KEPUTUSAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA KOTA MATARAM NOMOR : 0951 / / 2010 TENTANG

dokumen-dokumen yang mirip
KEPUTUSAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA KOTA MATARAM NOMOR : 868/1884/2009 TENTANG

KEPUTUSAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN SITUBONDO TENTANG

KEPUTUSAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN SITUBONDO TENTANG

KEPUTUSAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA KOTA MATARAM. NOMOR : 422.1/1211/Dikp.A/V/2016. T e n t a n g

KEPUTUSAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN KOTA METRO NOMOR : /KPTS/D3/02/2011

KEPUTUSAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN KEBUDAYAAN PEMUDA DAN OLAH RAGA KOTA METRO NOMOR : /KPTS/D3/02/2012

KEPUTUSAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN KOTA YOGYAKARTA NOMOR :188/ADP/ 1550/2010

PEMERINTAH KABUPATEN SITUBONDO DINAS PENDIDIKAN Jl.Madura No. 55 A Telp Fax SITUBONDO 68322

KEPUTUSAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN KOTA YOGYAKARTA NOMOR :../.

KEPUTUSAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN KABUPATEN SITUBONDO TENTANG

PETUNJUK TEKNIS PPDB ONLINE 2016 KABUPATEN BULELENG Nomor : 422.1/4662/Skrt./Disdik/2016

KEPUTUSAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN KOTA YOGYAKARTA NOMOR : 188/1883

B U P A T I T A N A H L A U T PROVINSI KALIMANTAN SELATAN PERATURAN BUPATI TANAH LAUT NOMOR 41 TAHUN 2015

PETUNJUK TEKNIS PPDB ONLINE 2016 KABUPATEN BULELENG Nomor : 422.1/4662/Skrt./Disdik/2016

WALI KOTA METRO PERATURAN WALI KOTA METRO NOMOR TAHUN 2011 TENTANG. SISTEM ONLINE PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) SMP/MTs, SMA/MA DAN SMK

WALIKOTA PONTIANAK PERATURAN WALIKOTA PONTIANAK NOMOR : 29 TAHUN 2012 TENTANG

PETUNJUK TEKNIS PENERIMAAN SISWA BARU (PSB) TK, SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA/SMK TAHUN PELAJARAN 2010/2011 KOTA TANJUNGPINANG

KEPUTUSAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, PEMUDA DAN OLAH RAGA KOTA METRO NOMOR : 088/KPTS/D3/03/2013

KEPUTUSAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN KOTA YOGYAKARTA NOMOR TENTANG

KEPUTUSAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA NOMOR : 800/621/SK/DP.I/IV/2014

EDARAN PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (P2DB) TINGKAT SMP, SMA, SMK TAHUN PELAJARAN 2012/2013 DI KOTA PROBOLINGGO. Nomor : 422/ /425.

PEMERINTAH KOTA BENGKULU DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

Persyaratan Pendaftaran a. Sekolah Menengah Pertama (SMP) KETENTUAN UMUM PERSYARATAN PESERTA

PEMERINTAH KOTA JAYAPURA DINAS PENDIDIKAN Jalan Balai Kota No.1 Entrop Jayapura Telepon (0967) , Fax (0967) JAYAPURA

PEMERINTAH KOTA DENPASAR

SMA NEGERI 2 MAJALENGKA

PETUNJUK TEKNIS PENERIMAAN PPDB SISTEM ONLINE KOTA PONTIANAK JENJANG SMP, SMA DAN SMK TAHUN 2013/2014

KEPUTUSAN KEPALA KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN AGAMA PROVINSI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA NOMOR : 309 TAHUN 2012

DINAS PENDIDIKAN KOTA YOGYAKARTA

DINAS PENDIDIKAN KOTA YOGYAKARTA

DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA

DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA

U Mengingat :1. Undang - Undang Nomor 27 Tahun 1959 tentang Penetapan

MATRIKS PERBANDINGAN PERUBAHAN

KEPUTUSAN KEPALA UPTD SMA NEGERI 1 PARE Nomor : 420 /219/ / 2012

PEDOMAN PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) TAHUN PELAJARAN 2014/2015. Menuju LEBAK CERDAS 2019

PETUNJUK TEKNIS PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) TAHUN PELAJARAN

Persyaratan Pendataan. Persayaratan Pendaftaran

KEPUTUSAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN KOTA MALANG

BUPATI SIDOARJO PERATURAN BUPATI SIDOARJO NOMOR : 20 TAHUN 2012 TENTANG

PETUNJUK TEKNIS PENERIMAAN PPDB SISTEM ONLINE KOTA PONTIANAK JENJANG SMP, SMA DAN SMK TAHUN 2014/2015

PETUNJUK TEKNIS PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) TAHUN PELAJARAN

WALIKOTA PONTIANAK PROVINSI KALIMANTAN BARAT PERATURAN WALIKOTA PONTIANAK NOMOR TAHUN 2014 TENTANG

NOMOR 26 TAHUN 2014 TENTANG PEDOMAN PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU PADA SATUAN PENDIDIKAN DI KOTA YOGYAKARTA DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

PETUNJUK TEKNIS PELAKSANAAN PPDB KOTA DENPASAR TAHUN PELAJARAN 2012/2013 Nomor: /1322/DIKPORA/2012

WALIKOTA BENGKULU KEPUTUSAN WALIKOTA BENGKULU NOMOR : TAHUN 2010 TENTANG

PEMERINTAH KOTA BATAM

WALIKOTA KEDIRI PERATURAN WALI KOTA KEDIRI NOMOR 26 TAHUN 2010

BERITA DAERAH KOTA BEKASI

BERITA DAERAH KOTA BEKASI

KEPUTUSAN NOMOR: 420/ / /2015 TENTANG

I. KETENTUAN UMUM PERSYARATAN PESERTA III. TATA CARA PENDAFTARAN. Pendataan / Rekomendasi

PETUNJUK TEKNIS PENERIMAAN SISWA BARU (PSB) TK, SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA/SMK TAHUN PELAJARAN 2010/2011 KOTA BATAM

