BAB II TINJAUAN PUSTAKA. dan jasa yang bernilai dengan pihak lain (Kotler, 2005 : 10).

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB II TINJAUAN PUSTAKA. dan jasa yang bernilai dengan pihak lain (Kotler, 2005 : 10)."

Transkripsi

1 BAB II TINJAUAN PUSTAKA A. Landasan Teoritis 1. Pengertian Pemasaran Pemasaran adalah proses sosial yang dengan proses itu individu dan kelompok mendapatkan apa yang dibutuhkan dan diinginkan dengan menciptakan, menawarkan, dan secara bebas mempertukarkan produk dan jasa yang bernilai dengan pihak lain (Kotler, 2005 : 10). Pemasaran adalah fungsi organisasi dan serangkaian proses menciptakan, mengkomunikasikan dan menyampaikan nilai bagi para pelangan, serta mengelola relasi pelangan sedemikian rupa sehingga memberikan manfaat bagi para stakeholdernya (Tjiptono, dkk, 2008 : 5). Pemasaran adalah sesuatu yang meliputi seluruh sistem yang berhubungan dengan tujuan untuk merencanakan dan menentukan harga sampai dengan mempromosikan dan mendistribusikan barang dan jasa yang bisa memuaskan kebutuhan pembeli aktual maupun potensial (Stanton, 2007 : 1). Dari pendapat para ahli tersebut dapat dikatakan pemasaran adalah segala usaha yang diperlukan dalam menciptakan, mengkomunikasikan dan menyampaikan nilai bagi konsumen, serta mengelola relasi konsumen untuk memperlancar arus produk dan jasa secara efisien, meliputi perencanaan produk dan jasa, menentukan harga, 17

2 18 mempromosikan serta kegiatan distribusi yang ditujukan untuk memuaskan kebutuhan dan keinginan konsumen. 2. Pengertian Manajemen Pemasaran Kegiatan pemasaran ini haruslah dikoordinasikan dan dikelola dengan cara yang baik, maka dikenal manajemen pemasaran. Manajemen pemasaran adalah seni dan ilmu untuk memilih pasar sasaran serta mendapatkan, mempertahankan, dan menambah jumlah pelanggan melalui penciptaan, penyampaian dan pengkomunikasian nilai pelanggan yang unggul (Kotler, 2005 : 11). Manajemen pemasaran adalah perencanaan, pengorganisasian, dan pengendalian kegiatan perusahaan yang sangat erat berhubungan dengan situasi pasar untuk memenuhi kehendak konsumen, pemilik, penyalur, dan semua pihak yang berkepentingan atas kegiatan perusahaan tersebut (Mursid, 2006 : 30). Manajemen pemasaran adalah proses perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi konsepsi, penetapan harga, promosi dan distribusi ide, barang dan jasa untuk menciptakan pertukaran yang memuaskan tujuan individu dan oranisasi (Suyanto, 2007 : 8). Dari pendapat para ahli tersebut dapat dikatakan bahwa manajemen pemasaran adalah proses perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi konsepsi, penetapan harga, promosi dan distribusi ide, barang dan jasa untuk memilih pasar sasaran serta mendapatkan, mempertahankan, dan menambah jumlah pelanggan melalui penciptaan,

3 19 penyampaian dan pengkomunikasian nilai pelanggan yang unggul untuk menciptakan pertukaran yang mampu memuaskan tujuan individu dan organisasi yaitu konsumen, pemilik, penyalur, dan semua pihak yang berkepentingan atas kegiatan perusahaan tersebut. 3. Konsep Pemasaran Filosofi pemasaran mengalami evolusi dari orientasi internal (inward-looking) menuju orientasi eksternal (outward-looking). Orientasi internal tercermin dalam konsep produksi, konsep produk dan konsep penjualan, sedangkan orientasi eksternal direfleksikan dalam konsep pemasaran dan konsep pemasaran sosial. Kendati demikian, setiap konsep memiliki keunikan dan konteks aplikasinya masing-masing. Masing-masing konsep diuraikan sebagai berikut : a. Konsep produksi (production concept) berkeyakinan bahwa konsumen akan menyukai produk-produk yang tersedia di manamana dan harganya murah. Penganut konsep ini akan berkonsentrasi pada upaya menciptakan efisiensi produksi, biaya rendah, dan distribusi massal. Dengan demikian, fokus utama konsep ini adalah distribusi dan harga. Konsep ini masih banyak dijumpai di negaranegara berkembang, seperti Indonesia, apalagi dalam situasi krisis moneter seperti saat ini. b. Konsep produk (product concept) berpandangan bahwa konsumen akan menyukai produk-produk yang memberikan kualitas, kinerja atau fitur inovatif terbaik. Penganut konsep ini akan berkonsentrasi

4 20 pada upaya penciptaan produk superior dan penyempurnaan kualitasnya. Jadi, fokus utamanya adalah pada aspek produk. Konsep ini sering dijumpai dalam pemasaran produk elektronik, komputer, dan karya seni seperti film, lukisan, dan novel. c. Konsep penjualan (selling concept) berkeyakinan bahwa konsumen tidak akan tertarik untuk membeli produk dalam jumlah banyak, jika mereka tidak diyakinkan dan bahkan bila perlu dibujuk. Penganut konsep ini akan berkonsentrasi pada usaha-usaha promosi dan penjualan yang agresif. Konsep ini banyak dijumpai pada penjualan unsought goods (seperti asuransi, eksiklopedia, dan batu nisan) ; pemasaran nirlaba (seperti penggalangan dana, partai politik, dan universitas) ; dan situasi overcapacity (penawaran jauh melampaui permintaan). d. Konsep pemasaran (marketing concept) berpandangan bahwa kunci untuk mewujudkan tujuan organisasi terletak pada kemampuan organisasi dalam menciptakan, memberikan, dan mengomunikasikan nilai pelanggan (customer value) kepada pasar sasarannya secara lebih efektif dibandingkan pada pesaing. Nilai pelanggan adalah rasio antara apa yang diperoleh pelanggan dan apa yang ia berikan. Konsep pemasaran bertumpu pada empat pilar utama : pasar sasaran, kebutuhan pelanggan, pemasaran terintegrasi dan profitabilitas. 1) Pasar sasaran adalah pelanggan yang dipilih untuk dilayani dengan program pemasaran khusus bagi mereka.

