PENGARUH RASIO KESEHATAN PERBANKAN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (STUDI KASUS PADA PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA)

dokumen-dokumen yang mirip
PENGARUH CAPITAL ADEQUACY RATIO

Bab I Pendahuluan BAB I PENDAHULUAN. yang ditetapkan dan struktur permodalan yang lemah dan sebagainya.

BAB III METODE PENELITIAN. sektor perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Subyek pada

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

ANALISA PENGARUH VARIABEL CAR, LDR DAN NPL TERHADAP HARGA SAHAM SEKTOR PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BEI SELAMA PERIODE

ANALISIS PENGARUH FAKTOR FUNDAMENTAL TERHADAP RETURN SAHAM PERUSAHAAN LQ 45 YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN

BAB IV ANALISIS HASIL DAN PEMBAHASAN. analisis statistik yang menggunakan persamaan regresi berganda. Analisis data

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah. Perusahaan adalah suatu organisasi yang didirikan oleh perseorangan atau

BAB V SIMPULAN DAN SARAN. Perataan laba merupakan cara yang digunakan oleh manajemen dalam

Disusun sebagai salah satu syarat menyelesaikan Program Studi Strata I pada Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Oleh :

ABSTRAK. Kata kunci: kinerja keuangan, current ratio, debt to equity ratio, return on assets, earning per share, harga saham

BAB I PENDAHULUAN. Bidang akuntansi dalam perusahaan bertanggungjawab terhadap laporan

BAB III METODE PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN. riset. Lokasi penelitian ini dipilih karena dianggap sebagai tempat yang tepat bagi peneliti

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

Keywords : Earnings Per Share, Return On Investment, Price to Book Value, Price Earnings Ratio, and Stock Price. vii. Universitas Kristen Maranatha

BAB III METODE PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN

BAB III METODOLOGI PENELITIAN. Bursa Efek Indonesia periode penelitian yang digunakan yaitu jenis data sekunder.

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

BAB III METODE PENELITIAN

PENGARUH RASIO KEUANGAN TERHADAP TINGKAT KINERJA PADA BANK PEMBANGUNAN DAERAH. Universitas Gunadarma. Mulatsih

BAB I PENDAHULUAN. Pasar modal memiliki peran besar bagi perekonomian suatu negara karena pasar

BAB III METODE PENELITIAN. independensi dari dua variabel atau lebih (Sekaran dan Bougie, 2010).

ANALISIS CAMEL SEBAGAI PENILAIAN TINGKAT KESEHATAN BANK TERHADAP HARGA SAHAM PERUSAHAAN PERBANKAN KONVENSIONAL YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE

BAB III METODE PENELITIAN. terdaftardi Bursa Efek Indonesia (BEI) pada periode

BAB IV PEMBAHASAN DAN HASIL PENELITIAN

RASIO KEUANGAN DAN PENGARUHNYA TERHADAP PROFITABILITAS PADA BANK PEMBIAYAAN RAKYAT SYARIAH DI INDONESIA

Judul : Pengaruh Penilaian Risk Profile, Good Corporate Governance, Earning, Capital

BAB 1 PENDAHULUAN. merupakan sebuah lembaga yang mampu menjalankan fungsi pelantara (financial

ANALISIS PENGARUH RASIO PROFITABILITAS TERHADAP HARGA SAHAM DI PERUSAHAAN MANUFAKTUR

BAB IV ANALISIS HASIL DAN PEMBAHASAN. yang telah diperoleh dan dapat dilihat dalam tabel 4.1 sebagai berikut : Tabel 4.1 Descriptive Statistics

ABSTRAK. Kata kunci: rasio keuangan, CR, ROA, EPS, dan harga saham

PENGARUH RETURN ON INVESTMENT (ROI), EARNING PER SHARE (EPS), DAN PRICE EARNING RATIO (PER) TERHADAP HARGA SAHAM PADA PT. INDOFOOD SUKSES MAKMUR Tbk.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

ABSTRAK. vii. Universitas Kristen Maranatha

ANALISIS PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS DAN STRUKTUR AKTIVA TERHADAP STRUKTUR MODAL PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI

PENGARUH RASIO KEUANGAN TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) PERIODE

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang. Kegiatan perekonomian suatu negara tidak lepas dari transaksi keuangan.

