PERATURAN DAERAH KABUPATEN BULUNGAN NOMOR 6 TAHUN 2008 TENTANG PEMBENTUKAN ORGANISASI KECAMATAN DALAM WILAYAH KABUPATEN BULUNGAN

dokumen-dokumen yang mirip
5. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia

6. Peraturan Pemerintah Nomor 73 Tahun 2005 tentang Kelurahan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2005 Nomor 159, Tambahan Lembaran Negara

PERATURAN DAERAH KABUPATEN BULUNGAN NOMOR 1 TAHUN 2008 TENTANG PENERBITAN LEMBARAN DAERAH DAN BERITA DAERAH

MEMUTUSKAN: PERATURAN DAERAH TENTANG KEDUDUKAN, SUSUNAN ORGANISASI, TUGAS DAN FUNGSI SERTA TATA KERJA KECAMATAN DALAM WILAYAH KABUPATEN BULUNGAN.

PERATURAN DAERAH KABUPATEN BULUNGAN NOMOR 4 TAHUN 2008 TENTANG PEMBENTUKAN ORGANISASI SEKRETARIAT DAERAH KABUPATEN BUPUNGAN

PERATURAN DAERAH KABUPATEN PENAJAM PASER UTARA NOMOR 12 TAHUN 2008 TENTANG

PERATURAN DAERAH KABUPATEN BANGGAI NOMOR 6 TAHUN 2008 TENTANG

BUPATI BULUNGAN PERATURAN BUPATI BULUNGAN NOMOR 14 TAHUN 2009 TENTANG PEMBENTUKAN JABATAN STAF AHLI BUPATI BULUNGAN BUPATI BULUNGAN,

BUPATI BULUNGAN DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA,

BUPATI PANGANDARAN PERATURAN BUPATI PANGANDARAN NOMOR TAHUN 2014 TENTANG TUGAS, FUNGSI DAN TATA KERJA UNSUR ORGANISASI KECAMATAN

4. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN MAJALENGKA NOMOR : 7 TAHUN 2008 PERATURAN DAERAH KABUPATEN MAJALENGKA NOMOR 7 TAHUN 2008 TENTANG

Menimbang. Mengingat. a. bahwa dengan Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2003

LEMBARAN DAERAH KOTA CIMAHI NOMOR : 92 TAHUN : 2008 SERI : D PERATURAN DAERAH KOTA CIMAHI NOMOR : 11 TAHUN 2008 TENTANG

BUPATI SUMBAWA BARAT

BUPATI CIAMIS PROVINSI JAWA BARAT PERATURAN BUPATI CIAMIS NOMOR 63 TAHUN 2016

PERATURAN DAERAH KOTA BALIKPAPAN NOMOR 22 TAHUN 2008 TENTANG ORGANISASI DAN TATA KERJA KECAMATAN DAN KELURAHAN DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

PERATURAN DAERAH KABUPATEN DONGGALA NOMOR 13 TAHUN 2008 TENTANG PEMBENTUKAN ORGANISASI DAN TATA KERJA KECAMATAN DAN KELURAHAN

PEMERINTAH KABUPATEN PEMALANG PERATURAN DAERAH KABUPATEN PEMALANG NOMOR 14 TAHUN 2008 TENTANG

LEMBARAN DAERAH KOTA SAMARINDA SALINAN

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN PURWAKARTA

PERATURAN DAERAH KABUPATEN PASURUAN NOMOR 15 TAHUN 2008 TENTANG ORGANISASI DAN TATA KERJA KECAMATAN DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA BUPATI PASURUAN,

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA BUPATI BULUNGAN,

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN TANAH BUMBU PERATURAN DAERAH KABUPATEN TANAH BUMBU NOMOR 4 TAHUN 2004 TENTANG

BUPATI MALANG PROVINSI JAWA TIMUR

BUPATI KAPUAS PROVINSI KALIMANTAN TENGAH PERATURAN BUPATI KAPUAS NOMOR 67 TAHUN 2016 TENTANG

PERATURAN DAERAH KOTA BANJAR NOMOR 9 TAHUN 2007 TENTANG PEMBENTUKAN SUSUNAN ORGANISASI DAN TATA KERJA KELURAHAN DI KOTA BANJAR

WALIKOTA MATARAM PROVINSI NUSA TENGGARA BARAT PERATURAN WALIKOTA MATARAM NOMOR : 63 TAHUN 2016 TENTANG

LEMBARAN DAERAH KOTA SAMARINDA SALINAN

PERATURAN DAERAH KABUPATEN BULUNGAN NOMOR 12 TAHUN 2008 TENTANG KERJASAMA DESA

BERITA DAERAH KOTA BANDUNG TAHUN : 2008 NOMOR : 11 PERATURAN WALIKOTA BANDUNG NOMOR 250 TAHUN 2008 TENTANG

PERATURAN DAERAH KABUPATEN AGAM NOMOR 5 TAHUN 2008 TENTANG PEMBENTUKAN ORGANISASI DAN TATA KERJA KECAMATAN DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

PERATURAN DAERAH KABUPATEN BERAU NOMOR 1 TAHUN 2006 TENTANG PEMBENTUKAN ORGANISASI DAN TATA KERJA PEMERINTAH KECAMATAN DAN PEMERINTAH KELURAHAN

PERATURAN WALIKOTA PONTIANAK NOMOR 54 TAHUN 2008 TENTANG SUSUNAN ORGANISASI, TUGAS POKOK, FUNGSI DAN TATA KERJA PEMERINTAH KECAMATAN

