BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Permasalahan

dokumen-dokumen yang mirip
BAB I PENDAHULUAN. Tahun 1974, TLN No.3019, Pasal.1.

BAB I PENDAHULUAN. perkawinan di atas adalah merupakan rumusan dari Bab I Dasar Perkawinan pasal

BAB I PENDAHULUAN. Perkawinan merupakan kebutuhan kodrat manusia, setiap manusia

BAB I PENDAHULUAN. Perkawinan ialah ikatan lahir bathin antara seorang pria dengan seorang

BAB I PENDAHULUAN. Perceraian pasangan..., Rita M M Simanungkalit, FH UI, 2008.

BAB I PENDAHULUAN. Untuk menjaga kedudukan manusia sebagai makhluk yang terhormat maka diberikan

BAB I PENDAHULUAN. dan lain sebagainya. Hikmahnya ialah supaya manusia itu hidup

BAB I PENDAHULUAN. menarik untuk dibicarakan, karena persoalan ini bukan hanya menyangkut tabiat

BAB 1 PENDAHULUAN. 1960), hal Sayuti Thalib, Hukum Keluarga Indonesia, Cet. 5, (Jakarta: Penerbit Universitas Indonesia, 1986), hal. 48.

PERKAWINAN BEDA AGAMA DI INDONESIA Abdul Kholiq ABSTRACT

BAB 1 PENDAHULUAN. sejak jaman dahulu hingga saat ini. Karena perkawinan merupakan suatu

PELAKSANAAN PERKAWINAN BAGI ORANG YANG BERBEDA AGAMA

BAB I PENDAHULUAN. Manusia selalu ingin bergaul (zoon politicon) 1 bersama manusia lainya

BAB I. Persada, 1993), hal Soerjono Soekanto, Sosiologi Suatu Pengantar, cet.17, (Jakarta:Raja Grafindo

BAB I PENDAHULUAN. Perkawinan merupakan salah satu sunnatullah yang berlaku untuk semua

PERSPEKTIF YURIDIS DAN SOSIOLOGIS TENTANG PERKAWINAN ANTAR PEMELUK AGAMA DI KABUPATEN WONOGIRI T A R S I

BAB I PENDAHULUAN. berdasarkan Ketuhanan Yang Maha Esa sebagaimana di nyatakan dalam UU

BAB I PENDAHULUAN. makhluk yang tidak bisa tidak harus selalu hidup bersama-sama. bagaimanapun juga manusia tidak dapat hidup sendirian, serta saling

Akibat hukum..., Siti Harwati, FH UI, Universitas Indonesia

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Permasalahan

BAB I PENDAHULUAN. seorang laki-laki, ada daya saling menarik satu sama lain untuk hidup

BAB I PENDAHULUAN. 1. Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. A.Latar Belakang. Masyarakat Indonesia tergolong heterogen dalam segala aspeknya. Dalam

BAB I PENDAHULUAN. dilindungi oleh Negara. Perkawinan menurut Pasal 1 Undang-undang Nomor 1

BAB I PENDAHULUAN. suatu kelompok dan kemampuan manusia dalam hidup berkelompok ini dinamakan zoon

BAB I PENDAHULUAN. Hidup bersama di dalam bentuknya yang terkecil itu dimulai dengan adanya

BAB II PENGESAHAN ANAK LUAR KAWIN DARI PASANGAN SUAMI ISTRI YANG BERBEDA KEWARGANEGARAAN BERDASARKAN PARTICULARS OF MARRIAGE

2002), hlm Ibid. hlm Komariah, Hukum Perdata (Malang; UPT Penerbitan Universitas Muhammadiyah Malang,

Bentuk: UNDANG-UNDANG (UU) Oleh: PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA. Nomor: 1 TAHUN 1974 (1/1974) Tanggal: 2 JANUARI 1974 (JAKARTA)

BAB I PENDAHULUAN. manusia. Perkawinan ini menjadi sebuah ikatan antara seorang laki-laki dan seorang

BAB 1 PENDAHULUAN. menyangkut urusan keluarga dan urusan masyarakat. 1. tangga) yang bahagia dan kekal berdasarkan ke-tuhanan Yang Maha Esa.

