Bounds menulis sebuah buku yang indah berjudul Kuasa Melalui Doa. Kalau anda bisa membaca buku ini, pasti sangat menguatkan anda.

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "Bounds menulis sebuah buku yang indah berjudul Kuasa Melalui Doa. Kalau anda bisa membaca buku ini, pasti sangat menguatkan anda."

Transkripsi

1 Yang selanjutnya adalah Roh Kudus memberikan kuasa kepada para saksi. Roh Kudus memenuhi gereja sehingga kita memberitakan Injil ke ujung dunia. Inilah sebabnnya Roh Kudus memenuhi kita. Yohanes 20:21-22, Alkitab menuliskan, Damai sejahtera bagi kamu! Sama seperti Bapa mengutus Aku, demikian juga sekarang Aku mengutus kamu." sesudah berkata demikian, Ia mengembusi mereka dan berkata: "Terimalah Roh Kudus. Saya membaca salah satu tafsiran ayat ini dan di sana dijelaskan, Yesus mengembusi adalah sebuah nubuat tentang apa yang dijanjikan Bapa yang akan dengan penuh kuasa bisa terjadi di hari Pentakosta. Jadi, Roh Kudus memberikan kuasa kepada para saksi. Allah dimuliakan dalam kesempurnaan inkarnasi dan di dalam keberlangsungan inkarnasi. Yang saya maksudkan adalah, kita bukan inkarnasi dalam cara yang sama dengan Roh dan dengan cara yang sepenuhnya Ilahi dan sepenuhnya manusia, tetapi gambarannya adalah seperti melanjutkan tongkat estafet dalam Kisah Para Rasul 1. Ketika Yesus mengatakan, Aku akan memberikan Roh Kudus dan kamu akan menerima kuasa, maka Roh Kudus memenuhi kita dengan kuasa. Inilah yang sudah dikatakan oleh Yesus kepada para murid-nya di bagian akhir Lukas, Lukas 24:47-49, kamu harus tinggal di dalam kota ini sampai kamu diperlengkapi dengan kekuasaan dari tempat tinggi. Di dalam penjelasan dari Lukas 24, Yesus memberikan garis besar dari berita yang disampaikan- Nya. Inilah Injil, ini metodenya, kamu akan memberitakannya ke seluruh dunia dan Yesus menjanjikan caranya. Aku akan memberikan kepadamu Pribadi yang kamu perlukan untuk mengkomunikasikan hal itu, dan itulah janji-janji yang sudah diberikan-nya ketika Ia mengutus mereka. Ia mengatakan, Roh Kudus akan berbicara melalui kamu. Dan inilah yang terjadi di sini. Roh Kudus memberikan kepada kita suatu tujuan dan tujuan itu adalah untuk memberitakan Injil. Ini sangat penting. Anda tahu, kita sudah berbicara mengenai buah-buah Roh Kudus. Apakah tujuan Roh Kudus datang kepada kita? Tujuan dari Roh Kudus adalah untuk melakukan semuanya itu sehingga kita akan menjadi serupa dengan Kristus, dihiburkan dan dikuatkan, sehingga kita bisa menunjukkan dan menyatakan Injil kepada dunia di sekitar kita. Itulah gambarannya di sini. Yang sangat menarik adalah kalau anda melihat bagian di dalam Perjanjian Lama, Bilangan 11, Bilangan 24, 2 Samuel 23, Yehezkiel 11, semuanya mengatakan bahwa ketika Roh Kudus datang kepada seseorang maka ia akan mulai bernubuat. Mereka mulai berkata-kata. Lalu anda melihat di dalam Perjanjian Baru, kita tidak akan melihat semuanya, tetapi delapan kali di dalam Perjanjian Baru selain yang dituliskan di dalam Efesus 5:18, Penuhlah dengan Roh Kudus, delapan kali dikatakan secara jelas mengenai orang-orang yang kepenuhan Roh Kudus dan semuanya dikaitkan dengan pemberitaan Injil atau Firman Allah. Setiap kali dikatakan di dalam Perjanjian Baru, khususnya di dalam Injil Lukas dan Kisah Para Rasul, Dipenuhi dengan Roh Kudus dan mereka mulai berkata-kata. Roh Kudus datang kepada manusia dan mereka mulai berbicara tentang Injil. Ini beberapa ayat yang bisa disebutkan, Lukas 1:13-15, kalau anda mau mencatatnya, silahkan, Lukas 1:13-15, pasal yang sama ayat 39-41, Lukas 1:13-15, dan Lukas 1: Jadi tiga kali di dalam Injil Lukas, semuanya mengatakan ketika mereka dipenuhi dengan Roh Kudus mereka mulai berkata-kata. Lalu anda bisa melihat dalam Kisah Para Rasul 2, dan semua yang lain juga di dalam Kisah Para Rasul, Kisah Para Rasul 2:2-4, itulah yang terjadi di hari Pentakosta, Kisah Para Rasul 2:2-4, Kisah Para Rasul 4:8, Kisah Para Rasul 4:31, Kisah Para Rasul 9:17, dan Kisah Para Rasul 13:8-11. Delapan kali, 4:8, 4:31, 9:17, 13:8-11, delapan kali di dalam Injil Lukas dan Kisah Para Rasul menulis tentang orang-orang dipenuhi Roh Kudus. Roh Kudus memberikan kita tujuan untuk memberitakan Injil dan Roh Kudus memberikan garis besar rencana-nya. Keseluruhan Injil melalui seluruh gereja ke seluruh dunia, Roh Kudus menghendaki dunia bagi Kristus. Di sini jelas sekali bahwa dari semua fase pekerjaan Roh Kudus di dalam Gereja, menjadi kesimpulan yang sangat jelas, saya berharap bahwa memahami fase-fase itu akan menolong kita melihat pentingnya karya Roh Kudus di dalam kehidupan kita. Karena sebenarnya tanpa Roh Kudus kita bukan apa-apa. Kita bahkan tidak memiliki nafas hidup, saudara seiman, apalagi kenyamanan karena kekuatan atau karunia. Kita tidak memiliki apapun. Dengan Roh Kudus kita memiliki segala sesuatu, semuanya, yang menjadi milik Bapa diberitahukan-nya kepada kita melalui Roh Kudus-Nya.