BUPATI SITUBONDO PERATURAN BUPATI SITUBONDO NOMOR 66 TAHUN 2008 TENTANG URAIAN TUGAS DAN FUNGSI KECAMATAN DI KABUPATEN SITUBONDO

PEMERINTAH KABUPATEN LINGGA

PEMERINTAH KOTA KEDIRI KEDIRI KEDIRI

PERATURAN DAERAH KABUPATEN PENAJAM PASER UTARA NOMOR 6 TAHUN 2005 TENTANG ORGANISASI DAN TATA KERJA KECAMATAN DI KABUPATEN PENAJAM PASER UTARA

Tugas, Fungsi dan Struktur Organisasi SKPD

BUPATI BULUNGAN PERATURAN BUPATI BULUNGAN NOMOR 23 TAHUN 2008 TENTANG

BUPATI BIMA PERATURAN BUPATI BIMA NOMOR 16 TAHUN 2017 TENTANG URAIAN TUGAS, FUNGSI DAN TATA KERJA KECAMATAN DI KABUPATEN BIMA

PERATURAN DAERAH KABUPATEN BULUNGAN NOMOR 9 TAHUN 2008 TENTANG KEDUDUKAN KEUANGAN KEPALA DESA DAN PERANGKAT DESA DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

BUPATI KEBUMEN PERATURAN BUPATI KEBUMEN NOMOR 92 TAHUN 2008 TENTANG RINCIAN TUGAS POKOK, FUNGSI DAN TATA KERJA KECAMATAN

LEMBARAN DAERAH K A B U P A T E N B A N D U N G NOMOR 22 TAHUN 2007

PERATURAN DAERAH KABUPATEN KUANTAN SINGINGI NOMOR : 6 TAHUN 2008 TENTANG ORGANISASI DAN TATA KERJA KECAMATAN DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

PEMERINTAH KABUPATEN LAMONGAN PERATURAN DAERAH KABUPATEN LAMONGAN NOMOR 08 TAHUN 2008 TENTANG

PERATURAN DAERAH KABUPATEN BULUNGAN NOMOR 18 TAHUN 2002 T E N T A N G PEMBENTUKAN ORGANISASI DAN TATA KERJA LEMBAGA TEHNIS DAERAH KABUPATEN BULUNGAN

PEMERINTAH KABUPATEN HUMBANG HASUNDUTAN

- 1 - WALIKOTA PONTIANAK PROVINSI KALIMANTAN BARAT PERATURAN WALIKOTA PONTIANAK NOMOR 82 TAHUN 2016 TENTANG

PERATURAN DAERAH KABUPATEN JAYAPURA NOMOR 2 TAHUN 2005 TENTANG SUSUNAN ORGANISASI DAN TATA KERJA DISTRIK DI KABUPATEN JAYAPURA

PEMERINTAH KABUPATEN WONOSOBO

PERATURAN BUPATI BERAU NOMOR 5 TAHUN 2013 TENTANG PELIMPAHAN SEBAGIAN URUSAN PEMERINTAHAN DARI BUPATI KEPADA CAMAT DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

BUPATI TABALONG PROVINSI KALIMANTAN SELATAN PERATURAN DAERAH KABUPATEN TABALONG NOMOR 16 TAHUN 2014 TENTANG

BUPATI BULUNGAN PROVINSI KALIMANTAN UTARA PERATURAN DAERAH KABUPATEN BULUNGAN NOMOR 7 TAHUN 2016 TENTANG

PROVINSI KALIMANTAN TIMUR PERATURAN BUPATI PENAJAM PASER UTARA NOMOR 65 TAHUN 2016 TENTANG

PERATURAN DAERAH KOTA BALIKPAPAN NOMOR 16 TAHUN 2008 TENTANG

PERATURAN DAERAH KABUPATEN SUMBAWA NOMOR 11 TAHUN 2005 TENTANG ORGANISASI DAN TATA KERJA KECAMATAN DAN KELURAHAN DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

PEMERINTAH KABUPATEN LUMAJANG

PERATURAN DAERAH KABUPATEN BULUNGAN NOMOR 5 TAHUN 2011 TENTANG PEMBENTUKAN, PENGHAPUSAN, DAN PENGGABUNGAN KELURAHAN

PEMERINTAH KOTA MADIUN PERATURAN DAERAH KOTA MADIUN NOMOR 07 TAHUN 2008 TENTANG ORGANISASI DAN TATA KERJA KECAMATAN DAN KELURAHAN

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN TUBAN Nomor 4 Tahun 2008 Seri D

Tugas, Fungsi, dan Struktur Organisasi Kecamatan Bandung Kidul Kota Bandung

BUPATI PURWOREJO PERATURAN BUPATI PURWOREJO. NOMOR : 30,z TAHUN 2008 TENTANG

PEMERINTAH KABUPATEN NGAWI PERATURAN DAERAH KABUPATEN NGAWI NOMOR 11 TAHUN 2008 TENTANG ORGANISASI DAN TATA KERJA KECAMATAN DAN KELURAHAN

PEMERINTAH KABUPATEN WONOSOBO

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN TANAH BUMBU NOMOR : 01 TAHUN 2004 SERI D PERATURAN DAERAH KABUPATEN TANAH BUMBU NOMOR 1 TAHUN 2004 TENTANG

BUPATI TULUNGAGUNG PROVINSI JAWA TIMUR PERATURAN BUPATI TULUNGAGUNG NOMOR 80 TAHUN 2014 TENTANG TUGAS, FUNGSI DAN TATA KERJA KELURAHAN

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN SERANG

GUBERNUR KALIMANTAN UTARA

PERATURAN DAERAH KABUPATEN TASIKMALAYA NOMOR 17 TAHUN 2008 TENTANG INSPEKTORAT KABUPATEN TASIKMALAYA DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