PROGRAM STUDI STRATA I MANAJEMEN DEPARTEMEN MANAJEMEN FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS SUMATERA UTARA MEDAN

BAB IV ANALISIS HASIL DAN PEMBAHASAN. Tabel 4.1. Analisis Descriptive Statistics. N Minimum Maximum Mean LDR 45 40,22 108,42 75, ,76969

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Penelitian. Perbankan adalah segala sesuatu yang berkaitan dengan bank,

Analisis Tingkat Kesehatan Bank BUMN dengan Menggunakan RGEC. Abstrak

PENGARUH KINERJA KEUANGAN TERHADAP DIVIDEN PAYOUT RATIO PADA PERUSAHAAN TRANSPORTASI DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE TAHUN

BAB III METODE PENELITIAN. tahun 2009 sampai Dalam penelitian ini, pengambilan sampel

BAB I PENDAHULUAN. untuk mengalami perbaikan. Hal tersebut dikarenakan perekonomian merupakan

BAB V SIMPULAN DAN SARAN

Firman, Analisis Pengaruh Kinerja Keuangan Terhadap Harga Saham pada Perusahaan Makanan dan...

BAB V SIMPULAN DAN SARAN

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN. perolehan sampel dan data tentang Capital Adequacy Ratio (CAR), Loan to

BAB VI KESIMPULAN & SARAN

ABSTRAK. Kata kunci: net profit margin, return on asset, return on equity, harga saham

BAB I PENDAHULUAN. dapat mereka peroleh dengan melakukan penerbitan saham kepada masyarakat luas yang

PENGARUH VARIABEL RETURN ON ASSETS, RETURN ON EQUITY, NET PROFIT MARGIN DAN EARNING PER SHARE TERHADAP HARGA SAHAM PADA SEKTOR PERBANKAN

Pengaruh Rasio Keuangan Terhadap Kinerja Keuangan Pada Perbankan Yang Terdaftrar Di Bursa Efek Indonesia

ANALISIS PENGARUH RASIO KEUANGAN TERHADAP RETURN SAHAM PADA INDEKS LQ-45 DI BEI

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. penelitian sebelumnya. Berikut ini uraian beberapa penelitian terdahulu beserta

keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun kuantitatif berupa laporan keuangan dan annual report yang

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

BAB III METODE PENELITIAN

METODOLOGI PENELITIAN. Indonesiaserta menggunakan metode electronic research dan library. internet ke website Bursa Efek Indonesia (BEI), dan

Keywords : Current Ratio, Debt to Equity Ratio (DER), Return on Assets (ROA), Dividend Payout Ratio (DPR). vii Universitas Kristen Maranatha

BAB III METODE PENELITIAN. umum dari obyek penelitian. Pada penelitian ini peneliti mengambil data waktu tiga

BAB I PENDAHULUAN. pengetahuan membuat persaingan di dunia usaha semakin ketat. Pada era

BAB I PENDAHULUAN. akuntansi. Pengukuran ini perlu diketahui pihak yang berkepentingan untuk

ANALISIS PENGARUH ROA, ROE, NPM DAN EPS TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN SEKTOR MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA

BAB II TINJAUAN TEORITIS. Tujuan utama suatu perusahaan menurut theory of the firm adalah

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN. yang listed di BEI pada tahun Penelitian ini akan menganalisis

BAB III METODE PENELITIAN. menggunakan metode purposive sampling, artinya bahwa populasi yang akan dijadikan

BAB I PENDAHULUAN. peranan yang penting dalam perekonomian di Indonesia. Aktifitas Bank adalah

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah. Seiring dengan adanya krisis ekonomi yang menimpa Indonesia sejak

BAB III METODE PENELITIAN. Populasi merupakan keseluruhan dari obyek yang diteliti. Populasi yang

BAB I PENDAHULUAN. perusahaan yang membutuhkan dana. Transaksi yang dilakukan dapat dengan

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Disusun Oleh: Nama: Dede Saripah NPM: Jurusan: Manajemen Pembimbing: Dr. Ir. Anita Wasutiningsih, MM

BAB I PENDAHULUAN. dikenal dengan istilah di dunia perbankan adalah kegiatan funding (Kasmir, 2008:

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN

BAB 1 PENDAHULUAN. berlandasan pada Al-Qur an dan Hadist Nabi SAW. Atau dapat disimpulkan

DAFTAR ISI... ABSTRAK... ABSTRACT... KATA PENGANTAR... DAFTAR TABEL... DAFTAR GAMBAR... DAFTAR LAMPIRAN Latar Belakang Penelitian...

