PENDAHULUAN Latar Belakang

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "PENDAHULUAN Latar Belakang"

Transkripsi

1 PENDAHULUAN Latar Belakang Memperoleh pangan yang cukup merupakan suatu hal yang sangat penting bagi manusia agar berada dalam kondisi sehat, produktif dan sejahtera. Oleh karena itu hak untuk memperoleh pangan merupakan hak azasi setiap manusia, sehingga ketersediaan pangan bagi suatu wilayah mempunyai arti yang sangat strategis. Menurut Pasal 1 Undang-undang Nomor 7 Tahun 1996 tentang Pangan, Ketahanan Pangan adalah: Kondisi terpenuhinya pangan bagi rumah tangga yang tercermin dari tersedianya pangan yang cukup, baik jumlah maupun mutunya, aman, merata dan terjangkau. Pembangunan ketahanan pangan diharapkan mampu menyediakan pangan bagi seluruh penduduk, terutama berasal dari produksi dalam negeri, dalam jumlah dan keragaman yang cukup, aman dan terjangkau dari waktu ke waktu. Permasalahan dalam pengembangan ketahanan pangan antara lain: 1) jumlah penduduk yang cukup besar dengan laju pertumbuhan yang cukup besar, membawa konsekuensi adanya peningkatan permintaan pangan terusmenerus dengan jumlah besar, 2) meningkatnya kompetisi pemanfaatan sumberdaya lahan dan air, menyebabkan terganggunya kapasitas produksi pangan, 3) pola konsumsi pangan masyarakat masih belum beragam (didominasi sumber karbohidrat beras dan sumber protein nabati), 4) kebijakan pengembangan pangan yang selama ini masih terfokus pada beras sehingga mengurangi penggalian dan pemanfaatan potensi pangan yang lain, 5) masyarakat di beberapa daerah masih terdapat yang mengalami kerawananan pangan, baik karena musim paceklik ataupun karena bencana alam (Krisnamurti, 2003; Suryana 2004). Permasalahan ini, apabila tidak diantisipasi dan dikelola dengan baik akan mengakibatkan timbulnya ketidaktahanan pangan ditingkat rumah tangga. Secara teoritis, dikenal dua bentuk ketidaktahanan/ kerawanan pangan (food insecurity) tingkat rumah tangga: 1) kerawanan pangan kronis yaitu terjadi dan berlangsung secara terus menerus yang bisa disebabkan oleh rendahnya daya beli dan rendahnya kualitas sumberdaya dan sering terjadi di daerah-daerah terisolir

2 2 dan gersang, 2) kerawanan pangan tingkat akut (transitory), terjadi secara mendalam yang disebabkan oleh antara lain: bencana alam, kegagalan produksi dan kenaikan harga yang mengakibatkan masyarakat tidak mempunyai kemampuan untuk menjangkau pangan yang memadai (Amojo, dkk, 1995). Tahun 2007, data menunjukkan masih terdapat 5,71 juta jiwa atau 2,55% penduduk Indonesia rawan pangan dan 48% daerah yang tergolong rawan pangan (Kaman Nainggolan, 2008). Pemenuhan kebutuhan pangan bagi individu, keluarga dan masyarakat menjadi lebih penting lagi disaat situasi dan kondisi tidak normal, seperti saat terjadi bencana. Ketahanan pangan penduduk di Indonesia menghadapi tantangan yang besar mengingat Indonesia merupakan negara yang rawan bencana alam. Salah satu kabupaten yang rawan bencana adalah Kabupaten Lampung Barat. Indonesia terletak pada pertemuan tiga lempeng benua, yaitu Lempeng Eurasia, Lempeng Pasifik dan Lempeng Australia. Konsekuensi dari tumbukan antar lempeng tersebut, terbentuk palung samudera, lipatan, punggungan dan patahan di busur kepulauan, sebaran gunung api dan sebaran sumber gempa bumi. Beberapa pantai di Indonesia, dengan morfologi sedang dan curam, jika terjadi gempa bumi dengan sumber berada didasar laut/samudera dapat menimbulkan tsunami/gelombang pasang. Tanah pelapukan yang berada diatas batuan kedap air pada perbukitan/pegunungan dengan kemiringan sedang hingga terjal, jika musim hujan dengan kuantitas tinggi berpotensi terjadi bencana tanah longsor/gerakan tanah. Jika perbukitan tersebut tidak ada tanaman keras berakar kuat dan dalam, maka kawasan tersebut rawan bencana tanah longsor (Pudjiono, 2003). Wilayah Kabupaten Lampung Barat secara geografis terletak pada koordinat 4 derajat derajat Lintang Selatan dan 130 derajat derajat Bujur Timur, meliputi areal seluas kurang lebih ha, terdiri dari daerah berdataran rendah (0-600 dpl), daerah berbukit ( dpl) dan daerah pegunungan ( dpl). Keadaan disepanjang pantai pesisir barat umumnya datar dan berombak dengan kemiringan berkisar pada 3-5%, yang langsung berhadapan dengan Samudera Indonesia. Di bagian barat laut terdapat beberapa gunung dan bukit.

