BAB I PENDAHULUAN. A.Latar Belakang



dokumen-dokumen yang mirip
Introduction Information Technology: NETWORKING

Pertemuan 1. Tujuan Teknik Komunikasi

10/10/2010. Materi 10: Jaringan Komputer PENGENALAN TEKNOLOGI INFORMASI SEJARAH JARINGAN

Setelah mengikuti bab ini, peserta diharapkan mampu: 1. Memahami dan menjelaskan tentang sistem jaringan komputer, fungsi dan manfaatnya. 2.

JARINGAN. sumber :

Melakukan instalasi perangkat jaringan LAN( Lokal Area Network)

Jaringan Komputer. Copy right : Dwi Andrianto

Pengertian Jaringan Sekelompok komputer yang saling berhubungan antara yang satu dengan yang lain sehingga dapat saling berbagi dan bertukar

KONSEP DASAR JARINGAN KOMPUTER

BAB I PENDAHULUAN. Seiring dengan perkembangan Teknologi Informasi (TI) yang semakin

BAB 2 LANDASAN TEORI

MAKALAH PERKEMBANGAN JARINGAN KOMPUTER

Pengantar Komputer. Jaringan Komputer. Salhazan Nasution, S.Kom

BAB II LANDASAN TEORI. Sistem menurut jefrry fitzgerald [ jog05 ] atau menyelesaikan suatu sasaran yang tertentu.

Kelebihan dan Kekurangan Peer to Peer dan Client Server

JARINGAN KOMPUTER. APA ITU JARINGAN COMPUTER PENGGUNA JARINGAN COMPUTER Business application Home application Mobile users

Struktur Jaringan Komputer

Jaringan Komputer Dasar. Oleh : Defi Pujianto, S.Kom

BAB 2 LANDASAN TEORI. Wendell Odom (2004, hal: 5) menyatakan bahwa jaringan adalah kombinasi

SISTEM UNTUK MENGAKSES INTERNET

Gambar : Topologi Bus Seluruh komputer berkomunikasi melalui satu jalur yang sama, yang dipergunakan bergantian.

BAB II LANDASAN TEORI. Berdasarkan kutipan perancangan adalah aktifitas

JARINGAN. berhubungan untuk melakukan komunikasi data. Tahun 1940-an : di Amerika dibuatlah proses beruntun (Batch Processing)

PENGERTIAN JARINGAN KOMPUTER DAN MANFAATNYA

Dasar-Dasar Jaringan. Rudi susanto, S.Si

1. Dasar Jaringan Komputer

Jaringan dan Telekomunikasi

BAB 1 Jaringan Komputer 1.1 Pengantar Jaringan Komputer

Mata pelajaran ini memberikan pengetahuan kepada siswa mengenai konsep dasar dan design jaringan komputer.

NETWORK SYSTEM INTERNET AND INTRANET

BAB III LANDASAN TEORI. yang didesain untuk dapat berbagi sumber daya (printer, CPU),

SERVER. Jaringan komputer client-server

Mengenal Jaringan Komputer (PAN, LAN, MAN dan WAN)

MACAM-MACAM TOPOLOGI JARINGAN

PENGANTAR APLIKASI KOMPUTER

DASAR DASAR JARINGAN KOMPUTER

Pertemuan-1. Konsep Dasar Jaringan Komputer

TUJUAN PEMBELAJARAN: 1. Siswa memahami tentang konsep Jaringan 2. Siswa memahami kegunaan jaringan 3. Siswa mampu menggunakan contoh layanan jaringan

KONSEP DASAR. Sasaran: 1.1. Pendahuluan

BAB II LANDASAN TEORI

Implementasi praktis yang berkaitan dengan komunikasi antar perangkat komputer adalah berupa suatu sistem jaringan komputer.