BAB I PENDAHULUAN. Berdasarkan Undang-Undang No. 1 Tahun 1974 perkawinan adalah ikatan

PENGATURAN PERKAWINAN SEAGAMA DAN HAK KONSTITUSI WNI Oleh: Nita Ariyulinda Naskah diterima : 19 September 2014; disetujui : 3 Oktober 2014

BAB I PENDAHULUAN. mempunyai hubungan yang erat sekali dengan agama/kerohanian sehingga

BAB I PENDAHULUAN. Manusia dalam hidupnya akan mengalami berbagai peristiwa hukum.

B A B I P E N D A H U L U A N. Sebagaimana prinsip hukum perdata barat di dalam KUH Perdata tersebut, telah

BAB I PENDAHULUAN. Pernikahan merupakan suatu institusi sosial yang diakui disetiap kebudayaan

The Enactment of Marriage Agreement Post Constitutional Court Verdict

BAB I PENDAHULUAN. Pada hakikatnya seorang anak dilahirkan sebagai akibat dari hubungan

BAB I PENDAHULUAN. perkawinan yang ada di negara kita menganut asas monogami. Seorang pria

BAB I PENDAHULUAN. hidupnya salah satu kebutuhan manusia adalah perkawinan. Berdasarkan Pasal 28B ayat (1) Undang Undang Dasar 1945 (UUD 1945) yang

SEMINAR SEHARI PRAKTIK PERKAWINAN BEDA AGAMA DALAM MASYARAKAT INDONESIA

Oleh : TIM DOSEN SPAI

BAB I PENDAHULUAN. Demikian menurut pasal 1 Undang-Undang No.1 Tahun 1974 tentang. manusia dalam kehidupannya di dunia ini. 1

BAB I PENDAHULUAN. perkawinan adalah sah apabila dilakukan menurut hukum masing-masing agama

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Menurut Pasal 1 Undang-undang No. 1 Tahun 1974 tentang

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar belakang. Indonesia merupakan negara hukum yang menyadari, mengakui, dan

BAB I PENDAHULUAN. tangga dan keluarga sejahtera bahagia di mana kedua suami istri memikul

BAB I PENDAHULUAN. etnis,suku, agama dan golongan. Sebagai salah satu negara terbesar di dunia,

BAB I PENDAHULUAN. pemeliharaan dan pendidikan menjadi hak dan kewajiban orang tua.

BAB I PENDAHULUAN. bersama yang disebut dengan lembaga perkawinan. merupakan ibadah (Pasal 2 Kompilasi Hukum Islam). 2

BAB I PENDAHULUAN. wanita telah sepakat untuk melangsungkan perkawinan, itu berarti mereka

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Manusia sebagai makhluk sosial yang tidak dapat lepas dari hidup

PENTINGNYA PENCATATAN PERKAWINAN MENURUT UNDANG- UNDANG NO.1 TAHUN 1974 TENTANG PERKAWINAN

TINJAUAN YURIDIS ANAK DILUAR NIKAH DALAM MENDAPATKAN WARISAN DITINJAU DARI UNDANG-UNDANG NOMOR 1 TAHUN 1974 TENTANG PERKAWINAN

RINGKASAN PERBAIKAN PERMOHONAN

DAFTAR ISI HALAMAN SAMPUL DEPAN... HALAMAN SAMPUL DALAM... HALAMAN PRASYARAT GELAR SARJANA HUKUM... HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING...

BAB I PENDAHULUAN. dinyatakan dalam Pasal 1 Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1974 tentang

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar belakang Masalah. Dalam era globalisasi ini, Indonesia mengalami perkembangan di

BAB I. Pendahuluan. Perkawinan beda agama adalah suatu perkawinan yang dilakukan oleh

BAB I PENDAHULUAN. kekal berdasarkan Ketuhanan Yang Maha Esa. 1 Sedangkan menurut

BAB I PENDAHULUAN. senantiasa hidup bersama dengan orang lain. Naluri untuk hidup bersama

BAB I PENDAHULUAN. dapat hidup sendiri tanpa bantuan orang lain. Oleh karena itu, dalam hidupnya

BAB II PERKAWINAN DAN PUTUSNYA PERKAWINAN MENURUT KITAB UNDANG-UNDANG HUKUM PERDATA DAN UNDANG-UNDANG NOMOR 1 TAHUN 1974 TENTANG PERKAWINAN

Lex Privatum, Vol. III/No. 2/Apr-Jun/2015

I. PENDAHULUAN. suatu sistem pemerintahan sangat ditentukan oleh baik buruknya penyelenggaraan

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. (hidup berkelompok) yang biasa kita kenal dengan istilah zoon politicon. 1

PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP WANITA DAN ANAK YANG PERKAWINANNYA TIDAK TERCATAT DI INDONESIA. Sukma Rochayat *, Akhmad Khisni **

BAB I PENDAHULUAN. bentuknya yang terkecil, hidup bersama itu dimulai dengan adanya sebuah keluarga.