3 3 Secara geologi, Kabupaten Lampung Barat dilalui oleh Sesar/Patahan Semangko yang merupakan salah satu sesar utama di Pulau Sumatera. Patahan ini mengakibatkan seluruh wilayah kabupaten merupakan daerah yang rawan terhadap gempa bumi dan tanah longsor. Patahan aktif ini akan terus bergerak/mengalami pergeseran, sehingga akan menimbulkan kerusakan di dalam dan di atas permukaan tanah. Pada siklus waktu tertentu, pergeseran ini akan menimbulkan bencana gempa bumi dengan kekuatan yang cukup besar dan pada daerah pantai akan akan menyebabkan tsunami. Berdasarkan keadaan wilayah tersebut, Kabupaten Lampung Barat merupakan daerah yang sangat rawan terhadap bencana alam, terutama bencana gempa bumi, tanah longsor serta banjir dan tsunami (Pedoman Penanggulangan Bencana dan Penanganan Pengungsi Kabupaten Lampung Barat, 2004). Bencana alam gempa bumi di Liwa Lampung Barat (Tahun 1994), gempa bumi dan tsunami di Nangroe Aceh Darussalam (Tahun 2004), bahkan yang terbaru gempa bumi di Yogyakarta (Tahun 2007) telah membuka kesadaran bagi kita bersama bahwa manajemen bencana di negara kita masih sangat jauh dari yang kita harapkan. Pemahaman terhadap manajemen bencana dirasakan saat ini semakin luntur, karena dianggap bukan prioritas dan bencana hanya datang sewaktu-waktu saja. Dapat diasumsikan bahwa pemahaman dasar tentang manajemen bencana belum dikuasai dan dimengerti oleh banyak kalangan, baik birokrat maupun masyarakat. Penanganan bencana selama ini dapat dikatakan Bagaimana nanti saja. Padahal negara kita adalah negara yang memiliki ancaman bahaya bencana dengan klasifikasi sangat bervariasi. Suatu ketika bila terjadi bencana dan menelan korban jiwa dan harta, kita selalu terkejut dan mengatakan kita telah kecurian. Pada umumnya bencana yang terjadi di daerah selalu mengakibatkan penderitaan di kalangan masyarakat, korban jiwa manusia dan kerugian harta benda, disamping rusaknya lingkungan serta hasil-hasil pembangunan yang telah dengan susah payah diupayakan. Mengingat kejadian bencana selalu menimbulkan penderitaan yang salah satunya adalah kerawanan pangan, maka pemerintah harus melakukan upaya untuk meminimalisir bahkan mencegah

4 4 timbulnya kerawanan pangan saat terjadi bencana, dengan melakukan pengelolaan pangan yang terarah melalui penyediaan akses terhadap pangan. Konsep kecukupan pangan dapat ditunjukkan oleh tingkat konsumsi minimum pangan untuk memenuhi keperluan gizi. Kecukupan kalori tidak hanya untuk keperluan agar manusia dapat hidup, akan tetapi juga untuk bekerja dan hidup sehat. Inti dari konsep akses pangan adalah setiap individu dan rumah tangga dapat memperoleh pangan yang cukup. Oleh karena itu, ketahanan pangan bukanlah semata fenomena makro yaitu diperoleh dari konsumsi agregat, akan tetapi ketahanan pangan adalah terkait dengan rumah tangga dan individu manusia. (Sawit dan Ariani, 1997). Salah satu prioritas dalam Rencana Aksi Nasional Pengurangan Resiko Bencana (RAN PRB) adalah mengurangi faktor-faktor penyebab resiko bencana dengan kegiatan diantaranya pengembangan sosial ekonomi, yang salah satu sub kegiatannya adalah meningkatkan ketahanan pangan. Hal ini mengandung arti bahwa peningkatan ketahanan pangan merupakan salah satu upaya untuk mengurangi faktor-faktor penyebab resiko bencana. Pasal 8 huruf a dan c Undang-undang Nomor 24 Tahun 2007 tentang Penanggulangan Bencana, dinyatakan bahwa tanggungjawab pemerintah daerah dalam penyelenggaraan penanggulangan bencana meliputi: penjaminan pemenuhan hak masyarakat dan pengungsi yang terkena bencana secara adil dan sesuai dengan standar pelayanan minimum serta pengurangan risiko bencana dan pemaduan pengurangan risiko bencana dengan program pembangunan. Selain itu, dalam Undang-undang Nomor 7 Tahun 1996 tentang Pangan disebutkan bahwa: Pangan merupakan kebutuhan dasar manusia yang pemenuhannya menjadi hak azasi rakyat Indonesia. Rencana Aksi Nasional Pengurangan Risiko Bencana (RAN PRB) menegaskan bahwa, perlindungan masyarakat dari ancaman bencana oleh pemerintah merupakan wujud pemenuhan hak azasi rakyat dan bukan sematamata karena kewajiban pemerintah. Dilain pihak, Kebijakan Umum Ketahanan Pangan menyebutkan bahwa salah satu prioritas pembangunan ketahanan pangan adalah mengembangkan cadangan pangan.