2 Mari kita memperhatikan beberapa bagian ini tentang Roh Kudus: Menghujat Roh Kudus, baptisan Roh Kudus, dipenuhi Roh Kudus, karunia Roh Kudus, nubuat, bahasa roh, dan kesembuhan. Kita mulai dengan menghujat Roh Kudus, Matius 12:31-32, Yesus mengatakan, Sebab itu Aku berkata kepadamu: Segala dosa dan hujat manusia akan diampuni, tetapi hujat terhadap Roh Kudus tidak akan diampuni. Apabila seorang mengucapkan sesuatu menentang Anak Manusia, ia akan diampuni, tetapi jika ia menentang Roh Kudus, ia tidak akan diampuni, di dunia ini tidak, dan di dunia yang akan datang pun tidak. Ini menimbulkan banyak pertanyaan, Menghujat Roh Kudus tidak akan diampuni? Ini pertanyaan yang bagus. Jelas sekali ini peringatan yang sangat keras dari Yesus. Lalu bagaimana kita memahami bagian ini? Definisinya, dosa, adalah ketidaktaatan secara sengaja kepada Allah, ketidaktaatan secara sengaja terhadap Allah. Menghujat artinya sikap tidak hormat yang menentang kepada Allah. Menghujat adalah sikap tidak hormat yang menantang kepada Allah. Dalam Perjanjian Lama, barangsiapa menghujat Allah harus dihukum mati. Seluruh jemaat akan merajam dia. Penghujatan merupakan dosa yang sangat serius. Secara terbuka berbicara melawan Allah yang kudus, merendahkan Dia, melecehkan Dia, itulah penghujatan, jadi menghujat adalah merendahkan, menghina, melecehkan. Mengapa ada yang sampai melakukan hal itu? Orang-orang di sana berbicara tentang Yesus. Ia dianggap menghujat karena mengatakan bahwa Ia bisa mengampuni dosa. Jadi ketidaktaatan secara sengaja kepada Allah adalah dosa; penghujatan adalah sikap tidak hormat yang melawan Allah. Lalu ini perbedaannya. Menghujat Anak Allah itu bisa diampuni. Barangsiapa berbicara melawan Anak Allah bisa diampuni tetapi barangsiapa berbicara melawan Roh Kudus tidak akan diampuni. Jadi menghujat Anak Allah masih diampuni. Berbicara secara tidak hormat kepada Anak Allah masih bisa diampuni. Jalan pengampunan adalah pertobatan. Itulah yang dikatakan oleh Paulus, Dahulu aku seorang penghujat dan penganiaua, seorang yang kejam. Kasih karunia Tuhan kita dicurahkan kepadaku secara berlimpah karena iman dan kasih di dalam Yesus Kristus. Jadi ia diselamatkan. Secara teknis, semua orang percaya bisa menjadi penghujat. Dan memang kadangkala kita mengatakan sesuatu yang kelihatannya sepele yang sebenarnya kurang hormat terhadap Allah, terhadap Anak-Nya. Mempertanyakan kebaikan Allah, hikmat dan kesetiaan-nya, adalah salah satu sisi dari menghujat. Tetapi dengan kasih karunia semua itu bisa diampuini. Namun menghujat Roh Kudus tidak bisa diampuni. Apa yang dikatakan Yesus di sini? Alasan menghujat Roh Allah tidak bisa diampuni adalah karena jalan pengampunan memang sudah ditolaknya. Kita sudah berbicara mengenai apa yang dilakukan Roh Kudus. Roh Kudus melahirkan kembali, Roh Kudus yang bekerja di dalam hati kita, Roh Kudus yang menarik kita. Kalau kita melawan Roh Kudus, menghujat Roh Kudus, kita menolak Pribadi yang mampu membawa kita datang kepada Allah. Ini ketidakpercayaan yang sengaja dan konteksnya, saya harap saya bisa menjelaskan konteks Matius 12, tetapi konteks di sini adalah orang-orang yang sudah melihat Yesus mengusir roh-roh jahat, mengampuni dosa, tetapi mereka menuduh Dia melakukan tipu daya dan kesesatan serta memakai kuasa kegelapan dan mereka bahkan mengatakan kalau Yesus itu dikuasai setan, dan di depan semua kemungkinan untuk melihat bukti bahwa Yesus adalah Mesias dan keilahian-nya, mereka mengatakan, Tidak, ketidakpercayaan yang sengaja, penolakan yang tetap. Itulah gambarannya di sini. Banyak di antara para pemimpin agama itu, yang semakin melihat Yesus, semakin mereka menolak. Mereka sudah melihat begitu banyak. Tetapi mereka juga begitu berkeras menolak- Nya. Ini penyangkalan terakhir. Ini melihat kebenaran yang mewujud di depan mata tetapi dengan sengaja menolak dan bahkan menghujat-nya. Jadi gambarannya adalah mengenai penolakan yang permanen yang membawa kepada penghukuman yang permanen. Ia mengatakan, Di dunia ini tidak dan di dunia yang akan datangpun tidak. Ini artinya menolak tarikan dari Roh Kudus untuk datang kepada Kristus, ketidakpercayaan yang sengaja, penolakan yang tetap, penyangkalan yang permanen yang membawa kepada penghukuman yang permanen. Anda mungkin berpikir, Apakah saya pernah melakukannya? Pertanyaannya adalah, apakah anda hidup dalam penolakan yang sengaja pada saat Roh Kudus menarik anda kepada Kristus, penolakan yang tetap, penyangkalan yang terus menerus, penolakan yang permanen yang akan membawa kepada penghukuman yang permanen? Ini implikasinya. Kita

3 harus memahami bahwa dosa yang tidak diampuni adalah dosa di dalam hati bukan dosa di bibir. Ini sangat penting dan mungkin anda mau mencatatnya. Pasal 12 ayat 34-35, kata-kata kita menunjukkan apa yang ada di dalam hati kita. Kata-kata yang jahat menunjukkan hati yang jahat dan karena itu ini bukan dosa Kata-kata yang kotor yang keluar dari mulutku, tetapi keadaan hati yang dijelaskan di sini. Implikasi kedua, saya yakin bahwa sangat bijaksana kalau kita tidak langsung memberikan cap kepada seseorang sebagai sudah melakukan dosa yang tidak bisa diampuni. Ini penyebabnya. Paulus kalau seseorang mau mencari orang yang memiliki potensi untuk menjadi penghujat Roh Kudus dan Anak Allah, Paulus calon yang sangat cocok. Ia secara konsisten menolak Kristus, dan tidak menanggapi panggilan Roh Kudus yang menariknya kepada Kristus. Tetapi ada saat dimana jelas sekali bahwa Paulus mengalami perubahan total dan karena itu saya tidak yakin kalau ada orang di negara kita ini yang ada di luar jangkauan Allah dan kasih karunia seta rahmat-nya. Jadi kita harus sangat berhati-hati untuk tidak memberikan cap kepada seseorang. Yang pertama, kita percaya bahwa hanya Allah saja yang mengenal hati seseorang. Yang kedua, agar kita berdoa dan kita bekerja dengan pengharapan yang tetap. Saya tahu bahwa ada orang-orang yang mungkin sulit untuk diajak bekerjasama, mungkin anda hidup dengan orangorang yang begitu keras hati terhadap Injil sehingga mereka terus saja menolak gerakkan dari Roh Kudus, terus dan terus menolak. Ini tidak berarti kita boleh menyerah. Kita bekerja dan kita berdoa dan pada saat yang sama kita merindukan Roh Kudus di dalam kehidupan dan di dalam pelayanan kita, kalau seseorang menolak Roh Kudus, ini intinya, kalau seseorang menolak Roh Kudus dengan sengaja, terus menerus, secara permanen, maka tidak ada jalan bagi mereka untuk datang kepada Kristus. Sebagai akibatnya, maka hal itu menjadi dosa yang tidak bisa diampuni, yang membawa kepada kutukan kekal. Apakah itu masuk akal? Jad, yang bisa anda katakan kalau anda adalah seorang pengikut Kristus yang sudah merespon terhadap panggilan Kristus di dalam kehidupan anda, maka anda tidak perlu kuatir tentang menghujat Roh Kudus. Bahkan adanya kepekaan akan suara roh dan kemudian mulai bertanyatanya adalah tanda bahwa anda mendengar suara Roh Kudus dan merespon terhadap-nya. Tetapi gambarannya di sini adalah tentang seseorang yang menolak Roh Kudus sementara Roh Kudus adalah satu-satunya cara mereka menerima keselamatan, Roh Kudus satu-satunya yang melahirkan mereka kembali, jadi bagaimana mereka bisa diselamatkan? Kalau seseorang sudah menolak Roh Kudus, bagaimana mereka bisa diselamatkan, tetapi kalau anda adalah seorang pengikut Kristus, kalau kita mengabaikan Roh Kudus, bagaimana kita bisa membawa orangorang lain kepada keselamatan? Itulah yang saya maksudkan dengan sungguh-sungguh merindukan Roh Kudus di dalam kehidupan dan di dalam pelayanan kita karena kenyataannya hati yang paling keras sekalipun bisa datang kepada Kristus melalui kuasa Roh Kudus ketika membagikan Injil kepada mereka, ini bukan apa yang kita katakan yang akan menembus hati yang keras. Roh Kudus yang akan melakukannya. Ini satu kutipan yang luar biasa dari E.M. Bounds. Ia mengatakan, Urapan adalah hembusan nafas terindah dari Roh Kudus. Ia membawa firman seperti dinamit, seperti garam, seperti gula. Ini adalah pekerjaan Roh Kudus. Ini membuat firman menjadi penenang, perancang, pemuka, peneliti, membuat pendengarnya menjadi pendosa atau orang kudus, membuat dia menangis seperti anak-anak dan kemudian bangkit seperti raksasa, membuka hatinya dan dompetnya dengan lembut namun kuat seperti musim semi yang memunculkan dedaunan. Hal ini tidak akan ditemukan di dalam kejeniusan seseorang. Hal itu juga tidak ditemukan di dalam jajaran mereka yang terpelajar. Anda tidak menemukan kuasa Roh Kudus dari sana. Tidak ada kecakapan bicara yang bisa menghentikannya, tidak ada usaha apapun yang bisa mengalahkannya. Ini adalah karunia Allah, meterai untuk utusan-nya sendiri. Ini adalah gelar surgawi yang diberikan kepada orang-orang yang terpilih dan berani yang sudah mencari kehormatan pengurapan ini seringkali melalui doa pergumulan dengan air mata selama beberapa jam. Kesungguhan itu baik dan mengesankan. Jenius memiliki keahlian dan hebat. Pemikiran manusia melembutkan dan memberikan inspirasi. Tetapi membutuhkan karya Ilahi, untuk memenangkan hati yang terasing dan jauh dari Allah, untuk menambal kebocoran dan memulihkan gereja kepada masa-masa kekudusan dan kuasanya. Tidak ada yang bisa melakukannya selain pengurapan. E.M.

