pendidikan (sekolah, perguruan tinggi atau lembaga-lembaga lain) dengan sengaja mentransformasikan warisan budaya, yaitu pengetahuan, nilai-nilai dan

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "pendidikan (sekolah, perguruan tinggi atau lembaga-lembaga lain) dengan sengaja mentransformasikan warisan budaya, yaitu pengetahuan, nilai-nilai dan"

Transkripsi

1 A. Latar Belakang BAB I PENDAHULUAN Pendidikan adalah proses dimana masyarakat melalui lembaga-lembaga pendidikan (sekolah, perguruan tinggi atau lembaga-lembaga lain) dengan sengaja mentransformasikan warisan budaya, yaitu pengetahuan, nilai-nilai dan keterampilan-keterampilan dari generasi ke generasi (Dwi,2007:53). Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya (UU Nomor 20 Tahun 2003). Berdasarkan definisi-definisi tersebut dapat disimpulkan bahwa pendidikan adalah proses dalam kehidupan manusia yang melalui lembaga pendidikan mewujudkan pembelajaran untuk menambah pengetahuan serta bertujuan untuk mengembangkan potensi anak. Biologi menurut Champbell (2010:1) adalah salah satu cabang ilmu sains yang mempelajari kehidupan. Menurut Bambang (2011:131) biologi sebagai salah satu cabang Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) menyediakan berbagai pengalaman belajar untuk memahami konsep dan keterampilan proses sains yang berkaitan dengan kehidupan makhluk hidup. Pemahaman konsep sebagai wujud dari produk keilmuan biologi, dapat diawali dengan adanya penyelidikan dengan cara khusus seperti yang dijelaskan Sudjoko (2001:2) bahwa proses penemuan yang diawali dengan adanya gejala maupun fakta-fakta yang kemudian mendapatkan konsep diperlukan suatu cara-cara khusus yang sering disebut sebagai proses/metode ilmiah. 1

2 Pembelajaran menurut Nazarudin (2007:163) adalah suatu peristiwa atau situasi yang sengaja dirancang dalam rangka membantu dan mempermudah proses belajar dengan harapan dapat membangun kreativitas. Pembelajaran menurut BSNP (2006:30) merupakan usaha sengaja, terarah dan bertujuan agar orang lain dapat memperoleh pengalaman bermakna. Singkatnya, pembelajaran adalah suatu proses belajar yang sudah direncanakan dan mengharapkan peserta didik dapat mengembangkan potensi dan kreativitasnya. Pembelajaran biologi (sains/ipa) dapat dikatakan sebagai pembelajaran yang sangat dekat dengan peserta didik karena berhubungan langsung dengan kehidupan anak sehari-hari. Pengamatan terhadap gejala/fenomena merupakan salah satu contoh persoalan sains. Pemberian pengalaman belajar secara langsung diharapkan agar peserta didik dapat lebih memahami materi pembelajaran yang diajarkan. Pembelajaran menurut Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) 2006 maupun kurikulum 2013 pada kedua kurikulum tersebut mengarahkan pembelajaran sains/ipa pada pendekatan saintifik (scientific approach). Pendekatan ini mengutamakan proses ilmiah dalam pembelajaran. Biologi di Sekolah Dasar tergabung dengan ilmu lain pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) untuk kelas IV-VI dan tematik untuk kelas I-III. Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) tidak secara terus menerus hanya teori saja namun juga membentuk sikap dan perilaku ilmiah serta mengembangkan keterampilan untuk memperoleh pengetahuan. Seperti 2