Gambar 1.1 Jaringan peer-to-peer

Jaringan Komputer Pendahuluan

* Membagi sumber daya: contohnya berbagi pemakaian printer, CPU, memori, harddisk

By. Gagah Manunggal Putra Support by :

MACAM-MACAM TOPOLOGI JARINGAN KOMPUTER

JARINGAN KOMPUTER. A. PENGERTIAN Apa itu Jaringan Komputer

PENGANTAR JARINGAN KOMPUTER. Budhi Irawan, S.Si, M.T

~ Jaringan Komputer ~

Jaringan Komputer Dan Pengertiannya

KONSEP DASAR JARINGAN KOMPUTER

JARINGAN LAN. Keuntungan Jaringan LAN

Pengertian Jaringan Komunikasi Data. Komponen Jaringan Komunikasi Data

Mata Kuliah : Jaringan Komputer Dosen Pengampu : Harun Mukhtar, S.Kom, M.Kom Universitas Muhammadiyah Riau

BAB II LANDASAN TEORI. 2.1 Definisi Pengembangan Sistem ( System Development ) [Jog98] mendefiniskan pengembangan sistem (Systems Development)

: Melakukan instalasi sistem operasi berbasis graphical user interface (GUI) dan command line interface (CLI)

Pengantar Teknologi. Informasi (Teori) Minggu ke-05. Jaringan Komputer dan Komunikasi Data. Oleh : Ibnu Utomo WM, M.Kom UNIVERSITAS DIAN NUSWANTORO

MEMPELAJARI JARINGAN KOMPUTER DAN INTERNET

ELEKTRONIK DATA PROCESSING TEKNOLOGI KOMPUTER

JARINGAN TEKNOLOGI KOMUNIASI

PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI KOMUNIKASI & JARINGAN KOMPUTER

SISTEM JARINGAN KOMPUTER

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

PERBANDINGAN ANTARA WINCONNECT DENGAN BETWIN TERHADAP KINERJA SERVER PADA JARINGAN PC CLONING NASKAH PUBLIKASI

Pertemuan 3. Dedy Hermanto/Jaringan Komputer/2010

Jaringan KomputER. Silabus Perkuliahan

MACAM-MACAM JARINGAN KOMPUTER

LOCAL AREA NETWORK: JARINGAN KOMPUTER ANTAR GEDUNG UNTUK OTOMASI PERPUSTAKAAN SEKOLAH

Rahmady Liyantanto liyantanto.wordpress.com

KOMUNIKASI DATA. Agar komunikasi data dapat dilakukan, 3 buah elemen harus ada. data. Media transmisi. penerima. sumber

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Masalah

SEKILAS JARINGAN KOMPUTER

JARINGAN KOMPUTER 1 TUGAS 3 TOPOLOGI JARINGAN KOMPUTER

Pengertian dan Jenis-jenis Topologi Jaringan

BAB 2 LANDASAN TEORI. tunggal yang melayani seluruh tugas-tugas komputasi suatu organisasi kini telah

9/6/2014. Dua komputer atau lebih dapat dikatakan terinterkoneksi apabila komputer-komputer tersebut dapat saling bertukar informasi.

9/3/2014 PAN, LAN, WAN, MAN. Konsep Teknologi Jaringan Komputer PAN LAN MAN WAN

BAB 1 PENDAHULUAN. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi semakin mendorong upayaupaya

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Implementasi Wireless Distribution System (WDS) pada jaringan nirkabel di perumahan uner kawangkoan

KONSEP JARINGAN KOMPUTER

Pertemuan I. Pengenalan Jaringan Komputer. Program Studi TEKNIK INFORMATIKA

JENIS JENIS JARINGAN KOMPUTER

JARINGAN KOMPUTER. Amok Darmianto,M.Kom / STMIK WIDYA DHARMA PONTIANAK / 2013

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Tim SOSIALISASI PUSAT SUMBER DAYA GEOLOGI BADAN GEOLOGI DEPARTEMEN ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL

Topologi Jaringan. 1. Topologi BUS

PENGANTAR JARINGAN KOMPUTER

Organisasi Sistem Komputer Copyright 2008 L A N CARD. Oleh : Ridhayansyah Anisa Ayu Rosadi Melviyana

JARINGAN KOMPUTER JARINGAN KOMPUTER

Pengenalan Jaringan Komputer

Kelebihan topologi Bus : lainnya. yang berjalan. a. Layout kabel sederhana sehingga instalasi relatif lebih mudah

JARINGAN. Definisi Dasar Jaringan : Dua atau lebih komputer yang saling terhubung sehingga dapat membagi data dan sumber-sumber peralatan lain

Yulianto, M. Kom. STIE Putra Bangsa

keadaan 0 atau 1. Data digital dikirimkan dengan diwakili dua kondisi saja yaitu 0 dan 1.