BAB III METODE PENELITIAN. September 2016 sampai dengan Februari pendukung yang dibutuhkan dalam melakukan penelitian.

Disusun Oleh : DWI LESTARI B

PENGARUH RETURN ON ASSET (ROA) DAN RETURN ON EQUITY (ROE) TERHADAP RETURN SAHAM PADA PT ASTRA OTOPARTS TBK

ANALISIS KESEHATAN BANK MANDIRI DAN BANK BCADENGAN METODE RGEC TAHUN Dwi Rahayu Suhendro Anita Wijayanti

BAB V PENUTUP. Penelitian ini bertujuan untuk menguji hubungan Price Earning Ratio (PER),

BAB 5 PENUTUP. normal. Berdasarkan uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas,

BAB I PENDAHULUAN. pasar modal. Dengan adanya pasar modal para investor dapat melakukan

Pengaruh Leverage dan Profitabilitas terhadap Dividend Payout Ratio pada Perusahaan Otomotif dan Komponen di Bursa Efek Indonesia

ANALISIS RASIO KEUANGAN UNTUK MEMPREDIKSI PERTUMBUHAN LABA PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

ABSTRACT. Key words: Working Capital to Total Assets (WCTA), Debt to Equity Ratio (DER), Net Profit Margin (NPM), and profit growth.

BAB 5 SIMPULAN DAN SARAN. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh rasio keuangan Capital

BAB III METODE PENELITIAN. sampel adalah mengunakan teknik purposive sampling. Adapun Kriteria yang

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

ANALISIS TINGKAT KESEHATAN BANK DENGAN METODE RGEC PADA PT. BANK RAKYAT INDONESIA (Persero), Tbk PERIODE

BAB III METODELOGI PENELITIAN. penelitian ini adalah aspek profitabilitas yang diukur dengan ROA. dari pendapatan operasional dan pendapatan bunga.

Transkripsi:

PENGARUH RASIO KESEHATAN PERBANKAN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (STUDI KASUS PADA PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA) Muhammad Hidayat Universitas Indo Global Mandiri Abstract The aim of this research is looking for the empirical evidence about the influence of Prudence Bank Ratio on firm value at banking institution in Indonesia Stock Exchange period from 2008 until 2011. Multiple regression analysis is used to analyze research model with 40 Sample. The result show only Earning Profile influence firm value significantly while Risk Profile and Capital Profile influence firm value insignificantly, the independent variable simultaneously influence firm value significantly. Key words: Prudence Bank Ratio, Firm Value PENDAHULUAN Perkembangan industri pada sektor perbankan pada saat ini berkembang sangat pesat. Hal ini dapat dilihat berdasarkan Laporan Perekonomian Indonesia tahun 2012 yang dikeluarkan oleh Bank Indonesia (BI) memperlihatkan peningkatan jumlah pinjaman yang disalurkan kepada masyarakat yang meningkat dari tahun 2011 sebesar Rp.434,3 Triliun menjadi Rp.507,8 Triliun pada tahun 2012. Peningkatan ini memberikan gambaran bahwa sektor perbankan di Indonesia sedang mengalami peningkatan setelah krisis ekonomi yang melanda pada tahun 1998 dan tahun 2008. Peningkatan kredit yang disalurkan bank kepada masyarakat merupakan upaya utama bagi perbankan untuk mendapatkan pendapatan bank. Bank akan mendapatkan pendapatan operasional berupa pendapatan bunga, komisi dan provinsi. Menurut Dendawijaya (2005) Pendapatan bunga merupakan sumber pendapatan terbesar dari bank. Selain dituntut untuk menyalurkan dana kepada masyarakat, Bank juga diminta untuk menjaga tingkat kesehatan perbankan mereka sesuai dengan peraturan Bank Indonesia nomor 13/1/PBI/2011 mengenai penilaian tingkat kesehatan bank umum. Rasio kesehatan perbankan mencerminkan kinerja perbankan (Prasnanugraha, 2007). Teori Agensi menjelaskan bahwa manajemen akan memaksimumkan hasil yang mereka capai melalui kinerja keuangan sehingga dapat memaksimumkan reward yang akan mereka dapatkan. Peningkatan kinerja keuangan akan meningkatkan nilai perusahaan. Nilai perusahaan dapat dilihat melalui harga sahamnya (Fama, 1978). Harga saham di pasar modal terbentuk berdasarkan kesepakatan antara permintaan dan penawaran investor, sehingga harga saham merupakan fair price yang dapat dijadikan sebagai proksi nilai perusahaan (Hasnawati, 2005). Penelitian yang telah meneliti mengenai kinerja keuangan terhadap nilai perusahaan seperti yang dilakukan oleh Mahendra (2011) yang menunjukkan bahwa likuiditas ( cash ratio) dan profitabilitas (Return on Equity) berpengaruh terhadap nilai perusahaan (Tobin s Q). Syahib (2000), me-nunjukkan bahwa ROA berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga dan return saham. Penelitian yang dilakukan oleh Uchida (2006), menemukan 41