5 21 2) Keberhasilan pemasaran sangat ditentukan oleh kemampuan organisasi dalam membedakan lima jenis kebutuhan : a) Stated needs, contohnya : konsumen membutuhkan sepeda motor yang tidak mahal. b) Real needs, contohnya : konsumen membutuhkan sepeda motor yang biaya pengoperasiannya (bukan harga) murah. c) Unstated needs, misalnya : konsumen mengharapkan layanan prima dari dealer. d) Deliqht needs, misalnya : konsumen berharap bahwa dealer memberikan pula bonus berupa. peta kota tempat pembelian sepeda motor tersebut. e) Secret needs, contohnya : konsumen ingin dipandang sebagai konsumen yang cerdas dalam memilih produk. Kemampuan membedakan kelima jenis kebutuhan tersebut berdampak pada tiga tipe pemasaran : a) Responsive marketing, yaitu mengidentifikasi dan memenuhi stated needs. b) Anticipative marketing, yakni berusaha memperkirakan apa yang dibutuhkan pelanggan dalam waktu dekat. c) Creative marketing, yaitu menemukan dan menghasilkan solusi yang tidak diduga pelanggan namun berpotensi ditanggapi secara antusias. Hal ini terbukti ampuh dalam pemasaran produk-produk hiqh-tech, seperti Pod, telepon

6 22 genggam, mesin faks, fotokopi, compact disc players, dan ATM (Anjungan Tunai Mandiri). 3) Konsep pemasaran menekankan pula integrasi antarfungsi pemasaran (seperti wiraniaga, periklanan, layanan pelanggan, manajemen produk, riset pemasaran) dan antardepartemen (misalnya, departemen riset dan pengembangan, departemen keuangan, departemen sumber daya manusia, dan departemen produksi/operasi). 4) Tujuan akhir konsep pemasaran adalah membantu organisasi mencapai tujuannya. Dalam kasus organisasi bisnis, tujuan utamanya adalah laba; sedangkan untuk organisasi nirlaba dan organisasi publik, tujuannya adalah mendapatkan dana yang memadai untuk melakukan aktivitas-aktivitas sosial dan pelayanan publik. e. Konsep pemasaran sosial (societal marketing concept) berkeyakinan bahwa tugas organisasi adalah menentukan kebutuhan, keinginan, dan minat pasar sasaran dan memberikan kepuasan yang diharapkan secara lebih efektif dan lebih efisien dibandingkan para pesaing sedemikian rupa sehingga dapat mempertahankan atau meningkatkan kesejahteraan konsumen dan masyarakat. Konsep ini menekankan pentingnya aspek sosial dan etika dalam praktik pemasaran. Oleh sebab itu, diperiukan keseimbangan antara laba perusahaan, kepuasan pelanggan, dan kepentingan publik.

7 23 Implementasi yang dilakukan yaitu aktivitas perusahaan yang menjalin hubungan atau kemitraan antara produk, citra, atau layanannya dengan aspek kepedulian sosial atau keprihatinan masyarakat tertentu, demi kepentingan bersama (Tjiptono, dkk, 2008 : 21-24). 4. Strategi Pemasaran Strategi pemasaran merupakan rencana yang menjabarkan ekspektasi perusahaan akan dampak dari berbagai aktivitas atau program pemasaran terhadap permintaan produk atau lini produknya di pasar sasaran tertentu. Perusahaan dapat menggunakan dua atau lebih program pemasaran secara bersamaan, sebab setiap jenis program (seperti periklanan, promosi penjualan, personal selling, layanan pelanggan, atau pengembangan produk) memiliki pengaruh yang berbeda-beda terhadap permintaan. Oleh sebab itu. dibutuhkan mekanisme yang dapat mengoordinasikan program-program pemasaran agar program-program itu sejalan dan terintegrasi dengan sinergi. Mekanisme ini disebut strategi pemasaran (Tjiptono, dkk, 2008 : 283). Umumnya peluang pemasaran terbaik diperoleh dari upaya memperluas permintaan primer, sedangkan peluang pertumbuhan terbaik berasal dari upaya memperluas permintaan selektif. Menurut Tjiptono dkk (2008 : 284) unsur-unsur pokok dalam strategi pemasaran adalah sebagai berikut :

8 24 a. Pemilihan Pasar Sasaran : 1) Semua pembeli di pasar relevan. 2) Pembeli di beberapa segmen. 3) Pembeli di satu segmen pasar. b. Tipe Permintaan yang Distimulasi : 1) Strategi Permintaan Primer Strategi permintaan primer dirancang untuk menaikkan tingkat permintaan terhadap bentuk produk atau kelas produk. Perusahaan yang memilih pangsa pasar besar dalam pasar yang telah mapan (seperti Indofood dalam pasar mi instan dan Microsoft dalam pasar perangkat lunak komputer) juga sering memfokuskan sebagian aktivitas pemasarannya untuk perluasan permintaan primer. 2) Strategi Permintaan Selektif Strategi permintaan selektif dapat berupa tiga alternatif utama, yaitu memperluas pasar yang dilayani, merebut pelanggan dari pesaing, dan mempertahankan atau meningkatkan permintaan dari basis pelanggan saat ini. 5. Bauran Pemasaran (Marketing Mix) Bauran pemasaran atau marketing mix merupakan serangkaian variabel pemasaran sebagai alat pemasaran yang dikendalikan oleh perusahaan untuk melayani target pasar (Nirwana, 2006 : 50).

9 25 Marketing mix yang terdiri dari variabel product, price, place dan promotion merupakan bauran pemasaran yang dipergunakan untuk kegiatan pemasaran berkaitan dengan produk yang bersifat barang. Sedangkan bauran pemasaran jasa terdiri atas unsur 4 P ditambah dengan variabel process, people serta physical evidence. Maka variabel bauran pemasaran jasa sering disingkat dengan 7 P (Nirwana, 2006 : 52). Dari uraian tersebut tersebut maka bauran pemasaran adalah adalah kombinasi antara tujuh macam variabel pemasaran (7P) terdiri dari produk (product), harga (price), promosi (promotion), distribusi (place), proses pelaksanaan jasa (process), petugas penyedia jasa (people) dan fasilitas pendukung secara fisik (physical evidence) yang merupakan alat bagi pengusaha untuk mempengaruhi konsumen terhadap permintaan akan produknya sehingga terjadi transaksi pembelian. Variabel bauran pemasaran yang dapat dikendalikan oleh perusahaan untuk mempengaruhi reaksi para pembeli atau konsumen, terdiri dari : a. Produk (Product) 1) Pengertian Produk Produk adalah segala sesuatu yang bisa ditawarkan ke pasar dan dapat memenuhi kebutuhan konsumen. Dalam manajemen produk, identifikasi dari produk adalah barang dan jasa yang ditawarkan kepada konsumen (Kopisusu Wordpress : 2006).

10 26 Produk merupakan kombinasi barang dan jasa yang ditawarkan oleh seseorang atau lembaga untuk memenuhi kebutuhan pasar (Angipora, 2004 : 26). Produk adalah segala sesuatu yang diterima oleh konsumen atau pembeli/pemakai industrial saat melakukan pembelian atau menggunakannya (Simamora, 2004 : 440). Produk adalah segala sesuatu yang dapat ditawarkan produsen untuk diperhatikan, diminta, dicari, dibeli, digunakan atau dikonsumsi pasar sebagai pemenuhan kebutuhan atau keinginan pasar. Produk meliputi barang fisik, jasa, orang atau pribadi, tempat organisasi dan ide (Tjiptono, 2004 : 95). Dari pendapat para ahli tersebut, maka produk dapat diartikan seperangkat atribut baik yang berwujud maupun tidak berwujud yang diterima oleh konsumen atau pembeli/pemakai industrial pada saat melakukan pembelian atau menggunakan sebagai kombinasi barang dan jasa dengan tujuan untuk memuaskan kebutuhan dan keinginan konsumen. 2) Siklus Kehidupan Produk Salah satu faktor yang sangat penting dan perlu diperhatikan bagi keberhasilan strategi pemasaran yang dijalankan oleh perusahaan untuk mempertahankan permintaan pasar terhadap prroduk yang ditawarkan dengan mengetahui tahapan siklus kehidupan produk (produck life cycle).

