ANALISIS DATA GEOLISTRIK DAN DATA UJI TANAH UNTUK MENENTUKAN STRUKTUR BAWAH TANAH DAERAH SKYLAND DISTRIK ABEPURA PAPUA

dokumen-dokumen yang mirip
Aplikasi Metode Geolistrik Tahanan Jenis untuk Menentukan Bidang Gelincir Daerah Distrik Abepura, Jayapura-Papua

ANALISIS DATA GEOLISTRIK UNTUK IDENTIFIKASI PENYEBARAN AKUIFER DAERAH ABEPURA, JAYAPURA

IDENTIFIKASI BIDANG GELINCIR DAERAH KEPULAUAN SERUI MENGGUNAKAN METODE GEOLISTRIK TAHANAN JENIS

PERBAIKAN TANAH DASAR JALAN RAYA DENGAN PENAMBAHAN KAPUR. Cut Nuri Badariah, Nasrul, Yudha Hanova

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

BAB IV HASIL PEMBAHASAN DAN ANALISIS

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

BAB III METODOLOGI. terhadap obyek yang akan diteliti, pengumpulan data yang dilakukan meliputi:

BAB IV HASIL PEMBAHASAN DAN PENELITIAN

BAB I PENDAHULUAN. bangunan. Tanah yang terdiri dari campuran butiran-butiran mineral dengan atau


TANYA JAWAB SOAL-SOAL MEKANIKA TANAH DAN TEKNIK PONDASI. 1. Soal : sebutkan 3 bagian yang ada dalam tanah.? Jawab : butiran tanah, air, dan udara.

BAB I PENDAHULUAN. disebabkan oleh beratnya beban yang harus ditanggung oleh tanah berbutir halus.

BAB III DATA PERENCANAAN

INDEKS PLASTISITAS PADA TANAH LEMPUNG DENGAN PENAMBAHAN ADDITIVE ROAD BOND EN-1 DI BUKIT SEMARANG BARU (BSB) Garup Lambang Goro

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

PENGARUH PENAMBAHAN PASIR PADA TANAH LEMPUNG TERHADAP KUAT GESER TANAH

BAB III METODOLOGI. langsung terhadap obyek yang akan diteliti, pengumpulan data yang dilakukan meliputi. Teweh Puruk Cahu sepanajang 100 km.

BAB 3. METODOLOGI PENELITIAN

PENGGUNAAN TANAH PUTIH TONGGO (FLORES) DENGAN ABU SEKAM PADI UNTUK STABILISASI TANAH DASAR BERLEMPUNG PADA RUAS JALAN NANGARORO AEGELA

1. Kontruksi Perkerasan Lentur (Flexible Pavement)

STUDI POTENSI TANAH TIMBUNAN SEBAGAI MATERIAL KONSTRUKSI TANGGUL PADA RUAS JALAN NEGARA LIWA - RANAU DI KABUPATEN LAMPUNG BARAT. G.

PENYELIDIKAN TANAH (SOIL INVESTIGATION)

gambar 3.1. teriihat bahwa beban kendaraan dilimpahkan ke perkerasan jalan

PENGARUH PENAMBAHAN PASIR PADA TANAH LEMPUNG TERHADAP KUAT GESER TANAH

BAB III METODE PENELITIAN

BAB 3 METODOLOGI PENELITIAN

I. PENDAHULUAN. Dalam perencanaan dan pekerjaan suatu konstruksi bangunan sipil tanah

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

BAB 3 METODE PENELITIAN

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

III. METODE PENELITIAN. Sampel tanah yang diambil meliputi tanah tidak terganggu (undistrub soil).

Pengaruh Kadar Air Tanah Lempung Terhadap Nilai Resistivitas/Tahanan Jenis pada Model Fisik dengan Metode ERT (Electrical Resistivity Tomography)

I. PENDAHULUAN. Tanah memiliki peranan yang penting yaitu sebagai pondasi pendukung pada

PENGARUH SIKLUS BASAH KERING PADA SAMPEL TANAH TERHADAP NILAI ATTERBERG LIMIT

BAB I PENDAHULUAN. diimbangi oleh ketersediaan lahan, pembangunan pada lahan dengan sifat tanah

III. METODE PENELITIAN. yang berasal dari daerah Karang Anyar, Lampung Selatan yang berada pada

I. PENDAHULUAN. bangunan, jalan (subgrade), tanggul maupun bendungan. dihindarinya pembangunan di atas tanah lempung. Pembangunan konstruksi di

BAB II HAND BORING. 2.1 Referensi. Tanah. ITB Dasar Teori

I. PENDAHULUAN. berbagai bahan penyusun tanah seperti bahan organik dan bahan mineral lain.

2.8.5 Penurunan Kualitas Udara Penurunan Kualitas Air Kerusakan Permukaan Tanah Sumber dan Macam Bahan Pencemar

METODE PENELITIAN. Sampel tanah yang digunakan berupa tanah lempung anorganik yang. merupakan bahan utama paving block sebagai bahan pengganti pasir.