bahwa ROA berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan ( Tobin s). Berdasarkan penjelasan diatas penulis akan mencoba untuk melakukan penelitian mengenai rasio kesehatan bank yang mencerminkan kinerja bank terhadap nilai perusahaan pada perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada periode 2008-2011. Teori Keagenan TINJAUAN PUSTAKA Hubungan keagenan merupakan suatu kontrak antara principal dengan agent. Menurut Darmawati (2005) inti dari hubungan keagenan adalah adanya pemisahan kepemilikan ( principal) dan pengendalian (agent). Kepemilikan diwakili oleh investor yang mendelegasikan kewenangan kepada agen dalam hal ini adalah manajer untuk mengelola kekayaan investor. Investor mempunyai harapan bahwa dengan mendelegasikan wewenang pengelolaan tersebut, mereka akan memperoleh keuntungan dengan bertambahnya kekayaan dan keuntungan investor. Setyapurnama dan Nopratiwi (2004) menyatakan bahwa hubungan keagenan dapat menimbulkan masalah pada saat pihak-pihak yang bersangkutan mempunyai tujuan berbeda. Pemilik modal menghendaki bertambahnya kekayaan dan kemakmuran pemilik modal, sedangkan manajer juga menginginkan bertambahnya kesejahteraan bagi para manajer. Dengan demikian munculah konflik kepentingan ( conflict of interest) antara pemilik ( principal) dan manajer ( agent). Pemilik lebih tertarik untuk memaksimumkan return dan harga sekuritasnya dari investasinya, sedangkan manajer mempunyai kebutuhan psikologis dan ekonomi yang luas, termasuk memaksimumkan kompensasinya. Kontrak yang dibuat antara pemilik dan manajer diharapkan dapat meminimumkan konflik antar kedua kepentingan tersebut. Alijoyo dan zaini (2004) beranggapan bahwa pemisahan fungsi eksekutif dan pengawasan pada teori keagenan menciptakan checks and balances sehingga terjadi independensi yang sehat bagi manajer untuk mengghasilkan kinerja perusahaan yang maksimum dan return yang memadai bagi pemegang saham. Penelitian ini menggunakan teori keagenan ( Agency Teory) untuk menjelaskan bagaimana para ekesekutif di perbankan yang bertindak sebagai agent bagi para pemilik modal (Principal) akan berusaha memaksimalkan tingkat kesehatan perbankan yang dihasilkan melalui keputusan-keputusan keuangan yang mereka ambil guna mendapatkan kompensasi maksimum atas prestasi yang telah dilakukan. Hasil yang maksimal akan mengakibatkan peningkatan kepercayaan para pemegang saham yang mengharapkan return yang maksimum bagi para pemegang saham tersebut. Keputusan keuangan yang mereka ambil pada dasarnya demi menciptakan hasil yang maksimal bagi perusahaan yang terlihat pada baiknya rasio kesehatan perbankan yang dihasilkan. Rasio kesehatan perbankan yang baik tidak hanya meningkatkan kepercayaan pemegang saham kepada manajemen, peningkatan tersebut juga dapat meningkatkan kepercayaan para investor pada perusahaan tersebut. Penelitian Terdahulu Kinerja suatu perbankan dapat terlihat dari rasio kesehatan dari suatu bank tersebut (Prasnanugraha,2007) dimana semakin baik rasio kesehatan perbankan yang dihasilkan maka semakin baik pula kinerja bank tersebut. Penelitian mengenai pengaruh rasio kesehatan perbankan terhadap meningkatnya laba telah diteliti oleh Fathoni et al (2012) 42