4 Bounds menulis sebuah buku yang indah berjudul Kuasa Melalui Doa. Kalau anda bisa membaca buku ini, pasti sangat menguatkan anda. Jadi, yang kita harus katakan adalah bahwa kita memerlukan Roh Kudus untuk bisa datang kepada iman di dalam Kristus. Karena itu menolak Roh Kudus adalah menghujat Roh Kudus dan hal itu membawa kutuk kekal yang tidak terampuni. Di saat yang sama kalau kita mau membawa orang lain kepada Kristus, kita harus dikuduskan bagi Roh Kudus. Inilah keseluruhan gambaran di dalam Matius 12 yang mengingatkan agar kita berjalan di dalam Roh Kudus. Untuk bisa membagikan Injil kepada seseorang, saya pernah bertemu dengan seseorang yang baru datang dari Afrika Selatan dan ia adalah seorang beriman dan mengatakan mengenai memberitakan Injil kepada seseorang yang kemudian menjadi percaya kepada Kristus, dan ia mengatakan, saya hanya mengulangi apa yang ia katakan, Hampir seperti terasa tidak adil karena penerjemah yang menyertai saya adalah seorang perintis gereja dan karena itu mengerti semua budaya dan sungguh-sungguh memahami kehidupan orang itu. Dan ia melanjutkan, Saya membagikan Injil kepada seseorang, tetapi penerjemah ini bisa melewatkan kata-kata tidak tepat yang saya katakan dan menjadikannya lebih bagus, membuatnya lebih bisa diterapkan di dalam kehidupan orang itu. Ia mengatakan, Hampir terasa tidak adil karena saya memberitakan yang Injil tetapi sebenarnya saya sangat tergantung kepada penerjemah ini. Saya rasa ini penggambaran yang sangat luar biasa mengenai Roh Kudus. Kita tidak sendiri. Ketika kita memberitakan Injil kepada seseorang, khususnya orang-orang yang hatinya sangat keras, ada Roh Allah yang mengambil kata-kata yang kita ucapkan dan kemudian memakai kata-kata kita itu untuk dipakai menembus hati manusia. Kalau mereka terus menerus menolak Roh Kudus maka itulah yang disebut dengan menghujat Roh Kudus. Tetapi kalau kita berdoa, kita berdoa senantiasa dan kita bekerja dengan pengharapan yang tetap bahwa mereka akan datang kepada Kristus. Menghujat Roh Kudus. Kedua, baptisan Roh Kudus. 1 Korintus 12:13, Sebab dalam satu Roh kita semua, baik orang Yahudi, maupun orang Yunani, baik budak, maupun orang merdeka, telah dibaptis menjadi satu tubuh dan kita semua diberi minum dari satu Roh. Di sini ada perbedaan pandangan. Dua pandangan utama yang akan kita bicarakan. Pandangan yang pertama mengatakan bahwa baptisan Roh Kudus terjadi pada saat yang bersamaan dengan pertobatan. Dengan kata lain, ketika anda datang kepada iman kepada Kristus, maka saat itu juga anda menerima baptisan Roh Kudus. Itu dua hal yang tak terpisahkan. Hal itu terjadi bersamaan. Pandangan kedua mengatakan bahwa baptisan Roh Kudus itu berbeda dengan pertobatan. Banyak orang yang percaya bahwa setelah anda datang kepada Kristus masih ada satu waktu lain di kemudian hari dimana anda dibaptiskan di dalam Roh Kudus. Itu sebabnya mereka mengatakan mengenai baptisan yang kedua di dalam Roh Kudus. Perbedaan pandangan, bersamaan atau terpisah; untuk pokok mengenai baptisan Roh Kudus, saya mau kita berpikir mengenai keduanya, mengenai kapan terjadinya baptisan Roh Kudus itu. Mulai dengan pandangan bahwa hal itu terjadi dalam waktu yang berbeda. Para murid mengalami kelahiran baru untuk keselamatan mereka sebelum hari Pentakosta. Dengan kata lain, para murid-nya sudah diselamatkan sebelum mereka menerima Roh Kudus, sebelum Pentakosta, dan itulah sebabnya Yesus memerintahkan agar para murid-nya dibaptiskan dengan Roh Kudus karena itu terjadi secara terpisah. Meskipun mereka sudah dilahirkan kembali, meskipun mereka sudah bertobat, ada sesuatu yang lain yang akan terjadi. Para murid kemudian menerima baptisan Roh Kudus setelah kelahiran kembali. Jadi bagi para murid, mereka menerima baptisan yang kedua di dalam Roh Kudus setelah mereka dilahirkan kembali. Kemudian, para pendukung ajaran baptisan kedua mengatakan bahwa pola ini diulangi lagi di sepanjang Kitab Kisah Para Rasul: Kisah Para Rasul pasal 8, pasal 10 dan pasal 19. Saya akan membaca secara singkat beberapa bagian itu. Bagian akhir dari Kisah Para Rasul 8:12-17, Setibanya di situ kedua rasul itu berdoa, supaya orang-orang Samaria itu beroleh Roh Kudus. Sebab Roh Kudus belum turun di atas seorang pun di antara mereka, karena mereka hanya dibaptis dalam nama Tuhan Yesus. Jadi, ada sekelompok orang yang jelas sekali sudah menerima baptisan di dalam nama Tuhan Yesus tetapi belum menerima Roh Kudus. Kemudian keduanya menumpangkan tangan di atas mereka, lalu mereka menerima Roh Kudus. Jadi, ada pola di sini. Kisah Para Rasul 10, kita melihat Petrus, yang pergi ke rumah Kornelius, di salah satu bagian dalam pembicaraan, Petrus