BAB III DATA PERENCANAAN

BAB I PENDAHULUAN. dari bebatuan yang sudah mengalami pelapukan oleh gaya gaya alam.

BAB III METODOLOGI PENELITIAN. Mulai

PENGARUH PENAMBAHAN TANAH GADONG PADA STABILISASI TANAH LEMPUNG TANON DENGAN SEMEN (Studi Kasus Kerusakan Jalan Desa Jono, Tanon, Sragen)

Modul (MEKANIKA TANAH I)

METODE PENYELIDIKAN DAN PENGUJIAN TANAH

BAB III LANDASAN TEORI

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

BAB III METODOLOGI PERENCANAAN. lapisan tanah dan menentukan jenis pondasi yang paling memadai untuk mendukung

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

ANALISA PENGGUNAAN TANAH KERIKIL TERHADAP PENINGKATAN DAYA DUKUNG TANAH UNTUK LAPISAN KONSTRUKSI PERKERASAN JALAN RAYA

2. Kekuatan Geser Tanah ( Shear Strength of Soil ), parameternya dapat diperoleh dari pengujian : a. Geser Langsung ( Direct Shear Test ) b.

KAJIAN POTENSI KEMBANG SUSUT TANAH AKIBAT VARIASI KADAR AIR (STUDI KASUS LOKASI PEMBANGUNAN GEDUNG LABORATORIUM TERPADU UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO)

Kajian Tanah Ekspansif, Jalan Akses Jembatan Suramadu Sisi Madura ABSTRAK

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

V. CALIFORNIA BEARING RATIO

TANAH LEMPUNG NON EKSPANSIF

BAB V METODE PELAKSANAAN. pelaksanaan di lapangan penulis melakukan pengumpulan data berupa : pekerja) dan disertai dengan dokumentasi di lapangan,

BAB I PENDAHULUAN. kembang susut yang relatif tinggi dan mempunyai penurunan yang besar.

STUDI SIFAT FISIK TANAH ORGANIK YANG DISTABILISASI MENGGUNAKAN CORNICE ADHESIVE. Iswan 1) Muhammad Jafri 1) Adi Lesmana Putra 2)

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Spesifikasi agregat untuk lapis fondasi, lapis fondasi bawah, dan bahu jalan

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN. Pengujian sampel tanah asli di laboratorium didapatkan hasil :

Bab 1. Pendahuluan Pengaruh variasi kepadatan awal terhadap perilaku kembang susut tanah lempung ekspansif di Godong -Purwodadi

BAB IV HASIL PENELITIAN. dilakukan di laboratorium akan dibahas pada bab ini. Pengujian yang dilakukan di

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

KAJIAN EFEKTIFITAS SEMEN DAN FLY ASH DALAM STABILITAS TANAH LEMPUNG DENGAN UJI TRIAXIAL CU DAN APLIKASI PADA STABILISASI LERENG ABSTRAK

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

BAB III LANDASAN TEORI

RESUME APLIKASI MEKANIKA TANAH DALAM PERTAMBANGAN

Tanah yang terdiri dari campuran butiran-butiran mineral dengan atau tanpa

BAB III KOMPILASI DATA

PENENTUAN TAHANAN JENIS BATUAN ANDESIT MENGGUNAKAN METODE GEOLISTRIK KONFIGURASI SCHLUMBERGER (STUDI KASUS DESA POLOSIRI)

I. PENDAHULUAN. tanggul, jalan raya, dan sebagainya. Tetapi, tidak semua tanah mampu mendukung

PENGARUH PENAMBAHAN BAHAN CAMPURAN DENGAN KOMPOSISI 75% FLY ASH DAN 25% SLAG BAJA PADA TANAH LEMPUNG EKSPANSIF TERHADAP NILAI CBR DAN SWELLING