3 yang dijelaskan oleh Carin and Sund (1989:4-5) bahwa hakikat sains meliputi proses/metode ilmiah, produk ilmiah dan sikap ilmiah. Proses untuk memperoleh pengetahuan diawali dengan adanya penemuan dan penyelidikan yang biasa disebut dengan inkuiri, kemudian selanjutnya mengetahui dan mempelajari gejala alam/fakta-fakta di alam sekitar. Tuntutan pembelajaran IPA secara inkuiri ini sesuai dengan yang tercantum dalam Standar Isi pada jenjang Sekolah Dasar(BNSP,2006:161) sebagai berikut Pembelajaran IPA sebaiknya dilaksanakan secara inkuiri ilmiah (scientific inquiry) untuk menumbuhkan kemampuan berpikir, bekerja dan bersikap ilmiah serta mengkomunikasikannya sebagai aspek penting kecakapan hidup. Oleh karena itu pembelajaran IPA di SD/MI menekankan pada pemberian pengalaman belajar secara langsung melalui penggunaan dan pengembangan keterampilan proses dan sikap ilmiah Telah dipaparkan dengan jelas bahwa dalam pembelajaran IPA yang sudah mulai dipelajari di tingkat SD/MI sebaikya dilaksanakan secara inkuiri. Inkuiri merupakan proses yang ditempuh siswa (mencari/menyelidiki) untuk menemukan dan memecahkan masalah yang diberikan guru agar peserta didik terbiasa bersikap ilmiah sehingga pelajaran terasa lebih bermakna (Ika, 2014:5). Pembelajaran inkuiri melibatkan proses ilmiah serta menuntut guru dan peserta didik dalam pembelajaran untuk mengembangkan keterampilan proses dan sikap ilmiah. Pembelajaran IPA secara inkuiri menuntut peserta didik untuk mengembangkan keterampilan proses. Keterampilan proses ini memang harus dikuasai terlebih dahulu oleh peserta didik untuk dapat melaksanakan proses ilmiah berkaitan dengan pembelajaran sains. Keterampilan dalam hal ini 3

4 adalah keterampilan untuk memecahkan suatu masalah/persoalan dan pengambilan keputusan yang berkaitan dengan sains dengan menggunakan proses/ metode ilmiah. Keterampilan yang dimaksud adalah keterampilan proses sains. Adanya tuntutan dari kurikulum untuk menerapkan keterampilan proses sains pada pembelajaran di jenjang sekolah dasar teretera dalamlampiran Peraturan Menteri Pendidikan Nomor 23 Tahun 2006 tentang Standar Kompetensi Lulusan untuk jenjang SD/MI/SDLB/Paket A yang berisi agar siswa dapat menunjukkan kemampuan mengenali gejala alam dan sosial di sekitar. Hal ini jelas menuntut siswa agar mampu menguasai keterampilan proses sains. Keterampilan proses sains menurut Bryce et. al. (1990:3) terdiri dari keterampilan dasar (basic skills) dan keterampilan memroses (process skills), serta keterampilan melakukan investigasi secara terintegrasi.keterampilan proses sains dasar mencakup keterampilan (a) mengamati, (b) mengumpulkan data, (c) melakukan pengukuran, (d) mengikuti instruksi, dan (e) mengimplementasikan prosedur. Keterampilan mengolah atau memproses meliputi keterampilan: (a) menginferensi, dan (b) menyeleksi berbagai cara/prosedur. Keterampilan melakukan investigasi yang terintegrasi terdiri dari keterampilan: (a) merencanakan investigasi, (b) melaksanakan investigasi, dan (c) melaporkan hasil investigasi. Tingkat pendidikan dasar di SD untuk penguasaan proses sains difokuskan pada keterampilan proses sains dasar (basic sciencec process skill) yang meliputi keterampilan mengamati (observasi), menggolongkan (klasifikasi), menghitung (kuantifikasi), 4