11 27 Siklus kehidupan produk merupakan salah satu aspek yang harus mendapat perhatian secara seksama dari pimpinan perusahaan, pertama, karena siklus kehidupan produk merupakan salah satu konsep yang paling terkenal dalam pemasaran, kedua, karena masalah siklus kehidupan produk berkaitan erat dengan salah satu usaha perusahaan dalam memilih dan menetapkan strategi pemasaran yang akan dilakukan oleh perusahaan pada saat ini maupun masa yang datang (Angipora, 2004 : 230). Menurut Kotler (2005 : 362) siklus kehidupan produk dibagi menjadi empat tahapan yaitu : a) Perkenalan (introduction) Periode pertumbuhan penjualan yang lambat saat produk itu diperkenalkan ke pasar. Pada tahap itu tidak ada laba karena besarnya biaya-biaya untuk memperkenalkan produk. b) Pertumbuhan (growth) Periode penerimaan pasar yang cepat dan peningkatan laba yang besar. c) Kedewasaan/kematangan (maturity) Periode penurunan pertumbuhan penjualan karena produk itu telah diterima oleh sebagian besar calon pembeli. Laba stabil atau menurun karena persaingan yang meningkat.

12 28 d) Penurunan (decline) Periode saat penjualan menunjukkan arah yang menurun dan laba yang menipis. b. Harga (Price) 1) Pengertian Harga Harga adalah nilai daripada barang/jasa yang dinyatakan dengan atau dalam bentuk uang. Defenisi lain harga adalah jumlah uang yang dibayarkan konsumen untuk membeli suatu produk. Jika konsumen merasa terlalu tinggi dan apabila tidak diturunkan kemungkinan mereka akan menurunkan volume pembelian atau tidak melakukan pembelian sama sekali ataupun juga membeli ditempat lain (Stanton, 2007 : 7). Harga adalah nilai suatu barang atau jasa yang diukur dengan sejumlah uang dimana berdasarkan nilai tersebut seseorang atau perusahaan bersedia melepaskan barang atau jasa yang dimiliki kepada pihak lain (Assauri, 2007 : 224). Harga adalah jumlah uang yang dibutuhkan untuk memperoleh beberapa kombinasi sebuah produk dan pelayanan yang menyertainya (Angipora, 2004 : 268). Dari pendapat para ahli tersebut, dapat dikatakan harga adalah nilai suatu barang atau jasa yang diukur dengan jumlah uang kepada pengguna barang atau jasa untuk memenuhi suatu kebutuhan atau keinginan.

13 29 2) Pentingnya Penetapan Harga Angipora (2004 : 270) menyebutkanb pentingnya penetapan harga suatu barang atau jasa dilihat dari adanya pengaruh bagi perusahaan karena : a) Harga merupakan penentu bagi permintaan pasarnya. b) Harga dapat mempengaruhi posisi persaingan perusahaan dan mempengaruhi market sharenya. c) Harga akan memberikan hasil maksimal dengan menciptakan sejumlah pendapatan dan keuntungan bersih. d) Harga barang juga dapat mempengaruhi program pemasaran perusahaan. Stanton (2007 : 7) menyebutkan jika perusahaan menitikberatkan pada persaingan harga, maka akan menghadapi dua alternatif, yaitu : a) Mengadakan perubahan harga Perusahaan harus menentukan tindakan apa yang perlu diambil dalam menghadapi persaingan berbagai situasi dapat menyebabkan perubahan harga. Apabila market share perusahaan menurun karena kuatnya persaingan, perusahaan dapat mengadakan reaksi dengan penurunan harga. b) Mengadakan reaksi terhadap perubahan harga pesaing Reaksi ini akan terjadi apabila pesaing mengadakan perubahan pada harganya, maka pihak perusahaan mau

14 30 tidak mau mesti mengadakan penyesuaian harga terhadap perubahan harga yang terjadi. c. Promosi (Promotion) 1) Pengertian Promosi Promosi adalah kegiatan yang ditujukan untuk mempengaruhi konsumen agar mereka dapat menjadi kenal akan produk yang ditawarkan oleh perusahaan kepada mereka dan kemudian mereka menjadi senang lalu membeli produk tersebut (Gitosudarmo, 2004 : 120). Promosi adalah kegiatan perusahaan untuk mempengaruhi konsumen, untuk menciptakan permintaan atas produknya, kemudian dipelihara dan dikembangkan (Assauri, 2007: 264). Promosi adalah komunikasi perusahaan yang persuasif, mengajak, mendesak, membujuk dan meyakinkan konsumen. Ciri dari komunikasi yang persuasif adalah : ada komunikator yang terencana mengatur berita dan cara penyampaiannya untuk mendapatkan akibat tertentu dalam sikap dan tingkah laku si penerima (Mursid, 2006 : 95). Dari pendapat para ahli tersebut secara singkat dapat dikatakan bahwa promosi adalah komunikasi perusahaan yang persuasif untuk mempengaruhi konsumen dan meyakinkan

15 31 konsumen terhadap produk yang ditawarkan sehingga mereka menjadi senang lalu membeli produk. 2) Bauran Promosi (Promotional Mix) Promotional mix adalah kombinasi empat alat utama terdiri dari periklanan, personal selling, publisitas dan sales promotion (Angipora, 2004 : 338). Promotional mix adalah kombinasi strategi paling baik dari variabel-variabel promosi yang semuanya direncanakan untuk mencapai tujuan program penjualan (Swastha, 2002 : 239). Bauran promosi adalah kombinasi strategi yang paling baik dari unsur-unsur promosi terdiri dari promosi penjualan, periklanan, penjualan personal, hubungan masyarakat dan pemberitaan (public relation) serta pemasaran langsung (direct marketing) (Kotler, 2005 : 18). Dari pendapat para ahli tersebut dapat dikatakan bauran promosi adalah kombinasi strategi paling baik dari variabelvariabel promosi terdiri dari promosi penjualan, periklanan, penjualan personal, hubungan masyarakat dan pemberitaan (public relation) serta pemasaran langsung (direct marketing) yang digunakan dalam komunikasi persuasif dan direncanakan untuk mencapai tujuan program penjualan yang optimal.

16 32 Lebih jelasnya masing-masing variabel bauran promosi akan diuraikan sebagai berikut : a) Periklanan (advertising) Periklanan adalah cara untuk mempromosikan barang, jasa atau gagasan yang dibiayai oleh sponsor yang dikenal, dalam rangka untuk menarik calon konsumen guna melakukan pembelian, sehingga dapat meningkatkan penjualan produk dari perusahaan yang bersangkutan (Assauri, 2007 : 272). Periklanan adalah segala bentuk presentasi dan promosi gagasan, barang atau jasa yang dibayar oleh sponsor yang teridentifikasi (Tjiptono, dkk, 2008 : 519). Periklanan merupakan penggunaan media bayaran untuk mengomunikasikan informasi persuasif tentang produk, jasa ataupun organisasi dan merupakan alat promosi yang kuat (Suyanto, 2007 : 143). Dari pendapat para ahli tersebut, dapat dikatakan bahwa periklanan adalah kegiatan penawaran barang, jasa atau gagasan dengan pembayaran oleh suatu sponsor melalui suatu media dalam usaha menarik calon konsumen guna melakukan pembelian, sehingga dapat meningkatkan penjualan produk.