5 mengatakan, "Bolehkah orang mencegah untuk membaptis orang-orang ini dengan air, sedangkan mereka telah menerima Roh Kudus sama seperti kita?" Lalu ia menyuruh mereka dibaptis dalam nama Yesus Kristus. Jadi, ada perbedaan waktu di antara baptisan Roh Kudus dengan baptisan di dalam nama Kristus. Kemudian masuk ke dalam Kisah Para Rasul 19, di bagian akhir pasal ini, anda melihat ada beberapa orang dari Efesus yang di dekati, mari kita perhatikan kisahnya, Ketika Apolos masih di Korintus, Paulus sudah menjelajah daerah-daerah pedalaman dan tiba di Efesus. Di situ didapatinya beberapa orang murid. Katanya kepada mereka: "Sudahkah kamu menerima Roh Kudus, ketika kamu menjadi percaya?" Akan tetapi mereka menjawab dia: "Belum, bahkan kami belum pernah mendengar, bahwa ada Roh Kudus." Lalu kata Paulus kepada mereka: "Kalau begitu dengan baptisan manakah kamu telah dibaptis?" Jawab mereka: "Dengan baptisan Yohanes." Kata Paulus: "Baptisan Yohanes adalah pembaptisan orang yang telah bertobat, dan ia berkata kepada orang banyak, bahwa mereka harus percaya kepada Dia yang datang kemudian dari padanya, yaitu Yesus." Ketika mereka mendengar hal itu, mereka memberi diri mereka dibaptis dalam nama Tuhan Yesus. Dan ketika Paulus menumpangkan tangan di atas mereka, turunlah Roh Kudus ke atas mereka, dan mulailah mereka berkata-kata dalam bahasa roh dan bernubuat. Jumlah mereka adalah kira-kira dua belas orang. Jadi anda melihat di sini ada pola di mana ada baptisan di dalam nama Yesus dan kemudian baptisan Roh Kudus dan bahkan ketika mereka dibaptiskan di dalam Roh Kudus atau Roh Kudus datang kepada mereka, mereka berkata-kata dalam bahasa roh dan bernubuat. Jadi, apakah baptisan Roh Kudus terjadi pada saat pertobatan atau setelah pertobatan, dalam waktu yang berbeda? Ini yang akan saya lakukan, menjelaskan definisi baptisan Roh Kudus, ada tujuh tempat yang berbeda di dalam Perjanjian Baru yang berbicara baik mengenai baptisan dengan Roh Kudus atau baptisan di dalam Roh Kudus dan kata-kata yang dipakai di sana di dalam bahasa asli Perjanjian Baru. Keempat yang pertama dikatakan oleh Yohanes Pembaptis. Semua bagian itu saling paralel ketika Yohanes Pembaptis bebicara mengenai bagaimana Yesus akan membaptis dengan Roh Kudus. Jadi, itu yang empat. Ia akan membaptis engkau dengan Roh Kudus, Ia akan membaptis engkau dengan Roh Kudus, ia akan membaptis engkau dengan Roh dan api, Ia akan membaptis engkau dengan Roh Kudus, dan Yohanes Pembaptis berbicara mengenai Yesus. Dua bagian selanjutnya adalah menjelaskan peristiwa di hari Pentakosta. Yohanes membaptis dengan air, tetapi dalam beberapa saat lagi engkau akan dibaptiskan dengan Roh Kudus. Itu yang dikatakan Yesus kepada para murid-nya. Kemudian yang selanjutnya, Kisah Para Rasul 11:16, Maka teringatlah aku akan perkataan Tuhan: Yohanes membaptis dengan air, tetapi kamu akan dibaptis dengan Roh Kudus. Jadi semuanya berbicara mengenai bagaimana para murid-nya akan dibaptis dengan Roh Kudus, menunjuk kepada Pentakosta, dan kemudian anda melihat satu penjelasan Paulus, di dalam salah satu suratnya ketika ia mengatakan, Sebab dalam satu Roh kita semua, baik orang Yahudi, maupun orang Yunani, baik budak, maupun orang merdeka, telah dibaptis menjadi satu tubuh dan kita semua diberi minum dari satu Roh. Jadi atas dasar tujuh bagian itu, apakah ada kesimpulan yang bisa kita tarik? Ini kesimpulan yang saya yakin bisa kita tarik. Yang pertama, bagi Paulus, baptisan oleh atau di dalam Roh Kudus, terjadi pada saat pertobatan. Itu yang dikatakannya di dalam 1 Korintus 12:13, Sebab dalam satu Roh kita semua,... telah dibaptis menjadi satu tubuh. Kita semua, dibaptiskan oleh satu Roh ke dalam satu tubuh; namun orang-orang yang mengatakan bahwa ada baptisan Roh Kudus yang berbeda menjelaskan mengenai bagian ini berbicara mengenai baptisan oleh Roh di sini dan di bagian lain berbicara mengenai baptisan dengan Roh Kudus atau di dalam Roh Kudus. Tetapi sebenarnya pembedaan yang demikian tidak bisa didukung karena bahasa asli Perjanjian Baru, masing-masing kata mencerminkan satu dengan lainnya dalam situasi yang berbeda. Yang dikatakan oleh Paulus kepada jemaat di Korintus adalah bahwa ketika mereka datang kepada Kristus, mereka dibaptiskan oleh satu Roh ke dalam satu tubuh, artinya ketika mereka semua menjadi Kristen saat itulah mereka semua dibaptiskan. Ayat ini tidak mengatakan mengenai sebagian yang sudah dibaptiskan dan sebagian lain yang belum. Kita semua sudah dibaptiskan oleh satu Roh ke dalam satu tubuh. Jadi itulah yang dijelaskan Paulus di sini. Ini memunculkan pertanyaan, lalu bagaimana dengan Pentakosta? Ya, para murid-nya sudah

