginkan dari pasar sasaran mereka.

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

I. PENDAHULUAN. Aktivitas bisnis ritel adalah aktivitas dimana produsen menjual produk secara

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN. Peningkatan taraf hidup dan gaya hidup masyarakat yang sangat beragam

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN. satu pada salah satu ujungnya dan berisi tulisan atau gambar. Setiap sisi dari

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

INTEGRATED MARKETING COMMUNICATION

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Integrated Marketing Communication

BAB I PENDAHULUAN. maksimal untuk dapat memenuhi kebutuhan konsumen yang bersifat heterogen.

BAB I PENDAHULUAN. Saat ini dengan adanya penanggulangan terhadap resiko-resiko seperti mengalami

BAB I PENDAHULUAN. mengalami ketertinggalan dalam perkembangan produk-produk fashionnya. Hal ini

II. LANDASAN TEORI. Menurut Phillip Kotler (2002:9): Pemasaran adalah suatu proses sosial yang di

BAB II LANDASAN TEORI

BAB I PENDAHULUAN. sekarang ini antar perusahaan bersaing ketat memperebutkan perhatian konsumen

Mata Kuliah. - Markom Industry Analysis- Pemahaman Dan Kajian Tentang Strategi, Taktik & Aplikasi Perusahaan Markom 2. Ardhariksa Z, M.Med.

BAB 1 PENDAHULUAN. tidak kalah dengan negara lain. Didukung oleh letak wilayah yang strategis,

BAB II KAJIAN PUSTAKA DAN KERANGKA PEMIKIRAN. mengenai produk dan membujuk terhadap keputusan pembelian kepada para pembeli di

BAB I PENDAHULUAN. penentu eksitensi suatu perusahaan. Suatu perusahaan dapat terus eksis jika

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang (Antony Rahardi, 2008).

BAB II LANDASAN TEORI Pengertian Pemasaran

BAB I PENDAHULUAN. Dengan berkembangnya perekonomian, semakin berkembang pula kegiatan

BAB I PENDAHULUAN. dikatakan bahwa industri perbankan adalah merupakan industri yang menjual. kepercayaan kepada masyarakat sebagai nasabahnya.

BAB I PENDAHULUAN. (21/8/2012). Hal ini tidak terkecuali pada perusahaan jasa, perusahaan dituntut

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian

BAB 2 KERANGKA TEORI. sosial yang dengan proses itu individu dan kelompok mendapatkan apa yang

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. berkompetisi dalam setiap aktivitas pemasaran produk dan jasa. Kegiatan pemasaran

BAB I PENDAHULUAN. Promosi merupakan salah satu variabel di dalam marketing mix penentu UKDW

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. canggih dan cepat. Hal ini menyebabkan munculnya peluang dan tantangan bisnis yang

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian (Info Bisnis, Maret 2007:30 ( 8/10/2009).

BAB I PENDAHULUAN. Persaingan bisnis saat ini semakin dinamis, kompleks, dan tidak pasti

Strategi Promotion (Promosi)

BAB I PENDAHULUAN. sekarang ini menyebabkan persaingan bisnis semakin kompetitif. Tidak sedikit

Setelah mempelajari Bab ini

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Pemilihan Judul

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Penelitian

BAB V STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN LION STAR DALAM MENARIK MINAT KONSUMEN

2.1 Strategi Komunikasi Pemasaran

BAB I PENDAHULUAN. ketat, terutama dalam industri otomotif. Hal ini di sebabkan kebutuhan

BAB 2 LANDASAN TEORI

BAB I PENDAHULUAN. Indonesia sangat kita rasakan, sehingga tampak persaingan tajam dalam

BAB I PENDAHULUAN. Meskipun sedang mengalami berbagai masalah dalam perekonomian,

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. Perkembangan dunia teknologi sekarang ini juga sangat berpengaruh terhadap

BAB I PENDAHULUAN. Universitas Kristen Maranatha

BAB II KERANGKA TEORITIS

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB II LANDASAN TEORI

BAB I PENDAHULUAN. penting bagi setiap masyarakat di Indonesia, baik itu motor ataupun mobil. Apalagi

BENTUK- BENTUK PROMOSI

BAB II LANDASAN TEORI

BAB I PENDAHULUAN. Sumber: 1 April hypermarket supermarket minimarket

IV. PEMBAHASAN. pemasaran yang berusaha menyebarkan informasi, mempengaruhi atau membujuk

BAB I PENDAHULUAN. produknya. Promosi yang merupakan langkah dari perusahaan dalam