PENGGUNAAN SIRTU MALANGO SEBAGAI BAHAN LAPIS PONDASI BAWAH DITINJAU DARI SPESIFIKASI UMUM 2007 DAN 2010

KORELASI NILAI N-SPT TERHADAP SIFAT SIFAT FISIK DAN MEKANIS TANAH

PENGARUH PENAMBAHAN ABU AMPAS TEBU DAN SERBUK GYPSUM TERHADAP KARAKTERISTIK TANAH LEMPUNG EKSPANSIF DI BOJONEGORO

III. METODE PENELITIAN. Sampel tanah yang diuji menggunakan material tanah lempung yang disubtitusi

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN. Pengujian kadar air menggunakan tanah terganggu (disturbed), dilakukan

Pengaruh Kandungan Material Plastis Terhadap Nilai CBR Lapis Pondasi Agregat Kelas S

METODE PENELITIAN. Tanah yang akan di gunakan untuk penguujian adalah jenis tanah lempung

kelompok dan sub kelompok dari tanah yang bersangkutan. Group Index ini dapat

III. METODE PENELITIAN. Bahan-bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah tanah lanau

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. metode statis seperti Total stress Analysis (TSA) atau Effective stress

BAGIAN 3-2 KLASIFIKASI TANAH

BAB III LANDASAN TEORI

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN

METODE PENELITIAN. Lampung yang telah sesuai dengan standarisasi American Society for Testing

BAB III METODE PENELITIAN. A. Tahapan Penelitian

BAB III METODE PENELITIAN

STUDI VERIFIKASI METODE PENENTUAN BATAS SUSUT TANAH

APLIKASI METODE GEOLISTRIK RESISTIVITAS KONFIGURASI SCHLUMBERGER UNTUK IDENTIFIKASI AKUIFER DI KECAMATAN PLUPUH, KABUPATEN SRAGEN

MODUL 4,5. Klasifikasi Tanah

BAB 4 HASIL DAN ANALISIS

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN

LAPORAN PENYELIDIKAN TANAH PADA LOKASI RENCANA BANGUNAN GEDUNG JALAN FATMAWATI NO. 15 SEMARANG

Transkripsi:

Jurnal Fisika Vol. 3 No. 1, Mei 2013 43 ANALISIS DATA GEOLISTRIK DAN DATA UJI TANAH UNTUK MENENTUKAN STRUKTUR BAWAH TANAH DAERAH SKYLAND DISTRIK ABEPURA PAPUA Virman 1,* 1 Jurusan PMIPA Prodi Fisika FKIP Uncen Jl. Raya Sentani-Abepura, Jayapura * Email: virman_uncen@yahoo.com Abstrak Telah dilakukan penelitian geolistrik dan uji tanah untuk pencitraan struktur bawah permukaan di Skyland Distrik Abepura, Jayapura, Papua. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui sifat fisis dan sifat teknis dari tanah guna mengevaluasi dan memberikan rekomendasi penyelesaian permasalahan pondasi. Berdasarkan tujuan tersebut maka dilakukan analisis hasil pengukuran geolistrik korelasi terhadap data-data tanah yang meliputi uji laboratorium dan lapangan pada lokasi terpilih di daerah penelitian. Hasil pengujian dengan SPT diperoleh struktur tanah di daerah penelitian pada kedalaman 2 m bersifat sangat tidak padat (N-SPT <50), kepadatan sedang (N-PT > 50) pada kedalaman 4 m dan sangat padat (N-SPT > 50) pada kedalaman 6 m pada posisi ini kegiatan di stop. Sedangkan hasil uji laboratorium didapatkan komposisi butir tanah pada kedalam ini termasuk bergradasi baik, dan indeks plastisitas (PI) adalah 18 termasuk plastisitas yang tinggi. Batuan dasar pada titik pengukuran ini berada pada kedalaman > 56 m dengan tahanan jenis yang paling tinggi yaitu 4103 ohm m. Kata kunci: geolistrik, konfigurasi Schlumberger, uji tanah. PENDAHULUAN Banyaknya kegagalan konstruksi bangunan sipil pada akhir-akhir ini disebabkan oleh eksploitatifnya pemanfaatan tanah yang melebihi daya dukung tanah secara umum, sebagai contoh: pemanfaatan lahan gambut/rawa/tambak untuk perumahan dapat menyebabkan penurunan yang berlebihan, pembangunan jalan raya dengan timbunan yang melebihi tinggi kritis (Hcr) dapat menyebabkan sliding atau kelongsoran, serta pemanfaatan lahan perbukitan dan lereng yang cukup terjal, dan lain-lain, (Muhrozi, 2009). Untuk memperkecil potensi kegagalan bangunan sipil tersebut perlu didukung dengan Kontrol soil test yang memadai dan teliti pada saat perencanaan dan pelaksanaan. Menurut Muhrozi, 2009 salah satu factor penentu keberhasilan pelaksanaan suatu proyek sipil adalah input data (data penyelidikan tanah) dengan ketelitian yang tinggi. Penyelidikan tanah di lapangan pada penelitian ini menggunakan intepretasi metode geolistrik, SPT dan penyelidikan tanah di laboratorium (sifat plastisitas tanah dan distribusi butir tanah). Metode geolistrik merupakan salah satu metode untuk penyelidikan tanah, metode ini memiliki kelebihan baik dalam hal akurasi juga lebih mura, dan cepat. Metode ini mengalami perkembangan cukup baik sehingga penggunannya tidak terbatas pada eksplorasi saja tetapi juga sudah banyak digunakan pada masalah lingkungan dan geoteknik. Prinsipnya yaitu mengamati perlapisan batuan berdasarkan perbedaan sifat konduktifitas batuan atau mengamati adanya anomali yaitu perbedaan besaran fisis dari benda yang dicari dengan tanah yang menutupinya. Besaran fisis untuk