BAB III LANDASAN TEORI

BAB IX JARINGAN KOMPUTER

M O D U L 1 PENGENALAN JARINGAN KOMPUTER & PENGKABELAN

BAB II DASAR TEORI. menggunakan media gelombang mikro, serat optik, hingga ke model wireless.

JARINGAN Pengertian jaringan node Topologi jaringan a. Topologi Jaringan Mesh Kelebihan : Kekurangan

Konfigurasi Dasar PC-Router dengan Windows 2003 Server

Transkripsi:

BAB I PENDAHULUAN A.Latar Belakang Jaringan komputer bukanlah sesuatu yang baru saat ini. Hampir di setiap perusahaan terdapat jaringan komputer untuk memperlancar arus informasi di dalam perusahaan tersebut. Internet yang mulai populer saat ini adalah suatu jaringan komputer raksasa yang merupakan jaringan komputer yang terhubung dan dapat saling berinteraksi. Hal ini dapat terjadi karena adanya perkembangan teknologi jaringan yang sangat pesat, sehingga dalam beberapa tahun saja jumlah pengguna jaringan komputer yang tergabung dalam Internet berlipat ganda. Sejak memasyarakatnya Internet dan dipasarkannya sistem operasi Windows95 oleh Microsoft, menghubungkan beberapa komputer baik komputer pribadi (PC) maupun server dengan sebuah jaringan dari jenis LAN (Local Area Network) sampai WAN (Wide Area Network) menjadi sebuah hal yang biasa. Demikian pula dengan konsep downsizing maupun lightsizing yang bertujuan menekan anggaran belanja khususnya peralatan komputer, maka sebuah jaringan merupakan satu hal yang sangat diperlukan. B.Tujuan Penulisan Adapun tujuan penulisan makalah ini adalah untuk mengetahui / memahami tentang komputer jaringan dan pemanfaatannya dalam kehidupan seharihari. Dengan membaca tulisan ini diharapkan kita bisa lebih memahami teknologi informasi, karena bangsa yang maju adalah bangsa yang menguasai teknologi dan informasi. Dengan memahami jaringan komputer maka akan sangat memudahkan kita dalam menyelesaikan sesuatu dalam kehidupan sehari-hari. 1

BAB II LANDASAN TEORI A. Pengertian Jaringan Komputer Jaringan komputer adalah sebuah kumpulan komputer, printer dan peralatan lainnya yang terhubung. Informasi dan data bergerak melalui kabel-kabel sehingga memungkinkan pengguna jaringan komputer dapat saling bertukar dokumen dan data, mencetak pada printer yang sama dan bersama sama menggunakan hardware/software yang terhubung dengan jaringan. Tiap komputer, printer atau periferal yang terhubung dengan jaringan disebut node. Sebuah jaringan komputer dapat memiliki dua, puluhan, ribuan atau bahkan jutaan node. Sebuah jaringan biasanya terdiri dari 2 atau lebih komputer yang saling berhubungan diantara satu dengan yang lain, dan saling berbagi sumber daya misalnya CDROM, Printer, pertukaran file, atau memungkinkan untuk saling berkomunikasi secara elektronik. Komputer yang terhubung tersebut, dimungkinkan berhubungan dengan media kabel, saluran telepon, gelombang radio, satelit, atau sinar infra merah. B. Jenis-Jenis jaringan Ada 3 macam jenis Jaringan/ Network yaitu : a. Local Area Network (LAN) Jaringan Area Lokal. Sebuah LAN, adalah jaringan yang dibatasi oleh area yang relative kecil, umumnya dibatasi oleh area lingkungan seperti sebuah perkantoran di sebuah gedung, atau sebuah sekolah, dan biasanya tidak jauh dari sekitar 1 km persegi. Beberapa model konfigurasi LAN, satu komputer biasanya di jadikan sebuah file server. Yang mana digunakan untuk menyimpan perangkat lunak (software) yang mengatur aktifitas jaringan, ataupun sebagai perangkat lunak yang dapat digunakan oleh komputer- 2