17 33 b) Promosi penjualan (promotional selling) Promosi penjualan adalah alat promosi yang dilakukan dengan peragaan, pertunjukan dan pameran, demontrasi dan berbagai macam usaha penjualan yang tidak bersifat rutin (Mursid, 2006 : 99). Promosi penjualan adalah kegiatan perusahaan untuk menjajakan produk yang dipasarkannya sedemikian rupa sehingga konsumen akan mudah untuk melihatnya seperti dengan cara penempatan dan pengaturan tertentu maka produk tersebut akan menarik perhatian konsumen (Gitosudarmo, 2004 : 238). Promosi penjualan adalah kegiatan promosi yang dapat mendorong pembelian oleh konsumen, dan meningkatkan efektivitas penyalur dengan mengadakan pameran, display, eksibisi, peragaan atau demontrasi dan berbagai kegiatan penjualan yang lain, dilakukan sewaktuwaktu, dan tidak bersifat rutin (Assauri, 2007 : 282). Dari pendapat para ahli tersebut dapat dikatakan promosi penjualan adalah kegiatan promosi yang dirancang sedemikian rupa untuk menggiatkan pemasaran secara kuat dan cepat serta untuk menghubungkan antara advertising, personal selling, dan publisitas yang mengkoordinir bidang-

18 34 bidang tersebut dengan menggunakan alat-alat seperti peragaan, pameran, demontrasi, dan sebagainya. c) Penjualan personal (personal selling) Penjualan personal (personal selling) merupakan penyajian secara lisan oleh perusahaan kepada satu atau beberapa calon pembeli dengan tujuan agar barang atau jasa yang ditawarkan dapat terjual (Assauri, 2007 : 278). Personal selling atau penjualan pribadi adalah merupakan komunikasi persuasif seseorang secara individual kepada seseorang atau lebih calon pembeli dengan maksud menimbulkan permintaan (penjualan) (Mursid, 2006 : 98). Penjualan personal (personal selling) merupakan kegiatan perusahaan untuk melakukan kontak langsung dengan para calon konsumennya (Gitosudarmo, 2004 : 240). Dari pendapat para ahli tersebut dapat dikatakan penjualan personal adalah merupakan komunikasi persuasif dalam bentuk penyajian secara lisan oleh perusahaan kepada satu atau beberapa calon pembeli dengan maksud menimbulkan permintaan sehingga barang atau jasa yang ditawarkan dapat terjual.

19 35 d) Hubungan masyarakat dan pemberitaan Konsep pemasaran masyarakat menegaskan bahwa tugas organisasi adalah menentukan kebutuhan, keinginan, dan kepentingan pasar sasaran serta memberikan kepuasan yang diinginkan secara lebih efektif dan efisien dibandingkan pesaing dengan cara yang tetap mempertahankan atau meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan konsumen (Kotler, 2005 : 30). Konsep pemasaran masyarakat ini diterapkan melalui kegiatan hubungan masyarakat dan pemberitaan. Hubungan masyarakat dan pemberitaan adalah segala aktivitas yang berhubungan dengan masyarakat yang bertujuan untuk mempengaruhinya dengan tujuan agar perusahaan disukai atau dihormati oleh konstituennya. Aktivitas hubungan masyarakat memerlukan keahlian komunikasi agar menghasilkan respon yang diinginkan (Setiadi, 2003 : 262). Hubungan masyarakat dan pemberitaan didefenisikan sebagai fungsi manajemen yang memberikan penilaian tentang sikap masyarakat, identitas kebijaksanaan dan prosedur dari individu-individu atau organisasi dengan keinginan masyarakat dan melakukan program tindakan untuk mendapatkan pengertian serta pengakuan masyarakat.

20 36 Salah satu kegiatan dari bagian humas adalah mendorong publisitas. Jadi, humas bertanggung jawab untuk menentukan dan mempertahankan komunikasi dua arah secara terbuka dengan seluruh masyarakat serta menciptakan opini masyarakat yang baik tentang organisasi, individu maupun produk (Setiawan, 2007 : 9). Dari pendapat para ahli tersebut dapat dikatakan hubungan masyarakat dan pemberitaan adalah fungsi manajemen yang berkaitan dengan segala aktivitas yang berhubungan dengan masyarakat dilakukan melalui keahlian komunikasi agar menghasilkan respon yang diinginkan dengan tujuan untuk mendapatkan pengertian serta pengakuan masyarakat sehingga menciptakan opini masyarakat yang baik tentang organisasi, individu maupun produk. e) Pemasaran langsung Pemasaran langsung (direct selling) adalah metode pemasaran barang dan/atau jasa tertentu yang dilakukan secara langsung kepada konsumen di luar lokasi melalui surat langsung, telemarketing dan internet (Kotler, 2005 : 18). Pemasaran jarak jauh (telemarketing) adalah suatu metode pemasaran langsung di mana penjual menggunakan

21 37 telepon untuk memohon kepada calon pelanggan untuk membeli jasa atau produk ( Direct Marketing). Melalui internet, perusahaan dapat mengoperasikan saluran infomasi dan penjualan baru yang ampuh dengan jangkauan geografis yang meningkat pesat untuk menginformasikan dan mempromosikan bisnis dan produk mereka. Perusahaan dapat bertransaksi dua arah dengan para pelanggan dan calon pelanggan, dan bertransaksi secara lebih efisien (Kotler, 2005 : 3). Dari beberapa pendapat ahli tersebut dapat dikatakan pemasaran langsung adalah metode pemasaran barang dan/atau jasa yang dilakukan secara langsung untuk memohon kepada calon pelanggan atau pelanggan untuk membeli jasa atau produk di luar lokasi melalui surat langsung, telemarketing dan internet, dimana transaksi dapat dilakukan dua arah. d. Distribusi (Place) 1) Pengertian Saluran Distribusi Saluran distribusi ialah kelompok individu atau perusahaan yang mengarahkan aliran produk dari produsen ke konsumen (Nurbiyati dan Machfoedz, 2005 : 147).

22 38 Saluran distribusi terdiri dari seperangkat lembaga yang melakukan semua kegiatan (fungsi) yang digunakan untuk menyalurkan produk dan status kepemilikannya dari produsen ke konsumen (Kotler, 2007 : 122). Saluran distribusi merupakan sekelompok lembaga yang ada di antara berbagai lembaga yang mengadakan kerja sama untuk mencapai suatu tujuan, dimana tujuan dari saluran distribusi adalah untuk mencapai pasar-pasar tertentu (Angipora, 2004 : 296). Dari pendapat para ahli tersebut, dapat dikatakan saluran distribusi adalah saluran yang terdiri dari lembagalembaga yang digunakan untuk menyalurkan atau menyampaikan barang dan jasa dari produsen ke konsumen pada pasar-pasar tertentu. 2) Bentuk-bentuk Saluran Distribusi Proses penyaluran produk sampai ke tangan konsumen akhir dapat menggunakan saluran yang panjang ataupun pendek sesuai dengan kebijakan saluran distribusi yang dilaksanakan perusahaan. Angipora (2004 : ) menyebutkan mata rantai distribusi menurut bentuknya dibagi atas dua, yaitu : a) Saluran distribusi langsung (direct channel of distribution), adalah bentuk penyaluran barang-barang/jasa-jasa dari produsen ke konsumen dengan tidak melalui perantara.