44 Virman, Analisis Data metode geolistrik tahanan jenis adalah sifat listrik (Telford, 1990). Metode pengujian tanah dengan Standard Penetration Test (SPT) termasuk cara yang cukup ekonomis, untuk memperoleh informasi mengenai kondisi di bawah permukaan tanah dan diperkirakan 85 % dari desain pondasi menggunkan cara ini. Alat uji ini dapat dilakukan dengan cara yang relative mudah sehingga tidak membutuhkan keterampilan khusus. Alat ini telah diterima sebagai uji tanah yang rutin di lapangan memiliki kelebihan karena terdiri dari beberapa komponen yang sederhana, mudah ditransfortasikan, dipasang dan mudah pemeliharaannya. SPT merupakan alat penetrometer dinamis. Pengujian dilakukan dengan mengebor tanah terlebih dahulu. Setelah kedalaman yang diinginkan tercapai, maka split spoon sampler dimasukkan ke dalam dasar lubang lalu dipancang dengan menggunkan palu seberat 63,5 kg yang dijatuhkan dari ketinggian 75 cm. Setelah dipancang sedalam 15 cm, maka selanjutnya dicatat jumlah pukulan yang diperlukan untuk memancang sedalam 30 cm. Jumlah pukulan ini disebut dengan nilai N atau standard penetration resistance value, (Wiraga, I, W, 2011). Indeks Plastisitas Tanah Material tanah dapat berubah fasa (wujud), yaitu dapat dalam kondisi padat, semi padat (lunak), dan lembek/cair, yang tentunya terdapat kondisi batas cair (LL) dan batas plastis (PL) dan selisih LL dan PL disebut indeks plastisitas (PI). Untuk mengetahui indeks plastisitas dilakukan dengan uji konsistensi tanah (Attemberg Limit). Tingkat plastisitas tanah diukur sebagai sebuah parameter yang disebut indeks plastisitas (plasticity index disingkat PI). Semakin tinggi nilai PI maka akan semakin bersifat expansive, artinya sangat mudah terpengaruh kadar air. Dengan demikian, tanah akan sangat mengembang jika kadar air tinggi (jenuh air) dan akan sangat menyusut jika kadar air rendah (kering). Jenis tanah expansive ini sangat tidak menguntungkan bagi konstruksi jalan sehingga perlu perlakuan (urugan) sehingga dapat lebih stabil terhadap perubahan kadar air atau yang PI nya rendah. Chen 1975 dalam Donal, R, 2010 berpendapat bahwa potensi mengembang tanah ekspansif sangat erat hubungannya indeks plastisitas, sehingga Chen membuat klasifikasi potensi pengembangan pada tanah lempung berdasarkan indeks plastisitas, seperti yang tercantum pada Tabel 1. Tabel 1. Hubungan antara PI dan tingkat plastisitas menurut Attemberg (Chen, 1975) PI Tingkat Plastisitas Jenis Tanah 0 Tidak plastis/non PI Pasir 0 < PI < 7 Plastisitas rendah Lanau/silt 7-17 Plastisitas sedang Silt clay > 17 Plastisitas tinggi Lempung Tes batas-batas Attemberg (Attemberg limit), yaitu batas cair dan batas plastis dan penentuan batas indeks plastisitas tanah yang dilakukan pada tanah lolos ayakan 200 dengan mneggunakan peralatan standar Attemberg Limet (Casagrande Apparatus). Uji batas-batas Attemberg Limit menghasilkan nilai batas cair dan batas batas plastis. Penentuan batas susut dapat dilakukan dengan beberapa cara antara lain penentuan batas susut secara grafis dengan menggunakan data batas cair dan indeks plastisitas. Grain Size (analisa ayakan): Ukuran partikel tanah sangat beragam dengan variasi yang cukup besar, tanah umumnya disebut sebagai kerikil, pasir, lanau atau lempung. Namun tanah yang berukuran lebih kecil dari 2 mikron belum tentu lempung. Jadi lempung adalah tanah yang berukuran lebih kecil dari 2 mikron yang mempunyai mineral tertentu yang menghasilkan sifat plastis bila dicampur dengan air.