dimana hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa CAR, NPL, dan ROA berpengaruh terhadap pertumbuhan laba. Pertumbuhan laba yang dihasilkan tentu akan memberikan sinyal kepada investor mengenai kondisi perusahaan yang sedang baik, yang membuat investor akan membeli saham perusahaan, dimana naiknya nilai pasar perusahaan akan menaikkan nilai perusahaan tersebut (Fama, 1978). Penelitian mengenai kinerja keuangan terhadap nilai perusahaan telah dilakukan oleh Mahendra (2011) dimana hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa profitabilitas yang dihasilkan oleh perusahaan akan mempengaruhi nilai perusahaan tersebut. Penelitian yang dilakukan oleh Harjito dan Aryayoga (2009) menunjukkan bahwa kinerja perusahaan yang diproksikan oleh Net Profit Margin mempunyai pengaruh terhadap nilai perusahaan yang tercermin dalam harga saham perusahaan. Penelitian terdahulu dalam mengukur kinerja perbankan menggunakan pendekatan CAMELS, namun dalam penelitian ini penulis akan menggunakan aturan terbaru dari Bank Indonesia yang menggantikan CAMELS yaitu PBI No.13/1/2011 dimana rasio kesehatan dibagi menjadi tiga profil yaitu profil resiko, profil pendapatan dan profil pemodalan. Berdasarkan teori yang digunakan dan penelitian terdahulu yang telah dilakukan maka penulis mengajukan hipotesis penelitian sebagai berikut: Ha1: Profil Resiko (risk profile) berpengaruh negative signifikan terhadap nilai perusahaan Ha2: Profil Pendapatan ( earning profile) berpengaruh positif signifikan terhadap nilai perusahaan Ha3: Profil Pemodalan ( capital profile) berpengaruh positif signifikan terhadap nilai perusahaan Ha4: variabel independen (profil resiko, profil pendapatan dan profil pemodalan) secara bersama-sama berpengaruh positif signifikan terhadap variabel dependen (nilai perusahaan) METODE PENELITIAN Dalam penelitian ini menggunakan data sekunder yang didapat dari laman resmi Bursa Efek Indonesia (BEI) di www.idx.co.id yaitu data mengenai Price Book Value (PBV) yang digunakan sebagai proksi nilai perusahaan, sedangkan data-data dalam penelitian ini juga diambil dari laman resmi masing-masing bank untuk mendapatkan datadata yang terdiri atas Non-Performing Loan (NPL) yang digunakan untuk memproksikan profil resiko bank. Return on Asset (ROA) untuk memproksikan profil laba dan Capital Adequacy Ratio (CAR) untuk memproksikan profil pemodalan. Rasio-rasio diatas dijadikan sebagai acuan sesuai dengan Peraturan Bank Indonesia No.13/1/PBI/2013 dimana terdiri atas komponen Risk, Governance, Earning dan Capital (RGEC) dimana penulis hanya mengambil profil yang dapat diukur melalui rasio keuangan untuk digunakan dalam penelitian ini. Populasi dalam penelitian ini adalah 33 Bank yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Sejak tahun 2008. Pemilihan dimulai pada tahun 2008 dikarenakan data yang tersedia di IDX dimulai pada tahun 2008. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan Purposive Sampling dimana perusahaan yang bisa dijadikan sampel dalam penelitian ini adalah perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia sejak tahun 2008 hingga 2011, membagikan dividen setiap tahun secara terus-menerus, tidak pernah mengalami kerugian pada periode tersebut. Data 33 perusahaan yang dijadikan populasi hanya ada 10 perusahaan yang dijadikan sampel dalam penelitian ini. 43

Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan Multiple Regression Analysis (MRA) dimana salah satu persyaratan dalam menggunakan teknik analisis ini adalah dengan melakukan Uji Asumsi Klasik yang terdiri atas Uji Normalitas Data, Uji Multikolinieritas, dan Uji Heterokedasitas yang bertujuan untuk mendapatkan data yang bersifat Best Linier Unbiased Estimator (BLUE). Teknik MRA digunakan untuk meregresikan model penelitian yang diajukan oleh penulis sebagai berikut FV = α + β1.risk + β2.earning + β3.capital + e Dimana FV = Firm Value yang diproksikan oleh Price Book Value (PBV) Risk = profil resiko yang diproksikan Non-Performing Loan (NPL) Earning = profil pendapatan yang diproksikan Return on Assets (ROA) Capital = profil pemodalan yang diproksikan Capital Adequacy Ratio (CAR) Uji koefisien determinasi digunakan untuk mengukur tingkat kemampuan model dalam menerangkan variasi variabel independen. Nilai koefisien determinasi adalah antara nol dan satu. Nilai R2 yang kecil berarti kemampuan variabel-variabel independen dalam menjelaskan variasi variabel dependen amat terbatas. Nilai yang mendekati satu berarti variabel-variabel independen memberikan hamper semua informasi yang dibutuhkan untuk memprediksi variasi variabel dependen. Sedangkan Uji regresi simultan (uji F) bertujuan untuk menunjukkan apakah semua variabel independen yang dimasukkan dalam model mempunyai pengaruh secara bersama-sama terhadap variabel dependen. Uji Regresi parsial (uji t) bertujuan untuk men unjukkan seberapa jauh pengaruh satu variabel penjelas/independen secara individual dalam menerangkan variasi variabel dependen. HASIL DAN PEMBAHASAN Uji normalitas dengan menggunakan pendekatan graph (hasil terlampir) menunjukkan bahwa data berada dekat pada garis normal,. Uji heterokedasitas dengan menggunakan graph (hasil terlampir) menunjukkan data tidak membuat pola tertentu, sehingga data bersifat homokedasitas. Uji Multikolinieritas menunjukkan bahwa semua variabel independen mempunyai nilai Variance Inflation Factor (VIF) dibawah 10, sehingga dapat disimpulkan bahwa tidak ada hubungan antar variabel independen. Uji Hipotesis Parsial Berdasarkan hasil regresi linier berganda didapat hasil regresi sebagai berikut Tabel 1. Uji Hipotesis Parsial Sumber: hasil olahan SPSS Berdasarkan hasil perhitungan didapat bahwa n sebanyak 40 dan k sebanyak 3 didapat nilai t tabel sebesar 1,68. Pengujian hipotesis dilakukan dengan membandingkan 44

nilai t hitung terhadap t tabel, jika nilai t hitung lebih besar dari nilai t tabel maka hipotesis diterima. Pengujian dilakukan juga untuk melihat nilai signifikansi yang dihasilkan, nilai signifikan dibawah 0,05 menunjukkan bahwa pengaruh variabel tersebut adalah signifikan. Hipotesis pertama (Ha1) yang menunjukka n bahwa NPL berpengaruh negatif signifikan terhadap nilai perusahaan dengan nilai t hitung sebesar -1,276 lebih kecil dari 1,68 sehingga dapat disimpulkan bahwa Ha1 ditolak, bahwa profil risiko berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap nilai perusahaan. Hipotesis kedua (Ha2) yang menunjukkan profil pendapatan berpengaruh positif signifikan terhadap nilai perusahaan dengan nilai t sebesar 5,707 lebih besar dari 1,68 dan nilai signifikan sebesar 0,000 membuktikan secara empiris hipotesis yang diajukan dimana profil pendapatan berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan. Sedangkan hipotesis ketiga (Ha3) yang mengungkapkan bahwa profil pemodalan berpengaruh positif signifikan terhadap nilai perusahaan dengan nilai t sebesar 0,987 lebih kecil dari t hitung sebesar 1,68 sehingga Ha3 ditolak dan dengan nilai signifikansi sebesar 0,330 lebih besar dari 0,05 dapat disimpulkan bahwa profil pemodalan berpengaruh positif tidak signifikan terhadap nilai perusahaan. Uji Hipotesis Simultan Tabel 2. Uji Hipotesis Simultan Dengan sampel sebanyak 40 dan variabel independen sebanyak 3 variabel didapat nilai F tabel sebesar 2,84. Berdasarkan perhitungan diatas didapat bahwa nilai F hitung (14,955) lebih besar dari F tabel (2,84) dan nilai signifikan sebesar 0,000 menu njukkan bahwa hipotesis keempat yang menyatakan semua variable independen secara bersamasama berpengaruh positif signifikan terhadap nilai perusahaan dapat diterima. Hal ini menunjukkan bahwa investor melihat secara menyeluruh terhadap tingkat kesehatan perbankan sebelum mereka menentukan apakah perusahaan tersebut dalam kondisi yang baik untuk dijadikan tempat berinvestasi. Koefisien Korelasi dan Determinan Tabel 3. Koefisien Korelasi dan Determinan 45