BAB I PENDAHULUAN. kelaminnya (laki-laki dan perempuan), secara alamiah mempunyai daya tarikmenarik

PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP HAK WARIS ANAK PADA PERKAWINAN SIRRI ABSTRAK

BAB I PENDAHULUAN. istri, tetapi juga menyangkut urusan keluarga dan masyarakat. Perkawinan

Undang-undang Republik Indonesia Nomor 1 tahun 1974 Tentang perkawinan BAB I DASAR PERKAWINAN. Pasal 1. Pasal 2

BAB I PENDAHULUAN. perseorangan, dan kepentingan masyarakat demi mencapai tujuan dari Negara

AKIBAT HUKUM TERHADAP PERJANJIAN PERKAWINAN YANG DIBUAT SETELAH PERKAWINAN BERLANGSUNG

ANALISA YURIDIS PERKAWINAN BEDA AGAMA DI INDONESIA 1 Oleh : Anggreini Carolina Palandi 2

BAB I PENDAHULUAN. Allah menciptakan makhluk-nya di dunia ini berpasang-pasangan agar mereka bisa

BAB I PENDAHULUAN. bertujuan untuk membentuk keluarga yang bahagia dan kekal berdasarkan Ketuhanan

BAB I PENDAHULUAN. Sebuah perkawinan yang dimulai dengan adanya rasa saling cinta dan kasih sayang

Lex Privatum, Vol.I/No.4/Oktober/2013

BAB I PENDAHULUAN. mahluk Allah SWT, tanpa perkawinan manusia tidak akan melanjutkan sejarah

PERKAWINAN BEDA AGAMA DAN PENGHAYAT KEPERCAYAAN DI INDONESIA PASCA PUTUSAN MAHKAMAH KONST!TUSI

STATUS HUKUM ISTERI DARI PERKAWINAN SIRI YANG DICERAIKAN MELALUI SHORT MESSAGE SERVICE (SMS) DITINJAU DARI HUKUM ACARA PERADILAN AGAMA.

BAB I PENDAHULUAN. agar kehidupan di alam dunia berkembang biak. Perkawinan merupakan salah

BAB I PENDAHULUAN 1.1. LATAR BELAKANG PERMASALAHAN. Universitas. Indonesia

BAB I PENDAHULUAN. Aristoteles, seorang filsuf yunani yang terkemuka pernah berkata bahwa

TINJAUAN TEORITIS ASAS MONOGAMI TIDAK MUTLAK DALAM PERKAWINAN. Dahlan Hasyim *

BAB I PENDAHULUAN. yang didukung oleh umat beragama mustahil bisa terbentuk rumah tangga tanpa. berdasarkan Ketuhanan Yang Maha Esa.

BAB I PENDAHULUAN. hidup seluruh umat manusia, sejak zaman dahulu hingga kini. Perkawinan

BAB I PENDAHULUAN. luasnya pergaulan internasional atau antar negara adalah adanya praktek

KEKUATAN MENGIKATNYA SURAT PENETAPAN PENGANGKATAN ANAK DI PENGADILAN NEGERI SURAKARTA SKRIPSI

BAB I PENDAHULUAN. seorang pria dan seorang wanita yang dikaruniai sebuah naluri. Naluri

BAB I PENDAHULUAN. yang diinginkanya. Perkawinan sebagai jalan untuk bisa mewujudkan suatu keluarga

BAB I PENDAHULUAN. terkecil, hidup bersama itu dimulai dengan adanya sebuah keluarga,

Lex Crimen Vol. V/No. 5/Jul/2016

BAB I PENDAHULUAN. yang sangat sensitif dan erat sekali hubunganya dengan kerohanian seseorang.