23 39 Bentuk saluran distribusi langsung dapat dibagi dalam 4 macam, yaitu : (1) Selling at the point production, adalah bentuk penjualan langsung dilakukan di tempat produksi. (2) Selling at the producer s retail store, adalah penjualan yang dilakukan di tempat pengecer. Produsen tidak melakukan penjualan langsung kepada konsumen tetapi dilimpahkan kepada pihak pengecer. (3) Selling door to door, adalah penjualan yang dilakukan oleh produsen langsung ke konsumen dengan mengerahkan salesmen ke rumah-rumah atau ke kantorkantor konsumen. (4) Selling through mail, adalah penjualan yang dilakukan perusahaan dengan menggunakan jasa pos. b) Saluran distribusi tidak langsung (indirect channel of distribution), adalah bentuk saluran distribusi yang menggunakanjasa perantara dan agen untuk menyalurkan barang/jasa kepada para konsumen. Perantara adalah mereka yang membeli dan menjual barang-barang dan memilikinya. Mereka bergerak di bidang perdagangan besar dan pengecer. Agen adalah orang atau perusahaan yang membeli atau menjual barang untuk perdagangan besar. Agen bertindak mewakili penjual

24 40 maupun pembeli dalam suatu transaksi. Penghasilannya berdasarkan persentase dari barang yang dijual/dibeli. Distributor adalah lembaga yang menyediakan jasa-jasa atau fungsi khusus berhubungan dengan penjualan atau distribusi, tetapi mereka tidak mempunyai hak memiliki barang. e. Proses (Process) Process merupakan variabel yang penting dalam perusahaan jasa yang erat berkaitan dengan aktivitas atau kinerja. Aktivitas proses dapat melibatkan unsur prosedur, tugas, rencana kerja, mekanisme dan juga aktivitas (Nirwana, 2006 : 54). f. Petugas Penyedia Jasa (People) Keberadaan jasa tidak dapat dilepaskan dari peran serta people atau petugas penyedia jasa. Untuk mewujudkan keinginan pelanggan jasa, petugas penyedia jasa diharapkan mampu menerjemahkan keinginan pelanggan dalam bentuk pelayanan atau jasa (Nirwana, 2006 : 55). g. Fasilitas Pendukung Secara Fisik (Physical Evidence) Perwujudan jasa dapat dilihat dalam keterkaitan antara janji yang telah disampaikan oleh pemberi atau penyedia jasa dengan pelanggan. Jasa yang disampaikan kepada pelanggan tidak dapat dipisahkan dengan fasilias pendukung secara fisik (physical evidence). Adanya fasilitas pendukung maka jasa akan dapat lebih dipahami oleh pelanggan (Nirwana, 2006 : 55).

25 41 6. Nilai Penjualan a. Pengertian Nilai Penjualan Kegiatan penjualan terdiri dari serangkaian kegiatan yang meliputi penciptaan permintaan (demand), menemukan si pembeli, negosiasi harga, dan syarat-syarat pembayaran sehingga pada akhirnya dapat terlaksana transfer hak atau transaski (Assauri, 2007 : 23). Penjualan adalah ilmu dari seni mempengaruhi pribadi yang dilakukan oleh penjual untuk mengajak orang lain agar bersedia membeli barang atau jasa yang ditawarkan (Swastha, 2002 : 2). Jadi sebenarnya istilah penjualan itu hanya meliputi kegiatan pemindahan barang dan jasa yang didahului dengan tawarmenawar, berunding membentuk harga dan menyerahkan hal milik agar dicapai manfaat baik penjualan maupun yang berkelanjutan dan yang menguntungkan kedua belah pihak. Dalam dunia usaha suatu perusahaan selau memperhatikan nilai penjualan yang dicapai dari satu periode keperiode berikutnya. Nilai penjualan dapat ditentukan sebagai jumlah produk barang dan jasa yang dihasilkan suatu perusahaan guna memenuhi kebutuhan konsumen dan dapat disampaikan kepada konsumen melalui proses pertukaran atau jual beli. Nilai penjualan yang menguntungkan adalah tujuan konsep pemasaran, sehingga memperoleh laba melalui kepuasan konsumen (Mursid, 2006 : 15).

26 42 Analisa nilai penjualan adalah suatu studi yang mendalam tentang masalah penjualan bersih dari laporan rugi laba dari suatu perusahaan (Swastha dan Irawan, 2002 : 14). Berdasarkan beberapa pengertian tersebut, dapat dinyatakan bahwa nilai penjualan adalah sebagai total dari hasil penjualan yang dicapai oleh perusahaan atau badan usaha dari suatu kegiatan pemasaran dalam periode tertentu. Nilai penjualan merupakan hasil dari fungsi reaksi penjualan atas hubungannya dengan harga dan biaya dimana kegunaan nilai penjualan adalah sebagai pernyataan dalam perhitungan keuntungan. b. Manajemen Penjualan (Sales Management) Keseluruhan usaha aktivitas pemasaran akan mencapai puncak pada aktivitas atau fungsi penjualan, dan sukses tidaknya fungsi pemasaran seringkali ditentukan oleh kemampuan personil penjualan. Kegiatan personil penjualan yang cenderung bekerjasama dengan bagian pembelian suatu perusahaan, harus mempunyai kemampuan profesional dan pengetahuan teknis berkaitan dengan produk yang akan ditawarkan. Manajemen penjualan berhubungan dengan anggaran penjualan. Oleh karena itu manajemen penjualan harus melakukan koordinasi dengan fungsi keuangan, yang dalam hal ini akan mendapat input anggaran penjualan dari fungsi keuangan. Input lainnya untuk fungsi penjualan adalah rencana promosi dari fungsi

27 43 promosi dan estimasi atau order penjualan dari sales forces. Output penting lainnya dari fungsi penjualan adalah proyeksi penjualan. Proyeksi penjualan ini akan menjadi dasar penentuan tujuan organisasi atau perusahaan. Proses pembuatan proyeksi penjualan bisa dilakukan baik secara intuitif maupun rasional matematis (Nasution dan Sudarso, 2006 : 12). c. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Nilai Penjualan Swastha dan Irawan (2002 : ) menyebutkan nilai penjualan terhadap suatu produk dipengaruhi oleh 5 faktor, yaitu : 1) Kondisi dan kemampuan penjual Kondisi dan kemampuan penjual sangat menentukan keyakinan seseorang untuk membeli produk yang dipasarkan. Dengan demikian penjual harus memahami beberapa hal yaitu : a) Jenis dan karakteristik barang yang ditawarkan. b) Harga produk. c) Syarat penjualan seperti, pembayaran, penghantaran, pelayanan sesudah penjualan, garansi, dan sebagainya. 2) Kondisi pasar Pasar adalah merupakan sasaran dalam menjual suatu produk, dengan demikian pasar juga akan mempengaruhi tingkat penjualan. Untuk meningkatkan penjualan, maka perlu memperhatikan faktor-faktor kondisi pasar, yaitu :