BAB I PENDAHULUAN. penghubung dengan masyarakat sebagai konsumen. perusahaan yaitu periklanan (Advertising), penjualan pribadi (Personal Selling),

BAB I PENDAHULUAN. Sumber: Kantor Dinas Pemuda Olah Raga, Kebudayaan dan Pariwisata Kota Cirebon (2013)

INTEGRATED MARKETING COMMUNICATIONS - II

BAB I PENDAHULUAN. Kondisi tersebut juga berlaku pada perusahaan yang bergerak dalam bisnis distribusi dan

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN. dapat ditarik sesuai dengan pertanyaan penelitian adalah:

BAB I PENDAHULUAN. Dalam industri pariwisata, hotel memegang peranan penting. Hotel adalah suatu

BAB 2 LANDASAN TEORI

BAB I PENDAHULUAN. Pada era globalisasi sekarang ini, persaingan di dalam dunia usaha menjadi

Produksi Media Public Cetak. Modul ke: 02FIKOM. Hubungan Komunikasi Pemasaran dan Humas ) Mintocaroko, S.Sos., M.Ikom. Fakultas. Program Studi HUMAS

Transkripsi:

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Perkembangan dunia bisnis semakin maju di era globalisasi saat ini sehingga membuka berbagai peluang bisnis termasuk di Indonesia. Di satu sisi era globalisasi memperluas pasar produk untuk perusahaan lokal, namun disisi lain keadaan tersebut memunculkan persaingan yang semakin ketat antara perusahaan lokal maupun perusahaan asing. Di dukung dengan daya beli masyarakat Indonesia yang cenderung konsumtif terutama pada produk- produk kecantikan. Indonesia tengah memasuki tahap pertumbuhan ekonomi kuat yang menciptakan gelombang konsumen baru kelas menengah atas. Konsumen semakin selektif dalam memilih produk yang spesifik dan tahan lama, dengan mengutamakan kebutuhannya. (http://bisniskeuangan.kompas.com) Perkembangan yang pesat untuk produk barang dan jasa sebagai pemuas kebutuhan manusia dapat terlihat didalam pasar. Perusahaan yang memasarkan produknya bersaing ketat dalam melakukan kegiatan memperkenalkan produk, meyakinkan dan memberikan kesan yang baik pada konsumen sehingga konsumen itu tergerak untuk memilih dan membeli kembali produk tersebut. Pemasaran adalah cara yang ditempuh perusahaan dalam menentukan dan memenuhi kebutuhan-kebutuhan konsumen agar pesan yang disampaikan perusahaan dapat dimengerti konsumen. Adapun perusahaan akan melaksanakan aktivitas pemasaran yang efektif, baik itu dari segi produk, harga, penyalur produknya atau aktivitas promosinya. Penawaran yang diberikan oleh perusahaan akan berpengaruh pada calon konsumen yang akan menimbulkan minat atau keinginannya hingga mengambil keputusan untuk memilih dan membeli. Yang menjadi permasalahan adalah bagaimana konsumen memberikan jawaban atau tanggapan terhadap berbagai rangsangan pemasaran yang dilakukan perusahaan. Kebijakan pemasaran yang aktif dan lebih consumer oriented membawa perusahaan pada kemutlakan untuk mendefinisikan kebutuhan-kebutuhan konsumen dari sudut pandang konsumen, 1

2 bukan dari sudut pandang perusahaan. Perusahaan yang benar-benar memahami perilaku konsumen dalam memilih produk akan memperoleh keuntungan yang lebih besar dari pada pesaingnya. The Body Shop Bandung Indah Plaza (BIP) merupakan agen penjualan salah satu perusahaan international yang menawarkan produk kosmetik. Produkproduk yang ditawarkannya adalah produk kecantikan dan perawatan kulit serta rambut yang berkualitas tinggi buat wanita bahkan ada juga buat pria. The Body Shop yang mempunyai cabang-cabang di berbagai kota di seluruh Indonesia, dan salah satunya di kota Bandung. Letak Bandung Indah Plaza yang merupakan pusat pertokoan yang berada di posat kota Bandung menyebabkan persaingan yang sangat ketat dalam menarik perhatian dan minat konsumen. Hal itu menjadi tantangan tersendiri bagi perusahaan The Body Shop untuk dapat bersaing dalam membuat calon konsumen dari berbagai golongan masyarakat untuk memilih produknya. Kosmetik merupakan salah satu kebutuhan sekunder atau termasuk kebutuhan yang memberikan kepuasan bagi setiap manusia. Saat ini kebutuhan konsumen terhadap produk kosmetik semakin tinggi mengingat diri pribadi konsumen memutuskan memilih menggunakan produk tertentu (kosmetik) dalam rangka memperjelas identitas diri agar dipandang baik dalam komunitas tertentu. Bisnis kosmetik masa kini diawali dan diakhiri oleh konsumen karena konsumen merupakan pengguna akhir dari produk kosmetik, maka perusahaan harus memikirkan bagaimana konsumen tersebut akan selalu melakukan pembelian kembali sesuai yang diinginkan konsumen tersebut. Hal ini juga berlaku pada perusahaan The Body Shop, untuk mencari dan menarik minat konsumen yang akan melakukan berbagai macam kebijakan pemasaran yang aktif, salah satunya adalah promosi yang merupakan usaha dalam bidang informasi dan komunikasi. Salah satu cara promosi adalah sales promotion (promosi penjualan). Adapun cara The Body Shop untuk menarik calon konsumen agar memilih dan membeli produknya, adalah seperti potongan harga (diskon), paket harga (paket hemat), hadiah, sampel, keuntungan menjadi member, membuat tampilan yang menarik dan melakukan demonstrasi ke konsumen secara