RINGKASAN PERMOHONAN PERKARA

Secara kodrat manusia sebagai makhluk yang tidak dapat hidup tanpa orang lain, saling

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

Transkripsi:

1 BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Permasalahan Indonesia merupakan salah satu negara dengan masyarakat yang pluralistik dengan beragam suku dan agama. Ini tercermin dari semboyan bangsa Indonesia yaitu Bhinneka Tungga l Ika. Dalam kondisi keberagaman seperti ini, bisa saja terjadi interaksi sosial di antara kelompok-kelompok masyarakat yang berbeda yang kemudian berlanjut pada hubungan perkawinan. Perkawinan merupakan peristiwa yang sangat penting dalam masyarakat. Dengan hidup bersama, kemudian melahirkan keturunan yang merupakan sendi utama bagi pembentukan negara dan bangsa. Mengingat pentingnya peranan hidup bersama, pengaturan mengenai perkawinan memang harus dilakukan oleh negara. Di sini, negara berperan untuk melegalkan hubungan hukum antara seorang pria dan wanita. Seiringan dengan berkembangnya masyarakat, permasalahan yang terjadi semakin kompleks. Berkaitan dengan perkawinan, belakangan ini sering tersiar dalam berbagai media terjadinya perkawinan yang dianggap problematis dalam kehidupan bermasyarakat. Sebagai contoh, perkawinan campuran, perkawinan sejenis, kawin kontrak, dan perkawinan antara pasangan yang memiliki keyakinan (agama) yang berbeda. Walaupun perkawinan campuran dan perkawinan beda-agama sama sekali berbeda, bukan tidak mungkin pada saat yang sama perkawinan campuran juga menyebabkan perkawinan beda-agama. Hal ini disebabkan karena pasangan yang lintas negara juga pasangan lintas agama. Selain permasalahan yang berhubungan dengan pengakuan negara atau pengakuan dari kepercayaan/agama atas perkawinan, pasangan yang melaksanakan perkawinan tersebut seringkali menghadapi masalah-masalah lain di kemudian hari, terutama untuk perkawinan beda-agama. Misalnya saja, pengakuan negara atas anak yang dilahirkan, masalah perceraian, pembagian harta ataupun masalah warisan. Belum lagi, dampak-dampak lain,

2 seperti berkembangnya gaya hidup kumpul kebo atau hidup tanpa pasangan yang terkadang bisa dipicu karena belum diterimanya perkawinan bedaagama. Biasanya, untuk mencegah terjadinya perkawinan beda-agama yang masih belum diterima dengan baik oleh masyarakat, biasanya salah satu pihak dari pasangan tersebut berpindah agama atau mengikuti agama salah satu pihak sehingga perkawinannya pun disahkan berdasarkan agama yang dipilih tersebut. Walaupun demikian, di tengah-tengah masyarakat, prokontra pendapat terjadi sehubungan dengan perkawinan beda-agama ini. Salah satu pendapat mengatakan bahwa masalah agama merupakan masalah pribadi sendiri-sendiri sehingga negara tidak perlu melakukan pengaturan yang memasukkan unsur-unsur agama. Namun, di pihak lain, ada yang berpendapat bahwa perkawinan beda-agama dilarang oleh agama sehingga tidak dapat diterima. Di sisi lain, di dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, terjadi perubahan yang signikan, terutama dalam hal penegakan Hak-Hak Asasi Manusia (HAM). Aspek-aspek dalam HAM terus menjadi sorotan masyarakat dunia karena semakin timbul kesadaran bahwa muatannya merupakan bagian inheren dari kehidupan dan jati diri manusia. Makalah ini memaparkan sejauh mana perkawinan beda-agama mendapat tempat dalam peraturan perundangan-undangan, dan kaitannya dengan aspek Hak Asasi Manusia (HAM). Manusia sejak lahir hingga meninggal dunia selalu hidup bersamasama dengan manusia lain, diantara mereka senantiasa terdapat kontak atau hubungan timbal balik. Hubungan antara manusia itu timbul secara kodrati, artinya manusia itu dikodratkan untuk selalu hidup bersama, dengan kata lain manusia adalah makhluk sosial. Dalam abad modern seperti sekarang ini, pergaulan manusia tidak lagi dapat dibatasi hanya dalam suatu lingkungan masyarakat yang kecil dan sempit seperti golongan, suku, ras dan agamanya saja. Pergaulan hubungan manusia telah berkembang dengan begitu pesatnya sehingga menembus batas-batas golongan, suku, ras dan agamanya sendiri. Dalam kondisi pergaulan seperti ini, maka perkawinan antar suku, antar ras,