Jurnal Fisika Vol. 3 No. 1, Mei 2013 45 Nama dan sifat tanah ditentukan atau dipengaruhi oleh gradasinya (untuk tanah berbutir kasar), dan batas-batas konsistensinya (untuk tanah berbutir halus). Gradasi merupakan sifat yang penting untuk tanah berbutir kasar. Tanah terdiri beraneka ragam ukuran butiran dengan perbandingan prosentasi ukuran butiran yang beraneka ragam. Dengan kata lain distribusi ukuran butiran atau gradasi butiran tidak pernah sama tanah satu dengan tanah yang lain. Dan untuk menganalisis gradasi tanah berbutir kasar digunakan analisis saringan, untuk tanah berbutir halus digunakan cara pengendapan. Tanah merupakan material konstruksi yang memegang peranan penting sebagai dasar pondasi, sehingga mutlak diperlukan tanah yang memiliki kuat dukung tinggi dan penurunan yang sekecil mungkin. Oleh karena itu, diperlukan analisa kuat dukung tanah dan perancangan seksama agar tidak terjadi kegagalan struktur. Menurut Uniteted Stated Departemen of Agriculture (USDA), bedasarkan tekstur, distribusi ukuran butir dan plastisitas maka jenis tanah terdiri atas: a. Pasir : ukuran butiran antara 2,0 0.05 mm a. Lanau: ukuran butiran antara 0.05 0.002 mm b. Lempung: ukuran butiran < 0.002 mm. METODE Gambar 1 adalah daerah penelitian yang secara geografis terdapat pada kordinat 02 0 35 45,9 LS dan 140 0 41 16,6 BT dengan ketinggian 64 m dpal. Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui daya dukung tanah melalui analisis deskripsi kuantitatif dengan pengumpulan data dan analisis. Pengumpulan data melalui observasi dan pengujian tanah di lapangan serta pengambilan sampel. Sampel tersebut kemudian diuji di laboratorium untuk mengetahui sifat fisik tanah, sifat mekanis dan parameter tanah. Penelitian ini dimaksudkan untuk mendapatkan besaran daya dukung tanah, maka variable yang diteliti meliputi Attemberg limit, distribusi butir, Standard Penetration Test (SPT) dan metode geolistrik. Variabel-variabel tersebut merupakan indikator daya dukung tanah dan nilai pada kedalaman tertentu akan menentukan pemilihan jenis pondasi, ukuran serta kedalamannya ( Wiraga, I.W, 2011). Pengujian Tanah 1. Pengujian tanah di lapangan Pengujian tanah di lapangan dilakukan dengan melakukan pengukuran geolistrik dan SPT ( Standard Penetration Test) tes ini dimaksudkan untuk memperoleh identifikasi data lapisan tanah antara lain jenis tanah, warna tanah, sampel tanah (undisturbed dan disturbed). Pada pengukuran geolistrik, peralatan yang digunakan adalah geolistrik merk Noniura NRD 300 HF. Pada tes boring, peralatan yang digunkan adalah 1 buah mata bor iwan, 5 buah batang pipa bor, 1 buah stang pemutar, 1 pasang kinci pipa dll. Pengambilan sampel dilakukan dengan menentukan letak titik bor di lapangan, kemudian membuat lubang bor pada titik tersebut dengan merangkai mata bor Iwan dengan batang pipa bor dan memasang stang pemutar, memasang dan melektakkan mata bor diatas tanah pada titik yang telah ditentukan, dan melakukan pengeboran. Setelah mata bor terisi penuh dengan tanah, kemudian bor diangkat kemudian diperiksa dan dicatat jenhis tanah, warna dan kedalaman lapisan tanah. Kegiatan bor ini juga dikombinasi dengan pengujian Standard Penetration Test (SPT). Pada kegiatan bor dangkal dimaksudkan disamping untuk mengetahui jenis lapisan tanah dan SPT (N), juga untuk mendapatkan sampel terganggu dan tidak terganggu. Untuk sampel tanah terganggu, hasil pengeboran yang terdapat dalam mata bor dimasukkan kedalam kantong plastic dan diberi label. Untuk pengambilan sampel tanah tidak terganggu yaitu dengan cara merangkai alat batang pipa bor, kop tabung dan tabung sampel serta kop batang bor kemudian dimasukkan kedalam lubang tanah pemboran selanjutnya ditekan dan dipukul dengan hammer. Setelah tabung berisi sampel tanah kemudian diangkat dan tabung sampel dilepas dari rangkaiannya.