28 44 a) Jenis pasar. b) Kelompok pembeli atau segmen pasarnya. c) Daya belinya. d) Frekuensi pembelianya. e) Keinginan dan kebutuhannya. 3) Modal Dalam menjual barang atau produk haruslah produk tersebut dikenal oleh calon pembeli, apabila calon pembeli berada jauh dengan penjual, maka haruslah si penjual memperkenalkan produknya kepada pembeli. Untuk mencapai tujuan tersebut diperlukan sarana dan prasarana seperti, dana promosi, alat transportasi maupun sarana pendukung lainnya. Kesemuanya ini hanya dapat dilakukan apabila penjual memiliki sejumlah modal yang diperlukan untuk melaksanakan aktivitas tersebut. 4) Kondisi organisasi perusahaan Dalam suatu perusahaan yang besar, kegiatan penjualan biasanya ditangani oleh bagian penjualan. Namun dalam perusahaan yang kecil kegiatan penjualan biasanya ditangani langsung oleh orang yang juga melakukan fungsi-fungsi lain. Hal ini disebabkan karena jumlah tenaga kerjanya lebih sedikit dan sistem organisasinya lebih sederhana.

29 45 5) Faktor lain Faktor-faktor lain disini adalah pendukung dari pemasaran suatu barang, seperti misalnya, periklanan, peragaan, kampanye pemberian hadiah. Hal ini sangat tergantung kondisi serta situasi perusahaan dan pembeli. 7. Kantor Depan Kantor depan adalah departemen yang bertanggung jawab atas penjualan kamar hotel berdasarkan cara yang sistematis hotel dan memberikan layanan informasi kepada tamu hotel dan memberikan layanan informasi kepada tamu selama mereka berada atau menginap di hotel (Ngafenan, 2003 : 138). Kantor depan adalah jantung dan pusat dari segala kegiatan para tamu (Sugiarto dan Haryadi, 2004 : 2). Dari beberapa pengertian tersebut dapat dinyatakan kantor depan adalah jantung dan pusatnya dari segala macam kegiatan para tamu mulai dari penjualan kamar, penyerahan kamar kepada tamu hotel dan memberikan layanan informasi kepada tamu selama mereka berada atau menginap di hotel. 8. Penerima Tamu (Receptionist) a. Pengertian Penerimaaan Tamu (Receptionist) Receptionist adalah karyawan dari sebuah hotel yang tugas utamanya melayani para tamu yang akan check-in dan memprosesnya hingga memperoleh kamar sesuai dengan yang

30 46 diinginkan dengan cara yang menyenangkan serta menjalankan tugas lain yang berhubungan, sesuai dengan job description (Sugiarto dan Haryadi, 2004 : 44). Receptionist (penerima tamu) adalah salah satu petugas kantor depan yang bertugas menerima tamu tiba (check in) dan tamu berangkat (check out), menerima pendaftaran dan menjual kamar (Suarthana, 2004 : 83). Dari beberapa pendapat tersebut dapat dinyatakan bahwa receptionist adalah karyawan dari sebuah hotel yang bertugas di kantor depan yang pokok pekerjaannya ialah menerima tamu, melayani tamu, dan menjual kamar, sesuai dengan yang diinginkan oleh tamu dengan cara yang menyenangkan. Dalam kaitannya dengan judul ini adalah menjual kamar melalui tamu yang datang walk-in guest, melayani tamu-tamu yang datang tanpa reservation. b. Persiapan yang Dilakukan Receptionist Sebelum Bertugas Menurut Suarthana (2004 : 27) ada beberapa hal yang perlu diperhatikan oleh seorang receptionist (penerima tamu) antara lain : 1) Kebersihan dan kerapian tempat kerja (counter). 2) Membaca buku harian (log book) yang telah disiapkan. 3) Memeriksa dan mempersiapkan perlengkapan, barang-barang yang diperuntukkan untuk pelayanan tamu seperti korek api, brosur, kertas tulis, amplop, dan lain-lain.

31 47 4) Memeriksa tamu yang diharapkan tiba dan keadaan rak status kamar. 5) Merencanakan pekerjaan secara tertulis tentang tahapan pekerjaan yang akan diambil selama bertugas. c. Garis Besar Tugas-Tugas Receptionist Menurut Darsono (2004 : 18) mengatakan bahwa secara garis besar tugas-tugas seorang receptionist (penerima tamu) adalah sebagai berikut : 1) Mengucapkan salam kepada tamu dengan sopan, dan senyum yang ramah 2) Mengecek long book sebelum memulai bekerja dan apabila ada pesan atau instruksi supaya diselesaikan 3) Menjawab semua telepon dengan cepat dan ramah 4) Memberi informasi secara singkat dan jelas 5) Memeriksa semua pesanan pada hari itu 6) Mempersiapkan kamar tamu untuk tamu biasa, tamu VIP dan tamu rombongan 7) Menangani tamu yang pindah kamar 8) Membuat laporan harian 9) Menangani kunci kamar 10) Mengecek room report.

32 48 9. Walk In Guest a. Pengertian Walk-In Guest Walk-in guest adalah tamu hotel yang datang untuk menginap tanpa mengadakan pemesanan kamar (reservation) terlebih dahulu (Darsono, 2004 : 114). Walk-in guest adalah tamu hotel, yang datang untuk menginap tanpa mengadakan pemesanan kamar terlebih dahulu (Ngafenan, 2003 : 286). Jadi dari pendapat tersebut dapat dinyatakan bahwa tamu walk-in guest adalah tamu yang datang ke hotel tanpa melalui pemesanan terlebih dahulu. b. Prosedur Penerimaan Walk In Guest 1) Prosedur Menerima Tamu Perseorangan Tiba Tanpa Melalui Pemesanan Kamar (Walk-In Guest) Menurut Suarthana (2004 : 43) menerima tamu perorangan tiba tanpa melalui pemesanan kamar perlu diperhatikan beberapa hal yaitu : a) Menyambut dan menerima tamu tiba (1) Menyapa tamu dengan ramah, sopan (2) Menawarkan bantuan (3) Menanyakan jenis kamar yang diperlukan (4) Menjelaskan harga dan sistem pembayaran (5) Menjelaskan lokasi kamar yang diperlukan.