3 bahkan antar agama sudah bukan menjadi suatu hal yang mustahil terjadi. Perkawinan yang terjadi antara seorang laki-laki dan seorang perempuan yang masing-masing berbeda agamanya di Indonesia sudah sering terjadi, terutama sekali pada masyarakat yang heterogen. 1 Undang-undang No. 1 Tahun 1974 tentang Perkawinan tidak hanya memandang suatu perkawinan dari aspek formal saja tetapi juga memandang dari aspek agama. Aspek formal berkaitan dengan aspek administrasi yaitu berkaitan dengan pencatatan perkawinan di Kantor Urusan Agama bagi yang beragama Islam dan Catatan Sipil bagi yang beragama selain Islam sedangkan aspek agama berkaitan dengan keabsahan suatu perkawinan. 2 Sebelum tahun 1974, peraturan perundang-undangan yang ada tidaklah memperhatikan unsur perbedaan agama dan asal-usul para pihak yang akan melangsungkan perkawinan sehingga status perkawinan antara para para pihak yang agamanya berbeda tidaklah menjadi masalah. Yang menjadi perhatian pada waktu itu adalah hukumnya masing-masing pihak, hal ini sesuai dengan ketentuan pasal 131 IS dan pasal 163 IS. Menurut peraturan undang-undang yang ada pada waktu itu, hukum agama tidaklah berperan dalam menentukan sah tidaknya perkawinan. Yang dipermasalahkan pada waktu itu adalah perkawinan antara orang-orang yang ada di Indonesia masing-masing tunduk pada hukum yang berlainan. Pengaturan hukum tentang masalah ini terdapat dalam staatblad 1989 No. 158 (Peraturan Perkawinan campur atau Regeling op de Gemengde Hulijke (GHR). 3 Setelah tahun 1974, peraturan tentang perkawinan di atur dalam Undang-undang No. 1 tahun 1974 tentang perkawinan, yang selanjutnya di buat dengan Undang-undang No. 1 tahun 1974, undang undang ini yang resmi mulai berlaku pada tanggal 2 Januari 1974, baru berlaku secara efektif pada tanggal 1 oktober 1975 setelah dikeluarkannya Peraturan Pemerintah Republik Indonesia No. 9 Tahun 1975 tentang Pelaksanaan Undang-Undang No. 1 tahun 1974 tentang perkawinan. Undang-undang No. 1 tahun 1974 1 Asmin, Status Perkawinan Antar Agama Ditinjau dari Undang-Undang Perkawinan No.1 Tahun 1974,(Jakarta:PT.Dian Rakyat,1986),hlm.8. 2 Salim HS, Pengantar Hukum Perdata Tertulis (BW),cet.I, (Jakarta: Sinar Grafika, 2002),hlm.6. 3 Asmin,Op.Cit.,hlm.9.