komputer yang terhubung ke dalam network. Komputer-komputer yang terhubung ke dalam jaringan (network) itu biasanya disebut dengan workstation. Biasanya kemampuan workstation lebih di bawah dari file server dan mempunyai aplikasi lain di dalam harddisknya selain aplikasi untuk jaringan. Kebanyakan LAN menggunakan media kabel untuk menghubungkan antara satu komputer dengan komputer lainnya. b. Metropolitan Area Network (MAN) Jaringan area Metropolitan Sebuah MAN, biasanya meliputi area yang lebih besar dari LAN, misalnya antar wilayah dalam satu propinsi. Dalam hal ini jaringan menghubungkan beberapa buah jaringan-jaringan kecil ke dalam lingkungan area yang lebih besar, sebagai contoh yaitu : jaringan Bank dimana beberapa kantor cabang sebuah Bank di dalam sebuah kota besar dihubungkan antara satu dengan lainnya. Misalnya Bank BNI yang ada di seluruh wilayah Padang atau Surabaya. c. Wide Area Network (WAN) Jaringan area Skala Besar Wide Area Networks (WAN) adalah jaringan yang lingkupnya biasanya sudah menggunakan sarana Satelit ataupun kabel bawah laut sebagai contoh keseluruhan jaringan BANK BNI yang ada di Indonesia ataupun yang ada di Negara-negara lain. Menggunakan sarana WAN, Sebuah Bank yang ada di Bandung bisa menghubungi kantor cabangnya yang ada di Hongkong, hanya dalam beberapa menit. Biasanya WAN agak rumit dan sangat kompleks, menggunakan banyak sarana untuk menghubungkan antara LAN dan WAN ke dalam Komunikasi Global seperti Internet. Tapi bagaimanapun juga antara LAN, MAN dan WAN tidak banyak berbeda dalam beberapa hal, hanya lingkup areanya saja yang berbeda satu diantara yang lainnya. 3

BAB III PEMBAHASAN A. Sejarah Jaringan Konsep jaringan komputer lahir pada tahun 1940-an di Amerika dari sebuah proyek pengembangan komputer MODEL I di laboratorium Bell dan group riset Harvard University yang dipimpin profesor H. Aiken. Pada mulanya proyek tersebut hanyalah ingin memanfaatkan sebuah perangkat komputer yang harus dipakai bersama. Untuk mengerjakan beberapa proses tanpa banyak membuang waktu kosong dibuatlah proses beruntun (Batch Processing), sehingga beberapa program bisa dijalankan dalam sebuah komputer dengan dengan kaidah antrian. Ditahun 1950-an ketika jenis komputer mulai membesar sampai terciptanya super komputer, maka sebuah komputer mesti melayani beberapa terminal. Untuk itu ditemukan konsep distribusi proses berdasarkan waktu yang dikenal dengan nama TSS (Time Sharing System), maka untuk pertama kali bentuk jaringan (network) komputer diaplikasikan. Pada sistem TSS beberapa terminal terhubung secara seri ke sebuah host komputer. Dalam proses TSS mulai nampak perpaduan teknologi komputer dan teknologi telekomunikasi yang pada awalnya berkembang sendiri-sendiri Memasuki tahun 1970-an, setelah beban pekerjaan bertambah banyak dan harga perangkat komputer besar mulai terasa sangat mahal, maka mulailah digunakan konsep proses distribusi (Distributed Processing). Dalam proses ini beberapa host komputer mengerjakan sebuah pekerjaan besar secara paralel untuk melayani beberapa terminal yang tersambung secara seri disetiap host komputer. Dala proses distribusi sudah mutlak diperlukan perpaduan yang mendalam antara teknologi komputer dan telekomunikasi, karena selain proses yang harus didistribusikan, semua host komputer wajib melayani terminal-terminalnya dalam satu perintah dari komputer pusat 4