PETUNJUK TEKNIS PELAKSANAAN PPDB KOTA DENPASAR TAHUN PELAJARAN 2014/2015 Nomor: 422.1/1815/DIKPORA/2014

PERATURAN WALIKOTA BENGKULU

PEDOMAN PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) TAHUN PELAJARAN

PEMERINTAH KABUPATEN INDRAGIRI HULU DINAS PENDIDIKAN

PEMERINTAH KOTA KEDIRI DINAS PENDIDIKAN

PEMERINTAH KABUPATEN INDRAGIRI HULU DINAS PENDIDIKAN Jalan Said Mod Desa Rantau Mapesai RENGAT

PETUNJUK TEKNIS PELAKSANAAN PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) SECARA ONLINE

BUPATI LUMAJANG PROVINSI JAWA TIMUR

PEMERINTAH KOTA JAYAPURA DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN Jalan Balai Kota No Entrop Jayapura Telepon (0967) , Fax (0967)

PEMERINTAH KABUPATEN SLEMAN DINAS PENDIDIKAN PERATURAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN SLEMAN NOMOR : 01 TAHUN 2017

PEDOMAN TEKNIS PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) JALUR ONLINE SMP NEGERI 1 SITUBONDO TAHUN PELAJARAN 2016/2017

BUPATI SLEMAN DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

PETUNJUK TEKNIS PENERIMAAN PPDB SISTEM ONLINE KOTA PONTIANAK JENJANG SMP, SMA DAN SMK TAHUN 2016/2017

BUPATI SIDOARJO PERATURAN BUPATI SIDOARJO NOMOR : 20 TAHUN 2013 TENTANG

PETUNJUK TEKNIS PENERIMAAN PPDB SISTEM ONLINE KOTA PONTIANAK JENJANG SMP, SMA DAN SMK TAHUN 2015/2016

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN KOTA MANADO KEPUTUSAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN KOTA MANADO NOMOR: /D.

WALIKOTA PROBOLINGGO PROVINSI JAWA TIMUR

DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA

PEDOMAN SISTEM PENERIMAAN DIDIK BARU SMA PLUS NEGERI 7 BENGKULU T.P. 2012/2013

KEPUTUSAN NOMOR: 421/ 1578 / /2014 TENTANG

PEMERINTAH KOTA KEDIRI DINAS PENDIDIKAN

PEDOMAN TEKNIS PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) TAHUN PELAJARAN 2017/2018 PADA SMP NEGERI SECARA ONLINE

BERITA DAERAH KABUPATEN KULON PROGO

JUKNIS PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU PADA SATUAN PENDIDIKAN SEKOLAH/MADRASAH SECARA ONLINE

K E P U T U S A N KEPALA SMA NEGERI 8 KEDIRI TENTANG PROSEDUR OPERASIONAL STANDAR (POS) PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) OFFLINE DAN ONLINE

GUBERNUR DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA PERATURAN GUBERNUR DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA NOMOR 7 TAHUN 2018 TENTANG PEDOMAN PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU

PERATURAN WALIKOTA BENGKULU

PEMERINTAH PROVINSI JAWA TENGAH DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 1 ADIWERNA

KEPUTUSAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN KOTA DEPOK NOMOR : 421/614-Disdik LAMPIRAN : 1 (SATU) SET. Tentang

PEDOMAN UMUM PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) PADA TK, SD DAN SMP TAHUN PELAJARAN 2017/2018

PETUNJUK TEKNIS PELAKSANAAN PPDB REAL TIME ONLINE. KOTA DENPASAR TAHUN PELAJARAN 2015/2016 Nomor: 422.1/2270/DIKPORA/2015

KEPUTUSAN WALIKOTA BEKASI NOMOR : 422.1/Kep.279-Disdik/VI/2015 TENTANG

PETUNJUK TEKNIS PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU SISTEM REAL TIME ONLINE PADA SATUAN PENDIDIKAN DI KABUPATEN KEDIRI TAHUN PELAJARAN 2015/2016

WALIKOTA PONTIANAK PROVINSI KALIMANTAN BARAT PERATURAN WALIKOTA PONTIANAK NOMOR 15 TAHUN 2016 TENTANG

PETUNJUK TEKNIS PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) ONLINE JENJANG SMP, SMA DAN SMK NEGERI TAHUN 2015

PERATURAN BERSAMA ANTARA MENTERI PENDIDIKAN NASIONAL DAN MENTERI AGAMA NOMOR 04/VI/PB/2011 NOMOR MA/111/2011 TENTANG

WALIKOTA YOGYAKARTA DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

BUPATI SLEMAN PERATURAN BUPATI SLEMAN NOMOR : 10 TAHUN 2009 TENTANG PEDOMAN PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU PADA TAMAN KANAK-KANAK DAN SEKOLAH

WALIKOTA BANDUNG PROVINSI JAWA BARAT PERATURAN WALIKOTA BANDUNG NOMOR... TAHUN 2016 TENTANG

PEMERINTAH KOTA KEDIRI DINAS PENDIDIKAN Jln Mayor Bismo No.10 dan 12 (0354) Fax. (0354) , Kode Pos 64121, Kediri

2011, No c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud pada huruf a dan huruf b, perlu menetapkan Peraturan Bersama antara Menteri Pend

WALIKOTA YOGYAKARTA PERATURAN WALIKOTA YOGYAKARTA NOMOR 46 TAHUN 2009 TENTANG

GUBERNUR JAWA BARAT PERATURAN GUBERNUR JAWA BARAT NOMOR : 16 TAHUN TENTANG

BUPATI MADIUN PERATURAN BUPATI MADIUN NOMOR 15 TAHUN 2013 TENTANG

KEPUTUSAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN KOTA YOGYAKARTA NOMOR : 188/666

KEPUTUSAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN PROVINSI JAWA TENGAH NOMOR : 421 /05703 TENTANG

Transkripsi:

KEPUTUSAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA KOTA MATARAM NOMOR : 0951 / 188.4 / 2010 TENTANG PETUNJUK TEKNIS PELAKSANAAN PENERIMAAN CALON SISWA BARU SISTEM REAL TIME ONLINE SEKOLAH MENENGAH PERTAMA (SMP), SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA) DAN SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK) DI LINGKUNGAN DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAH RAGA KOTA MATARAM TAHUN PELAJARAN 2010/2011 PEMERINTAH KOTA MATARAM DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA Jalan Majapahit No. 14 Telepon (0370) 649119 Mataram

KEPUTUSAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA KOTA MATARAM NOMOR : 0951 / 188.4 / 2010 TENTANG PETUNJUK TEKNIS PELAKSANAAN PENERIMAAN CALON SISWA BARU SISTEM REAL TIME ONLINE SEKOLAH MENENGAH PERTAMA (SMP), SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA) DAN SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK) DI LINGKUNGAN DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA KOTA MATARAM TAHUN PELAJARAN 2010/2011 KEPALA DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA KOTA MATARAM, Menimbang : a. bahwa untuk penerimaan siswa baru secara tepat melalui sistem real time online dan dalam rangka memperoleh layanan pendidikan perlu diatur petunjuk teknis pelaksanaan Penerimaan Siswa Baru; b. bahwa untuk melaksanakan butir a maka perlu ditetapkan Keputusan Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Mataram tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Penerimaan Siswa Baru Sistem Real Time Online Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas (SMA), dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di lingkungan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Mataram Tahun Pelajaran 2010/2011. Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional ; 2. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan; 3. Peraturan Daerah Kota Mataram Nomor 4 Tahun 2009 Tentang Pelaksanaan Pendidikan di Kota Mataram: 4. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 50 Tahun 2007 tentang Standar Pengelolaan Pendidikan oleh Pemerintah Daerah; 5. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 75 Tahun 2009 tentang Ujian Nasional Sekolah Menengah Pertama/Madrasah Tsanawiyah, Sekolah Menengah Atas/Madrasah Aliyah, Sekolah Menengah Kejuruan (SMP/MTs, SMA/MA, SMK); 6. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 74 Tahun 2009 tentang Ujian Akhir Sekolah Berstandar Nasional (UASBN) Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah (SD/MI). MEMUTUSKAN Menetapkan : PETUNJUK TEKNIS PELAKSANAAN PENERIMAAN SISWA BARU SISTEM REAL TIME ONLINE SEKOLAH MENENGAH PERTAMA (SMP), SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA) DAN SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK) DI LINGKUNGAN DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA KOTA MATARAM TAHUN PELAJARAN 2010/2011. Halaman 2 dari 13

BAB I PENGERTIAN Pasal 1 Dalam keputusan ini yang dimaksud dengan : 1. Penerimaan Siswa Baru Sistem Real Time Online adalah kegiatan penerimaan calon siswa baru yang memenuhi syarat tertentu untuk memperoleh pendidikan pada satuan pendidikan, mengikuti suatu jenjang pendidikan atau jenjang pendidikan yang lebih tinggi dengan Sistem Real Time Online (sistem waktu nyata); 2. Ujian Nasional (UN) adalah kegiatan penilaian hasil belajar siswa yang telah menyelesaikan jenjang pendidikan pada jalur sekolah/madrasah yang diselenggarakan secara nasional; 3. Ijazah adalah dokumen resmi yang diterbitkan oleh satuan pendidikan yang menyatakan bahwa siswa telah tamat satuan pendidikan dan lulus ujian; 4. Surat Keterangan Hasil Ujian Nasional (SKHUN) adalah surat pernyataan yang diberikan kepada siswa yang dinyatakan lulus dalam mengikuti Ujian Nasional dan memuat daftar nilai hasil ujian seluruh mata pelajaran yang diujikan; 5. Surat Keterangan Hasil Ujian Akhir Sekolah Berstandar Nasional (SKHUASBN) adalah surat pernyataan yang diberikan kepada siswa yang dinyatakan lulus dalam mengikuti Ujian Nasional untuk tingkat SD/MI dan memuat daftar nilai hasil ujian seluruh mata pelajaran yang diujikan; 6. Surat Keterangan yang berpenghargaan sama dengan STTB/ljazah adalah surat keterangan resmi yang menerangkan bahwa pemegangnya mempunyai pengetahuan setingkat dengan lulusan suatu jenjang pendidikan formal tententu yang dihargai sama dengan STTB/ljazah jenjang pendidikan formal tersebut; 7. Sekolah adalah Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas (SMA), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), baik negeri maupun swasta di lingkungan pembinaan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Mataram; 8. Nilai Ujian Nasional (NUN) adalah nilai 4 (empat) mata pelajaran yang tertera pada SKHUN untuk lulusan 2008/2009 dan lulusan 2009/2010 yang meliputi : Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris, dan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) untuk tingkat SMP/MTs; dan nilai 3 (tiga) mata pelajaran yang tertera pada SKHUN untuk lulusan sebelum 2008/2009 yang meliputi : Bahasa Indonesia, Matematika dan Bahasa Inggris untuk tingkat SMP/MTs; 9. Nilai Ujian Akhir Sekolah Berstandar Nasional (NUASBN) adalah nilai 3 (tiga) mata pelajaran yang tertera pada SKHUASBN meliputi : Bahasa Indonesia, Matematika, dan llmu Pengetahuan Alam (IPA) untuk tingkat SD/MI; 10. Tes Khusus adalah tes kesehatan dan/atau administrasi yang dilakukan oleh sekolah sebelum calon siswa SMK mengikuti seleksi melalui Penerimaan Siswa Baru Real Time Online; 11. Orangtua/wali calon siswa baru adalah seseorang yang karena kedudukannya bertanggung jawab langsung terhadap calon siswa tersebut; 12. Siswa Luar Kota adalah calon siswa yang berasal bukan lulusan sekolah Kota Mataram; 13. Pra Pendaftaran/Pendataan adalah proses pendataan siswa yang harus dilalui calon siswa baru yang merupakan calon siswa lulusan sebelum tahun 2009/2010, Paket A dan B, serta calon siswa asal luar Kota Mataram. BAB II TUJUAN DAN ASAS Pasal 2 1. Memberikan kesempatan yang seluas-iuasnya bagi warga negara usia sekolah khususnya di Kota Mataram untuk memperoleh layanan pendidikan sesuai prasarana, sarana, dan daya dukung yang ada. 2. Penerimaan Siswa Baru Sistem Real Time Online bertujuan memberikan kesempatan yang seluas-iuasnya kepada setiap warga negara agar memperoleh layanan pendaftaran secara cepat, transparan, dan dapat dipertanggungjawabkan. Halaman 3 dari 13