46 Virman, Analisis Data Kemudian tutup kedua ujung tabung sampel tersebut dengan kantong plastik dan diberi label. Untuk kemudian diperiksa dilaboratorium. 2. Pengujian tanah di laboratorium Pengujian sampel tanah terganggu dimaksudkan untuk mendapatkan data ukuran butiran tanah ( analisa ayak dan hydrometer), plastic limit (PL), liquit limit (LL) dan plasticity index (PI). Hasil pengujian tanah di laboratorium akan diperoleh nilai parameter dari sampel tanah yang diuji, yang akan digunakan untuk menganalisis daya dukung tanah untuk beban berupa pondasi jalan ring road Daerah Skyland di Distrik Abepura, kota Jayapura. HASIL DAN PEMBAHASAN 1. Analisis Pengujian Tanah di Lapangan Pengukuran geolistrik (tahanan j enis) konfigurasi Schlumberger Daerah Skayland Distrik Abepura dilakukan pada elevasi 45 dpal. Dari hasil pemodelan inversi dengan menggunakan program IPI2win, diperoleh hasil model perlapisan bumi yang cukup bagus. Pengukuran dilapangan menggunakan konfigurasi Schlumberger, dimana jarak elektroda arus (AB) jauh lebih besar dari jarak elektroda tegangan (MN). Data yang diperoleh dari pengukuran dilapangan adalah besarnya arus (ma) dan beda potensial (volt). Jarak AB/2 = 150 m, model perlapisan yang diperoleh seperti pada Gambar 1. Gambar 1. Model perlapisan dan harga tahanann jenis tiap lapisan Standar Penetration Test (SPT), pengujian dimaksudkan untuk mengetahui kekuatan atau perlawanan tanah/batuan terhadap penetrasi tabung SPT atau tabung baja belah (raimond sampler) sehingga akan diperoleh jumlah pukulan untuk memasukkan tabung SPT tersebut sedalam 30 cm kedalam tanah yang masih belum terganggu atau diperoleh nilai SPT pukulan (N). Hasil pengukuran di lapangan seperti pada Tabel 2. Dari hasil uji SPT pada lima lubang bor terlihat bahwa nilai SPT > 50 ditemukan pada kedalaman yang bervariasi yaitu antara 6 m 12 m. Lapisan tanah dibawah elevasi ini merupakan lapisan batu berupa napal yang diprediksi tidak mampu ditembus oleh tiang pancang bila dalam perancanaan pondasi digunakan tiang pancang. Tabel 2. Struktur Tanah Kelima Titik Bor Berdasarkan N-SPT TITIK KEDALAMAN BOR (m) JENIS TANAH N-SPT B. H 01 6 Lempung berpasir, abu-abu N1/9, N2/3, N3/2 B. H 02 12 Lempung berpasir, kemerahan N1/7, N2/5, N3/4 B. H 03 6 Napal, putih N1/3, N2/, N3/ B. H 04 6 Napal, putih N1/15, N2/, N3/ B. H 05 8 Napal, putih N1/15, N2/1, N3/-