33 49 b) Pendaftaran (1) Menunjukkan formulir registrasi yang harus diisi oleh tamu beserta alat tuli yang siap digunakan (2) Memastikan formulir registrasi sudah diisi dengan benar. c) Menentukan kamar (1) Menentukan nomer kamar (2) Mempersiapkan kartu tamu dan kunci kamar (3) Menawarkan pelayanan yang lain, selain kamar seperti restoran, bar dan binatu. d) Memproses data (1) Membuat slip (2) Membuat rekening tamu (3) Mencatat pada buku tamu tiba. 2) Prosedur Menerima Tamu Group Tiba Tamu rombongan (group) adalah banyak memberi keuntungan terhadap hotel sehingga pada waktunya tiba, pemesanan rombongan (group) bisa mengalami kesukaran sebab semuanya belum disiapkan. Menurut Suarthana (2004 : 48), prosedur penerimaan tamu rombongan (group) tiba (check-in) adalah sebagai berikut :

34 50 a) Rombongan diterima di ruang tamu. b) Rombongan (group) biasanya diterima oleh kepala penerimaan atau wakil pimpinan yang bertugas. c) Minuman selamat datang disuguhkan kepada semua tamu anggota rombongan (group). Kepala penerimaan mengadakan konsultasi dengan pimpinan rombongan (group), mengkonfirmasikanjumlah nggota rombongan, jenis dan jumlah kamar, pelayanan lainnya selain kamar, waktu berangkat dan mengenai pembayaran yang dilakukan selama rombongan tiba. d) Pimpinan rombongan mengisi kartu pendaftaran. e) Pimpinan rombongan (group) memberikan informasi kepada anggota rombongan mengenai pelayanan di hotel. f) Pimpinan rombongan (group) membagikan amplop yang dilengkapi dengan kunci kamar, kartu tamu, dan anggota rombongan (group) menandatangani daftar nama tamu. g) Pelayanan barang (bell boy) mengantar tamu ke kamarnya masing-masing. h) Barang-barang dikirim ke kamar sesuai dengan nomor kamar yang telah ditentukan. i) Memberi tanda pada rak status kamar. j) Petugas penerima tamu memproses data tamu rombongan (group) yang baru tiba.

35 Analisis SWOT Suatu perusahaan harus bisa mempertimbangkan kekuatan dan kelemahan perusahaan, terhadap peluang dan ancaman lingkungan. Michael E. Porter yang dikutip oleh Rangkuti (2005 : 31) menganalisa kekuatan, kelemahan, peluang dan ancaman (SWOT) sebagai berikut : a. Kekuatan Perusahaan 1) Faktor-faktor yang membentuk rintangan-rintangan mobilitas yang melindungi kelompok strategisnya. 2) Faktor-faktor yang memperbesar daya tawar-menawar kelompoknya dalam menghadapi para pembeli dan pemasok. 3) Faktor-faktor yang membatasi kelompoknya dalam persaingan perusahaan-perusahaan lain. 4) Skala yang lebih besar relatif terhadap kelompok strategisnya. 5) Faktor-faktor yang memungkinkan biaya terendah untuk ikut serta ke dalam kelompok strategisnya daripada yang lain. 6) Kemampuan yang kuat untuk melaksanakan strategi relatif terhadap para pesaingnya. 7) Sumber daya dan kecakapan yang memungkinkan perusahaan dapat mengatasi rintangan-rintangan mobilitas dan bahkan untuk pindah kelompok strategis yang lebih layak. b. Kelemahan Perusahaan 1) Faktor-faktor yang melemahkan rintangan-rintangan mobilitas yang melindungi kelompok strategisnya.

36 52 2) Faktor-faktor yang merusak daya tawar-menawar kelompoknya dalam menghadapi konsumen dan pemasok. 3) Faktor-faktor yang membuka kelompok terhadap persaingan dengan perusahaan lain. 4) Skala yang lebih kecil relatif terhadap sekelompok strategisnya. 5) Faktor-faktor yang menyebabkan biaya tinggi untuk ikut serta dalam kelompok strateginya daripada yang lain. 6) Kemampuan melaksanakan yang lemah terhadap strateginya dalam hubungannya dengan para pesaingnya. 7) Kelangkaan sumber daya dan kecakapan yang memungkinkan perusahaan untuk dapat mengatasi rintangan-rintangan mobilitas dan pindah ke kelompok strategis yang lebih layak. c. Peluang Perusahaan 1) Menciptakan suatu kelompok strategi baru. 2) Pindah ke kelompok strategi yang lebih menguntungkan. 3) Memperkuat posisi struktural ke kolompok yang ada atau ke posisi perusahaan dalam kelompok. 4) Pindah ke kelompok baru dan memperkuat posisi sturuktural kelompok tersebut. d. Resiko-resiko dan ancaman perusahaan 1) Resiko-resiko masuknya perusahaan-perusahaan lain ke dalam kelompoknya.

37 53 2) Resiko-resiko faktor yang mengurangi rintangan-rintangn mobilitas kelompok strategis, menurunkan kekuatan terhadap konsumen, merusak posisi dalam hubungan dengan produk pengganti atau membuka posisi terhadap tandingan yang lebih besar. 3) Resiko-resiko yang menyertai investasi yang ditujukan untuk memperbaiki posisi perusahaan dengan menambah rintanganrintangan mobilitas. 4) Resiko-resiko atas upaya untuk mengatasi rintangan-rintangan mobilitas dalam memasuki kelompok strategis yang lebih layak atau kelompok yang sama sekali baru. Matrik SWOT adalah alat yang dipakai untuk menyusun faktor-faktor strategi perusahan, matrik ini dapat menggambarkan secara jelas bagaimana peluang dan ancaman yang dihadapi perusahaan dapat disesuaikan dengan kekuatan dan kelemahan yang dimilikinya. Menurut Rangkuti (2005 : 31) matrik ini dapat menghasilkan 4 set kemungkinan alternatif strategi : a. Strategi SO Strategi ini dibuat berdasarkan jalan pikir perusahaan, yaitu dengan memanfaatkan seluruh kekuatan untuk merebut dan memanfaatkan peluang sebesar-besarnya.

38 54 b. Strategi ST Ini adalah strategi dalam menggunakan kekuatan yang dimiliki perusahaan untuk mengatasi ancaman. c. Strategi WO Strategi ini diterapkan berdasarkan pemanfaatan peluang yang ada dengan cara meminimalkan kelemahan yang ada. d. Strategi WT Strategi ini didasarkan pada kegiatan yang bersifat definisif dan berusaha meminimalkan kelemahan yang ada serta menghindari ancaman. Untuk lebih jelasnya 4 set kemungkinan alternatif strategi tersebut, dapat dilihat pada matrik analisis SWOT seperti pada tabel 5 sebagai berikut. Tabel 5 Matrik Analisis SWOT EFAS IFAS Strength (S) Tentukan faktor kekuatan internal Weakness (W) Tentukan faktor kelemahan internal Opportunity (O) Tentukan faktor peluang eksternal Strategi SO Ciptakan strategi yang menggunakan kekuatan untuk memanfaatkan peluang Strategi WO Ciptakan strategi yang meminimalkan kelemahan untuk memanfaatkan peluang Treats (T) Tentukan faktor ancaman eksternal Strategi ST Ciptakan strategi yang menggunakan kekuatan untuk mengatsi ancaman Strategi WT Ciptakan strategi yang meminimalkan kelemahan dan menghindari ancaman Sumber : Rangkuti (2005 : 31).