BERITA DAERAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL ( Berita Resmi Pemerintah Kabupaten Gunungkidul ) Nomor : 76 Tahun : 2016

PERATURAN DAERAH KOTA BALIKPAPAN NOMOR 6 TAHUN 2012 TENTANG

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN CIREBON

TaH, Jum RancangaN PERATURAN BUPATI BANDUNG NOMOR 7 TAHUN 2008 TENTANG

BUPATI BULUKUMBA PROVINSI SULAWESI SELATAN PERATURAN BUPATI BULUKUMBA NOMOR 106 TAHUN 2016 /X/2016 TENTANG

BUPATI GARUT PROVINSI JAWA BARAT

PERATURAN DAERAH KABUPATEN LANGKAT NOMOR 5 TAHUN 2009 T E N T A N G PEMBENTUKAN ORGANISASI DAN TATA KERJA KECAMATAN DAN KELURAHAN

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN GARUT

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN BANGKA SELATAN TAHUN 2008 NOMOR 16

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN GARUT

PERATURAN DAERAH KABUPATEN KARO NOMOR 17 TAHUN 2008 T E N T A N G

PERATURAN DAERAH KOTA SERANG NOMOR 11 TAHUN 2008 TENTANG PEMBENTUKAN DAN SUSUNAN ORGANISASI KECAMATAN DAN KELURAHAN KOTA SERANG

PEMERINTAH PROVINSI JAWA TENGAH PERATURAN DAERAH PROVINSI JAWA TENGAH NOMOR 7 TAHUN 2008 TENTANG

PEMERINTAH KABUPATEN WONOSOBO

PERATURAN DAERAH KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA NOMOR 14 TAHUN 2008 TENTANG ORGANISASI DAN TATA KERJA KECAMATAN DAN KELURAHAN KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA

BERITA DAERAH KABUPATEN BANDUNG NOMOR 60 TAHUN 2011 PERATURAN BUPATI BANDUNG NOMOR 60 TAHUN 2011 TENTANG

LEMBARAN DAERAH KOTA TANGERANG

LEMBARAN DAERAH KOTA CIMAHI NOMOR : 91 TAHUN : 2008 SERI : D PERATURAN DAERAH KOTA CIMAHI NOMOR : 10 TAHUN 2008 TENTANG

PERATURAN BUPATI SUMBAWA NOMOR 32 TAHUN 2008 TENTANG RINCIAN TUGAS, FUNGSI DAN TATA KERJA KECAMATAN DI KABUPATEN SUMBAWA.

BUPATI BLITAR PERATURAN BUPATI BLITAR NOMOR 43 TAHUN 2011 TENTANG PENJABARAN TUGAS DAN FUNGSI INSPEKTORAT KABUPATEN BLITAR BUPATI BLITAR,

BUPATI LUMAJANG PROVINSI JAWA TIMUR

BUPATI MADIUN SALINAN PERATURAN BUPATI MADIUN NOMOR 66 TAHUN 2011 TENTANG TUGAS POKOK DAN FUNGSI KECAMATAN DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

PERATURAN BUPATI BENGKULU SELATAN NOMOR 27 TAHUN 2011 TENTANG TUGAS POKOK, FUNGSI DAN TATA KERJA KECAMATAN DALAM KABUPATEN BENGKULU SELATAN

PERATURAN DAERAH KABUPATEN OGAN KOMERING ULU TIMUR NOMOR 24 TAHUN 2008 TENTANG

BUPATI KOTAWARINGIN BARAT

PEMERINTAH KABUPATEN JEMBER

PEMERINTAH KABUPATEN KUDUS PERATURAN DAERAH KABUPATEN KUDUS NOMOR 16 TAHUN 2008 TENTANG ORGANISASI DAN TATA KERJA KECAMATAN DAN KELURAHAN

PERATURAN DAERAH KOTA BANJARBARU NOMOR 19 TAHUN 2011 TENTANG

FUNGSI DAN TUGAS KECAMATAN BOJONGLOA KIDUL KOTA BANDUNG

PEMERINTAH KABUPATEN PARIGI MOUTONG

Transkripsi:

PERATURAN DAERAH KABUPATEN BULUNGAN NOMOR 6 TAHUN 2008 TENTANG PEMBENTUKAN ORGANISASI KECAMATAN DALAM WILAYAH KABUPATEN BULUNGAN DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA BUPATI BULUNGAN, Menimbang : a. bahwa sebagai tindak lanjut ketentuan Pasal 2 ayat (1) Peraturan Pemerintah Nomor 41 Tahun 2007 tentang Organisasi Perangkat Daerah, dipandang perlu menata Organisasi Perangkat Daerah; b. bahwa Peraturan Daerah Kabupaten Bulungan Nomor 19 Tahun 2002 tentang Pembentukan Organisasi dan Tata Kerja Kecamatan Dalam Wilayah Kabupaten Bulungan sudah tidak sesuai lagi dengan perkembangan; c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a dan b, perlu menetapkan Peraturan Daerah tentang Pembentukan Organisasi Kecamatan Dalam Wilayah Kabupaten Bulungan. Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 27 Tahun 1959 tentang Penetapan Undang-Undang Darurat Nomor 3 Tahun 1953 tentang Pembentukan Daerah Tingkat II di Kalimantan (Lembaran Negara Republik Inedonesia Tahun 1953 Nomor 9, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 1820) sebagai Undang-Undang (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1959 Nomor 72); 2. Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1974 tentang Pokokpokok Kepegawaian (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1974 Nomor 55, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3041) sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 43 Tahun 1999 tentang Perubahan Atas Undang-undang Nomor 8 Tahun 1974 (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1999 Nomor 169, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3839); 3. Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2004 tentang Pembentukan Peraturan Perundang-undangan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 53, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4389);

4. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 125, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4437), sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2005 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2005 Nomor 38, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4493); 5. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 126, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4438); 6. Peraturan Pemerintah Nomor 79 Tahun 2005 tentang Pedoman Pembinaan dan Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2005 Nomor 165, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4593); 7. Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang Pembagian Urusan Pemerintahan Antara Pemerintah, Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Kabupaten / Kota (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 82, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4737); 8. Peraturan Pemerintah Nomor 41 Tahun 2007 tentang Organisasi Perangkat Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 89, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4741); 9. Peraturan Daerah Kabupaten Bulungan Nomor 13 Tahun 2002 Tentang Pembentukan Kecamatan Tanjung Palas Barat, Tanjung Palas Utara, Tanjung Palas Timur, Tanjung Selor, Tanjung Palas Tengah, Sesayap Hilir, Tanah Lia dan Kecamatan Peso Hilir dalam wilayah Kabupaten Bulungan (Lembaran Daerah Kabupaten Nomor 13 Tahun 2002 Seri E Nomor 2); 10. Peraturan Daerah Kabupaten Bulungan Nomor 1 Tahun 2008 tentang Penerbitan Lembaran Daerah dan Berita Daerah (Lembaran Daerah Kabupaten Bulungan Tahun 2008 Nomor 1); 11. Peraturan Daerah Kabupaten Bulungan Nomor 2 Tahun 2008 tentang Urusan Pemerintahan Yang Menjadi Kewenangan Pemerintah Kabupaten Bulungan (Lembaran Daerah Kabupaten Bulungan Tahun 2008 Nomor 2); 12. Peraturan Daerah Kabupaten Bulungan Nomor 3 Tahun 2008 tentang Pembentukan Organisasi Pemerintah Kabupaten Bulungan (Lembaran Daerah Kabupaten Bulungan Tahun 2008 Nomor 3). Dengan persetujuan Bersama DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH KABUPATEN BULUNGAN dan BUPATI BULUNGAN 2

MEMUTUSKAN : Menetapkan : PERATURAN DAERAH TENTANG PEMBENTUKAN ORGANISASI KECAMATAN DALAM WILAYAH KABUPATEN BULUNGAN BAB I KETENTUAN UMUM Pasal 1 Dalam Peraturan Daerah ini yang dimaksud dengan : 1. Daerah adalah Kabupaten Bulungan. 2. Pemerintahan Daerah adalah penyelenggaraan urusan pemerintahan oleh Pemerintah Daerah dan DPRD, menurut asas otonomi dan tugas pembantuan dengan prinsip otonomi seluas-luasnya, dalam sistem dan prinsip Negara Kesatuan Republik Indonesia sebagaimana dimaksud dalam Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945. 3. Pemerintah Daerah adalah Bupati dan Perangkat Daerah sebagai unsur penyelenggara Pemerintahan Daerah. 4. Dewan Perwakilan Rakyat Daerah yang selanjutnya disingkat DPRD adalah Lembaga Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Bulungan sebagai Unsur penyelenggara Pemerintahan Daerah. 5. Bupati adalah Bupati Bulungan. 6. Sekretaris Daerah yang selanjutnya disingkat SEKDA adalah Sekretaris Daerah Kabupaten Bulungan. 7. Camat adalah Camat setempat dalam wilayah Kabupaten Bulungan. 8. Perangkat Daerah adalah organisasi/ lembaga pada Pemerintah Daerah yang bertanggun jawab kepada Kepala Daerah dan membantu Kepala Daerah dalam penyelenggaraan Pemerintahan yang terdiri atas Sekretariat Daerah, Dinas Daerah, Lembaga Teknis Daerah, Kecamatan dan Kelurahan. 9. Kecamatan adalah wilayah kerja Camat sebagai Perangkat Daerah Kabupaten. 10. Pimpinan satuan organisasi adalah semua pimpinan dalam jabatan struktural yang ada di Kecamatan. BAB II PEMBENTUKAN ORGANISASI KECAMATAN Pasal 2 Dengan Peraturan Daerah ini, dibentuk Organisasi Kecamatan dalam Wilayah Kabupaten Bulungan. BAB III KEDUDUKAN Pasal 3 (1) Kecamatan merupakan Perangkat Daerah yang mempunyai wilayah kerja tertentu, dan dipimpin oleh Camat. 3