4 Juncto Peraturan Pemerintah No. 9 tahun 1975 memandang perkawinan tidak dalam hubungan perdata ( juridis), tetapi dari sudut hubungan agama ( religious) dan pancasila serta UUD 1945 ( filosofis), sehingga tertutup kemungkinan bagi para pria dan wanita yang berbeda agama untuk melangsungkan perkawinan beda agama. Dengan berlakunya Undang-undang ini maka dapat dicapai suatu unifikasi dibidang hukum perkawinan. Menurut pasal 66 Undang-undang No. 1 tahun 1974 dinyatakan bahwa : Untuk perkawinan dan segala sesuatu yang berhubungan dengan perkawinan berdasarkan Undang-undang ini, maka dengan berlakunya Undang-undang ini ketentuan-ketentuan yang diatur dalam Kitab Undang- Undang Hukum Perdata ( Burgelijk Weboek ), Ordonansi Perkawinan Indonesia Kristen ( Huwelijks Ordinantie Christen Indonesiers S. 1933 No. 74 ), Peraturan perkawinan campur ( Regelinhg op the Gemengde Huwelijken S. 1898 No. 158 ), dalam dan peraturan-peraturan lain yang mengatur perkawinan sejauh telah diatur dalam Undang-Undang ini, di nyatakan tidak berlaku. 4 Sebagai ganti dari pasal 66, maka pasal 2 ayat (1) Undang-Undang No. 1 tahun 1974 menunjuk pada hukum hukum masing-masing agama untuk sahnya perkawinan. Penjelasan pasal 2 ayat (1) Undang-Undang No. 1 tahun 1974 menyatakan tidak ada perkawinan diluar hukum masing-masing agama dan kepercayaan itu. Tetapi pada prakteknya sekarang ini masih banyak sekali keluargakeluarga yang timbul sebagai akibat dari perkawinan yang berbeda agama, dimana salah satunya dengan cara pengadilan negeri Bogor dengan mengeluarkan penetapan No. 111/Pdt.P/2007/PN.BGR yang berisi tentang pemberian izin untuk melangsungkan perkawinan perbedaan agama antara Tuan X dan Nona Y dihadapan pegawai kantor catatan sipil Bogor. Padahal perkawinan mereka dilaksanakan setelah diundangkannya Undang-Undang No. 1 tahun 1974 Juncto Peraturan Pemerintah No. 9 Tahun 1975. Di indonesia hidup bermacam-macam agama. Agama yang diakui oleh 4 Mohd. Idris Ramulyo, Hukum Perkawinan Islam Suatu Analisis dari Undang-Undang No. 1 Tahun 1974 dan Kompilasi Hukum Islam, (Jakarta: Bumi Aksara, 1996), hlm. 194.

5 pemerintah menurut Penetapan Presiden (PENPRES) Nomor 1 Tahun 1964 hanyalah agama Islam, Katolik, Prostestan, Hindu dan Budha. Sedangkan kepercayan kepada Tuhan Yang Maha Esa oleh TAP MPR Nomor IV/MPR/1978, Bab IV Nomor 13 angka 1 huruf f dinyatakan bukan sebagai agama. Pembinaan terhadap kepercayaan kepada Tuhan Yang Maha Esa di lakukan agar tidak menyerah ke agama baru. Dengan adanya lima agama yang diakui di Indonesia ini, maka bukanlah suatu hal yang mustahil jika sering terjadi perkawinan diantara orang-orang yang berbeda agamnya dalam kehidupan masyarakat perkotaan yang heterogen sifatnya. Pada umumnya setiap agama melarang umatnya untuk melakukan perkawinan dengan umat yang berbeda agamanya. Apabila hal ini sampai terjadi, maka bagi mereka (yang melangsungkan perkawinan beda agama tersebut) akan mendapat sanksi dari umat seagama maupun dari pihak keluarga. Sanksi yang didapat bisa berupa celaan bahkan sampai pengucilan dari keluarganya sebagai sanksi yang terberat. Banyak dari mereka yang melakukan perkawinan ini (beda agama) gagal membina rumah tangganya karena mendapatkan halangan dan rintangan dari pihak keluarga dan umat seagama. Namun tidak sedikit pula dari mereka yang melakukan perkawinan ini berhasil dan membina rumahtangganya dan hidup bahagia walaupun mereka mendapat tekanan dan halangan dari pihak keluarga dan dari umat beragama. Perkawinan di Indonesia diatur oleh Undang-Undang No 1 Tahun 1974 tentang Perkawinan. Berdasarkan Undang-Undang tersebut perkawinan di definisikan sebagai ikatan lahir batin antara seorang pria dan seorang wanita sebagai suami istri dengan tujuan membentuk keluarga atau rumah tangga yang bahagia dan kekal berdasarkan Ketuhanan Yang Maha Esa. Oleh karenanya dalam Undang-Undang yang sama diatur bahwa perkawinan adalah sah apabila dilakukan menurut hukum masing-masing agama dan kepercayaannya itu serta telah dicatat menurut peraturan perundangundangan yang berlaku. Namun bagaimana dengan perkawinan beda agama. Perkawinan beda agama bukanlah perkawinan campuran dalam pengertian hukum nasional kita