Pasal 3 Penerimaan Siswa Baru Sistem Real Time Online berasaskan : a. Obyektif, artinya bahwa penerimaan siswa baru harus memenuhi ketentuan umum yang diatur dalam keputusan ini; b. Transparan, artinya pelaksanaan penerimaan siswa baru bersifat terbuka dan dapat diketahui oleh masyarakat, termasuk orang tua calon siswa ; c. Akuntabel, artinya penerimaan siswa baru dapat dipertanggungjawabkan kepada masyarakat baik prosedur maupun hasilnya; d. Kompetitif, artinya penerimaan siswa baru dilakukan melalui seleksi berdasarkan nilai Ujian Sekolah Berstandar Nasional (UASBN) pada tingkat SD/MI, dan Nilai Ujian Nasional (NUN) pada tingkat SMP/MTs, serta Tes Khusus untuk masuk SMK; e. Tidak Diskrimatif, artinya warga negara yang berusia sekolah dapat mengikuti program pendidikan di seluruh Negara Kesatuan Republik Indonesia tanpa membedakan suku, daerah, agama dan golongan; f. Real Time Online (online waktu nyata), artinya rangkaian proses penerimaan calon siswa baru mulai dari entri pendaftaran menggunakan sistem basis data terpusat, proses seleksi (peringkat) secara otomatis oleh sistem komputer sampai dengan pengumuman hasil seleksi, dapat dilihat setiap saat melalui Internet dan SMS. g. Tidak ada penolakan, artinya calon siswa dalam penerimaan siswa baru dapat diterima semua kecuali daya tampung terbatas dan waktu yang tidak memungkinkan. h. Rules by System (aturan oleh sistem), artinya aturan dan prosedur penerimaan calon siswa baru yang ditetapkan akan berlaku kepada seluruh calon siswa baru tanpa kecuali yang proses pelaksanaannya dikontrol dan dijamin oleh sistem komputer. BAB III PENYELENGGARAAN PENERIMAAN SISWA BARU Bagian Pertama Umum Pasal 4 1. Kegiatan penerimaan siswa baru dilaksanakan oleh sekolah dengan memperhatikan kalender pendidikan melalui beberapa tahapan, yaitu mulai dari pemberitahuan ke masyarakat, pendaftaran, pengumuman penerimaan siswa baru dan pendaftaran ulang; 2. Dalam penyelenggaraan penerimaan siswa baru dibentuk panitia dengan ketentuan: a. Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Mataram membentuk dan menetapkan panitia di tingkat Kota Mataram; b. Kepala Sekolah atau pejabat yang ditunjuk membentuk dan menetapkan panitia di tingkat sekolah; c. Jumlah panitia disesuaikan dengan kebutuhan. Bagian Kedua Ketentuan Pendaftaran Pasal 5 1. Setiap calon siswa baru diberi kesempatan satu kali mendaftar dan jika tidak diterima pada pilihan sekolahnya, dapat mendaftar kembali pada pilihan sekolah yang lain; 2. Persyaratan Calon Siswa baru yang dapat diterima di Kelas VII SMP : a. Memiliki Ijazah SD/MI, atau Ijazah Paket A; b. Menyerahkan Daftar Nilai Hasil Ujian Akhir Berstandar Nasional (DNHUASBN) asli atau Surat Keterangan Hasil Ujian Akhir Nasional (SKHUASBN) baik Lulusan SD/MI maupun Lulusan Paket A; Halaman 4 dari 13