3 langsung. Tampilan yang dipasang di muka toko ditujukan agar konsumen tertarik sehingga mereka merasa butuh dan menjadi konsumen. Selain itu potongan harga atau paket harga yang ditawarkan juga dimaksudkan untuk menarik konsumen untuk lebih memilih produknya dari pada produk pesaingnya. Promosi penjualan yang dilakukan oleh The Body Shop adalah untuk mendorong, memperbesar dan mempercepat pembelian oleh konsumen dalam kondisi persaingan tajam dikarenakan adanya beberapa produk pesaing yang sejenis juga melakukan promosi penjualan, khususnya diskon yang bervariasi, frekuensi promosi penjualan yang lebih sering. The Body Shop memiliki keunggulan adalah penggunaan bahan-bahan alami pada produknya, selain itu The Body Shop menyakinkan para konsumennya dengan slogan beauty with heart dimana The Body Shop melawan uji coba produk terhadap hewan, menjaga lingkungan, membela hak asasi manusia, membuat lembaga sosial, dan mendukung komunitas perdagangan yang jujur dan adil. Selain itu cara The Body Shop juga melakukan kegiatan promosi penjualan berupa Colour Up With Colour Crush Beli 2 Potongan 20% OFF, Sweet & Fruity Scent Potongan IDR 30.000, Spin the Wheel of Colours Potongan 10% OFF, Pick Your Perfect Base Potongan 15% OFF, Men Special Offer Get 15% OFF. Menurut Suzy, The Body Shop Indonesia menargetkan penjualannya pada tahun 2012 tumbuh 8%-20% dibandingkan dengan tahun lalu dan akan mengoperasikan sedikitnya 87 gerai di Indonesia.Menurut Suzy Hutomo pada 2011, The Body Shop Indonesia mengoperasikan sedikitnya 75 gerai yang tersebar di berbagai kota besar di Indonesia. (Hendri, 2012)

4 Berikut adalah tabel 1.1 mengenai Jumlah Transaksi Pembelian The Body Shop Outlet Bandung Indah Plaza : Bulan Tabel 1.1 Tabel Jumlah Transaksi Pembelian The Body Shop Outlet Bandung Indah Plaza Periode Oktober 2013 Maret 2014 Bandung Indah Plaza Oktober 591 Sumber: Hasil Wawancara Ass. Store Manager The Body Shop Bandung Indah Plaza 2014. Jumlah Transaksi Pembelian November 608 17 Desember 694 86 Januari 579-115 Februari 615 36 Maret 629 14 Rata-rata 620 8 Kenaikan/penurunan Tabel 1.1 menunjukkan bahwa jumlah transaksi The Body Shop Outlet Bandung Inda Plaza mengalami kenaikan rata-rata 8 orang tiap bulannya. Adanya kenaikan tersebut disebabkan oleh banyak faktor. Berdasarkan hal diatas maka penulis tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul Pengaruh Promosi Penjualan Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Pada Produk The Body Shop Outlet Bandung Indah Plaza 1.2 Identifikasi Masalah Berdasarkan uraian di atas mengenai latar belakang penelitian maka penulis mengidentifikasi masalah-masalah sebagai berikut : 1. Bagaimana kegiatan promosi penjualan yang dilaksanakan oleh The Body Shop Outlet Bandung Indah Plaza?