39 55 B. Publikasi Penelitian Sebelumnya Dalam penyusunan skripsi ini sebagai pembanding digunakan publikasi penelitian sebelumnya yaitu dari 2 (dua) skripsi sejenis. Penelitian pertama dengan judul : Strategi Pemasaran Untuk Meningkatkan Penjualan Kamar Melalui Walk In Guest di Hotel and Residence Jayakarta Seminyak Bali oleh : Nurhidayati, Fakultas Ekonomi Universitas Udayana, Denpasar, tahun Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui strategi yang harus dilakukan untuk meningkatkan penjualan kamar melalui walk-in guest di Hotel and Residence Jayakarta Seminyak-Bali. Hasil analisis diketahui bahwa : Berdasarkan kombinasi S dengan O (SO) dapat disimpulkan bahwa salah satu kekuatan yang dimiliki Hotel and Residence Jayakarta Seminyak-Bali adalah dikenal oleh sopir taxi dan guide freelance sedangkan dari segi peluang adalah daya tarik Seminyak, Kuta sebagai daerah pusat pariwisata Bali. Berdasarkan kombinasi W dengan O (WO) dapat disimpulkan bahwa kelemahan yang paling menonjol dari Hotel and Residence Jayakarta Seminyak-Bali adalah kurangnya kemampuan komunikasi karyawan dengan wisatawan di luar bahasa Inggris sedangkan peluang yang paling menonjol adalah daya tarik Seminyak, Kuta sebagai daerah pusat pariwisata Bali. Berdasarkan kombinasi S dengan T (ST) dapat disimpulkan bahwa Hotel and Residence Jayakarta Seminyak-Bali memiliki beragam jenis kamar dengan fasilitas memadai sedangkan dari segi ancaman yaitu banyaknya hotel lain yang memiliki fasilitas kamar yang lebih memadai dengan harga yang lebih murah serta memiliki SDM yang berkualitas.

40 56 Berdasarkan kombinasi W dengan T (WT) dapat disimpulkan bahwa kelemahan yang paling menonjol di Hotel and Residence Jayakarta Seminyak-Bali adalah kurangnya kemampuan komunikasi karyawan dengan wisatawan di luar bahasa Inggris, sedangkan dari segi ancaman adalah banyaknya hotel lain yang memiliki fasilitas kamar yang lebih memadai dengan harga yang lebih murah serta memiliki SDM yang berkualitas. Persamaan penelitian sebelumnya dengan penelitian sekarang adalah penelitian dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui strategi pemasaran untuk meningkatkan nilai penjualan kamar dengan menggunakan analisis SWOT. Perbedaan penelitian sebelumnya dengan penelitian sekarang adalah pada tempat dan tahun penelitian. Penelitian kedua dengan judul : Strategi Pemasaran Dalam Upaya Meningkatkan Penjualan Kamar di Cendana Resort and Spa Ubud-Bali, oleh : Komang Ayu Mirah Asih Purpa, Fakultas Ekonomi Universitas Pendidikan Nasional Denpasar, tahun Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui strategi pemasaran yang dilakukan untuk meningkatkan penjualan kamar di Cendana Resort and Spa Ubud-Bali. Data dianalisis dengan analisis SWOT. Berdasarkan hasil pembahasan dapat disimpulkan bahwa pemasaran yang diterapkan di Cendana Resort and Spa Ubud-Bali adalah dengan mempergunakan bentuk strategi bauran pemasaran (marketing mix). Pelaksanaan marketing mix telah berjalan dengan baik sesuai dengan keinginan perusahaan yaitu harga yang diberikan bersaing dan disesuaikan dengan keadaan pasar, pihak hotel juga

41 57 telah mengadakan promosi dan bekerjasama dengan pihak biro perjalanan yang ada di Denpasar. Namun demikian perusahaan dalam melaksanakan marketing mix belum menganalisis kekuatan, kelemahan, peluang dan ancaman dari perusahaan-perusahaan lain sejenis yang ada di Ubud. Hal ini berarti perusahaan perlu mengetahui didalam menentukan posisi perusahaan pasar sehingga perusahaan akan dapat mengantisipasi segala kemungkinankemungkinan yang akan timbul didalam upaya meningkatkan volume penjualannya. Persamaan penelitian sebelumnya dengan penelitian sekarang adalah penelitian dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui strategi pemasaran untuk meningkatkan nilai penjualan kamar dengan menggunakan analisis SWOT. Perbedaan penelitian sebelumnya dengan penelitian sekarang adalah pada tempat dan tahun penelitian. C. Kerangka Pemikiran Pengambilan keputusan dibidang pemasaran hampir selalu berkaitan dengan variabel-variabel bauran pemasaran (marketing mix). Hal ini menunjukkan kepada perusahaan untuk mengalokasikan kegiatan pemasaran pada masing-masing variabel bauran pemasaran yang ada dengan mempertimbangkan biaya yang dikeluarkan untuk meningkatkan nilai penjualan karena biaya yang dikeluarkan bertujuan untuk mempengaruhi konsumen agar mau memakai produk dan menggunakan jasa yang ditawarkan perusahaan.

42 58 Suatu perusahaan harus bisa mempertimbangkan kekuatan dan kelemahan perusahaan, terhadap peluang dan ancaman lingkungan. Analisis SWOT adalah alat yang dipakai untuk menyusun faktor-faktor strategi perusahaan, sehingga dapat menggambarkan secara jelas bagaimana peluang dan ancaman yang dihadapi perusahaan dapat disesuaikan dengan kekuatan dan kelemahan yang dimilikinya sehingga diketahui strategi pemasaran yang tepat untuk dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan nilai penjualan. Kerangka pemikiran dinyatakan dalam bentuk skema sederhana tetapi utuh memuat pokok-pokok unsur penelitian dan tata hubungan antara pokokpokok unsur penelitian tersebut. Adapun kerangka pemikiran dari penelitian ini dapat digambarkan dalam bentuk skema seperti pada gambar 1 berikut. Gambar 1 Kerangka Pemikiran Strategi Bauran Pemasaran Untuk Meningkatkan Nilai Penjualan Kamar Melalui Walk In Guest pada Adi Cottages di Ubud, Gianyar Bauran Pemasaran : - Product (Produk) - Price (Harga) - Promotion (Promosi) - Placement/Channel of Distribution (Daerah pemasaran/saluran pemasaran) - People (Orang-orang yang terlibat dalam aktivitas pemasaran/ pelayanan) - Phisical evidence (Bukti fisik suatu jasa) - Process (Proses pelaksanaan jasa) Analisis SWOT : - Kekuatan (Strenght) - Kelemahan (Weakness) - Peluang (Oppurtunity) - Tantangan (Treats) Strategi Bauran Pemasaran untuk Meningkatkan Nilai Penjualan Kamar Melalui Walk In Guest Sumber : Data diolah.

PROPOSAL PENELITIAN STRATEGI BAURAN PEMASARAN UNTUK MENINGKATKAN NILAI PENJUALAN PADA UD. KARTIKA DI GIANYAR, BALI

PROPOSAL PENELITIAN STRATEGI BAURAN PEMASARAN UNTUK MENINGKATKAN NILAI PENJUALAN PADA UD. KARTIKA DI GIANYAR, BALI PROPOSAL PENELITIAN STRATEGI BAURAN PEMASARAN UNTUK MENINGKATKAN NILAI PENJUALAN PADA UD. KARTIKA DI GIANYAR, BALI OLEH : NAMA : NI KADEK AGUSTINI NPM : 10.32.122.087 JURUSAN : MANAJEMEN FAKULTAS EKONOMI