6 dilahirkan kembali pada saat itu. Mereka sudah dilahirkan kembali sebelum hari Pentakosta. Namun pertanyaan yang harus diajukan adalah, apakah kisah ini bersifat normatif? Normatif, atau dengan kata lain, apakah kisah ini menjadi aturan bagi semua orang percaya? Apakah ini yang harus terjadi kepada semua orang percaya, bahwa mereka menunggu dan kemudian dibaptiskan dengan Roh Kudus. Apakah yang terjadi kepada para murid itu akan terjadi bagi semua orang percaya? Saya rasa jawabannya tidak demikian, sangat jelas, saya rasa jawabannya tidak demikian. Pentakosta menunjukkan dengan jelas adanya peralihan yang unik dalam sejarah penebusan. Ini didasarkan kepada kepada semua yang bisa kita lihat. Jelas sekali ada sesuatu yang terjadi di hari Pentakosta yang sangat unik. Para murid Yesus sedang hidup di masa transisi perjanjian. Ikuti penjelasan saya. Ini yang saya maksudkan. Mengenai Yesus, mereka memahami perjanjian yang baru itu. Mereka percaya kepada Mesias yang sudah naik ke surga itu. Tidak diragukan lagi. Mereka percaya kepada Yesus sebelum hal itu terjadi, tetapi mengenai Roh Kudus, sampai hari Pentakosta, mereka masih hidup di dalam perjanjian yang lama dalam pengalaman dengan Roh Kudus. Roh Kudus belum datang ke dalam gambaran perjanjian yang baru ini sebelum Kisah Para Rasul 2. Mereka memiliki gambaran yang tidak lengkap mengenai Roh Kudus. Jadi lihat apa yang terjadi dalam Kisah Para Rasul 2, ikuti penjelasan saya di sini, adalah bahwa pada hari Pentakosta, para murid dengan gambaran perjanjian yang lama mengenai Roh Kudus menjadi para murid dengan pengalaman perjanjian yang baru di dalam Roh Kudus. Apakah ini masuk akal? Apa yang terjadi di dalam Kisah Para Rasul 2 sepenuhnya baru untuk pertama kalinya bagi mereka, mereka adalah para murid yang memiliki iman kepada Yesus tetapi mereka masih hidup dalam perjanjian yang lama berkaitan dengan pengalaman dengan Roh Kudus dan kemudian sesuatu yang sangat unik terjadi di dalam Kisah Para Rasul 2, dimana perjanjian itu, keseluruhan gambaran mengenai perjanjian itu berubah ke dalam sebuah gambaran perjanjian yang baru. Jadi sebagai hasil dari perpindahan di dalam sejarah penebusan yang terjadi di sini, saya rasa tidak ada kesamaannya. Saya tidak yakin ada kesamaan antara kita dengan para murid dalam titik ini. Tidak ada seorangpun di antara kita yang hidup di jaman ini yang pernah menjalani kehidupan di dalam pengalaman perjanjian yang lama dalam kaitannya dengan Roh Kudus sebagai pengikut Yesus Kristus. Tidak ada. Justru ketika kita datang kepada Kristus dan itu yang terjadi di hari Pentakosta, ketika Petrus berkhotbah dan kemudian 3000 orang diselamatkan dan apa yang terjadi ketika mereka diselamatkan? Mereka menerima apa, mereka menerima karunia Roh Kudus ketika mereka diselamatkan, saat itu juga, Yesus Kristus dan Roh Kudus, dua sekaligus. Yesus Kristus dan Roh Kudus keduanya diterima dalam pengalaman pertobatan mereka. Inilah pola yang bisa kita lihat di seluruh perjanjian yang baru sejak saat itu. Lalu bagaimana dengan pengalaman di dalam Kisah Para Rasul? Bagaimana dengan Kisah Para Rasul 8? Bagaimana dengan Kisah Para Rasul 10? Bagaimana dengan Kisah Para Rasul 19? Yang sangat menarik adalah kalau anda kembali dan melihat kepada ketiga pengalaman ini, maka tidak satupun dari peristiwa-peristiwa itu yang menyebutkan kata baptisan Roh Kudus. Tidak ada satupun yang berbicara mengenai baptisan di dalam Roh Kudus. Namun, yang terjadi di sana adalah adanya kesadaran akan perjanjian yang baru berkaitan dengan Roh Kudus yang terjadi seturut dengan rancangan Roh Kudus. Ini yang saya maksudkan. Yang anda lihat di dalam Kisah Para Rasul, adalah orang-orang Samaria menerima Roh Kudus sebagaimana yang sudah dijanjikan, Roh Kudus akan turun ke atas kamu dan kamu akan menjadi saksi-ku di Yerusalem, Yudea, Samaria dan sampai ke ujung bumi. Dan gambarannya adalah Injil menjangkau orang-orang baru, sebagaimana juga dalam Kisah Para Rasul 10, Kornelius, dimana kita lihat Roh Allah dicurahkan kepada orang-orang bukan Yahudi juga. Ini menjadi peneguhan untuk seluruh keadaan yang serupa di dalam Kisah Para Rasul. Ini bukan memberikan aturan kepada kita tentang bagaimana semuanya harus terjadi sejak saat itu. Justru di sinilah kita melihat untuk pertama kalinya rencana Roh Kudus dibukakan. Dalam Kisah Para Rasul 10 dan 19, sebagai tambahan untuk kenyataan bahwa hal itu merupakan pernyataan dari apa yang dituliskan di dalam Kisah Para Rasul 1 dan 8, di dalam Kisah Para Rasul 10 dan 19 orang-orang itu bukan hanya mendengar tentang Roh Kudus untuk pertama kalinya, mereka mendengar tentang Yesus untuk pertama kalinya. Kisah Para Rasul 10, orang-orang bukan Yahudi yang takut akan Allah yang didatangi Petrus ini dan ia menjelaskan kepada mereka mengenai Yesus dan Roh Kudus, pada saat yang sama. Kisah Para Rasul 19, gambaran yang sama, ada orang-

7 orang yang sudah menerima baptisan Yohanes. Paulus mengatakan, Kalau demikian, kamu pelrlu dibaptiskan di dalam Kristus dan perlu Roh Kudus, di saat yang sama. Saya yakin bahwa hasilnya di sini kemudian adalah bahwa Perjanjian Baru tidak mengajarkan adanya baptisan kedua dari Roh Kudus yang perlu dikejar setelah pertobatan. Kalau hal ini begitu penting lalu mengapa Alkitab tidak mengajarkannya kepada kita, secara jelas kepada kita? Justru Perjanjian Baru mengajarkan baptisan Roh Kudus yang terjadi pada saat pertobatan. Sekarang saya tahu bahwa ada beberapa orang yang akan mengatakan, Tetapi saya mengalami pengalaman yang kedua. Ada sesuatu yang terjadi yang berbeda dengan saat saya menjadi percaya. Saya ingat, ini adalah semacam cara pandang yang berbeda, ada seorang teman dekat saya yang juga mengatakan hal yang sama. Teman ini sangat akrab dengan saya dan bahkan kami sering jalan-jalan bersama. Kami memiliki pandangan yang berbeda mengenai hal ini juga. Suatu saat, ia mengatakan bahwa ia sedang mendoakan agar saya menerima baptisan kedua dan kemudian kami tidak bertemu beberapa lama. Ketika kami bertemu lagi, ia bertanya, Apakah ada sesuatu yang terjadi pada tanggal 17 Juli atau sekitar itu? Dan saya menjawab, Tidak. Lalu ia mengatakan, Saya berdoa pada tanggal itu agar engkau menerima baptisan Roh Kudus. Jadi saya melewatkan begitu saja tanggal 17 Juli itu dan saya tetap saja yakin bahwa saya menerima baptisan Roh Kudus pada saat saya menjadi percaya kepada Tuhan Yesus. Itulah sebabnya saya tahu bahwa ada orang-orang yang mengalami sesuatu di waktu yang berbeda dengan saat ia menjadi percaya dan kemudian menyebut hal itu sebagai baptisan kedua. Saya mau mengajak kita memikirkan hal ini. Ada beberapa implikasi praktis yang bisa kita pikirkan bersma, yang pertama, saya yakin sebagai pengikut Kristus kita perlu yakin akan baptisan kita, maksud saya adalah ketika kita datang kepada Kristus, kita menerima Roh Allah sepenuhnya, bukan ¼ Roh Allah atau ½ Roh Allah. Kita menerima sepenuhnya Roh Allah ketika kita menjadi beriman kepada Kristus. Baptisan di dalam Roh Kudus adalah berkat yang khusus untuk orang-orang percaya kepada perjanjian yang baru. Ini tidak terjadi di masa perjanjian yang lama. Baptisan Roh Kudus adalah berkat yang universal bagi orang-orang percaya kepada perjanjian yang baru. Dengan kata lain, kita semua memilikinya. Inilah inti yang dijelaskan oleh Paulus di dalam surat Korintus, Kamu semua telah dibaptiskan ke dalam satu tubuh. Jadi, yakinlah akan baptisan anda dan yang terjadi ketika Roh Kudus membuka mata anda dan melahirkan kembali hati anda adalah juga Ia berdiam di dalam kehidupan anda. Yakinlah akan hal itu. Yang kedua, waspadalah terhadap Kekristenan yang terlalu klasik. Salah satu hal yang saya kuatirkan ketika kita berbicara mengenai baptisan kedua adalah bahwa kita akan menciptakan sistem tingkatan di dalam Kekristenan dimana beberapa orang mengalami satu kali baptisan dan ada orang-orang lain yang mengalami dua baptisan dan kemudian ada semacam tingkatan kerohanian di sini yang tidak ada sebelumnya dan menciptakan sistem dua kelas di dalam Kekristenan yang tidak diajarkan di dalam Perjanjian Baru. Perjanjian Baru tidak mengajarkan hal itu, dan hal itu bahkan berbahaya bagi Gereja. Ada banyak kesempatan bagi Yesus atau Paulus atau Petrus untuk mengatakan kepada gereja-gereja yang sedang bergumul di masa Perjanjian Baru itu, Kamu perlu dibaptiskan oleh Roh Kudus. Bagi Yesus, Ia bisa saja mengatakan kepada jemaat-jemaat yang sedang bergumul di dalam Kitab Wahyu 2 dan 3, Kamu perlu mendapatkan baptisan Roh Kudus. Tetapi Ia tidak mengatakan hal itu. Tidak ada dua kelas Kekristenan yang dituliskan di sana, tetapi saya mau berhati-hati karena kalau ada di antara anda yang merasa memiliki pengalaman yang kedua yang berbeda dengan pertobatan, saya mau mendorong anda dengan hal ini. Saya mau mendorong anda, dan ini juga saya tujukan kepada diri saya sendiri dan kepada orang-orang yang tidak merasa memiliki pengalaman kedua demikian, agar berhati-hati dalam penilaian kita. Kita tidak perlu berkompromi dalam hal kebenaran Alkitabiah, dan saya tidak yakin ada catatan yang jelas di dalam Alkitab mengenai baptisan Roh Kudus. Di saat yang sama, kita tidak mau mendorong orang-orang Kristen untuk saling memberi penilaian yang negatif atas pengalaman-pengalaman orang lain dan bagi saya sendiri, kalau anda memiliki semacam pengalamann kedua atau ketiga atau keempat, sesuatu yang terjadi di dalam kehidupan anda yang berbeda dengan saat pertobatan anda, saya tidak mau menilai negatif atas sesuatu yang terjadi di dalam kehidupan anda. Tetapi saya hanya tidak yakin bahwa hal itu secara Alkitabiah bisa dikatakan sebagai baptisan Roh