c. Usia setinggi-tingginya 18 (delapan belas) tahun pada awal tahun pelajaran baru; d. Belum menikah; e. Lulus seleksi berdasarkan peringkat DNHUASBN atau SKHUASBN. 3. Persyaratan Calon Siswa baru yang dapat diterima di Kelas X SMA: a. Memiliki Ijazah SMP/MTs, atau Ijazah Paket B; b. Menyerahkan Daftar Nilai Hasil Ujian Nasional (DNHUN) asli atau Surat Keterangan Hasil Ujian Nasional (SKHUN) baik lulusan SMP/MTs maupun lulusan Paket B; c. Usia setinggi-tingginya 21 (dua puluh satu) tahun pada awal tahun pelajaran baru; d. Belum menikah; e. Lulus seleksi berdasarkan peringkat DNHUN dan SKHUN. 4. Persyaratan Calon Siswa baru yang dapat diterima di kelas X SMK : a. Memiliki Ijazah SMP/MTs, atau Ijazah Paket B; b. Menyerahkan Daftar Nilai Hasil Ujian Nasional (DNHUN) asli atau Surat Keterangan Hasil Ujian Nasional (SKHUN) baik lulusan SMP/MTs maupun lulusan Paket B; c. Usia setinggi-tingginya 21 (dua puluh satu) tahun pada awal tahun pelajaran baru; d. Belum menikah; e. Lulus seleksi berdasarkan peringkat DNHUN dan SKHUN; f. Memenuhi syarat sesuai dengan ketentuan spesifik program pendidikan di sekolah yang dituju dan berhasil dalam seleksi Tes Khusus yang dilakukan sekolah tersebut. 5. Bagi siswa yang telah dinyatakan lulus SMP/MTs, tetapi belum mendapatkan Ijazah Asli, dapat menggunakan Surat Keterangan Lulus/SKHUN Sementara yang ditandatangani kepala sekolah yang bersangkutan; 6. Bagi calon siswa yang memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) diwajibkan mengisi pada lembar formulir pendaftaran; 7. Bagi calon siswa lulusan luar Kota Mataram tahun 2009/2010 dan lulusan sebelum tahun 2009/2010, Lulusan dalam Kota Mataram sebelum tahun 2009/2010, Paket A dan B melakukan proses pendaftaran dengan menunjukkan Tanda Bukti Pra Pendaftaran/Pendataan; 8. Pra Pendaftaran/Pendataan dilakukan di masing-masing sekolah peserta PSB Sistem Real Time Online Kota Mataram 2010; 9. Pendaftaran dilaksanakan dengan mengisi formulir yang telah disediakan oleh sekolah dengan menyerahkan kelengkapan persyaratan yang telah ditentukan; 10. Setiap pendaftar yang telah memenuhi persyaratan mendapat tanda bukti pendaftaran; 11. Setelah mendapat tanda bukti pendaftaran, petugas menyerahkan kembali berkas pendaftaran kepada pendaftar, untuk dapat dipergunakan bilamana pendaftar diterima pada salah satu sekolah yang dipilih; 12. Setiap pendaftar yang mengundurkan diri tidak dapat melakukan pendaftaran lagi di seluruh SMP, SMA dan SMK yang mengikuti PSB Sistem Real Time Online; 13. Proses mengundurkan diri dilakukan di sekolah SMP, SMA, SMK tempat mendaftar dengan menunjukkan Tanda Bukti Pendaftaran 14. Berkas Pendaftaran/Pendataan untuk dalam Kota Mataram menggunakan Map berwarna Kuning, sedangkan Luar Kota Mataram menggunakan Map berwarna Merah. Halaman 5 dari 13

Pasal 6 Pra Pendaftaran bagi Siswa Luar Kota Mataram, Lulusan sebelum 2009/2010, Paket A dan B Di sekolah tempat calon siswa mendaftar 1. Bagi calon siswa lulusan luar Kota Mataram tahun 2009/2010 dan lulusan sebelum tahun 2009/2010, Lulusan dalam Kota Mataram sebelum tahun 2009/2010, Paket A dan B melakukan proses pendaftaran dengan menunjukkan Tanda Bukti Pra Pendaftaran/Pendataan di sekolah tempat calon siswa mendaftar sesuai jenjang pendidikan masing-masing dengan menyesuaikan jadwal proses pendaftaran siswa melalui system Penerimaan Siswa Baru Online; 2. Setelah melakukan proses pra pendaftaran/pendataan calon siswa lulusan luar Kota Mataram tahun 2009/2010 dan lulusan sebelum tahun 2009/2010, Lulusan dalam Kota Mataram sebelum tahun 2009/2010, Paket A dan B akan menerima Tanda Bukti Pra Pendaftaran/Pendataan; 3. Proses pendaftaran calon siswa lulusan luar Kota Mataram tahun 2009/2010 dan lulusan sebelum tahun 2009/2010, Lulusan dalam Kota Mataram sebelum tahun 2009/2010, Paket A dan B, berlaku seperti proses pendaftaran Penerimaan Siswa Baru Online dengan menunjukkan Tanda Bukti Pra Pendaftaran/Pendataan; 4. Aturan nilai bagi calon siswa asal luar Kota Mataram harus lebih tinggi dari nilai terendah calon siswa lulusan dalam Kota Mataram. Bagian Ketiga Tempat Pendaftaran Pasal 7 1. Semua SMP/SMA/SMK Negeri merupakan tempat pendaftaran kecuali sekolah RSBI/SBI (SMPN 2 Mataram, SMPN 6 Mataram, SMAN 1 Mataram, SMAN 5 Mataram, SMKN 3 Mataram dan SMKN 4 Mataram); 2. Calon siswa SMP mendaftar sendiri di salah satu SMP Negeri terdekat yang menjadi pilihannya; 3. Calon siswa SMA mendaftar sendiri di salah satu SMA Negeri terdekat yang menjadi pilihannya; 4. Calon siswa SMK mendaftar sendiri di salah satu SMK Negeri terdekat yang menjadi pilihannya. 1. Pemilihan Sekolah Tujuan ke SMP : Bagian Keempat Pemilihan Sekolah Tujuan Pasal 8 a. Setiap calon siswa baru wajib memilih 4 (empat) sekolah yang mengikuti sistem real time online dan diharapkan memilih sekolah yang terdekat dengan tempat tinggal; b. Calon siswa baru yang diterima sementara di salah satu sekolah pilihan saat proses seleksi berlangsung, tidak dapat melakukan undur diri pendaftarannya; c. Calon siswa yang telah mendaftar ke SMP dan masih lulus seleksi sementara di salah satu sekolah pilihannya, tidak dapat mendaftar lagi ke SMP lainnya; d. Calon siswa baru yang tidak lulus seleksi di semua sekolah yang dipilih saat proses seleksi berlangsung, dapat memilih pilihan sekolah yang lain sesuai butir 1 (a) tanpa melakukan undur diri. e. Calon siswa yang melakukan undur diri tidak dapat melakukan pendaftaran di sistem SIAP PSB Online Kota Mataram 2010 Halaman 6 dari 13