(2) Camat sebagaimana dimaksud pada ayat (1), berkedudukan sebagai koordinator penyelenggaraan pemerintahan di wilayah kerjanya, yang dalam melaksanakan tugasnya berada dibawah dan bertanggung jawab kepada Bupati melalui SEKDA. BAB IV KRITERIA, BESARAN DAN SUSUNAN ORGANISASI Pasal 4 (1) Susunan organisasi kecamatan ditetapkan berdasarkan variabel : a. Jumlah Penduduk; b. Luas Wilayah dan; c. Jumlah Pajak, Retribusi dan Pendapatan Lainnya. (2) Perhitungan variabel sebagaimana dimaksud pada ayat (1), tercantum dalam lampiran I Peraturan Daerah ini. Pasal 5 (1) Besaran organisasi kecamatan dengan nilai skoring kurang dari 60 (enam puluh), menggunakan struktur organisasi Kecamatan Pola Minimal terdiri dari : a. Camat; b. Sekretaris, membawahi : 1. Sub Bagian Program dan Keuangan; 2. Sub Bagian Umum dan Kepegawaian; c. Seksi Pemerintahan, Ketentraman dan Ketertiban; d. Seksi Pemberdayaan Masyarakat dan Desa/Kelurahan; e. Seksi Kesejahteraan Sosial; f. Kelompok Jabatan Fungsional. (2) Besaran organisasi kecamatan dengan nilai skoring lebih dari 60 (enam puluh), menggunakan struktur organisasi Kecamatan Pola Maksimal terdiri dari : a. Camat; b. Sekretaris, membawahi : 1. Sub Bagian Program dan Keuangan; 2. Sub Bagian Umum dan Kepegawaian; c. Seksi Pemerintahan; d. Seksi Ketentraman dan Ketertiban; e. Seksi Pemberdayaan Masyarakat dan Desa/Kelurahan; f. Seksi Kesejahteraan Sosial; g. Seksi Pelayanan Umum; h. Kelompok Jabatan Fungsional. (3) Penetapan kecamatan dengan besaran struktur organisasi sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dan (2) diatur dan ditetapkan kemudian dengan Peraturan Bupati berdasarkan Peraturan Daerah ini. (4) Bagan Sturuktur Organisasi Kecamatan Pola Minimal dan Maksimal tercantum dalam Lampiran II dan III Peraturan Daerah ini yang merupakan satu kesatuan yang tidak terpisahkan. 4

BAB V TUGAS DAN FUNGSI Bagian Pertama Camat Pasal 6 (1) Camat sebagaimana dimaksud dalam Pasal 5 ayat (1) huruf a dan ayat (2) huruf a, mempunyai tugas dan fungsi melaksanakan kewenangan pemerintahan yang dilimpahkan oleh Bupati untuk menangani sebagian urusan otonomi daerah, sesuai karakteristik wilayah, kebutuhan daerah dan tugas pemerintahan lainnya berdasarkan peraturan perundang-undangan. (2) Selain tugas sebagaimana dimaksud pada ayat (1), Camat menyelenggarakan tugas umum pemerintahan meliputi : a. Mengkoordinasikan kegiatan pemberdayaan masyarakat; b. Mengkoordinasikan upaya penyelengaraan ketentraman dan ketertiban umum; c. Mengkoordinasikan penerapan dan penegakan peraturan perundang-undangan; d. Mengkoordinasikan pemeliharaan prasarana dan fasilitas pelayanan umum; e. Mengkoordinasikan pelaksanaan tugas unit pelaksana teknis yang ada; f. Membina penyelenggaraan pemerintahan desa dan/atau kelurahan; g. Melaksanakan pelayanan masyarakat yang menjadi ruang lingkup tugasnya dan/atau yang belum dapat dilaksanakan pemerintahan desa atau kelurahan. (3) Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dan (2), Camat mempunyai fungsi : a. Penyelenggaraan tugas pemerintahan yang meliputi pembinaan, pelayanan umum, ketentraman dan ketertiban, perekonomian dan pembangunan serta kesejahteraan sosial; b. Pengkoordinasian kegiatan pemberdayaan masyarakat; c. Pengkoordinasian upaya penyelengaraan ketentraman dan ketertiban umum; d. Pengkoordinasan penerapan dan penegakan peraturan perundangundangan; e. Pengkoordinasian pemeliharaan prasarana dan fasilitas pelayanan umum; f. Pengkoordinasian pelaksanaan tugas unit pelaksana teknis yang ada; g. Pembinaan penyelenggaraan pemerintahan desa dan/atau kelurahan; h. Pelaksanaan pelayanan masyarakat yang menjadi ruang lingkup tugasnya dan/atau yang belum dapat dilaksanakan pemerintahan desa atau kelurahan; i. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang 5

Bagian Kedua Sekretaris Pasal 7 (1) Sekretaris sebagaimana dimaksud dalam Pasal 5 ayat (1) huruf b dan ayat (2) huruf b, mempunyai tugas membantu Camat dalam mengkoordinasikan dan melaksanakan tugas pemerintahan, memberikan pelayanan teknis administratif, penyusunan program, tata usaha dan kearsipan, pengelolaan keuangan, kepegawaian, umum dan perlengkapan. (2) Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud pada ayat (1), Sekretaris, mempunyai fungsi : a. Pengkoordinasian penyusunan rencana kegiatan pembangunan, rencana anggaran belanja aparatur dan publik, penyelenggaraan administrasi keuangan dan pertanggung jawaban keuangan; b. Pelaksanaan tata usaha, pengelola administrasi surat menyurat, inventaris dan perlengkapan kantor, pemberdayaan kinerja dan peningkatan kesejahteran pegawai; c. Pelaksanaan monitoring dan evaluasi penyelenggaraan pemerintahan kecamatan; d. Penyiapan bahan administratif dalam penyelenggaraan koordinasi dilingkup pemerintah kecamatan; e. Pelaksana tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang Pasal 8 (1) Sub Bagian Program dan Keuangan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 5 ayat (1) huruf b angka 1 dan ayat (2) huruf b angka 1, mempunyai tugas mengkoordinasikan, menyusun dan mempersiapkan administrasi rencana program dan kegiatan tahunan, evaluasi dan pelaporan serta mengelola urusan keuangan. (2) Sub Bagian Umum dan Kepegawaian sebagaimana dimaksud dalam Pasal 5 ayat (1) huruf b angka 2 dan ayat (2) huruf b angka 2, mempunyai tugas mengelola surat menyurat dan kearsipan, rumah tangga, kepegawaian dan tugas umum lainnya. Bagian Ketiga Seksi-Seksi Kecamatan Pola Minimal Paragraf 1 Seksi Pemerintahan, Ketentraman dan Ketertiban Pasal 9 (1) Seksi Pemerintahan, Ketentraman dan Ketertiban sebagaimana dimaksud dalam Pasal 5 ayat (1) huruf c mempunyai tugas melaksanakan perumusan dan pelaksanaan kebijakan administarsi kependudukan, administrasi pertanahan, pembinaan pemerintahan desa/kelurahan, produk hukum desa, pembinaan wawasan kebangsaan dan perlindungan masyarakat serta pembinaan organisasi kemasyarakatan. 6