Jurnal Fisika Vol. 3 No. 1, Mei 2013 47 Dari hasil uji SPT pada lima lubang bor terlihat bahwa nilai SPT > 50 ditemukan pada kedalaman yang bervariasi yaitu antara 6 m 12 m. Lapisan tanah dibawah elevasi ini merupakan lapisan batu berupa napal yang diprediksi tidak mampu ditembus oleh tiang pancang bila dalam perancanaan pondasi digunakan tiang pancang. 3.2 Analisis Pengujian Tanah di Laboratorium Hasil pengujian terhadap beberapa sampel tidak terganggu (Tabel 3) menunjukkan karakteristik tanah untuk tanah pada kedalaman antara 1 5 m diperoleh jenis tanah berupa lempung/lanau lebih dominan dengan kadar mulai 69,38 hingga 83,30 %. Tes batas-batas Attemberg (Attemberg limit), menghasilkan nilai batas cair dan batas plastis. Hasil uji Attemberg limit terhadap sampel di lima titik bor pada kedalaman yang berbeda ditunjukkan pada Tabel 4. Tabel 3. Hasil Pengujian Grain Size Ring Road Skyland No Sampel Kerikil (%) Pasir (%) Lempung/lanau (%) (76.2-4.75 mm) (4.75 0.075 mm) (< 0.075 mm) USD 1/5 m - 21.42 78.58 USD 2/ 11.5 m - 27.98 72.02 USD 3/ 5.50 m - 30.62 69.38 USD 4.1/ 4.50 5 m - 28.14 71.86 USD 4.2/ 9.50 10 m - 16.7 83.30 USD 4.3/ 5 m - 40.84 59.16 USD 5/ 5.50 m - 25.69 74.31 Tabel 4. Sifat Plastisitas Tanah Ring Road Daerah Skyland Distrik Abepura No sampel LL PL Susut IP (%) (%) (%) linier Keterangan USD 1/5.00 m 48 25 23 22 USD 2/ 11.50 m 36 18 18 18 Contoh dalam USD 3/ 5.50 m 29 15 14 14 keadaan: USD 4.1/ 4.50 5 m 31 15 17 12 - Asli USD 4.2/ 9.50 10 m 41 23 18 21 - Tidak USD 4.3/ 5 m 26 13 13 13 disaring USD 5/ 5.50 m 61 34 27 -

48 Virman, Analisis Data PEMBAHASAN Berdasarkan hasil pengujian tanah pada kedalaman 2 m, daya dukung tanah berdasarkan metode Attembrg limit dari 5 (lima) titik bor diperoleh masing-masing liquit limit (LL) besarnya antara 26 % - 61 %, Plastic limit (PL) besaranya antara 13 % - 34 %, dan Plastisity index ( PI) besarnya antara 13 % - 25 %. Berdasarkan Tabel 1 maka PI daerah penelitian termasuk plastis sedang sampai tinggi. Menururt Goro, G.L. 2008 pada tanah dengan PI diatas 30 % merupakan tanah yang ekspaansive dimana kandungan lempungnya cukup tinggi. Tanah yang demikian mudah terpengaruh terhadap perubahan kadar air, dimana jika kelebihan kadar air maka tanah akan mengembang dan jika kekeringan air akan mengalami penyusutan. Pada studi ini tanah di lokasi penelitian termasuk tanah dengan kadar lempung yang relatif rendah < 30 %. Hasil pengujian N-SPT titik B.H 01, B.H 03 dan B.H 04 pada kedalaman 6 m memberikan nilai N-SPT bervariasi. Berdasarkan Tabel 2 pada N1, N2 dan N3 dari 50 pukulan maka B. H 03 memiliki sifat tanah lebih keras diikuti B.H 01 dan B.H 04. Mengacu pada hasil pengujian laboratorium uji ayakan maka tanah pada B.H 03 terdiri dari 30,62 % berupa pasir dan 69,38 % berupa lempung, B. H 01 terdiri dari 21,42 % pasir dan 78,58 % lempung dan B.H 04 terdiri dari 28,14 % pasir dan 71,86 % lempung. Hasil uji Attemberg limit diperoleh bahwa nalai PI pada B.H 03 adalah 14 % lebih rendah jika dibandingkan dengan B.H 01 yaitu 23 % dan B.H 04 adalah 17 %. Apabila diasumsikan sifat tanah pada kedalaman 5 m dan 6 m adalah sama maka pada zone ini nilai tahanan jenis adalah 354 ohm m termasuk lapisan tanah yang sifatnya kompak. Titik bor B. H 02 dan B.H 05 berdasarkan Tabel 2 tanak keras terdapat pada kedalaman 12 m dan 8 m. Jenis tanah pada kedalaman 12 m (B.H 02) hasil analisa ayakan terdiri dari 27,98 % pasir dan 72,02 lempung dan indeks plastisitas tanah adalah 18 %. Sedangkan untuk titik bor B. H 05 tanah bersifat keras terdapat pada kedalaman 8 m. Berdasarkan Tabel nilai N-SPT adalah N1/15, N2/1, N3/- Dari hasil true resistivity dan analisa tanah di laboratorium maka dapat diintepretasikan korelasi pendugaan geolistrik tersebut adalah sebagai berikut (Tabel 5) Tabel 5. Korelasi Antara Data Geolistrik Dan Data Geologi (Bor Dangkal) Lapisan Tahanan jenis (ohm m) Litologi Lapisan 1 174 lanau lempung bercampur kerakal berwarna kemerahan Lapisan 2 354 lanau bercampur kerakal berwarna kemerahan Lapisan 3 29,9 lanau lempung bercampur kerikil berwarna kemerahan Lapisan 4 52,6 lanau lempung bercampur kerikil berwarna kemerahan Lapisan 5 4103 Batuan dasar Dengan mengacu pada korelasi tersebut maka hasil pendugaan geolistrik adalah sebagai berikut: Lapisan 1 adalah lapisan dengan ketebalan 4.15 m, lapisan ini memiliki kondisi tanah termasuk kaku dan sangat kaku dengan jumlah pukulan untuk N1 = 27, N2 = 14 dan N = 15. Lapisan 2 adalah lapisan dengan ketebalan 1.6 m merupakan lapisan yang bersifat lebih resistif dari lapisan 1. Jenis tanah pada lapisan 2 termasuk keras, nilai N SPT pada N1=9, N2=50 dan N3=50. Pada lapisan 3 dan lapisan 4 apabila hasil pengukuran geolistrik dikorelasi dengan N- SPT maka diperoleh ketidaksesuaian dimana hasil N-SPT kondisi tanah bersifat keras yang tidak didukung oleh nilai tahanan jenis yang konduksif. KESIMPULAN Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan yang telah dilakukan maka pada peneltian ini dapat diambil beberapa kesimpulan sebagai berikut: 1. Struktur tanah yang bersifat padat di lokasi penelitian penyebarannya bervariasi yaitu