Selanjutnya ketika harga-harga komputer kecil sudah mulai menurun dan konsep proses distribusi sudah matang, maka penggunaan komputer dan jaringannya sudah mulai beragam dari mulai menangani proses bersama maupun komunikasi antar komputer (Peer to Peer System) saja tanpa melalui komputer pusat. Untuk itu mulailah berkembang teknologi jaringan lokal yang dikenal dengan sebutan LAN. Demikian pula ketika Internet mulai diperkenalkan, maka sebagian besar LAN yang berdiri sendiri mulai berhubungan dan terbentuklah jaringan raksasa WAN. B. Jenis Jensis Jaringan Komputer Jaringan komputer adalah sebuah kumpulan komputer, printer dan peralatan lainnya yang terhubung dalam satu kesatuan. Informasi dan data bergerak melalui kabel kabel atau tanpa kabel sehingga memungkinkan pengguna jaringan komputer dapat saling bertukar dokumen dan data, mencetak pada printer yang sama dan bersama-sama menggunakan hardware/software yang terhubung dengan jaringan. Setiap komputer, printer atau periferal yang terhubung dengan jaringan disebut node. Sebuah jaringan komputer dapat memiliki dua, puluhan, ribuan atau bahkan jutaan node. Secara umum jaringan komputer dibagi atas lima jenis, yaitu ; 1. Local Area Network (LAN) Local Area Network (LAN), merupakan jaringan milik pribadi di dalam sebuah gedung atau kampus yang berukuran sampai beberapa kilometer. LAN seringkali digunakan untuk menghubungkan komputer-komputer pribadi dan workstation dalam kantor suatu perusahaan atau pabrik-pabrik untuk memakai bersama sumberdaya (resouce, misalnya printer) dan saling bertukar informasi. 2. Metropolitan Area Network (MAN) Metropolitan Area Network (MAN), pada dasarnya merupakan versi LAN yang berukuran lebih besar dan biasanya menggunakan teknologi yang sama dengan LAN. MAN dapat mencakup kantor-kantor perusahaan yang letaknya berdekatan atau juga sebuah kota dan dapat dimanfaatkan untuk keperluan pribadi (swasta) atau umum. MAN mampu menunjang data dan suara, bahkan dapat berhubungan dengan jaringan televisi kabel. 5

3. Wide Area Network (WAN) Wide Area Network (WAN), jangkauannya mencakup daerah geografis yang luas, seringkali mencakup sebuah negara bahkan benua. WAN terdiri dari kumpulan mesinmesin yang bertujuan untuk menjalankan program-program (aplikasi) pemakai. 4. Internet Sebenarnya terdapat banyak jaringan didunia ini, seringkali menggunakan perangkat keras dan perangkat lunak yang berbeda-beda. Orang yang terhubung ke jaringan sering berharap untuk bisa berkomunikasi dengan orang lain yang terhubung ke jaringan lainnya. Keinginan seperti ini memerlukan hubungan antar jaringan yang seringkali tidak kampatibel dan berbeda. Biasanya untuk melakukan hal ini diperlukan sebuah mesin yang disebut gateway guna melakukan hubungan dan melaksanakan terjemahan yang diperlukan, baik perangkat keras maupun perangkat lunaknya. Kumpulan jaringan yang terinterkoneksi inilah yang disebut dengan internet. 5. Jaringan Tanpa Kabel Jaringan tanpa kabel merupakan suatu solusi terhadap komukasi yang tidak bisa dilakukan dengan jaringan yang menggunakan kabel. Misalnya orang yang ingin mendapat informasi atau melakukan komunikasi walaupun sedang berada diatas mobil atau pesawat terbang, maka mutlak jaringan tanpa kabel diperlukan karena koneksi kabel tidaklah mungkin dibuat di dalam mobil atau pesawat. Saat ini jaringan tanpa kabel sudah marak digunakan dengan memanfaatkan jasa satelit dan mampu memberikan kecepatan akses yang lebih cepat dibandingkan dengan jaringan yang menggunakan kabel. C. Topologi Jaringan Komputer Topologi adalah suatu cara menghubungkan komputer yang satu dengan komputer lainnya sehingga membentuk jaringan. Cara yang saat ini banyak digunakan adalah bus, token-ring, star dan peer-to-peer network. Masing-masing topologi ini mempunyai ciri khas, dengan kelebihan dan kekurangannya sendiri. 6