(2) Untuk melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud pada ayat (1), Seksi Pemerintahan, Ketentraman dan Ketertiban mempunyai fungsi : a. Penyiapan bahan dalam pembinaan pemerintahan, ketentraman dan ketertiban desa/kelurahan; b. Perumusan dan pelaksanaan administrasi kependudukan; c. Perumusan dan pelaksanaan administrasi pertanahan; d. Pelaksanaan pembinaan produk hukum desa; e. Pelaksanaan pembinaan ketentraman dan ketertiban; f. Pelaksanaan pembinaan wawasan kebangsaan, perlindungan masyarakat; g. Pelaksanaan pembinaan organisasi kemasyarakatan; h. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang Paragraf 2 Seksi Pemberdayaan Masyarakat dan Desa/Kelurahan Pasal 10 (1) Seksi Pemberdayaan Mayarakat dan Desa/Kelurahan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 5 ayat (1) huruf d mempunyai tugas membantu Camat dalam merumuskan kebijakan dibidang pemberdayaan masyarakat dan desa, peningkatanan perekonomian, produksi, distribusi dan pemasaran, pengelolaan fisik dan prasarana. (2) Untuk melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud pada ayat (1), Seksi Pemberdayaan Masyarakat dan Desa/Kelurahan mempunyai fungsi : a. Penyusunan rencana kegiatan pelaksanaan pembinaan usaha pemberdayaan masyarakat dan desa/kelurahan; b. Pelaksana teknis operasional penyelenggaraan pembangunan fisik dan prasarana; c. Pelaksana pembinaan peningkatan perekonomian, produksi, distribusi dan pemasaran; d. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang Paragraf 3 Seksi Kesejahteraan Sosial Pasal 11 (1) Seksi Kesejahteraan Sosial sebagaimana dimaksud dalam Pasal 5 ayat (1) huruf e mempunyai tugas membantu Camat dalam melaksanakan perumusan kebijakan peningkatan pendidikan, kesehatan, mental dan spiritual, penanggulangan masalah sosial serta pemberdayaan peranan perempuan dan pemuda. (2) Untuk melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud pada ayat (1), Seksi Kesejahteraan Sosial mempunyai fungsi : a. Perumusan rencana kegiatan pembinaan mental dan spiritual, pembinaan kesejahteraan sosial, pelayanan bantuan sosial, pemberdayaan peranan wanita dan kepemudaan; 7

b. Pelaksanaan kegiatan pembinaan mental dan spiritual, pembinaan kesejahteraan sosial, pelayanan bantuan sosial, pemberdayaan peranan wanita dan kepemudaan; c. Pelaksanaan monitoring dan evaluasi kegiatan pembinaan mental dan spiritual, pembinaan kesejahteraan sosial, pelayanan bantuan sosial, pemberdayaan peranan wanita dan kepemudaan; d. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang Bagian Keempat Seksi-Seksi Kecamatan Pola Maksimal Paragraf 1 Seksi Pemerintahan Pasal 12 (1) Seksi Pemerintahan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 5 ayat (2) huruf c, mempunyai tugas melaksanakan perumusan dan pelaksanaan kebijakan administarsi kependudukan, administrasi pertanahan, pembinaan pemerintahan desa/kelurahan dan produk hukum desa. (2) Untuk melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud pada ayat (1), Seksi Pemerintahan mempunyai fungsi : a. Penyiapan bahan dalam pembinaan pemerintahan desa/kelurahan; b. Perumusan dan pelaksanaan administrasi kependudukan; c. Perumusan dan pelaksanaan administrasi pertanahan; d. Pelaksanaan pembinaan produk hukum desa; e. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang Paragraf 2 Seksi Ketentraman dan Ketertiban Pasal 13 (1) Seksi Ketentraman dan Ketertiban sebagaimana dimaksud dalam Pasal 5 ayat (2) huruf d, mempunyai tugas menyiapkan dan merumuskan kebijakan ketentraman dan ketertiban, pembinaan wawasan kebangsaan dan perlindungan masyarakat, pembinaan organisasi kemasyarakatan. (2) Untuk melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud pada ayat (1), Seksi Ketentraman dan Ketertiban mempunyai fungsi : a. Pelaksanaan pembinaan ketentraman dan ketertiban; b. Pelaksanaan pembinaan wawasan kebangsaan, perlindungan masyarakat; c. Pelaksanaan pembinaan organisasi kemasyarakatan; d. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang 8