6 karena perkawinan campuran menurut Undang-Undang Perkawinan disebut sebagai perkawinan yang terjadi antara WNI dengan WNA. Akan tetapi perkawinan beda agama di masyarakat sering pula disebut sebagai perkawinan campuran. Untuk memudahkan, tulisan ini hanya akan menggunakan istilah perkawinan beda agama. Undang-Undang Perkawinan sendiri penafsiran resminya hanya mengakui perkawinan yang dilangsungkan berdasarkan agama dan kepercayaan yang sama dari dua orang yang berlainan jenis yang hendak melangsungkan perkawinan. Dalam masyarakat yang pluralistik seperti di Indonesia, sangat mungkin terjadi perkawinan diantara dua orang pemeluk agama yang berlainan. Beberapa diantara mereka yang mempunyai kelimpahan materi mungkin tidak terlampau pusing karena bisa menikah di negara lain, namun bagaimana yang kondisi ekonominya serba pas-pasan. Tentu ini menimbulkan suatu masalah hukum. Ada dua cara dalam menyikapi perkawinan beda agama ini: Pertama: Salah satu pihak dapat melakukan perpindahan agama, namun ini dapat berarti penyelundupan hukum, karena sesungguhnya yang terjadi adalah hanya menyiasati secara hukum ketentuan dalam UU No 1 Tahun 1974 tentang Perkawinan. Namun setelah perkawinan berlangsung masing-masing pihak kembali memeluk agamanya masing-masing. Cara ini sangat tidak disarankan. Kedua: Berdasarkan Penetapan dari Pengadilan Negeri atau Mahkamah Agung untuk dimintakan agar dapat di catatkan Kantor Catatan Sipil dan diperkenankan untuk melangsungkan perkawinan beda agama. Dengan ini, dari semula pasangan yang berbeda agama tidak perlu melakukan penyelundupan hukum dengan mengganti agama untuk sementara, namun bisa melangsungkan perkawinan tanpa berpindah agama. 5 Dengan mengetahui sejauh mana kekuatan atau pengaruh peraturan perundang-undangan mengenai perkawinan baik sebelum tahun 1974 dan sesudah tahun 1974 dimana lahirnya unifkasi peraturan perundangan tentang perkawinan, maka penulis tertarik untuk mengetahui beberapa masalah yang timbul sebagai akibat dari dilangsungkannya perkawinan antar Warga Negara 5 http://anggara.org/2007/07/05/perkawinan-beda-agama-di-indonesia/

7 Indonesia yang menganut agama berbeda. Dan mempelajari bagaimana perkawinan antar WNI yang berbeda agama tersebut pada prakteknya dapat terjadi, dan sah atau tidak tidaknya perkawinan tersebut. Dan bagaimana jalan keluar agar perkawinan tersebut sah menurut hukum positif yang berlaku di Indonesia. Bekenaan dengan hal-hal tersebut diatas, maka penulis memilih judul penelitian dengan judul AKIBAT HUKUM DARI PENETAPAN PENGADILAN TERHADAP PERKAWINAN ANTARA WARGA NEGARA INDONESIA YANG BERBEDA AGAMA DAN DI LANGSUNGKAN DI DALAM WILAYAH INDONESIA (STUDI KASUS PENETAPAN No. 111/Pdt.P/2007/PN. BGR). 1.2. Pokok Permasalahan Bertitik tolak dari uraian sebelumnya, permasalahan yang akan diteliti adalah : 1. Apakah alasan para pihak dalam mengajukan permohonan penetapan Pengadilan Negeri untuk mancatatkan perkawinan beda agama dikantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Bogor? 2. Bagaimana Pertimbangan Hakim Pengadilan Negeri Bogor pemberian izin perkawinan beda agama antara Tuan X dan Nona Y? 3. Bagaimanakah kedudukan hukum mengenai perkawinan beda agama setelah adanya penetapan No. 111/Pdt.P/2007/PN. BGR? 1.3. Metode Penelitian Berdasarkan jenis-jenis penelitian, peneliatian yang akan di lakukan adalah penelitian normatif 6 yang merupakan penelitian yang menitik beratkan pada pegumpulan data mengenai penetapan pengadilan dan perkawinan beda agama yang di langsungkan di indonesia. Jenis tipologi penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut Penelitian explanantoris, yaitu menggambarkan atau 6 Soerjono Soekanto, Sri Mamudji, Penelitian Hukum Normatif, Cet. 4 (Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada, 1994), hlm.13.