5 2. Bagaimana tanggapan konsumen mengenai keputusan pembelian pada produk The Body Shop Outlet Bandung Indah Plaza? 3. Seberapa besar pengaruh pelaksanaan promosi penjualan terhadap keputusan pembelian akan produk The Body Shop Outlet Bandung Indah Plaza? 1.3 Tujuan Penelitian Tujuan dari penelitian ini adalah : 1. Untuk mengetahui promosi penjualan yang dilaksanakan The Body Shop Outlet Bandung Indah Plaza 2. Untuk mengetahui tanggapan konsumen mengenai keputusan pembelian dalam melakukan pembelian pada produk The Body Shop Outlet Bandung Indah Plaza 3. Untuk mengetahui pengaruh promosi penjualan terhadap keputusan pembelian konsumen pada produk The Body Shop Outlet Bandung Indah Plaza 1.4 Kegunaan Penelitian Dengan dilaksanakannya penelitian ini diharapkan dapat ditarik manfaat berupa : 1. Bagi pihak perusahaan, diharapkan hasil penelitian ini dapat dijadikan masukan dalam memecahkan masalah dan dapat menetapkan kebijaksanaan yang tepat terutama pada bidang promosi penjualan. 2. Bagi pihak lain, tambahan informasi dan bahan perbandingan bagi peneliti lain yang meneliti pada bidang usaha yang sama maupun khalayak umum menambah pengetahuannya. 3. Bagi penulis, dapat menambah wawasan dan pengetahuan penulis tentang konsep pemasaran, khususnya promosi penjualan, serta dapat membandingkan teori-teori yang didapat dari perkuliahan dengan praktek yang sesungguhnya di dalam perusahaan.

6 1.5 Kerangka Pemikiran dan Hipotesis 1.5.1 Kerangka Pemikiran Setiap perusahaan tentu akan menggunakan strategi-strategi promosi yang akan menunjang perusahaan, agar perusahaan terus berkembang dan juga tetap mampu bersaing dengan perusahaan sejenis. Promosi itu sendiri ditujukan untuk menyampaikan pesan pada masyarakat untuk dapat lebih mengenal produk tersebut. Definisi promosi menurut Swastha dan Irawan (2008 : 349), menyatakan: Promosi sebagai arus informasi atau persuasi satu arah yang dibuat untuk mengarahkan seseorang atau organisasi kepada tingakan yang menciptakan permintaan. Dari defenisi tersebut menjelaskan bahwa promosi adalah suatu arus informasi yang ditujukan untuk dapat menciptakan permintaan, yakni permintaan dari konsumen. Sedangkan menurut Simamora (2008 : 285), menyatakan: Promosi adalah segala bentuk komunikasi yang digunakan untuk menginformasikan (inform), membujuk (persuade), atau mengingatkan orang-orang tentang produk yang dihasilkan organisasi, individu atau rumah tangga. Dengan demikian, peranan promosi bukan hanya menginformasikan saja melainkan membujuk konsumen juga mengingatkan tentang produk tersebut. Di dalam promosi terdapat bauran promosi (promotion mix). Dalam promotion mix ini ada 5 aktivitas yang akan dibahas. Kotler yang dialih bahasakan oleh Benyamin Molan (2008 : 48) mengemukakan definisi aktivitasaktivitas tersebut, yaitu :

7 1. Periklanan (Advertising) Setiap bentuk presentasi yang bukan dilakukan orang dan promosi gagasan, barang atau jasa oleh sponsor yang telah ditentukan. 2. Promosi Penjualan (Sales Promotion) Berbagai jenis insentif jangka pendek untuk mendorong orang mencoba atau membeli produk atau jasa. 3. Hubungan Masyarakat (Public Relation) Berbagai program yang dirancang untuk mempromosikan atau melindungi citra perusahaan atau masing-masing produknya. 4. Penjualan Tatap Muka (Personal Selling) Interaksi tatap muka dengan satu atau beberapa calon pembeli dengan maksud untuk melakukan presentasi, menjawab pertanyaan, dan memperoleh pemesanan. 5. Pemasaran Langsung (Direct Marketing) Penggunaan surat, telepon, faxsimili, e-mail, atau internet untuk berkomunikasi langsung atau meminta tanggapan atau berdialog dengan pelanggan tertentu dan calon pelanggan. Salah satu bagian dari promosi yaitu sales promotion. Berikut definisi sales promotion menurut para ahli. Definisi promosi penjualan (sales promotion) menurut Belch and Belch (2009), meyatakan: Promosi penjualan sebagai aktivitas promosi yang memberikan keuntungan pada penjualan, dan dapat meningkatkan volume penjualan dengan segera. Berdasarkan dari definisi di atas bahwa kegiatan sales promotion sangat menguntungkan bagi perusahaan. Karena dapat meningkatkan penjualan. Adapula tujuan dari promosi penjualan (sales promotion) menurut Kotler (2009), yaitu:

8 1. Menarik konsumen baru guna melakukan uji coba terhadap suatu produk. Cara ini bisa ditempuh dengan menawarkan harga produk dengan murah atau buy one get one. 2. Memberikan penghargaan pada pelanggan yang loyal. 3. Peningkatan frekuensi dan kuantitas pembelian. Dengan adanya diskon atau buy one get one, konsumen akan lebih tertarik untuk membeli lebih sering produk suatu perusahaan. 4. Memperkuat brand image dan memperkuat brand relationship, karena melalui promosi penjualan yang diadakan akan mampu terus-menerus mengingatkan konsumen akan merk suatu produk sehingga dapat membentuk image produk tersebut secara tidak langsung membangun hubungan dengan pelanggan. Di dalam keputusan pembelian terdapat proses dari keputusan pembelian. Berikut proses dari keputusan pembelian : Gambar 1.1 Proses Keputusan Pembelian Pengenalan Masalah Pencarian Informasi Evaluasi Alternatif Keputusan Pembelian Perilaku Pasca Pembelian Sumber :Kotler (2007 : 224) Berikut rinciannya: 1. Pengenalan masalah Proses membeli dimulai dari pengenalan masalah atau kebutuhan. Kebutuhan itu dapat digerakkan oleh rangsangan dari dalam maupun luar dirinya.

9 2. Pencarian informasi Setelah mengenal kebutuhan yang dihadapinya, konsumen akan mencari informasi lebih lanjut. Evaluasi Alternatif Setelah melalui tahap pencarian informasi, konsumen akan memilih sejumlah merek yang dapat dipilih. Keputusan Pembelian Tahap penilaian keputusan menyebabkan konsumen membentuk pilihan merek diantara beberapa merek yang tergabung dalam perangkat pilihan. Perilaku Pasca Pembelian Setelah membeli suatu produk, konsumen akan mengalami beberapa tingkat kepuasan dan ketidakpuasan. Dan pada saat itulah konsumen memutuskan akan membeli ulang atau tidak. 1.5.2 Hipotesis Berdasarkan kerangka pemikiran di atas, maka penulis mengemukakan suatu hipotesis untuk identifikasi masalah dan tujuan penelitian sebagai berikut: H o : Tidak Mempunyai Pengaruh antara Promosi Penjualan The Body Shop Outlet Bandung Indah Plaza Terhadap Keputusan Pembelian. H a : Promosi Penjualan The Body Shop Outlet Bandung Indah Plaza Berpengaruh Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen. 1.6 Metode Penelitian 1.6.1 Desain Penelitian Dalam menyusun skripsi ini metode penelitian yang digunakan penulis adalah metode deskriptif dan verifikatif. Menurut Nazir (2003:54) metode deskriptif adalah suatu metode dalam meneliti status sekelompok manusia, suatu

10 objek, suatu set kondisi, suatu sistem pemikiran ataupun sekelompok kelas peristiwa pada masa sekarang. Sedangkan metode verifikatif menurut Nazir (2003:54) yaitu metode yang mencari korelasi atau hubungan kausal (menanyakan apakah ada hubungan atau pengaruh terhadap objek yang diteliti). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membuat gambaran secara sistematis, faktual dan akurat mengenai fakta-fakta, sifat-sifat, hubungan antar fenomena yang diselidiki serta mendapatkan makna dan implikasi dari suatu masalah yang ingin dipecahkan. Dalam hal ini penulis menggunakan beberapa variabel yang digunakan dalam penelitian. Variabel adalah sesuatu yang memiliki variasi nilai dan mencerminkan konstruk. Adapun variabel-variabel yang menjadi objek penelitian yaitu : 1. Variabel Bebas (variabel independent) Merupakan variable yang mempengaruhi atau menjadi sebab perubahannya atau timbulnya variabel terikat biasanya dilambangkan dengan variable X. dalam penelitian ini yang menjadi variabel bebasnya adalah promosi penjualan. 2. Variabel Terikat (variabel dependent) Merupakan variabel yang dipengaruhi atau menjadi akibat karena adanya variabel bebas biasanya dilambangkan dengan variabel Y. Dalam penelitian ini yang menjadi variabel terikatnya adalah keputusan pembelian. 1.7 Lokasi dan Waktu Penelitian Tempat dilaksanakannya penelitian adalah di The Body Shop Outlet Bandung Indah Plaza yang beralamat di Jalan Merdeka N0. 56, Bandung 40155. Sedangkan waktu penelitian dilakukan bulan Maret 2014 sampai dengan Selesai.