Berdasarkan tabel model summary diatas dapat dilihat bahwa nilai korelasi sebesar 0,745 menunjukkan hubungan antara variabel Independen terhadap variabel dependen cukup tinggi yang menunjukkan bahwa variabel independen yang digunakan telah tepat untuk digunakan dalam memprediksi nilai perusahaan dalam sektor perbankan. Sedangkan nilai R square sebesar 0,555 menunjukkan bahwa variabel independen mampu menjelaskan sebesar 55,50% variabel dependen dimana sisanya sebesar 45,50% dijelaskan oleh faktor lain seperti kapitalisasi pasar, aset yang dimiliki dan kemampuan intelektual yang dimiliki oleh perusahaan yang tidak diteliti dalam penelitian ini. PENUTUP Berdasarkan hasil penelitian dapat dilihat bahwa profil pendapatan (earning profile) mempunyai peranan yang paling signifikan terhadap nilai perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Dimana pemilik modal dan investor lebih tertarik terhadap laba yang dapat dicetak oleh perusahaan. Pemilik modal dan investor juga secara keseluruhan tetap memperhatikan bagaimana peranan profil yang lain dalam melihat nilai perusahaan yang mereka miliki atau perusahaan tempat mereka akan menanamkan modal. Pihak manajemen dapat lebih berfokus terhadap pencapaian laba yang diharapkan oleh pemilik modal. Manajemen juga diharapkan dapat meningkatkan lagi peranan profil pemodalan dan profil resiko dalam menunjang nilai perusahaan. DAFTAR PUSTAKA Darmawati. 2005. Pengungkapan informasi pertanggungjawaban sosial pada laporan tahunan perusahaan-perusahaan publik di bursa efek jakarta. Working paper in accounting and finance. Universitas Padjajaran Bandung. Fama,E.F. 1978. The Effect of a Firm s Investment and Financing Decision on the welfare of its Security Holders. American Economic Review vol.68: 272-28. Harjito, Agus dan Aryayoga, Rangga. 2009. Analisis Pengaruh Kinerja Keuangan dan Return Saham di Bursa Efek Indonesia. Jurnal FENOMENA Vol.7(1):13-21. Hasnawati, S. 2005. Implikasi Keputusan Investasi, Pendanaan, dan Dividen Terhadap Nilai Perusahaan Publik di Bursa Efek Jakarta. Usahawan: No.09/Th.XXXIX. September 2005:33-41 Mahendra, Alfredo. 2011. Pengaruh kinerja keuangan terhadap nilai perusahaan (kebijakan dividen sebagai variabel moderating) pada perusahaan manufaktur di bursa efek indonesia. Thesis. Universitas Udayana. Denpasar. Prasnanugraha, Pottie. 2007. Analisis Pengaruh Rasio-Rasio Keuangan Terhadap Kinerja Bank Umum di Indonesia. Thesis. Universitas Diponegoro Semarang. Setyapurnama,E.H. dan Nopratiwi. 2004. Peran praktek corporate governance sebagai moderating variable dari pengaruh earnings management terhadap nilai perusahaan. Jurnal Ekonomi & Bisnis 7(1): 15-21 Syahib, Natarsyah. 2000. Analisis Pengaruh Beberapa Faktor Fundamental dan Risiko Sistematik Terhadap Harga Saham, Kasus Pada Industri Barang Konsumsi Yang Go 46

Publik di Pasar Modal Indonesia. Jurnal Ekonomi dan Bisnis Indonesia, Vol 15 (3):Hal 294 312. Uchida, Konari. 2006. Agency Costs of Debt and the Relationship Between Firm Peformance and Managerial Ownership:Evidence From Japan. Working Paper of Faculty of Economics and Business Administration. The University of Kitakyushu Japan. 47