1.Topologi bus Pada topologi ini semua sentral dihubungkan secara langsung pada medium transmisi dengan konfigurasi yang disebut Bus. Transmisi sinyal dari suatu sentral tidak dialirkan secara bersamaan dalam dua arah. Hal ini berbeda sekali dengan yang terjadi pada topologi jaringan mesh atau bintang, yang pada kedua sistem tersebut dapat dilakukan komunikasi atau interkoneksi antar sentral secara bersamaan. topologi jaringan bus tidak umum digunakan untuk interkoneksi antar sentral, tetapi biasanya digunakan pada sistem jaringan komputer. Gambar topologi bus Keuntungan Hemat kabel Layout kabel sederhana Mudah dikembangkan Kerugian Deteksi dan isolasi kesalahan sangat kecil Kepadatan lalu lintas Bila salah satu client rusak, maka jaringan tidak bisa berfungsi. Diperlukan repeater untuk jarak jauh 7

2. Topologi TokenRING Metode token-ring (sering disebut ring saja) adalah cara menghubungkan komputer sehingga berbentuk ring (lingkaran). Setiap simpul mempunyai tingkatan yang sama. Jaringan akan disebut sebagai loop, data dikirimkan kesetiap simpul dan setiap informasi yang diterima simpul diperiksa alamatnya apakah data itu untuknya atau bukan. Keuntungan Hemat Kabel Kerugian Peka kesalahan Pengembangan jaringan lebih kaku Gambar Topologi TokenRING 8

3. Topologi STAR Kontrol terpusat, semua link harus melewati pusat yang menyalurkan data tersebut kesemua simpul atau client yang dipilihnya. Simpul pusat dinamakan stasium primer atau server dan lainnya dinamakan stasiun sekunder atau client server. Setelah hubungan jaringan dimulai oleh server maka setiap client server sewaktu-waktu dapat menggunakan hubungan jaringan tersebut tanpa menunggu perintah dari server. Gambar Topologi STAR Keuntungan o Paling fleksibel o Pemasangan/perubahan stasiun sangat mudah dan tidak mengganggu bagian jaringan lain o Kontrol terpusat o Kemudahan deteksi dan isolasi kesalahan/kerusakan o Kemudahaan pengelolaan jaringan Kerugian o Boros kabel o Perlu penanganan khusus o Kontrol terpusat (HUB) jadi elemen kritis 9

4. Topologi Peer-to-peer Network Peer artinya rekan sekerja. Peer-to-peer network adalah jaringan komputer yang terdiri dari beberapa komputer (biasanya tidak lebih dari 10 komputer dengan 1-2 printer). Dalam sistem jaringan ini yang diutamakan adalah penggunaan program, data dan printer secara bersama-sama. Pemakai komputer bernama Dona dapat memakai program yang dipasang di komputer Dino, dan mereka berdua dapat mencetak ke printer yang sama pada saat yang bersamaan. Sistem jaringan ini juga dapat dipakai di rumah. Pemakai komputer yang memiliki komputer kuno, misalnya AT, dan ingin memberli komputer baru, katakanlah Pentium IV, tidak perlu membuang komputer lamanya. Ia cukup memasang netword card di kedua komputernya kemudian dihubungkan dengan kabel yang khusus digunakan untuk sistem jaringan. Gambar Kartu Jaringan Ethernet 5. Topologi Jaringan Cincin (Ring) Untuk membentuk jaringan cincin, setiap sentral harus dihubungkan seri satu dengan yang lain dan hubungan ini akan membentuk loop tertutup. Dalam sistem ini setiap sentral harus dirancang agar dapat berinteraksi dengan sentral yang berdekatan maupun berjauhan. Dengan demikian kemampuan melakukan switching ke berbagai arah sentral. Keuntungan dari topologi jaringan ini antara lain : tingkat 10