8 Kudus. Namun kemungkinannya adalah bahwa ada hal-hal demikian yang bisa terjadi yang lebih bersifat Alkitabiah. Tentu saja ada titik-titik perkembangan rohani yang kita jalani. Ada saat-saat dimana kita sampai di dalam kehidupan rohani kita dimana Roh Allah mengubahkan kehidupan kita, mungkin dengan cara yang ajaib, suatu lompatan dalam perjalanan itu, dan hal itu lebih masuk akal. Gambaran yang selanjutnya di sini, aktiflah dalam mencari Roh, seringkali orang mengatakan demikian, dan saya memiliki penjelasan akan hal ini. Seringkali orang-orang di jaman ini diarahkan kepada kebutuhan mereka untuk dibaptiskan, bahwa mereka memerlukan baptisan Roh Kudus dan inilah yang biasa dikatakan: akuilah semua dosa-dosa anda, bertobatlah dari semua dosa yang masih ada di dalam kehidupan anda, percaya kepada Kristus untuk pengampunan dosa anda, serahkan bagian-bagian kehidupan anda yang belum anda serahkan untuk melayani Tuhan, tunduk sepenuhnya kepada Kristus, dan percaya bahwa Ia akan memampukan anda dengan cara yang baru dan memperlengkapi anda dengan karunia-karunia bagi pelayanan. Kalau anda melakukan hal-hal itu, tentu saja sangat bagus. Tentu saja, lakukan semua hal itu dan jangan terkejut kalau ada sesuatu yang besar sungguh-sungguh terjadi. Ketika saya mengatakan bahwa ada bagian-bagian di dalam kehidupan kita yang belum tunduk kepada Roh Kudus, kita mau untuk sepenuhnya dan seluruhnya tunduk kepada-nya dan meninggalkan segala dosa yang tidak kita akui di dalam kehidupan kita, maka persiapan yang demikian akan membawa kepada kegerakan yang hebat dari Roh Kudus. Jadi, itu hal yang baik. Tetapi kita harus Alkitabiah ketika berbicara mengenai semua pengalaman itu. Kita tidak memiliki dasar Alkitab untuk menyebut semua hal itu sebagai baptisan Roh Kudus. Namun ada berbagai jenis istilah yang dipakai Alkitab, ada yang disebut pengurapan, ada yang disebut dipenuhi Roh Kudus, kepenuhan, langkah baru dalam kepenuhan Roh Kudus dan bertumbuh dalam Allah. Ada berbagai jenis istilah, kata-kata yang dipakai yang lebih Alkitabiah karena baptisan Roh Kudus jelas sekali tidak memiliki kaitan dengan peristiwa berbeda yang terjadi setelah pertobatan. Itu yang terjadi pada saat pertobatan. Jadi berpikirlah Alkitabiah tentang pengalaman anda dengan Roh Kudus. Carilah buah-buah Roh dan fokuskan diri kepada kepenuhan Roh Kudus. Ini maksud saya. Ini caranya kita mengenal bagaimana Roh Kudus bekerja di dalam kehidupan kita. Ia menghasilkan buah dan Ia memenuhi kita. Saya sungguh-sungguh berpikir bahwa kepenuhan Roh Kudus, yaitu dipenuhi oleh Roh Kudus, adalah yang seringkali dialami oleh orang-orang yang memiliki pengalaman yang kedua. Ini adalah dipenuhi secara supranatural. Ada kepenuhan yang terjadi atas seseorang yang mungkin mengubah dan memampukan manusia untuk melayani dalam cara yang sama sekali baru. Jadi, kalau anda pernah memiliki pengalaman kedua, dorongan saya adalah agar anda mendasarinya dengan Firman, dorongan saya adalah agar anda mempertimbangkan dan sungguh-sungguh melihat di dalam Firman untuk melihat bagaimana Firman menjelaskan pengalaman itu karena baptisan bukanlah cara yang paling tepat untuk menjelaskan hal itu. Saya juga akan mendorong anda untuk berhati-hati agar tidak memandang orang-orang lain dalam kelas yang berbeda dalam sisten Kekristenan dan menyuruh orang untuk dibaptiskan dengan Roh Kudus kalau orang itu mau ada dalam kelas yang sama dengan anda. Saya juga mau mendorong anda untuk saling memberi semangat untuk maju di dalam Kristus dan mendorong orang lain mencari Roh Kudus tetapi bukan dengan cara yang salah demikian. Kalau anda tidak memiliki pengalaman kedua atau pengalaman ketiga atau pengalaman keempat, dorongan saya untuk anda, berhati-hatilah dalam menilai orang lain. Biarkan orangorang lain berpikir mengenai hal-hal itu tetapi di dalam kehidupan anda sendiri carilah Roh Kudus, semakin giatlah mencari Roh Kudus, yang akan membawa kita kepada gambaran yang selanjutnya mengenai kepenuhan Roh Kudus. Jangan mabuk oleh anggur atau atau puas dalam pesta pora. Namun penuhlah dengan Roh Kudus. Di sini ada perintah. Ada satu perintah. Penuhlah. Dipenuhi dengan Roh Kudus adalah sebuah perintah, bukan hanya sekedar anjuran saja. Ini bukan sebuah nasehat yang disampaikan secara sopan saja. Kepenuhan Roh Kudus juga bukan sekedar satu pilihan yang bisa dipertimbangkan. Ini adalah sebuah perintah yang harus ditaati. Kita semua sebagai para pengikut Kristus memang dikehendaki untuk dipenuhi dengan Roh Kudus, diperintahkan untuk