2. Pemilihan Sekolah Tujuan ke SMA: a. Setiap calon siswa baru wajib memilih 3 (tiga) sekolah yang mengikuti Sistem Real Time Online dan diharapkan memilih sekolah yang terdekat dengan tempat tinggal; b. Calon siswa baru yang diterima sementara di salah satu sekolah pilihan saat proses seleksi berlangsung, tidak dapat melakukan undur diri pendaftarannya; c. Calon siswa yang telah mendaftar ke SMA dan masih lulus seleksi sementara di salah satu sekolah pilihannya, tidak dapat mendaftar lagi ke SMA lainnya; d. Calon siswa baru yang tidak lulus seleksi di semua sekolah yang dipilih saat proses seleksi berlangsung, dapat memilih pilihan sekolah yang lain sesuai butir 2 (a) tanpa melakukan undur diri; e. Calon siswa yang melakukan undur diri tidak dapat melakukan pendaftaran di sistem SIAP PSB Online Kota Mataram 2010; f. Calon siswa yang tidak diterima pada saat proses seleksi berlangsung pilihan SMA, dapat melakukan pendaftaran pada pilihan SMK; g. Calon siswa baru yang tidak lulus seleksi sementara di setiap pilihan SMA dapat mengikuti tes khusus ke SMK paling lambat tanggal 23 Juni 2010, dan pendaftaran PSB Real Time Online dilakukan selambat-lambatnya tanggal 26 Juni 2010 dengan membawa Rekomendasi/ Keterangan Kelulusan Tes Khusus dan Formulir Pendaftaran PSB Real Time Online, serta Nomor Pendaftaran PSB Real Time Online di SMA sebelumnya tanpa Melakukan undur diri. 3. Pemilihan Sekolah Tujuan ke SMK : a. Setiap calon siswa baru yang mendaftar ke SMK memilih maksimal 2 (dua) SMK dengan maksimal 8 (delapan) Kompetensi Keahlian; b. Calon siswa baru yang memilih SMK harus mengikuti test khusus program keahlian di masing-masing SMK Negeri yang bersangkutan dan kepadanya diberikan surat keterangan lulus Kompetensi Keahlian dari setiap Kompetensi Keahlian yang dipilihnya; c. Calon siswa baru yang diterima sementara di sekolah pilihan SMK saat proses seleksi berlangsung, tidak dapat melakukan undur diri pendaftarannya; d. Calon siswa baru yang telah mendaftar ke SMK dan masih lulus seleksi sementara di salah satu SMK, tidak dapat mendaftar lagi ke SMK lainnya; e. Calon siswa baru yang tidak lulus seleksi di semua sekolah yang dipilih saat proses seleksi berlangsung, dapat memilih pilihan sekolah yang lain sesuai butir 3 (a) tanpa melakukan undur diri. f. Calon siswa yang melakukan undur diri tidak dapat melakukan pendaftaran di sistem SIAP PSB Online Kota Mataram 2010; g. Calon siswa yang tidak diterima pada saat proses seleksi berlangsung pilihan SMK, dapat melakukan pendaftaran pada pilihan SMA h. Calon siswa baru yang tidak lulus seleksi sementara di setiap kompetensi keahlian pilihan pada SMK dapat mendaftar ke SMA paling lambat tanggal 26 Juni 2010 dengan membawa formulir pendaftaran PSB Real Time Online dan Nomor Pendaftaran PSB Real Time Online di SMK sebelumnya tanpa mencabut berkas pendaftarannya. Halaman 7 dari 13

Bagian Kelima Jadwal Pelaksanaan Pasal 9 1. Waktu pendaftaran SMP/SMA/SMK dimulai tanggal 24-26 Juni 2010 dari pukul 08.00 WITA sampai dengan pukul 13.00 WITA; 2. Untuk SMK dilakukan tes khusus mulai tanggal 16 23 Juni 2010 dari pukul 08.00 WITA sampai dengan pukul 13.00 WITA; 3. Khusus hari Jum at, tanggal 18 Juni 2010 dan 25 juni 2010 pelaksanaan Tes Khusus dan proses pendaftaran PSB Real Time Online di tutup pada pukul 11.00 WITA; 4. Pelaksanaan Test Khusus dilaksanakan oleh masing-masing SMK; 5. Masing-masing SMK menyiapkan Rekomendasi/Keterangan Kelulusan dari Tes Khusus yang telah dilaksanakan, seperti contoh Form dibawah ini : Rekomendasi/Keterangan Kelulusan Tes Khusus Nomor Pendaftaran : Nama Calon Siswa : Asal Sekolah : Telah melaksanakan Tes Khusus dan dinyatakan Lulus/Tidak Lulus untuk melaksanakan pendaftaran PSB Real Time Online. Jenis Tes a. Tes Kesehatan, terdiri dari : 1) Tes Urin dan Narkoba 2) Pengukuran Tinggi Badan 3) Penimbangan Berat Badan 4) Pengecekan Golongan Darah b. Tes Fisik, terdiri dari : 1) Tes Buta Warna 2) Pemeriksaan Tato dan Tindik pada anggota tubuh 3) Pemeriksaan Cacat Tubuh 4) Pengujian Pendengaran dan Suara Ket : *) Coret yang tidak perlu Tes Khusus Yang Telah Dilaksanakan Keterangan SMK Pelaksana Tes Khusus Tanggal Pelaksanaan Tes Khusus Paraf Penguji Tes Khusus Stempel 6. Hari terakhir pendaftaran Calon Siswa Baru SMP, SMA dan SMK pintu gerbang sekolah dan penerimaan berkas pendaftaran ditutup pada pukul 13.00 WITA; 7. Pengumuman hasil akhir seleksi SMP/SMA/SMK tanggal 28 Juni 2010 pukul 10.00 WITA secara terbuka melalui internet, SMS dan papan pengumuman di seluruh SMP, SMA dan SMK yang mengikuti Penerimaan Siswa Baru Sistem Real Time Online di Kota Mataram; 8. Calon siswa baru yang dinyatakan lulus seleksi diharuskan mendaftar ulang dari tanggal 28-30 Juni 2010 di sekolah tempat calon siswa baru diterima dengan menyerahkan tanda bukti pendaftaran. Calon siswa yang tidak melakukan daftar ulang pada waktu tersebut dinyatakan gugur; 9. Hari pertama masuk sekolah dan belajar efektif tanggal 5 Juli 2010; 10. Masa Orientasi Siswa dilaksanakan selama 3 hari yaitu mulai tanggal 1-3 Juli 2010. Halaman 8 dari 13