Paragraf 3 Seksi Pemberdayaan Masyarakat dan Desa/Kelurahan Pasal 14 (1) Seksi Pemberdayaan Masyarakat dan Desa/Kelurahan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 5 ayat (2) huruf e, mempunyai tugas merumuskan kebijakan dibidang pemberdayaan masyarakat dan desa serta melaksanakan teknis operasional penyelenggaraan pemberdayaan masyarakat dan desa/kelurahan. (2) Untuk melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud pada ayat (1), Seksi Pemberdayaan Masyarakat dan Desa/Kelurahan mempunyai fungsi : a. Penyusunan rencana kegiatan pelaksanaan pembinaan usaha pemberdayaan masyarakat dan desa/kelurahan; b. Pelaksana teknis operasional penyelenggaraan pembinaan pembangunan fisik dan prasarana; c. Pelaksana pembinaan peningkatan perekonomian, produksi, distribusi dan pemasaran; d. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang Paragraf 4 Seksi Kesejahteraan Sosial Pasal 15 (1) Seksi Kesejahteraan Sosial sebagaimana dimaksud dalam Pasal 5 ayat (2) huruf f, mempunyai tugas merumuskan kebijakan, pelaksanaan, evaluasi dan pelaporan dibidang kesejahteraan sosial, pendidikan, kesehatan, mental dan spiritual, penanggulangan masalah sosial serta pemberdayaan peranan perempuan dan pemuda. (2) Untuk melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud pada ayat (1), Seksi Kesejahteraan Sosial mempunyai fungsi : a. Perumusan rencana kegiatan pembinaan mental dan spiritual, pembinaan kesejahteraan sosial, pelayanan bantuan sosial, pemberdayaan peranan wanita dan kepemudaan; b. Pelaksanaan kegiatan pembinaan mental dan spiritual, pembinaan kesejahteraan sosial, pelayanan bantuan sosial, pemberdayaan peranan wanita dan kepemudaan; c. Pelaksanaan monitoring dan evaluasi kegiatan pembinaan mental dan spiritual, pembinaan kesejahteraan sosial, pelayanan bantuan sosial, pemberdayaan peranan wanita dan kepemudaan; d. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang Paragraf 5 Seksi Pelayanan Umum Pasal 16 (1) Seksi Pelayanan Umum sebagaimana dimaksud dalam Pasal 5 ayat (2) huruf g, mempunyai tugas melaksanakan perumusan kebijakan peningkatan kualitas pelayanan dan mengkoordinasikan serta melaksanakan teknis operasional penyelenggaraan pelayanan umum. 9

(2) Untuk melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud pada ayat (1), Seksi Pelayanan Umum mempunyai fungsi : a. Penyusunan standar dan prosedur pelayanan umum, inventarisasi dan identifikasi jenis pelayanan umum; b. Pelaksanaan teknis operasional penyelenggaraan dan pengkoordinasian pelayanan umum; c. Pelaksanaan monitoring dan evaluasi kegiatan penyelenggaraan pelayanan umum; d. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai bidang Pasal 17 Penjabaran lebih lanjut mengenai rincian tugas, fungsi dan tata kerja dilingkungan Pemerintah Kecamatan, ditetapkan dengan Peraturan Bupati yang berpedoman pada ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku. BAB VI KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL Pasal 18 (1) Pada Kecamatan dapat dibentuk Kelompok Jabatan Fungsional berdasarkan kebutuhan dan kemampuan. (2) Kelompok Jabatan Fungsional sebagaimana dimaksud pada ayat (1) terdiri dari sejumlah tenaga fungsional yang diatur dan ditetapkan berdasarkan Peraturan Perundang-undangan, yang dipimpim oleh seorang tenaga fungsional senior yang ditunjuk oleh Bupati atas usul Camat melalui SEKDA. (3) Kelompok Jabatan Fungsional sebagaimana dimaksud pada ayat (1), mempunyai tugas melaksanakan sebagaian tugas Pemerintah Kecamatan sesuai dengan keahliannya. (4) Bentuk, jenis,jenjang dan jumlah Tenaga Fungsional disesuaikan dengan kebutuhan dan beban kerja yang ditetapkan dengan Keputusan Bupati. BAB VII HUBUNGAN KERJA Pasal 19 (1) Hubungan kerja kecamatan dengan perangkat daerah kabupaten bersifat koordinasi teknis fungsional dan teknis operasional. (2) Hubungan kerja kecamatan dengan instansi vertikal di wilayah kerjanya, bersifat koordinasi teknis fungsional. (3) Hubungan kerja kecamatan dengan pemerintahan desa bersifat koordinasi dan fasilitasi. (4) Hubungan kerja kecamatan dengan kelurahan bersifat hierarki. 10

BAB VIII KETENTUAN PENUTUP Pasal 20 (1) Dengan berlakunya Peraturan Daerah ini maka Peraturan Daerah Nomor 19 Tahun 2002 Tentang Pembentukan Organisasi dan Tata Kerja Kecamatan (Lembaran Daerah Kabupaten Bulungan Nomor 19 Tahun 2002 Seri D Nomor 5), dinyatakan dicabut dan tidak berlaku lagi setelah diadakan penyesuaian berdasarkan Peraturan Daerah ini. (2) Penyesuaian atas Peraturan Daerah sebagaimana dimaksud pada ayat (1), dilaksanakan selambat-lambatnya 1 (satu) tahun sejak ditetapkan Peraturan Daerah ini. Pasal 21 Hal-hal yang belum diatur dalam Peraturan Daerah ini, sepanjang mengenai tehnis pelaksanaannya diatur kemudian dengan Peraturan Bupati dengan berpedoman pada ketentuan peraturan perundangundangan yang berlaku. Pasal 22 Peraturan Daerah ini berlaku pada tanggal diundangkan. Agar supaya setiap orang mengetahuinya, memerintahkan pengundangan Peraturan Daerah ini dengan penempatannya dalam Lembaran Daerah Kabupaten Bulungan. Ditetapkan di Tanjung Selor pada tanggal 28 Pebruari 2008 BUPATI BULUNGAN, BUDIMAN ARIFIN Diundangkan di Tanjung Selor pada tanggal 28 Pebruari 2008 SEKRETARIS DAERAH KABUPATEN BULUNGAN, KARSIM AL AMRIE LEMBARAN DAERAH KABUPATEN BULUNGAN TAHUN 2008 NOMOR 5 11