5 5 Berdasarkan undang-undang dan rencana aksi nasional, pemerintah daerah diwajibkan untuk melakukan tindakan bantuan pangan dan peningkatan cadangan pangan pemerintah untuk mencegah timbulnya kerawanan pangan, sehingga ketahanan pangan masyarakat yang terkena bencana tetap terjamin. Mempertimbangkan uraian sebelumnya serta mengingat Kabupaten Lampung Barat yang secara geografis merupakan daerah rawan bencana, maka dipandang perlu untuk melakukan penelitian tentang pengelolaan pangan untuk penanggulangan bencana di Kabupaten Lampung Barat. Perumusan Masalah Permasalahan dan tantangan dalam pembangunan ketahanan pangan secara umum selain menyangkut pertambahan penduduk, semakin terbatasnya sumberdaya alam, masih terbatasnya sarana dan prasarana usaha di bidang pangan, semakin ketatnya persaingan pasar dengan produk impor, serta besarnya proporsi penduduk miskin, ternyata juga sangat terpengaruh oleh kejadian bencana alam yang akhir-akhir ini sering terjadi. Kabupaten Lampung Barat sebagai daerah yang sangat rawan terhadap terjadinya bencana alam harus dapat mengatasi permasalahan dan tantangan ini. Pada penelitian ini, kesiapsiagaan Pemerintah Kabupaten Lampung Barat akan dikaji untuk melakukan pengelolaan pangan sebagai langkah antisipatif menghindari kerawanana pangan saat terjadi bencana, dengan mendayagunakan kemampuan serta sumberdaya yang dimiliki. Berdasarkan hal tersebut di atas, maka pertanyaan penelitian ini adalah : 1. Bagaimanakah peta daerah rawan bencana di Kabupaten Lampung Barat? 2. Berapakah ketersediaan pangan aktual di Kabupaten Lampung Barat? 3. Berapakah kebutuhan pangan untuk tanggap darurat bencana bencana di Kabupaten Lampung Barat? 4. Berapakah cadangan pangan pemerintah yang diperlukan untuk pangan, guna penanggulangan bencana di Kabupaten Lampung Barat?

6 6 5. Berapakah anggaran yang harus disiapkan oleh Pemerintah Kabupaten Lampung Barat untuk memenuhi cadangan pangan guna penanggulangan bencana? 6. Bagaimanakah mekanisme distribusi pangan untuk penanggulangan bencana di Kabupaten Lampung Barat? Tujuan Penelitian Tujuan Umum Penelitian Penelitian ini secara umum bertujuan untuk melakukan pengelolaan pangan untuk penanggulangan bencana di Kabupaten Lampung Barat. Tujuan Khusus Penelitian Sedangkan secara khusus, penelitian ini bertujuan untuk : 1. Memetakan wilayah rawan bencana di Kabupaten Lampung Barat. 2. Menghitung ketersediaan pangan aktual di Kabupaten Lampung Barat. 3. Menghitung kebutuhan pangan untuk tanggap darurat bencana di Kabupaten Lampung Barat. 4. Menghitung cadangan pangan pemerintah untuk penanggulangan bencana di Kabupaten Lampung Barat. 5. Menghitung anggaran yang dibutuhkan pemerintah Kabupaten Lampung Barat untuk pangan guna penanggulangan bencana. 6. Merumuskan mekanisme distribusi pangan untuk penanggulangan bencana di Kabupaten Lampung Barat. Kegunaan Penelitian Adapun kegunaan dilakukannya penelitian ini adalah : 1. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menyediakan informasi bagi daerah yang rawan bencana, terutama Kabupaten Lampung Barat dalam merumuskan penyusunan perencanaan pengelolaan pangan untuk

7 7 penanggulangan bencana, sehingga kerawanan pangan ketika terjadi bencana dapat diminimalisir. Selain itu implikasi dari hasil penelitian ini dapat menjadi bahan penyusunan perencanaan berbagai bidang yang terkait dengan pangan dan penanggulangan bencana. 2. Menjadi masukan bagi kepentingan akademis, sebagai bahan informasi untuk menambah referensi tentang pengelolaan pangan untuk penanggulangan bencana.

BAB I PENDAHULUAN. Indonesia terletak di antara tiga lempeng aktif dunia, yaitu Lempeng

BAB I PENDAHULUAN. Indonesia terletak di antara tiga lempeng aktif dunia, yaitu Lempeng BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Indonesia terletak di antara tiga lempeng aktif dunia, yaitu Lempeng Eurasia, Indo-Australia dan Pasifik. Konsekuensi tumbukkan lempeng tersebut mengakibatkan negara