kerumitan jaringan rendah (sederhana), juga bila ada gangguan atau kerusakan pada suatu sentral maka aliran trafik dapat dilewatkan pada arah lain dalam sistem. D. Manfaat Jaringan Komputer Resource Sharing Dapat menggunakan sumberdaya yang ada secara bersamasama. Misal seorang pengguna yang berada 100 km jauhnya dari suatu data, tidak mendapatkan kesulitan dalam menggunakan data tersebut, seolah-olah data tersebut berada didekatnya. Hal ini sering diartikan bahwa jaringan komputer mangatasi masalah jarak. Reliabilitas tinggi, Dengan jaringan komputer kita akan mendapatkan reliabilitas yang tinggi dengan memiliki sumber-sumber alternatif persediaan. Misalnya, semua file dapat disimpan atau dicopy ke dua, tiga atu lebih komputer yang terkoneksi kejaringan. Sehingga bila salah satu mesin rusak, maka salinan di mesin yang lain bisa digunakan. Menghemat uang. Komputer berukutan kecil mempunyai rasio harga/kinerja yang lebih baik dibandingkan dengan komputer yang besar. Komputer besar seperti mainframe memiliki kecapatan kira-kira sepuluh kali lipat kecepatan komputer kecil/pribadi. Akan tetap, harga mainframe seribu kali lebih mahal dari komputer pribadi. Ketidakseimbangan rasio harga/kinerja dan kecepatan inilah membuat para perancang sistem untuk membangun sistem yang terdiri dari komputerkomputer pribadi. 11

BAB IV PENUTUP A.Kesimpulan Dari tulisan yang telah penulis uraikan pada tulisan diatas dapat diambil beberapa kesimpulan,diantaranya jaringan komputer terbagi kepada : 1. Local Area Network (LAN) 2. Metropolitan Area Network (MAN) 3. Wide Area Network (WAN) B.Saran Saran Adapun saran-saran yang dapat penulis sampaikan pada kesempatan ini adalah : 1. Teknologi jaringan komputer sangat memudahkan kita dalam berbagai kegiatan, oleh karena itu jangan kita salah menggunakan karena akan dapat merugikan pihak lain, 2. Perbanyak kembali pengetahuan kita tentang komputer jaringan 12

DAFTAR PUSTAKA http://www.ai3.itb.ac.id/tutorial/lan.html http://www.w3.org/tr/rec-html40 http://sunsite.ui.ac.id/student/ristek/sig/infosys/artikel/artikel3/protokol1.htm 18 http:// www.ilmukomputer.com http:// www.ilmukomputer.org http://www.ieee.org, http://www.linux.or.id, http://www.pii.or.id/elektro 13

KATA PENGANTAR Puji syukur penulis ucapkan kepada ALLAH SWT, yang telah melimpahkan rahmat dan karunianya kepada penulis,sehingga penulis dapat menyelesaikan makalah ini tepat pada waktunya,makalah ini penulis beri judul dengan TEKNOLOGI JARINGAN KOMPUTER Dalam kesempatan ini, perkenankan penulis menyampaikan ucapan terima kasih,kepada seluruh pihak yang telah berjasa dalam penulisan makalah ini,terutama kepada dosen pada mata kuliah Teknologi Komputer 2 yang telah memberikan bimbingan kepada penulis,dan selanjutnya kepada seluruh rekan rekan yang tidak bisa penulis sebutkan satu persatu. Akhir kata penulis menyadari bahwa makalah ini masih jauh dari kesempurnaan,baik dari segi isi maupun teknik penulisan,oleh karena itu pada kesempatan ini,penulis mengharapkan para pembaca dapat memberikan sumbangan saran atau kritik yang membangun demi kesempurnaan penulisan makalah ini.semoga usaha penulisan makalah yang singkat ini diridhai oleh ALLAH,dan dapat menjadi berupa sumbangan khususnya bagi dunia pendidikan. Padang, Januari 2010 Penulis 14 ii

DAFTAR ISI KATA PENGANTAR... i DAFTAR ISI... ii BAB I PENDAHULUAN A. Latar belakang... 1 B. Tujuan penulisan... 1 BAB II LANDASAN TEORI A. Pengertian Jaringan Komputer... 2 B. Jenis-Jenis jaringan... 2 BAB III PEMBAHASAN A. Sejarah Jaringan... 4 B. Jenis Jensis Jaringan Komputer... 5 C. Topologi Jaringan Komputer... 6 D. Manfaat Jaringan Komputer... 10 BAB IV PENUTUP A. Kesimpulan... 12 B. Saran Saran... 12 15 i