8 menjelaskan lebih dalam mengenai status penetapan pengadilan yang di keluarkan oleh Pengadilan Bogor. 7 Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder. Data sekunder, yaitu data yang di peroleh dari bahan pustaka mengenai perkawinan beda agama dilakukan di wilayah Indonesia. Data sekunder yang akan di gunakan terdiri dari: 8 1. Bahan Hukum primer, yaitu bahan hukum yang mengikat berupa peraturan perundang-undangan, yang terdiri dari Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1974, Kitap Undang-undang Hukum Perdata dan peraturan perundangundangan lain yang berkaitan guna mengetauhi peraturan mengenai perkawinan beda agama yang di langsungkan di indonesia. 2. Bahan hukum sekunder, yakni Bahan hukum sekunder yang telah dikumpulkan berupa buku-buku dan artikel yang berkaitan dengan perkawinan beda agama yang di langsungkan di indonesia. 3. Bahan hukum tersier yang dalam penelitian ini dianggap perlu juga dipakai, misalnya: kamus-kamus yang di gunakan jika terdapat kesukarankesukaran dalam menterjemahkan sesuatu kalimat dalam penulisan penelitian ini. Alat pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini berupa studi dokumen dan wawancara. Studi dokumen dilakukan dengan cara mempelajari bahan-bahan pustaka yang berkaitan dengan pokok permasalahan, yang meliputi peraturan perundangan-undangan, buku-buku, dan artikel. Untuk itu penulis melakukan penelitian langsung ke Pengadilan Negeri Bogor, Kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Bogor untuk memperoleh data primer. Data primer adalah data yang diperoleh langsung dari masyarakat. Dalam penelitian ini pengumpulan data primer tersebut dilakukan dengan melakukan wawancara dengan para informan tersebut. 7 Sri Mamudji, et al., Metode Penelitian Dan Penulisan Hukum, Cet.I,(Jakarta: Badan Penerbit Fakultas Hukum, 2005), hlm.28. 8 Soerjono Soekanto, Pengantar Penelitian Hukum, Cet. 3 (Jakarta: Penerbit Universitas Indonesia, 2008), hlm.52.

9 Data yang dikumpulkan, kemudian dianalisa dengan menggunakan metode analitis 9 data secara kualitatif sehingga hasil penelitiannya akan bersifat deskriptif analitis, yaitu memberikan gambaran umum mengenai akibat hukum mengenai perkawinan beda agama yang di langsungkan di indonesia. 1.4. SISTEMATIKA PENULISAN Dalam penulisan hukum yang berjudul AKIBAT HUKUM TERHADAP PERKAWINAN ANTARA WARGA NEGARA INDONESIA YANG BERBEDA AGAMA DAN DI LANGSUNGKAN DI DALAM WILAYAH INDONESIA (STUDI KASUS PENETAPAN No. 111/Pdt.P/2007/PN. BGR) akan di bahas dalam 3 (tiga) Bab, yang secara garis besar akian dijabarkan sebagai berikut : BAB I : Merupakan bab pendahuluan, yang meliputi : latar belakang permasalahan pokok permasalahan, metode penelitian dan sistematika penulisan. BAB II : Merupakan bab mengenai akibat hukum terhadap akibat hukum mengenai perkawinan beda agama dari sudut pandang Agama Islam, perkawinan beda agama dari sudut pandang Agama Kristen Katolik, perkawinan beda agama dari sudut pandang Agama kristen Protestan, pengertian, syarat-syarat sahnya perkawinan, larangan perkawinan. BAB III : Merupakan bab mengenai analisis tentang perkawinan beda agama, di tinjau dari undang-undang no 1 tahun 1974 tentang perkawinan dan undang-undang no. 23 tahun 2006 tentang administrasi kependudukan. Mengenai kasus posisi perkawinan beda agama antara Tuan X dan Nona Y menurut ketentuan undang-undang tersebut dan alasan hakim Pengadilan Negeri Bogor mengabulkan permohonan perkawinan beda agama antara Tuan X dan Nona Y dan mengenai kedudukan hukumnya. 9 Sri Mamudji, et al., Op. Cit., hlm.67.

10 Bab IV : Merupakan bab penutup yang terdiri dari kesimpulan dan saran. Dalam bab ini penulis akan memberikan kesimpulan dan saran dari pembahasan yang telah diuraikan sebelumnya.