Jurnal Fisika Vol. 3 No. 1, Mei 2013 49 pada kedalaman 6 m 12 m, yang diprediksi tidak mampu ditembus oleh tiang pancang bila dalam perancangan pondasi digunakan tiang pancang. 2. Lapisan tanah dibawah elevasi ini berdasarkan pengamatan data inti bor merupakan lapisan batu berupa napal, dan apabila dikorelasikan dengan pengujian N- SPT, lapisan tersebut daya dukungnya termasuk padat dan keras dengan nilai N- SPT > 50. 3. Hasil analisis dengan metode Attemberg limit jenis tanahnya didominasi oleh plastis sedang dengan nilai PI <30 % (kadar lempung rendah). 4. Hasil pengukuran tahanan jenis didapatkan bahwa pada kedalaman antara 5 m 8 m lapisan bersifat konduktif. Hal ini dapat saja terjadi karena pengukuran dilakukan pada posisi yang jarak 50 m dengan elevasi 45 dpal. DAFTAR PUSTAKA Donal, R., dkk. Studi pengaruh penambahan tanah lempung pada tanah pasir pantai terhadap kekuatan geser tanah. Jurnal Rekayasa Sipil. 6 (1) : 9 14. Goro, G.L., 2008. Indeks plastisitas pada tanah lempung dengan penambahan additive road bond en-1 di Bukit Semarang Baru. Proseding Wahana Teknik Sipil. 13 ( 1) : 21 25. Hermawan dan Utami, T. E. 2007. Penentuan dan pemilihan lokasi rencana sludge landfill di Kediri dari aspek geoteknik. Jurnal Geoaplika. 2 (3) : 33-39 Telford, W. M., Geldart, L. P., dan Sherif, R. E., 1990. Applied Geophysics, Cambridge University Press, New York. Widojoko, L., 2012. Uji dispersivitas bahan timbunan bendungan way linggo. Jurnal Teknik Sipil UBL. 3 (2) : 25-29 Wiraga, I. W. 2011. Investigasi dan uji daya dukung tanah di areal PLN pesanggarahan dalam rangka pemilihan pondasi yang tepat untuk pembangkit listrik tenaga disel PLN. Jurnal Matrix. 1 ( 3) : 19-25

50 Virman, Analisis Data Legenda Titik Ukur Geolistrik Titik Bor Jalan Garis Kontur