BAB IV DAYA TAMPUNG SEKOLAH Pasal 10 1. Jumlah siswa baru tiap rombongan belajar/kelas melalui PSB ONLINE, diatur sebagai berikut : a. SMP = 32 siswa b. SMA = 32 siswa c. SMK = 32 siswa 2. Jumlah sekolah peserta SIAP PSB Sistem Real Time Online Kota Mataram Tahun 2010 = 34 Sekolah a. SMP = 21 Sekolah b. SMA = 6 Sekolah c. SMK = 7 Sekolah d. Untuk Sekolah RSBI/SBI (SMPN 2 Mataram, SMPN 6 Mataram, SMAN 1 Mataram, SMAN 5 Mataram, SMKN 3 Mataram dan SMKN 4 Mataram), telah melaksanakan seleksi PSB melalui jalur SBI. 3. Daya tampung siswa baru pada SMP di Kota Mataram sebagai berikut : NO. NAMA SEKOLAH JUMLAH KELAS VII JUMLAH SISWA 1 SMP Negeri 1 Mataram 12 kelas 384 siswa 2 SMP Negeri 3 Mataram 8 kelas 256 siswa 3 SMP Negeri 4 Mataram 8 kelas 256 siswa 4 SMP Negeri 5 Mataram 7 kelas 224 siswa 5 SMP Negeri 7 Mataram 9 kelas 288 siswa 6 SMP Negeri 8 Mataram 7 kelas 224 siswa 7 SMP Negeri 9 Mataram 6 kelas 192 siswa 8 SMP Negeri 10 Mataram 10 kelas 320 siswa 9 SMP Negeri 11 Mataram 6 kelas 192 siswa 10 SMP Negeri 12 Mataram 6 kelas 192 siswa 11 SMP Negeri 13 Mataram 10 kelas 320 siswa 12 SMP Negeri 14 Mataram 7 kelas 224 siswa 13 SMP Negeri 15 Mataram 10 kelas 320 siswa 14 SMP Negeri 16 Mataram 6 kelas 192 siswa 15 SMP Negeri 17 Mataram 6 kelas 192 siswa 16 SMP Negeri 18 Mataram 6 kelas 192 siswa 17 SMP Negeri 19 Mataram 4 kelas 128 siswa 18 SMP Negeri 20 Mataram 5 kelas 160 siswa 19 SMP Negeri 21 Mataram 6 kelas 192 siswa 20 SMP Negeri 22 Mataram 5 kelas 160 siswa 21 SMP Negeri 23 Mataram 4 kelas 128 siswa JUMLAH 148 kelas 4736 siswa Halaman 9 dari 13

4. Daya tampung siswa baru pada SMA di Kota Mataram sebagai berikut : NO. NAMA SEKOLAH JUMLAH KELAS X JUMLAH SISWA 1. SMA Negeri 2 Mataram 8 kelas 256 siswa 2. SMA Negeri 3 Mataram 8 kelas 256 siswa 3. SMA Negeri 4 Mataram 5 kelas 160 siswa 4. SMA Negeri 6 Mataram 7 kelas 224 siswa 5. SMA Negeri 7 Mataram 7 kelas 224 siswa 6. SMA Negeri 8 Mataram 4 kelas 128 siswa JUMLAH 39 kelas 1248 siswa 5. Daya tampung siswa baru pada SMK di Kota Mataram sebagai berikut : NO. NAMA SEKOLAH JUMLAH KELAS X JUMLAH SISWA 1 SMK NEGERI 1 MATARAM 1 Akuntansi 1 kelas 32 siswa 2 Administrasi Perkantoran 2 kelas 64 siswa 3 Pemasaran 2 kelas 64 siswa 4 Perbankan Syariah 1 kelas 32 siswa JUMLAH 6 kelas 192 siswa 2 SMK NEGERI 2 MATARAM 1 Akuntansi 2 kelas 64 siswa 2 Administrasi Perkantoran 3 kelas 96 siswa 3 Pemasaran 3 kelas 96 siswa 4 Usaha Perjalanan Wisata 2 kelas 64 siswa 5 Rekayasa Perangkat Lunak (R P L) 1 kelas 32 siswa JUMLAH 11 kelas 352 siswa 3 SMK NEGERI 5 MATARAM 1 Desain dan Produksi Kria Kulit 1 kelas 32 siswa 2 Desain dan Produksi Kria Kayu 2 kelas 64 siswa 3 Desain dan Produksi Kria Logam 2 kelas 64 siswa 4 Desain dan Produksi Kria Keramik 1 kelas 32 siswa 5 Desain dan Produksi Kria Tekstil 2 kelas 64 siswa 6 Desain Komunikasi Visual (DKV) 1 kelas 32 siswa 7 Seni Musik Non Klasik 1 kelas 32 siswa 8 Teknik Sepeda Motor 1 kelas 32 siswa JUMLAH 11 kelas 352 siswa 4 SMK NEGERI 6 MATARAM 1 Teknik Pengelasan 2 kelas 64 siswa Halaman 10 dari 13