5 meramalkan (prediksi), menyimpulkan (inferensi), dan mengkomunikasikan (komunikasi) (Patta, 2006:19) Keterampilan proses sains dalam pembelajaran IPA di sekolah dasar digunakan sebagai suatu keterampilan yang harus terlebih dahulu dikuasai peserta didik untuk dapat memecahkan permasalahan dengan menggunakan langkah/metode tertentu yang disebut dengan metode ilmiah. Sesuai dengan penjelasan Carin and Sund (1989:4-5) bahwa hakikat sains berupa proses ilmiah/metode ilmiah, produk ilmiah dan sikap ilmiah. Perolehan produk ilmiah yang berupa gejala/fakta diiringi dengan pengembangan dan pembentukan sikap ilmiah yang terdiri dari sikap jujur, obyektif serta sikap lain yang dapat dikembangkan adalah sikap kreatif. Hal ini sesuai dengan yang tertera dalam Undang-Undang tentang Sistem Pendidikan NasionalPasal 3 Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 tahun 2003 Pendidikan nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berahlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab. Berdasarkan uraian diatas jelas menegaskan bahwa dalam tujuan pendidikan nasional salah satunya adalah bertujuan untuk mengembangkan potensi peseta didik agar menjadi manusia yangkreatif. Sejalan dengan hal tersebut sesuai yang tertuang pada Peraturan Menteri Pendidikan Nasional (Permendiknas) Nomor 22 Tahun 2006 tentang Standar Isi yang mengatakan bahwa Kelompok mata pelajaran ilmu pengetahuan dan teknologi pada jenjang 5

6 pendidikan dasar dimaksudkan untuk menanamkan kebiasaan berpikir dan menerapkan perilaku ilmiah yang kritis, kreatif dan mandiri. Penjelasan tersebut semakin jelas dan spesifik dijabarkan bahwa dalam pembelajaran terutama pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) jenjang Sekolah Dasar bertujuan untuk mengembangkan kebiasaan berpikir dan berperilaku ilmiah kritis serta kreatif. Kurikulum pada tingkat Sekolah Dasar (SD) menekankan penggunaan keterampilan proses terutama dalampembelajaran sains/ipa. Hal ini menjadikan siswa dan guru dalam melakukan proses pembelajaran diharapkan untuk menerapkan keterampilan proses sains yang menjadi tuntutan kompetensi keterampilan yang juga bertujuan untuk membiasakan peserta didik untuk berpikir secara ilmiah. Kurikulum yang digunakan oleh sekolah yang menjadi sampel penelitian ini menggunakan kurikulum tingkat satuan pendidikan (KTSP). Karakteristik Peserta didik di tingkat Sekolah Dasar (SD) merupakan masa kanak-kanak akhir, menurut Piaget (Rita,2008:106) anak yang tergolong pada masa operasi konkret dapat berpikir logis terhadap objek yang konkret dan berpikir induktif, yaitu dimulai dengan observasi seputar gejala atau hal yang khusus dari suatu masyarakat, binatang, obyek, atau kejadian, kemudian menarik kesimpulan. Perkembangan kemampuan berpikir anak ditahap operasional konkret ditandai dengan adanya aktivitas-aktivitas memahami dan memecahkan masalah, anak sudah lebih mampu berpikir. 6

7 Subyek pada penelitian ini adalah siswa ditingkat sekolah dasar kelas V yang pada umumnya berusia antara 6-11 tahun. Usia tersebut tergolong dalam tahap operasional konkret dimana anak sudah lebih mampu bepikir. Hal ini merupakan kesempatan emas yang memungkinkan guru dalam pembelajaran di kelas untuk dapat lebih mengembangkan kemampuan berpikir anak baik berpikir konvergen maupun divergen. Keadaan di sekolah lebih banyak mengembangkan kemampuan berpikir konvergen yakni kemampuan berpikir yang menuntut siswa hanya fokus terhadap satu jawaban benar, di sekolah contohnya seperti Ujian Akhir Sekolah sedangkan untuk perkembangan berpikir divergen dirasa masih kurang dalam pelaksaaannya di sekolah. Kemampuan berpikir divergen lebih menekankan siswa untuk dapat mempunyai alternatif jawaban benar. Jika keduanya berkembang secara bersamaan dan seimbang maka akan lebih baik lagi. Kemampuan berpikir konvergen dan divergen sangat penting untuk dikembangkan di sekolah agar dapat membentuk kreativitas anak. Salah satu dasar untuk memilih kelas V sebagai subyek penelitian antara lain karena siswa kelas V dalam hal ini belum disibukkan ataupun belum fokus oleh Ujian Nasional dan jika dibandingkan dengan dengan kelas-kelas rendah lainnya dilihat dari segi kemampuan daya tangkap dalam menyerap pertanyaan yang ada pada soal-soal kemampuan berpikir divergen dalam hal ini cenderung lebih mampu, paham dan berpengalaman serta pengetahuannya lebih banyak. Proses pembelajaran disekolah memberikan kesempatan anak untuk mengembangkan kreativitas, dan kemandirian sesuai dengan bakat, minat dan 7