LAMPIRAN I : PERATURAN DAERAH KABUPATEN BULUNGAN NOMOR 6 TAHUN 2008 TANGGAL 28 FEBRUARI 2008 PENETAPAN KRITERIA KECAMATAN Kriteria Organisasi Kecamatan berdasarkan variabel, interval dan nilai ditetapkan sebagai berikut : NO VARIABEL KELAS INTERVAL NILAI 1 2 3 4 1 JUMLAH PENDUDUK (Jiwa) < 4.000 4.001 8.000 8.001 12.000 12.001 16.000 > 16.001 8 16 24 32 40 2 LUAS WILAYAH (KM2) < 500 500 1.000 1.001 1.500 1.501 2.000 > 2.001 4 8 12 16 20 3 JUMLAH PAJAK, RETRIBUSI DAN PENDAPATAN LAINNYA < 50 Juta 50 - < 100 Juta 100 - < 200 Juta 200 - < 300 Juta > 300 Juta 8 16 24 32 40 Ditetapkan di Tanjung Selor pada tanggal 28 Pebruari 2008 BUPATI BULUNGAN, BUDIMAN ARIFIN Diundangkan di Tanjung Selor pada tanggal 28 Pebruari 2008 SEKRETARIS DAERAH KABUPATEN BULUNGAN, KARSIM AL AMRIE LEMBARAN DAERAH KABUPATEN BULUNGAN TAHUN 2008 NOMOR 6 12

LAMPIRAN II : PERATURAN DAERAH KABUPATEN BULUNGAN NOMOR 6 TAHUN 2008 TANGGAL 28 FEBRUARI 2008 BAGAN STRUKTUR ORGANISASI KECAMATAN POLA MINIMAL C A M A T KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL SUBBAG PROGRAM DAN KEUANGAN SEKRETARIS SUBBAG UMUM DAN KEPEGAWAIAN PEMERINTAHAN KETENTRAMAN & KETERTIBAN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DESA / KELURAHAN PENDAPATAN, KEKAYAAN & KESE- JAHTERAAN SOSIAL BUPATI BULUNGAN, BUDIMAN ARIFIN Diundangkan di Tanjung Selor pada tanggal 28 Februari 2008 SEKRETARIS DAERAH KABUPATEN BULUNGAN, KARSIM AL AMRIE LEMBARAN DAERAH KABUPATEN BULUNGAN TAHUN 2008 N 13

LAMPIRAN III : PERATURAN DAERAH KABUPATEN BULUNGAN NOMOR 6 TAHUN 2008 TANGGAL 28 FEBRUARI 2008 BAGAN STRUKTUR ORGANISASI KECAMATAN POLA MAKSIMAL C A M A T KELOMPOK JABATAN FUNGSIONAL SUBBAG PROGRAM DAN KEUANGAN SEKRETARIS SUBBAG UMUM DAN KEPEGAWAIAN PEMERINTAHAN KETENTRAAMAN & KETERTIBAN PEMBERDAYAAN MASY. DESA/ KELURAHAN PENDAPATAN & KEKAYAAN KESEJAHTERAAN SOSIAL BUPATI BULUNGAN, BUDIMAN ARIFIN Diundangkan di Tanjung Selor pada tanggal 28 Februari 2008 SEKRETARIS DAERAH KABUPATEN BULUNGAN, KARSIM AL AMRIE LEMBARAN DAERAH KABUPATEN BULUNGAN TAHUN 2008 6 14

No Kecamatan Jumlah Penduduk SKORING MASING MASING KECAMATAN Luas Wil (Km2) Jumlah Pajak dan Retribusi Skoring 1 2 3 4 5 6 1 Tanjung Selor 30.066 1.227,81 2.467.368.148,65 86 2 Tanjung Palas 12.475 1.755,74 102.131.265,60 67 3 Tanjung Palas Barat 4 Tanjung Palas Utara 5 Tanjung Palas Tengah 6 Tanjung Palas Timur 6.619 1.064.51 18.886.500,00 42 8.234 806,34 11.364.000,00 35 5.282 624,95 10.928.000,00 35 7.742 677,77 7.145.000,00 35 7 Peso 4.129 3.142,79 22.653.101,00 48 8 Peso Hilir 4.113 1.639,71 7.151.500,00 41 9 Sesayap 5.168 1.752,54 32.246.279,00 49 10 Sesayap Hilir 3.160 877,86 1.145.000,00 27 11 Sekatak 7.712 1.993,98 193.386.453,84 59 12 Bunyu 9.857 198,32 313.783.122,68 48 13 Tana Lia 2.681 2.198,18 3.030.500,00 48 Jumlah 107.238 18.010,50 3.223.163.870,- Berdasarkan data sebagaimana tersebut diatas dapat disimpulkan sebagai berikut : 1. Struktur organisasi dengan pola maksimal 5 (lima) seksi dengan jumlah skorring diatas 60 : a. Kecamatan Tanjung Selor; b. Kecamatan Tanjung Palas. 2. Struktur organisasi dengan pola minimal 3 (tiga) seksi dengan jumlah skrorring dibawah 60 : a. Kecamatan Tanjung Palas Barat; b. KecamatanTanjung Palas Timur; c. Kecamatan Tanjung Palas Utara; d. Kecamatan Tanjung Palas Tengah; e. Kecamatan Peso; f. Kecamatan Peso Hilir; g. Kecamatan Sesayap; h. Kecamatan Sesayap Hilir; i. Kecamatan Sekatak; j. Kecamatan Bunyu; k. Kecamatan Tana Lia. 15