9 dipenuhi dengan Roh Kudus. Ini perintah untuk jamak. Penuhlah kamu, gambarannya adalah dalam bentuk jamak, bukan dalam bentuk tunggal. Roh Kudus memenuhi gereka. Ini ditulis dalam bentuk pasif. Dan ini yang sangat menarik. Dipenuhilah, ini sesuatu yang dilakukan Roh Kudus. Kita memerlukan Roh Kudus untuk melakukan hal itu bagi kita, bukan memiliki lebih banyak Roh Kudus, namun biarlah Roh Kudus yang semakin memiliki kita. Biarlah Roh Kudus memenuhi kamu. Kita tunduk kepada pemenuhan Roh Kudus, tunduk kepada-nya tanpa syarat, dan mengatakan kepada-nya, Aku semakin kecil, Engkau semakin besar. Ini gambarannya. Saya pernah menyebut mengenai D.L. Moody. D.L. Moody, salah satu kisah tentang dirinya yang sangat saya sukai adalah ketika ada sebuah kota ingin dilayani oleh seorang hamba Tuhan yang berkhotbah di Kebangunan Rohani. Mereka berbicara mengenai D.L. Moody, dan semua orang setuju Kita perlu dilayani oleh D.L. Moody, sampai akhirnya salah satu dari antara mereka berdiri dan mengatakan, Sebenarnya, kita tidak memerlukan D.L. Moody. Mengapa semua orang mengatakan demikian? Ia tidak memiliki monopoli atas Roh Kudus. Semua orang diam dan seorang yang sudah cukup lanjut usia mengatakan, Benar sekali. D.L. Moody tidak memiliki monopoli atas Roh Kudus. Namun, Roh Kudus yang memiliki monopoli atas D.L. Moody dan karena itu kita ingin dia datang. Lihat gambarannya? Apakah Roh Kudus memiliki monopoli atas kehidupan anda? Biarlah kita yang semakin berkurang dan Dia yang semakin bertambah. Dipenuhilah, sebuah tindakan yang pasif dan sedang berlangsung terus menerus. Ini bukan sebuah peristiwa yang hanya terjadi satu kali. Di dalam Alkitab hal itu dijelaskan beberapa kali. Bukan hanya peristiwa yang satu kali terjadi, tetapi sebuah pengalaman yang berlangsung terus. Itulah sebabnya seperti Stefanus dijelaskan sebagai seseorang yang penuh dengan Roh Kudus, ia hidup dalam kepenuhan Roh Kudus. Baptisan Roh Kudus adalah pemberian sekali untuk seterusnya. Hal itu terjadi ketika Roh Kudus datang ke dalam hati kita pada waktu keselamatan kita. Penuh dengan Roh Kudus adalah pemberian yang terjadi berulang kali dengan berbagai tujuan. Kita senantiasa inilah yang saya maksudkan ketika berbicara mengenai menjadi orang yang sungguh-sungguh merindukan Roh Kudus. Ini bukan seperti duduk di tanah gersang menantikan air untuk kita minum karena kita tidak memiliki kaitan dengan Roh Kudus. Ketika kita mengatakan merindukan Roh Kudus maka tidak akan pernah ada kepuasan untuk mendapatkan lebih dan lebih dan lebih lagi. Penuhlah dengan Roh Kudus. Ketika anda melihat kepada Alkitab ada tiga kategori dimana orang-orang berbicara mengenai dipenuhi dengan Roh Kudus. Pada umumnya berbicara mengenai para pengikut Kristus di Kisah Para Rasul 6:3-5, berbicara mengenai Stefanus, Kisah Para Rasul 11 berbicara mengenai Barnabas, Kisah Para Rasul 13:52 berbicara mengenai Paulus dan Barnabas, Para murid dipenuhi dengan sukacita Roh Kudus. Para pemimpin gereja, Lukas 1, Sebab ia akan besar di hadapan Tuhan dan ia tidak akan minum anggur atau minuman keras dan ia akan penuh dengan Roh Kudus mulai dari rahim ibunya. Ini berbicara mengenai kepemimpinan di dalam gereja. Kisah Para Rasul 9:17, ketika Ananias menemui Saulus, Ia menumpangkan tangannya ke atas Saulus, katanya: "Saulus, saudaraku, Tuhan Yesus, yang telah menampakkan diri kepadamu di jalan yang engkau lalui, telah menyuruh aku kepadamu, supaya engkau dapat melihat lagi dan penuh dengan Roh Kudus. Inilah ketika Paulus bisa dikatakan mulai melakukan pelayananya, dipenuhi dengan Roh Kudus. Dan kemudian, beberapa kesempatan lain menjelaskan pelayanan orang-orang yang kadangkala dipenuhi dengan Roh Kudus. Kisah Para Rasul 4, Petrus berdiri di depan mahkamah agama karena Injil yang diberitakannya, dan dikatakan, Maka jawab Petrus, penuh dengan Roh Kudus. Paulus, pada saat diperhadapkan dengan seseorang bernama Elimas, Alkitab mengatakan, Tetapi Saulus, juga disebut Paulus, yang penuh dengan Roh Kudus, menatap dia. Ketika anda melihat Alkitab berbicara mengenai penuh dengan Roh Kudus, itu berarti Roh Kudus yang menguasai kepenuhan hidup kita, kadangkala untuk suatu tujuan tertentu dalam kepemimpinan gereja, kadangkala untuk keadaan tertentu yang sudah kita bicarakan, delapan kali dimana Alkitab menuliskan ketika orang-orang dipenuhi dengan Roh Kudus dan kemudian mereka berbicara. Saya rasa ada karya kedaulatan yang tiba-tiba dari Roh Allah ketika Ia memenuhi kita di dalam kesempatan-kesempatan dimana kita harus membagikan Injil. Ketika anda membagikan Injil dengan seseorang, di tempat anda bekerja atau tinggal dan

10 anda mulai membagikan Injil, saya rasa ada perasaan bahwa Roh Kudus menyertai. Itu yang diajarkan oleh Alkitab, tetapi bukan hanya ketika membagikan Injil. Ada saat-saat dimana kita hidup dipenuhi dengan Roh Kudus, dan Roh Kudus memonopoli kehidupan kita. Lima akibat dari kepenuhan Roh Kudus yang ditekankan di dalam Alkitab, yang pertama adalah penyembahan yang dibaharui. Ini ditulis dalam Efesus 5:19-20, Hendaklah kamu penuh dengan Roh, dan berkata-katalah seorang kepada yang lain dalam mazmur, kidung puji-pujian dan nyanyian rohani. Roh Kudus memenuhi kita untuk tujuan penyembahan. Untuk pembaharuan penyembahan, berkata-katalah seorang kepada yang lain dalam mazmur, kidung puji-pujian dan nyanyian rohani. Setelah itu Paulus berbicara mengenai pernikahan dan menjadi orang tua. Ini sesuatu yang sangat penting. Pernikahan bergantung kepada kepenuhan Roh Kudus. Para suami, kamu membutuhkan Roh Kudus untuk mengasihi istrimu sebagaimana Kristus mengasihi gereja dan mengorbankan diri-nya bagi gereja. Isteri, kamu membutuhkan Roh Kudus untuk tunduk kepada suamimu dalam cara yang membawa hormat dan kemuliaan kepada Kristus. Menjadi orangtua juga bergantung kepada kepenuhan Roh Kudus. Berapa banyak di antara kita yang pernah melihat apa yang dilakukan anak-anak kita dan mengatakan, Baik, saya memerlukan Roh Kudus untuk memonopoli diri saya sebelum saya melakukan apa yang tidak perlu saya lakukan? Gambarannya demikian. Kita memerlukan Roh Kudus untuk memenuhi kita dan kemudian kuasa yang dibaharui untuk memberitakan Injil. Kuasa yang dibaharui untuk memberitakan Injil, Mereka semua dipenuhi dengan Roh Kudus dan berbicara tentang Firman Allah dengan penuh keberanian. Kadangkala dalam saat-saat tertentu, Roh Kudus memenuhi kita untuk tujuan tertentu. Ada juga kenyataan bahwa hal ini seharusnya menjadi tindakan yang selalu dilakukan ketika kita terus menerus meminta kepada Allah, Penuhi aku, aku ingin Engkau semakin menguasai kehidupanku, Engkau lebih besar dan aku semakin kecil. Kepenuhan Roh Kudus akan membawa kepada pemberian karunia dari Roh Kudus, oleh anugerah-nya, Roh Kudus memperlengkapi semua orang Kristen untuk membangun gereja bagi kemuliaan Kristus. Oleh anugerah-nya, itu definisinya, kata dari karunia Roh adalah charismata, yang secara harafiah, charis berarti anugerah, karunia karena anugerah. Inilah sebabnya saya agak kurang suka dengan istilah karismatik untuk menyebut kepada segolongan orang Kristen saja karena kita semua sebenarnya memiliki karunia dan karena itu kita juga adalah karismatik. Kita memiliki karunia anugerah di dalam kehidupan kita. Sebenarnya kata charisma juga dipakai dalam Roma 6:23, Sebab upah dosa ialah maut; tetapi karunia Allah ialah hidup yang kekal dalam Kristus Yesus, Tuhan kita. Charisma dari Allah adalah hidup yang kekal. Jadi semua orang Kristen seharusnya karismatik. Jadi kita perlu karismatik. Kita perlu menjadi karismatik. Gereja Brook Hills, secara khusus, sangat karismatik, dalam arti sangat menjunjung karunia, karunia anugerah disegala tempat. Jadi, mari kita menjadi karismatik. Semakin karismatik, semakin baik. Mari kita bicara definisi, atau penjelasan, apa hal khusus yang ada pada karunia rohani. Bakat alam adalah bukti dari adanya anugerah umum. Bakat alam adalah bagian dari anugerah umum sedangkan karunia Roh menjadi bukti adanya anugerah yang menyelamatkan. Ini maksud saya. Semua orang, baik itu mereka percaya kepada Kristus atau tidak, memiliki bakat alam yang menjadi bukti bahwa Allah memiliki anugerah atas kehidupan mereka. Atlet yang baik, penyanyi yang baik, orang-orang yang memiliki keahlian seni, atau berbagai bakat lain; kita semua memiliki bakat alam bahkan sebelum kita datang kepada Kristus yang menjadi bukti adanya anugerah umum di dalam kehidupan kita. Tetapi yang kita bicarakan adalah bahwa karunia Roh bukanlah sekedar bakat alam. Ini sesuatu yang diberikan kepada kita karena Roh Kudus ada di dalam kehidupan kita pada saat keselamatan. Anugerah yang menyelamatkan akan membuat kita mendapatkan karunia Roh. Saya sadar bahwa ada kemungkinan tumpang tindih di sini. Saya rasa ada orang-orang yang memiliki bakat alam karena anugerah umum Allah untuk mengajar bahkan sebelum mereka datang kepada Kristus dan saat mereka menjadi percaya kepada Kristus dan mereka kemudian mendapatkan karunia mengajar maka akan ada tumpang tindih di sini. Saya tidak mau berusaha dan tidak mau membuat perbedaan antara keduanya. Tetapi memang ada perbedaan antara bakat alam dengan karunia Roh karena apa yang terjadi adalah bahwa ketika kita menjadi beriman kepada Kristus, ada dukungan rohani yang diberikan kepada kita berkenaan dengan karunia Roh ini. Oleh anugerah-nya, yang kita lakukan adalah