8 perkembangan fisik serta psikologis peserta didik (PP Nomor 19 Tahun 2005). Kreativitas penting karena itu diperlukan untuk membentuk serta mengembangkan potensi-potensi anak. Sementara itu, indikator dari kreativitas adalah kemampuan berpikir divergen (Utami,2012:9). Awal untuk terbentuknya kreativitas perlu adanya penguasaan terhadap kemampuan berpikir divergen. Jika seseorang telah dapat menguasai kemampuan berpikir divergen dengan baik maka dari berbagai alternatif jawaban benar tersebut, seseorang akan lebih mudah menemukan gagasan baru yang beda dengan yang lain, benar, orisinil dan unik. Kaitan dengan proses pembelajaran di sekolah, melihat berdasarkan fakta bahwa lebih dominan mengembangkan kemampuan berpikir konvergen, maka pemerintah dalam Undang-Undang Nomor 65 Tahun 2013 tentang Standar Kompetensi Lulusan menjelaskan bahwa dari pembelajaran yang menekankan jawaban tunggal menuju jawaban yang kebenarannya multi dimensi.berarti dalam pembelajaran guru sebaiknya mengarahkan siswa untuk dapat berpikir lebih luas dengan mempunyai alternatif jawaban benar lebih dari satu. Guru dapat melakukan pertanyaan yang bersifat terbuka agar dapat menggiring anak untuk mengajukan banyak pendapat dan jawaban benar sehingga mendorong anak untuk dapat mengembangkan kemampuan berpikir divergen. Kaitan dengan penelitian ini, selain dari segi proses pembelajaran faktor lain yang diasumsikan dapat mempengaruhi kemampuan berpikir divergen dan kreativitas peserta didik antara lain adalah faktor luar seperti 8

9 gender, IQ, motivasi belajar, jenjang kelas, bimbingan belajar, pekerjaan orang tua, dan kefavoritan sekolah. Agar dapat mengetahui dan menyelidiki apakah faktor-faktor tersebut berkaitan dan berhubungan ataupun mempengaruhi terhadap kemampuan berpikir divergen peserta didik maka dilakukan suatu penelitian payung oleh Bambang Subali dkk taun Anak payung penelitian tersebut antara lain meneliti keterkaitan antara variabel IQ, motivasi belajar, jenjang kelas, bimbingan belajar, dengan kemampuan berpikir divergen. Penelitian ini fokus pada kefavoritan sekolah sebagai variabel bebas dan profesi orang tua sebagai variabel penganggu. Keterkaitan antara kemampuan berpikir divergen dengan kefavoritan sekolah perlu diselidiki karena tingkat kefavoritan sekolah salah satu indikatornya berkaitan dengan prestasi siswa di sekolah tersebut. Hal tersebut sesuai dengan pernyataan Ratna (2005:2) bahwa indikator kefavoritan sekolah dari masyarakat antara lain (1) minat masuk sekolah tersebut tinggi oleh masyarakat (2) prestasi yang didapatkan sekolah banyak (3) memiliki sarana prasarana yang memadai (4) lulusan baik dan nilai lulusan tinggi (5) banyaknya peserta didik yang diterima di sekolah atau perguruan tinggi favorit. Kefavoritan sekolah dalam hal ini mengacu pada sekolah unggul dan sekolah efektif. Menurut Aischa (2010: 97) lulusan sekolah unggulan lebih baik dari sekolah non unggulan. Berdasarkan pernyataan tersebut asumsi awal dari penelitian ini adalah kefavoritan sekolah berpengaruh terhadap kemampuan berpikir divergen siswa karena sekolah favorit cenderung siswanya berprestasi. 9