2 Teknik Perbaikan Body Otomotif 2 kelas 64 siswa 3 Teknik Perbaikan Otomotif Kendaraan Ringan 1 kelas 32 siswa 4 Teknik Elektronika Industri 1 kelas 32 siswa JUMLAH 6 kelas 192 siswa 5 SMK NEGERI 7 MATARAM 1 Busana Butik 1 kelas 32 siswa 2 Agribisnis Perikanan 1 kelas 32 siswa 3 Teknik Alat Berat 1 kelas 32 siswa 4 Geologi Pertambangan 1 kelas 32 siswa 5 Teknik Komputer dan Jaringan 1 kelas 32 siswa JUMLAH 5 kelas 160 siswa 6 SMK NEGERI 8 MATARAM 1 Keperawatan 4 kelas 128 siswa JUMLAH 4 kelas 128 siswa 7 SMK SPP NEGERI MATARAM 1 Agribisnis Tanaman Pangan dan Hortikultura 2 kelas 64 siswa 2 Penyuluhan Pertanian 2 kelas 64 siswa 3 Agribisnis Perikanan 2 kelas 64 siswa 4 Agribisnis Aneka Ternak 2 kelas 64 siswa JUMLAH 8 kelas 256 siswa JUMLAH SMK 51 kelas 1632 siswa 6. Siswa baru tidak boleh melebihi jumlah maksimum daya tampung yang telah ditetapkan. BAB V TATA CARA SELEKSI CALON SISWA BARU Pasal 11 Seleksi calon siswa baru diatur sebagai berikut : 1. Seleksi Penerimaan Siswa Baru masuk SMP berdasarkan jumlah Nilai Ujian Nasional / SKHUASBN dibagi 3 (tiga); 2. Seleksi Penerimaan Siswa Baru masuk SMA dan SMK berdasarkan : a. Calon siswa lulusan tahun 2007/2008 sampai dengan 2009/2010 adalah jumlah Nilai Ujian Nasional / SKHUN dibagi 4 (empat); 3. Kuota calon siswa baru masuk SMP diatur sebagai berikut : a. Calon siswa baru yang berasal dari SD/MI Kota Mataram dapat diterima melalui jalur seleksi murni maksimal 95% (sembilan puluh lima persen); b. Calon siswa baru yang berasal dari SD/MI Luar Kota Mataram dapat diterima melalui jalur seleksi murni maksimal 5% (lima persen) dengan pembulatan kebawah. 4. Kuota calon siswa baru masuk SMA/SMK diatur sebagai berikut : a. Calon siswa baru yang berasal dari SMP/MTs Kota Mataram dapat diterima melalui jalur seleksi murni maksimal 95% (sembilan puluh lima persen); b. Calon siswa baru yang berasal dari SMP/MTs Luar Kota Mataram dapat diterima melalui jalur seleksi murni maksimal 5% (lima persen) dengan pembulatan kebawah. Halaman 11 dari 13

5. Apabila terdapat kesamaan nilai hasil seleksi, maka penentuan peringkat didasarkan pada : a. Prioritas Urutan pilihan sekolah b. Perbandingan SKHUASBN atau SKHUN yang lebih besar dengan urutan : i. Untuk masuk SMP, nilai SKHUASBN: 1. Bahasa Indonesia 2. Matematika 3. IPA ii. Untuk masuk SMA,nilai SKHUN : 1. Bahasa Indonesia 2. Bahasa Inggris 3. Matematika 4. IPA iii. Untuk masuk SMK, nilai SKHUN : 1. Bahasa Indonesia 2. Bahasa Inggris 3. Matematika 4. IPA c. Diprioritaskan calon siswa lulusan asal dalam Kota Mataram d. Diprioritaskan umur yang lebih tua e. Diprioritaskan pendaftar yang lebih awal. Pasal 12 1. Seleksi penerimaan siswa baru SMK selain berdasarkan ketentuan sebagaimana dimaksud Pasal 10 juga berdasarkan tes khusus; 2. Tes khusus sebagaimana dimaksud pada ayat (1) diatur oleh satuan pendidikan sesuai dengan program keahlian masing-masing; 3. Tes khusus dilakukan sebelum melakukan proses pendaftaran Penerimaan Siswa Baru Online di sekolah tujuan SMK masing-masing; 4. Tes Khusus meliputi : a. Tes Kesehatan, terdiri dari : a. Tes Urin dan Narkoba b. Pengukuran Tinggi Badan c. Penimbangan Berat Badan d. Pengecekan Golongan Darah b. Tes Fisik, terdiri dari : a. Tes Buta Warna b. Pemeriksaan Tato dan Tindik pada anggota tubuh c. Pemeriksaan Cacat Tubuh d. Pengujian Pendengaran dan Suara Halaman 12 dari 13

BAB VI BIAYA PENDAFTARAN Pasal 13 Calon siswa baru tidak dikenai biaya pendaftaran yang berkaitan dengan pendaftaran. BAB VII PENUTUP Pasal 14 1. Apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam keputusan ini akan ditinjau kembali dan diadakan perbaikan sebagaimana mestinya; 2. Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan dan dilaksanakan pada tahun pelajaran 2010/2011. Ditetapkan di Mataram Pada tanggal : 9 Juni 2010 Plt. Kepala Dinas Dikpora Kota Mataram Kepala Bidang Dikdas, Tembusan Kepada Yth : 1. Bapak Walikota Mataram di Mataram; 2. Ketua Komisi I DPRD Kota Mataram di Mataram; 3. Kepala Dinas Dikpora Propinsi NTB di Mataram; 4. Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Mataram di Mataram; 5. Ketua Dewan Pendidikan Kota Mataram di Mataram; 6. Pengawas Pendidikan Kota Mataram di Mataram; 7. Kepala SMP, SMA, dan SMK se Kota Mataram di Mataram. Drs. H. Ruslan Effendy, MP.d. Pembina, IV/a NIP. 19551231 197502 1 036 Halaman 13 dari 13