11 kita menerima dengan bulat definisi ini, Oleh anugerah-nya, Roh Kudus memperlengkapi orangorang Kristen untuk pembangunan jemaat dan bagi kemuliaan Kristus. Oleh anugerah-nya, Roh Kudus memperlengkapi semua orang Kristen, semua orang Kristen memiliki karunia, untuk salah satu dari pernyataan karunia Roh yang diberikan. Tidak ada yang mendapatkan semua karunia tetapi semua orang mendapatkan sekurang-kurangnya satu karunia Roh. Jadi kita semua, orang Kristen memiliki karunia. Roh Allah sudah memberikan kepada anda karunia dan semua karunia sangatlah penting. 1 Korintus 12:15-20 berbicara mengenai bagaimana masing-masing karunia itu penting. Anda tidak bisa mengatakan kepada salah satu anggota tubuh, Kamu tidak penting atau kepada anggota yang lainnya kamu tidak penting. Kita harus sangat berhati-hati di sini. Kita harus sangat berhati-hati menjaga agar kita tidak terlalu meremehkan diri sendiri, maksudnya, mentalitas yang mengatakan, Saya tidak ada gunanya, tidak ada yang memerlukan saya. Saya rasa hal itu sering muncul di dalam gereja. Saya menduga bahwa ada banyak orang di dalam gereka yang ketika berpikir mengenai gereja lokal, berpikir, Saya tidak tahu bahwa gereja sungguh-sungguh membutuhkan saya. Kenyataannya adalah bahwa kalau anda ada di dalam gereja dan anda pengikut Kristus, maka anda memiliki karunia yang sangat berguna bagi gereja. Jadi kita perlu menghindar, melawan, sikap terlalu meremehkan diri sendiri. Tetapi kita juga harus waspada terhadap sikap meninggikan diri, dan berpikir, Saya sudah memiliki banyak sekali karunia sehingga gereja sungguh-sungguh memerlukan saya. Meremehkan diri mengatakan, Saya tidak berguna, anda tidak membutuhkan saya. Meninggikan diri mengatakan, Anda tidakberguna, saya tidak membutuhkan anda. Allah mengatakan bahwa kita saling membutuhkan. Saya rasa in salah satu hal yang paling menarik, bahwa kalau dalam satu gereja ada 400 jemaat, maka berarti ada 400 karunia yang dipercayakan kepada jemaat kita. Kalau ada 10 saja, artinya ada 10 karunia yang dipercayakan, dan bahkan bisa lebih. Maksud saya, banyak orang tidak hanya memiliki satu karunia saja. Gambaran yang luar biasa. Jadi kita perlu waspada terhadap hal-hal itu dan perlu mengatakan bahwa kita saling membutuhkan. Perjanjian Baru memberikan daftar tentang karunia Roh, yang saya susun dalam empat susunan di sini. Kita tidak akan membaca semuanya. Ketika anda menambahkan semuanya maka anda akan menemukan 22 karunia yang berbeda di dalam Alkitab ditambah dengan catatan Efesus 4:11, 1 Korintus 7:7 yang nampak seperti daftar yang tidak tercakup di sini. Namun saya mau mengatakan hal ini. Daftar itu, karunia-karunia itu, seringkali saling tumpang tindih. Beberapa diantara daftar itu menuliskan karunia yang sudah ditulis dalam daftar lainnya. Anda juga melihat karunia seperti administrasi dan kepemimpinan dituliskan yang mungkin memiliki sedikit tumpang tindih di sini. Ada juga beberapa karakteristik dan harapan bagi semua para pengikut Kristus. Sebagai contoh, mengajar itu karunia Roh, tetapi di sisi lain, kita semua diperintahkan untuk menjadikan semua bangsa sebagai murid, dan membaptiskan serta mengajar manusia untuk menjadi percaya kepada Kristus. Jadi, kita semua dalam taraf tertentu sebenarnya diperintahkan untuk mengajar. Ini tidak selalu berarti bahwa kita semua diberi karunia untuk mengajar sekelompok orang dalam cara tertentu. Tetapi kepada kita semua, bahkan mengajar anak-anak untuk mengikut Kristus, semua orang tua, Allah memanggil kita melakukan hal itu, memerintahkan kita untuk melakukannya. Jadi itu karunia mengajar. Karunia melayani, anda tidak bisa duduk berpangku tangan dan mengatakan, Wah, saya tidak memiliki karunia melayani, karena itu saya tidak melayani. Kalau memang ada batasan itu, maka artinya memang demikian. Tetapi tidak, beberapa orang, dan bahkan kita semua memang diperintahkan untuk melayani tubuh Kristus, tetapi beberapa orang secara khusus memiliki dukungan rohani berupa karunia Roh melayani. Satu hal yang cukup mengganggu saya adalah ketika orang mulai berbicara mengenai karunia menginjili. Wah, saya tidak memiliki karunia menginjili. Itulah sebabnya saya tidak bisa membawa orang kepada Kristus. Itu sama sekali salah. Kalau anda memiliki Roh Allah, ada bisa membawa orang kepada Kristus. Roh Allah, memampukan anda, memerdekakan anda untuk membawa orang kepada Kristus, memampukan anda membawa orang kepada Kristus. Jadi ada ukuran yang berbeda yang ada di dalam pemberian karunia tetapi beberapa karunia yang dituliskan memang diberikan kepada semua pengikut Kristus. Sebagai akibatnya, ketika

Roh Kudus. Penolong dan Penghibur HIDUP BARU BERSAMA KRISTUS

Roh Kudus. Penolong dan Penghibur HIDUP BARU BERSAMA KRISTUS HIDUP BARU BERSAMA KRISTUS Roh Kudus Penolong dan Penghibur GEREJA YESUS SEJATI Pusat Indonesia Jl. Danau Asri Timur Blok C3 number 3C Sunter Danau Indah Jakarta 14350 Indonesia Telp. (021) 65304150, 65304151