10 Hasil penelitian Carolina (2015:160) menunjukkan jika kefavoritan sekolah berkaitan dengan mutu sekolah maka. Kategori kefavoritan sekolah tidak lepas kaitannya dengan peran dan pandangan masyarakat ataupun orang tua terhadap sekolah tersebut. Adanya anggapan tingkat kefavoritan sekolah mempengaruhi pertimbangan orang tua dalam memilih sekolah. Selain itu, peran dan tugas orang tua dalam mendidik anaknya sangat penting, baik dari segi motivasi belajar yang berkaitan langsung dengan membimbing anaknya maupun dari segi pembiayaan sekolah yang berkaitan dengan pekerjaan orang tua. Hasil penelitian Azwar (2014:58) menunjukkan bahwa anak dengan orang tua berprofesi non guru lebih tinggi kepeduliannya terhadap pendidikan anak dibandingkan anak yang orang tuanya berprofesi sebagai guru. Pemilihan Kota Yogyakarta sebagai sampel penelitian antara lain karena Kota Yogyakarta merupakan kota pelajar yang terdiri dari banyak sekolah yang memiliki banyak prestasi, diantaranya seperti yang dikemukanan Dinas Pendidikan Daerah Istimewa Yogyakarta pada tahun 2013 dan 2014 bahwa rata-rata UAS di sekolah dasar di kota Yogyakarta menempati peringkat pertama kemudian disusul Kebupaten Sleman dan Kulonprogo. Hal ini yang menjadi menarik untuk diteliti apakah prestasi siswa di Kota Yogyakarta tinggi dan kaitannya dengan kemampuan berpikir divergen siswa. Sejauh ini belum ada informasi mengenai penelitian kemampuan berpikir divergen siswa sekolah dasar di Kota Yogyakarta kaitannya dengan tingkat kefavoritan sekolah, oleh karena itu penelitian tentang kemampuan berpikir divergen siswa pada tingkat sekolah dasar di Kota Yogyakarta ditinjau 10

11 berdasarkan kefavoritan sekolah perlu dilakukan serta kaitannya dengan pekerjaan orang tua. B. Identifikasi Masalah Meninjau dari latar belakang yang telah dipaparkan, terdapat beberapa masalah yang dapat diidentifikasikan antara lain adalah: 1. Kefavoritan sekolah berkaitan dengan kualitas sekolah yang dapat dilihat berdasarkan prestasi yang sudah dicapai oleh siswa.. Biasanya erat dikaitkan dengan prestasi akademik yang menyangkut nilai yang diperoleh ataupun dicapai oleh siswa. Ujian Nasional (UN) merupakan slah satu kegiatan pengukuran kompetensi tertentu yang dicapai peserta didik. Nilai UN penting karena merupakan penentu lulusan peserta didik dari suatu tingkat pendidikan. Hal ini sekolah berperan dalam pembelajaran terutama dalam mengembangkan berpikir divergen. Apakah kefavoritan sekolah yang dilihat dari prestasi berdasarkan nilai Ujian Nasional (UN) mempengaruhi kemampuan berpikir divergen siswa? 2. Kefavoritan sekolah berkaitan dengan pandangan masyarakat. Kualitas sekolah dapat dilihat berdasarkan segi fasilitas dan sarana prasarana yang diberikan sekolah untuk menunjang proses pembelajaran. Proses pembelajaran yang optimal dengan didukung fasilitas dan sarana prasarana yang mumpuni akan mendukung perkembangan kemampuan berpikir divergen siswa. Adakah perbedaan kemampuan berpikir divergen siswa kaitannya dengan 11

12 kefavoritan sekolah yang dilihat berdasarkan fasilitas dan sarana prasarana yang ada di sekolah? 3. Kefavoritan sekolah kaitannya dengan motivasi belajar merupakan hal dan tugas penting orang tua dalam mendidik dan membimbing anaknya belajar di rumah. Kepedulian terhadap pendidikan anak dan motivasi belajar dapat meningkatkan prestasi belajar anak sehingga pengetahuan dan kemampuan berpikirpun bertambah. Apakah kemampuan berpikir divergen berkaitan dengan motivasi belajar dari orang tua? 4. Kefavoritan sekolah kaitannya dengan pekerjaan orang tua. Pekerjaan orang tua dapat berkaitan dengan biaya, latar belakang pendidikan, peran orang tua dalam membimbing anaknya belajar di rumah, lama membimbing dan penguasaan materi. Dalam hal ini peran orang tua sangatlah penting. Adakah perbedaan kemampuan berpikir divergen siswa ditinjau dari pekerjaan orang tua? C. Batasan Masalah Berdasarkan identifikasi masalah diatas, pada penelitian ini akan berfokus pada kemampuan berpikir divergen keterampilan proses sains aspek biologi siswa kelas V sekolah dasar di Kota Yogyakarta ditinjau berdasarkan kefavoritan sekolah. Aspek pekerjaan orang tua sebagai variabel pengganggu yang dianalisisketerakitannya dan beberapa variabel lain yang kemungkinan terkait dalam penelitian ini tidak di kontrol secara ketat. 12

13 D. Rumusan Masalah Berdasarkan identifikasi dan batasan masalah yang telah dipaparkan, masalah utama yang akan dibahas dalam penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Bagaimana tingkat kemampuan berpikir divergen keterampilan proses sains aspek biologi siswa kelas V sekolah dasar di Kota Yogyakarta? 2. Apakah kemampuan berpikir divergen keterampilan proses sains aspek biologi siswa kelas V sekolah dasar di kota Yogyakarta berkaitan dengan tingkat kefavoritan sekolah? 3. Apakah kemampuan berpikir divergen keterampilan proses sains aspek biologi siswa kelas V sekolah dasar di kota Yogyakarta ditinjau berdasarkan kefavoritan sekolah berkaitan dengan profesi orang tua? E. Tujuan Penelitian Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui 1. Kemampuan berpikir divergen keterampilan proses sains aspek Biologi siswa sekolah dasar kelas V di kota Yogyakarta 2. Keterkaitan antara kemampuan berpikir divergenketerampilan proses sains aspek biologi anak sekolah dasar kelas V di Kota Yogyakarta ditinjau berdasarkan kefavoritan sekolah 3. Keterkaitan antara kefavoritan sekolah terhadap kemampuan berpikir divergen keterampilan proses sains aspek biologi siswa 13

14 kelas V SD di Kota Yogyakarta ditinjau berdasarkan profesi orang tua. F. Manfaat Penelitian 1. Bagi Departemen Pendidikan Nasional (Depiknas) a. Sebagai informasi dan pengetahuan serta gambaran keadaan empiris kemampuan berpikir divergen keterampilan proses sains dalam mata pelajaran IPA SD khusunya di Kota Yogyakarta b. Dapat menjadi pertimbangan dalam menyusun kebijakan terkait pembelajaran dengan mengembangkan kemampuan berpikir divergen siswa sekolah dasar khususnya mata pelajaran IPA/Sains di Kota Yogyakarta. 2. Bagi guru (IPA/Sains maupun Tematik) a. Penelitian ini diharapkan bisa menambah pengetahuan agar dapat memotivasi guru untuk mengembangkan pembelajaran dengan mengutamakan proses sains melalui berbegai persoalan IPA/Sains. b. Memberikan informasi serta pertimbangan terhadap pembelajaran sains/ipa pada siswa sekolah dasar yang hendaknya mengembangkan pola berpikir divergen dengan banyak memberikan pertanyaan terbuka dan menekankan sains sebagai proses dilandasi sikap ilmiah 3. Bagi peneliti 14

15 a. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah pengetahuan dan pengalaman dalam bidang kependidikan. b. Mengetahui gambaran tingkat berpikir divergenketerampilan proses sains aspek biologi siswa sekolah dasar kelas v di kota Yogyakarta. G. Definisi Operasional 1. Kemampuan Berpikir Divergen Pola berpikir divergen adalah suatu penguasaan pola berpikir yang menghasilkan bermacam-macam kemungkinan jawaban/gagasan dalam memecahkan suatu masalah/persoalan (Utami,1985:51) 2. Keterampilan Proses Sains Keterampilan proses sains aspek biologi dalam mata pelajaran IPA SD yang dimaksud dalam penelitian ini adalah sejumlah langkah ilmiah terstruktur terkait dengan permasalahan ilmiah. Digolongkan menjadi keterampilan dasar (basic skill) dan keterampilan mengolah/memroses (proses skills). Keterampilan dasar (basic skills) yang meliputi: (a) keterampilan melakukan pengamatan, (b) keterampilan merekam sata/informasi, (c) keterampilan mengikuti instruksi, (d) keterampilan mengklasifikasi, (e) keterampilan melakukan pengukuran, (f) keterampilan melakukan manipulasi gerakan, dan (g) keterampilan mengimplementasikan prosedur/teknik/penggunaan peralatan dan keterampilan mengolah/memproses (prosess skills) yang meliputi : (a) keterampilan menginferensi, (b) keterampilan membuat prediksi, dan (c) keterampilan menyeleksi prosedur (Bambang, 2013:11-12). Keterampilan 15

16 proses sains yang dimaksud berupa ide/gagasan dan pemikiran kognitif yang mendasari kerja ilmiah siswa. 3. Kefavoritan Sekolah Menurut Ratna (2005:2) indikator kefavoritan sekolah dari masyarakat antara lain (1) minat masuk sekolah tersebut tinggi oleh masyarakat (2) prestasi yang didapatkan sekolah banyak (3) memiliki sarana prasarana yang memadai (4) lulusan baik dan nilai lulusan tinggi (5) banyaknya peserta didik yang diterima di sekolah atau perguruan tinggi favorit. Penelitian ini meneliti hubungan keterkaitan antara Kemampuan Berpikir Divergen Keterampilan Proses Sains dengan kefavoritan sekolah yang dilihat dari nilai Ujian Nasional lulusan sekolah tersebut. 4. Profesi Orang Tua Profesi orang tua dalam penelitian ini dibedakan menjadi 2, yakni orang tua yang berprofesi sebagai guru/dosen dan yang berprofesi selain guru/dosen. Perihal ini akan dilihat keterkaitan antara KBDKPS dengan profesi orang tua. Variabel ini sebagai variabel penganggu yang dikaji keterkaitannya dengan kefavoritan sekolah. 16

data berupa data rata-rata nilai Ujian Nasional sebagai data kefavoritan sekolah dilakukan pada bulan Oktober-November 2015.

data berupa data rata-rata nilai Ujian Nasional sebagai data kefavoritan sekolah dilakukan pada bulan Oktober-November 2015. BAB III METODE PENELITIAN A.Jenis Penelitian Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan metode survei. Penelitian ini terintegrasi dalam penelitian Bambang Subali dkk tahun 2015
